4

Click here to load reader

Bagaimana Cara Membentuk Manusia Yang Berkualitas

Embed Size (px)

DESCRIPTION

ppkn

Citation preview

Page 1: Bagaimana Cara Membentuk Manusia Yang Berkualitas

Bagaimana cara membentuk manusia yang berkualitas ?

Kualitas sumbe rdaya manusia (SDM) suatu bangsa sangat menentukan perkembangan

bangsa tersebut.Sumber daya manusia merupakan daya yang bersumber dari manusia yang dapat

juga disebut tenaga atau kekuatan (energi atau power). Tenaga, daya, kemampuan atau kekuatan

terdapat pula pada unsur alam yang lain, seperti tenaga air, tenaga uap, tenaga angin, tenaga

matahari. Namun bila digunakan pada manusia daya itu dapat dipadankan dengan istilah

manpower. Indonesia sebagai negara yang sedang berkembang melakukan berbagai cara untuk

meningkatkan kualitas sumberdaya manusianya dalam mewujudkan kehidupan yang lebih baik

Membangun manusia berkualitas berarti membentuk manusia yang utuh dan bernilai positif yang

dapat dilihat mulai dari aspek yang relatif mudah dibangun sampai ke aspek yang lebih rumit dan

sukar dibangun atau membutuhkan waktu bangun yang relatif lama, yaitu mulai dari aspek fisik

sampai kepada aspek akhlak atau moral.

Indikator kualitas yang dimaksudkan antara lain :

1. Berstamina tinggi sehingga mampun kerja keras

2. Tangguh dan Ulet dalam menghadapi persoalan

3. Cerdas berpikir dan bertindak

4. Trampil dan memiliki kompetensi

5. Mandiri

6. Memiliki tanggung jawab

7. Produktif

8. Kreatif

9. Inovatif

10. Beorientasi ke masa depan

11. Disiplin

12. Berbudi

Pembangunan pendidikan dan kesehatan merupakan investasi dalam meningkatkan

kualitas sumber daya manusia sehingga penting perannya dalam meningkatkan pertumbuhan

ekonomi dan menurunkan tingkat kemiskinan dan pengangguran. Pembangunan pendidikan

Page 2: Bagaimana Cara Membentuk Manusia Yang Berkualitas

diarahkan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia untuk mendukung terwujudnya

masyarakat yang berharkat, bermartabat, berakhlak mulia, dan menghargai keberagaman

sehingga mampu bersaing dalam era global dengan tetap berlandaskan pada norma kehidupan

masyarakat Indonesia dan tanpa diskriminasi. Komitmen pemerintah terhadap pendidikan harus

tercermin pada kualitas sumber daya manusia, peningkatan kualitas ilmu pengetahuan dan

teknologi (iptek), serta politik anggaran dan terintegrasinya seluruh pendidikan kedinasan ke

dalam perguruan tinggi. Pelayanan pendidikan yang mencakup semua jalur, jenis, dan jenjang

pendidikan. Oleh karena itu, perlu disediakan pendidikan dasar yang bermutu dan terjangkau

disertai dengan pembebasan biaya pendidikan. Penyediaan pelayanan pendidikan disesuaikan

dengan kebutuhan pembangunan sosial ekonomi Indonesia pada masa depan termasuk untuk

mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan melalui pendalaman penguasaan

teknologi. Pembangunan pendidikan diarahkan pula untuk menumbuhkan kebanggaan

kebangsaan, akhlak mulia, serta kemampuan peserta didik untuk hidup bersama dalam

masyarakat yang beragam yang dilandasi oleh penghormatan pada hak-hak asasi manusia

(HAM). Dan juga pendidikan pendidikan yang bisa didapatkan tidak hanya melalui sekolah

tetapi juga dalam lingkungan keluarga. Oleh karena itu penyediaan pelayanan pendidikan

sepanjang hayat sesuai perkembangan iptek perlu terus didorong untuk meningkatkan kualitas

hidup dan produktivitas penduduk Indonesia termasuk untuk memberikan bekal pengetahuan dan

keterampilan bagi penduduk usia produktif yang jumlahnya semakin besar.

Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan

kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang

setinggi-tingginya dapat terwujud. Pembangunan nasional harus berwawasan kesehatan, yaitu

setiap kebijakan publik selalu memerhatikan dampaknya terhadap kesehatan. Pembangunan dan

perbaikan gizi dilaksanakan secara lintas sektor yang meliputi produksi pangan, pengolahan,

distribusi, hingga konsumsi pangan tingkat rumah tangga dengan kandungan gizi yang cukup,

seimbang, serta terjamin keamanannya dalam rangka mencapai status gizi yang baik.

Pembangunan pemuda diarahkan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia,

pembangunan karakter kebangsaan (nation building) dan partisipasi pemuda di berbagai bidang

pembangunan, terutama di bidang ekonomi, sosial budaya, iptek dan politik, serta memiliki

Page 3: Bagaimana Cara Membentuk Manusia Yang Berkualitas

wawasan kebangsaan dan beretika bangsa Indonesia. Di samping itu, pembangunan olahraga

diarahkan pada peningkatan budaya olahraga dan prestasi olahraga di kalangan masyarakat.

Pembangunan yang berwawasan lingkungan dan berimbang haruslah berorientasi pada

kebutuhan pokok hidup manusia, pemerataan sosial, peningkatan kualitas hidup, serta

pembangunan yang berkesinambungan. Agar pembangunan yang berwawasan lingkungan ini

dapat berjalan dengan baik, maka pembangunan tersebut perlu memiliki pandangan jauh ke

depan yang dirumuskan sebagai visi pembangunan. Dan dapat diimplementasikan ke dalam

pembangunan jangka panjang secara ideal serta berorientasi kepada kepentingan seluruh rakyat.

Visi pembangunan yang dimaksud adalah tercapainya peningkatan kualitas hidup seluruh

masyarakat melalui: pengembangan kecerdasan, pengembangan teknologi, ketrampilan dan

moral pembangunan sumber daya manusia yang tanggap terhadap perkembangan ilmu

pengetahuan, serta seni untuk mengelola sumber daya alam secara bijaksana dan

berkesinambungan.

Muksin Wijaya. 2006. Membangun SDM Berkualitas.

http://high-aims.blogspot.com/2008/02/membangun-sdm-berkualitas.html. diakses tanggal 12

maret 2013