Laporan praktikum toolbox.pdf

Embed Size (px)

Citation preview

  • 5/24/2018 Laporan praktikum toolbox.pdf

    1/5

    Laporan praktikumBengkel mekanikMembuat toolbox

    Dibuat oleh:

    Abdul Goffar Al Mubarok

    (5215134375)

    Muhammad Fadhil Naufal Salam

    (5215134366)

    Pendidikan Teknik Elektronika 2013

    Universitas negeri jakartaJakarta

    2 13

  • 5/24/2018 Laporan praktikum toolbox.pdf

    2/5

    Membuat Toolbox

    Judul Praktikum : Membuat Toolbox

    Tujuan :

    a. Memahami cara menggunakan peralatan bengkel yangdigunakan sesuai dengan fungsinya

    b. Melatih ketangkasan mahasiswa untuk membuat toolboxc. Membuat alat sesuai dengan skema yang diberikan

    Dasar Teori :

    Seorang teknisi tidak akan pernah terlepas dari kegiatan yang berkaitan dengan

    bengkel. Kegiatan tersebut memerlukan berbagai peralatan penunjang, misalnya peralatan

    tangan yang sering dipergunakan seperti palu, tang, obeng serta berbagai komponen

    penunjang kegiatan teknisi, semisal paku, baut, rivet, kawat dan sebagainya. Agar mudah

    peralatan dan komponen tersebut mudah untuk dibawa dan rapih saat disimpan, kita

    membutuhkan toolbox.

    Pada praktikum kali ini kami membuat toolboxuntuk menyimpan berbagai peralatan

    yang dibutuhkan untuk pekerjaan bengkel. Praktikum dilakukan dengan memperhatikan K3

    (Kesehatan, dan Keselamatan Kerja), yakni sebagai berikut:

    Membaca doa sebelum melakukan peraktik.Menggunakan sarung tangan.Menggunakan wearpack.Mempergunakan dan memelihara alat dengan hati-hati dan sesuai dengan fungsinyaBekerja sesuai dengan cara kerja atau petunjuk yang telah ditentukan.Tidak makan dan minum pada saat praktik.Mengecek kembali setiap peralatan sebelum memulai praktik.Bekerja dengan hati-hati dan teliti.Melapor pada instruktur jika pekerjaan sudah selesai dan siap diuji.Membersihkan dan merapihkan tempat kerja setelah selesai praktik.

    Bahan dan Alat :

    1. Bahan :a. Plat besi

    b. Rivetc. Besi batangand. Engsel

    e. Cat sprayf. Pengunci

    2. Alat :a. Mesin Guillotine

    b. Mesin Bendingc. Mesin Bor dudukd. Mesin Gerinda tangan

    e. Mesin Bor tanganf. Mesin Gerinda dudukg. Ragum 1 buahh. Ampelas

  • 5/24/2018 Laporan praktikum toolbox.pdf

    3/5

    i. Palu kepala karetj. Penggoresk. Penitikl. Mistar

    m. Gunting platn. Rivet Guno. Tang kombinasi

    Langkah Kerja :

    1. Membuat gambar skema pada plat sebagai patokan saat memotong dan menekuk platdengan menggunakan penitik sesuai ukuran yang sudah ditentukan, mistar digunakan

    agar gambar skemanya sesuai dengan ukuran.

    2. Memotong lempengan plat dengan mesin guillotine sesuai dengan skema yang ada.3. Sebelum melipat plat, menentukan titik titik yang menjadi tempat pemasangan rivet.4. Mencocokkan posisi titik pemasangan rivet, antara bagian bawah box, samping

    maupun tutup.

    5. Melubangi satu per satu bagian yang sudah ditandai menggunakan bor duduk.6. Merapikan bekas pelubangan dengan gerinda.7. Melipat dengan mesin bending bagian bagian yang sudah ditentukan agar dapat

    dipasang menjadi box. Penggunaan mesin bending hanya untuk bagian bawah dan

    tutup toolbox yang lekukannya tidak terlalu kecil. Sedangkan untuk bagian samping

    toolbox, serta beberapa bagian tutup toolbox dengan menggunakan tang kombinasi,

    ataupun palu kepala karet. Yakni dengan cara menjepit plat dengan ragum lalu

    memukulkan palu kepala karet perlahan-lahan sampai plat terlipat sesuai denganskema.

    8. Memasangkan bagian-bagian plat yang sudah dilipat dan dibuat lekukan sesuaidengan titik-titik pelubangan yang sudah dibuat.

    9. Merapikan lubang yang sudah dibuat dengan menggunakan bor tangan.10.Merapikan kembali hasil pelubangan pada bagian dalam box dengan gerinda tangan,

    agar rivet dapat terpasang dengan baik.

    11.Memasangkan rivet untuk menyatukan bagian bawah dan samping toolboxmenggunakan rivet gun.

    12.Menyesuaikan posisi lubang pada engsel dengan lubang pada bagian bawah dan tutuptoolbox.

    13.Lalu memasang engsel pada bagian bawah toolbox dengan rivet.14.Dan memasang bagian tutup toolbox, dipasangkan pada engsel yang sudah terlebih

    dahulu dipasang pada bagian bawah toolbox.

    15.Membuat gagang untuk pegangan toolbox dari besi batangan.16.Memotong besi dengan gerinda tangan sesuai dengan ukuran yang pas dan nyaman

    dengan tangan kita saat memegan toolbox.

    17.Membengkokkan besi membentuk dua L ke sisi luar sebagai kaki gagang yangdipasangkan pada tutup toolbox.

  • 5/24/2018 Laporan praktikum toolbox.pdf

    4/5

    18.Membuat potongan plat kecil sebagai dudukan gagang. Memotong dua buah plat kecildengan ukuran sama lalu dilubangi dengan bor duduk sesuai dengan lubang pada

    tutup toolbox.

    19.Memasangkan gagang toolbox pada bagian tutup toolbox menggunakan rivet.20.

    Memasangkan pengunci dengan rivet agar plat dapat dikunci dengan gembok.

    21.Menghilangkan debu dan karat pada plat dengan menggunakan ampelas agar toolboxdapat diwarna dengan baik.

    22.Mengecat toolbox dengan warna cat yang ditentukan.23.Proses finishing, memberi nama pada plat yang sudah dibuat.

    Gambar Praktikum

    a. Skema Toolbox

  • 5/24/2018 Laporan praktikum toolbox.pdf

    5/5

    b. Hasil Praktikum