3
bios-logos | Discovering the Living World Copyright Muttaqin [email protected] http://mafrikhul.bio.staff.ipb.ac.id/2017/02/20/discovering-the-living-world/ Discovering the Living World Kemarin, saya menemukan poster yang bagus, yang tersisipkan di salah satu buku lama terbitan luar negeri. Buku yang berjudul (Teacher Guide) Great Development in Biology (ISBN 0028266528) ini ditemukan secara tidak sengaja di lemari koleksi buku Departemen Biologi . Buku terbitan McGraw-Hill ini menyisipkan poster berjudul Discovering the Living World. Menariknya, dalam poster (yang sepertinya dibuat pada tahun 1995 - sesuai tahun terbit buku) tersebut, nama Indonesia disebut dalam menggambarkan penemuan yang 'wah' terkait bidang Biologi. Adalah Wallace, pembangun teori evolusi yang mirip dengan teori Darwing, diceritakan mengunjungi Borneo dan Celebes yang merupakan bagian dari kepulauan Indonesia pada 1850an. Setelah sebelumnya, page 1 / 3

Discovering the Living World - Anita's Personal Bloganitanet.staff.ipb.ac.id/wp-content/plugins/as-pdf/bios... · 2021. 1. 22. · digambarkan bahwa Darwin mengeksplorasi Galapagos

  • Upload
    others

  • View
    4

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

  • bios-logos | Discovering the Living WorldCopyright Muttaqin [email protected]://mafrikhul.bio.staff.ipb.ac.id/2017/02/20/discovering-the-living-world/

    Discovering the Living World

    Kemarin, saya menemukan poster yang bagus, yang tersisipkan di salah satu bukulama terbitan luar negeri. Buku yang berjudul (Teacher Guide) Great Developmentin Biology (ISBN 0028266528) ini ditemukan secara tidak sengaja di lemari koleksibuku Departemen Biologi. Buku terbitan McGraw-Hill ini menyisipkan posterberjudul Discovering the Living World.

    Menariknya, dalam poster (yang sepertinya dibuat pada tahun 1995 - sesuai tahunterbit buku) tersebut, nama Indonesia disebut dalam menggambarkan penemuanyang 'wah' terkait bidang Biologi. Adalah Wallace, pembangun teori evolusi yangmirip dengan teori Darwing, diceritakan mengunjungi Borneo dan Celebes yangmerupakan bagian dari kepulauan Indonesia pada 1850an. Setelah sebelumnya,

    page 1 / 3

    http://biologi.ipb.ac.id

  • bios-logos | Discovering the Living WorldCopyright Muttaqin [email protected]://mafrikhul.bio.staff.ipb.ac.id/2017/02/20/discovering-the-living-world/

    digambarkan bahwa Darwin mengeksplorasi Galapagos pada 1831-1836 lengkapdengan gambar beberapa perbedaan Galapagis finch.

    Babak ini menggambarkan bahwa manusia mulai berfikir secara ilmiah setelahsebelumnya dalam poster dijelaskan tentang dugaan bentuk rupa bumi danmonster laut yang digambarkan suka menyerang perahu manusia. Kalimat sebelumkalimat ini adalah contoh kalimat yang tidak baik. Kalimat tersebut berhasilmenggambarkan sesuatu dengan cara yang berliku-liku. Ok? Selanjutnya, di dalamposter tersebut dijelaskan tentang penemuan eel pada kedalaman 6000 m di bawahlaut, teori continental drift, ikan laut dalam, foto satelit bumi, dan eksplorasi lautdalam dengan perangkat the ALVIN pada 1977.

    Penemual eel bawah laut ini membuktikan bahwa ada kehidupan pada daerahtanpa cahaya. Menarik? Iya. Tiada cahaya matahari maupun lampu PLN di sana.Teori continental drift tersebut, by AL Wegener, membantu menjelaskan distribusiorganisme yang hidup di berbagai belahan dunia ini.

    Bathyschape adalah perangkat yang digunakan untuk melihat keberadaan ikan lautdalam yang benar-benar baru. Daripada mencari lampu PLN, mereka menciptakanlampunya sendiri. Bathyschape diceritakan dalam poster tersebut berhasilmembawa dua orang menyelam ke Palung Mariana pada tahun 1948!

    Foto satelit bumi pada tahun 1960an membuat manusia mulai berfikir bahwa planetbumi adalah integrasi dari berbagai ekosistem yang ada di bumi. Selanjutnya, citra(gambar) satelit mengenai bumi, membuat manusia lebih peka terhadap isulingkungan.

    The ALVIN, bukan Alllviiiin!, membuka babak baru ekspolrasi makhluk hidup. ALVINtelah membantu ilmuan dalam mempelajari deep sea hot spring (2500 m) dekatpulau Galapagos. Ternyata, ditemukan pula kehidupan (mikroorganisme) yang tidakmenggunakan energi dari matahari, melainkan dari oksidasi hidrogen sulfida!

    page 2 / 3

  • bios-logos | Discovering the Living WorldCopyright Muttaqin [email protected]://mafrikhul.bio.staff.ipb.ac.id/2017/02/20/discovering-the-living-world/

    Menarik untuk dilihat, jika poster tersebut benar dibuat pada tahun 1995 (atau padaedisi cetak selanjutnya), maka dengan cara apa poster tersebut dibuat. Mungkindengan Photoshop versi 4.0. Entahlah.

    Akhirnya, setelah timeline pada 1977 tersebut, apa yang bisa ditampilkan? Apayang bisa kita tampilkan?

    Catatan: poster sudah saya pasang, berharap ada inspirasi dari sana.

    page 3 / 3