7

Click here to load reader

Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

1

http://www.polrireformasi.blogspot.com

REFORMASI BIROKRASI POLRES BANJAR DALAM MENJAGA SITUASI KAMTIBMAS DAN MENDEKATKAN DIRI PADA MASYARAKAT MELALUI

PROGRAM POLISI SABA BUMI

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

1. Globalisasi dan kemajuan teknologi, serta perkembangan Kota Banjar sebagai daerah

otonom baru telah menyebabkan timbulnya kejahatan dan gangguan kamtibmas yang

terus meningkat baik secara kualitas maupun kuantitas. Disisi lain dalam era demokrasi

saat ini masyarakat menuntut kinerja Kepolisianya yang profesional, transparan, humanis

dan akuntable sesuai dengan harapan Mayarakat. Pencegahan menjadi penting sebab

sering kali upaya represif hanya mengutamakan kepastian hukum dan terkadang

mengabaikanrasa keadilan masyarakat maka perlu adanya peningkatan upaya preemtif

dan preventif dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat bidang kamtibmas;

2. Untuk membangun organisasi yang tepat fungsi yang berorientasi kepada pelayan

masyarakat, perlu adanya langkah dan upaya agar organisasi tersebut sesuai dengan

harapan masyarakat melalui Reformasi Birokrasi Polri Gel. II tahun 2011 – 20014, Polres

Banjar telah melaksanakan beberapa program diantaranya Penataan dan penguatan

organisasi, Penataan Tata Laksana, Penataan Perundang-undangan, Peningkatan

Pelayanan Publik, Penataan Sistem Manajemen SDM Aparatur, Penguatan

Pengawasan, Penguatan Akuntabilitas Kinerja dan Monitoring Evaluasi sehingga dapat

mewujudkanpelayanan prima sesuai dengan prinsip pemerintahan yang bersih (Clear

Govermance) dan tata kelola pemerintahan yang baik (Good Govermance);

3. Terkait dengan peningkatan kualitas pelayanan publik sekaligus sebagai upaya untuk

menjaga situasi kamtibmas dan mendekatkan diri pada masyarakat, maka Polres Banjar

meluncurkan program “POLISI SABA BUMI” yang artinya Polisi berkunjung kerumah

warga. Program tersebut merupakan Permolisian yang mengadopsi kearifan Budaya

lokal sehingga diharapkan dapat mendekatkan diri kepada masyarakat serta

mengoptimalkan upaya preemtif dan preventif Kepolisian.

/B. Dasar …..

Page 2: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

2

http://www.polrireformasi.blogspot.com

B. Dasar

1. UU RI No. 2 Tahun 2002 tentang Polri;

2. Skep Kapolri No. Pol. : Skep/737/X/2005 Tanggal 13 Oktober 2005 tentang Kebijakan

dan Strategis penerapan Polmas;

3. Keputusan Kapolri No : Kep/346/VI/2011 tanggal 21 Juni 2011 tentang pengesahan

Road Map RBP Gelombang II Tahun 2011-2014;

4. Surat Kapolri Nomor : B/3519/X/2011 tanggal 10 Oktober 2011 tentang Direktif

Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri Gel. II Tahun 2011-2014;

5. Surat Telegram Kapolda Jabar Nomor : ST/874/VI/2011 tanggal 24 Juni 2012 tentang

Bhabinkamtibmas;

6. Direktif Kapolda Jabar tentang pelaksanaan program Polisi Wajib Kunjung ke Rumah

Warga Masyarakat;

7. Surat Perintah Kapolres Banjar Nomor : Sprin/1033/XII/2011 tanggal 08 Desember 2011

tentang Tim Pokja RBP Gel. II Tahun 2011 – 2014 Tingkat Polres Banjar;

8. Peraturan Kapolres Banjar nomor 01 tahun 2012 tentang Pedoman Pelaksanaan tugas

Polisi Saba Bumi.

C. Maksud dan Tujuan

1. Maksud

Sebagai Implementasi kebijakan Kapolda Jabar tentang Bhayangkara pembina

Kamtibmas dan Optimalisasi dalam upaya preventif serta preemtif dalam

penanggulangan kejahatan.

2. Tujuan

a. Mendekatkan Polisi dengan Masyarakat guna memahami keinginan masyarakat

terhadap kinerja operasional Polres Banjar dalam mengatasi gangguan

kamtibmas;

b. Antisipasi terorisme, human trafficking dan narkoba melalui pendataan

penduduk;

c. Menyelesaikan masalah sosial masyarakat sedini mungkin sebelum berkembang

menjadi masalah kamtibmas dan kampanye cegah kejahatan lewat pesan-pesan

kamtibmas;

d. Sarana komunikasi sosial dan pelayanan pemerintah pada masyarakat melalui

kunjungan dari rumah kerumah (door to door visit, door to door service).

/II. PELAKSANAAN …..

Page 3: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

3

http://www.polrireformasi.blogspot.com

II. PELAKSANAAN

A. Pengertian

1. PSB adalah penugasan anggota Polki yang berpangkat Brigadir sampai dengan Bintara

tinggi, untuk berkunjung ke rumah warga guna membangun komunikasi positif,

memahami permasalahan sosial dan gangguan keamanan yang muncul dengan

mengedepankan upaya preemtif dan preventif guna mewujudkan situasi kamtibmas yang

kondusif;

2. Penugasan anggota sudah diatur sedemikian rupa sehingga 1 orang petugas PSB

bertanggung jawab terhadap pembinaan masyarakat 1 RW, sehingga 1 Polisi : 1 RW.

B. Persiapan Program

1. Sosialisasi program, baik secara internal kepada seluruh anggota Polres Banjar, maupun

secara eksternal kepada pihak pemerintahan kota banjar, DPRD, Tomas, Toga dan para

Stake Holder lainnya;

2. Menyiapkan kelengkapan petugas PSB antara lain : Ban lengan, Stiker, Kartu Tanda

PengenalPetugas dan Tas PSB;

3. Menyiapkan pilun yaitu membuat peraturan Kapolres Banjar Nomor 01 tahun 2012 serta

membuat format-format laporan yang harus diisi oleh petugas PSB;

4. Pelatihan terhadap petugas PSB antara lain meliputi Interpersonal Skiil dan wawasan

sosial budaya masyarakat.

C. Perangkat Program

1. Petugas PSB sebagai pelaksana di tingkat RW, adalah seluruh bintara dari seluruh

fungsi dan unit kerja kecuali personel Sat Intelkam, Unit Resmob, Sat Reskrim dan

Polwan;

2. Koordinator wilayah (Korwil) sebagai supervisor dan pengendali pada tingkat kelurahan /

desa adalah seluruh Perwira di jajaran Polres Banjar dimana penugasannya di sesuaikan

dengan karakteristik masyarakat di kelurahan / desa tersebut. (Penunjukan Koorwil

disesuaikan kerawanan dan karakteristik masyarakat);

3. Bila petugas PSB bertugas di RW dimana ia bertempat tinggal maka rumah petugas

tersebut ditunjuk sebagai Pos PSB yang berfungsi sebagai pusat pembinaan keamanan

di RW tersebut dan dapat menerima laporan sementara masyarakat yang membutuhkan

pelayanan Polri. Fungsi Pos PSB tersebut mirip dengan Chu Zaiso di Jepang.

/D. Fungsi …..

Page 4: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

4

http://www.polrireformasi.blogspot.com

D. Fungsi dan Peran Petugas PSB

1. Petugas PSB berfungsi sebagai petugas Polri yang mempunyai fungsi Intelijen, mampu

menyerap informasi sebanyak mungkin dari masyarakat dalam rangka deteksi dini;

2. Sebagai petugas Binmas yang mampu memberikan penyuluhan dan penerangan pada

masyarakat tentang kamtibmas;

3. Sebagai mediator dan fasilisator dalam pemecahan masalah atau konflik social yang

terjadi pada masyarakat melalui cara-cara ADR (Alternative Dispute Resolution) serta

musyawarah untuk mufakat;

4. Membangun citra Polri yang positif dengan mengkomunikasikan program kerja satuan

Polres Banjar dalam menindaklanjuti program open govermance.

E. Kebutuhan Personel dan Target

1. Berdasrkan jumlah RW dan kelurahan di kota Banjar maka dibutuhkan sebanyak 297

Petugas PSB dan 25 Korwil yang keseluruhannya telah dapat dicukupi oleh Polres

Banjar;

2. Setiap petugas PSB diberi targetminimal mengunjungi 2 rumah dalam seminggu,

sehingga diharapkan dalam 1 minggu ada 600 – 700 rumah yang dikunjungi berarti

dalam 1 bulan terdapat 2.500 – 2.800 rumah, dalam 1 tahun terdapat sekitar 30.000

rumah. Dengan jumlah KK di kota Banjar sebanyak 55.000 KK maka diharapkan dalam 2

tahun seluruh rumah di kota Banjar telah dikunjungi oleh petugas PSB.

F. Kebutuhan Alat Perlengkapan

Guna menunjang kegiatan PSB maka dibutuhkan alat kelengkapan PSB yang meliputi :

1. Logo PSB sebagai ikon program yaitu gambar kartun Polisiyang bersalaman dengan

masyarakatyang melambangkan persahabatan, kedekatan, senyum ramah, kesejajaran

antara Polisi dan masyarakat. Logo ini merupakan hak cipta dari Polres Banjar;

2. Tas PSB sebanyak 325 buah bantuan dari Bank Jabar cabang Banjar;

3. Stiker PSB yang berisi nomer telpon Polres dan Polsek sebanyak 55.000 buah bantuan

dari BRI cabang Banjar;

4. Kartu nama petugas PSB sebanyak 650 Set bantuan dari swasta;

5. Ban lengan sebanyak 300 buah merupakan bantuan dari Walikota Banjar.

/G. Konsolidasi …..

Page 5: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

5

http://www.polrireformasi.blogspot.com

G. Konsolidasi dan Anev Program

Untuk menjaga konsistensi agar pelaksanaan program PSB dapat berjalan sesuai dengan

rencana serta mencapai tujuan yang diharapkan maka secara periodic kegiatan PSB dilakukan

konsolidasi dan Anev antara lain :

1. Setiap minggu korwil mengatur rencana kunjungan petugas PSB, mengawasi

pelaksanaan kunjungan dan mengumpulkan laporan hasil kunjungan;

2. 2 minggu sekali hasil pelaksanaan PSB di Anev pada tingkat korwil;

3. 1 bulan sekali seluruh korwil melaporkan hasil kegiatan PSB, serta mendiskusikan

temuan menarik diwilayahnya yang perlu ditindaklanjuti dan memutuskan prioritas

sasaran Polres Banjar pada bulan berikutnya sesuai dengan permasalahan yang

dihadapi serta keinginan warga masyarakat.

H. Hasil Yang Dicapai

Sejak adanya program PSB dari tanggal 01 Januari 2012 s/d Bulan April 2012 hasil yang dicapai

baik secara kuantitas maupun kualitas :

1. Secara Kuantitas :

a. Jumlah KK seluruhnya : 54.914 KK

b. KK yang sudah dikunjungi : 2.241 KK

c. Target 7.722 KK, tercapai 7.323 KK : 95%

d. Jumlah keluarga yang telah didata : 23.505 Orang

2. Secara Kualitas :

a. Saran dan keluhan masyarakat terdiri dari :

1) Masalah Pos Kamling : 93 saran

2) Masalah knalpot bising : 81 saran

3) Masalah berandalan bermotor : 11 saran

4) Masalah patrol : 72 saran

5) Masalah pencurian : 16 saran

b. Upaya tindak lanjut :

1) Dilaksanakan pembinaan Ka Pos Kamling secara stimultan pada setiap

desa dengan materi agar lebih meningkatkan kegiatan Pos kamling

dalam menjaga stabilitas keamanan dilingkungan masing-masing;

/2) Petugas …..

Page 6: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

6

http://www.polrireformasi.blogspot.com

2) Petugas PSB telah mendapatkan informasi dari masyarakat adanya

seseorang yang dicurigai sebagai pelaku tindak pidana, informasi

tersebut ditindaklanjuti dalam upaya pengungkapan kasus yang telah

terjadi dengan melakukan penangkapan terhadap orang yang telah

dicurigai.

3) Dalam menyikapi keluhan dari masyarakat tentang knalpot bising yang

sangat mengganggu Polres Banjar telah melaksanakan kegiatan operasi

knalpot bising dengan tindakan tilang dan kendaraan bisa diambil

setelah digantiknalpot di kantor polisi, tindakan tersebut mendapat

apresiasi positif dari masyarakat;

4) Pemecahan permasalahan pencemaran nama baik terhadap warga

melalui situs jejaring social / Facebook yang diselesaikan dengan cara

islah/ADR;

5) Dalam penanganan keluhan masyarakat melalui PSB tentang adanya

informasi konflik antara berandalan bermotor di wilayah kota Banjar yang

dapat menimbulkan keresahan masyarakat Polres banjar telah berupaya

melaksanakan kegiatan-kegiatan meliputi :

a) Penyusunan maklumat kapolres Banjar tentang pencegahan

kejahatan terkait Geng Motor;

b) Pemasangan spanduk penolakan berandalan bermotor di kota

Banjar;

c) Melaksanakan patrol gabungan dengan TNI dan instansi terkait.

III. PENUTUP

A. Pelaksanaan program PSB adalah suatu strategi yang solutif guna menjawab kelemahan

pelaksanaan tugas Polri sekaligus sebagai wujud pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri selain

itu data dan informasi yang diterima petugas PSB memperkaya data base Polres Banjar dan

Polsek sehingga PSB juga merupakan implementasi kebijakan Polsek sebagai basis deteksi;

B. Dengan segala persiapan yang telah dilakukan dan dukungan dari seluruh Stake Holder

masyarakat kota Banjar maka Polres Banjar siap untuk melaksanakan program PSB ini. Semoga

program ini dapat berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan sehingga situasi kamtibmas

yang aman dan kondusif dapat terwujud dan pembangunan dapat berjalan dengan baik guna

menuju masyarakat kota Banjar yang sejahtera, adil dan makmur.

Page 7: Reformasi Birokrasi Polres Banjar Dalam Menjaga Situasi Kamtibmas Dan Mendekatkan Diri Pada Masyarakat Melalui Program Polisi Saba Bumi (Psb)

7

http://www.polrireformasi.blogspot.com

LAMPIRAN – LAMPIRAN