8
1. Pengertian Basis data, Tujuan basis data dan Fungsi Basis data Basis (Base) ialah sarang, tempat berkumpul atau gudang Data ialah fakta/kejadian yang dicatat/ direkam belum mengadung arti dan belum dapat digunakan untuk pengambilan keputusan, dapat berupa angka,simbol,teks, gambar,bunyi atau kombinasinya. o Basis data adalah kumpulan data yang saling berelasi o Kumpulan data yang saling berhubungan yang disimpan secara bersama sedemikian rupa tanpa pengulangan (redundancy) yang tidak perlu, untuk memenuhi kebutuhan Tujuan Basis data adalah mengatur data sehingga diperoleh kemudahan, ketepatan dan kecepatan dalam pengambilan kembali agar kita dapat memperoleh data yang kita cari dengan mudah dan cepat . Tujuan basis data adalah sebagai berikut: o Kecepatan dan kemudahan (Speed) o Efisiensi penyimpanan (Space) o Ketersediaan (Availibility) o Kelengkapan (Completeness) o Keamanan (Security) o Kebersamaan pemakai (Sharability) Fungsi Basis Data a. Basis data merupakan salah satu komponen penting dalam system informasi, karena merupakan dasar dalam menyediakan informasi. b. Basis data menetukan kualitas informasi : akurat, tepat pada waktunya dan relevan. Informasi dapat

Pengertian Basis data

  • Upload
    waris

  • View
    18

  • Download
    1

Embed Size (px)

DESCRIPTION

pengertian basis data

Citation preview

1. Pengertian Basis data, Tujuan basis data dan Fungsi Basis data Basis (Base) ialah sarang, tempat berkumpul atau gudang Data ialah fakta/kejadian yang dicatat/ direkam belum mengadung arti dan belum dapat digunakan untuk pengambilan keputusan, dapat berupa angka,simbol,teks, gambar,bunyi atau kombinasinya. Basis data adalah kumpulan data yang saling berelasi Kumpulan data yang saling berhubungan yang disimpan secara bersama sedemikian rupa tanpa pengulangan (redundancy) yang tidak perlu, untuk memenuhi kebutuhan

Tujuan Basis data adalah mengatur data sehingga diperoleh kemudahan, ketepatan dan kecepatan dalam pengambilan kembali agar kita dapat memperoleh data yang kita cari dengan mudah dan cepat.

Tujuan basis data adalah sebagai berikut: Kecepatan dan kemudahan (Speed) Efisiensi penyimpanan (Space) Ketersediaan (Availibility) Kelengkapan (Completeness) Keamanan (Security) Kebersamaan pemakai (Sharability)

Fungsi Basis Dataa. Basis data merupakan salah satu komponen penting dalam system informasi, karena merupakan dasar dalam menyediakan informasi.b. Basis data menetukan kualitas informasi : akurat, tepat pada waktunya dan relevan. Informasi dapat dikatakan bernilai bila manfaatnya lebih efektif dibandingkan dengan biaya mendapatkannya.c. Basis data mengurangi duplikasi data (data redudancy).d. Dengan mengaplikasikan basis data, hubungan data dapat ditingkatkane. Basis data dapat mengurangi pemborosan tempat simpanan luar.

Kelemahan Sistem Basis Dataa. Memerlukan tenaga spesialISb. Kompleksc. Memerlukan tempat yang besard. Mahal

2. Definisi Basis data dan programmer Programmer Adalah kumpulan instruksi-instruksi tersendiri yang biasanya disebut source code yang dibuat oleh programmer Basis data adalahadalah kumpulan dari berbagai data/informasi yang saling berhubungan satu sama lain, disimpan di dalam perangkat keras (komputer) secara sistematis sehingga dapat diolah menggunakan perangkat lunak.

3. DBA dan DBMS Management System( DBMS )Pengolahan basis data secara fisik tidak dilakukan oleh pemakai secara langsung, tetapi ditangani oleh sebuah perangkat lunak yang disebut DBMS yang menentukan bagaimana data disimpan, diubah dan diambil kembali. Komponen Fungsional (modul) DBMSa. File Manager, yang mengelola alokasi ruang dalam disk dan struktur data yang dipakai untuk merepresentasikan informasi yang tersimpan dalam disk.b. Database Manager, yang menyediakan interface antara data low-level yang ada didalam basis data dengan program aplikasi dan query yang diberikan ke sistem.c. Query Processor, yang menerjemahkan perintah-perintah dalam query language ke perintah low-level yang dapat dimengerti oleh database manager. d. DML Precompiler, yang mengkonversi perintah DML yang ditambahkan dalam sebuah program aplikasi ke pemanggilan prosedur normal dalam bahasa induk.e. DDL Compiler, yang mengkonversi perintah-perintah DDL ke dalam sekumpulan tabel yang mengandung metadata. Database Administrator (DBA)Tenaga ahli yang mempunyai tugas untuk mengontrol sistem basis data secara keseluruhan, meramalkan kebutuhan akan sistem basis data, merencanakannya dan mengaturnya. Tugas DBAa. Mengontrol DBMS dan software-softwareb. Memonitor siapa yang mengakses basis datac. Mengatur pemakaian basis datad. Memeriksa security, integrity, recovery dan concurrency

4. Pemakai mahir, pemakai Umum, pemakai Khusus Pemakai MahirPemakai yang berinteraksi dengan sistem tanpa menulis modul program. Mereka menyatakan query (untuk akses data) dengan bahasa query yang telah disediakan oleh suatu DBMS Pemakai UmumPemakai yang berinteraksi dengan sistem basis data melalui pemanggilan satu program aplikasi permanen (executable program) yang telah ditulis (disediakan) sebelumnya Pemakai KhususPemakai yang menulis aplikasi basis data non konvensional, tetapi untuk keperluan-keperluan khusus seperti aplikasi AI, Sistem Pakar, Pengolahan Citra, dll, yang bisa saja mengakses basis data dengan atau tanpa DBMS yang bersangkutan.

5. Contoh penggunaan Aplikasi basis data dalam dunia bisnis Bank: Pengelolaan data nasabah, akunting, semua transaksi perbankan Bandara: Pengelolaan data reservasi, penjadualan Universitas: Pengelolaan pendaftaran, alumni Penjualan: Pengelolaan data customer, produk, penjualan Pabrik: Pengelolaan data produksi, persediaan barang, pemesanan, agen Kepegawaian: Pengelolaan data karyawan, gaji, pajak Telekomunikasi: Pengelolaan data tagihan, jumlah pulsa

6. Pengertian Abstraksi data Abstraksi data merupakan tingkatan-tingkatan pengguna dalam memandang bagaimana sebenarnya data diolah dalam sebuah sistem database sehingga menyerupai kondisi yang sebenarnya dihadapi oleh pengguna sehari-hari.. Sebuah DBMS seringkali menyembunyikan detail tentang bagaimana sebuah data disimpan dan dipelihara (diolah) dalam sebuah sistem database, dengan tujuan untuk memudahkan pengguna dalam menggunakan DBMS tersebut. Karena itu seringkali data yang terlihat oleh pemakai sebelumnya berbeda dengan yang tersimpan secara fisik 3 lvl abtaraksi dataa. Level Fisik (Physical Level)Lapis fisik merupakan lapis terendah, lapis ini menjelaskan bagaimana (how) data sesungguhnya disimpan. Pada lapis inilah struktur data dijabarkan secara rinci.b. Level Logik /Konseptual(Conceptual Level)Lapis konseptual lebih tinggi dari lapis fisik. Lapis ini menjabarkan data apa (what) saja yang sesungguhnya disimpan pada basisdata, dan juga menjabarkan hubungan-hubungan antardata secara keseluruhan. Seorang pengguna dalam level ini dapat mengetahui bahwa data mahasiswa disimpan pada tabel mahasiswa, tabel krs, tabel transkrip dan lain sebagainya. Level ini biasa dipakai oleh DBA.c. LevelPenampakan/pandangan (View Level)Lapis pandangan merupakan lapis tertinggi pada abstraksi data. Pada lapis ini pengguna hanya mengenal struktur data yang sederhana, yang berorientasi pada kebutuhan pengguna. Data yang dikenal oleh masing-masing pengguna bisa berbeda-beda dan barangkali hanya mencakup sebagian dari basis data. Misalnya: Bagian keuangan hanya membutuhkan data keuangan, jadi yang digambarkan hanya pandangan terhadap data keuangan saja, begitu juga dengan bagian akuntansi, hanya membutuhkan data akuntansi saja. Jadi tidak semua pengguna database membutuhkan seluruh informasi yang terdapat dalam database tersebut.

7. Bentuk Bahasa Basis Data :1. Data Definition Language (DDL)DDL adalah kumpulan tabel yang disimpan dalam file khusus yang disebut Kamus Data (Data Dictionary) Kamus Data: suatu metadata (data tentang data), yaitu data yang mendeskripsikan data sesungguhnya. Ex: sebuah tabel data.2. Data Manipulation Language (DML)digunakan untuk melakukan manipulasi dan pengambilan data pada suatu basisdata. manipulasi dapat berupa: penyisipan/penambahan data baru ke suatu basis data penghapusan data dari suatu basis data pengubahan data di suatu basis data

8. Kunci Databasesa. Super KeySuper key merupakan sebuah atribut data atau kumplan atribut yang secara unik dapat mengindentifikasi sebuah tupel.contoh : misalnya database akademik maka super key yang digunakan adalah : npm,nama_mhs,tgllahir, alamat, dstb. Candidat KeyCandidat key merupakan super key yang minal dapat mengindentifikasi tupel secara unik. contoh : npm dan nama_mhsc. Primary KeyPrimary key merupakan candidat key yang terpilih yang secara unik yang dapat mengindentifikasi tupelo contoh : npmd. Alternate keyAlternate key merupakan key yang tidak terpilihcontoh : nama_mhse. Composite keyComposite key merupakan gabungan dua key atau lebih yang secara unik dapat menidentiifikasi sebuah tupel.Contoh : npm, dan kode_matkulf. Foreign KeyForeign Key merupakan atribut yang merupakan key pada relasi lain.Contoh : npm, kode_matkul pada relasi ambil_matkul

9. Derajat Relationship Unary relationshipadalah relasi dimana entitas yang terlibatnya hanya 1.

Binary relationshipadalah relasi yg melibatkan 2 entitas

Ternary relationshipadalah relasi tunggal yang menghubungkan 3 entitas yang berbeda

10. Diagram E-R mempunyai 4 simbol utama, sebutkan dan jelaskan masing-masing simbol tersebut

11. Yang termasuk DBMS diantaranya : - MS Access - MS SQL Server - Oracle - Informix - Sybase - dBase IV- Borland Interbase