32
KULIAH 2 LINGKUP DAN KLASIFIKASI PENELITIAN BISNIS Dosen pengampu: Dr. Sonang Sitohang, SMI., MM Oleh : Fandry Nurcahyo (1210205568) M. Maulana Dzikril Hakim (1210205573) Aldi Wahyu Grigorias (1210205602) Bobby Adianza (1210205604) SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI INDONESIA (STIESIA) SURABAYA 1

Makalah Metode Penelitian Bisnis FINAL

Embed Size (px)

DESCRIPTION

penelitian bisnis

Citation preview

KULIAH 2

LINGKUP DAN KLASIFIKASI PENELITIAN BISNIS

Dosen pengampu:

Dr. Sonang Sitohang, SMI., MM

Oleh :

Fandry Nurcahyo (1210205568)

M. Maulana Dzikril Hakim (1210205573)

Aldi Wahyu Grigorias (1210205602)

Bobby Adianza (1210205604)

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI INDONESIA (STIESIA) SURABAYA

2015

1

DAFTAR ISI

BAB I : PEMBAHASAN

1. PENGERTIAN DAN TUJUAN PENELITIAN BISNIS………………………………....3

1.1 Definisi Penelitian bisnis……………………………………………………………3

1.2 Tujuan penelitian bisnis………………………………………………...................3

2. LINGKUP PENELITIAN BISNIS………………………………………………………...3

2.1 pengertian lingkup penelitian bisnis……………………………………………….3

2.2 lingkup penelitian Manajemen……………………………………………………..5

2.3 Lingkup Penelitian Akuntansi………………………………………………………6

3. KLASIFIKASI PENELITIAN BISNIS………………………………………………’……7

3.1 Penelitian Menurut Tujuan…………………………………………………………7

3.2 Penelitian Menurut Metodenya…………………………………………………….7

BAB II : PERTANYAAN DAN JAWABAN

PERTANYAAN DAN JAWABAN…………………………………………………………..9

DAFTAR

PUSTAKA…………………………………………………………....................23

2

BAB I

PEMBAHASAN

1. PENGERTIAN DAN TUJUAN PENELITIAN BISNIS

1.1 Penelitian Bisnis

Penelitian adalah usaha untuk mendapatkan fakta baru yang bertujuan untuk

memperluas tubuh ilmu manusia.

Penelitian ilmiah didasari atas ; logika, organisasi, teliti dalam mengidentifikasi

masalah, pengumpulan data, analisis data, penarikan kesimpulan yang benar dan

bukan hanya dasar tebak-tebakan saja atau pengalaman instuisi semata.

Penelitian bisnis adalah proses pengumpulan dan analisis data yang sistematis dan

obyektif untuk membantu pembuatan keputusan bisnis (Indriantoro dan Supomo,

1999).

Berdasarkan definisi diatas diketahui bahwa penelitian memiliki beberapa komponen

yaitu ; ada rasa ingin tahu, ada sesuatu masalah, ada proses atau usaha untuk

memecahkan masalah, ada hasilnya seperti mencapai kebenaran.

1.2 Tujuan Pokok Penelitian

1. Exploratif adalah menemukan sesuatu pengetahuan yang baru dalam bidang

tertentu.

2. verifikatif adalah menguji kebenaran sesuatu pengetahuan dalam bidang

yang telah ada.

3. Tujuan penulisan karya ilmiah ( biasanya pada pengawasan tinggi) yaitu

skripsi(S1), tesis (S2) dan disertasi (S3).

2. LINGKUP PENELITIAN BISNIS

2.1 Pengertian lingkup Penelitian Bisnis

Berdasarkan pengertiannya lingkup penelitian bisnis bisa diartikan sebagai kegiatan

bisnis dapat dilakukan secara individual maupun kelompok yang terorganisir dalam

3

suatu instuisi dengan tujuan menghasilkan atau memasarkan barang atau jasa yang

dibutuhkan masyarakat. Oleh karena itu sebenarnya kegiatan bisnis meliputi dua hal

utama, yaitu proses produksi dan pemasaran barang dan jasa.

Secara operasional, lingkup penelitian dalam bidang bisnis diantaranya meliputi:

Studi kelayakan bisnis

Penelitian tentyang bahan baku

Pengembangan organisasi usaha

Sistem produksi, prosedur dan metodi kerja serta pengendalian mutu barang

dan jasa.

Studi tentang alat-alat produksi

Sistem pergudangan

Perilaku karyawan seperti, penampilan kerja, kehadiran dan kemungkinan

Sikap kerja seperti, penampilan kerja, kehadiran dan kemangkiran

Kinerja supervisor, gaya kepemimpinan manajer, dan sistem penelitian kerja.

Situasi sosial yang dapat mempengaruhi pembuatan keputusan

manajer/pimpinan.

Menurut Emory (1985) penelitian bisnis yang baik adalah sebagai berikut:

1. Masalah dan tujuan penelitian harus dirumuskan dengan betul, jelas dan

spesifik sehingga tidak menimbulkan berbagai penafsiran. masalah yang

diteliti harus betul-betul sebagai masalah, sehingga data yang terkumpul

dalam penelitian itu dapat digunakan untuk pemecahan masalah di bidang

bisnis.

2. Prosedur penelitian perlu dijabarkan secara rinci, sehingga orang lain dapat

lebih memahami, dapat melaksanakan penelitian tersebut dan dapat

mengulanginya tanpa konsultasi dengan penyusunnya.

3. Prosedur dalam rancangan penelitian harus dibuat dengan teliti dan hati-hati

sehingga dapat menghasilkan data yang valid, reliable, dan obyektif.

4. Prosedur harus membuat laporan yang lengkap, sistematis mengikuti

prosedur sesuai rancangan, dan mampu memberikan saran-saran

untuk pemecahan masalah berdasarkan temuannya.

5. Analisis data yang digunakan harus tepat, dan membuat generalisasi yang

signifikan.

4

6. Setiap kesimpulan yang diberikan harus didukung oleh data yang diperoleh

melalui penelitian. jangan membuat kesimpulan berdasarkan pendapat

sendiri.

7. Hasil penelitian akan lebih dapat dipercaya, bila penelitian dilakukan oleh

peneliti yang mempunyai integritas tinggi, berpengalaman.

2.2 lingkup Penelitian Manajemen

Penelitian manajemen adalah penelitian yang umumnya dilakukan oleh akademisi

yang mengkaji keilmuan manajemen seperti bisnis umum,  manajemen pemasaran,

manajemen keuangan, manajemen sumber daya manusia dan perilaku organisasi,

sistem informasi manajemen, dan manajemen operasional. Penelitian manajemen

tergolong kepada penelitian bisnis. Makna penelitian bisnis adalah proses

pengumpulan dan analisis data yang sistematis dan obyektif untuk membantu

pembuatan keputusan bisnis (Indriantoro  dan Supomo, 1999).Ruang lingkup

manajemen dapat dikelompokan menjadi beberapa bidang antara lain :

1. Bisnis umum: peramalan jangka pendek dan jangka panjang, tren bisnis dan

industri, inflasi dan penentuan harga, akuisisi, ekspor dan perdagangan

internasional.

2. Pemasaran dan Penjualan: Seperti potensi pasar, bagian dan segmentasi

pasar, karakteristik pasar, konsep produk baru, penjualan, saluran distribusi,

promosi penjualan, prilaku konsumen

3. Keuangan: Seperti anggaran, sumber-sumber pembiayaan, modal kerja,

investasi, tingkat bungan dan risiko kredit, biaya modal, penilaian saham dan

obligasi, portofolio, hasil-risiko, rasio-rasio keuangan, analisis biaya, lembaga

keuangan, merger dan akuisisi

4. Manajemen dan Prilaku Organisasional: Seperti manajemen mutu terpadu,

motivasi kepuasan kerja, gaya kepemimpinan, produktivitas tenaga kerja,

efektivitas organisasional, budaya dan komunikasi organisasi, studi gerak dan

waktu, serikat kerja

5. Sistem Informasi Manajemen: Meliputi studi mengenai sistem informasi

eksekutif, sistem komunikasi bisnis, sistem dukungan keputusan, aliansi

fungsi sistem informasi, personnel sistem informasi, dan pengembangan

sistem informasi

5

2.3 Lingkup Penelitian Akutansi

Menurut Pepie Diptyana beberapa peneliti tentang perkembangan penelitian

akuntansi menggunakan indikator jenis rujukan untuk mengelompokkan bahwa

suatu penelitian adalah penelitian akuntansi.Maksudnya, jika referensi penelitian

didominasi olehjurnal akuntansiatau buku akuntansi, maka penelitian tersebut

tergolong dalam penelitian akuntansi. Ruang lingkup akutansi dapat dikelompokan

menjadi beberapa bidang antara lain :

1. Akuntansi Keuangan: Teori-teori akuntansi, standar akuntansi keuangan,

kebijakan dan metoda akuntansi, pengukuran dan pengakuan akuntansi,

sistem pelaporan, pos-pos laporan keuangan, rasio-rasio keuangan,

pengaruh informasi akuntansi, dan akuntansi keuangan internasional

2. Investasi dan Pasar Modal: Seperti efisiensi pasar, saham dan obligasi,

penawaran efek perdana, pemecahan saham, pengumuman dividen, risiko

dan hasil, institusi bursa efek, reksa dana, pengaruh pajak, dan insider

trading.

3. Akuntansi Manajemen: Seperti anggaran, insentif, pengukuran kinerja, harga

transfer, akuntansi pertanggungjawaban, alokasi biaya, penentuan harga

pokok, activity based costing, varian-varian biaya, manajemen mutu, just in

time (JIT), pembuatan keputusan managerial, informasi akuntansi

manajemen, analisis biaya-volume-laba, biaya relevan, keputusan investasi

dan penganggaran modal.

4. Auditing: Seperti teori audit, opini akuntan, sampel audit, risiko audit,

independensi, telaah analitis, pengendalian internal, timing & materiality, EDP

audit, organisasi auditor, auditor internal, judgment, kesalahan audit (errors),

audit trail, konfirmasi, pelatihan auditor, perilaku auditor, dan tanggungjawab

profesi.

5. Sistem Informasi Akuntansi: Seperti desain dan seleksi sistem, penerapan

dan evaluasi sistem, pengujian pengendalian internal, sistem database,

expert systems, electronic data interchange, sikap pemakai-manajemen-

analis, berbagai aplikasi perangkat lunak tertentu pada – manajemen

keuangan, audit, proses pengajaran, dan konferensi.

6. Perpajakan: Seperti perencanaan pajak, sistem dan tatacara perpajakan,

fungsi pajak, dampak pajak, peraturan perpajakan, pajak penghasilan, pajak

6

pertambahan nilai, pajak penjualan barang mewah, pajak bumi dan

bangunan, bea meterai, sanksi-sanksi perpajakan, akuntansi pajak,

pemeriksaan pajak, dan perilaku wajib pajak.

3. KLASIFIKASI PENELITIAN

3.1 Penelitian menurut tujuan

1. Penelitian dasar atau penelitian murni (pure research) adalah penelitian yang

dilakukan sekedar untuk memakai masalah organisasi secara mendalam

tanpa ingin menerapakan hasilnya .sedangkan jujun s suriasumantri (1985)

menyatakan bahwa penelitian dasar atau murni bertujuan menemukan

pengetahuan baru yang sebelumnya belum pernah diketahui.

2. Penelitian terapan (aplied research) adalah penelitian yang diserahkan untuk

mendapatkan informasi yang dapat digunakan untuk memecahkan masalah

(bertujuan untuk memecahkan masalah - masalah kehidupan praktis).

3.2 penelitian menurut metodenya :

1. Penelitian Survey

Contoh : penelitian untuk mengungkapkan kecenderungan masyarakat dalam

,kualitas SDM Indonesia. sikap masyarakat terhadap amandemen UUD ,

pengaruh pendidikan pendidikan terhadap kualitas SDM Negara

2. Penelitian Ex post Facto

Contoh : penelitian untuk mengungkapkan sebab - sebab terjadinya suatu

kebakaran gedung di suatu lembaga pemerintah , penelitian untuk

mengungkap sebab - sebab terjadinya kerusuhan disuatu daerah .

3. Penelitan Eksperiman

Suatu penelitian yang berusaha mencari pengaruh variabel tertentu terhadap

variable yang lain dalam kondisi yang terkontrol secara ketat. Kondisi yang

terkontrol secara ketat.

Contoh : Penelitian penerapan metode kerja baru terhadap produktivitas

kerjas , penelitian pengaruh modal berpenumpang 3 terhadap kemacetan lalu

lintas , pengaruh gaya kepemimpinan tertentu terhadap disiplin pegawai

7

4. Penelitian Naturalistik atau Kualitatif :

Metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi objek alamiah ,

dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci , teknik pengumpulan data

dilakukan trianggulasi (gabungan) , analisis data bersifat induktif dan hasil

penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi.

Contoh : Penelitian untuk mengungkapkan makna upacara ritual dari

sekelompok masyarakat tertentu , penelitian untuk menemukan faktor - faktor

yang menyebabkan terjadinya korupsi , kolusi & nepotisme , penelitian untuk

menemukan metode mengejar yang paling efektif untuk anak yang berasal

dari daerah terpencil.

8

BAB II

PERTANYAAN DAN JAWABAN

1. Apakah yang dimaksud dengan penelitian bisnis?

Jawaban :Penelitian bisnis adalah proses pengumpulan dan analisis data

yang sistematis dan obyektif untuk membantu pembuatan keputusan bisnis

(Indriantoro dan Supomo, 1999)

2. Sebutkan komponen yang ada pada penelitian?

Jawaban : Ada rasa ingin tahu, ada sesuatu masalah, ada proses atau usaha

untuk memecahkan masalah, ada hasilnya seperti mencapai kebenaran.

3. Sebutkan dan jelaskan tujuan pokok penelitian?

Jawaban :1) Exploratif adalah Menemukan sesuatu pengetahuan yang baru

dalam bidang tertentu. 2) Verifikatif adalah Menguji kebenaran sesuatu

pengetahuan dalam bidang yang telah ada. 3) Tujuan penulisan karya ilmiah

(biasanya pada pengawasan tinggi) yaitu : skripsi(S1), tesis (S2) dan disertasi

(S3)

4. Sebutkan klasifikasi penelitian menurut sudut pandang tujuan penelitian?

Jawaban : Klasifikasi penelitian menurut sudut pandang penelitian ada dua

yaitu penelitian terapan dan penelitian dasar.

5. Apa yang dimaksud dengan penelitian dasar? dan jelaskan tujuanya !

Jawaban : Penelitian dasar (Basic, Pure, Fundamental Research) merupakan

tipe penelitian yang berkaitan juga dengan pemecahan persoalan, tetapi

dalam pengertian yang berbeda, yaitu persoalan yang bersifat teoretis dan

tidak mempunyai pengaruh secara langsung dengan penentuan kebijakan,

tindakan atau kinerja tertentu.

Tujuan penelitian dasar adalah pengembangan dan evaluasi terhadap

konsep-konsep teoretis.

6. Apa yang dimaksud penelitian terapan? dan jelaskan tujuanya !

Jawaban : Penelitian Terapan (Applied Research) merupakan tipe penelitian

yang menekankan pada pemecahan masalah-masalah praktis. Penelitian ini

diarahkan untuk menjawab pertanyaan spesifik dalam rangka penentuan

kebijakan, tindakan, dan kinerja tertentu.

9

7. Sebutkan perbedaan antara penelitian terapan dan penelitian dasar?

Jawaban :

Penelitian dasar Penelitian terapan

Lingkungan akademik Lingkungan pemerintah atau bisnis

Inisiatif berasal dari peneliti Inisiatif berasal dari pemerintah atau

klien

Dibiayai peneliti atau bantuan Di biayai klien melalui kontrak

Penelitian mandiri Penelitian kelompok

Satu atau dua disiplin Multi disiplin

Laboratorium atau lapangan Lapangan

Lebih fleksibel Kurang fleksibel

Sensivitas biaya lebih rendah Sensivitas biaya lebih tinggi

Jadwal longgar Jadwal ketat

Pengembangan ilmu Pemecahan masalah

Mejawab sedikit pertanyaan Menjawab banyak pertanyaan

Menguji signifikan secara statistic Menguji signifikan secara statistik

8. Apa yang anda ketahui tentang penelitian induktif?

Jawaban : Penelitian induktif adalah tipe penelitian yang mempunyai tujuan

untuk mengembangkan (generating) teori atau hipotesis melalui

pengungkapan fakta (fact finding).

Tipe penelitian ini menekankan pada kebenaran dan realitas fakta untuk

menghindari adanya teori-teori atau opini-opini yang membingungkan.

Menurut Glaser dan Strauss (1967), tipe penelitian ini sebagai penelitian yang

bertujuan untuk

menemukan teori (grounded theory) dengan pengumpulan dan analisis data

secara sistematis melalui penelitian sosial (social research)

10

9. Apa yang anda ketahui tentang penelitian deduktif?

Jawaban : Penelitian deduktif adalah tipe penelitian yang bertujuan untuk

menguji (testing) hipotesis melalui validasi teori atau pengujian aplikasi teori

pada keadaan tertentu.

Tipe penelitian ini menggunakan hipotesis a priori (berdasarkan teori, bukan

berdasarkan fakta) sebagai pedoman dan arah untuk memilih,

mengumpulkan, dan menganalisis data.

Hasil pengujian data digunakan sebagai dasar untuk menarik kesimpulan

penelitian: apakah mendukung atau menolak hipotesis yang dikembangkan

dari telaah teoretis (hipotesis a priori).

10.Apa yang anda ketahui tentang penelitian evaluasi?

Jawaban : Penelitian Evaluasi (Evaluation Research)

Definisi: penelitian yang digunakan untuk mendukung pemilihan terhadap

beberapa alternatif, tindakan dalam proses pembuatan keputusan bisnis

Penelitian ini melakukan penilaian terhadap efektivitas suatu tindakan,

kegiatan, atau program.

11.Apa yang anda ketahui tenyang penelitian dan pengembangan?

Jawaban : Penelitian dan Pengembangan (Research and development)

Definisi: penelitian yang dimaksudkan untuk mengembangkan produk baru

atau pengembangan proses untuk menghasilkan produk.

12.Apa yang anda ketahui tentang penelitian aksi?

Jawaban : Penelitian Aksi (Action Research)

Adalah penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan keterampilan atau

pendekatan baru dan memecahkan masalah tertentu.

Masalah yang diteliti umumnya merupakan masalah praktis dan relevan

dengan kondisi aktual lingkungan kerja.

13.Jelaskan pengertian dan ruang lingkup penelitian akutansi menurut saudara?

jawab: pembatasan atas kajian – kajian ilmu dan penelitian yang dilakukan

dibidang akutansi.

14.Ruang lingkup akutansi berkenaan dengan apa saja?

jawab : masalah budget,control system,practice, dan prosedur.

15.Dalam bidang apa saja ruang lingkip akutansi tersebut? Sebutkan?

jawab: akutansi manajemen, akutansi keuangan, akutansi pasar modal,

akutansi perpajakan, auditing,system informasi akutansi, dan tren akutansi

11

16.Jelaskan mengenai konsentrasi akutansi keuangan?

jawab : akutansi keuangan membahas mengenai bagaimana laporan disusun

untuk tujuan public. Yang dibahas meliputi metode pencatatan, prinsip dan

standart akutansi keuangan, pengujian laporan yang wajar, pemilihan teknik

atau standart akutansii , metode penyusutan, penyisihan, perbandingan,

metode tori kautansi.

17.Konsentrasi akutansi manajemen dikelompokan dalam bidang apa saja?

jawab: teori akutansi,standart akutansi, akutansi sebagai pertanggung

jawaban, perhitungan laba akutansi.

18.Jelaskan mengenai akutansi manjemen!

jawab : akutansi manajemen membahas mengenai bagaimana cara akutansi

dapat membuat informasi tentang model” yang berguna dalam pengambilan

keputusan yang dilakukan manajemen

19.Jelaskan mengenai konsentrasi pasar modal!

jawab: akutansi pasar modal membahas tentang bagaimana reaksi pasar

terhadap keluarnya informasi akutansi, informasi keuangan periodic, atau

lainya

20.Jelaskan mengenai konsentrasi akutansi perpajakan!

Jawab: mengakomodasi masalah peraturan perpajakan , perbedaan konsep

pengakuan biaya, pengakuan hasil perbedaan metode metode penyusutan,

defense tax dan sebagainya

21.Jelaskan mengenai konsentrasi auditing!

jawab: membahas mengenai hal” yang berkaitan dengan auditing, teori,

proses, hasil,perilaku, dan lainya

22.Jelaskan mengenai konsentrasi system informasi akutansi!

jawab: membahas mengenai bagaimana mendesain system informasi yang

menghasilkan informasi yang sudah menjadi komoditi, dalam pertimbanganya

akan memperhatikan cost benefit rasio

23.Apa yang dimaksud dengan metode dan metodologi?

Jawaban : Metode adalah cara, teknik atau alat untuk mengumpulkan data

untuk mencapai tujuan tertentu. Metodologi adalah alat pemikiran yang

analitis, teratur dan sistematis atau ilmu yang mempelajari metode ilmiah

dalam mencaro, mengembangkan dan menguji kebenaran suatu ilmu

pengetahuan.

12

24.Apa yang dimaksud dengan Metodologi Penelitian dan Metode Penelitian ? 

Jawaban : Metode penelitian adalah cara ilmiah untuk mendapatkan data

yang mempunyai tujuan dan kegunaan tertentu. Tujuannya yaitu untuk

penemuan, pembuktian atau pengembangan dan kegunaannya untuk

memahami, memecahkan atau mengantisipasi suatu masalah. (sugiyono,

2011).

Metodologi penelitian adalah sekumpulan peraturan, kegiatan, dan prosedur

yang digunakan oleh pelaku suatu disiplin ilmu. Metodologi juga merupakan

analisis teoritis mengenai suatu cara atau metode. (Wikipedia)

25.Sebutkan dan jelaskan dua pendekatan dalam memperoleh kebenaran!

Jawaban : Pendekatan ilmiah menuntut dilakukannya cara-cara atau langkah

kerja tertentu agar dapat dicapai pengetahuan yang benar yang dilakukan

melalui penelitian ilmiah.

Pendekatan non-ilmiah tidak dilakukan melalui langkah-langkah yang

cermat.pendekatan ini banyak terjadi di masyarakat untuk menyelesaikan

permasalahan yang umum muncul disana, biasanya diperoleh melalui akal

sehat, intuisi, prasangka, wahyu, penemuan kebetulan dan coba-coba,

pendapapat otoritas dan pikiran kritis. 

26.Sebutkan, jelaskan, dan berikan contoh tentang teori kebenaran ilmiah!

Jawaban : Kebenaran Koherensi : Adalah suatu pernyataan dianggap benar

apabila pernyataan itu bersifat koheren atau konsisten dengan pernyataan

sebelumnya yang dianggap benar.

Contoh:

— Semua manusia akan mati

—  Amir adalah manusia

—  Maka Amir pasti akan mati

Kebenaran Korespondensi : Adalah suatu pernyataan dianggap benar jika

materi pengetahuan yang dikandung pernyataan itu berkorespondensi

(berhubungan) dengan obyek yang dituju oleh pernyataan tsb.

Contoh :

Ibu kota RI adalah Jakarta

Secara faktual Ibukota RI ada di Jakarta

13

Kebenaran Pragmatis : Adalah suatu pernyataan dianggap benar, jika

pernyataan itu atau konsekuensi dari pernyataan itu mempunyai kegunaan

praktis dalam kehidupan manusia

Contoh : teori X dapat dijadikan dasar untuk mengembangkan kemampuan Y.

Jadi secara fungsional teori X punya kegunaan.

Teori tentang power; akan dianggap benar karena pada dasarnya setiap

manusia dan bangsa akan mengejar kekuasaan yang berguna dalam

kehidupan manusia.

27.Apa yang dimaksud dengan penelitian kualitatif dan penelitian kuantitatif?

Jawaban :Metode Penelitian Kualitatif adalah metode penelitian yang

berlandaskan filsafat post-positivisme yang memandang realitas sosial

dipandang sebagai sesuatu yang utuh dan holistic. Digunakan utk meneliti pd

kondisi obyek alamiah, dimana peneliti mrpk instrumen kunci, teknik

pengumpul-an data dilakukan secara Trianggulasi (gabungan), analisa data

bersifat induktif, dan hasil penelitian lebih menekankan makna

(verstehen) drpd generalisasi.(Sugiyono, 2011)

Metode Penelitian Kuantitatif adalah metode yang berlandaskan filsapat

positivisme yang memandang dunia, realitas sosial bersifat tunggal, statis,

konkrit.Digunakan untuk meneliti pada sampel tertentu, pengumpulan data

menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/statistik

dengan tujuan menguji hipotesis yang telah digunakan. (Sugiyono, 2011)

28. Sebutkan dan jelaskan perbedaan antara Karakteristik Penelitian Kuantitatif

dan Karakteristik Penelitian Kualitatif!

Dilihat dari sedi Konsep/Teori 

Penelitian Kuantitatif: Berangkat dari konsep/teori yang tujuannya

menguji teori

Penelitian Kualitatif : Berangkat dari teori/konsep yang tujuannya

mengembangkan, menciptakan dan menemukan konsep/teori

Dilihat dari Teknik Pengumpulan data

Penelitian Kuantitatif: Mengutamakan penggunaan kuisioner

Penelitian Kualitatif : Mengutamakan penggunaan wawancara dan

observasi

Dilihat dari segi Hipotesis

Penelitian Kuantitatif :Merumuskan hipotesis sejak awal, yang berasal

14

dari teori relevan yang telah di pilh.

Penelitian Kualitatif : Hipotesis boleh ada atau tidak ada. Bila hipotesis

ada, hipotesis ini ditemukan di tengah penggalian data kemudian di

buktikan melalui pengumpulan data yang lebih mendalam lagi.

Sajian Data

Penelitian Kuantitatif : Berupa angka/tabel dalam bentuk statistik

Penelitian Kualitatif : Berupa cerita detail sesuai bahasa dan

pandangan responden (yang diteliti)

Instrumen Penelitian

Penelitian Kuantitatif : Instrumennya angket, kuisioner atau wawancara

terstruktur yang merupakan instrumen yang telah terstandar 

Penelitian Kualitatif : Instrumen penelitiannya berupa peneliti itu sendiri

dimana peneliti sebagai human instrument

Hubungan dengan responden

Penelitian Kuantitatif :Dibuat berjarak, bahkan sering tanpa kontak

supaya data yang didapatkan obyektif

Penelitian Kualitatif : Hubungannya empati, dan akrab supaya

memperoleh pemahaman yang mendalam

Alur penarikan kesimpulan

Penelitian Kuantitatif : Secara deduktif, analisisnya setelah selesai

pengumpulan data dan menggunakan statistik utnuk menguji hipotesis

dan menyimpulkan.

Penelitian Kualitatif : Secara Indukti, analisisnya terus menerus sejak

awal sampai akhir penelitian, diawali dengan memperoleh data yang

detail (baik judul maupun riwayat responden) tanpa evaluasi dan

interpretasi kemudian dikategorikan untuk mencari pola, model, thema

dan teori

29.Sebutkan pertimbangan-pertimbangan dalam memilih topik !

Jawaban :

Interested of Topic  (Minat peneliti terhadap topik yang dipilih)

Obtainable of Data (Ketersediaan sumber referensi dan data)

Manageable of topic (Topik dapat diatur dan dikontrol)

Significance of topic (topik bersifat penting)

Ketersediaan sumber daya

15

Kemampuan peneliti

30.Bagaimana caranya mendapat topik ?

jawaban: Sumber-sumber untuk mendapatkan Topik adalah pada dasarnya

topik penelitian dapat diperoleh dari mana saja atau dari lingkungan sekitar

kita hidup yang dapat diperoleh secara sadar. Tetapi secara khusus Topik

dapat diperoleh dari: (Saifudin Azwar: 11-17, Sumadi S. : 60-62  Studi

KepustakaanPengamatan lapangan, imajinasi kreatif dari peneliti

bahan-bahan bacaan sehari-hari (koran, majalah, jurnal dll),makalah-

makalah seminar, karya ilmiah, paper dll., pengalaman pribadi, intuitif,

pernyataan pemegang otoritas

31.  Berikan pendapatan tentang saudara tentang pengertian penelitian,

Metodologi penelitian dan Apa pentingnya penelitian bagi kehidupan manusia

dan bagi Organisai Usaha?

Jawaban :Penelitian adalah suatu proses penyelidikan secara sistematis yang

ditujukan pada penyediaan informasi untuk menyelesaikan masalah -

masalah.Metodologi Penelitiana dalah sekumpulan peraturan, Kegiatan dan

prosedur yang digunakan pelaku disiplin ilmu.Metodologi juga merupakan

analisis teoritis mengenai suatu cara atau metode.

Pentingya penelitian bagi kehidupan manusia dan organisasi Usaha yaitu

sebagai ilmu dan pengetahuan bagi kehidupan manusia, dan bagi orgnisai

usaha sebagai intropeksi organisasi dan lebih mengetahui apa saja

kekurangan dan kelebihan dalam organisasi tersebut.

32.Penelitian biasanya diawali dengan adanya masalah, Permasalah

dan   fenomena. Bagaimana pandangan saudara tentang hal tersebut?

Jawaban : Masalah adalah harapan yang tidak sesuai dengan

kenyataan,  permasalahan dan fenomena selalu ada ketika kita akan

melakukan sebuah penelitian dari faktor internal maupun eksternal.

Pandangan saya terhadap hal tersebut yaitu bagaimana cara diri kita sendiri

menanggapinya karena setiap kendala atau kesulitan pasti ada jalan

terbaiknya maupun solusi terbaik asal kita berusaha dan yakin.

33.Jelaskan pengertian dan pentingnya Perumusan Masalah, Tujuan Masalah

dan Manfaat Penelitian?

Jawaban :Perumusan masalah merupakan salah satu tahap di antara

sejumlah tahap penelitian yang memiliki kedudukan yang sangat penting

16

dalam kegiatan penelitian. Tanpa perumusan masalah, suatu kegiatan

penelitian akan menjadi sia-sia dan bahkan tidak akan membuahkan hasil

apa-apa. Perumusan masalah atau research questions atau disebut juga

sebagai research problem, diartikan sebagai suatu rumusan yang

mempertanyakan suatu fenomena, baik dalam kedudukannya sebagai

fenomena mandiri, maupun dalam kedudukannya sebagai fenomena yang

saling terkait di antara fenomena yang satu dengan yang lainnya, baik

sebagai penyebab maupun sebagai akibat.

Tujuan Penelitian adalah menghubungkannya dengan rumusan masalah

yang telah dibuat.Rumusan masalah berupa kalimat pertanyaan, jadi tujuan

penelitian tulislah dengan hasil yang ingin dicapai dari rumusan masalah

tersebut.

Manfaat Penelitian adalah Setiap hasil penelitian pada prisipnya harus

berguna sebagai penunjuk   yang cukup jelas.Manfaat tersebu tbaik bagi

perkembangan ilmu pengetahuan, manfaat bagi obyek yang diteliti, maupun

manfaat bagi peneliti sendiri.

34.Apa pendapat saudara mengenai Kerangka Teori dan bagaimana dapat

menyusun kerangka teori yang baik ?

Jawaban : Kerangka Teori dimaksudkan untuk memberikan gambaran atau

batasan – batasan tentang teori – teori yang dipakai sebagai landasan

penelitian yang akan dilakukan

Adapun untuk menyusun kerangka teori yang baik, maka perlu banyak

sumber – sumber bacaan yang harus digunakan yaitu :

Relevan

Mutakhir

Memadai

Sumber pengumpulan Teori :

Clipping ( majalah Koran )

Perpustakaan

Penelitian sebelumnya

Membuat ringkasan

35.Populasi dan sampel dalam penelitian merupakan hal yang sangat penting.

Coba jelaskan.

17

Jawaban :Populasi didefinisikan sebagai seluruh unit observasi yang menjadi

sasaran atau obyek penelitian.

 Sampel merupakan sebagian unit yang di ambil dari poulasi yang diharapkan

dapat mewakili populasinya, sehingga sampel merupakan bagian dari

populasi.

36. Berikan pendapat saudara tentang pengumpulan data dengan interviews ?

Jawaban :Pengumpulan data dengan cara interviews yaitu metode

pengambilan data dengan cara menanyakan sesuatu kepada seseorang

responden, caranya adalah dengan bercakap-cakap secara tatap muka.Pada

penelitian ini wawancara akan dilakukan dengan menggunakan pedoman

wawancara.

37.apa yang dimaksud penelitian manajemen?

Jawaban : penelitian yang dilakukan oleh akademisi yang mengkaji keilmuan

manajemen seperti bisnis umum, manajemen pemasaran, manajemen

keuangan, manajemen sumber daya manusia, perilaku organisasi, sistem

informasi manajemen, dan manajemen operasi.

38.sebutkan macam-macam contoh dalam kelompok penelitian manajemen dari

segi bisnis umum?

Jawaban :peramalan bisnis,trend bisnis dan industry, inflasi dan penentuan

harga, akuisisi, studi kelayakan bisnis, ekspor dan perdagangan internasional

39.sebutkan macam-macam contoh dalam kelompok penelitian manajemen dari

segi manajemen pemasaran ?

jawaban :

potensi pasar

karakteristik pasar

penjualan

perilaku konsumen.

multilevel marketing

strategi pemasaran

inovasi produk

persaingan pasar

40.sebutkan macam-macam contoh dalam kelompok penelitian manajemen dari

segi manajemen keuanngan ?

jawaban :Anggaran, sumber-sumber pembiayaan,modal kerja, portofolio

18

analisis biaya,tingkat bunga dan resiko kredit,penilaian saham dan

obligasi,lembaga keuangan

41.sebutkan macam-macam contoh dalam kelompok penelitian manajemen dari

segi manajemen sumber daya manusia dan perilaku organisasi ?

jawaban :manajemen mutu terpadu, motivasi kepuasan kerja,gaya

kepemimpinan,loyalitas kerja, manajemen konflik, penilaian kerja, stress kerja

serikat pekerja, produktivitas tenaga kerja

42.sebutkan macam-macam contoh dalam kelompok penelitian manajemen dari

segi sistem informasi manajemen ?

jawaban:

sistem informasi eksekutif

sistem komunikasi bisnis

sistem dukungan keputusan

aliansi fungsi sistem informasi

pengembangan sistem informasi

43.sebutkan macam-macam contoh dalam kelompok penelitian manajemen dari

segi manajemen operasi dan produksi ?

jawaban :

sistem produksi

penentuan lokasi

plant layout

prosedur dan metode kerja

mesin dan peralatan produksi

pengendalian mutu

44.sebutkan lima ruang lingkup utama pada penelitian manajemen!

jawaban :

perencanaan man

perencanaan money

perencanaan material

perencanaan methods

perencanaan machine

45.Apa yang dimaksud controlling money?

19

Jawaban :kegiatan pengawasan dan pengendalian terhadap uang yang

digunakan untuk pembiayaan kegiatan, agar tidak menyimpang dari yang

direncanakan

46.apa yang dimaksud dengan ruang lingkup penelitian yang terkait dengan

organisasi?

Jawab :sejarah dan proses terbentuknya organisasi; visi, misi dan tujuan

organisasi, input organisasi, struktur dan birokrasi organiasasi, pembagian

tugas dan wewenang, tata kerja organisasi, rentang kendali dalam organisasi,

kerjasama di dalam dan dengan luar organisasi

47.Sebutkan klasifikasi penelitian bisnis dari sudut pandang karakteristik

masalah!

jawab: ada 6 yaitu penelitian secara historis,deskriptif,korelasi,studi kasus

lapangan, kasual komperatif dan eksperimen

48.Apa yang anda ketahui dari unsur-unsur klasifikasi berdasarkan karakteristik

masalah!

jawab:

Penelitian Historis

Berkaitan dengan fenomena/masalah masalah masa lampau

Tujuan melakukan rekonstrusi sesuatu fenomena masa lalu secara

sistematik, obyektif dan akurat untuk menjelaskan fenomena masa

mendatang

Sumber data : o Sumber primer (pengembangan langsung tehadap

kejadiankejadian) o Sumber Sekunder (sumber yang berasal dari

pengamatan orang lain)

Penelitian Deskriptif

Penelitian berupa fakta pada saat ini berupa populasi

Bertujuan untuk menjawab hipotesis atau menjawab pertanyaan

berupa status

Sumber data melalui survei : o Kuisioner (pertanyaan tertulis) o

Wawancara (pertanyaan lisan)

Penelitian Korelasional

20

Penelitian dengan karakteristik masalah berupa hubungan

korelasional antara dua variabel atau lebih

Tujuan menentukan ada atau tidaknya hubungan antar dua variabel.

Misal: Korelasi antara teriknya panas matahari dengan larisnya es.

Penelitian Studi kasus dan Lapangan

Penelitian karakteristik masalah berkaitan dengan latar belakang dan

kondisi saat ini dari subyek yang diteliti

Penelitian Kasual komperatif

Subyek yang diteliti berupa individu, kelompok, lembaga atau

komoditas tertentu

Tujuan untuk memberikan/mendapatkan dari suatu subyek tertentu

Penelitian dengan Karakteristik berupa hubungan sebab akibat antara

2 variabel atau lebih.

Melakukan Penelitian tentang faktor-faktor yang mempengaruhi

terhadap variable

Penelitian Eksprimen

Penelitian dengan Karakteristik masalah sama dengan Penelitian

Kasual komporatif

Dilakukan manipulasi atau terhadap variabel independen sebagai

suatu pembanding.

49.Sebutkan 3 jenis data dalam penelitian bisnis

jawab: penelitian opini,empiris, dan arsip

50.Jelaskan 3 jenis data yang kamu ketahui

jawab:

a. Penelitian Opini

• Penelitian terhadap fakta berupa opini atau pendapat

• Data dapat berupa pendapat responden secara individu atau kelompok

• Tujuan menyelidiki pandangan persepsi atau penilaian responden

• Menggunakan metode survei.

b. Penelitian Empiris

21

• Penelitian terhadap fakta empiris yang diperoleh berdasarkan observasi

• Lebih menekankan pada penyelidikan atau aspek prilaku dari opini

• Contoh : Studi kasus Penelitian Eksprimen.

c. Penelitian Arsip

• Penelitian terhadap fakta yang tertulis (dokumen atau arsip data)

• Jenis Data : o Internal (dokumen, arsip catatan orisinil) o Eksternal

(publikasi data yang diperoleh dari orang lain.

DAFTAR PUSTAKA

Sugiyono, 2008. Metode Penelitian Bisnis. Cetakan keduabelas 2008. Penerbit

Alfabeta, Bandung.

22

Sugiyono, 2014. Metode Penelitian Manajemen. Cetakan kedua 2014.Penerbit

Alfabeta, Bandung.

23