16
BUPATI PAKPAK BHARAT PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIPURNA ISTIMEWA DPRD KABUPATEN PAKPAK BHARAT DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KE-12 KABUPATEN PAKPAK BHARAT SALAK, 28 JULI 2015 SYALOM, SELAMAT PAGI, SALAM SEJAHTERA, NJUAH-NJUAH BANTA KARINA, YANG TERHORMAT BAPAK GUBERNUR SUMATERA UTARA ATAU PEJABAT YANG MEWAKILI; YANG SAYA HORMATI, SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DPRD KAB. PAKPAK BHARAT; PARA BUPATI DAN WALIKOTA DARI KABUPATEN DAN KOTA TETANGGA ATAU PEJABAT YANG MEWAKILI; REKAN-REKAN FORUM KOMUNIKASI PIMPINAN DAERAH KAB. PAKPAK BHARAT; SAUDARA WAKIL BUPATI PAKPAK BHARAT; PARA PEJABAT DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK BHARAT; PARA PIMPINAN INSTANSI VERTIKAL, BUMN DAN BUMDI KABUPATEN PAKPAK BHARAT; KETUA TIM PENGGERAK PKK KABUPATEN PAKPAK BHARAT DAN KETUA DHARMA WANITA PERSATUAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT; BAPAK / IBU PEMRAKARSA DAN TIM PEMEKARAN KABUPATEN DAIRI SERTA PARA AHLI WARIS TOKOH PEMEKARAN; PARA KEPALA DESA, PEMUKA MASYARAKAT, PEMUKA AGAMA, PEMUKA ADAT, PIMPINAN PARTAI POLITIK, PIMPINAN ORMAS, LSM, PARA PEMERHATI PEMBANGUNAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT, INSAN PERS SERTA HADIRIN YANG BERBAHAGIA.

BUPATI PAKPAK BHARAT filepada sidang paripurna istimewa dprd kabupaten pakpak bharat tahun ... sidang dewan yang saya hormati, memaknai perjalanan sejarah kabupaten pakpak bharat tentu

Embed Size (px)

Citation preview

BUPATI PAKPAK BHARAT

PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT

PADA SIDANG PARIPURNA ISTIMEWA DPRD KABUPATEN PAKPAK BHARAT

DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KE-12

KABUPATEN PAKPAK BHARAT

SALAK, 28 JULI 2015

SYALOM,

SELAMAT PAGI, SALAM SEJAHTERA,

NJUAH-NJUAH BANTA KARINA,

YANG TERHORMAT BAPAK GUBERNUR SUMATERA UTARA ATAU PEJABAT

YANG MEWAKILI;

YANG SAYA HORMATI,

SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DPRD KAB. PAKPAK

BHARAT;

PARA BUPATI DAN WALIKOTA DARI KABUPATEN DAN KOTA TETANGGA ATAU

PEJABAT YANG MEWAKILI;

REKAN-REKAN FORUM KOMUNIKASI PIMPINAN DAERAH KAB. PAKPAK

BHARAT;

SAUDARA WAKIL BUPATI PAKPAK BHARAT;

PARA PEJABAT DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK BHARAT;

PARA PIMPINAN INSTANSI VERTIKAL, BUMN DAN BUMDI KABUPATEN PAKPAK

BHARAT;

KETUA TIM PENGGERAK PKK KABUPATEN PAKPAK BHARAT DAN KETUA

DHARMA WANITA PERSATUAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT;

BAPAK / IBU PEMRAKARSA DAN TIM PEMEKARAN KABUPATEN DAIRI SERTA

PARA AHLI WARIS TOKOH PEMEKARAN;

PARA KEPALA DESA, PEMUKA MASYARAKAT, PEMUKA AGAMA, PEMUKA

ADAT, PIMPINAN PARTAI POLITIK, PIMPINAN ORMAS, LSM, PARA PEMERHATI

PEMBANGUNAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT, INSAN PERS SERTA HADIRIN

YANG BERBAHAGIA.

2 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

SEBAGAI UMAT YANG BERIMAN DAN BERTAQWA KEPADA TUHAN YANG

MAHA ESA MARI KITA PANJATKAN PUJI SYUKUR KEPADA TUHAN YANG MAHA

KUASA KARENA ATAS RAHMAT DAN KARUNIA SERTA BERKATNYA KITA MASIH

DALAM KEADAAN SEHAT WALAFIAT SEHINGGA DAPAT BERSAMA-SAMA HADIR

PADA SIDANG PARIPURNA ISTIMEWA DPRD KABUPATEN PAKPAK BHARAT TAHUN

2015 DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KE-12 KABUPATEN

PAKPAK BHARAT. SIDANG DEWAN KALI INI DISELENGGARAKAN UNTUK

MEMBERIKAN MAKNA DAN ARTI PENTING BAGI KELAHIRAN SEBUAH DAERAH OLEH

MASYARAKAT DAN RAKYATNYA.

SECARA KHUSUS MENGAWALI SAMBUTAN INI, PERKENANKAN SAYA

MENYAMPAIKAN TERIMAKASIH DAN APRESIASI SETINGGI TINGGINYA KEPADA

SEMUA PIHAK BAIK PIMPINAN MAUPUN ANGGOTA DEWAN YANG TERHORMAT,

APARATUR PEMERINTAH, PEMUKA MASYARAKAT, PEMUKA AGAMA DAN

CENDIKIAWAN SERTA SELURUH ELEMEN MASYARAKAT KABUPATEN PAKPAK BHARAT

YANG TELAH MENDORONG TERBANGUNNYA SUASANA KONDUSIF DI BUMI

PAKPAK BHARAT. KARENA DALAM SUASANA YANG AMAN, TENTRAM, DAMAI

DAN DEMOKRATIS INILAH KITA DAPAT MELAKSANAKAN TAHAPAN PEMBANGUNAN

DAERAH KITA DENGAN SEBAIK-BAIKNYA.

SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DEWAN YANG SAYA

HORMATI,

DALAM MEMPERINGATI HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE- 12 (DUA

BELAS) TAHUN 2015, SAYA INGIN MENGAJAK KITA SEKALIAN UNTUK MELAKUKAN

REFLEKSI SEJENAK TERHADAP KEBERADAAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT SEBAGAI

DAERAH OTONOM YANG TELAH MEMASUKI USIA 12 (DUA BELAS) TAHUN PADA

TANGGAL 28 JULI 2015. PADA KURUN WAKTU TERSEBUT, TENTUNYA BANYAK

CAPAIAN YANG TELAH KITA RAIH NAMUN PADA SISI LAIN MASIH BANYAK JUGA

TANTANGAN DAN PERSOALAN YANG MENJADI CATATAN BAGI SELURUH

KOMPONEN PEMBANGUNAN DI DAERAH INI. KEBERADAAN KITA SAAT INI,

TENTUNYA MERUPAKAN BUAH KERJA KERAS DAN TETESAN KERINGAT SERTA

PERJUANGAN TOKOH PEMEKARAN DAN PARA KEPALA DAERAH PENDAHULU SAYA

YANG HARUS KITA AKUI TELAH MEMBERIKAN KONTRIBUSI LUAR BIASA BAGI

AKSELERASI PELAKSANAAN PEMBANGUNAN DI DAERAH INI. OLEH SEBAB ITU,

MELALUI KESEMPATAN YANG BAIK INI, SAYA MENYAMPAIKAN RASA HORMAT DAN

3 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

TERIMA KASIH KEPADA PARA TOKOH PEJUANG PEMEKARAN KABUPATEN PAKPAK

BHARAT, DEMIKIAN PULA KEPADA PARA MANTAN PEJABAT BUPATI DAN MANTAN

BUPATI SERTA WAKIL BUPATI PAKPAK BHARAT DAN JUGA KEPADA PARA MANTAN

KETUA DAN ANGGOTA DPRD YANG JUGA TELAH MEMBERIKAN KONTRIBUSI

MELALUI KIPRAH DAN KARYANYA DALAM MEMBANGUN DAERAH INI.

SEBAGAI MASYARAKAT KABUPATEN PAKPAK BHARAT KITA WAJIB BERSYUKUR

DENGAN MENJADIKAN HARI KELAHIRAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT SEBAGAI

SEBUAH INSPIRASI DAN MOTIVASI UNTUK MENGISI SETIAP DETIK PERJUANGAN

KEHIDUPAN DAERAH INI DENGAN KARYA DAN PRESTASI, LALU KITA BINGKAI

CATATAN PERJALANAN HARI INI DAN KEDEPAN DENGAN KERJA PRODUKTIF DEMI

MERAIH CITA-CITA DAN HARAPAN AKAN MASA DEPAN YANG LEBIH BAIK.

SEBAGAI GENERASI PENERUS MARI KITA JADIKAN SEJARAH SEBAGAI SEBUAH

UNTAIAN PERISTIWA PENUH MAKNA DAN HIKMAH, LALU DARI SEJARAH KEHIDUPAN

PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT SELAMA INI

KITA BISA MEMETIK PEMBELAJARAN BAHWA SETIAP GENERASI KEPEMIMPINAN

MEMILIKI WARNA DAN DINAMIKA TERSENDIRI SESUAI ERA DAN ZAMANNYA.

SIDANG DEWAN YANG SAYA HORMATI,

MEMAKNAI PERJALANAN SEJARAH KABUPATEN PAKPAK BHARAT TENTU

DENGAN MEMBUKA KEMBALI LEMBARAN AWAL KETIKA SEBUAH PEMERINTAHAN

DAN PEMBANGUNAN DILAKSANAKAN. PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN

TELAH KITA PAHAMI IBARAT DUA SISI MATA UANG YANG SAMA ARTINYA BAHWA

TUJUAN UTAMA DARI SEBUAH PEMERINTAHAN ADALAH MENYELENGGARAKAN

PEMBANGUNAN, BEGITU JUGA PEMBANGUNAN TIDAK PERNAH BISA

DILAKSANAKAN TANPA ADANYA SEBUAH PEMERINTAHAN YANG KUAT.

PEMBANGUNAN SEBAGAIMANA KITA PAHAMI ADALAH PROSES

MULTIDIMENSIONAL YANG MENYENTUH DAN MERANGKUM SEMUA ASPEK

KEHIDUPAN MASYARAKAT. OLEH KARENA ITU PROSES DAN DINAMIKA

PEMBANGUNAN TERMASUK PEMBANGUNAN DAERAH KITA DI KABUPATEN PAKPAK

BHARAT, HARUSLAH DIKAWAL DENGAN LANDASAN YURIDIS-OPERASIONAL DAN

PENDEKATAN YANG HOLISTIK INTEGRAL SERTA DILANDASI OLEH PREMIS RASIONAL

YANG TAJAM DENGAN BINGKAI VISI MISI YANG JELAS. SETELAH MELAKUKAN

PERENUNGAN YANG MENDALAM DIPADUKAN DENGAN PENGALAMAN YANG

EMPIRIK DAN KONSEPSI ANALISIS YANG KUAT SERTA DISELARASKAN DENGAN

4 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

KONTEKS KONDISI KABUPATEN PAKPAK BHARAT, MAKA TERSUSUNLAH SEBUAH VISI

PEMBANGUNAN DAN PEMERINTAHAN YAKNI “TERWUJUDNYA MASYARAKAT

KABUPATEN PAKPAK BHARAT YANG SEJAHTERA SERTA KEPEMIMPINAN YANG ADIL DAN

DEMOKRATIS DIDUKUNG PEMERINTAHAN YANG PROFESIONAL YANG BERFOKUS KEPADA

PENINGKATAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT, SUMBER DAYA MANUSIA (SDM), ILMU

PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI SERTA KESEHATAN DENGAN MENJUNJUNG TINGGI NILAI

BUDAYA PAKPAK DAN AGAMA”

VISI INILAH YANG AKAN MENJADI TITIK CAPAIAN (ULTIMATE GOAL) DAN TITIK

TUJU (POINT OF ARRIVAL) DARI SELURUH RANGKAIAN PROSES PEMBANGUNAN

SEJAK KAMI MEMULAI PEMERINTAHAN INI SELAMA LIMA TAHUN. DENGAN

MERANGKAI GAGASAN, MENTERJEMAHKANNYA MENJADI KINERJA, MEMBANGUN

IRAMA KEBERSAMAAN , DAN MELAKUKAN REVITALISASI BIROKRASI SERTA STRATEGI

MENGATASI KAPASITAS ANGGARAN YANG TERBATAS ADALAH SEKELUMIT

TANTANGAN PADA SAAT AWAL KAMI MEMULAI PEMERINTAHAN. MENYADARI

KONDISI TERSEBUT DAN SETELAH MELAKUKAN KAJIAN-KAJIAN DAN ANALISA YANG

TEPAT MAKA KAMI SAMPAI PADA SATU TEKAD BAHWA KABUPATEN PAKPAK

BHARAT HARUS BANGKIT DAN SEGERA MELAKUKAN AKSELERASI DENGAN

MEMAKSIMALKAN POTENSI DAN KEUNGGULAN YANG DIMILIKI DENGAN

MENDESAIN KONSEPSI PARADIGMA, STRATEGI DAN PENDEKATAN PEMBANGUNAN

AGAR DAPAT MELAKUKAN LOMPATAN DAN TEROBOSAN DENGAN SPEED YANG

TINGGI DEMI MENGEJAR KETERTINGGALAN DARI DAERAH LAIN.

PERLU KITA RENUNGKAN BERSAMA BAHWA DALAM DUA BELAS TAHUN

PERJALANAN PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN DI KABUPATEN PAKPAK

BHARAT TELAH BANYAK MENGALAMI KEMAJUAN WALAU MEMANG KITA AKUI

MASIH BANYAK KONDISI DAN PERMASALAHAN YANG MUNCUL YANG SECARA

LANGSUNG MAUPUN TIDAK LANGSUNG BERPENGARUH TERHADAP DINAMIKA

KEHIDUPAN MASYARAKAT KITA. DARI BERBAGAI PELUANG DAN TANTANGAN

SERTA KONDISI INTERNAL MAUPUN EKSTERNAL TENTU MENUNTUT SISTEM

PENGELOLAAN PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN YANG RESPONSIF, INOVATIF

DAN BERKELANJUTAN DALAM UPAYA MEMAKSIMALKAN BERBAGAI POTENSI DAN

KEUNGGULAN DAERAH. HAL INI JUGA SEJALAN DENGAN TUJUAN PELAKSANAAN

OTONOMI DAERAH YANG ESENSINYA MENDORONG BERKEMBANGNYA

PEMBANGUNAN DAERAH SESUAI DENGAN KONDISI SOSIAL MAUPUN ASPIRASI

5 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

DAN POTENSI MASYARAKAT. SEJALAN DENGAN VISI DAN MISI PEMERINTAHAN

DAN PEMBANGUNAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT DAN SELANJUTNYA

DIJABARKAN DALAM RPJMD SECARA KONSISTEN KEBIJAKAN PEMERINTAH DAERAH

YANG DIARAHKAN PADA SEKTOR-SEKTOR PRIORITAS KEBUTUHAN DASAR

MASYARAKAT KHUSUSNYA PENDIDIKAN, KESEHATAN, PERTANIAN DAN

INFRASTRUKTUR DAERAH. KENYATAAN YANG DAPAT KITA SAKSIKAN SAAT INI

DALAM KURUN WAKTU LIMA TAHUN TAHUN MEMPERLIHATKAN HASIL YAITU

TERPENUHINYA KEBUTUHAN DASAR MASYARAKAT TERSEBUT.

DAPAT KITA RASAKAN BAHWA KONDISI KEHIDUPAN MASYARAKAT DEWASA

INI SUDAH SEMAKIN BAIK DAN DINAMIS. KENDATIPUN KEMAJUAN YANG KITA

CAPAI PADA USIA KE-12 BELUM SAMPAI PADA KONDISI IDEAL, KARENA MASIH

ADA RUANG PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT YANG BELUM TERTANGANI

SECARA MAKSIMAL DAN PERLU KITA BENAHI BERSAMA-SAMA KE DEPAN.

SEKALI LAGI SAYA SAMPAIKAN SEBAGAI MASYARAKAT KABUPATEN PAKPAK

BHARAT, KITA WAJIB BERSYUKUR DENGAN MENJADIKAN HARI KELAHIRAN

KABUPATEN PAKPAK BHARAT SEBAGAI MOMENTUM UNTUK MEMPERKUAT

MOTIVASI DALAM MENGISI PEMBANGUNAN DAERAH INI DENGAN KARYA DAN

PRESTASI, SEHINGGA KITA AKAN DAPAT MERAIH MASA DEPAN YANG LEBIH BAIK.

OLEH KARENA ITULAH, MAKA THEMA YANG DIANGKAT PADA PERINGATAN HARI

JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015 ADALAH “BERSAMA KITA

LANJUTKAN PEMBANGUNAN PAKPAK BHARAT” DENGAN SUB THEMA “MELALUI

HARI JADI KE-12 KABUPATEN PAKPAK BHARAT MARI KITA TINGKATKAN

PEMBANGUNAN DI SEGALA BIDANG”. THEMA INI HENDAKNYA AKAN

MENGINSPIRASI SEMUA PIHAK UNTUK BERSAMA-SAMA MERAIH KEMAJUAN,

KEMANDIRIAN DAN KEMARTABATAN MASYARAKAT PAKPAK BHARAT. DALAM

KONTEKS ITU , MAKA ADA BEBERAPA HAL YANG PATUT KITA GARIS BAWAHI, YAITU :

PERTAMA, MOMENTUM HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 INI,

HENDAKNYA KITA JADIKAN SEBAGAI WAHANA REFLEKTIF UNTUK MELAKUKAN

SERANGKAIAN EVALUASI ATAS APA YANG TELAH KITA LAKSANAKAN, DALAM

BERKONTRIBUSI MEMBERIKAN WARNA DAN MAKNA BAGI PERJALANAN SEJARAH

KABUPATEN PAKPAK BHARAT;

KEDUA, PADA MOMENTUM INI KITA JUGA DITUNTUT UNTUK MENGASAH

KEPEKAAN DAN KEJELIAN SERTA KEMAMPUAN MEMBACA PERSOALAN-

6 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

PERSOALAN STRATEGIS YANG SEDANG DAN AKAN KITA ALAMI DIMASA YANG

AKAN DATANG, UNTUK KEMUDIAN KITA JADIKAN AGENDA PENTING PROGRAM

PEMBANGUNAN DI DAERAH INI;

KETIGA, SELURUH ELEMEN PEMERINTAHAN, DUNIA USAHA DAN

MASYARKAAT KIRANYA DAPAT MENJADIKAN MOMENTUM HARI JADI INI, SEBAGAI

WAHANA UNTUK MENEGUHKAN KOMITMEN, BERSATU PADU MEWUJUDKAN KARYA

DAN PRESTASI YANG TERBAIK BAGI PAKPAK BHARAT YANG SANGAT KITA

BANGGAKAN INI SESUAI DENGAN KAPASITAS MASING-MASING.

KEBERHASILAN PEMBANGUNAN, PELAYANAN PUBLIK, DAN PEMERINTAHAN

YANG TELAH DICAPAI HINGGA TAHUN 2015, MEMPERLIHATKAN CAPAIAN YANG

CUKUP MENGGEMBIRAKAN, WALAUPUN BEBERAPA HAL MASIH PERLU

PEMBENAHAN. SAYA SANGAT OPTIMIS BAHWA AKSELERASI LAJU PEMBANGUNAN

PADA SEMUA SEKTOR AKAN DAPAT KITA TINGKATKAN, DENGAN MELAKUKAN

PERGESERAN PARADIGMA (PARADIGM SHIFT) “DARI MEMBANGUN DAERAH” KE

“DAERAH MEMBANGUN” YANG MENGACU PADA PRINSIP-PRINSIP YANG

MENEKANKAN KESEIMBANGAN ANTARA PERTUMBUHAN (GROWTH), PEMERATAAN

(DEVELOPING) DAN KEBERLANJUTAN (SUSTAINABILTY).

SALAH SATU INDIKATOR EFISIENSI DAN EFEKTIVITAS DARI PEMBIAYAAN

BELANJA PUBLIK ADALAH UNTUK MELINDUNGI DAN MENINGKATKAN KUALITAS

KEHIDUPAN MASYARAKAT DALAM UPAYA MEMENUHI KEWAJIBAN DAERAH, YANG

DIWUJUDKAN DALAM BENTUK PENINGKATAN PELAYANAN DASAR, PENDIDIKAN,

PENYEDIAAN FASILITAS PELAYANAN KESEHATAN, FASILITAS SOSIAL DAN FASILITAS

UMUM YANG LAYAK, SERTA MENGEMBANGAN SISTEM JAMINAN SOSIAL. UNTUK

MENGUKUR CAPAIAN KINERJA PEMERINTAH DAERAH DALAM MEMENUHI

PELAYANAN DASAR DIMAKSUD DAPAT DILIHAT DARI INDEKS PEMBANGUNAN

MANUSIA SEBAGAI SALAH SATU INDIKATOR KEMAJUAN PEMBANGUNAN DISUATU

DAERAH SEJALAN DENGAN MILLENIUM DEVELOPMENT GOALS (MDGs).

MENINGKATNYA CAPAIAN NILAI IPM MEMPERLIHATKAN TERJADINYA

PERBAIKAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA DI PAKPAK BHARAT DARI TAHUN

KE TAHUN. MENURUT KATEGORISASI IPM KABUPATEN PAKPAK BHARAT TERMASUK

DALAM KELOMPOK MENENGAH KEATAS, YAKNI KELOMPOK DENGAN NILAI IPM

BERKISAR ANTARA 70 POINT HINGGA 73 POINT. DAPAT DILIHAT PADA TAHUN 2010

7 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA KABUPATEN PAKPAK BHARAT SEBESAR 70,80

POINT MENINGKAT MENJADI 72,54 POINT DI TAHUN 2013.

PENINGKATAN INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA JUGA BERDAMPAK PADA

PENURUNAN TINGKAT KEMISKINAN YANG PADA TAHUN 2010 SEBESAR 13,81 %

MENURUN MENJADI 11,28 % DI TAHUN 2013 ATAU TURUN 2,53%. HAL INI JUGA

DIIKUTI PENINGKATAN PENDAPATAN PERKAPITA SEBESAR 8,14 JUTA TAHUN 2010

MENJADI 11 JUTA PADA TAHUN 2013. DEMIKIAN JUGA HALNYA TERKAIT DENGAN

PENCAPAIAN PERTUMBUHAN EKONOMI MASIH TETAP TERJAGA PADA TAHUN

2013 SEBESAR SEBESAR 5,86.

SEIRING DENGAN PERTUMBUHAN EKONOMI KABUPATEN PAKPAK BHARAT,

PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) JUGA MENGALAMI PENINGKATAN DARI TAHUN

2010 YANG HANYA RP. 4.533.364.577,25 (EMPAT MILYAR LIMA RATUS TIGA PULUH

TIGA JUTA TIGA RATUS ENAM PULUH EMPAT RIBU LIMA RATUS TUJUH PULUH TUJUH

KOMA DUA PULUH LIMA RUPIAH) SEDANGKAN PADA TAHUN 2014 MENCAPAI RP.

15.388.657.986,30,- (LIMA BELAS MILYAR TIGA RATUS DELAPAN PULUH DELAPAN

JUTA ENAM RATUS LIMA PULUH TUJUH RIBU SEMBILAN RATUS DELAPAN PULUH

ENAM KOMA TIGA PULUH RUPIAH) DENGAN RATA-RATA SELAMA PERIODE 2010-

2015 MENGALAMI RATA-RATA PENINGKATAN SEBESAR 47,48% , SECARA UMUM

PENDAPATAN DAERAH JUGA MENGALAMI PENINGKATAN YANG SANGAT

SIGNIFIKAN DIMANA PADA TAHUN 2014 MENCAPAI RP. 463.786.946.228,30,-

(EMPAT RATUS ENAM PULUH TIGA MILYAR TUJUH RATUS DELAPAN PULUH ENAM

JUTA SEMBILAN RATUS EMPAT PULUH ENAM RIBU DUA RATUS DUA PULUH DELAPAN

KOMA TIGA PULUH RUPIAH) SEDANGKAN PADA TAHUN 2010 HANYA RP.

233.935.451.589,25 (DUA RATUS TIGA PULUH TIGA MILYAR SEMBILAN RATUS TIGA

PULUH LIMA JUTA EMPAT RATUS LIMA PULUH SATU RIBU LIMA RATUS DELAPAN

PULUH SEMBILAN KOMA DUA PULUH LIMA RUPIAH) DENGAN RATA-RATA

PENINGKATAN SELAMA EMPAT TAHUN SEBESAR 35,67% , BEGITU JUGA DENGAN

BELANJA DAERAH YANG PADA TAHUN 2010 RP. 231.573.004.143 (DUA RATUS TIGA

PULUH SATU MILYAR LIMA RATUS TUJUH PULUH TIGA JUTA EMPAT RIBU SERATUS

EMPAT PULUH TIGA RUPIAH) DAN PADA TAHUN 2014 MENINGKAT MENJADI

RP. 416.527.376.633,-(EMPAT RATUS ENAM BELAS MILYAR LIMA RATUS DUA PULUH

TUJUH JUTA TIGA RATUS TUJUH PULUH ENAM RIBU ENAM RATUS TIGA

8 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

PULUH TIGA RUPIAH) DENGAN CAPAIAN PENINGKATAN RATA-RATA SELAMA

EMPAT TAHUN SEBESAR 31,37%.

DISAMPING PENGUATAN PADA SEKTOR TERSEBUT PEMERINTAH KABUPATEN

PAKPAK BHARAT TERUS MELAKUKAN BERBAGAI TEROBOSAN DAN INOVASI-

INOVASI DALAM RANGKA MENDUKUNG PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN.

SEBAGAI SALAH SATU DAERAH OTONOM YANG MASIH RELATIF MUDA PEMERINTAH

KABUPATEN PAPAK BHARAT TELAH MENUNJUKKAN BEBERAPA PRESTASI KINERJA

TERHADAP PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DAERAH. HAL INI TERLIHAT DARI

HASIL EVALUASI YANG DILAKUKAN OLEH PEMERINTAH ATASAN TERHADAP KINERJA

PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN KABUPATEN PAKPAK BHARAT SELAMA

KURUN WAKTU LIMA TAHUN DAN KITA BERSYUKUR KABUPATEN PAKPAK BHARAT

MENGALAMI PENINGKATAN PERINGKAT YANG CUKUP MENGGEMBIRAKAN.

PERINGKAT KINERJA PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN KABUPATEN PAKPAK

BHARAT UNTUK PENILAIAN TAHUN 2012 BERADA PADA POSISI 3 UNTUK SELURUH

KABUPATEN DAN KOTA SE-SUMATERA UTARA DAN 104 SECARA NASIONAL

SEDANGKAN PADA TAHUN TAHUN 2013 NAIK SATU TINGKAT MENJADI PERINGKAT

2 (DUA) DI TINGKAT PROVINSI DAN PERINGKAT 42 SECARA NASIONAL DENGAN

STATUS KINERJA SANGAT TINGGI.

SELANJUTNYA TIDAK BERLEBIHAN SAYA MENJELASKAN PRESTASI-PRESTASI

LAINYA YANG DI RAIH PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK BHARAT DALAM KURUN

WAKTU LIMA TAHUN :

• PENGHARGAAN CITRA BAKTI ABDI NEGARA (CBAN) DARI KEMENTRIAN

PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGARA DAN REFORMASI BIROKRASI RI

TAHUN 2011;

• PENGHARGAAN CITRA BAKTI KOPERASI DARI KEMENTERIAN KOPERASI DAN

UMKM TAHUN 2011;

• PENGHARGAAN ANUGERAH AKSARA PRATAMA (PENGHARGAAN DALAM

PERCEPATAN PEMBERANTASAN BUTA AKSARA) DARI KEMENTERIAN

PENDIDIKAN TAHUN 2012;

• SERTIFIKAT ISO 9001:2008 PADA SEKTOR PELAYANAN PUBLIK UNTUK 18 SKPD;

• PENGHARGAAN ICT PURA DARI KEMENTRIAN KOMUNIKASI DAN INFORMASI

RI TAHUN 2013;

9 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

• ANUGRAH INOVASI PERKEBUNAN DARI KEMENTERIAN KOORDINASI

PEREKONOMIAN RI TAHUN 2013;

• PENGHARGAAN KABUPATEN PEDULI HAK AZASI MANUSIA DARI

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI TAHUN 2013 S.D 2014;

• PENGHARGAAN AKUNTABILITAS KINERJA TAHUN 2012 DAN TAHUN 2013

DARI KEMENTRIAN PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGARA DAN REFORMASI

BIROKRASI RI;

• PENGHARGAAN ANUGRAH MEDIA HUMAS TAHUN 2013 DARI BADAN

KOORDINASI HUMAS NASIONAL;

• PERDESAAN SEHAT 2014 AWARD DARI KEMENTRIAN DESA PEMBANGUNAN

DAERAH TERTINGGAL DAN TRANSMIGRASI.

PRESTASI SELANJUTNYA YANG PATUT KITA ACUNGI JEMPOL ADALAH ATAS

HASIL PEMERIKSAAN LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK

BHARAT TAHUN 2013 DAN TAHUN 2014 DARI BPK RI DENGAN OPINI WTP (WAJAR

TANPA PENGECUALIAN) INI JUGA MENJADI SALAH SATU PEMBUKTIAN KINERJA

DAN TANGGUNG JAWAB APARATUR AKAN KETAATAN TERHADAP PERATURAN

PERUNDANG-UNDANGAN YANG BENAR-BENAR SEJALAN DENGAN TEMA

PEMBANGUNAN YAITU ‘PENGUATAN EKONOMI DAERAH YANG BERDAYA SAING’.

SEMUA BENTUK PRESTASI DAN INOVASI YANG KAMI SAMPAIKAN TADI

SEPENUHNYA DEMI MENCAPAI KESEJAHTERAAN YANG KITA CITA-CITAKAN

SEBAGAIMANA TERDAPAT DALAM VISI DAN MISI KABUPATEN PAKPAK BHARAT.

DAN SEKALI LAGI SAYA SAMPAIKAN BAHWA SEMUA INI TIDAK AKAN BERHASIL

APABILA TIDAK ADA SEMANGAT KOLEKTIVITAS KITA UNTUK MEWUJUDKANNYA.

SAUDARA KETUA, PARA WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DEWAN YANG SAYA

HORMATI SERTA HADIRIN YANG SAYA MULIAKAN,

SEJALAN DENGAN UPAYA PENCAPAIAN VISI MISI YANG TELAH

DITUANGKAN DALAM RPJMD KABUPATEN PAKPAK BHARAT SEBAGAI LANDASAN

YURIDIS ACUAN PENYUSUNAN PROGRAM PEMBANGUNAN DAERAH YANG

DIDASARKAN PADA BERBAGAI KONDISI MAKA PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK

BHARAT MENITIKBERATKAN PADA PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN,

KESEHATAN, EKONOMI KERAKYATAN DAN INFRASTRUKTUR. SECARA SPESIFIK

IMPLEMENTASI ARAH KEBIJAKAN TERSEBUT TELAH DIWUJUDKAN DALAM BENTUK

10 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

PROGRAM DAN KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN. UNTUK ITU, SECARA UMUM

DAPAT SAYA SAMPAIKAN PROGRES CAPAIAN SEBAGAI BERIKUT:

1. PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN MASYARAKAT

ORIENTASI PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DIARAHKAN PADA TIGA PILAR

PENDIDIKAN YAITU KETERSEDIAAN DAN KETERJANGKAUAN, MUTU DAN

RELEVANSI SERTA TATA KELOLA DAN PENCITRAAN PENDIDIKAN. BERBAGAI

TEROBOSAN DALAM BIDANG PENDIDIKAN DITANDAI DENGAN MASYARAKAT

TELAH DAPAT MENIKMATI FASILITAS PENDIDIKAN PADA BERBAGAI TINGKATAN,

SEBAGAI BERIKUT :

a. PRASARANA GEDUNG TAMAN KANAK-KANAK (TK) SEBANYAK 5 UNIT

DENGAN JUMLAH TENAGA PENGAJAR SEBANYAK 26 ORANG PNS;

b. PRASARANA SD/MI SEBANYAK 57 UNIT DENGAN JUMLAH TENAGA

PENGAJAR SEBANYAK 500 ORANG PNS;

c. PRASARANA SMP/MTS SEBANYAK 25 UNIT DENGAN JUMLAH TENAGA

PENGAJAR SEBANYAK 265 ORANG PNS PADA TAHUN 2014; DAN

d. PRASARANA SMA/SMK/MA SEBANYAK 8 UNIT DENGAN JUMLAH PENGAJAR

SEBANYAK 173 ORANG PNS PADA TAHUN 2014.

BERDASARKAN KONDISI SARANA PRASARANA PENDIDIKAN YANG

DIGAMBARKAN TERSEBUT, MAKA INDIKATOR PENDIDIKAN DI KABUPATEN

PAKPAK BHARAT MENGALAMI PERBAIKAN DARI TAHUN KETAHUN YANG

TERGAMBAR SEBAGAI BERIKUT:

- ANGKA MELEK HURUF PENDUDUK KABUPATEN PAKPAK BHARAT PADA

TAHUN 2013 ADALAH 97,52%.

- RATA-RATA LAMA SEKOLAH TAHUN 2013 ADALAH 8.81 TAHUN

- ANGKA PARTISIPASI MURNI MASING-MASING TINGKATAN PENDIDIKAN

PADA TAHUN 2014 UNTUK SD/MI ADALAH 99,08% SMP/MTs SEBESAR 98,21%

DAN SMA/SMK/MA SEBESAR 98,54%.

- ANGKA PARTISIPASI KASAR (APK) MASING-MASING TINGKATAN PENDIDIKAN

PADA TAHUN 2014 UNTUK SD/MI ADALAH 122,41%, SMP/MTs SEBESAR

115,39% DAN SMA/SMK/MA SEBESAR 125,94%.

- SEDANGKAN ANGKA PUTUS SEKOLAH PADA MASING MASING TINGKATAN

PENDIDIKAN PADA TAHUN 2014 UNTUK SD/MI ADALAH 0 SMP/MTs SEBESAR

0%, DAN SMA/SMK/MA SEBESAR 0%.

11 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

SELAIN ITU, UNTUK PENINGKATAN KUALITAS HIDUP MASYARAKAT PAKPAK

BHARAT, TELAH DILAKSANAKAN BERBAGAI UPAYA DI BIDANG PENDIDIKAN,

ANTARA LAIN KEBIJAKAN BEBAS SPP BAGI ANAK USIA SEKOLAH SD SAMPAI

DENGAN SMA/SMK DAN BANTUAN DANA PENDIDIKAN BAGI MAHASISWA YANG

MASUK KE PERGURUAN TINGGI NEGERI SERTA PENGADAAN ARMADA BUS

SEKOLAH GRATIS.

2. PENINGKATAN KUALITAS KESEHATAN MASYARAKAT

ADA TIGA FAKTOR DETERMINAN YANG SANGAT MENENTUKAN KUALITAS

KESEHATAN MASYARAKAT YAITU: LINGKUNGAN, PERILAKU, DAN PELAYANAN

KESEHATAN. SECARA ESENSIAL KITA HARUS MEWUJUDKAN LINGKUNGAN

YANG SEHAT, BEGITU JUGA PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT HARUS KITA

BUDAYAKAN SEDANGKAN PELAYANAN KESEHATAN HARUS KITA TINGKATKAN

PADA ASPEK AKSESIBILITAS DAN MUTU PELAYANAN. UNTUK MENDEKATKAN

PELAYANAN KESEHATAN SAMPAI KE FRONT LINE, PADA TAHUN 2014 KITA TELAH

MEMILIKI SARANA PRASARANA YANG SUDAH TERSEDIA BERUPA 1 UNIT

GEDUNG RSUD, 8 UNIT PUSKESMAS, 26 UNIT PUSKESMAS PEMBANTU, 89 UNIT

POSYANDU, DAN 52 UNIT POLINDES. CAPAIAN LAIN YANG PALING MENONJOL

DALAM BIDANG KESEHATAN ANTARA LAIN YAITU PENINGKATAN MUTU

LAYANAN KESEHATAN MASYARAKAT MELALUI PENINGKATAN KAPASITAS RSUD,

PUSKESMAS, POSKESDES, POLINDES, MAUPUN SELURUH POSYANDU YANG ADA,

ANGKA KEMATIAN IBU MELAHIRKAN (AKI) DAN ANGKA KEMATIAN BAYI LAHIR

(AKB), SERTA PENNGKATAN KUALITAS KESEHATAN INDIVIDU DAN PENINGKATAN

STATUS GIZI MASYARAKAT TERUTAMA PADA ANAK-ANAK, DAN YANG TAK

KALAH PENTINGNYA YAITU ADANYA LAYANAN BPJS DAN JAMKESMAS KEPADA

MASYARAKAT.

3. BIDANG EKONOMI KERAKYATAN

DALAM RANGKA MENUMBUHKEMBANGKAN PEREKONOMIAN

MASYARAKAT DI KABUPATEN PAKPAK BHARAT, SEKTOR PERTANIAN TETAP

MENDOMINASI KARENA MAYORITAS MATA PENCAHARIAN MASYARAKAT

KABUPATEN PAKPAK BHARAT ADALAH PETANI. AGAR DAPAT TERCIPTANYA

PERTANIAN YANG HANDAL, PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK BHARAT TELAH

MELAKUKAN LANGKAH-LANGKAH INOVATIF DAN BERKELANJUTAN TERHADAP

12 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

PROGRAM-PROGRAM YANG DIHARAPKAN MAMPU BERBUAT LEBIH BANYAK

DAN KOMPREHENSIF PADA ASPEK PERTANIAN INI.

LANGKAH PERTAMA YANG DIAMBIL ADALAH MERANCANG PRODUK

PERTANIAN UNGGULAN YANG LEBIH SPESIFIK SEHINGGA DENGAN DEMIKIAN

AKAN KITA DAPATKAN HASIL PRODUK PERTANIAN UNGGULAN DENGAN LEBIH

MAKSIMAL, BAIK SECARA KUALITAS MAUPUN KUANTITAS. PRODUK UNGGULAN

YANG DICANANGKAN BERDASARKAN HASIL PENELITIAN PARA PAKAR SERTA

MASUKAN DARI PARA PETANI ADALAH PRODUK GAMBIR, NENAS, JERUK,

NILAM SERTA KOPI DAN YANG MENJADI ICON UTAMANYA ADALAH GAMBIR.

HAL SELANJUTNYA YANG MENJADI PERHATIAN ADALAH PASCA

PRODUKSI HASIL PERTANIAN, DIMANA DIBUTUHKAN SATU WADAH PEMASARAN

MELALUI SEBUAH BADAN USAHA MILIK DAERAH BERNAMA PD PAL

(PERUSAHAAN DAERAH PAKPAK AGRO LESTARI). SELAIN ITU KEBERADAAN

BUMD INI JUGA DIHARAPKAN MAMPU MEMODERNISASI TEKNOLOGI

PENGOLAHAN SEHINGGA PRODUK YANG DIHASILKAN AKAN LEBIH BAIK SERTA

AKAN TERJADI EFISIENSI BIAYA DAN WAKTU SEHINGGA AKAN MEMUNCULKAN

PENINGKATAN HARGA YANG AKAN MENGUNTUNGKAN PARA PETANI.

PEMERINTAH KABUPATEN PAKPAK BHARAT TERUS BERUPAYA UNTUK

MENINGKATKAN PRODUKSI PERTANIAN MELALUI PROGRAM PENINGKATAN

KESEJAHTERAAN PETANI DAN PENINGKATAN KETAHANAN PANGAN.

TEROBOSAN YANG DILAKUKAN ANTARA LAIN MELALUI PROGRAM DANA

PENGUATAN MODAL LEMBAGA USAHA EKONOMI PERDESAAN (DPM LUEP),

BANTUAN KREDIT NDUMA DIMANA MASYARAKAT MENDAPATKAN MODAL

TANPA MEMBAYAR BUNGA AGAR DAPAT DIMANFAATKAN UNTUK

PENAMBAHAN MODAL UNTUK PERTANIAN, YANG AKAN DIBERIKAN KEPADA

KELOMPOK PERTANIAN. SEMENTARA ITU DI BIDANG SOSIAL KEMASYARAKATAN

DIADAKAN PROGRAM BANTUAN RUMAH TIDAK LAYAK HUNI, PROGRAM

KELUARGA HARAPAN SERTA BANTUAN BAGI KELOMPOK-KELOMPOK USAHA

KECIL DAN MENENGAH TERMASUK BANTUAN BAGI KELUARGA MISKIN.

4. PENINGKATAN INFRASTRUKTUR DAERAH

PENINGKATAN JANGKAUAN DAN KUALITAS INFRASTRUKTUR JALAN

DIARAHKAN PADA KAWASAN POTENSI EKONOMI DALAM RANGKA

13 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

MEMPERLANCAR TRANSPORTASI DAN PENINGKATAN PEREKONOMIAN

DAERAH. PEMBANGUNAN DAN REVITALISASI INFRASTRUKTUR PERDESAAN DAN

PERKOTAAN TERUS DILAKSANAKAN DARI TAHUN KE TAHUN GUNA

MENDUKUNG PELAYANAN DIBIDANG PENDIDIKAN,KESEHATAN,DAN

PENINGKATAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT. HAL INI TERCERMIN DARI

PENINGKATAN KONDISI JALAN KABUPATEN BAIK YAITU TAHUN 2010

SEPANJANG 480 KM MENJADI 608,15 KM PADA TAHUN 2014 ATAU BERTAMBAH

SEPANJANG 128,15 KM .

HAL YANG BERBEDA PADA TAHUN-TAHUN TERAKHIR INI, KHUSUSNYA

PADA PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR JALAN, ADALAH PEMBUKAAN RUAS

JALAN LINGKAR YANG MENGELILINGI KOTA SERTA MENGHUBUNGKAN

KECAMATAN-KECAMATAN LAINNYA DENGAN STRUKTUR JALAN YANG CUKUP

LEBAR SEBAGAIMANA JALAN LINGKAR DAN JALAN PENGHUBUNG DI KOTA-

KOTA YANG LEBIH MAJU DALAM BIDANG INFRASTRUKTUR JALAN.

GAMBARAN IDEAL SEPERTI INILAH YANG DIHARAPKAN SESUAI DENGAN

VISI DAN MISI KABUPATEN SEHINGGA AKSELERASI KE ARAH KESEJAHTERAAN

MASYARAKAT SEMAKIN TERCIPTA. PEMBANGUNAN PENINGKATAN KUALITAS

DAN JANGKAUAN INFRASTRUKTUR IRIGASI JUGA MENJADI PERHATIAN

PEMERINTAH MENGINGAT BANYAKNYA JUMLAH DAERAH IRIGASI YANG

NOTABENE AKAN MENCIPTAKAN PELUANG UNTUK MENGEMBANGKAN

AKTIVITAS EKONOMI MASYARAKAT.

SIDANG DEWAN YANG SAYA MULIAKAN DAN HADIRIN SEKALIAN,

PERUBAHAN KE ARAH KEMAJUAN DAN PEMBANGUNAN DI SATU SISI

MEMBUKA RUANG-RUANG INTERAKSI DENGAN KOMUNITAS-KOMUNITAS LAIN DAN

INI SEBENARNYA MERUPAKAN TENDENSI POSITIF. AKAN TETAPI KITA JUGA HARUS

MELIHAT DENGAN KACAMATA KEWASPADAAN BAHWA DENGAN SEMAKIN

LEBARNYA RUANG BERINTERAKSI ANTAR MANUSIA SAAT INI AKAN MAMPU

MENGIKIS ADAT, BUDAYA DAN KEBIASAAN-KEBIASAAN MASYARAKAT KITA YANG

MERUPAKAN IDENTITAS KHAS WALAUPUN ITU SECARA PERLAHAN-LAHAN. DI

SAMPING ITU, DUNIA GLOBAL YANG SEMAKIN TERKONEKSI DENGAN CEPAT

DENGAN ADANYA KEMAJUAN DALAM REKAYASA TEKNOLOGI JUGA

BERPENGARUH PADA PENGGERUSAN NILAI-NILAI IDENTITAS ETNIS KITA DAN INI

MERUPAKAN KRISIS. HAL-HAL LAIN, WALAUPUN ITU DAMPAKNYA BELUM TERLALU

14 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

BESAR BAGI SUKU PAKPAK, ADALAH FRIKSI AKAN PENGAKUAN KEPEMILIKAN SUATU

CIRI BUDAYA SEPERTI YANG SERING MENJADI HEADLINE DI MEDIA-MEDIA PADA

TAHUN-TAHUN TERAKHIR INI KHUSUSNYA DENGAN NEGARA TETANGGA KITA.

PREMIS-PREMIS DI ATAS MEMBUAT KITA HARUS MENYIAPKAN LANGKAH-LANGKAH

ANTISIPASI DALAM MENJAGA BUDAYA KITA TERHADAP ‘SERANGAN-SERANGAN’

DARI LUAR TERSEBUT.

LANGKAH YANG SEDERHANA UNTUK KITA LAKUKAN TETAPI EFEKTIF ADALAH

DENGAN MEMBUAT EKSEBISI KESENIAN SECARA RESMI, BAIK ITU DALAM SKALA

LOKAL, REGIONAL ATAUPUN NASIONAL. MOMENTUM YANG PALING SERING KITA

MANFAATKAN UNTUK EKSEBISI DALAM BENTUK PAGELARAN SENI ADALAH

PERINGATAN HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT SERTA PEKAN RAYA

SUMATERA UTARA YANG DILAKSANAKAN SECARA RUTIN SETIAP TAHUNNYA.

HAMPIR SELURUH BENTUK EKSPRESI SENI ETNIS PAKPAK KITA TAMPILKAN SEMISAL

LAGU, TARI-TARIAN, PAKAIAN ADAT, DAN EKSEBISI MUSIKAL INSTUMENTALIS.

DALAM BEBERAPA AKTIVITAS PEMERINTAHAN, TIDAK LUPA JUGA DISELIPKAN

RANGKAIAN PENAMPILAN SENI BUDAYA, SEPERTI DIALOG AUDIENSI DENGAN

MASYARAKAT, PENYAMBUTAN PEJABAT PUSAT DAN PROVINSI DAN SEBAGAINYA.

INI MENUNJUKKAN KONSISTENSI KITA UNTUK MENGIMPLEMENTASIKAN

KEBANGGAAN KITA TERHADAP BUDAYA PAKPAK.

SEBAGAI BAGIAN DARI AKTUALISASI DAN TANGGUNG JAWAB KITA AKAN

KEUTUHAN SERTA KELESTARIAN BUDAYA, SAYA SANGAT BERHARAP PERAN SERTA

MASYARAKAT, TERUTAMA PARA GENERASI PENERUS YANG MERUPAKAN GENERASI

EMAS KABUPATEN PAKPAK BHARAT UNTUK MENJADI GARDA TERDEPAN EKSISTENSI

BUDAYA INI. “ULANG MELA KITA JADI KALAK PAKPAK” KARENA ETNIS PAKPAK

TELAH BERDIRI SAMA TINGGI, DAN DUDUK SAMA RENDAH DENGAN ETNIS-ETNIS

LAINNYA.

BAPAK-IBU, PESERTA SIDANG DAN UNDANGAN YANG BERBAHAGIA,

UPAYA-UPAYA KERJA KERAS KITA BERSAMA YANG BERTUJUAN UNTUK

MERAIH KININDUMA BUKANNYA TANPA MENGALAMI KENDALA. DALAM

MENGHADAPI SEGALA RINTANGAN GUNA TERWUJUDNYA MASYARAKAT YANG

SEJAHTERA ADALAH DENGAN TERUS MERAPATKAN BARISAN DAN

15 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

BERGANDENGAN TANGAN SECARA BERSAMA DAN BERPERAN AKTIF KARENA INI

ADALAH SOLUSI UNTUK MENGATASI SEMUA PERMASALAHAN.

BERBAGAI HAL YANG SAYA URAIKAN TADI HENDAKNYA KITA RENUNGKAN

BERSAMA PADA MOMENTUM HARI ULANG TAHUN KABUPATEN PAKPAK BHARAT

KE-12 INI. SAYA SENANTIASA MENGHARAPKAN SELURUH KOMPONEN

PEMERINTAHAN, PELAKU EKONOMI DAN DUNIA USAHA, KAUM CENDEKIAWAN

DAN AKADEMISI, SERTA SEGENAP LAPISAN MASYARAKAT UNTUK BERSINERGI

DENGAN BERANJAK DARI KOMPETENSI MASING-MASING DALAM MELAKSANAKAN

DI KABUPATEN PAKPAK BHARAT.

KEPADA SEMUA PIHAK SAYA SAMPAIKAN PERMOHONAN MAAF ATAS

SEGALA KEKURANGAN KAMI DALAM MELAKSANAKAN PEMBANGUNAN DI

KABUPATEN PAKPAK BHARAT, SEKALIGUS MOHON DOA RESTU DAN DUKUNGAN

AGAR PADA MASA YANG MENDATANG KITA DAPAT BERBUAT YANG LEBIH BAIK

LAGI DEMI MENCAPAI KESEJAHTERAAN YANG KITA CITA-CITAKAN.

SAYA, SELAKU KEPALA DAERAH DAN ATAS NAMA SELURUH MASYARAKAT

KABUPATEN PAKPAK BHARAT MENGHATURKAN TERIMA KASIH YANG TULUS DAN

PENGHARGAAN YANG TINGGI KEPADA PARA PEMUKA PEMRAKARSA LAHIRNYA

KABUPATEN PAKPAK BHARAT ATAS SEMUA JASANYA, BAIK BERUPA GAGASAN,

PEMIKIRAN, UPAYA FISIK, MAUPUN MATERI YANG DIBERIKAN. SUMBANGSIH YANG

BAPAK DAN IBU BERIKAN TENTUNYA AKAN TETAP TERCATAT DAN ABADI DALAM

TOREHAN TINTA SEJARAH. KEPADA SELURUH LAPISAN MASYARAKAT SERTA

APARATUR PEMERINTAH KAMI MENGUCAPKAN TERIMA KASIH UNTUK

KEBERSAMAAN DAN DUKUNGANNYA DAN TETAP MENGHARAPKAN MASUKAN,

SIKAP DAN PERILAKU KONSTRUKTIF UNTUK PELAKSANAAN TUGAS-TUGAS

PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN SEHINGGA APA YANG KITA INGINKAN

BERSAMA AKAN CEPAT TERWUJUD.

PADA KESEMPATAN YANG BAIK INI, SAYA JUGA INGIN MENGINGATKAN

BAHWA PADA TANGGAL 25 AGUSTUS 2015 PERIODE KAMI SEBAGAI BUPATI DAN

WAKIL BUPATI PAKPAK BHARAT AKAN BERAKHIR, UNTUK ITU KAMI MENGUCAPKAN

TERIMAKASIH YANG TULUS KEPADA SELURUH MASYARAKAT KABUPATEN PAKPAK

BHARAT ATAS DUKUNGANNYA SELAMA INI, DAN PADA TANGGAL 9 DESEMBER

2015 PEMILIHAN KEPALA DAERAH (PILKADA) UNTUK PERIODE SELANJUTNYA AKAN

DILAKSANAKAN, OLEH KARENA ITU SAYA BERPESAN KEPADA SELURUH ELEMEN

16 PIDATO BUPATI PAKPAK BHARAT PADA SIDANG PARIUPURNA ISTIMEWA DPRD

DALAM RANGKA HARI JADI KABUPATEN PAKPAK BHARAT KE-12 TAHUN 2015

MASYARAKAT KABUPATEN PAKPAK BHARAT UNTUK TETAP MENJAGA KONDUSIFITAS

DAN KEBERSAMAAN SEHINGGA NANTINYA MENGHASILKAN PEMILIHAN KEPALA

DAERAH (PILKADA) YANG BERKUALITAS. SELANJUTNYA KAMI MOHON DOA RESTU

DAN DUKUNGAN KEPADA SEGENAP MASYARAKAT KABUPATEN PAKPAK BHARAT

AGAR SENANTIASA KAMI DILINDUNGI TUHAN YANG MAHA KUASA DAN DIBERIKAN

KEMAMPUAN UNTUK DAPAT MENGIKUTI PEMILIHAN KEPALA DAERAH (PILKADA)

TERSEBUT DAN MELANJUTKAN PEMBANGUNAN KABUPATEN YANG KITA CINTAI INI.

DEMIKIANLAH HAL-HAL YANG PATUT SAYA SAMPAIKAN PADA KESEMPATAN

YANG MEMBAHAGIAKAN INI. HARAPAN SERTA DOA KITA BERSAMA SEMOGA

TUHAN YANG MAHA KUASA MEMBERIKAN KITA KEKUATAN DAN PETUNJUK DEMI

PELAKSANAAN PEMBANGUNAN DAN PERWUJUDAN KESEJAHTERAAN

MASYARAKAT. SEMOGA DALAM USIANYA YANG BERANJAK DEWASA KABUPATEN

PAKPAK BHARAT DAPAT TERUS MERAIH PRESTASI DAN MASA DEPAN DENGAN

GEMILANG.

DIRGAHAYU KE-12 KABUPATEN PAKPAK BHARAT TAHUN 2015

TERIMA KASIH DAN NJUAH-NJUAH BANTA KARINA

BUPATI PAKPAK BHARAT,

REMIGO YOLANDO BERUTU