9
[SERVICES LEVEL AGREEMENT] Kontrak kerja antara PT. Dharmahusada dengan PT. WoC dalam pembuatan sistem informasi perusahaan di PT. Dharmahusada 2010 Achmad Pramono 5208 100 158 Bijak A. S. 5208 100 134 Prasetyo Trisangaji 5208 100 131 Yoga K. 5208 100 149 Zakaria Ibrahim 5208 100 070 Nabil 5208 100 074

Services level agreement · Web viewDokumen ini berisi perjanjian kontrak kerja mengenai pembuatan dan pengintegrasian Sistem Informasi pada perusahaan PT. Dharmahusada tbk yang nantinya

  • Upload
    leliem

  • View
    222

  • Download
    6

Embed Size (px)

Citation preview

[SERVICES LEVEL AGREEMENT]Kontrak kerja antara PT. Dharmahusada dengan PT. WoC dalam pembuatan sistem informasi

perusahaan di PT. Dharmahusada

2010

Achmad Pramono 5208 100 158Bijak A. S. 5208 100 134Prasetyo Trisangaji 5208 100 131

Yoga K. 5208 100 149Zakaria Ibrahim 5208 100 070

Nabil 5208 100 074

Company logo

Vision/mission statements

Visi WOC Company :

Menjadi pelopor perusahaan di bidang IT service provider yang terkemuka di Indonesia.

Misi WOC Company:

a. Membangun jaringan pemasaran & manajemen perusahaan modern dan profesional.

b. Menjadi pioner dalam bidang IT service provider.c. Menjalin kerja sama dengan mitra-mitra usaha sejenis dalam pengembangan bisnisd. Melayani klien dengan produk dan layanan yang terbaik.

Field of IT services

a. Pengadaan software

b. Maintenance( dilakukan secara berkala ), yang meliputi :

Database Jaringan Trouble shooting

c. Lisensi Software

d. Konsultasi

e. Lain-lain :

Pelatihan untuk karyawan Penyediaan administrator

Poster

Dokumen ini berisi perjanjian kontrak kerja mengenai pembuatan dan pengintegrasian Sistem Informasi pada perusahaan PT. Dharmahusada tbk yang nantinya akan ditangani oleh PT. Wings of change. Adapun yang dikerjakan oleh PT. WOC nantinya akan mencakup aspek Business Function serta Infrastructure perusahaan. Adapun hal-hal penting yang telah disepakati dan hendaknya dipenuhi sesuai kesepakatan akan dituangkan dalam pasal-pasal yang telah ditulis di bawah. Pasal-pasal yang tertulis di bawah dikategorikan sesuai idengan areanya masing-masing meliputi: functional terms, Quality of Services (QoS), serta commercial terms yang secara detail adalah sbb :

Functional TermsMencakup : pasal 1, pasal 4 , pasal 7, pasal 8, pasal 10, pasal 12

Quality of Services (QoS)Mencakup : pasal 3, pasal 5 , pasal 6, pasal 11, pasal12, pasal 13

Commercial TermsMencakup : pasal 9 dan pasal 14 – pasal 23

Profil pihak pertama

Nama : Wings of Company ( WOC )

Bidang : pengembang sekaligus penyedia layanan sistem informasi perusahaan

Profil pihak kedua

Nama : PT. Dharmahusada Indah Jaya

Bidang : pengadaan barang-barang IT

Perusahaan klien membeli aplikasi sistem informasi kepegawaian beserta pelayanan IT nya kepada pihak pertama yaitu perusahaan wings of change (WOC)

SERVICE LEVEL AGREEMENT

Kami yang bertanda tangan di bawah ini:

a. PT. Wings of Company ( WOC ) yang beralamat di Jl. Raya ITS Surabaya yang diwakili oleh Bapak Bijak selaku Managing Director, dengan ini disebut sebagai pihak pertama

b. PT Dharmahusada Indah Jaya yang beralamat di Jl. Kertajaya Indah Surabaya yang diwakili oleh Bapak Pramono selaku IT Director, dengan ini disebut sebagai pihak kedua

Dengan ini menyepakati :

Functional Terms

Pasal 1

Pihak pertama terikat perjanjian dengan pihak kedua untuk memberikan pelayanan pembuatan aplikasi sistem informasi untuk pihak kedua

Pasal 2

Pihak kedua menyediakan jaringan Local Area Network (LAN) yang akan digunakan bersama dengan aplikasi sistem informasi yang telah dibuat

Pasal 3

Pihak pertama menyediakan layanan konsultasi terkait masalah penerapan sistem informasi terhadap proses bisnis yang sudah ada di dalam perusahaan sehingga nantinya sistem informasi

bisa berjalan dengan sinkron dengan proses bisnis perusahaan.

Pasal 4

Pihak kedua menggunakan aplikasi Database management system oracle untuk mendukung aplikasi sistem informasi dan biaya lisensi ditanggung oleh pihak pertama.

Pasal 5

Pihak kedua menempatkan beberapa administrator yang bertanggung jawab terhadap pengelolaan aplikasi sistem informasi.

Quality of service

Pasal 6

Pihak pertama berhak untuk meminta perbaikan setiap saat jika terjadi gangguan pada sistem informasi yang di buat.

Pasal 7

Pihak kedua menjamin bahwa jaringan LAN yang telah dibuat bekerja sebagaimana mestinya selama kurun waktu satu tahun

Pasal 8

Bila dalam operasinya jaringan LAN mengalami ganguan dan masalah, pihak kedua bersedia dalam waktu 24 jam selama 7 hari bertanggung jawab penuh untuk memperbaiki gangguan dan

masalah yang terjadi.

Pasal 9

Jika suatu saat perusahaan pertama mengalami perubahan proses bisnis sehingga sistem informasi yang telah dibuat sebelumnya berjalan tidak sesuai dengan proses bisnis yang sudah

ada. Pihak kedua bersedia membuat atau mengembangkan sistem informasi agar menjadi sesuai dengan bisnis proses yang ada.

Pasal 10

Pihak kedua bertanggung jawab penuh terhadap maintenance database selama 24 jam selama 7 hari.

Pasal 11

Administrator dari pihak kedua bekerja sesuai dengan jam aktif kerja yang berlaku pada perusahaan pihak pertama dan administrator siap untuk di panggil sewaktu-waktu jika ada

masalah pada sistem.

Commercial Terms

Pasal 12

Untuk layanan pembuatan aplikasi sistem informasi, pihak pertama dikenakan biaya Rp 100 juta

Pasal 13

Untuk layanan penyediaan infrastruktur jaringan, pihak pertama wajib membayar Rp 45 juta kepada pihak pertama.

Pasal 14

Untuk layanan maintenance infrastruktur jaringan, pihak pertama dikenakan biaya Rp 10 juta per tahun (untuk pelayanan setiap hari kerja senin-jumat). Dan untuk pelayanan di luar hari

kerja dikenakan biaya Rp 1 juta per jam.

Pasal 15

Pembuatan dan pengembangan sistem informasi yang baru akan dikenakan biaya tambahan sesuai dengan persetujuan yang telah disepakati.

Pasal 16

Untuk layanan konsultasi pihak pertama harus membayar Rp 1 juta kepada pihak kedua.

Pasal 17

Jika terdapat kerusakan pada seluruh infrastruktur sistem informasi dan perlu adanya penggantian maka pihak kedua harus membayar biaya tambahan sesuai dengan harga dari alat

yang diganti.

Pasal 18

Untuk layanan penyediaan database management system oracle pihak pertama harus membayar Rp 18 juta kepada pihak kedua.

Pasal 20

Untuk layanan maintenance database pihak pertama harus membayar Rp 10 juta per tahun (untuk pelayanan setiap hari kerja senin-jumat). Dan untuk pelayanan di luar jam kerja

dikenakan biaya Rp 1 juta per jam.

Pasal 21

Perjanjian ini mulai berlaku sejak tanggal 27 februari 2010 sampai 27 Januari 2011

Pasal 22

Pihak pertama diwajibkan membayar sebesar 50% total dari keseluruhan biaya di awal selanjutnya sisanya di bayarkan setelah aplikasi sistem informasi telah selesai di buat dan

diimplementasikan pada perusahaan pihak pertama.

Pasal 23

Apabila di kemudian hari pihak pertama tidak dapat memenuhi kesepakatan di atas sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan, maka pihak kedua berhak untuk mencabut segala

palayanannya kepada pihak pertama.

Demikian perjanjian ini dibuat agar dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Surabaya, 1 Maret 2010

PT. Wings of Changes PT. Dharmahusada Indah Jaya

Bijak Antusias Sufi Achmad Pramono