15
TUTORIAL MASTERCAM X : BUBUT CNC SEDERHANA oleh : Zul Fauzi, teknik mesin Universitas Islam Indonesia – 07525008 Tapi yang jelas bukan bubur ayam apalagi duren (hayahh,,, opo meneh kui, mokso banget kie ?? Wagu...). Bubut CNC adalah proses mengurangi material berbentuk silindris sedikit demi sedikit hingga membentuk suatu bentuk yang diinginkan dengan cara digesekkan pada suatu pisau khusus yang dikendalikan secara otomatis. Panjang amat ya penjelasannya ? Macam putusan hakim wae, hadeehhh tape deh, eh tempe deh, eh tahu deh, mbuh ah. Ea, mesin bubut CNC tuh kurang lebih kayak gambar berikut. Sumber : http://www.moriseiki.com/english/products/lathe/02/duraturn_index.html Kali ini kita (hahh kita ?? Elo aja kale ??...Hehehe,, just kidding) akan melakukan pemrograman bubut CNC sederhana menggunakan mastercam seri X.

Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

TUTORIAL MASTERCAM X : BUBUT CNC SEDERHANA

oleh : Zul Fauzi, teknik mesin Universitas Islam Indonesia – 07525008

Tapi yang jelas bukan bubur ayam apalagi duren (hayahh,,, opo meneh kui, mokso banget kie ??

Wagu...).

Bubut CNC adalah proses mengurangi material berbentuk silindris sedikit demi sedikit hingga

membentuk suatu bentuk yang diinginkan dengan cara digesekkan pada suatu pisau khusus yang

dikendalikan secara otomatis.

Panjang amat ya penjelasannya ? Macam putusan hakim wae, hadeehhh tape deh, eh tempe deh, eh

tahu deh, mbuh ah.

Ea, mesin bubut CNC tuh kurang lebih kayak gambar berikut.

Sumber : http://www.moriseiki.com/english/products/lathe/02/duraturn_index.html

Kali ini kita (hahh kita ?? Elo aja kale ??...Hehehe,, just kidding) akan melakukan pemrograman bubut

CNC sederhana menggunakan mastercam seri X.

Page 2: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Benda yang akan kita buat adalah sebuah silinder bertingkat seperti gambar berikut.

Silinder tersebut dibuat melalui PowerSHAPE yang disimpan dalam format parasolid non-biner dan

diberi nama “BUBUT_1”.

Page 3: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Silinder ini dibuat dari baja AISI 1020 yang memiliki spesifikasi sebagai berikut :

Elastic Modulus 2e+011 N/m^2

Poissons Ratio 0.29 N/A

Shear Modulus 7.7e+010 N/m^2

Density 7900 kg/m^3

Tensile Strength 420507000 N/m^2

Yield Strength 351571000 N/m^2

Thermal Expansion Coefficient 1.5e-005 /K

Thermal Conductivity 47 W/(m·K)

Specific Heat 420 J/(kg·K)

Yuk sekarang kita buka Mastercam X nya. Setelah itu file > open file parasolid anda.

Page 4: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Apabila menginginkan tampilan shaded, tekan Alt+S, maka tampilan wireframe akan berubah

menjadi shaded.

Mesin belum ditentukan, gampangnya kita pake aja mesin default, biar seragam, karena nggak

semua Mastercam punya database mesin yang sama.

Kemudian buatlah garis melintang (centerline) di tengah komponen, seperti gambar berikut. Garis

tadi akan berfungsi sebagai titik referensi raw material.

Page 5: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Pada operation manager, klik stock setup untuk menentukan raw material nya.

Pada machine group settings, pilih stock setup(1) > right spindle jika spindle (2) > properties(3).

Pilih geometry cylinder(1) > OD pada titik tengah, misal diameter luar dibikin 150 mm (2) > Length

klik garis yang telah dibuat tadi, misal panjang dibikin 400 mm (3) > Z klik pada titik bagian pojok kiri

atas(4) > OK (5).

Page 6: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Masih pada machine group properties di tab stock setup, pilih chuck jaws(1) > properties(2).

Centang from stock(1) > gap length/panjang bagian yang dipegang jig misal kita bikin 40 mm(2) >

atur dimensi jig nya(3) > OK(4).

Selanjutnya klik properties pada tailstod center untuk menentukan batang penahan benda kerja

pada eretannya.

Page 7: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Klik pada ujung benda kerja (1) > dan tentukan dimensinya(2).

Agar tampilan lebih realistis, centang pada shadde boundaries.

Sekarang kita akan bikin roughing toolpath terlebih dahulu untuk mengurangi material yang tidak

terpakai.

Page 8: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Simpan dulu NC file anda.

Kemudian klik garis dekat tailstock(1) > dan klik garis dekat chuck jaws(2). Ini disebut dengan

chaining, atau menentukan area yang akan dibubut.

kemudian aturlah parameter pada toolpath parameter(1) sebagai berikut : tool(2) > satuan feed &

speed(3) > nilai feed & speed(4) > coolant on > home position user defined(5) > define (6) > klik pada

ujung dekat chuck jaws (7) > OK(8).

Page 9: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Masih di kotak dialog yang sama, pada rough parameter(1) > atur kedalaman makan dan ketebalan

yang disisakan(2) > jenis pemakanan adalah pemakanan diameter luar dengan sudut 0 derajat/tool

tegak lurus dengan permukaan silinder(3) > kompensasi komputer(4) > OK(5).

Dan inilah wujud roughing toolpath.

Page 10: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Selanjutnya kita bikin finishing toolpath guna menghaluskan benda kerja bekas roughing.

Lakukan proses chaining. Proses sama persis seperti proses chaining pada roughing toolpath.

Kemudian pada toolpath parameters(1) > pilih tool finishing(2) > satuan kecepatan(3) > nilai

kecepatan(3) > home position(4) > coolant : on > home position (6) > definie (5) > pilih di bagian

ujung dekat chuck jaws(7) > OK (8).

Page 11: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Kemudian pada finish parameters(1) > pilih komputer untuk kompensasi (2) > atur (3) > jenis

pemakanan adalah diameter luar (4) > OK (5).

Dan inilah wujud finishing & roughing toolpath.

Page 12: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Pada operation manager, pada machine group 1 (1) > klik kanan dan pilih batch(2).

Pada kotak dialog batch, aturlah parameternya seperti gambar berikut.

Page 13: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Simpanlah batch file anda dengan format *.bch pada direktori yang sama dengan direktori anda

menyimpan program bubut CNC ini.

Bathcing adalah proses menggabungkan lebih dari 1 toolpath menjadi 1 toolpath. Bertujuan agar

proses pemesinan lebih efisien, karena dengan digabungkannya banyak toolpath menjadi1 maka

proses pemesinan cukup sekali start setelah itu mesin dibiarkan bekerja hingga selesai. Akan tetapi

ini hanya berlaku untuk mesin CNC jenis automatic toolchanger, yaitu yang toolnya dapat berganti

secara otomatis.

Setelah itu kita simulasikan. Klik kanan pada toolpath(1) > centang stop on collision(2) > play(3).

Lakukan hal yang sama jika akan melakukan simulasi finishing.

Page 14: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Pada operation manager, centang kedua toolpath.

Kemudian klik “G1” untuk membuat NC program/G-Code.

Lalu simpan NC program/G-Code anda di folder yang sama dengan folder tempat anda menyimpan

program CNC dan batch file.

Page 15: Tutorial mastercam x ; bubut cnc

Inilah wujud dari NC program/G-Code yang telah siap untuk ditransfer menuju mesin bubut CNC dan

dijalankan.

Oke, sekian dulu tutorial kali ini, silakan memberi masukan lewat [email protected] jika

ditemukan kesalahan pada tutorial ini.

Wassalamu’alaikum...

monggo pinarak...