Laporan KKN PPL UNY Kelompok

Embed Size (px)

Citation preview

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    1/196

    LAPORAN KEGIATAN

    KULIAH KERJA NYATA DANPRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN

    DI SMK NEGERI 1 PENGASIH

    Laporan Ini Disusun Sebagai Pertanggungjawaban Pelaksanaan

    Kuliah Kerja Nyata (KKN) Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

    Tahun Akademik 2012/ 2013

    DISUSUN OLEH :

    TIM KKN-PPL UNY 2012

    LOKASI SMK NEGERI 1 PENGASIH

    UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    2/196

    LEMBAR PENGESAHAN

    Pengesahan Laporan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Praktek

    Pengalaman Lapangan (PPL) di SMK Negeri 1 Pengasih

    Yang bertanda tangan dibawah ini, kami guru pembimbing dan dosen

    pembimbing PPL di SMK Negeri 1 Pengasih, menerangkan bahwa mahasiswa di

    bawah ini :

    1. Nur Rohman2. Pramesti Dyastuti3. Sari Lestari4. Sherviana Manda Sari5. Avi Prastiana6. Fitri Umiatun7. Ikhsan Ashadi Subhan8. Yuniarti Supriyatun9. Arlin Nosa Sefrian Sari10.Nopiani Rubi Kristanti11.Lestariningsih12.Utari Dewi Setyowati13.Yogo Wuri Setiyari14.Fetty Nurdamayanti15.Sri Handayani16.Westi Ardiyanti17.Wanari Setiowati18.Octo Ayomy19.Arif Muttaqin20.Ahmad Rifky Nur Rahim21.Yan Adi Atma

    09402241002

    09402241024

    09402241031

    09402241035

    09402244042

    09403241019

    09403241022

    09403241032

    09403244010

    09403244034

    11403242002

    09404244048

    10404247003

    09513255001

    09513255010

    09513255017

    09513255029

    09520244013

    09520244031

    0960124413209601244171

    (P. ADP/FE)

    (P. ADP/FE)

    (P. ADP/FE)

    (P. ADP/FE)

    (P. ADP/FE)

    (P. Akuntansi/FE )

    (P. Akuntansi/FE)

    (P. Akuntansi/FE )

    (P. Akuntansi/FE )

    (P. Akuntansi/FE )

    (P. Akuntansi/FE )

    (P. Ekonomi/FE)

    (P. Ekonomi/FE)

    (P. Teknik Busana/FT)

    (P. Teknik Busana/FT)

    (P. Teknik Busana/FT)

    (P. Teknik Busana/FT)

    (P.T. Informatika/FT)

    (P.T. Informatika/FT)

    (PJKR)(PJKR)

    Telah melaksanakan KKN-PPL di SMK Negeri 1 Pengasih dari tanggal 1 Juli

    sampai dengan 17 September 2012. Hasil kegiatan KKN-PPL tercakup dalam naskah

    laporan ini.

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    3/196

    Kulon Progo, 17 September 2012

    Ketua

    Ikhsan Ashadi Subhan

    NIM. 07403241013

    Sekertaris

    Utari Dewi Setyowati

    NIM. 09404244048

    Mengetahui,

    Dosen Pembimbing Lapangan

    Dra. Sumarsih

    NIP. 19520818 197803 2 001

    Koordinator KKN-PPL Sekolah

    Drs. Tri Sugiyono

    NIP 19561204 198602 1 002

    Kepala Sekolah

    SMK Negeri 1 Pengasih

    Drs. Tri Subandi, M.Pd

    NIP. 19630327 198703 1 011

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    4/196

    KATA PENGANTAR

    Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan karunia

    dan berkat-Nya kepada kita semua, sehingga Laporan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata

    (KKN) dan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini dapat terselesaikan dengan baik

    dan tepat waktu tanpa hambatan apapun.

    Laporan ini disusun sebagai tugas akhir dan laporan pertanggungjawaban

    pelaksanaan KKN-PPL mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta yang dilaksanakan

    tanggal 1 Juli 2012 sampai dengan 17 September 2012. Penyusunan laporan ini

    dilakukan berdasarkan hasil observasi dan pelaksanaan kegiatan KKN-PPL di SMK

    Negeri 1 Pengasih

    Kegiatan KKN PPL merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diselesaikan

    dalam suatu jenjang pendidikan, karena kegiatan ini merupakan suatu langkah awal

    untuk terjun ke masyarakat, sekolah ataupun lembaga. Dengan adanya KKN-PPL ini

    diharapkan dapat memberikan pengalaman bagi mahasiswa agar siap masuk dalam

    dunia kerja dan masyarakat. Sehingga tidak hanya teori yang dipelajari tetapi juga

    praktek yang benarbenar nyata dan bermanfaat.

    Terselesaikannya dan terlaksananya kegiatan KKN-PPL ini tidak lepas dari

    adanya bimbingan, pengarahan, dan bantuan-bantuan dari berbagai pihak yang

    berkaitan erat serta terlibat. Oleh sebab itu, praktikan menyadari bahwa dalam

    penyusunan laporan ini, tidak lepas dari partisipasi berbagai pihak yang telah

    memberikan bimbingan, dukungan, bantuan dan nasihat yang nilainya sangat besar

    manfaatnya bagi kita semua. Maka pada kesempatan ini, dengan kerendahan hati

    praktikan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam

    penyusunan laporan ini kepada :

    1. Dr. Rochmat Wahab M.A, Rektor Universitas Negeri Yogyakarta. Terima kasihatas bimbingan dan dukungan yang telah diberikan.

    2. UPPL yang telah menyelenggarakan KKN-PPL 2012, atas bekal yang diberikansebelum pelaksanaan kegiatan KKN-PPL.

    3. Drs. Tri Subandi, M. Pd, Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Pengasih. Terimakasih atas nasihat dan bimbingannya yang telah diberikan.

    4. Drs. Tri Sugiyono, Koordinator KKN-PPLSMK Negeri 1 Pengasih. Terimakasih atas nasihat dan bimbingan yang telah diberikan.

    5. Dra. Hj. Sumarsih, Dosen Pembimbing Lapangan. Terima kasih atas nasihat,d k d bi bi l h dib ik l K i KKN PPL

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    5/196

    7. Seluruh Guru dan karyawan serta Staff Tata Usaha SMK Negeri 1 Pengasih.8. Seluruh siswa dan siswi SMK Negeri 1 Pengasih yang telah mendukung

    pelaksanaan Kegiatan KKN-PPL dan selalu memberikan semangat setiap

    harinya.

    9. Pengurus OSIS dan Pengurus Takmir Masjid SMK Negeri 1 Pengasih.10. Teman-teman KKN-PPL 2012 SMK Negeri 1 Pengasih. Terima kasih atas

    semangat dan bantuan, serta setiap hal yang kita lewati bersama selama

    pelaksanaan Kegiatan KKN-PPL ini.

    11. Serta semua pihak yang telah ikut serta membantu selama pelaksanaanKegiatan KKN-PPL ini yang tidak dapat kami sebutkan satu per satu, dan kami

    ucapkan banyak terimakasih dalam mendukung setiap kegiatan KKN-PPL ini.

    Praktikan menyadari jika dalam penyusunan Laporan KKN-PPL ini masih

    jauh dari sempurna oleh karena itu kami berharap adanya kritik dan saran yang

    membangun demi kesempurnaan laporan ini untuk perbaikan di masa yang akan

    datang. Dan akhirnya semoga Laporan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak. Amin.

    Kulon Progo, 17 September 2012

    TIM KKN-PPL UNY 2012

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    6/196

    DAFTAR ISI

    HALAMAN JUDUL..........................................................................................

    HALAMAN PENGESAHAN............................................................................

    KATA PENGANTAR ......................................................................................

    DAFTAR ISI ....................................................................................................

    ABSTRAK.........................................................................................................

    BAB I PENDAHULUAN .............................................................................

    A. Analisis Situasi ..............................................................................B.

    Rumusan Program Kegiatan KKN - PPL ......................................

    BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, ANALISIS HASIL

    A. Persiapan.................................................................................B. Pelaksanaan Program KKN-PPL..............................................C. Analisis Hasil Pelaksanaan.......................................................

    BAB III PENUTUP .........................................................................................

    A. Kesimpulan ...................................................................................B. Saran .............................................................................................

    DAFTAR PUSTAKA........................................................................................

    LAMPIRAN

    i

    ii

    iv

    v

    vi

    1

    1

    316

    16

    17

    69

    70

    70

    70

    72

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    7/196

    ABSTRAK

    LAPORAN KULIAH KERJA NYATA DAN PRAKTEK PENGALAMAN

    LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2012

    DI SMK NEGERI 1 PENGASIH

    Oleh :

    TIM KKN-PPL UNY 2012

    Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Terpadumerupakan sebuah program yang telah dirancang oleh Universitas Negeeri

    Yogyakarta yang wajib diikuti oleh semua mahasiswa yang mengambil program

    kependidikan. Program ini merupan langkanh strategis untuk melengkapi kompetensi

    mahasiswa calon tenaga kependidikan. Program KKN

    PPL Terpadu yangdilaksanakan didalam lingkungan sekolah dan lembaga-lembaga pendidikan serta

    lingkungan sekitarnya ini merupakan bentuk penerapan dari apa yang telah

    didapatkan di dalam bangku kuliah. Sasaran dari program ini adalah masyarakat yangada didalam lingkungan dunia kependidikan yang tersebar disekolah-sekolah dan

    lembaga pendidikan lainnya, selain itu program ini juga merupakan wujud nyata dari

    pengamalan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang salah satu poinnya menyebutkanpengabdian kepada masyarakat.

    Kegiatan KKNPPL terdiri dari kegiatan KKN yang pelaksanaannya lebih

    menekankan pada kegiatan yang merupakan program sekolah yang berupa kegiatanfisik maupun non-fisik. Sedangkan kegiatan PPL sendiri merupakan kegiatan praktek

    mengajar dikelas sesuai dengan keahlian dan bidang masing-masing. Sebelumpelaksanaan kegiatan KKNPPL terlebih dahulu diadakan kegiatan observasikesekolah yang bersangkutan.

    Persiapan yang dilakukan sebelum pemberangkatan Tim KKN-PPL adalah

    melakukan observasi kesekolah yang akan ditempati, hasil observasi tersebut

    selanjutnya dijadikan sebagai acuan dalam membuat rancangan program kerjakelompok maupun individu yang rencananya dilaksanakan dalam 2,5 bulan.

    Dengan pelaksanaan program KKNPPL Terpadu ini praktikan memperoleh

    banyak pengalaman yang dapat dijadikan bekal kelak ketika sudah benar-benar terjundalam dunia pendidikan. Praktek mengajar disesuaikan dengan jadwal mengajar guru

    pembimbing. Pelaksanaan program tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat

    bagi pihak sekolah dan mahasiswa untuk pengembangan kompetensinya. Oleh karenaitu perlu adanya komitmen yang tinggi dari semua pihak yang terkait sesuai dengantanggung jawab masing-masing.

    Kegiatan yang dilaksanakan dalam KKN-PPL dilakukan secara bertahap yaitu

    mulai dari tahap observasi sampai dengan pelaksanaan. Secara umum kegiatan inimempunyai tujuan agar mahasiswa dapat mengembangkan serta meningkatkan

    kualitas pembelajaran sekolah dengan memaksimalkan penggunaan media

    pembelajaran maupun fasilitas-fasilitas yang ada disekolah. Kesimpulan kegiatanKKN-PPL yang telah dilakukan adalah dengan pelaksanaan KKN-PPL ini mahasiswa

    mendapatkan banyak manfaat dan pengalaman dalam bidang kependidikan,

    mahasiswa praktikan dapat memiliki pengalaman mengajar sebagai salah satu bentukkemampuan untuk dapat menyampaikan materi pembelajaran maupun kemampuan

    menyampaikan sesuatu materi maupun pendapat didepan umum sehingga sangat

    bermanfaat untuk terjun di masyarakat nantinya sebagai pelengkap teori-teori yang

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    8/196

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. ANALISIS SITUASI1. Letak Geografis

    SMK Negeri 1 Pengasih merupakan salah satu Lembaga Pendidikan

    Menengah Kejuruan di Propinsi D.I. Yogyakarta yang sekarang beralamat di

    Jalan Kawijo 11 Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Sekolah ini berada

    cukup jauh dari pusat kota. Dengan suasana yang tenang sehingga cukup

    kondusif untuk mendukung terlaksananya program belajar mengajar.

    2. Kondisi SekolahSMK Negeri 1 Pengasih merupakan lembaga pendidikan yang berada

    di wilayah Kabupaten Kulon Progo yang telah memiliki Standar Internasional.

    Di samping itu, SMK Negeri 1 Pengasih juga sedang melaksanakan deklarasi

    Standar Manajemen Mutu ISO 9001:2000 pada tanggal 17 Juli 2008. SMK

    Negeri 1 Pengasih juga merupakan salah satu sekolah unggulan yang terbaik

    di Kabupaten Kulon Progo karena memiliki banyak peminat khususnya

    masyarakat sekitar Kulon Progo.

    SMK ini didirikan pada bulan Januari pada tahun 1968 dengan

    beradasarkan SK No. 162/UKK.3/1968. SMK Negeri 1 Pengasih ini memiliki

    luas tanah sebesar 6554 m2

    dan memiliki luas gedung sekolah sebesar 4572

    m2. SMK Negeri 1 Pengasih ini menjadi salah satu sekolah favorit yang ada di

    Kulon Progo. Hal tersebut dapat dilihat dari jumlah siswa yang mendaftar di

    SMK Negeri 1 Pengasih meningkat untuk setiap tahunnya. Sekolah ini

    menggunakan sistem rolling class agar dapat memenuhi kegiatan belajar

    mengajar. SMK Negeri 1 Pengasih didukung oleh tenaga pengajar sebanyak

    79 guru dan karyawan yang berjumlah 27 orang.

    SMK Negeri 1 Pengasih memiliki 6 program keahlian yang

    disesuaikan dengan kondisi lapangan kerja saat ini, rinciannya yaitu:

    Jurusan Kelas X Kelas XI Kelas XII

    Akuntansi

    Administrasi Perkantoran

    Pemasaran

    Multi MediaBusana Butik

    Ak d i P h t l

    2 kelas

    2 kelas

    2 kelas

    1 kelas2 kelas

    1 k l

    2 kelas

    2 kelas

    2 kelas

    2 kelas1 kelas

    1 k l

    2 kelas

    2 kelas

    2 kelas

    1 kelas1 kelas

    1 k l

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    9/196

    2

    SMK Negeri 1 Pengasih ini dilihat dari kondisi fisik sudah memiliki sarana

    dan prasarana pendukung yang cukup lengkap dan memadai yaitu:

    a. Ruang Kepala Sekolah j. Kantinb. Ruang tata usaha k. Tempat ibadahc. Ruang tamu l. Kamar kecild. Ruang guru m. Lapangan upacarae. Ruang sidang n. Tempat parkirf. Ruang UKS o. Ruang business centreg. Ruang perpustakaan p. Ruang ISOh. Ruang bimbingan konseling q. Ruang OSISi. Ruang ganti dan penyimpanan alat

    olahraga

    r. Laboratorium

    (terdiri dari laboratorium untuk

    masing-masing jurusan)

    Sedangkan dari segi nonfisik, siswa-siswa SMK N 1 Pengasih memiliki

    potensi yang cukup bagus. Dalam bidang akademis siswa dipersiapkan untuk dapat

    langsung memasuki lapangan kerja, mampu berkarir, mandiri, mampu

    berkompetensi, mengembangkan sikap profesional, atau melanjutkan studi ke

    jenjang yang lebih tinggi. Sekolah juga tidak hanya memperhatikan pengembangan

    akademis secara formal saja melainkan juga mengembangkan potensi siswa secara

    nonformal yaitu melalui ekstrakurikuler. Kegiatan ini sebagai wahana penyaluran

    dan pengembangan minat dan bakat para siswa SMK Negeri 1 Pengasih.

    Dalam kegiatan ekstrakurikuler para siswa berperan aktif, sehingga tidak

    hanya bidang akademisnya yang bagus tetapi non akademisnya juga terlatih. Siswa

    dibekali dengan kegiatan non akademis seperti OSIS, Pramuka, Rohis dan kegiatan-

    kegiatan ekstrakurikuler yang lain sehingga siswa tidak hanya menguasai materi

    akademis tetapi juga dipersiapkan untuk menguasai keterampilan-keterampilan

    seperti berorganisasi, bersosialisasi, dan keterampilan-keterampilan lainnya.

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    10/196

    3

    B. RUMUSAN PROGRAM KEGIATAN KKN-PPLBerdasarkan pengamatan dari hasil observasi praktikan dan rapat koordinasi

    antara Tim KKN-PPL dengan koordinator KKN-PPL SMK N 1 Pengasih merumuskan

    serangkaian program kerja yang dalam pelaksanaannya disesuaikan dengan matriks

    program tahunan sekolah, berbagai program tersebut dapat dilihat dalam tabel sebagai

    berikut :

    1. Program KKN Kelompoka. Program Kelompok Utama

    No Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Program

    Non Fisik

    1. Penyuluhan

    Kesehatan

    Reproduksi

    Mensosialisasikan

    pentingnya kesadaran

    menjaga kesehatan

    reproduksi

    Seluruh siswa Kelas

    XI

    2. Buka Puasa

    Bersama (Buber)

    a) Mempererat talisilaturahmi antar warga

    SMK Negeri 1 Pengasih

    b) Menumbuhkan semangatdan kreatifitas bagi

    pengurus OSIS dan

    ROHIS

    c) Memberikan wawasanmengenai Universitas

    Negeri Yogyakarta

    Pengurus OSIS dan

    ROHIS SMK Negeri

    1 Pengasih

    3. Jalan Santai a) Sebagai bentuk acaraperpisahan KKN-PPL

    UNY 2012

    b) Mempererat talisilaturahmi antar warga

    SMK Negeri 1 Pengasih

    dan KKN-PPL UNY

    2012

    Seluruh warga SMK

    N 1 Pengasih

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    11/196

    4

    d) Pengenalan lingkungansekitar SMK N 1

    Pengasih

    Fisik

    4. Pengadaan

    Mukena

    Melengkapi fasilitas

    perlengkapan ibadah di

    Masjid sekolah.

    Masjid SMK N 1

    Pengasih

    5. Pengadaan

    perlengkapan UKS

    Melengkapi berbagai

    perlengkapan UKS yang

    perlu digunakan untuk

    pertolongan pertama

    UKS SMK N 1

    Pengasih

    6. Pengadaan cermin Melengkapi fasilitas cermin

    disetiap tangga

    Tangga SMK N 1

    Pengasih

    7. Pengecatan Pagar

    Sekolah

    a)Memperbaharui cat pagarsekolah sehingga

    menimbulkan kesan yangbagus

    b)Memperindah lingkunganSMK Negeri 1 Pengasih

    c) Membersihkan lingkunanSMK Negeri 1 Pengasih

    Pagar depan dan

    samping sekolah

    8. Plakatisasi Area

    Parkir

    Plakatisasi agar tempat

    parkir menjadi lebih rapi

    dan tertata dengan baik

    Tempat Parkir

    9. Pengadaan

    Whiteboard

    Pengadaan whiteboard baru

    untuk menunjang serta

    memperlancar kegiatan

    belajar mengajar.

    Ruang Kelas

    10. Plakatisasi

    Petunjuk Arah

    Ruangan

    Melengkapi sarana

    pendukung sekolah dan

    mempermudah dalam

    Lingkungan SMK N

    1 Pengasih

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    12/196

    5

    b. Program Kelompok PenunjangNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Program

    Non Fisik

    1. Pendampingan

    Perkemahan Siswa

    a)Mendampingipelaksanaan perkemahan

    serta menambah

    pengetahuan dalam

    berorganisasi

    b)Mengawasi jalannyakegiatan

    c)Memberikan pelayanankesehatan terhadap

    peserta kemah

    Peserta perkemahan

    SMK N 1 Pengasih

    2. Pendampingan

    PPDB

    (PenerimaanPeserta Didik

    Baru)

    Mewujudkan kelancaran

    dalam segala proses

    penerimaan siswa baru disekolah

    Panitia Penerimaan

    Siswa Baru, calon siswa

    baru SMK N 1

    Pengasih

    3. Pendampingan

    Masa Orientasi

    Siswa (MOS)

    a)Memperlancar kegiatanMOS (Masa Orientasi

    Siswa) SMK N 1

    Pengasih

    b)Mengenalkanlingkungan SMK N 1

    Pengasih kepada siswa

    baru serta cara belajar di

    SMK N 1 Pengasih

    c)Menjalin keakrabanantar siswa baru, siswa

    baru dengan guru serta

    siswa baru dengan para

    i d Ti KKN

    Peserta didik baru

    SMK Negeri 1

    Pengasih

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    13/196

    6

    4. Pendampingan

    Latihan Baris

    Berbaris dan Tonti

    a)Mengawasi jalannyakegiatan kepelatihan

    tonti

    b)Memberikan pelayanankesehatan terhadap

    jalannya latihan tonti

    c)Pendampingan LombaPleton Inti tingkat

    Kabupaten

    Pleton Inti putri kelas

    XI

    5. Pendampingan

    PMR

    Membantu pelaksanaan

    program PMR

    Siswa kelas X

    6. Pendampingan

    Pramuka

    Membantu pelaksanaan

    program pramuka

    Siswa kelas X

    7. Pendampingan

    LDK (Latihan

    DasarKepemimpinan)

    Mendampingi program

    OSIS dalam meng-upgrade

    pengurus OSIS yang baru

    Pengurus OSIS baru

    Fisik

    8. Peremajaan

    Struktur

    Organisasi

    Pembaharuan papan struktur

    organisasi sekolah

    Administrasi dinding

    TU SMK Negeri 1

    Pengasih

    9. PeremajaanDatabase Guru dan

    TU

    Pembaharuan papandatabase guru dan TU

    Papan database gurudan TU

    10. Memperindah

    Taman Sekolah

    (Tamanisasi)

    a)Menata tanaman sesuaijenisnya

    b)Membuat plakat tandaperhatian untuk menjaga

    tanaman agar tetap indah

    c) Halaman yang sejuk dan

    Taman SMK N 1

    Pengasih

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    14/196

    7

    c. Program Kelompok InsidentalNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran

    Program

    Alokasi

    Waktu

    1. Achievement

    Motivation

    Training (AMT)

    Meningkatkan rasa

    percaya diri dan

    memotivasi siswa baik

    dalam pembelajaran,

    berprestasi maupun

    dalam berorganisasi

    Seluruh siswa

    kelas XII

    2 jam

    2. Bakti Sosial Bentuk kepedulian

    sekolah untuk membantu

    mencukupi kebutuhan di

    sebuah Panti Asuhan

    Panti Asuhan

    Al-Azhar

    Panjatan

    3 jam

    3. Pendampingan

    lomba keagamaan

    Memberikan motivasi

    kepada peserta lomba

    keagamaan

    Peserta

    lomba

    keagamaan

    SMK N 1

    Pengasih

    6 jam

    4. Pendampingan

    Pesantren

    Ramadhan

    Membantu pelaksanaan

    kegiatan pesantren

    Siswa SMK

    N 1 Pengasih

    17 jam

    5. Home Visit Membantu tugas sekolah

    untuk kegiatankunjungan/survei

    keadaan rumah siswa

    baru

    Siswa didik

    baru SMK N1 Pengasih

    2 jam

    6. Piket jaga

    receptionist

    a)Membantupelaksanaan tugas

    piket berupa

    pengadministrasian

    kehadiran siswa dan

    Warga

    sekolah, tamu

    yang datang

    ke sekolah

    8 jam

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    15/196

    8

    menerima tamu yang

    datang ke sekolah

    c)Membantu mencatatabsensi siwa tiap

    kelas setiap pagi dan

    siang, mendaftar

    siswa yang izin untuk

    pulang

    7. Piket jaga UKS a)Membantu pengurusPMR melayani siswa

    dan guru yang sakit

    b)Mendata persiapanobat-obatan

    Warga

    sekolah SMK

    N 1 Pengasih

    8 jam

    8. Piket jaga BK /

    Basecamp

    a)Membantu menjagakebersihan ruang BK

    / Basecamp

    Ruang

    BK/Basecam

    p

    8 jam

    9. Peremajaan Papan

    Denah Sekolah

    Denah sekolah terbaharui Ruang

    Kepala

    Sekolah dan

    Ruang Lobi

    SMK N 1

    Pengasih

    7 jam

    10. Penomoran

    Ruangan Sekolah

    Seluruh ruangan yang

    ada di SMK N 1

    Pengasih dapat

    terbaharui

    Seluruh

    ruangan di

    lingkungan

    SMK N 1

    Pengasih

    15 jam

    11. Pembuatan Daftar

    Wali Kelas dan

    Pembagan Tugas

    Guru

    Memperjelas tugas dan

    tanggung jawab guru

    Papan

    Pembagian

    Tugas Guru

    20 jam

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    16/196

    9

    Disposisi katalog surat dan

    pengelompokan surat

    disposisi

    13. Mengisi Buku

    Induk Siswa

    Kelas X

    Membantu staf tata usaha

    dalam pengisian buku

    induk siswa baru.

    TU (Tata

    Usaha)

    20 jam

    14. Syawalan guru

    dan karyawan

    SMK N 1

    Pengasih

    Membantu persiapan

    kegiatan syawalan guru

    dan karyawan SMK N 1

    Pengasih

    SMK N 1

    Pengasih

    10 jam

    15. Pendampingan

    non muslim

    Memimpin keagamaan

    non muslim

    SMK N 1

    pengasih

    30 jam

    2. Program KKN Individua.

    Program Pendidikan AkuntansiNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Pogram

    1. Pengadaan Poster

    Siklus Akuntansi

    Memperkenalkan siklus

    Akuntansi kepada siswa

    baru

    Siswa baru Jurusan

    Akuntansi

    2. Pengadaan Buku

    Akuntansi Syariah

    dan Akuntansi

    UMKM

    Menambah wawasan siswa

    tentang bidang akuntansi

    baru yang diperlukan dalam

    kehidupan sehari-hari

    Guru dan siswa

    Jurusan Akuntansi

    3. Seminar IFRS Memperkenalkan IFRS

    yang akan di adopsi oleh

    Indonesia dalam

    penyusunan laporan

    keuangan

    Guru dan siswa kelas

    XII Jurusan Akuntansi

    4. Accounting Mengembangkan Siswa kelas XI AK 1

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    17/196

    10

    memotivasi siswa dalam

    mempelajari Akuntansi

    b. Program Pendidikan EkonomiNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Pogram

    1. Pengadaan

    Majalah Bisnis

    Dan

    Kewirausahaan

    Meningkatkan minat baca,

    menambah wawasan siswa

    dalam bidang bisnis serta

    meningkatkan jiwa

    kewirausahaan.

    Guru dan siswa

    Jurusan Pemasaran

    2. Perapihan

    Laboratorium

    Jurusan

    Pemasaran

    Terciptanya kondisi

    laboratorium Jurusan

    Pemasaran yang tertata rapi

    dan bersih sehingga dapat

    menunjang proses

    pembelajaran

    Guru dan siswa

    Jurusan Pemasaran

    3. Pengadaan Buku

    Pemasaran

    Menunjang proses

    pembelajaran dalam bidang

    pemasaran dan menambah

    koleksi perpustakaan

    Guru dan siswa

    Jurusan Pemasaran

    4. Pengadaan CD

    pembelajaran

    Membantu proses

    pembelajaran danmemberikan variasi media

    pembelajaran untuk siswa

    Guru Jurusan

    Pemasaran

    c. Program Pendidikan Administrasi PerkantoranNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Pogram

    1. Pelatihan Etika

    Sekretaris dan

    P l ih

    Menambah wawasan dan

    keterampilan siswa/guru

    ik

    Siswa kelas XII

    jurusan Administrasi

    P k

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    18/196

    11

    berpenampilan yang baik

    2. Pelatihan

    Mengetik Cepat

    Menggunakan

    Software Rapid

    Typing

    a)Melatih siswa untukmengetik menggunakan

    10 jari.

    b)Melatih siswa untukmengetik secara cepat,

    tepat, dan efektif

    Siswa kelas XI AP1

    dan XI AP2

    3. Pengadaan Poster

    Kesehatan dan

    Keselamatan

    Kerja (K3)

    Menambah pengetahuan

    mengenai kesehatan dan

    keselamatan kerja

    Guru dan siswa

    administrasi

    perkantoran

    4. Pengadaan Buku

    Administrasi

    Perkantoran

    Menambah koleksi buku

    perpustakaan

    Guru dan siswa

    administrasi

    perkantoran

    5. Lomba

    Kompetensi

    Administrasi

    Perkantoran

    a)Mempererat talipersaudaraan antara

    siswa yag satu dengan

    siswa yang lain

    b)Menumbuhkan semangatdan kreatifitas bagi siswa

    untuk lebih

    meningkatkan prestasidan kemampuan yang

    dimiliki siswa jurusan

    Administrasi Perkantoran

    c)Menumbuhkankerjasama antara siswa

    yang satu dengan siswa

    yang lain untuk

    mencapai tujuan yang

    t l h dit t k

    Siswa kelas XI AP 1

    dan XI AP 2

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    19/196

    12

    kreativitasnya dalam

    mengetik 10 jari dengan

    ketepatan, kecepatan dan

    kecermatan yang

    ditentukan.

    d. Program Pendidikan Teknik InformatikaNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Pogram

    1. Penataan ruang

    laboratorium

    multimedia

    Menata ruang laboratorium

    agar lebih nyaman

    Laboratorium

    multimedia

    2. Pembuatan E-

    Learning

    Memudahkan siswa mencari

    materi pelajaran,

    memudahkan

    mengumpulkan tugas,

    paperless

    Guru dan siswa

    Jurusan Multimedia

    3. Inventarisasi

    Peralatan

    Laboratorium

    Multimedia

    Mendata inventaris

    laboratorium multimedia

    Laboratorium

    multimedia

    4. Pengadaan Buku

    Multimedia

    Menambah bahan bacaan

    dan materi untuk siswa

    multimedia

    Siswa kelas XII

    Multimedia

    e. Program Pendidikan Teknik BusanaNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Pogram

    1. Diklat Corel Draw Menambah Pengetahuan

    dan wawasan bagi siswa

    dalam

    mendesain menggunakan

    l d

    Siswa jurusan Busana

    Butik kelas XI

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    20/196

    13

    2. Pengadaan rak

    untuk tas

    Diharapkan agar rak

    tersebut dapat digunakan

    untuk menaruh tas saat

    praktikum, sehingga

    suasana kelas menjadi

    kondusif dan nyaman

    Siswa jurusan Busana

    Butik

    3. Pengadaan gambar

    di dinding

    a) Untuk menambahwawasan siswa tentang

    motif batik.

    b) Untuk menggantigambar dinding yang

    sudah lama

    c) Menambah referensisiswa untuk

    memudahkan

    menggambar motif batik

    Siswa jurusan Busana

    Butik

    Program Kerja Tambahan

    4. Pembuatan Media

    Alat Pelengkap

    Busana

    Menambah Pengetahuan

    dan wawasan bagi siswa

    untuk mengenal alat

    pelengkap busana dan cara

    pemasangannya

    Siswa jurusan busana

    butik SMK N 1

    Pengasih

    f. Program Pendidikan Jasmani Keolahragaan dan RekreasiNo Nama Kegiatan Tujuan Sasaran Pogram

    1. Pembenahan

    gudang alat-alat

    olahraga

    Menciptakan gudang alat-

    alat olahraga yang bersih,

    rapi dan nyaman

    Gudang alat-alat

    olahraga

    2. Pembuatan

    lapangan bola voli

    Memperlengkap penunjang

    pembelajaran pendidikan

    jasmani

    Siswa SMK N 1

    Pengasih

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    21/196

    14

    3. Pengadaan buku

    tentang olahraga

    tenis, bulutangkis,

    dan basket

    Memperlengkap buku

    penunjang pembelajaran

    pendidikan jasmani

    Siswa SMK N 1

    Pengasih

    4. Pengadaan CD

    Pembelajaran

    video teknik

    dalam olahraga

    atletik

    Memperlengkap buku

    penunjang pembelajaran

    pendidikan jasmani

    Siswa SMK N 1

    Pengasih

    2. Program PPLSecara garis besar, kegiatan PPL meliputi:

    a. Persiapan di Kampus1) Orientasi Pembelajaran Mikro

    Pembelajaran mikro dilaksanakan pada semester VI untuk memberi

    bekal awal pelaksanaan PPL. Dalam pembelajaran mikro ini mahasiswa

    dibagi menjadi beberapa kelompok yang masing-masing kelompok

    berjumlah 8 sampai 11 orang dengan seorang dosen pembimbing.

    Praktik pembelajaran mikro meliputi:

    a) Praktik menyusun perangkat pembelajaran berupa Rencana PelaksanaanPembelajaran (RPP) dan media pembelajaran

    b) Praktik membuka pelajaranc) Praktik mengajar dengan metode yang sesuai dengan materi yang

    disampaikand) Praktik menyampaikan materi pembelajaran yang berbeda-bedae) Praktik menggunakan media pembelajaranf) Praktik menutup pelajaran

    Setiap kali mengajar mahasiswa diberi waktu 10 sampai 15 menit.

    Setelah itu diberi evaluasi berupa komentar, bimbingan, pengarahan dari

    dosen pembimbing mengenai kelebihan dan kekurangan mahasiswa dalam

    mengajar

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    22/196

    15

    2) Pembekalan PPLPembekalan PPL dilakukan oleh masing-masing dosen pembimbing.

    Materi pembekalan yang disampaikan yaitu mengenai hal-hal yang akan

    dilakukan di SMK Negeri 1 Pengasih.

    b. Observasi1) Observasi di Sekolah

    Observasi di sekolah dilakukan agar mahasiswa dapat mengamati

    karakteristi, komponen, kondisi sekolah tersebut. Adapun hal yang diamati

    yaitu lingkungan fisik sekolah, perangkat dan proses pembelajaran serta

    perilaku siswa.

    2) Observasi Proses Belajar MengajarObservasi proses belajar mengajar ini dilakukan oleh mahasiswa di

    masing-masing kelas. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar mahasiswa dapat

    mengamati secara langsung/nyata mengenai bagaimana seorang

    gurumelakukan proses pembelajan dan mengamati perangkat pembelajaran

    sebelum pelajaran dimulai.

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    23/196

    BAB II

    PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

    A. PERSIAPANKegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Praktek Pengalaman lapangan (PPL)

    yang dilaksanakan pada tanggal 1 Juli 2012 sampai dengan 17 September 2012

    sebelumnya telah melalui serangkaian persiapan untuk mendukung terlaksanakannya

    program kerja KKN-PPL. Persiapan telah dilakukan baik oleh pihak UPPL selaku

    koordinator dan mahasiswa sebagai peserta KKN-PPL. Serangkaian persiapan yang

    tersebut antara lain :

    1. Melakukan observasi ke sekolah tempat praktik lapangan yang dilakukansebanyak 4 kali, yaitu pada tanggal 2 Februari 2012, 9 Februari 2012, 10

    Februari 2012, dan 11 Februari 2012 yang meliputi observasi kondisi fisik dan

    nonfisik sekolah.

    2. Pembekalan KKN-PPL, yang dilakukan oleh pihak UPPL dengan materipengembangan wawasan mahasiswa, pelaksanaan pendidikan yang relevan

    dengan kebijakan di bidang pendidikan, serta materi yang terkait dengan teknis

    kegiatan KKN-PPL

    3. Melakukan koordinasi dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN-PPLkelompok secara efektif serta Pembekalan dari Fakultas

    4. Mahasiswa KKN-PPL setiap minggunya juga melakukan koordinasi, rapat danpertemuan dengan kelompok untuk membahas program kerja.

    5. Melakukan koordinasi dengan pihak sekolah yang berkaitan denganpelaksanaan kegiatan KKN-PPL.

    Setelah melaksanakan pendataan dan observasi sekolah baik dari segi fisik

    maupun non fisik, selanjutnya merumuskan program-program kerja yang sesuai

    dengan program sekolah dengan melakukan koordinasi dan tindak lanjut pada DPL

    KKN atau koordinator KKN-PPL SMK Negeri 1 Pengasih.

    Program-program yang akan dilaksanakan terdiri dari beberapa bidang

    program, antara lain bidang fisik, bidang non fisik, bidang keagamaan dan program-

    program insidental lainnya.

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    24/196

    17

    B. PELAKSANAAN PROGRAM KKNPelaksanaan KKN-PPL UNY 2012 dimulai pada tanggal 1 Juli 2012 sampai 17

    September 2012 yang pelaksanaanya dilakukan secara terpadu atau bersamaan antara

    kegiatan KKN dan kegiatan PPL. Adapun program kelompok KKN meliputi program

    kelompok utama, program kelompok penunjang, program kelompok insidental dan

    program KKN individu yang dijabarkan sebagai berikut:

    1. Program KKNa. Program KKN Kelompok

    1) Program Kelompok Utamaa) Penyuluhan Kesehatan Reproduksi

    Tujuan : Mensosialisasikan pentingnya kesadaran

    menjaga kesehatan reproduksi.

    Target : Siswa memahami pentingnya kesadaran menjaga

    kesehatan reproduksi

    Sasaran : Siswa Kelas XI

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Seminar Kesehatan Reproduksi

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 19 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 8 jam

    Deskripsi Kegiatan : Banyak siswa yang belum menyadari pentingnya

    menjaga kesehatan reproduksi mereka. Oleh

    karena itu penyuluhan kegiatan reproduksi dalam

    bentuk seminar ini diselenggarakan dalam

    rangka menumbuhkan kesadaran siswa untuk

    menjaga kesehatan reproduksinya.

    Hasil Kegiatan : Secara kuantitatif seminar ini dihadiri oleh

    peserta yang terdiri dari 9 kelas XI di SMK N 1

    Pengasih, beserta beberapa guru pendamping.

    Pelaksanaan seminar berjalan lancar, hal ini

    dapat dilihat dari peserta yang secara

    keseluruhan menyimak penyampaian materi

    dengan seksama dan aktif betanya ketika sesi

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    25/196

    18

    Kulon Progo (Dinkes KP) tidak dapat datang

    memberikan materi seminar karena dari pihak

    Dinkes KP kurang koordinasi mengenai siapa

    yang akan didelegasikan untuk memberikan

    materi seminar.

    Solusi : Pembicara kedua dari IKIP PGRI Wates Saudari

    Natalia Desy Trijayanti memberikan materi

    seminar sebanyak dua sesi.

    Evaluasi : Pelaksanaan kegiatan seminar kegiatan

    reproduksi tidak sesuai dengan perencanaan

    yang telah direncanakan sebelumnya. Pembicara

    dari Dinas Kesehatan tidak hadir karena

    kurangnya koordinasi sehingga hanya diisi oleh

    satu pembicara.

    b) Buka Puasa Bersama (Buber)Tujuan : 1. Mempererat tali silaturahmi antar warga

    SMK Negeri 1 Pengasih

    2. Menumbuhkan semangat dan kreatifitas bagipengurus OSIS dan ROHIS

    3. Memberikan wawasan mengenai UniversitasNegeri Yogyakarta

    Target : Terwujudnya tali silaturahmi yang baik antar

    warga SMK Negeri 1 Pengasih

    Sasaran : Pengurus OSIS dan ROHIS SMK Negeri 1

    Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Motivasi, Permainan, Hiburan, dan Sekilas Profil

    UNY

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Senin, 30 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 6 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan buka bersama dilaksanakan pada waktu

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    26/196

    19

    perkenalan mahasiswa KKN-PPL UNY,

    selanjutnya materi motivasi yang disampaikan

    oleh Sari Lestari dan Ahmad Rifki N,

    pengenalan profil UNY, dan dilanjutkan buka

    bersama. Dalam kegiatan tersebut juga diisi

    permainan dan hiburan sehingga membuat

    suasana acara menjadi lebih menarik. Setelah

    buka bersama selesai, kemudian acara

    dilanjutkan dengan sholat Maghrib berjamaah.

    Hasil Kegiatan : 1. Kegiatan buka bersama berjalan denganlancar

    2. Terwujudnya motivasi siswa untuk belajardan berorganisasi

    3. Siswa mempunyai wawasan mengenaiUniversitas Negeri Yogyakarta

    Kendala : 1. Penentuan hari untuk melaksanakan bukabersama sulit, karena dalam minggu yang

    sama juga ada kegiatan pesantren yang

    dilaksanakan oleh sekolah. Selain itu OSIS

    dan ROHIS sebagai target pesrta buber juga

    terlibat dalam kegiatan pesantren yang

    dilaksanakan sekolah tersebut.

    2. Ijin pelaksanaan buka bersama jugamengalami kesulitan. Ada beberapa pihak

    yang kurang setuju apabila pelaksanaan acara

    tersebut hanya sampai maghrib karena

    kebanyakan siswa yang diundang adalah

    perempuan dan apabila mereka pulang malam

    dikhawatirkan terjadi masalah yang tidak

    diinginkan.

    3. Peserta yang datang tidak sesuai denganundangan atau tidak sesuai dengan target,

    yang tadinya di target 70 orang tetapi hanya

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    27/196

    20

    pada siswa. Selain itu faktor waktu yang

    terlalu mepet juga mempengaruhi.

    4. Anggaran biaya yang sudah dianggarkan dariawal tidak cukup, yang semula 500 ribu

    rupiah melambung menjadi 700 ribu rupiah.

    Solusi : 1. Menentukan waktu yang tepat untukpelaksanaan kegiatan

    2. Setiap siswa yang hadir diberi suratpernyataan yang intinya mereka sanggup

    menjaga diri dan selamat sampai dirumah

    seusai melaksanakan acara buka bersama

    3. Lebih mensosialisasikan apabila mengadakansebuah acara, dan menyebarkan undangannya

    jangan terlalu mepet dengan pelaksanaan

    acara tersebut.

    4. Merencanakan anggaran biaya kegiatan lebihbaik lagi.

    Evaluasi : 1. Tanggung jawab terhadap tugas harus lebihditekankan sehingga pelaksanaan kegiatan

    dapat maksimal.

    2. Adanya perencanaan yang lebih baik sebelummelaksanakan kegiatan.

    c) Jalan SantaiTujuan : 1 Mempererat tali persaudaraan antara

    mahasiswa UNY dengan Guru, siswa dan

    karyawan SMK N 1 Pengasih

    2 Untuk membudayakan hidup sehat agartercipta kebugaran jasmani yang sehat

    3 Menerapkan kebudayaan untuk jalan kakiagar polusi udara berkurang.

    Target : Membudayakan gaya hidup sehat dan

    menerapkan kebudayaan jalan kaki agar tercipta

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    28/196

    21

    Sasaran : Warga SMK N 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Jalan sehat

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Sabtu, 15 September 2012

    Alokasi Waktu : 25 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan jalan sehat dilaksanakan pada tanggal

    15 September 2012. Kegiatan yang dilaksanakan

    yaitu jalan sehat seluruh warga SMK N 1

    Pengasih dengan tema dan waktu yang telah

    ditentukan oleh KKN dilanjutkan dengan pensi

    yang dilakukan pula oleh siswa- siswi SMK N 1

    Pengasih.

    Hasil Kegiatan : 1. Kegiatan jalan sehat berjalan dengan lancar2. Terwujudnya membudayakan hidup sehat

    dengan lancar oleh warga SMK N 1 Pengasih

    3. Terciptanya udara yang sehat dengan tidakadanya polusi udara.

    Kendala : 1. Karena jalan sehat dilaksanakan dijalan rayamaka kesulitannya pada saat mengatur

    barisan dijalan raya.

    2. Banyaknya peserta jalan sehat menyebabkanpanitia penyelenggara kesulitan dalam

    mengawasi peserta yang berjalan kaki di jalan

    raya serta dalam pembagian kupon harus antri

    dan menyebabkan macet

    Solusi : 1. Panitia penyelenggara lebih waspada danhati-hati saat mengatur lalu lintas di jalan

    raya agar guru, siswa dan peserta jalan sehat

    tidak terjadi kecelakaan.

    2. Panitia penyelenggara lebih bekerja keras lagidan mengerahkan semua tenaga untuk lebih

    waspada dalam mengawasi peserta jalan

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    29/196

    22

    Evaluasi : 1. Tanggung jawab terhadap tugas harus lebihditekankan sehingga pelaksanaan kegiatan

    dapat maksimal.

    2. Adanya perencanaan yang lebih baik sebelummelaksanakan kegiatan.

    d) Pengadaan MukenaTujuan : Melengkapi fasilitas perlengkapan ibadah di

    masjida sekolah

    Target : Perlengkapan ibadah di masjid sekolah menjadi

    lebih lengkap.

    Sasaran : Masjid SMK N 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : 6 buah mukena

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : a. Pembelian mukena : Minggu, 12 juli2012, pukul 19.00- 21.00

    Alokasi Waktu : 2 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pengadaan mukena ini bertujuan untuk

    melengkapi fasilitas ibadah di masjid sekolah.

    Mukena ini terdiri dari atasan dan bawahan yang

    berjumlah 6 pcs (6 tas) pembelian mukena ini

    dilaksanakan selama satu hari dengan rincian :

    Hari minggu, 12 juli 2012, pukul 19.00- 21.00,

    kemudian mukena ini diserahkan pada Hari

    kamis, 31 Juli 2012, pukul 13.00-14.00.

    Hasil Kegiatan : Adanya tambahan fasilitas perlengkapan ibadah

    untuk meningkatkan jamaah di di masjid

    sekolah berupa 6 buah mukena.

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    30/196

    23

    e) Pengadaan Perlengkapan UKSTujuan : Memper lengkap fasilititas UKS yang ada berupa

    obat obatan untuk menangani siswa yang

    mengalami cedera

    Target : Lengkapnya fasilitas UKS berupa obat obatan

    agar bila ada siswa yang cedera bisa langsung di

    tangani

    Sasaran : UKS SMK Negeri 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Obat - obatan

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 1 September 2012

    Alokasi Waktu : 4 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini dilakukan untuk terwujudnya

    fasilitas UKS yang lengkap agar bila ada siswa

    yang mengalami cedera bisa langsung mendapat

    pertolongan pertama dari uks. Bentuk kegiatan

    ini adalah pembelian obat obatan agar obat

    obatan yang ada di UKS semakin lengkap.

    Hasil Kegiatan : Semakin lengkap obatobatan yang ada di UKS

    Kendala : 1. Penentuan obat obatan yang akan dibelimembuat kami bingung sehingga waktu

    pelaksanaan menjadi molor.

    2. Pembagian dana yang akan digunakan untukmembeli obat juga membuat kami kerepotan

    karena harga obat obatan yang lumayan

    tinggi sehingga obat yang kami dapat hanya

    sedikit

    Solusi : 1. Konsultasi dengan petugas UKS mengenaiobat obatan apa saja yang dibutuhkan oleh

    UKS.

    2. Menggunakan dana yang ada semaksimalmungkin

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    31/196

    24

    2. Dana juga mampu digunakan secaramaksimal

    f) Pengadaan CerminTujuan : Melengkapi fasilitas cermin disetiap tangga

    Target : Fasilitas cermin lebih lengkap

    Sasaran : Lingkungan SMK N 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Pengadaan 2 buah cermin

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 31 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 3 jam

    Deskripsi Kegiatan : Berdasarkan hasil observasi terdapat dua lokasi

    tangga yang belum memiliki cermin, sehingga

    diupayakan untuk melengkapi fasilitas cermin

    yang belum tersedia.

    Hasil Kegiatan : 2 buah cermin terpasang dengan baik di tangga

    gedung sayap utara dan sayap barat SMK N 1

    Pengasih.

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik

    g) Pengecatan Pagar SekolahTujuan : 1. Memperindah lingkungan SMK Negeri 1

    Pengasih

    2. Membersihkan lingkunan SMK Negeri 1Pengasih

    3. Mengecat kembali pagar SMK Negeri 1Pengasih

    Target : Memperindah kembali pagar sekolah

    Sasaran : Pagar depan dan samping sekolah

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    32/196

    25

    sekolah

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 5 Juli - 10 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 14 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pelaksanaan pengecatan pagar sekolah ini

    dimulai pada sore hari setelah kegiatan disekolah

    selesai, yaitu dari pukul 14.00 - 16.00 WIB.

    Sebelum pengecatan dikerjakan, ada beberapa

    kegiatan yang dilaksanakan, yaitu:

    membersihkan pagar sekolah dengan cara

    mengamplas bagian permukaan dinding pagar

    sekolah, kemudian dibersihkan dengan air.

    Mahasiswa KKN-PPL UNY, selanjutnya

    mengecat pagar sekolah dari bagian utara ke

    selatan untuk pagar sekolah yang sudah selesai

    dibersihkan. Di samping itu mahasiswa KKN-

    PPL UNY yang lainnya masih membersihkan

    pagar sekolah di bagian selatannya. Kegiatan ini

    dilaksanakan beberapa hari dengan kegiatan

    yang sama, yaitu sebagian membersihkan dan

    sebagian mengecat pagar. Dalam hal ini semua

    mahasiswa ikut melaksanakan kegiatan tersebut

    sehingga proker pengecatan pagar sekolah cepat

    diselesaikan.

    Hasil Kegiatan : 1. Kegiatan pengecatan pagar dapat diselesaikandengan lancar

    2. Terwujudnya keindahan lingkungan sekolahyang bersih dan cerah

    Kendala : 1. Kurangnya peralatan untuk membersihkandan pengecatan pagar sekolah.

    2. Dinding pagar sekolah berlumut sehinggasusah untuk dibersihkan.

    3. Lingkungan sekitar pagar sekolah yang kotor

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    33/196

    26

    4. Permukaan dinding pagar sekolah yang tidakrata dan tidak mulus

    5. Banyaknya coret-coretaan di dindingmenggunakan pilok sehingga sulit

    dibersihkan walaupun dicat berulang kali.

    Solusi : 1. Mahasiswa membawa peralatan mengecatdari rumah masing-masing.

    2. Membersihkan pagar sekolah dengan caramengamplas dan menyikat bagian permukaan

    dinding yang berlumut dibantu dengan air.

    3. Membersihkan lingkungan sekitar pagarsekolah dengan menyapu

    4. Permukaan dinding pagar yang tidak mulusdan rata dibersihkan dengan cara dikerik.

    5. Dibersihkan menggunakan amplas kemudiandicat berulang kali.

    Evaluasi : 1. Adanya perencanaan peralatan yang akandigunakan untuk membersihkan pagar

    sekolah sehinga waktu yang digunakan lebih

    efektif.

    2. Pembagian tugas secara merata sehinggasemua mahasiswa melakukan kegiatan.

    Dalam melakukan kegiatan ini membutuhkan

    waktu yang cukup lama.

    h) Plakatisasi Area ParkirTujuan : 1. Membuat plakat area parkir agar tempat

    parkir menjadi lebih rapi

    2. Membuat plakat area parkir agar tempatparkir bisa tertata dengan baik

    Target : Terciptanya penataan tempat pakir yang lebih

    rapi dan tertata dengan baik, serta sesuai dengan

    plot-plot yang sudah dibuat

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    34/196

    27

    Bentuk : 1. Penataan tempat parkir sekolah2. Pembuatan plakat

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 1. Pembuatan plakat dan pemasangan :Selasa, 10 Juli 2012, Pukul 09.00-16.00

    Alokasi Waktu : 7 jam

    Deskripsi Kegiatan : Area parkir yang di beri plakat tanda

    penempatan parkir yaitu : parkir untuk guru dan

    karyawan, parkir untuk kelas X, parkir untuk

    kelas XI, dan parkir untuk kelas XII

    Hasil Kegiatan : Terciptanya penataan tempat parkir yang lebih

    rapi dan plakat tanda penempatan tempat parkir

    untuk menjaga parkir yang lebih tertata dengan

    baik

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : -

    i) Pengadaan WhiteboardTujuan : Pengadaan whiteboard baru untuk menunjang

    serta memperlancar kegiatan belajar mengajar.

    Target : Sarana pembelajaran menjadi lebih baik

    Sasaran : Ruang Kelas

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Pengadaan sarana prasarana sekolah

    Keterangan : Tidak terlaksana

    Waktu : -

    Alokasi Waktu : -

    Deskripsi Kegiatan : Pengadaan whiteboard merupakan salah satu

    program kerja usulan dari pihak sekolah kepada

    Tim KKN PPL karena di SMK N 1 Pengasih ini,

    berdasarkan observasi masih terdapat 5 buah

    papan tulis blackboard dengan prosedur Tim

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    35/196

    28

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program kerja ini tidak terlaksana. Konsep awal

    adalah dengan menyusun proposal yang

    diajukan ke sekolah tetapi pada saat program

    kerja ini dilaksanakan dan mengajukan proposal,

    pihak sekolah tidak menyetujui untuk

    mencairkan dana yang dibutuhkan untuk

    pengadaan tersebut. Karena pada dasarnya Tim

    KKN PPL bukan penyandang dana sehingga

    program kerja ini dibatalkan dan diganti dengan

    penomoran dan pemasangan tanda pengenal

    ruangan.

    j) Plakatisasi Petunjuk Arah RuanganTujuan : Pengadaan plakatisasi yang baru diharapkan

    dapat membantu memberikan informasi kepada

    siapa saja yang membutuhkan tentang petunjuk

    ruang ataupun tempat.

    Target : 7 plakat petunjuk arah ruangan

    Sasaran : Semua sudut ruang SMK 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Pengadaan sarana prasarana sekolah

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 28 September 2012

    Alokasi Waktu : 38 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pembuatan plakatisasi petuntunjuk arah

    merupakan program kerja kelompok. Proses

    awal yang dilakukan adalah berkonsultasi

    dengan guru yang bersangkutan mengenai sarana

    dan prasana di dalam sekolah kemuadian

    meminta data petunjuk arah yang benar.

    Membuat tulisan huruf capital arah petunjuk

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    36/196

    29

    dilakukan terlebih dahulu berkonsultasi dengan

    kepala sekolah dan juga guru yang bersangkutan,

    setelah berknsultasi mendapatkan masukan yaitu

    harus mengganti cara dengan membeli sablon

    huruf dan marker putih. Setealh papan petunjuk

    arah bias dilepas kemudian disemprot dengan

    warna cat biru kemudian baru bisa mensablon

    dengan huruf capital sesuai dengan data yang

    tersedia. Setelah selesei mensablon huruf makan

    papan petunjuk arah bisa ditempel kembali,

    sesuai dengan tempat yang tersedia.

    Hasil Kegiatan : Papan plakatisasi petunjuk arah sudah terpasang

    di setiap sudut SMK 1 Pengasih.

    Kendala : Proses yang pertama berlangsung sangat buru-

    buru karena adanya deadline yang harus segera

    dipasang sehubungan dengan akan adanya

    kunjungan dari SMA Mataram. Selain itu banyak

    dari anggota KKN yang masih kurangnya

    kesadaran untuk ikut menyelesaikannya.

    Solusi : Adanya koordinasi yang baik dan mengajak

    anggota KKN agar lebih sadar lagi dalam

    menjalankan tugas bersama.

    Evaluasi : Koordinasi antar tim KKN perlu ditingkatkan

    2) Program Kelompok Penunjanga) Pendampingan Perkemahan Siswa

    Tujuan : Membantu terlaksananya kegiatan perkemahan

    yang dilaksanakan oleh sekolah

    Target : Siswa dapat hidup mandiri, bekerjasama dengan

    teman dan beradaptasi dengan alam

    Sasaran : Siswa Kelas X

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL dan Pembina Pramuka

    SMK N 1 Pengasih

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    37/196

    30

    Waktu : 1 Juli - 3 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 52 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan dilaksanakan di bumi perkemahan

    Sinolewah yang berada di Kaliurang. Siswa

    dilatih untuk dapat mandiri, bekerjasama dengan

    teman serta dapat beradaptasi denga alam. Siswa

    mendirikan tenda serta memasak untuk

    memenuhi kebutuhan sehari-hari, disamping itu

    siswa diajari untuk memasak dan melaksanakan

    perlombaan yang dibuat oleh panitia.

    Hasil Kegiatan : Siswa mampu hidup mandiri, bekerjasama

    dengan teman dan beradaptasi dengan alam

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : -

    b) Pendampingan PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru)Tujuan : Mewujudkan kelancaran dalam segala proses

    penerimaan siswa baru di sekolah

    Target : Terwujudnya proses penerimaan siswa baru yang

    lancar

    Sasaran : Panitia Penerimaan Siswa Baru, calon siswa baru

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Memberikan bantuan baik dalam bentuk tenaga

    maupun pikiran

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 2 - 4 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 35 jam

    Deskripsi Kegiatan : TIM KKN-PPL dibagi menjadi dua. 6 orang

    ditugaskan untuk mendampingi siswa kelas XI

    yang berlokasi di Bumi Perkemahan Sinolewah

    selama 3 hari, dari hari minggu sampai Selasa,

    tanggal 1-3 Juli 2012, sedangkan 15 orang

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    38/196

    31

    kelompok. Kelompok tersebut membantu di tiap

    pos, yaitu : pos informasi, tes fisik, pengambilan

    formulir, pengisian formulir, dan penyerahan

    formulir. Tim pengisian formulir dan

    penyerahan formulir dibagi untuk tiap jurusan.

    Alokasi tim KKN-PPL disesuaikan dengan

    situasi kondisi dan kebutuhan tiap pos. Rata-

    rata tiap pos dialokasikan sekitar 1-2 orang.

    Kegiatan berlangsung 3 hari (2-4 Juli 2012) dan

    dilanjutkan pada hari Kamis, 5 Juli 2012 dengan

    pendaftaran ulang bagi calon siswa yang

    diterima pada tanggal 4 Juli 2012. TIM KKN-

    PPL juga membantu dalam pendaftaran ulang

    tersebut.

    Hasil Kegiatan : Terbantunya tugas-tugas panitia Penerimaan

    Peserta Didik Baru (PPDB) dalam pelaksanaan

    kegiatan

    Kendala : 1. Persyaratan yang harusnya dipenuhi olehpendaftar, terkadang kurang lengkap (seperti

    belum adanya SKHUN), sehingga tidak

    sesuai dengan persyaratan (dalam panduan)

    2. Sikap beberapa orang tua calon siswa barumaupun calon siswa baru yang tidak disiplin

    pada peraturan PPDB (misalnya: tidak

    memakai seragam SMP)

    Solusi : 1. Meminta penjelasan tentang permasalahanpersyaratan pada pendamping pos maupun

    pada panitia PPDB secara umum

    2. Bersikap tegas berdasarkan peraturan dan tatatertib PPDB

    Evaluasi : Pada hari pertama pelaksanaan PPBD terjadi

    lonjakan jumlah pendaftar, sehingga panitia

    mengalami kewalahan. Disarankan untuk

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    39/196

    32

    lonjakan jumlah pendaftar.

    c) Pendampingan Masa Orientasi Siswa (MOS)Tujuan : 1. Mendampingi pelaksanaan program kerja

    (proker) OSIS SMK N 1 Pengasih.

    2. Untuk menambah pengetahuan dalamberorganisasi dan memberikan informasi

    kepada siswa baru baik yang bersifat

    akademik maupun non akademik.

    3. Dapat mengasah kemampuan berorganisasiterutama dalam melakukan komunikasi atau

    berinteraksi sosial dengan peserta didik baru.

    Target : Target kualitatif adalah seluruh peserta didik

    baru kelas X SMK N 1 Pengasih. Sedangkan

    target kuantitatif yakni pelaksanaan MOS SMK

    N 1 Pengasih dapat berjalan dengan lancar.

    Sasaran : Seluruh peserta didik baru kelas X SMK N 1

    Pengasih Angkatan 2012/2013

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Pendampingan dan pemberian motivasi terhadap

    peserta MOS

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 1618 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 32 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini merupakan pendampingan program

    kerja OSIS SMK N 1 Pengasih yakni Masa

    Orientasi Siswa (MOS) tahun pelajaran

    2012/2013. Wujud kegiatannya berupa

    pendampingan baik di dalam kelas maupun di

    luar kelas. Selain itu KKN PPL UNY 2012 juga

    berkesempatan untuk mengisi materi motivasi

    pada jam Achievement and Motivation Training

    (AMT). Persiapan yang dilakukan yakni dengan

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    40/196

    33

    pada tanggal 14 Juli 2012. Sedangkan

    pelaksanaannya yakni pada hari Senin tanggal 16

    Juli 2012 hingga Rabu, 18 Juli 2012 pukul 06.30

    16.00 WIB setiap harinya.

    Hasil Kegiatan : Terlaksananya kegiatan Masa Orientasi Siswa

    (MOS) peserta didik baru SMK N 1 Pengasih

    dengan lancar.

    Kendala : Terjadi salah paham (miscommunication) antara

    panitia OSIS dan mahasiswa KKN PPL UNY

    2012, hal ini karena baik dari panitia OSIS

    maupun mahasiswa KKN PPL kurang koordinasi

    secara intensif dan tidak ada briefing yang

    maksimal sebelum terjun pendampingan.

    Solusi : Mahasiswa KKN PPL UNY 2012 mengalahi

    untuk selalu menyapa dan sering-sering

    menanyakan kegiatan apa yang sekiranya dapat

    dibantu.

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik.

    d) Pendampingan Latihan Baris Berbaris dan TontiTujuan : 1. Mengawasi jalannya kegiatan kepelatihan

    tonti

    2. Memberikan pelayanan kesehatan terhadapjalannya latihan tonti

    3. Pendampingan Lomba Pleton Inti tingkatKabupaten

    Target : Terawasinya pelaksanaan pelatihan baris-

    berbaris di sekolah

    Sasaran : Pleton Inti putri kelas XI

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : 1. Pengawasan pelaksanaan kegiatan pelatihanbaris-berbaris

    2. Pendampingan pawai dalam rangka HUT RI

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    41/196

    34

    Waktu : 6 - 13 Juli 2012 dan 29 Agustus 2012

    Alokasi Waktu : 41 jam

    Deskripsi Kegiatan : 1. Mahasiswa KKN-PPL mengawasipelaksanaan kegiatan pelatihan tonti di

    lapangan basket. Jika diperlukan, mahasiswa

    akan memberikan bantuan.

    2. Pawai tingkat kabupaten dilaksanakan padatanggal 29 Agustus 2012. Mahasiswa menjadi

    pendamping selama pawai dan membantu

    memperlancar jalannya pawai terutama dalam

    mengatur jalan

    Hasil Kegiatan : 1. Terawasinya pelaksanaan kegiatan pelatihanbaris-berbaris

    2. Terlaksananya pawai dengan lancarKendala : 1. Banyaknya anggota pleton inti yang pingsan

    2. Jalan yang digunakan untuk pawai masihdigunakan untuk lalu lintas sehingga jalanan

    tidak teratur dan sering terjadi kemacetan

    Solusi : 1. Adanya tim P3K sangat membantu ketika adaanggota yang sakit.

    2. DPT dan mahasiswa ikut mengatur jalannyalalu lintas

    Evaluasi : -

    e) Pendampingan PMRTujuan : 1. Memberikan motivasi bagi adik-adik

    penggalang untuk selalu giat mengikuti

    kegiatan PMR( Palang Merah Remaja)

    2. Membantu penyampaian materi3. Memperlancar jalannya kegiatan PMR

    Target : Program PMR dapat terlaksana dengan baik

    Sasaran : Siswa kelas X

    Pelaksana : Tim PMI dan mahasiswa KKN-PPL

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    42/196

    35

    PPL PMR belum pernah diadakan

    Waktu : Bulan Juli-September 2012

    Alokasi Waktu : -

    Deskripsi Kegiatan : Ekstrakurikuler PMR sifatnya bebas bagi siswa-

    siswi yang hendak memilih ekstrakurikuer

    tersebut. Pada saat penyampaian materi terdapat

    petugas Palang Merah yang di berikan tugas oleh

    sekolahan untuk memberikan pelatihan dan

    wawasan.

    Hasil Kegiatan : -

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Kurangnya koordinasi tim KKN-PPL dengan

    pihak sekolah sehingga terjadi kesalahan dalam

    pemilihan program KKN.

    f) Pendampingan PramukaTujuan : 1. Memberikan motivasi bagi adik-adik

    penggalang untuk selalu giat mengikuti

    kegiatan pramuka

    2. Membantu penyampaian materi oleh Pembinapramuka

    3. Memperlancar jalannya kegiatan pramukaTarget : Kegiatan Pramuka dapat berjalan dengan baik

    Sasaran : Penggalang SMK Negeri 1 Pengasih

    Pelaksana : Dewan Ambalan dan mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Pendampingan pelatihan pramuka

    Keterangan : Belum terlaksana karena selama masa KKN-

    PPL Pramuka belum pernah diadakan

    Waktu : Bulan Juli-September 2012

    Alokasi Waktu : -

    Deskripsi Kegiatan : Ekstrakurikuler pramuka sifatnya wajib diikuti

    oleh siswa kelas 1 (penggalang) yang

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    43/196

    36

    sedangkan jika ada materi yang sekiranya perlu

    dipraktikan maka outdoor.

    Hasil Kegiatan : -

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Kurangnya koordinasi tim KKN-PPL dengan

    pihak sekolah sehingga terjadi kesalahan dalam

    pemilihan program KKN.

    g) Pendampingan LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan)Tujuan : 1. Membantu proses jalannya kegiatan LDK

    2. Membantu persiapan LDK3. Menambahkan penyampaian materi

    keorganisasian

    Target : Kegiatan LDK dapat menumbuhkan sikap kritis

    terhadap permasalahan dalam organisasi

    Sasaran : Pengurus OSIS SMK Negeri 1 Pengasih masa

    bakti 2012/2013

    Pelaksana : PH OSIS masa bakti 2011/2012

    Bentuk : Penyampaian materi dan outbond

    Keterangan : Belum terlaksana

    Waktu : 1718 September 2012

    Alokasi Waktu : -

    Deskripsi Kegiatan : Latihan dasar kepemimipinan bagi pengurus

    OSIS ini merupakan kegiatan rutin yang

    dilakukan piahak sekolah untuk menumbuhkan

    siswa-siswi yang cakap dalam berorganisasi dan

    belajar.

    Hasil Kegiatan : -

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Waktu pelaksanaan kegiatan LDK tidak sesuai

    dengan perencanaan yang telah direncanakan

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    44/196

    37

    terkait harus lebih ditingkatkan.

    h) Peremajaan Struktur OrganisasiTujuan : Pembaharuan papan struktur organisasi sekolah

    Target : Adanya papan struktur organisasi sekolah yang

    baru

    Sasaran : Administrasi Dinding TU SMK Negeri 1

    Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Penulisan struktur organisasi terbaru

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 4 Agustus 2012 dan 7 September 2012

    Alokasi Waktu : 10 jam

    Deskripsi Kegiatan : Struktur organisasi SMK Negeri 1 Pengasih

    belum lama ini mengalami perubahan. Oleh

    karena itu, untuk menyediakan data yang akurat

    struktur organiasasi ini perlu diubah. Ada dua

    macam struktur yang sudah diubah, yang

    pertama berupa papan sehingga perubahan

    dilakukan secara manual dan yang kedua

    menggunakan kertas sehingga harus dibuat

    dengan komputer.

    Hasil Kegiatan : Tiga buah papan struktur organisasi baru

    Kendala : Pembuatan struktur organisasi harus menunggu

    data dari sekolah sehingga waktu pelaksanaan

    tidak terlaksana sesuai dengan rencana awal.

    Solusi : Menambah waktu agar pembuatan struktur

    organisasi lebih cepat selesai

    Evaluasi : Koordinasi lebih baik lagi

    i) Peremajaan Database Guru dan TUTujuan : Membantu sekolah agar mudah dalam

    mengakses biodata guru dan karyawan

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    45/196

    38

    Sasaran : Papan database Guru dan Karyawan SMK N 1

    Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Penulisan database guru dan karyawan

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Bulan Juli Minggu Keempat

    Alokasi Waktu : 44 jam

    Deskripsi Kegiatan : Agar database dapat terkesan lebih bersih dan

    rapi, semua data dihapus terlebih dahulu

    menggunakan tinner. Kemudian tabel dibuat dan

    ditebalkan dengan permanent marker. Setelah

    itu, maka baru dilakukan penulisan data.

    Hasil Kegiatan : Database guru dan karyawan sudah tersusun

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Pembuatan database guru dan karyawan sudah

    terlaksana dengan baik

    j) Memperindah Taman Sekolah (Tamanisasi)Tujuan : 1. Menata tanaman sesuai jenisnya

    2. Membuat plakat tanda perhatian untukmenjaga tanaman agar tetap indah

    3. Halaman yang sejuk dan tidak berdebuTarget : Terciptanya penataan tanaman yang sejenis dan

    plakat tanda perhatian untuk menjaga tanaman

    serta halaman sekolah yang sejuk dan bebas dari

    debu.

    Sasaran : Taman SMK N 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : 1. Penataan tanaman sekolah2. Penanaman rumput Jepang3. Pembuatan plakat

    Keterangan : Terlaksana

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    46/196

    39

    2. Penanaman rumput Jepang :Senin, 16 Juli 2012, pukul 13.00 - 14.00

    3. Pembuatan plakat :Selasa, 10 Juli 2012, pukul 09.00 - 16.00

    4. Pemasangan plakat tanaman:Selasa, 10 Juli 2012, pukul 09.00 - 16.00

    Alokasi Waktu : 10 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini dilaksanakan selama empat hari

    dengan rincian :

    1. Hari Jumat, 5 juli 2012, pukul 07.00 - 10.00:Menata tanaman yang sudah ada dan

    mengelompokkan tanaman sesuai jenisnya.

    2. Hari Senin, 16 Juli 2012, pukul 13.00-14.00:Menanam atau menambah tanaman rumput

    Jepang

    3. Hari Selasa,10 Juli 2012, pukul 09.00 - 16.00:Membuat plakat taman sekolah

    4. Hari Sabtu, 10 Juli 2012, pukul 09.00-16.00:Memasang plakat taman sekolah

    Hasil Kegiatan : Terciptanya penataan tanaman yang sejenis dan

    plakat tanda perhatian untuk menjaga tanaman

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : -

    3) Program Kelompok Insidentala) Achievement Motivation Training (AMT)

    Tujuan : Meningkatkan rasa percaya diri dan memotivasi

    siswa baik dalam pembelajaran, berprestasi

    maupun dalam berorganisasi

    Target : Meningkatnya kepercayaan diri dan motivasi

    berprestasi siswa

    Sasaran : Seluruh siswa kelas XII

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    47/196

    40

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu :

    Alokasi Waktu :

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan AMT merupakan agenda sekolah

    dalam rangka peningkatan motivasi berprestasi

    siswa. Disini mahasiswa KKN-PPL SMK N 1

    Pengasih diminta oleh sekolah untuk mengisi

    kegiatan tersebut dengan membagi mahasiswa ke

    dalam tiap-tiap kelas XII di semua jurusan.

    Hasil Kegiatan : Terwujudnya kepercayaan diri dan motivasi

    berprestasi siswa

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : -

    b) Bakti SosialTujuan : Bentuk kepedulian sekolah untuk membantu

    mencukupi kebutuhan di sebuah Panti Asuhan

    Target : Dapat membantu mencukupi kebutuhan Panti

    Asuhan

    Sasaran : Anak-anak penghuni Panti Asuhan Al-Azhar

    Panjatan

    Pelaksana : Perwakilan Guru SMK 1 Pengasih, OSIS, dan

    Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Pemberian bantuan

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 22 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 5 jam

    Deskripsi Kegiatan : Bantuan dikumpulkan berasal dari siswa baru

    kelas X, sebelumnya dikoordinir oleh sekolah

    dan OSIS. Bantuan itu berwujud alat tulis, beras,

    pakaian layak pakai, buku-buku, dan makanan

    kecil. Setelah terkumpul masing masing jenis

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    48/196

    41

    dan disalurkan ke Panti Asuhan dengan

    didampingi Perwakilan Guru SMK 1 Pengasih,

    OSIS, dan Tim KKN-PPL UNY

    Hasil Kegiatan : Baksos terlaksana dengan baik

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Kegiatan ini sudah dilakukan rutin setiap tahun

    lebih baik untuk dilanjutkan

    c) Piket Jaga ReceptionistTujuan : 1. Membantu pelaksanaan tugas piket berupa

    pengadministrasian kehadiran siswa dan guru

    2. Untuk membantu menerima tamu yangdatang ke sekolah

    3. Membantu mencatat absensi siwa tiap kelassetiap pagi dan siang, mendaftar siswa yang

    izin untuk pulang

    Target : Tercatatnya kehadiran siswa dan guru dengan

    rapi dan teratur pada Buku Piket yang telah

    tersedia

    Sasaran : Warga sekolah, tamu yang datang ke sekolah

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : 1. Penjagaan ruang piket setiap hari sekolah2. Berjabat tangan dengan siswa SMK Negeri 1

    Pengasih

    3. Pencatatan kehadiran siswa dan guru denganrapi dan teratur pada Buku Piket

    4. Presensi keliling pagi dan siang5. Pemberian kartu izin untuk siswa yang telat

    hadir dan/atau meninggalkan kelas

    6. Melayani tamu sekolahKeterangan : Terlaksana

    Waktu : 24 Juli 201215 September 2012

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    49/196

    42

    bertugas menjaga ruang piket serta mencatat

    perkembangan sekolah pada Buku Piket Sekolah

    setiap harinya mulai dari jam pertama hingga

    jam terakhir

    Hasil Kegiatan : 1. Terjaganya ruang piket danteradministrasikannya kehadiran siswa dan

    guru dengan baik

    2. Pemberian informasi untuk tamu-tamusekolah

    3. Penyampaian tugas ke kelas-kelas yangditinggalkan oleh guru bersangkutan

    Kendala : Adanya guru yang meninggalkan kelas namun

    tidak menitipkan tugas kepada petugas piket

    sehingga mahasiswa mengalami kebingungan

    ketika ada siswa yang menanyakan.

    Solusi : Menyarankan siswa untuk belajar mandiri

    Evaluasi : Terkadang ada ketidakjelasan mengenai tugas

    dari guru yang meninggalkan kelas, sehingga

    mahasiswa mengalami kebingungan ketika

    mendapat pertanyaan dari siswa mengenai tugas

    tersebut.

    d) Piket Jaga UKSTujuan : Membantu pelaksanaan tugas piket berupa

    pengadministrasian dan pelayanan terhadap

    siswa yang sakit

    Target : Terlaksananya tugas piket berupa

    pengadministrasian dan pelayanan terhadap

    siswa yang sakit

    Sasaran : Warga SMK Negeri 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : 1. Penjagaan ruang UKS setiap hari2. Pelayanan terhadap siswa yang sakit

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    50/196

    43

    UKS

    4. Pemberian kartu rujukan untuk siswa yangakan berobat ke puskesmas/ RS

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 24 Juli 201215 September 2012

    Alokasi Waktu : 7,5 jam per hari

    Deskripsi Kegiatan : Seluruh mahasiswa KKN-PPL secara bergiliran

    bertugas menjaga ruang UKS serta mencatat

    buku pertanggungjawaban dan buku kunjungan

    UKS.

    Hasil Kegiatan : 1. Terjaganya ruang UKS danteradministrasikannya buku

    pertanggungjawaban

    2. Pemberian pelayanan terhadap siswa yangsakit

    Kendala : 1. Kurang lengkapnya peralatan dan obat-obatdidalam UKS

    2. Kurangnya pengetahuan dalam penanganansiswa yang sakit di dalam UKS

    Solusi : 1. Bertanggung jawab dan mendampingi siswake rumah sakit jika pihak UKS sudah tidak

    bisa menangani

    2. Melengkapi obat-obatan yang ada pada kotakP3K

    Evaluasi : Program ini sudah terlaksana dengan baik.

    e) Penomoran Ruangan SekolahTujuan : a) Mempermudah dalam pencarian ruang

    b) Mengganti nomor ruangan yang sudah mulairusak

    c) Seluruh ruangan yang ada di SMK N 1Pengasih dapat terbaharui nomor ruangannya

    Target : Terciptanya tatanan ruang yang teratur

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    51/196

    44

    Bentuk : Pembuatan papan nomor ruang kemudian

    pemasangan

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 45 September 2012

    Alokasi Waktu : 12 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pembuatan serta pemasangan papan nomor

    ruang tiap ruang juga termasuk dalam program

    kerja insidental. Sebelum pemasangan dilakukan

    terlebih dahulu melaminating kertas yang telah

    dicetak. Setelah itu barulah dimulai

    pemasangannya disetiap ruang.

    Hasil Kegiatan : Papan nomor ruangan sudah terpasang di atas

    pintu setiap ruangan

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : -

    f) Pembuatan Daftar Wali Kelas dan Pembagian Tugas GuruTujuan : Memperjelas tugas dan tanggung jawab guru

    Target : Daftar wali kelas dapat tersusun dengan baik

    Sasaran : Papan Pembagian Tugas Guru

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL

    Bentuk : Penulisan daftar pembagian tugas guru

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Bulan Juli Minggu Keempat

    Alokasi Waktu : 44 jam

    Deskripsi Kegiatan : Agar papan terkesan lebih bersih dan rapi, maka

    semua data dihapus. Kemudian bagian yang

    kotor dibersihkan menggunakan tinner. Setelah

    itu tabel dibuat ulang dan ditebalkan dengan

    permanent marker. Setelah itu data baru ditulis

    ke dalam tabel.

    Hasil Kegiatan : Data tugas guru sudah tersusun

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    52/196

    45

    Solusi : Pembuatan ulang tabel disesuaikan dengan data

    yang baru

    Evaluasi : Pembuatan daftar wali kelas dan pembagian

    tugas guru sudah terlaksana

    Program Insidental lain :

    Pendampingan Lomba Keagamaan Pendampingan Pesantren Ramadhan Home Visit Piket jaga BK / Basecamp Peremajaan Papan Denah Sekolah Pembuatan Kartu Katalog Surat Disposisi Mengisi Buku Induk Siswa Kelas X Syawalan dan Pengajian Pendampingan non-muslim

    b.Program KKN Individu1) Program Pendidikan Akuntansi

    a) Pengadaan Poster Siklus AkuntansiTujuan : Memperkenalkan siklus Akuntansi kepada siswa

    baru

    Target : Siswa mendapat kemudahan informasi dengan

    adanya siklus akuntansi

    Sasaran : Siswa baru jurusan Akuntansi

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Pendidikan Akuntansi

    Bentuk : Pembuatan poster siklus Akuntansi

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 9 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 6 jam

    Deskripsi Kegiatan : Untuk memperkenalkan siklus Akuntansi kepada

    siswa-siswa baru yang masuk jurusan Akuntansi.

    Diharapkan siswa baru dapat terbantu untuk

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    53/196

    46

    Hasil Kegiatan : Pembuatan poster siklus Akuntansi dipasang di

    Laboratorium Akuntansi manual dan komputer

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik.

    b) Pengadaan Buku Akuntansi Syariah dan Akuntansi UMKMTujuan : Menunjang proses pembelajaran dalam jurusan

    akuntansi dan menambah koleksi perpustakaan

    Target : Pengetahuan siswa bertambah

    Sasaran : Guru dan siswa jurusan Akuntansi

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Pendidikan Akuntansi

    Bentuk : Pengadaan Buku Akuntansi Syariah dan

    Akuntansi UMKM

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 30 Agustus 2012

    Alokasi Waktu : 4 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pengadaan buku Akuntansi merupakan program

    jurusan KKN-PPL UNY 2012 khususnya

    Pendidikan Akuntansi. Dalam pengadaan buku-

    buku Akuntansi ini, tim memperoleh

    sponsorship dari dari Akuntanmatika di bawah

    penerbit AB Publisher berjumlah 22 buku,

    sehingga total buku berjumlah 23 buku. Tim juga

    mengadakan pembelian buku Akuntansi Syariah.

    Pengadaan buku telah diserahkan pada ketua

    program studi Akuntansi SMK 1 Pengasih.

    Hasil Kegiatan : Tersedia buku akuntansi, yaitu:

    1. Akuntansi UMKM : 3 buku2. Akuntansi Perbankan Syariah : 1 buku3. Reformasi Akuntansi : 3 buku4. Akuntansi Itu Ternyata Logis dan Mudah :

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    54/196

    47

    Perusahaan Jasa dan Dagang : 5 buku

    6. Akuntansi SMK Siklus Akuntansi diPerusahaan Jasa Dagang : 5 buku

    7. Akuntansi Pengantar 1 Berbasis Matematika:3 buku

    Jumlah : 23 buku

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik.

    c) Seminar IFRSTujuan : Memperkenalkan IFRS yang akan di adopsi oleh

    Indonesia dalam penyusunan laporan keuangan

    Target : 1. Kuantitatif: 8 guru dan 150 siswa2. Kualitatif : guru dan siswa mengenal IFRS

    yang akan diadopsi oleh Indonesia

    Sasaran : Guru Akuntansi dan siswa kelas XII jurusan

    Akuntansi

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Pendidikan Akuntansi

    Bentuk : Kuliah Umum

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Agustus 2012

    Alokasi Waktu : 8 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat

    tanggal 31 Agustus 2012, pukul 13.00 s/d 16.00

    WIB. Materi dalam Kuliah Umum Akuntansi ini

    disampaikan oleh Ibu Adeng Pustikaningsih,

    M.si yang membahas mengenai konvergensi

    IFRS dalam penyusunan Laporan Keuangan

    serta dampaknya bagi Indonesia. Penyampaian

    materi dikombinasikan dengan pemberian

    dorprize sehingga siswa lebih tertarik. Peserta

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    55/196

    48

    dan Ibu Guru Akuntansi.

    Hasil Kegiatan : Siswa memahami alasan konvergensi PSAK

    dengan IFRS di Indonesia

    Kendala : Pemateri datang terlambat karena pada hari yang

    sama ada dua acara yang sama-sama kuliah

    umum pada sekolah yang berbeda.

    Solusi : Acara tetap dimulai pukul 13.00 WIB dan

    sebelum pemateri datang diisi dari mahasiswa

    KKN-PPL Program Studi Akuntansi dalam

    bentuk game agar siswa-siswa tidak merasa

    bosan.

    Evaluasi : Kegiatan tetap berjalan lancar walaupun

    pemateri datangnya terlambat sehingga

    penyampaian materi dipadatkan.

    d) Accounti ng Competition for 2ndGradeTujuan : Mengembangkan ketrampilan siswa dalam

    bidang Akuntansi dan memotivasi siswa dalam

    mempelajari Akuntansi

    Target : Siswa termotivasi dalam mempelajari Akuntansi,

    dengan peserta 64 siswa

    Sasaran : Siswa kelas XI Akuntansi SMK N 1 Pengasih

    Pelaksana : Mahas Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Pendidikan Akuntansi iswa KKN-PPL

    Bentuk : Lomba Akuntansi

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 30 Agustus 20121 September 2012

    Alokasi Waktu : 8 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini dilaksanakan dengan bentuk lomba

    secara individu. Setiap peserta menjawab

    pertanyaan yang diajukan oleh panitia secara

    mandiri dan tidak berdiskusi dengan peserta lain,

    kemudian bagi peserta yang salah dalam

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    56/196

    49

    pertanyaan selanjutnya

    Hasil Kegiatan : Dari hasil lomba, diperoleh empat besar dimana

    setiap peserta yang berhasil masuk empat besar

    berhak memperoleh Doorprize dari panitia. Dari

    peserta empat besar tersebut diseleksi hingga

    diperoleh juara 1 yang mendapatkan hadiah

    utama. Juara pertama diraih oleh Tyas Widyani

    dari kelas XI Ak 2, juara dua diraih oleh Indah

    Nur Susanti dari kelas XI Ak 2, Juara tiga diraih

    oleh Rina Lisdiana dari kelas XI Ak1.

    Kendala : Kegiatan lomba dilaksanakan pada pukul 14.00

    atau setelah KBM berakhir, sehingga ada

    beberapa siswa yang tidak bisa mengikuti

    kegiatan karena masalah transportasi. Kendala

    lainnya yaitu sulitnya peserta dikondisikan

    karena acara dilaksanakan setelah KBM

    sehingga menunda jam pulang mereka.

    Solusi : 1. Pengkondisian yang tepat.2. Koordinasi yang tepat antara sesama

    pelaksana maupun peserta.

    Evaluasi : Jika akan mengadakan kegiatan serupa

    hendaknya diperhitungkan waktu, konsep dan

    koordinasi yang tepat

    2) Program Pendidikan Ekonomia) Pengadaan Majalah Bisnis Dan Kewirausahaan

    Tujuan : Meningkatkan minat baca, menambah wawasan

    siswa dalam bidang bisnis serta meningkatkan

    jiwa kewirausahaan.

    Target : Siswa mendapat pengetahuan baru

    Sasaran : Guru dan siswa jurusan Pemasaran

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi pendidikan

    Ekonomi

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    57/196

    50

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 30 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 3 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pengadaan majalah bisnis dan kewirausahaan

    merupakan program jurusan KKN-PPL UNY

    2012. Dalam pengadaan majalah bisnis dan

    kewirausahaan ini, tim mengadakan pembelian 2

    buah majalah bisnis dan kewirausahaan yang

    telah diserahkan kepada ketua program studi

    Pemasaran SMK N 1 Pengasih.

    Hasil Kegiatan : Tersedia 2 buah majalah bisnis dan

    kewirausahaan

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik

    b) Perapihan Laboratorium Jurusan PemasaranTujuan : Terciptanya kondisi laboratorium Jurusan

    Pemasaran yang tertata rapi dan bersih sehingga

    dapat menunjang proses pembelajaran

    Target : Terciptanya tatanan ruangan laboratorium yang

    rapi dan bersih

    Sasaran : Siswa jurusan Pemasaran

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi pendidikan

    Ekonomi

    Bentuk : Perapihan dan penataan laboratorium pemasaran

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 14 Juli 2012

    Alokasi Waktu : 4 jam

    Deskripsi Kegiatan : Perapihan laboratorium Jurusan Pemasaran

    dilakukan dengan cara membersihkan dan

    menata semua bagian laboratorium, mulai dari

    gudang penyimpanan peralatan praktik

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    58/196

    51

    Hasil Kegiatan : : Laboratorium Jurusan Pemasaran tertata rapi

    dan bersih

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik

    c) Pengadaan Buku PemasaranTujuan : Menunjang proses pembelajaran dalam jurusan

    pemasaran dan menambah koleksi perpustakaan

    Target : Terpenuhinya kebutuhan buku untuk jurusan

    Pemasaran

    Sasaran : Guru dan siswa jurusan Pemasaran

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi pendidikan

    Ekonomi

    Bentuk : Pengadaan 4 buku pemasaran

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 15 September 2012

    Alokasi Waktu : 3 jam

    Deskripsi Kegiatan : Pengadaan buku pemasaran merupakan program

    jurusan KKN-PPL UNY 2012. Dalam pengadaan

    buku pemasaran ini, tim mengadakan pembelian

    4 buah buku pemasaran yang telah diserahkan

    kepada ketua program studi Pemasaran SMK N

    1 Pengasih.

    Hasil Kegiatan : Tersedia 4 buku pemasaran, yaitu:

    1. Modul Memahami Prinsip-Prinsip Bisnis

    2. Modul Melakukan Pemasaran Barang dan Jasa

    3. Modul Pelayanan Prima

    4. Modul Komunikasi Bisnis

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik.

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    59/196

    52

    d) Pengadaan CD pembelajaranTujuan : Membantu proses pembelajaran dan memberikan

    variasi media pembelajaran untuk siswa

    Target : Tersedianya CD pembelajran guna menunjang

    kegiatan belajar mengajar di jurusan Pemasaran

    Sasaran : Guru Jurusan Pemasaran

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi pendidikan

    Ekonomi

    Bentuk : 1 buah CD pembelajaran jurusan Pemasaran

    Keterangan : Tidak terlaksana

    Waktu : -

    Alokasi Waktu : -

    Deskripsi Kegiatan : 1 buah CD pembelajaran jurusan Pemasaran

    digunakan diberikan kepada guru untuk

    menunjang proses pembelajaran dan

    memberikan variasi media pembelajaran untuk

    siswa

    Hasil Kegiatan : Tersedianya 1 buah CD pembelajaran

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Tidak terlaksananya program kerja ini

    dikarenakan terkendalanya pencarian CD

    pembelajaran untuk jurusan Pemasaran.

    Pengganti program kerja ini yaitu diadakan 2

    buah buku pemasaran yang digabungkan dalam

    program kerja pengadaan buku pemasaran.

    3) Program Pendidikan Administrasi Perkantorana) Pelatihan Etika Sekretaris dan Pelatihan Keprotokoleran

    Tujuan : 1. Untuk mengembangkan etika sekretaris siswakelas XI Administrasi Perkantoran

    2. Dapat mengasah kemampuan siswa untukmengembangkan ilmu untuk menjadi seorang

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    60/196

    53

    dan keprotokoleran

    Sasaran : Siswa jurusan Administrasi Perkantoran kelas XI

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Administrasi Perkantoran

    Bentuk : Seminar dan pelatihan

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : 7 Septermber 2012

    Alokasi Waktu : 14 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini berbentuk seminar dan pelatihan

    etika sekretaris dan keprotokoleran guna

    membentuk karakter siswa jurusan Administrasi

    Perkantoran menjadi sekretaris yang handal dan

    beretika. Persiapan berupa meloby pembicara

    dilakukan pada hari Rabu, 29 Agustus 2012 jam

    09.00 15.00 wib. Sedangkan persiapan tempat

    dan pelaksanaan pelatihannya pada hari Jumat,

    7 September 2012 dari pukul 08.00-15.00 wib

    Hasil Kegiatan : Pelatihan etika sekretaris dan seminar

    keprotokoleran digabung menjadi sattu acara

    guna efisiensi waktu.

    Kendala : Terjadi kesalahpahaman ruangan pelatihan

    karena ruangan yang telah di booking

    mahasiswa KKN PPL digunakan oleh

    dasawisma guru SMK N 1 Pengasih sehingga

    menyebabkan persiapan yang agak terburu-buru

    untuk mencari solusi ruang lain

    Solusi : Menggunakan ruangan lain

    Evaluasi : Program ini terlaksana dengan baik

    b) Pelatihan Mengetik Cepat Menggunakan Software Rapid TypingTujuan : 1. Melatih siswa untuk mengetik menggunakan

    10 jari.

    2. Melatih siswa untuk mengetik secara cepat,

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    61/196

    54

    efektif dengan menggunakan 10 jari.

    Sasaran : Siswa kelas XI AP1 dan XI AP2.

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Administrasi Perkantoran

    Bentuk : Pelatihan mengetik dengan komputer.

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Kamis, 30 Agustus 2012 s/d Jumat , 31 Agustus

    2012

    Alokasi Waktu : 4 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan pelatihan mengetik cepat dengan

    software rapid typingdilaksanakan pada tanggal

    30-31 Agustus 2012. Kegiatan ini diisi dengan

    beberapa acara, yang pertama penjelasan

    mengenai software mengetik cepat rapid typing

    beserta cara penggunaannya dan selanjutnya

    peserta melakukan praktik langsung

    menggunakansoftware tersebut. Dalam kegiatan

    ini peserta dilatih agar mengetik dengan

    menggunakan 10 jari. Selain itu, peserta juga

    dilatih untuk mengetik secara tepat dan akurat.

    Hasil Kegiatan : 1. Kegiatan pelatihan mengetik cepat dengansoftware rapid typingberjalan dengan lancar.

    2. Sebagian besar peserta pelatihan sudah dapatmengetik secara cepat, tepat dan efektif.

    3. Peserta pelatihan mempunyai ketrampilanmengetik.

    Kendala : 1. Ada beberapa peserta pelatihan yang masihbelum lancar dalam mengetik cepat.

    2. Waktu pelatihan yang kurang lama sehinggapelatihan mengetik kurang maksimal.

    Solusi : 1. Diberi pendekatan atau pelatihan khususdalam hal mengetik.

    2. Merencanakan waktu kegiatan secara tepat.

  • 7/28/2019 Laporan KKN PPL UNY Kelompok

    62/196

    55

    bisa tepat.

    2. Peserta pelatihan seharusnya sudah memilikikemampuan dasar mengetik supaya dalam

    pelaksanaan pelatihan mengetik cepat bisa

    mengikuti dengan lancar.

    c) Pengadaan Poster Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)Tujuan : Menambah pengetahuan mengenai kesehatan

    dan keselamatan kerja

    Target : Siswa dapat memahami tentang kesehatan dan

    keselamatan kerja

    Sasaran : Guru dan siswa Administrasi Perkantoran

    Pelaksana : Mahasiswa KKN-PPL Program Studi

    Administrasi Perkantoran

    Bentuk : Pembuatan poster k3

    Keterangan : Terlaksana

    Waktu : Bulan September minggu kedua

    Alokasi Waktu : 6 jam

    Deskripsi Kegiatan : Kegiatan ini merupakan program yang diusulkan

    dari mahasiswa program studi Pendidikan

    Administrasi Perkantoran. Kegiatan ini diisi

    dengan pembuatan poster kesehatan dan

    keselamatan kerja.

    Hasil Kegiatan : 6 buah poster k3

    Kendala : -

    Solusi : -

    Evaluasi : Kegiatan ini sudah terlaksana dengan baik

    d) Pengadaan Buku Administrasi PerkantoranTujuan : Menambah koleksi buku perpustakaan

    Target : Siswa mampu menambah wawasan dan

    pengetahuan administrasi setelah membaca buku

    tersebut