9
MEMBUAT POSTER TAMPILAN TYPOGRAFI 1. Buka foto artis yang anda ingin kan di photoshop, lalu buka lock di layernya dengan mengklik 2 kali pada layer tersebut. 2. Setalah itu mulailah menyeleksi bagian wajah dan badan si artis menggunakan polygonal tool. Setelah semua selesai di seleksi, klik select-inverse. Setelah itu tekan tombol backspace atau delete pada keyboard karena kita tidak membutuhkan latar backgroundnya.

Membuat Poster Tampilan Typografi

Embed Size (px)

DESCRIPTION

adobe photoshop tutorial

Citation preview

MEMBUAT POSTER TAMPILAN TYPOGRAFI

1. Buka foto artis yang anda ingin kan di photoshop, lalu buka lock di layernya dengan mengklik 2 kali pada layer tersebut.

2. Setalah itu mulailah menyeleksi bagian wajah dan badan si artis menggunakan polygonal tool. Setelah semua selesai di seleksi, klik select-inverse. Setelah itu tekan tombol backspace atau delete pada keyboard karena kita tidak membutuhkan latar backgroundnya.

3. Lalu kita buka lembar baru dengan ukuran A4. Kita drag foto artis tadi ke lembar kerja yang baru. Setelah itu klik image-adjusment-threshold. Lalu kita atur sesuai keinginan kita, namun kita harus tetap memilik bentuk hidung, bibir dan lain nya.

4. Lalu kita duplicate layer, lalu di layer tersebut kita klik image-adjusment-invert. Kita akan mempunyai tampilan seperti ini.

5. Setelah itu kita buat layer baru, dan fill dengan warna yang anda inginkan. Layer ini untuk membuat warna background. Kita drag layer ini ke paling bawah agar tidak menutupi layer sebelumnya.

6. Setelah itu kita mulai mengetik nama artis yang kita buat, atur ukuran huruf serta penempatannya agar pas pada bagian yang kita bentuk. lalu di layer, kita sesuaikan nama nya dengan penempatan nya. Di sini saya memulai dari rambut dulu, jadi saya namakan layer nya adalah rambut. Setelah menyelesaikan yang rambut, kita boleh berpindah ke bagian lain seperti kacamata. Anda boleh menggunakan warna yang berbeda dari warna font sebelumnya. Terus lakukan hal ini sampai semua bagian wajah tertutupi.

Kita akan mendapat kan gambar seperti ini bila sudah selesai dengan tulisan yang kita bentuk untuk membentuk wajah si artis. Kita boleh mem-merge layer layer tulisan bila terlalu banyak. Di printscreen ini sudah saya merge layernya dengan nama tulisan. Setelah itu kita hilang kan tanda mata pada layer 1 dan layer 1 copy.

7. Setelah kita mendapat kan bentuk wajah, kita boleh langsung mendesain poster sesuai dengan yang kita inginkan. Tambah kan judul acara, tempat tanggal berlangsungnya acara dan lain nya. Ini adalah contoh poster yang saya buat.

SELAMAT MENCOBA !