Panduan Stimulus 2015

Embed Size (px)

Citation preview

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    1/16

    PANDUAN

    USULAN BANTUAN DANA STIMULUS

    PENINGKATAN SUMBER DAYA PENELITIAN/PENGABDIAN

    KEPADA MASYARAKAT

    DI PERGURUAN TINGGI

    Untuk Kegiatan:Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian /Pelatihan Penulisan Program Pengabdian kepada Masyarakat

    DIREKTORAT RISET DAN PENGABDIAN MASYARAKAT

    DIREKTORAT JENDERAL PENGUATAN RISET DAN PENGEMBANGAN

    KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI

    TAHUN 2015

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    2/16

    1Panduan Stimulus tahun 2015

    BANTUAN STIMULUS

    PENINGKATAN SUMBER DAYAPENELITIAN/PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

    DI PERGURUAN TINGGITAHUN 2015

    I. LATAR BELAKANG

    Pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan budaya di

    perguruan tinggi dilaksanakan melalui kegiatan pendidikan, penelitian, dan

    pengabdian kepada masyarakat. Secara umum tujuan dan sasaran kegiatan

    penelitian dan pegabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi antara lain:

    1. Untuk pengembangan institusi, yang dilaksanakan melalui latihan penelitian

    dan pengabdian kepada masyarakat bagi dosen perguruan tinggi,pengayaan bahan pengajaran bagi proses pembelajaran mahasiswa, dan

    pengembangan suasana ilmiah/budaya akademik.

    2. Untuk melakukan inovasi dan pengembangan ipteks, yang dilaksanakan

    melalui kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi dosen

    perguruan tinggi.

    3. Untuk melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk

    memecahkan permasalahan nasional maupun daerah yang dilaksanakan

    melalui kerja sama perguruan tinggi dengan berbagai instansi pemerintah,

    swasta, dan industri.Terkait dengan hal tersebut di atas dan dalam dalam rangka mendorong

    semangat otonomi perguruan tinggi, Direktorat Riset dan Pengabdian

    Masyarakat (DRPM), Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan

    (Ditjen Risbang) telah mengembangkan kebijakan desentralisasi penelitian,

    dalam arti perguruan tinggi diberi otonomi atau hak pengelolaan program

    penelitian secara mandiri; mulai dari evaluasi proposal, penetapan proposal yang

    layak didanai, pengelolaan dana penelitian, monitoring dan evaluasi, serta

    pembinaan kepada para peneliti di perguruan tingginya masing-masing.

    Sedangkan untuk pengembangkan program kegiatan pengabdian kepadamasyarakat ke depan akan dilakukan dengan menggunakan pola desentralisasi

    sebagaimana yang telah dilakukan di bidang penelitian.

    Dengan semangat otonomi dan desentralisasi ini, maka tantangan

    perguruan tinggi ke depan adalah bagaimana meningkatkan kemampuan dan

    keberhasilan perguruan tinggi dalam mengelola proses kegiatan penelitian dan

    pengabdian kepada masyarakat baik secara manajerial maupun operasional,

    mulai dari peningkatan kemampuan dosen peneliti dan pelaksana pengabdian

    kepada masyarakat, melakukan proses seleksi secara transparan dan akuntabel,

    penetapan prioritas yang dikaitkan dengan potensi/kepentingan regional,

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    3/16

    2Panduan Stimulus tahun 2015

    membangun dan melaksanakan sistem penjaminan mutu secara berkelanjutan,

    melakukan monitoring dan evaluasi.

    Untuk menilaian apakah kelembagaan penelitian perguruan telah berjalan

    dengan baik di bidang tatakelola (manajemen) penelitian, sumberdaya manusia,

    sarana dan prasarana dan pengeloaan luaran hasil penelitian, Direktorat Risetdan Pengabdian Masyarakat (DRPM), Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan

    Pengembangan (Ditjen Risbang) telah mengembangkan program kinerja

    lembaga penelitian, yaitu proses penilaian atau evaluasi terhadap pengelolaan

    lembaga dan program penelitian di perguruan tinggi untuk selanjutnya

    menenentukan kedudukan perguruan tinggi dalam kelompok atau klaster

    mandiri, utama, madya dan binaan.

    Evaluasi dan penilaian lembaga dan program penelitian ini dilakukan setiap

    tahun dan penetapan klaster dilakukan setiap 4 (empat) tahun sekali.

    Pelaksanaan evaluasi kinerja penelitian sudah memasuki tahun kedua, yaitupertama dilaksanakan pada tahun 2010 dan kedua dilaksanakan pada tahun

    2014. Bagi perguruan tinggi yang telah masuk klaster mandiri diberikan dana

    setiap tahun antara 6 sampai dengan 10 milyar, klaster utama diberikan dana

    antara 3 sampai dengan 5 milyar dan klaster madya diberikan dana antara 1

    sampai dengan 2 milyar. Dana tersebut digunakan untuk pelaksanaan dan

    pengembangan program penelitian desentralisasi di perguruan tinggi. Berikut

    adalah hasil evaluasi kinerja penelitian:

    NO KLASTER TAHUN 2010 TAHUN 20141. Mandiri 10 14

    2. Utama 22 36

    3. Madya 64 79

    4. Binaan 260 772

    Jumlah= 356 901

    Berdasarkan hasil evaluasi kinerja penelitian seperti diuraikan di atas, dapat

    disimpulkan bahwa kematangan dalam membangun kelembagaan penelitian dan

    pengabdian kepada masyarakat yang kuat, profesional, dan dinamis di masa kinimaupun masa mendatang menjadi kata kunci bagi setiap perguruan tinggi untuk

    menjaga, memelihara dan mengembangkan eksistensinya. Oleh karenanya

    setiap perguruan tinggi harus bisa mendapatkan jawaban dari setiap tantangan

    dan keragaman yang terjadi di bidang penelitian dan pengabdian kepada

    masyarakat. Namun, disadari bahwa masih terdapat disparitas atau keragaman

    kemampuan antar perguruan tinggi dalam mengelola kegiatan penelitian dan

    pengabdian kepada masyarakat sehingga muncul berbagai kendala dalam

    meningkatkan kemampuan para peneliti dan pelaksana pengabdian kepada

    masyarakat baik secara substantif maupun teknis dan metodologis. Kendalatersebut dirasakan pula dalam meraih sumber dana penelitian dan pengabdian

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    4/16

    3Panduan Stimulus tahun 2015

    kepada masyarakat yang ada di berbagai instansi pemerintah maupun swasta,

    bahkan di lembaga-lembaga penelitian internasional yang umumnya diberikan

    secara kompetitif.

    Keragaman pengembangan program penelitian dan pengabdian kepada

    masyarakat di lingkungan perguruan tinggi terjadi dalam bentuk keragamankemampuan individu dosen, keragaman kemampuan institusi perguruan tinggi,

    dan keragaman dari sisi regionalisasi dan bahkan keragaman dalam membangun

    budaya meneliti dan melaksanakan pengabdian kepada masyarakat.

    Keragaman ini terjadi karena berbagai faktor di antaranya keterbatasan

    dosen dalam mendapatkan informasi yang terkait dengan kebijakan bidang

    penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, masih kurangnya dosen dalam

    penguasaan ilmu dan keahlian penyusunan proposal, dan masih kurangnya

    kemampuan dosen dalam melakukan kerja sama di perguruan tinggi dan lain

    sebagainya. Oleh karena itu berbagai upaya untuk mengatasi kendala tersebutmasih terus dilakukan antara lain melalui pengembangan berbagai program yang

    mendorong terlaksananya peningkatan mutu dosen dalam bidang penelitian dan

    pelaksanakan pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi.

    Berlandaskan pada uraian latar belakang tersebut di atas, Direktorat Riset

    dan Pengabdian Masyarakat Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan

    Pengembangan memandang perlu untuk menyediakan: Bantuan Stimulus

    Peningkatan Sumber Daya Peneliti dan Pengabdian kepada

    Masyarakat di Perguruan Tinggi.

    Bantuan stimulus ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatakankepada perguruan tinggi untuk meningkatkan kapasitas dan keahlian para dosen

    dalam membuat proposal penelitian dan pengandian kepada masyarakat. Oleh

    karenanya bantuan stimulus ini dikhususkan untuk melaksanakan kegiatan

    Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian atau Pelatihan Penulisan Proposal

    Pengabdian kepada Masyarakat di lingkungan PTN/PTS di seluruh Indonesia.

    Dengan adanya program ini, diharapkan kemampuan para dosen peneliti

    dan pelaksana pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi yang berada

    di klaster binaan akan semakin meningkat sehingga mereka akan mampu

    mengirim proposal penelitian atau pengabdian kepada masyarakat setiaptahunnya. Melalui program stimulus ini juga diharapkan akan dapat memperkecil

    disparitas bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di lingkungan

    perguruan tinggi binaan khususnya perguruan tinggi swasta yang berada dilevel

    bawah.

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    5/16

    4Panduan Stimulus tahun 2015

    II. TUJUAN DAN HASIL YANG DIHARAPKAN

    A. Tujuan penyelenggaraan bantuan stimulus peningkatan sumberdaya peneliti

    atau pelaksana pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi ini

    adalah:

    1. Membantu penyediaan dana bagi perguruan tinggi untukmenyelenggarakan kegiatan pelatihan penulisan proposal penelitian dan

    pengabdian kepada masyarakat yang telah dikembangkan oleh

    Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat Direktorat Jenderal

    Penguatan Riset dan Pengembangan.

    2. Membekali para dosen di perguruan tinggi dengan pengetahuan dan

    keterampilan penguasaan metodologi penelitian dan pegabdian kepada

    masyarakat khususnya yang terkait dengan teknik penyusunan proposal.

    3. Mendorong dosen PTN/PTS menyusun proposal penelitian atau

    pegabdian kepada masyarakat untuk diajukan sebagai usulan penelitian

    dan pengabdian kepada masyarakat pada setiap tahunnya dan

    mendorong para dosen untuk membuat tulisan-tulisan ilmiah yang akan

    dipublikasikan di jurnal-jurnal teakreditasi yang berskala nasional

    maupun internasional.

    4. Mendorong perguruan tinggi di wilayah untuk dapat mengagendakan

    pelaksanaan penelitian dan pegabdian kepada masyarakat di perguruan

    tingginya masing-masing.

    5. Membangun jaringan kerja sama dan informasi bidang penelitian serta

    pegabdian kepada masyarakat antar perguruan tinggi di wilayah masing-

    masing.

    6. Membantu perguruan tinggi dalam membangun budaya dan atmosfir

    penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan penguatan

    kelembangannya secara maksimal.

    B. Hasil yang diharapkan dari penyelenggaraan bantuan stimulus ini adalah :

    1. Tersebarnya informasi tentang kebijakan di bidang penelitian dan

    pengabdian kepada masyarakat yang telah dikembangkan oleh

    Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat Direktorat Jenderal

    Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset dan Pendidikan

    Tinggi.

    2. Meningkatnya pengetahuan, keterampilan serta kemampuan dosen

    PTN/PTS kelompok binaan pada wilayah terpilih dalam menyiapkan

    proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

    3. Tumbuh dan berkembangnya atmosfer budaya meneliti dan budaya

    pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi

    masing-masing peserta.

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    6/16

    5Panduan Stimulus tahun 2015

    4. Melahirkan komitmen yang kuat di kalangan sivitas akademika dan

    pengelola perguruan tinggi dalam pengembangan program penelitian

    dan pengabdian kepada masyarakat secara terarah dan terpadu.

    III. PENERIMA BANTUAN DANA STIMULUS

    Penerima dana stimulus peningkatan sumberdaya peneliti atau pelaksana

    pengabdian kepada masyarakat adalah perguruan tinggi (PTN/PTS) yang

    terdaftar di SIMLITABMAS dan telah mengisi Data Kinerja Penelitian

    Perguruan Tinggi dan ditentukan oleh Direktorat Riset dan Pengabdian

    Masyarakat, Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan

    Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi.

    IV. KETENTUAN PENERIMA BANTUAN DANA STIMULUSPerguruan tinggi yang telah ditetapkan sebagai penerima dana bantuan dana

    stimulus peningkatan sumberdaya penelitian dan pengabdian kepada

    masyarakat diharuskan:

    1. Membuat dan menyampaikan usulan (proposal) bantuan dana stimulus

    tersebut dengan memilih salah satu kegiatan:

    a. Program Peningkatan Sumberdaya Penelitianatau

    b. Program Peningkatan Sumberdaya Pengabdian kepada

    Masyarakat.

    2. Menyediakan dana pendamping bantuan stimulus maksimal 50 % bila

    kebutuhan dana melebihi dana stimulus yang akan diberikan kepadaperguruan tinggi.

    3. Membuat anggaran biaya kegiatan Pelatihan Peningkatan Sumberdaya

    Peneliti atau Pelaksana Pengabdian kepada Masyarakat yang disatukan

    dalam proposal (contoh terlampir)

    4. Mengisi form kesediaan menerima dana bantuan stimulus peningkatan

    sumberdaya penelitian atau pengabdian kepada masyarakat (terlampir).

    5. Penyediaan dana pendamping dibuktikan dengan Surat Pernyataan

    Penyediaan Dana Pendamping Stimulus yang ditandatangani oleh

    Rektor/Ketua/Direktur atau Ketua Yayasan yang memiliki kewenangandalam penggunaan dana perguruan tinggi, diberikan materai Rp. 6000 dan

    dicap stempel serta disatukan dalam lampiran proposal (contoh terlampir).

    6. Proposal Bantuan Stimulus Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau

    Pengabdian kepada Masyarakat (rangkap 2) ditujukan kepada:

    Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat

    Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan

    Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi

    Gedung D Dikti lt.4, Jalan Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan, Jakarta 10270

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    7/16

    6Panduan Stimulus tahun 2015

    Sedangkan softcopy proposal dikirim ke alamat email:

    [email protected] lambat tanggal 15 September 2015pukul

    16.00 WIB.

    7. Bagi perguruan tinggi yang telah ditetapkan menerima dana stimulus

    peningkatan sumberdaya peneliti dan pelaksana pengabdian kepadamasyarakat tetapi TIDAK MEMBUAT Proposal dan TIDAK MEMBUAT

    Surat Pernyataan Penyediaan Dana Pendamping Stimulus sebagaimana

    disebut pada bab IV butir 5 dan 6, maka perguruan tinggi tersebut

    dinyatakan TIDAK BERSEDIA menerima dana bantuan stimulus dan

    selanjutnya dana tersebut akan diberikan kepada perguruan tinggi lain yang

    bersedia menerima.

    V. PENGESAHAN USULAN BANTUAN STIMULUS

    Usulan (proposal) bantuan stimulus peningkatan sumberdaya peneliti ataupelaksana pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi diusulkan oleh

    Lembaga Penelitian/Pengabdian kepada Masyarakat (LP/LPPM) dengan surat

    yang ditandatangani oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada

    Masyarakat (LP/LPPM) dan setujui/diketahui oleh Rektor/Ketua/Direktur serta

    dicap perguruan tinggi pengusul.

    VI. PERSYARATAN PERGURUAN TINGGI PENGUSUL

    Persyaratan bagi perguruan tinggi yang dapat mengusulkan Bantuan Stimulus

    Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau Pelaksana Pengabdian kepada

    Masyarakat adalah:

    1. Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang

    terdaftar di PDPT Ditjen Pendidikan Tinggi atau Kopertis Wilayah dan

    mengajukan proposal sesuai dengan ketentuan tersebut di atas.

    2. Perguruan Tinggi pengusul tidak dalam keadaan konflik internal

    berkepanjangan atau terjadi dualisme kepemimpinan dalam satu perguruan

    tinggi.

    3. Berminat untuk melaksanakan kegiatan Peningkatan Sumberdaya Penelitian

    atau Pelaksana Pengabdian kepada Masyarakat di Perguruan Tinggi dengan

    menyediakan dana pendamping maksimal 50% dari dana bantuan stimulus

    yang diterima.

    Bersedia melaksanakan dan membiayai terlebih dahulu kegiatan Peningkatan

    Sumberdaya Penelitian atau Pelaksana Pengabdian kepada Masyarakat di

    Perguruan Tinggi.

    mailto:[email protected]:[email protected]:[email protected]
  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    8/16

    7Panduan Stimulus tahun 2015

    VII.TEMPAT KEGIATAN PELATIHAN

    Tempat pelaksanaan pelatihan Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau Pelaksana

    Pengabdian kepada Masyarakat DAPAT dilaksanakan di Kampus Perguruan

    Tinggi atau tempat lain yang memenuhi persyaratan untuk kegiatan pelatihan.

    VIII. PESERTA, NARASUMBER DAN PANITIA

    1. Peserta pelatihan Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau pelaksana

    Pengabdian kepada Masyarakat adalah 50 orang dosen tetap perguruan

    tinggi yang telah memiliki NIDN yang terdiri:

    a. 25 orang dosen dari perguruan tinggi penyelenggara

    b. 25 orang dosen dari perguruan tinggi swasta di luar perguruan tinggi

    penyelenggara dengan ketentuan maksimum 3 orang per perguruan

    tinggi.2. Narasumber pelatihan Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau pelaksana

    Pengabdian kepada Masyarakat terdiri dari:

    a.Pakar dari DRPM

    b.Pimpinan DRPM

    c.Pimpinan Perguruan Tinggi

    3. Panitia Pelaksana pelatihan Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau pelaksana

    Pengabdian kepada Masyarakat terdiri dari:

    a. Satu orang panitia pendamping DRPM

    b. Panitia perguruan tinggi penyelenggara (8 orang)

    IX. PENDANAAN DAN PENCAIRAN DANA BANTUAN STIMULUS

    A. Sumber Dana:

    Sumber dana untuk melaksanakan kegiatan Pelatihan Peningkatan

    Sumberdaya Peneliti atau Pelaksana Pengabdian kepada Masyarakat adalah:

    1. Dari DIPA Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemristek-Dikti

    maksimal 45.000.000,- atau disesuaikan dengan lokasi perguruan tinggi

    dan kebutuhan biaya.

    2. Dana Pendamping dari Perguruan Tinggi maksimal 50% dari dana

    bantuan stimulus

    B. Proses Pencairan Dana:

    1. Perguruan tinggi yang telah ditetapkan sebagai penerima dana bantuan

    stimulus diminta untuk melaksanakan terlebih dahulu kegiatan pelatihan

    peningkatan sumberdaya peneliti atau pelaksana pengabdian kepada

    masyarakat dengan dana perguruan tinggi.

    2. Dana bantuan stimulus akan diproses setelah kegiatan dilaksanakan dan

    Perguruan tinggi menandatangani serta mengirim Dokumen

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    9/16

    8Panduan Stimulus tahun 2015

    Penugasan (kontrak 100%) Pelaksanaan Pelatihan

    Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau Pelaksana Pengabdian

    kepada Masyarakat disertai kelengkapan dokumen yaitu copy

    rekening bank resmi perguruan tinggi danNPWP.

    X. LAPORAN KEGIATAN DAN KEUANGAN

    1. Laporan Kegiatan:

    a. Laporan diketik spasi di kertas HVS A4 dilampirkan dengan materi

    pelatihan, nama-nama peserta dan narasumber, absensi peserta,

    susunan panitia, dan kelengkapan lainnya dengan Susunan Laporan

    terdiri dari:

    I. Pendahuluan

    II. Nama KegiatanIII. Maksud dan Tujuan

    IV. Manfaat Kegiatan

    V. Waktu dan Tempat Kegiatan

    VI. NaraSumber dan Peserta

    VII. Susunan Acara

    VIII. Biaya

    IX. Penutup

    X. Lampiran-Lampiran (Materi Pelatihan, Daftar Peserta dan

    Narasumber)

    b. Perguruan tinggi penyelenggaran pelatihan diharuskan mengirim

    laporan hasil pelatihan peningkatan sumberdaya penelitian atau

    pelaksana pengabdian kepada sebanyak 2 (dua) rangkap dengan sampul

    biru muda dan diberi judul

    LAPORAN HASIL PELAKSANAAN KEGIATAN BANTUAN

    STIMULUS PENINGKATAN SUMBERDAYA PENELITI ATAU

    PELAKSANA PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT DI ................

    PADA TANGGAL ........

    Hardcopy laporan dikirim paling lambat satu minggu setelah kegiatan

    selesai ke:

    Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat

    Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan

    Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi

    Gedung D Dikti lt.4, Jalan Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan, Jakarta

    10270

    Sedangkan softcopy laporan, dikirim ke alamat email:

    [email protected]

    mailto:[email protected]:[email protected]:[email protected]
  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    10/16

    9Panduan Stimulus tahun 2015

    2. Laporan Keuangan

    Sesuai dengan ketentuan yang berlaku laporan penggunaan dana bantuan

    stimulus untuk kegiatan Pelatihan Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau

    Pelaksana Pengabdian kepada Masyarakat yang WAJIB dilaporkan adalah:

    a.Dana bantuan stimulus yang diberikan kepada perguruan tinggi.

    b.Laporan keuangan wajib disertai atau dilampirkan dengan bukti-bukti

    kwitansi pembelian/belanja, Surat Perjalanan Dinas, Transport,

    honorarium dan bukti setoran pajak serta bukti-bukti pengeluaran

    lainnya.

    c. Laporan keuangan penggunaan dana stimulus dengan bukti-buktinya

    dapat dijadikan satu dengan laporan kegiatan pelatihan sebagai

    lampiran.

    d.Khusus untuk laporan keuangan dana pendamping internal perguruan

    tinggi penyelenggara dibuat secara terpisah sesuai dengan

    penggunaannya dan bukti kelengkapannya.

    XI. PENUTUP

    Demikian panduan ini dibuat untuk menjadi acuan perguruan tinggi penerima

    bantuan dana stimulus dalam melaksanakan pelatihan peningkatan sumberdaya

    peneliti atau pelaksana pengabdian kepada masyarakat.

    Hal-hal yang belum diatur dalam panduan bantuan dana stimulus ini akanditentuan kemudian.

    Jakarta, 1 September 2015

    Direktorat Riset dan PengabdianMasyarakat

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    11/16

    1

    Lampiran: 1

    PEDOMAN PENYUSUNAN PROPOSALBANTUAN DANA STIMULUS PENINGKATAN SUMBERDAYA PENELITI ATAUPELAKSANA PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

    TAHUN 2015

    Setiap perguruan tinggi yang berminat untuk mendapatkan bantuan stimulus ini

    diwajibkan untuk mengajukan usulan bantuan dengan mengirimkan Proposal Bantuan

    Stimulus Peningkatan Sumberdaya Peneliti atau Pelaksana Pengabdian kepada

    Masyarakat. Proposal ditulis maksimum berjumlah 30 halaman menggunakan 25 font

    Times New Roman ukuran 12 dengan jarak baris 1,5 dan ukuran kertas A - 4.

    Sistematika usulan sebagai berikut:

    1. COVER DAN WARNA PROPOSAL BANTUAN STIMULUS

    Cover proposal Bantuan Stimulus berwarna UNGGUdengan dihalaman muka

    ditulis judul: USULAN BANTUAN STIMULUS PENINGKATAN

    SUMBERDAYA PENELITI UNIVERSITAS/ INSTITUT/ SEKOLAH

    TINGGI/ AKADEMI/ POLITEKNIK........................

    ATAU

    USULAN BANTUAN STIMULUS PENINGKATAN SUMBERDAYA

    PELAKSANA PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT UNIVERSITAS/

    INSTITUT/ SEKOLAH TINGGI/ AKADEMI/ POLITEKNIK ......................

    (pilih salah satu)

    2. PENDAHULUAN

    Pendahuluan proposal terdiri dari:

    a. Latar Belakang:menjelaskan tentang deskripsi perguruan tinggi penerima

    bantuan stimulus dilengkapi dengan informasi data jumlah dosen, jumlah

    mahasiswa, fakultas, program studi, sarana dan prasara, jumlah penelitian

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    12/16

    2

    dosen dan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat, publikasi dan

    luaran lainnya (dapat menggunakan analisis SWOT).

    b. Tujuan dan Sasaran, yaitu apa yang ingin dicapai dalam pelaksanaan

    kegiatan pelatihan penulisan proposal dalam rangka peningkatansumberdaya peneliti atau pengabdian kepada masyarakat di perguruan

    tinggi,

    c. Nama dan Waktu kegiatan, yaitu Pelatihan Penulisan Proposal ........

    (bisa dipilih Penelitian atau Pengabdian kepada Masyarakat, disesuaikan

    dengan kebutuhan perguruan tinggi yang bersangkutan) dan waktu kegiatan

    disesuaikan dengan tanggal yang telah ditentukan oleh Direktorat Riset dan

    Pengabdian Masyarakat, Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan

    Pengembangan, Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi

    d. Tempat Kegiatan:Dapat dilaksanakan di Kampus atau atau fasilitas lain

    yang memenuhi syarat untuk kegiatan pelatihan.

    3. PESERTA KEGIATAN

    Jumlah peserta peserta pelatihan peningkatan sumber daya penelitian atau

    pelaksana pengabdian kepada masyarakat minimal sebanyak 50 orang dosenpergurguruan tinggi terdiri dari:

    a. 25 orang berasal dari dosen perguruan tinggi penyelenggara dan 25 orang

    dosen yang berasal dari perguruan tinggi lain yang ada di sekitarnya

    (masing-masing perguruan tinggi maksimum 3 orang).

    b. Calon peserta pelatihan adalah dosen tetap, minimal berpendidikan minimal

    S2, telah memiliki NIDN, dan berminat mengkuiti kegiatan pelatihan.

    c. Calon peserta diharuskan telah membuat dan membawa proposal penelitianatau PPM.

    d. Calon peserta belum pernah mengikuti kegiatan pelatihan sejenis.

    e. Peserta tidak dipungut biaya dan tidak diberikan piagam pelatihan,

    4. TEMPAT DAN WAKTU KEGIATAN

    Kegiatan pelatihan peningkatan sumberdaya penelitian atau pengabdian kepada

    masyarakat dapat dilaksaakan di kampus perguruan tinggi atau tempat lain yangmemenuhi persyaratan pelatihan.

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    13/16

    3

    Sedangkan jadwal kegiatan pelatihan ditetapkan oleh Perguruan Tinggi

    berkoordinasi dengan Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat.

    5. NARASUMBER DAN MATERI KEGIATAN

    Narasumber pada kegiatan ini adalah reviewer pusat yang ditugaskan oleh

    Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat dan pimpinan perguruan

    tinggi penyelenggara kegiatan penerima dana stimulus. Sedangkan materi yang

    disampaikan di dalam kegiatan peningkatan sumberdaya peneitian dan

    pengabdian kepada masyarakat meliputi :

    Materi Pelatihan Bidang Penelitian:

    a.Kebijakan Program dan Mekanisme Kegiatan Penelitian dan Pengabdian

    kepada Masyarakat Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat, Direktorat

    Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset dan

    Pendidikan Tinggi

    b.Pengajuan Proposal Penelitian atau Pengabdian kepada Masyarakat secara

    Online (penggunaan Aplikasi SIM-LITABMAS)

    c. Teknik Penyusunan Proposal Penelitian

    d.Diskusi kelompok bedah proposal penelitian

    Materi Pelatihan Bidang Pengabdian kepada Masyarakat:

    a.Kebijakan Program dan Mekanisme Kegiatan Penelitian dan Pengabdian

    kepada Masyarakat Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat, Direktorat

    Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset dan

    Pendidikan Tinggi

    b.Pengabdian kepada Masyarakat secara Online (penggunaan Aplikasi SIM-

    LITABMAS)

    c. Teknik Penyusunan Proposal Pengabdian kepada Masyarakat

    d.Diskusi kelompok bedah proposal penelitian Pengabdian kepada Masyarakat

    6. DANA KEGIATAN PELATIHAN

    Sumber dana kegiatan peningkatan sumberdaya peneliti atau pengabdian

    kepada masyarakat di perguruan tinggi adalah dari Direktorat Riset dan

    Pegabdian Masyarakat yang diberikan dalam bentuk bantuan stimulus maksimal

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    14/16

    4

    Rp. 45.000.000 (empat puluh lima juta rupiah) dan dana pendamping dari

    perguruan tinggi maksimal 50% bila kebutuhan dana melebihi dana bantuan

    stimulus.

    Rincian dana bantuan stimulus peningkatan sumberdaya penelitian ataupengabdian kepada masyarakat yang diberikan kepada perguruan tinggi

    penerima disusun dengan perincian sebagai berikut:

    RINCIAN DANA STIMULUS

    NoKegiatan/sub kegiatan/jenis

    belanja/rincian belanjaVolume

    Hargasatuan (Rp)

    Jumlahbiaya (Rp)

    1 Belanja Bahan :a. Keperluan ATK, Bahan Habis Pakai 1 Keg 2.400.000,- 2.400.000,-b. Penggandaan (Seminar Kit,

    panduan, dan materi)75 Org x 1 Keg 50.000,- 3.750.000,-

    c. Cetak spanduk 1 Keg 500.000,- 500.000,-d. Surat Menyurat, Fotocopy, Pelaporan

    dll1 Keg 2.400.000,- 2.400.000,-

    2 Honor Output kegiatan :a. Penanggungjawab 1 org x 1 keg 450.000,- 450.000,-b. Ketua 1 org x 1 keg 400.000,- 400.000,-c. Sekretaris 1 org x 1 keg 350.000,- 350.000,-d. Anggota

    - Panitia pendamping DRPM 1 org x 1 keg 300.000,- 300.000,-- Panitia PT Penyelenggara 5 org x 1 keg 300.000.- 1.500.000.-

    3Belanja Barang Non Operasionallainnya:

    a.

    Biaya Penginapan- Pemateri/pakar 2 org x1 keg x 2 hr 700.000,- 2.800.000,-- Narasumber DRPM 1 org x1 keg x 2 hr 700.000,- 1.400.000,-- Panitia pendamping DRPM 1 org x1 keg x 2 hr 700.000,- 1.400.000,-

    b. Snack dan makan 75 org x1 kegx1 hari 90.000.- 6.750.000,-

    4 Belanja Jasa Profesi:a. Pengarah (Rektor/Pejabat PT) 1 org x 1 keg 1.000.000.- 1.000.000,-b. Narasumber PT (Succes Story) 1 org x 1 keg 1.000.000.- 1.000.000.-c. Pemateri/pakar 2 org x 1 keg x 2 jam 1.000.000.- 4.000.000,-d. Narasumber DRPM 1 org x 1 keg x 2 jam 800.000.- 1.600.000,-

    5 Belanja Perjalanan Lainnya:a. Perjalanan pemateri/pakar 2 org x 1 keg 3.250.000.- 6.500.000.-b. Perjalanan narasumber DRPM 1 org x 1 keg 3.250.000,- 3.250.000,-

    c. Perjalanan Anggota 1 org x 1 keg 3.250.000,- 3.250.000,-Jumlah= 45.000.000

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    15/16

    1

    Lampiran: 2

    SURAT PERNYATAANBERSEDIA MENYEDIAKAN DANA PENDAMPING BANTUAN STIMULUS

    DAN PELAKSANAAN KEGIATAN PELATIHAN PENULISAN PROPOSALPENELITIAN / PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT *)

    Nomor: .............................. 2015

    Yang bertanda tangan dibawah ini :N a m a :Jabatan : Rektor/Ketua/DirekturPerguruan Tinggi : ....................

    Alamat : ...................

    Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya bahwa institusi (sebutkan namaperguruan tingginya) yang saya pimpim BERSEDIA menyediakan Dana PendampingBantuan Stimulus untuk meningkatkan kapasitas sumberdaya peneliti atau pelaksanapengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi kami dan perguruan tinggi yangada di sekitarnya melalui kegiatan Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian /Pengabdian kepada Masyarakat*)(pilih salah satu) yang akan dilaksanakan padatanggal ...................................... di ............................. dengan jumlah peserta..........................

    Kami juga bersedia menyelenggarakan dan membiayai kegiatan Pelatihan PenulisanProposal Penelitian / Pengabdian kepada Masyarakat terlebih dahulu sebelum danabantuan stimulus dicairkan.

    Demikian Surat Pernyataan ini dibuat secara sunguh-sungguh dan menjadi dasardalam melaksanakan program bantuan stimulus penelitian atau pengabdian kepadamasyarakat di perguruan tinggi kami.

    ...................................., 2015

    Rektor/Ketua/Direktur .........

    Ttd bermaterai Rp. 6000,- dan cap stempel PT

    (................................................)

    *) harap pilih satu satu kegiatan Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian atau Pengabdian kepadaMasyarakat sesuai dengan kebutuhan perguruan tinggi pelaksana.

  • 7/25/2019 Panduan Stimulus 2015

    16/16

    1

    Lampiran : 3

    SURAT KESEDIAAN MENERIMA DANA STIMULUSDAN MELAKSANAKAN KEGIATAN PELATIHAN PENULISAN PROPOSAL

    PENELITIAN / PENGABDIAN KEPADA MASYARAKATTAHUN 2015

    Yang bertanda tangan dibawah ini:

    N a m a : ............................................................................

    Jabatan : ...........................................................................

    Perguruan Tinggi : ...........................................................................

    Alamat Perguruan Tinggi : ...........................................................................

    No. HP / kontak person : ..........................................................................

    Dengan ini menyatakan BERSEDIA / TIDAK BERSEDIAmenerima bantuan dana

    stimulus peningkatan sumberdaya penelitian / pengabdian kepada masyarakat dan

    melaksanakan kegiatan Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian / Pengabdian kepada

    Masyarakat sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

    Demikian Surat Pernyataan ini saya buat secara sungguh-sungguh untuk menjadi

    dasar dan acuan pelaksanaan kegiatan pelatihan.

    ................................... 2015Mengetahui/Menyetujui Yang menyatakaan kesediaan

    Rektor/Ketua/Direktur ........... Ketua LP/LPPM .....................

    ( ...........................................)NIP/NIK : ............................

    ( .............................................)NIP / NIK: ................................