1

Click here to load reader

GAZKAR FISIOTERAPI 2012

Embed Size (px)

DESCRIPTION

fisio

Citation preview

GAZKAR FISIOTERAPI 2012Keakrabanadalah salah satu kunci dimana suatu hubungan yang lebih intim lagi akan terjalin antara pihak satu dengan pihak yang lainnya. Termasuk juga bagi maba fisioterapi 2012. Untuk mengakrabkan, meningkatkan semangat kebersamaan serta saling berkenalan dengan kakak-kakak tingkatnya, maba fisioterapi 2012 atau yang lebih dikenal OKUPASI FTX 2012 mengadakan acara yang disebut Gazkar ( Gazebo Bakar ). Gazkar sendiri adalah acara bakar-bakar jagung serta menampilkan performance seni dari tiap angkatan. Gazkar ini merupakan acara angkatan yang wajib diadakan oleh maba dan merupakan acara turun temurun dari angkatan sebelumnya dan dilestarikan agar hubungan antara maba dan kakak tingkat menjadi lebih akrab bahkan seperti menjadi keluarga sendiri.Acara gazkar kali ini dihadiri oleh kakak tingkat dari angkatan 2010 dan 2011. Acara ini berlangsung pada hari Rabu tanggal 3 Oktober 2012 mulai pukul 19.00 hingga pukul 21.00 di depan Medcafe Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga dan acara ini bertemakan batik. Diawali dengan sambutan oleh ketua pelaksana acara, Muhammad Alfan Masykuri, fisioterapi 2012, acara dibuka.Lalu sambutan oleh Ketua Himafis,mas Andhika Bani Putra dilanjutkan oleh Ketua BEM KM FKUA, mas Reza Wisnu Wardana dan terakhir sambutan dari ketua prodi, Nuniek Nugraheni, dr., Sp.KFR(K).Performance dari 9 orang teristimewa dari maba fisioterapi angkatan 2012 (yang tidak mengikuti ospekprodi) menampilkan lagu-lagu ospek prodi yang ditugaskan dengan konsep dan gerakan yang telah mereka buat, membuat hidup suasana gazkar. Dilanjutkan dengan performance dari angkatan 2011 yang membawakan lagu angkatan, lagu ingatlah hari ini dari project pop. Performance dari angkatan 2010 tidak jauh berbeda dari angkatan sebelumnya yang tampil, mereka juga membawakan lagu angkatan mereka. Lalu dilanjutkan oleh acara ramah tamah yaitu pembauran antar angkatan yang diselingi dengan memakan hidangan yang telah disediakan oleh panitia. Ramah tamah berlangsung meriah dan seru. Setelah itu acara kembali dilanjutkan oleh performance darimas Risang, fisioterapi 2011,yang membawakan lagu temani aku dari sheila on 7 dan performance dari mas Ocim, fisioterapi 2010,membawakan lagu semua karena cinta dari joy tobing. Performance dilanjutkan oleh angkatan fisioterapi 2010,2011 dan 2012 yang membawakan lagu jika kami bersama dan layang sworo, semua yang hadirpun turut bernyanyi bersama dan menikmati malam. Acara ditutup dengan halal bihalal yaitu saling bersalaman satu dengan yang lainnya.Ada pula yang berfoto-foto bersama angkatan masing-masing.Dengan adanya acara seperti ini diharapkan keakraban membuat semua angkatan menjadi lebih solid serta dengan memiliki semangat yang dimiliki oleh setiap anggota fisioterapi 2012 membuat angkatan fisioterapi taun ini lebih baik lagi dan memberikan kontribusi yang nyata serta bisa membanggakan almamater, ujar MuhammadAlfan Masykuri.