17
Ayat Bacaan: Yohanes 3:1-10, 36 P ermulaan hidup kekristenan terkandung dalam kalimat yang diucapkan Yesus kepada Nikodemus, “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah" (ayat 3, ditegaskan lagi di ayat 7). Perhatikan syarat yang Yesus berikan supaya Nikodemus sanggup hidup dalam Kerajaan Allah, yaitu Nikodemus harus dilahirkan kembali. Jika kita aplikasikan dalam iman Kristen, maka kekristenan itu dimulai dengan lahir kembali. 1. Roh Kudus melahirkan hidup kita kembali secara supranatural. Pokok penting yang Yesus jelaskan kemudian adalah bahwa kelahiran kembali merupakan pekerjaan Roh Kudus. Kelahiran kembali berbicara tentang kehidupan rohani yang baru yang dikerjakan Roh Kudus. “Apa yang dilahirkan dari daging, adalah daging, dan apa yang dilahirkan dari Roh, adalah roh”, tegas Yesus. Tidak ada satupun yang bisa diusahakan manusia untuk mengalami kelahiran kembali ini. Roh yang mengerjakan secara ajaib (supranatural). Setiap orang Kristen yang sadar bahwa ada waktu hidupnya dilahirkan kembali secara supranatural oleh karya Roh Kudus, hidupnya akan kuat. Hidup kekristenan kita dimulai dengan peristiwa supranatural, jalanilah juga langkah selanjutnya secara supranatural dengan bimbingan Roh Kudus. Itulah hakekat hidup orang percaya. Yesus menegaskan kembali dalam Yohanes 6:63 “Rohlah yang memberi hidup, daging sama sekali tidak berguna.” 1 Surat Pastoral September 2014 Multiply Lahir Kembali Oleh: Ps. Betuel Himawan

Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

  • Upload
    others

  • View
    12

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

Ayat Bacaan: Yohanes 3:1-10, 36

Permulaan hidup kekristenan terkandung dalam kalimat yang diucapkan Yesus kepada Nikodemus, “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali, ia

tidak dapat melihat Kerajaan Allah" (ayat 3, ditegaskan lagi di ayat 7). Perhatikan syarat yang Yesus berikan supaya Nikodemus sanggup hidup dalam Kerajaan Allah, yaitu Nikodemus harus dilahirkan kembali. Jika kita aplikasikan dalam iman Kristen, maka kekristenan itu dimulai dengan lahir kembali.

1. Roh Kudus melahirkan hidup kita kembali secara supranatural.

Pokok penting yang Yesus jelaskan kemudian adalah bahwa kelahiran kembali merupakan pekerjaan Roh Kudus. Kelahiran kembali berbicara tentang kehidupan rohani yang baru yang dikerjakan Roh Kudus. “Apa yang dilahirkan dari daging, adalah daging, dan apa yang dilahirkan dari Roh, adalah roh”, tegas Yesus. Tidak ada satupun yang bisa diusahakan manusia untuk mengalami kelahiran kembali ini. Roh yang mengerjakan secara ajaib (supranatural). Setiap orang Kristen yang sadar bahwa ada waktu hidupnya dilahirkan kembali secara supranatural oleh karya Roh Kudus, hidupnya akan kuat. Hidup kekristenan kita dimulai dengan peristiwa supranatural, jalanilah juga langkah selanjutnya secara supranatural dengan bimbingan Roh Kudus. Itulah hakekat hidup orang percaya. Yesus menegaskan kembali dalam Yohanes 6:63 “Rohlah yang memberi hidup, daging sama sekali tidak berguna.”

1

Surat Pastoral

September 2014 Multiply

Lahir KembaliOleh: Ps. Betuel Himawan

Page 2: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

2

Surat Pastoral

Multiply September 2014

2. Roh Kudus mengganti hidup kita dengan hidup Yesus.

Kelahiran kembali tentunya disertai dengan hidup yang baru. Pertanyaannya, kehidupan baru apa yang dihasilkan dari kelahiran kembali? Pertama, Roh Kudus membangkitkan iman percaya kita kepada Yesus sebagai Juruselamat dan Tuhan (penguasa) hidup kita. Inilah pertobatan. Selanjutnya, Roh Kudus akan menggantikan hidup kita yang lama (bukan memperbaiki) dengan hidup Yesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang kita hidupi bukanlah hidup kita sendiri, melainkan Yesus yang hidup dalam kita (Yohanes 20:31). Sekarang hidup kita terhubung dengan Yesus, Dia pokok kehidupan kita (Yohanes 15).

Saat Roh Kudus membangkitkan iman untuk percaya kepada Yesus, itulah saatnya kita membuka diri Roh Kudus melahirkan kita kembali dan menukar hidup kita yang lama, dengan hidup yang baru, yaitu hidup Yesus sendiri (Yohanes 3:36). Selamat lahir kembali!■

Page 3: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

4 5

Sajian Utama Sajian Utama

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Oleh: Ps. Lydia CSES DilahirkanDilahirkan

KembaliKembali

Pengertian dilahirkan kembali atau diperanakkan

kembali atau lahir baru dalam kekristenan, tidaklah sama dengan pemahaman reinkarnasi. Reinkarnasi, merujuk kepada kepercayaan bahwa seseorang itu akan mati dan dilahirkan kembali dalam bentuk kehidupan lain, bukan fisiknya, tapi jiwanyalah yang dilahirkan kembali. Dan reinkarnasi merupakan siklus terus menerus sampai jiwanya mencapai kesempurnaan.

Pengertian “ dilahirkan kembali” adalah sebuah misteri yang sulit dipahami bagi logika manusia. Sebagaimana seorang Farisi terkemuka yang bernama Nikodemus juga mengalami kesulitan untuk memahaminya. Seorang Farisi adalah seorang pengamat dan penegak hukum Taurat yang sangat teliti. Pengertian terhadap Taurat ternyata tidak cukup memadai bagi Nikodemus untuk dapat mengerti dan memahami tentang dilahirkan kembali.

Pemahaman Nikodemus tentang dilahirkan kembali adalah pemahaman berdasar logika, sehingga dia bertanya : "Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua? Dapatkah ia masuk kembali ke dalam rahim ibunya dan dilahirkan lagi?"

Selain itu, ada banyak orang-orang yang mengaku dirinya Kristen, memahami secara salah tentang “kelahiran baru / dilahirkan kembali”. Orang Kristen yang lahir baru sering kali didefinisikan sebagai orang yang telah membuat pengakuan pribadi kepada Yesus Kristus dan meyakini kalau mati akan masuk sorga, karena mereka telah mengakui dosa dan menerima Yesus Kristus sebagai Juru Selamat, dan selesai. Mereka memahami kelahiran baru itu sama dengan sekedar mengakui Yesus sebagai Juru Selamat dan tidak perlu mengalami hidup yang diubahkan.

Sedangkan Perjanjian Baru menunjukkan bahwa seseorang yang mengalami dilahirkan kembali, pasti akan mengalami perubahan yang radikal. Sebagaimana surat-surat dalam Perjanjian Baru menyatakan:

Jikalau kamu tahu, bahwa Ia adalah benar, kamu harus tahu juga, bahwa setiap orang, yang berbuat kebenaran, lahir dari pada-Nya (1 Yohanes 2:29). Setiap orang yang lahir dari Allah, tidak berbuat dosa lagi; sebab benih ilahi tetap ada di dalam dia dan ia tidak dapat berbuat dosa, karena ia lahir dari Allah (1 Yohanes 3:9). Saudara-saudaraku yang kekasih, marilah kita saling mengasihi, sebab kasih itu berasal dari Allah; dan setiap orang yang mengasihi, lahir dari Allah dan mengenal Allah (1 Yohanes 4:7). sebab semua yang lahir dari Allah, mengalahkan dunia. Dan inilah kemenangan yang mengalahkan dunia: iman kita (1 Yohanes 5:4). Kita tahu, bahwa setiap orang yang lahir dari Allah, tidak berbuat dosa; tetapi Dia yang lahir dari Allah melindunginya, dan si jahat tidak dapat menjamahnya. (1 Yohanes 5:18)

Itulah pengertian dilahirkan kembali atau lahir baru, yaitu dilahirkan oleh Allah secara roh. Hidup baru atau lahir baru bukan hanya sekedar dapat mengenal Allah, tetapi benar-benar hidupnya telah berubah dari hidup yang sebelumnya, hidup

yang menentang Allah, menjadi hidup yang tunduk kepada Allah. Kita tidak dapat menyebabkan ‘dilahirkan kembali’. Allah lah yang menyebabkan kita ‘dilahirkan kembali’. Kelahiran baru itu merupakan sebuah peristiwa yang di luar kendali kita. Yesus berkata,” Rohlah yang memberi hidup, daging sama sekali tidak berguna” (Yohanes 6:63), dan Dia berkata tentang pentingnya seseorang harus dilahirkan kembali, supaya kita memiliki hidup. Di dalam kelahiran baru, Roh Kudus secara supranatural memberi kita kehidupan spiritual yang baru dengan menghubungkan kita dengan Kristus melalui iman.

Apa yang terjadi ketika seseorang dilahirkan kembali atau lahir baru?

Pertama, ketika kita sungguh-sungguh lahir baru dan bertumbuh di dalam anugerah dan pengetahuan akan apa yang Tuhan telah lakukan untuk kita; maka kita akan memiliki persekutuan yang indah dengan Tuhan dan keyakinan bahwa Dia adalah Bapa akan semakin mendalam.

Kedua, membawa kehidupan yang baru dan bukan sekedar agama baru. Ketika seseorang mengalami dilahirkan kembali atau lahir baru, Roh Allah melahirkan orang tersebut secara rohani menjadi manusia

baru. Kehidupan yang lama, yang penuh dosa yang membuat seseorang tidak dapat bersekutu dengan Tuhan, diubahkan menjadi manusia baru yang dosanya telah diampuni.

Ketiga, mengalami secara pribadi pengalaman supranatural. Pengalaman melihat tanda-tanda ajaib dan mujizat, tidak membuat seseorang dapat diselamatkan. Kekaguman terhadap perkara-perkara ajaib tidak membawa kita masuk ke dalam Kerajaan Allah. Namun Tuhan Yesus berkata: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah.”

Jadi, ketika seseorang mengalami lahir baru, dia mengalami hal supranatural dalam dirinya. Kelahiran baru bukanlah keadaan natural dimana seseorang dilahirkan secara daging, namun dilahirkan dari Roh. Dan Roh Allah lah yang mendatangkan kelahiran baru.

Dan kekristenan yang sudah dilahirkan kembali, akan memasuki proses perubahan karakter yang memerlukan komitmen ketaatan. Manusia baru yang sudah dilahirkan kembali, dimampukan oleh Tuhan untuk hidup tunduk kepada kebenaran Allah, hidupnya menghasilkan buah-buah pertobatan, yang pada ujungnya hidup kita diubah menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, yaitu Yesus Kristus.■

Page 4: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

6 7

Komunitas Komunitas

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Hari & Waktu CONTACT Pemimpin Telephone

Selasa Pk.19.00

Babatan Pratama Johanes Soenarto

081 6518 155

WR Supratman Haryono (Penilik)

081 2324 8002

Rabu Pk.19.00

Magersari Indah Kartono 081 2163 65013

Utara Rahmat

Setiawan

031 3520 242, 081 6503 044

081 1310 492

Timur 1 Handoko

Song Gunawan

Septi Alfida

031 7722 3867

031 7216 1999, 081 2326 1483

081 3287 76497

Timur 3 Khong Wai Ang

Dhing Dhing

Ester Setiawati

081 7320 890

085 6304 6102

081 1348 870

Rabu Pk.19.30

Dharmahusada Sundoro / Lidya 031 7051 7817

Tengah Bingnarto

Laniwati Gitajaya

Umbarwati

089 9331 1301, 031 6041 1000

031 7038 8729

082 3312 18889

Selatan Widjatmiko

Handreas

Swandayani

081 3574 27138

031 7060 6668, 081 1311 340

081 6508 432

Raya Satelit Indah Manisen 031 7313 086

Indragiri Pieter Pitojo 031 7060 7431

Kamis Pk.19.00

Graha Family Budi Santosa Karunia

031 7057 0601

Graha Familly Welem 081 3599 00563

Manukan Dominikus 082 1393 92706

Manukan Teguh 081 3322 91792

Manukan Lie Djing 085 39576 9999

Citraland Berea 1 Hoesen 081 1315 221

Citraland Dodi Kuswardi 081 1309 165

Balong Cangkring II

Yohanes Sunarto 087 8565 56805

Permata Meri Hery Susanto 088 1957 5194

Kamis Pk.19.30

Putat Gede Selatan Minto (Penilik) 031 7131 1562

Raya Kupang Baru

Joseph Indraradji 031 7098 4539

Jumat Pk.19.00

Graha Family Stefanus & Audrey 081 7334 936

Graha Family Naga & Susan 081 1308 188

CONTACTGROUPCONTACT (Covenant in Action) by KESAN:

1. Mengingatkan kita tentang nilai dasar GKPB yaitu Covenant

Relationship (hubungan terikat janji), sehingga pemuridan yang

akan kita lakukan bukanlah sekedar sebuah program melainkan

sebuah relasi yang bertumbuh – Discipleship is relationship

2. Action, mengingatkan kita bahwa essensi kelompok pemuridan

bukanlah hanya memikirkan ke dalam saja, melainkan menjangkau

keluar. Seorang murid sejati adalah seorang murid yang selalu ingin

memuridkan orang lain – True disciple is producing disciples P

Page 5: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

8 9

Komunitas Komunitas

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Jumat Pk.19.00

Gubeng Kertajaya Hong 031 7718 8785

Timur 2

Immanuel Wongsonegoro

Vincent

Enrica

081 1332 761, 088 8503 8373

031 7112 0758, 081 3307 01789

081 3314 12970

Jumat Pk.19.30

Raya Menganti Wiyung Jack 082 2320 70159

Villa Bukit Indah Mulyono Sucitro 081 1306 068

Villa Valensia Haryo & Sylvi 081 5531 22523

Villa Sentra Raya Iwan Mulyono 031 7059 0021

Graha Family Ristyowati 081 2357 2092

Graha Family Johanes Lianto 081 2303 8188

Dian Istana Sonny DLO (Penilik) 081 7032 98779

Bukit Darmo Golf Windra 081 1377 478

Kupang Baru Djuwita Tjokro 081 2354 2598

Apt. Puncak Permai Novita Setiawaty 081 2357 7392

Woodland Regency Selwyn & Vivi 081 2170 0918

Citraland Johanes Andries 081 3320 00488

Citraland Lukas Djunanto 081 1344 8090

Citraland Richno 081 9388 87728

Darmo Permai Wendy 081 3307 15525

Wisata Bukit Mas Arief 081 2121 26030

Graha Family Ryan 081 25900 7907

Putat Gede Selatan Yudi 081 7319 834

Simo Gunung Kramat Timur Dr Ruthie 081 3621 80644

BaratJeffry Sudarta

Esther

081 6545 3699, 031 7771 963

081 8326 717

Kendangsari Lip Khun 081 8325 672

Tenggilis Utara Siauw Wei 081 2357 2121

Griya Sedati Indah Malumbot 081 2316 28577

Kutisari Selatan Rocky 081 5506 5065

Kutisari Selatan Whenas 081 7038 65777

Rungkut Mapan Anton Markus 081 3305 22808

Wilayah Tarik (Kel Anisia) John B Nome 081 5535 33648

Wonokupang Megawati 081 3314 51389

Citra Harmoni James H 081 5540 96262

Pondok Jati Tan Thjoen San 031 7003 0713

Youth Krian Michkel NW 031 9210 1560

Remaja Krian Nining 081 3306 89600

Sabtu Pk.16.30 Waterplace Dela Hunara 081 3333 33304

Minggu Pk.10.00 Remaja Manukan Tabitha 081 9350 17040

Minggu Pk.10.30

Remaja Mojokerto Renny S 081 5531 12681

Surabaya Barat

Mojokerto

Surabaya Selatan

CONTACT IMAGE CONTACT Profesional Muda

CONTACT Keluarga Muda

Surabaya Pusat

Surabaya Timur

Krian

K

K

K

K

K

K

P

P

P

P

P

P

P

P

P

I

I

I

I

I

I

I

Manukan

Penilik Selatan:Soecipto Koesno (081 2357 2121)

Penilik Barat:Daniel & Linda (081 8598 056) Antowibowo (081 1321 680) Budi Yeni (081 6511 231)Juliana (081 1335 527)Peter B. Hermanto (081 1348 895)

Page 6: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

10 11

Komunitas Komunitas

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Saat ini banyak gereja

memiliki kelompok kecil atau sering disebut kelompok sel

sebagai sarana persekutuan jemaat. Hal ini seperti menjadi trend sehingga jika sebuah gereja tidak memiliki hal ini, maka ia akan ketinggalan jaman. Banyak orang juga sudah menjalani hal ini sebagai aktifitas, tetapi tidak banyak yang tahu sebenarnya esensi dari sebuah komunitas, sehingga menjalaninya hanya sebagai sebuah rutinitas.

Jika kita melihat sejarah gereja, setelah Yesus naik ke surga, bentuknya adalah kelompok kecil atau komunitas, mengingat waktu itu orang-orang Kristen masih ditekan keberadaannya oleh orang Yahudi. Jadi sangatlah tidak mungkin mendirikan sebuah bangunan gereja dan menyelenggarakan ibadah secara terbuka. Baru setelah diakui sebagai agama negara di jaman Kaisar Konstantin lah bentuk gereja seperti yang kita kenal saat ini.

Membangun gereja adalah mandat Yesus. Matius 16:18 berkata, “Dan Akupun berkata kepadamu: Engkau adalah Petrus dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikan jemaat-Ku dan alam maut tidak akan menguasainya.” Tidak disebutkan kata gereja dalam Alkitab TB, tetapi dalam bahasa Inggris digunakan kata ‘Church’. Dan memang terbukti Petrus menjadi Bapak Gereja, sehingga Rasul Paulus pun harus membuktikan pertobatannya kepada Petrus. Namun asalnya, gereja berbentuk kelompok kecil. Jadi untuk gereja memiliki kelompok kecil, itu adalah hal yang sangat baik bahkan tergolong wajib. Berikut adalah beberapa pemikiran yang mungkin luput untuk dipahami tentang kelompok kecil namun jika kita pahami akan berdampak besar dalam kehidupan kita.

Kata ‘Jemaat’ di Matius 16:18 tersebut berasal dari kata ‘ekkaleo’ yang artinya adalah

dipanggil keluar. Ekklesia berarti sebuah kelompok masyarakat yang dipanggil

keluar, dan dipilih untuk berdiri di pintu gerbang untuk membuat/mengambil keputusan yang mempengaruhi sebuah

kota. Kata kuncinya adalah pada kata kelompok dan keluar. Jadi

gereja bukanlah gedung atau denominasi tetapi kumpulan orang-orang yang dipanggil keluar untuk melakukan keputusan Allah terhadap suatu daerah tertentu (dunia). Coba baca 1 Petrus 2:5-9. Jumlah terkecil suatu kelompok sehingga disebut gereja adalah dua tiga orang (Mat 18:20). Jadi gereja bukanlah tentang sebuah gedung, tetapi gereja adalah tentang kumpulan orang. Sehingga meskipun jumlahnya kecil, tetap dapat disebut gereja. Karena diri kita sendiri adalah gereja (tubuh Kristus, 1 Korintus 3:16).

Ekklesia memiliki sifatnya yang aktif berdampak. Jaman dahulu, posisi Ekklesia sebenarnya kira-

kira seperti DPRD jaman sekarang. Tetapi memang biasanya mereka

berkumpul di pintu gerbang kota. Jadi gereja adalah kumpulan orang yang secara aktif berdampak bagi kotanya. Bandingkan dengan saat ini, dimana banyak orang Kristen yang lebih sibuk mementingkan dirinya sendiri dan hanya mencari berkat tanpa mau memikirkan orang lain. Tidak salah jika akhirnya saat ini orang Kristen jadi dibenci oleh sekelilingnya. Bandingkan dengan Kisah Para Rasul 2:47 yang berkata, “…Dan mereka disukai semua orang. Dan tiap-tiap hari Tuhan menambah jumlah mereka dengan orang yang diselamatkan.”

Matius 18:19-20 berkata, “Dan lagi Aku berkata kepadamu: Jika dua orang dari padamu

di dunia ini sepakat meminta apapun juga, permintaan mereka itu akan

dikabulkan oleh Bapa-Ku yang di sorga. Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka.” Ada dua kata kunci di sana, yaitu kehadiran Kristus dan sepakat. Keberadaan gereja harus membuat orang yang ada di dalam dan sekelilingnya untuk mengalami Kristus. Kesepakatan berarti hubungan yang kuat. Hal seperti itu sepertinya sulit dilakukan dalam sebuah ibadah besar. Karena mengalami Kristus tidak berarti merasakan, tetapi perubahan pola pikir dan kehidupan (Roma 12:1-2). Dan hal itu butuh adanya

orang-orang yang saling memperhatikan. Dan di situlah sebenarnya kekuatan komunitas.

Kelebihan sebuah komunitas adalah justru di jumlahnya yang kecil. Hal ini memberikan

kesempatan bagi setiap orang untuk saling memasuki dan dimasuki.

Bayangkan jika kita dalam sebuah gedung dengan 1000 orang di dalamnya, dan bayangkan bagaimana proses ini saling terjadi. Ada sebuah teori tentang arah jumlah komunikasi yang terjadi yaitu (N x N) – N. Cobalah ubah N dengan jumlah orang di gereja anda, berapa jumlahnya? Padahal untuk dapat saling memasuki, dibutuhkan sebuah komunikasi yang intensif dan dalam.

Dalam kelompok kecil, tiap orang dapat berfungsi dengan saling melayani. Tuhan telah

memberikan kepada kita seluruh karunia untuk membuat kita

berfungsi (baca lagi 1 Petrus 2:5-9 dan Efesus 4:11-15). Tujuan hidup kita adalah agar kita berpartisipasi dalam pembangunan tubuh Kristus. Itulah mengapa Ia memberikan potensi dalam kehidupan kita. Salah satu parameter kelompok kecil yang sehat sebenarnya adalah tiap orang yang ada di dalamnya dapat bertumbuh sesuai dengan karunia dan potensi yang diberikan kepadanya sehingga dengan itu ia dapat melayani orang lain.

Komunitas adalah tentang gaya hidup. Komunitas bukanlah pertemuan yang terjadwal.

Jadwal komunitas adalah tujuh kali seminggu. Tiap hari kita seharusnya

berkomunitas. Hal ini karena salah satu tujuan utama dan kekuatan komunitas adalah pada pertumbuhan kehidupan anggotanya. Jika kita baca dalam Kisah Para Rasul 2 tentang kehidupan jemaat mula-mula, kita dapat merasakan bagaimana kehidupan komunitas adalah tentang kehidupan sehari-hari, tentang berbagi, dan lainnya. Lihatlah juga bagaimana dalam Kisah Para Rasul 2:47 digunakan kata tiap hari. Artinya, tiap hari mereka aktif melakukan sesuatu bagi anggotanya dan orang sekelilingnya, sehingga mereka disukai (dan banyak orang bergabung), serta disegani (meskipun tidak bergabung, tetapi mereka merasakan bagaimana orang Kristen berdampak dalam kehidupan mereka).

Sebuah komunitas dapat terbentuk dalam latar belakang apapun. Bisa karena kesamaan hobi, kesamaan

tujuan atau yang lain. Tapi intinya harus ada kesamaan alias kecocokan.

Begitu juga komunitas kita terbentuk minimal adalah karena kesamaan bahwa Yesus adalah Tuhan dan Juruselamat kita. Kita memiliki tugas untuk berdampak bagi kehidupan orang lain. Kehidupan komunitas sebenarnya mempermudah kita untuk melakukan hal itu. Parameter kedua sebuah komunitas disebut sehat atau tidak adalah apakah ia berdampak bagi orang lain atau tidak. Kekristenan selalu berarti peran aktif. Yesus telah secara aktif terlebih dahulu mencari kita, bahkan sebelum kita menyadari bahwa kita membutuhkan Dia. Begitu juga kita. Pakailah seluruh kemampuan yang telah diberikan kepada kita untuk berdampak bagi kehidupan orang lain.

Komunitas ada bukan untuk membuat gereja menjadi besar dengan penambahan jumlah

jemaat. Tetapi komunitas ada untuk membuat orang-orang di dalamnya

menjadi siap diutus ke luar gedung gereja dan membawa nilai-nilai gereja bagi dunia. Ingat bahwa panggilan kita adalah untuk menjadi garam dan terang dunia. Terang akan dirasakan manfaatnya jika di tengah kegelapan. Jika kita menyalakan lilin di ruangan yang terdapat lampu yang hidup, maka tidak ada manfaatnya, atau mungkin hanya sedikit. Begitu juga garam yang diberikan di tengah garam yang lain justru akan membuat pahit rasanya. Orang Kristen yang hanya berkumpul dengan sejenisnya akan justru menimbulkan hal-hal yang tidak perlu seperti pertengkaran, dan sebagainya.

Gereja saat ini seharusnya tidak menjadikan komunitas hanya sebagai program saja, karena komunitas seharusnya adalah tentang gaya hidup dan fleksibilitas terhadap keunikan setiap orang di dalamnya. Karena jika diprogram, maka sekali lagi yang terjadi adalah batasan terhadap pergerakan komunitas itu sendiri. Jika komunitas adalah gaya hidup, maka yang terpenting bukanlah acaranya, pertemuannya, atau apa yang dilakukan. Tapi pertumbuhan tiap orang di dalamnya. Gereja dapat dibatasi, tetapi tidak dengan kelompok kecil. Berfokuslah dengannya, maka sebenarnya kita sedang menjalankan seluruh mandat Allah bagi kita.■Sumber : http://blog.leipzic.com/2413-mengapa-komunitas/

MENGAPA

KOMUNITAS ?

1

3

4

58

7

6

2

Page 7: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

12 13

Acara Acara

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Gathering...S

ebelum memulai kelas pemuridan

Dasar Kekristenan dan Hidup Berjemaat

periode kedua tahun 2014 yang akan

dimulai tanggal 17 Agustus 2014 berkenaan

dengan peringatan hari kemerdekaan

Negara Republik Indonesia yang ke-69, team

Pemuridan berkumpul untuk menyegarkan

kembali visi dan misi dari pemuridan yang

selama ini telah dilakukan oleh gereja kita.

Kesaksian dari pembimbing yang telah

lebih dari 20 tahun melayani di gereja

kita antara lain bapak dan ibu Oppier

yang sejak pertama gereja kita berdiri

melayani sebagai pembimbing baik di kelas

Dasar Kekristenan maupuan kelas Hidup

Berjemaat. Ibu Sophia Malumbot yang telah

melayani selama ± 24 tahun, dan pak Karel

Temaluru yang telah melayani lebih dari

20 tahun mendorong pembimbing yang

lain agar tetap setia terhadap panggilan

yang telah diberikan oleh Tuhan dalam

kehidupan masing-masing pembimbing.

Tak hanya itu, kesaksian juga datang

dari pembimbing yang telah melayani

lebih dari 10 (sepuluh) tahun sebagai

pembimbing. Beragam kesaksian yang

dapat membuat pembimbing yang lain

diberkati serta meneguhkan kembali

apa yang telah dikerjakan selama ini.

Pdt. Lydia CSES kembali menegaskan

bahwa Gereja hadir sebagai penggenapan

Amanat Agung Tuhan Yesus Kristus yakni

“menjadikan semua bangsa murid Kristus”

hal ini senada dengan yang tertuang di dalam

visi gereja kita yakni “Menjangkau setiap

orang dengan Injil, memuridkan mereka

sesuai dengan Amanat Agung Tuhan Yesus

Kristus dan mengutus setiap anggota kemaat

untuk menjadi saksi di tengah dunia.”

Discipleship

Oleh: Elsypurnama Adisuputra

Untuk periode ini ada ada empat orang pembimbing, sembilan orang

yang bergabung dalam team pemuridan dan siap dimagangkan serta

di-training menjadi pembimbing Kelas Dasar Kekristenan. Sehingga

kalimat “tuaian memang banyak tetapi pekerja sedikit” tidaklah

menjadi hambatan untuk kita mengasihi jiwa-jiwa yang terhilang.

Jika bapak serta ibu yang telah lulus Kelas Dasar Kekristenan

dan Hidup Berjemaat serta telah menjadi “covenant member”

atau Jemaat Terikat Janji, memiliki kerinduan diperlengkapi

serta mengambil bagian dalam pelebaran Kerajaan Allah

melalui pemuridan, silahkan menghubungi kami dan mari

bergabung bersama kami. Tuhan Yesus memberkati.■

Page 8: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

14 15

Inspirasi Inspirasi

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Me & Others

Untuk menjadi titik balik saat mengenal Tuhan pertama kali dan memperoleh prinsip-

prinsip kebenaran, jawaban itu memang benar. Namun hidup tidak lepas dari keputusan, menentukan arah hidup ke depan, menyelesaikan permasalahan serta konflik; kita perlu input, saran, bimbingan dan keteladanan dari orang lain untuk menerapkan prinsip-prinsip kebenaran tersebut. Dalam keadaan seperti itu, biasanya kita akan meminta saran dari teman-teman terdekat kita, bukan kepada pembicara besar atau penulis buku yang terkenal. Tanpa disadari, justru teman-teman dekat kitalah yang punya pengaruh besar dalam menentukan arah kehidupan kita. Itulah sebabnya dengan siapa kita bergaul akan menentukan seberapa tinggi dan baiknya kualitas hidup kita.

Life is influence, demikian kata orang bijak. Dengan memahami hal ini, setiap kita punya peluang menjadi ‘terang dan garam’ untuk mempengaruhi hidup teman-teman di sekitar kita. Ide ‘pemuridan’ menjadi masuk akal dan bisa dilakukan secara natural, dengan cara membagikan hidup kita kepada sesama. Tidak ada pemuridan

tanpa membangun hubungan. Tuhan Yesus membangun hubungan dengan murid-murid-Nya dengan cara berjalan, makan, tidur dan tinggal bersama mereka. Murid-murid belajar dengan melihat dan mendengar apa yang dilakukan dan dikatakan Tuhan Yesus setiap harinya.

Demikian juga dengan kita. Cara kita menjalani hidup – kata-kata, topik yang dipilih, saran dan keputusan-keputusan yang kita ambil - pada akhirnya menjadi kesaksian yang berbicara lebih keras daripada kotbah yang disampaikan. Bahkan setelah mendengarkan kotbah hebat pembicara besar di mimbar, orang-orang yang belum mengenal Tuhan ingin melihat buktinya dalam kehidupan orang-orang yang mengaku dirinya Kristen. Mereka membutuhkan keteladanan. Hidup kita menjadi kesaksian yang terbuka.

Dengan menyadari hal ini, mendekatkan diri pada Tuhan dengan cara mendengarkan dan membaca Firman Tuhan secara teratur adalah suatu keharusan; lalu dirasakan, diproses dalam hati dan diresponi sesuai arahan Tuhan. Kita hanya bisa membagikan apa yang kita miliki. Hanya bejana yang penuh melimpah, yang dapat membagikan kehidupan kepada orang lain.

Pemuridan adalah proses membagikan hidup -nilai-nilai, cara pandang, pemikiran, hasil perenungan pribadi dan gaya hidup yang melekat kepada Tuhan - yang tercermin melalui kesaksian hidup kita yang nyata. Ketika hikmat Tuhan mengalir, pemikiran dan kasih-Nya terpancar alami melalui kehidupan kita. Sebelum seseorang bisa menerima apa yang kita ajarkan maka dia ingin lebih dahulu yakin bahwa kita peduli kepadanya. Kasih dan kepedulian adalah dasar utama yang penting dalam membangun hubungan untuk memuridkan seseorang. Kita perlu menyediakan telinga untuk mendengarkan dengan sikap ingin memahami, sehingga kebutuhan emosionalnya bisa dipuaskan. Melalui hubungan yang dibangun dari

Oleh: Yenny Indra

DARI HASIL SURVEY, SEBAGIAN BESAR ORANG SAAT DITANYA SIAPA YANG PALING BERPENGARUH DALAM HIDUP KEKRISTENANNYA, JAWABANNYA ADALAH NAMA PEMBICARA BESAR ATAU PENULIS BUKU TERKENAL. BENARKAH DEMIKIAN?

Page 9: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

bulan ini

Cookies

17

September 2014 Multiply16

Inspirasi

Multiply September 2014

waktu ke waktu, kita membuktikan karakter kita yang murah hati, kebiasaan menepati janji, bisa dipercaya, integritas dan bisa diandalkan. Saat kita berhasil membuktikannya, tidak hanya kepercayaan yang kita peroleh, suara kita akan diperhatikan dan dia akan terinspirasi dengan nilai-nilai yang kita tanamkan. Kita tidak akan pernah dapat mengubah seseorang, kita hanya dapat menginspirasi orang itu untuk bersedia berubah.

“Pendidikan bukanlah mengisi ember, melainkan menyalakan api,”, ujar William Butler Yeats. Kita memotivasi agar orang-orang yang kita pengaruhi terinspirasi untuk menghidupi nilai-nilai yang hendak kita tanamkan melalui berbagai cara - termasuk cara praktis menyelesaikan permasalahan kehidupan sesuai kebenaran.

Ketika Glenda bergabung dengan perusahaannya sekarang, salah satu hal yang mengganggunya adalah orang-orang di departemennya suka bergosip. Seseorang mendapatkan pengaruh dengan mendengar gosip mutakhir dan menyebarkannya ke seluruh departemen. Tampaknya menggosipkan orang lain tidak apa-apa asal tidak ketahuan. Begitu seseorang keluar dari ruangan, dia menjadi topik pembicaraan. Jika orang pertama kembali dan orang kedua keluar, topik pembicaraan pun bergeser.

Glenda punya dua pilihan: memihak salah satu atau menggosipkan kedua-duanya. Tapi keduanya tidak sesuai dengan iman kekristenannya. Glenda sadar dia duta Allah di dunia, jadi dia memilih respon yang berbeda. Glenda tahu tidak bisa mengubah mereka tetapi Glenda memilih tidak ikut bergosip. Tidak mudah, tetapi Glenda mencoba semaksimal yang dia bisa untuk tetap netral, tidak memihak kelompok mana pun. Lama kelamaan semua orang tahu, jika ada gosip pasti bukan Glenda.

Bibliografi: http://enrichmentjournal.

ag.org/201204/201204_ejo_premise_discipleship.cfm

Ilustrasi: Living The 7th Habits – Steven R. Covey

Suatu hari Linda yang sedang dalam masalah besar datang kepada Glen, suaminya selingkuh. Dia butuh curhat pada orang yang bisa dipercaya dan bisa memegang rahasia. Glenda menjadi pendengar yang setia, mendampingi dan mendoakan hingga berangsur-angsur hubungan Linda dengan suaminya membaik. Linda merasa berhutang budi.

Saat Anita sedang emosi mendengar gosip fitnah yang kejam, Glenda melemparkan pemikiran yang bijak hingga kemarahan Anita mereda. Rencana Anita membalas dendam dibatalkan.

Teman-temannya mulai menyadari bahwa Glenda berbeda. Dia selalu hadir dengan kasih, pelukan dan perhatiannya. Dan yang penting Glenda selalu memegang rahasia dan membantu yang terbaik bagi mereka. Secara perlahan integritas, sikap bijak Glenda tersebar dan menarik banyak orang untuk datang kepadanya. Mereka mengakui lelah dengan cara hidupnya. Mereka ingin memiliki damai sejahtera dan hidup berdasarkan nilai-nilai kebenaran seperti Glenda. Mulailah satu demi satu, teman-teman Glenda terarik untuk datang ke gereja mengikutinya. Bahkan sekarang ada persekutuan doa di kantornya.

Apa yang dilakukan Glenda hanyalah memutuskan untuk mengadakan perbedaan kecil sesuai iman kristennya, sejauh lingkup pengaruh yang dimilikinya, namun dalam jangka panjang membuat perbedaan besar di lingkungannya. Glenda memberi pengaruh dan 'memuridkan' teman-teman kantornya. Bagaimana dengan kita? Sudahkah kita menjadi duta Allah di lingkungan kita seperti Glenda?■

Kelahiran seorang bayi adalah peristiwa yang sangat menakjubkan, bukan sekedar bagi ayah dan ibunya, tetapi

bagi sekalian kita juga tentunya. walaupun kelahiran bagi seorang ibu mungkin merupakan peristiwa yang terjadi bukan hanya sekali dalam hidupnya. Bahkan berita tentang kelahiran dapat menjadi berita yang sangat heboh baik di media cetak maupun media elektronik. Akan tetapi beda halnya dengan kelahiran kembali yang diungkapkan oleh Tuhan Yesus, sehingga seorang Nikodemus berkata “Bagaimanakah mungkin seorang dilahirkan, kalau ia sudah tua?”... ”Bagaimanakah mungkin hal itu terjadi?” (Yohanes 3:4,9). Berikut ini rubrik cookies membahas tentang Lahir Baru atau “born again.”

Lahir baru, dalam bahasa Yunani di terjemahkan sebagai palingenesia (παλιγγενεσια) yang terdiri dari “palin” (kembali) dan “genesis” (lahir). Pada dasarnya gabungan kedua kata ini berarti “kelahiran baru” atau “permulaan yang baru.” Dalam Alkitab kelahiran kembali ini diungkapkan dengan bermacam-macam ungkapan, seperti: dilahirkan kembali (Yohanes 3:3), dilahirkan dari air dan Roh (Yohanes 3:5), penciptaan kembali (Matius 19:28), dihidupkan dari mati, yaitu mati secara rohani (Efesus 2:5), pembaharuan manusia batin (2 Korintus 4:16), mengenakan manusia baru (Efesus 4:24; Kolose 3:10), dan lain sebagainya.

Semua manusia sudah mati di dalam dosa dan kejahatannya (Efesus 2:1). Dalam keadaan demikian manusia tidak dapat bergaul dengan atau bersekutu dengan Allah. Dosa telah menceraikan manusia dari Allah, dan hanya apabila manusia dilahirkan kembali barulah ia dapat bersekutu lagi dengan Allah. Disamping itu kesucian Allah menuntut supaya manusia dilahirkan kembali (Ibrani 12:14).

Dalam Yohanes 3:3 Tuhan Yesus berkata, bahwa jika orang tidak dilahirkan kembali ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah. Dari kata-kata ini jelaslah, bahwa kelahiran kembali adalah syarat mutlak bagi keselamatan manusia. Kelahiran kembali dikerjakan secara langsung oleh Allah dengan prantaraan Roh Kudus, untuk mencurahkan hidup baru ke dalam diri manusia, yang semula mati secara rohani, sehingga manusia dapat menerima panggilan Tuhan Allah melalui Injil.

Tanda-tanda yang dialami oleh manusia yang lahir baru adalah merasakan kembali persekutuan dengan Allah, sebagaimana yang dahulu terjadi di Taman Eden serta kita memperoleh kehidupan rohani diperbaharui (Efesus 2:1,5).

Kelahiran kembali dan Pertobatan memiliki hubungan yang sangat erat. Jika lahir kembali adalah karya Allah melalui Roh Kudus dalam diri manusia dan bukan perbuatan manusia yang berdosa, maka pertobatan adalah bagian atau pekerjaan manusia merespon apa yang telah dikerjaan Allah dalam dirinya. Pertobatan adalah suatu proses yang dilakukan oleh manusia yang semula adalah manusia berdosa, kini mengubah seluruh hidupnya, membelakangi kehidupannya yang dahulu dan mengarahkanya kepada Tuhan serta berbakti kepada-Nya (Kolose 3:9,10).

Jadi lahir baru adalah karya Allah sendiri dalam kehidupan manusia, sehingga menjadikan manusia yang berdosa memiliki kehidupan rohani yang baru, sebuah kehidupan yang berasal dari Allah. Sehingga kita dapat berkata. “Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang” (2 Korintus 5:17). Tuhan Yesus memberkati.■

Born AgainBorn AgainOleh: Elsypurnama Adisuputra

Page 10: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

19

September 2014 Multiply18

Gado-Gado

Multiply September 2014

Akhir-akhir ini saya kerap menerima berita, baik via jejaring sosial,

email atau blackberry tentang kekejaman sebuah kelompok militan di Timur Tengah yang tidak kenal ampun menyiksa dan membunuh orang-orang yang tidak sepaham dengan mereka. Dalam berita itu sering diberikan juga tautan (link) yang membawa kita pada rekaman video kebiadaban yang dilakukan kelompok ini, dengan embel-embel “jangan dilihat bagi yang tidak kuat”. Meskipun saya yakin dengan kekuatan saya, tidak pernah sekalipun "

"

saya membuka tautan tersebut. Rasa ingin tahu memang ada, tapi tidak sebanding dengan kerugian yang terjadi jika saya melihat kejahatan semacam itu.

Kita mungkin tidak bisa memahami bagaimana manusia bisa melakukan kekejaman yang begitu rupa. Tapi kita seharusnya lebih heran lagi saat ada saja orang yang kemudian merekam adegan itu dan kemudian menyebarkannya di dunia maya dan kemudian menjadi bahan tontonan oleh berbagai kalangan.

Sebagai orang-orang yang telah ditebus oleh darah Kristus, saya mendorong setiap anda untuk tidak lagi melihat video-video atau gambar-gambar semacam itu. Apa yang dipertontonkan dalam gambar dan video itu adalah kondisi terburuk manusia yang sudah sepenuhnya dikuasai oleh iblis dan kegelapan dosa. Lebih seram lagi, iblis yang menguasai hati mereka merindukan adanya ‘saksi’ (witness) yang akan melihat dan kemudian menceritakan pekerjaannya, sejajar dengan apa yang dirindukan oleh Tuhan.

Janganlah ada lagi orang Kristen yang menjadi begitu naif dan tertipu sehingga menjadi ‘saksi’ bagi pekerjaan iblis. Kita menerima kesaksian dari seseorang tentang kekejaman yang luar biasa, kemudian kita menyaksikannya langsung lewat tautan video yang diberikan dan tanpa berpikir panjang kita mulai membagikan informasi tersebut, mengirimkan informasi tersebut kepada teman-teman kita. Tanpa sadar kita menjadi saksi yang sangat efektif bagi pekerjaan iblis daripada saksi

untuk pekerjaan Tuhan. Memang pada saat kita melihat kekejaman itu kita akan mengutuknya. Kita melihat sesuatu karena rasa ingin tahu dan kemudian mengutuk apa yang kita lihat, lalu apa gunanya? Apalagi kalau setelah mengutuk kita membantu menyebarluaskan kekejian itu. Alkitab meminta kita untuk memusatkan perhatian kita pada hal-hal yang benar, mulia, adil, suci, bajik dan terpuji (Filipi 4:8). Setiap detik yang kita gunakan untuk menonton kejahatan orang lain hanya akan mencemari hati nurani kita.

Tidak hanya mencemari hati nurani, menonton hal-hal yang jahat akan membuat seseorang mati rasa terhadap kejahatan di sekitarnya. Suatu kali saya mengajak anak saya menonton bioskop, dan di sebuah bagian ada adegan dimana tokoh penjahatnya terbunuh dengan cara yang mengerikan. Saat adegan itu berlangsung saya mendengar anak saya TERTAWA. Ya, ia tertawa terbahak-bahak melihat adegan itu. Saat itu timbul penyesalan dalam hati saya, mungkin saya terlalu sering membiarkan ia melihat adegan film

yang penuh kekerasan sehingga ia menjadi mati rasa, menikmati kekerasan dan kekejaman sebagai sebuah hiburan. Itulah yang terjadi di dunia saat ini, kekejaman dipertontonkan dan dijual sebagai salah satu bentuk hiburan. Tidak heran ada banyak orang yang begitu ingin tahu bagaimana kekejaman yang asli dilakukan lewat video-video kelompok radikal semacam itu.

Seorang anak Allah seharusnya memiliki hati yang sangat lembut dan mudah berbelaskasihan. Tanpa hati yang lembut ini kita tidak akan mampu memahami kasih Tuhan kepada orang-orang yang terhilang. Oleh karena itu saya mendorong setiap anda, setiap kali anda menerima berita atau tautan tentang kekejaman atau kejahatan apapun, segeralah buang informasi itu ke tong sampah. Mata dan hati kita terlalu berharga untuk dicemari oleh pekerjaan iblis yang merajalela di akhir jaman ini. Biarlah kita menjadi saksi untuk pekerjaan Allah dan bukan pekerjaan iblis. Tuhan memberkati kita semua.■

Oleh: Ps. Agus Lianto

Page 11: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

SIAPA BILANG KITA TIDAK BISA BERWISATA DI KOTA SURABAYA? APABILA ANDA SIBUK DAN TIDAK BISA KE LUAR KOTA, JANGAN KUATIR SEBAB ANDA MEMILIKI ALTERNATIF WISATA

DALAM KOTA YANG SAMA MENARIKNYA DAN MEMILIKI NILAI EDUKATIF UNTUK PUTRA-PUTERI ANDA. BERIKUT PANDUAN RUTE ITINERARY YANG BISA ANDA TIRU:

21

Aneka Tips

September 2014 Multiply20

Aneka Tips

Multiply September 2014

Banyak orang menyeberang ke Madura hanya untuk menikmati sensasi makan bebek goreng Sinjay

dengan sambal mangga mudanya. Letak warung Bebek Sinjay tidak jauh dari jembatan Suramadu, hanya sekitar 20 menit. Di sepanjang jalan kita bisa membeli batik Madura yang terkenal dengan warna-warninya yang berani. Bila hari libur, meskipun masih pagi anda harus bersiap-siap antri. Sambil makan pagi sepiring

nasi pulen dengan lauk bebek gurih ditemani lalapan, anda bisa menikmati keindahan area

persawahan yang asri di sekelilingnya.

Oleh: Esther Indrijanti

Menikmati Wisata Kota

SURABAYAJl. Raya Ketengan No: 45 Bangkalan, Madura

Bebek Sinjay

Jembatan SuramaduJembatan Suramadu adalah jembatan yang melintasi Selat Madura, menghubungkan Pulau Jawa (di Surabaya) dan Pulau Madura (di Bangkalan, tepatnya timur Kamal), Indonesia. Dengan panjang 5.438 m, jembatan ini merupakan jembatan terpanjang di Indonesia saat ini. Melintasi Suramadu merupakan sensasi tersendiri, tidak kalah menariknya dengan

melintasi jembatan Penang yang menghubungkan daratan utama

Malaysia dengan Georgetown. Anda bisa berfoto ria dengan latar

belakang jembatan cantik ini.

Page 12: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

22 23

Aneka Tips Aneka Tips

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Museum yang menempati bangunan bekas Rumah Sakit Kelamin ini didirikan oleh dr. Haryadi Suparto, seorang dokter dan juga ahli dalam bidang supranatural. Koleksi di dalamnya unik karena bukan hanya peralatan medis saja yang dipamerkan, melainkan juga alat-alat non medis yang merupakan

Museum House of Sampoerna menempati bangunan tua buatan tahun 1864 yang memiliki dua buah lantai. Lantai pertama berfungsi sebagai ruang pamer dan lantai kedua berfungsi sebagai tempat penjualan souvenir. Bangunan di lantai pertama terdiri dari replika warung ndeso milik pendiri PT Sampoerna, yaitu Liem Seeng Tee dan istrinya, Siem Tjiang Nio yang di depannya teronggok tembakau

Museum Kesehatan Dr. AdhyatmaJl. Indrapura 17

hasil kebudayaan lokal dari beberapa suku bangsa di Indonesia. Di salah satu ruang ada penjelasan mengenai santet termasuk juga foto rontgen korban santet yang berisi banyak paku pada bagian dalam perutnya. Itu sebabnya museum ini lebih dikenal sebagai museum santet daripada Museum Kesehatan.

House of Sampoerna

Tugu Pahlawan

Masjid Cheng Hoo

Jl. Taman Sampoerna No 6

Jl. Pahlawan

Jl. Gading

dari berbagai daerah, menyebarkan bau harum merebak. Di dekatnya terdapat dua buah sepeda tua yang digunakan pendiri Sampoerna untuk berdagang ketika masih muda. Di ruangan ini juga dipamerkan replika tempat penyimpanan tembakau, alat pengolah

tembakau sederhana. Di bagian kanan ruangan menampilkan

properti ruang kerja, properti ruang keluarga Liem Seeng Tee selama menjalankan perusahaannya. Ada pula koleksi kebaya serta foto keluarga dari masa ke masa, koleksi alat pembuar rokok, bungkus rokok dan sebagainya. Dari ruangan di lantai dua kita dapat melihat kegiatan para pekerja pabrik yang sedang melinting rokok, dengan kecepatan luar biasa. Dalam waktu satu jam mereka dapat melinting sekitar 325 buah batang rokok. Secara keseluruhan museum ini layak dikunjungi.

Tugu Pahlawan, yang merupakan icon kota Surabaya sangat menarik untuk berfoto. Di dalamnya terdapat museum berisi berbagai patung dan diorama tentang sejarah perlawanan

arek Suroboyo. Selain itu juga terdapat peninggalan sejarah peperangan, mulai dari baju tentara sampai dengan

senjata yang dipakai oleh para pahlawan kita.

Masjid ini memiliki bentuk arsitektur yang menarik, merupakan paduan unsur dari China, Timur Tengah dan Jawa. Di masjid ini terdapat miniatur kapal Laksamana Cheng Ho, lengkap dengan lukisan yang berkisah tentang sang Laksamana. Masjid ini didirikan oleh Yayasan Muhammad Cheng Ho dengan dukungan dari organisasi PITI (Persatuan Islam Tionghoa Indonesia).

Di pantai kenjeran anda bisa menikmati suasana pantai yang asri lengkap dengan pasir dan deburan ombaknya. Anak-anak bisa bermain pasir pantai sekaligus berenang, atau menyewa perahu kecil untuk berlayar ke tengah laut. Di tempat ini tersedia juga beberapa

tempat bermain untuk anak, lapangan futsal, lintasan balap, arena berkuda, kios souvenir, dan

juga deretan penjual makanan seperti lontong kupang, bakso, mie ayam dan sea food.

Selain itu, di Kenjeran terdapat juga kuil dan pagoda yang bentuknya mirip

Temple of Heaven di Beijing yang bisa dipakai sebagai obyek foto.■

Pantai KenjeranJl. Kenjeran

Page 13: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

25

Hidup Sehat

September 2014 Multiply24

Hidup Sehat

Multiply September 2014

Tahukah Anda bahwa tidak ada satu jenis pola

diet yang terbaik? Setiap pola diet harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi dari individu tersebut. Tetapi, tahukah Anda bahwa ada banyak pola diet yang tidak efektif dan bahkan merusak tubuh? Pengetahuan sederhana akan nutrisi, pola makan, dan olahraga diperlukan bagi seseorang yang ingin memiliki tubuh yang sehat. Berikut adalah beberapa kesalahan yang sering dilakukan saat diet.

Oleh: Ivan J Kuswardi (International Certified

Personal Trainer, Celebrity Fitness

Master Coach)

KESALAHANDIET

1

Vol.1

2

3

"Menurunkan berat badan 3-5 kg dalam

seminggu!", untuk banyak orang, iklan

ini tentu sangat menggiurkan untuk

diterapkan. Banyak iklan program diet

yang menawarkan perubahan secara

signifikan dan cepat. Tetapi, tahukah

Anda bahwa perubahan berat badan

yang secepat itu tidak efektif. Suatu studi

juga menyatakan bahwa 97% orang

yang melakukan "diet extreme" akan

kembali kepada berat tubuh semula atau

bahkan lebih buruk dari sebelumnya.

Saat ini banyak produk makanan dijual dengan label "sehat" untuk menarik para pelanggan agar tidak merasa bersalah saat memakan makanan tersebut. Kenyataannya, banyak produk makanan atau minuman yang dijual dengan label 'fat free', 'sugar free', 'high fiber', 'organic', 'gluten free', dan lainnya yang tetap bisa membuat Anda gemuk. Banyak produk dari "makanan sehat" tersebut yang justru membuat Anda makin lapar. Sebagai contoh, banyak Client saya mendapati bahwa mereka tidak pernah cukup hanya memakan semangkuk "cereal sehat" atau satu bungkus "snack sehat" karena semua makanan

tersebut tidak dapat memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Obsesi Berlebihan

Banyak orang yang terobsesi untuk menurunkan berat badan rela untuk

melewatkan jam makan mereka tanpa makanan sedikitpun. Beberapa waktu ini ada beberapa pola diet yang mulai populer dengan cara berpuasa. Tetapi

tahukah Anda bahwa Anda tidak bisa berpuasa terus menerus dan

berharap memiliki fisik yang prima senantiasa. Anda bisa menurunkan

berat badan dengan "berpuasa" tetapi konsekuensi yang didapat

pada tubuh adalah berkurangnya massa otot pada tubuh, dimana otot sangat mempengaruhi pembakaran

kalori dan metabolisme tubuh. Berkurangnya massa otot karena "berpuasa" dapat menurunkan

tingkat metabolisme tubuh yang berpengaruh pada kenaikan berat

badan. Untuk jangka pendek, diet dengan cara "berpuasa" bisa

dinilai efektif, tetapi tidak untuk jangka panjang karena pola diet seperti demikian akan membuat

tubuh Anda makin buruk.■

Meniru Iklan Program Diet TV atau Majalah

Tipuan Makanan Sehat

Page 14: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

Courageous adalah film keempat yang diproduksi oleh Sherwood Pictures

setelah Flywheel, Facing the Giant dan Fireproof. Film ini adalah hasil karya dua bersaudara, Alex Kendrick sebagai sutradara dan Stephen Kendrick sebagai penulis naskah dan produser.

Film ini melibatkan banyak sukarelawan dari Gereja Sherwood tempat Kendrick bersaudara melayani. Tapi yang luar biasa adalah film ini lahir dari pergumulan doa mereka. Film yang bertemakan 'Fatherhood' ini mengingatkan runtuhnya peran ayah dalam keluarga-keluarga masa kini, bukan hanya di Amerika tapi juga di seluruh dunia.

Review

Film dibuka dengan adegan seorang pria Afro Amerika, Nathan Hayes, yang mengisi BBG (gas) ke dalam truknya. Ketika ia membalikkan badannya, seorang anggota geng mencuri truknya. Dia mengejarnya dan mencengkeram anggota geng itu lewat jendela. Sebuah pertarungan yang seru terjadi di

truk itu, dan ternyata tersingkap kegigihan Nathan mengejar truk itu dan melawan penjahatnya bukan karena dia mencintai truknya tapi karena di dalam truk itu ada anaknya yang sedang tertidur.

Nathan baru saja dipindahkan dari departemen kepolisian Atlanta ke kota kecil tempat ia dibesarkan, Albany. Departemen kepolisian di

27

Cinema

September 2014 Multiply26

Cinema

Multiply September 2014

Page 15: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

kota ini sangat ramah, dengan banyak persahabatan, namun menghadapi ancaman pertumbuhan geng.

Adam Mitchell, yang diperankan oleh Alex Kendrick, adalah pemimpin dari dua teman dekatnya di departemen kepolisian yaitu David Thomson and Shane Fuller. Nathan bergabung dengan kelompok mereka. Adam, seorang polisi hebat, tetapi bukan seorang ayah yang baik. Ia heran dan kagum atas keberanian Nathan yang mengejar truk untuk menyelamatkan anaknya. Adam tidak akan mau berlari dengan anak remajanya, Dylan, yang sangat ingin ayahnya untuk ikut lomba lari ayah dan anak. Dia tidak akan mau menari dengan Emilly, putrinya yang sudah memohon-mohon kepadanya. Dia berkata, "I’m dancing with you in my heart, honey."

Namun Adam mengalami titik balik dalam hidupnya ketika putrinya mati dalam kecelakaan mobil, ia mengalami kesedihan yang luar biasa dan disadarkan untuk menjadi ayah yang lebih baik lagi bagi anaknya yang tersisa.

Adam bersama ketiga teman polisinya dan seorang tukang kayu (keturunan Hispanic) yang bekerja untuknya menyadari hal yang sama bahwa mereka harus menjadi ayah yang lebih baik. Namun, mereka menghadapi masalah besar dalam menjadi ayah yang baik. David

Disadur oleh: Yose Ferlianto

Thomson mengakui ia adalah ayah yang memiliki anak di luar nikah yang belum pernah dilihatnya. Temannya yang lain, Shane, telah bercerai. Masing-masing memiliki masalah yang harus diatasi. Adam bersama-sama dengan mereka melakukan tindakan ikrar di depan banyak orang dengan menuliskan Resolusi yang akan dibacakan sebagai suatu bentuk tekad dan komitmen mereka menjadi ayah yang lebih baik meski keempat pria atau ayah ini bergulat dengan harapan mereka, ketakutan mereka, dan iman mereka namun akhirnya mereka berhasil menghadapinya. Film ini diakhiri dengan kutipan ayat dari Yosua 24:15, “Pilihlah pada hari ini kepada siapa kamu akan beribadah;… tetapi aku dan seisi rumahku, kami akan beribadah kepada TUHAN!”

Film COURAGEOUS adalah produksi tahun 2011 dan sudah tayang di Amerika Serikat pada 30 September 2011 namun di Indonesia hanya dapat dinikmati melalui keping DVD.

Selamat menonton.■

29

Musik

September 2014 Multiply28

Cinema

Multiply September 2014

Verse 1

G C

Dasar dari yang kuharapkan

Em C

Bukti dari sgala yang tak kulihat

G D Em C

Iman brikanku kekuatan

G D C

Tuk melakukan perkara yang hebat

Em C Em D

Bersama Roh-Mu kupasti menang

Reff:

G D Em C

Tinggi.. Nama-Mu dipuji

G D C

Hormat.. kemuliaan

G D Em C

Sorak.. dengan seg’nap hati

G D C

Raja.. keagungan

Verse 2:

G C

Kau tak biarkan pencobaan

Em D C

Melebihi batas kekuatanku

G D Em C

Kau yang brikanku kemuliaan

G D C

Smakin serupa dengan gambaran-Mu

Em C Em D

Bersama Roh-Mu kupasti menangTr

ue W

ors

hip

per

1=

G R

ock

4/4

Ting

gi N

amaM

u D

ipuj

i

Page 16: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

30 31

Musik Dapur Kita

Multiply September 2014 September 2014 Multiply

Hol

y,H

oly,

Hol

yB

y: J

PC

C W

ors

hip Verse 1:

C G/C

Holy, holy, holy

F/C C

Lord God Almighty

C Am D/F# G

Early in the morning our song shall rise to Thee

C G/C

Holy, holy, holy

F/C C

Merciful and mighty

Am FMaj7 Dm C

God in three Persons blessed Trinity

Verse 2 Overtone 1=D

D A/D

Suci, Suci, suci

G/D D

Tuhan maha kuasa

D Bm E/G# A

Dikau kami puji di pagi yang teduh

D A/D

Suci, Suci, suci

G/D D

Murah dan perkasa

Bm GMaj7 Em D

Allah Tritunggal agung namaMu

Chorus

G A D/F#

S’gala pujian bagiMu

G A D

Seg’nap nafas muliakanMu

G A Bm

Surga bumi kan berseru

G A D

Kuduslah Tuhan namaMu

1 kg Gula

500 g Air

Pasta Kacang HijauRendam kacang di dalam air panas selama 3 jam, lalu tiriskan. Kukus dengan sedikit air sampai lunak lalu masukkan ke blender. Masukkan kacang yang sudah di haluskan dan gula ke dalam panci, aduk dengan api kecil. Campurkan minyak sayur dan tepung beras ketan ke dalam mangkok, aduk sampai menjadi pasta. Lalu campurkan ke dalam adonan kacang. Tambahkan air, aduk sampai adonan mengental dan tercapur rata menjadi satu.

Jika adonan menggumpal, tambahkan sedikit air sampai adonan memiliki kekentalan yang tepat untuk dibentuk bola-bola kecil. Biarkan adonan agak dingin lalu buat bola-bola sebesar 50gr.

Sirup GulaUntuk membuat sirup, didihkan air dan gula di panci sambil diaduk rata sampai seluruh gula larut dan menjadi sirup.

Cetakan Mooncake

Pasta kacang hijau

200 g kacang hijau (untuk 6 atau 7 kue)

50 g gula

100 ml minyak sayur

1 sdm tepung beras ketan

1 sdm air

Bahan

2 gelas sirup gula

1 sdt Air perasan lemon

1 sdt esens jeruk

2 gelas tepung beras ketan

2 Sendok kecil minyak sayur

Pembungkus AdonanSirup

Gula

Pembungkus AdonanMasukkan 2 gelas sirup di dalam mangkuk. Tambahkan lemon, esens jeruk dan minyak sayur. Saring 2 gelas tepung beras ketan sambil aduk hingga menjadi pasta yang halus. Diamkan 30 menit.

Tuangkan adonan di papan yang sudah dilumuri tepung, uleni sampai kalis. Agar tidak lengket, ambil sedikit minyak di tangan anda ketika menguleni adonan.

Potong adonan sekitar 150gr, ratakan dan gunakan untuk membungkus pasta kacang hijau yang sudah dibentuk bola-bola sebelumnya. Lumuri dengan tepung beras.

Lapisi bagian dalam cetakan dengan tepung beras, kemudian masukkan adonannya. Tekan hingga padat. Keluarkan dari cetakan, lalu letakkan ke dalam piring panggangan. Panggang kurang lebih 30 menit. Dinginkan sekitar setengah jam sebelum dihidangkan■

Sajian untuk: 6 orang Rendaman: 3 jam Waktu menunggu: 1 jam 30 menit

Source: sbs.com.au/food/recipes/mooncakes

Page 17: Lahir KembaliYesus. Seperti ginjal seseorang yang sudah rusak diambil dan diganti dengan ginjal yang baru. Hidup kita yang lama sudah berlalu, yang baru sudah datang. Sekarang yang

32

Dapur Kita

Multiply September 2014