Perekonomian Pada Masa Khulafaur Rasyidin.docx

Embed Size (px)

Citation preview

Perekonomian Pada Masa Khulafaur Rasyidin

Pengertian Khulafaur Rasyidin.Katakhulafaurrasyidinitu berasal dari bahasa arab yang terdiri dari katakhulafadanrasyidin, khulafa itu menunjukkan banyak khalifah, bila satu di sebut khalifah, yang mempunyai arti pemimpin dalam arti orang yanng mengganti kedudukan rasullah SAW sesudah wafat melindungi agama dan siasat (politik) keduniaan agar setiap orang menepati apa yang telah ditentukan oleh batas-batanya dalam melaksanakan hukum-hukum syariat agama islam.Adapun kata Arrasyidin itu berarti arif dan bijaksana. Jadi khulafaurrasyidin mempunyai arti pemimpim yang bijaksana sesudah nabi muhammad wafat. Para khulafaurrasyidin itu adalah pemimpin yang arif dan bijaksana. Mereka tiu terdiri dari para sahabat nabi muhammad SAW yang berkualitas tinggi dan baik adapun sifat-sifat yang dimiliki khulafaurrasyidin sebagai berikut:a.Arif dan bijaksanab.Berilmu yang luas dan mendalamc.Berani bertindakd.Berkemauan yang kerase.Berwibawaf.Belas kasihan dan kasih sayang

g.Berilmu agama yang amat luas serta melaksanakan hukum-hukum islam.Para sahabat yang disebut khulafaurrasyidin terdiri dari empat orang khalifah yaitu:

1.Abu bakar Shidik khalifah yang pertama (51 SH - 13 H / 537 - 634 M)2.Umar bin Khattab khalifah yang kedua (40 SH - 23 H / 584 - 644 M)3.Usman bin Affan khalifah yang ketiga ( 47 SH - 35 H / 577 - 656 M )4.Ali bin Abi Thalib khalifah yang keempat ( 23 SH - 40 H / 600 - 661 M )

Abu Bakar As Shidiq (51 SH - 13 H / 537 - 634 M)Khulafaur rasyidin yang pertama adalah Abu bakar As Shidiq - Setelah Rasulullah wafat Abu bakar as shidiq atau yang bernama lengkap Abdullah Ibn Abu Quhafah Al Tamimi terpilih sebagai khalifah islam yang pertama.

Abu Bakar adalah sahabat yang terpercaya dan dikagumi oleh Rasulullah SAW. ia merupakan pemuda yang pertama kali menerima seruan Rasulullah tanpa banyak pertimbangan. Beliau merupakan pemimpin agama sekaligus kepala negara bagi kaum Muslim.

Pada masa pemerintahan yang hanya berlangsung selama 2 tahun, beliau banyak menemui permasalahan dalam negri yang berasal dari : Kelompok nabi palsu Kelompok murtad Dam pembangkan zakat (tidak mau membayar zakat)

Beliau membangun Baitul mal kembali dan meneruskan sistem pendistribusian harta untuk rakyat sebagaimana yang telah diterapkan pada masa Rasulullah. Beliau juga mempelopori sistem penggajian bagi aparat negara.

Dalam usahanya meningkatkan kesejahteraan umat islam, khalifah Abu bakar as shidiq melaksanakan berbagai kebijakan ekonomi seperti yang telah di praktikan oleh Rasulullah :1. Perhatian yang besar terhadap keakuratan penghitungan zakat1. Melaksanakan kebijakan pembagian tanah hasil taklukan1. Mengambil alih tanah-tanah dari orang murtad untuk dimanfaatkan demi kepentingan umat Islam1. Distribusi harta Baitul Mal menerapkan prinsip kesamarataan, dengan begitu selama pemerintahan Abu bakar As Shidiq harta di Baitul mal tidak pernah menumpuk dalam jangka waktu lama karena langsung di distribusikan kepada kaum muslim.

1. Umar bin Khattab (40 SH - 23 H / 584 - 644 M)Perekonomian pada masa khulafaur rasyidin - Untuk mencegah terjadinya perselisihan di kalangan umat islam, Abu bakar bermusyawarah dengan para pemuka sahabat untuk mencari calon penggantinya, berdasarkan hasil musyawarah Abu bakar menunjuk Umar bin Khattab sebagai khalifah islam yang kedua.Pada masa pemerintahannya yang berlangsung selama sepuluh tahun, Umar ibn Al-Khattab banyak melakukan ekspansi hingga wilayah Islam meliputi Jazirah Arab, sebagian wilayah kekuasaan Romawi (Syria, Palestina, dan Mesir), serta seluruh wilayah kerajaan Persia,termasuk Irak.Perluasan wilayah islam yang sangat cepat Umar segera mengatur administrasi negara. Administrasi pemerintah diatur menjadi delapan wilayah provinsi: Makkah, Madinah, Syria, Jazirah, Basrah, Kufah, Palestina, dan Mesir. la juga membentuk jawatan kepolisian dan jawatan tenaga kerja.Umar bin khattab juga termasuk khalifah yang paling banyak berlerasi dan berinovasi. Umar bin khattab adalah tokoh yang dengan pemberani Membukukan Al-Qur'an > Kodifikasi Al-Qur'an karena waktu itu banyak hafidz dan hafidzah yang gugur di medan perang sehingga ditakutkanlah Al-Qur'an akan punah.

Umar bin khattab melakukan langkah-langkah besar pengembangan dalam bidang pertanian. Antara lain :2. Menghadiahkan tanah pertanian kepada Masy yang bersedia menggarapnya namun siapa yang gagal mengelola selama 1 tahun maka dia akan kehilangan kepemilikan tanah tersebut.2. Pada masa kekhalifahan Umar banyak dibangun irigasi, waduk, tangki kanal dan pintu air serba guna untuk mendistribusikan air di ladang pertanian.

Hukum perdagangan mengalami penyempurnaan guna menciptakan perekonomian secara sehat, yaitu dengan cara :2. Umar mengurangi beban pajak terhadap beberapa barang, pajak perdagangan nabati, dan kurma syria sebesar 50%2. Membangun pasar termasuk di wilayah pedalaman (Ubulla,Yaman,Damaskus,Mekkah dan Bahrain) Umar juga memberlakukan mekanisme gaji kepada para anggota Militer. Lembaga yang menangani tugas ini dinamakan Al-Diwan, ini merupaka Al-Diwan islam yang pertama. Umar juga mendirikan diwan islam yang bertugas memberikan tunjangan-tunjangan angkatan perang dan pensiun.Tunnjangan yang diberikan adalah sebagai berikut:Penerima Jumlah1. Aisyah dan Abbas bin abd mutalibMasing-masing 12000 dirham2. para istri nabi selain aisyahMasing-masing 10000 dirham3. ali, hasan, husain dan para pejuang badarMasing-masing 5000 dirham4. para pejuang uhud dan para migran abisinyaMasing-masing 4000 dirham5. kaum muhajirin sebelum peristiwa fahu makahMasing-masing 3000 dirham6. putra para pejuang badar, orang yang memeluk Islam ketika fathu makah, anak-anak kaum muhajirin dan anshar, para pejuang perang qadisiyah, uballa, dan orang-orang yang menghadiri perjanjian hudaibiyahMasing-masing 2000 dirham7. orang-orang makah yang bukan termasuk kaum muhajirinMasing-masing 800 dirham8. warga madinah25 dinar9. kaum muslimin di yaman, syria, irakMasing-masing 200-300 dirham10. anak-anak yang baru lahir yang tidak diakuiMasing-masing 100 dirhamAdmistrasi Negara.Sesuai dengan kebutuhan, khalifah Umar bin Khatab menyusun administrasi negara menjadi :a)Diwan-diwan (Departemen-departemen) :

1)Diwan al-Jundiy/Diwan al-Harby (Badan Pertahanan Keamanan)Orang muslim pada masa Rasul dan Abu Bakar semuanya adalah perajurit ketika perang. Namun perang telah selesai danghanimahtelah dibagikan, mereka kembali penduduk sipil.Pada masa Umar keadaan telah berubah, disusunlah satu badan yang mengurusi Tentara. Disusunlah angkatan bersenjata khusus, asrama, latihan militer, kepangkataan, gaji, persenjataan dan lain-lain. Mulai juga membangun angkataan laut oleh Muawiyah(Gubernur Syam)dan oleh Ali bin Hadharamy(Gubernur Bahrain).2)Diwan al-Kharaj/Diwan al-Maaly/Bait al-Maal (Mengurusi keuangag Negara).Digunakan untuk mengurusi pemasukan dan pengeluaran anggaran belanja negara. Sumber pemasukan keungan negara islam adalah :Al-Kharaj (Pajak hasil bumi)Al-usyur (10% dari pedagang dan kapal-kapal orang asing yang datang ke negara Islam bea cukai.Al-zakah (zakat harta 2,5% dari harta yang sampai nisab)Al-jizyah (pajak ahli dzimmah, orang bukan islam yang bertempat tinggal di negara Islam.Al-fai dan ghanimah (uang tebusan dari orang musyrik yang kalah perang dan harta rampasan perang.3)Diwan-al-Qudhat (departemen kehakiman).Umar mengkat hakim-hakim khusus untuk tiap wilayah dan menetapkan persyaratannya.

Utsman Bin Affan ( 47 SH - 35 H / 577 - 656 M )Perekonomian pada masa khulafaur rasyidin - Pada masa pemerintahannya yang berlangsung 12 tahun, khalifah usman bin Affan berhasil melakukan ekspensi kewilayaan armenia, tunesia, cyprus, rhodes, dan bagian tersisa dari persia, transoxania dan tabristan. Ia juga berhasil menumpas pemberontakan didaerah khurusan dan iskandariah.

Beliau merupakan khalifah yang kaya. Pada Perang Tabuk (Perang besar) beliau menyumbangkan 100 ekor unta agar tentara perang muslim tidak lelah karena jaraknya yang jauh. Pada enam tahun masa pemerintahannya, Usman banyak mengikuti kebijakan ekonomi Umar bin khattab.Pada enam tahun pertama Baikh, Khabul, Gazni, Kerman dan Sistan di taklukan. Kemudian tindakan efektif dilakukan untuk pengembangan Sumber daya alam. Aliran air digali, jalan-jalan dibangun, pohon-pohon ditanam untuk diambil buah dan hasilnya.

Seiring luasnya daerah kekuasaan Islam, Usman membentuk lembaga pengamanan guna menjamin stabilitas keamanan di daerah perekonomian.

1. Ali bin Abi Thalib ( 23 SH - 40 H / 600 - 661 M )Perekonomian pada masa khulafaur rasyidin - Setelah diangkat sebagai khalifah keempat oleh segenap kaum muslimin, Ali Bin Abi Thalib langsung mengambil tindakan seperti membuka kembali lahan perkebunan yang telah diberikan kepada orang-orang kesayangan Usman, dan mendistribusikan pendapatan pajak tahunan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan umar bin khattab.

Kabijakan Ali bin Abi Thalib, adalah :3. Mengedepankan prinsip pemerataan dalam pendistribusian kekayaan negara kepada masyarakat.3. Menetapkan pajak terhadap para pemilik kebun dan mengijinkan pemungutan zakat terhadap sayuran segar.3. Melakukan kontrol pasar dan pemberantas pedagang licik, penimbunan barang , dan pasar gelap.3. Membentuk petugas keamanan yang disebut dengan ''Syurthah'' (Polisi). Yang dipimpin oleh Shahibus-Syurthah.3. Ketat dalam menangani keuangan negara dan Melanjutkan kebijakan umar.

PASCA KHULAFAURRASYIDINPendapatan PemerintahKharaj masih diberlakukan dalam masa ini. Pajak lahan pertanian dibayar dalam bentuk uang dan pajak barang dibayar dalam bentuk barang yang dihasilkan tersebut. Petugasnya adalah para pegawai negeri. Jizyah dikenakan kepada para kaum pria dewasa dari kalangan non muslim. Juga diberlakukan pajak hilali untuk hasil produksi, kemudian diganti al-mukus. Para ahli fiqh memandang pajak-pajak ini tidak sah. Pencatatan dalam bentuk neraca sudah lazim dilakukan oleh kaum muslimin. Pendapatan negara dikhususkan untuk biaya kegiatan tertentu baru kemudian sisanya dikumpulkan di baitul maal. Sejak abad kedua muncul diwan yaitu mirip jasa akuntansi yang bertugas meneliti pendapatan, mengatur pengeluaran, dan mengaitkan antara pendapatan dan pengeluaran.Mata UangMata uang yang bercorak Islam dibuat pada masa Abdullah malik bin marwan yang disebut sikkah. Mata uang terdiri dari dua macam yaitu dinar emas dan dirham, tetapi juga ada mata uang pecahan yang disebut maksur, misalnya qitha dan mitqal. Pada masa selanjutnya dibuat mata uang tembaga yang disebut fulus.

KesimpulanPada masa pemerintahan Khulafaur Rasyidin, khalifah di pilih berdasarkan musyawarah. Setelah Nabi Muhammad wafat, Abu Bakar diangkat menjadi khalifah melalui pertemuan saqifah atas usulan umar. Problem besar yang dihadapi Abu Bakar ialah munculnya nabi palsu dan kelompok ingkar zakat serta munculnya kamum murtad Musailimah bin kazzab beserta pengikutnya menolak. membayar zakat dan murtad dari islam yang mengakibatkan terjadinya perang Yamamah. Pasukan islam dipimpin Khalid bin Walid berusaha menumpas kaum ingkar zakat yang dipimpin Musailamah bin Kazzab tersebut hingga mengakibatkan banyak sahabat yang gugur termasuk 70 penghafal Al-Quran. Perang tersebut terjadi pada tahun 12 H.Umar yang tahu akan hal itu merasa khawatir akan kelestarian Al-Quran hingga dia mengusulkan kepada Abu Bakar agar membukukan/mengumpulkan mushaf yang ditulis pada masa nabi menjadi satu mushaf Al-Quran. Mushaf yang sudah terkumpul disimpan oleh Abu Bakar, ketika Abu Bakar sakit dia bermusyawarah dengan para sahabat untuk menggantikan beliau menjadi khalifah pada masa Umar gelombang exspansi pertama terjadi. Umar membagi daerah kekuasaan islam menjadi 8 propinsi yaitu : Makkah, Madinah, Syiria, Basrah, Kofah, Palestina, dan Mesir. Umar membentuk panitia yang beranggotakan 6 orang sahabat dan meminta salah satu diantaranya menjadi khalifah setelah Umar wafat. Panitia berhasil mengangkat Utsman menjadi khalifah. Pada masa pemerintahan utsman wilayah islam meluas sampai ke Tripoli barat, Armenia dan Azar Baijan hingga banyak penghafal Al-Quran yang tersebar dan tarjadi perbedaan dialek, yang menyebabkan masalah serius. Utsman membentuk tim untuk menyalin Al-Quran yang telah dikumpulkan pada masa Abu Bakar, tim ini menghasilkan 4 mushaf Al-Quran dan Utsman memerintahkan untuk membakar seluruh mushaf selain 4 mushaf induk tersebut.Utsman dibunuh oleh kaum yang tidak puas akan kebijakannya yang mengangkat pejabat dari kaumnya sendiri (Bani Umayah). Setelah Utsman wafat umat islam membaiakAli menjadi khalifah pengganti utsman, kaum Bani Umayah menuntut Ali untuk menghukum pembunuh Utsman, karena merasa tuntutannya tidak dilaksanakan Bani Umayah dibawah pimpinan Muawiyah memberontak terhadap pemerintahan Ali. Perang Sifin mengakibatkan perpecahan pada kelompok Ali. Dipenghujung pemerintahan Ali umat islam terpecah menjadi tiga golongan, yaitu, Muawiyah, Syiah (pengikut Ali), dan Khawarij (orang yang keluar dari barisan Ali). Setelah Ali meninggal, ia diganti oleh anaknya, Hasan. Hasan mengadakan perundingan damai dengan Muawiyah dan umat islam dikuasai oleh Muawiyah. Dengan begitu berakhirlah pemerintahan yang berdasarkan pemilihan (khulafaur rasyidin) berganti dengan sistem kerajaan).

Saran.Kami bangga sekaligus kagum atas perjuangan-perjuangan yang dilakukan oleh Khulafaurrasyidin. Mereka melakukan ekspansi, pemberantasan kaum murtad, dan kebijakan-kebijakan lainnya yang membuahkan hasil cemerlang bagi Agama Islam. Tapi yang di sayangkan pada masa pemerintahan salah satu dari Khulafaurrasyidin ialah: Para aparatur Negara di ambil dari kalangan keluarga Khalifah, dan ketidak tegasan dalam memutuskan/menyelesaikan masalah, hal tersebut yang menyebabkan perpecahan dan pemberontakan di kalangan umat Islam, sehingga berdampak negatif di era globalisasi ini.