51
Hunian Butik untuk Hunian Berkelas Menu Enak dan Murah Ala Kedai Kopi Dua eM MYhotel MYRENDEZVOUS Pulau Hoga Destinasi Favorit di Taman Nasional Wakatobi MYTRAVEL Rp 45.000 APLI AWARDS 2020 MEMBANGUN CITRA POSITIF MLM/DS Beri yang Spesial untuk Keluarga dengan Pilihan dari Tupperware Wanda Hamidah: MLM/ DS Bisnis yang Bagus untuk Networking dan untuk Menjadi Individu yang Lebih Baik Tahun VI | Januari 2021

Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

  • Upload
    others

  • View
    0

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

Hunian Butik untuk Hunian Berkelas

Menu Enak dan Murah Ala Kedai Kopi Dua eM

MYhotel

MYRENDEZVOUS

Pulau Hoga Destinasi Favorit di Taman Nasional Wakatobi

MYTRAVEL

Rp 45.000

APLI AwArds 2020 MeMbAngun CItrA

PosItIf MLM/dsBeri yang Spesial

untuk Keluarga dengan Pilihan dari Tupperware

Wanda Hamidah: MLM/ DS Bisnis yang Bagus untuk Networking dan untuk

Menjadi Individu yang Lebih Baik

Tahun VI | Januari 2021

Page 2: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

INTAN KONVEKSI berpengalaman di bidang konveksi dengan dukungan para pegawai yang berpengalaman di bidangnya. Mampu menyediakan berbagai produk sesuai kebutuhan konsumen.

INTAN KONVEKSI yang berlokasi di wilayah Tebet, Jakarta Selatan ini dirintis sejak 2010. Sebagai konveksi penyedia semua kebutuhan konsumen, yang selalu memberikan hasil fashion berkualitas dan inovatif, serta memberikan layanan terbaik dan solutif untuk konsumen.

INTAN KONVEKSI biasa memproduksi berbagai pakaian sebagai berikut, seragam sekolah pria/ wanita, seragam kantor / hotel, kaos polo, t-shirt, jacket, kemeja, celana, jas, pakaian casual, dan lain-lain.

Kebutuhan Jasa Konveksi?INTAN KONVEKSI Siap Melayani Semua Kebutuhan Pembuatan Pakaian Pilihan Anda

Kami Unggul Karena Kualitas, Ketepatan Waktu dan

Harga Kompetitif

INTAN KONVEKSIJl. Dr. Saharjo Swadaya I No. 13

Manggarai Tebet-Jakarta SelatanTelepon: 021-21472957, 0812-8539-0875 (WA)

www.intangumelarsejati.com/konveksi/

Page 3: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

2 3MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Salam dan semangat Tahun Baru 2021!Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan penuh ujian

luar biasa karena adanya pandemi Covid-19 yang tidak saja hanya meluluhlantahkan kesehatan masyarakat dunia, tapi juga ekonomi masyarakat dunia khususnya Indonesia. Kini kita masuk tahun baru tahun 2021, sekali pun pandemi Covid-19 belum bisa kita prediksi kapan akan berakhir namun tahun 2021 ini adalah semoga menjadi tahun yang membuat kita tetap optimis dan menjadi tahun yang penuh harapan.

Kini, di awal tahun baru 2021 Edisi Januari 2021 majalah MY INCOME, terbit sebagai Edisi Khusus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) dengan mengangkat Laporan Utama atau MyCover Story tentang: APLI Awards 2020 Membangun Citra Positif MLM/ DS. Edisi Khusus APLI dan terbit di awal tahun 2021 ini semoga bisa menginspirasi dan menjadi referensi bacaan yang memberi harapan baru dan positif bagi pembaca setia majalah MY INCOME dan industri MLM/ DS.

Redaksi juga melengkapi Edisi Khusus APLI ini dengan rubrik-rubrik menarik lainnya, di antaranya ada rubrik MYISSUE yang mengangkat laporan tentang bagaimana pemberantasan money game yang semakin canggih dengan narasumber tokoh-tokoh yang berkompeten di bidangnya. Ada juga rubrik MYCEO yang mengangkat tentang bagaimana unggulnya perusahaan Synergy WorldWide. Rubrik MYPRODUCT dengan melaporkan produk-produk unggulan dari Tupperware, Cakap dan Tianshi (Tiens).

Ada juga rubrik rilex yang juga bisa dinikmati pembaca diantaranya rubrik MYHOTELS dari The Grand Mansion Menteng, rubrik MYTRAVEL laporan tentang keindahan alam di Wakatobi, rubrik MYRENDEZVOUS yang mengangkat Kedai Kopi Dua eM yang enak buat kongkow-kongkow juga harga menu yang sangat terjangkau, dan rubrik MYCELEBRITY Wanda Hamidah berbicara bagimana positifnya bisnis MLM/ DS.

Semoga Edisi Januari 2021 atau Edisi Khusus APLI ini bisa memberikan kepuasan dan memberikan banyak manfaat bagi pembaca.

Redaksi

Laporan Utama APLI Awards 2020 untuk Inspirasi Bisnis MLM/ DS

ASEP ERWINPemimpin Umum/ Pemimpin Redaksi

ELLA SITI HURAIROHPemimpin Perusahaan

USIK SEPTIANASekretaris Redaksi/ Iklan

EDISON PERDAMEANJurnalis/ Fotografer

REYHAN ARRASULI, AHMAD FADLIJurnalis

W.S. PRATIWI, CARROL, SALSA, BILLAH, RESTYAccount Executive

INDRO SUTANTOLayouter/ Design Grafis

ANANDA PUJAWeb Developer

AG. CHANDRA, BIMA ABDILLAH PRATAMASirkulasi/ Distribusi

SANCEFinance

MY EDITOR’S NOTE

ALAMAT:Jl. Percetakan Negara 11 A. RT 004, RW 05, Rawasari, Cempaka Putih – Jakarta Pusat.Telepon: 021 – 2147 2957

email redaksi: [email protected]

email iklan: [email protected] Redaksi menerima kontribusi naskah berupa foto, opini yang berkaitan

dengan industri MLM/DS

Produk yang beragam, Harga yang kompetitif, Proses order mudah, Pengiriman seluruh Indonesia, Ketepatan waktu, dan Bisa mencetak/ print jumlah sesuai keinginan (print on demand), tanpa harus ada minimal order. Bahkan bisa untuk mencetak dalam satuan.

Sebagai jasa cetak, Intan Printing siap memberikan layanan terbaik bagi konsumen dari mana pun. Siap melayani dengan mengirimkan hasil cetak langsung ke tempat tujuan. Hal ini agar konsumen tidak perlu repot-repot datang lagi ke percetakan, tentu ini akan sangat menghemat waktu, tenaga, dan biaya yang bisa konsumen alokasikan untuk urusan lain yang lebih penting. Anda sudah tahu sekarang, dimana Anda bisa mendapatkan jasa cetak untuk produk packaging Anda dengan hasil terbaik.

Tentunya, Hanya Intan Printing yang siap mewujudkan setiap jasa cetak kebutuhan Anda!

InTAn PrInTIng fokus dalam melayani jasa cetak untuk keperluan promosi perusahaan atau pun perorangan dari mulai skala kecil hingga besar, serta melayani percetakan segala jenis percetakan seperti: stiker, id card, kop surat, brosur, map, undangan, kalender, paper bag, spanduk, kaos dan lain-lain.

AndA MeMBuTuHKAn JASA PerceTAKAn?

Kenapa harus memilih InTAn PrInTIng ?

InTAn PrInTIngJl. dr. Saharjo Swadaya I no. 13 Manggarai Tebet-Jakarta SelatanTelepon: 021-21472957, 0812-8539-0875 (WA)www.intangumelarsejati.com/printing/

Page 4: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

4 5MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

CONTENTMY

MY EVENT8APLI Gelar Talkshow, Counter Isu Negatif MLM/ DS

MY ceo76Adri: Synergy WorldWide Memberikan Peluang Bisnis dengan Hasil Menjanjikan

MY PRODUCT80Badan Selalu Sehat dengan Rutin Minum Blesstea

MY HOTEL88Hunian Butik untuk Hunian Berkelas

MY Rendezvous90Menu Enak dan Murah Ala Kedai Kopi Dua eM

MY TRAVEL94Pulau Hoga Destinasi Favorit di Taman Nasional Wakatobi

MY Celebrity92Wanda Hamidah : MLM/ DS Bisnis yang Bagus untuk Networking dan untuk Menjadi Individu yang Lebih Baik

MY ISSUE12Djoko Komara: Money Game Itu Ibarat Berjudi, yang Ujungnya Akan Bangkrut

MY ISSUE16roys tan

MY COVER STORY26Ina: Para Mitra Usaha Berhak Mendapatkan Awards

MY COVER STORY44APLI Awards 2020 Makin Menambah Percaya Diri Sofia

Page 5: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

6 7MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Page 6: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

8 9MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY EvENT

APLI Gelar Talkshow, Counter Isu Negatif

MLM/ DSAPLI (Asosiasi Penjualan

Langsung Indonesia) sebagai sebuah asosiasi

yang mewakili banyak perusahaan direct

selling/ MLM (multilevel marketing) terus berupaya

mengenalkan dan mengedukasi masyarakat

akan industri direct selling/ MLM tersebut. Menjelang akhir tahun

2020 ini APLI mencoba menutup tahun dengan

makin memperkuat organisasinya dalam

mewadahi banyak perusahaan direct selling/

MLM yang kini semakin meningkat.

Terutama dalam kondisi di masa pandemi ini, finansial masyarakat yang semakin melemah. Berdasarkan hal

tersebut APLI berupaya mengajak masyarakat untuk melihat besarnya keuntungan melakukan bisnis direct selling/ MLM ini, tentunya dengan memperkenalkan terlebih dulu isu dan fakta seputar bisnis tersebut.

Dalam event yang diadakan selama 3 hari (7-9 Desember 2020), APLI

menggelar talkshow yang membahas berbagai isu yang terjadi di industri direct selling/ MLM. Pada acara talkshow ini selalu dihadiri narasumber tokoh-tokoh penting APLI dan berbagai tokoh lainnya yang berkaitan dengan industri MLM/ DS.

Pada talkshow hari pertama, APLI mengetengahkan tema talkshow-nya ‘Upaya Pemerintah dalam Mengatasi Maraknya Money Game yang Semakin Canggih’ dan ’Peran Serta Industri

Direct Sellig dalam Perekonomian Indonesia di tengah Pandemi’, kemudian dilanjutkan talkshow di hari kedua dengan tema ‘Pentingkah Halal Produk dan Serifikasi Syariah dalam Industri Direct Selling di Indonesia’. Dilanjutkan di hari ketiga dengan tema talkshow-nya ‘Maraknya Investasi Ilegal dalam Industri Direct Selling’.

Acara-acara talkshow ini dihadiri oleh banyak tokoh penting dari APLI dan sekaligus pengusaha atau pelaku industri MLM/ DS seperti Kany V. Soemantoro selaku Ketum APLI, dan Ir. Djoko H Komara, Hari Menggala dan Roys Tanani selaku Dewan Komisioner APLI. Juga dihadiri Kombes Pol Ma’mun SIK., MSi. sebagai Kasubdit IKMB, Dr. Moch. Buchori Muslim, LC. MA sebagai Ketua Bidang Industri Bisnis dan Ekonomi Syariah DSN-MUI, Dr. U. Mulyaharja, SH. MM. SE. MKn. CLA sebagai Head Legal Consultant APLI, AKBP Juliarman EP. Pasaribu. S.Sos, SK dari NCB Interpol Indonesia DivhubInter POLRI, serta Ina Rachman, SH. MM sebagai Sekjen APLI yang juga sekaligus sebagai moderator dalam talkshow setiap harinya.

Selain tokoh-tokoh penting yang langsung hadir di acara talkshow APLI tersebut, talkshow juga menghadirkan tokoh lainnya yang hadir melalui

aplikasi zoom, seperti Tongam L.Tobing Ketua Satgas Waspada Investasi (SWI), BPOM Deputi 3 Dra. Rita Endang, dan Dewan Komisioner APLI Koen Verheyen.

Acara talkshow APLI ini bertempat di gedung studio Nu Skin, juga disponsori oleh beberapa perusahaan MLM/ DS anggota APLI seperti Nu Skin, Milagros, Herbalife Nutrition, Armina Daily, Jafra, DEP, Amway, SIP, Synergy, Atomy dan G-Pro Indonesia.

APLI berharap, dengan berbagai tema talkshow yang disajikan, dan dengan berbagai narasumber tokoh-tokoh penting industri MLM/ DS dan unsur pemerintah yang dihadirkan, diharapkan masyarakat luas bisa lebih memahami lagi apa itu industri direct selling/ MLM. Karena, sesungguhnya industri MLM/ DS ini memiliki peluang besar bagi masyarakat untuk memiliki peluang usaha mandiri dan bisa memperbaiki status ekonominya, tanpa harus terjerumus karena adanya isu-isu yang salah atau negatif tentang bisnis/ industri MLM/DS. (Reyhan)

Page 7: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

10 11MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Upaya Mengatasi Maraknya Money Game yang Semakin Canggih

Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia

(APLI) merupakan asosiasi pertama yang mengawal

bisini direct selling/ MLM di Indonesia menggelar

APLI Talk Show yang disiarkan Live di Youtube dengan mengangkat tema ‘Upaya Pemerintah dalam

Mengatasi Maraknya Money Game yang

Semakin Canggih’ yang dilaksanakan di studio NuSkin, Senin (7/12).

Ir. Djoko H Kumoro selaku Dewan Komisioner APLI yang hadir sebagai narasumber dalam acara ini mengatakan, bahwa

APLI sebagai asosiasi sejak berdiri telah mendukung pemerintah dalam upaya membangun persaingan usaha yang sehat di bisnis direct selling atau MLM dengan memverifikasi data perusahaan dengan ketat yang akan bergabung ke APLI guna membangun citra positif dengan sosialisasi untuk mengikis stigma negatif bisnis MLM di masyarakat.

“Dari segi peraturan kita berperan aktif dengan pemerintah, APLI berperan aktif memberikan masukan bahayanya money game dan sebagainya. Kita juga bekerjasama dengan melakukan law enforcement (penegakan hukum) dan menyosialisasikan

sangat penting.Tongam L.Tobing Ketua Satgas

Waspada Investasi (SWI) yang hadir juga dalam acara APLI Talk Show secara virtual menjelasakan bahwa data perkiraan 10 tahun terakhir dari tahun 2009-2019 ada total kerugaian mencapai sekitar kurang lebih Rp 92 triliun. Ini tentu sangat besar sekali jumlahnya dan ini adalah kerugian yang masuk proses hukum. Masih banyak kerugian-kerugian lainya yang tidak dilaporkan masyarakat, karena masyarakat kita ini biasanya kalau masih untung dia tidak lapor, tapi setelah terjadi kerugian menimpanya baru bilang, ini pemerintah dimana ini?

“Mereka saat menikmati keuntungan-keuntungan itu diam tidak

mau berbagi bonus dan keuntungannya, tapi setelah kena dan merasa rugi dan pemilik perusahaan investasi bodong kabur, baru dia teriak-teriak. Fakta inilah yang terjadi, ” kata Ketau SWI ini.

Tongam juga berharap agar masyarakat jangan lagi mencoba-coba menghidupkan usaha-usaha yang ilegal. “Akibat kita sendiri yang menghidupkan investasi-investasi bodong atau money game itu, seperti kalau kita join di investasi bodong dan merekrut orang, itu artinya sama saja dengan memperkaya pemilik usaha investasi bodong dan atau money game itu. Jadi, untuk masyarakat sebaiknya belajarlah dari pengalaman,” tegasnya.

Untuk diketahui bahwa acara APLI Talk Show ini akan berlangsung cukup lama sampai bulan Maret tahun 2021. Jadi, bagi masyarakat yang ingin tahu informasi terbaru terkait bisnis direct selling atau MLM bisa mengunjungi Chanel Youtube APLI dan saksikan terus talkshow menarik dengan narasumber yang pastinya tokoh-tokoh kompeten atau ahli di bidangnya masing-masing di industri MLM/ DS. (Edison)

anggaran.“Dari berbagai keterbatasan yang

kami punya, tapi kami tetap selalu berusaha semaksimal mungkin supaya kejahatan yang berkaitan dengan investasi bodong atau money game ini bisa kita tangani. Kebetulan untuk yang besar-besar sudah bisa kami tangani. Percayalah kepada kami jika ada kejadian ini divonis bebas, kami selalu langsung turun tangan,” ucap Kombes Pol Ma’mun.

Kombes Pol Ma’mun juga menyampaikan bahwa belum sinerginya antara penyidik dengan penuntut dalam hal ini jaksa penutut umum juga menjadi kendala di lapangan. Oleh karena itu butuh sinergitas dan ia juga menambahkan bahwa pencegahan itu

setelah undang-undang itu jadi. Kita bergandengan tangan dengan Tipdeksus Bareskrim POLRI, Satgas Waspada Investasi (SWI), Kejaksaan, Kehakiman. Dan kita juga berperan aktif dalam pemberian ijin dengan Kemendag untuk verifikasi perusahaan-perusahaan baru,” jelas Ir. Djoko H Komara menjawab pertanyaan redaksi MY INCOME pada acara talkshow APLI.

Kombes Pol Ma’mun SIK., MSi. yang menjabat Kasubdit IKMB, Dir Tipdeksus Bareskrim POLRI yang hadir juga bersama Kompol Yogi dalam acara APLI Talk Show ini mejelaskan bahwa terkait penindakan kepada pelaku yang jelas sudah ada yang ditindak. Dia juga memohon maaf karena belum bisa menindak keseluruhan karena keterbatasan jumlah tim dan juga

EvENT

Page 8: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

12 13MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY ISSUE

APLI melakukan edukasi publik melalui seminar-seminar ini bekerjasama dengan beberapa kementerian, seperti

bergandengan tangan dengan Kemendag dan Satgas Waspada Investasi (SWI). Kami keliling ke daerah-daerah, bahkan

melakukan sosialisasi di berbagai televisi. APLI juga membuat majalah gratis untuk dibagi-bagikan ke masyarakat. Bahkan,

kami melakukan edukasi dan sosialisasi untuk menjelaskan apa bedanya bisnis MLM/ DS dengan investasi bodong, atau money

game ke berbagai universitas.

Ir. Djoko Komara nama yang sudah tidak asing lagi di telinga para pelaku usaha di bisnis direct selling atau multilevel marketing.

Pria berpenampilan nyentrik ini merupakan mantan ketua APLI selama dua periode dan saat ini menjabat sebagai Dewan Komisioner APLI dan juga pemilik perusahaan JOYBIZ.

Bergelut di bisnis multilevel

marketing yang terbilang cukup lama membuat pria ini menjadi sosok yang penting di APLI untuk membawa para pelaku usaha di bisnis direct selling/ MLM bisa tumbuh dan berkembang di Indonesia.

Hadir di acara APLI Talk Show sebagai narasumber bertempat di Kantor Nu Skin dengan mengangkat tema “Upaya Pemerintah dalam

Mengatasi Maraknya Money Game yang Semakin Canggih”, Djoko Komara menyampaikan paparannya mengenai praktik money game. Menurutnya ada 3 poin yang bisa dikenali dalam praktik money game yaitu, dari sumber bonus, syarat bonus, dan rekrutmen.

“Nah kalo direct selling atau MLM yang benar sumber bonusnya itu dari hasil penjualan barang. Sedangkan kalau skema piramida atau money game, sumber bonusnya dari kegiatan perekrutan, jadi uangnya dari setoran anggota baru,” terang Djoko di acara APLI Talk Show, Senin (7/12/2020).

Berikut adalah petikan wawancara redaksi MY INCOME dengan Ir. Djoko Komara:

Apa yang membedakan direct selling/ MLM dengan money game?

Direct selling/ MLM yang benar itu, jika dia seorang customer atau member dia mengeluarkan uang untuk membeli barang/ produk. Dimana harga barang dengan value (nilai) dari barang itu sama. Kemudian karena terjadi pembelian barang itu terjadilah profit (keuntungan) dan dari profit itu dijadikan bonus. Jadi bonus itu berasal dari profit penjualan barang/ produk, dan juga keuntungan bonus itu diatur dan dibatasi oleh pemerintah melalui Permendag (Peraturan Menteri Perdagangan) Nomor 70 tahun 2019 yaitu maksimal 40 persen.

Sementara money game atau skema piramida selain sumber bonusnya dari kegiatan perekrutan, atau uang bonusnya dari setoran anggota baru, juga payout-nya bisa 80 persen sampai bahkan lebih dari 100 persen, dan kalau itu yang terjadi maka suatu saat bisnis itu akan bangkrut di tengah jalan.

Bisa dijelaskan, apa itu skema piramida?Skema piramida sistemnya biasanya

member baru mengeluarkan uang, dan uang ini tidak menghasilkan apa-apa artinya uang ini tidak produktif atau tidak bisa berkembang.

Djoko Komara: Money Game Itu Ibarat Berjudi, yang Ujungnya

Akan Bangkrut

Page 9: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

14 15MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY ISSUE

Jadi, dalam skema piramida itu uang yang disetor member itu tidak produktif, melainkan setoran member itu dibagikan ke dan untuk member yang lebih dulu join, padahalkan uang itu masuk bukan sebagai profit, uang itu masuk sebagai kewajiban anggota mendaftar, dan bisa dibayangkan uang yang menjadi kewajiban itu dibagi-bagikan, ini sudah pasti nantinya dikemudian hari akan bangkrut. Pemilik perusahaan money game itu juga biasanya sudah tahu bahwa perusahaannya dipastikan ujungnya akan bangkrut.

Money game sama saja seperti berjudi. Biasanya kan kalau niatnya orang main judi, keberanian untuk modal besar itu ada, karena dia pernah pengalaman menang besar. Orang berjudi juga niatnya selalu akan berhenti setelah dia menang, tapi dia

setelah menang biasanya ketagihan lagi untuk menang lagi, dan pada akhirnya dia akan berhenti setelah dia tidak adalagi uang atau modal yang akan dimainkan.

Pak Djoko sebagai Dewan Komisaris APLI, bisakah pak dijelaskan peran APLI sendiri dalam menanggulangi perusahaan-perusahaan money game seperti apa?

APLI berperan aktif dalam aturan yang sudah dibuat pemerintah, utamanya aturan yang terkait pasal-pasal anti skema piramida yang tertuang dalam UU Kemendag. APLI juga berperan aktif memerangi praktik money game dengan banyak melakukan edukasi publik melalui seminar-seminar terkait banyaknya ajakan-ajakan kepada masyarakat untuk investasi illegal dan tidak jarang invstasi ilegal

atau bodong ini hampir menyerupai bisnis MLM/ DS atau memang mengatasnamakan MLM/ DS.

APLI melakukan edukasi publik melalui seminar-seminar bekerjasama dengan beberapa kementerian, seperti bergandengan tangan dengan Kemendag dan Satgas Waspada Investasi (SWI). Kami keliling ke daerah-daerah, bahkan melakukan sosialisasi di berbagai televisi. APLI juga membuat majalah gratis untuk dibagi-bagikan ke masyarakat. Bahkan, kami melakukan edukasi dan sosialisasi untuk menjelaskan apa bedanya bisnis MLM/ DS dengan investasi bodong, atau money game ke berbagai universitas.

Tidak hanya itu, APLI juga berperan aktif memerangi praktik money game ini dengan bekerjasama dengan pihak kepolisian dalam

mengungkap dan menangkap para pelaku praktik money game.

Bagaimana menurut APLI untuk masyarakat supaya tidak salah memilih bisnis atau supaya memilih perusahaan MLM/ DS yang benar?

Ada 8 poin yang perlu diketahui oleh masyarakat sebelum memutuskan memilih dan bergabung dengan perusahaan direct selling/ MLM sebagai bahan pertimbangan, yaitu; pertama, perusahaan harus memiliki produk

yang dijual. Kedua, pembayaran komisi dari penjualan produk bukan dari pendaftaran. Ketiga, penekanan bisnis pada omset penjualan produk bukan pada peringkat. Keempat, tidak ada korelasi langsung antara jumlah yang direkrut dengan kompensasi bonus. Kelima, jika rekrutmen dihentikan hari ini maka peserta atau si member tersebut tetap menghasilkan uang selama masih ada penjualan produk dari diri dan member di jaringannya. Sementara kalau itu terjadi di money

game dipastikan sudah tidak akan mendapatkan bonus atau uang lagi. Keenam, di bisnis MLM/ DS akan ada kebijakan pengembalian pruduk secara rasional. Ketujuh, produk harus memiliki nilai pasar yang wajar. Delapan, harus ada alasan yang menarik untuk membeli produknya, seperti harus jelas manfaat dan kualitas produknya.

Kalau ada unsur 8 poin dari perusahaan tersebut, itu artinya masyarakat layak untuk berbisnis dan berkarir di perusahaan itu. Tapi jika ada satu saja dari 8 poin yang disebutkan tidak masuk, maka masyarakat yang mau join harus sangat berhati-hati.

Di lapangan sekarang ini banyak perusahaan money game jika ditanya apakah ini perusahaan MLM jawaban mereka pastinya ini bukan MLM. Kemudian jika ditanya apakah ini investasi, mereka juga akan menjawab ini bukan investasi, karena kalau ditanya legalnya mereka pasti tidak punya. Jadi ini apa? jawaban mereka biasanya “oh ini makhluk baru, ini temuan baru” itu yang sering terjadi.

Hati-hati kalau ada perusahaan bila ditanya jawabanya ini bukan itu bukan, biasanya money game.

Bisa diceritakan, siapakah yang biasanya menjadi korban langsung money game?

Korban langsungnya adalah masyarakat umum, bukan industri seperti penjualan langsung atau MLM/ DS-nya. Industri penjualan langsung hanya korban sekunder mendapat image (citra) negatif atau image-nya rusak. Darimana kita tahu itu, ya dari UU yang efektif memberantas money game yaitu UU Nomor 7 tahun 2014.

Kita bisa lihat omset MLM/ DS sebelum 2014 itu sudah ada kenaikan tetapi terkait image-nya memang masih berat karena akibat money game berpengaruh buruk ke image MLM/ DS, jadi untuk prospek setelah itu dan hingga sekarag ini, APLI harus sedikit lebih kuat lagi dalam edukasi dan sosialisasi ke masyarakat. (Edison)

Page 10: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

16 17MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY ISSUE

Karena Peranan APLIselama 36 tahun terus-menerus tidak berhenti

melakukan peranannya diIndonesia, akhirnya APLI

mendapatkan penghargaandari WFDSA yang

merupakan induk APLIdunia dengan mendapatkan

peringkat “GOLD Member” dari sebelumnya sebagai “Silver Member”; semua tidak terlepas dari kerja

keras para pengurus APLI selama bertahun-tahun.

Para pengurus semuabekerja sukarela di

asosiasi ini demi untuk mengembangkan industri

MLM/DS di Indonesia.

Dewan Komisioner/ Wakil Ketua Umum Urusan Industri Penjualan Langsung dari Asosiasi

Penjualan Langsung Indonesia (APLI) yang juga sebagai Direktur Utama PT. Jeunesse Global Indonesia Roys Tanani mengatakan, tugas utama APLI saat ini adalah bagaimana mengembangkan Industri Penjualan Indonesia dan menghilangkan stigma

negatif tentang industri Multi Level Marketing (MLM)/ Penjualan Langsung (Direct Selling) di Indonesia; Banyak kalangan masyarakat Indonesia masih menganggap Industri Penjualan Langsung sebelah mata padahal secara keseluruhan di dunia Industri ini bernilai U$ 181 Miliar di 2019 dan lebih dari 120 juta orang Mitra Usaha mendapatkan lebih daripada separuh nilai di atas sebagai bagian dari komisi

APLI Turut Memperbaiki Citra Negatif Industri MLM

dan Berantas Investasi Bodong yang Marak Terjadi

dengan kombinasi dari skema ponzi dan piramida dengan bentuk yang sedemikian rupa sehingga kelihatan legit, hal ini diperparah dengan kondisi korban cenderung sungkan melaporkan diri ke Polisi, karena korban itu juga bisa sekaligus pelaku, dia ditipu oleh yang di atasnya namun dia mengajak serta orang lain sehingga mengakibatkan orang lain menjadi korban. Terjadi kontradiktif kepentingan dan biasanya kasus dengan korban dan kerugian besar baru melakukan pelaporan, masyarakat harus belajar membedakan penjualan langsung yang benar dan tidak benar agar bisa mendapat manfaat

sebenarnya dari Industri ini,”ungkap Roys.

Oleh karena peranan APLI selama 36 tahun terus menerus tidak berhenti melakukan peranannya di Indonesia, APLI mendapat penghargaan dari WFDSA yang merupakan induk APLI dunia dengan mendapatkan peringkat “Gold Member” dari sebelumnya sebagai “Silver Member”, semua tidak terlepas dari kerja keras pengurus APLI selama bertahun-tahun. “Kami semua bekerja sukarela di Asosiasi untuk mengembangkan Industri ini,”ujar Roys

Komitmen APLI dalam hal ini terus berusaha melakukan pengembangan Industri melalui Pengenalan, Pendidikan dan Pelatihan dengan berbagai pihak serta terus bekerjasama dengan berbagai Instansi Pemerintah untuk memberantas kejahatan-kejahatan skema ponzi, skema piramida dan terus meningkatkan citra Industri (MLM)/ Penjualan Langsung (Direct Selling) di Indonesia. (Asep Erwin)

penjualan. Pelaku Mitra Usaha di belahan dunia sudah melakukan secara profesional dan merupakan profesi yang membanggakan namun ini terjadi justru dan di dominasi negara maju seperti Amerika, berbagai negara Eropa, Jepang, Tiongkok, Korea dan bahkan negara tetangga seperti Thailand, Malaysia, Singapura. “Di Indonesia ada kurang lebih 6 juta orang terlibat dalam Industri Penjualan Langsung, namun Industri ini masih dipandang sebelah mata di Indonesia karena stigma negatif masih melekat bahwa banyak yang menganggap Penjualan Langsung atau DS/ MLM hanya bisnis sampingan,” ujar Roys saat ditemui di kantor, Senin (21/12/2020).

Perusahaan MLM/ penjualan langsung (Direct Selling) di Indonesia terbilang sangat berkembang sangat pesat, beberapa perusahaan dalam negeri juga berhasil tumbuh menjadi pemain nasional dan terus bertumbuh kembang menjadi nasional, bahkan mulai menjajaki ASEAN, namun disayangkan masih saja ada beberapa oknum/ pelaku usaha yang mendompleng bisnis penjualan langsung untuk melakukan penipuan, disaat yang bersamaan kebanyakan masyarakat tidak bisa membedakan antara Penjualan Langsung/ MLM yang benar dengan yang berkedok MLM namun sebenarnya adalah praktek Investasi Bodong, Skema Piramida, sehingga timbul pandangan negatif mengenai (MLM)/ penjualan langsung (Direct Selling) masih berkembang. “Sampai saat ini APLI terus melakukan pendidikan dan penyuluhan

agar masyarakat Indonesia bisa membedakan antara money game, skema piramida, skema ponzi, investasi bodong dengan Penjualan langsung/ MLM yang sebenarnya, agar industri ini bisa berkembang maju dan sehat,”ujar Roys.

Sebagai contoh Roys mengambil contoh kejahatan investasi bodong atau skema ponzi ini bukanlah Penjualan Langsung/ MLM, investasi bodong bersifat melakukan penipuan dengan menawarkan investasi yang sebetulnya tidak ada, namun dibuat seakan-akan ada, pelaku menciptakan ilusi dan pengembalian investasi yang tinggi sebagai iming-iming; dan bisa menggunakan berbagai media seperti investasi emas, peternakan sapi, hingga investasi teknologi, investasi cryptocurrency.

Tantangan yang saat ini dihadapi APLI ke depan tidak mudah, karena ada beberapa kasus terakhir pelaku semakin pintar menyiasati dengan berbagai cara. “Salah satunya tersebut

Page 11: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

18 19MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY ISSUE

Marak Modus Baru Investasi Bodong, Ketua Satgas

Investasi Ingatkan 2L IniBahkan saat ini investasi ilegal

berkedok direct selling terus/ MLM mengikuti tren zaman dan dimodifikasi untuk

mengelabui konsumennya. Menyikapi hal itu Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) menggelar APLI Talk Show 2020 pada pertengahan Desember dengan mengangkat tema “Upaya Pemerintah dalam Mengatasi Maraknya Money Game yang Semakin Canggih”. Hadir dalam acara tersebut pakar di bidang investasi yaitu Ketua Satgas Waspada Investasi Tongam L Tobing.

Tongam mengatakan selama sepuluh tahun sejak 2009 hingga 2019 ini kegiatan investasi bodong telah merugikan Rp 92 triliun, dan ini kerugian yang masuk proses hukum dan masih banyak lagi yang belum dilaporkan masyarakat. Bahkan di tengah pandemi sekalipun tak menyurutkan pelaku investasi bodong untuk merekrut anggota baru. Sebanyak 442 entitas penawaran

investasi ilegal di tahun 2019, 68 entitas gadai ilegal, dan 1.493 entitas fintech peer to peer lending ilegal.

Per Oktober tahun ini saja ada 349 entitas investasi ilegal, 75 entitas gadai ilegal, 1.026 entitas fintech peer to peer lending ilegal. “Di pandemi ini marak juga penawaran investasi ilegal karena memanfaatkan kekurangan dana di masyarakat untuk menyambung hidup, uang pas-pasan digunakan untuk investasi dengan imbal hasil tinggi,” ujar dia.

Namun amat sangat disayangkan olehnya, yang terjadi saat ini di tengah masyarakat kegiatan investasi ilegal ini kan seperti aji mumpung karena peserta yang duluan daftar pasti dapat untung, jadi mereka berbondong – bondong pada daftar.

“Korban-korban ini bukan mereka yang tidak berpendidikan ada juga mereka yang berpendidikan ada sarjana, karyawan bahkan dosen. Bukan tingkat literasinya yang membahayakan money

Investasi bodong dengan janji keuntungan menggiurkan bukan aktivitas baru di negeri

ini. Namun, masih saja ada masyarakat yang terbuai

sehingga kegiatan ini masih saja marak. Untuk itu masyarakat

selayaknya mengerti dan waspada perbedaan investasi bodong dengan penjualan langsung.

Foto: barekssa.com & istimewa

Page 12: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

20 21MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY ISSUE

game tapi tingkat keserakahannya. Mari kita ajarkan masyarakat tidak terlalu serakah tapi menerima apa yang ada,” sebut Tongam perihal kian maraknya money game dan investasi bodong.

Ia pun menjelaskan money game alias investasi bodong sangat mudah dikenali karena mereka itu mendapatkan keuntungan atau bonus berdasarkan rekrutmen anggota/member sehingga saat member tidak ada lagi yang direkrut maka perusahaan itu akan berhenti alias kolaps.

Ia pun mengimbau kalau ada masyarakat mendapatkan penawaran yang sangat menggiurkan dengan iming-iming untung besar, maka cek 2 L; legal dan logis. Legal artinya cek dulu badan hukumnya yakni perusahaan dan produknya. Kalau tidak ada izin jangan ikuti.

Kemudian logis artinya rasionalitas imbal hasil yang ditawarkan. Contohnya perbandingan kasus imbal hasil dengan rata-rata suku bunga deposito 5 persen per tahun, sangat menyesatkan kalau akan ada yang memberikan 10 persen per bulan atau 1 persen per hari. Tidak mungkin demikian, dari mana mereka akan memberikan.

Misalnya, mereka minta kita tanam uang Rp10 juta kemudian dijanjikan akan memberikan bunga 1 persen per hari. Mereka memang akan kasih imbal hasil 1 persen per hari tapikan itu dari uang kita juga, lalu lama kelamaan kita tertarik untuk menambah terus menambah nilai investasinya hingga akhirnya kerugian makin besar.

“Jadi masyarakat kita juga harus sadar juga secara logis kalau tidak mungkin orang lain akan membuat kita kaya. Atau tidak mungkin kan orang lain akan memberikan kita mobil hanya dengan uang Rp7 juta yang kita setorkan,” ungkapnya.

Modus Baru Investasi Bodong di 2020Tim satgas waspada investasi

menemukan modus baru dari kegiatan investasi bodong ini dengan modifikasi melalui sosial media. Contohnya ada beberapa kasus berupa kegiatan di

medsos (media sosial) sepert Instagram tinggal like maka dapat untung, inikan tidak masuk akal. Caranya, temukan rekrut member untuk banyak like. Kemudian ada jasa isi ulang pulsa. Mereka (pelaku) mengiming-imingi akan memberikan bonus berjenjang.

Lalu ada pula jasa periklanan yang jargonnya cukup kita menonton iklan lalu topup, akan mendapatkan untung. Kemudian juga ada temuan dengan menggunakan marketplace yang seakan-akan ini kegiatan e-commerce yang legal padahal kegiatanya ilegal. Contohnya, ada lapak-lapak di e-commerce kita beli tapi sistemnya berjenjang juga, di mana semakin banyak kita rekomendasi ke orang, kita semakin banyak untungnya.

Tapi jelas itu kegiatan ilegal,

kegiatan-kegiatan seperti itu yang umumnya di samping ada juga kegiatan yang menggunakan skema ponzi yang sudah umum modusnya, lalu skema belanja online, atau skema piramida. Jadi ada perkembangan-perkembangan modus seperti itu yang membuat masyarakat kita mendapatkan untung yang besar hanya dengan like atau sistem menonton-nonton.

Menyikapi hal tersebut tim satgas waspada investasi melakukan dua startegi, pertama secara preventif yakin melakukan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat. Memberikan pemahaman mengenai bahayanya investasi ilegal dan maraknya modus-modus baru yang menjebak masyarakat.

Kedua, pihaknya melakukan upaya-upaya respresif yakni penanganan investasi ilegal dengan cara kita panggil lalu mintakan bagaimana legalitas dan marketing plan-nya, kalau memang tidak punya legalitas maka kita minta hentikan kemudian kami mengumumkan kepada masyarakat melalui media massa.

Kemudian minta Kemekominfo (Kementerian Komunikasi dan Informatika) untuk melakukan blokir web aplasinya. Kemudian kami menyampaikan laporan informasi ke kepolisian apabila diduga ada tindak pidana agar diproses hukum di sana.

“Jadi tindakan-tindakan yang kami lakukan adalah tindakan yang boleh dibilang preventif dan respresif. Memang yang utama adalah kegiatan edukasi kepada masyarakat karena dari sisi pelaku dengan sangat majunya teknologi informasi saat ini, orang mudah sekali membuat aplikasi. Pada saat kita blokir hari ini, sore hari yang sama juga sudah buat yang baru atau ganti nama,”ujar Tongam.

Kemudian juga sangat terbatas dalam mencegah orang untuk kirim SMS atau lewat media sosial lainnya karena banyaknya sekali kasus demikian. Oleh karena itu, pihaknya terus melakukan edukasi kepada masyarakat.

“Kami yakin semakin tinggi pengetahuan masyarakat mengenai investasi ilegal maka akan semakin waspada dan lambat laun kegiatan investasi ilegal ini tidak banyak nasabahnya. Kalau tidak banyak nasabahnya, otomatis akan mati sendiri karena yang utama mereka menjebak orang lain,”

Jadi dari sisi demand-nya kita pengaruhi masyarakatnya. Ia meminta peran serta masyarakat di mana kalau menemukan adanya penawaran investasi atau sesuatu yang sangat menggiurkan di mana memberikan imbal hasil tinggi tanpa risiko maka sampaikan ke Satgas Waspada Investasi. (Fadli)

SinShe AguS gAnJln. Warakas 1 no. 8 RT. 04/01 Kel. Warakas, Tanjung Priok

Jakarta utara

Nabi SAW Bersabda: “Sesungguhnya Cara Pengobatan Paling Ideal yang Kalian Pergunakan adalah Hijamah (Bekam)” (Muttafaq ‘alaihi)

Lemah SyahwatSakit PinggangRheumatikBatuk MenahunFlu MenahunKencing ManisKolesterolDarah TinggiAsam urathernia

StrokeMaagAsmaProstateMataPanas Dalam Masuk Angingatal-gatalimunitas Menurun

MengoBATi:

0812 9017 60060812 9581 9065

Pengobatan alternatif tradisional akupuntur, bekam, pijat rilexasi, chiropraktik, reflexiology, dan gurah suara.

TeRiMA PAnggiLAn- Rumah/apartemen- KantorSesuai perjanjian di awal waktu

iklan Januari.indd 3 22/12/2020 09.10.42

Page 13: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

22 23MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Majalah Bisnis MLM/ DS

Masa Kini Bacaan

Berkualitas, Inspiratif

dan Penuh Gaya

www.myincome.id

APLI AwArds 2020 MeMbAngun CItrA

PosItIf MLM/ds

Perhelatan akbar APLI Awards 2020 yang di adakan Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) berlangsung cukup meriah dan sukses. Perhelatan ini merupakan rangkaian dari APLI Convention yang

diawali dengan rangkaian acara-acara talkshow mengenai berbagai permasalahan di industri MLM/ DS, seperti membahas mengenai pemberantasan money game yang membuat rusak citra industri MLM/ DS di Indonesia, dengan menampilkan berbagai narasumber yang ahli di bidangnya masing-masing.

Seluruh rangkaian acara yang diselenggarakan APLI yaitu APLI Convention berjalan lancar dan sukses, sampai di akhiri dengan perhelatan akbar APLI Awards 2020 yang begitu meriah, megah, dan berjalan lancar sekalipun dalam kondisi Covid-19, karena acara ini dibarengi dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan.

APLI Awards 2020 adalah merupakan ajang penghargaan kepada pelaku bisnis atau para distributor perusahaan-perusahaan MLM/ DS di Indonesia yang telah berprestasi dan berkontribusi terhadap perekonomian bangsa melalui bisnis MLM/ DS. Acara penghargaan melalui APLI Awards 2020 ini adalah merupakan Awards pertama yang diadakan oleh APLI.

Dengan adanya event besar dan bergengsi ini, diharapkan ke depan akan semakin meningkatkan citra positif industri MLM/DS dan semakin menghilangkan stigma negatif terhadap industri MLM/ DS di Indonesia.

COvER STORYMY

Page 14: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

24 25MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

APLI Awards 2020, Ketua MPR RI: Jagalah

Kepercayaan Masyarakat

Bamsoet merasa bangga bisa hadir dalam acara APLI Awards, karena masih ada aura optimisme untuk terus bekerja dan bergelut demi kemajuan

perekonomian bangsa di tengah pandemi Covid-19.

Ketua MPR RI H. Bambang Soesatyo resmi membuka konvensi APLI Awards 2020 yang berlangsung

pada Jumat (11/12/2020) di hotel Intercontinental, Jakarta. Ajang penghargaan top entrepreneur di bidang industri direct selling / MLM ini menjadi event pertama kalinya yang diselenggarakan oleh Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI).

Bamsoet sapaan akrabnya mengapresiasi kepada APLI karena telah menunjukan kontribusi yang jelas bahkan kontribusi yang diberikan mencapai triliunan. Ia merasa bangga hadir dalam acara APLI Awards karena masih ada aura optimisme untuk terus bekerja dan bergelut demi kemajuan perekonomian yang masih ‘ngos-ngosan’ di tengah pandemi Covid-19, dimana negara telah mengalami kontraksi yang luar biasa dari sektor penerimaan pajak dari target Rp 1.000 triliun realisasi baru mencapai Rp 600 triliun.

“Satu hal yang harus diperhatikan APLI dari bisnis penjualan langsungnya, sebanyak-banyaknya produksi dalam negeri. Dengan demikian tidak hanya membantu pemerintah tapi membantu UMKM sebagai tulang punggung perekonomian nasional,” ujar Bamsoet.

Hampir 80 persen pelaku ekonomi Indonesia UMKM, dan sektor ini yang saat ini terpukul di tengah pandemi Covid-19. Dan tentunya punya kewajiban langsung maupun tidak langsung untuk membantu perekonomian mereka.

Bamsoet pun berpesan ada tiga

aspek yang perlu diperhatikan dalam kerangka memajukan industri penjualan langsung. Pertama, adalah aspek kepercayaan yang menjadi landasan utama dalam proses-proses transaksi perekonomian. Masyarakat harus mendapatkan manfaat dari kepercayaan yang diberikannya.

Kedua, alternatif pilihan yang dapat membantu masyarakat menentukan pilihannya tanpa ada kecurangan, fake selling (penjualan palsu), penipuan, intimidasi ataupun monopoli.

Dan terakhir ketaatan regulasi yang harus sama-sama kita jalani. Karena setiap pelaku usaha harus taat mematuhi regulasi hukum yang telah ditetapkan oleh pemerintah salah satu diantaranya adalah kewajiban membayar pajak karena setiap lembar rupiah yang Anda setorkan membantu pemerintah dan masyarakat yang membutuhkan.

Bamsoet menambahkan, APLI memiliki eksistensi sebagai mitra pemerintah yang dapat membantu dalam mengawasi perusahaan-perusahaan yang memiliki itikad baik dan yang tidak baik untuk mengeruk keuntungan dengan cara memperdaya masyarakat dari pelaku money game atau skema piramida.

“Melalui ajang ini jagalah kepercayaan masyarakat agar bisnis

APLI berjalan dan menjadi harapan masyarakat,” pintanya.

Ketua APLI Kany V Soemantoro mengungkapkan acara ini sebagai apresiasi kepada pejuang direct selling/ MLM dalam memajukan industri direct selling di tengah sentimen negatif terkait industri direct selling.

“Karena Andalah menjalankan secara benar, secara jujur, menjalankan bisnis sesuai peraturan dan tata tertib yang berlaku ini membuat kita menjadi lebih besar dan bisa berkembang lebih pesat lagi. Oleh karena itu, malam ini malam kita semua karena kami ingin memberikan penghargaan setulus-tulusnya para pahlawan direct selling, para mitra direct selling kita. Dan semoga ajang ini bisa menjadi inspirasi dan motivasi masyarakat Indonesia,” ujar Kany dalam menyampaikan kata sambutannya.

Dalam acara ini juga ujarnya akan diberikan penghargaan lifetime achievement (prestasi selamanya) bagi mereka yang telah berjuang dan menggeluti direct selling. Untuk diketahui APLI sudah 36 tahun tapi industri ini sudah lebih dari 36 tahun tatkala itu sudah ada empat perusahaan dan saat ini sudah mencapai 106 perusahaan direct selling/ MLM. Semoga dengan kontribusi Anda semua roda

ekonomi Indonesia semakin mudah lagi pergerakannya.

“Apa yang kita lakukan malam ini inspirasi akan semakin viral. Karena acara ini akan ditonton seluruh mancanegara karena ada di YouTube. Seperti biasa multi level kita viralkan ke group bapak-ibu,” paparnya.

Ina Rachman selaku Steering Committee (Panitia Acara) menyampaikan Alhamdulillah acara APLI malam ini akhirnya terlaksana juga dengan perizinan Satgas Covid-19 yang luar biasa, karena ini acara berskala besar pertama di Jakarta.

Ina mengatakan selama masa pandemi ini industri direct selling turut berkontribusi terhadap perekonomian Indonesia dengan kontribusi mencapai Rp 14,7 triliun di tahun 2019. Akan tetapi tahun 2020 ini menurut Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Syailendra kontribusi industri direct selling / MLM sudah mencapai Rp 16,3 triliun.

“Tentunya kontribusi tersebut tidak terlepas berkat kerja keras para leader yang hadir malam ini,”ujarnya.

Lanjutnya, APLI juga telah menjadi Gold member dari World Federation of Direct Selling Associations (WFDSA) dunia. “Hanya satu organisasi yang diakui di tiap negara,” tandasnya. (Fadli)

Page 15: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

26 27MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Ina: Para Mitra Usaha Berhak Mendapatkan

AwardsBayangkan saja selama Pandemi 2019 industri direct selling

mampu mendapat income Rp 14,7 triliun bahkan sampai saat ini di 2020 sudah tembus di Rp 16,3 triliun, fantastis!!

dan semua itu berkat para mitra usaha yang tetap melakukan penjualan produk sehingga roda

perekonomian tetap berjalan. Thats why mereka berhak mendapatkan awards.

Hajjah Ina Herawati Rachman biasa dipanggil Ina, adalah Sekjen APLI yang sebelumnya pernah sebagai Legal

Konsultan dan Pengacara APLI selama 3 Kepemimpinan Ketua Umum dari sejak kepemimpinan Helmy Attamimi (Alm), Ir. Djoko H Komara dan saat ini Kany V. Soemantoro. Kini tugas Ina sebagai Legal konsultan dan pengacara APLI telah digantikan oleh Dr. U Mulyaharja SH SE MH Mkn CLA dan team.

Pada APLI Convention 2020 Ina sebagai Steering Comittee (SC)/ Ketua Panitia yang berhasil membawa kesuksesan pelaksanaan APLI Convention 2020 yang diakhiri dengan event puncaknya APLI Awards 2020.

Atas kesuksesan acaranya, redaksi MY INCOME mencoba mewawancarai Hj. Ina Herawati Rachman sebagai SC dari acara APLI Convention dan Awards 2020.

Berikut petikan wawancara Asep Erwin, Redaksi MY INCOME dengan Hj. Ina Herawati Rachman:

Bu Ina, boleh dijelaskan atas terselenggaranya event APLI Awards 2020?

APLI Awards merupakan rangkaian dari acara APLI Convention 2020. Berawal dari talk show yang diadakan 7 Desember sampai 9 Desember 2020 dengan menampilkan narasumber yang ahli di bidangnya masing-masing.

Misalnya narasumber-narasumbernya siapa saja, bu?

Seperti Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Bapak Syailendra,Ketua Satgas Waspada Investasi Bapak Tongam L Tobing,Deputi Bidang Pengawasan Pangan Olahan Dra.Rita Endang, Apt, M.Kes, Ketua Bidang Ekonomi Syariah DSN MUI Bapak Bukhori Muslim, Kepala Sub Direktorat Sektor Tersier BKPM Rizky Novihamzah, Kepala Sub Dit IKNB Tipideksus Bareskrim POLRI Kombes Pol Ma’Mun, dan Pakar Hukum Pidana Dr. U Mulyaharja SH SE MH Mkn CLA.

Setiap acara sepertinya sukses, dan bisa menghadirkan para narasumber ahli atau tokoh-tokoh penting di bidangnya, bagaimana perasaan ibu atas kesuksesan ini, dan selanjutnya sampai terselenggaranya APLI Awards 2020?

Page 16: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

28 29MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Kesuksesan dan kelancaran talk show-nya sudah membuat saya takjub dan bahagia. Kenapa? Karena semua pakar yang bicara memiliki jabatan tinggi dan pemegang kebijakan di bidangnya.

Lalu dirangkai dengan Malam Penghargaan atau APLI Awards yang sukses dibuka oleh Ketua MPR RI bapak Bambang Soesatyo bahkan pemukulan gong sebanyak 5X dilakukan langsung pertanda dimulainya malam APLI Awards dan keynote speech oleh Kepala BKPM Bapak Bahlil Lahadalia,serta sambutan Menteri Perdagangan yang dibacakan oleh sekretaris Direktorat Perdagangan

Dalam Negeri.

Menurut ibu, apakah kesuksesan event APLI Convention 2020 ini karena ibu sebagai Steering Committee (SC)?

Saya betul sebagai SC acara APLI Convention 2020, tapi kesuksesan semua acara ini karena saya didukung oleh team work yang merupakan gabungan dari Ketua Umum - Dewan Komisioner - Pengurus APLI - Private team Maestro - Para Pimpinan Perusahaan Anggota APLI yang juga telah menjadi team work yang luar biasa hebat dan fantastic.

Bayangkan prepare acara banya 3 minggu termasuk memproses izin dari Satgas Penanganan Covid-19.

Dan buat saya ada 1 orang yang luar biasa sumbangsihnya bagi acara ini. Materi dan immateriil beliau berikan untuk saya. Tidak bisa saya ungkapkan perasaan saya untuk beliau. Bapak Angga Pambudi Adji yang 24 jam selalu ada untuk saya, menampung curhat dan airmata serta keinginan saya, terima kasih untuk segalanya ya. Saya tidak bisa membuat acara ini tanpa dukungan semuanya. Rekan panitia dan team work. I love you all pokoknya. kalian luar biasaaaaaaaaaa....

Menurut ibu siapa lagi yang berperan penting menyupport ibu dalam event APLI Awards 2020?

Iya saya ucapkan terima kasih untuk Ketua Umum APLI bapak Kany V Soemantoro, bapak Djoko Komara, Mr. Koen Verheyen, Pak Hari Menggala dan Pak Roys Tanani. Beliau-beliau yang selalu mensupport ide-ide gila saya. Bisa kompak demi APLI.

Juga Private team saya, Di bawah pimpinan Pak Alex Diego saling bantu bahkan sampai lembur demi lancarnya perlengkapan pernak pernik acara. Mereka siapkan detail kebutuhan acara.

Tidak lupa panitia internal APLI mbak Neni dan para pengurus yang merangkap panitia. Padahal banyak dari panitia adalah para pimpinan

perusahaan tapi tanpa ragu-ragu semua mau kompak kerjasama menjalankan tugas di bawah satu komando. Demi APLI saluuuut !!

Tanpa bantuan semuanya tidak mungkin acara ini berhasil dan sukses.

Ribuan terima kasih saya haturkan kepada semuanya.

Pelaksaaan event APLI Convention 2020 ini kan di masa pandemi, jadi seperti apa pelaksanaannya hingga bisa tetap berjalan dengan baik?

Perlu diingat acara APLI Convention 2020 ini dilakukan secara hybrid (online dan offline), kami tetap menjalankan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Semua undangan yang hadir harus menyerahkan hasil rapid test di hari yang sama atau rapid test di tempat.

Menggunakan masker dan rajin menggunakan hand sanitizer yang kami berikan setiap orang satu di dalam goodie bag-nya.

Menjaga jarak aman. Kapasitas grand ballroom untuk 2.500 orang (standing) atau 1000 orang (sitting) hanya diisi oleh kurang lebih 250 orang saja. Round table untuk 10 kursi menjadi 4 kursi utk VIP dan 6 kursi untuk undangan lainnya.

Tim medis standby dari jam 4 sore

COvER STORY

Page 17: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

30 31MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

dari tim dokter – suster - lab dengan pakaian lengkap dan ambulance yang siap siaga jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Syukur alhamdulillah. Acara lancar sampai selesai. Alhamdulillah...

Dengan telah terselengaranya APLI Convention 2020 dan diakhiri acara puncaknya APLI Awards 2020 apa efeknya untuk APLI itu sendiri?

Insha Allah APLI akan semakin dikenal masyarakat dan instansi pemerintahan, APLI sudah berumur 36 tahun. Usia yang matang untuk sebuah organisasi dan alhamdulillah di 36 tahun ini APLI sudah menjadi GOLD MEMBER dari WFDSA (Organisasi Direct Selling level dunia yang hanya mengakui 1 asosiasi di setiap negara). Semoga ke depannya APLI makin bermanfaat bagi perusahaan anggotanya dan bagi masyarakat pada umumnya.

Terakhir bu, tujuan diselenggarakannya APLI Convention dan Awards 2020 itu apa bu?

Tujuan dari APLI Convention 2020 yaitu ingin mensosialisasikan bahwa APLI adalah terbaik.Secara eksternal dan internal bermanfaat tidak hanya untuk instansi terkait yang berafiliasi dengan APLI, perusahaan-perusahaan anggota APLI tapi juga untuk para

mitra usaha yang bergabung dalam perusahaan anggota APLI dan masyarakat umumnya.

Khusus untuk APLI Awards kami ingin memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para mitra usaha yang berhasil menjadi Entrepreneur of the Year sesuai requirement yang APLI tentukan.Bayangkan saja selama Pandemi 2019 industri direct selling mampu mendapat income 14,7 triliun bahkan sampai saat ini di 2020 sudah tembus di 16,3 triliun, fantastis !! dan semua itu berkat para mitra usaha yang tetap melakukan penjualan produk sehingga roda perekonomian tetap berjalan. Thats why (itu sebabnya) mereka berhak mendapatkan awards.

Kami juga sampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para sponsor yaitu PT Nusa Selaras Indonesia (Nu Skin), PT Milagros Indonesia Megah (Milagros), G-Pro Indonesia, PT Herbalife Indonesia (Herbalife), PT Arminareka Pharmasia Pratama (Armina Daily), PT Sukses Integritas Perkasa (SIP), PT Atomy Indonesia Inc (Atomy), PT Jafra Cosmetics Indonesia (Jafra), PT Amindoway Jaya (Amway), PT Synergy Worldwide Indonesia (Synergy), PT Duta Elok Persada (DEP) yang telah berpartisipasi untuk kesuksesan acara APLI Convention dan APLI Awards 2020.(Asep Erwin)

Page 18: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

32 33MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Penghargaan Asosiasi di APLI Awards 2020 Menjadi Kebanggaan

Pebisnis MLM/ DSDalam menjalankan bisnisnya hingga mencapai keberhasilan strategi yang dijalankan, just do the business dengan antara

lain mempromosikan produk, bisnis, presentasi, training, menjalin komunikasi dan hubungan yang baik dengan semua

team juga member lainnya, persistensi, komitment, stay humble and never give up!

Enam tahun sudah Kurniawan Halim dan Feryanti Liauw menjalankan bisnis Jeunesse. Ketertarikan mereka

terhadap bisnis atau perusahaan Jeunesse Global, dikarenakan di bisnis ini membership-nya tidak hanya berlaku di Indonesia tapi di seluruh dunia.

“Produk dari Jeunesse sangat unik dan berteknologi tinggi, sistem bisnisnya jelas dan semua penghasilan ditransferkan ke rekening pribadi secara langsung tanpa berbelit-belit. Juga dari segi manajemen perusahaan sangat mendukung semua member untuk berkembang, mendukung berbagai kegiatan, juga yang mengembangkan talenta member-member-nya, 5-star lifestyle reward, berbagai bonus, serta promo-promo bulanan yang menarik,”ucap Feryanti Liaw penuh semangat.

Dalam menjalankan bisnis ini bersama mereka saling mengisi dan memotivasi agar fokus menekuni bisnis ini. Dalam mencapai keberhasilannya

strategi yang mereka jalankan adalah, just do the business dengan antara lain mempromosikan produk, bisnis, presentasi, training, menjalin komunikasi dan hubungan yang baik dengan semua team juga member lainnya, persistensi, komitment, stay humble and never give up!

Prestasi yang telah diraih oleh pasangan suami-istri ini di bisnis Jeunesse, antara lain ialah, menerima penghargaan sebagai Rising Star Award, Top Leaders Maker, Star Pacer Award, Top Sponsor, Top Cycle, Lifestyle Reward, Top Entrepreneur of the Year dari APLI di tahun 2020. “Saya juga sudah memiliki downline yang saya sponsori secara pribadi sekitar 150-250 orang,” tutur pasangan ini

Perolehan APLI Awards 2020, ini menjadi kebanggaan bahwa di bisnis direct selling ada asosiasi yang menjadi wadah persatuan dan kesatuan tempat berhimpun para perusahaan penjualan langsung (Direct Selling/DS); APLI, juga merupakan bagian dan satu-satunya Asosiasi Penjualan langsung di Indonesia yang telah diakui oleh Federasi Penjualan Langsung Internasional (World Federation of Direct Selling Assosiation/WFDSA), yang telah menaungi dan darinya memberikan inspirasi dari para leader hebat yang berkumpul dari perusahaan direct selling lainnya. Ini saya jadikan suatu tantangan untuk lebih baik lagi dan menciptakan leader-leader baru yang lebih sukses lagi.

“Bahwa bisnis direct selling adalah hal yang sangat menyenangkan, membuka peluang untuk meningkatkan kualitas kehidupan, bukan hanya dari manfaat produknya tapi kualitas penghasilan, membangun aset, mindset yang bertumbuh dengan cara berpikir yang positif, membuka wawasan sosial dengan berbagai jenis karakter pekerjaan dan pemikiran, menambah komunitas yang positif, bisa menikmati travelling bersama orang-orang sukses lainnya,” tambah Feryanti. (Asep Erwin)

Page 19: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

34 35MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Kisah Sukses Ibu Rumah Tangga yang Raih Penghargaan

APLI Awards 2020

Melalui bisnis Jeunesse, Jenny percaya dan yakin kalau Ia akan bisa membantu banyak orang untuk mencapai

Financial Freedom.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti ibu rumah tangga adalah istri atau ibu yang

hanya mengurusi berbagai pekerjaan dalam rumah tangga, begitu juga dengan persepsi beberapa orang yang beranggapan bahwa ibu rumah tangga hanya bertugas merawat anak, memasak, intinya hanya mengurus rumah saja. Namun, pemikiran tersebut sebaiknya digeser sedikit, karena ternyata ada juga ibu rumah tangga yang sukses menjadi Professional Entrepreneur.

Jenny Prasetio yang akrab di panggil Jenny, adalah seorang ibu rumah tangga yang sukses menjadi Professional Entrepreneur dan memiliki Financial Freedom, yang berhasil mencapai peringkat Double Diamond Director di Jeunesse Global. Jenny mengatakan bahwa kita tidak akan membuat suatu perubahan bila perubahan tersebut tidak dimulai dari diri sendiri. Semangat, kerja keras, kegigihan, konsisten dan komitmen saya tidak akan sia-sia. Pada tanggal 9 November 2009 saya memutuskan untuk bergabung dan menjalankan bisnis dengan Jeunesse Global Indonesia. Saya memiliki visi yang sama dengan Jeunesse Global yaitu hidup sehat, bahagia, bisa menikmati kehidupan, mendapatkan Financial Freedom dengan sistem

sederhana yang bisa saya gunakan di seluruh dunia.

Di bisnis ini juga saya menyadari bahwa sukses itu bukan hanya untuk diri kita sendiri, tetapi kita bisa berbagi kesuksesan dengan banyak orang. Melalui bisnis Jeunesse Global Jenny percaya dan yakin kalau ia bisa membantu banyak orang untuk mencapai Financial Freedom. Dalam menjalankan bisnisnya hingga mencapai kesuksesan Jenny mengatakan bahwa kita harus mempunyai visi, misi dan tujuan yang jelas, membangun tim yang solid, bekerja sama dengan orang-orang tepat yang memiliki visi, misi dan tujuan yang sama juga.

Prestasi yang sudah didapatkan Jenny di bisnis ini karena berkat kerja sama tim yang solid dan tentunya tidak terlepas dari mentor yang selalu mendukung saya dan tim saya dari awal hingga saat ini, beliau adalah Ibu Winny Sutandyo dan top leader dunia Ibu Kim Hui. Membangun jaringan melalui pembelajaran membuat tim akan bertumbuh dan berkembang dengan sendirinya tercipta momentum yang tinggi sehingga terjadi duplikasi dan lahir leader-leader yang membuat impian kita cepat menjadi kenyataan. Hingga saat ini Jenny memiliki tim kurang lebih 100.000 orang, bukan hanya dari Indonesia tapi ada di beberapa negara seperti Singapura, Malaysia, Hongkong, Thailand, Korea, Jepang, Sidney, Jerman, Belanda, Kanada, Los Angeles dan Orlando.

Jenny pun mendapat penghargaan Entrepreneur of The Year dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) Awards 2020, dan dirinya merasa sangat bangga karena bisa membuktikan bahwa ibu rumah tangga itu bukan hanya mengurus rumah saja tapi bisa sukses menjadi Professional Entrepreneur namun tidak meninggalkan jati dirinya sebagai ibu rumah tangga. “Menerima penghargaan APLI Awards 2020 membuat saya semakin termotivasi untuk lebih semangat lagi, apa yang tidak pernah saya pikirkan atau saya

bayangkan, dan tidak mungkin terjadi didalam kehidupan saya, kini telah berubah total dan terjadi transformasi

kehidupan yang membuat impian saya menjadi kenyataan,” ucapnya mengakhiri. (Asep Erwin)

Page 20: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

36 37MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Menjadi merk Top Of Mind dengan Produk

berkualitas tinggi dan inovatif, menjadikan

Tupperware begitu popular di kalangan

masyarakat. Dan melalui spirit Peluang Lebih

Baik, Hidup Lebih Baik Tupperware Indonesia

telah banyak mengubah kehidupan ratusan ribu independent sales force Tupperware di beragam

daerah di Indonesia termasuk juga keluarga

mereka di seluruh Indonesia menjadi

lebih baik.

Indra: APLI Awards 2020 Jadi Kebanggaan

Para Womenpreneur Tupperware

Selama 30 tahun kehadiran di Indonesia, Tupperware betul-betul menyadari keberadaan UMKM di Indonesia memiliki peranan penting

dalam pertumbuhan ekonomi masyarakat. Untuk itu Tupperware berkomitmen untuk mendorong pemberdayaan perempuan, womenpreneur di Indonesia lewat kampanye Peluang Lebih Baik Hidup Lebih Baik.

“Sudah saatnya wanita-wanita berdaya, berani bermimpi dan mewujudkannya. Karena dengan berdaya banyak manfaat baik yang dirasa, tak hanya peningkatan finansial, tapi kepercayaan diri meningkat bahkan wanita bisa lebih dihargai oleh keluarga dan lingkungan jika berdaya. Sudah saatnya para womenpreneur mengambil peranan penting dalam pertumbuhan perekonomian masyarakat dan Tupperware menawarkan peluang hidup lebih baik tersebut,” jelas Indra Sandhika, National Sales Manager Tupperware Indonesia.

Tupperware papar Indra, memiliki 5 formula Innovaction sebagai kunci yang mendukung para sale forces menjadi sukses sebagai womenpreneur, yakni Pertama,

produk berkualitas tinggi dan inovatif. Kedua, Business Opportunity Plan (BOP) rencana peluang bisnis yang memberikan peluang jenjang karir yang menjanjikan. Ketiga, Self Development melalui training-training profesional yang mampu mengembangkan jiwa kepemimpinan dan kepercayaan diri para sales force. Keempat, Aset Digital yang kuat yang mampu mendukung karir para sales force secara optimal. Dan formula terakhir yakni, Celebrate Each Other (merayakan bersama) melalui insentive trip ke beragam negara terkemuka dan recognition dengan perayaan yang spektakuler.

Indra Sandhika panggilan akrab Indra, bergabung di PT Cahaya Prestasi Indonesia (Tupperware) sebagai National Sales Manager sejak Oktober 2019. Sebelum bergabung di manajemen Tupperware, dirinya menjalani karir di perusahaan direct selling/ social selling multi nasional juga, namun bergerak di bidang perawatan kulit dan kosmetik. Sementara itu, latar belakang dirinya sebenarnya berangkat dari bidang hospitality, mulai dari pendidikan maupun

Page 21: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

38 39MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

awal karir profesional, membentuk preferensi karirnya ke arah bisnis/ industri yang berhubungan langsung dengan orang (people’s business). Latar belakang inilah yang membuat dirinya selaran menjalani karir di Tupperware yang mengutamakan pentingnya hubungan dengan orang/ social. Dikatakannya lagi, value atau nilai-nilai perusahaan merupakan salah satu hal utama yang beliau juga perhatikan ketika akan bergabung dengan sebuah perusahaan. Terbukti yang membuat dirinya senang bekerja di Tupperware adalah nilai-nilai utama yang telah membersamai perusahaan Tupperware sejak berdirinya, seperti “Memiliki Impian Besar”, “Mengulurkan Tangan”, “Sukses Bersama”, “Melakukan Hal Benar”, serta “Merayakan Sukses Bersama”.

Di Tupperware tugas dan aktivitas Indra menjalankan amanat untuk mengkoordinir sales department, yang terdiri dari sub-departemen sales development dan sales training. Selain itu, Indra dan tim, bertugas untuk mengembangkan sale force/ member menjadi para pemimpin bisnis (leaders) yang handal,

mendukung kepemimpinan (leadersip) para sales force leader dengan fasilitas dan sarana bisnis yang dibutuhkan, dan bersama-sama mereka menentukan business goal dan menindaklanjuti perjalanan dan prosesnya menuju ke sana.

“Ketika hal-hal itu merupakan hal terpenting di dalam sebuah perusahaan untuk dijalankan, tentunya kita akan senantiasa memiliki alasan yang kuat

semakin membuka kesempatan bagi para sales force untuk mendapatkan penghasilan tak terbatas dengan dukungan penuh dari perusahaan. Semua itu terangkum dalam jargon perusahaan, “Peluang Lebih Baik, Hidup Lebih Baik”

Pandemi dan produk berkelanjutanLebih lanjut dikatakan Indra,

walaupun di banyak sisi pandemi dan krisis yang menerpa hampir setahun belakangan ini datang dengan berbagai tantangan yang harus ia dan tim terus

menjadi fokus perusahaan. “Tak hanya itu, pengembangan

infrastuktur dan fasilitas digital untuk mendukung kegiatan bisnis yang kecenderungan ke depannya akan perlahan beralih ke daring, berikut dengan pendampingan dan pelatihan yang dibutuhkan, merupakan fokus utama kami ke depannya untuk tidak hanya agar bertahan di masa pandemi ini, tapi juga terus melanjutkan trend pertumbuhan bisnis yang kami rasakan saat ini,” Paparnya.

Indra juga mengatakan, ke depan harus tetap optimis sekalipun masih pandemi. Menjaga energi dan motivasi bisnis para sales force untuk tetap tinggi di tengah kondisi ini merupakan tantangan yang selalu menarik untuk dicarikan solusinya, dan ketika kita sebagai mitra bisnis dapat memastikan bahwa kita ada di samping mereka dengan segala dukungan yang dibutuhkan, kami yakin hal tersebut akan selalu terjaga. Semua strategi yang sudah disebutkan adalah bermuaranya ke Tupperware Indonesia. Tupperware Indonesia selalu optimis bahwa model bisnis kita merupakan solusi yang tepat untuk membantu masyarakat luas untuk dapat menghadapi dan memenangkan tantangan yang kita hadapi bersama-sama ini.

Indra juga menyampaikan pendapatnya terkait APLI Awards 2020 yang diraih mitra bisnisnya Sofia Agnani. “Ibu Sofia Agnani dan seluruh timnya merupakan mitra bisnis yang sangat berharga bagi keluarga besar Tupperware Indonesia secara umum. Kebanggan yang dirasakan Ibu Sofie dengan penghargaan APLI Top Entrepreneur Award 2020 kemarin adalah juga kebanggaan yang sama dirasakan oleh kami semua di sini, baik pihak perusahaan maupun rekan sales force yang lain. They do deserve it! Dan kami tentu berharap, Ibu Sofie dapat terus mempertahankan prestasinya dan senantiasa menjadi inspirasi bagi kami semua di sini,”ucapnya berpesan. (Asep Erwin)

untuk bangun setiap pagi, melakukan pekerjaan sambil merasakan suasana kerja yang nyaman untuk menunjang produktivitas kerja kita,”ucapnya.

Indra juga bersyukur dan bangga bahwa Tupperware di Indonesia sudah merupakan brand atau merk yang tingkat popularitasnya sangat tinggi dan selalu dikaitkan dengan kualitas produk yang sangat baik. Hal ini merupakan keunggulan utama yang selalu ditawarkanya kepada masyarakat luas untuk dapat menjadi modal utama dalam merintis dan mengembangkan sebuah usaha mandiri, bermitra dengan perusahaan yang sudah malang melintang di Indonesia selama hampir 30 tahun, demi meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup yang lebih baik bagi yang menjalankannya.

Dan sejak pertengahan tahun 2019 lalu, model compensation plan atau jenjang karir bisnis Tupperware Indonesia pun telah mengalami pembaruan, yang disebut Tupperware

Business Opportunity Plan yang

carikan solusinya, tapi di sisi yang lain terdapat banyak juga lonjakan-lonjakan kemajuan yang ternyata mereka alami, salah satunya adalah pemanfaatan media digital atau daring oleh para sales force. Hal ini pun berdampak sangat signifikan terhadap penjualan, ditandai dengan pada kwartal ketiga tahun ini mengalami pertumbuhan penjualan. Selain peningkatan kualitas costumer and sales force journey secara umum dan inovasi produk yang berkelanjutan menyesuaikan dengan perkembangan trend dan kebutuhan pasar, terus

Page 22: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

40 41MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

RATE IKLAN Majalah MY INCOME

Posisi Harga

Get fold Rp 55.500.000Halaman isi (21 x 27,5 cm) Rp 15.500.000Halaman 3 & 5 (prime page, 21 x 27,5 cm) Rp 18.500.000Cover 2 (inside front cover, 21 x 27,5 cm) Rp 20.500.000Cover 3 (inside back cover, 21 x 27,5 cm) Rp 20.500.000Cover 4 (outside back cover, 21 x 27,5 cm) Rp 30.500.000½ halaman isi (21 x 14 cm) Rp 12.500.000¼ halaman isi (10,5 x 14 cm) Rp 7.500.000Kolom (seukuran kartu nama, 9 x 5,5 cm) Rp 1.500.000Advertorial (full page, 21 x 27,5 cm) Rp 18.500.000Banner kaki (front cover 21x 4,5 cm) Rp 17.500.000Banner kaki (halaman isi 21 x 4,5 cm) Rp 7.500.000

Untuk info pemasangan iklan silahkan hubungi: 081311494274 (Whatsapp)

Materi iklan beresolusi 300 dpi dan dalam format PDF, TIFF atau JPG.

Network Marketing Guide & Lifestyle

COvER STORYMY

Terus Berinovasi, Tupperware Hadirkan Tuppershop, Trulife

hingga Kerjasama Super Bersama NASA

Di usianya yang ke-30 tahun ini Tupperware

Indonesia tetap berkomitmen untuk

terus berinovasi, salah-satunya dengan

memperkenalkan inovasi terbarunya di

ranah digital yakni Tuppershop, sebuah

toko virtual milik sales force.

Tupperware Indonesia selalu berinovasi dalam menghadirkan bisnis dan produk-produk yang inovatif

yang menjadi solusi dan jawaban kebutuhan gaya hidup sehat masyarakat modern. Dari sisi bisnis, Tupperware Indonesia resmi memperkenalkan Tuppershop, sebuah toko virtual milik sales force yang didesain untuk kemudahan dan pengalaman transaksi yang aman dan nyaman bagi konsumen.

Selain itu, konsumen juga dapat mendaftarkan diri menjadi anggota Tupperware dan memulai bisnis sendiri dengan mengakses http://shop.tupperware.co.id.

“Lebih dari sepertiga hidup masyarakat modern di Indonesia saat ini dihabiskan di internet, dan dampaknya, pola perilaku konsumen pun berubah. Di Tupperware, inovasi adalah sebuah landasan, kami tidak pernah berhenti mencari cara untuk

Page 23: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

42 43MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

yang hadir sebagai teman sehari-hari bagi masyarakat Indonesia dalam menjalankan berbagai aktivitas.Tak hanya inovasi namun standard produk Tupperware dikatakan Etty, produk Tupperware berkualitas premium dengan hanya menggunakan bahan baku kualitas terbaik yang aman (non toxic) yang telah diuji dan mengikuti standard keamanan dunia. Proses pembuatan produknya sendiri selain dari bahan baku yang kualitas terbaik dan aman juga tentunya melalui proses Quality Control (QC) yang ketat. Selain itu, keunggulan yang utama dari produk-produk Tupperware dan berguna bagi masyarakat, yaitu pastinya aman, berkualitas tinggi dan garansi seumur hidup untuk produk material plastik.

Inovasi diwujudkan tidak hanya dari sisi fungsi produk saja, inovasi juga dilakukan untuk sisi desain dan teknologi, terbukti dengan penghargaan yang diterima oleh Tupperware. Melalui inovasinya Tupperware kembali berhasil menorehkan prestasi Internasional. Tupperware telah terpilih sebagai penerima penghargaan dari Fast Company oleh Design Awards. Penghargaan terhormat untuk dua kategori yakni Perusahaan Desain Terbaik dan Desain Terbaik untuk proyek @TechShotInc dan @NASA untuk pengembangan dari PONDS (Passive Orbital Nutrient Delivery System) tersebut.

Fast Company adalah salah satu outlet media terbesar dan paling kredibel di Amerika yang terkenal secara global dalam meliput inovasi teknologi, kepemimpinan, dan desain. Pada tahun 2018 Tupperware membuat proyek Nyata Pemikiran Super NASA X Tupperware. NASA (National Aeronautics and Space Administration) sebuah badan Antariksa Amerika Serikat untuk penelitian luar angkasa,

mengajak Tupperware bekerjasama menggunakan teknologi produk Ventsmart Tupperware pada proyek @TechShotInc dan @NASA untuk pengembangan dari PONDS (Passive Orbital Nutrient Delivery System). Semula para Astronot yang melakukan perjalanan di luar angkasa hanya mengandalkan Makanan Frozen atau Kaleng. Dengan adanya proyek ini para Astronot mampu menanam tumbuhan Selada dan Tomat di luar angkasa dan terbukti berhasil

tanaman tersebut dapat tumbuh dan dapat digunakan sebagai bahan makanan segar yang dapat dimakan oleh para Astronot.

“Dengan serangkaian inovasi produk serta peluang bisnis, Tupperware meyakini bahwa di tahun-tahun mendatang akan semakin mampu

menghadirkan senyum dan keceriaan bagi jutaan

keluarga di Indonesia. Tupperware. Peluang

Lebih Baik, Hidup Lebih Baik,”ucapnya mengakhiri. (Asep Erwin)

terus berinteraksi dengan konsumen Tupperware yang terkenal begitu fanatik dan setia. Oleh karena itu, hadirlah Tuppershop, toko virtual resmi

sales force yang dapat diakses 24 jam oleh konsumen, kapanpun di manapun,” Ungkap Nurlaila Hidayaty, Marketing Director Tupperware Indonesia.

Nurlaila Hidayaty biasa disapa Etty adalah sebagai Marketing Director Tupperware Indonesia. Dirinya bekerja di Tupperware Indonesia sudah sejak Maret 2007. Sebelum di Tupperware, selama 26 tahun berkarir di perusahaan kosmetik dan pernah di fast food restaurant. Selama bekerja di Tupperware, inovasi memang menjadi landasan dari bisnis ini dan inilah prinsip yang terus dilakukannya untuk berupaya melakukan beragam inovasi-inovasi bersama timnya di bisnis maupun produk Tupperware.

Di Indonesia, Tupperware memang sangat identik dengan varian produk plastik, namun sebetulnya secara global Tupperware memiliki 3 pilar bisnis, yaitu produk plastik, produk kecantikan, dan produk kesehatan. Didorong oleh faktor kebutuhan konsumen, maka akhirnya di tahun 2020 lalu, Tupperware melihat sebagai tahun yang tepat untuk memperkenalkan salah satu lini produk terbarunya melalui brand Trulife by Tupperware, Tupperware Indonesia secara resmi menghadirkan produk terbaru yaitu Essential Oil untuk semakin menunjang gaya hidup sehat masyarakat modern di Indonesia.

“Di tengah kesibukan dalam menjalankan peran kita sehari-hari, terkadang kita lupa untuk memperhatikan diri kita sendiri. Untuk itu, Trulife by Tupperware Essential Oil hadir sebagai teman untuk membantu kita menjalankan pola hidup berkualitas untuk mencapai kondisi tubuh yang sehat dan bugar. Trulife by Tupperware Essential Oil tidak hanya 100% murni Essential Oil, namun juga bersertifikasi Halal yang tentu menjadi pembeda dari rata-rata Essential Oil yang ada di Indonesia, sehingga mayoritas muslim di Indonesia dapat dengan aman dan nyaman menggunakan Essential Oil,” Papar Etty.

Dengan hadirnya Trulife by Tupperware Essential Oil, Tupperware Indonesia semakin memantapkan langkahnya sebagai sebuah merk

Page 24: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

44 45MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Sofia Agnani biasa dipanggil Sofie, bergabung di bisnis Tupperware sejak tahun 1992. Bermula selain awalnya tertarik

dengan produknya, Sofia juga sangat tertarik dengan filosofi perusahaannya, yaitu “Sharing & Caring”.

Hal itu yang selalu membuat melekat di ingatannya, dan akhirnya Sofia mengaplikasikannya dalam praktik bisnis Tupperware-nya, sejak awal sampai saat ini, dan adalah kutipan dari salah satu pendiri Tupperware, Brownie Wise, “Build People, People Will Build The Business”.

Dalam menjalankan bisnis Tupperware, Sofia tidak memiliki

APLI Awards 2020 Makin Menambah Percaya Diri Sofia

Dalam menjalankan bisnis Tupperware

Sofia tidak memiliki strategi khusus, tapi

strategi yang dipakai relatif sederhana,

yang intinya dikatakan Sofia harus senantiasa

lakukan pendekatan secara pribadi pada

setiap sales force (member).

strategi khusus, tapi strategi yang dipakai relatif sederhana, yang intinya dikatakan Sofia harus senantiasa lakukan pendekatan secara pribadi pada setiap sales force (member).

Setelah itu, yang tak kalah pentingnya adalah juga pendekatan secara tim, demi memastikan semua dalam satu tim bisnis ini memiliki visi dan misi yang sama. Apabila memiliki itu, maka apapun yang dihadapi dalam perjalanan bisnis ini akan dapat dihadapi bersama-sama dengan kekuatan yang lebih besar dan kecepatan yang lebih tinggi.

Berbagai prestasi telah diraihnya, antara lain pada Chairman Summit Council ke Las Vegas (2010), Cape Town (2012), Hawai (2014), dan Barcelona (2016). Juga pada Tahun 1994 sebagai Top Manager Indonesia Queen of Conference, 2000 -2008 Top 1 Distributor Indonesia, 2010 -2019 Top 1 Distributor Indonesia, 2015-2016 Top 1 Distributor in Recruit (2015) juga Top 2 Distributor in Sales (2015) dan Top 5 Distributor in Sales (2016), 2017-2019 Top 20 in Sales (2019) dan Top 10 Recruit (2017-2019).

Dikatakan Sofia, member yang menjadi bagian dari komunitas bisnis

atau timnya alhamdulillah sudah mencapai ribuan, dan tentu ia sangat bersyukur senang sekali dapat menjadi bagian dari sebuah team yang relatif besar ini. Teman-teman tersebut tersebar di hampir seluruh daerah di Jawa Barat dan sekitarnya, seperti Bandung, Garut, Soreang, Tasikmalaya, Ciamis, Pangandaran Kuningan, Cirebon, Sukabumi dan kota-kota sekitarnya.

Disampaikannya juga atas penghargaan APLI Awards 2020, bahwa ia sangat bersyukur alhamdulillah atas penghargaan yang diberikan oleh APLI di acara konvensi APLI Awards 2020 kemarin. Tentunya hal ini pun membuatnya makin percaya diri dan ingin lebih memajukan bisnis

Tupperware ini dengan stategi-strategi baru yang sesuai dengan era digital sekarang ini.

“Kepada seluruh pelaku bisnis direct selling, mari kita tetap semangat dan yakin! Kalau kita mau berbagi peluang bisnis ini dengan banyak orang dengan cara yang benar, banyak peluang yang akan kita dapatkan juga. Dan saya yakin, di tengah kondisi krisis dan pandemi seperti yang terjadi sekarang, kesempatan kita untuk bisa bertahan dan bertumbuh di bisnis direct selling ini masih terbuka lebar. Tetap semangat..!!’’ ujar Sofia. (Asep Erwin)

COvER STORY

Page 25: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

46 47MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

HADIR JUGA DI MYINCOME.ID

JANUARI 2021

Info Berlangganan:

(021) 2147-2957

Chandra(0878-5318-1064)

Bima(0895-0934-0861)

COvER STORYMY

Cakap dengan Produk Blessteanya Terus Maju

2 Cangkir teh hitam, antioksidannya sama

dengan 7 gelas jus jeruk dan 20 gelas jus Apel.

Banyak orang selalu mengaitkan kekuatan

tubuh dengan vitamin C. Perlu diketahui kekuatan

antioksidan teh hitam dalam menghadapi atau melawan radikal bebas

itu 100 kali lebih efektif dari vitamin C, dan 25 kali lebih efektif dari

Vitamin E dan ini sudah ada penelitiannya yaitu di

London.

Tjia Afianto panggilan akrab Afianto adalah sosok pria humanis pemilik dan Presiden Direktur PT Cahaya Karunia

Persada (Cakap), juga sebagai Ketua Bidang MLM Watch di Kepengurusan Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI).

Memiliki pengalaman 34 tahun di bisnis MLM, Afianto selalu optimis membawa perusahaanya (PT Cakap) untuk terus tumbuh di industri MLM/

Page 26: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

48 49MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

DS di Indonesia.Kerja kerasnya di industri MLM/

DS melalui perusahaanya PT Cakap akhirnya bisa menghantarkan para member-nya yang menjadi leader berhasil meraih penghargaan Top Entrepreneur APLI Awards 2020 yang diselenggarakan pada Jumat, 11 Desember 2020 di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Optimisme dari seorang Afianto juga memiliki target pada tahun 2025 perusahaan Cakap akan membangun tower berbentuk khas botol.

Sementara itu dikatakan Afianto untuk terkait produknya yang biasa dikenal Blesstea, dirinya juga mempersilahkan dan memperkenalkan advisory dari PT Cakap yaitu dr. Taufan Gunawan. dr. Taufan Gunawan ini yang akan membantu para member Cakap atau masyarakat umum untuk mendapatkan penjelasan terkait produk Blesstea dari aspek kesehatan. Hal ini juga untuk meluruskan para distributor atau member Cakap yang sudah mengonsumsi produknya dan dirasakan

manfaatnya lalu menganggap produk ini obat, padahal ini tidak boleh di klaim obat, ini yang disebut over klaim. Tpi, produk ini bisa disebut produk yang dapat membantu memperbaiki kesehatan.

“Jadi saya selalu luruskan, dan mengarahkan untuk para distributor atau member dalam memasarkan produk Blesstea ini supaya tidak terjadi over klaim. Sekalipun faktanya dengan mengonsumsi produk Blesstea ini memang mempunyai dampak memperbaiki kesehatan. Tapi kami dari perusahaan harus terus mengedukasi sesuatu yang benar, sekalipu kenyataan di lapangan terkadang tetap juga masih terjadi, dan kami tidak bisa menyalahkan mereka,”ucap Afianto.

Selain itu, terkait riset yang dilakukan terhadap khasiat dari teh hitam menurut Afianto riset tetap ada yaitu yang dilakukan Dr. Dadan Rohdiana yang ahli pangan dan sudah bekerja belasan tahun di pusat penelitian khususnya penelitian pada teh hitam. Untuk riset besar-besaran di Indonesia memang masih terbatas alias

sedikit, tetapi di dunia sudah banyak riset terhadap teh hitam yang memang berkhasiat atau bermanfaat untuk kesehatan.

Riset di Indonesia sangat sedikit, karena biaya riset cukup mahal dan untuk ini tidak pernah ada perusahaan yang mau mensponsori, termasuk perusahaan besar sekali pun belum ada yang mau mensponsori karena aspek biayanya yang begitu besar. Namun, sekalipun riset terkait teh hitam di Indonesia ini sangat sedikit akan tetapi masih tetap ada yang melakukan riset atau penelitian seperti yang dilakukan oleh peneliti Prof. Dr. dr. Dede Kusmana Sp.JP, FACC dokter spesialis jantung yang melakukan penelitian mengenai jantung dan ia akhirnya berani mengatakan “2 Jam setelah minum teh hitam pembuluh darah lebih elastis” ini setelah minum teh hitam berkualitas.

Fokus produk tehBerbicara pangsa pasar teh,

dikatakan Afianto sangatlah luas. Bahkan, cukup banyak juga perusahaan MLM/ DS yang memasarkan teh akan

COvER STORY

tetapi berbeda dengan PT Cakap yang fokus produk-produk yang dipasarkan adalah semua serba teh, dan Blesstea adalah teh hitam berkualitas dengan manfaat untuk kesehatan luar biasa.

Perusahaan Cakap hanya fokus pada teh, karena dikatakan Afianto dirinya tahu persis setelah dirinya mempelajari apa yang di informasikan Dr. Dadan dan Prof. Dede, ia dibukakan tentang keunggulan teh hitam, terlebih dirinya terjun di dunia MLM/ DS ini sudah 33 tahun dan dimulai sejak Tahun

1987 yang kesemua perusahaan MLM/ DS-nya memasarkan produk-produk healthfood. Biasanya produk-produk healthfood ini keunggulan yang dijual adalah hanya satu yaitu antioksidan. Semua perusahaan MLM/ DS yang memasarkan produk healthfood sudah bisa dipastikan bicaranya adalah produk antioksidan, karena antioksidan ini memang sangat dibutuhkan karena untuk menangkal radikal bebas.

“Selama 33 tahun bergabung di perusahaan-perusahaan MLM/ DS

yang memasarkan produk-produk healthfood, akan tetapi saya belum pernah menemukan satu produk yang kelihatannya sederhana tapi antioksidannya begitu luar biasa, terkecuali teh hitam Blesstea. Produk sederhana yaitu hanya teh, tapi teh hitam berkualitas yang manfaat untuk kesehatannya luar biasa, Ini yang membuat saya bangga luar biasa, dan minum atau mengonsumsi Blesstea secara rutin, ini bisa dijadikan gaya hidup. Murah-meriah, sehat dan enak diminum,”ucapnya.

2 Cangkir teh hitam, antioksidannya sama dengan 7 gelas jus jeruk dan 20 gelas jus Apel. Banyak orang selalu mengaitkan kekuatan tubuh dengan vitamin C. Perlu diketahui kekuatan antioksidan teh hitam dalam menghadapi atau melawan radikal bebas itu 100 kali lebih efektif dari vitamin C, dan 25 kali lebih efektif dari Vitamin E dan ini sudah ada penelitiannya yaitu di London.

Setelah mengenal Blesstea, bisa di katakan bahwa sehat itu murah, jadi sehat itu tidak mahal lagi, untuk selalu menjaga kesehatan minum atau konsumsi saja Blesstea, karena harga Blesstea terjangkau maka sehat itu murah, tapi justru sakitlah yang mahal. “Saya bersyukur sudah 13 tahun selalu minum Blesstea dan kondisi saya selalu sehat alias tidak pernah sakit,”ujarnya.

Menurutnya lagi, Cakap melalui produk Blesstea telah banyak membuktikan bisa membantu memberikan kesejahteraan ekonomi bagi member dengan mereka menjalankan bisnisnya dan memasarkan produk-produknya. Dengan bisa menjual produk Blesstea setiap harinya satu dus, dipastikan akan dapat aneka penghargaan seperti jalan-jalan gratis ke luar negeri, mendapatkan uang tunai, bisa mendapatkan motor cash, mobil cash, dan bahkan rumah cash. Dan bagi member Cakap ini semuanya bisa berhasil, karena sistem bisnis Cakap ini akumulasi tanpa batas waktu. (Edison)

Page 27: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

50 51MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Sukses Bersama Blesstea Rencanakan Pensiun Kaya

Malang melintang di dunia multilevel marketing sudah jadi bagian perjalanan hidupnya.

Namun, hanya satu multilevel marketing yang membawanya menapaki puncak kesuksesan.

Yah, ini kisah inspiratif dari seorang top entrepreneur di bidang industri direct selling

atau MLM. Namanya Bagja Sudija pria asli Garut yang belum lama ini meraih penghargaan

dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) sebagai Entrepreneur of The Year 2020.

Bagja memutuskan bergabung dengan perusahaan PT Cahaya Karunia Persada (CAKAP) yang memiliki

produk Blesstea atau teh hitam orthodox. Ketertarikannya dimula ketika dirinya sering mengalami pusing di bagian kepala belakang, dan sering mengalami pingsan di kamar mandi. Dokter ketika itu memvonis terjadi pengapuran otak dan harus dioperasi. Tapi karena Bagja rutinitas rajin mengonsumsi Blesstea, akhirnya membuahkan hasil dan dirinya terbebas dari pengapuran otak.

“Alhamdulillah saya kenal dengan mantan downline saya di multilevel sebelumnya dia datang memperkenalkan produk namanya teh hitam Blesstea. Dua tujuan saya bergabung di Cakap, ialah pertama ingin mengusir penyakit

mungkin terus dan harus mulai lagi di direct selling/ MLM yang baru. Tapi di CAKAP ini yang terakhir, yang sudah terbukti saya bisa merasakan pasif income yang nantinya bisa saya berikan untuk anak dan cucu saya,”ungkapnya.

Dengan downline bekisar 25.000 orang dan selama 9 tahun bergabung di bisnis CAKAP ini akumulasi bonus yang diraihnya capai Rp 3 miliar di luar reward motor, mobil dan tour ke luar negeri.

Pensiun dengan kaya Usai semua yang dicapainya saat

ini ia merencenakan ingin pensiun dari

industri direct selling yang selama ini telah mengantarkannya ke puncak kejayaan hidup. Tapi Bagja berencana pensiun dengan menciptakan 5 crown director di bawahnya.

“Jadi karena usia saya terus bertambah saya hanya ingin mengonsumsi tehnya saja tidak akan bicara tentang bisnisnya lagi,” ujar dia.

Bagja optimis bisa ciptakan jaringan 5 crown director di bawahnya dengan target rentang waktu 5 sampai 7 tahun. Dengan tercipta 5 crown director tersebut kerja kerasnya berarti membuahkan hasil yang signifikan dengan pasif income Rp 1 miliar per

yang diderita, dan kedua supaya saya beli produknya lebih murah, artinya tidak harga konsumen,”ucap Bagja.

Kalau harga konsumen berkisar Rp 180 ribu sedangkan untuk member cukup Rp 115 ribu selisihnya jauh. Ia mengonsumsi teh 7 sampai 10 gelas dalam sehari dan dalam kurun waktu dua bulan penyakit pusing kepala bagian belakang dan suka pingsan di kamar mandi tidak dirasakan lagi.

Usai mengalami kesembuhan ia pun meninggalkan pekerjaan konvensionalnya di sebuah perusahaan ternama di salah satu perusahaan otomotif di mana dengan gaji Rp 10 juta per bulannya. Kini Bagja fokus mengembangkan bisnis jaringan di perusahaan CAKAP.

“Dengan fokus jalani bisnis ini selama enam bulan, dan bulan ketujuh saya sudah dapat bonus kepemilikan sepeda motor,” sebutnya. Semakin bersemangat, Bagja berani mengembangkan keluar kabupaten tidak hanya di tempat tinggal saat ini di Karawang, berani ke Bandung, ke Tasikmalaya dan Ciamis.

“Setelah 18 bulan kemudian cair bonus kepemilikan mobil cash. Dan saat itu saya mulai mengajak istri dan setelah istri bergabung selama setahun dapat mobil. Dan kini mendekati bonus mobil ketiga anak saya,”ujar dia

Ia menambahkan, ada tiga aspek orang bergabung dengan bisnis CAKAP. Yang bergabung tiga sampai enam bulan saja mereka merasa tidak enak diajak oleh saudara, teman. Yang bergabung dua sampai lima tahun karena emosi. Emosi mengejar akumulasi untuk mendapatkannya point-nya, harus dapat motor, harus dapat mobil, dan rumah. Dan saat target yang ditentukan tidak tercapai mereka pada akhirnya menyerah juga.

“Tapi, kenapa saya tidak mau berhenti di bisnis CAKAP, pertama karena khasiat produknya dan kedua karena panggilan jiwa. Usia saya kan makin lama makin tua bukan bertambah muda. Dan tentunya tidak

Page 28: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

52 53MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

tekanan darah tinggi, asma, diabetes juga mengurangi risiko stroke, obesitas, memperlancar pencernaan dan baik bagi perokok.

Semangat memberi manfaat bagi sesama Ketika ditanyakan kesan seperti apa

dengan torehan APLI Awards 2020? Yang pertama, ia bersyukur karena berada di perusahaan yang berada di bawah naungan APLI, artinya dirinya tidak melakukan hal yang salah kembali seperti yang sudah-sudah ditekuni sebelumnya.

Kemudian kesan yang kedua di

bulannya. Untuk diketahui, Blesstea sendiri

mengandung antioksidan lengkap. Dipetik dari kebun teh Indonesian yang belum tercemar polusi diambil hanya tiga daun pucuk tiap cabang, dipetik pada waktu subuh saat daun baru mekar, diolah dan diproses secara canggih dan higienis menjadi teh hitam dan dikemas dalam botol yang kedap udara.

Bila diminum secara teratur minimal 3 cangkir sehari akan dapat mencegah dan mengatasi penyakit yang berkaitan dengan kolesterol, arterosklerosis,

dalam menekuni network marketing baru hari itu ia mendapatkan penghargaan yang sangat berharga naik panggung ditepuki para top leader se-Indonesia dan ditayangkan di beberapa stasiun televisi.

Yang terakhir lanjutnya, “Saya ingin berprinsip khoirunnas anfa’uhum Linnas, menjadi manusia yang bermanfaat untuk banyak orang karena rumus saya menjalankan usaha ini adalah care and share atau peduli dan berbagi yang artinya hidup saya bisa bermanfaat untuk orang lain,” ucap Bagja dengan sumringah. (Fadli)

COvER STORY

Khasiat Teh Hitam Blesstea:Menurunkan kolesterol dan risiko serangan jantung.Mencegah penyempitan pembuluh darah.Menurunkan hipertensi.Memperkecil risiko stroke.Menurunkan kadar gula pada diabetes.Meningkatkan metabolisme tubuh.Melangsingkan dan menjaga berat badan ideal.Anti penuaan dini.Menghambat osteoporosis.Mencegah gigi berlubang, bau mulut dan sariawan.Meredakan stress.Meningkatkan daya pikir dan konsentrasi.Mengatasi infeksi virus, bakteri dan jamur.Meingkatkan imunitas tubuh.Meningkatkan Stamina (vitalitas) dan libido.Mencegah dan menurunkan asam urat.Meredakan migrain dan vertigo.Menurunkan risiko kanker prostat, rahim, payudara.Mengurangi risiko negatif merokok.Bermanfaat bagi penderita asma/sinusitis.

Page 29: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

54 55MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Event APLI Awards 2020 sangat baik dan dibutuhkan bagi semua perusahaan yang bergerak di bidang bisnis direct selling/

atau MLM. Hal ini untuk dapat memperbaiki image bisnis ini dimata masyarakat luas. Selain itu dikatakan Suci, adanya acara seperti penghargaan APLI Awards 2020

ini, bagi saya ini menjadi tanggung jawab tersendiri untuk bagimana saya dan bisnis Cakap ini melangkah ke depan bisa jauh

lebih baik lagi.

Bisnis MLM/ DS merupakan bisnis yang perlu pemahaman lebih dalam, dimana kita harus bisa memahami cara

berpikir semua orang hingga bisa mengubah mindset mereka yang salah mengenai bisnis ini dengan cara yang tepat. Dalam menjalani bisnis ini, butuh kesabaran untuk melakukannya.

MLM/ DS memberikan peluang besar untuk pengembangan diri, kebebasan waktu dan finansial. Apalagi dengan bisnis ini juga bisa memberikan kesempatan untuk menyukseskan orang banyak, khususnya wanita ibu rumah tangga untuk bisa memiliki penghasilan sendiri baik untuk keluarga, membantu suami ataupun untuk kebutuhan diri sendiri. Dengan begitu, para wanita

Melangkah ke Depan Jauh Lebih Baik Lagi

pun akhirnya menjadi luar biasa, bahkan diikuti dengan banyak sekali penghargaan atau reward yang didapat baik dalam bentuk cash maupun barang seperti kendaraan.

Berbagi Kesuksesan Menurut Suci, kunci sukses

untuk menjalani bisnis MLM/ DS ini adalah 5S1D. Yaitu, self consume, selling, servising, sponsoring, schooling serta duplikasi. “Saya mencoba menduplikasikan semua informasi pada semua leader/ member di tim saya, agar mereka bisa mengedukasi semua informasi tersebut ke seluruh masyarakat untuk makin memperluas jaringan bisnis dari produk menyehatkan ini,”ucapnya.

Sinergi antara program yang berlaku di perusahaan dengan kerjasama tim selalu dilakukan, dengan cara melakukan meeting leader rutin setiap bulannya. Hal tersebut agar keduanya bisa sinkron dan sejalan. Sedangkan, bicara mengenai downline Suci selalu semangat 45. Karena, menurutnya berbagi kesuksesan dan berbagi kebahagian merupakan pencapaian yang tak ternilai.

Bahkan, Suci juga memiliki support system yang disebut ‘Blesstea Share Community’. Dimana terdapat program pendidikan yang diadakan untuk mencetak duplikasi yang diberi nama ‘The Power of Share’ atau Kekuatan Berbagi. Sedangkan, cara dirinya mendekati para calon anggota adalah

dengan metode home party atau biasa disebut ‘ngeteh bareng’.

Suci berani bertaruh terhadap produk Blesstea ini, karena dirinya sangat yakin akan keunggulan produknya. Dia berusaha sekuat tenaga mengerahkan timnya untuk selalu membagikan minuman antioksidan ini kepada masyarakat, agar mereka merasakan secara langsung manfaat yang didapat dari Blesstea. Itu juga merupakan pendekatan terbaik untuk mengenalkan produknya, serta mencoba berbagi kesuksesan bagi orang-orang yang ingin mencoba peluang bisnisnya.

Target ke depan untuk produk Blesstea sendiri, berharap akan semakin diminati dan dijadikan gaya hidup sehat semua orang dalam kesehariannya. Serta dapat menciptakan minimal 10 ribu konsumen pengguna produk ini. Masa pandemi tidak mengubah kondisi bisnis Blesstea menjadi menurun, justru kedaan ini merupakan kabar baik bagi perusahaan. Karena, dalam keadaan seperti sekarang ini produk ini sangat dicari dan dibutuhkan yang artinya pendapatan pun akan semakin naik.

Bicara mengenai APLI yang merupakan Asosiasi yang mendukung dan mewadahi bisnis MLM/ DS ini, PT Cahaya Karunia Persada (CAKAP) yang memasarkan produk Blesstea, berhasil meraih penghargaan APLI yaitu 2 (dua) top leader-nya mendapatkan penghargaan APLI Awards 2020 sebagai Enterpreneur Of The Year 2020 dan salah satu yang mendapatkan penghargaan adalah Suci.

“Event seperti ini sangat baik dan dibutuhkan bagi semua perusahaan yang bergerak di bidang bisnis direct selling/ atau MLM, untuk dapat memperbaiki image bisnis ini di mata masyarakat luas. Selain itu, dengan adanya acara seperti penghargaan APLI Awards 2020 ini, bagi saya ini menjadi tanggung jawab tersendiri untuk bagimana saya dan bisnis Cakap ini melangkah ke depan bisa jauh lebih baik lagi,”kata Suci mengakhiri. (reyhan)

bisa lebih sejahtera dan memiliki nilai lebih di mata suami dan anak-anaknya.

Seorang Siti Nur Retno Suci Rahayu atau biasa dipanggil Suci bisa berkata seperti itu, karena dia sudah merasakan manfaatnya yang luar biasa. Pembuktiannya bisa dilihat dengan karirnya menjadi salah satu leader dalam bisnis Cakap yang memiliki produk terkenal Blesstea.

Awal mula bergabung dengan bisnis Cakap, dimulai ketika keluarganya sedang sakit, dan kondisi ekonomi juga sedang terpuruk. Pada saat seperti itu, akhirnya produk Blesstea yang dikonsumsinya sudah memberikan

kesembuhan sekaligus memberikan motivasi untuk bisa membantu orang lain yang sedang memiliki kondisi yang sama dengannya. Bahkan, bisa menciptakan peluang usaha yang luar biasa. Dengan menjalani bisnis MLM/ DS Cakap ini, penghasilannya

Page 30: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

56 57MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Produk Berkualitas Menghantarkan 2 Top

Leadernya Meraih APLI Awards 2020

Produk yang dimiliki PT DEP saat ini ada 10 produk dengan 5 kategori, mulai dari kategori umum, pembersih, pelembab, pelindung dan kategori khusus. Pada tahun 2021 sebagai bentuk inovasi dan menjawab kebutuhan pasar, akan diluncurkan 3 produk baru yang juga fokus pada perawatan kulit dengan bahan alami dan berteknologi terkini.

PT Duta Elok Persada (DEP) adalah perusahaan yang bergerak di bisnis MLM/ DS dan terkenal juga dengan

sebutan bisnis NuAmoorea, didirikan oleh 4 profesional di bidangnya masing-masing, mereka adalah; Mimi Liliana sebagai Chairman PT Duta Elok Persada dan Business Founder Skin Health Group yang memiliki pabrik Mckenna Lab USA yang ada di Amerika. Kedua, Petrus

Irianto Herwono sebagai Managing Director yang berpengalaman sebagai Consultant Business dan Motivator. Ketiga, Elizabeth Suryadinata sebagai Operational & FAA Director, dan keempat, Diana Rigg Roberta sebagai Education & Business Development Director.

PT DEP juga memiliki 6 Network Builder atau yang disebut “Perintis”, mereka adalah; Andityas Hercahyono, SH., Amik Khosidah, S.Kep, Ns.M.Kes,

yang bergerak di bidang pemasaran produk Skin Care yang berbahan alami dengan teknologi terkini sejak tahun 2015. Dimana visi dan misi perusahaan ingin membangun wirausaha-wirausaha mandiri yang berwawasan sosial menuju masa depan lebih baik dari waktu ke waktu, melalui rancangan pemasaran yang menguntungkan dan produk yang berkualitas serta didukung dengan sistem edukasi usaha yang handal dan profesional. Sampai di akhir tahun 2020, PT DEP sudah memiliki lebih dari 600.000 mitra bisnis dan sudah ribuan mitra bisnis telah berhasil menikmati hasil nyata dari bisnis ini.

Produk yang dimiliki PT DEP saat ini ada 10 produk dengan 5 kategori, mulai dari kategori umum, pembersih, pelembab, pelindung dan kategori khusus. Pada tahun 2021 sebagai bentuk

inovasi dan menjawab kebutuhan pasar, akan diluncurkan 3 produk baru yang juga fokus pada perawatan kulit dengan bahan alami dan berteknologi terkini.

Dikatakan Petrus Irianto Herwono, ditengan pandemi ini bisnis PT DEP atau secara umum bisnis MLM/ DS tetap optimis. Merujuk pada pernyataan Menteri Perdagangan Agus Suparmanto, perusahaan direct selling, termasuk yang menjalankan penjualan dengan sistem berjenjang (multilevel marketing), berhasil mencatatkan transaksi penjualan Rp 14,7 triliun dengan melibatkan 5,3 juta mitra usaha. Dalam hal ini fakta menunjukkan bahwa ditengah pandemi seperti ini pun, bisnis MLM/ DS adalah bisnis yang mampu bertahan dan cenderung bertumbuh. Naik turun dalam bisnis adalah hal yang biasa, bahkan walau

tidak sedang pandemi sekali pun. Yang paling penting dalam bisnis kita harus tahu mengapa bisa naik, dan mengapa bisa turun. Kalau tidak bisa menganalisa fluktuasi bisnis yang dijalankan, itu justru lebih berbahaya. Pada saat bisnis sedang mengalami penurunan pun, kita harus bisa melihat peluang dan bangkit.

Terutama disaat pandemi seperti saat ini, dengan adaptasi yang cepat dan kegigihan para mitra bisnis, dampak negatif tersebut dapat diminimalisir. Dengan memanfaatkan teknologi untuk menginformasikan tentang manfaat produk dan potensi bisnis, kita masih bisa bertahan bahkan tetap bertumbuh di saat seperti sekarang ini.

Produk-produk PT DEP diproduksi di pabrik milik sendiri di Mckenna Lab USA yang ada di Amerika dengan bahan-bahan alami berkualitas tinggi dan memiliki standar internasional, GMP (Good Manufacturing Practice). PT DEP juga memiliki fasilitas Research & Development sehingga dapat menciptakan produk-produk terbaru sesuai perkembangan teknologi. Seluruh bahan dan formulasi dikembangkan melalui riset oleh tenaga ahli, formulasi produk juga milik PT DEP. “Jadi, bisnis ini menawarkan produk yang benar-benar berkualitas,”ucap Petrus.

PT DEP juga telah memiliki sertifikasi Syariah dari Dewan Syariah Nasional MUI sehingga produk-produknya sudah tersertifikasi dari BPOM, Halal MUI dan bahkan Halal dari IFANCA (Sertifikasi Halal USA) sehingga para mitra bisnis kami dapat memasarkan produknya dan menjalankan bisnisnya dengan lebih yakin.

Untuk Bisnis PT DEP ke depanya sudah mulai berinovasi baru dengan menunjukan produk ter-update yang berhubungan dengan skin care. Dan dari segi pemasaran para mitra bisnis menjalankannya dengan akan lebih gencar lagi dengan virtual atau online 50% dan offline 50%. Mengenai platform-platform bisnis PT DEP juga akan terus lebih update. (Edison)

dr. Dian Anggreni , Wulan Ramadhani, Eko Setyani Suluh Pertiwi,SE., dan Fitriah Ermaningsih, SH.

Pada malam penganugrahan APLI Award 2020 ada 2 (dua) dari PT DEP yang mendapat penghargaan Top Entrepreneur APLI Awards 2020, ia adalah seorang pria parlente bernama Andityas Hercahyono, SH. dan seorang dokter cantik bernama dr. Dian Aggreni.

PT DEP merupakan bisnis komersial

Page 31: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

58 59MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Bangga bisa menjadi perwakilan dari keluarga besar PT DEP dalam naungan

APLI dan juga membawa dampak positif bagi masyarakat, baik secara sosial maupun

ekonomi. Apalagi banyak dihadiri dan dukungan para petinggi dan organisasi yang turut mensosialisasikan industri MLM/ DS.

Jadi, ke depan bisnis penjualan langsung ini akan semakin lebih baik diterima

masyarakat.

Andityas Hercahyono , SH., biasa dipanggil Andi (KIM) adalah Founder dan Network Builder dari PT

DUTA ELOK PERSADA (DEP) yang juga biasa disebut bisnis NuAmoorea. Andi memutuskan bergabung di bisnis NuAmoorea atau PT DEP sebagai Founder dan Network Builder karena perusahaan dan produk-produk bisnisnya yang bisa dipercaya.

Dirinya yang bergelar Sarjana Hukum ini pada awalnya menganggap ini sebuah tantangan, karena

menurutnya dunia MLM itu dunianya para wanita sedangkan dirinya adalah seorang laki-laki. Tapi atas keyakinan produk-produk yang ditawarkan PT DEP memiliki khasiat nyata dan dibutuhkan masyarakat, dirinyapun akhirnya memutuskan join di bisnis NuAmoorea atau PT DEP.

Selain itu, bisnis NuAmoorea atau PT DEP ini memiliki 3 pilar bisnis yang diterapkan, yaitu pertama Produk (DEP NuAmoorea), kedua Sistem (DSS/ DEP Support System), dan ketiga Jaringan (Mitra Bisnis).

Dikatakan Andityas, Produk: Dimana kita memperkenalkan produk-produk dari PT DEP kepada para konsumen untuk dapat menggunakan atau mempromosikan produk kita. kenalkan akan manfaat produk kita untuk kesehatan yang lebih baik (produk mempunyai manfaat All in One).

Sistem: Sebuah sistem DEP yang dirancang untuk mempermudah para anggota atau member bisa mengakses sebuah sarana yakni cara belanja produk, perhitungan bonus dan cara mengakses website.

Jaringan: Bisnis MLM dengan mata rantai melibatkan mitra bisnis aktif upline dan downline dalam menggunakan atau mempromosikan produk NuAmoorea series maka akan didapat sebuah peluang usaha yang terus dan mempunyai penghasilan yg bertumbuh dari waktu ke waktu (For the Better Future).

Tidak hanya 3 pilar bisnis, PT DEP juga memiliki teori bisnis 4M dan pola terap 5M yaitu:Teori bisnis 4M: Memakai produk dan memasarkan, kedua Mensponsori

downline untuk membangun jaringan, ketiga Melayani setiap konsumen dan melibatkan downline dalam aktivitas rutin, dan keempat Membina downline agar mampu melakukan hal yang sama dalam hal penduplikasian dan juga harus bisa mempraktekkan dengan pola terap 5M.Pola terap 5M: Mengajarkan teori bisnis 4M kepada downline generasi 1, kedua Memperlihatkan bagaimana teori teraebut dipraktekkan, ketiga Melibatkan downline generasi 1 dalam hal aktivitas, keempat Mengamati bagaimana downline generasi 1 melakukannya sendiri, kelima Melepaskan downline generasi 1 sebagai downline mandiri.

Dalam memperkenalkan bisnisnya, Andi (KIM) selalu berbicara terkait produknya yang berkualitas. Jadi

produk yang berbicara, karena produknya mempunyai manfaat luar biasa. Dengan cara itu yang diperkenalkan supaya memakai produknya. “Jadi kita memasarkan sesuatu itu bukan karena untuk MLM-nya tapi cenderung bagaimana caranya mereka itu memakai produk, merasakannya supaya konsumen pun terlebih dahulu puas dan loyal. Kalau mengenai bisnis itu nanti, jadi kita untuk sharing-kan ke bawah, itu bicara kualitas dan manfaat produk dulu supaya mereka kenal dulu dalam hal memakai produknya. Kalau sudah bicara mengenai produk dan manfaatnya mereka akan otomatis bercerita ke orang lain. Dan biasanya setelah merasakan manfaat produknya baru mereka akan menanyakan bisnisnya. Jadi, seperti itu strategi saya dalam menjalankan bisnis MLM/ DS atau bisnis PT DEP

ini,”terangnya.Dirinya juga menyampaikan

kebanggaannya dan rasa senangnya atas pengalaman yang luar biasa bisa menerima penghargaan APLI Awards 2020. Dalam naungan APLI, semakin menegaskan bahwa bisnis direct selling merupakan kendaraan yang sangat tepat untuk menjadi wadah entrepreneur yang berwawasan sosial. “Saya bangga bisa menjadi perwakilan dari keluarga besar PT DEP dalam naungan APLI dan juga membawa dampak positif bagi masyarakat, baik secara sosial maupun ekonomi. Apalagi banyak dihadiri dan dukungan para petinggi dan organisasi yang turut mensosialisasikan industri MLM/ DS. Jadi saya lebih yakin dan mantap lagi melangkah, bahwa ke depan bisnis penjualan langsung ini akan lebih baik diterima masyarakat,”ucapnya mengakhiri. (Edison)

Ke Depan Bisnis MLM/ DS Akan Makin Diterima

Masyarakat Luas

COvER STORY

Page 32: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

60 61MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Apresiasi APLI Awards 2020 ini sebagai pembuktian bahwa industri direct selling/ MLM merupakan satu industri bisnis yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Menjadikan Industri MLM/ DS Tidak

Dipandang Sebelah Mata

dr. Dian Anggreni merupakan dokter umum yang juga sebagai Network Builder dari PT DUTA ELOK PERSADA (DEP) atau

biasa dikenal dengan bisnis NuAmoorea, dan ia adalah top leader berprestasi dengan mendapatkan penghargaan Top Entrepreneur APLI Awards 2020.

PT DEP sendiri merupakan perusahaan bisnis komersial yang bergerak di bidang pemasaran produk Skin Care berbahan alami dengan teknologi terkini sejak tahun 2015. Visi misi dari perusahaan DEP ini ingin membangun wirausaha-wirausaha mandiri yang berwawasan sosial menuju masa depan lebih baik dari waktu ke waktu, melalui rancangan pemasaran yang menguntungkan dan produk yang berkualitas serta didukung dengan sistem edukasi usaha yang handal dan profesional. Sampai di akhir tahun 2020, PT DEP sudah memiliki lebih dari 600.000 mitra bisnis dan sudah ribuan mitra bisnis telah berhasil menikmati hasil nyata dari bisnis ini.

Produk yang dimiliki PT DEP saat ini ada 10 produk dengan 5 kategori, mulai dari kategori umum, pembersih, pelembab, pelindung dan kategori khusus. “Pada tahun 2021 nanti sebagai bentuk inovasi dan menjawab kebutuhan pasar, akan diluncurkan 3 produk baru yang juga fokus pada perawatan kulit dengan bahan alami dan berteknologi terkini,”ucap dr. Dian.

Saat pandemi seperti ini, dalam

melakukan bisnis DEP terus dengan beradaptasi yang cepat dan kegigihan para mitra bisnis, dampak negatif tersebut dapat diminimalisir. Dengan memanfaatkan teknologi untuk menginformasikan tentang manfaat produk dan potensi bisnisnya. Akhirnya bisnis DEP ini bisa bertahan, bahkan tetap bertumbuh sekalipun kondisi seperti saat ini.

Dikatakannya lagi, bahwa produk-produk PT DEP diproduksi di pabrik milik kita sendiri di Mckenna Lab USA

yang ada di Amerika dengan bahan-bahan alami berkualitas tinggi dan memiliki standar internasional, GMP (Good Manufacturing Practice). PT DEP juga memiliki fasilitas Research & Development sehingga dapat mencipakan produk-produk terbaru sesuai perkembangan teknologi. Seluruh bahan dan formulasi dikembangkan melalui riset oleh tenaga ahli, formulasi produk juga milik PT DEP. Jadi, bisnis ini menawarkan produk yang benar-benar berkualitas.

“Dan alhamdulillah, PT DEP telah memiliki sertifikasi Syariah dari Dewan Syariah Nasional MUI sehingga produk-produknya sudah tersertifikasi dari BPOM, Halal MUI dan bahkan Halal dari IFANCA (Sertifikasi Halal USA) sehingga para mitra bisnis kami dapat memasarkan produknya dan menjalankan bisnisnya dengan lebih yakin,”terangnya.

Dirinya menjadi salah seorang yang mendapatkan penghargaan APLI Awards 2020 begitu merasa bersykur dan bangga. “Alhamdulillah bersyukur kepada Allah SWT atas karunia dan rejekinya yang melimpah melalui bisnis ini. Terimakasih Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia Bapak Kany V. Soemantoro dan jajarannya atas penghargaannya yang luar biasa ini,”ujarnya bangga.

Perasaan dr. Dian juga begitu bahagia dan bangga sekali, dan dirinya mengapresiasi APLI Awards 2020 ini sebagai pembuktian bahwa industri direct selling/ MLM merupakan suatu industri bisnis yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Dan dirinya mengatakan, kalau hal ini tidak akan terjadi tanpa peran besar PT Duta Elok Persada kepadanya. “Khususnya Babeh kami, Babeh Petrus Irianto Herwono, dan para Direksi Ibu Elizabeth Suryadinata, Ibu Diana Rigg Roberta, serta jajaran manajemen dan seluruh mitra bisnis PT Duta Elok Persada, khususnya NuAmoorea VIP Club. Terima kasih banyak atas support-nya yang luar biasa selama ini. Semoga industri direct selling/ MLM di Indonesia ini semakin berkembang dan semakin dipercaya untuk menjadi sebuah pilihan dalam berbisnis, dan apresiasi ini dapat menjadi penyemangat dan inspirasi bagi seluruh mitra bisnis direct selling/ MLM di Indonesia khususnya bisnis NuAmoorea atau perusahaan PT Duta Elok Persada (DEP). Melalui industri direct selling/ MLM ini, Impossible Dream can be A Possible Dream,”terangnya mengakhiri. (Edison)

dr. Dian Anggreni bersama suami, Wicak Hardhika Putra, ST, MT

Page 33: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

62 63MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Beberapa produk unggulan PHHP

Indonesia di antaranya, Phyto

Fiber – Fiber yang sangat

efektif untuk membantu

menjaga kesehatan

pencernaan. Kedua, Phyto Chlorophyll –

Chlorophyll dari zat hijau daun

mulberry dengan Chorella. Dan ketiga, Ophira

Collagen – Marine Collagen

untuk menjaga kesehatan dan

elastisitas kulit. Hari Menggala, Country Manager PT PHHP Pemasaran Indonesia (PHHP Indonesia). Ia bergabung di manajemen perusahaan PHHP Indonesia dari tahun 2015. Pengalaman

dirinya sebelum di perusahaan PHHP Indonesia, adalah masih di bidang yang sama, dan sudah sekitar 20 tahun dirinya di industri direct selling/ MLM.

Sementara ini di PHHP Indonesia, aktivitas dan tugas Hari sebagai Country Manager adalah memberikan arahan baik untuk team internal maupun external, memastikan operasional perusahaan berjalan dengan baik & lancar.

Bekerja di PHHP Indonesia, buat Hari sangat menyenangkan, karena menurutnya bisa membantu orang-

Hari: APLI Awards 2020 Merupakan Bentuk

Penghargaan Terhadap Para Pejuang Bisnis MLM/ DS

orang untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik. PHHP Indonesia memasarkan produk-

produk kesehatan berkualitas, yang dibutuhkan masyarakat, dan dapat memberikan peluang usaha atau penghasilan tambahan kepada mereka yang menjalankan bisnisnya.

Efek pandemi dan apresiasi APLI

Terkait dengan efek masa pandemi terhadap bisnis PHHP Indonesia, dikatakan Hari bahwa di masa awal pandemi pastinya ada efek penurunan pada penjualan, tetapi saat ini sudah mulai berangsur membaik. Jika perusahaan mengutamakan keunggulan produk, memasarkan produk yang berkualitas dan dibutuhkan, maka perusahaan akan dapat tetap bertahan dan bahkan akan mampu mengalami peningkatan.

“Strategi di masa pandemi ini, kami selalu siap untuk melakukan perubahan-perubahan seperti dalami cara-cara kita bekerja, juga menggalakan pembelian secara online. Bahkan, harus memudahkan serta meningkatkan fasilitas untuk melakukan pembelian secara online, dan mengadakan pertemuan-pertemuan serta pelatihan yang juga secara online,”terang Hari.

Beberapa produk unggulan PHHP Indonesia di antaranya, Phyto Fiber – Fiber yang sangat efektif untuk membantu menjaga kesehatan pencernaan. Kedua, Phyto Chlorophyll – Chlorophyll dari zat hijau daun mulberry dengan Chorella. Dan ketiga, Ophira Collagen – Marine Collagen untuk menjaga kesehatan dan elastisitas kulit.

Lebih lanjut dikatakan Hari, di masa pandemi ini tantangan bisnis ke depan semakin kompleks, tapi yang namanya tantangan itu akan selalu ada, tapi kita harus selalu optimis, bahwa kita ke depan akan lebih baik, jika kita mampu menerapkan strategi-strategi yang tepat untuk kondisi ke depan.

Terselenggaranya APLI Awards 2020 juga diapresiasi Hari, ia mengatakan, bagus sekali, di sini APLI memberikan penghargaan kepada para pahlawan-pahlawan yang sudah berjuang keras untuk mengubah kehidupan mereka dan kehidupan banyak orang menjadi kehidupan yang lebih baik. Hal ini juga akan memberikan kesan yang positif untuk profesi di industri direct selling/ MLM.

Hari mengakhiri dengan berpesan, mari kita bersama-sama menjaga dan membangun industri direct selling/ MLM ini menjadi industri yang sehat dan mempunyai persepsi yang baik di masyarakat. (Asep Erwin)

Page 34: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

64 65MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Kami sangat bangga dengan pencapaian yang telah diraih oleh para top leader PT HAI-O

Indonesia dalam APLI Awards 2020. Apalagi, secara pribadi saya juga melihat perjalanan serta perjuangan para top leader hingga bisa sampai ke posisi seperti sekarang ini. Harapan saya, mereka dapat menjadi

motivasi member-member yang lain untuk lebih gigih dalam mencapai kesejahteraan.

Michael Chin biasa dipanggil Michael adalah selaku General Manager PT HAI-O Indonesia. Dirinya

bergabung di manajemen PT HAI-O Indonesia September 2014. Sebelum begabung dengan PT HAI-O Indonesia dirinya pernah bekerja di bidang food industry & beverages.

Aktivitas Michael di PT HAI-O Indonesia, sedang membuat banyak planning untuk marketing activity, produk development khususnya untuk produk-produk kesehatan.

Berkarir di HAI-O membuat dirinya sangat bersemangat, karena banyak tantangan-tantangan baru yang dirinya tidak pernah jumpai di pekerjaan sebelumnya. Dan di HAI-O dirinya berkesempatan untuk mengembangkan pengalamannya dari pekerjaan-pekerjaan sebelumnya.

Penting diketahui, bahwa PT HAI-O Indonesia dapat memberikan

peluang bagi masyarakat Indonesia, agar bisa memulai berwirausaha dengan modal yang sangat kecil, tapi bisa mencapai kesejahteraan. Sesuai dengan visi perusahaan HAI-O sendiri yaitu, mewujudkan masyarakat Indonesia untuk dapat menikmati hidup yang sehat dan sejahtera.

Dikatakan Michael juga, terkait efek pandemi terhadap bisnis HAI-O, bahwa masa pandemi ini PT HAI-O justu bisnisnya mengalami peningkatan yang signifikan, sebab bisnis yang kami jalankan merupakan bisnis produk kesehatan yang sangat dibutuhkan dalam masa pandemi seperti sekarang ini. Dan member-member atau mitra-mitra bisnis di PT HAI-O juga sangat antusias dalam menjalankan bisnis ini.

Juga dalam menghadapi tantangan jaman (zaman), bahwa bisnis harus mengikuti perkembangan teknologi dengan bertransformasi dari bisnis offline ke bisnis online dengan

ini. Sehingga membuat semangat dan harapan kami tidak pernah padam untuk mewujudkan visi misi perusahaan.

“Juga yang terkait dengan top leader kami yang mendapatkan APLI Awards 2020. Kami sangat bangga dengan pencapaian yang telah diraih oleh para top leader PT HAI-O Indonesia dalam APLI Awards 2020. Apalagi, secara pribadi saya juga melihat perjalanan serta perjuangan para top leader hingga bisa sampai ke posisi seperti sekarang ini. Harapan saya, mereka dapat menjadi motivasi member-member yang lain untuk lebih gigih dalam mencapai kesejahteraan. Dan tentunya, PT HAI-O Indonesia juga berterima kasih kepada APLI yang telah memberikan wadah bagi perusahaan untuk terus berjuang memberikan kesejahteraan untuk para top leader dan seluruh mitra bisnis yang selalu bersemangat dalam membangun bisnisnya, karena tanpa mereka kami bukanlah apa-apa,” ucapnya bangga. (Asep Erwin)

Michael: Bangga dengan Pencapaian Top Leader Kami,

Sehingga Mendapatkan APLI Awards 2020

memanfaatkan platform-platform digital yang telah ada. Hingga memungkinkan para mitra dapat berbisnis tanpa harus keluar rumah.

Sementara itu, beberapa produk unggulan di HAI-O diantaranya; Minkaffe yaitu produk kopi yang aman dikonsumsi oleh penderita asam lambung, karena kaya akan 76 mineral elemen mikro yang dibutuhkan tubuh. Kedua, Naturways Black Garlic yaitu produk Black Garlic dalam bentuk pasta yang praktis dan memiliki manfaat kesehatan yang tinggi. Ketiga, Nutamins C-500 yaitu vitamin C generasi ke-4 yang mengandung zinc, selenium, vitamin C, E, B3 dan sangat bagus dikonsumsi untuk menjaga imunitas.

Ke Depan Tetap OptimisDi masa pandemi ini, dikatakan

Michael tentunya akan terus optimis untuk ke depannya, karena walau dalam masa-masa yang sulit sekalipun dapat kita lalui dengan penuh semangat dan harapan. Apalagi dengan didukung oleh kemajuan teknologi yang selalu memberikan gebrakan baru dalam mempermudah kita menjalankan

bisnis, khususnya bisnis MLM, yang seperti kita tahu bahwasanya bisnis MLM ini mengalami peningkatan yang sangat signifikan selama masa pandemi

Page 35: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

66 67MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Dengan mendapatkan APLI Awards 2020,

Tony sangat gembira dan bangga sekali,

karena dirinya telah dipilih oleh PT HAI-O Indonesia sebagai top leader yang mewakili

perusahaan.

Tony Sulaiman sapaan akrab Tony, bergabung di bisnis HAI-O sejak tahun 2013. Ketertarikanya kepada

bisnis HAI-O karena produknya yang berkwalitas.

Selama menjalankan bisnisnya hingga sukses, yang dilakukan Tony karena selalu berkerja bersama team. Ia pun telah meraih prestasi di antaranya, sudah merasakan trip selama 7 kali dari Malaysia, Australia, dan Jepang.

Sementara itu, member Tony hingga saat ini sudah mencapai ribuan, dan banyak dari kalangan biasa, tapi juga ada dari kalangan automotif, bahkan sampai dengan kalangan pejabat-pejabat.

Dengan mendapatkan APLI Awards 2020, Tony sangat gembira dan bangga sekali, karena dirinya telah dipilih oleh PT HAI-O Indonesia sebagai top leader yang mewakili perusahaan.

Mengakhiri ucapannya ia berpesan, di jaman pandemi sekarang ini sangat

Gembira dan Bangga Ditunjuk Mewakili Perusahaan

penting untuk kita selalu menjaga imunitas dan kesehatan tubuh, dan direkomendasikan sekali memakai produk dari HAI-O, karena sangat terbukti bermanfaat untuk memberikan imunitas yang bagus terhadap badan, apalagi pada saat Covid-19 seperti sekarang ini, terutama garam Bamboo. (Asep Erwin)

Page 36: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

68 69MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Yang terpenting adalah keyakinan dan pola

pikir yang benar dulu, bahwa dalam berbisnis,

kita ini menanam bukan berburu. Karena

dengan pola pikir benar, kita akan mampu dan

selalu berinovasi dalam startegi terus-menerus.

AL Bambang Murharyanto, biasa dipanggil Bambang mengenal bisnis HAI-O Tahun 2016 dari sahabatnya,

namun ia tidak langsung join melainkan 1 tahun kemudian tepatnya bulan Februari 2017 dirinya bermula hanya pengguna produknya.

Pada Juni 2017 Bambang mulai menjalankan bisnisnya, dikarenakan ia setelah yakin dengan produk-produk HAI-O nya yang unik dan spesial kualitasnya. Selain itu, karena HAI-O adalah perusahaan yang sudah terbukti bertahan sampai 28 tahun hingga saat ini, dan di Indonesia sudah 11 tahun. Bahkan, karena perusahaan HAI-O juga sudah menjadi member dari APLI, itu juga yang membuat Bambang semakin yakin dengan perusahaan HAI-O.

Tidak hanya itu, mengapa dirinya mau join dan menjalankan bisnis HAI-O, karena alasan dalam pembagian bisnis plan-nya juga sangat mudah, sehingga setiap mitra bisnis dipastikan akan bisa mencapainya jika melakukan dengan konsisten.

Dikatakan Bambang lagi, tidak

Apresiasi APLI Awards 2020, Makin Meningkatkan Keyakinan Positif Terhadap Bisnis MLM/ DS

ada cara/ strategi yang efektif dalam menjalankan setiap bisnis, karena kita harus selalu upgrade inovasi dan evaluasi terus-menerus cara dan startegi dalam menjalankan bisnis.

“Yang terpenting adalah keyakinan dan pola pikir yang benar dulu, bahwa dalam berbisnis, kita ini menanam bukan berburu. Karena dengan pola pikir benar, kita akan mampu dan selalu ber inovasi dalam startegi terus-menerus,”ucapnya.

Pencapaian dan RewardPrestasi dan pencapaian Bambang

di bisnis HAI-O di antaranya; pencapaian rank Diamond (DSM), meraih penghargaan Best Progres Award, sebagai nasional Speaker, trainee Speaker, Trip gratis luar negeri, dan belum lama ini APLI Awards 2020.

Page 37: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

70 71MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Bambang telah memiliki mitra bisnis di team-nya lebih dari 10.000 mitra dari seluruh Indonesia dan beberapa negara Malaysia, Brunei, dan Singapura.

Dengan mendapatkan APLI Award 2020 menambah keyakinan Bambang, bahwa selain dirinya merasakan sangat heppy, juga ia merasa keyakinan akan bisnis MLM meningkat menjadi 1000% lagi.

“Karena saya sudah berada di dalam platform bisnis dan perusahaan yang tepat. Saya mendapatkan penghargaan dari APLI, bukan karena kehebatan saya, tapi karena PT HAI-O yang HEBAT,”tandasnya.

Bambang menambahkan, bahwa jaman sudah berubah, sehingga cara berbisnis pun harus berubah. Jika kita tidak bisa mengikuti perkembangan jaman, maka kitapun akan punah. Cara menjalankan bisnis MLM/ DS jaman sekarang, sangat berbeda jauh dengan cara-cara jaman dulu.

“Sekarang kita menjalankan bisnis ini menjadi mudah dan menyenangkan. Sehingga siapapun pasti bisa menjalankannya, bisa paruh waktu, bisa sambilan, bisa juga full time. Pokoknya semuanya bisa menjalankan dengan mudah dan menyenangkan. Karena era online dan teknologi sangat-sangat

membantu dalam kita menjalankan bisnis ini. Di PT HAI-O Indonesia ada sebuah platform bernama HAI-O Beyond yang mana platform ini sangat usefull (berguna) dan easy (mudah) untuk membantu mitra-mitra HAI-O menjalankan bisnis secara online hanya

dari gadget saja. Dan siapapun bisa mulai dengan enjoy bisnis ini, mulai dari anak muda hingga orang tua dan usia lanjut sekalipun. Untuk info lebih lanjut silahkan buka website www.haio.co.id,” terangnya mengakhiri. (Asep Erwin)

Page 38: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

72 73MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY COvER STORY

Dalam mencapai keberhasilan di bisnis Synergy, Soma dan istri hanya melakukan strategi mengikuti 100% sistem yang selalu mengutamakan arah yang tepat dibandingkan kecepatan, ambil keputusan, dengan menjadi Core, dan mulai dengan pantang menyerah dan selesaikan apa yang sudah dimulai.

I Nyoman Soma Legawa, SE. MM panggilan akrab Soma, dan istrinya Dra Ni Nyoman Pariani panngilan akrab Pariani, mereka

join di bisnis Synergy WorldWide sejak Juli 2008.

Ada 5 faktor yang membuat pasangan suami istri ini tertarik dan join di bisnis Synergy WorldWide, yaitu pertama, Synergy merupakan perusahaan berpengalaman dan telah masuk Bursa efek Nasdaq dengan rating 5A1. Synergy juga merupakan perusahaan pertama yang mengapsulkan produk herbal dan terpercaya karena merupakan anggota dari APLI dan

Menuju Puncak Sukses dengan Mengikuti

Prosesnya

WFDSA. Kedua, produk Synergy adalah produk yang diproduksi sendiri, diteliti sendiri, unik dengan menggunakan teknologi terdepan, serta sangat mengedepankan kualitas. Ketiga, Synergy menggunakan marketing plan generasi terkini yaitu “Dual Linear Mega Match” di mana hanya membangun 2 line dengan potensi unlimited income. Keempat, adanya support system yang telah terbukti di berbagai negara seperti Korea, Jepang, Thailand, Taiwan, Indonesia, USA. Dan terakhir, Synergy berada pada timing yang tepat.

Dalam mencapai keberhasilan di bisnis Synergy, Soma dan istri hanya melakukan strategi mengikuti 100% sistem yang selalu mengutamakan arah yang tepat dibandingkan kecepatan, ambil keputusan, dengan menjadi Core, dan mulai dengan pantang menyerah

dan selesaikan apa yg sudah dimulai.Prestasi yang di raih di bisnis Synergy

antara lain, Soma pernah meraih

executive tercepat, memenangkan

Legacy Retreat Ke Hawaii, Costa Rica, Afrika Selatan, USA, Eropa dan perjalanan Lain Genting Dream Cruise dan perjalanan hampir ke seluruh negara di dunia, meraih Rekor Muri dengan peserta seminar terbanyak dan pemeriksaan kesehatan dengan peserta terbanyak di Genting Dream Cruise, meraih reward mobil Mercedes Benz, pemasukan dengan jumlah yang sangat menggiurkan, menjadi Leader Top 5 Asia di Synergy, dan prestasi-prestasi lainnya.

Soma dan istrinya Pariani telah memiliki member berjumlah hingga ratusan ribu yang tersebar di seluruh dunia dari Indonesia, Singapura, Malaysia, Hongkong, Taiwan, Korea, Jepang, Australia, dan Amerika Serikat.

Saat ditanya bagaimana pendapatnya setelah mendapat APLI Awards 2020, “Satu kata, Amazing. Penuh dengan rasa syukur dan sulit dituliskan dengan kata-kata”.

“Bisnis network adalah bisnis dengan modal tidak besar namun memiliki potensi yang tidak terbatas, dijalankan dengan fair dan jangan sampai terjebak dengan money game. Terus menuju puncak sukses dengan ikuti prosesnya, ingat arah yang tepat jauh lebih penting daripada kecepatan, pantang menyerah sampai bisa melahirkan leave a legacy,”pesan Soma penuh semangat. (Asep Erwin)

Page 39: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

74 75MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Sangat senang dan bangga mendapatkan

APLI Awards 2020, karena bisa

menjadi bagian serta berkontribusi untuk

kesuksesan bisnis network marketing

di Indonesia, dan terus berharap

agar industri ini semakin berkembang

dan memberikan kesejahteraan bagi

masyarakat Indonesia.

Nama Mohammad Rasyid dan istri Dian Citashara, pasangan suami istri ini bergabung di bisnis Synergy

WorldWide sejak 2005.Rasyid dan istrinya Cita bergabung

di Synergy beralasan, karena Synergy merupakan perusahaan yang kuat, terbukti dengan tetap bertahan dan berkembang bersama induk perusahaan Nature’s Sunshine Products sejak didirikan pada 1972 hingga saat ini, serta memiliki produk berkualitas yang terjamin mutunya, dibuktikan juga dengan memiliki pabrik sendiri. Bahkan, mulai dari pemilihan bahan baku hingga pengemasan dilakukan secara sendiri dengan pengawasan yang ketat.

Dalam meraih keberhasilan di bisnis Synergy, Rasyid dan istrinya Cita karena rajin melakukan presentasi atau presentasi masif, dengan membuka paradigma pentingnya sehat dan memiliki bisnis sendiri, mengajarkan sistem yang benar pada team, serta memaksimalkan training dan pertemuan.

Keberhasilan dan kebanggaankeberhasilan mejalankan bisnis

Synergy, telah menghantarkan prestasinya dengan meraih peringkat Presidential Executive, mendapatkan reward mobil Mercy, serta melakukan perjalanan keliling dunia.

“Hingga saat ini kami telah memiliki ratusan ribu member yang tersebar di berbagai negara, seperti Indonesia, Malaysia, Korea, Jepang, Singapura,

Hongkong, Taiwan, Amerika, dan negara-negara lainnya,”ucap Rasyid.

Rasyid mengakhiri ucapannya terkait dirinya mendapatkan penghargaan APLI Awards 2020, dirinya cukup senang dan bangga bisa menjadi bagian serta berkontribusi

Keberhasilan Berbisnis Synergy Mengantarkan Pasangan Suami Istri Ini

Meraih APLI Awards 2020

untuk kesuksesan bisnis network marketing di Indonesia, dan terus berharap agar industri ini semakin berkembang dan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia dan juga pemasukan bagi negara. (Asep Erwin)

COvER STORY

Page 40: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

76 77MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Adri: Synergy WorldWide Memberikan Peluang Bisnis dengan Hasil Menjanjikan

Berikut petikan wawancara Asep Erwin, Redaksi MY INCOME dengan Adri Tampubolon dari Manajemen

perusahaan Synergy WorldWide Asal Amerika Serikat ini :

Pak Adri di perusahaan Synergy menjabat sebagai apa, dan tugas atau pekerjaannya seperti apa pak, bisa dijelaskan?

Saat ini saya sebagai Executive Director Synergy WorldWide Indonesia. Pekerjaan saya di Synergy sesuai dengan passion yang saya miliki, yaitu mendidik dan memfasilitasi banyak orang untuk mengubah nasibnya. Saya hanyalah alat di tangan Tuhan, dan

Selain berbagai produk detoks alami yang berkualitas tinggi didasari oleh riset yang dilakukan para pakar kesehatan & industri herbal di Hughes Center, pusat riset yang kami miliki sendiri di Amerika Serikat, kami juga memiliki ProArgi-9+ yang merupakan produk minuman mutakhir yang mengandung l-arginine berkualitas farmasi yang dapat dengan mudah diubah oleh tubuh menjadi nitrit oksida yang sangat dibutuhkan oleh tubuh

yang dapat memperlebar pembuluh darah sehingga dapat membantu memperlancar aliran darah ke otak, dan membantu melancarkan tekanan darah. Dengan manfaat ini, juga akan memberikan manfaat baik lainnya bagi kesehatan. Disamping itu, kami juga akan terus menghadirkan berbagai produk baru berkelas dunia.

Menurut pak Adri tantangan kedepan setelah adanya pandemi ini bagaimana, apakah tetap optimis dengan bisnisnya?

Tentu saja kami tetap optimis. Kami akan terus bergerak maju,

CEO

dengan mengikuti perkembangan zaman yang ada. Sehingga kami terus dapat memenuhi kebutuhan konsumen, karena kami berkomitmen akan terus memberikan yang terbaik. Salah satu upaya yang akan kami lakukan adalah dengan melakukan lebih banyak investasi dalam dunia “digital marketing”, mengingat saat ini semua lebih mudah dilakukan secara daring dan sudah zamannya “serba digital”. Tidak hanya untuk memenuhi

kebutuhan pasar, dengan menggunakan teknik digital marketing ini nantinya akan memudahkan para mitra usaha Synergy untuk menjalankan bisnis, apalagi di masa pandemi seperti sekarang ini. kami yakin dan Kami siap untuk terus melebarkan sayap bisnis kami.

Pendapat pak Adri untuk top leader-nya yang mendapatkan penghargaan APLI Awards 2020 bagaimana?

Kami beruntung sekali memiliki para leader berpengalaman seperti Bapak M. Rasyid/ Ibu Cita dengan kepemimpinan yang kuat, dan Bapak Soma & Ibu Pariani yang merupakan dua orang motivator dengan visi yang besar. Dari berbagai kualitas dan kemampuan yang mereka miliki, satu hal yang menonjol dan sangat jarang

ditemui di dunia penjualan langsung, adalah bahwa mereka memiliki loyalitas tinggi terhadap Synergy WorldWide dalam pasang-surut perjalanan bisnis mereka.

Terakhir pak, apakah ada pesan khusus di situasi pandemi ini?

Masa pandemi ini memang tidak mudah bagi semua orang, namun mari kita tetap terus berusaha, kuat, dan optimis. Karena jika terus berusaha, Tuhan pasti akan selalu ada bersama kita untuk membantu. Tetap sehat, semangat, dan bahagia selalu. (ae)

“share” dan informasi dapat dengan mudah dan cepat disebarkan, serta beberapa fitur lainnya yang ada seperti bergabung menjadi dropshiper kini menjadi lebih mudah dengan adanya aplikasi Synergy BizCenter ini.

Di masa pandemi ini apakah penjualan produk-produk Synergy melalui member-nya mengalami penurunan, atau sebaliknya, bisa dijelaskan?

Tentunya masa pandemi ini tidak mudah bagi semua orang dalam golongan apapun sehingga semua sektor bisnis pun pasti mengalami penurunan. Namun di Synergy WorldWide Indonesia, kami memiliki tim-tim member yang hebat, yang gigih sehingga kami tetap terus bertahan hingga saat ini, meskipun dilanda masa pandemi ini.

Strategi apa yang dijalankan perusahaan dalam kondisi menghadapi masa pandemi ini, sehingga perusahaan bisa tetap berjalan dengan baik?

Strategi yang kami gunakan untuk tetap bertahan adalah dengan terus memerhatikan kebutuhan konsumen kami, terutama di masa pandemi ini dan kami merupakan penyedia produk kesehatan. Sehingga tidak hanya memerhatikan keuntungan semata, kami juga memikirkan apa yang dibutuhkan oleh konsumen kami. Synergy pun seperti telah disebutkan sebelumnya, memiliki aplikasi Synergy BizCenter dimana tidak hanya memudahkan pembelian, namun juga sebagai media penghubung yang efektif bagi mitra usaha dengan pelanggan agar tetap terhubung dengan mudah, kapan saja dan dimana saja, meskipun tanpa bertatap muka.

Boleh disebutkan dan sekilas dijelaskan produk-produk unggulan dari Synergy ini pak?

saya selalu yakin Tuhan pasti akan selalu membuat berhasil apa yang usahakan dengan tulus bagi kebaikan orang lain. Hal inilah yang menolong saya untuk terus belajar dari setiap tantangan yang dihadapi.

Perusahaan Synergy ini apa keunggulanya, dan bagaimana manfaat bagi masyarakat luas di Indonesia?

Synergy WorldWide Indonesia bisa memberikan peluang yang begitu luas bagi masyarakat Indonesia. Sangat cocok bagi yang ingin memulai usaha namun tidak tahu harus mulai darimana. Usaha tanpa modal dan tanpa pusing memikirkan produk, namun memberikan hasil yang

menjanjikan. Sehingga bisa dikatakan hampir semua orang memiliki peluang menjadi seorang pebisnis selama bergabung dengan Synergy.

Saat ini Kami memiliki aplikasi SBiz dimana pada aplikasi tersebut, konsumen dapat dengan mudah melakukan pembelian produk Kami, bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, dimana cara seperti ini sangat efektif untuk dilakukan seperti sekarang ini. Selain pembelian produk, di aplikasi Synergy BizCenter juga tersedia artikel-artikel kesehatan yang berkaitan dengan produk Kami. Sehingga para mitra Kami pun dapat dengan mudah mengedukasi produk terhadap konsumen, cukup dengan klik

Adri Tampubolon, mulai bergabung di

manajemen Synergy WorldWide Indonesia sejak Januari 2011. Ia

sebelumnya sempat berkarir di berbagai bidang usaha dalam lingkup perusahaan

multinasional, diantaranya Training

dan Food & Beverage.

Page 41: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

78 79MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Beri yang Spesial untuk Keluarga dengan Pilihan

dari Tupperware

Tupperware memang memiliki banyak sekali koleksi menarik, yang bisa dipakai oleh ibu rumah tangga (IRT) serta

anak-anaknya bahkan juga para suami. Beberapa diantaranya, Tupperware memiliki kategori yang disesuaikan dengan fungsi dan manfaatnya. Di antaranya seperti kategori On the Go yang memiliki koleksi untuk seri botol minuman beserta lunch setnya, di antaranya beberapa produk seperti Eco Bottle yang menjadi favorit konsumen dan sangat menjunjung komitmen kebiasaan hidup sehat tersedia untuk semua jenis umur dan gender. Serta peduli terhadap isu global warming, melalui pengurangan sampah plastik berulang yang terdapat pada inovasi koleksi On the Go tersebut.

Sedangkan, untuk koleksi dari kategori food conservation juga terdapat beberapa inovasi andalan. Tupperware

dengan keunggulan pada penutupnya yang ketat udara bermaterial food grade, maka untuk inovasi pada kategori ini sangat menjaga keamanan makanan baik secara kualitas maupun kesegaran makanan yang tersimpan pada produk-produknya. Bahkan, tersedia juga untuk lini penyimpanan produk lemari pendingin atau lemari pembeku (freezer) agar makanan tidak mudah rusak, bersih dan higienis.

Selain itu, ada kategori cookware yang sekarang ini juga sedang mengeluarkan inovasi baru yaitu pressure cooker buatan Jerman. Produk ini sangat berfungsi untuk para ibu rumah tangga milenial untuk bisa aktif di dapur, bahkan sangat eksis dengan segala kegiatan memasak jenis apapun dengan rasa aman tanpa risiko.

Selalu Bermanfaat di Setiap MomenProduk Tupperware berbeda

terdapat 3 pilar bisnis lainnya. Yaitu, perusahaan yang juga menyediakan produk kecantikan dan kesehatan. Berdasarkan hal tersebut, Tupperware ingin sekali memperkenalkan produk terbarunya yaitu Trulife by Tupperware Essential Oil pada kesempatan selanjutnya. Yang jelas produk Tupperware memiliki kelebihan yang istimewa dibandingkan produk sejenis lainnya, yaitu antara lain aman, berkualitas, ramah lingkungan, inovatif dan garansi seumur hidup. Dijamin tidak menyesal dengan pilihan produk

Tupperware ini. (Rehan)

PRODUCT

Mungkin Anda semua sudah mengetahui produk

dari Tupperware dan sangat familiar, karena

produk ini memang dikhususkan untuk

keluarga. Produk peralatan yang sudah menjadi

trendsetter dalam penyajian makanan (serving) ini, memiliki banyak sekali varian dan kategorinya.

Produk ini memang sering menjadi andalan para ibu

rumah tangga milenial yang modern, karena

banyak sekali fungsinya sampai bisa stres kalau sudah kehilangan salah

satu koleksi yang sudah dimilikinya.

dengan produk dengan material plastik disposable, karena Tupperware sangat menjunjung kesehatan sehingga bisa dipakai berulang-ulang tanpa khawatir. Produk ini memang sangat perlu dijaga, baik kebersihannya maupun keawetan pemakaiannya. Karena, memang termasuk barang yang sangat bermanfaat bagi seluruh anggota keluarga bahkan di segala momen suasana yang terjadi.

Bahkan, di saat masa pandemi ini Tupperware tidak pernah ketinggalan untuk berkontribusi. Di mana pada masa ini, semuanya membutuhkan wadah untuk membawa bekal makanan agar kesehatan selalu terjaga dari higienisnya makanan hingga tempat penyimpanan makanannya. Salah satunya adalah produk dari On the Go yang bisa diandalkan untuk hal-hal seperti ini, yaitu misalnya saja Infused 2 Go yang bisa dijadikan tempat membuat minuman sehat infused water. Namun, berdasarkan kondisi yang terjadi pandemi ini memang membuat masyarakat lebih sering berada di rumah. Sehingga, produk yang lebih sering digunakan adalah jenis produk food preparation seperti alat kukus, menggiling ataupun memotong makanan saat memasak.

Ada beberapa kategori yang

termasuk dalam produk Tupperware terbaik dan terlaris, seperti misalnya toples Tupperware, kotak makan Tupperware serta Lunch setnya, Tupperware Fusion Master Mincer, Tupperware Eco Bottle dan Summer Fresh serta beberapa jenis lainnya. Ada juga produk serving premium yakni Classy Crystalline, yaitu merupakan rangkaian produk dengan tampilan sebening Kristal yang memiliki fitur 3in1 antara lain penyajian, menghangatkan atau microwaveable serta penyimpanan.

Walaupun Tupperware dikenal sebagai produk plastik yang dijadikan sebagai wadah makanan, tapi selain itu juga

Page 42: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

80 81MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Badan Selalu Sehat dengan Rutin Minum Blesstea

Jika Anda pernah dengar dengan istilah teh hitam, artinya Anda sedang melakukan diet untuk

mengecilkan tubuh. Karena, pada dasarnya yang banyak orang tahu mengenai teh hitam adalah teh yang diperuntukkan bagi orang-orang yang sedang diet. Tapi kali ini, ada jenis teh hitam produk Blesstea.

Mengapa harus Blesstea, karena teh hitam Blesstea memiliki banyak manfaat dan khasiat. Salah sautnya adalah sangat baik untuk menaikkan daya tahan tubuh dan untuk detoksifikasi, serta membantu upaya penyembuhan berbagai masalah kesehatan. Teh hitam Blesstea yang sangat kaya antioksidan tentu sangat dibutuhkan sekali oleh masyarakat untuk semua usia, baik dalam kondisi sehat ataupun sedang sakit.

Untuk orang lanjut usia, pastinya banyak sekali penyakit yang menghampiri tubuh. Karena, faktor umur bisa membuat daya tahan tubuh seseorang menurun. Beberapa penyakit yang bisa saja muncul seperti kolesterol, diabetes, penyakit Jantung, asam urat dan banyak lagi. Dengan produk alami inilah yang mampu menangkal penyakit-penyakit tersebut, yaitu mengonsumsi teh hitam Orthodox yang sudah terbukti secara klinis bagus untuk kesehatan dari produk Blesstea.

Teh hitam produk Blesstea ini merupakan minuman kesehatan dengan jenis teh hitam Orthodox yang mengandung Katekin sangat tinggi, serta berbagai mineral dan vitamin untuk menangkal radikal bebas. Mencegah

Produk-produk yang berasal dari bisnis MLM/ DS banyak sekali produk kesehatan dan kecantikan. Di masa pandemi

seperti ini, produk-produk kesehatan dan kecantikan menjadi paling dicari konsumen.

Untuk produk kecantikan, di pasaran semakin banyak dikarenakan sangat dibutuhkan para wanita untuk perawatan tubuh dan kecantikan dirinya. Contohnya saja seperti produk kecantikan jenis Masker Spirulina dari perusahaan MLM/ DS Tianshi (Tiens) asal Tiongkok ini menjadi salah satu produk favorit bagi konsumen.

Masker Spirulina Tiens mengandung Ganggang Spirulina Anthospira Maxima, juga yang mengandung Poliskarida dan Gamma Linolenic, yang

kelebihan berat badan, juga menurunkan resiko penyakit yang disebabkan berat badan. Manfaat melangsingkan tubuh yang didapat dari mengkonsumsi Blesstea, karena kandungan Polifenol dalam teh dapat menghambat pencernaan lemak yang tidak dapat diserap usus halus sehingga pada akhirnya dikeluarkan bersama Feses.

Manfaat lainnya adalah membantu proses perawatan penyakit asam urat, diabetes, stroke, asma dan kanker, menurunkan kolesterol, serta meredakan migrain dan vertigo. Bahkan, untuk menjaga tubuh pada saat pandemi ini Blesstea dapat meningkatkan imunitas dan stamina tubuh serta meningkatkan daya pikir dan konsentrasi.

Keunggulan lainnya dari produk Blesstea ini dipetik dari kebun teh yang

PRODUCT

belum tercemar polusi, diambil hanya 3 daun pucuk, diolah dan diproses secara canggih dan higienis menjadi teh hitam, dikemas dalam botol yang kedap udara, memiliki rasa yang enak, harum, dan nikmat, aman dikonsumsi dan sudah memiliki Ijin BPOM dan juga Sertifikat Halal. Dari perusahaan dan tim pemasaran produk Blesstea, mereka memasarkan produk Blesstea ini dengan turun langsung mengedukasi produknya ke masyarakat.

Varian Produk Blesstea yang diketahui

merupakan produk dari PT Cahaya Kurnia Persada (Cakap), ternyata juga memiliki varian produk lainnya. Tidak hanya produk teh hitam Blesstea, tapi ada beberapa varian produk lainnya seperti sabun, shampoo,

tisu, sanitizer hingga pembalut wanita yang kesemua produk tersebut terbuat atau bahan bakunya serba teh.

Produk-produk dari PT Cakap ini semuanya berhubungan dengan kebersihan, kecantikan dan kesehatan atau bisa membantu kita terbebas dari penyakit. Dari semua varian produknya, teh hitam Blesstea dan V-Bless-lah yang menjadi favorit konsumen. Produknya selain harga terjangkau, juga masuk pada semua usia yang sangat fleksibel dikonsumsi oleh siapapun juga.

Selain itu, Blesstea adalah teh hitam yang memberikan banyak manfaat untuk semua orang tanpa terkecuali. Dengan mengenal Blesstea, prinsipnya hidup sehat itu murah dan mudah, tapi justru kalau sudah sakit itulah yang mahal. (Reyhan)

sangat dibutuhkan untuk kesehatan wajah. Jenis masker ini sangat bagus untuk perawatan wajah Anda.

ManfaatnyaSetelah mengetahui bahwa produk

kecantikan Masker Spirulina ini menjadi salah satu produk favorit kecantikan dari MLM/ DS Tiens, maka Anda perlu mengetahui manfaat nyata dari produk Masker Spirulina ini. Manfaat dan kegunaan setelah menggunakan produk Masker Spirulina dari Tiens disesuaikan dengan varian produknya, antara lain manfaat dan kegunaannya untuk produk varian Masker Spirulina untuk jerawat, yaitu berfungsi dapat menghilangkan jerawat ringan dan bruntusan di wajah. Berikutnya produk varian Masker Spirulina yang berfungsi dapat menghilangkan bekas-bekas jerawat dan noda lainnya pada wajah. Dan terakhir adalah produk varian Masker Spirulina yang berfungsi untuk membuat wajah kusam menjadi cerah dan bersinar. (Reyhan)

Cantik dengan Masker Spirulina dari Tiens

MY MYPRODUCT PRODUCT

Page 43: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

82 83MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY OTHER

INTAN KONVEKSI berpengalaman di

bidang konveksi dengan dukungan para pegawai

yang berpengalaman di bidangnya. Mampu

menyediakan berbagai produk sesuai kebutuhan

konsumen.

Menjadi Unggul Karena Kualitas, Ketepatan Waktu dan Harga

KompetitifINTAN KONVEKSI merupakan

perusahaan yang bergerak dalam pembuatan pakaian, dengan mampu mengerjakan pembuatan pakaian dalam

jumlah besar, sehingga perusahaan ini bisa disebut konveksi semi garment.

INTAN KONVEKSI yang berlokasi di wilayah Tebet, Jakarta Selatan ini dirintis sejak 2010. Sebagai konveksi penyedia semua kebutuhan konsumen, yang selalu memberikan hasil fashion berkualitas dan inovatif, serta memberikan layanan terbaik dan solutif untuk konsumen.

Menjadi supplier pakaian dengan kualitas terbaik, INTAN KONVEKSI telah didukung dengan keunggulan seperti memberikan harga yang kompetitif, pelayanan yang profesional, quality control (QC) yang ketat, bekerja cepat sesuai deadline, selalu memiliki design yang mengikuti perkembangan, dan

online information. Bahkan, demi menjaga loyalitas konsumen, INTAN KONVEKSI akan selalu menjaga kualitas pelayanan dan hasil produksinya.

INTAN KONVEKSI ini selalu mengutamakan, bahwa produk harus bersifat handal, stabil, simple, fleksibel, up to date, kompetitif, dan memudahkan pengguna produk. Produk konveksi harus murah sehingga semua instansi dan bidang usaha dapat menggunakan produk konveksi, dan produk konveksi harus sesuai dengan keinginan kebutuhan konsumen. Produk juga memiliki kelebihan dibandingkan dengan produk lain, baik kualitas, kuantitas, delivery, dan distribusi.

INTAN KONVEKSI berpengalaman di bidang konveksi dengan dukungan para pegawai yang berpengalaman dibidangnya. Mampu menyediakan berbagai produk sesuai kebutuhan konsumen.

Pakaian yang DiproduksiINTAN KONVEKSI selalu

mengedepankan kerja kreatif-inovatif, harga kompetitif, kualitas bahan yang terbaik, dan pelayanan cepat, menerima setiap pesanan dengan skala kecil maupun partai besar. Dengan motto “Mengutamakan Kualitas, Ketepatan Waktu, dan Harga yang Kompetitif”.

Berbagai pakaian yang diproduksi :1. Seragam Sekolah Pria / Wanita2. Seragam Kantor / Hotel 3. Kaos Polo4. T-shirt5. Jacket6. Kemeja, Celana7. Jas8. Pakaian casual, dan lain-lain.

Sistem ukuran yang digunakan : S, M, L, XL, XXL, dan seterusnya

(national atau international) Penomoran 10, 11, 12, 13, 14, 15, 15½, 16,

16½, dan seterusnya. (Kemeja) Penomoran 27, 28, 29, 30, 31, 32, 33,

34, 35, 36, 37, dan seterusnya. (Celana) Taylor size (ukur satu-satu).

(Asep Erwin)

Untuk Kebutuhan Jasa Konveksi Anda Hubungi:

INTAN KONVEKSIJl. Dr. Saharjo Swadaya I No. 13 Manggarai Tebet-Jakarta SelatanTelepon: 021-21472957

Foto: freepik.com & istimewa

Page 44: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

84 85MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

The Grand Mansion Menteng memiliki 1 Funtion Room yang bisa digunakan

untuk kegiatan meeting maupun social event,

harga yang ditawarkan untuk paket meeting, mulai dari Rp 850.000 sampai 1 juta per orang, yang sudah

termasuk coffee break, makan siang/malam.

Tamu juga bisa melakukan sewa ruangan saja tanpa makanan dan minuman.

The Grand Mansion Menteng memiliki 1 funtion room dan 4 ruang meeting dengan nama funtion room The Mansion dan

memiliki kapasitas untuk Classroom style: 60 persons maximum, Round table style: 63 persons maximum, U Shaped style: 36 persons maximum, Theatre style: 224 persons maximum, Cocktail style: 300 persons maximum, Boardroom style: 50 persons maximum.

Sementara itu untuk New Normal concept capacity dengan kapasitas Classroom style: 30 persons maximum, Round table style: 30 persons maximum, U Shaped style: 18 persons maximum, Theatre style: 94 persons maximum, Cocktail style: 150 persons maximum, Boardroom style: 30 persons maximum.

Ada juga Mansion I untuk kapsitas Classroom style: 24 persons maximum, Round table style: 42 persons maximum, U Shaped style: 24 persons maximum,

persons maximum, Boardroom style: 10 persons maximum.

Mansion II dengan kapasitas Classroom style: 27 persons maximum, Round table style: 49 persons maximum, U Shaped style: 27 persons maximum, Theatre style: 84 persons maximum, Cocktail style: 75 persons maximum, Boardroom style: 20 persons maximum.

vENUE

The Grand Mansion Menteng, Venue Mewah di Lokasi Elit Kota

New Normal concept capacity dari Mansion II dengan kapasitas Classroom style: 18 persons maximum, Round table style: 18 persons maximum, U Shaped style: 12 persons maximum, Theatre style: 40 persons maximum, Cocktail style: 35 persons maximum, Boardroom style: 10 persons maximum.

Mansion III dengan kapasitas, Classroom style: 27 persons maximum, Round table style: 49 persons maximum, U Shaped style: 27 persons maximum, Theatre style: 84 persons maximum, Cocktail style: 75 persons maximum, Boardroom style: 20 persons maximum.

New Normal concept capacity Mansion III dengan kapasitas, Classroom style: 15 persons maximum, Round table style: 18 persons maximum, U Shaped style: 12 persons maximum, Theatre style: 30 persons maximum, Cocktail style: 25 persons maximum, Boardroom style: 10 persons maximum.

BOARD Room dengan kapasitas, Boardroom style: 10 persons maximum. Untuk New Normal concept capacity dengan kapasitas, Boardroom style: 6 persons maximum.

Penggunaan funtion room The Mansion seperti untuk acara meeting, training, pesta pernikahan, pesta ulang tahun, pesta kelulusan, dan social event lainnya.

Jadi, The Grand Mansion Menteng ini memiliki 1 Funtion Room yang bisa digunakan untuk kegiatan meeting maupun

social event, harga yang ditawarkan untuk paket meeting, mulai dari Rp 850.000,- sampai Rp 1 juta per orang, yang sudah termasuk coffee break, makan siang/ malam. Tamu juga bisa melakukan sewa ruangan saja tanpa makanan dan minuman.

Fasilitas funtion room untuk paket meeting antara lain sudah termasuk electricity included 5.000 watts, table set up arrangement, Wi-fi connection not suitable for teleconference. Juga dedicated line is charged for teleconference required, LCD projector and screen, 1 flipchart & marker, whiteboard & marker, memo pad & pen, water & mints. Standard Meeting sound system with 2 microphones, Free parking for maximum 2 cars.

Fasilitas paket hanya sewa ruangan, adalah pemakaian ruangan sampai dengan 8 jam, electricity included 5.000 watts, Table set up arrangement, Wi-fi connection not suitable for teleconference. Juga dedicated line is charged for teleconference required.

The Grand Mansion Menteng Funtion Room berlokasi di lantai 4 (F Floor) The Grand Mansion Menteng. Jl. Borobudur No. 10 Jakarta 10320 Phone. 6221 80600099. The Mansion memiliki ukuran panjang: 22m, lebar: 17,9m, tinggi: 4,1m. (Asep Erwin)

Theatre style: 48 persons maximum, Cocktail style: 50 persons maximum, Boardroom style: 20 persons maximum.

Untuk New Normal concept capacity juga ada kapasitas seperti, Classroom style: 15 persons maximum, Round table style: 18 persons maximum, U Shaped style: 12 persons maximum, Theatre style: 30 persons maximum, Cocktail style: 25

Page 45: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

86 87MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY HOTEL

Hunian Butik untuk

Hunian BerkelasThe Grand Mansion Menteng memiliki 71-unit

dengan room type sebagai berikut 7 units studio executive, 15 units one bedroom executive, 10 units one bedroom suite, 27 units two bedroom executive, 6 units two bedroom suite, 6 units three bedrooms.

The Grand Mansion Menteng adalah hotel bintang 5 dengan fasilitas dan keunggulan seperti lokasinya yang nyaman ada

di dalam kompleks hunian, strategis di daerah Menteng, complimentary Wi–fi di semua unit kamar dan public area, fasilitas business centre, 24 hours Front Desk, Breakfast in the room (upon request), complimentary instant tea & coffee (upon arrival), express check in & check out, the authentic Japanese restaurant SUSHI MASA, All day dining Wei Café, Lobby lounge in the lobby area, Private Residence lounge, Room Service, Half-court Basketball, Baggage Store, Meeting Rooms, Concierge, Wellness Centre & Spa, dan Laundry Service.

The Grand Mansion Menteng memiliki 71-unit dengan room type sebagai berikut 7 units studio executive, 15 units one bedroom executive, 10 units one bedroom suite, 27 units two bedroom executive, 6 units two bedroom suite, 6 units three bedrooms.

The Grand Mansion Menteng memiliki 1 Funtion Room dengan kapasitas, mulai dari 36 orang (U-Shape set-up), sampai 60 orang (Classroom set-up). Penggunaan Funtion Room The Mansion antara lain

untuk acara meeting, training, pesta pernikahan, pesta ulang tahun, pesta kelulusan dan social event lainnya.

Untuk range harga kamar mulai dari Rp 1.500.000++ sampai Rp 5.000.000++, namun mereka juga seringkali memberikan promo-promo dan penawaran spesial untuk harga.

Dalam kondisi pandemi optimisme tetap ada dan dengan menargetkan market local dan corporate-corporate dengan mematuhi protokoler new normal concept.

Menjalankan dengan disiplin protokol kesehatan atau konsep new normal seperti adanya pengecekan suhu tubuh,

dan standar protokol kesehatan yang dikeluarkan tidak boleh 37,3 derajat. Social distancing atau menjaga jarak sekitar satu meter. Selanjutnya menyediakan hand sanitizer di semua public area. Menyediakan free masker di front desk dan di restaurant dan menyiapkan wastafel sebelum masuk. Bahkan, sebelum tamu menginap, kamar akan disemprot cairan disinfektan terlebih dahulu. Sehingga kenyamanan dan keamanan setiap tamu terjamin. Semua gagang pintu, eskalator, lift, akan selalu dibersihkan menggunakan cairan disinfektan.

The Grand Mansion Menteng merupakan hotel butik dan hunian

kelas atas dengan gaya arsitektur khas Eropa, dengan 71 unit mulai dari studio executive hingga three bedroom executive. Berlokasi di Jl. Borobudur No. 10, Menteng, Jakarta Pusat. Unit-unitnya menghadirkan mesin cuci dan pengering, peralatan rumah tangga kelas atas, dapur kecil dan mesin pencuci piring, juga fasilitas sambutan untuk memenuhi semua kebutuhan Anda selama Anda menginap. Untuk memberikan pengalaman bersantap terbaik, kami memiliki restoran Jepang otentik SUSHI MASA, Wei Café yang buka sepanjang hari, Lobby Lounge, dan Private Residence Lounge. (Asep Erwin)

Page 46: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

88 89MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY RENDEzvOUS

Menu Enak dan Murah Ala Kedai Kopi Dua eM

Di warkop biasanya menyajikan Bubur Kacang

Hijau, Ketan Hitam, Indomie Rebus, dan lain-lain. Nah, di

Kedai Kopi Dua eM ini ada menu berbeda dan favoritnya,

yaitu Nasi Goreng Padang, Roti Dadar, Teh Telur, Kopi

Tatungkuik, Indomie Tumis, Indomie Nyemak, Kentang

Goreng, Baso Bakar Keju, dan lain-lain.

Sepertinya Anda perlu tahu tempat bersntai ria dengan ditemani hidangan cemilan ringan super enak. Kedai Kopi Dua eM adalah

tempatnya, kedai ini memiliki suasana cafe tapi harga warkop (warung kopi). Berdiri sejak bulan Juni 2020 dan awal berdirinya sangat erat hubungannya dengan pandemi yang melanda Indonesia.

Dikatakan Jon Paizal, S. Ikom pemilik Kedai Kopi Dua eM, bahwa sejak awal kami bergerak di bidang jasa Fotografi, karena di saat pandemi jasa Fotografi boleh dikatakan mati total, sehingga muncul ide untuk membuka peluang usaha baru yang lebih cepat dan menjadi kebutuhan harian setiap orang, makanya bulan Juni 2020 kami mencoba membuka kedai kopi yang mana menu-menunya mudah dan diminati setiap orang.

“Sebenarnya untuk lokasi yang cocok dengan lokasi kedai kopi ini konsep kedai kopi seperti warung kopi bisa (warkop) tapi konsepnya kami rubah menjadi warkop yang kekinian dengan format tempat duduk dan dekorasi yang berbeda dari warkop-warkop yang lain,” ucap Jon.

Untuk menu di Kedai Kopi Dua eM sama dengan menu yang ada di warkop-warkop lain, akan tetapi ada beberapa menu tambahan yang tidak dimiliki oleh warkop-warkop sejenis. “Kalau di warkop biasa mereka menyajikan Bubur Kacang Hijau, Ketan Hitam, Indomie Rebus, dan lain-lain. Nah, kalau di Kedai Kopi Dua eM ini ada menu berbeda dan favorit diantaranya : Nasi Goreng Padang, Roti Dadar, Teh Telur, Kopi Tatungkuik, Indomie Tumis, Indomie Nyemak, Kentang Goreng, Baso Bakar Keju, dan lainnya,” ungkapnya.

Sementara itu, yang menjadi menu unggulan antara lain adalah Nasi Goreng Padang, Roti Dadar, Teh Telur, Kopi Tatungkuik, Indomie Tumis, Indomie Nyemak.

Di masa pandemi ini dalam melakukan pelayanan, Kedai Kopi Dua eM melayani pelanggannya seperti biasa, tapi tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai standar pemerintah.

Untuk harga menu yang ada di Kedai Kopi Dua eM ini, untuk minuman mulai dari Rp 5.000,- dan untuk menu makanan mulai dari Rp 10.000,-.

Sementara itu, fasilitas yang ada di Kedai Kopi Dua eM ini diantaranya menyediakan Wifi gratis, dan Stop kontak untuk charger HP gratis.

Ditambahkan Jon, bahwa untuk santap di tempat kami belum ada promo, tapi untuk layanan online seperti Gofood, Grabfood dan Kulina Merchan sering ada promo. “Bagi masyarakat yang tidak bisa datang ke tempat kami, bisa menggunakan jasa layanan online dari berbagai start up yang ada di Indonesia,” ujarnya.

Tunggu apalagi, ayo bergegas ke Kedai Kopi Dua eM, memilih kedai Kopi Dua eM, karena alasan selain menu makananya enak dan murah, juga nyaman dan bersih. Menunya pun banyak variannya, makanannya enak dengan dilengkapi fasilitas Wifi gratis dan charger gratis, juga lokasi aman dekat dengan fasilitas umum lainnya. “Yang lebih penting Harganya sangat terjangkau. Karena motto kami Suasana Cafe Harga WarKop,” ucap Jon mantap. (Asep Erwin)

Page 47: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

90 91MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY

Wanda Hamidah terkenal sebagai artis dan politikus

senior. Ia adalah Aktivis mahasiswa ‘98 yang

turut menjadi saksi mata dari insiden penembakan mahasiswa Trisakti yang

kemudian memicu gelombang kerusuhan di Jakarta. Ia juga turut serta dalam kelompok mahasiswa yang menduduki

gedung parlemen. Dengan latar belakang keluarga yang

aktif dalam dunia pergerakan, sejak duduk di bangku SD

ia sudah tertarik dengan isu politik dan hal itu pula yang

menjadikannya rajin membaca koran dan setia menonton

acara Dunia Dalam Berita guna mengetahui kabar aktual baik

nasional maupun global.

Wanda Hamidah: MLM/ DS Bisnis yang Bagus untuk

Networking dan untuk Menjadi Individu yang Lebih Baik

Dari dunia model yang digelutinya sejak SMP, wajahnya mulai sering terpampang di sampul ragam majalah serta aneka pariwara

yang membuatnya dikenal masyarakat luas. Tidak hanya terkenal, ia juga sosok yang giat dalam aneka organisasi.

Penerima penghargaan sebagai Artis Peduli Hukum dan HAM dari Menkumham di bulan April 2008 juga Penghargaan Badan Pembinaan Hukum Nasional Departemen Hukum dan HAM RI pada acara Legal Voice, Jakarta Agustus 2009 ini menikmati pula pencerahan yang didapat dari menyaksikan pertunjukan kesenian baik berupa teater, tarian kontemporer atau seni rupa modern dan kadang-kadang merangsang timbulnya inspirasi yang sering dituangkan dalam puisi atau prosa. Dan sekarang ibu dari Shalima, Alfath dan Rashad, sesudah tak

CELEBRITY

kembali mencalonkan diri sebagai Anggota DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019 melanjutkan kembali pekerjaan sebagai Notaris/PPAT di samping terus berjuang di jalur politik bersama Kelompok Studi Trisakti, Jari Tengah Ungu. Juga Tugas-tugas kemanusiaan bersama KKAB, Komnas PA dan #JakartaManusiawi.

Selain aktif di karir politik Wanda juga masih tetap melakukan aktivitas sebagai artis. Sampai saat ini, ia telah menjalani shooting beberapa film, diantaranya film Pengejar Angin 2011, Cahaya Dari Timur: Beta Maluku 2014, Dear Love (2016), Serigala

langit 2019, dan Imperfect 2019.Artis dan politikus sekaliber Wanda

ternyata ia memiliki pandangan terhadap bisnis MLM/ DS sangatlah positif. Dikatakannya, ia pernah join dan menjalankan bisnis MLM/ DS, dan menurutnya ini adalah bisnis yang bagus karena bisa mengembangkan networking (jaringan) yang luas, dan memacu seseorang untuk menjadi individu yang lebih baik terus menerus dikarenakan level yang telah disiapkan pihak principal.

“Bisnis ini sebab utamanya adalah karena produk yang baik dan saya beserta keluarga memakainya, karena saya memakai produk ini dengan aktif maka saya tawarkan ke beberapa tema, sebenernya saya tidak terpaku oleh bisnis MLM nya tetapi karena saya memang lihat produknya bagus, manfaatnya baik, maka saya tawarkan ke beberapa teman untuk memakai produk yang sama, sehingga selain ada tambahan penghasilan karena ada unsur MLM di dalamnya tetapi teman-teman atau kerabat saya mendapatkan manfaat dari produk itu sendiri,” jelasnya mengakhiri. (Asep Erwin)

Page 48: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

92 93MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY TRAvEL

Pulau ini sangat pas dinikmati untuk bersantai

sejenak dari kejenuhan kota, sambil ditemani lambaian angin laut dan deburan ombak

yang tak terlalu besar. Dengan suasana tenang

tersebut, tak sedikit para pengunjung

yang menghabiskan waktunya untuk sekedar

bersantai ria bersama keluarga ataupun teman

seperjalanan seusai melakukan aktivitas

diving.

Pulau Hoga Destinasi Favorit di Taman Nasional Wakatobi

Pulau Hoga merupakan salah satu pulau indah yang termasuk ke dalam wilayah Kepulauan Wakatobi, Sulawesi Tenggara atau

biasa disebut dengan Taman Nasional Kepulauan Wakatobi. Memiliki luas sekitar 1.390.000 ha yang merupakan gabungan dari beberapa pulau lainnya, Pulau Hoga terletak di sebelah timur Pulau Kaledupa. Selain Pulau Kaledupa, di sekitarnya juga terdapat beberapa pulau kecil lainnya seperti Pulau Tomia, Pulau Wangi-Wangi, Pulau Binongko dan Pulau Kapota.

Akses untuk menuju Pulau Hoga dapat dimulai dari Kendari atau Bau-Bau terlebih

dahulu, kemudian baru menyeberang menuju Pulau Hoga. Pengunjung juga dapat menyewa speedboat dari dermaga di Wanci, Kabupaten Wakatobi dengan biaya sewa sekitar Rp 150.000 dalam waktu tempuh sekitar 2 jam lamanya.

Pulau Hoga merupakan salah satu destinasi favorit bagi para pengunjung yang mengunjungi Taman Nasional Wakatobi. Di pulau ini pengunjung akan mendapatkan suasana pulau yang tenang, jauh dari keramaian dengan perpaduan jajaran pohon kelapa dan hamparan pasir putihnya yang menyelimuti pantainya. Pulau ini sangat pas dinikmati untuk bersantai sejenak dari kejenuhan kota, sambil ditemani lambaian angin laut dan deburan ombak yang tak terlalu besar. Dengan suasana tenang tersebut, tak sedikit para pengunjung yang menghabiskan waktunya untuk sekedar bersantai ria bersama keluarga ataupun teman seperjalanan

Di pulau ini Anda akan mendapatkan suasana alam yang begitu indah, dengan banyaknya pohon kelapa dan pasir putih pantainya.

Di sekitar Pulau Hoga terdapat beberapa pulau kecil diantaranya Pulau Kaledupa, Pulau Tomia, Pulau Wangi-Wangi, Pulau Binongko dan Pulau Kapota.

Pulau Hoga terletak di timur Pulau Kaledupa.

Pulau Hoga memang dijadikan salah satu tujuan wisata favorit karena keindahan pantai pasir putihnya yang alami.

Pulau Hoga merupakan salah satu pulau di wilayah Kepulauan Wakatobi, Sulawesi Tenggara.

Page 49: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

94 95MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY TRAvEL

seusai melakukan aktivitas diving.Bagi pecinta diving dan bawah laut,

terdapat 29 titik penyelaman yang tersebar di perairan Wakatobi ini, diantaranya adalah Pinnacle, Karang Kaledupa di Pulau Kaledupa dengan khas table coral (karang berbentuk meja) dengan ukuran 2-3 meter dan Karang Mari Mabuk di Pulau Tomia. Bahkan bagi yang tidak ingin melakukan aktivitas diving ataupun snorkeling, Anda dapat menikmati pemandangan bawah laut di Pulau Hoga tanpa harus menyelam lebih jauh ke dalam. Pulau ini memiliki 750 spesies koral dari sekitar 850 yang ada di dunia.

Selain karang dengan segala bentuk keunikannya, Anda juga akan menjumpai berbagai jenis ikan bahkan kuda laut yang berukuran kecil pun ada di pulau ini. Setidaknya terdapat sekitar 83 jenis ikan

berwarna-warni yang akan pengunjung jumpai di pulau ini. Waktu yang tepat untuk mengunjungi Pulau Hoga adalah sekitar bulan April hingga Juni atau pada bulan Oktober hingga Desember setiap tahunnya. Apabila pengunjung datang pada saat yang tepat maka dapat melihat atraksi penyu bertelur di pesisir pantainya.

Apabila Anda berencana untuk menginap di Pulau Hoga tidak perlu khawatir, karena terdapat banyak jenis penginapan ataupun homestay yang nyaman dan tentunya dapat disesuaikan dengan budget perjalanan Anda. Biaya penginapan di Pulau Hoga berkisar mulai dari Rp 150.000 per malamnya, dan hampir semua jenis penginapannya terbuat dari bahan dasar kayu yang semakin menambah suasana rumah khas daerah pantai.

Pulau Hoga juga terkenal akan kecantikan kombinasi warna langitnya ketika senja, sungguh menggoda setiap orang sehingga makin penasaran untuk mengunjungi pulau indah ini. Jadi, masih ragu untuk menyambangi Pulau Hoga di Wakatobi?

Lautnya yang tenang dan ombaknya yang kecil sangat pas untuk kegiatan snorkeling.

Waktu terbaik untuk berkunjung ke tempat ini adalah sekitar bulan April-Juni atau bulan Oktober-Desember tiap tahunnya.

Ada sedikitnya 150 homestay untuk bermalam dengan harga yang sangat terjangkau.

Pulau ini memiliki kekayaan biota bawah laut dan juga keindahan sunsetnya.

Untuk menuju Pulau Hoga dari Dermaga Kaledupa, setiap penumpang dikenakan tarif sebesar Rp 50.000.

Page 50: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

96 97MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id www.myincome.id Tahun VI Januari 2021 MYINCOME

MY Network Marketing Guide & Lifestyle

contact us: (021) 2147-2957, 0878-5318-1064 (chandra), 0895-0934-0861 (BIMA)

TB KINOKUNIYA GRAND INDONESIA, JAKARTA PUSATTB KINOKUNIYA PLAZA SENAYAN, JAKARTACOUNTER GRAM. PARIS VAN JAVA, BANDUNGCOUNTER GRAM. MERDEKA BDG, BANDUNGCOUNTER GRAMEDIA ISTANA PLAZA, BANDUNGCOUNTER GRAM. FESTIVAL CITY LINK, BANDUNGCOUNTER GRAMEDIA TSM, BANDUNGCOUNTER GRAMEDIA TASIKMALAYACOUNTER GRAMEDIA PURWOKERTOCOUNTER GRAMEDIA SOLO SQUARE, SOLOCOUNTER GAM MALIOBORO JOGJA, YOGYAKARTACOUNTER GAM SUDIRMAN JOGJA, YOGYAKARTACOUNTER GRAMEDIA AMBARUKMO PLAZA, YOGYAKARTACOUNTER GRAMEDIA SLAMET RIYADI, SOLOCOUNTER GRAMEDIA JOGJA CITY MALL, YOGYAKARTACOUNTER GAM BASUKI RAHMAT MALANG COUNTER GAM MATOS MALANGCOUNTER GRAMEDIA JEMBERCOUNTER GRAMEDIA KEDIRICOUNTER GRAMEDIA MADIUNCOUNTER TRI MEDIA PEKAN BARUCOUNTER GRAMEDIA MALL PEKANBARUCOUNTER GAM SUDIRMAN PEKANBARUCOUNTER GRAMEDIA PADANGCOUNTER GAM BATAM CITY SQUARE, BATAMCOUNTER GRAM. MANHATTAN MALL, MEDANCOUNTER GAM GAJAHMADA MEDANCOUNTER GAM SUN PLAZA MEDANCOUNTER GRAMEDIA TRANS MALL, MAKASSARCOUNTER GAM MALL RATU INDAH MAKASSARCOUNTER GRAMEDIA TERNATECOUNTER GRAM JAYAPURACOUNTER GRAM VETERAN BANJARMASINCOUNTER GAM DUTA MALL BANJARMASINCOUNTER GRAM MANADOCOUNTER GRAM MALUKU CITY MALL, AMBONCOUNTER GRAM MALL PANAKUKKANG, MAKASSARCOUNTER GRAM. LIPPO PLAZA KENDARICOUNTER GRAMEDIA BALIKPAPANCOUNTER GRAMEDIA SAMARINDACOUNTER GRAMEDIA GORONTALOCOUNTER GRAM. BIG MALL SAMARINDACOUNTER GAM PALEMBANG ATMO, PALEMBANGCOUNTER GRAMEDIA BENGKULUCOUNTER GRAMEDIA JAMBICOUNTER GRAM. WORLD PALEMBANGPT. GRAMEDIA A.MEDIA-KUPANGCOUNTER GRAMEDIA MANYAR, SURABAYACOUNTER GRAMEDIA EXPO, SURABAYACOUNTER GAM TUNJUNGAN PLAZA SURABAYACOUNTER ROYAL PLAZA SURABAYACOUNTER GRAM. PAKUWON, SURABAYACOUNTER GAM CIPUTRA WORLD, SURABAYACOUNTER GRAMEDIA DUTA PLAZA, DENPASARCOUNTER GRAMEDIA MALL GALERIA, DENPASARCOUNTER GRAMEDIA MAUMERE COUNTER GRAMEDIA MATARAM LOMBOK TB. GRAM. LIPPO PLAZA SIDOARJOCOUNTER GAM. LEVEL 21 DENPASARCOUNTER GRAMEDIA PANDANARAN, SEMARANGCOUNTER GRAMEDIA PEMUDA, SEMARANGCOUNTER GRAMEDIA TEGALCOUNTER GAM LAMPUNGCOUNTER GAM GAJAH MADA, JAKARTA BARATCOUNTER GAM PINTU AIR, JAKARTA PUSATCOUNTER GAM CITRALAND, JAKARTA BARATCOUNTER GAM KARAWACI, TANGERANGCOUNTER GAM SUMARECON, TANGERANGCOUNTER GAM GANDARIA, JAKARTA SELATANCOUNTER GAM MELAWAI, JAKARTA SELATAN

COUNTER GAM BINTARO, JAKARTA SELATANCOUNTER GAM HERO BOGORCOUNTER GAM MATRAMAN, JAKARTA TIMURCOUNTER GAM MET MALL BEKASICOUNTER GAM KELAPA GADING, JAKARTA UTARACOUNTER GAM BOTANI SQUARE, BOGORCOUNTER GAM PURI JAKARTA BARATCOUNTER GAM P0NDOK INDAH JAKARTA SELATANCOUNTER GAM DAAN MOGOT MALL, JAKARTA BARATCOUNTER GAM DEPOK COUNTER GAM ARTHA GADING, JAKARTA UTARACOUNTER GAM KALIBATA, JAKARTA SELATANCOUNTER GAM CIJANTUNG, JAKARTA TIMURCOUNTER GAM GRAND INDONESIA, JAKARTA PUSATCOUNTER GRAMEDIA CIBUBUR, JAKARTA TIMURCOUNTER GAM PONDOK GEDCOUNTER GAM MAL OF INDONESIA, JAKARTA UTARACOUNTER GAM EMPORIUM PLUIT, JAKARTA UTARACOUNTER GAM PEJATEN, JAKARTA SELATANCOUNTER GAM TERAS KOTA, TANGERANGCOUNTER GAM CENTRAL PARK, JAKARTA BARATCOUNTER GRAM PONTIANAKCOUNTER GRAMEDIA MEGA, BEKASICOUNTER TB. GRAM BALEKOTA TANGERANGCOUNTER GRAMEDIA BAYWALK PLUIT, JAKARTA UTARACOUNTER GRAM. MALL BOEMI KEDATON, BANDAR LAMPUNGCOUNTER GRAM. CIBINONGCOUNTER GRAMEDIA MALL AEON BSD, TANGERANGCOUNTER GRAMEDIA BINTARO EMERALD, TANGERANGCOUNTER GRAM. CILEUNGSI, BOGORCOUNTER GRAM. WORLD KARAWANGCOUNTER GRAM. WORLD BSD, TANGERANGCOUNTER GRAM. WORLD HARAPAN INDAH BEKASICOUNTER GRAM. PURI MORITZ, JAKARTA BARATSEMI COUNTER GRAM. CIREBON CIPTOCOUNTE GRAMEDIA CIKUPA, TANGERANGCOUNTER GRAMEDIA ACEH, BANDA ACEHCOUNTE GRAMEDIA GRAGE CIREBONGRAMEDIA DOT COM, JAKARTA TIMURGRAMEDIA GRAND METROPOLITAN BEKASI

dapatkan EDISI TERBARU majalahdi TOKO BUKU GRAMEDIA

Page 51: Rp 45.000 APLI AwArds 2020 MeMbAngun CI trA PosItIf …myincome.id/emagz/MYINCOME_JANUARI_2021.pdfMY Salam dan semangat Tahun Baru 2021! Kita telah melewati tahun 2020, tahun dengan

100 MYINCOME Tahun VI Januari 2021 www.myincome.id

MY

OTHER RESPECTAWARDS

ENTREPRENEUR OF THEYEAR AWARDS

MLM TOPERMALAYSIA AWARDS

DSA ETHOSAWARDS

STEVIEAWARDS

MARCOMAWARDS

TELLYAWARDS

COMMUNICATORAWARDS

AVA DIGITALAWARDS

VIDEOGRAPHERAWARDS

DIRECT SELLINGNEWS AWARDS

SVUSAWARDS

GRAPHIC DESIGNAWARDS

INC 500/5000AWARDS