24
1 1 DAFTAR ISI Halaman SAMPUL DEPAN .......................................................................................... i SAMPUL DALAM ......................................................................................... ii PRASYARAT GELAR ................................................................................... iii PERSETUJUAN PROMOTOR/KOPROMOTOR .......................................... iv PENETAPAN PANITIA PENGUJI ............................................................... v UCAPAN TERIMA KASIH ........................................................................... vi ABSTRAK ...................................................................................................... x ABSTRACK ................................................................................................... xi DAFTAR ISI ....................... ............................................................................ xii DAFTAR TABEL .......... . ............................................................................... xv DAFTAR GAMBAR ..... . ............................................................................... xvi DAFTAR SINGKATAN DAN LAMBANG .................................................. xviii DAFTAR LAMPIRAN .. ... ............................................................................. xix BAB I PENDAHULUAN ........................................................................ 1 1.1 Latar Belakang .................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah ............................................................... 12 1.3 Tujuan Penelitian ................................................................ 12 1.3.1 Tujuan Umum ............................................................ 12 1.3.2 Tujuan Khusus ........................................................... 12 1.4 Manfaat Penelitian .............................................................. 13 1.4.1 Manfaat Akademis ..................................................... 13 1.4.2 Manfaat Praktis .......................................................... 14 1.5 Temuan Baru Penelitian ..................................................... 15 BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................... 16 2.1 Tumbuhan Bandotan ............................................................ 16 2.1.1 Morfologi tumbuhan bandotan ................................... 16 2.1.2 Khasiat dan kegunaan tumbuhan bandotan ................ 18 2.1.3 Kandungan kimia tumbuhan bandotan ....................... 20 2.1.3.1 Flavonoid ........................................................ 21 2.1.3.2 Steroid ........................................................... 28 2.1.3.3 Alkaloid ......................................................... 29 2.2 Biosintesis Hormon Steroid ................................................. 31 2.3 Enzim 3β-hidroksisteroid dehidrogenase ............................ 40 2.4 Gambaran Umum Tikus Putih Betina.................................. 44 2.5 Reproduksi tikus putih betina .............................................. 45 2.5.1 Siklus ovarium ............................................................ 47 2.5.1.1 Ovulasi ........................................................... 49 2.5.2 Siklus uterus................................................................ 52 2.5.3 Siklus vagina .............................................................. 53 2.5.4 Proestrus ..................................................................... 54 2.4.5 Estrus .......................................................................... 56

DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

  • Upload
    others

  • View
    6

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

1

1

DAFTAR ISI

Halaman

SAMPUL DEPAN .......................................................................................... i

SAMPUL DALAM ......................................................................................... ii

PRASYARAT GELAR ................................................................................... iii

PERSETUJUAN PROMOTOR/KOPROMOTOR .......................................... iv

PENETAPAN PANITIA PENGUJI ............................................................... v

UCAPAN TERIMA KASIH ........................................................................... vi

ABSTRAK ...................................................................................................... x

ABSTRACK ................................................................................................... xi

DAFTAR ISI ....................... ............................................................................ xii

DAFTAR TABEL .......... . ............................................................................... xv

DAFTAR GAMBAR ..... . ............................................................................... xvi

DAFTAR SINGKATAN DAN LAMBANG .................................................. xviii

DAFTAR LAMPIRAN .. ... ............................................................................. xix

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................ 1

1.1 Latar Belakang .................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................... 12

1.3 Tujuan Penelitian ................................................................ 12

1.3.1 Tujuan Umum ............................................................ 12

1.3.2 Tujuan Khusus ........................................................... 12

1.4 Manfaat Penelitian .............................................................. 13

1.4.1 Manfaat Akademis ..................................................... 13

1.4.2 Manfaat Praktis .......................................................... 14

1.5 Temuan Baru Penelitian ..................................................... 15

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................... 16

2.1 Tumbuhan Bandotan ............................................................ 16

2.1.1 Morfologi tumbuhan bandotan ................................... 16

2.1.2 Khasiat dan kegunaan tumbuhan bandotan ................ 18

2.1.3 Kandungan kimia tumbuhan bandotan ....................... 20

2.1.3.1 Flavonoid ........................................................ 21

2.1.3.2 Steroid ........................................................... 28

2.1.3.3 Alkaloid ......................................................... 29

2.2 Biosintesis Hormon Steroid ................................................. 31

2.3 Enzim 3β-hidroksisteroid dehidrogenase ............................ 40

2.4 Gambaran Umum Tikus Putih Betina .................................. 44

2.5 Reproduksi tikus putih betina .............................................. 45

2.5.1 Siklus ovarium ............................................................ 47

2.5.1.1 Ovulasi ........................................................... 49

2.5.2 Siklus uterus ................................................................ 52

2.5.3 Siklus vagina .............................................................. 53

2.5.4 Proestrus ..................................................................... 54

2.4.5 Estrus .......................................................................... 56

Page 2: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

2

2

2.4.6 Metestrus ..................................................................... 57

2.4.7 Diestrus ....................................................................... 58

2.6 Hormon reproduksi pada tikus betina .................................. 59

2.6.1 Hormon estrogen ........................................................ 61

2.6.2 Hormon progesteron ................................................... 63

BAB III KERANGKA BERPIKIR, KONSEP,

DAN HIPOTESIS PENELITIAN ................................................. 67

3.1 Kerangka berpikir ................................................................ 67

3.2 Konsep penelitian ................................................................ 69

3.3 Hipotesis penelitian ............................................................. 70

BAB IV METODE PENELITIAN .............................................................. 71

4.1 Rancangan penelitian ........................................................... 71

4.2 Lokasi dan waktu penelitian ................................................ 72

4.3 Penentuan sumber data ........................................................ 72

4.3.1 Populasi ....................................................................... 72

4.3.2 Kriteria inklusi, eksklusi, dan drop out ...................... 72

4.3.3 Besar sampel ............................................................... 73

4.4 Variabel penelitian ............................................................... 73

4.4.1 Hubungan antar variabel ............................................. 73

4.4.2 Definisi operasional variabel ...................................... 74

4.5 Bahan penelitian .................................................................. 75

4.6 Instrumen penelitian ............................................................ 76

4.7 Prosedur penelitian .............................................................. 78

4.7.1 Penyiapan ekstrak ....................................................... 78

4.7.2 Penetapan dosis dan persiapan ekstrak bubuk

simplisia daun bandotan ............................................. 80

4.7.3 Penelitian terhadap tikus ............................................. 80

4.7.4 Tahap pemeriksaan laboratorium ............................... 83

4.7.4.1 Analisis kadar enzim 3β-HSD ..................... 83

4.7.4.2 Analisis kadar hormon progesteron ............. 85

4.7.4.3 Penghitungan jumlah folikel de Graaf ......... 87

4.7.5 Alur penelitian ............................................................ 90

4.7.6 Analisis data ................................................................ 91

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN ..................................................... 92

5.1 Analisis Normalitas Data ..................................................... 92

5.2 Uji pengaruh perlakuan terhadap kadar 3β-HSD ................. 93

5.3 Perlakuan paling efektif menurunkan kadar 3β-HSD .......... 95

5.4 Uji pengaruh perlakuan terhadap kadar PROG ................... 97

5.5 Perlakuan paling efektif menurunkan kadar PROG ............ 99

5.6 Uji pengaruh perlakuan terhadap jumlah folikel ................. 101

5.7 Perlakuan paling efektif menurunkan jumlah folikel .......... 103

5.8 Pembahasan ......................................................................... 105

5.8.1 Kadar enzim 3β-HSD ................................................. 106

Page 3: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

3

3

5.8.2 Kadar hormon progesteron ......................................... 109

5.8.3 Jumlah folikel de Graaf .............................................. 111

5.8.4 Hubungan kadar 3β-HSD, kadar PROG, dan

Jumlah folikel de Graaf ............................................... 112

5.9 Kebaharuan penelitian (novelty) .......................................... 114

BAB VI Simpulan dan Saran ....................................................................... 118

6.1 Simpulan .............................................................................. 118

6.2 Saran ... . ............................................................................... 118

DAFTAR PUSTAKA .... . ............................................................................... 120

LAMPIRAN ........... . ............................................................................... 135

Page 4: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

DAFTAR TABEL

5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov ............................................. 92

5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD .............................................. 93

5.3 Uji Homogenitas Varian Kadar 3β-HSD ................................................. 94

5.4 Analisis pengaruh perlakuan terhadap kadar 3β-HSD ............................. 94

5.5 Perbandingan perlakuan paling efektif menurunkan kadar 3β-HSD ....... 95

5.6 Analisis Deskriptif Rerata Kadar Hormon Progesteron ......................... 98

5.7 Uji Homogenitas Varian Kadar Progesteron............................................ 98

5.8 Analisis pengaruh perlakuan terhadap kadar progesteron ....................... 98

5.9 Perbandingan perlakuan paling efektif menurunkan kadar PROG .......... 99

6.0 Analisis Deskriptif Rerata Jumlah Folikel de Graaf ............................... 102

6.1 Uji Homogenitas Varian Jumlah folikel de Graaf .................................... 102

6.2 Analisis pengaruh perlakuan terhadapa jumlah folikel de Graaf ............. 102

6.3 Perbandingan perlakuan paling efektif menurunkan jumlah folikel ........ 103

Page 5: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

2

DAFTAR GAMBAR

2.1 Bandotan yang tumbuh di daerah persawahan ......................................... 17

2.2 Bandotan dipisahkan dari habitatnya ....................................................... 17

2.3 Proses filtrasi ............ ............................................................................... ... 19

2.4 Filtrat daun bandotan ............................................................................... 19

2.5 Struktur fitokimia 1).polymethoxy flavanones, 2). (2S)-7,3’,4’-

trimethoxyflavanone, 3). (2S)-7-methylendioxyflavan............................ 22

2.6 Struktur kimia 1).stigmasterol, 2).β-sitosterol ......................................... 29

2.7 Struktur kimia alkaloid pirolizidin ........................................................... 30

2.8 Struktur kimia kolesterol .......................................................................... 32

2.9 Transport kolesterol – mitokondria .......................................................... 32

2.10 Biosintesis hormon steroid di ovarium .................................................... 35

2.11 Konversi kolesterol menjadi pregnenolone .............................................. 36

2.12 Steroidogenic mitochondria, sintesis, dan metabolisme progesteron ...... 37

2.13 Pathways of steroidogenesis .................................................................... 38

2.14 Rattus novergicus ..... ............................................................................... 44

2.15 Morfologi ovarium ... ............................................................................... 48

2.16 Morfologi folikel pada ovarium ............................................................... 49

2.17 Proses ovulasi secara in vitro ................................................................... 50

2.18 Poros hipotalamus-hipofisis-gonad pada tikus betina .............................. 60

2.19 Struktur kimia hormon estrogen dan progesteron .................................... 63

3.1 Konsep penelitian ..... ............................................................................... 69

4.1 Bagan Post Test Only Control Group Design .......................................... 71

4.2 Hubungan antar variabel .......................................................................... 74

4.3 Tikus putih dan kandang .......................................................................... 76

4.4 Tikus putih diberikan makan dan minum standar .................................... 76

4.5 Daun bandotan dihaluskan dengan blender.............................................. 76

4.6 Toples kaca sebagai wadah untuk merendam serbuk daun bandotan

kering ........... . ............................................................................... 76

4.7 Mikroskop binokular ............................................................................... 76

4.8 Syringe, object glass, dan cover glass ...................................................... 78

4.9 Filtrat yang terkumpul .............................................................................. 78

4.10 Pengamatan jumlah folikel ....................................................................... 78

4.11 Tumbuhan bandotan segar ....................................................................... 79

4.12 Akar dan batang dari tumbuhan bandotan ............................................... 79

4.13 Daun bandotan kering .............................................................................. 79

4.14 Pemberian ekstrak daun bandotan ............................................................ 80

4.15 Fiksasi preparat ulasan vagina dengan metanol ....................................... 80

4.16 Pewarnaan dengan reagen Giemsa ........................................................... 80

4.17 Injeksi Capriglandin . ............................................................................... 81

4.18 Sinkronisasi estrus dengan injeksi Capriglandin 1000 µg/kgBB ............. 81

4.19 Tindakan ulasan vagina ............................................................................ 81

4.20 Preparasi analisis kadar 3β-HSD dan kadar progesteron ......................... 86

Page 6: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

3

5.1 Grafik Penurunan Kadar 3β-HSD ............................................................ 97

5.2 Grafik Penurunan Kadar progesteron....................................................... 101

5.3 Grafik Penurunan Jumlah Folikel de Graaf ............................................. 105

5.4 Preparat ovarium pada kelompok kontrol (P1) ........................................ 114

5.5 Preparat ovarium pada kelompok perlakuan dosis 100 mg/kgBB (P2) ... 115

5.6 Preparat ovarium pada kelompok perlakuan dosis 200 mg/kgBB (P3) ... 115

5.7 Preparat ovarium pada kelompok perlakuan dosis 400 mg/kgBB (P4) ... 116

5.8 Profil ulasan vagina kelompok kontrol (P1) ............................................ 116

5.9 Profil ulasan vagina kelompok perlakuan dosis 100 mg/kgBB

setelah perlakuan (P2) .............................................................................. 116

5.10 Profil ulasan vagina kelompok perlakuan dosis 200 mg/kgBB

setelah perlakuan (P3) ............................................................................. 117

5.11 Profil ulasan vagina kelompok perlakuan dosis 400 mg/kgBB

setelah perlakuan (P4) ............................................................................. 117

Page 7: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

4

DAFTAR SINGKATAN

SINGKATAN

ACTH : adrenocorticotropic hormone

3β-HSD : 3β-Hidroksisteroid Dehidrogenase

PROG : progesteron

FSH : Follicle Stimulating Hormone

LH : Luteinizing Hormone

OMM : Outer Mitochondrial Membrane

TNFα : Tumor Necrosis Factor α

IMM : Inner Mitochondrial Membrane

TNF-α : Tumor Necrosis Factor-α

MDA : malondialdehyde

G6PD : glucose-6-phosphate dehydrogenase

SOD : superoxide dismutase

GSH : glutathione

cAMP : cyclic Adenosine Monophosphate

SGLT1 : intestinal Na+dependant glucose cotransporter

LPH : lactase phloridzin hydrolase

COX-1 : cyclooxygenase-1

COX-2 : cyclooxygenase-2

PG : prostaglandin

PAs : pyrrolizidine alkaloids

ACTH : adrenocorticotropic hormone

CRH : corticotrophin-releasing hormone

LDL : low density lipoprotein

HDL : high density lipoprotein

SRB1 : scavenger receptor B1

SNARE : soluble NSF attachment protein receptor

Page 8: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

5

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Data Penelitian .......................................................................... 135

Lampiran 2. Hasil output SPSS Uji Deskriptif ............................................ 136

Lampiran 3. Hasil output SPSS Uji Normalitas ........................................... 137

Lampiran 4. Hasil output SPSS Uji Homogenitas (Levene’s Test) ............... 138

Lampiran 5. Hasil output Uji Komparatif One Way ANOVA ....................... 140

Lampiran 6. Hasil output Post Hoc Test dengan LSD .................................. 141

Page 9: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

6

ABSTRAK

PEMBERIAN EKSTRAK DAUN BANDOTAN

(AGERATUM CONYZOIDES L.) MENURUNKAN JUMLAH

FOLIKEL DE GRAAF MELALUI PENURUNAN

KADAR 3β-HIDROKSISTEROID DEHIDROGENASE DAN

HORMON PROGESTERON PADA TIKUS

(RATTUS NORVERGICUS) PUTIH BETINA

Keterkaitan antara tingginya angka kelahiran dengan tingkat angka kesuburan

(fertility rate) merupakan salah satu isu utama akhir-akhir ini. Adalah menjadi

alasan mengapa kajian dan penelitian tentang antifertilitas menjadi urgen dilakukan.

Ekstrak daun bandotan memiliki aktivitas biologis sebagai antiinfertilitas yang

diharapkan dapat mengatasi masalah tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk

membuktikan efek pemberian ekstrak daun bandotan terhadap kadar enzim 3β-

HSD, kadar hormon progesteron, dan jumlah folikel de Graaf pada tikus putih

betina.

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental menggunakan randomized

posttest only control group design. Tikus putih betina sebanyak 24 ekor dibagi

menjadi empat kelompok secara random. Kelompok kontrol (P1), kelompok

perlakuan dosis ekstrak daun bandotan 100 mg/kgBB (P2), 200 mg/kgBB (P3), dan

400 mg/kgBB (P4). Perlakuan diawali dengan sinkronisasi estrus pada keseluruhan

populasi tikus dengan injeksi PGF2α secara intraperitoneal dengan dosis1000

μg/kgBB. Perlakuan dimulai pada hari ke 4 setelah injeksi PGF2α dan dilakukan

selama 15 hari. Pemeriksaan kadar enzim 3β-HSD (Elisa), kadar hormon

progesteron (Elisa) dan penghitungan jumlah folikel de Graaf dilakukan pada hari

ke 16.

Setelah data terkumpul selanjutnya dilakukan analisis data. Analisis dilakukan

pada 24 ekor tikus. Kadar enzim 3β-HSD berbeda secara nyata, pada P1

(1,47±0,012), P2 (1,05±0,012), P3 (0,96 ± 0,009) dan P4 (0,83 ± 0,009). Pada uji

Post-Hoc dengan menggunakan LSD terhadap kada enzim 3β-HSD menunjukkan

terdapat perbedaan yang bermakna antar kelompok penelitian (p<0,05). Kadar

progesterone berbeda secara nyata, pada P1 (34,91 ± 0,302), P2 (24,20 ± 0,545), P3

(20,15 ± 0,412), dan P4 (16,91 ± 0,302). Uji Post-Hoc dengan menggunakan uji

LSD terhadap kadar progesterone menunjukkan perbedaan yang bermakna antar

kelompok penelitian (p<0,05). Jumlah folikel de Graaf pada masing-masing

kelompok juga berbeda secara nyata. Pada P1 (7,830±1,472), P2 (4,170±0,753), P3

(2,830±1,169), dan P4 (0,830±0753). Uji Post-Hoc dengan menggunakan uji LSD

terhadap jumlah folikel de Graaf menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna

antar kelompok penelitian (p<0,05).

Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pemberian ekstrak daun

bandotan terbukti menurunkan kadar enzim 3β-HSD, hormon progesterone yang

diikuti dengan menurunnya jumlah folikel de Graaf pada ovarium. Hasil penelitian

ini diharapkan dapat menjadi dasar penelitian lebih lanjut terhadap pengaruh ekstrak

daun bandotan pada enzim cyclooxygenase-2 (COX-2).

Kata kunci: daun bandotan, 3β-HSD, progesterone, folikel de Graaf

Page 10: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

7

ABSTRACK

ADMINISTRATION OF BANDOTAN

(AGERATUM CONYZOIDES L.) LEAVES EXTRACT REDUCING

THE NUMBER OF GRAAFIAN FOLLICLES THROUGH DECREASING

OF 3β-HYDROXISTEROID DEHIDROGENASE AND PROGESTERONE

HORMONES LEVELS IN FEMALE ALBINO RATS

(RATTUS NORVERGICUS)

The correlation between high birth rates and fertility rate is also one of the main

issues lately. Bandotan leave extract that has biological activity as anti-infertility is

one of the alternatives to overcome this problem. It is one of the reasons why

research on bandotan leaves extract as antifertility is considered important. The

purpose of this study is to determine the effect of bandotan leaves extract on the

levels of the enzyme 3β-hydroxysteroid dehydrogenase (3β-HSD), the level of the

progesterone hormone, and the number of Graafian follicles in female albino rats.

This research is experimental one randomized posttest only control group

design by comparing the effect of bandotan leaf extract on P1, P2, P3, and P4. The

rats are divided into a four random group, the group given the bandotan leaves

extract in dosage 100 mg/kg of body weight /day (P2), 200 mg/kg of Bw /day (P3),

and 400 mg/kg of Bw /day (P4), and the controlled one given only boiled water

(P1). The treatment was initiated by having estrus synchronization to the whole

population of the rat by PGF2α injection intraperitoneally in dosage1000 μg/kgBB.

The treatment started on day 4 following PGF2α injection and the treatment is done

for 15 days. Examination of enzyme levels of 3β-HSD (Elisa), levels of the

hormone progesterone (Elisa) and the calculation of the number of Graafian

follicles in the ovaries of female albino rats were carried out on day 16 after the

treatment was complete.

Analysis was done to 24 rats. The enzyme rate 3β-HSD is exactly different at

P1 (1,47±0,012), P2 (1,05±0,012), P3 (0,96 ± 0,009) and P4 (0,83 ± 0,009). At the

Post-Hoc test using LSD to enzyme rate 3β-HSD, it showed that there is a

considerable difference among the research groups (p<0,05). The rate of

progesterone obviously differed at P1 (34,91 ± 0,302), P2 (24,20 ± 0,545), P3

(20,15 ± 0,412), and P4 (16,91 ± 0,302). The Post-Hoc test using LSD test to the

progesterone rate showed a striking difference among the research groups (p <

0,05). The number of Graafian follicles at each group are also obviously different.

At P1 (7,830±1,472), P2 (4,170±0,753), P3 (2,830±1,169), and P4 (0,830±0753).

The Post-Hoc test using LSD test to the number of Graafian follicles showed that

there is a meaningful different among the research groups (p<0,05).

Owing to the research result, a conclusion can be drawn that the administration

of bandotan leaves extract brought about effect to the levels of 3β-HSD and

progesterone, and the number of Graafian follicles at the ovary of female albino

rats. The administration of bandotan leaves extract proved decreasing the enzyme

level of 3β-HSD and progesterone followed with the reduction of Graafian follicles

number . The result of this research is expected to base for further research on the

effect of bandotan leaves extract at cyclooxygenase-2 (COX-2) enzyme.

Keywords: bandotan leaves, 3β-HSD, progesterone, Graafian follicles

Page 11: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

8

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Populasi penduduk dunia semakin lama semakin meningkat. Indonesia, tetap

diprediksi menjadi salah satu negara yang memiliki peringkat 10 besar populasi

terbanyak selain Tiongkok, India Amerika Serikat, Pakistan, Nigeria,

Bangladesh, dan Jepang. Mengutip statemen Menteri Dalam Negeri Republik

Indonesia Tjahjo Kumolo, penduduk Indonesia hingga tanggal 30 Juni 2016 adalah

257.912.349 jiwa (Tribun Jogja, 2017). Pertumbuhan penduduk dunia yang terus

meninggi tentu berimplikasi negatif pada banyak aspek sejak dari aspek kesehatan

dan pendidikan hingga aspek ekonomi, politik, sosial, dan budaya.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan populasi dunia terus meningkat. Selain

kemajuan ilmu kedokteran modern dan penurunan angka kematian bayi serta

peningkatan harapan hidup rata-rata, kenaikan tingkat kelahiran dan tingkat

pengetahuan juga menyebabkan populasi dunia terus meningkat.

Dari beberapa faktor yang ada, pengontrolan angka kelahiran adalah salah satu

upaya paling etis yang bisa dilakukan untuk mengontrol penduduk dunia. Apalagi

kenaikan tingkat kelahiran tersebut akibat kehamilan yang tidak disengaja

(unintended pregnancy). Menurut Sedgh et al. (2014), sekitar 85 juta kehamilan

atau sekitar 40% jumlah kehamilan di tingkat global pada tahun 2012 merupakan

kehamilan tidak disengaja.

Cara lain yang juga bisa dilakukan adalah dengan peningkatan ilmu

pengetahuan seperti resiko kehamilan tidak disengaja, unsafe abortion, antifertilitas,

Page 12: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

9

paritas tinggi (high parous), AIP (anemia in pregnancy) dan lain-lain. Adalah fakta

dunia apalagi di negara berkembang bahwa masih banyak wanita yang belum

menyadari bahwa kehamilan tidak disengaja (unintended pregnancy) sudah

menelan nyawa wanita hamil sekitar 1% akibat unsafe abortion untuk menghindari

lahirnya anak yang tidak diinginkan. Selain berpengaruh pada kesehatan ibu,

unintended pregnancy juga berdampak negatif pada bayi yang lahir dengan berat

badan lahir rendah (BBLR) serta insidensi dan durasi menyusui rendah (Sedgh et al.

2014).

Masih banyak penduduk dunia apalagi di negara berkembang yang belum

menyadari bahwa wanita dengan jumlah paritas tinggi (high parous) atau wanita

yang telah melahirkan anak lebih dari empat orang memiliki resiko AIP (anemia in

pregnancy), hipertensi, dan pendarahan selama kehamilan sehingga bisa berujung

pada resiko kematian.

Menurut Al-Farsi et al (2011), prevalensi AIP pada wanita di negara

berkembang dan negara maju berbeda. Prevalensi AIP pada wanita negara

berkembang berkisar antara 53,8% hingga 90,2%. Fakta itu berbeda dengan

prevalensi AIP pada negara maju yang hanya berkisar sekitar 8,3%.

Para ahli memprediksi bahwa tiada kata turun untuk jumlah populasi penduduk

dunia. Salah satu upaya untuk menguranginya adalah dengan pola pengontrolan

angka kelahiran. Pengendalian angka kelahiran merupakan dasar utama berbagai

kontrol populasi dan program kesejahteraan keluarga. Tingginya angka kelahiran

berkaitan erat dengan tingkat angka kesuburan (fertility rate). Kontrol terhadap

kesuburan adalah juga merupakan salah satu isu penting yang dibicarakan dunia

Page 13: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

10

saat ini (Unny et al., 2002; Dinesh et al., 2012; Daniyal and Akram, 2015; Liu et

al., 2016; Satyender et al., 2017; Shreya et al., 2017; Alam et al., 2018).

Adalah menjadi alasan mengapa kajian dan penelitian tentang antifertiltas

menjadi urgen. Peran antifertiltas antara lain adalah untuk mencegah kehamilan,

menjarangkan kehamilan (spacing pregnancies) dan mengatur jumlah anak

(Thanamool et al., 2013; Singh et al., 2014; Shinde et al., 2015). Dengan demikian,

antifertiltas dapat menurunkan angka kelahiran dan total fertility rate atau jumlah

anak yang dimiliki seorang wanita selama masa reproduksi per-1000 wanita.

Rentang masa reproduksi wanita menurut WHO berada pada rentangan usia 15-44

tahun (WHO, 2013).

Peran antifertilitas juga penting bagi ibu dan anak. Jarak kehamilan (spacing

pregnancies) minimal 24 bulan antar rentang masing-masing kehamilan bukan

hanya dapat menurunkan resiko terjadinya malnutrisi dan stunting pada anak, tetapi

juga dapat membantu ibu untuk mengisi kembali nutrisi penting pasca persalinan

dan waktu untuk menyusui (Thanamool et al., 2013; Singh et al., 2014; Shinde et

al., 2015).

Ada beberapa rangkaian siklus reproduksi normal yang terjadi pada wanita,

yakni ovulasi, menstruasi, implantasi, dan melahirkan yang merupakan suatu tanda

terjadinya proses inflamasi. Keseluruhan rangkaian ini terkait dengan upregulation

(suatu efek peningkatan jumlah reseptor akibat kadar hormon menurun sehingga sel

target menjadi lebih sensitif terhadap hormon) (Jabbour et al., 2009; Garcia et al.,

2015).

Sejumlah mediator inflamasi dalam ekspresi meliputi sitokin, growth factors,

dan mediator lipid. Sejumlah mediator tersebut mempengaruhi pertumbuhan dan

Page 14: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

11

fungsi dari kompartemen vaskular dan sistem imun. Sistem reproduksi wanita

memiliki kemampuan untuk memulihkan kembali proses inflamasi secara cepat

sehingga fungsi reproduksi kembali normal (Richards et al.,2002; Espey et al.,2004;

Goswami et al., 2008; Jabbour et al., 2009; Wira et al., 2015).

Proses ovulasi terjadi bila rusaknya permukaan epitel ovarium dan pembuluh

darah yang terdapat pada tempat keluarnya sel telur (oosit). Saat terjadi lonjakan

LH pada pertengahan siklus, leukosit akan berpindah ke lapisan granulosa yang

disertai dengan pecahnya membran basal. Dengan pecahnya OSE (ovarian surface

epithelium), perbaikan dan pembentukan jaringan ovarium diperlukan untuk

membentuk korpus luteum (Richards and Zhilin, 2015).

Proses koagulasi akan terjadi yang dipicu oleh rilis sitokin yang dihasilkan

secara lokal pada jaringan yang rusak. Penyebabnya adalah invasi leukosit dan

kehadiran growth factors dalam cairan folikular. Invasi dari leukosit melepaskan

nitrit oksida untuk memfasilitasi sekresi dan vasodilatasi dari IL1 untuk remodeling

jaringan. IL1 telah terbukti menyebabkan upregulation gen-gen pro inflamasi pada

sel OSE (Rae et al., 2004; Fleming et al., 2006; Goswami et al., 2008; Jabbour et

al., 2009; Borowski et al., 2011).

Antifertilitas adalah suatu bahan obat yang berguna untuk mengendalikan

kesuburan atau lebih dikenal dengan kontrasepsi. Kontrasepsi adalah suatu metode

untuk mencegah terjadinya kehamilan. Kontrasepsi yang baik adalah kontrasepsi

yang memenuhi kriteria, yaitu aman, harga terjangkau, berterima untuk

menghindari kehamilan yang tidak diinginkan (unwanted pregnancies) dan

reversibel. Kontrasepsi mempengaruhi dan terlibat dalam siklus menstruasi dan

ovulasi pada wanita (inhibit ovulation). Mekanisme kerja kontrasepsi antara lain

Page 15: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

12

menghambat ovulasi, menghambat penetrasi sperma menuju uterus dengan

mengentalkan lendir serviks, menghambat fertilisasi, dan mencegah terjadinya

implantasi embrio pada dinding uterus (Speroff, 2011; Daniyal et al., 2015).

Kontrasepsi konvensional yang ada saat ini umumnya merupakan senyawa

steroid (estrogen dan progesteron) yang bertujuan untuk menghambat ovulasi

(Anand et al., 2015; Alsharaydeh et al., 2017). Senyawa steroid yang terkandung

dalam obat-obat kontrasepsi memberikan umpan balik negatif (negative feedback

mechanism) terhadap kelenjar hipofisis melalui hipotalamus sehingga terjadi

hambatan terhadap perkembangan folikel dan proses ovulasi (Gaytan et al., 2002;

Duijkers et al., 2015). Melalui hipotalamus dan hipofisis, estrogen dapat

menghambat pengeluaran follicle stimulating hormone (FSH) sehingga

perkembangan dan kematangan folikel tidak terjadi.

Di samping itu, kadar progesteron yang tinggi dapat menghambat pengeluaran

luteinizing hormone (LH). Estrogen mempercepat peristaltik tuba sehingga ketika

hasil konsepsi mencapai uterus, endometrium belum siap untuk menerima

implantasi. Ovulasi sendiri merupakan proses kompleks pada siklus reproduksi

wanita yang ditandai dengan adanya lonjakan pada LH (luteinizing hormone)

(Gaytan et al., 2002).

Ovulasi pada tikus betina, seperti halnya yang juga terjadi pada wanita

diperantarai oleh luteinizing hormone (LH). Kadar LH dalam darah mulai

meningkat pada sore hari saat fase proestrus. Fase proestrus terjadi sekitar pukul 2 –

3 sore dan mencapai puncak pada pukul 5 – 7 sore dengan kadar hormon estrogen

yang tinggi (Junko et al., 2016). Lonjakan LH yang cepat menginduksi terjadinya

folikel ruptur dan ovulasi. Ovulasi dapat dihambat secara eksperimental dengan

Page 16: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

13

pemberian dosis tinggi obat anti-inflamasi yang diberikan sebelum adanya lonjakan

LH. Bila dosis tinggi obat anti-inflamasi diberikan setelah lonjakan LH maka

ovulasi tidak bisa dihambat (Gaytan et al., 2002; Messinis, 2006; Simonneaux et

al.,2017).

Adalah sangat memungkinkan dengan meningkatnya kadar progesteron

berkontribusi menyebabkan terminasi pada lonjakan LH melalui efek umpan balik

negatif. Data penelitian menunjukkan bahwa ketika terjadi lonjakan LH kemudian

diinduksi dengan pemberian estrogen eksogen, kadar LH akan mengalami

penurunan seiring dengan menurunnya puncak tetapi akan turun ke level semula

setelah pemberian progesteron (Gaytan et al., 2002; Messinis, 2006).

Salah satu obat tradisional yang dapat digunakan sebagai antifertilitas adalah

tumbuhan bandotan. Tumbuhan bandotan (Ageratum conyzoides L.) termasuk

dalam famili Asteracea yang memiliki sejumlah metabolit sekunder antara lain,

steroid, flavonoid, alkaloid, triterpen, tanin, chromene, chromone, dan essential oil

(Okunade, 2002; Lórànd et al., 2010; Sultana et al., 2012; Munikishore, et al.,

2013; Ashande et al., 2015; Santos et al., 2016).

Senyawa steroid yang terdapat dalam tumbuhan adalah fitosterol. Tiga senyawa

yang terdapat pada tumbuhan tingkat tinggi adalah sitosterol, stigmasterol, dan

kampesterol. Fitosterol adalah sterol nabati dengan struktur mirip kolesterol.

Fitosterol terdiri atas 28 hingga 30 atom dengan steroid sebagai rangka struktur dan

gugus hidroksil yang menempel pada atom karbon 3(C3) dari cincin A serta rantai

alifatik pada atom C17 dari cincin D (Pateh et al., 2009).

Kandungan flavonoid, steroid, triterpen, alkaloid, saponin, dan komponen aktif

lainnya dapat memberikan efek interaksi sinergis sebagai antifertilitas. Steroid yang

Page 17: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

14

berasal dari tumbuhan atau fitosterol menghambat rilis LH dan FSH pada kelenjar

hipofisis di mana hal ini menghambat maturasi folikel (folikel de Graaf) pada

ovarium dan mencegah terjadinya ovulasi (Sani et al., 2007; Raj et al., 2011;

Choudhary et al., 2017). Menurut Mbeya et al (2017) melaporkan bahwa senyawa

flavonoid menghambat aktivitas enzim cyclooxygenase 2(COX-2). COX-2

merupakan rate limiting enzyme pada biosintesis prostaglandin (PG). PG berperan

dalam proses follicular rupture selama ovulasi.

Menurut Fatique et al (2016), kandungan polymethoxyflavones yang ditemukan

melimpah dalam tumbuhan bandotan (Ageratum conyzoides L.) memiliki broad

spectrum of bioactivities termasuk aktivitas antiinflamasi. Mengacu pada penelitian

yang dilakukan oleh beberapa peneliti (Rae et al., 2004; Fleming et al., 2006;

Goswami et al., 2008; Jabbour et al., 2009; Borowski et al., 2011) tentang ovulasi

sebagai suatu proses inflamasi yang terjadi secara reguler pada female reproductive

cycles maka diduga pemberian ekstrak tanaman bandotan dapat menghambat

ovulasi.

Penelitian membuktikan bahwa fitosterol juga menghambat absorpsi kolesterol

di lumen usus dan menghambat reabsorpsi kolesterol endogen dalam tubuh.

Fitosterol juga meningkatkan pengeluaran kolesterol yang berlebihan diabsorpsi

(Delaney et al., 2004; Bonsdorff and Nikander, 2005). Fitosterol bersama dengan

kolesterol berkompetisi untuk membentuk misel dalam lumen usus. Fitosterol

menurunkan kelarutan kolesterol dalam lumen usus dengan membentuk misel dan

menghambat kerja enzim NIPC1L1 yang merupakan kolesterol. Kelarutan fitoserol

dalam misel memiliki kondisi yang sama dengan yang ada pada kolesterol dan

lemak lainnya (Ros, 2000; Moghadasian, 2001; Olkkonen et al., 2015).

Page 18: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

15

Kandungan steroid, alkaloid, flavonoid, dan triterpen memiliki aktivitas

biologis pada regulasi siklus estrus, fertilisasi, dan reproduksi dari tikus betina.

Aktivitas dari alkaloid dan flavonoid dapat menurunkan konsentrasi LH, estrogen,

dan FSH menghambat perkembangan dari folikel de Graaf (mature follicle) yang

ditandai dengan menurunnya jumlah folikel de Graaf (Yakubu, et al., 2008; ).

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Pal et al (2012) menyebutkan bahwa

senyawa steroid (stigmasterol) menghambat aktivitas steroidogenik ovarium dan

aktivitas enzim 3β-hidroksisteroid dehidrogenase (3β-HSD) (Pal, et al., 2012). 3β-

HSD merupakan enzim single protein yang mengkatalisis isomerasi dan oksidasi 5-

ene-3β-hidroksisteroid {pregnenolon atau dehidroepiandrosterone (DHEA)}

menjadi 4-ene-3-ketosteroid {progesteron atau androstenedion (AD)}. 3β-HSD

memiliki peranan penting sebagai katalis dalam steroidogenesis (biosintesis hormon

steroid). Aktivitas 3β-HSD salah satunya ditunjukkan pada konversi pregnenolon

(PREG) menjadi progesteron (PROG) (Miller, 2017).

3β-HSD merupakan enzim yang diperlukan dalam sintesis hormon progesteron,

enzim yang penting untuk proses steroidogenesis dan metabolisme steroid. 3β-HSD

pada manusia teridentifikasi terdapat pada adrenal, testis, ovarium, plasenta dan

ditemukan pada jaringan prostat, payudara, hati, ginjal, dan kulit. Fungsi 3β-HSD

dalam degradasi steroid dan pengaturan kadar hormon steroid plasma adalah

sebagai steroid reduktase (Rasmussen et al., 2013).

Aktivitas 3β-HSD dipengaruhi oleh faktor eksternal seperti makanan dan toksin

dari luar. Senyawa genistein dan daidzein yang termasuk dalam isoflavonoid dan

metabolitnya dibuktikan dapat mempengaruhi laju dan mekanisme reaksi dari

enzim 3β-HSD pada beberapa spesies. 3β-HSD termasuk dalam famili

oksireduktase yang bekerja pada gugus CH-OH dengan NAD+ atau NADP

+ sebagai

akseptor. 3β-HSD berada pada retikulum endoplasma dan mitokondria yang

mengkatalisis dehidrogenasi 3β-HSD (Rasmussen et al., 2013). Rate limiting steps

dari steroidogenesis adalah pergerakan kolesterol dari bagian outer menuju inner

mitochondrial membrane. Tahap selanjutnya adalah katalisis menjadi pregnenolon

oleh enzim sitokrom P450scc dan katalisis pregnenolon menjadi progesteron oleh

3β-HSD (Thomas and Bose, 2014).

Page 19: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

16

Aktivitas enzim 3β-HSD juga dapat dihambat dengan produk dari senyawa

steroid sintetik seperti medroksiprogesteron asetat (progestin, suatu bentuk

progesteron) (Miller et al., 2011). 3β-HSD berlokasi pada lapisan teka interna dari

folikel, di mana kelenjar hipofisis mengatur steroidogenesis pada folikel yang

dimediasi oleh FSH dan LH. Hal itu menyebabkan peningkatan cAMP dan

pergantian phosphatidylinositol serta meningkatnya ekspresi 3β-HSD dan enzim

steroidogenesis lainnya. Ekspresi 3β-HSD diubah oleh beberapa senyawa berbeda,

baik yang bersumber dari dalam (endogen) maupun yang berasala dari luar

(eksogen). Adanya senyawa steroid dan regulating factors lainnya menunjukkan

perubahan ekspresi dari 3β-HSD (Rasmussen, et al., 2013).

Penelitian yang dilakukan oleh Tiemann et al (2007) menyebutkan bahwa

senyawa flavonoid dapat menghambat proses sintesis progesteron dari pregnenolon

yang secara tidak langsung juga menghambat aktivitas 3β-HSD. Senyawa flavonoid

pada dosis non toksik daidzein 50µM terbukti menurunkan ekspresi 3β-HSD-

mRNA. Flavonoid menghambat steroidogenesis melalui penurunan ekspresi 3β-

HSD yang dikaitkan dengan proses pengaturan pada post-transcriptional level.

Flavonoid mempengaruhi komponen dalam steroidogenesis pathway di sel

granulosa melalui cAMP-stimulated signalling (kontrol dari adenylate cyclase dan

tyrosine kinase-dependant signalling terhadap steroidogenesis).

Senyawa flavonoid dapat menghambat aktivitas enzim dari famili

oksireduktase yang salah satunya adalah 3β-HSD. Aktivitas enzim didefinisikan

sebagai ukuran jumlah berkurangnya substrat (atau terbentuknya produk) per-satuan

waktu yang dipengaruhi oleh jumlah enzim. Semakin besar volume atau konsentrasi

enzim maka semakin tinggi pula aktivitas enzim untuk memecah substrat yang

dikatalis (Ohno et al.,2004). Flavonoid merupakan senyawa polifenol penghambat

aktivitas 3β-HSD dikarenakan gugus hidroksil pada atom karbon nomor 7 pada

struktur senyawa flavonoid. Senyawa isoflavonoid dan senyawa lain yang memiliki

Page 20: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

17

cincin pada posisi 3 dari cincin pyran (cincin heterosiklik yang bermuatan oksigen)

dapat menghambat aktivitas 3β-HSD (Ohno et al.,2004).

Terkait dengan daun bandotan, beberapa penelitian juga sudah dilakukan.

Pengujian ekstrak tumbuhan bandotan dengan menggunakan Brine Shrimp

Cytotoxic Assays pada uji LC50 diperoleh nilai 508,86 ± 6,62 (Rahman et al., 2013).

Melalui uji biokimia dan analisis hematologis darah tikus yang diberikan ekstrak

bandotan sebanyak 250 – 500 mg/kg setiap hari selama 90 hari terbukti tidak

ditemukan adanya gejala toksisitas dan hepatoksisitas (Moura et al., 2005).

Penelitian sejenis juga pernah dilakukan oleh Biradar et al. (2011). Mereka

menyimpulkan bahwa ekstrak etanol tumbuhan bandotan terbukti aman diberikan

kepada tikus jantan dan tikus betina dengan bobot 200 – 250 gram hingga dosis

10.000 mg/kgBB.

Berdasarkan sejumlah referensi dan penelitian terkait seperti yang sudah

diutarakan sebelumnya adalah beralasan mengapa penelitian tentang efek

pemberian ekstrak daun bandotan (Ageratum conyzoides L.) terhadap aktivitas

enzim 3β-HSD, kadar progesteron (PROG), dan jumlah folikel de Graaf (mature

follicles) pada tikus putih betina layak dilakukan. Tersedianya tumbuhan bandotan

yang melimpah sebagai aset negara pada beberapa daerah di Indonesia perlu diteliti,

ditelaah, dan dikaji terutama dalam aspek kemajuannya sebagai antifertilitas. Selain

untuk menambah khasanah keilmuan tentang pengaruh ekstrak daun bandotan

terhadap aktivitas enzim 3beta-hidroksisteroid dehidrogenase (3β- HSD), kadar

hormon progesteron dan jumlah folikel de Graaf pada ovarium tikus putih betina,

penelitian ini juga diharapkan dapat menambah wawasan pengetahuan tentang

tumbuhan obat yang memiliki aktivitas biologis sebagai bahan antifertilitas.

Page 21: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

18

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan sebelumnya maka rumusan

masalah dapat diformulasikan sebagai berikut.

1. Apakah pemberian ekstrak daun bandotan dapat menurunkan kadar enzim 3β-

hidroksisteroid dehidrogenase (3β-HSD)?

2. Apakah pemberian ekstrak daun bandotan dapat menurunkan kadar hormon

progesteron pada tikus putih betina?

3. Apakah pemberian ekstrak metanol daun bandotan dapat menurunkan jumlah

folikel de Graaf pada ovarium tikus putih betina?

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan Umum

Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi antifertilitas pada

ekstrak daun bandotan (Ageratum conyzoides L.).

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Membuktikan ekstrak daun bandotan dapat menurunkan kadar enzim 3

hidroksisteroid dehidrogenase pada tikus putih betina.

2. Membuktikan ekstrak daun bandotan dapat menurunkan kadar hormon

progesteron pada tikus putih betina.

3. Membuktikan ekstrak daun bandotan dapat menurunkan jumlah folikel de

Graaf pada ovarium tikus putih betina.

1.4 Manfaat Penelitian

Signifikansi penelitian dapat ditinjau dari sisi teoretis dan praktis.

1.4.1 Manfaat akademis

Page 22: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

19

Ada beberapa manfaat akademis hasil penelitian ini.

1. Memperkaya khasanah ilmu pengetahuan tentang pengaruh ekstrak daun

bandotan terhadap aktivitas enzim 3beta-hidroksisteroid dehidrogenase (3β-

HSD), kadar hormon progesteron dan jumlah folikel de Graaf pada ovarium

tikus putih betina.

2. Menjadi salah satu acuan untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat

bahwa daun bandotan memiliki aktivitas biologis sebagai bahan antifertilitas

dengan harapan agar dapat bermanfaat sebagai salah satu bahan (substitute)

alternatif kontrasepsi oral.

3. Memberikan peluang baru bagi peneliti berikutnya terutama tentang pengujian

bagian-bagian lain tumbuhan bandotan seperti bunga dan akar terhadap

antifertilitas; penggabungan unsur-unsur tumbuhan bandotan seperti daun,

bunga, dan akar terhadap antifertilitas; dan mengetahui efek samping tumbuhan

bandotan.

1.4.1 Manfaat Praktis

Berikut adalah beberapa manfaat penelitian ini secara praktis.

1. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu sumber informasi

ilmiah tentang manfaat daun bandotan sebagai antifertilitas yang pada aspek-

aspek terkait dapat berkontribusi pada pengembangan ilmu reproduksi

khususnya tentang kontrasepsi alami.

2. Apabila ekstrak daun bandotan terbukti menurunkan aktivitas enzim 3β-

hidroksisteroid dehidrogenase, menurunkan kadar hormon progesteron dan

Page 23: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

20

menurunkan jumlah folikel de Graaf pada ovarium tikus putih betina (praklinis)

maka ekstrak daun bandotan yang banyak tumbuh pada sejumlah daerah di

Indonesia dapat dijadikan sebagai salah satu tanaman yang direkomendasikan

untuk bisa diuji secara klinis.

3. Hasil penelitian ini dalam aspek-aspek terkait diharapkan dapat memberikan

informasi bagi kemajuan ilmu kontrasepsi tentang potensi tanaman herbal di

Indonesia khususnya tanaman bandotan sebagai antifertilitas.

4. Hasil uji penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu referensi bagi

pemerintah, masyarakat, dan pihak-pihak terkait untuk menekan jumlah

kepadatan penduduk melalui pendayagunaan sumber daya alami nabati sebagai

antifertilitas baik untuk mengatasi pengendalian penduduk dunia maupun untuk

menunjang program keluarga berencana di Indonesia.

1.5 Temuan Baru Penelitian

Beberapa temuan baru penelitian antara lain adalah sebagai berikut.

1. Penelitian ini adalah penelitian perdana yang membuktikan bahwa pemberian

ekstrak daun bandotan (Ageratum conyzoides L.) dapat menurunkan kadar

enzim 3β-hidroksisteroid dehidrogenase (3β-HSD) pada tikus putih betina.

2. Penelitian ini adalah penelitian perdana yang membuktikan bahwa pemberian

ekstrak daun bandotan (Ageratum conyzoides L.) dapat menurunkan kadar

hormon progesteron (PROG) pada tikus putih betina.

Page 24: DAFTAR ISI Halaman - Universitas Udayana...DAFTAR TABEL 5.1 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov..... 92 5.2 Analisis Deskriptif Rerata Kadar 3β-HSD..... 93 5.3 Uji Homogenitas

21

3. Penelitian ini adalah penelitian perdana yang membuktikan bahwa pemberian

ekstrak daun bandotan (Ageratum conyzoides L.) dapat menurunkan jumlah

folikel de Graaf pada ovarium tikus putih betina.