8
SELASA 15 SEPTEMBER 2020 RADARMALANG.ID radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang HAL 5 HAL 3

radarmalang.jawapos.com | [email protected] ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

  • Upload
    others

  • View
    4

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

SELASA 15 SEPTEMBER 2020 RADARMALANG.ID

radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang

HAL

5

HAL

3

Page 2: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

Wartawan Radar Malang selalu dibekali tanda pengenal dan tidak diperkenankan meminta atau menerima uang ataupun barang dari sumber berita.

Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, adalah advertorial.

Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Mardi Sampurno. Wakil Pemimpin Redaksi: Mahmudan. Koordinator Liputan: Ahmad Yani. Koordinator Halaman Radar Kanjuruhan: Bayu Mulya Putra. Koordinator Halaman Radar Batu: Aris Dwi Kuncoro Redaktur Senior: Abdul Muntholib. Redaktur Online: Shuvia Rahma, Hendarmono Al Sidarto. Asisten Redaktur: Aris Dwi Kuncoro. Reporter: Farik Fajarwati. Fotografer: Darmono, Rubianto. Copy Editor: Meidinar Latupono Layout: Yudo Asmoro, Yanuar Pribadi, Nur Rio S., Farizza Rement, Budi Nofianto. Grafis/Desain Iklan: Retno Ayuningtyas, Vandi Chamdika. Digital Design Graphic: Rahadian Bagaskoro, Manajer Poros Radar Batu dan Radar Kanjuruhan: Bambang Triwijatmiko. Wakil Manajer Kanjuruhan: Neny Fitrin. Wakil Manajer Radar Batu: Kholid Amrullah Direktur: Kurniawan Muhammad. General Manager: Don Virgo. Manajer Iklan dan Event:

M. Atho’illah. Koordinator Iklan Display: Joni Setiawan. Manajer Pemasaran Koran: Ardianto Rully Pratama. Kepala Divisi Online dan Pengembangan Data: Happy Dy. Redaktur Online: Indra Mufarendra, Hendarmono Al Sidarto. Wartawan Online: Elfran Vido, Bob Bimantara Leander, Manajer HRD: Yulianti. Manajer Keuangan: Endra Purnama Wijaya. Staf Keuangan: Desi Aprilia Haniati, Santy Hafidha Y, Nanik Handayani, Rizal Bachtiar, Didik Prasetyo, Aulia Dhea Luzita, Sabita Qomaria (Radar Kanjuruhan), Ika Winda Novianti (Radar Batu). Koordinator Komunikasi Bisnis: Didik Harianto. Staf Iklan: Luluk Setyowati, David Rahmat Hakiki, R.A. Firmansyah, Rizki Eva Pertiwi, Nurhayati, Reni Indrisari. Team Creative & Advertisment Online: Defi Maria Santoso, Imam Nasrodin Staf IT: Indra Andiko. Perwakilan Jakarta: Raoul Abdurrohib. Sekretaris Redaksi: Dika Rabbaniy Firdaus. Staf Pemasaran: Mulyono Agung, Suharto, Dwi Kartiko, Zainal Ali Abidin. Event: Bachtiar Eko Saputro, Reza Ardianza, Selma Kirana, Bella Angelina, Ahmad Shihabudin. Penerbit: PT Malang Intermedia Press. Kantor Pusat: Jl Kawi 11-B Malang, Telp (0341) 355602, Fax (0341) 348638. Sirkulasi: (0341) 350798. Iklan: (0341) 363700. Radar Batu: (0341) 599800, Radar Kanjuruhan: (0341) 397700. Website: www.radarmalang.jawapos.com. E-Mail: [email protected]. Percetakan: PT Temprina Media Grafika.

Setelah satu bulan melakukan sosialisasi, tim gabungan dari Polresta Malang Kota, Kodim 0833 Kota Malang dan Satpol PP Kota Malang melaksanakan Operasi Yustisi Penegakan Disiplin pada Senin (14/9) siang pukul 09.00. Operasi yang dilaksanakan di depan Bakorwil Provinsi Jatim Jalan Simpang Ijen, Kelurahan Penanggungan, Kecamatan Klojen tersebut berhasil menjaring kurang lebih sebanyak 47 pelanggar.

Mereka yang terjaring kebanyakan

pengendara motor yang tidak memakai masker. Ada juga empat pengendara roda empat yang tidak bermasker ikut dibawa ke “meja hijau” di lokasi. Namun demikian, dalam operasi ini masih pemberian surat teguran.

“Ini merupakan langkah penegakkan hukum bagi yang tidak bermasker setelah satu bulan kita operasi untuk sosialisasi dan pemberian masker, sesuai Pergub nomor 53 tahun 2020 yang merupakan implementasi dari Inpres

nomor 6 tahun 2020,” terang Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Leonardus Simarmata.

Dalam operasi ini, satu pleton pasukan gabungan diterjunkan untuk menertibkan para pelanggar. “Sama seperti operasi sosialisasi sebelumnya, dan akan terus berlangsung hingga Covid ini selesai,” tambah mantan Wakapolrestabes Surabaya tersebut. Menurut rencana, pada operasi berikutnya akan dikenakan denda sebesar Rp 100 ribu. (biy/fia)

Page 3: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

Google baru-baru ini mengu-mumkan android 11 melalui website android-developers.googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat tiga tema, yakni communication yang membuat pengguna dapat den-gan mudah berkomunikasi, privacy yang memberikan kemu-dahan mengontrol privasi tiap users serta controls yang memungkin perangkat mudah dan cepat ketika mengakses data.

Mengutip dari android-deve-lopers.googleblog.com pada Sabtu (12/9), pada tema komu-nikasi disiapkan fitur bubbles. Jika kamu pernah mengguna-kan balon di messenger maka seperti itulah tampilan new feature di android 11 ini. Men-ariknya, teknologi ini mampu diaplikasikan pada seluruh apli-kasi yang kamu punya, seper-ti Instagram dan email. Kemu-dian dalam satu balon percaka-pan itu kamu bisa menambah-kan langsung beberapa apli-kasi sesuai dengan kebutuhan.

Sementara untuk tema con-trols, dengan mengupgrade ke android versi 11 ini memungkin-

kan pengguna untuk meng-ontrol dan mengakses

semua perangkatnya dalam satu ruang.

Seperti dengan

menekan lama tombol daya maka akan me-nampilkan control pe-rangkat secara instan. Terdapat pula kontrol media yang membuat user cepat dan nyaman ketika menggan-ti perangkat ouput untuk kon-ten audio, video, speaker hing-ga TV.

Untuk tema privasi dilengka-pi dengan fitur yang mampu membatasi pengguna saat menggunakan aplikasi atau media tertentu. Hal ini seperti munculnya pertanyaan apakah aplikasi boleh mengakses lo-kasi, camera, dan audiomu. Feature ini juga termasuk peng-aturan mengatur update di google play serta melindungi berbagai datamu yang berada di memori eksternal.

“Android 11 akan mulai dilun-curkan hari ini di ponsel Pixel, OnePlus, Xiaomi, OPPO, dan Realme tertentu, dan lebih ba-nyak mitra yang akan mening-katkan perangkat mereka se-lama beberapa bulan menda-tang. Jika kamu memiliki pon-sel pixel 2, 3, 3a, 4, dan 4a termasuk yang terdaftar dalam program Beta tahun ini, nanti-kan pembaruan lainnya,” sebut Stephanie Cuthbertson, Director Product Management Google. (ita/fia)

radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang

Page 4: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang

JawaPos.com – Kiki Amalia menyandang status janda sampai saat ini usai bercerai dari Markus Horison pada 2012. Dia masih menyandang status single karena merasa belum ada lelaki yang satu frekuensi dan seirama dengannya.

“Minta doanya aja teman-teman. Semoga mendapat tambatan hati yang bisa menikahi aku segera,” kata Kiki Amalia saat ditemui di Jakarta, Sabtu (12/9).

Dia mengakui sudah ada lelaki yang dekat. Namun untuk mengarah ke hal serius, Kiki Amalia mengaku belum. Selama ini Kiki Amalia lebih sibuk bekerja di dunia hiburan dan mengurusi bisnis yang

dimilikinya.Diceritakan perempuan 38 tahun

itu, pandemi Covid-19 juga berdampak pada bisnisnya. Namun dia bersyukur bisnisnya masih tetap berjalan meskipun keadaan sekarang tidak terlalu menguntungkan bagi banyak orang.

Dalam menjalankan bisnis di tengah pandemi, Kiki Amalia mengaku lebih memprioritaskan karyawan dibandingkan dirinya sendiri. Untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, dia lebih mengandalkan tabungan.

”Alhamdulillah aku orangnya rajin menabung. Buat aku nggak usah mikirin aku kayak gimana yang

penting karyawan yang dipikirin,” katanya.

Untuk masalah pekerjaan di dunia hiburan, Kiki Amalia kini tengah menjalani syuting sinetron di salah satu televisi swasta. Namun dia merasa sedikit sedih karena belum terlalu lama menjalani syuting lagi, Jakarta kemungkinan akan memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) lagi mulai 14 September 2020.

“Tapi demi keselamatan kita bersama untuk menekan virus ini nggak apa-apa lah. Pesannya mari kita sama-sama bantu pemerintah dengan menjaga protokol kesehatan,” tutur Kiki Amalia.

Page 5: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

radarmalang.jaw

apos.com | online@

radarmalang.id | jaw

aposradarmalang | radarm

alangonline | @radar_m

alangJawaPos.com – Andre Taulany

sudah 25 tahun berkarya di industri musik hiburan Tanah Air. Sudah

memiliki banyak hal selama seperempat abad karirnya, Andre

merasa masih ada yang kurang dalam puncak pencapaiannya.

Andre tidak bisa memperlihatkan kesuksesannya kepada ayahnya.

Sebab, sang ayahanda sudah meninggal dunia ketika usia Andre

baru berumur 15 tahun.Mengekspresikan kerinduannya

kepada ayah, Andre Taulany mengungkapkannya melalui lagu berjudul ‘Ayah’ yang dulu sempat dipopulerkan oleh Rinto Harahap.

Andre merasa lagu itu bisa mewakili kerinduannya kepada ayahnya.“Makna dari lagu ‘Ayah’ sendiri

sangat dalam,” demikian keterangan tertulis yang diterima JawaPos.com.

Kerinduan Andre Taulany akan sosok ayah semakin diperkuat oleh

video klip lagu ‘Ayah’ yang disutradarai Gading Marten.

Mengusung konsep foto polaroid, musik videonya menggambarkan kedekatan hubungan antara anak

dengan ayah.Andre Taulany beberapa tahun

belakangan memang lebih dikenal sebagai host dan komedian

dibanding seorang penyanyi. Namun, sebelum menjadi lawan tandem yang

begitu apik bagi komedian Sule, Andre lebih dulu sukses di dunia tarik

suara bersama grup musik Stinky.Salah satu lagu yang sukses

dipelolerkan Andre bersama Stinky adalah lagu berjudul ‘Mungkinkah’.

Lagu itu sampai sekarang masih kerap diputar oleh masyarakat.

Page 6: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang

Luas atau sempit sebuah rumah, apa pun tema rumah, dapur adalah ruang esensial. Perlu trik khusus agar

rancangan dapur tetap berfungsi optimal, ringkas, sekaligus indah dipandang mata.

DIBUTUHKAN perhitungan matang dalam merencanakan dapur. Ruang penyimpanan dan pengolahan bahan pangan itu tak bisa asal ”diselipkan” di rumah. Desainer interior Elok Ishara menyatakan bahwa dapur tak harus besar. ”Luasan 9–12 meter persegi dengan meja dapur lurus atau berbentuk L sudah cukup untuk menyimpan alat dan melakukan aktivitas,” ujarnya. Luas dapur juga bergantung pada aktivitas memasak si pemilik rumah.

Page 7: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang

Elok mengungkapkan, kegiatan di dapur lekat

dengan panas dan asap. Karena itulah, ventilasi

udara dapur harus baik. ”Pengisap asap bisa

dipakai, terutama untuk dapur yang jauh dari

ruang terbuka. Juga, yang berkonsep dapur bersih

atau pantry,” tutur pemilik jasa desain yukdekor.com

tersebut.Suhu ruangan pun bisa

diakali dengan pemilihan material yang bisa

meredam panas. Dia mencontohkan,

pemakaian granit, keramik, dan marmer

untuk backsplash. Material itu dinilainya kuat

dan mudah dibersihkan. Selain itu, sebagai

tabletop atau lapisan atas meja, bahan tersebut

punya ketahanan yang baik.

”Sejauh ini meja cor dengan top granite atau

keramik bebas bocor selama pemasangannya

bagus,” kata desainer yang berbasis di

Surabaya tersebut.Meski begitu, dia

menilai pemilik rumah bebas menentukan

pilihan berdasar selera dan bujet. ”Yang paling

penting, kitchen set dirawat baik agar tetap

berfungsi dan awet,” tegasnya.

Elok menjelaskan, masalah klasik di dapur sering bersumber pada

maintenance yang buruk. Misalnya, rusak karena

lembap serta kebocoran saluran air.

Hal yang tidak kalah penting adalah kelistrikan.

Stopkontak dan lampu idealnya jauh dari area

cuci dan kompor. Dengan begitu, risiko korsleting

bisa ditekan. Stopkontak perabot elektronik –dari

kulkas, dispenser, maupun microwave– sebaiknya diletakkan dekat alat. Tampilan

ringkas, kabel pun rapi. ”Sekali lagi, ini harus

diatur di perencanaan awal supaya

peletakannya tepat dan berfungsi baik,”

tandasnya.

FOTO: ELOK ISHARA FOR JAWA POS

Page 8: radarmalang.jawapos.com | online@radarmalang.id ...€¦ · Untuk naskah liputan dengan kode penulis: nen, dik, bin, del, ren, hay, ... googleblog.com. Versi terbaru ini fokus mengangkat

radarmalang.jawapos.com | [email protected] | jawaposradarmalang | radarmalangonline | @radar_malang

Brand raksasa kembali bersatu di red carpet dunia. Supreme dan Vans bersatu menghadirkan pilihan baru sepatu kets bergaya skate menjelang musim gugur. Koleksi Supreme x Vans fall ’20 mencakup dua siluet klasik Vans yang direvitalisasi, Old Skool Pro dan Half Cab Pro. Melansir footwearnews.com pada Sabtu (12/9), rilis gaya pada 10 September diikuti dengan perilisan di Jepang pada 12 September, semuanya di SupremeNewYork.com.

Beberapa koleksi warnanya yakni hitam, biru dan putih, Old Skool Pro menggabungkan elemen dari tren skate dan gaya jalanan, melapisi bagian atasnya dengan campuran bahan suede dan kanvas premium. Termasuk garis khas Vans di kedua sisi lateral dan medial. Sepatu kets itu dihiasi dengan logo Supreme baru. Nama merek menutupi panel samping dalam gaya cross-hatch dengan jahitan terbuka untuk daya tarik yang berbeda. Gaya ini dilengkapi dengan sol luar vulkanisir hitam untuk

ketiga warna.Half Cab Pro mengikuti

gaya seperti Old Skool dengan logo Supreme bersilangan yang mengintip dari balik lapisan suede. Juga dipasang di atas sol luar berwarna hitam, gaya ini menambahkan lebih banyak bakat grafis dengan aksen tambalan siluet di lidah dan poros lateral. Desainnya dilengkapi dengan lapisan interior hitam dan kerah empuk, juga tersedia dalam jalur warna hitam, biru, dan putih.

Vans dan Supreme telah berkolaborasi dalam gaya alas kaki yang rekomended dimiliki selama bertahun-tahun, dengan salah satu mahakarya yang paling mereka sukai jatuh di tahun 2016. Campuran sepatu kets bertanda kotak-kotak dulu dijual dengan harga sekitar US$ 100 hingga US$ 110 tetapi sekarang dapat dijual kembali dengan harga lebih dari US$ 2.500 tergantung pada siluetnya dan jalur warna. Baru-baru ini, dua raksasa skate merilis koleksi musim panas ’20 yang mencakup campuran sepatu kets Sk8-Hi dan Slip-On. (cha/fia)