17
Cara Menggunakan YUMI Oke tanpa basa basi saya akan memberi sedikit ilmu tentang bagaimana cara menggunakan YUMI (Multiboot) sebagai sebuah software yang ditujukan untuk membuat Flashdisk anda dapat menjadi bootable lebih dari 1 OS. (Direkomendasikan untuk dibaca lengkap) Oke Berikut Langkah Pertamanya : Pertama Anda jalankan YUMI.exe yang anda punya (Yang belum punya bias diunduh dari Facebook). Double Click atau Klik kanan open.

Cara Menggunakan YUMI

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Cara Menggunakan YUMI

Cara Menggunakan YUMI

Oke tanpa basa basi saya akan memberi sedikit ilmu tentang bagaimana cara menggunakan YUMI

(Multiboot) sebagai sebuah software yang ditujukan untuk membuat Flashdisk anda dapat menjadi

bootable lebih dari 1 OS. (Direkomendasikan untuk dibaca lengkap)

Oke Berikut Langkah Pertamanya :

Pertama Anda jalankan YUMI.exe yang anda punya (Yang belum punya bias diunduh dari Facebook).

Double Click atau Klik kanan open.

Page 2: Cara Menggunakan YUMI

Itu adalah kotak dialog setelah YUMI anda jalankan. Pada Gambar diatas anda disuguhi dengan

sebuah persetujuan, tanpa piker panjang anda langsung saja klik “i agree” untuk melanjutkan proses

atau “cancel” jika anda ingin membatalkan Proses

Page 3: Cara Menggunakan YUMI

Selanjutnya ada kotak dialog untuk menentukan dimana posisi atau lokasi flashdisk yang anda

tentukan. Contoh anda memasukan Flasdisk dengan Kode nama J,F,G,H dll sesuai keinginan anda. Klik

Panel Biru yang ada di gambar (terdapat drive I\) lokasikan flasdisk anda dipanel tersebut.

Page 4: Cara Menggunakan YUMI

Setelah selesai melokasikan Flashdisk Maka anda diminta untuk memilih system Operasi apa yang

anda inginkan sebagai booting ? di YUMI disediakan banyak sekali pilihan system operasi dan anda

tinggal pilih salah satu yang anda mau (Contoh saya pilih windows vista/7/8 Installer sebagai langkah

install windows Blue 8.1). setelah selesai anda pilih Browse (panel kotak yang menyala da nada tulisan

Browse) untuk melokasikan dimanakah system operasi yang anda punya dan anda simpan untuk

diekstrak ke Flashdisk.

Page 5: Cara Menggunakan YUMI

Setelah Ketemu Pilih File ISO nya dengan klik panel OPEN

NP : Ingat File ISO Harus sesuai dengan pilihan system operasi yang anda pilih pada kotak pilihan

sytem operasi tadi (contoh : saya pilih windows vista/7/8 installer untuk menginstall windows 8.1

maka file ISO saya juga harus Windows 8.1 Blue.ISO). setelah anda open kita segera ke tahap

berikutnya

Page 6: Cara Menggunakan YUMI

Nah Itu adalah gambar jika File ISO anda berhasil di Browse.. Oke langsung klik Create ya ….

Page 7: Cara Menggunakan YUMI

Nah setelah anda create akan ada kotak dialog yang anda temui. Inti dialog tersebut berisi bahwa Jika

anda benar ingin menjadikan flashdisk ini menjadi bootable maka klik (Yes) namun jika tidak klik (No)

namun jika di klik No (Proses akan batal) jadi direkomendasikan untuk Klik YES

Page 8: Cara Menggunakan YUMI

Setelah YES maka anda tinggal tunggu sampai Proses Ekstrak selesai…. Ya boleh sambil makan kopi

sama minum kacang soalnya proses ekstrak akan berjalan agak lama walaupun tinggal ukuran File ISO

nya jika makin besar kemungkinan proses menunggu juga dapat lebih lama. Namun tenang biasanya

ada durasi waktu yang ditampilkan pada prosessingnya.

Page 9: Cara Menggunakan YUMI

Setelah Proses selesai maka anda tinggal klik Next

Page 10: Cara Menggunakan YUMI

Ada kotak dialog lagi . di sini ada diberi pertanyaan “apakah anda ingin menambah jumlah system

operasi lagi ?” jika iya maka anda klik next lalu lakukan proses sama seperti tahap awal sampai tahap

ini , namun jika dirasa cukup anda tinggal klik no maka proses akan selesai.

Page 11: Cara Menggunakan YUMI

Proses pembuatan YUMI Bootable Flashdisk sudah selesai anda tinggal klik finish dan tinggal

mencoba di Komputer/Laptop

MENJALANKAN YUMI

Oke sekarang waktunya untuk mencoba menjalankan YUMI dari Laptop/PC anda. Sebelumnya mohon

maaf gambar yang disajikan kurang baik karena saya ambil dari kamera handphone ^_^

Oke Step 1

Page 12: Cara Menggunakan YUMI

Langsung saja anda masuk ke BIOS untuk setting agar Laptop/ Komputer anda dapat Boot pertama

kali melali Flashdisk. Untuk Masuk Bios biasanya anda tekan DEL(Komputer) F2/F10 (Laptop).

NP : Setiap PC / Laptop memiliki setting Bios yang berbeda-beda jadi sesuaikan tutorial ini pada bios

anda masing masing karena intinya sama kok hanya tempat dan tombol pengaturannya sedikit

berbeda. Di gambar tersebut saya menggunakan Laptop ASUS X45C jadi yang satu Merk yang dak

teralu bingung mestinya.

Setelah berhasil masuk bios maka anda dapat ke settingan selanjutnya.

Page 13: Cara Menggunakan YUMI

Oke settingan berikutnya adalah memilih proses booting dari media flashdisk (pastikan flashdisk dan

hardisk anda terdeteksi). Di ASUS anda bias langsung masuk ke Hard Drive BBS Prioritis untuk Laptop

dan Komputer lain bias menyesuaikan.

Page 14: Cara Menggunakan YUMI

Kemudian Kita pilih Flashdisk kita sebagai bootable pertama (jika flashdik terdeteksi maka akan

seperti gambar diatas menyesuaikan nama dan merk flashdisk). Setelah itu klik enter jika sudah

terpilih maka dapat di esc

Page 15: Cara Menggunakan YUMI

Setelah kita setting maka kita pilih Save & exit set up (biasanya tekan F10) atau secara manual bias ,

kemudian klik yes dan tunggu laptop / computer restart.

Page 16: Cara Menggunakan YUMI

Ini adalah gambar jika anda berhasil booting melalui flashdisk dan inilah tampilan interfaces YUMI

untuk pertama kalinya (ooeeeelkkkkk oeekkkkl{bayi lahir}). Oke langsung saja enter pada Other

operating system , namun jika anda hanya iseng mencoba YUMI tanpa install ulang anda dapat enter

pada continue to boot from first HD.

Page 17: Cara Menggunakan YUMI

Sesuaikan Keinginan jika anda ingin install ulang maka anda pilih saja pilihan disitu , jika lanjut install

ulang maka enter OS yang anda inginkan tadi contoh saya pilih windows vista/7/8 installer untuk

install windows blue 8.1 maka saya pilih Windows Vista/7/8 maka setelah enter kita tunngu sampai

Komputer/Laptop masuk ke Proses instalasi.

NP : Apabila anda gagal pada proses masuk YUMI interfaces tadi ada kemungkinan BIOS anda tidak

support untuk booting lewat flashdisk, atau seperti yang saya bilang tadi pastikan flashdisknya

terdeteksi , atau sudah terdeteksi namun gagal lagi maka enable quick boot dan tekan tombol F8

sampai muncul menu dialog pemilihan dari mana proses anda booting.

Sekian artikel dari saya apabila banyak kata yang salah dan tidak berkenan dihati anda saya minta

maaf yang sebesar-besarnya. Namun jika masih kurang paham anda dapat bertanya langsung kepada

saya “M.Rizal.H” atau dari akun facebook saya yaitu Rizal Spega. (terserah boleh pesan antar dinding

atau inbox asal jangan colek)….