9
Percobaan 3 Pemisahan Senyawa Organik: Ekstraksi A.Tujuan - Menentukan perbandingan hasil ekstraksi asam asetat glasial dengan etil asetat yang dibedakan oleh jumlah perlakuan ekstraksinya - Menentukan titik leleh asam benzoate dan p-nitroanilin yang dipisahkan dari sampel B. Data Pengamatan 1. Ekstraksi cair-cair - Konsentrasi NaOH untuk titrasi = 0,3 M - Volume titran awal = 12,8 mL - Volume titran akhir = 2,9 mL 2. Ekstraksi asam-basa - Titik leleh masing-masing senyawa hasil ekstraksi Fasa larutan basa, asam benzoat: padatan putih 0,03 gram; titik leleh 122°C (titik leleh referensi: 122,4°C) Fasa larutan asam, p-nitroanilin : padatan kuning 0,025 gram; titik leleh 146°C (titk leleh referensi: 149°C) C.Perhitungan 1. Konsentrasi awal (sebelum ekstraksi)

Ekstraksi Cair Isolasi Kafein

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Ekstraksi cair-cair kafein

Citation preview

Percobaan 3Pemisahan Senyawa Organik: Ekstraksi

A. Tujuan

Menentukan perbandingan hasil ekstraksi asam asetat glasial dengan etil asetat yang dibedakan oleh jumlah perlakuan ekstraksinya Menentukan titik leleh asam benzoate dan p-nitroanilin yang dipisahkan dari sampel

B. Data Pengamatan

1. Ekstraksi cair-cair

- Konsentrasi NaOH untuk titrasi = 0,3 M- Volume titran awal = 12,8 mL- Volume titran akhir = 2,9 mL

2. Ekstraksi asam-basa

Titik leleh masing-masing senyawa hasil ekstraksiFasa larutan basa, asam benzoat: padatan putih 0,03 gram; titik leleh 122C (titik leleh referensi: 122,4C)Fasa larutan asam, p-nitroanilin : padatan kuning 0,025 gram; titik leleh 146C (titk leleh referensi: 149C)

C. Perhitungan

1. Konsentrasi awal (sebelum ekstraksi)

MNaOH . VNaoH = Masam asetat . Vasam asetatMasam asetat = = = 0,768 M

Konsentrasi sampel

Volume fasa air= 2 mLVolume NaOH= 2,9 mL

MNaOH . VNaOH = Masam asetat . Vasam asetatVasam asetat= = = 0,435 M

2. Galat titik leleh senyawa hasil ekstraksi asam basa Asam benzoate (fasa basa)% galat titik leleh asam benzoate := = 2,013 %

P-nitroanilin (fasa asam)% galat titik leleh p-nitroanilin:= = 0,32 %

D. Pembahasan

Analisis hasil praktikumPada percobaan ini dilakukan ekstraksi larutan asam asetat glasial dengan larutan etil asetat. Penggunaan etil asetat sebagai ekstraktor karena asam asetat akan lebih larut di dalam etil asetat dibandingkan dengan air. Frekuensi ekstraksi dan metode pengguncangan akan berpengaruh pada hasil ekstraksi. Semakin besar frekuensi dan semakin rata pengguncangan akan mengoptimalkan ekstraksi. Pengecekan hasil ekstraksi cair-cair dilakukan dengan titrasi fasa air setelah pemisahan dengan NaOH. Hasil titrasi asam asetat setelah ekstraksi dibandingkan dengan hasil titrasi sebelum dilakukan ekstraksi. Apabila sesuai dengan hipotesis sebelum praktikum, maka akan diperoleh asam asetat dengan konsentrasi yang lebih besar dibandingkan dengan sebelum ekstraksi.Hasil perhitungan pada percobaan ini menunjukkan anomali, di mana asam asetat hasil ekstraksi memiliki konsentrasi lebih rendah dibandingkan dengan asam asetat sebelum ekstraksi (0,435 M dibandingkan dengan 0,768 M). Anomali ini disebabkan oleh beberapa kemungkinan galat/kesalahan pada prosedur praktikum. Kesalahan-kesalahan tersebut antara lain penggunaan alat yang kurang steril, pengguncangan pada proses ekstraksi yang kurang merata, pemisahan 2 fasa yang kurang sempurna, dan kesalahan pembacaan alat ukur.Dalam ekstraksi asam-basa, senyawa-senyawa pada suatu campuran organik dipisahkan menurut sifat asam basanya. Asam benzoat dipisahkan dengan mereaksikannnya dengan NaOH, dan p-nitroanilin dipisahkan dengan mereaksikannya dengan HCl. Keberhasilan ekstraksi diukur dengan menentukan titik leleh kristal yang telah diperoleh serta galatnya. Galat yang diperoleh di perhitungan kristal asam benzoat dan p-nitroanilin adalah sebesar 2,013% dan 0,32%. Galat tersebut muncul dikarenakan proses pemisahan antara fasa larutan asam/basa dan fasa organik yang tidak sempurna, juga ketidaktepatan pada proses penyaringan vakum serta penggunaan peralatan laboratorium yang tidak steril.

Faktor yang mempengaruhi hasil ekstraksiPada ekstraksi cair-cair, kita harus memilih pelarut ekstraktor dimana analit akan memiliki kelarutan yang lebih besar di dalam pelarut tersebut sehingga proses ekstraksi akan berjalan sempurna. Frekuensi dan metode pengguncangan serta pemisahan dalam corong pisah juga berpengaruh. Semakin besar frekuensi dan metode pengguncangan yang tepat, sesuai dengan sifat pelarut maupun analit, akan memberikan hasil ekstraksi yang optimal.Pada ekstraksi asam-basa, kita harus memperhatikan sifat asam-basa dari zat-zat yang akan dipisahkan dari campuran. Pemilihan reagen ekstraktor dan tata urut pemberian reagen akan memberikan hasil ekstraksi yang optimal.

E. Kesimpulan

Berdasarkan hasil percobaan, asam asetat hasil ekstraksi memiliki konsentrasi yang lebih rendah jika dibandingkan dengan sebelum ekstraksi (0,435 M dibandingkan dengan 0,768 M) Titik didih asam benzoate = 122C , titik didih p-nitroanilin = 146C

F. Pustaka

Fessenden. 1994. Kimia Organik. Jakarta: Erlangga. (hal. 417-429)

Percobaan 4Isolasi Kafein dari Teh

A. Tujuan

Menentukan titik leleh dari kafein yang diisolasi dari teh

B. Data Pengamatan

Titik didih kafein = 239 derajat C Massa kafein= 0,03 gram Jarak tempuh noda= belum ada data Foto uji alkaloid=

MeyerDragendorff

C. Perhitungan

Galat titik leleh= = 239C 238C= 1C % perolehan kafein= = = 0,16 % (keterangan: massa kantung teh celup berdasarkan data pada kemasan teh celup) Rf kafeina. Pada eluen etil asetat-metanol (3:1)

b. Pada eluen kloroform-metanol (9:1)

D. Pembahasan

Analisis hasil praktikumSetelah melalui serangkaian proses isolasi, didapatkan Kristal kafein berwarna putih kekuningan sebanyak 0,03 gram dari 10 kantung teh celup. Kristal kafein yang didapatkan relatif sangat sedikit apabila dibandingkan dengan jumlah teh yang dipakai dan referensi hasil yang didapat di modul praktikum (0,25 gram). Penurunan jumlah hasil yang signifikan dikarenakan adanya kesalahan pada proses ekstraksi cair-cair air teh dan diklorometana. Kesalahan proses ekstraksi menyebabkan sebagian besar air teh yang seharusnya diekstraksi harus dibuang dan hanya menyisakan 50 mL (perkiraan kasar). Dari sisa air teh tersebut dilakukan pemisahan fasa air dan penguapan diklorometana. Rekristalisasi Kristal hasil penguapan dengan aseton dan penambahan n-heksana menghasilkan Kristal putih kekuningan. Warna kekuningan pada hasil mengindikasikan bahwa Kristal yang didapat tidak sepenuhnya kafein murni (Kristal kafein murni berwarna putih). Dugaan ini diperkuat dengan pengujian titik leleh, di mana pada pengujian ini terdapat galat yang signifikan yaitu 1 derajatC. Hasil uji alkaloid di kaca arloji dengan pereaksi Dragendorff memberikan warna oranye tua-kecoklatan dan dengan pereaksi Meyer memberikan endapan kuning muda pudar. Pada prosedur percobaan, untuk memeriksa kemurnian Kristal kafein yang diperoleh dilakukan pula uji kromatografi lapis tipis.Ketidakmurnian Kristal kafein yang didapat disebabkan oleh beberapa hal. Pertama, pelarutan garam natrium karbonat yang tidak sempurna. Pelarutan garam natrium karbonat pada pembuatan air teh dilakukan untuk menangkap tanin yang juga terdapat dalam teh. Kedua, perlakuan ekstraksi cair-cair dengan corong pisah yang tidak sempurna, seperti pengguncangan yang kurang sempurna dan terlalu keras sehingga tidak seluruh kafein tertangkap oleh diklorometana. Pengguncangan yang terlalu keras memicu timbulnya emulsi kafein-tanin dalam bentuk gelembung. Emulsi muncul karena tanin bersifat sebagai anion surfaktan sehingga diklorometana dan air menjadi emulsi. Kemudian, penggunaan wadah yang tidak steril. Penggunaan wadah secara berulang setelah digunakan dalam proses lain memperbesar resiko wadah yang digunakan menjadi tidak steril. Wadah yang tidak steril memungkinkan adanya residu dari penggunaan sebelumnya yang bercampur dengan zat yang sedang direaksikan.

Fungsi penambahan reagenPada percobaan isolasi kafein dari teh menggunakan beberapa reagen untuk memudahkan jalannya reaksi. Reagen-reagen tersebut antara lain natrium karbonat, diklorometana, kalsium klorida anhidrat, aseton panas, n-heksana, reagen Meyer, dan reagen Dragendorff.Penambahan natrium karbonat dilakukan pada saat pelarutan teh dalam air. Perlakuan ini dimaksudkan agar senyawa tanin yang terdapat dalam teh dapat bereaksi dengan natrium karbonat dan membentuk garam tanin. Keberadaan tanin dapat mengganggu proses ekstraksi kafein setelahnya. Pelarutan dalam air panas dilakukan karena kelarutan teh meningkat berbanding lurus dengan meningkatnya suhu pelarut (air), yaitu sebesar 22 mg/mL pada 25 oC, 180 mg/mL pada 80 oC, dan 670 mg/mL pada 100 oC.Diklorometana digunakan sebagai ekstraktor organik karena sifat fisiknya. Diklorometana adalah pelarut organic polar yang tak larut air dan memiliki titik didih 41 oC. Selain itu, kelarutan kafein dalam diklorometana (140 mg/mL) lebih besar daripada kelarutan air (22 mg/mL) pada suhu yang sama, oleh karena itu kafein akan mudah tertangkap oleh diklorometana pada proses ekstraksi cair-cair. Massa jenis diklorometana yang lebih besar daripada air (1,335 gr/mL dibandingkan dengan 1,000 gr/mL) akan membuat fasa diklorometan berada di bagian bawah corong pisah dan akan lebih mudah pada proses pemisahan,Setelah proses ekstraksi cair-cair, hasil ekstraksi ditambahkan kalsium klorida anhidrat. Penambahan ini untuk memisahkan fasa air yang mungkin masih lolos pada saat pemisahan fasa diklorometan dari corong pisah. Air yang mungkin terdapat pada hasil ekstraksi akan terikat oleh kalsium klorida anhidrat.Setelah penyaringan kalsium klorida dan penguapan diklorometana, kafein yang terkristal di-rekristalisasi menggunakan pelarut aseton panas dan ditambahkan n-heksana. Aseton dan n-heksana adalah pelarut organik yang umum digunakan. Penambahan aseton dan n-heksana dimaksudkan untuk mengurangi kelarutan kafein sehingga akan memudahkan proses rekristalisasi. Reagen Meyer dan Dragendorff digunakan pada uji alkaloid setelah Kristal kafein telah terbentuk. Uji alkaloid dilakukan untuk melihat apakah Kristal yang diperoleh memang mengandung kafein atau tidak. Pengujian dengan uji reagen Meyer memberikan hasil endapan kuning di kaca arloji (pengujian dilakukan dengan meneteskan reagen Meyer ke Kristal di atas kaca arloji). Hasil ini menunjukkan Kristal analit mengandung gugus alkaloid. Pasangan electron bebas pada gugus alkaloid membentuk ikatan kompleks dengan komponen reagen Meyer yang memberikan warna kuning yaitu Na-Pb-iodida. Pengujian selanjutnya dengan reagen Dragendorff menghasilkan endapan oranye tua kecoklatan di kaca arloji (pengujian dilakukan di atas kaca arloji). Hasil ini menunjukkan Kristal analit mengandung gugus alkaloid. Pasangan electron bebas pada gugus alkaloid membentuk ikatan kompleks dengan komponen reagen Dragendorff yang memberikan warna oranye yaitu Na-Bi-iodida.

E. Kesimpulan Titik leleh kristal kafein hasil ekstraksi adalah 239C

F. PustakaWilliamson, Macroscale and Microscale Organic Experiments, 3 rd edition. Boston. 1999 : 127 155.