Memulai Bisnis Usaha Lobster Air Tawar

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Memulai Bisnis Usaha Lobster Air Tawar

Citation preview

  • TUGAS

    LINGKUNGAN BISNIS

    Memulai Bisnis Usaha Lobster Air Tawar

    OLEH :

    Nama : Wicaksono Dwi Utomo

    NIM : 11.11.4716

    Jurusan : S1 Teknik Informatika 02

    STIMIK AMIKOM YOGYAKARTA

    2012

  • ABSTRAK

    Dalam memulai bisnis lobster air tawar tidak perlu menggunakan modal yang besar

    di awal merintis usaha ini. Karena budidaya lobster sangat cepat dan mudah tidak seperti

    membudidayakan udang yang cukup rumit dan hasilnya sedikit. Orang awam seperti kita

    yang masih berprofesi sebagai mahasiswa pun dapat menjalankan bisnis lobster air tawar ini.

    Dengan sedikit modal dan kemauan kuat untuk mengembangkan bisnis ini, setiap orang pasti

    bisa menjalankannya dengan sukses.

    Harga indukan lobster air tawar pun cukup terjangkau harganya bagi orang yang

    ingin memulai bisnis ini lobster air tawar ini. Satu paket indukan yang berisi 5 betina dan 3

    jantan yang mempunyai ukuran sepanjang 10 cm/4 inch di jual dengan harga 350.000.

    Harga jual dan minat pasar yang sangat tinggi untuk lobster bisa menjadi salah satu

    bisnis yang menggiurkan. Apalagi harga jual lobster di pasaran bisa mencapai Rp. 100.000

    hingga R. 250.000 per kilogramnya yang tetunya sangat menguntungkan bagi kita yang

    memulai bisnis ini dengan modal yang sangat kecil. Lobster juga baru bisa panen dalam

    jangka waktu enam bulan, namun pada saat usia 3 bulan pun lobsternya sudah bisa di

    konsumsi tetapi belum cocok jika ingin diperjualkan ke pasaran yang luas karena belum

    memenuhi dari segi ukurannya.

    Namun tentu saja dalam menjalankan bisnis tidak semudah yang di bayangkan

    apalagi dengan iming-iming keuntungan yang sangat tinggi dari bisnis. Pasti ada berbagai

    masukkan dari kerabat dan keluarga kita tentang bisnis yang akan kita mulai ini, entah itu

    masukkan yang positif ataupun yang memberi masukkan yang negatif seperti kegagalan atau

    kerugian yang akan dialami kita. Kita perlu menumbuhkan sikap mental positif dalam

    berwirusaha. Sikap mental positif mendorong kita mencapai tujuan dengan gigih dan sikap

    mental positif juga mendorong kita untuk menjadi lebih krestif. Setiap saat terjadi sesuatu

    hal-hal yang tak kita inginkan, dengan sikap mental positif, kita masih dapat menanggapinya

    dengan mencari suatu hikmah di baliknya secara kreatif.

    Sebagai pemilik usaha tentu saja kita akan memimpin suatu usaha yang dimana

    usaha tersebut akan kita kembangkan layaknya seperti negara yang akan maju dengan pesat.

    Pemimpin yang sukses adalah pemimpin yang menggunakan cara berpikir yang integratif,

    dengan landasan spiritual yang kokoh, sehingga menghasilkan keputusan yang syarat dengan

    makna yang membawa kesejahteraan bagi manusia dunia dan akhirat.

    Paling penting dalam kita berbisnis kita selalu mengingat Allah SWT dalam setiap

    perbuatan dan pengembangan bisnis ini agar kita di berikan petunjuk untuk senantiasa

    berbisnis dengan benar dan jujur, karena jujur adalah kunci keberhasilan untuk bisnis yang

    akan kita jalankan. Selain itu kita juga patut bersyukur atas apa yang telah kita peroleh agar

    bisnis kita akan selalu berkembang.

  • PEMBAHASAN

    Dalam memulai bisnis lobster air tawar tidak perlu menggunakan modal yang besar

    di awal merintis usaha ini. Karena budidaya lobster sangat cepat dan mudah tidak seperti

    membudidayakan udang yang cukup rumit dan hasilnya sedikit. Orang awam seperti kita

    yang masih berprofesi sebagai mahasiswa pun dapat menjalankan bisnis lobster air tawar ini.

    Dengan sedikit modal dan kemauan kuat untuk mengembangkan bisnis ini, setiap orang pasti

    bisa menjalankannya dengan sukses. Lobster air tawar tidak mudah stres dan terserang

    penyakit. Asalkan kebutuhan pakan, kualitas air, dan kebutuhan oksigen terpenuhi maka

    lobster dapat tumbuh dan berkembang biak dengan cepat. Dengan ini kita dapat menghemat

    biaya pengeluaran untuk kesehatan dari si lobster air tawar tersebut. Lobster bisa memakan

    apa saja sehingga kita perlu repot untuk selalu menyediakan stok makanan buat si lobster

    tersebut, tetapi pada umumnya lobster sangat menyukai cacing. Dengan memberikan pakan

    cacing juga dapat membuat kolam atau penangkaran dari lobster tersebut lebih tahan lama

    dari kotoran. Karena lobster akan melahap habis cacing tanpa menyisakan sisa makanan.

    Usaha ini juga sangat ramah lingkungan jadi tidak akan menyebabkan ancaman bagi alam

    karena tidak menggunakn bahan bahan kimia.

    Harga indukan lobster air tawar pun cukup terjangkau harganya bagi orang yang

    ingin memulai bisnis ini lobster air tawar ini. Satu paket indukan yang berisi 5 betina dan 3

    jantan yang mempunyai ukuran sepanjang 10 cm/4 inch di jual dengan harga 350.000.

    Indukan lobster air tawar ini mudah di cari dimana-mana mungkin di kota anda juga ada

    penjual indukan lobster air tawar. jika pun tidak ada yang menjual di kota anda, anda bisa

    mencarinya di internet banyak yang menjual dan anda tinggal mengorder/membelinya daro

    situs tersebut.

    Media yang sering digunakan untuk membudidayakan perternakan lobster air tawar

    ini adalah kolam semen atau kolam fiber (Tank). Kolam semen dan kolam fiber ini banyak

    digunakan untuk membesarkan anakan lobster sampai berat sekitar 5 cm. dengan pengguna

    kolam semen atau kolam fiber ini membudidayakan lobster air tawar ini menjadi lebih

    intensif di bandingkan dengan kolam empang, karena kita sebagai orang yang ingin memulai

    usaha ini bisa memantau perkembangan si lobster setiap saat. Di Indonesia budidaya lobster

    air tawar banyak dilakukan dalam skala perumahan terutama pada pembenihan. Jadi jika kita

    yang masih berstatus mahasiswa mugkin bisnis yang satu ini cocok untuk kegiatan

    sampingan kita untuk mencari uang untuk menghidupi diri dikala kiriman dari orangtua

    sudah habis.

    Harga jual dan minat pasar yang sangat tinggi untuk lobster bisa menjadi salah satu

    bisnis yang menggiurkan. Apalagi harga jual lobster di pasaran bisa mencapai Rp. 100.000

    hingga R. 250.000 per kilogramnya yang tetunya sangat menguntungkan bagi kita yang

    memulai bisnis ini dengan modal yang sangat kecil. Apalagi lobster bisa bertelur 4-5 kali

    dalam setahun dan lobster juga rentan terhadap pernyakit maupun stres yang dapat

    menurunkan produksi dari si lobster tersebut. Lobster juga baru bisa panen dalam jangka

    waktu enam bulan, namun pada saat usia 3 bulan pun lobsternya sudah bisa di konsumsi

  • tetapi belum cocok jika ingin diperjualkan ke pasaran yang luas karena belum memenuhi dari

    segi ukurannya.

    Namun tentu saja dalam menjalankan bisnis tidak semudah yang di bayangkan

    apalagi dengan iming-iming keuntungan yang sangat tinggi dari bisnis. Misalnya seperti ada

    indukan yang mati ataupun biaya-biaya lain yang tentunya dapat terjadi sewaktu-waktu tanpa

    kita duga, yang besar biayanya pun kita belum fikirkan. Selain itu pasti ada berbagai

    masukkan dari kerabat dan keluarga kita tentang bisnis yang akan kita mulai ini, entah itu

    masukkan yang positif ataupun yang memberi masukkan yang negatif seperti kegagalan atau

    kerugian yang akan dialami kita.

    Sebelum memulai suatu bisnis kita perlu mengambil langkah berpikir dan bertindak

    secara efektif. Sebagai pemilik usaha tentu saja kita akan memimpin suatu usaha yang

    dimana usaha tersebut akan kita kembangkan layaknya seperti negara yang akan maju dengan

    pesat. Pemimpin yang sukses adalah pemimpin yang menggunakan cara berpikir yang

    integratif, dengan landasan spiritual yang kokoh, sehingga menghasilkan keputusan yang

    syarat dengan makna yang membawa kesejahteraan bagi manusia dunia dan akhirat.

    Dalam memulai bisnis kita perlu memikirkan kualitas produksi kita dan kesetiaan

    dari pelanggan kita nantinya. Dengan begitu bisnis kita akan terus berjalan lancar dan yang

    plaing utama kepuasaan dari para pelanggan kita.

    Selain itu jika kita mendapat masukkan-masukkan yang negatif disaat kita akan

    memulai suatu bisnis kita perlu menumbuhkan sikap mental positif dalam berwirusaha. Sikap

    mental positif mendorong kita mencapai tujuan dengan gigih dan sikap mental positif juga

    mendorong kita untuk menjadi lebih krestif. Setiap saat terjadi sesuatu hal-hal yang tak kita

    inginkan, dengan sikap mental positif, kita masih dapat menanggapinya dengan mencari

    suatu hikmah di baliknya secara kreatif.

    Entrepeneur merupakan orang yang menanggapi setiap perubahan lingkungan atau

    pasar secara kreatif dan inovatif. Bagiya, lingkungan macam apa pun tidak menimbulkan

    masalah, termasuk saat terjadi krisis dalam bisnis yang sedang kita jalani. Dengan demikian.

    Di balik timbulnya kesulitan atau ancaman, terdapat pula peluang yang menjanjikan.

    Kreativitas adalah kemampuan untuk menyajikan gagasan atau ide baru, sedangkan inovasi

    merupakan aplikasi dari gagasan atau ide baru tersebut.

    Jika bisnis ini sudah besar dan berkembang pesat mungkin kita perlu

    mengembangkan sayap untuk membuka usaha lainnya. Suatu kreativitas yang dapat kita buat

    dari bisnis lobster air tawar ini adalah salah satu dengan membuat restoran/warung makan

    yang menu utama lobster.

    Paling penting dalam kita berbisnis kita selalu mengingat Allah SWT dalam setiap perbuatan

    dan pengembangan bisnis ini agar kita di berikan petunjuk untuk senantiasa berbisnis dengan

    benar dan jujur, karena jujur adalah kunci keberhasilan untuk bisnis yang akan kita jalankan.

    Selain itu kita juga patut bersyukur atas apa yang telah kita peroleh agar bisnis kita akan

    selalu berkembang.

  • DAFTAR PUSTAKA

    M. Suyanto, 2006, 15 Rahasia Mengubah Kegagalan Menjadi Kesuksesan Dengan

    Kecerdasan spritual, Penerbit Andi Yogyakarta.

    M. Suyanto, 2005, 11 Rahasia Memulai Bisnis Tanpa Uang, Penerbit Andi Yogyakarta.

    M. Suyanto, Small is Powerful Belajar dari Strategi Perusahaan Kecil, Penerbit Andi

    Yogyakarta.