23
Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Pada Mata Pelajaran TIK Kelas IX SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga Ajaran 2014/2015 ARTIKEL ILMIAH Diajukan sebagai prasyarat penyusunan skripsi guna memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Komputer Disusun Oleh: Anggraeni Saputri NIM : 702010002 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSTAS KRISTEN SATYA WACANA SALATIGA Januari 2015

Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

  • Upload
    vuminh

  • View
    251

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

Individualization (TAI) Pada Mata Pelajaran TIK Kelas IX SMP Laboratorium

Kristen Satya Wacana Salatiga Ajaran 2014/2015

ARTIKEL ILMIAH

Diajukan sebagai prasyarat penyusunan skripsi guna memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Komputer

Disusun Oleh:

Anggraeni Saputri

NIM : 702010002

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER

FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI

UNIVERSTAS KRISTEN SATYA WACANA

SALATIGA

Januari 2015

Page 2: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

i

Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

Individualization

(TAI) Pada Mata Pelajaran TIK

(Studi Kasus SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana) 1)Anggraeni Saputri 2) Ir. Christ Rudianto, M.T. 3)Angela A. Setiyanti, S.Pd.

Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer Fakultas Teknologi Informasi

Universitas Kristen Satya Wacana Jl. Diponegoro 52-60 Salatiga

Email: [email protected], [email protected]

[email protected]

Abstract

Using conventional method in teaching of information and communication technologies made the possibility of lack of student understanding. Team Assisted Individualization3is one method appliying media with blog on of information and communication technologies subject. The research conducted had proved that there are some the learning achievement and student activities happen to students in the class. Nevertheless, Team Assisted Individualizationis with uses blog is a better teaching method than common conventional method as it raises the learning achievement and activites during the lesson hingher.

Key words: Team Assisted Individualization (TAI) learning methods, Blog,

Students achievement.

Abstrak

Penggunaan metode konvensional pada mata pelajaran teknologi informasi dan komunikasi membuat pemahaman siswa menjadi kurang. Oleh karena itu dilakukan penelitian dengan menerapkan metode pembelajaran Team Assisted Individualization dengan memanfaatkan media berbantu blog. Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa yang menerapkan metode pembelajaran Team Assisted Individualization dengan memanfaatkan media berbantu blog lebih tinggi daripada kelas yang menggunakan metode konvensional. Hal ini membuktikan bahwa metode pembelajaran Team Assisted Individualization dengan memanfaatkan media berbantu blog dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa.

Kata kunci: Metode Pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI), Blog,

Hasil Belajar.

1 Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi Jurusan Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, Universita Kristen Satya Wacana Salatiga 2 Staff Pengajar Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga 3 Staff Pengajar Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga

Page 3: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

ii

Page 4: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

iii

Page 5: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

iv

Page 6: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

v

Page 7: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

vi

Page 8: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

1

1. Pendahuluan

Belajar merupakan suatu proses perubahan kegiatan dan reaksi terhadap lingkungan. Menurut Winkel di dalam bukunya Jamil Suprihatiningrum menyatakan bahwa belajar adalah aktifitas mental/psikis, yang berlangsung dalam interaksi aktif dengan lingkungan, yang menghasilkan sejumlah perubahan dalam pengetahuan-pemahaman, keterampilan dan sikap-sikap. Walaupun belajar berjalan seiring dengan berjalannya proses kehidupan, namun prosesnya tidak tercipta begitu saja, melainkan memerlukan kondisi yang dibentuk secara sengaja. Proses belajar mengajar yang dilakukan secara formal di sekolah seringkali masih menggunakan format lama. Format lama yang dimaksud adalah cara-cara mengajar konvensional yang lebih berpusat kepada guru (teacher-centered).

Cara-cara seperti ini muncul karena adanya anggapan bahwa “pikiran seorang anak seperti kertas kosong yang putih bersih dan siap menunggu coretan-coretan gurunya [2]. Dengan pandangan seperti ini, banyak guru yang masih menjalankan proses belajar mengajar dengan berorientasi pada penyampaian materi saja. Hal ini tentu saja berpengaruh pada hasil belajar siswa, termasuk pada mata pelajaran TIK. Dengan pandangan seperti ini, banyak guru yang masih menjalankan proses belajar mengajar dengan berorientasi pada penyampaian materi saja. Hal ini sangat berpengaruh terhadap hasil belajar siswa, termasuk pada matapelajaran TIK.

Hal ini terjadi karena banyak siswa yang tidak memahami penyampaian materi yang dilakukan oleh guru. Selain itu, guru pun hanya menggunakan media pembelajaran yang sederhana yaitu notepad, guru pun tidak terlalu banyak mendalami pemahaman siswa karena guru hanya lebih fokus pada mengejar pencapaian kurikulum. Akhirnya, materi pelajaran selesai dibahas, namun kemampuan siswa terhadap pencapaian materi belum tercapai dengan baik. Banyak siswa yang tidak bisa mengikuti alur penyampaian oleh guru karena kemampuan guru dalam menerapkan metode pembelajaran dan media pembelajaran masih terbatas.

Penggunaan media blog juga harus didukung dengan metode pembelajaran yang kreatif. Tetapi pada saat ini di sekolah-sekolah, masih ditemukan pembelajaran dengan menggunakan metode konvensional dan media pembelajaran yang sederhana dan kurang variatif. Akibat dari penggunaan metode konvensional dan media pembelajaran yang kurang variatif ini membuat siswa menjadi tidak fokus dan tidak aktif di dalam pembelajaran.

Penyampaian materi hendaknya lebih mengutamakan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran, hal ini diperlukan untuk mrningkatkan hasil belajar siswa. Tujuan belajar kooperatif adalah untuk memaksimalkan belajar siswa dan untuk meningkatkan prestasi akademik dan mengurangi kesenjangan pendidikan khususnya pada level individu [3]. Salah satu metode pembelajaran ini adalah metode pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI). Metode pembelajaran ini lebih melibatkan peranan siswa karena siswa dituntut untuk berdiskusi, saling mengajari anggota kelompok dan belajar bertanggung jawab dengan tugas masing-masing dengan tujuan untuk memperoleh hasil belajar yang maksimal dibanding dengan kelompok lain.

Pemanfaatan media blog sangat diperlukan untuk penyampaian materi khususnya dengan menggunakan visualisasi. Oleh karena itu, seorang guru sangat memerlukan suatu cara mengajar dan media mengajar yang dapat merangsang dan menarik siswa agar dapat berkembang kemampuannya, baik kemampuan kognitif

Page 9: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

2

maupun praktik, baik itu dari segi media maupun dari metode pembelajaran itu sendiri. Namun cara pengajaran ini jangan sampai menghilangkan peran guru sama sekali karena bagaimanapun peran guru tetap harus memberikan penyampaian materi agar ada keseragaman materi diantara siswa.

Pembelajaran berbasis internet memungkinkan adanya pembelajaran secara sinkron dengan keunggulan utama bahwa pembelajaran maupun fasilitator/guru tidak harus berada di satu tempat yang sama, fasilitas internet yang bisa dimanfaatkan sebagai media pembelajaran pada dasarnya banyak digunakan diantaranya facebook, email, blogger dll. Fasilitas yang disediakan meliputi pengelolaan siswa atau peserta didik, pengelolaan evaluasi pembelajaran serta pengelolaan komunikasi antara peserta didik dengan fasilitator-fasilitatornya. Fasilitas ini memungkinkan adanya kegiatan belajar yang dikelola tanpa adanya tatap muka langsung diantara pihak-pihak yang terlibat. Oleh karena itu seorang guru sangat memerlukan cara mengajar yang dapat merangsang siswa agar lebih aktif dan lebih berkembang kemampuannya, baik kemampuan dari segi kognitif maupun segi praktik, baik dari segi media pembelajaran ataupun metode pembelajaran. Namun cara pengajaran ini jangan sampai menghilangkan peran guru, hal ini dikarenakan bagaimana pun guru harus tetap memberikan penyampaian materi agar ada keseragaman materi diantara siswa.

Hasil observasi di SMP Laboratorium Kristen Satya wacana Salatiga menunjukkan bahwa selama proses pembelajaran pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi, guru masih menerapkan metode pembelajaran konvensional dan media pembelajaran yang sederhana yaitu notepad setiap kali mengajar. Selama proses pembelajaran berlangsung banyak siswa yang tidak mendengarkan ketika guru menjelaskan, apabila guru bertanya hanya beberapa siswa yang menanggapi, beberapa siswa ada yang asik mengobrol dengan teman sebangku, dan ada pula yang melamun, hal ini menyebabkan hasil belajar siswa menjadi rendah sehingga membuat pemahaman siswa terhadap materi pelajaran menjadi kurang.

Mengatasi hal tersebut, salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh guru untuk dapat meningkatkan hasil belajar siswa adalah dengan membuat perencanaan penggunaan metode pembelajaran maupun media pembelajaran yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan kemampuan awal siswa antara kelas eksperimen dan kelas kontrol, apakah perbedaan kemampuan akhir siswa antara kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol, serta adakah peningkatan hasil belajar siswa pada kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol,

Page 10: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

3

2. Kajian Pustaka Hasil penelitian terdahulu yang dilakukan oleh I Gede Jaka Mahendra

dengan judul skripsi “Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Blog pada Mata Pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi Kelas VII SMP Negeri Sukasada” dalam upaya meningkatkan hasil belajar. Hasil dari penelitian tersebut yaitu sebelum dilakukannya tindakan hasil belajar siswa rendah, namun setelah adanya tindakan dengan menggunakan media pembelajaran maka hasil belajar siswa menjadi meningkat. Kesimpulan dari penelitian yang dilakukan adalah hasil belajar siswa rendah dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu untuk mata pelajaran TIK siswa hanya mengandalkan satu buku penunjang yang lebih mirip lembar kerja siswa, masih sedikit media penunjang untuk pembelajaran seperti internet, komputer, dan media lainnya [4].

Penelitian lainnya yang dilakukan oleh Suciyah yang meneliti tentang “Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika pada Materi Pokok Bilangan Pecahan dengan Metode Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Team Assisted Individualization (TAI)”. Hasil dari penelitian yang dilakukan dengan menggunakan metode Team Assisted Individualization ada peningkatan hasil belajar, yang semula pada pelaksanaan tindakan pra siklus, nilai rata-rata 60,72 dengan ketuntasan klasikal 61,11%, nilai rata-ratanya meningkat menjadi 62,50 dengan ketuntasan klasikal 77,78% pada tindakan siklus 1 dan pada pelaksanaan tindakan siklus II, nilai rata-rata meningkat lagi menjadi 67,78 dengan ketuntasan klasikal 88,89% [5]. Berdasarkan penjelasan pada penelitian diatas maka ada perbedaan dan persamaan dari penelitian terdahulu dengan penelitian yang dilakukan sekarang, persamaan yang ada yaitu penggunaan media pembelajaran blog, dan menggunakan metode pembelajaran TAI. Perbedaannya adalah pada penelitian yang pertama menggunakan media blog tetapi tidak menggunakan metode pembelajaran Team Assisted Individualization sedangkan pada penelitian kedua hanya menggunakan metode pembelajaran TAI tapi tidak menggunakan media pembelajaran. Adanya perbedaan dan persamaan pada penelitian tersebut maka pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan media pembelajaran Blog dengan menggunakan metode pembelajaran TAI untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

Metode Team Assisted Individualization (TAI) Menurut Robert Slavin dalam buku yang berjudul (Cooperative Learning

Teori, Riset, dan Pratik) merupakan perpaduan antara pembelajaran kooperatif dan pengajaran individual. Pengajaran secara individualisasi ini dipandang perlu karena siswa memasuki kelas dengan pengetahuan, kemampuan dan motivasi yang sangat beragam. Ketika guru menyampaikan pelajaran kepada bermacam-macam kelompok, besar kemangkinan ini ada sebagian siswa yang tidak memiliki syarat kemampuan untuk mempelajari pelajaran tersebut dan akan gagal untuk memperoleh manfaat dari metode pembelajaran tersebut [16]. Di lain pihak, siswa lain mungkin sudah tahu materi tersebut, atau bisa juga dapat mempelajarinya dengan sangat cepat sehingga waktu mengajar yang dihabiskan bagi mereka hanya membuang waktu saja. Metode pembelajaran TAI ini menerapkan bimbingan antar teman yaitu siswa yang pandai bertanggung jawab memberikan pembelajaran terhadap siswa yang lemah dengan maksud agar siswa yang lemah dapat mengerjakan soal yang diberikan oleh guru dengan baik dan benar.

Page 11: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

4

Proses pembelajaran seperti ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi siswa di dalam kelompok kecil. Siswa yang pandai dapat mengembangkan kemampuan dan keterampilannya, siswa yang lemah dapat terbantu menyelesaikan permasalahan yang dihadapai [6].

Metode Pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI) Metode pembelajaran kooperatif tipe TAI ini dikembangkan oleh Robert E.

Slavin dalam karyanya Cooperatine Learning: Theory, Research and Practice. Slavin (2005: 187) memberikan penjelasan bahwa dasar pemikiran di balik individualisasi pembelajaran adalah bahwa para siswa memasuki kelas dengan pengetahuan, kemampuan, dan motivasi yang sangat beragam. Ketika guru menyampaikan sebuah pelajaran kepada bermacam-macam kelompok, besar kemungkinan ada sebagian siswa yang 53 tidak memiliki syarat kemampuan untuk mempelajari pelajaran tersebut dan akan gagal memperoleh manfaat dari metode tersebut. Siswa lainnya mungkin malah sudah tahu materi itu, atau bisa mempelajarinya dengan sangat cepat sehingga waktu pembelajaran yang dihabiskan bagi mereka hanya membuang waktu.

Tentang manfaat dirancangnya TAI dalam pembelajaran adalah sebagai tambahan terhadap penyelesaian masalah manajemen dan motivasi dalam program-program pembelajaran individual. TAI dirancang untuk memperoleh manfaat yang sangat besar dari potensi sosialisasi yang terdapat dalam pembelajaran kooperatif. Tipe ini mengkombinasikan keunggulan model pembelajaran kooperatif dan model pembelajaran individual, model pembelajaran ini dirancang untuk mengatasi kesulitan belajar siswa secara individual, oleh karena itu kegiatan pembelajarannya lebih banyak digunakan untuk pemecahan masalah. Ciri khas pada model pembelajaran TAI ini adalah: setiap siswa secara individual belajar model pembelajaran yang sudah dipersiapkan oleh guru. Hasil belajar individual dibawa ke kelompokkelompok untuk didiskusikan dan saling dibahas oleh anggota kelompok, dan semua anggota kelompok bertanggung jawab atas keseluruhan jawaban sebagai tanggung jawab bersama [18].

Karakteristik Metode Pembelajaran (TAI ) TAI singkatan dari Team Assisted Individualization, TAI termasuk kategori

pembelajaran kooperatif, dalam model pembelajaran TAI, siswa ditempatkan dalam kelompok-kelomkpok kecil (4 sampai 5 siswa) yang heterogen serta diikuti dengan pemberibantuan secara individu bagi siswa yang memerlukannya. Dengan pembelajaran kelompok diharapkan para siswa dapat meningkatkan pikiran kritisnya, kreatif, dan menumbuhkan rasa sosial yang tinggi. Sebelum dibentuk kelompok, siswa diajarkan bagaimana bekerja sama dalam suatu kelompok, siswa diajarkan menjadi pendengar yang baik, dapat memberikan penjelasan kepada teman sekelompok, berdiskusi, mendorong teman lain untuk bekerjasama, menghargai pendapat teman lain, dan sebagainya.

Salah satu ciri pembelajaran kooperatif adalah kemampuan siswa untuk bekerjasama dalam kelompok kecil yang heterogen. Masing-masing anggota dalam kelompok memiliki tugas yang setara, karena pada pembelajaran kooperatif keberhasilan kelompok sangat diperhatikan, maka siswa yang pandai ikut bertangung jawab membantu temannya yang lemah dalam kemampuan dan keterampilannya, sedangkan siswa yang lemah akan terbantu dalam memahami permasalahan yang diselesaikan dalam kelompok tersebut [18].

Page 12: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

5

Kelebihan Metode Pembelajaran Kooperatif TAI Metode pembelajaran TAI ini dapat meningkatkan hasil belajar siswa, dapat

membantu siswa yang lemah, meningkatkan motivasi belajar pada siswa yang lemah. Pada metode pembelajaran ini diajarkan untuk bekerja sama dalam suatu kelompok, menimbulkan rasa tanggung jawab dalam kelompok dalam menyelesaikan masalah. Tersedianya banyak cara pengecekan penguasaan agar siswa jarang menghabiskan waktu mempelajari kembali materi yang sudah mereka kuasai atau menghadapi kesulitan serius yang membutuhkan bantuan guru, para siswa akan dapat melakukan pengecekan satu sama lain, sekalipun bila siswa yang mengecek kemampuannya ada dibawah siswa yang dicek, programnya mudah dipelajari baik oleh guru maupun siswa, tidak mahal, fleksibel, dan tidak membutuhkan guru tambahan atau tim guru [7].

Tahapan Metode Pembelajaran TAI Tahapan Metode Pembelajaran TAI [20]

1.Test penempatan 2.Membentuk kelompok secara heterogen 3.Memberikan bahan ajar 4.Belajar dalam kelompok 5.Kelompok Pengajaran 6.Penilaian dan penghargaan kelompok 7.Pemberian materi 8.Test formatif

Tujuan Media Pembelajaran Media sebagai alat bantu untuk proses belajar mengajar di kelas, untuk

meningkatkan efisiensi proses pembelajaran, menjaga relevansi antara materi pelajaran dengan tujuan belajar, dan membantu konsentrasi pembelajaran dalam proses pembelajaran [9]. Media pembelajaran juga mempunyai peranan penting sebagai alat bantu untuk memperjelas bahan pengajaran pada saat guru menyampaikan pelajaran, sebagai alat mengangkat atau menimbulkan persoalan untuk dikaji lebih lanjut dan dipecahkan oleh para siswa dalam proses pembelajaran dan sebagai sumber belajar bagi siswa [8].

Blog blog bersal dari kata web blog. Web artinya internet sedangkan blog

mempunyai makna catatan, jadi makna harfiahnya blog adalah sebuah catatan harian yang ditulis oleh pemiliknya dan di publikasikan di internet. Istilah blog atau blogging muncul dari adanya tindakan pengeposan/pencatatan pada sebuah jurnal online. Web blog merupakan suatu situs web yang sering di perbaharui, yang terdiri atas berbagai postingan, komentar yang di tanggali secara terurut [10].

Kelebihan Media Blog Peserta didik dapat mencari referensi yang terkait dengan materi secara

cepat, dapat membantu peserta didik yang belum berani berargumen atau mengutarakan pendapatnya dengan menyediakan layanan kontak pesan atau kolom komentar, pembelajaran menjadi inovatif dan kreatif. Blog memiliki sifat yang berdiri sendiri sebagai media, selain itu blog juga cenderung non-formal dalam penggunaan bahasa yang dipakainya, blog juga memungkinkan terjadinya interaktifitas antara sumber dengan penerima informasi. Informasi yang di sampaikan akan langsung di respon, di tambahi, di koreksi dan di perkaya oleh orang lain [11].

Page 13: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

6

Kelemahan Media Blog Kelemahan media blog rentan terkena virus, hacker, atau spywere. Selain

itu media blog juga mudah di salah gunakan fungsinya, dan tulisan yang ada di dalam blog kurang dapat di pertanggung jawabkan. Untuk itu, ada beberapa upaya agar kekurangan tersebut dapat diminimalisir. Diantaranya yakni dengan menggunakan bahasa pemprograman yang aman, menggunakan desain menarik, dan memiliki control penulisan artikel yang benar [12].

Hasil belajar (achievement) Kemampuan-kemampuan yang di miliki oleh siswa sebagai akibat

perbuatan belajar dan dapat diamati melalui penampilan siswa (learner’s performance). Menurut para ahli Gagne (Jamil Suprihatiningrum, 2012: 15) mengemukakan lima tipe hasil belajar yaitu intellectual skill, cognitive strategy, verbal information, motor skill, dan attitude [13]. Hasil belajar juga merupakan pola-pola perbuatan, nilai-nilai, pengertian-pengertian, sikap-sikap, apresiasi dan keterampilan [14].

3. Metode Penelitian Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimental Design [15].

Bentuk desain penelitian ini adalah Nonequivalent Control Group Desaign Bentuk desain dapat dilihat pada tabel 1.

Tabel 1. Nonequivalent Control Group Desaign

Kelas Pretest Perlakuan Posttest Eksperimen O1 X O2 Kontrol O3 - O4

Penelitian ini berupaya untuk mengetahui penerapan metode pembelajaran Team Assisted Iindividualization (TAI) berbantu media blog terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran TIK di SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan yang ditunjukkan pada gambar 1

Page 14: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

7

Gambar 1 Alur Penelitian Pada Kelas Eksperimen & Kontrol

Tahap awal identifikasi masalah dan tujuan penelitian. Identifikasi masalah dapat dilihat dari hasil observasi dan wawancara yang dilakukan sebelum penelitian ini dilaksanakan. Tahapan ini dilakukan untuk mengetahui proses belajar mengajar yang selama ini dilakukan baik dari cara mengajar, penyampaian serta penataan letak tempat duduk siswa. Tahap kedua yaitu kajian pustaka, dilakukan pencarian solusi yang tepat untuk menyelesaikan masalah yang telah ditemukan. Tahap ketiga, pembuatan perangkat pembelajaran yaitu terdiri dari Rencana Proses Pembelajaran (RPP) dan materi untuk digunakan pada kelas eksperimen dan kontrol. Hal ini bertujuan agar proses pembelajaran dikelas berjalan secara terstruktur serta pembuatan instrumen penelitian. Tahap keempat yaitu pemberian pretest kepada siswa untuk mengetahui kemampuan awal siswa sebelum dilakukannya perlakuan. Tahap kelima dengan memberikan perlakuan pada masing-masing kelas. Kelas kontrol diberi perlakuan menggunakan metode pembelajaran konvensional berbantu media notepad sedangkan kelas eksperimen diberikan perlakuan menggunakan metode pembelajaran TAI berbantu media blog. Tahap keenam pemberian posttest untuk mengetahui nilai hasil belajar siswa setelah mendapat perlakuan yang kemudian akan dapat memperlihatkan seberapa meningkat metode pembelajaran TAI berbantu media blog dan konvensional dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Tahap ketujuh pengolahan data dan analisis hasil,

Perangkat Pembelajaran

Identifikasi Masalah

Kajian Pustaka

Pembuatan RPP

& media pembelajaran

Pembuatan instrumen

penelitian

Pretest

Perlakuan pembelajaran dengan metode

pembelajaran TAI berbantu Blog

Perlakuan pembelajaran dengan model

konvensional berbantu Notepad

Posttest

Pengolahan data dan analisis hasil penelitian

Pembahasan Hasil Penelitian

Penarikan Kesimpulan

Page 15: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

8

hal ini dilakukan untuk mendapatkan sebuah kesimpulan seberapa besar perbedaan yang terjadi pada kelas eksperimen dan kelas kontrol.

Tahap terakhir pembahasan hasil penelitian dan penarikan kesimpulan, tahap akhir ini dilakukan untuk mengetahui apakah penelitian ini dapat tercapai dengan baik atau tidak.

Pembelajaran menggunakan metode pembelajaran TAI berbantu media blog terdiri dari beberapa langkah sebagai berikut: (1) Siswa diberi apersepsi, siswa ditanya tentang materi sejarah dan perkembangan internet serta perkembangan jaringan komputer. (2) Siswa menjawab pertanyaan sesuai apersepsi. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kemampuan siswa dan sejauh mana siswa memahami materi. (3) Siswa dibentuk ke dalam kelompok yang heterogen dari jenis kelamin dan tingkat akademik. Setelah kelompok heterogen terbentuk, guru menyampaikan peraturan pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran TAI. (4) Guru mempersentasikan materi berbantu media blog untuk memudahkan penyampaian materi dan efisiensi waktu. Materi ini berisi teori dan gambar tentang sejarah dan perkembangan internet serta perkembangan jaringan komputer. (5) Guru memberikan tugas kelompok yang harus dikerjakan setiap kelompok. Tugas ini berupa lembar diskusi yang akan dikerjakan oleh masing-masing kelompok, selain itu digunakan untuk melatih siswa belajar berkomunikasi, bekerja sama untuk mencapai tujuan dalam kelompok. Setiap anggota kelompok belajar secara mandiri dan harus memahami materi. Jika ada anggota kelompok yang belum paham maka siswa yang sudah memahami materi harus memberikan pembelajaran dan pengarahan kepada anggota yang belum paham. Setelah siswa bekerja secara kelompok, masing-masing anggota diberikan kuis berupa soal yang dikerjakan secara individu. Hal ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa setelah bekerja secara berkelompok. (6) Setelah siswa mengerjakan kuis, skor yang diperoleh setiap individu direkapitulasi. Skor individu juga menentukan skor kelompok. Jadi, anggota kelompok yang memperoleh nilai kuis tinggi dapat menyumbangkan nilainya untuk skor kelompok. Hal ini memicu siswa dalam kelompok untuk bekerja sama dan meningkatkan kepedulian antar anggota kelompok.

Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX di SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga tahun ajaran 2014/2015. Sampel yang akan dijadikan subjek penelitian diambil dua kelas yaitu siswa kelas IXC

(kelas eksperimen) dan IXA (kelas kontrol) dengan jumlah masing-masing siswa sebanyak 27 siswa untuk kelas IXC dan 26 siswa untuk kelas IXA

Berdasarkan pertimbangan guru TIK di SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga yaitu kelas IXC dan IXA jadwal pelajaran lebih efisien, memiliki kemampuan yang berbeda dibandingkan kelas yang lain.

Instrumen yang digunakan observasi, soal tes pretest-posttest dan lembar observasi aktivitas. Observasi digunakan untuk mengetahui mengamati pelaksanaan dan perkembangan pembelajaran yang dilakukan oleh siswa siswa selama proses pembelajaran dikelas. Indikator aktivitas terdiri dari (1) turut serta dalam melaksnakan tugas belajarnya (2) Terlibat dalam pemecahan masalah (3) Bertanya kepada siswa atau guru apabila tidak memahami persoalan yang dihadapinya (4) berusaha mencari berbagai informasi yang diperlukan untuk pemecahan masalah (5) melaksanakan diskusi kelompok sesuai dengan petunjuk guru (6) menilai kemampuan dirinya dan hasil-hasill yang diperolehnya (7) melatih diri dalam memecahkan soal atau masalah sejenis (8) kesempatan menggunakan atau menerapkan apa yang telah

Page 16: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

9

diperolehnya dalam menyelesaikan tugas atau persoalan yang dihadapinya [17]. Hasil pretest dan posttest digunakan untuk mengetahui perbandingan peningkatan hasil belajar antara kelas kontrol dan eksperimen baik sebelum perlakuan dan sesudah mendapat perlakuan pada masing-masing kelas.

Metode wawancara bertujuan untuk melihat pedoman wawancara tentang konsep peserta didik di SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga mengenai materi sejarah dan perkembangan internet serta perkembangan jaringan komputer. Wawancara ini akan dilakukan tiap-tiap individu untuk melihat pendapat dari masing-masing peserta didik dan guru.

Tabel 2. Pedoman wawancara [17]

No Indikator 1 aspek yang berkaitan dengan pengalaman

2 aspek yang berkaitan dengan pendapat 3 aspek yang berkaitan dengan perasaan 4 aspek tentang pengetahuan konsep 5 aspek yang berkenaan dengan indera 6 aspek yang berkaitan dengan latar belakang

Page 17: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

10

4. Hasil dan Pembahasan Penelitian pada kelas eksperimen dilakukan selama 3 minggu dengan 2

kali pertemuan. Materi yang diajarkan adalah Sejarah dan perkembangan internet serta jaringan komputer.

Langkah-langkah proses belajar dapar dilihat pada tabel 4dibawah ini. Tabel 3 Langkah - langkah Pembelajaran

Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan Kelas Kontrol Kelas Eksperimen

Pertemuan 1 Dilakukan observasi keaktifan dengan mengisi checklist Media pembelajaran notepad Materi pelajaran : pengenalan internet

Pemberian soal pretest

Pertemuan 2 (treatment 1)

Dilakukan observasi keaktifan dengan mengisi checklist

Materi pelajaran: Sejarah dan Perkembangan Internet

Media pembelajaran notepad Pemberian tugas didalam

kelas

Dilakukan observasi keaktifan dengan mengisi checklist

Materi pelajaran : Sejarah dan Perkembangan Internet

Media pembelajaran : blog dengan menggunakan metode pembelajaran TAI

Diskusi bersama didalam kelas Pemberian materi yang dapat

diakses melalui blog Pertemuan 3 (treatment 2)

Dilakukan observasi keaktifan dengan mengisi checklist

Materi pelajaran : Jaringan Komputer

Media pembelajaran notepad Pemberian tugas individu

didalam kelas Pemberian soal posttest dan

angket

Dilakukan observasi keaktifan dengan mengisi checklist

Materi pelajaran : Jaringan Komputer

Media pembelajaran: blog dengan menggunakan metode pembelajaran TAI

Membuat kelompok diskusi yang dikelompokkan menjadi 8 kelompok diskusi yang masing-masing berisi 4 siswa

Soal diskusi diambil dari buku paket TIK

Presentasi hasil diskusi kelompok

Pemberian soal posttest

Page 18: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

11

Tabel 4 Hasil Perhitungan Observasi Aktivitas Siswa di Kelas

No Indikator Persentase Kelas

Kontrol Eksperimen

1 Turut serta dalam melaksanakan tugas

belajarnya 66.67 77.90

2 Terlibat dalam pemecahan permasalahan 67.27 80

3 Bertanya kepada siswa lain atau kepada guru apabila tidak memahami persoalan

yang dihadapinya 65.38 74.33

4 Berusaha mencari berbagai informasi yang

diperlukan untuk pemecahan masalah 62.54 80

5 Melaksanakan diskusi kelompok sesuai

dengan petunjuk guru 0 100

6 Menilai kemampuan dirinya dan hasil-hasil

yang diperolehnya 66.67 80

7 Melatih diri dalam memecahkan soal atau

masalah sejenis 83.67 90

8

Kesempatan menggunakan atau menerapkan apa yang telah diperolehnya

dalam menyelesaikan tugas atau persoalan yang dihadapi

100 100

Total Persentase= ������������������������

�������������������������� X 100% 64.05% 85.75%

(Denis : 2013) [19] Berdasarkan perhitungan tabel 2 dapat disimpulkan bahwa total

persentase keaktifan siswa dikelas kontrol sebesar 64.05 % masuk dalam kategori cukup baik sedangkan keaktifan pada kelas eksperimen 85.75% masuk dalam kategori sangat baik. Penilaian dilakukan dengan cara menggunakan daftar yang berisi indikator kemudian siswa diamati per individu dengan mengisi lembar observasi yang dibuat. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa penerapan metode pembelajaran TAI berbantu media blog berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran TIK.

Berdasarkan jumlah persentase ketuntasan masing-masing kelas dapat disimpulkan bahwa persentase ketuntasan kelas eksperimen lebih tinggi dan tercapai dibandingkan kelas kontrol. Hal ini berarti pemberian perlakuan pada kelas eksperimen menggunakan metode pembelajaran TAI berbantu media blog lebih tinggi dalam proses peningkatan hasil belajar siswa dibandingkan dengan kelas kontrol berbantu media notepad yang proses pembelajaran hanya dilakukan dengan menggunakan metode pembelajaran konvensional. Kesimpulan yang dapat diambil adalah bahwa perlakuan pada kelas eksperimen menggunakan metode pembelajaran TAI berbantu media blog lebih dapat meningkatkan kemampuan siswa terhadap hasil belajar daripada kelas kontrol yang menggunakan media notepad dengan metode pembelajaran konvensional Pada kelas eksperimen penggunaan media pembelajaran dan metode pembelajaran yang lebih variatif membuat siswa dapat fokus dan aktif dalam pembelajaran. Pembelajaran menggunakan metode TAI membuat siswa aktif bertanya, berdiskusi dan bekerjasama dalam menyelesaikan tugas baik tugas individu maupun kelompok. Media pembelajaran blog membantu siswa lebih fokus, apalagi materi pembelajaran dapat diakses diluar jam sekolah.

Page 19: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

Hasil Tes dapat dilihat pada bahwa kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki

nilai rata-rata pretest yang berbeda yaitu 69,07dan 71,34. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kemampuan siswa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol terhadap materi yang disampaikan relatif berbeda. Kemudian dapat dilihat juga hasil nilai ratadan pada kelas kontrol sebesar 80,19% dari nilai ratadipaparkan dapat disimpulkan bahwbaik dari pada kelas kontrol.5 di bawah ini:

Gambar 2 Grafik Hasil Belajar Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol

0

20

40

60

80

100

Rata-rata pretest

RATA-RATA HASIL PRETEST DAN POSTTEST KELAS EKSPERIMEN DAN KELAS KONTROL

12

dapat dilihat pada bahwa kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki rata pretest yang berbeda yaitu 69,07dan 71,34. Sehingga dapat

disimpulkan bahwa kemampuan siswa pada kelas eksperimen dan kelas ol terhadap materi yang disampaikan relatif berbeda. Kemudian dapat

dilihat juga hasil nilai rata-rata posttest dari kelas eksperimen sebesar 91,11% dan pada kelas kontrol sebesar 80,19% dari nilai rata-rata posttest yang dipaparkan dapat disimpulkan bahwa hasil belajar pada kelas eksperimen lebih baik dari pada kelas kontrol. rata-rata pretest dan posttest dapat dilihat pada tabel

Tabel 5 Rata-rata pretest dan posttest

Kelas Pretest Posttest Kontrol 71,34 80,19 Eksperimen 69,07 91,11

Grafik Hasil Belajar Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol

rata pretest Rata-rata posttest

RATA HASIL PRETEST DAN POSTTEST KELAS EKSPERIMEN DAN KELAS KONTROL

Eksperimen

Kontrol

dapat dilihat pada bahwa kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki rata pretest yang berbeda yaitu 69,07dan 71,34. Sehingga dapat

disimpulkan bahwa kemampuan siswa pada kelas eksperimen dan kelas ol terhadap materi yang disampaikan relatif berbeda. Kemudian dapat

rata posttest dari kelas eksperimen sebesar 91,11% rata posttest yang

a hasil belajar pada kelas eksperimen lebih dapat dilihat pada tabel

Grafik Hasil Belajar Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol

RATA HASIL PRETEST DAN POSTTEST KELAS EKSPERIMEN DAN KELAS KONTROL

Eksperimen

Kontrol

Page 20: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

13

Dari tabel 5, rata-rata nilai pada kelas kontrol mengalami penurunan. Hal

ini disebabkan karena pada saat proses belajar mengajar, siswa di kelas kontrol masih belum memahami materi yang diajarkan dan masih ribut saat proses belajar mengajar berlangsung. Selain itu, banyaknya materi pada notepad membuat siswa malas dalam membaca dan malas dalam mecatat serta siswa asik mengobrol dengan teman sebangku. Sehingga pemahaman siswa tentang materi pelajaran menjadi kurang. Sedangkan pada kelas eksperimen, mengalami peningkatan pada rata-rata nilai posttest. Dilihat dari antusias siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar menggunakan media dan metode pembelajaran yang baru.

Selain itu bukti yang mendukung bahwa hasil belajar siswa SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga meningkat yaitu dengan melakukan wawancara dengan siswa mengenai media dan penerapan metode yang telah diterapkan pada proses pembelajaran yang telah diterapkan pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Menurut para siswa, media yang digunakan sangat bagus dan menarik sehingga siswa menaruh perhatian penuh pada materi yang diajarkan dikelas yang sedang berlangsung. Melalu media juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa sehingga siswa bisa memahami dengan baik apa yang diajarkan oleh guru. Menurut guru pengajar TIK bahwa media dan metode pembelajaran yang digunakan sangat kreatif karena langsung melibatkan siswa untuk turut berpikir secara cepat dan tepat serta dapat membuat siswa yang tadinya tidak suka berdiskusi dengan teman yang lain selain teman sebangku saat materi disampaikan. Hal ini disebabkan karena adanya media yang baru dan metode pembelajaran yang membuat siswa dapat berperan aktif dalam berjalannya proses belajar mengajar di kelas.

Keberhasilan dari penerapan metode pembelajaran TAI berbantu media blog terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran TIK dapat dilihat dari analisis data yang telah dilakukan dengan menghitung uji normalitas, yang memperlihatkan bahwa kemampuan awal siswa kelas kontrol dan eksperimen sama (terdistribusi normal). Hasil lain yaitu uji homogenitas yang menunjukkan bahwa kelas eksperimen dan kelas kontrol berasal dari varian yang sama. Kedua hasil analisis uji statistik dilihat dengan membandingkan hasil nilai pretest dan posstest antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hasil uji t pretest menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kemampuan awal antara kelas kontrol dan eksperimen sebelum adanya perlakuan. Perbedaan hasil belajar antara kelas eksperimen dan kontrol terjadi ketika kelas eksperimen mendapat perlakuan.

Setelah treadment peneliti mewawancarai peserta didik tentang pengalaman penerapan metode pembelajaran TAI, siswa mengatakan bahwa dengan adanya penerapan metode pembelajaran TAI berbantu media blog ini dapat menimbulkan pendapat-pendapat yang baru. Misalnya saja dahulu siswa tidak terbiasa guru menjelaskan materi dengan media berbantu blog dan berdiskusi dengan teman sebangku, kini mereka harus berdiskusi dengan teman yang lainnya selain teman sebangku, kini mereka harus terbiasa melihat guru menjelaskan materi dengan media berbantu blog, tetapi setelah guru mengenal metode pembelajaran dan media pembelajaran berbantu media blog siswa tersebut sangat antausias untuk belajar secara berkelompok selain teman sebangkunya.

Page 21: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

14

5. Simpulan

Berdasarkan uraian pembahasan, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI) berbantu Media Blog berpengaruh positif terhadap peningkatan hasil belajar TIK di kelas IXC di SMP Laboratorium Kristen Satya Wacana Salatiga. Hal ini dapat dilihat dari sikap siswa yang lebih senang dan antusias dalam mengikuti proses pembelajaran dikelas. Dalam pembelajaran kelompok siswa yang cenderung malas dan bosan lebih dapat mengikuti pembelajaran yang dilakukan dengan pembentukan kelompok menggunakan penerapan metode pembelajaran TAI. Selain itu media pembelajaran berbantu blog juga mendapat tanggapan positif dari siswa dan dampat membantu dalam penyampaian materi dikelas. Selain itu membuat dapat menarik perhatian siswa dikelas dan membuat suasana kelas tidak gaduh seperti yang terjadi pada kelas kontrol.

Hasil penelitian menunjukkan hasil aktivitas siswa pada kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol yaitu kelas eksperimen 85.75% > kelas kontrol 64.05%. Perhitungan rata-rata hasil belajar siswa di kelas kontrol meningkat dari hasil pretest sebesar 71.34 dan hasil posttest meningkat menjadi 80.19 sedangkan kelas eksperimen hasil belajar siswa 69.07 meningkat menjadi 91.11. Di lihat dari hasil wawancara dengan siswa yang lebih senang dan antausias dalam mengikuti pembelajaran di kelas. Dalam pembelajaran kelompok, antausias siswa meningkat pada saat berdiskusi dan pada saat guru menerapkan metode pembelajaran TAI berbantu media blog membuat hasil belajar siswa dalam mata pelajaran TIK menjadi meningkat.

6. Saran Berdasarkan hasil yang diperoleh dalam penelitian ini, maka disarankan pada

penelitian selanjutnya dapat melaksanakan penelitian yang sama dengan memperbaiki beberapa kekurangan yang ada dalam penelitian ini, maupun dengan melakukan variasi proses pembelajaran sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan memotivasi siswa dalam mengikuti proses pembelajaran di sekolah sehingga timbul suatu keyakinan dalam diri siswa bahwa tidak ada sesuatu yang tidak bisa diselesaikan atau sulit asalkan mereka mau mempelajarinya.

Sedangkan untuk guru, guru dapat menerapkan metode pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) berbantu media blog untuk penyampaian materi dalam pembelajaran TIK untuk meningkatkan hasil belajar siswa sehingga siswa tertarik dan antausias dalam mengikuti proses pembelajaran. Sebagai guru hendaknya bijaksana dalam memilih metode pembelajaran yang sesuai dengan mata pelajaran yang akan diajarkan sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai.

Page 22: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

15

DAFTAR PUSTAKA

[1] Winkel (2007:59). Strategi Pembelajaran, Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

[2] Dahar, Ratna Wilis. 1996. Teori-Teori Belajar.Jakarta: Erlangga.

[3] Suprihatiningrum, Jamil. 2012. Strategi Pembelajaran. Yogyakarta: Ar-ruzz Media.

[4] I Gede Jaka Mahendra 2010. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Blog pada Mata Pelajaran TIK Kelas VII SMP Negeri Sukasada.

[5] Suciyah 2012. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika pada Materi Pokok Bilangan Pecahan dengan Metode Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Team Assisted Individualization (TAI).

[6] Miftahul Huda,M.Pd. 2011. Cooperative Learning. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

[7] Suprihatiningrum, Jamil. 2012. Strategi Pembelajaran. Yogyakarta: Ar-ruzz Media.

[8] Nana Sudjana dan Ahmad Riva, 1990. Media Pengajaran, Bandung: Penerbit C.V sinar Baru bandung.

[9] Sanaky, 2009. Media Pembelajaran.Yogyakarta: Safiria Insania Press.

[10] https://hendradp.wordpress.com/2008/07/06/kelebihan-dan-kekurangan-blog/diakses jam 23:17 (26/11/2014)

[11] https://hendradp.wordpress.com/2008/07/06/kelebihan-dan-kekurangan-blog/diakses jam 23:17 (26/11/2014)

[12] https://hendradp.wordpress.com/2008/07/06/kelebihan-dan-kekurangan-blog/diakses jam 23:17 (26/11/2014)

[13] Suprihatiningrum, Jamil. 2012. Strategi Pembelajaran. Yogyakarta: Ar-ruzz Media.

[14] Agus Suprijono. 2009. Cooperative Learning. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

[15] Sugiyono, 2012.Metodologi Penelitian Kualitatif, Kuantitatif, dan RnD. Bandung: CV Alfabeta.

[16] Slavin, Robet E 2008. Cooperative Learning Teori, Riset, dan Pratik. Bandung: Nusa Media.

[17] Arikunto, Suharsimi (2008). Penelitian Tindakan kelas. Jakarta : Bumi Aksara

[18] http://eprints.walisongo.ac.id/110/2/Badruzaman_Tesis_Bab2.pdf

Page 23: Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team ...repository.uksw.edu/bitstream/123456789/13635/2/T1_702010002_Full... · Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted

16

[19] Puranama, Denis. 2013. Peningkatan Keaktifan Dan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IPS 2 Sma Negeri 1 Turen pada Pokok Bahasan Turunan dengan Pembelajaran Kooperatif tipe Teams Games Turnament (TGT) : Universitas Negeri Malang.

[20] Dikutip dari Devy R. Waryuman . Penerapan Metode Pembelajaran Team Assisted

Individualization Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata PelajaranTeknologi Informasi Dan Komunikasi (dalam Slavin, Robert E. 2008. Cooperative Learning Teori, Riset, dan Praktik. Bandung: Nusa Media)