29
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KETEPATAN WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2016 SKRIPSI Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi Peminatan: Akuntansi Keuangan Diajukan Oleh: MUHAMMAD IQBAL HANDOYO NIM: 1422100825 FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS WIDYA DHARMA KLATEN Januari 2019

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KETEPATAN WAKTU …repository.unwidha.ac.id/1448/1/Iqbal Fix.pdf · 2019. 8. 6. · 9 DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL ... Laporan keuangan juga menunjukkan

  • Upload
    others

  • View
    1

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

  • 1

    FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KETEPATAN

    WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN PADA

    PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI

    TAHUN 2016

    SKRIPSI

    Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar

    Sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi

    Peminatan:

    Akuntansi Keuangan

    Diajukan Oleh:

    MUHAMMAD IQBAL HANDOYO

    NIM: 1422100825

    FAKULTAS EKONOMI

    UNIVERSITAS WIDYA DHARMA

    KLATEN

    Januari 2019

  • 2

  • 3

  • 4

  • 5

    MOTTO

    Tidak ada pemberian orang tua kepada anaknya yang lebih utama dan mulia dari

    pada pendidikan yang baik.

    (HR. Muslim)

    Doa yang mudah dikabulkan itu bukan doa yang meminta atau menjilat, tapi

    orang yang berkomitmen untuk terus menyapa.

    (Cak Nun)

    Setiap orang punya jatah gagal, habiskan jatah gagalmu ketika kamu masih muda.

    (Dahlan Iskan)

    v

  • 6

    PERSEMBAHAN

    Alhamdulillah segala puji dan syukur kepada Allah SWT dan atas dukungan dan

    do’a dari orang-orang tercinta, akhirnya skripsi ini dapat terselesaikan. Penulis

    persembahkan skripsi ini kepada:

    1. Seluruh anggota keluarga yang senantiasa memberikan doa dan dukungan

    dalam penyelesaian skripsi ini.

    2. Adikku, keluargaku, dan teman dekatku yang selalu mendukung dan

    mendo’akan untuk menyelesaikan skripsi ini.

    vi

  • 7

    KATA PENGANTAR

    Puji syukur Alhamdulilah, penulis panjatkan kepada Allah SWT karena

    atas rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyusun skripsi dengan

    judul “Faktor-Faktor Yang Mepengaruhi Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan

    Keuangan Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar Di BEI Tahun 2016”.

    Penyusunan skripsi ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk

    memperoleh gelar Srajana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi Universitas Widya

    Dharma Klaten.

    Pada kesempatan ini penulis ingin penyampaikan ucapan terimakasih yang

    sebesar-besarnya kepada pihak yang telah membantu baik dalam dukungan, doa,

    dan motivasi baik secara langsung maupun tidak langsung sampai selesainya

    skripsi ini. Untuk itu penulis mengucapkan terimakasih kepada:

    1. Bapak Dr. Sutrisno Badri, M.Sc., selaku Dekan Fakultas Ekonomi

    Universitas Widya Dharma Klaten.

    2. Bapak Agung Nugroho Jati, S.E., M.Si., M.Pd., Ak., CA., selaku Ketua

    Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma

    Klaten dan selaku Dosen Pembimbing I yang telah berkenan memberikan

    bimbingan dan pengarahan kepada penulis dalam penyelesaian skripsi ini.

    3. Ibu Cahaya Nugrahani, S.E., M.Si., selaku pembimbing II yang dengan

    sabar memberikan bimbingan dan pengarahan dalam penyelesaian skripsi

    ini.

    4. Seluruh Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten yang

    telah memberikan banyak ilmu selama ini.

    vii

  • 8

    5. Seluruh anggota keluarga yang senantiasa memberikan doa dan dukungan

    dalam penyelesaian skripsi ini.

    6. Rekan-rekan mahasiswa jurusan akuntansi yang tidak dapat saya sebutkan

    satu per satu, terimakasih atas dukungannya dan nasehat yang telah kalian

    berikan.

    7. Semua pihak yang terkait yang telah membantu penulis menyelesaikan

    skripsi ini yang tidak dapat disebutkan satu per satu.

    Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini masih jauh dari

    kata sempurna. Hal ini karena disebabkan oleh keterbatasan pengetahuan yang

    penulis miliki, untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran bagi penyusunan

    penelitian selanjutnya. Akhir kata semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi pihak-

    pihak yang membacanya.

    Klaten, November 2018

    Penulis

    viii

  • 9

    DAFTAR ISI

    HALAMAN SAMPUL ................................................................................... i

    HALAMAN PERSETUJUAN ........................................................................ ii

    HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................... iii

    HALAMAN PERNYATAAN ........................................................................ iv

    MOTTO ........................................................................................................... v

    PERSEMBAHAN ........................................................................................... vi

    KATA PENGANTAR .................................................................................... vii

    DAFTAR ISI ................................................................................................... ix

    DAFTAR TABEL ........................................................................................... xii

    DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................... xiii

    ABSTRAK ...................................................................................................... xiv

    BAB I. PENDAHULUAN .............................................................................. 1

    A. Latar Belakang Masalah .................................................................... 1

    B. Rumusan Masalah .............................................................................. 8

    C. Tujuan Penelitian ............................................................................... 8

    D. Manfaat Penelitian ............................................................................. 9

    BAB II. TINJAUAN PUSTAKA .................................................................... 10

    A. Landasan Teori ................................................................................. 10

    1. Teori Sinyal ................................................................................ 10

    2. Laporan Keuangan ..................................................................... 11

    3. Ketepatan Waktu ........................................................................ 12

    4. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Keteptan Waktu dalam

    Penyampaian Laporan Keuangan ............................................... 14

    1. Profitabilitas ......................................................................... 15

    ix

  • 10

    2. Leverage ............................................................................... 16

    3. Likuiditas .............................................................................. 17

    4. Opini Audit ........................................................................... 19

    BAB III. METODE PENELITIAN.................................................................. 21

    A. Jenis Penelitian ............................................................................... 21

    B. Populasi Sampel ............................................................................. 21

    C. Jenis dan Sumber Data ................................................................... 21

    D. Metode Pengumpulan Data ............................................................ 22

    E. Definisi Operasional Variabel ........................................................ 22

    F. Analisis Data ................................................................................... 25

    1. Analisis Statistik Deskriptif ...................................................... 25

    2. Uji Asumsi Klasik .................................................................... 25

    a. Uji Normalitas .................................................................... 25

    b. Uji Multikolinieritas ........................................................... 26

    c. Uji Heteroskedastisitas ....................................................... 27

    3. Analisis Regresi Linier Berganda ............................................. 27

    4. Pengujian Hipotesis .................................................................. 28

    a. Uji F .................................................................................... 28

    b. Uji t ..................................................................................... 28

    5. Koefisien Determinasi (R2) ...................................................... 29

    BAB IV. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ................................ 30

    A. Deskripsi Data ................................................................................ 30

    B. Hasil Penelitian ............................................................................... 32

    1. Analisis Deskriptif .................................................................... 32

    2. Analisis Uji Asumsi Klasik ...................................................... 34

    xi

  • 11

    a. Uji Normalitas .................................................................... 34

    b. Uji Moltikolinieritas ........................................................... 35

    c. Uji Heteroskisidastisitas ..................................................... 36

    3. Analisis Regresi Linier Berganda ............................................. 37

    4. Uji Pengaruh Simultan (Uji F) .................................................. 38

    5. Uji Signifikansi Parameter Individual (Uji Statistik t) ............. 39

    6. Koefisien Determinasi (Adjusted R2) ........................................ 41

    C. Pembahasan .................................................................................... 42

    BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN ......................................................... 47

    A. Kesimpulan ...................................................................................... 47

    B. Saran ................................................................................................. 48

    DAFTAR PUSTAKA

    LAMPIRAN

    xi

  • 12

    DAFTAR TABEL

    Tabel 4.1 Pemilihan Sampel ...................................................................... 30

    Tabel 4.2 Daftar Sampel Perusahaan Penelitian tahun 2016 ..................... 31

    Tabel 4.3 Hasil Uji Statistik Deskriptif ...................................................... 32

    Tabel 4.4 Hasil Uji Normalitas ................................................................... 34

    Tabel 4.5 Hasil Uji Multikolinieritas.......................................................... 35

    Tabel 4.6 Hasil Uji Heteroskedastisitas...................................................... 36

    Tabel 4.7 Hasil Pengujian Regresi Linier Berganda .................................. 37

    Tabel 4.8 Hasil Uji Simultan (Uji F) .......................................................... 39

    Tabel 4.9 Hasil Uji Statistik t ..................................................................... 40

    Tabel 4.10 Hasil Uji Koefisien Determinasi .............................................. 41

    xii

  • 13

    DAFTAR LAMPIRAN

    Lampiran 1 Data Perusahaan Tahun 2016.................................................. 1

    Lampiran 2 Hasil Uji Statistik Deskriptif ................................................... 1

    Lampiran 3 Hasil Uji Asumsi Klasik ......................................................... 1

    1. Hasil Uji Normalitas ........................................................................ 1

    2. Hasil Uji Multikolinieritas ............................................................... 1

    3. Hasil Uji Heteroskedastisitas ........................................................... 2

    Lampiran 4 Hasil Uji Regresi Linier Berganda .......................................... 1

    1. Hasil Uji t......................................................................................... 1

    2. Hasil Uji F ....................................................................................... 1

    Lampiran 5 Hasil Uji Koefisien Determinasi ............................................. 1

    xiv

  • 14

    ABSTRAK

    Muhammad Iqbal Handoyo, NIM 1422100825. Program Studi Akuntansi

    Fakultas Ekonomi Universitas Widya Dharma Klaten. “Faktor-Faktor yang

    Mempengaruhi Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan pada

    Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di BEI Tahun 2016”.

    Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, leverage,

    likuiditas, dan opini audit terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan

    keuangan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan perbankan

    yang terdaftar di BEI tahun 2016. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan

    metode purposive sampling dan diperoleh 36 perusahaan sebagai sampel. Metode

    analisis data yang digunakan yakni analisis regresi berganda dengan uji f, uji t dan

    koefisien determinasi. Hasil pada penelitian ini menyatakan bahwa profitabilitas,

    leverage, likuiditas dan opini audit tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan.

    Kata kunci: ketepatan waktu, profitabilitas, leverage, likuiditas, opini audit.

    xv

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang Masalah

    Sejalan dengan meningkatnya kompleksitas kegiatan operasi bisnis

    dan pertumbuhan investasi pada saat ini, para investor memerlukan lebih

    banyak informasi yang relevan dan tepat waktu. Laporan keuangan

    sebagai sebuah informasi akan bermanfaat apabila informasi yang

    dikandungnya disediakan tepat waktu bagi para pemakai laporan keuangan

    untuk membuat sebuah keputusan. Jika terjadi penundaan yang tidak

    semestinya dalam pelaporan keuangan, informasi dari laporan keuangan

    tersebut akan mempengaruhi pengambilan keputusan para investor dan

    akan kehilangan relevansinya. Ketepatan waktu penyampaian laporan

    keuangan sangatlah penting, karena semakin cepat laporan keuangan

    disampaikan kepada para pengguna laporan keuangan maka informasi

    yang terkandung di dalamnya juga semakin bermanfaat, dan para

    pengguna laporan keuangan dapat mengambil keputusan yang lebih baik,

    dari segi kualitas maupun waktu.

    Kebutuhan akan ketepatan waktu pelaporan keuangan secara jelas

    telah disebutkan dalam kerangka dasar penyusunan penyajian laporan

    keuangan bahwa ketepatan waktu merupakan salah satu karakteristik

    kualitatif yang harus dipenuhi, agar laporan keuangan yang disajikan

    relevan untuk pembuatan keputusan. Profesi akuntansi pun mengakui akan

    1

  • 2

    kebutuhan terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan. Hal

    ini ditunjukkan dalam pekerjaan akuntan yang selalu berusaha untuk tepat

    waktu dalam menyajikan laporan keuangan.

    Peraturan akan ketepatan waktu publikasi laporan keuangan ini

    diatur oleh Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan

    (Bapepam LK) yang dengan UU No. 21 tahun 2011 telah diubah menjadi

    Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dengan dikeluarkannya peraturan Otoritas

    Jasa Keuangan Nomor 29 /POJK.04/2016 tentang Laporan Tahunan

    Emiten atau Perusahaan Publik, peraturan ini menyatakan bahwa Emiten

    atau Perusahaan Publik wajib menyampaikan Laporan Tahunan kepada

    Otoritas Jasa Keuangan paling lambat pada akhir bulan keempat setelah

    tahun buku berakhir.

    Untuk memperoleh laporan keuangan yang relevan dan andal,

    terdapat beberapa kendala yang substansial. Salah satu kendala tersebut

    adalah ketepatan waktu pelaporan keuangan. Ketepatan waktu (timeliness)

    publikasi suatu laporan keuangan perusahaan merupakan faktor penting

    yang mempengaruhi tingkat keandalan dan relevansi informasi yang

    terkandung dalam laporan keuangan bagi para pengguna laporan

    keuangan.

    Hendriksen dan Breda (2000) mengungkapkan bahwa informasi

    tidak dapat relevan jika tidak tepat waktu, yaitu hal tersebut harus tersedia

    bagi pengambil keputusan sebelum kehilangan kapasitasnya untuk

    mempengaruhi keputusan. Ketepatan waktu tidak menjamin relevansinya,

  • 3

    tetapi relevansi tidaklah mungkin tanpa ketepatan waktu. Hal ini

    mencerminkan betapa ketepatan waktu (timeliness) merupakan salah satu

    faktor penting dalam penyajian laporan keuangan kepada publik, sehingga

    perusahaan diharapkan untuk tidak menunda penyajian laporan

    keuangannya agar informasi tersebut tidak kehilangan kemampuannya

    dalam mempengaruhi pengambilan keputusan.

    Pada penjelasan UU No.8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal

    diterangkan dengan jelas kewajiban untuk menyampaikan dan

    mengumumkan laporan yang berisi informasi berkala tentang kegiatan

    usaha dan keadaan keuangan perusahaan publik. Dimana hal tersebut tidak

    hanya sekedar untuk efektivitas pengawasan oleh Bapepam dan

    ketersediaan informasi bagi masyarakat, tapi juga diperlukan oleh investor

    (pemodal) sebagai dasar pengambilan keputusan investasi. Agar

    pengambilan keputusan investasi berdaya guna dan relevan, maka

    diperlukan ketersediaan informasi yang tepat waktu.

    Pelaporan keuangan yang disampaikan digunakan oleh pihak-pihak

    yang mempunyai kepentingan terutama para investor agar dapat

    memaksimalkan nilai investasinya. Investor mempertimbangkan

    keputusan untuk berinvestasi ke salah satu perusahaan dengan

    membandingkan laporan keuangan yang disajikan oleh masing-masing

    perusahaan. Tujuan umum laporan keuangan dalam Pernyataan Standar

    Akuntansi Keuangan No.1 (2015) adalah:

  • 4

    1. Menyediakan informasi yang menyangkut posisi keuangan, kinerja,

    serta perubahan posisi keuangan suatu perusahaan yang bermanfaat

    bagi sejumlah besar pemakai dalam pengambilan keputusan ekonomi.

    2. Laporan keuangan juga menunjukkan apa yang dilakukan oleh

    manajemen (stewardship), atau pertanggungjawaban manajemen atas

    sumber daya yang dipercayakan kepadanya. Pemakai yang ingin

    menilai apa yang telah dilakukan atau pertanggungjawaban

    manajemen berbuat demikian agar mereka dapat membuat keputusan

    ekonomi.

    Ada beberapa faktor yang mempengaruhi ketepatan waktu dalam

    penyampaian laporan keuangan, seperti profitabilitas. Profitabilitas

    Kemampuan perusahaan menghasilkan keuntungan pada tingkat

    penjualan, aset dan modal saham tertentu. Profitabilitas menunjukkan

    kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba pada masa mendatang

    dan laba merupakan informasi penting bagi investor sebagai pertimbangan

    dalam menanamkan modalnya. Perusahaan yang memperoleh laba

    cenderung tepat waktu menyampaikan laporan keuangannya dan

    sebaliknya jika mengalami rugi. Penelitian yang telah dilakukan Pradipta

    (2017) dan Andini (2016) menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh

    terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan, sedangkan

    penelitian Hafiz (2017), Nurmiati (2017), Aisyah (2017) dan Effendi dan

    Elva (2017) menunjukkan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap

    ketepatan waktu peyampaian laporan keuangan.

  • 5

    Leverage atau rasio hutang yang biasa dikenal dengan rasio

    solvabilitas merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur seberapa

    besar aset yang dimiliki perusahaan berasal dari hutang atau modal,

    sehingga dengan rasio ini dapat diketahui posisi perusahaan dan

    kewajibannya yang bersifat tetap kepada pihak lain serta keseimbangan

    nilai aktiva tetap dengan modal yang ada. Variabel ini diproksikan dengan

    debt to equity ratio (DER) yang merupakan perbandingan total utang

    dengan modal sendiri. Kesulitan keuangan merupakan berita buruk bagi

    perusahaan, sehingga perusahaan dengan kondisi seperti ini cenderung

    terlambat dalam menyampaikan laporan keuangannya. Penelitian yang

    dilakukan Pradipta (2017), Nurmiati (2017) dan Aisyah (2017)

    menunjukkan bahwa leverage berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan, sedangkan Hafiz (2017) menunjukkan

    bahwa leverage tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian

    laporan keuangan.

    Likuiditas Weston dan Brigham (1993) dalam Nasution (2012)

    mendefinisikan likuiditas sebagai rasio yang mengukur kemampuan

    perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendek yang jatuh tempo.

    Perusahaan yang memiliki tingkat likuiditas yang tinggi menunjukkan

    bahwa perusahaan tersebut memiliki kemampuan yang tinggi dalam

    melunasi kewajiban jangka pendeknya. Perusahaan yang mempunyai

    cukup kemampuan untuk membayar utang jangka pendek disebut sebagai

    perusahaan yang likuid. Hal ini merupakan berita baik sehingga

  • 6

    perusahaan cenderung tepat waktu dalam menyampaikan pelaporan

    keuangannya. Dalam penelitiannya, Nurmiati (2016) menunjukkan bahwa

    likuiditas berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan

    keuangan, sedangkan penelitian Aisyah (2017) menunjukkan bahwa

    likuiditas tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian

    laporan keuangan.

    Opini Audit, Ashton, Willingham, dan Elliott (1987) yang

    menyatakan bahwa perusahaan yang diberikan qualified opinion

    cenderung memiliki audit report lag yang lebih panjang, karena secara

    logika dapat dikatakan bahwa auditor membutuhkan waktu dan usaha

    untuk mencari prosedur audit ketika mengkonfirmasi kualifikasi audit.

    Penelitian yang dilakukan Utami (2016) menunjukkan bahwa opini audit

    berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan,

    sedangkan penelitian Pradipta (2017) dan Andini (2016) menunjukkan

    bahwa opini audit tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan.

    Beberapa variabel yang telah diteliti sebelumnya hasilnya tidak

    konsisten, sehingga peneliti tertarik untuk meneliti kembali dengan

    menggabungkan beberapa variabel yang pernah diteliti secara terpisah.

    Peneliti menggunakan beberapa variabel independen untuk menguji

    faktor-faktor yang berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian

    laporan keuangan yaitu profitabilitas, leverage, likuiditas dan opini audit.

  • 7

    Obyek penelitian ini pada perusahan perbankan, karena masih relatif

    sedikit yang menelitinya.

    Berdasarkan latar belakang yang dipaparkan, penulis tertarik untuk

    mengambil judul “FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI

    KETEPATAN WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN

    PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI

    TAHUN 2016”.

  • 8

    B. Rumusan Masalah

    Berdasarkan uraian latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan

    masalah penelitian sebagai berikut ini.

    1. Apakah profitabilitas berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan?

    2. Apakah leverage berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian

    laporan keuangan?

    3. Apakah likuiditas berpengaruh terhadap ketepatan waktu penyampaian

    laporan keuangan?

    4. Apakah opini audit berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan?

    C. Tujuan Penelitian

    1. Untuk menguji apakah profitabilitas berpengaruh terhadap ketepatan

    waktu penyampaian laporan keuangan.

    2. Untuk menguji apakah leverage berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan.

    3. Untuk menguji apakah likuiditas berpengaruh terhadap ketepatan

    waktu penyampaian laporan keuangan.

    4. Untuk menguji apakah opini audit berpengaruh terhadap ketepatan

    waktu penyampaian laporan keuangan.

  • 9

    D. Manfaat Penelitian

    Berdasarkan tujuan penelitian yang telah dikemukakan di atas,

    maka penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada

    berbagai pihak sebagai berikut ini.

    1. Bagi Perusahaan

    Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat

    dalam memberikan masukan kepada para pemakai laporan keuangan

    dan praktisi penyelenggara perusahaan dalam upaya ketepatan waktu

    menyampaikan laporan keuangan perusahaan.

    2. Bagi Investor

    Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat

    dalam melihat kondisi laporan keuangan perusahaan yang disampaikan

    tepat waktu kepada para investor guna pengambilan keputusan

    3. Bagi Peneliti Selanjutnya

    Penelitian ini diharapkan bisa dijadikan sumber informasi dan referensi

    dalam penelitian-penelitian selanjutnya serta sebagai sarana untuk

    menambah wawasan.

  • 47

    BAB V

    KESIMPULAN DAN SARAN

    A. Kesimpulan

    Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan sebagai berikut.

    1. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel profitabilitas, leverage,

    likuiditas, dan opini audit secara simultan berpengaruh terhadap

    ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan pada perusahaan

    perbankan yang terdaftar di BEI tahun 2016.

    2. Profitabilitas secara parsial tidak berpengaruh terhadap ketepatan

    waktu penyampaian laporan keuangan pada perusahaan perbankan

    yang terdaftar di BEI tahun 2016. Hal ini dikarenakan rata-rata tingkat

    profitabilitas perusahaan perbankan yang dipilih sebagai sampel

    penelitian ini relatif kecil, sehingga tingkat profitabilitas perusahaan

    tidak cukup kuat atau signifikan untuk menjadi indikator bagi

    perusahaan dalam menentukan ketepatan waktu perusahaan untuk

    menyerahkan laporan keuangannya (Adriansyah dan Herawati, 2013).

    3. Leverages secara parsial tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan pada perusahaan perbankan yang

    terdaftar di BEI tahun 2016. Leverage tidak memiliki pengaruh karena

    kondisi perekonomian saat ini, tidak terlalu mempermasalahkan

    besaran utang yang dimiliki perusahaan selama masih mungkin

  • 48

    menyelesaikannya, sehingga informasi tentang hutang diabaikan oleh

    investor.

    4. Likuiditas secara parsial tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan pada perusahaan perbankan yang

    terdaftar di BEI tahun 2016. Hal ini dikarenakan sebagian besar sampel

    tingkat likuiditasnya rendah, namun perusahaan juga ingin menyajikan

    laporan keuangannya secara tepat waktu agar kinerja dan kemampuan

    perusahaan untuk melunasi utangnya dapat diketahui kreditor.

    Perusahaan yang tepat waktu dan tidak tepat waktu dalam

    menyampaikan laporan keuangannya tidak mempertimbangkan tingkat

    likuiditas yang dimiliki perusahaan tersebut (Hilmi dan Ali, 2008).

    5. Opini audit secara parsial tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu

    penyampaian laporan keuangan pada perusahaan perbankan yang

    terdaftar di BEI tahun 2016. Hal ini dikarenakan opini auditor atas

    laporan keuangan yang disusun oleh pihak manajemen tidak

    mempengaruhi pihak manajemen untuk menyampaikan laporan

    keuangannya dengan tepat ataupun tidak tepat waktu.

    B. Saran

    Berdasarkan hasil penelitian dan keterbatasan penelitian ini, saran yang

    dapat diberikan adalah sebagai berikut.

    Bagi peneliti selanjutnya, disarankan untuk menggunakan atau menambah

    variabel lain yang dapat mempengaruhi ketepatan waktu penyampaian

  • 49

    laporan keuangan dan menggunakan atau menambah objek penelitian yang

    lain misalnya perusahaan non keuangan yang terdaftar di BEI.

  • 50

    DAFTAR PUSTAKA

    Aisyah, Siti Nur. 2017. Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Ketepatan

    Waktu Penyampaian Laporan Keuangan pada Perusahaan Manufaktur yang

    terdaftar di BEI periode 2012-2015. Skripsi. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi

    Perbanas. Surabaya.

    Andini, Herliana Widya. 2016. Faktor-faktor yang berpengaruh Terhadap

    Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan (Studi Empiris pada

    Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun

    2012-2014). Skripsi. Universitas Bakrie. Jakarta.

    Arens, Alvin A. Randal J. Elder dan Mark S. Beasley. 2014. Auditing dan Jasa

    Assurance (terjemahan). Edisi Kelima Belas. Erlangga. Jakarta.

    Ashton, R.H., Willingham, J.J, dan Elliot, R.K. 1987. An Empirical Analysis of

    Audit Delay. Journal of Accounting Research 25(2): 275-292.

    Brigham dan Houston.2006. Dasar-Dasar Manajemen Keuangan. Edisi 10.

    Salemba Empat. Jakarta.

    Bursa Efek Indonesia. Laporan Keuangan Perusahaan Perbankan.

    http.//www.idx.co.id./perusahaan-tercatat/laporan-keuangan-dan-tahunan/.

    Diakses tanggal 14 September 2018.

    Dyer, J.C. dan McHugh, A.J. (1975). The Timeliness of the Australian Annual

    Report. Journal of Accounting Research 13 (2): 204-219. Oktober 27, 2015.

    Effendi, Supri, dan Elva Nuraina . 2017. Pengaruh Prositabilitas, Solvabilitas dan

    Size Perusahaan terhadap Timeliness Laporan Keuangan (Study Empiris

    Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di BEI). FIPA. Universitas

    PGRI. Madiun.

    Ghozali, I. (2005). Analisis Multivariat dengan Program SPSS. Badan Penerbit

    Universitas Diponegoro. Semarang.

    ________ (2015). Aplikasi Analisis Multivariat dengan Program SPSS. Edisi

    Keempat. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Semarang.

    Hafiz, Ringo. 2017. Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Ketepatan Waktu

    Penyampaian Laporan Keuangan pada Perusahaan Manufaktur yang

    terdaftar di BEI (Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa

    Efek Indonesia Periode Tahun 2011-2013). Skripsi. Universitas

    Muhammadiyah Surakarta.

    Hendriksen, Eldon S. dan Michael F. Van Breda. 2000. Teori Akunting

    (Terjemahan). Edisi Kelima. Buku Kesatu. Interaksara. Batam Centre.

  • 51

    Hilmi, Utari, dan Syaiful Ali. 2008. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi

    Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan (Studi Empiris Pada

    Perusahaan-Perusahaan Yang Terdaftar di BEJ). Simposium Nasional

    Akuntansi XI. Pontianak.

    IGAP Bunga Valentina dan Gayatri. 2018. Pengaruh Profitabilitas, Ukuran

    Perusahaan, Struktur Kepemilikan, Leverage, Dan Umur Perusahaan Pada

    Ketepatan Waktu Pelaporan Keuangan. Jurnal Akuntansi. Universitas

    Udayana.

    Ikatan Akuntan Indonesia. 2015. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan.

    Imaniar, Fitrah Qulukhil. 2016. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Ketepatan

    Waktu Pelaporan Keuangan Perusahaan. Jurnal Ilmu dan Riset akuntansi.

    Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA). Surabaya.

    Indriantoro, N dan Supomo, B. (2002). Metodologi Penelitian. BPFE Yogyakarta.

    Yogyakarta.

    Mareta, Sigit. 2015. “Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Timeliness

    Publikasi Laporan Keuangan Periode 2009-2010”. Jurnal Akuntansi 19 (1):

    93-108.

    Merdekawati, Ika dan Regina J. Arsjah. “Timeliness Of Financial Reporting

    Analysis: An Emprical Study In Indonesia Stock Exchange”. Simposium

    Nasional Akuntansi XIV. Aceh.

    Mulyadi. (2009). Auditing. Edisi Ke Enam Buku 1. Salemba Empat. Jakarta.

    Nurmiati. 2016. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Ketepatan Waktu Pelaporan

    Keuangan pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI. Jurnal.

    Universitas Mulawarman Indonesia.

    Oktorina, Megawati dan Michell Suharli. 2005. ”Studi Empiris Terhadap Faktor

    Penentu Kepatuhan Ketepatan Waktu Pelaporan Keuangan”. Jurnal

    Ekonomi dan Bisnis 5 (2): 119-132.

    Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 29 /POJK.04/2016

    Pradipta, Dedik Norman. 2017. Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi

    Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan pada Perusahaan

    Manufaktur yang terdaftar di BEI. Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi. Sekolah

    Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA). Surabaya.

    Prastowo, R. D. 2017. “Pengaruh Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Perusahaan

    Dan Leverage (DER) Terhadap Earning Response Coefficient Pada

    Perusahaan Di Sektor Transportasi Yang Tercatat Di BEI Tahun 2013 -

    2015”. Artikel Ilmiah. STIE Surabaya.

  • 52

    Respati, Novita Weningtyas. 2004. “Faktor-faktor yang Berpengaruh terhadap

    Ketepatan Waktu Pelaporan Keuangan”. Jurnal Maksi.

    Riyanto, Bambang. 2008. Dasar-Dasar Pembelajaran Perusahaan. GPFE.

    Yogyakatra.

    Saleh, Rachmat. 2004. “Studi Emipiris Ketepatan Waktu Pelaporan Keuangan

    perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Jakarta”. Tesis S-2 Program Studi

    Magister Sains Akuntansi. Program pasca Sarjana Universitas Dipenegoro

    Semarang.

    Sartono, Agus. 2001. Manajemen Keuangan Teori dan Aplikasi. BPFE

    Yogyakarta. Yogyakarta.

    Spence, Michael. (1973) “Job Market Signaling”. The Quarterly Journal of

    Economics, 87,( 3) (Aug., 1973), pp. 355-374. The MIT Press.

    Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif. Alfabeta. Bandung.

    _______. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta.

    Bandung.

    Suharsimi, Arikunto. 1998. “Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek”.

    Rineka Cipta. Jakarta.

    Utami, Dewi. 2017. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Ktetpatan Waktu

    Pelaporan Keuangan Pada Perusahaan Sub Sektor Bank Di Bursa Efek

    Indonesia. Skripsi. Universitas PGRI. Yogyakarta.

    Utami, Dyah Esti. 2016. Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Ketepatan

    Waktu Penyampaian Laporan Keuangan (Studi Empiris pada Perusahaan

    Perbankan terdaftar di BEI). Skripsi. Universitas Widya Dharma. Klaten.

    Weston, J. Fred dan Brigharm, Eugene F., 1993. Essential of Managerial Finance

    10th edition. Dyrden Press International Edition, USA

    SKRIPSI_1.pdfSKRIPSI_2.pdf