4
KEMENTERIAN DALAM NEGERI REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL Jalan Raya Pasar Minggu KM 19, Jakarta Selatan 12072 Telp. (021) 79194075 (Hunting) Fax. (021) 7980656, 7949770__________ Jakarta, 31 Agustus 2018 Nomor : 470/15526/DUKCAPIL Sifat : Penting Lampiran : 1 (satu) berkas Hal : Pemanfaatan Data dan Dokumen Kependudukan Yth. 1. Kepala Biro/Dinas yang membidangi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi 2. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/Kota di Seluruh Indonesia Dalam rangka Pemanfaatan Data dan Dokumen Kependudukan oleh Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang akan diakses melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota yang bertujuan untuk memberikan manfaat bagi pelayanan kepada masyarakat, bersama ini disampaikan hal-hal sebagai berikut: 1. Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil telah mengembangkan Sistem Data Warehouse (DWH) secara terpusat yang dapat diakses melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota oleh Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). 2. Dalam pelaksanaan Pemanfaatan Data dan Dokumen Kependudukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), maka diwajibkan menggunakan aplikasi Data Warehouse (DWH) Terpusat yang dimaksud pada butir 1 (satu) tersebut di atas. Penyelenggaran sistem ini juga memungkinkan bagi Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mengakses data kependudukan di luarwilayah kerjanya. 3. Adapun dalam memenuhi persyaratan administrasi pemanfaatan data dan dokumen kependudukan berpedoman kepada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2015 tentang Persyaratan, Ruang Lingkup dan Tata Cara Pemberian Hak Akses serta Pemanfaatan Nomor Induk Kependudukan, Data Kependudukan dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik. 4. Terkait butir 1 (satu) dan 2 (dua) di atas, maka kepada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota diminta agar mempersiapkan: a. Infrastruktur yang terdiri dari: 1) Jaringan Komunikasi Data yang menghubungkan antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Lembaga Pengguna;

KEMENTERIAN DALAM NEGERI REPUBLIK …...KEMENTERIAN DALAM NEGERI REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL Jalan Raya Pasar Minggu KM 19, Jakarta Selatan

  • Upload
    others

  • View
    32

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

KEMENTERIAN DALAM NEGERI REPUBLIK INDONESIA

DIREKTORAT JENDERAL KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPILJalan Raya Pasar Minggu KM 19, Jakarta Selatan 12072

Telp. (021) 79194075 (Hunting) Fax. (021) 7980656, 7949770__________

Jakarta, 31 Agustus 2018

Nomor : 470/15526/DUKCAPILSifat : PentingLampiran : 1 (satu) berkasHal : Pemanfaatan Data dan

Dokumen Kependudukan

Yth. 1. Kepala Biro/Dinas yang membidangi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi

2. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/Kotadi

Seluruh Indonesia

Dalam rangka Pemanfaatan Data dan Dokumen Kependudukan oleh Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang akan diakses melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota yang bertujuan untuk memberikan manfaat bagi pelayanan kepada masyarakat, bersama ini disampaikan hal-hal sebagai berikut:

1. Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil telah mengembangkan Sistem Data Warehouse (DWH) secara terpusat yang dapat diakses melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota oleh Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

2. Dalam pelaksanaan Pemanfaatan Data dan Dokumen Kependudukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), maka diwajibkan menggunakan aplikasi Data Warehouse (DWH) Terpusat yang dimaksud pada butir 1 (satu) tersebut di atas. Penyelenggaran sistem ini juga memungkinkan bagi Lembaga Pengguna dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mengakses data kependudukan di luarwilayah kerjanya.

3. Adapun dalam memenuhi persyaratan administrasi pemanfaatan data dan dokumen kependudukan berpedoman kepada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 61 Tahun 2015 tentang Persyaratan, Ruang Lingkup dan Tata Cara Pemberian Hak Akses serta Pemanfaatan Nomor Induk Kependudukan, Data Kependudukan dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik.

4. Terkait butir 1 (satu) dan 2 (dua) di atas, maka kepada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota diminta agar mempersiapkan:

a. Infrastruktur yang terdiri dari:

1) Jaringan Komunikasi Data yang menghubungkan antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi danKabupaten/Kota dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Lembaga Pengguna;

2) Seperangkat Komputer; dan

3) Sarana dan Prasarana Pendukung lainnya;

b. Sumber Daya Manusia (SDM) yang akan mengoperasikan.

5. Aplikasi dan Jaringan Komunikasi Data yang menghubungkan antara Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota dengan Sistem DWH Terpusat disediakan oleh Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

6. Terkait dengan Jaringan Komunikasi Data yang disediakan oleh Ditjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil akan diprioritaskan bagi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota yang telah siap melakukan operasionalisasi Sistem Data Warehouse terpusat dengan OPD/Lembaga Pengguna.

7. Bagi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi dan Kabupaten/Kota yang sudah melakukan pengadaan server pemanfaatan data kependu dukan sesuai dengan Surat Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil nomor: 471.11/2223/DUKCAPIL tanggal 23 Februari 2017 hal Pemanfaatan Data Kependudukan, maka dapat menggunakan server tersebut untuk client server dan instalasi aplikasi pendukung pemanfaatan data dan dokumen kependudukan lainnya.

Demikian disampaikan atas perhatian dan kerjasamanyadiucapkan terima kasih.

*

Direktur JenderalKependudukan dan Pencatatan Sipil

Tembusan:1. Menteri Dalam Negeri (sebagai laporan);2. Gubernur Seluruh Indonesia;3. Bupati/Walikota Seluruh Indonesia.

Lampiran SuratNomor : 470/15526/DUKCAPIL Tanggal : 31 Agustus 2018

KEBUTUHAN PERANGKAT DAN PERSONIL YANG DIPERLUKAN DINAS DUKCAPIL PROVINSI DAN KABUPATEN/KOTA

DALAM MENGAKSES DWH TERPUSAT

A. Perangkat Keras1. Persona! Computer

B. Perangkat Lunak1. OS Linux/Windows2. Web Browser Mozilla Firefox, Google Chrome, Internet Explorer

C. Perangkat Jaringan1. Jaringan VPN IP dari Disdukcapil Prov/Kab/Kota ke Lembaga Pengguna/OPD

D. Perangkat Pendukung1. Listrik2. UPS

E. Sumber Daya Manusia1. Personil yang menguasai aplikasi webservice dan jaringan

Lampiran SuratNomor : 470/15526/DUKCAPIL Tanggal : 31 Agustus 2018

PROSEDUR PELAKSANAAN PEMANFAATAN DATA DAN DOKUMEN KEPENDUDUKAN MELALUI SISTEM DWH TERPUSAT

BAGI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL PROVINSI DAN KABUPATEN/KOTA