24
BUKU PANDUAN PENGGUNA

Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

BUKU PANDUAN PENGGUNA

Page 2: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 03 02 | Quick Guide

Selamat DatangKami ucapkan terima kasih karena Anda telah membeli Alcatel onetouch T60 Tablet. Perangkat ini menyediakan komunikasi dan hiburan selular berbasis teknologi Alcatel yang istimewa dengan standar berkualitas tinggi. Panduan ringkas ini memperkenalkan fungsi-fungsi utama, tip serta catatan untuk tablet ini. Baca dan pelajari dengan seksama sebelum menggunakannya. Gambar dan isi dalam panduan ini hanya sebagai rujukan saja, dan mungkin tidak sama dengan item sebenarnya, yang harus dipegang.

Produk ini memenuhi ketentuan pemerintah yang berlaku tentang batas SAR 2,0W/kg (CE) atau 1,6W/kg (FCC). Nilai maksimum spesifik SAR dapat dilihat di bagian 9 panduan pengguna ini.

Ketika membawa produk ini atau menggunakannya saat menempel ke badan Anda, gunakan aksesori yang disetujui misalnya kantung atau jaga jarak minimal 1,5 cm dari badan sehingga sesuai dengan persyaratan paparan RF yang berlaku. Perlu diingat bahwa produk ini dapat memancarkan gelombang meskipun tidak sedang melakukan panggilan.

DaFtaR ISI

1 meRakIt ...........................................................................................................................................................6

1.1 Membuka kemasan ....................................................................................................................................................................61.2 Merakit & Mengisi Baterai ........................................................................................................................................................7

2 PeRSIaPan .......................................................................................................................................................8

2.1 Perangkat Anda ...........................................................................................................................................................................82.2 Tombol ............................................................................................................................................................................................92.3 Menghidupkan dan mematikan perangkat ....................................................................................................................102.4 Pengaturan Akun Google ......................................................................................................................................................102.5 Menggunakan layar sentuh ..................................................................................................................................................102.6 Memahami layar depan ..........................................................................................................................................................112.7 Mengakses aplikasi ..................................................................................................................................................................152.8 Sambungan .................................................................................................................................................................................152.9 Memasukkan teks .....................................................................................................................................................................17

3 kontak ..........................................................................................................................................................17

4 e-maIl ............................................................................................................................................................18

Page 3: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 05 04 | Quick Guide

4.1 Pengaturan akun email ...........................................................................................................................................................184.2 Mengirim pesan email ............................................................................................................................................................18

5 web .................................................................................................................................................................18

5.1 Membuka halaman web ........................................................................................................................................................195.2 Navigasi pada halaman web .................................................................................................................................................195.3 Membuka jendela baru browser .........................................................................................................................................195.4 Membuat bookmark halaman web....................................................................................................................................195.5 Mencari teks dalam halaman web ......................................................................................................................................195.6 Memilih teks................................................................................................................................................................................20

6 manajeR FIle ...............................................................................................................................................20

7 PengatuRan ................................................................................................................................................21

7.1 Tanggal & waktu ........................................................................................................................................................................217.2 Pengaturan suara ......................................................................................................................................................................217.3 Mode pesawat terbang...........................................................................................................................................................217.4 Menggunakan GPS ...................................................................................................................................................................227.5 Mengelola aplikasi ....................................................................................................................................................................227.6 Mengatur bahasa ......................................................................................................................................................................22

8 aPlIkaSI PIhak ketIga ..............................................................................................................................23

9 keamanan & Penggunaan ......................................................................................................................24

10 InFoRmaSI umum .....................................................................................................................................37

11 Penolakan ................................................................................................................................................37

12 mengataSI maSalah ...............................................................................................................................40

Page 4: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 07 06 | Quick Guide

1. merakit

1.1 membuka kemasan Periksa item-item berikut dalam kemasan produk:• Tablet• Baterai• Pengisi daya• Kabel micro USB• Panduan ringkas

Peringatan: Aksesori yang disertakan bekerja prima untuk perangkat Anda. Aksesori selain yang disediakan mungkin tidak kompatibel dengan perangkat Anda.

1.2 merakit & mengisi baterai

1. Lepas penutup belakang

3. Pasang baterai

2. Pasang kartu SIM & MicroSD

4. Isi daya baterai

Peringatan:

1. Harap baca lebih dahulu “Keamanan & Penggunaan”.

2. Gunakan hanya pengisi daya yang diakui Alcatel Pengisi daya yang tidak diakui dapat menyebabkan baterai meledak atau merusak perangkat Anda.

3. Lakukan pemasangan atau pelepasan kartu SIM atau kartu SD pada saat perangkat mati. Melepas kartu SD atau kartu SIM pada saat perangkat hidup adalah dilarang. Segala kehilangan atau kerusakan data yang timbul akibat kesalahan dalam mengoperasikan adalah tanggung jawab pengguna.

Page 5: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 09 08 | Quick Guide

2. Persiapan

2.1 Perangkat anda

2.2 tombol

tombol Fungsi

Daya Tekan untuk menidurkan layar, atau tekan terus untuk menyalakan/mematikannya.

Rumah Tekan untuk kembali ke layar depan, atau tekan terus untuk membuka daftar aplikasi terakhir.

menu Tekan untuk membuka pilihan menu.

kembali Tekan untuk kembali.

Volume Tekan untuk mengatur volume perangkat.

15

1413Tombol Volume

Lensa kamera belakang

Speaker

13

14

15

9

23

4

6

7

5

8

121110

Tombol Daya

Sensor lampu

Lensa kamera depan

Tombol Rumah

Tombol Menu

Tombol Kembali

Layar sentuh

Mikrofon

LED indikator pengisian baterai

Port I/O

Lubang headset

Konektor Micro USB

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

Page 6: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 11 10 | Quick Guide

2.3 menghidupkan dan mematikan perangkat1. Untuk menghidupkan perangkat, tekan terus tombol [ Daya]. Jika Anda menghidupkan perangkat untuk yang pertama kali, ikuti petunjuk di layar untuk melakukan persiapan perangkat Anda.2. Untuk mematikan perangkat, tekan terus [ Daya], lalu pilih “matikan” lalu “ok”.

2.4 Pengaturan akun googleKetika pertama kali perangkat dinyalakan, Anda akan diminta untuk membuat pengaturan akun Gmail™. Jika Anda belum mempunyai akun, Anda dapat membuatnya sendiri. Sentuh logo Android untuk memulainya. Sekarang Gmail, kontak Google, dan kalender Google Anda akan secara otomatis dimuat ke perangkat Anda. Ketersediaan aplikasi tergantung pada negara dan operator.

2.5 menggunakan layar sentuhLayar sentuh perangkat memungkinkan Anda untuk dengan mudah memilih item atau menjalankan fungsi. Pelajari operasi dasar dalam penggunaan layar sentuh.Kontrol layar sentuh dengan pengoperasian berikut:

• tepuk: Sentuh sekali dengan jari Anda untuk memilih atau meluncurkan menu, pilihan, atau aplikasi.• tepuk dan tahan: Tepuk item lalu tahan lebih dari 2 detik untuk membuka daftar pilihan pop-up.• tarik: Tepuk lalu tarik jari Anda ke atas, bawah, kiri atau kanan untuk memindahkan item dalam daftar.• tarik lalu taruh: Tepuk dan tahan jari Anda pada suatu item, kemudian tarik jari Anda untuk

memindahkan item tersebut.• tepuk ganda: Tepuk dua kali dengan cepat jari Anda untuk memperbesar atau memperkecil tampilan

foto atau halaman Web.

memutar layar sentuh

Perangkat Anda dilengkapi sensor gerak terpadu yang mendeteksi arahnya. Jika Anda memutar perangkat, antarmukanya akan secara otomatis ikut berputar dengan arah yang sama.Untuk mengatur agar arah antarmuka tidak berubah, Anda dapat mematikan “Putar otomatis layar” dalam Pengaturan > Pengaturan tampilan.

mengunci dan membuka kunci layar sentuh

Bila perangkat tidak digunakan untuk jangka waktu tertentu, maka perangkat akan menonaktifkan layar sentuh dan secara otomatis menguncinya untuk mencegah operasi perangkat tanpa disengaja. Untuk mengunci layar sentuh secara manual, tekan [ Daya].Untuk membuka kunci layar, nyalakan layar dengan menekan [ Daya], lalu tarik ikon Buka Kunci di sisi kanan. Jika Anda mengatur kunci layar, Anda harus memasukkan PIN atau kata sandi, atau menggambar pola.

2.6 memahami layar depanSaat perangkat dalam mode diam, layar depan akan ditampilkan. Dari layar depan, Anda dapat melihat status perangkat dan mengakses aplikasi. Gulir ke kiri atau kanan ke panel pada layar depan.

menambahkan item ke layar depan

1. Dalam mode diam, tekan [ Menu] > Tambah.2. Pilih kategori item (pintasan, widget, folder, wallpaper) lalu pilih satu item.

Page 7: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 13 12 | Quick Guide

memindahkan item pada layar depan

1. Tepuk dan tahan item untuk memindahkannya sampai kotak yang dipilih muncul.2. Tarik item ke lokasi yang diinginkan.

menghapus item dari layar depan

1. Tepuk dan tahan item untuk menghapusnya.2. Kotak sampah akan ditampilkan di bagian bawah Layar depan.3. Tarik item ke kotak sampah.4. Setelah warna item menjadi hijau, lepaskan item tersebut.

menambahkan pintasan ke aplikasi

1. Dalam mode Menu, tepuk dan tahan ikon aplikasi. Ikon pintasan untuk aplikasi tersebut akan ditambahkan ke layar depan.2. Pindahkan ikon ke lokasi yang diinginkan atau pindahkan ke panel lain pada layar depan.

use the shortcuts panel

1. Tekan untuk menampilkan semua aplikasi.

2. Tekan untuk meluncurkan Email.

3. Tekan untuk meluncurkan Browser.

4. Tekan untuk meluncurkan Video.

5. Tekan untuk meluncurkan Kamera.

6. Tekan untuk beralih di antara 6 panel.

menu layar Depan

Tekan [ menu] pada desktop, Menu desktop akan ditampilkan, termasuk: Tambah, Wallpaper, Pencarian, Pemberitahuan, Pengaturan. Sentuh salah satu pilihan untuk membuka antarmuka dan mengoperasikan fungsinya.1. tambahTepuk “Tambah”, lalu pilih item untuk ditambahkan, termasuk: Pintasan, Widget, Folder, Wallpaper.2. wallpaperTepuk “Wallpaper”, lalu pilih kategori item (pintasan, widget, folder, wallpaper) lalu pilih item, tepuk “Simpan” atau “Jadikan wallpaper” untuk menjadikannya sebagai wallpaper.3. CariTepuk “Cari” untuk membuka “Google Search”.4. PemberitahuanTepuk “Pemberitahuan” untuk langsung membuka antarmuka pemberitahuan.5. PengaturanSentuh “Pengaturan” untuk langsung membuka “Pengaturan”.

Status & Pemberitahuan

Baris status di bagian atas layar berisi ikon-ikon yang memberi tahu Anda tentang pesan dan status perangkat Anda. Untuk melihat pemberitahuan Anda, tekan baris status lalu tarik ke bawah.

Page 8: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 15 14 | Quick Guide

Ikon indikator

Ikon Keterangan Ikon Keterangan Ikon Keterangan

Kekuatan sinyal GPS aktif Wi-Fi tersambung

Tiada layanan Mode pesawat terbang AP Selular aktif

3G tersambung Tidak ada kartu SIM Tersedia Wi-Fi terbuka

3G sedang digunakan Disk penuh USB tersambung

Bluetooth aktif Baterai Tambatan USB

Bluetooth tersambung Mengisi baterai Debugging USB

Jam alarm Pemberitahuan aktivitas Men-download data

Email baru Pemberitahuan Meng-upload data

Pesan suara baru Data menyinkronkan Lagu sedang diputar

Catatan: Ilustrasi hanya sebagai rujukan saja.

2.7 mengakses aplikasi1. Dalam mode diam, pilih untuk mengakses daftar aplikasi.2. Gulir ke atas atau bawah untuk memilih aplikasi.3. Sentuh huruf atau geser baris A-Z untuk dengan cepat melihat daftar aplikasi yang diawali dengan A-Z. 4. Tekan [ kembali] untuk kembali ke layar sebelumnya; tekan [ Rumah] untuk kembali ke layar depan.

mengakses aplikasi terakhir dan manajer tugas

1. Tekan terus [ Rumah] untuk membuka daftar aplikasi yang terakhir Anda akses.2. Pilih aplikasi untuk membukanya.3. Sentuh “kelola tugas” untuk melihat aplikasi yang sedang berjalan.4. Tepuk “akhiri” untuk mengakhiri aplikasi yang dipilih, atau tepuk “akhiri Semua” untuk mengakhiri semua aplikasi.

Catatan: Multitasking dapat mengakibatkan hang, macet , masalah pada memori, atau konsumsi daya meningkat. Untuk mencegah semua masalah ini, akhiri program-program yt tidak perlu dengan menggunakan manajer tugas.

2.8 Sambungan

Sambungan wi-Fi

Perangkat ini mendukung “Wi-Fi 802.11 b/g/n”. Anda dapat mengakses jaringan lokal lewat Wi-Fi.

Page 9: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 17 16 | Quick Guide

Press [ Menu] >pengaturan> Nirkabel & jaringan> Pengaturan Wi-Fi untuk menggunakan Wi-Fi.Begitu Wi-Fi diaktifkan, perangkat Anda akan secara otomatis memindai jaringan nirkabel yang tersedia, dan menampilkannya dalam daftar jaringan Wi-Fi. Anda dapat memilih salah satu untuk menyambungkan atau menambahkan jaringan baru.

Sambungan bluetooth

Perangkat ini mendukung Bluetooth 2.1. Dengan Bluetooth, Anda dapat membuat sambungan nirkabel dengan perangkat lain yang memiliki fasilitas Bluetooth.Tekan [ Menu] > Pengaturan > nirkabel & jaringan > Pengaturan Bluetooth untuk menggunakan Bluetooth. Begitu Bluetooth diaktifkan, perangkat Anda akan secara otomatis memindai perangkat Bluetooth di sekitar. Setelah memindai, tablet Anda akan menampilkan daftar perangkat yang ditemukan. Tepuk satu lalu masukkan PIN untuk memasangkan dengan perangkat tersebut.

Catatan: Fungsi Bluetooth dan pengoperasiannya berdasarkan produk bersangkutan.

Sambungan PC

Anda dapat menghubungkan perangkat Anda ke PC dengan menggunakan kabel Micro USB. Perangkat Anda dapat dihubungkan ke PC sebagai disk bisa lepas dan untuk mengakses direktori file. Jika kartu memori dipasang pada perangkat, Anda juga dapat mengakses direktori file dari kartu memori dengan menggunakan perangkat sebagai pembaca kartu memori.1. mengaktifkan penyimpanan uSbHubungkan perangkat ini ke komputer dengan kabel Micro USB, baris pemberitahuan akan muncul.

Sentuh USB Tersambung > Aktifkan penyimpanan USB > OK. Lalu pada komputer, Anda dapat melihat data di dalam Perangkat dan penyimpanan kartu SD. Dengan demikian transfer data dapat dilakukan antara perangkat ini dengan komputer.2. menonaktifkan Penyimpanan uSb Setelah data dipasang ke komputer, Anda dapat menarik baris pemberitahuan, sentuh Nonaktifkan Penyimpanan USB > Nonaktifkan Penyimpanan USB untuk memutuskan sambungan USB.

Catatan: Sambungan USB dilarang diputuskan pada saat transfer data berlangsung, karena dapat mengakibatkan data hilang atau rusak.

2.9 memasukkan teksTekan terus bidang masukan, lalu tepuk “metode masukan”. Anda dapat memilih metode masukan yang akan digunakan.

3 kontakAnda dapat mengimpor kontak ke dalam perangkat Anda. Semua kontak Anda ditampilkan dalam daftar sesuai abjad.

tIPS:1. Tepuk item untuk melihat informasi kontak, Tepuk & tahan untuk mengedit, menghapus dan lain-lain.2. Tekan [ menu] untuk pilihan lainnya seperti pencarian, impor/ekspor.

Page 10: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 19 18 | Quick Guide

4 e-mail

Anda dapat menggunakan perangkat ini untuk menerima atau mengirim Email Anda di mana saja dan kapan saja.

Catatan: E-mail dapat digunakan secara normal bila jaringan nirkabel tersambung dengan baik.

4.1 Pengaturan akun email

1. Masukkan alamat email dan kata sandi.2. Pilih “berikutnya” (untuk akun email umum, seperti Google Mail dan Yahoo) atau “Pengaturan manual” (untuk email perusahaan).3. Ikuti petunjuk di layar untuk menyelesaikan pengaturan.

4.2 mengirim pesan email

1. Tekan [ Menu] > Tulis.2. Masukan alamat email, perihal dan isinya.3. Tekan [ menu] untuk pilihan lainnya seperti Lampiran atau Lampiran Cc/Bcc.4. Tepuk “kirim” untuk mengirim pesan tersebut.

5 webAnda dapat tersambung ke internet di mana pun jalur akses atau hotspot nirkabel tersedia.

5.1 membuka halaman web

Dalam mode diam, buka daftar aplikasi lalu pilih “browser” untuk meluncurkan laman yang telah ditentukan.Untuk mengakses halaman web tertentu, pilih bidang masukan URL, masukkan alamat (URL) halaman web tersebut lalu pilih “buka”.

5.2 navigasi pada halaman web

Anda dapat menyapu jari Anda pada layar untuk menavigasi dan melihat area lain pada halaman web.

5.3 membuka jendela baru browser

Buka beberapa jendela browser untuk memudahkan Anda berpindah dari satu situs web ke situs web lain. Ketika menampilkan halaman web, tekan [ Menu] > Jendela.

5.4 membuat bookmark halaman web

Ketika menampilkan halaman web, tekan [ Menu] > Lainnya > Tambah bookmark. Bila perlu edit nama bookmark, lalu tepuk “ok”.

5.5 mencari teks dalam halaman web

Ketika menampilkan halaman web, tekan [ Menu] > Lainnya > Cari di halaman.Masukkan apa yang Anda ingin cari. Seiring Anda mengetikkan huruf, huruf yang sesuai akan disorot.

Page 11: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 21 20 | Quick Guide

Tepuk panah kiri atau kanan untuk melihat item berikut atau sebelumnya yang cocok.

5.6 memilih teks

1. Tekan [ Menu] > Lainnya > Pilih teks.2. Tekan terus pada suatu kata.3. Tarik bagian awal dan akhir teks yang Anda pilih untuk menyorotnya. Lalu teks yang dipilih akan disalin ke clipboard.4. Dalam bidang masukan teks (misalnya ketika menulis pesan), tekan terus titik di mana teks tersebut akan ditempelkan. Tepuk “tempel”.

6 manajer FilePelajari bagaimana begitu cepat dan mudahnya untuk mengakses semua foto, video, musik, dan file jenis lainnya yang disimpan dalam disk lokal dan kartu SD.Dalam mode diam, buka daftar aplikasi lalu pilih “manajer file”.Dalam satu folder, tekan [ menu] untuk menggunakan pilihan-pilihan berikut:• Untuk membuat folder baru, pilih tambah folder.• Untuk menghapus file atau folder, pilih hapus.• Untuk mengubah mode tampilan, pilih tampilan daftar/thumbnail.• Untuk mengurutkan file atau folder, pilih jenis urutan.• Untuk mencari file, pilih Cari.• Untuk menggunakan fitur tambahan dalam menggunakan file, seperti menyalin, memindahkan, berbagi

atau menampilkan file tersembunyi, pilih lainnya. Anda juga dapat mengakses “manajer file” untuk menginstal aplikasi yang tersimpan dalam disk lokal dan kartu SD.

7 PengaturanDapatkan pilihan lain untuk personalisasi tablet Anda dalam menu Pengaturan.

7.1 tanggal & waktu

Tekan [ Menu] > pengaturan > Waktu & tanggal untuk mengatur tanggal, waktu, zona waktu dan format.

7.2 Pengaturan suara

Tekan [ Menu] > pengaturan > Suara untuk mengatur volume nada dering, media and alarm serta pengaturan tampilan seperti mode diam, nada sentuh.

7.3 mode pesawat terbang

Tekan [ Menu] > pengaturan > Nirkabel & nirkabel untuk mencari mode pesawat terbang. Jika Mode pesawat terbang aktif, semua jaringan nirkabel akan dinonaktifkan dalam mode ini, Anda dapat mengaktifkan sambungan Wi-Fi secara manual.

Page 12: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 23 22 | Quick Guide

Peringatan: Meskipun mode pesawat diaktifkan, tablet dilarang untuk digunakan pada pesawat atau di beberapa laboratorium khusus atau di bawah peralatan rumah sakit, lingkungan khusus lainnya, dsb, untuk mencegah peralatan elektronik mengganggu komunikasi atau perangkat ini, Anda disarankan untuk mematikan perangkat ini dalam lingkungan seperti itu.

7.4 menggunakan gPS

Tekan [ Menu] > pengaturan > Lokasi & keamanan > Gunakan satelit GPS untuk mengaktifkan GPS, selanjutnya Anda dapat mencari lokasi dengan google map tm .

7.5 mengelola aplikasi

Tekan [ Menu] > pengaturan > Aplikasi > Kelola aplikasi untuk menemukan semua aplikasi yang terinstal dalam perangkat Anda, pilih aplikasi yang akan dihapus.

7.6 mengatur bahasa

Tekan [ Menu] > pengaturan > Bahasa & Keyboard untuk memilih bahasa dan metode masukan yang Anda ingin gunakan.

8 aplikasi Pihak ketigaPerangkat ini kompatibel dengan aplikasi pihak ketiga pada Android 2.2. Anda dapat menginstal dan menghapusnya sesuai kebutuhan Anda.

Catatan: Ketika menginstal atau menggunakan aplikasi pihak ketiga, harap berhati-hati! Segala kerusakan atau kehilangan data, dsb. yang timbul akibat menginstal dan menggunakan aplikasi pihak ketiga sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna.

Page 13: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 25 24 | Quick Guide

9 keamanan & Penggunaan

Penggunaan baterai & keamanan

• Jauhkan produk ini dari cairan. Cairan dapat memasuki bagian sirkuit produk sehingga menimbulkan karat.

• Jangan letakkan produk ini di dekat sumber panas. Suhu tinggi dapat menyebabkan baterai gembung, bocor atau rusak.

• Jangan keringkan produk yang basah atau lembap dengan menggunakan alat pemanas atau sumber panas, seperti pengering rambut atau oven microwave.

• Jangan tinggalkan produk di dalam mobil dengan suhu tinggi.

• Jangan jatuhkan produk. Menjatuhkan produk, terutama pada permukaan yang keras dapat menyebabkan produk rusak.

• Hubungi penjual atau TCT Mobile Limited jika produk Anda rusak akibat terjatuh, terkena cairan atau suhu tinggi.

Peringatan: Jauhkan produk dengan baterai terpasang dari sumber api karena dapat menimbulkan ledakan.

mengisi baterai

Catatan untuk mengisi baterai produk:

• Selama mengisi baterai, letakkan baterai dan pengisi daya dalam suhu ruangan agar pengisian baterai berjalan efektif.

• Baterai baru belum terisi penuh.

• Baterai baru atau yang lama disimpan dapat membutuhkan waktu pengisian lebih lama.

• Baterai dan sistem pengisian memiliki sirkuit yang melindungi baterai data kerusakan akibat pengisian berlebih.

Peringatan saat mengemudi

Mengemudi dengan aman dan bertanggung jawab adalah tanggung jawab utama Anda ketika sedang mengemudikan kendaraan. Patuhi selalu hukum dan regulasi penggunaan produk ini.

• Jangan menulis atau membaca data tertulis.

• Jangan menjelajahi Internet.

• Jangan masukkan informasi navigasi.

• Jangan lakukan fungsi apa pun yang dapat mengganggu konsentrasi Anda dalam mengemudi.

• Arahkan selalu pandangan Anda ke jalan.

• Gunakan fitur suara (seperti perintah suara) dan fitur bicara (seperti petunjuk arah lewat suara), bila

Page 14: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 27 26 | Quick Guide

tersedia.

• Patuhi selalu semua hukum dan regulasi setempat yang mengatur penggunaan perangkat dan aksesori selular dalam kendaraan.

hati-hati terhadap pengguna volume tinggi

Peringatan: Paparan terhadap suara nyaring dari apa pun untuk waktu lama dapat mempengaruhi pendengaran Anda.

gerakan berulang

Bila Anda melakukan gerakan yang berulang-ulang, misalnya menekan tombol atau menulis dengan tangan, Anda dapat merasa tidak nyaman pada tangan, lengan, bahu, leher, atau anggota badan lainnya.

anak kecil

Jauhkan perangkat ponsel dan aksesorinya dari jangkauan anak-anak. Misalnya:

• Bahaya tersedak dapat terjadi karena komponen kecil yang bisa dilepas.

• Penggunaan yang salah ditampilkan menimbulkan suara nyaring, yang mungkin dapat merusak pendengaran.

• Penggunaan baterai yang tidak benar dapat berakibat kepanasan atau terbakar.

layar/layar sentuh

Perlu diingat informasi berikut ini ketika menggunakan ponsel Anda:

Peringatan tentang layar:Layar ponsel Anda terbuat dari kaca atau akrilik dan dapat pecah jika ponsel Anda terjatuh atau terkena benturan kuat. Jangan gunakan jika layar pecah atau retak karena Anda dapat mengakibatkan Anda terluka.

Penolakan garansi: Jika ponsel Anda dilengkapi layar sentuh, perlu diingat bahwa respons terbaik layar sentuh adalah dengan sentuhan ringan dari ujung jari Anda atau stylus nonlogam.

lingkungan pengoperasian

Ingat untuk mematuhi semua peraturan khusus yang berlaku di setiap area, dan matikan ponsel Anda bila ada larangan penggunaannya, atau bila dapat menimbulkan gangguan atau bahaya. Jangan hubungkan produk yang tidak kompatibel.

menggunakan ponsel dekat perangkat elektronik lainKebanyakan peralatan elektronik modern terlindungi dari sinyal RF (Frekuensi Radio). Hubungi produsen untuk menanyakan alternatifnya.

Perangkat medis yang dapat dipasang

Page 15: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 29 28 | Quick Guide

Jarak minimal enam (6) inci harus dijaga antara perangkat ponsel nirkabel dan perangkat medis yang dipasang, seperti alat pacu jantung atau pengendali irama denyut jantung (cardioverter defibrillator) , untuk mencegah gangguan terhadap perangkat tersebut.

Pemakai perangkat medis semacam ini harus:

• SELALU menjaga jarak perangkat ponsel lebih dari enam (6) inci dari perangkat medis yang dipasang ketika ponsel sedang aktif;

• Tidak membawa ponsel di saku bagian dada;

• Menggunakan telinga yang berlawanan arah dari perangkat medis yang dipasang untuk mengurangi gangguan;

• Segera mematikan ponsel jika dicurigai menimbulkan gangguan;

• Membaca dan mengikuti petunjuk dari produsen perangkat medis yang dipasang. Jika ada pertanyaan seputar penggunaan perangkat ponsel dengan perangkat medis yang dipasang, hubungi ahli kesehatan Anda.

Perangkat medis lainJika Anda menggunakan perangkat medis pribadi yang lain, hubungi produsen perangkat tersebut untuk memastikan apakah sudah memilik perlindungan terhadap energi RF dari luar. Matikan telepon Anda di pusat perawatan kesehatan jika peraturan di tempat tersebut memerintahkan demikian. Rumah sakit atau pusat perawatan kesehatan mungkin menggunakan peralatan yang sensitif terhadap energi RF dari luar.

kendaraanSinyal RF dapat mempengaruhi sistem elektronik yang kurang atau tidak dilengkapi pelindung di dalam kendaraan bermotor. Tanyakan kepada produsen atau perwakilannya tentang kendaraan Anda sebelum menggunakan ponsel Anda dalam kendaraan bermotor. Anda juga harus menanyakan kepada produsen dari peralatan apa pun yang telah ditambahkan ke kendaraan Anda.

Fasilitas yang diberi tanda peringatanMatikan ponsel Anda di fasilitas yang diberi tanda peringatan untuk mematikannya.

kawasan berpotensi ledakanMatikan ponsel ketika berada di wilayah dengan kandungan udara yang dapat menyebabkan ledakan, serta patuhi semua petunjuk dan perintah. Pengguna disarankan untuk mematikan ponsel saat berada di tempat pengisian bahan bakar (pompa bensin). Pengguna diingatkan untuk mematuhi semua larangan penggunaan peralatan radio di tempat pengisian, penyimpanan, dan distribusi bahan bakar, pabrik bahan kimia, atau di tempat yang sedang terjadi ledakan. Beberapa tempat yang berpotensi ledakan sering kali, tetapi tidak selalu, diberi tanda dengan jelas. Termasuk bagian bawah dek kapal; tempat pengiriman atau gudang penyimpanan bahan kimia; kendaraan yang menggunakan bahan bakar gas cair (seperti propana atau butana); tempat yang udaranya mengandung bahan kimia atau partikel seperti butiran, debu, atau serbuk logam, dan tempat lain di mana Anda biasanya diminta mematikan mesin kendaraan.

Page 16: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 31 30 | Quick Guide

angka absorpsi spesifik (Ieee)

PONSEL ANDA SESUAI DENGAN REGULASI UNTUK PAPARAN GELOMBANG RADIO.

Perangkat ini dirancang untuk tidak melebihi batas paparan gelombang radio (medan elektromagnetik frekuensi radio) yang diadopsi oleh FCC (Komisi Komunikasi Federal) dan CE (Dewan Uni Eropa). Batasan-batasan ini termasuk batas keselamatan yang dirancang untuk memastikan keselamatan bagi semua orang, tanpa memandang usia dan kesehatannya.

Panduan paparan gelombang radio menggunakan unit pengukuran yang dikenal sebagai Angka Absorpsi Spesifik, atau SAR. Batas SAR Eropa adalah 2,0W/kg. Perangkat jenis one touch T60 telah diuji berdasarkan batas SAR ini. Nilai SAR tertinggi yang dilaporkan di bawah standar ini saat sertifikasi produk untuk digunakan pada badan adalah 0,811W/kg. Perangkat ini telah diuji untuk umumnya pengoperasian dengan diletakkan pada badan dengan jarak bagian belakang perangkat 0,5 cm dari badan. Untuk menjaga kesesuaian dengan ketentuan paparan RF, gunakan aksesori yang menjaga jarak 1,5 cm antara badan pengguna dengan bagian belakang perangkat. Penggunaan pengait ikat pinggang, kantung telepon atau aksesori serupa tidak boleh mengandung komponen yang mengandung logam. Penggunaan aksesori yang tidak memenuhi ketentuan ini mungkin tidak sesuai dengan ketentuan paparan RF sehingga harus dihindari.

Organisasi Kesehatan Dunia telah menyatakan bahwa informasi sains terakhir tidak mengindikasikan perlunya peringatan khusus seputar penggunaan ponsel. Informasi selengkapnya dapat ditemukan di www.who.int/emf (Organisasi Kesehatan Dunia).

Informasi dari organisasi kesehatan dunia

“Banyak penelitian telah dilakukan selama dua dekade terakhir untuk menilai apakah ponsel dapat membahayakan kesehatan. “

Sumber: WHO Fact Sheet 193

Informasi selanjutnya: http://www.who.int/emf .

Pernyataan sesuai dengan petunjuk uni eropa

Informasi kesesuaian CE berikut ini berlaku untuk ponsel yang dilengkapi salah satu logo CE berikut ini:

Perangkat ini sesuai dengan ketentuan dasar dan ketentuan lain dari Petunjuk 1999/5/EC.

www.alcatelonetouch.com

Pernyataan FCC

Catatan: Semua batasan ini dibuat untuk memberi perlindungan yang memadai terhadap gangguan berbahaya dalam penggunaan di masyarakat. Perangkat ini menghasilkan, menggunakan dan memancarkan energi frekuensi radio dan, jika tidak dipasang dan digunakan sesuai dengan petunjuk, dapat menimbulkan bahaya gangguan terhadap komunikasi radio.

Page 17: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 33 32 | Quick Guide

Akan tetapi, tidak ada jaminan bahwa gangguan terhadap radio atau televisi, yang dapat dipastikan dengan mematikan dan menghidupkan perangkat, pengguna disarankan untuk mencoba memperbaiki gangguan tersebut dengan satu atau beberapa tindakan berikut:

• Mengubah arah atau lokasi antena penerima.

• Menjauhkan jarak antara perangkat tersebut dengan alat penerima.

• Menghubungkan perangkat ini ke soket listrik yang berbeda dari yang digunakan oleh alat penerima.

• Hubungi dealer atau teknisi radio/TV yang berpengalaman untuk meminta bantuan.

Perubahan atau modifikasi yang tidak secara tertulis disetujui oleh pihak yang bertanggung jawab dalam kesesuaian dapat membatalkan hak pengguna untuk mengoperasikan perangkat ini. Untuk alat penerima yang terkait dengan pengoperasian layanan radio berlisensi (seperti siaran FM), untuk mereka berlaku pernyataan berikut:

Perangkat ini sesuai dengan Peraturan FCC Bagian 15. Pengoperasian harus sesuai dalam kondisi di mana perangkat ini tidak akan menimbulkan gangguan yang berbahaya. Untuk perangkat lain, berlaku pernyataan berikut ini: Perangkat ini sesuai dengan Peraturan FCC Bagian 15. Pengoperasiannya harus sesuai dua persyaratan berikut:

(1) perangkat ini tidak boleh menimbulkan gangguan yang berbahaya

(2) perangkat ini harus menerima gangguan apa pun yang diterima, termasuk gangguan yang dapat mengganggu pengoperasiannya.

Peringatan!Produsen tidak bertanggung jawab atas gangguan terhadap radio atau TV akibat modifikasi tak resmi

pada perangkat ini.

layanan lokasi (gPS )

Ponsel Anda mungkin menggunakan sinyal GPS (Global Positioning System ) untuk aplikasi berbasis lokasi. Semua perubahan ini dapat mempengaruhi kinerja teknologi lokasi pada perangkat Anda.

lokasi andaInformasi berbasis lokasi di antaranya informasi yang dapat digunakan untuk menentukan perkiraan lokasi ponsel. Perangkat yang dilengkapi teknologi GPS juga memancarkan informasi berbasis lokasi. Di samping itu, jika Anda menggunakan aplikasi yang memerlukan informasi berbasis lokasi (seperti arah mengemudi), aplikasi semacam ini memancarkan informasi berbasis lokasi. Informasi berbasis lokasi dapat dibagi dengan pihak ketiga, seperti penyedia aplikasi, TCT Mobile Limited, dan pihak ketiga lainnya yang menyediakan layanan.

navigasi

Peta, arah, dan data navigasi mungkin berisi data yang tidak akurat atau tidak lengkap, dan kondisi dapat berubah dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, Anda harus selalu secara visual mengonfirmasikan bahwa petunjuk navigasi sesuai dengan yang Anda lihat sebelum mengikutinya. Semua pengguna harus memperhatikan kondisi jalan, penutupan jalan, lalu-lintas, dan faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi keselamatan Anda dalam berkendara atau berjalan kaki. Patuhi selali markah jalan yang terpasang.

jingyan.liao
附注
33页改动了。
Page 18: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 35 34 | Quick Guide

Privasi & keamanan data

TCT Mobile Limited memahami bahwa privasi dan keamanan data adalah penting bagi setiap orang.

• Awasi penggunaan—Bawa selalu ponsel bersama Anda dan jangan tinggalkan di tempat yang dapat digunakan orang lain tanpa terawasi. Kunci tombol bila fungsi ini tersedia.

• Amankan Informasi Pribadi—Ponsel ini dapat menyimpan informasi pribadi di berbagai lokasi termasuk kartu SIM, kartu memori, dan memori internal. Pastikan untuk menghapus atau mengosongkan semua informasi pribadi sebelum Anda mendaur ulang, mengembalikan, atau memberikan perangkat Anda. Anda juga dapat membuat cadangan data pribadi untuk ditransfer ke perangkat baru.

• Aplikasi—Instal aplikasi pihak ketiga hanya dari sumber tepercaya. Aplikasi dapat mengakses informasi pribadi seperti gata panggilan, perincian lokasi dan sumber daya jaringan.

• Informasi berbasis lokasi—Informasi berbasis lokasi di antaranya informasi yang dapat digunakan untuk menentukan perkiraan lokasi ponsel. Produk yang terhubung ke jaringan selular memancarkan informasi berbasis lokasi. Perangkat yang dilengkapi teknologi GPS juga memancarkan informasi berbasis lokasi. Di samping itu, jika Anda menggunakan aplikasi yang memerlukan informasi berbasis lokasi (seperti arah mengemudi), aplikasi semacam ini memancarkan informasi berbasis lokasi. Informasi berbasis lokasi dapat dibagi dengan pihak ketiga, seperti penyedia aplikasi, ALCATEL, dan pihak ketiga lainnya yang menyediakan layanan.

Penggunaan & perawatan

Untuk merawat ponsel Anda, perhatikan petunjuk berikut:

•Cairan

Jauhkan ponsel Anda dari air, hujan, kelembapan yang tinggi, keringat, atau cairan lainnya.

•Panasataudinginyangekstrem

Jangan simpan atau pun gunakan ponsel Anda dalam suhu di bawah -20°C (4°F) atau di atas 55°C (131°F). Jangan isi baterai ponsel Anda para suhu di bawah 0°C (32°F) atau di atas 40°C (104°F)

•Microwave

Jangan keringkan ponsel ini di dalam oven microwave. Tindakan tersebut dapat mengakibatkan kebakaran atau ledakan.

•Debudankotoran

Jauhkan ponsel dari debu, kotoran, pasir, makanan atau material lain yang mengganggu.

•Cairanpembersih

Jangan gunakan bahan kimia keras, larutan pembersih atau deterjen keras untuk membersihkan ponsel.

•Guncangandangetaran

Jangan jatuhkan, benturkan atau guncangkan ponsel ini. Penggunaan yang kasar dapat mengakibatkan papan sirkuit retak.

jingyan.liao
附注
34页改动了。
Page 19: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 37 36 | Quick Guide

•Cat

Jangan cat ponsel ini. Lapisan cat dapat menyumbat komponen yang dapat dilepas atau lubang ventilasi perangkat dan menghambat penggunaan yang semestinya.

•perlindungan

Untuk melindungi ponsel Anda, pastikan selalu tempat baterai dan penutup konektor dalam keadaan tertutup rapat.

Daur ulang

Harap tidak membuang ponsel atau aksesori listriknya (seperti pengisi daya, headset, atau baterai) bersama sampah rumah tangga, atau pun membuang ke dalam api.

Kemasan produk dan buku panduannya hanya boleh dibuang sesuai dengan ketentuan pemerintah dalam membuang sampah dan daur ulang.

Peringatan hak cipta perangkat lunak

Produk-produk ALCATEL mungkin mengandung perangkat lunak ALCATEL dan pihak ketiga yang dilindungi hak cipta yang disimpan dalam memori semikonduktor atau media lain. Oleh karena itu, setiap perangkat lunak yang dilindungi hak cipta di dalam produk ALCATEL dilarang untuk dimodifikasi, didistribusikan, direkayasa balik atau diperbanyak dengan cara apapun sepanjang diizinkan oleh hukum. Selain itu, pembelian produk ALCATEL tidak dianggap sebagai pemberian secara langsung atau tidak langsung, estopel, atau yang lainnya, semua lisensi di bawah hak cipta, paten, atau penggunaan

paten dari ALCATEL atau penyedia perangkat lunak pihak ketiga, kecuali untuk lisensi yang normal, non-eksklusif, dan bebas royalti untuk penggunaan yang timbul akibat penerapan hukum di dalam penjualan produk.

10 Informasi umum• Alamat Internet: www.alcatelonetouch.com

• Nomor Bebas Pulsa: Kunjungi situs web kami.

Di situs Internet kami, Anda bisa melihat bagian Pertanyaan Umum.

Versi elektronik buku panduan ini tersedia dalam bahasa Inggris dan bahasa lainnya berdasarkan ketersediaan di server kami. www.alcatelonetouch.com

11 PenolakanMungkin terdapat perbedaan tertentu antara keterangan dalam buku panduan dan operasi tablet, tergantung pada rilis perangkat lunak tablet milik pengguna akhir atau layanan tertentu dari Pemberi Lisensi. TCT Mobile tidak akan bertanggung jawab secara hukum atas perbedaan semacam ini, jika ada, maupun untuk atas akibat potensial mereka, di mana tanggung jawabnya harus secara eksklusif ditanggung oleh Pemberi Lisensi.

Perangkat lunak yang disertakan dengan tablet ini tidak dapat digunakan secara tersendiri; Pengguna

Page 20: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 39 38 | Quick Guide

akhir tidak boleh mengalihkan, meminjamkan atau menyewakan perangkat lunak, atau menyalin materi tertulis yang disertakan bersama perangkat lunak. Semua hak kekayaan intelektual seperti tetapi tidak terbatas pada paten, merek dagang, hak cipta atau hak rahasia dagang yang terkait dengan perangkat lunak ini adalah milik dan tetap menyatu dengan TCT Mobile/pemasoknya.

Pengguna akhir dilarang memodifikasi, menerjemahkan, merekayasa balik, mendekompilasi atau membongkar perangkat lunak atau bagian mana pun dari perangkat lunak, atau berusaha mendapatkan kode sumber atau membuat karya turunan dari perangkat lunak tersebut. Pengguna akhir dilarang menghapus, mengganti atau merusak tanda kepemilikan, merek dagang atau hak cipta atau pemberitahuan yang diletakkan atau terkandung bersama perangkat lunak.

Pengguna akhir dengan tegas mengakui dan menyetujui bahwa penggunaan perangkat lunak ini menjadi pengguna akhir tersebut dan bahwa perangkat lunak ini disediakan “sebagaimana adanya” tanpa jaminan atau kondisi apapun. TCT Mobile atau pemasoknya tidak menjamin bahwa fungsi-fungsi pada perangkat lunak akan memenuhi kebutuhan pengguna akhir atau bahwa pengoperasian peranti lunak ini tidak akan terganggu atau bebas dari kesalahan. Pengguna akhir bertanggung jawab untuk memilih perangkat lunak untuk mencapai hasil yang diinginkan pengguna akhir, dan untuk penggunaan dan hasil yang didapatkan dari perangkat lunak ini.

Pengguna akhir mengakui bahwa perangkat lunak tidak ditujukan untuk penggunaan dalam (i) kontrol pesawat online, lalu-lintas pesawat, navigasi pesawat atau komunikasi pesawat; atau (ii) dalam desain, konstruksi, operasi atau perawatan fasilitas nuklir.

TCT Mobile dan pemasoknya tidak memberikan jaminan, secara tersurat atau pun tersirat, termasuk tapi tidak terbatas pada jaminan yang terkait dengan: bebas dari pelanggaran, bersih dari virus, keakuratan atau kelengkapan respons atau hasil, jaminan tersirat akan dapat diperjualbelikan, dan kesesuaian

untuk tujuan tertentu.

TCT Mobile dalam kondisi apapun tidak bertanggung jawab atas semua kerusakan yang insidental atau akibat benda itu sendiri apapun bentuknya (termasuk, tapi tidak terbatas pada, kerugian akibat hilangnya keuntungan bisnis, terganggunya bisnis, hilangnya informasi bisnis, cedera badan, hilangnya privasi atau kerugian lain atau kehilangan lain dalam bentuk apapun) yang timbul akibat penggunaan atau ketidakmampuan menggunakan perangkat lunak, meskipun telah diingatkan kemungkinan akan kerugian semacam itu. TCT Mobile juga tidak bertanggung jawab atas tindakan atau materi yang diberikan oleh pengiklan, mitra periklanan atau yang lainnya (termasuk pengguna yang tidak sah, atau “peretas”) Bagaimanapun bentuk tindakannya, tanggung jawab TCT Mobile dan pemasoknya yang timbul akibat atau terkait dengan perjanjian ini tidak akan lebih dari total biaya yang dibayarkan oleh pengguna akhir di bawah perjanjian ini. Semua pembatasan, pengecualian dan penolakan yang dinyatakan di atas berlaku sampai batas maksimum yang diperbolehkan oleh hukum yang berlaku.

Di samping pembatasan umum di atas, pengguna perangkat lunak tertentu pada tablet dapat diberlakukan masa berlaku lisensi tertentu, sebelum mengaktifkan perangkat lunak tersebut, bacalah dengan seksama persyaratan dan ketentuannya, jika Anda tidak setuju, Anda tidak berhak untuk menggunakan perangkat lunak tersebut.

Penggunaan sebagian perangkat lunak dapat dikenakan biaya; Anda diingatkan untuk terlebih dahulu membaca peringatan yang diberikan oleh penyedia layanan sebelum mengaktifkan perangkat lunak tersebut. Jika ada pertanyaan, hubungi penyedia layanan bersangkutan.

Page 21: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 41 40 | Quick Guide

12 mengatasi masalahSebelum menghubungi departemen layanan purnajual, Anda disarankan untuk mengikuti petunjuk berikut:

• Anda disarankan untuk sekali-kali mematikan perangkat untuk menjaga kinerja yang optimal.

• Anda disarankan untuk mengisi penuh baterai untuk pengoperasian yang optimal.

• Hindari menyimpan data dalam jumlah besar di dalam perangkat Anda karena ini dapat mempengaruhi kinerja perangkat.

Dan lakukan pemeriksaan berikut:

Ponsel saya tidak dapat hidup

• Tekan [ Daya] sampai layar menyala.

• Periksa tingkat daya baterai.

• Periksa kontak baterai, lepas lalu pasang kembali baterai Anda, kemudian hidupkan kembali perangkat Anda.

Ponsel saya tidak merespons dalam beberapa menit

•Tekantombol[ Daya].

•Lepasbaterailalupasangkembali,kemudianhidupkankembaliperangkat.

Ponsel saya mati sendiri

• PeriksaapakahlayarakandikuncibilaAndatidakmenggunakanponsel.

• Periksatingkatdayabaterai.

Ponsel saya tidak dapat terisi dengan baik

• Pastikan Anda menggunakan baterai dan pengisi daya Alcatel yang tersedia dalam kemasan.

• Pastikan baterai sudah dipasang. Baterai harus dipasang sebelum menghubungkannya ke pengisi daya.

• Pastikan baterai tidak kosong sama sekali; jika baterai benar-benar kosong, akan dibutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk menampilkan indikator pengisian daya di layar.

• Pastikan pengisian daya dilakukan dalam kondisi normal (0°C ~ +40°C).

• Saat berada di luar negeri, pastikan arus listriknya kompatibel.

Ponsel saya panas ketika disentuh

•KetikaAndamenggunakanaplikasiyangmembutuhkandayalebihbesarataumenggunakanaplikasipada perangkat untuk waktu yang lama, perangkat Anda akan terasa panas bila disentuh. Ini adalah normal dan tidak akan mempengaruhi masa hidup atau kinerja perangkat.

Page 22: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

Quick Guide | 43 42 | Quick Guide

Ponsel tidak dapat terhubung ke jaringan

• Coba lakukan di lokasi lain.

• Tanyakan jangkauan jaringan kepada operator Anda.

• Tanyakan kepada operator bahwa kartu SIM Anda masih berlaku.

• Cobalah pilih jaringan yang ada secara manual.

• Jika jaringan penuh, coba lagi untuk menghubungkan di lain waktu.

kesalahan kartu SIm

• Pastikan kartu SIM sudah terpasang dengan benar

• Tidak dapat digunakan

• Pastikan chip pada kartu SIM Anda tidak rusak atau robek

tampilan di layar “tidak ada layanan”

•Andaberadadiluarareajangkauanjaringan.

Saya sudah 3 kali salah memasukkan kode PIn

• Hubungi operator jaringan untuk meminta kode PUK (Personal Unblocking Key).

Saya tidak dapat menghubungkan ponsel ke komputer saya

• Pastikan kabel data PC yang digunakan kompatibel.

• Pastikan driver sudah terinstal dan diperbarui pada PC Anda.

Saya tidak dapat mengunduh file baru

• Periksa ruang kosong pada kartu MicroSD Anda.

• Hapus beberapa file.

• Periksa koneksi jaringan Anda.

Perangkat tidak dapat terdeteksi oleh perangkat lain via bluetooth

• Pastikan fungsi Bluetooth sudah diaktifkan dan ponsel Anda dapat dilihat oleh pengguna lain.

bagaimana caranya agar baterai lebih tahan lama

• Pastikan Anda mengikuti waktu pengisian hingga penuh (minimal 5 jam)

• Setelah diisi sebagian, indikator tingkat baterai mungkin tidak menunjukkan yang sebenarnya. Tunggu sekurangnya 20 menit setelah melepas pengisi daya untuk melihat indikator sebenarnya

• Pergelap tingkat kecerahan

• Perpanjang interval pemeriksaan email selama mungkin

Page 23: Onetouch t60-quick-guide-indonesian

44 | Quick Guide

• Tutup aplikasi yang bekerja di latar belakang jika aplikasi tersebut tidak digunakan untuk waktu lama.

• Nonaktifkan Bluetooth, Wi-Fi, atau GPS saat tidak digunakan.

Page 24: Onetouch t60-quick-guide-indonesian