9
Daftar isi : Identifikasi Mineral : 1.Warna 2.Kilap A.kilap logam B. Kilap non logam 3.Kekerasan 4.Cerat 5.Belahan 6.Pecahan 7.Bentuk 8.Berat jenis 9.Sifat dalam 10. Kemagnetan 11. Sifat-sifat lain Pendeskripsian mineral : 1. Muskovit 2. Kalsit 3. Pirit 4. Aragonit

Identifikasi Mineral

Embed Size (px)

DESCRIPTION

identifikasi

Citation preview

Daftar isi : Identifikasi Mineral : 1.Warna 2.Kilap A.kilap logam B. Kilap non logam 3.Kekerasan 4.Cerat 5.Belahan 6.Pecahan 7.Bentuk 8.Berat jenis 9.Sifat dalam 10. Kemagnetan 11. Sifat-sifat lain

Pendeskripsian mineral :

1. Muskovit

2. Kalsit

3. Pirit

4. Aragonit

IDENTIFIKASI MINERAL Dalam geologi, mineral adalah senyawa yang terbentuk oleh proses alam melalui proses geologis, biasanya bersifat padat, mempunyai komposisi kimiawi tertentu serta mempunyai sifat fisik tertentu pula. Pada umumnya mineral bersifat padat, akan tetapi dapat juga berwujud cair atau gas. Karena memiliki sifat fisik dan kimia tertentu sehingga dengan mengetahui sifat-sifat tersebut dapat menentukan nama mineral.

Istilah mineral termasuk tidak hanya bahan komposisi kimia, tetapi juga struktur mineral. Mineral termasuk dalam komposisi unsur murni dan garam sederhana sampai silikat yang sangat kompleks dengan ribuan bentuk yang diketahui. Mineral tersusun dari unsur-unsur kimia, dimana unsur-unsur tersebut banyak dijumpai sebagai penyusun kerak bumi, lebih dari 70% adalah silikon oksigen. Mineral silikat adalah mineral utama pembentuk batuan, mineral lainnya yang penting adalah sulfida, karbonat, sulfat, dan fosfat. Komposisi kimia terbentuk akibat bersatunya satu atau lebih anion dan kation dalam perbandingan tertentu. Pada satu komposisi, jumlah muatan positif dan negatif harus nol atau netral. Komposisi beberapa mineral dapat bervariasi, tetapi ada batas tertentu. Hal ini dapat terjadi akibat adanya pertukaran subtitusi ion dalam struktur mineral, sehingga mengakibatkan perubahan susunan kimia dalam batas tertentu.

Agar dapat diklasifikasikan sebagai mineral sejati, senyawa tersebut haruslah berupa padatan dan memiliki struktur kristal. Namun bahan padat yang tidak memiliki struktur dalam (amorf) tidak dapat dikatakan sebagai mineral, meskipun beberapa kriterianya terpenuhi. Material alamiah yang tidak memenuhi sebagian atau seluruh kriteria mineral dikelompokkan dalam kelompok mineraloid. Menurut The International Mineralogical Association (1955), mineral suatu unsur atau senyawa yang dalam keadaan normalnya memiliki unsur kristal dan terbentuk dari hasil proses geologi. Ada juga yang menyebutkan definisi mineral adalah suatu zat yang terdapat dalam alam dengan komposisi kimia yang khas dan biasanya memiliki struktur kristal yang jelas, yang terkadang dapat berubah dalam bentuk geometris tertentu. Istilah mineral sendiri dapat mempunyai bermacam-macam makna, sukar untuk mendefinisikan mineral, oleh karena itu kebanyakan mengatakan bahwa mineral adalah satu frase yang terdapat dalam alam.

Untuk membedakan mineral yang satu dengan yang lainnya, dapat menggunakan berbagai sifat-sifatnya yang berbeda, seperti bentuknya, cara terjadinya, belahan, dan pecahannya, warna, kilap dan sifat tembus cahaya, kekerasan, berat jenis, kemagnetan, susunan kimia, dan beberapa sifat lainnya. Berikut ini adalah penjelasan sifat-sifat fisik suatu mineral, antara lain :1. Warna (colour)warna pada mineral adalah warna yang kita tangkap dengan mata apabila mineral terkena cahaya atau spektrum cahaya yang dipantulkan oleh mineral. Warna mineral dapat dibedakan menjadi 2, yaitu:a. Warna Idiokhromatikapabila warna mineral selalu tetap, pada umumnya dijumpai pada mineral-mineral yang tidak dapat tembus cahaya atau berkilap logam.b. Warna Allokhromatikapabila warna mineral tidak tetap, tergantung pada material pengotornya, umumnya dijumpai pada mineral yang tidak tembus cahaya atau berkilap non-logam.

2. Kilap (luster)adalah kesan mineral yang ditunjukkan oleh pantulan cahaya yang dikenakan padanya, atau intensitas cahaya yang dipantulkan oleh permukaan kristal. Kilap mineral dapat dibedakan menjadi:a. Kilap logam, apabila terkena cahaya, mineral akan memberikan kesan seperti logam, contohnya seperti galena dan pirit.b. Kilap non-logam, apabila terkena cahaya, mineral tidak memberikan kesan seperti logam. Kilap non-logam ini dibedakan menjadi: Kilap kaca kilap intan kilap sutera kilap damar kilap mutiara kilap lemak kilap tanah3. Kekerasanadalah ketahanan mineral terhadap suatu goresan. Secara relatif kekerasan mineral dapat ditentukan dengan menggunakan Skala Mohs yang dimulai dari skala 1 untuk mineral terlunak sampai skala 10 untuk mineral terkeras: 1 Talk 6 Feldspar 2 Gipsum 7 Kuarsa 3 Kalsit 8 Topaz 4 Fluorit 9 Korundum 5 Apatit 10 IntanDalam menggunakan skala Mohs harus dimulai dari mineral yang terkeras dan digoreskan pada bagian yang rata pada mineral yang akan diselidiki. Sebagai pembanding juga dapat digunakan benda lain, seperti: Kuku jari 2,5 Jarum 3,0 Koin tembaga 3,5 Paku besi 4,5 Pisau baja 5,5 Kaca 5,5-6,0 Kikir Baja 6,0-7,0 Amplas (kasar) 8,0-9,04. Cerat (streak)adalah warna mineral dalam bentuk serbuk atau goresan. Cerat dapat sama atau berbeda dengan warna mineral. Cerat diperoleh dengan menggoreskan mineral pada bagian belakang dari porselen.

5. Belahan (cleavage)adalah kenampakkan mineral untuk membelah melalui bidang belahan yang rata, halus, dan licin serta pada umumnya selalu berpasangan. Belahan dapat dibedakan menjadi: a. Belahan sempurna : mudah dibelah (ex. muskovit, biotit) b. Belahan baik : tidak mudah dibelah (ex. kalsit, orthoklas) c. Belahan tak jelas: kenampakan striasi pada bidang belahannya (ex. plagioklas) d. Belahan tak tentu: tidak ada bidang belahan (ex. kalsedon)Apabila ditinjau dari arah belahannya, maka belahan dibedakan menjadi: a. Belahan 1 arah (ex. muskovit) b. Belahan 2 arah (ex. feldspar)c. Belahan 3 arah (ex. halit, kalsit)

6. Pecahan (fracture)adalah kenampakkan mineral untuk pecah melalui bidang yang tidak rata, tidak halus, tidak licin, dan tidak teratur. Pecahan pada mineral dibedakan menjadi: a. Konkoidal : memperlihatkan gelombang yang melengkung dipermukaan, seperti kenampakkan bagian luar kulit kerang atau botol yang pecah.(ex. mineral kuarsa) b. Fibrous : menunjukan gejala seperti serat atau daging. (ex. serpentin, asbes, augit) c. Uneven : menunjukan kenampakan permukaan yang tidak teratur dan kasar. (ex.garnet) d. Even : menunjukan kenampakan permukaan yang cukup halus (ex. mineral lempung) e. Hackly : permukaannya tidak teratur, kasar, dan ujungnya runcing (ex. copper, gold)

7. Bentuk bentuk mineral ada 2 macam, yaitu: a. Kristalin : apabila mineral mempunyai bidang kristal yang ideal dan biasanya terdapat pada mineral yang mempunyai bidang belahan. - Bangun kubus (ex. galena, pirit) - Bangun prismatik (ex. amfibol, piroksen) -Bangun Dodecahedron (ex. garnet) b. Amorf : apabila mineral tidak mempunyai batas-batas kristal yang jelas. (ex. dolomit)

8. Berat Jenis (specific grafity) adalah perbandingan antara berat mineral di udara terhadap volumenya di dalam air, yaituberat volume air sama dengan volume mineral tersebut.9. Sifat Dalam (tenacity) adalah reaksi mineral terhadap gaya yang mengenainya, seperti penekanan, pemotongan, pembengkokan, pematahan, pemukulan, ataupun penghancuran. Tenacity dibagi menjadi: a. Rapuh (brittle) : bila digores menjadi tepung tapi bubuknya tidak meloncat kesegala arah dan mudah hancur (ex. kuarsa, kalsit) b. Dapat diiris (sectile) : dapat diiris dengan pisau dan memberikan kenampakan yang halus dan rata pada bekas irisannya. (ex. gypsum) c. Dapat dipintal (ductile) : mineral dapat dipintal seperti kapas. (ex. asbes) d. Dapat ditempa (milleable) : bila mineral dipukul dapat menjadi lebih tipis dan melebar.(ex. emas, tembaga) e. Lentur (elastic) : bila dibengkokan dapat kembali seperti semula kalau dilepaskan lagi. (ex. mika) f. Fleksible : bila dibengkokan tidak dapat kembali seperti semula kalau dilepaskan lagi. (ex. copper)

10. Kemagnetan adalah sifat mineral terhadap gaya tarik magnet. Kemagnetan dapat dibedakan menjadi: a. Feromagnetik : tertarik kuat oleh magnet (ex. magnetit, pirotit) b . Paramagnetik : tertarik agak kuat oleh magnet (ex. pirit) c. Diamagnetik : tidak tertarik oleh magnet (ex. kuarsa, gypsum)11. Sifat-sifat Lain adalah sifat-sifat yang khas yang dimiliki oleh mineral diluar sifat-sifat fisik yang telah diuraikan diatas, contohnya: a. belerang mempunyai bau yang menyengat seperti korek api b. Halit memiliki rasa yang asin seperti garam c. Grafit apabila digoreskan pada kertas, maka akan membekas

Sifat-sifat fisik mineral seperti warna, kilap, dan cerat merupakan sifat-sifat fisik mineralyang ditentukan oleh penyinaran atau cahaya. Sedangkan kekerasan, belahan, pecahan, bentuk,berat jenis, sifat dalam, kelistrikan, dan gaya lebur merupakan sifat-sifat yang berhubungan eratdengan ikata n-ikatan molekul atau atom di dalam mineral. Berbicara tentang mineral dan pembentukkannya, tidak akan lepas dari teori Bowen atau lebih dikenal dengan "Reaksi Bowen"

Dalam reaksi Bowen, terdapat dua seri, yaitu seri Discontinu dan seri Continu. Pada seri discontinue meng hasilkan feromagnesian mineral, dimana setelah terbentuk setiap mineral ini akan bereaksi kembali dengan larutan sisa membentuk mineral dalam sekuen yang berikutnya. Pada seri ini juga dijelaskan bahwa pada saat magma mulai mendingin, maka mengkristallah mineral-mineral yang titik hablurnya sesuai dengan kondisi suhu ataupun larutan magma, demekian seterusnya sampai semua ion-ion didalam magma saling mengikat menjadi kristal mineral. Sedangkan pada seri Continue meliputi proses transformasi kristal feldspar plagioklas dengan penggantian Calcium (Ca) dengan Sodium (Na).

PENDESKRIPSIAN MINERAL1. Muskovit

Merupakan mineral yang memiliki warna bening transparan, bentuknya berupa lembaran (micac eous), memiliki kekerasan < 2,5 - 2,5, berkilap kaca, belahannya adalah sempurna, memiliki pecahan une ven, dan goresannya adalah berwarna putih. Mineral ini biasanya terdapat pada batuan metamorf. Muskovit adalah mineral yang dapat dibedakan dengan mudah karena mineral ini mudah untuk dibelah dan dapat dilengkungkan dan mengeper. Susunan senyawanya terdiri dari senyawa silikat dari alumunium, kalium, natrium atau litium dengan besi dan magnesium. Mineral ini menghablur dalam sistem monoklin, tetapi bentuk bentuk kristalnya selalu berisi enam dan berbentuk tablet.Muskovit dapat terbentuk pada lingkungan batuan beku, lingkungan metamorfik berderajat rendah dan menengah (dalam sekis dan gneiss) atau pada lingkungan metamorfik berderajat r endah. Muskovit dapat digunakan dalam pembuatan alat-alat listrik, kertas dinding, minyak pelumas, dsb.

2. KalsitKalsit merupakan mineral yang memiliki kenampakkan warna putih, berbentuk masive,

kekerasannya adalah 3, berkilap kaca, belahannya adalah sempurna, pecahannya adalah conchoidal, dan memiliki cerat berwarna putih. Kalsit dapat terbentuk di lingkungan batuan beku, sedimen, metamorf, dan melalui proses hidrotermal. Kalsit merupakan mineral utama dalam batu gamping ataupun marmer. Mineral ini dapat diendapkan disekitar mata air atau aliran air berupa travertine, tuva, atau sinter gamping. Unsur kimia pembentuk kalsit terdiri dari kalsium dan karbonat. Unsur kalsium dalam kalsit dapat tersubtitusi oleh unsur logam sebagai pengotor yang dalam prosentasi berat tertentu membentuk mineral lain. Kalsit merupakan sumber cahaya CaO yang digunakan untuk membuat semen, pupuk, kapur, industri kimia, industri besi baja dan pembenah tanah.

3. Sulfur

Sulfur merupakan mineral yang memiliki kenampakkan warna kuning sampai dengan kuning kecoklatan, memiliki kekerasan antara 1,5-2,5. Berkilap tanah, ceratnya berwarna kuning atau bahkan putih. Belahannya adalah sempurna dengan 3/2 arah. Pecahannya adalah uneven. Mineral sulfur ini banyak sekali ditemukan pada batuan sedimen vulkanik. Sulfur dapat dibentuk di daerah gunung api aktif, disekitar mata air panas, dan hasil aktifitas bakteri yang memisahkan sulfur dengan sul fat.Dapat pula terbentuk karena oksida-sulfida metal. Dijumpai pada batuan-batuan sedimen yang berasosiasi dengan anhidrit, gypsum, dan batugamping. sifat khas dari sulfur sendiri adalah memiliki bau yang sangat menyengat. Sulfur digunakan untuk membuat senyawa-senyawa sulfur, seperti asam sulfat;dalam pembuatan insektisida, pupuk buatan, vulkanisasi karet, dalam industri tekstil, kulit, kertas,cat,pencelupan, dan penggilingan minyak. Sulfur banyak ditemukan di daerah Kawah Papandayan, Jawa Barat.

4.PiritPirit merupakan kategori dari sulfida mineral yang memiliki kenampakkan warna kuning keemasan sampai dengan hitam.

Kekerasannya antara 6-6,8 dan kilapnya adalah logam (metallic). Mineral ini tidak mempunyai belahan satupun dan pecahannya adalah conchoidal. Bentuk mineralnya adalah columnar/blocky, dan memiliki sistem kristal yang i sometri. Berat jenis dari mineral ini mencapai 4,95-5,10. Mineral ini juga memiliki kristal berbentuk kubus, berstruktur bulat, kasar, dan stalaktit. Pirit digunakan secara komersial untuk produksi belerang dioksida, digunakan dalam aplikasi seperti industri kertas, dan dalam penggunaan asam sulfat.

5. AragonitAragonit merupakan mineral yang memiliki kenampakkan warna putih, coklat, abu-abu, kuning, merah muda, ungu

, biru, dan hijau terang. Kekerasannya mencapai 3,5-4. Mineral ini berkilap kaca, minyak, dan tanah. Ceratnya adalah berwarna putih. Belahannya adalah 3arah. Pecahannya adalah subconchoidal dan bentuk mineralnya adalah collu mnar. Berat jenisnya mencapai 2,9-3,0. Mineral aragonit terkadang mengandung sedikit stronsium sehingga memiliki warna lidah api merah kirmizi.

DAFTAR PUSTAKAhttp://deweisgeologist.blogspot.com/2011/01/identifikasi-mineral.htmlhttps://www.google.com/search?q=identifikasi+mineral&ie=utf-8&oe=utf-8&aq=t&rls=org.mozilla:en-US:official&client=firefox-beta