4
Rumah Sakit Pendidikan Rumah Sakit Pendidikan adalah rumah sakit yang mempunyai fungsi sebagai tempat pendidikan, penelitian, dan pelayanan kesehatan secara terpadu dalam bidang Pendidikan Kedokteran, pendidikan berkelanjutan, dan pendidikan kesehatan lainnya secara multiprofesi. Peningkatan kualitas akademik dan riset melalui peningkatan fasilitas layanan, oleh karena itu dibutuhkan rumah sakit yang memiliki standar yang sesuai untuk melayani pasien dan mendidik calon-calon dokter. Hal ini sejalan dengan tujuan dari adanya rumah sakit pendidikan yaitu menjamin terselenggaranya pelayanan kesehatan yang dapat digunakan untuk pendidikan dan penelitian Kedokteran dan kesehatan lainnya dengan mengutamakan kepentingan dan keselamatan pasien/klien, memberikan perlindungan dan kepastian hukum bagi pasien/klien, pemberi pelayanan, Mahasiswa, Dosen, subyek penelitian kedokteran dan kesehatan, peneliti, penyelenggara Rumah Sakit Pendidikan, serta Institusi Pendidikan; dan menjamin terselenggaranya pendidikan, pelayanan, dan penelitian kedokteran dan kesehatan yang bermutu. Dalam ruang lingkup kesehatan rumah sakit pendidikan memiliki tiga fungsi yaitu pertama bidang pelayanan yang terintegrasi dengan mengutamakan tata kelola klinik yang baik, standar pelayanan dan mengutamakan keselamatan pasien. Lalu yang kedua bidang pendidikan dimana bertugas menyediakan dosen untuk membimbing mahasiswa memberikan pelayanan klinis sesuai dengan peraturan dan menyediakan

Rumah Sakit Pendidikan

Embed Size (px)

DESCRIPTION

pengertian rumah sakit pendidikan, tujuan rumah sakit pendidikan, fungsi rumah sakit pendidikan, jenis rumah sakit pendidikan, persyaratan rumah sakit pendidikan

Citation preview

Page 1: Rumah Sakit Pendidikan

Rumah Sakit Pendidikan

Rumah Sakit Pendidikan adalah rumah sakit yang mempunyai fungsi sebagai

tempat pendidikan, penelitian, dan pelayanan kesehatan secara terpadu dalam bidang

Pendidikan Kedokteran, pendidikan berkelanjutan, dan pendidikan kesehatan lainnya

secara multiprofesi.

Peningkatan kualitas akademik dan riset melalui peningkatan fasilitas layanan,

oleh karena itu dibutuhkan rumah sakit yang memiliki standar yang sesuai untuk

melayani pasien dan mendidik calon-calon dokter. Hal ini sejalan dengan tujuan dari

adanya rumah sakit pendidikan yaitu menjamin terselenggaranya pelayanan kesehatan

yang dapat digunakan untuk pendidikan dan penelitian Kedokteran dan kesehatan

lainnya dengan mengutamakan kepentingan dan keselamatan pasien/klien, memberikan

perlindungan dan kepastian hukum bagi pasien/klien, pemberi pelayanan, Mahasiswa,

Dosen, subyek penelitian kedokteran dan kesehatan, peneliti, penyelenggara Rumah

Sakit Pendidikan, serta Institusi Pendidikan; dan menjamin terselenggaranya

pendidikan, pelayanan, dan penelitian kedokteran dan kesehatan yang bermutu.

Dalam ruang lingkup kesehatan rumah sakit pendidikan memiliki tiga fungsi

yaitu pertama bidang pelayanan yang terintegrasi dengan mengutamakan tata kelola

klinik yang baik, standar pelayanan dan mengutamakan keselamatan pasien. Lalu yang

kedua bidang pendidikan dimana bertugas menyediakan dosen untuk membimbing

mahasiswa memberikan pelayanan klinis sesuai dengan peraturan dan menyediakan

pasien/klien dengan variasi kasus dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan

pendidikan. Sedangkan fungsi ketiga bidang penelitian yaitu mengembangakan

penelitian untuk kemajuan pendidikan kedokteran, ilmu kesehatan dan ilmu biomedis.

Rumah sakit pendidikan terdiri dari 3 jenis yaitu rumah sakit pendidikan umum,

afiliasi dan satelit. Rumah Sakit Pendidikan Utama adalah rumah sakit umum yang

digunakan Fakultas Kedokteran dan/atau rumah sakit gigi mulut yang digunakan

Fakultas Kedokteran Gigi untuk memenuhi seluruh atau sebagian besar Kurikulum

dalam rangka mencapai kompetensi di bidang kedokteran atau kedokteran gigi. Rumah

Sakit Pendidikan Afiliasi adalah rumah sakit khusus atau rumah sakit umum dengan

unggulan pelayanan kedokteran tertentu yang digunakan Fakultas Kedokteran dan/atau

Fakultas Kedokteran Gigi untuk memenuhi Kurikulum dalam rangka mencapai

kompetensi di bidang kedokteran atau kedokteran gigi. Rumah Sakit Pendidikan Satelit

adalah rumah sakit umum yang digunakan Fakultas Kedokteran dan/atau Fakultas

Page 2: Rumah Sakit Pendidikan

Kedokteran Gigi untuk memenuhi Kurikulum dalam rangka mencapai kompetensi di

bidang kedokteran atau kedokteran gigi.

Titik penting bagi peningkatan layanan kesehatan pada masyarakat adalah

kualitas. Namun tanpa adanya kualitas yang memadai sulit megharapkan terjadinya

perubahan terhadap indeks kesehatan masyarakat. Institusi Pendidikan Kedokteran baik

Pemerintah maupun Swasta bertambah pesat hal ini menyebabkan kebutuhan akan

jumlah Rumah Sakit Pendidikan ikut meningkat. Berdasarkan penelitian Departemen

Kesehatan bersama Universitas Gadjah Mada, pada tahun 2003 terdapat 97 RS yang

berfungsi sebagai Rumah Sakit Pendidikan, namun dari data Asosiasi Rumah Sakit

Pendidian, tahun 2009 terdapat hanya ada 39 rumah sakit yang sacara resmi mempunyai

Surat Keputusan Menteri Kesehatan sebagai Rumah Sakit Pendidikan, pada waktu yang

sama terdapat 52 Institusi Pendidikan Kedokteran Dan terdapat 12 Rumah Sakit Gigi

dan Mulut yang telah mendapat SK Menteri Kesehatan.

Setiap Rumah sakit harus memenuhi persyaratan dan standar untuk ditetapkan

sebagai rumah sakit pendidikan. Persyaratannya adalah telah beroperasi paling sedikit

dua tahun, memiliki izin operasional yang masih berlaku, terakreditasi sesuai ketentuan

peraturan perundang-undangan, memiliki sumber daya manusia yang memenuhi

kualifikasi sebagai dosen, memiliki teknologi kedokteran dan kesehatan yang sesuai

dengan standar nasional pendidikan tenaga kesehatan, memiliki program penelitian

secara rutin, membuat pernyataan kesediaan menjadi Rumah Sakit Pendidikan dari

pemilik rumah sakit dan memiliki dokumen perjanjian kerja sama dengan Institusi

Pendidikan. Sedangkan standar untuk ditetapkan sebagai rumah sakit pendidikan adalah

visi, misi, dan komitmen rumah sakit, manajemen dan administrasi pendidikan, sumber

daya manusia, sarana penunjang pendidikan dan perancangan dan pelaksanaan program

pendidikan klinik yang berkualitas.

Pendanaan penyelenggaraan pendidikan di Rumah Sakit Pendidikan menjadi

tanggung jawab bersama antara Pemilik rumah sakit dan Institusi Pendidikan. Namun

tidak menutup kemungkinan pendanaan penyelenggaraan pendidikan berasal dari

sumber lain yang sah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Pendanaan pendidikan ini dapat digunakan untuk penelitian.

DAFTAR PUSTAKA

Page 3: Rumah Sakit Pendidikan

1. Hanifa, Lisza Anisa. Perancangan Rumah Sakit Pendidikan dan Pusat

Penelitian Universitas Trisakti dengan Pendekatan eco-Technologi di

Jakarta.

Tersedia di : https://www.academia.edu/8703496/Rumah_Sakit_Pendidikan

diakses pada 5 Maret 2015 pukul 16.00 WIB.

2. Ratnakanyaka, Lalitya Anindya. Rumah Sakit Pendidikan UNS Surakarta.

Tersedia di : http://eprints.uns.ac.id/5293/1/210821812201103501.pdf

diakses pada 5 Maret 2015 pukul 16.00 WIB.