18
KATA PENGANTAR Assalamu’alaikum Wr. Wb Bismillahirahmanirrahim Segala puji saya panjatkan kepada Allah S.W.T yang telah memberikan kesempatan untuk kami bisa menyelesaikan laporan ini, yaitu tentang “Pengukuran Penyipat Datar” dengan baik dan tepat pada waktunya. Terimakasih banyak atas dukungan dari kawan-kawan sekalian terutama untuk asisten Laboratorium Eksplorasi, khususnya asisten praktikum perpetaan Universitas Islam Bandung yang telah memberikan pengetahuan dan tuntunan kepada saya dalam penyusunan laporan ini. Dalam laporan ini dijelaskan tentang penjelasan pengukuran penyipat datar yang betujuan untuk mengukur dan beda tinggi dari suatu lokasi atau wilayah kerja. Akhir kata saya ucapkan terimaksih dan semoga laporan ini bermanfaat untuk khalayak. Wassalamu’alaikum Wr. Wb Bandung, 09 Maret 2014 Penyusun i

PENYIPAT DATAR

Embed Size (px)

Citation preview

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr. WbBismillahirahmanirrahimSegala puji saya panjatkan kepada Allah S.W.T yang telah memberikan kesempatan untuk kami bisa menyelesaikan laporan ini, yaitu tentang Pengukuran Penyipat Datar dengan baik dan tepat pada waktunya.Terimakasih banyak atas dukungan dari kawan-kawan sekalian terutama untuk asisten Laboratorium Eksplorasi, khususnya asisten praktikum perpetaan Universitas Islam Bandung yang telah memberikan pengetahuan dan tuntunan kepada saya dalam penyusunan laporan ini.Dalam laporan ini dijelaskan tentang penjelasan pengukuran penyipat datar yang betujuan untuk mengukur dan beda tinggi dari suatu lokasi atau wilayah kerja.Akhir kata saya ucapkan terimaksih dan semoga laporan ini bermanfaat untuk khalayak.Wassalamualaikum Wr. Wb

Bandung, 09 Maret 2014

Penyusun

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR iDAFTAR ISI iiBAB I PENDAHULUAN 11.1 Latar Belakang 11.2 Maksud Dan Tujuan 11.2.1 Maksud 11.2.2 Tujuan 1BAB II LANDASAN TEORI 22.1 Pengukuran Penyipat Datar 22.2 Istilah Dalam Pengukuran Penyipat Datar32.3 Cara-Cara Pengukuran Penyipat Datar52.4 Alat-alat Pengukuran Penyipat Datar 7BAB III KESIMPULAN 10DAFTAR PUSTAKA

ii

BAB IPENDAHULUAN

1.1 Latar BelakangPengetahuan ilmu perpetaan didasarkan terhadap ilmu tentang pemetaan. Diawali dengan bagaimana cara memperoleh data untuk membuat peta, cara untuk mengolah data, dan untuk membuat peta yang baik dan benar.Dalam mengetahui suatu kondisi daerah tertentu, dengan adanya data hasil survey lapangan yang digambarkan dalam bidang dua dimensi yaitu berupa peta, maka akan dapat dengan mudah menganalisa bagaimana morfologi keadaan suatu daerah tersebut, yang bilamana akan ditentukan sebagai lokasi pembukaan lahan kerja, akan didapatkan hasil yang maksimal dan dengan konsep perencanaan kerja yang baik dengan mengacu pada keadaan daerah tersebut.1.2 Maksud Dan Tujuan1.2.1MaksudMaksud dari praktikum kali ini yaitu untuk memahami konsep dasar pemetaan dilapangan dengan pengukuran kerangka dasar vertikal dengan metode penyipat datar. 1.2.2 Tujuan Mampu mengetahui langkah-langkah pekerjaan pengukuran metode penyipat datar Mampu menggunakan alat pemetaan yang berhubungan dengan metode penyipat datar dalam mengambil data lapangan Mampu mengolah data hasil pengukuran yang dilakukan.

BAB IILANDASAN TEORI

2.1 Pengukuran Penyipat DatarMetode sipat datar optis adalah proses penentuan ketinggian dari sejumlah titik atau pengukuran perbedaan elevasi. Perbedaan yang dimaksud adalah perbedaan tinggi di atas air laut ke suatu titik tertentu sepanjang garis vertikal. Perbedaan tinggi antara titiktitik akan dapat ditentukan dengan garis sumbu pada pesawat yang ditunjukan pada rambu yang vertikal. Tujuan dari pengukuran penyipat datar adalah mencari beda tinggi antara dua titik yang diukur. Misalnya bumi, bumi mempunyai permukaan ketinggian yang tidak sama atau mempunyai selisih tinggi. Apabila selisih tinggi dari dua buah titik dapat diketahui maka tinggi titik kedua dan seterusnya dapat dihitung setelah titik pertama diketahui tingginya.

Gambar 2.1pengukuran penyipat datarSebelum digunakan alat sipat datar mempunyai syarat yaitu, garis bidik harus sejajar dengan garis jurusan nivo. Dalam keadaan di atas, apabila gelembung nivo tabung berada di tengah garis bidik akan mendatar. Oleh sebab itu, gelembung nivo tabung harus di tengah setiap kali akan membaca skala rambu. Karena interval skala rambu umumnya 1 cm, maka agar kita dapat 2

menaksir bacaan skala dalam 1 cm dengan teliti, jarak antara alat sipat datar dengan rambu tidak lebih dari 60 meter. Artinya jarak antara dua titik yang akan diukur beda tingginya tidak boleh lebih dari 120 meter dengan alat sipat datar ditempatkan di tengah antar dua titik tersebut dan paling dekat 3,00 m.2.2 Istilah - Istilah Dalam Metode Pengukuran penyipat DatarDalam pengukuran dengan metode penyipat datar ini dikenal beberapa istilah, yaitu : StasionStasion adalah titik dimana rambu ukur ditegakan; bukan tempat alat sipat datar ditempatkan. Tetapi pada pengukuran horizontal, stasion adalah titik tempat berdiri alat. Tinggi AlatTinggi alat adalah tinggi garis bidik diatas tanah dimana alat sipat datar didirikan. Tinggi Garis BidikAdalah tinggi garis bidik diatas bidang referensi ketinggian (permukaan air laut). Pengukuran KebelakangPengukuran ke rambu yang ditegakan distasion yang diketahui ketinggiannya, maksudnya untuk mengetahui tingginya garis bidik. Rambunya disebut rambu belakang. Pengukuran Ke MukaPengukuran ke rambu yang ditegakan distasion yang diketahui ketinggiannya, maksudnya untuk mengetahui tingginya garis bidik. Rambunya disebut rambu muka. Titik PutarTitik putar (turning point) adalah stasion dimana pengukuran ke belakang dan ke muka dilakukan pada rambu yang ditegakan di stasion tersebut. Stasion Antara Stasion Antara (Intermediate Stasion) adalah titik antara dua titik putar, dimana hanya dilakukan pengukuran kemuka untuk menentukan ketinggian stasion tersebut.

SeksiAdalah jarak antara dua stasion yang berdekatan, yang sering pula disebut slag.Beberapa istilah tersebut dapat dilihat pada gambar dibawah.

Gambar 2.2Keterangan pengukuran sipat datarKeterangan Gambar 2.2 A, B, dan C = stasion : X = stasion antara Andaikan stasion A diketahui tingginya, maka : Disebut pengukuran ke belakang, b = rambu belakang; Disebut pengukuran ke muka, m = rambu muka. Dari pengukuran 1 dan 2, tinggi stasion B diketahui, maka: Disebut pengukuran ke belakang; Disebut pengukuran ke muka, stasion B disebut titik putar Jarak AB, BC dan seterusnya masing-masing disebut seksi atau slag. Ta = tinggi alat; Tgb= tinggi garis bidik.Pengertian lain dari beda tinggi antara dua titik adalah selisih pengukuran ke belakang dan pengukuran ke muka. Dengan demikian akan diperoleh beda tinggi sesuai dengan ketinggian titik yang diukur.

2.3 Cara - Cara Pengukuran Sipat DatarBerikut adalah cara-cara pengukuran dengan sipat datar, diantaranya :a. Cara PertamaAlat sipat datar ditempatkan di stasion yang diketahui ketinggiannya. Dengan demikian dengan mengukur tinggi alat, tinggi garis bidik dapat dihitung. Apabila pembacaan rambu di stasion lain diketahui, maka tinggi stasion ini dapat pula dihitung.

Gambar 2.3Pengukuran tinggi garis bidik cara peratama Keterangan :ta = tinggi alat di AT = tinggi garis bidikHA = tinggi stasion Ab = bacaan rambu di BHB = tinggi stasion BhAB = beda tinggi dari A ke B = ta - b Untuk menghitung tinggi stasion B digunakan rumus sebagai berikut:HB = T - bHB = HA + ta - bHB = HA + hAB Cara tersebut dinamakan cara tinggi garis bidik.b. Cara KeduaAlat sipat datar ditempatkan diantara dua stasion (tidak perlu segaris).

Gambar 2.4Pengukuran tinggi garis bidik cara kedua Keterangan :hAB = a - bhBA = b - a Bila tinggi stasion A adalah HA, maka tinggi stasion B adalah:HB = HA + hAB = HA + a - b = T - b Bila tinggi stasion B adalah HB, maka tinggi stasion A adalah:HA = HB + hBA = HB + b - a = T - ac. Cara ketigaAlat sipat datar tidak ditempatkan diantara atau pada stasion.

Gambar 2.5Pengukuran tinggi garis bidik cara ketiga Keterangan :hAB = a - bhBA = b - a Bila tinggi stasion C diketahui HC, maka:HB = HC + tc - b = T - bHA = HC + tc - a = T - a Bila tinggi stasion A diketahui, maka:HB = HA + hAB = HA + a - b Bila tinggi stasion B diketahui, maka:HA = HB + hAB = HB + b - aDari ketiga cara di atas, cara yang paling teliti adalah cara kedua, karena pembacaan a dan b dapat diusahakan sama teliti yaitu menempatkan alat sipat datar tepat di tengah-tengah antara stasion A dan B (jarak pandang ke A sama dengan jarak pandang ke B). Pada cara pertama pengukuran ta kurang teliti dibandingkan dengan pengukuran b, dan pada cara ketiga pembacaan a kurang teliti dibandingkan dengan pembacaan b. Selain itu, dengan cara kedua hasil pengukuran akan bebas dari pengaruh kesalahan - kesalahan garis bidik, refraksi udara serta kelengkungan bumi. 2.4 Alat Yang Digunakan Dalam Pengukuran Penyipat datarPengukuran sipat datar memerlukan dua alat utama yaitu sipat datar dan rambu ukur alat sipat datar. Biasanya alat ini dilengkapi dengan nivo yang berfungsi untuk mendapatkan sipatan mendatar dari kedudukan alat dan unting-unting untuk mendapatkan kedudukan alat tersebut di atas titik yang bersangkutan.Dalam pengukuran penyipat datar ini di lapangan, beberapa macam alat pemetaan yang digunakan adalah sebagai berikut : Pesawat Sipat datarBiasanya penggunan alat ini menggunakan alat pemetaan yaitu waterpass atau autolevel.

Foto 2.1Autolevel Rambu Ukur dan StatifFungsi rambu ukur adalah sebagai alat bantu dalam menentukan beda tinggi dan mengukur jarak dengan menggunakan pesawat. Rambu ukur biasanya dibaca langsung oleh pembidik.Statif merupakan tempat dudukan alat dan untuk menstabilkan alat seperti Sipat datar. Alat ini mempunyai 3 kaki yang sama panjang dan bisa dirubah ukuran ketinggiannya. Statip saat didirikan harus rata karena jika tidak rata dapat mengakibatkan kesalahan saat pengukuran

Foto 2.2Rambu ukur dan statif

Salah satu contoh kegiatan pengukuran dilapangan dengan megnggunakan alat-alat diatas. Pengukuran tersebut menggunkan cara ketiga yang dijelaskan sebelumnya dengan pesawat sipat datar berada ditengah-tengah antara dua buah rambu ukur.

Foto 2.37

Pengukuran beda tinggi

BAB IIIKESIMPULAN

10

DAFTAR PUSTAKA