Penilaian-Sejawat

Embed Size (px)

DESCRIPTION

sistem kontrol

Citation preview

Judul PKM : Quadcoupter sebagai alat bantu navigasi jalur penyelamatan bencanaJenis PKM : PKM-TLatar Belakang : Indonesia merupakan negara yang sering terkena dampak bencana seperti gempa bumi,erupsi gunung berapi, banjir, tanah longsor dll. Penanggulangan bencana di Indonesia banyak terkendala oleh medan yang sulit akibat dampak dari bencana tersebut. Karena medan yang berubah akibat bencana sehingga penentuan jalur evakuasi cukup sulit untuk dilakukan.Rumusan Masalah : Bagaimana cara quadcopter mengambil gambar untuk dipetakan? Bagaimana mengolah gambar yang didapat untuk dijadikan sebuah peta?Tujuan Kegiatan : Mengetahui metode yang tepat untuk mengambil gambar menggunakan quadcopter. Mengetahui proses pembuatan peta menggunakan gambar yang diperoleh quadcopter menggunakan openstreetmap.Metode Kegiatan : Penelitian ini dimulai dengan perancangan alat yaitu pemasangan kamera dan otomatisasi pengambilan gambar pada quadcopter. Kemudian setelah alat tersedia maka dilakukan uji terbang untuk memastikan keadaan dan kendala yang akan dihadapi ketika pengambilan gambar. Setelah quadcopter layak terbang, dilakukan uji pengambilan gambar untuk mengetahui keadaan dan kondisi serta kualitas gambar yang diambil dari posisi quadcopter yang mengudara. Setelah semua pengujian sudah layak maka langkah terakhir yaitu mengambil data berupa gambar lokasi yang akan dipetakan, kemudian mengolah gambar tersebut menggunakan openstreetmap untuk diproses menjadi peta yang siap digunakan.Kontribusi Kegiatan :Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat digunakan untuk membuat peta jalur penyelamatan bencana yang dapat diakses oleh semua tim penyelamatan bencana secara bersamaan sehingga evakuasi korban akibat bencana dapat lebih cepat dan tepat yang nantinya diharapkan akan mengurangi jatuhnya korban akibat evakuasi bencana yang memakan waktu cukup lama.