21
Kompetensi Dasar: Mengenal ukuran kecepatan akses Internet Indikator: Setelah mempelajari bab ini, siswa mampu : 1. Mengerti Satuan kecepatan akses jaringan internet, Bandwidth 2. Mengerti satuan paket data 3. Menyebutkan macam-macam saluran untuk akses internet

Modul 21 kecepatan akses internet

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Modul 21 kecepatan akses internet

Kompetensi Dasar:

Mengenal ukuran kecepatan akses Internet

Indikator:

Setelah mempelajari bab ini, siswa mampu :

1. Mengerti Satuan kecepatan akses jaringan internet, Bandwidth

2. Mengerti satuan paket data

3. Menyebutkan macam-macam saluran untuk akses internet

Page 2: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 1

MENGENAL UKURAN KECEPATAN AKSES INTERNET

1. PENDAHULUAN

Pada Modul sebelumnya kalian sudah diperkenalkan bagaimana cara

terhubung ke internet baik menggunakan komputer kantor, komputer rumah, atau di

warung internet (warnet). Kalian tentunya kesal ketika membuka halaman internet

tapi ternyata halaman yang dibuka lama sekali. Kalian akan kurang nyaman apabila

kecepatan akses internet tidak sesuai keinginan kalian. Untuk mengatur kecepatan

internet, sekarang ini banyak ditawarkan program aplikasi yang dapat mengatur atau

bahkan meningkatkan kecepatan akses internet. Nah.. pertanyaannya, Satuan apakah

yang digunakan untuk mengukur besarnya kecepatan akses internet itu? Faktor apa

saja yang memengaruhi kecepatan akses internet? Pada modul sebelumnya, kalian

telah mempelajari jaringan internet sehingga sudah paham tentang prinsip kerja

internet. Selanjutnya, pada bab ini kalian akan mempelajari tentang kecepatan dalam

mengakses internet.

A. TUJUAN

Setelah mempelajari materi pada bab ini kalian akan dapat memahami

kecepatan transfer data, bandwidth, menyebutkan satuan paket data yang sering

digunakan dalam komputer, dan mengetahui berbagai macam saluran akses internet.

B. STANDAR KOMPETENSI

C. KOMPUTENSI DASAR

Menggunakan internet untuk memperoleh informasi

Mengenal ukuran kecepatan akses Internet.

Page 3: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 2

D. PETA KONSEP

Sebelum mempelajari materi dalam bab ini, coba kamu pahami peta konsep di

bawah ini agar kamu mudah memahami alur pembelajarannya.

Page 4: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 3

E. PRASYARAT

a. Pastikan kalian sudah menyelesaikan modul 22

b. Disiapkan Laptop atau komputer laboratorium

c. Memiliki Modem atau akses internet

F. KAITAN DENGAN MODUL LAIN

a. Perangkat Keras Akses Internet

b. Melakukan berbagai cara untuk memperoleh sambungan Internet/Intranet

c. Mendemontrasikan akses internet sesuai dengan prosedur

G. PETUNJUK PENGGUNAAN M ODUL

a. Pandahulu merupakan pandangan umum dari modul yang akan dipelajari,

serta berisi tentang SK-KD, Peta konsep, Prasyarat penggunaan modul dan

petunjuk penggunaanya.

b. Lembar Kegaitan Siswa (LKS), uraian materi Yang menjabarkan SK-

KD. Kalian pelajari pada setiap subbabnya, ikuti petunjuk-petunjuk

didalamnya.

c. Lembar Kerja Siswa, Kegiatan ini bersifat psikomotorik, menuntut dan

mengajak kalian lebih interaktif dan partisipatif untuk mencoba latihan

dengan data baru. Kegiatan ini dapat kalian lakukan secara individu atau

kelompok.

d. Rangkuman, uraian singkat dari pokok-pokok penjabaran materi.

e. Lembar Tes, diberikan dalam bentuk uji kompetensi dan soal-soal yang

disajikan bersifat kognitif yang diletakkan terpisah dengan modul.

Evaluasi soal-soal ini dapat membantu kalian menguatkan pemahaman

konsep yang ada dalam materi dan sebagai persyaratan untuk melanjutkan

ke modul yang lain.

Page 5: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 4

2. LEMBAR KERJA SISWA

1. Kecepatan Akses Internet

Ketika kalian mengakses internet

dengan loading yang lama tentunya kalian

bertanya-tanya. Kok lambat sekali ya ?

Seberapa cepat akses internet ini ?.

perlu kalian ketahui dalam sistem

jaringan, komputer berkomunikasi dengan

mengirimkan paket paket data dari satu komputer ke komputer lainnya.

Kecepatan Dalam komputer dikenal satuan bit, yaitu binary digit atau angka

biner. Jadi, 1 bit sama dengan 1 karakter/huruf dalam sistem bilangan biner.

Kecepatan transfer data adalah banyaknya paket data yang dapat dikirim

atau diterima komputer satiap satu satuan waktu. Satuan kecepatan transfer data

adalah bps (bits per second), misalnya satu karakter data diwakili dengan 1 bytes

atau 8 bits. Terdapat dua macam kecepatan akses internet, yaitu downstream dan

upstream. Downstream merupakan kecepatan pada saat kita mengambil data –

data dari server internet ke komputer kita. Misalnya, saat kita masuk ke search

engine, browsing, dan lain – lain. Adapun upstream adalah kecepatan transfer

data yaitu saat kita mengirimkan data dari komputer ke server. Baik downstream

maupun upstream memiliki satuan kecepatan transfer data yaitu bps (bit per

sekon). Artinya, banyaknya bit data yang dipindahkan dari satu komputer ke

komputer lain tiap detiknya.

Suatu paket data biasanya terdiri dari beberapa bit tergantung sistem yang

digunakan. umum satuan paket data yang sering digunakan dalam komputer

adalah sebagai berikut.

1 byte = 8 bit = 1 karakter

1 KB = 1 KiloBytes = 1.024 Bytes

1 MB = 1 MegaBytes = 1024 x 1024 = 1.048.576 Bytes

1 GB = 1 GigaBytes = 1024 x 1024 x 1024 = 1.073.741.824 Bytes

1 TB = 1 TeraBytes = 1024 x 1024 x 1024 x 1024 = 1.099.511.627.776 Bytes

Page 6: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 5

2. Bandwidth

Biar kalian tidak bingung dalam memahami pengertian dari Bandwidth

terlebih dahulu saya berikan pemahaman dari istilahnya, Band = Pita atau

Frekwensi dan Width = lebar. jadi Bandwidth adalah lebar saluran data yang

dilewati secara bersama-sama oleh data-data yang di transfer. Bandwidth dapat di

analogikan sebagai sebuah jalan yang dilewati kendaraan secara bersamaan.

Bagaimana apabila kendaraan yang lewat sama banyak? Tentu gerakannya

menjadi lebih lambat. Coba pikirkan bagaimana agar kendaraan yang padat, dapat

bergerak cepat? Tentu caranya antara lain memperlebar jalan. Kita perlu

mengetahui bandwidth yang dimiliki oleh sebuah ISP untuk mengetahui

kemampuan ISP mentransfer data.

Bandwidth paling banyak digunakan sebagai ukuran kecepatan aliran data.

Tetapi apakah itu bandwidth sebenarnya? Bandwidth adalah suatu ukuran dari

banyaknya informasi yang dapat mengalir dari suatu tempat ke tempat lain dalam

suatu waktu tertentu. Bandwidth dapat dipakai untuk mengukur baik aliran data

analog mau pun aliran data digital. Sekarang telah menjadi umum jika kata

bandwidth lebih banyak dipakaikan untuk mengukur aliran data digital.

Satuan yang dipakai untuk bandwidth adalah bits per second atau sering

disingkat sebagai bps. Seperti kita tahu bahwa bit atau binary digit adalah basis

angka yang terdiri dari angka 0 dan 1. Satuan ini menggambarkan seberapa banyak

bit (angka 0 dan 1) yang dapat mengalir dari satu tempat ke tempat yang lain

dalam setiap detiknya melalui suatu media.

Ternyata konsep bandwidth tidak cukup untuk menjelaskan kecepatan

jaringan dan apa yang terjadi di jaringan. Untuk itulah konsep Throughput muncul.

Throughput adalah bandwidth aktual yang terukur pada suatu ukuran waktu

tertentu dalam suatu hari menggunakan rute internet yang spesifik ketika sedang

mendownload suatu file. Bagaimana cara mengukur bandwidth? Dan bagaimana

hubungannya dengan throughput? Seperti telah diulas di atas, bandwidth adalah

Page 7: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 6

jumlah bit yang dapat dikirimkan dalam satu detik. Berikut adalah rumus dari

bandwidth:

Keterangan :

- bits : bit per secon

- s : secon (detik)

Sedangkan throughput walau pun memiliki satuan dan rumus yang sama

dengan bandwidth, tetapi throughput lebih pada menggambarkan bandwidth yang

sebenarnya (aktual) pada suatu waktu tertentu dan pada kondisi dan jaringan internet

tertentu yang digunakan untuk mendownload suatu file dengan ukuran tertentu.

Dengan hanya mempergunakan bandwidth sebagai patokan, misalnya kita

menggunakan telkom speedy (328 Kbps) untuk mendownload file sebesar 64KB

(kilo bytes) seharusnya bisa didownload dalam waktu sekedip mata atau satu detik,

tetapi setelah diukur ternyata memerlukan waktu 4 detik. Jadi jika ukuran file yang

didownload adalah 64 kb, sedangkan waktu downloadnya adalah 4 detik, maka

bandwidth yang sebenarnya atau bisa kita sebut sebagai throughput adalah 64 kb /

4 detik = 16 kbps.

Sayangnya, throughput karena banyak alasan, kadang sangat jauh dari

bandwidth maksimum yang mungkin dari suatu media. Beberapa faktor yang

menentukan bandwidth dan throughput adalah:

Piranti jaringan

Tipe data yang ditransfer

Topologi jaringan

Banyaknya pengguna jaringan

Spesifikasi komputer client/user

Spesifikasi komputer server

Induksi listrik dan cuaca

dan alasan-alasan lain.

Page 8: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 7

yulian.firdaus.or.id injek-flexi.blogspot.com ultramelta.wordpress.com blogmarketingexperts.com

Dengan memahami konsep-konsep tersebut kita dapat mulai memperhitungkan

keperluan kecepatan koneksi internet kita yang sesungguhnya dan pilihan koneksi

yang diperlukan. Bukan hanya karena termakan iklan yang menebarkan janji

bandwidth yang tinggi dengan harga yang murah. (www.e-dukasi.net).

Saluran Kecepatan Akses Internet

Nah ini nih.. kalau kalian mau memilih macam-macam akses internet. Kalian

pelajari terlebih dahulu macam-macam saluran akses internet di bawah ini, setelah

faham baru kalian tentuan mana saluran akses internet yang cocok untuk kalian !.

Ingat ..! Kecepatan akses akan sangat bergantung pada teknologi jaringan

yang digunakan, penyebabnya bisa dari jarak, kondisi lingkungan saat koneksi

internet dilakukan atau hal-hal lain. Adanya perkembangan teknologi informasi

dan komunikasi saat ini memungkinkan kita dapat mengoneksikan komputer

dengan internet melalui beberapa cara. Terdapat beberapa pilihan tipe / jenis

kecepatan internet yang dapat digunakan. Berikut adalah kecepatan internet sesuai

dengan saluran yang dipilih

1. Dial – Up

Jaringan telepon sudah merambah makin luas, sehingga kita dapat

mengoneksikan komputer dengan internet. Cara menghubungkan komputer ke

internet menggunakan kabel telepon sering disebut Dial – Up. Dial-Up melalui

jalur PSTN (Public Switched Telephone Network) akan menghubungkan kita ke

ISP Telkom. Koneksi ke Dial-Up ini umumnya digunakan pribadi-pribadi yang

ingin menghubungkan internet dari rumah. Komputer yang digunakan biasanya

komputer tunggal (bukan merupakan jaringan komputer) Kecepatan akses internet

menggunakan Dial-Up dapat mencapai maksimal dengan kecepatan 56 Kbps.

Page 9: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 8

2. ADSL (Asymetric Digital Subscriber Line)

Pernah dengan istilah ADSL ? kayaknya tidak pernah. Bagaimana

dengan istilah Speedy Telkom ? wah.. kalau ini isyaAllah sudah pernah dengar

baik dari televisi, di lingkungan kalian atau dari karyawan telkom yang

memberikan layanan telpon rumahmu (fixed telpon).

Jadi ADSL adalah suatu teknologi modem yang bekerja pada frekuensi

antara 34 kHz sampai 1.104 kHz. Inilah penyebab utama perbedaan kecepatan

transfer data antara modem ADSL dengan modem konvensional (yang bekerja

pada frekuensi di bawah 4 kHz). Keuntungan ADSL adalah memberikan

kemampuan akses internet berkecepatan tinggi dan suara/fax secara simultan.

Tahu tidak apa simultan ? Simultan maksudnya satu sambungan tapi bisa

digunakan untuk dua saluran, bisa digunakan untuk menelpon sekaligus

digunakan untuk akses data secara bersamaan tanpa mengganggu satu sama lain.

Nah sekarang sudah paham kan ? coba bedakan saluran ADSL dengan Dial UP.!

Kecepatan maksimum yang dapat digunakan pada generasi terakhir

modem ADSL menggunakan teknologi ADSL 2+ adalah sekitar 15Mbps untuk

jarak antara rumah ke sentral telepon sekitar 1,5 km. Pada saat ini, Speedy

Telkom di banyak tempat di Indonesia telah menggunakan kecepatan 1Mbps,

tetapi di beberapa tempat masih berkecepatan 384 Kbps.

Page 10: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 9

3. VSAT (Very Small Aperture Terminal)

VSAT .. kayaknya asing di telinga kalian tapi tidak di mata. Ayo dimana

pernah lihat ? coba sebutkan tempat-tempat yang pernah menggunakan antena

seperti gambar disamping !

VSAT dalah stasiun penerima sinyal dari

satelit dengan antena penerima berbentuk piringan

dengan diameter kurang dari tiga meter. Fungsi

utama dari VSAT adalah untuk menerima dan

mengirim data ke satelit. Satelit berfungsi sebagai

penerus sinyal untuk dikirimkan ke titik lainnya di

atas bumi. Sebenarnya piringan VSAT tersebut

menghadap ke sebuah satelit geostasioner. Satelit

geostasioner merupakan satelit yang selalu berada di

tempat yang sama sejalan dengan perputaran bumi pada sumbunya yang

dimungkinkan karena mengorbit pada titik yang sama di atas permukaan bumi,

dan mengikuti perputaran bumi pada sumbunya.

Mendapatkan data Internet dari setelit sama dengan mendapatkan sinyal

televisi dari satelit. Data dikirimkan oleh satelit dan diterima oleh sebuah alat

decoder pada sisi pelanggan. Data yang diterima dan yang hendak dikirimkan

melalui VSAT harus di-encode dan di-decode terlebih dahulu.

Satelit Telkom-1 menggunakan C-Band (4-6 GHz). Selain C-Band ada

juga KU-Band. Namun C-Band lebih tahan terhadap cuaca dibandingkan

dengan KU-Band. Satelit ini menggunakan frekuensi yang berbeda antara

menerima dan mengirim data. Intinya, frekuensi yang tinggi digunakan untuk

uplink (5,925 sampai 6,425 GHz), frekuensi yang lebih rendah digunakan untuk

downlink (3,7 sampai 4.2 GHz).

Kapasitas muat turun (download) ialah 1 Mbps tetapi boleh dinaiktaraf

sehingga mencapai 45 Mbps sedangkan kapasitas muat naik (upload) pula ialah

128 Kbps tetapi boleh dinaik taraf sehingga mencapai 1.1 Mbps. (source :

http://id.wikipedia.org)

Page 11: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 10

4. TV Kabel

Pernahkan kalian mendengar istilah Televisi atau TV kabel? Kalau

televisinya sudah pasti tahu, karena teknologi ini sudah menjadi sajian gratis

sehari-hari di rumah kalian. Nah sekarang bagaimana dengan TV Kabel ? kalau

yang ini beda, karena TV Kabel merupakan siaran televisi berbayar dengan

fasilitas yang berbeda. TV Kabel dapat digunakan untuk akses internet.

Jaringan TV kabel untuk menghubungkan komputer ke internet telah

banyak digunakan. Televisi kabel dinilai cocok terutama untuk pengguna

internet dari kalangan keluarga (rumah tangga). Kelebihan mengakses internet

dengan menggunakan jaringan TV kabel adalah dapat mengakses internet setiap

saat dan bebas dari gangguan telepon sibuk.

Jaringan TV kabel ini dapat dipakai untuk koneksi ke internet dengan

kecepatan maksimum 27 Mbps downstream (kecepatan download ke pengguna)

dan 2,5 Mbps upstream (kecepatan upload dari pengguna). Agar dapat

menggunakan modem kabel, komputer harus dilengkapi dengan kartu ethernet

(Ethernet card). Di dalam jaringan rumah, kabel dari “TV kabel” menggunakan

kabel koaksial dan dipasang sebuah “pemisah saluran” (splitter) kabel. Setelah

kabel dari jaringan (cable network) melewati splitter, kabel tersalur dalam dua

saluran, satu ke televisi dan satu lagi ke modem kabel. Dari modem kabel baru

menuju kartu ethernet dan kemudian ke komputer.

Koneksi TV Kabel dan Modem Internet

Sum

ber

ga

mba

r:h

ttp

://a

bdu

rra

him

.web

.id

Page 12: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 11

Bentuk pancaran Wireless

(hotspot)

Sumber gambar, http://kotear.pe

5. LAN (Local Area Network)

Salah satu cara untuk terhubung ke internet adalah dengan

menghubungkan komputer Anda ke jaringan komputer yang terhubung ke

internet. Cara ini banyak digunakan di perusahaan, kampus-kampus, dan

warnet-warnet. Sebuah komputer yang dijadikan server dihubungkan langsung

ke internet melalui ISP (Internet Service Provider) yang dipakai. Komputer

seperti ini disebut sebagai komputer Gateway. Komputer gateway inilah yang

dapat melakukan sharing internet ke komputer-komputer lain di jaringan LAN

tersebut. Sedangkan untuk menghubungkan komputer satu ke komputer lainnya

dibutuhkan perangkat keras

berupa kartu LAN (LAN Card)

dan kabel koaksial (UTP).

Local Area Network

biasa disingkat LAN adalah

jaringan komputer yang

jaringannya hanya mencakup

wilayah kecil dalam lingkup

ruangan atau yang bersebelahan. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada

teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch, yang

mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s. Selain teknologi

Ethernet, saat ini teknologi 802.11b (atau biasa disebut Wi-fi) juga sering

digunakan untuk membentuk LAN.

6. WIFI (Wireless Fidelity)

WiFi adalah koneksi tanpa

kabel seperti handphone dengan

mempergunakan teknologi radio,

sehingga pemakainya dapat

mentransfer data dengan cepat dan

aman. Teknologi jaringan tanpa kabel

Page 13: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 12

menggunakan frekuensi tinggi berada pada spektrum 2,4 GHz. Kecepatan akses

internet menggunakan WiFi cukup cepat dengan kecepatan minimal 1 Mbps

sampai dengan sekitar 54 Mbps. WiFi tidak hanya dapat digunakan untuk

mengakses internet, tetapi WiFi juga dapat digunakan untuk membuat jaringan

tanpa kabel di perusahaan. Oleh karena itu, banyak orang mengasosiasikan

WiFi dengan “kebebasan” karena teknologi WiFi memberikan kebebasan

kepada pemakainya untuk mengakses internet atau mentransfer data dari ruang

meeting, kamar hotel, kampus, dan café-café yang bertanda “WiFi Hotspot”.

Juga salah satu kelebihan dari WiFi adalah kepraktisan, tidak perlu repot

memasang kabel network. Untuk masalah kecepatan tergantung sinyal yang

diperoleh.

7. WIBRO (Wireless BroadBand)

Wireless Broadband memungkinkan akses internet broadband ke berbagai

perangkat, termasuk ponsel, komputer notebook, dan PDA. Dari segi mobilitas,

Wireless Broadband juga dinilai lebih efisien daripada WiFi yang sekarang menjadi

standar internet nirkabel. Jangkauan WiFi masih terbatas kira-kira sampai 100 meter,

sementara Wibro diklaim dapat diakses sampai jarak 1 kilometer dari stasiun

pemancarnya.

Akses Wibro juga disebut masih bisa diterima di dalam kendaraan

berkecepatan 60 kilometer per jam. WiBro dikembangkan Samsung bersama

dengan Electronics and Technology Research Institute (ETRI) dan telah

mendapat sertifikat dari Wimax Forum. Teknologi ini mampu mengirim data

dengan kecepatan hingga 50 Mbps. Kecepatan transfer data mampu

mengungguli kecepatan transfer data berplatform HSDPA yang memiliki

kemampuan mengirim data hingga 14 Mbps.

8. GPRS (General Packet Radio Service)

Tentu Anda mengenal handphone (HP) bukan? Kebutuhan industri akan

komunikasi bergerak menyebabkan GPRS menjadi salah satu teknologi komunikasi

data yang banyak digunakan saat ini. GPRS adalah kepanjangan dari General Packet

Page 14: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 13

Bentuk komunikasi internet menggunakan teknologi GPRS

Sumber gambar, http://conniq.com

Radio Service, yaitu komunikasi data dan

suara yang dilakukan dengan

menggunakan gelombang radio. GPRS

memiliki kemampuan untuk

mengomunikasikan data dan suara pada

saat alat komunikasi bergerak (mobile).

Sistem GPRS dapat digunakan

untuk transfer data (dalam bentuk paket

data) yang berkaitan dengan e-mail, data gambar (MMS), dan penelusuran (browsing)

Internet. Layanan GPRS dipasang pada jenis ponsel tipe GSM dan IS-136, walaupun

jaringan GPRS saat ini terpisah dari GSM.

Dalam teorinya GPRS menjanjikan kecepatan mulai dari 56 kbps sampai 115

kbps, sehingga memungkinkan akses internet, pengiriman data multimedia ke

komputer, notebook, dan handheld komputer. Namun, dalam implementasinya hal

tersebut sangat tergantung faktor-faktor sebagai berikut.

9. 3G (Third Generation)

3G adalah third generation

technology yang mengacu kepada

perkembangan teknologi telepon nirkabel

(wireless). 3G sebagai sebuah solusi

nirkabel yang bisa memberikan kecepatan

akses : Sebesar 144 kbps untuk kondisi

gerak cepat (mobile) Sebesar 384 kbps

untuk kondisi berjalan (pendestrian)

Sebesar 2 Mbps untuk kondisi static di

suatu tempat. Jaringan telepon telekomunikasi selular telah meningkat menuju

penggunaan layanan 3G dari 1999 hingga 2010. Secara evolusioner teknologi

3G telah dikembangkan menjadi 3.5G melalui peningkatan kecepatan transmisi

data dengan teknologi berbasis HSDPA (High-Speed Downlink Packet Access).

Page 15: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 14

High Speed Packet Acsess merupakan hasil pengembangan teknologi

3G gelombang pertama Release 99 (R99) sehingga HSPA mampu bekerja jauh

lebih cepat bila dibandingkan dengan koneksi R99. Terkait jaringan CDMA ;

HSPA dapat disejajarkan dengan Evolution Data Optimized (Ev-Do) yang

merupakan perkembangan dari CDMA 2000. Jaringan HSPA sebagian besar

tersebar pada spectrum 1.900 MHz dan 2.100 MHz namun beberapa berjalan

pada 850 MHz . Spektrum yag lebih besar digunakan karena operator dapat

menjangkau area yang lebih luas serta kemampuannya untuk refarming dan

realokasi spectrum UHF.

HSPA menyediakan kecepatan

transmisi data yang berbeda dalam arus data

turun (downlink) HSDPA (High Speed

Downlink Packet Access) dan dalam arus

naik (uplink) HSUPA (High Speed Uplink

Packet Access), terkait standar

pengembangan yang dilakukan Third Generation Partnership Project

(3GPP) perkembangan lanjutan HSPA dapat semakin memudahkan akses ke dunia

maya karena serat fitur rapi dan canggih sehingga dapat mengurangi biaya transfer

data per mega bit.

Sumber gambar, http://www.telkomsel.com

Page 16: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 15

3. RANGKUMAN

1. Kecepatan transfer data adalah banyaknya paket data yang dapat dikirim atau

diterima komputer satiap satu satuan waktu. Satuan kecepatan transfer data

adalah bps (bits per second), misalnya satu karakter data diwakili dengan 1

bytes atau 8 bits.

2. Downstream merupakan kecepatan pada saat kita mengambil data – data dari

server internet ke komputer kita.

3. Upstream adalah kecepatan transfer data yaitu saat kita mengirimkan data dari

komputer ke server.

4. Bandwidth adalah lebar saluran data yang dilewati secara bersama-sama oleh

data-data yang di transfer.

5. Throughput adalah bandwidth aktual yang terukur pada suatu ukuran waktu

tertentu dalam suatu hari menggunakan rute internet yang spesifik ketika

sedang mendownload suatu file.

6. ADSL (Asymetric Digital Subscriber Line) adalah suatu teknologi modem

yang bekerja pada frekuensi antara 34 kHz sampai 1.104 kHz.

7. VSAT adalah untuk menerima dan mengirim data ke satelit. Satelit berfungsi

sebagai penerus sinyal untuk dikirimkan ke titik lainnya di atas bumi.

8. Wifi (Wireless Fidelity) adalah Teknologi jaringan tanpa kabel menggunakan

frekuensi tinggi berada pada spektrum 2,4 GHz.

9. Wibro (Wireless Broadband) yang memungkinkan akses internet broadband

(kecepatan tinggi) ke berbagai perangkat, termasuk ponsel, komputer notebook, dan

PDA.

10. GPRS adalah kepanjangan dari General Packet Radio Service, yaitu komunikasi data

dan suara yang dilakukan dengan menggunakan gelombang radio.

11. 3G adalah third generation technology yang mengacu kepada perkembangan

teknologi telepon nirkabel (wireless).

Page 17: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 16

4. LEMBAR KERJA SISWA

1. (Modul 23 bagian 2.a “Kecepatan Akses Internet”)

Kunjungi dan pelajari situs dengan alamat berikut ini :

http://id.wikipedia.org/wiki/Bits . kalian juga bisa kunjungi situs-situs yang

menjelaskan tentang ukuran / satuan data komputer, kemudian simpulkan dan

isilah titik-titik pada tabel di bawah ini.

Tera

bytes

Giga

Bytes

Mega

Bytes

Kilo

Bytes Bytes Bits Kilo bits

2 ..... ....... ........ ........ ....... .......

..... ..... 12 ........ ........ ....... .......

..... 125 ....... ........ ........ ....... .......

..... ..... ....... ........ 3072 ....... .......

..... ..... ....... ........ ........ 8192 .......

..... ..... ....... ........ ........ ....... 96

2. (Modul 23 bagian 2.b “Bandwidth”)

Lakukan pengetesan kecepatan akses internet dengan menggunakan aplikasi

online speedtest di alamat http://www.speedtest.net.

a. Sebelum melakukan tes secara online pastikan anda sudah dapat informasi

tentang kecepatan paket internet yang diberikan oleh ISP/Operator. Lihatlah

sampul luar paket internet kalian atau teleponlah Costumer Service ! tanyakan

berapa hal sehubungan dengan kecepatan akses internet.

b. Kemudain kalian masuk ke alamat website http://www.speedtest.net. ,

tunggu beberapa saat sampai loading selesai.

c. Secara otomatis Speedtest.net akan mendeteksi IP komputer kalian serta

ISP yang digunakannya.

d. Pada halaman utama (homepage) akan tampil interface transparan dalam

format map/peta yang menunjukkan posisi server yang digunakan. Seperti

pada gambar dibawah ini.

Page 18: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 17

e. Lakukan pengetesan dengan langkah-langkah sesuai petunjuk. Pertama tes

kecepatan downstream (unduh) kemudian tes kecepatan Upstream (unggah).

f. Catat hasil dari tes, berapa kecepatan downstream dan berapa kecepatan

Upstream ? kemudian kalian bandingkan kecepatan yang diberikan oleh

ISP dengan hasil tes pada Speedtest.net.

g. Kalau ada ketidak sesuaian, cari dan catat faktor penyebab

ketidaksesuaiannya.

3. (Modul 23 bagian 2.C “Saluran Kecepatan Internet”)

- Kerjakan tugas kelompok.!, maksimal satu kelompok 5 siswa.

- Tugasnya adalah melakukan wawancara ke beberapa orang atau organisasi

pengguna internet.

- Masing-masing siswa mencatat hasil wawancara.

Wawancara 1

a. Kunjungilah teman kalian atau organisasi yang menggunakan internet.

b. Tanyakanlah beberapa hal seputar :

- Saluran apa yang digunakan untuk akses internet?

- Teknologi yang digunakan?

- Harga dan kecepatannya ?

Wawancara 2

a. Kunjungilah kantor, organisasi atau instansi pemerintah yang

menggunakan internet dengan saluran VSAT.

Page 19: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 18

b. Lakukanlah wawancara dengan administrator atau pihak yang mempunyai

wewenang dalam pengelolaan jaringan VSAT pada kantor tersebut.

c. Tanyakanlah seputar : - Cara mendaftar atau berlangganan

- Biaya pendaftaran dan bulanan.

- Paket layanan yang diberikan.

- Kecepatan dan teknologinya dan

- Kelebihan dan kekurangannya.

Page 20: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 19

5. LEMBAR TES

A. Pilihlah a, b, c, atau d sebagai jawaban yang paling benar!

1. Salah satu keunggulan dari koneksi internet ADSL adalah ....

a. Harga modem murah

b. Ketika akses data tidak terganggu dengan telepon yang masuk

c. Mepunyai kecepatan akses yang lebih tinggi dibandingkan dengan 3G

d. Merupakan akses internet bergerak

2. Secara teori, kecepatan maksimum akses data menggunakan GPRS dapat mencapai

kecepatan ....

a. 2 Mbps b. 56 kbps

c. 115 kbps d. 1015 Kbps

4. Teknologi HSDPA merupakan pengembangan dari teknologi sebelumnya yaitu ....

a. WiFi b. ADSL c. 3G d. GPRS

3. Wibro mempunyai kelebihan dibanding dengan Wifi seperti berikut, kecuali ....

1. Telah tersedia di lebih banyak lokasi

2. Akses dapat dilakukan dari tempat dengan jarak 1 km dari titik poin

3. Dapat diakses sambil bergerak dengan kecepatan sampai 60 km/ jam

4. Kecepatan pengiriman data mencapai 512 kbps

4. Berikut ini yang berfungsi sebagai titik akses pada lokasi jaringan hotspot adalah ....

a. Access Point c. Internet Link

b. Access Controller d. Ethernet Card

5. Kelebihan dari teknologi 3G dibandingkan dengan GPRS adalah sebagai berikut, kecuali

....

a. Akses internet lebih cepat

b. Jaringan yang tersedia lebih luas

c. Dapat menggunakan aplikasi Video Call

d. Dapat menggunakan aplikasi Video Conference

7. Spektrum frekuensi yang digunakan WIFI adalah ....

a. 2,1 Ghz b. 10 Mhz c. 2,4 Ghz d. 2,5 Mhz

8. Besaran data sebanyak 1 kilobits sama dengan ....

a. 1.000 bits b. 1.024 bits c. 124 bits d. 10.024 bits

9. Satuan kecepatan data dalam komputer dikenal dengan “bps”, yaitu kependekan kata dari ....

Page 21: Modul 21 kecepatan akses internet

Modul TIK – Kecepatan Akses Internet Halaman | 20

a. Bytes per second c. Binary per second

b. Bits per second d. Biner Per Second

10. Saat ini kecepatan modem yang banyak dijual di pasaran adalah ....

a. 56 bps b. 5,6 Kbps c. 560 bps d. 56 Kbps

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat!

1. Apa perbedaan akses internet menggunakan dial-up dengan WiFi!

2. Jelaskan yang dimaksud dengan kecepatan transfer data!

3. Berapakah bandwith maksimum yang didapat apabila kita menggunakan akses

internet menggunakan ADSL?

4. Sebutkan kecepatan akses yang dapat diberikan oleh jaringan 3G !

5. Konversi satuan berikut dari Byte ke Bits.!

a. 56 Kilobytes = ..........Kilobits

b. 115 KB =.....................Kb.

c. 80000 Kilobits =..........KiloBytes