Sejarah Musik Dasar_2

Embed Size (px)

DESCRIPTION

musik

Citation preview

SEJARAH MUSIK DASARFUNGSI MUSIKOLEHALHARISTONIM. 03032012JURUSAN SENI MUSIKFAKULTAS SENI PERTUNJUKANINSTITUT SENI INDONESIA (ISI) PADANGPANJANG2013PENDAHULUANMusik adalah salah satu media ungkapan kesenian, media untuk mengekspresikan perasaan dalam bentuk nada, melodi dan harmoni. Musik mencerminkan kebudayaan masyarakat pendukungnya. Dalam perspektif kebudayaan, musik sebagai bagian unsur kesenian dari kebudayaan tidak bisa lepas dari realitas sosial dinamika kehidupan yang berkembang di masyarakat bersangkutan. Sehingga tidak jarang kita menemukan musik yang dalam penggarapannya yang mempresentasikan gambaran beragam bidang dalam kehidupan masyarakat tempat musik itu tumbuh dan berkembang.Di dalam musik terkandung nilai dan norma-norma yang menjadi bagian dari proses enkulturasi budaya, baik dalam bentuk formal maupun informal. Musik itu sendiri memiliki bentuk yang khas, baik dari sudut struktual maupun jenisnya dalam kebudayaan. Musik secara umum sangat penting bagi kehidupan masyarakat pendukungnya.PEMBAHASANFUNGSI MUSIK SECARA UMUMSebagaimana yang telah dijelaskan pada bagian pendahuluan, bahwa musik secara umum sangat penting bagi kehidupan masyarakat pendukungnya. Karnanya ia sangat berguna dalam kehidupan tempat ia berkembang. Berikut ini akan dijabarkan beberapa fungsi dari musik yang antara lain berupa1. Fungsi pengungkapan emosionalDisini musik berfungsi sebagai suatu media bagi seseorang untuk mengungkapkan perasaan atau emosinya. Dengan kata lain si pemain dapat mengungkapkan perasaan atau emosinya melalui musik. Di Barat musik digunakan untuk menstimulasi perilaku sehingga dalam masyarakat mereka ada lagu-lagu untuk menghadirkan ketenangan. Moh. Muttaqin dkk, Seni Musik Klasik Jilid 1 h. 8.2. Fungsi penghayatan estetisMusik merupakan suatu karya seni. Suatu karya dapat dikatakan karya seni apabila dia memiliki unsur keindahan atau estetika di dalamnya. Melalui musik kita dapat merasakan nilai-nilai keindahan baik melalui melodi ataupun dinamikanya.3. Fungsi hiburanHiburan (entertainment) adalah suatu kegiatan yang menyenangkan hati bagi seseorang atau publik. Musik sebagai salah satu cabang seni juga memiliki fungsi menyenangkan hati, membuat rasa puas akan irama, bahasa melodi, atau keteraturan dari harmoninya. Moh. Muttaqin dkk, Seni Musik Klasik Jilid 1 h. 9. Musik memiliki fungsi hiburan mengacu kepada pengertian bahwa sebuah musik pasti mengandung unsur-unsur yang bersifat menghibur. Hal ini dapat dinilai dari Melodi ataupun liriknya.4. Fungsi komunikasi.Musik memiliki fungsi komunikasi berarti bahwa sebuah musik yang berlaku di suatu daerah kebudayaan mengandung isyarat-isyarat tersendiri yang hanya diketahui oleh masyarakat pendukung kebudayaan tersebut. Hal ini dapat dilihat dari teks atau pun melodi musik tersebut.5. Fungsi perlambanganMusik memiliki fungsi dalam melambangkan suatu hal. Hal ini dapat dilihat dari aspek-aspek musik tersebut, misalmya tempo sebuah musik. Jika tempo sebuah musik lambat, maka kebanyakan teksnya menceritakan hal-hal yang menyedihkan. Sehingga musik itu melambangkan akan kesedihan.Dalam berbagai budaya bangsa, suku-suku, atau daerah-daerah yang masih mempertahankan tradisi nenek-moyang mereka; musik digunakan sebagai sarana mewujudkan simbol-simbol dari nilai-nilai tradisi dan budaya setempat. Kesenangan, kesedihan, kesetiaan, kepatuhan, penghormatan, rasa bangga, dan rasa memiliki, atau perasaan-perasaan khas mereka disimbolkan melalui musik baik secara sendiri maupun menjadi bagian dari tarian, syair-syair, dan upacara-upacara. Moh. Muttaqin, dkk, Sejarah Musik Klasik Jilid 1, h. 10.6. Fungsi reaksi jasmaniJika sebuah musik dimainkan, musik itu dapat merangsang sel-sel saraf manusia sehingga menyebabkan tubuh kita bergerak mengikuti irama musik tersebut. Jika musiknya cepat maka gerakan kita cepat, demikian juga sebaliknya.7. Fungsi yang berkaitan dengan norma sosialMusik berfungsi sebagai media pengajaran akan norma-norma atau peraturan-peraturan. Penyampaian kebanyakan melalui teks-teks nyanyian yang berisi aturan-aturan.8. Fungsi pengesahan lembaga sosial.Fungsi musik disini berarti bahwa sebuah musik memiliki peranan yang sangat penting dalam suatu upacara . musik merupakan salah satu unsur yang penting dan menjadi bagian dalam upacara, bukan hanya sebagai pengiring.9. Fungsi kesinambungan budaya.Fungsi ini hampir sama dengan fungsi yang berkaitan dengan norma sosial. Dakam hal ini musik berisi tentang ajaran-ajaran untuk meneruskan sebuah sistem dalam kebudayaan terhadap generasi selanjutnya.10. Fungsi pengintegrasian MasyarakatMusik memiliki fungsi dalam pengintegrasian masyarakat. Suatu musik jika dimainkan secara bersama-sama maka tanpa disadari musik tersebut menimbulkan rasa kebersamaan diantara pemain atau penikmat musik itu.Kesepuluh fungsi musik di atas merupakan fungsi musik yang dikemukakan oleh seorang ahli yang bernama Alan P Merriam yang terdapat dalam bukunya yang berjudul The Anthropology Of Music.Selain sepuluh fungsi musik yang dikemukakan oleh Merriam tersebut fungsi lain dari musik antara lain Media Pengobatan (Therapy)Beberapa tabih Muslim pada abad ke-9 dan ke-10 telah menggunakan,musik sebagai sarana penyembuh penyakit, baik jasmani maupun rohani. seorang filusuf Al-farabi, telah menulis risalah tentang pengobatan musiknya telah menjadi alat penyembuh penyakit jiwa. Media Peningkatan kecerdasan (Intelegensi)Otak manusia terbagi menjadi otak kanan dan otak kiri. Keseimbangan dua bagian otak tersebut dapat mempengaruhi kecerdasan manusia. Otak kiri merupakan pengendali fungsi intelektual, sedangkan otak kananpengendali fungsi spontanitas dan mental.Musik dapat dijadikan sebagai alat penyeimbangan otak kiri. Daya estetis musik dapat dimanfaatkan sebagai penambah intelegensi (IQ). Suasana Upacara KeagamaanMusik keagamaan dapat mengilhami penganut suatu agama untuk selalu mengingat-Nya, baik dalam upacara adat, upacara pernikahan, maupun upacara kematian. Pengiring TariUnsur irama dalam musik dapat berpengaruh pada perasaan seseorang untuk melakukan gerakan-gerakan indah dalam tarian. Fungsi Representasi Simbolik Dalam berbagai budaya bangsa, suku-suku, atau daerah-daerah yang masih mempertahankan tradisi nenek-moyang mereka; musik digunakan sebagai sarana mewujudkan simbol-simbol dari nilai-nilai tradisi dan budaya setempat. Kesenangan, kesedihan, kesetiaan, kepatuhan, penghormatan, rasa bangga, dan rasa memiliki, atau perasaan-perasaan khas mereka disimbolkan melalui musik baik secara sendiri maupun menjadi bagian dari tarian, syair-syair, dan upacara-upacara. Fungsi Respon SosialPara pencipta lagu nasional Indonesia sangat peka terhadap adanya kondisi sosial, tingkat kesejahteraan rakyat, dan kegelisahan masyarakat. Mereka menciptakan lagu-lagu populer yang menggunakan syair-syair menyentuh perhatian publik seperti yang dilakukan oleh Bimbo, Ebiet G. Ade, Iwan Fals, Harry Roesli, Gombloh, Ully Sigar Rusady, dan masih banyak lagi. Pada umumnya para pencipta lagu itu melakukan kritik sosial dan bahkan protes keras terutama ditujukan kepada pemerintah. Para pengamen jalanan juga tak kalah seru mengumandangkan lagu-lagu protes sosialnya, misalnya lagu yang bertema PNS, penderitaan anak jalanan, generasi muda yang tanpa arah, dan lain sebagainya. Fungsi Pendidikan Norma Sosial Musik banyak pula digunakan sebagai media untuk mengajarkan norma-norma, aturan-aturan yang sekalipun tidak tertulis namun berlaku di tengah masyarakat. Para pencipta lagu anak seperti Bu Kasur, Pak Kasur, Pak Daljono, AT Mahmud, Ibu Sudsemua berupaya mengajarkan anak-anak berperilaku sopan, halus, hormat kepada orangtua, cinta keindahan, sayangi tanaman dan binatang, patuh pada guru, dan lain sebagainya. Keindahan alam, kesejahteraan sosial, kenyamanan hidup, dan semua norma-norma kehidupan bermasyarakat telah mendapatkan perhatian yang sangat penting dari para pencipta lagu tersebut. Fungsi Pelestari Kebudayaan Lagu-lagu daerah banyak sekali berfungsi sebagai pelestari budayanya, karena tema-tema dan cerita di dalam syair menggambarkan budaya secara jelas. Syair-syair lagu sering juga berasal dari pantunpantun yang biasa dilantunkan oleh masyarakat adat dan daerah-daerah di Indonesia. Budaya Minangkabau dapat dipertahankan keberadaannya dengan berbagai cara, tetapi musik Minang sangat jelas karakteristiknya yang mudah mewakili daya tarik terhadap tempat berkembangnya budaya itu ialah Propinsi Sumatera Barat dan sekitarnya. Lagu-lagu Jawa, mulai dari yang klasik hingga kini yang berwarna populer seperti musik campursari, digemari masyarakat Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta untuk melengkapi musik kroncong yang lebih dahulu berkembang. Ada budaya Jawa yang dilestarikan melalui syairsyair berbasa Jawa, melodi-melodi yang bernuansa Jawa dari karawitan. Musik Sunda dan sekitarnya di Propinsi Jawa Barat memiliki rasa yang sangat khas adalah bagian dari upacara-upacara sosial dan keagamaan masyarakatnya. Indonesia memiliki kekayaan budaya dan terutama musiknya seperti termasuk yang paling dikenal dunia seperti Jawa Timur, Bali, Kalimantan, Sulawesi, dan bahkan Papua. Fungsi Pemersatu Bangsa Setiap bangsa memiliki lagu kebangsaan (national anthem) yang mewakili citarasa estetik, semangat kebangsaan, dan watak dari budaya masing-masing. Lagu kebangsaan Indonesia Raya ciptaan Wage Rudolf Soepratman adalah lagu atau musik yang diciptakan untuk mempersatukan bangsa Indonesia yang mendiami daerah-daerah di wilayah Nusantara yang terdiri dari ribuan pulau besar dan kecil. Keaneka-ragaman budaya yang sangat banyak jumlahnya harus dirangkum dalam satu kesatuan budaya nasional tanpa meninggalkan budaya-budaya lokal. Dalam kesatuan tanah-air, bangsa, dan bahasa; Indonesia diperkenalkan kepada dunia melalui Indonesia Raya. Tetapi, lagu-lagu nasional Indonesia juga tidak sedikit yang bisa berfungsi sebagai pemersatu bangsa sekalipun bukan sebagai lagu kebangsaan, contohnya antara lain Berkibarlah Benderaku, Bangun Pemudi-Pemuda, Bagimu Negeri, Satu Nusa Satu Bangsa, Indonesia Pusaka, Hari Merdeka, Rayuan Pulau Kelapa, Mars Pancasila, Halo-Halo Bandung, dan Syukur Fungsi Promosi Dagang Musik yang dikreasi untuk kepentingan promosi dagang kini banyak berkembang seiring dengan laju pertumbuhan iklan yang disiarkan melalui radio-radio siaran dan televisi-televisi swasta terutama di Jakarta dan kota-kota besar di Indonesia. Musik-musik iklan bisa saja dirancang oleh penciptanya secara baru, tetapi juga ada yang berbentuk penggalan lagu yang sudah ada, sudah populer, dan digemari segmen pasar yang dituju. Sarana EkonomiBagi para musisi dan artis professional, musik tidak hanya sekadar berfungsi sebagai media ekspresi dan aktualisasi diri. Musik juga merupakan sumber penghasilan. Mereka merekam hasil karya mereka dalam bentuk pita kaset dan cakram padat (Compact Disk/CD) serta menjualnya ke pasaran. Dari hasil penjualannya ini mereka mendapatkan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Selain dalam media kaset dan CD. Para musisi juga melakukan pertunjukan yang dipungut biaya. Pertunjukan tidak hanya dilakukan di suatu tempat, tetapi juga bisa dilakukan di daerah- daerah lain di Indonesia ataupun di luar Indonesia.FUNGSI MUSIK PADA ZAMAN BAROKDengan mengacu pada pembahasan fungsi musik secara umum, maka dapat diidentifikasikan beberapa fungsi musik pada era barok antara lainFungsi hiburanPada era barok musik berfungsi sebagai hiburan bagi para kaum aristokrat. Kebanyakan musik ditulis berdasarkan perintah, untuk memenuhi keinginan-keinginan khusus yang datang dari para aristokrat dan dari pihak gereja. Triyono Bramantyo, Pendekatan Sejarah Musik (I) Melalui Apresiasi Musik, h. 65. Musik menjadi sumber utama hiburan bagi masyarakat pada masa itu khususnya bagi kaum aristokrat.Fungsi suasana upara keagamaanTidak hanya kaum aristokrat, gereja-gereja pada masa barok juga menghendaki adanya penggunaan musik untuk pelayanan mereka. Bersamaan dengan organ dan koor, banyak gereja-gereja barok memiliki sebuah orkestra untuk mengiringi pelayanan-pelayanan mereka. Pemimpin musik di gereja, segabaimana halnya para pemimpin di istana, juga harus selalu memproduksi musik-musik baru. Triyono Bramantyo, Pendekatan Sejarah Musik (I) Melalui Apresiasi Musik, h. 73. Upacara keagaman yang melibat musik seperti upacara pernikahan dan upacara penguburan.Fungsi sarana ekonomiSelain memberikan hiburan, musik pada masa barok juga mendatangkan keuntungan bagi para penggiat musik. Dengan bermusik mereka dapat menhasilkan uang untuk keperluan hidup mereka. Beberapa musisi barok mendapatkan uang dengan menulis opera untuk gedung-gedung opera komersial. Triyono Bramantyo, Pendekatan Sejarah Musik (I) Melalui Apresiasi Musik, h. 74.PENUTUPKESIMPULANDari penjelasan yang telah diuraikan di atas, dapat diambil kesimpulan bahwa musik sebagai ungkapan media kesenian secara umum memiliki fungsi sebagai berikutFungsi pengungkapan emosionalFungsi penghayatan estetisFungsi hiburanFungsi komunikasi.Fungsi perlambanganFungsi reaksi jasmaniFungsi yang berkaitan dengan norma sosialFungsi pengesahan lembaga sosial.Fungsi kesinambungan budayaFungsi pengintegrasian MasyarakatKesepuluh fungsi musik diatas merupakan penjabaran dari Alan P Merriam yang terdapat dalam bukunya yang berjudul The Anthropology Of MusicSelain dari sepuluh fungsi di atas musik juga berfungsi antara lain sebagai media pengobatan atau therapy, media peningkatan kecerdasan (intelegensi), media untuk merasakan suasana upacara keagamaan, pengiring tari, representasi simbolik dari nilai-nilai tradisi dan budaya, respon sosial, media pendidikan norma sosial, media untuk melestarikan kebudayaan, media pemersatu bangsa, media promosi dagang, dan sarana ekonomi.Pada zaman barok musik memiliki fungsi antara lainFungsi hiburanFungsi suasana upacara keagamanaFungsi ekonomiDAFTAR PUSTAKAMuttaqin, Moh, dkk. 2008. Seni Musik Klasik Jilid 1. Jakarta : Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah, Departemen Pendidikan Nasional.Bramantyo, Triyono. 1997. Pendekatan Sejarah Musik (I) Melalui Apresiasi Musik. Yogyakarta : Jurusan Musik, Fakultas Seni Pertunjukan, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.Sumber Internet :tusa'diyah, halimah. Fungsi Musik Secara Umum. 27 Januari 2013. (http://halimah777.blogspot.com/2013/01/fungsi-musik-secara-umum.html)