Pengertian Dan Dasar Hadits Pendidikan (Azif 1 )

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Hadits Tentang Pendidikan

Citation preview

Pengertian Dan Dasar-Dasar Dan Tujuan Ilmu PendidikanIslamPosted by mabadik on July 6, 2010 Leave a Comment Reviewer Yusuf Hadi Santoso Review buku Ikhtisar Ilmu Pendidikan Islam, Pengarang : Drs. Cholil Usman, Tahun Terbit: 1 Januari 1998, Nama Percetakan: Duta Aksara Surabaya, Tebal Buku: 72 HalamanA. PENGERTIAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM Ilmu pendidikan Islam ialah pengetahuan yang menjelaskan secara sistem chis dan ilmiah tentang bimbingan atau tuntunan kepada anak dalam perkembangannya agar tumbuh menjadi pribadi muslim sebagai anggota masyarakat yang hidup selaras dan seimbang dalam memenuhi kebutuhan hidup di dunia dan akhirat.B. DASAR-DASAR ILMU PENDIDIKAN ISLAM Dasar religius ilmu pendidikan Islam adalah Al-Quran, As-Sunnah dan Ijtihad.1. Al-QuranAyat Al-Quran yang pertama kali turun adalah berkenaan masalah pendidikan di samping juga masalah keimanan. Allah berfirman yang artinya:Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan. Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah dan Tuhanmulah Yang Paling Pemurah, yang mengajar (manusia) dengan perantaraan kalam. Dia mengajarkan kepada manusia apa yang tidak diketahuinya. (QS. Al-Alaq : 1-5).2. As-Sunnah As Sunnah adalah dasar kedua sesudah Al-Quran terhadap segala aktivitas umat Islam terhamsuk aktivitas dalam pendidikan.Banyak hadits yang berhubungan dengan pendidikan di antaranya Rasulullah SAW. Bersabda : ( )Artinya : Barang siapa yang menyembunyikan ilmunya maka Tuhan akan mengekangnya dengan kekang berapi. (HR. Ibnu Majah)3. Al Ijtihad Yang dimaksud Ijtihad dengan kaitannya sebagai dasar pendidikan Islam adalah usaha sungguh-sungguh yang dilakukan ulama Islam di dalam memahami nas-nas Al Quran dan Sunnah Nabi yang berhubungan dengan penjelasan dan dalil tentang dasar pendidikan Islam, sistem dan arah pendidikan Islam.C. TUJUAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM Berdasarkan kesimpulan rumusan tujuan pendidikan Islam adalah Membentuk muslim yang sempurna yakni berkepribadian mulia, sehat jasmani dan rohani, cerdas dan pandai, bertaqwa kepada Allah SWT.D. TUGAS PENDIDIK (GURU) Ahmad D. Marimba dalam bukunya Pengantar Filsafat Pendidikan Islam menyebutkan tugas-tugas pendidik (guru) sebagai berikut.1. Membimbing si terdidik Mencari pengenalan terhadapnya mengenai kebutuhan, kesanggupan, bakat, minat dan lain sebagainya.2. Menciptakan Situasi untuk Pendidikan Situasi pendidikan yaitu suatu keadaan dimana tindakan-tindakan pendidikan dapat berlangsung dengan baik dan dengan hasil yang memuaskan.E. PENDIDIKAN DALAM PERSPEKTIF PENDIDIKAN ISLAM Dalam pendidikan Islam, pendidik memiliki arti dan peranan sangat penting, hal ini disebabkan ia memiliki tanggung jawab dan menentukan arah pendidikan. Islam mengangkat derajat mereka dan memuliakan mereka melebihi dari pada orang Islam lainnya yang tidak berilmu pengetahuan dan bukan pendidik.Allah SWT berfirman : ( : 11)Artinya : Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antara kamu dan orang-orang yang diberi pengetahuan beberapa derajat. (QS. Al-Mujadalah: 11)F. KONSEPSI ISLAM TENTANG BATAS-BATAS PENDIDIKAN Menurut Al-Abdari anak dimulai dididik dalam arti sesungguhnya setelah berusia 7 tahun. Karena itu beliau mengeritik orang tua yang menyekolahkan anaknya pada usia yang masih terlalu muda. Yaitu sebelum usia 7 tahun. Para ahli pendidikan Islam yang lain mengemukakan bahwa batas awal pendidikan anak menurut Islam adalah sejak ia lahir dan dalam ayunan ibunya. Hal ini berdasarkan hadits Nabi SAW : Artinya : Belajarlah (carilah ilmu) sejak engkau dalam buaian (ayunan) sampai ke liang lahat.G. KELEBIHAN-KELEBIHAN Kelebihan-kelebihan buku ini sangat banyak sekali di antara yaitu menjadi panutan bagi para pendidik dan orang tua terhadap anak-anaknya untuk mendidik yang baik dan benar yang nantinya akan menjadi anak yang bermanfaat bagi nusa, bangsa dan agama.H. KELEMAHAN-KELEMAHAN Kelemahan-kelemahan buku ini adalah referensinya kurang lengkap, tebalnya hanya 72 halaman, sehingga untuk mencari bab-bab yang lain tidak ada yang ada hanya masalah pendidikan Islam saja