145
i STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI PALEMBANG DALAM MENINGKATKAN DAYA TARIK MASYARAKAT SKRIPSI Diajukan Kepada Fakultas Dakwah dan Komunikasi Untuk Melengkapi Salah Satu Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Sosial (S. Sos) Dalam Ilmu Dakwah dan Komunikasi OLEH : MENO PAJRA TAMA NIM : 1635600030 PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAKWAH FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG 2020 / 1441 H

STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

  • Upload
    others

  • View
    2

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

i

STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH

PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI PALEMBANG DALAM

MENINGKATKAN DAYA TARIK MASYARAKAT

SKRIPSI

Diajukan Kepada Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Untuk Melengkapi Salah Satu Syarat Guna Memperoleh

Gelar Sarjana Sosial (S. Sos) Dalam Ilmu Dakwah dan Komunikasi

OLEH :

MENO PAJRA TAMA

NIM : 1635600030

PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAKWAH

FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH

PALEMBANG

2020 / 1441 H

Page 2: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

i

PENGESAHAN SKRIPSI MAHASISWA

Nama : Meno Pajra Tama

NIM : 1635600030

Fakultas/Jurusan : Dakwah dan Komunikasi/Manajemen Dakwah

Judul Skripsi : Strategi Pemasaran Travel Haji dan Umroh PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang Dalam Meningkatkan Daya

Tarik Masyarakat

Telah dimunaqosahkan dalam sidang terbuka Fakultas Dakwah dan

Komunikasi Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Hari : Senin, 27 Juli 2020

Tempat : Ruang munaqasah Fakultas Dakwah dan Komunikasi

UIN Raden Fatah Palembang

Dan telah diterima sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

sarjana sosial (S.Sos) Program 1 (S1) pada Jurusan Manajemen Dakwah

(MD) di Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Raden

Fatah Palembang.

Palembang,

Dekan

Dr. Ahmad Syarifuddin MA

NIP:197311102000031003

TIM PENGUJI

Ketua Sekretaris

Dra. Dalinur M. Nur, MM Hasril Atieq Pohan M.M

NIP: 195704121986032002 NIP: 198805052019031020

Penguji I Penguji II

Dr. Hamidah M.Ag Hasril Atieq Pohan M.M

NIP: 196610011991032001 NIP: 198805052019031020

Page 3: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

ii

Page 4: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

iii

Page 5: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

iv

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

“Kesuksesan adalah buah dari usaha-usaha kecil

yang diulang hari demi hari”

Dengan segala kerendahan hati dan rasa penuh hormat serta

kasih sayang yang tulus saya persembahkan karya ini kepada:

Kedua orang tuaku Bapak Syaiful Amri, dan Ibu Novi Yanti,

yang telah mendidikku dengan penuh kasih sayang terimakasih atas

segala do‟a, nasehat, dukungan, materi dan kasih sayang yang tak

ternilai dalam setiap langkahmu, demi keberhasilanku.

Page 6: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

v

KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan

hidayah Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini yang

berjudul “Strategi Pemasaran Travel Haji dan Umroh PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang Dalam Meningkatkan Daya Tarik

Masyarakat”. Sholawat beriring salam kepada junjungan kita baginda

Nabi Muhammad SAW yang telah membawa kita dari zaman kegelapan

menuju zaman terang benderang seperti yang kita rasakan saat ini.

Skripsi ini merupakan suatu karya ilmiah yang diajukan sebagai

syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana pada Universitas Islam Negeri

Raden Fatah Palembang pada Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Jurusan Manajemen Dakwah.

Penulis menyadari tanpa adanya bantuan dari berbagai pihak

skripsi ini tidak akan mungkin dapat terselesaikan seperti yang

diharapkan, oleh karena itu penulis menyampaikan terimakasih kepada:

1. Ibu Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S. Ag, M. Si, selaku rektor

Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang beserta staf

rektorat yang telah berusaha keras memberikan fasilitas terbaik

dalam kegiatan akademik maupun non akademik.

Page 7: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

vi

2. Bapak Dr. Ahmad Syarifuddin MA, selaku Dekan Fakultas

Dakwah dan Komunikasi yang telah mendidik kami semua.

3. Bapak Candra Darmawan, M. Hum, selaku ketua Program Studi

Manajemen Dakwah dan Bapak Haril Atieq Pohan, M.M selaku

Sekretaris Jurusan Manajemen Dakwah.

4. Bapak Hidayat HT, S.Ag, M.Hum, selaku dosen pembimbing

akademik yang memberikan nasihat dan bimbingan selama

kuliah hingga akhir penulisan skripsi ini.

5. Bapak Dr. Kusnadi, MA, dan Bapak Hidayat, S.Ag, M.Hum,

selaku pembimbing I dan II yang selalu memberikan

bimbingan dan arahan selama penelitian dan penulisan

skripsi.

6. Dosen Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam

Negeri Raden Fatah Palembang yang telah memberikan

berbagai ilmu pengetahuan selama mengikuti perkuliahan

sampai pembuatan skripsi.

7. Staf Tata Usaha Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas

Islam Negeri Raden Fatah Palembang yang telah membantu

penulisan dalam hal administrasi perkuliahan.

Page 8: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

vii

8. Pihak Perpustakaan Fakultas Dakwah dan Komunikasi serta

Pihak Perpustakaan Pusat Universitas Islam Negeri Raden

Fatah Palembang yang telah membantu sehingga

terselesainya skripsi ini.

9. Seluruh Badan Pengurus PT. Anugerah Quba Mandiri yang

telah memberikan izi penelitian dan membantu dalam penelitian

di PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang .

10. Ibu dan Ayah tersayang yang senantiasa mendoakan,

memberikan kasih saying, memfasilitasi, memotivasi peneliti

dalam menyelesaikan skripsi ini.

11. Saudara-saudara ku tersayang Memet Dwi Sastra, Mita Tri

Devika, Mirsal, Mildan, cik Lasmiati S.Pd, dan om Purwanto,

yang selalu memberikan semangat kepada penulis dalam

menyelesaikan penulisan skripsi ini.

12. Mbak Khoir Annisa Pertiwi, S. Sos, Kakak Firmansyah, S.

Sos, dan Teman-teman seperjuangan, Manajemen Dakwah

2016 yang tiada henti memberikan semangat dan

membangkitkan peneliti dalam mengerjakan skripsi. Saya

sangat merindukan dan menyanyangi kalian semoga kita

sukses semua.

Page 9: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

viii

Terakhir kepada semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan

satu persatu yang telah ikut berpartisipasi dalam penulisan skripsi ini.

Dengan tidak mengurangi rasa hormat kepada semua, penulis

mengucapkan banyak terimakasih. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat

bagi mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi terkhususnya

jurusan Manajemen Dakwah yang membutuhkan.

Palembang, Agustus 2020

Penulis

Meno Pajra Tama

1635600030

Page 10: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

ix

DAFTAR ISI

Halaman Judul .................................................................................... i

Nota Pembimbing ............................................................................... ii

Pernyataan Keaslian ........................................................................... iii

Motto dan Persembahan ..................................................................... iv

Kata Pengantar .................................................................................... v

Daftar Isi ............................................................................................. ix

Daftar Gambar .................................................................................... xi

Daftar Tabel ........................................................................................ xii

Abstrak ............................................................................................... xiii

Bab I Pendahuluan ......................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah ................................................ 1

B. Batasan Masalah ............................................................ 5

C. Rumusan Masalah ......................................................... 5

D. Tujuan Penelitian ........................................................... 6

E. Kegunaan Penelitian ...................................................... 6

Bab II Tinjuan Teori ........................................................................ 9

A. Tinjuan Pustaka ............................................................. 9

B. Kerangka Teori .............................................................. 13

Page 11: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

x

C. Landasan Teori .............................................................. 14

1. Strategi .................................................................. 14

a. Pengertian Strategi .......................................... 14

b. Konsep Strategi ............................................... 19

c. Strategi Pemasaran .......................................... 21

d. Strategi Komunikasi Pemasaran ..................... 22

2. Pemasaran .............................................................. 22

a. Pengertian Pemasaran ..................................... 22

b. Pemasaran Terpadu ......................................... 23

c. Faktor-Faktor Dalam Sistem Pemasaran ......... 25

d. Unsur Rencana Pemasaran .............................. 26

3. Haji ......................................................................... 30

a. Pengertian Haji ................................................ 30

b. Macam-Macam Haji........................................ 32

c. Syarat Wajib Haji ............................................ 34

d. Rukun Haji ...................................................... 35

e. Wajib Haji ....................................................... 36

f. Sunnah Haji ..................................................... 38

g. Hikmah Haji .................................................... 39

Page 12: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

xi

4. Umrah ..................................................................... 41

a. Pengertian Umroh ........................................... 41

b. Waktu Pelaksanaan Umrah ............................. 41

c. Syarat Umroh .................................................. 42

d. Rukun Umrah .................................................. 42

e. Wajib Umrah ................................................... 45

5. Peningkatan ............................................................ 45

6. Daya Tarik .............................................................. 46

a. Pengertian Daya Tarik..................................... 46

b. Pengertian Minat ............................................. 47

c. Faktor dan Fungsi Minat ................................. 48

d. Macam-Macam Minat ..................................... 49

7. Masyarakat ............................................................. 51

a. Pengertian Masyarakat .................................... 51

b. Masyarakat Keluarga ...................................... 53

c. Masyarakat Kepentingan ................................. 54

d. Dasar Lapisan Masyarakat .............................. 55

e. Macam-Macam Kelas Sosial........................... 56

Bab III Metode Penelitian ................................................................. 59

A. Pendekatan .................................................................... 59

Page 13: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

xii

B. Jenis Penelitian dan Sumber Data ................................. 60

1. Jenis Penelitian ....................................................... 60

2. Sumber Data ........................................................... 60

a. Sumber Data Primer ........................................ 60

b. Sumber Data Sekunder .................................... 60

3. Tehnik Pengumpulan Data ..................................... 61

a. Wawancara ...................................................... 61

b. Observasi ......................................................... 62

c. Dokumentasi ................................................... 63

4. Lokasi Penelitian .................................................... 63

5. Tehnik Analisis Data .............................................. 64

6. Sistematika Penulisan ............................................. 64

Bab IV Hasil dan Pembahasan .......................................................... 67

A. Gambaran Umum Objek Penelitian .............................. 67

1. Sejarah PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang .. 67

2. Visi dan Misi PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang ............................................................. 69

a. Visi ................................................................ 69

b. Misi ............................................................... 70

3. Struktur Organisasi ................................................. 70

Page 14: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

xiii

4. Produk-Produk Yang Ditawarkan

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ............... 72

5. Hadiah Langsung Untuk Jamaah Haji/Umroh ....... 76

6. Persyaratan Pendaftaran ......................................... 77

B. Pembahsan ..................................................................... 79

1. Strategi Pemasaran PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang Dalam Meningkatkan

Daya Tarik Masyarakat .......................................... 79

2. Tanggapan Seorang Jamaah Tentang

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ............... 99

3. Tanggapan Calon Jamaah Tentang

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ............... 106

Bab V Penutupan ............................................................................. 115

A. Kesimpulan .................................................................... 115

B. Saran ............................................................................. 116

Daftra Pustaka ................................................................................... 118

Lampiran-lampiran

Page 15: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

xiv

Daftar Gambar

Gambar 4.1 ......................................................................................... 70

Page 16: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

xv

Daftar Tabel

Table 4.1 ............................................................................................. 72

Table 4.2 ............................................................................................. 73

Table 4.3 ............................................................................................. 73

Table 4.4 ............................................................................................. 74

Table 4.5 ............................................................................................. 75

Table 4.6 ............................................................................................. 107

Table 4.7 ............................................................................................. 110

Table 4.8 ............................................................................................. 112

Page 17: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

xvi

ABSTRAK

Pokok permasalahan dari penelitian ini adalah strategi pemasaran

travel haji dan umroh PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam

meningkatkan daya tarik masyarakat, penelitian ini berusaha mengungkapkan

strategi yang dilakukan oleh perusahaan PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang dalam meningkatkan daya tarik masyarakat.Dalam penelitian ini

ada dua rumusan masalah, yang pertama, bagaimana strategi pemasaran travel

haji dan umroh PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam meningkatkan

daya tarik masyarakat, yang ke dua, apa faktor pendukung dan penghambat

strategi pemasaran travel haji dan umrah PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang dalam meningkatkan daya tarik masyarakat. Adapun tujuannya

yang pertama, untuk mengetahui strategi pemasaran travel haji dan umroh PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam meningkatkan daya tarik

masyarakat, ke dua, untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat

strategi pemasaran travel haji dan umroh PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang dalam meningkatkan daya tarik masyarakat.

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, dengan sumber data

primer dan skunder. Sedangkan teknik pengumpulan data adalah

observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data pada

penelitian ini adalah deskriptif kualitatif.

Hasil penelitian ini bahwa Strategi yang digunakan oleh PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam meningkatkan daya tarik

masyarakat. Pertama mendatangi masyarakat secara langsung ke lapangan

melalui pengajian bapak-bapak maupun ibu-ibu, ke dua, mendatangi instansi

pemerintahan maupun swasta, ke tiga, mendatangi ke sekolah-sekolah, ke

empat, melalui media sosial, ke lima, membuat sebuah gebrakan silahturahmi

kepada masyarakat-masyarakat dalam rangka percepatan peningkatan

ekonomi keluarga (PPEK), ke enam, menyediakan uang talangan, dan ke

tujuh, selalu mengutamakan pelayanan. Faktor pendukung pertama, memiliki

SOP untuk semua pegawai, ke dua, memiliki kantor dan fasilitas lengkap, ke

tiga, memiliki tim marketing yang berpengalaman, ke empat, mengadakan

pertemuan setiap bulan bersama kantor pusat, ke lima, mengadakan pelatihan-

pelatihan untuk semua pegawai, ke enam memiliki produk-produk yang

sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Faktor penghambat pertama, jarak

tempuh yang jauh dari palembang ke kantor pusat di Bengkulu, ke dua, Jarak

jangkauan dari tim pemasaran yang membutuhkan tenaga, dan pengorbanan

dalam memasarkan produk kepada masyarakat yang berada di pelosok, dan

ke tiga, banyaknya perusahaan yang bergerak dalam bidang yang sama yaitu

biro travel haji dan umroh.

Kata kunci: strategi, pemasaran, daya tarik, haji dan umroh

Page 18: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Haji adalah ibadah fardhu yang suci serta mulia. Haji adalah

ibadah keagamaan yang paling besar dan ibadah yang paling berbeda

dibandingkan dengan empat ibadah fardhu lainya. Ibadah haji

merupakan salah satu rukun dari lima rukun islam. Ibadah haji

diwajibkan sekali seumur hidup. Ibadah haji adalah termasuk ibadah

yang paling istimewa. Ibadah haji merupakan ibadah fisik dan harta.

Seorang muslim yang melaksanakan ibadah haji tentu harus

mempersiapkan fisik dan hartanya. Oleh karena itu, Allah tidak

mewajibkan haji kecuali bagi orang yang mampu melakukannya.

Maksud dari kata mampu adalah memiliki harta dan kendaraan.1

Kewajiban ibadah haji ditunaikan sekali seumur hidup yaitu

bagi mereka yang beragama Islam, baligh, mumayiz, berakal sehat, dan

bagi yang mampu melaksanakannya. Ibadah haji merupakan wujud

nyata dan persaudaraan umat Muslim seluruh dunia. Haji merupakan

mu‟tamar tahunan atau silahturahim Akbar dimana mereka dapat

1Yusuf Al-Qaradhawi, Menjawab Masalah Haji Umrah & Qurban, (Jakarta,

Mbun Publishing: 2007), Cet. Ke-1 h.21.

Page 19: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

2

bertukar pengalaman, menyatukan misi dan persepri, program dan

acuan memajukan islam dinegeri masing-masing setelah mereka

kembali dari ibadah ditanah suci.2

Haji merupakan kewajiban yang ditetapkan berdasarkan

Al-Qur‟an, sunnah, dan ijmak (kesepakatan ulama).3 Dalil dari

Al-Qur‟an yang menunjukkan kewajiban haji yaitu adalah firman Allah

dalam (QS: surah Ali-Imran/3: 97)

عالا إلناس حج لل نا آمنا وا كا لا خا ن دا ما وا إهيا براقاام إ ناات م اي ت ب فيه آيا

ن ا ارا ما يي وا ا ه اا لااا إ ن إاس ا ا الا ا إل اي ما ن إل ا ا ا ا ن إلل

فاا

Artinya ;

“Padanya terdapat tanda-tanda yang nyata, (di antaranya)

maqam Ibrahim; barangsiapa memasukinya (Baitullah itu)

menjadi amanlah dia; mengerjakan haji adalah kewajiban

manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup

mengadakan perjalanan ke Baitullah. Barangsiapa

mengingkari (kewajiban haji), maka sesungguhnya Allah Maha

Kaya (tidak memerlukan sesuatu) dari semesta alam”.

2Depag, RI, Hikmah Ibadah Haji, (Jakarta, Direktorat Jendral Bimbingan

Masyarakat Islam dan Penyelenggaraan Ibadah Haji: 2003), h. 18. 3Nuruddin „Itr, Tuntas Memahami Haji Dan Umrah, (Jakarta, PT. Serambi

Semesta Distribusi: 2017),Cet, ke-1, h. 22.

Page 20: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

3

Agar ibadah haji dan umroh dapat berjalan dengan baik dan

sempurna sehingga bisa mendapatkan ibadah yang mabrur, tentunya

membutuhkan sebuah pelayanan dan pembimbing ibadah haji dan

umroh agar dapat memudahkan jamaah dalam melaksanakan

ibadahnya. Maka dari itu sangat dibutuhkan sebuah perusahaan yang

bergerak dalam bidang haji dan umoh. Salah satu perusahaan yang

bergerak dalam pelayanan haji dan umrah adalah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang. yang beralamat di Jl. A. Yani No. 1178 (simpang

pom bensin tangga takat plaju) Palembang. yang telah memiliki izin

umroh sk no : 848/ tahun 2016.

Untuk meningkatkan daya tarik masyarakat PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang memberikan pilihan paket umroh untuk masyarakat

yaitu, promo murah request dengan harga Rp. 26.500.000 (bayar 10

berangkat 11), promo special request dengan harga Rp. 29.000.000

(bayar 6 berangkat 7), dan promo best request Rp. 32.000.000 (bayar 5

berangkat 6). Paket tersebut berlaku hanya untuk jangka waktu 1 tahun.

Dalam menjalankan perusahaannya PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang menghadapi berbagai macam masalah dalam

melakukan pemasaran, permasalahan tersebut yaitu banyaknya

persaingan-persaingan dalam biro jasa yang sama menjadi sebuah

Page 21: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

4

permasalahan penting yang dihadapi oleh perusahaan dalam

meningkatkan daya tarik masyarakat. Maka perusahaan harus mampu

bersaing dengan perusahaan yang bergerak dalam biro perjalanan yang

sama, menjalankan daya saing ini sangat diperlukan manajemen

pemasaran yang baik sehingga dapat menarik minat konsumen.

Strategi pemasaran yang dilakukan oleh PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang menggunakan sebuah program untuk melibatkan

masyarakat luas seperti ketua masjid, ketua musholla, ketua majlis

ta‟lim, pimpinan pondok pesantren, melakukan kerja sama dengan

berbagai macam pihak, melakukan pemasaran di berbagai tempat atau

event-event tertentu4.

Menghadapi persaingan biro perjalanan umroh, pihak dari

perusahaan PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang menerapkan

konsep strategi pemasaran yang benar-benar memahami tentang

manajemen yang kuat dan dapat memudahkan persaingan dalam

meningkatkan daya tarik masyarakat. Penerapan strategi pemasaran

menjadi kunci penting suatu keberhasilan dari sebuah perusahaan

dalam meningkatkan daya tarik masyarakat.

4 Amrullah, Wawancara, 8 November 2019, di Pt. AQM Palembang.

Page 22: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

5

Berdasarkan penjelasan diatas,peneliti tertarik untuk meneliti

dengan memilih judul STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI

DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBAH MANDIRI

PALEMBANG DALAM MENINGKATKAN DAYA TARIK

MASYARAKAT.

B. Batasan Masalah

Agar penelitian ini bisa dilakukan lebih fokus, sempurna dan

mendalam, maka penulis melihat permasalahan penelitian yang di

ambil perlu dibatasi variabelnya. Oleh sebab itu, penulis membatasi diri

hanya berkaitan dengan strategi pemasaran umroh PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang dalam meningkatkan daya tarik masyarakat.

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas dapat dirumuskan

sebagai berikut:

1. Bagaimana strategi pemasaran yang digunakan travel haji dan

umrah PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam

meningkatkan daya tarik masyarakat?

Page 23: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

6

2. Apa faktor pendukung dan penghambat startegi pemasaran yang

dihadapi oleh travel haji dan umrah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang dalam meningkatkan daya tarik masyarakat.

D. Tujuan Penelitian

Pada dasarnya penelitian memiliki sebuah tujuan yang akan

dicapai, adapun itu tujuan penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui strategi pemasaran yang digunakan travel

haji dan umrah PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam

meningkatkan daya tarik masyarakat.

2. Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat strategi

pemasaran travel haji dan umrah PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang dalam meningkatkan daya tarik masyarakat.

E. Kegunaan Penelitian

1. Secara Teoritis

Secara teoritis hasil dari penelitian ini diharapkan dapat

memberikan wawasan dalm menambah khasanah terutama di

bidang pemasaran travel haji dan umroh.

Page 24: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

7

2. Secara Praktis

a. Penelitian ini diharapkan dapat bergunan menjadi bahan

kajian PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam

menerapkan strategi pemasaran produknya.

b. Penelitian ini diharapkan berguna untuk menjadi bahan

praktik dalam program studi manajemen dakwah khususnya

dibidang ilmu srategi pemasaran.

c. Penelitian ini diharapkan untuk menjadi bahan penelitian

selanjutnya dalam bidang strategi manajemen pemasaran.

Page 25: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

8

Page 26: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

9

BAB II

TINJAUAN TEORI

A. Tinjauan Pustaka

Penelitian ini searah dengan beberapa macam tulisan:

1. Reski Handayani dalam penelitiannya yang berjudul

“Manajemen Pemasaran Biro Jasa Haji dan Umroh di PT.

Medusa Multi Busines Center Kabupaten Jeneponto” pada

tahun 2017, di kampus UIN Alauddin Makasar. Dalam

penelitian ini disimpulkan bahwa pemasaran merupakan suatu

kegiatan yang dilakukan untuk memasarkan produk, membujuk

konsumen agar dapat membeli produk yang ditawarkan. PT.

Medussa Multi Business Center Kabupaten Jeneponto

Mempunyai pemasaran yang berbeda yaitu, melakukan

sosialisasi dengan keluarga dan teman kerabat dan Bekerja

sama dengan media cetak dan elektronik.5

Persamaan dari penelitian di atas dengan penelitian ini adalah

terletak pada jenis penelitiannya yang kualitatif, dan teknik

5 Reski Handayani, Manajemen Pemasaran Biro Jasa Haji dan Umroh di Pt.

Medussa Multi Busines Center Kabupaten Jeneponto. Skripsi, (Makasar, UIN

Alauddin, 2017), h. 29.

Page 27: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

10

pengumpulan data. Sedangkang perbedaan dari penelitian di

atas dengan penelitian ini adalah terletak pada lokasi penelitian.

2. Aceng Ahmad Fahluroji dalam penelitian yang berjudul

“Strategi Pemasaran Program Umroh Dalam Upaya

Meningkatkan Jumlah Jamaah Pada ESQ Tours And Travels

165” pada tahun 2015, di kampus UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta. Dalam penelitian ini disimpulkan bahwa ESQ Tours

dan Travel adalah sebuah biro perjalanan haji dan umroh yang

sudah menerapkan sebuah strategi pemasaran yang sudah

mapan dan professional di mulai dari penerimaan karyawan,

mengarahkan semua karyawan menjadi marketing, membuat

sebuah perencanaan produk, menetapkan setiap harga dari

semua paket umroh, dan menetapkan cara-cara mempromosikan

produk kepada jamaah.6

Persamaan dari penelitian di atas dengan penelitian ini adalah

terletak pada jenis penelitiannya yang kualitatif, teknik

penhumpulan data,

6Aceng Ahmad Fahluroji, Strategi Pemasaran Program Umroh Dalam

Upaya Meningkatkan Jumlah Jamaah Pada Esq Tours And Travels 165. Skripsi,

(Jakarta, UIN Syarif Hidayatullah, 2015), h. 49.

Page 28: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

11

Perbedaan dari penelitian di atas dengan penelitian ini adalah

terletak pada variabel, dan lokasi penelitian.

3. Arief Dwi Susanto dalam penelitian yang berjudul “Strategi

Pemasaran Produk Umroh Dalam Upaya Meningkatkan

Jumlah Jamaah Pada PT. Paramuda Travel Ciputat”. Pada

tahun 2017, di kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Dalam

penelitian ini disimpulkan bahwa PT. Paramuda Travel

menggunakan strategi marketing mix untuk mengembangkan

produk umroh. Dari semua komponen yang terdapat di dalam

marketing mix tersebut sangat berpengaruh besar untuk

perusahaan karena strategi yang dilakukan tersebut adalah

dengan mengikuti sebuah pameran yang dilaksanakan di

convensien center Jakarta, menggunakan media internet,

membagikan brosur, serta memperbanyak jaringan. Strategi

marketing mix yang dilakukan begitu sangat berpengaruh besar

terhadap meningkatnya jumlah jamaah. Hal tersebut dapat

dilihat dengan pertumbuhan jumlah jamaah di setiap bulannya.7

7Arif Dwi Susanto, Strategi Bauran Pemasaran Produk Umroh Dalam

Upaya Meningkatkan Jumlah Jamaah Pada Pt. Paramuda Travel Ciputat. Skripsi,

(Jakarta, UIN Syarif Hidayatullah, 2017), h. 69.

Page 29: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

12

Persamaan dari penelitian di atas dengan penelitian ini terletak

pada jenis penelitian yang kualitatif, dan teknik pengumpulan

data.

Perbedaan dari penelitian di atas dengan penelitian ini terletak

pada variabel, dan lokasi penelitian.

4. Nur Reski dalam penelitian yang berjudul “Strategi Komunikasi

Pemasaran PT. Wahyu Abadi Wisata Dalam Meningkatkan

Jumlah Jamaah Umroh Di Takalar”. pada tahun 2018 di

kampus UIN Alauddin Makasar. Dalam penelitian ini

disimpulkan bahwa pemasaran melalui iklan, penjualan tatap

muka, promosi penjualan, pemasaran langsung, merupakan

strategi komunikasi pemasaran dalam meningkatkan jamaah

umroh yang dilakukan oleh PT. Wahyu Abadi Wiasata. Kualitas

pelayanan dinilai sangat memuaskan yang diberikan oleh PT.

Wahyu Abadi Wisata, kemudian pelayanan yang diberikan

setara dengan kualitas produk yang dipasarkan, sehingga

mampu membuat konsumen tertarik menggunakan jasa PT.

Wahyu Abadi Wisata.8

8Nur Reski, Strategi Komunikasi Pemasaran Pt. Wahyu Abadi Wisata Dalam

Meningkatkan Jamaah Umrah Di Takalar. Skripsi, (Makasar, UIN Alauddin, 2017),

h. 68.

Page 30: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

13

Persamaan dari penelitian diatas dengan penelitian terletak pada

jenis penelitiannya yang kualitatif, dan teknik pengumpulan data.

Perbedaan dari penelitian diatas dengan penelitian ini terletak

pada variabel, dan lokasi penelitian.

B. Kerangka Teori

Penelitian ini diawali dengan menuliskan latar belakang

penelitian kemudian merumuskan beberapa masalah yang akan

dijadikan tujuan penelitian. Setelah itu mencari dan mengumpulkan

informasi berupa teori dan fakta-fakta yang terkait dengan variabel dari

judul penelitian agar landasan teori semakin kuat. Langkah selanjutnya

adalah mengumpulkan data dengan melakukan wawancara, observasi,

dan dokumentasi. Berikut kerangka teori:

Penulis menggunakan teori Menurut Edmund Jerome McCarthy

mengatakan bahwa “bauran pemasaran (marketing mix) dalam empat

kelompok yaitu product (produk), price (harga), place (tempat), dan

promotion (promosi).9

9Ibid., h.10

Page 31: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

14

1. Produk yaitu barang yang nyata atau tidak nyata yang bisa

dijual kepada orang lain, aspek dari produk yang diciptakan

dapat di spesifikasi dengan benda dan jasa.

2. Harga yaitu mengacu pada jumlah uang yang harus dibayar oleh

seorang pembeli supaya bisa mendapatkan produk yang kita

jual, hal ini merupakan suatu proses menetapkan nilai produk

dalam bentuk harga moneter.

3. Promosi yaitu sebuah aspek informasi sebuah produk kepada

konsumen, termasuk juga periklanan, sponsorship, publisitas,

promosi penjualan, yang tetap mengacu kepada berbagai macam

metode unntuk mempromosikan merek, produk, dan perusahaan.

4. Penyalur atau distribusi, yang mengacu kepada penyaluran

produk agar sampai ke pelanggan. Seperti seorang menjual

langsung barangnya kepada pembeli atau ritel.

C. Landasan Teori

1. Strategi

a. Pengertian Strategi

Menurut Grifin dalam Buku Pengantar Manajemen

ia mengatakan bahwa “strategi adalah sebagai rencana

Page 32: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

15

komprehensif untuk mencapai tujuan organisasi”.10

Kata

strategi bersal dari bahasa Yunani “stratego” yang

memeiliki arti merencanakan pemusnahan musuh

menggunakan sumber-sumber yang efektif.11

Pemahaman

tentang sebuah taktik dan strategi merupakan suatu hal

yang tidak bisa di abaikan oleh sebuah perusahaan.

Dari pengertian diatas adalah sebuah taktik yang

digunakan oleh perusahaan untuk mencapai tujuan

organisasi agar bisa tercapai dan bisa bersaing dengan

perusahaan yang lainnya. Strategi yang digunakan harus

sesuai dengan tujuan dari organisasi, jika tidak ada strategi

maka akan menyulitkan kita untuk mecapai sebuah tujuan.

Terdapat beberapa kegunaan dari strategi dalam

sebuah pemasaran agar tercapai tujuan yang diinginkan,

yaitu aktivitas yang menjadi suatu taktis dan mampu untuk

membangun atau menciptakan sebuah kekuatan melalui

kontinuitas dan konsistensi yang dibuat, perencanaan yang

bisa menjadikan suatu yang taktis, cepat, mudah, dan

strategi dua arah serta strategi komunikasi pemasaran untuk

10

Ernie Tisnawati Sule, Kurniawan Saefullah, op. cit, h.132. 11

Nur Reski, op. cit., h. 17.

Page 33: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

16

menciptakan semua agar lebih bermanfaat jika terintegrasi

dengan baik antara yang satu dengan yang lainnya.

Menurut Stoner, Freeman dan Gilbert, Jr, dalam

skripsi Strategi Komunikasi Pemasaran PT. Wahyu Abadi

Wisata Dalam Meningkatkan Jamaah Umrah Di Takalar

mengatakan bahwa “konsep strategi dapat didefinisikan

berdasarkan dua perspektif yang berbeda, yaitu: (1) dari

perspektif apa yang organisasi ingin lakukan, dan (2) dari

perspektif apa yang organisasi akhirya lakukan.12

Menurut Mintzberg alam skripsi Strategi

Pemasaran Dalam Meningkatkan Penjualan Tahu Baxo Ibu

Pudji Unggaran Dalam Perspektif Ekonomi Islam

mendefinisakan strategi dengan melihat dari berbagai

dimensi dari konsep startegi, yang dinamakan dengan

“Strategi 5 P”, yaitu:

1) Staretgi sebagai sebuah rencana (plan)

Terdapat dua krakteristik strategi yang sangat

penting yang pertama, strategi direncanakan terlebih dahulu

secara sadar serta sengaja mendahului berbagai macam

12

Ibid., h. 19.

Page 34: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

17

tindakan yang akan dilakukan berdasarkan strategi yang

dibuat tersebut. Kedua, strategi kemudian dikembangkan

dan diimplementasikan agar mencapai suatu tujuan.

2) Strategi sebagai sebuah manuver (play)

Strategi merupakan suatu manuver yang spesifik untuk

memberikan suatu isyarat mengancam kepada pesaing

perusahaan. Contohnya keputusan yang dibuat oleh pemimpin

pasar untuk memperbesar kapasitas pabrik. Strategi ini tidak

hnaya dalam arti sebuah plan melainkan strategi ini juga akan

menjadi play sehingga dapat menyurutkan minat pendatang

baru potensial untuk memasuki sebuah industri bersangkutan

pendatang baru tersebut tidak memiliki skala ekonomi yang

sebanding dengan pasar.

3) Strategi sebagai sebuah pola (pattern)

Strategi sebagai sebuah pola akan menunjukkan

adanya sebuha rangkaian tindakan yang dilakukan oleh

seorang manajemen dalam mengejar sebuah tujuan.

Berdasarkan pengamatan yang dilakukannya. Mintzberg

menemukan sebuah fenomena bahwa strategi yang

direncanakan perusahaan melalui proses perencanaan yang

Page 35: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

18

diaplikasikan kedalam suatu tindakan strategi yang sengaja

seringkali berubah menjadi strategi yang tidak bisa

direalisasikan karena terjadinya perubahan lingkungan

perusahaan, sebaliknya strategi yang tidak dimasudkan

sebelumnya dapat muncul menjadi sebuah alternatif strategi

yang apabila diimplementasikan perusahaan bisa menjadi

sebuah strategi yang dapat direalisasikan.

4) Strategi sebagai sebuah posisi (position)

Strategi menunjukkan berbagai macam keputusan

yang dipilih oleh perusahaan untuk memposisikan

organisasi perusahaan didalam lingkungan perusahaan.

5) Strategi sebagai sebuah sudut pandang (perspective)

Strategi menunjukkan perspektif dari para pembuat

keputusan strategi didalam memandang dunianya. Strategi

merupakan sebuah pemikiran yang hidup didalam benak

para pembuat keputusan strategis seperti halnya sebuah

ideology atau budaya yang kemudian berusaha untuk

dijadikan nilai bersama didalam sebuah organisasi.13

13

Lilis Wahidatul Fajriyah, Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan

Penjualan Tahu Baxo Ibu Pudji Unggaran Dalam Perspektif Ekonomi Islam, Skripsi,

( Semarang, UIN Walisongo, 2018), h. 38.

Page 36: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

19

b. Konsep Strategi

Pemahaman yang baik mengenai sebuah konsep

strategi dan konsep lain yang berkaitan, sangat menentukan

suksesnya strategi yang disusun. Menurut Chandler dalam

skripsi Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan

Penjualan Tahu Baxo Ibu Pudji Unggaran Dalam

Perspektif Ekonomi Islam konsep strategi sebagai berikut:

1. Tindakan yang dilakukan oleh sebuah perusahaan

agar bisa melakukan kegiatan lebih baik

dibandingkan dengan pesaingnya dengaan cara

menjaga keahlian-keahlian tenaga kerja serta

kemampuan sumber daya. Dua faktor tersebut bisa

menyebabkan perusahaan dapat unggul

dibandingkan denganperusahaan lainnya.

2. Keunggulan bersaing disebabkan pilihan strategi

yang dilakukkan oleh perusahaan untuk merebut

peluang pasar. Jika sebuah perusahaan ingin

meningkatkan usahanya dalam persaingan yang

semakin ketat, perusahaan harus memilih prinsip ini.

Porter mengatakan terdapat tiga strategi, yaitu:

Page 37: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

20

a) Strategi diferensiasi, cirinya yaitu perusahaan

mengambil sebuah keputusan untuk membangun

persepsi potensial terhadap suatu produk atau

jasa yang unggul agar terlihat berbeda dengan

produk yang lain.

b) Strategi kepemimpinan biaya menyeluruh,

cirinya yaitu perusahaan lebih memperhitungkan

pesaing dari pada pelanggan, dengan cara

memfukuskan harga jual produk yang murah,

sehingga untuk biaya produksi, promosi, riset,

bisa ditekan, jika perlu produk yang dihasilkan

hany sekedar meniru produk dari perushaan yang

lain.

c) Strategi focus, cirinya yaitu perusahaan

mengkonsentrasikan pada mangsa pasar yang

kecil untuk menghindari pesaing dengan

menggunkana strategi kepemimpinan biaya

menyeluruh atau diferensiasi. 14

14

Ibid., h. 38.

Page 38: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

21

c. Strategi Pemasaran

Strategi pemasaran yaitu sebuah keseluruhan,

program perusahaan untuk menentukan target pasar serta

memuaskan konsumen dengan cara membangun kombinasi

elemen dari bauran pemasaran, produk, promosi, distribusi,

dan harga. Perencanaan dari strategi pemasaran yaitu

mencari peluang yang menarik dan mengembangkan

strategi pemasaran yang menguntungkan, strategi

pemasaran merinci pasar sasaran dan bauran pemasaran

yang terkait dengannya. Ada tiga macam komponen yang

saling berkaitan yaitu:

1. Pasar sasaran.

2. Kelompok pelanggan yang cukup homogen (sama)

yang akan dibidik oleh perusahaan.

3. Bauran perusahaan variabel dalam kendali

perusahaan yang akan digunakan perusahaan

secara bersama-sama untuk memuaskan kelompok

sasaran ini.15

15

Ibid., h. 20.

Page 39: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

22

d. Strategi Komunikasi Pemasaran

Staretegi komunikasi pemasaran adalah istilah yang

digunakan untuk menerangkan arus informasi tentang

sebuah produk dari pemasaran sampai kepada konsumen.

Pemasaran dengan menggunakan, iklan publisitas,

pemasaran langsung, promosi penjualan, dan penjualan

langsung untuk memberikan informasi yang diharpkan

dapat memberikan pengaruh keputusan pembelian oleh

konsumen. Sebaliknya, konsumen menggunakan dalam

suatu proses pembelian untuk menghimpun organisasi

tentang ciri serta manfaat produk.16

2. Pemasaran

a. Pengertian Pemasaran

Pemasaran berasal dari kata “pasar” yang berarti

tempat terjadinya transaksi jual beli barang atau jasa,

serta transaksi tukar menukar barang atau jasa atara

seorang penjual terhadap pembeli.17

16

Ibid., h. 21. 17

Herman Malau, op.cit., h. 9.

Page 40: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

23

Menurut Edmund Jerome McCarthy dalam buku

Harman Malau manajemen Pemasaran Teori dan Aplikasi

Pemasaran Era Tradisional Sampai Era Modernisasi

Global, mengatakan bahwa “bauran pemasaran

(marketing mix) dalam empat kelompok yaitu product

(produk), price (harga), place (tempat), dan promotion

(promosi).18

Dengan pengertian tersebut pemasaran merupakan

suatu proses perpindahan barang dari produsen kepada

konsumen, pemasaran juga bias dikatakan sebuah iklan,

atau juga proses penjualan.

b. Pemasaran Terpadu

Pemasaran terpadu merupakan suatu integrasi

perencanaan kegiatan pemasaran melalui empat

komponen, sebutan umum untuk empat komponen ini

adalah bauran pemasaran ( Marketing Mix). Edmund

Jerome McCarthy dalam buku Manajemen Pemasaran

Teori dan Aplikasi Pemasaran Era Tradisional Sampai

18

Ibid., h.10

Page 41: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

24

Era Modernisasi Global mengatakan “campuran dari 4P

yaitu Product, Price, Promotion, dan Place” yaitu:

1) Produk yaitu barang yang nyata atau tidak nyata yang

bisa dijual kepada orang lain, aspek dari produk yang

diciptakan dapat di spesifikasi dengan benda dan jasa.

2) Harga yaitu mengacu pada jumlah uang yang harus

dibayar oleh seorang pembeli supaya bisa mendapatkan

produk yang kita jual, hal ini merupakan suatu proses

menetapkan nilai produk dalam bentuk harga moneter.

3) Promosi yaitu sebuah aspek informasi sebuah produk

kepada konsumen, termasuk juga periklanan,

sponsorship, publisitas, promosi penjualan, yang tetap

mengacu kepada berbagai macam metode unntuk

mempromosikan merek, produk, dan perusahaan.

4) Penyalur atau distribusi, yang mengacu kepada

penyaluran produk agar sampai ke pelanggan. Seperti

seorang menjual langsung barangnya kepada pembeli

atau ritel.19

19

Herman Malau, op. cit., h. 10.

Page 42: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

25

c. Faktor-Faktor Dalam Sistem Pemasaran

Dalam sebuah sistem pemasaran terdapat beberapa

faktor yang saling mempengaruhi tergantung satu sama

lain yaitu:

1. Organisasi dalam pemasaran.

2. Sesuatu yang dipasarkan.

3. Pasar yang dituju.

4. Para perantara ( pedagang dan agen).

5. Factor lingkungan yang berupa kondisi

perekonomian, demografi, sosial dan kebudayaan,

teknologi, kekuatan politik dan hokum, dan

persaingan.20

Oleh karena itu pemasaran merupakan kumpulan

lembaga-lembaga yang melakukan sebuah tugas

pemasaran, barang dan jasa, idea, orang serta faktor-faktor

lingkungan yang saling berpengaruh serta membentuk dan

mempengaruhi hubungan perusahaan dengan pasarnya.

20

M. Mursid, Manajemen Pemasaran, ( Jakarta, PT. Bumi Aksara: 2014),

Cet, ke-7, h. 8.

Page 43: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

26

d. Unsur Rencana Pemasaran

Setiap perusahaan termasuk biro travel haji dan

umrah dalam menyusun suatu rencana pemasaran

tentunya berbeda-beda sesuai dengan kepekaan terhadap

rencana dari jangka pendek maupun jangka panjang dan

pokok-pokok yang khas yang penting disoroti. Walaupun

banyak terdapat berbagai macam bentuk perencanaan

serta pokok-pokok yang disoroti, terhadap hal-hal yang

harus termuat dalam sebuah rencana. Beberapa unsur

rencana pemasaran, yaitu:

1) Rangkuman Penatalaksanaan

Rangkuman penatalaksanaan memiliki tujuan untuk

memungkinkan atasan menangkap tujuan utama dari

sebuah rencana dengan segera, supaya dapat

mempelajari informasi yang diperlukan untuk menilai

sebuah rencana.

2) Analisis Situasi

Analisis situasi dibagi menjadi beberapa bagian yaitu:

a. Latar belakang, Latar Belakang, meliputi data

dari penjualan maupun laba dalam beberpa tahun

Page 44: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

27

yang lalu, biasanya data disajikan dalam lima

tahun terakhir.

b. Peramalan, untuk meramalkan dapat

menggunakan banyak cara misalnya dengan

menggunakan persentase tetap dalam kenaikkan

atau perubahan, persamaan regresi dan lain-lain.

Peramalan dilakukan setiap tahun yang terus

dissesuaikan supaya lebih mendekati kenyataan,

maksudnya ketika terjadi keadaan lingkungan

yang sangat berubah dari rencana maka segera

disesuaikan.

c. Peluang dan ancaman dapat diketahui ketika

pimpinan telah mengidentifikasi sebagi lanjutan

dari peramalan, sehingga bisa menyiapkan suatu

tindakan apa yang harus dilakukan oleh sebuah

perusahaan. Sebuah peluang harus didukung oleh

berbagai macam keunggulan, sedangkan

ancaman harus dicari bebragai macam kelemahan

agar bias diatasi. Dengan keunggulan sebagai

senjata dalam sebuah pemasaran dan ancaman

Page 45: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

28

kita gunakan untuk ditanggulangi, oleh kerena itu

sebaiknya didaftar keunggulan dan ancaman

menurut tingkatannya.

3) Tujuan dan Sasaran

Setelah melakukan analisis situasi selanjutnya yaitu

menentukan sebuah tujuan yang dikehendaki,

pimpinan atasan biasanya cuma menentukan sasaran

umum, sedangkan pimpinan bawahan menyusun

suatu sasaran tertentu yang bias disetujui oleh

pimpinan atasan.

4) Penegasan Strategi

Strategi pemasaran suatu pernyataan yang

memberikan petunjuk tentang arah dan tujuan dari

berbagai macam usaha penting untuk mencapai suatu

sasaran yang dikehendaki. Strategi terdiri dari

berbagai unsure yang bias ditimbulkan oleh analisis

lanjutan dari setiap sasaran.

Seperti sasaran meningkatkan pendapatan penjualan.

Oleh karena dalam sebuah strategi kuat kaitannya

dengan khalayak ramai, maka penyusunannya

Page 46: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

29

haruslah seorang manajer bekerjasama dengan

banyak pihak untuk menjamin sebuah keberhasilan.

5) Program Kegiatan

Untuk mencapai sebuah sasaran yang sudah

ditetapkan haruslah dibuat suatu rencana kegiatan.

Rencana kegiatan dapat dibuat untuk satu tahun,

rencana tersebut bias saja berubah jika ada suatu

masalah atau peluang baru. Sebuah rencana diperinci

dalam bulanan dan mingguan.

6) Anggaran

Dari berbagai macam sasaran, strategi dan kegiatan

yang sudah dibuat, bagi manajer berpeluang untuk

menyusun sebuah anggaran dalam rangka menunjang

berbagai kegiatan tersebut. Manajer sebuah

perusahaan menyusun anggaran alternatif untuk

penjualan tinggi dan penjualan rendah. Jika ini disetuj

maka anggaran tersebut dapat digunakan sebagai

dasar untuk pengadaan bahan, rencana tenaga kerja,

jadwal produksi, dan pemasaran.

Page 47: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

30

7) Pengawasan

Pengawasan dilakukan untuk mengetahui apakah

sebuah pelaksanaan dari rencana bisa berjalan dengan

baik, hambatan-hambatan apa yang ditemui dalam

usaha mencapai sasaran. Dengan sebuah pengawasan

akan dapat dilakukan lengkah-langkah yang dapat

diambil dengan setiap kemungkinan yang terjadi

artinya dapat menanggapinya.21

3. Haji

a. Pengertian Haji

Sebagai rukun islam yang kelima, haji adalah

wujud sikap pasrah dan tunduk seorang hamba kepada

Tuhannya. Haji menjadi sangat istimewa karena haji

menghimpun spirit rukun islam selainnya. Selain ibadah

jasmaniah seperti shalat, dan puasa, haji juga merupakan

ibadah maliyah (harta) seperti zakat. Selain itu haji juga

merupakan perjuangan jiwa dan raga, yang setara dengan

berjihad di jalan Allah Swt.22

21

Ibid., h. 19. 22

Nuruddin „Itr, Tuntas Memahamii Haji Dan Umroh, (Jakarta, PT. Serambi

Semesta Distribusi: 2017), Cet. Ke—1, h. 21.

Page 48: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

31

Secara bahasa kata haji berarti berniat pergi,

bermaksud atau menuju suatu tempat tertentu. Sedangkan

haji menurut istilah adlaah menuju ke ka’bah untuk

mengerjakan perbuatan-perbuatan tertentu, yaitu

mengunjungi suatu tempat tertentu dengan melaksanakan

suatu pekerjaan tertentu.23

Menurut istilah syara’ haji

adalah sengaja mengunjungi Makkah (ka’bah) untuk

mengerjakan ibadah yang terdiri atas tawaf, sa‟i, wukuf,

dan ibadah lainnya unutk memenuhi perintah Allah dan

mengharapkan keridaan-Nya.24

Dari pengertian tersebut bisa dipahami bahwa haji

merupakan suatu ibadah yang dilakukan dengan

mengunjungi ka’bah dan dilakukan pada waktu yang telah

ditentukan dengan syarat-syarat yang telah ditetapkan,

semuanya dilakukan untuk mentaati perintah Allah Swt

dan mendapatkan rida-Nya. Ibadah haji tidak dilakukan di

sembarang tempat, waktu, dan perbuatan. Jika dilakukan

bukan pada tempat, waktu, dan tidak memenuhi

23

Tata Sukayat, Manajemen Haji, Umrah, Dan Wisata Agama, (Bandung,

Simbiosa Rekatama Media: 2016), Cet. ke-1, h. 4. 24

Ibid., h. 4.

Page 49: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

32

ketentuannya, maka bukanlah haji. Salah satu syarat sah

ibadah haji yaitu waktu, karena haji harus dilakukan pada

bulan yang telah ditentukan. Ibadah haji dilaksanakan

pada bulan-bulan haji, yaitu mulai dari Syawwal sampai

sepuluh hari pertama Dzulhijjah, inti ibadah hajinya

dilakukan pada 8-13 Dzulhijjah.

b. Macam-Macam Haji

Dalam pelaksanaannya, ibadah haji terbagi

menjadi tiga jenis, yaitu:

1. Haji Tamattu

Jemaah masuk pada amalan-amalan haji di bulan

haji, dimulai dengan umrah terlebih dahulu dengan

berniat di miqat, “Allahumma labbaika umratan

mutamatti’an biha ilal hajj”. Cara pelaksanaanya

yaitu melaksanakan ihram dari miqat untuk umrah,

kemudian melaksanakan ibadah haji, setelah

selesai semua ibadah umrah. Keduanya di lakukan

pada musim haji di tahun yang sama.25

25

Ibid., h. 11.

Page 50: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

33

2. Haji Qiran

Jemaah berniat haji dan umrah ssecara bersama-

sama pada bulan haji, dengan berniat di miqat,

Labbaika hajjan wa umratan”. Setiba di

Makkah, kemudian jamaah melaksanakan tawaf

qudum dan sa’i (untuk sa’i boleh ditunda sampai

selesai melaksanakan tawaf ifadhah pada 10

Dzulhijjah). Setelah selesai melaksanakan sa’i,

tidak diperbolehkn melakukan hal-hal yang

diharamkan ketika ihram. Jadi jamaah tetap

dalam keadaan ihram sampai tanggal 10

Dzulhijjah setelah melaksanakan amalan-amalan

haji.26

3. Haji Ifrad

Jamaah berniat melaksanakan haji saja tanpa

umrah pada saat bulan-bulan haji, dengan

melapaskan niat di miqat, “Labbaika hajjan”.

Sama halnya dengan haji qiran setibanya di

Makkah, kemudian melaksanakan tawaf qudum

26

Ibid., h. 12.

Page 51: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

34

dan sa’i (untuk sa’i boleh ditunda sampai selesai

melaksanakan tawaf ifadhah pada 10 Dzulhijjah).

Setelah selesai melaksanakan sa’i, tidak

diperbolehkn melakukan hal-hal yang diharamkan

ketika ihram. Jadi jamaah tetap dalam keadaan

ihram sampai tanggal 10 Dzulhijjah setelah

melaksanakan amalan-amalan haji.27

c. Syarat Wajib Haji

1. Islam.

2. Balig.

3. Berakal sehat.

4. Merdeka.

5. Mampu, baik secara fisik maupun harta.

6. Sehat badan, apabila mempunyai cukup harta maka

orang yang sakit dapat diwakilkan kepada orang lain.

7. Ada kendaraan yang dapat digunkan untuk pergi ke

Makkah.

8. Keamanan dalam perjalanan terjamin.

27

Ibid., h. 12.

Page 52: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

35

9. Memiliki perbekalan yang cukup untuk dirinya dan

keluarganya sampai kembali dari ibadah haji.

10. Untuk wanita, harus bersama muhrim.28

d. Rukun Haji

1. Ihram, niat mengerjakan haji atau umroh, yaitu

keadaan suci diri dengan memakai pakaian (dua helai

kain yang tidak berjahit untuk laki-laki), kemudian

melapaskan niat haji aatau umroh.

2. Wukuf di Arafah, adalah berada di padang Arafah

pada saat waktu yang telah ditentukan, mulai dari

tergelincirnya matahari pada tanggal 9 Dzulhijjah

sampai terbit fajar pada tanggal 10 Dzulhijjah.

3. Tawaf, adalah berjalan mengelilingika’bah sebanyak

tujuh putaran diawali dari Hajar Aswad. Posisi ka’bah

berada di sebelah kiri atau berkeliling berlawanan

arah jarum jam sambil berdoa. Ada beberapa macam

jenis tawaf yaitu, (1) tawaf qudum, adalah tawaf yang

dilakukan ketika jemaah akan melaksankan ibadah

haji dating ke masjidil Haram, (2) tawaf ifadhah,

28

Ibid., h. 13.

Page 53: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

36

adalah tawaf yang dilakukan oleh jemaah haji untuk

memenuhi rukun haji, (3) tawaf wada’, adalah tawaf

yang kerjakan oleh jemaah haji sebelum

meninggalkan ka’bah (Makkah), bias juga di sebut

tawaf perpisahan, (4) tawaf nazar, tawaf yang

dikerjakan untuk memenuhi nazar.

4. Sa’i, adalah berlari-lari kecil dari bukit Shafa dan

Marwah sebanyak tujuh kali (pulang pergi).

5. Tahallul, mencukur rambut paling sedikit tiga helai

rambut.

6. Tertib, menahulukan yang pertama sampai yang

terakhir secara berturut-turut.29

e. Wajib Haji

Wajib haji yaitu pekerjaan yang wajib dilakukan

dalam ibadah haji. Sah dan tidaknya ibadah haji

tergantung dengan pelaksanaannya, jika ada kesalahan

dalam wajib haji maka bias digantikan dengan membayar

denda (dam), berikut kegiatan yang dilakukan dalam

wajib haji, yaitu:

29

Ibid., h. 15.

Page 54: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

37

1. Berihram dari miqat yang sudah ditentukan, miqat

zamani untuk melaksakan ibadah haji, yaitu Syawwal,

Dzulqa’dah, dan Dzullhijjah, sedangkan miqat

makani, berbeda-beda sesuai dengan tempat asal

memasuki kota Makkah.

2. Bermalam di Muzdalifah (mabit), pelaksanaan mabit

dilakukan padam malam Idul Adha di mulai dari

terbenamnya matahari pada tanggal 9 Dzulhijjah

sampai tengah malam. Pada saat mabit jemaah haji

mengambil batu-batu kerikil secukupnya untuk

melontar jamrah di Mina.

3. Melontar jamrah al-aqabah pada saat hari Idul Adha

sebayak tujuh kali, melontar jamrah paling utama

dilakukan pada saat sesudah matahari terbit pada

tanggal 10 Dzulhijjah. Setalah melontar jamrah

kemudian dilanjutkan dengan mencukur rambut

paling sedikit tiga helai rambut (tahalul awal) setelah

itu pergi ke Makkah untuk mengerjakan tawaf

ifadhah dan sa’i.

Page 55: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

38

4. Melempar tiga jamrah, setelah selesai

melaksanakan tawaf ifadhah dan sa’i jamaah haji

kembali ke Mina untuk melontar jamrah al-ula, al-

wuhtha, dan al-aqabah. Melaksankan melontar

jamrah ini dilakukan pada tanggal 11 dan 12

Dzulhijjah, dilakukan secara berurutan, setiap

melontar jamrah sebanyak tujuh kali.

5. Bermalam di Mina (mabit), mabit dilakukan pada saat

hari Tasyrik, pada tanggal 11, 12, dan 13

Dzulhijjah.30

f. Sunnah Haji

1. Membaca talbiyah selama berihram sampai melontar

jamrah al-aqabah.

2. Mengerjakan tawaf qudum.

3. Memakai kain berwarna putih.

4. Shalat dua rakaat setelah tawaf.

5. Memperbanyak membaca doa dan zikir.

6. Ziarah ke makam Rasulullah Saw.31

30

Ibid., h. 16 31

Ibid., h. 17

Page 56: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

39

g. Hikmah Haji

Kewajiban ibadah haji banyak mengandung

hikmah yang besar di dalam kehidupan rohani seseorang

mukmin dan mengandung kemaslahatan untuk seluruh

umat Islam dari sisi agama dan dunia, berikut di antara

hikmah dari ibadah haji:

1) Haji adalah manifestasi ketundukan hanya kepada

Allah Swt. Setiap orang yang mengerjakan haji

tentu meninggalkan semua sarana kemewahan

serta keindahan, hanya mengenakan pakaian ihram

sebagai manifestasi kefakiran serat rasa butuhnya

terhadap Allah Swt. Dengan melaksanakan ibadah

haji seorang muslim menampakkan rasa keinginan

untuk mendapatkan ampunan serta rahmat dari

Allah Swt. Pada saat wukuf di Arafah, seorang

muslim menunduk dihadapan Tuhannya, serta

bersyukur atas seluruh nikmat yang diberikan

kepadanya seraya meminta ampun atas seluruh

dosa-dosanya, baik itu dosanya sendiri maupun

dosa keluarganya. Ketika tawaf mengelilingi

Page 57: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

40

ka’bah ia berlindung di sisi Allah Swt, memohon

perlindungan dari semua dosa, hawa nafsu, dan

godaan setan.

2) Melaksanakan ibadah haji merupakan suatu

ungkapan rasa syukur atas semua nikmat harta dan

kesehatan yang diberikan oleh Allah swt. Dengan

melaksanakan ibadah haji pula seseorang

melaksanakan perjuangan jiwa dan raga serta

menafkahkan harta dalam rangka hanya untuk

mentaati dan mendekatkan diri kepada Allah Swt.

3) Ibadah haji menuntut kesabaran, daya tahan,

kedisplinan, serta akhlak mulia. Ibadah haji juga

merupakan momentum manusia untuk saling

tolong menolong.

4) Umat Islam berkumpul dari berbagai Negara,

satu sama lain saling menyapa dan mengasihi.

Dan disana segala perbedaan antar manusia

semunya sirna.

5) Ibadah haji meninggalkan kesan di hati yang

mampu membangkitkan semangat untuk beribadah

Page 58: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

41

kepada Allah, melalui sikap dengan mengerjakan

semua perintah Allah dan meninggalkan semua

larangan Allah swt.32

4. Umrah

a. Pengertian Umrah

Secarah bahasa, umrah berasal dari kata i’timar

berarti ziarah, yaitu berziarah ke ka’bah dan bertawaf,

kemudian ber-sa’i dari Shafa dan Marwah, dan mencukur

rambut (tahalul) tidak wukuf di Arafah. Sedangkan

menurut istilah, umrah yaitu berkunjung ke Baitullah

untuk melaksanakan ihram dari miqat, tawaf, sa’i, dan

bercukur (tahalul) demi untuk mengharapkan rida Allah

Swt. Ibadah umrah diwajibkan bagi setiap muslim yang

mampu melaksanakannya sekali seumur hidup. Bagi yang

melaksanakan lebih dari satu kali maka hukumnya

sunah.33

b. Waktu Pelaksanaan Umrah

Umrah dapat dilakukan kapan saja sepanjang

tahun, umrah juga tidak terikat dengan beberapa bulan

32

Nuruddin „Itr, op.cit., h. 26 33

Tata Sukayat, op. cit., h. 24.

Page 59: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

42

seperti ibadah haji. Tapi, ibadah umrah tidak

diperbolehkan pada tanggal 9 Dzulhijjah (hari Arafah)

sampai 13 Dzulhijjah yang merupakan puncak dari ibadah

haji.34

c. Syarat Umrah

1. Islam.

2. Balig (dewasa).

3. Berakal sehat.

4. Merdeka (bukan budak).

5. Istitha’ah (mampu).

d. Rukun Umrah

1) Berihram dan berniat, niat ihram harus dilaksanakan

di miqat yang sudah di tetapkan setelah menggunakan

dua helai pakaian ihram tanpa jahitan untuk laki-laki,

sedangkan untuk perempuan tidak ada ketentuan jenis

pakaian yang harus dipakai, akan tetapi harus wajib

menutupi semua auratnya, terkecuali muka dan

telapak tangan.

34

Tata Sukayat, op. cit., h.25.

Page 60: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

43

Larangan bagi yang berihram yaitu:

Untuk laki-laki

a. Menggunakan pakaian yang berjahid.

b. Menggunakan alas kaki yang menutup mata kaki.

c. Dengan sengaja menutup kepala sampai menyentuh

rambut kecuali dalam keadaan darurat.

Untuk perempuan

a. Menutup kedua telapak tangan.

b. Menutup wajah.

Untuk semuanya

a. Menggunakan wangi-wangian, kecuali sebelum

berniat ihram.

b. Memotong kuku, mencabut atau mencukur bulu dan

rambut.

c. Berburu dan membunuh binatang.

d. Menikah dan menikahkan.

e. Bercumbu dan bersetubuh.

f. Bertengkar, marah, dan mengatakan yang tidak

senonoh atau kotor.

Page 61: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

44

g. Memotong dan mencabut tumbuhan yang ada di

tanah haram.

Jika ada larangan yang dilanggar, jamaah wajib membayar

denda (dam) mulai dari memberikan makan fakir miskin

sampai menyembelih seekor kambing.

2) Tawaf yaitu mengelilingi Ka’bah sebanyak tujuh

putaran, dimulai dari Hajar Aswad dengan niat tawaf

umrah, kewajiban-kewajiban tawaf antara lain:

a. Menutup aurat

b. Suci dari dua hadas

c. Suci dari najis

d. Posisi ka’bah di sebelah kiri

e. Memulai dari sudut hajar aswad

f. Menjaga posisi badan supaya tidak berubah

g. Menyelesaikan tujuh putaran (walaupun tidak

dalam satu waktu)

h. Harus dalam Masjidil Haram

i. Harus di luar ka’bah termasuk di luar Hijir Ismail

j. Harus tidak disertai tujuan lain

Page 62: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

45

3) Sa’i yaitu berlari-lari kecil dari bukit Shafa ke bukit

Marwah sebanyak tujuh kali, kewajiban sa’i yaitu:

a. Memulai setiap putaran ganjil dari bukit shafa

b. Memulai setiap putaran genap dari bukit marwah

c. Harus tujuh kali

d. Harus dilaksanakan setelah selesai tawaf.

4) Tahalul yaitu mencukur rambut setelah selesai semua

rangkaian umrah.

5) Tertib yaitu melaksanakan semua rukun umrah dengan

berurutan.

e. Wajib Umrah

1) Berihram danberniat dari miqat

2) Menjaga larangan ihram35

5. Peningkatan

Menurut Moeliono dalam sebuah jurnal Peningkatan

Minat Siswa Dalam Pembelajaran Ipa Menggunakan Model

Kooperatif Jigsaw Pada Kelas VI Sdn 04 mengatakan bahwa

“peningkatan merupakan suatu cara atau usaha yang

35

Tata Sukayat, op. cit, h. 26 .

Page 63: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

46

dilakukan untuk mendapatkan keterampilan atau kemampuan

yang lebih baik.”36

Menurut Adi S dalam jurnal Peningkatan

Spiritualitas Melalui Wisata Religi di Makam Keramat

Kwitang Jakarta mengatakan bahwa “peningkatan atau

meningkatan berasal dari kata tingkat, yang berarti lapis atau

lapisan dari sesuatu yang membentuk susunan.” Tingkat

juga bisa diartikan pangkat, taraf, dan kelas, sedangkan

peningkatan berarti kemajuan yang dapat digambarkan

dengan perubahan dari keadaan atau suatu sifat yang negatif

berubah menjadi positif. 37

6. Daya Tarik

a. Pengertian Daya Tarik

Menurut Karyono dalam jurnal Pengaruh Daya

Tarik Dan Aksesibilitas Terhadap Minat Berkunjung

Wisatawan Ke Air Terjun Ponot Di Desa Tangga

Kecamatan Aek Songsongan Kabupaten Asahan,

36

Jurnal, Ruhaimi, Peningkatan Siswa Dalam Pembelajaran Ipa

Menggunakan Model Kooperatif Jigsaw Pada Kelas VI Sdn 04, (Universitas

Tanjungpura Pontianak: 2013),h.4, https://Jurnal.Untan.ac.id Diakses pada tanggal 15

Januari 2020. 37

Jurnal, Nur Indah Sari, Firdaus Wajdi, Dkk, Peningkatan Spiritualisasi

Melalui Wisata Religi di Makam Keramat Kwitang Jakarta, ( Universitas Negeri

Jakarta: 2018) h. 48. https://Journal.Unj.ac.id, Diakses Pada Tanggal 23 Januari 2020.

Page 64: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

47

mengatakan bahwa “ada tiga syarat daya tarik yaitu: (1) ada

sesuatu yang bias di lihat, (2) ada sesuatu yang dapat di

kerjakan, (3) ada sesuatu yang bisa di beli.38

Menurut

Kamus Besar Bahasa Indonesia daya tarik adalah

kebolehan untuk memikat hati orang lain. Jika seseorang

telah terpikat dengan suatu objek tertentu maka akan timbul

rasa tertarik dan berminat terhadap objek tersebut.

b. Pengertian Minat

Menurut Prof. Dr. Iskandarwasid dan Dr. H.

Dadang Sunendar dalam skripsi Strategi PT. Bprs Asad

Alif Sukorejo Dalam Meningkatkan Minat Masyarakat

Mengambil Produk Tabungan Haji, mengatakan bahwa

minat yaitu “ perpaduan antara keinginan dan kemauan

yang dapat berkembang”. Ada tiga batasan minat yaitu:

1. Suatu sikap yang bisa memikat perhatian

seseorang terhadap objek tertentu secara selektif.

2. Suatu perasaan bahwa aktivitas dan kegemaran

terhadap suatu objek tertentu sangat berharga

untuk individu.

38

Halimatussaddiah Marpaung, Hilmiatus Sahla, op. cit., h. 1153.

Page 65: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

48

3. Sebagai bagian dari motivasi atau kesiapan yang

membawa tingkah laku ke suatu arah dan tujuan

tertentu.39

c. Faktor dan Fungsi Minat

1. Faktor Yang Mempengaruhi Minat

Minat tidak bisa timbul dengan sendirinya

dengan cara tiba-tiba dari dalam diri seseorang, minat

bisa timbul pada diri seseorang memalui proses.

Dengan adanya suatu perhatian dan interaksi dengan

lingkungan, maka minat tersebut bisa berkembang.

Munculnya rasa minat ini biasanya ditandai dengan

adanya suatu dorongan, perhatian, rasa senang,

kemampuan, dan kesesuaian atau kecocokan.

Timbulnya rasa minat pada seseorang bisa disebabkan

dengan beberapa hal, antara lain yaitu tertarik atau

rasa senang, kebutuhan dan perhatian. Minat timbul

karena adanya rasa senang serta tendensi yang

dinamis untuk berprilaku atas dasar ketertarikan

seseorang terhadap jenis-jenis kegiatan tertentu.

39 Maulida Dewi Az-Zahra, Strategi PT. Bprs Alif Sukorejo Dalam

Meningkatkan Minat Masyarakat Mengambil Produk Tabungan Haji, Skripsi, (

Semarang, UIN Walisongo: 2019), h. 14.

Page 66: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

49

Perasaan senang seseorang akan menimbulkan suatu

dorongan-dorongan dalam dirinya untuk segera

beraktifitas.

2. Fungsi Minat

Fungsi minat sangat berhubungan erat dengan

pikiran dan perasaan, manusia akan memberikan

penialaian, menentukan ketika sudah memilih yang

diinginkan dan aka secara langsung mengambil suatu

keputusan. Pada kenyataannya minat bisa berubah-

ubah sesuai dengan kehendak yang diinginkan

seseorang yang bersangkutan. Minat tidak hanya

selalu bersifat tetap, semakin panjang lama waktunya,

maka minat yang dialami akan terjadi perubahan yang

semakin besar. Begitu juga dengan sebaliknya, jika

lama waktu semakinkecil, maka terjadinya perubahan

minat bisa diminimalisir.40

d. Macam-Macam Minat

Minat digolongkan dalam beberapa macam, seperti

berdasarkan timbulnya dan berdasarkan arahnya.

40

Ibid., h. 14.

Page 67: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

50

1. Berdasarkan timbulnya, minat dibedakan menjadi dua

macam, yaitu:

a. Minat Primitif

Minat primitif yaitu minat yang muncul karena

kebutuhan biologis atau jaringan-jaringan tubuh,

seperti kebutuhan makanan, perasaan enak atau

nyaman, dan kebebasan beraktivitas.

b. Minat Sosial

Minat sosial merupakan minat yang muncul

karena proses belajar, minat ini tidak bisa secara

langsung berhubungan dengan diri seseorang.

Misalnya, minat belajar seseorang punya

pengalaman bahwasanya masyarakat atau

lingkungan akan lebih menghargai orang-orang

terpelajar dan pendidikan tinggi, sehingga hal

tersebut bisa menimbulkan minat individu untuk

belajar dan berprestasi supaya meraih

penghargaan dari lingkungan, hal ini memiliki

arti yang sangat penting untuk dirinya.

Page 68: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

51

2. Berdasarkan arahnya, minat terbagi menjadi dua

macam, yaitu:

a. Minat Intrinsik

Minat intrinsic yaitu minat yang berlangsung

berhubungan dengan aktivitas seseorang, ini

merupakan minat yang mendasar. Misalnya,

seseorang melakukan kegiatan belajar, karena

memang pada ilmu pengetahuan atau karena

memang membaca, bukan dikarenakan ingin

mendapatkan pujian dan penghargaan.

b. Minat Ekstrinsik

Minat ekstrinsik merupakan minat yang

berhubungan dengan tujuan akhir dari kegiatan

tersebut, jika tujuan tersebut sudah tercapai maka

ada kemungkinan rasa minat tersebut hilang.41

7. Masyarakat

a. Pengertian Masyarakat

Manusia diciptak oleh Allah Swt, tidak hanya

sekedar sebagai makhluk invidu yang terdiri dari jasmani

41

Yeti Budiyarti, Minat Belajar Siswa Terhadap Mata Pelajaran Bahasa

Indonesia, Skripsi, (Jakarta, UIN Syarif Hidayatullah: 2011), h. 17.

Page 69: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

52

dan rohani, tetapi manusia juga diciptakan sebagai

makhluk sosial yang hidup untuk bekerja sama dengan

sesamanya untuk membentuk keluarga, suku dan bangsa,

dalam kondisi sebagai makhluk sosial itulah, manusia

berkenalan satu dengan yang lain, saling berhubungan,

saling tolong menolong, dan melakukan sebuah kerja

sama, dan membentuk sebuah kelompok atau kesatuan

sosial. Kelompok social yang paling kecil adalah

keluarga, kelompok sosial ini berkembang lagi menjadi

lebih besar, berawal atas dasar pemisahan diri melalui

pernikahan. Maka terbentuk kelompok sosial baru dan

lebih besar yang disebut keluarga besar, kelompok

keluarga besar kemudian berkembang dan bergabung

dengan kelompok kelurga besar yang lain, maka terbentuk

lah kelompok yang lebih besar dan lebih luas menjadi

suku bangsa.

Kelompok yang disebut sebagai kelompok sosial

dalm ilmu sosiologi itu, dalam ilmu ketatanegaraan

dinamakan masyarakat. Maka dari itu dapat disimpulkan,

masyarakat merupakan sekelompok orang yang terikat

Page 70: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

53

dengan kesamaan cita-cita, tujuan dan bekerja sama dalam

mencapai sebuah tujuan.42

Masyarakat pada dasarnya terdiri dari dua

golongan yang satu dengan yang lain saling menguatkan,

ialah masyarakat keluarga dan masyarakat kepentingan.

Masyarakat kepentingan berawal dari kelompok sosial

yang dimana anggotanya tidak berasal dari keturunan atau

pernikahan, melainkan atas dasar kepentingan bersama.

b. Masyarakat Keluarga

Kelompok sosial dalam bentuk keluarga

merupakan cikal bakal terbentuknya bangsa, unsur

sebagai masyarakat yang terkecil sudah terpenuhi dalam

keluarga. Cita-cita yang terlukis pada kesepakatan

bersama antara suami dan istri membentuk rumah tangga

yang bahagia dunia dan akirat, dan rahma dan mawaddah.

Interaksi sosial dalam suatu masyarakat keluarga sangat

berperan penting dalam membentuk watak dan

kepribadian.

42

H.A.S. Moenir, Manajemen Pelayanan Umum, (Jakarta, PT. Bumi Aksara:

2015),Cet, ke-11, h. 1.

Page 71: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

54

Kesempatan untuk berkumpul dengan anggota

keluarga cukup leluasa sehingga hubungan sosial dan

interaksi sosial menjadi sangat efektif dan intensif. Hal ini

dikecualikan untuk suami dan istri karier yang praktis,

karena waktu yang tersedia unutk keluarga sangat

terbatas, seringkali waktu hanya ada pada saat malam hari,

dan hari-hari libur. Interaksi sosial dalam lingkungan

keluarga juga sangat berfungsi untuk mengembangkan

sifat patuh terhadap agama, norma, suka berkorban, dan

sifat lain yang positif.43

c. Masyarakat Kepentingan

Istilah lain yang biasa digunakan untuk masyarakat

kepentingan adalah masyarakat khusus. Terbentuknya

masyarakat khusus berawal dari munculnya berbagai

kepentingan yang berbeda pada kelompok sosial yang ada,

yang tidak tertampung pada kelompok itu. Hal tersebut

sangat mungkin terjadi karena tumbuhnya berbagai

kebutuhan hidup disertai dengan tumbuhnya berbagai

kesempatan yang dapat menampung berbagai

43

Ibid., h. 2

Page 72: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

55

kepentingan. Kerena kepentingan yang sangat beragam

dan bertambah banyak, maka pertumbuhan masyarakat

khususpun menjadi lebih kompleks dan terbagi menjadi

masyarakat khusus atas dasar lapangan pekerjaan,

keahlian, status, lokasi, periodasi dan lain sebagainya.44

Kemuadian masyarakat keluarga dan masyarakat khusus

secara keseluruhan disebut masyarakat umum yang

mencakup seluruh warga Negara dimanapun mereka

berada.45

d. Dasar Lapisan Masyarakat

Dasar ukuran atau kriteria yang biasa dipakai

dalam menggolongkan anggota masyarkaat yaitu:

1. Ukuran kekayaan merupakan dasar yang paling

banyak digunakan dalam lapisan sosial.

2. Ukuran kekuasaan merupakan seseorang yang

mempunyai kekuasaan atau wewenang yang besar

akan masuk dalam lapisan atas dan yang tidak

mempunyai kekuasaan maka masuk dalam lapisan

bawah.

44

Ibid., h. 3 45

Ibid., h. 5.

Page 73: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

56

3. Ukuran kehormatan merupakan ukuran

kehormatan tersebut mungkin terlepas dari ukuran-

ukuran kekayaan dan kekuasaan, orang yang

disegani dan dihormati, mendaptkan tempat yang

teratas dalam lapisan sosial.

4. Ukuran ilmu pengetahuan merupakan biasa

dipakai oleh masyarakat yang menghargai ilmu

pengetahuan.46

e. Macam-Macam Kelas Sosial

Marx membagi kelas dalam dua kelompok, yaitu

Borjuis dan Proletar, namun sejumlah ilmuan sosial

membedakan menjadi tiga kelas atau lebih, yaitu:

1. Kelas atas, kelas ini ditandai oleh kekayaan,

pengaruh baik dalam sektor-sektor masyarakat

perorangan atau umum, memiliki penghasilan yang

tinggi, tingkat pendidikan yang tinggi dan

kestabilan kehidupan keluarga.

46

Jurnal, Wijianto, Ika Farida Ulfa, Pengaruh Status Sosial dan Kondisi

Ekonomi Keluarga Terhadap Motivasi Bekerja Bagi Remaja Awal (Usia 12-16

Tahun) di Kabupaten Ponorogo, (Universitas Muhammadiyah Ponorogo: 2016), h.

193, https://journal.Unidagontor.ac.id Diakses pada tanggal 4 Februari 2020.

Page 74: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

57

2. Kelas menegah, kelas ini ditandai dengan tingkat

pendidikan yang tinggi, penghasilan dan memiliki

penghargaan yang tinggi terhadap kerja keras,

pendidikan, kebutuhan menabung,dan perencanaan

masa depan, serta mereka dilibatkan dlaam

kegiatan komunitas.

3. Kelas bawah, terdiri dari kaum buruh kasar,

penghasilannya relative lebih rendah sehingga

tidak mampu untuk menabung, lebih berusaha

memenuhi kebutuhan masa depan, pendidikan

rendah, dan menerima dana kesejahteraan dari

pemerintah.47

47

Nita Chairunnisa, Perbedaan Persepsi Masyarakat Kelas Menengah

Dengan Kelas Bawah Terhadap Pendidikan Sebagai Investasi Ekonomian Dan

Investasi Sosial, Skripsi (Jakarta, UIN Syarif Hidayatullah: 2016), h. 18.

Page 75: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

58

Page 76: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

59

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Pendekatan

Pada penelitian ini, pendekatan yang digunakan adalah

pendekatan kualitatif. Hal tersebut sesuai dari judul penelitian yang

akan diteliti dan beberapa referensi dari penelitian terdahulu.

Menurut Sukmadinata, dalam buku Pendekatan Praktis Metode

Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif, penelitian kualitatif bersifat

induktif, peneliti membiarkan permasalahan-permasalahan muncul dari

data atau dibiarkan ternuka untuk interpretasi. Data dihimpun dengan

pengamatan yang seksama, mencakup deskripsi dalam konteks yang

mendetail disertai catatan-catatan hasil wawancara yang mendalam,

serta hasil analisis dokumen dan catatan-catatan. Penelitian kualitatif

mempunyai dua tujuan utama, yaitu menggambarkan dan

mengungkapkan (to describe and explore), dan menggambarkan dan

menjelaskan (to describe and explain).48

Dalam penelitian kualitatif ini peneliti menggambarkan

fenomena yang apa adanya, tidak memberikan prilaku yang tidak

48

Muhajirin dan Maya Panorama, Pendekatan Praktis Metode Penelitian

Kualitatif dan Kuantitatif, (Yogyakarta: Ideas Press Yogyakarta, 2017), hlm. 24.

Page 77: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

60

menyenangkan, manipulasi, atau mengubah pada objek yang diteliti.

Dalam penelitian ini, peneliti ingin mengetahui strategi manajemen

pemasaran serta faktor dan penghambatnya pada biro travel haji dan

umrah PT. Anugerah Quba Mandiri Pelembang.

B. Jenis Penelitian Dan Sumber Data

1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian field research

yaitu penelitian lapangan dimana peneliti mengamati secara

langsung objek yang akan diteliti. Penelitian ini juga merujuk

pada teori-teori yang sudah dirumuskan oleh peneliti

terdahulu.

2. Sumber Data

a. Sumber Data Primer adalah sumber data yang langsung

memberikan data kepada pengumpul data. Dalam

penelitian ini yang dijadikan sumber data primer adalah

yaitu ketua perusahaan, karyawan perusahaan, dan

jamaah.

b. Sumber Data Sekunder adalah sumber data yang tidak

langsung diberikan kepada pengumpul data. Dalam

Page 78: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

61

penelitian ini yang menjadi data sekunder adalah dokumen

perusahaan, buku, dan penelitian terdahulu. Di antaranya

buku karangan Amirullah, Manajemen Strategi Teori-

Konsep-Kinerja, dan buku-buku yang berkenaan dengan

masalah strategi, manajemen, pemasaran, haji dan umrah.

3. Tehnik Pengumpulan Data

Teknik yang digunakan peneliti untuk mendapatkan

data dari penelitian ini yaitu:

a. Wawancara

Wawancara adalah metode pengumpulan data

dengan cara tanya jawab yang dilakukan secara

sistematis dan berlandaskan kepada tujuan penelitian.49

Dalam penelitian ini wawancara dilakukan dengan dua

jenis pertanyaan yang pertama pertanyaan yang dibuat

sendiri oleh penulis sebagai bahan landasan atau

panduan dalam wawancara, kedua pertanyaan yang

akan ditanyakan kepada responden muncul dengan

sendiri secara spontan sesuai dengan tema wawancara

49

Indrayanto, Metodologi Penelitian, (Palembang, Cv. Amanah: 2017 ,

h. 152.

Page 79: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

62

yang akan dibahas. Wawancara tersebut dilakukan

kepada responden yang dalam hal ini menjadi

responden yaitu: karyawan, jamaah, dan ketua PT.

Anugerah Quba Mandiri.

b. Observasi

Menurut Suharsimi Arikunto, dalam bukunya

Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik,

mengatakan “observasi adalah suatu teknik yang

dilakukan dengan cara mengadakan pengamatan

secara teliti serta pencatatan secara sistematis”.50

Observasi yang dilakukan oleh penulis dalam

penelitian ini adalah dengan cara mengumpulkan data

dan keterangan-keterangan yang akan penulis lakukan

secara langsung di PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang bagaimana proses pelaksanaan strategi

manajemen pemasaran yang dilakukan sehingga dapat

meningkatkan daya tarik masyarakat.

50

Suharsimi, Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik,

(Jakarta: Rineka Cipta, 2014), h. 36.

Page 80: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

63

c. Dokumentasi

Dokumentasi adalah catatan dari sebuah

pristiwa yang sudah berlalu, dokumentasi juga dapat

berbentuk gambar, tulisan, dan karya monumental

seseorang. Bogdan mengatakan dalam buku Sugiono,

Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.

Dokumentasi Hasil sebuah penelitian dari wawancara,

akan lebih dapat dipercaya jika didukung dengan

sejarah pribadi kehidupan pada masa kecil, tempat

kerja, sekolah, autobiografi, dan masyarakat.51

Dokumen disini berupa jurnal, buku, artikel dan lain

sebagainya yang berkaitan dengan strategi manajemen

pemasaran dari suatu PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang.

4. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan pada PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang beralamat di Jl. A. Yani No. 1178

(Simpang Pom Bensin Tangga Takat Plaju) Palembang.

51

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, (Bandung,

Alfabeta: 2018), h. 240.

Page 81: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

64

5. Tehnik Analisis Data

Pada penelitian ini, analisis data yang di gunakan

adalah deskriptif kualitatif yang mengambil teori dari “Milles

dan Huberman analisis data kualitatif dilakukan dengan proses

reduksi data, penyajian data, dan verifikasi.52

Hasil dari data

yang telah dikumpulkan dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang maupun dari responden yang diwawancarai

kemudian diolah dengan mengelompokkan beberapa

pembahasan yang sesuai dengan permasalahan, kemudian data

dianalisis secara teliti dan sistematis, sehingga mendapatkan

kesimpulan data yang akurat.

6. Sistematika Penulisan

Untuk memudahkan penyusunan skripsi ini

pembahasannya dibuat secara sistematis yaitu:

BAB I: Pendahuluan

Pendahuluan yang berisikan batasan masalah, latar

belakang masalah, rumusan masalah, tujuan dan kegunaan

penelitian.

52

Ibid, h. 246.

Page 82: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

65

BAB II: Tinjauan Teori

Pada bab ini membahas mengenai tinjauan pustaka,

kerangka teori, dan landasan teori.

BAB III: Metode Penelitian

Pada bab ini membahas mengenai metodelogi

penelitian dan sistematika penulisan.

BAB IV: Hasil dan Pembahasan

Hasil penelitian, yang berisi tentang gambaran umum

PT.Anugerah Quba Mandiri Palembang, dan hasil penelitian

strategi pemasaran travel haji dan umroh PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang dalam meningkatkan daya tarik

masyarakat, serta faktor pendukung dan penghambat dalam

melaksanakan pemasarannya.

BAB V: Penutup

Pada bagian ini berisi tentang kesimpulan dan saran

Page 83: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

67

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Objek Penelitian

1. Sejarah PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

Secara historis, PT. Anugerah Quba Mandiri merupakan

perusahaan yang bergerak di bidang tour dan travel, di

resmikan pada tanggal 19 januari 2013 oleh walikota

Bengkulu Bapak H. Helmi Hasan, dengan tujuan memberikan

kemudahan dan pelayanan istimewa kepada para jamaah

untuuk melaksanakan ibadah haji dan umroh, serta

memberikan pelayanan pelanggan untuk paket pariwisata

domestik dan internasional.53

PT. Anugerah Quba Mandiri resmi terdaftar sebagai

penyelenggara perjalanan ibadah umroh dan haji plus dari

Kementerian Agama Republik Indonesia berdasarkan SK NO :

848 / Tahun 2016, memiliki alamat di Jl. S. Parman No. 17 K.

Tanah Patah, Kota Bengkulu, sedangkan PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang baru berdiri selama dua tahun yang sudah

53

www.aqmtourtravel.com, jumat, Tanggal 27 Maret 2020.

Page 84: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

68

terdaftar menjadi penyelenggaraan perjalanan ibadah umroh

dan haji plus dari Kementerian Agama Provinsi Palembang

Sumaterra Selatan berdasarkan SK NO : 474 / Tahun 2019.

Sebagaimana pernyataan dari ustadz Riduwan sebagai berikut:

“iya Alhamdulillah, mungkin berawal dari sepuluh tahun

dari Bengkulu PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

sudah mendirikan beberapa kantor cabang dari seluruh

Bengkulu baik dari Kabupaten dan Kota yang ada di

seluruh Bengkulu, Alhamdulillah sudah terjaring semua,

kemudian pimpinan ingin bergerak lagi ke Sumatera

Selatan. Maka kurang lebih sudah dua tahun ini In Syaa

Allah, sudah didirikan kantor cabang, akta notaris dan

segala macam sudah kita lengkapi semua, kita mulai dari

kantor yang beralamat di Tangga Takat itu karena

pimpinan PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ini

sebenarnya dia dilahirkan di plaju di tangga takat ini,

nama AQM itu secara jelas singkatan dari Anugerah

Quba Mandiri, sebenarnya secara tersirat itu namanya

ini sial dari Allah, Qur‟an, dan Muhammad, kenapa

dibuat seperti itu karena kami ingin membuat suatu

pemahaman kalau bekerja di travel haji umroh ini bukan

bekerja kepada manusia, ini kan ibadah bekerja kepada

Allah, Al-Qur‟an, dan untuk mewujudkan kecintaan

kepada nabi Muhammad Saw ”.54

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang berawal dari

setelah sepuluh tahun berdirinya di Bengkulu PT. Anugerah

Quba Mandiri sudah mendirikan beberapa kantor cabang yang

ada di seluruh Kabupaten dan Kota yang ada di Bengkulu,

54 Riduwan, Kepala Cabang PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Kantor PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang, Rabu,

Tanggal 11 Maret 2020.

Page 85: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

69

pimpinan perusahaan juga ingin bergerak ke Sumatera Selatan,

maka dari itu terbentuk lah PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, nama AQM secara jelas singkatan dari Anugerah

Quba Mandiri, secara tersirat nama AQM berinisial dari Allah,

Al-Qur‟an, dan Muhammad, nama tersebut dibuat dengan

tujuan memberikan pemahaman bahwa bekerja itu bukan

kepada manusia tapi kepada Allah, Al-Qur‟an, dan

mewujudkan kecintaan kepada nabi Muhammad Saw, PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang kurang lebih sudah dua

tahun berdiri, semua akta notaris dan segala macam sudah di

lengkapi semua. PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ini

beralamat di Jl. Ahmad Yani No. 1178 Samping Pom Bensin

Tangga Takat Palembang.

2. Visi dan Misi PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

Visi dan Misi dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang sama seperti kantor pusat PT. Anugerah Quba

Mandiri sebagai berikut:

a. Visi

1. Melayani dengan hati.

Page 86: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

70

2. Memudah dan memberangkatkan tanpa masalah

untuk memberangkatkan sebanyak-banyaknya umat

menuju Baitullah.

b. Misi

Menyadarkan umat atas pentingnya umroh sebagai cara

mendapatkan keridhoan Allah dan menyelesaikan

seluruh masalah dunia akhirat.

3. Struktur Organisasi

Struktur organisasi memiliki peran yang sangat penting

untuk suksesnya semua kegiatan-kegiatan pada suatu

perusahaan, berikut struktur organisasi PT. Anugerah Quba

Mandiri:

Gambar 4.1

Page 87: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

71

Struktur Organisasi

Penasehat : Habib Hasyim Syech Abu Bakar

: Habib Alwi Baraqba

Komisaris : Imelda Deva, SE

Direktur : H. Bambang

Direktur Operasional : Marliadi, SE

Manager : Ewin Firnando, S.Pt

Supervisor Keuangan : Heni Kurniawaty, SE

Staff Administrasi : Desi Arisandi, A.Md

Supervisor Umum & IT : Heru Perdana Putra, A.Md

Staff Driver : Budi Hartono

Office Girl : Rismadana

Staff Umum : Eko Kristover Satrio, S.Sos

Supervisor Marketing : M. Ridwan

Divisi Haji & Umroh : Charles

Customer Service : Fahira Ivanka

Customer Service : Novriliani Wijaya, S.M

Customer Service : Mega Ferantika, S.Kom

Pembimbing Ibadah : Abdurrahman Dody

Muthawif : Arif Rahman Na, LC

Muthawif : Muhammad Uyun, M.Pd I

Page 88: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

72

4. Produk-produk Yang Ditawarkan PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang memiliki

paket-paket umroh pilihan yang ditawarkan kepada

jamaahnya, setiap paket yang ditawarkan ada perbedaan

dalam waktu pemberangkatan serta harga dan fasilitasnya.

Adapun paket umroh yang ditawarkan sebagai berikut:

Tabel 4.1

1) Program Exclusive

Paket Arafah

Jadwal Hari Idr

2019-2020 9 Rp. 36. 500.000,- Kurs Rp. 14.350

Mekkah Fairmon / Dar Al- Eiman / Pullman / Safwa

(*****) Setaraf

Madina Al-Haram / Grand Mercure / Al-Eiman Royal

(*****) Setaraf

Menikmati Hidangan di Restoran Bandara Soekarno-Hatta

Pesawat Garuda Indonesia, Saudi Airlines

Jadwal keberangkatan: 2019-2020

Page 89: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

73

Tabel 4.2

Paket Raudah

Jadwal Hari Idr

2019-2020 9 Rp. 31. 500.000,- Kurs Rp. 14.350

Mekkah Anjum (*****) Setaraf

Madina Dar Al-Eiman Qebla / Dar Al-Eiman Taibah

/ Al-Manar (****) Setaraf

Menikmati Hidangan di Restoran Bandara Soekarno-Hatta

Pesawat Garuda Indonesia, Saudi Airlines

Jadwal keberangkatan: 2019-2020

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa

pemberitahuan terlebih dahulu

Tabel 4.3

2) Program Promo

Paket Muzdalifah

Jadwal Hari Idr

2019-2020 9 Rp. 27.000.000,- Kurs Rp. 14.350

Page 90: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

74

Mekkah Dar Al Eiman Al Khalil / Dar Eiman Grand

(***) Setaraf

Madina Concorde Taibah / Dar Al Eiman Uhud

(***) Setaraf

Menikmati Hidangan di Restoran Bandara Soekarno-Hatta

Pesawat Garuda Indonesia, Saudi Airlines

Jadwal keberangkatan: 2019-2020

Tabel 4.4

Promo Mulia

Jadwal Hari Idr

2019-2020 9 Rp. 27.000.000,- Kurs Rp. 14.350

Mekkah Anjum (*****) Setaraf

Madina Dar Al Eiman Qebla / Dar Al Eiman Taibah

/ Al Manar (****) Setaraf

Pesawat Lion Air

Starting Palembang

Jadwal keberangkatan: Starting Oktober 2019

Page 91: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

75

Tabel 4.5

Promo Super Hemat

Jadwal Hari Idr

2019-2020 9 Rp. 20.500.000,-

Mekkah Dar Al-Eiman Al Khalil / Le Meredian

Towers (***) Setaraf

Madina Concorde Taibah / Dar Al-Eiman Uhud

(****) Setaraf

Pesawat Lion Air

Starting Palembang + perlengkapan Rp. 1.000.000,-

Jadwal keberangkatan: Starting Oktober 2019

Semua paket umroh bisa request tour ke Negara wisata

misalnya Turki dll.

Pelunasan mengikuti kurs dolar pada saat pelunasan.

Pelunasan maksimal dua bulan sebelum keberangkatan

termasuk dokumen seperti: paspor, kartu kuning,

biometric dan foto.

Page 92: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

76

Untuk keberangkatan Desember (High Season) +

penambahan Rp. 1.000.000,-55

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan

terlebih dahulu

5. Hadiah Langsung Untuk Jamaah Haji / Umroh

Dalam setiap perusahaan travel haji dan umroh

tentunya membutuhkan hadiah untuk semua jamaahnya,

hadiah tersebut yaitu:

*(kecuali paket promo super hemat)

a. Travel bag

b. Mukena / kain ihram

c. Tas paspor

d. Tas sandal

e. Kain seragam PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

f. Buku panduan manasik

g. Syal PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

h. Id card

i. Piagam umroh*

j. Cd foto (by request)*

55

Brosur Umroh PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang, Palembang, rabu,

Tanggal 11 Maret 2020.

Page 93: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

77

Harga paket sudah termasuk :

a. Tiket pesawat Palembang-Jakarta-Jeddah/Madina (PP)

b. Akomodasi berdekatan dengan tempat ibadah

c. Makanan masakan Indonesia prasmanan

d. Transportasi bus full ac

e. Bimbingan manasik dan muthawil

f. Bagasi 15 kg sudah termasuk air zam-zam

g. Airport tax, handing dan perlengkapan

Harga belum termasuk:

a. Penegluaran pribadi, laundry, telephone

b. Kelebihan bagasi diatas 15 kg (over weight)

c. Kartu kuning (suntik vaksin meningitis)

d. Pembuatan paspor dan biometric

e. Pembuatan surat mahrom Rp. 350.000,- (wanita dibawah

45 tahun)

f. Tour / ziarah diluar paket.56

6. Persyaratan Pendaftaran

a. Mengisi formulir pendaftaran dan membayar DP Rp.

5.000.000,-

56

Brosur Umroh PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang, Palembang, rabu,

Tanggal 11 Maret 2020.

Page 94: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

78

b. Menyerahkan fotocopy KTP dan fotocopy KK.

c. Menyerahkan surat nikah asli bagi suami istri.

d. Menyerahkan akte kelahiran bagi anak-anak.

e. Passport yang masih berlaku minimum 6 bulan.

f. Kartu kuning (suntik vaksin meningitis).

g. Nama di passport 3 suku kata, (contoh: Ahmad

Muhammad Mahmud).

h. Pasphoto berwarna ukuran 3 x 4 = 10 lembar, 4 x 6 = 10

lembar.

Background photo putih 80% focus wajah.

i. Bagi yang berada diluar Palembang persyaratan

pendaftaran dapat dikirim melalui email admin PT.

Anugerah Quba Mandiri Tour : [email protected]

dan administrasi bisa diselesaikan melalui transfer ke

salah satu rekening bank kami, sebagai berikut: Mandiri

(A/N PT Anugerah Quba Mandiri, Nomor Rekening :

113 00 028 35 555), Bank BRI (A/N PT Anugerah Quba

Mandiri, Nomor Rekening : 0698 01 000191309), BNI

Syariah (A/N PT Anugerah Quba Mandiri, Nomor

Rekening : 4314 342 67), Bank Muamalat (A/N PT

Page 95: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

79

Anugerah Quba Mandiri, Nomor Rekening : 4330 0030

21), Bank Syariah Mandiri (A/N PT Anugerah Quba

Mandiri, Nomor Rekening : 7047821864). Pesawat yang

digunakan untuk keberangkatan haji dan umroh PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang yaitu: Oman Air,

Etihad Airways, Emirates, Garuda Indonesia, Saudi

Arabian Airlines, Lion Air, dan Sriwijaya Air.

B. Pembahasan

1. Strategi Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang Dalam Meningkatkan Daya Tarik Masyarakat

Kata strategi bersal dari bahasa Yunani “stratego”

yang berarti merencanakan pemusnahan musuh menggunakan

sumber-sumber yang efektif.57

Pemahaman tentang sebuah

taktik dan strategi merupakan suatu hal yang tidak bisa di

abaikan oleh sebuah perusahaan.

Pemahaman yang baik mengenai sebuah konsep

strategi dan konsep lain yang berkaitan, sangat menentukan

suksesnya strategi yang disusun. Menurut Chandler dalam

57

Ernie Tisnawati Sule, Kurniawan Saefullah, op. cit, h.132.

Page 96: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

80

skripsi Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Penjualan

Tahu Baxo Ibu Pudji Unggaran Dalam Perspektif Ekonomi

Islam konsep strategi sebagai berikut:

a. Tindakan yang dilakukan oleh sebuah perusahaan agar

bisa melakukan kegiatan lebih baik dibandingkan

dengan pesaingnya dengaan cara menjaga keahlian-

keahlian tenaga kerja serta kemampuan sumber daya.

Dua faktor tersebut bisa menyebabkan perusahaan

dapat unggul dibandingkan denganperusahaan lainnya.

b. Keunggulan bersaing disebabkan pilihan strategi yang

dilakukkan oleh perusahaan untuk merebut peluang

pasar. Jika sebuah perusahaan ingin meningkatkan

usahanya dalam persaingan yang semakin ketat,

perusahaan harus memilih prinsip ini. Porter

mengatakan terdapat tiga strategi, yaitu:

c. Strategi diferensiasi, cirinya yaitu perusahaan

mengambil sebuah keputusan untuk membangun

persepsi potensial terhadap suatu produk atau jasa yang

unggul agar terlihat berbeda dengan produk yang lain.

Page 97: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

81

d. Strategi kepemimpinan biaya menyeluruh, cirinya yaitu

perusahaan lebih memperhitungkan pesaing dari pada

pelanggan, dengan cara memfukuskan harga jual

produk yang murah, sehingga untuk biaya produksi,

promosi, riset, bisa ditekan, jika perlu produk yang

dihasilkan hany sekedar meniru produk dari perushaan

yang lain.

e. Strategi focus, cirinya yaitu perusahaan

mengkonsentrasikan pada mangsa pasar yang kecil

untuk menghindari pesaing dengan menggunkana

strategi kepemimpinan biaya menyeluruh atau

diferensiasi. 58

Perusahaan biro travel haji dan umroh memiliki

strategi pemasaran yang berbeda dengan perusahaan yang

bergerak di bidang yang sama dan memiliki permasalahan

pemasaran yang berbeda juga dan memiliki sistem manajemen

yang berbeda untuk mengatur strategi pemasaran, agar bisa

menarik minat jamaah untuk menggunakan jasa perusahaan.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang sebagai biro travel

58

Lilis Wahidatul Fajriyah, op. cit, h. 38.

Page 98: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

82

haji dan umroh memiliki program-program yang sudah dibuat

dan disusun dengan baik untuk mencapai suatu tujuan

kesuksesan perusahaan, sebagaimana menurut bapak Samawi

selaku tim pemasaran dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang mengataan, sebagai berikut:

“Jadi strategi pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang dalam menarik jamaah, jadi kita berjalan

memasarkan produk-produk dari PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang ini bisa dengan beberapa cara

strategi, jadi yang pertama bisa langsung bertatap muka

dengan jamaah perindividu, yang kedua melalui majlis-

majlis ta‟lim baik pengajian untuk kelompok bapak-

bapak maupun kelompok pengajian ibu-ibu, kemudian

strategi yang berikutnya adalah kita datang ke instansi

pemerintah, swasta, sekolah, dan lain sebagainya,

untuk terjun ke masyarakat dalam hal informasi

layanan travel kita dalam hal ini PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang kita pasarkan mungkin begitu”.59

Strategi komunikasi pemasaran adalah istilah yang

digunakan untuk menerangkan arus informasi tentang sebuah

produk dari pemasaran sampai kepada konsumen, pemasaran

dengan menggunakan iklan publisitas, pemasaran langsung,

promosi penjualan, dan penjualan langsung untuk memberikan

informasi yang diharapkan dapat memberikan pengaruh

59

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 99: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

83

keputusan pembelian oleh konsumen, sebaliknya konsumen

menggunakan dalam suatu proses pembelian untuk

menghimpun organisasi tentang ciri serta manfaat produk.60

Travel haji dan umroh PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang sudah melakukan pemasaran secara baik yang

langsung terjun ke lapangan mendatangi langsung masyarakat

per individu, melalui pengajian bapak-bapak atau ibu-ibu,

bahkan juga mendatangi langsung instansi pemerintahan

maupun swasta dan ke sekolah-sekolah, dan juga melalui

media sosial, dengan tujuan memasarkan layanan PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang agar masyarakat ingin

menggunakan jasa layanan dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang.

Melakukan berbagai macam pemasaran sebuah

perusahaan tentunya memiliki sebuah tim atau orang yang

bekerja keras dalam membuat suatu strategi untuk

memasarkan produknya, bahkan juga langsung terjun ke

lapangan untuk melihat kebutuhan dari masyarakat dalam hal

ibadah umroh, maka dari itu PT. Anugerah Quba Mandiri

60

Lilis Wahidatul Fajriyah, op. cit, h. 21.

Page 100: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

84

Palembang memiliki orang-orang yang terpercaya untuk

memasarkan produk-produk nya, sebagaimana yang di katakan

bapak Samawi sebagai berikut:

“ Yang terlibat dalam manajemen pemasaran ini adalah

mereka-mereka yang telah direkrut oleh PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang sebagai agen, sebagai tenaga

pemasran yang tentu saja mereka yang telah dibekali

dengan produk dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang itu sendiri, dan mereka itu adalah bisa

berasal dari mantan jamaah, bisa juga para pengurus,

dan ketua-ketua masjid, ketua majlis ta‟lim itu yang

menjadi tenaga pemasaran”. 61

Orang yang terlibat dalam bidang pemasaran PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang ini adalah mereka orang-

orang yang ditunjuk oleh perusahaan, mereka juga bisa berasal

dari mantan jamaah PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

ketua masjid, ketua majlis ta‟lim, dan tentu mereka dibekali

dengan produk-produk dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, serta dilatih untuk memasarkan produk, supaya

produk yang disampaikan kepada masyarakat, bukan hanya

sampai tetapi diterima dan mampu menarik minat jamaah

untuk menggunakan jasa perusahaan. Karena sebuah

perusahaan biro travel sangat bergantung dengan seorang yang

61

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 101: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

85

mampu memasarkan produknya dengan baik, apabila

pemasaran yang dilakukan gagal maka dampak negatif nya

adalah perusahaan bisa bangkrut, begitu juga sebaliknya jika

pemasaran yang dilakukan sukses dan sesuai dengan harapan

maka dampak positif nya perusahaan tersebut akan

berkembang dan sukses.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang bukan hanya

memiliki orang-orang yang mampu memasarkan produknya,

perusahaan juga memiliki target pasar yang akan menjadi pasar

atau sasaran dalam memasarkan produknya, sebagaimana yang

di sampaikan oleh bapak Samawi sebagai berikut:

“semua masyarakat, semua kaum muslimin, semua

umat islam, itu menjadi target dari pemasaran PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang. Jadi kalau dia non

muslim tentu saja tidak akan mungkin kita pasarkan

kepada mereka, dan tidak ada beda baik masyarakat

menengah ke atas ataupun menengah ke bawah

sebetulnya dalam target pemasaran itu semua jamaah

maupun calon jamaah itu diperlakukan sama yang

membedakan itu adalah barang kali fasilitas, harga,

sesuai dengan kemampuan jamaah. Tentunya jamaah

yang kelas atas barang kali mereka mampu ya, tapi

untuk kelas menengah kebawah barang kali mereka

cukup pas-pasan saja yang penting bisa beribadah

ketanah suci”.62

62

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 102: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

86

Strategi pemasaran yaitu sebuah keseluruhan, program

perusahaan untuk menentukan target pasar serta memuaskan

konsumen dengan cara membangun kombinasi elemen dari

bauran pemasaran, produk, promosi, distribusi, dan harga.

Perencanaan dari strategi pemasaran yaitu mencari peluang

yang menarik dan mengembangkan strategi pemasaran yang

menguntungkan, strategi pemasaran merinci pasar sasaran dan

bauran pemasaran yang terkait dengannya. Ada tiga macam

komponen yang saling berkaitan yaitu:

a. Pasar sasaran.

b. Kelompok pelanggan yang cukup homogen (sama)

yang akan dibidik oleh perusahaan.

c. Bauran perusahaan variabel dalam kendali perusahaan

yang akan digunakan perusahaan secara bersama-sama

untuk memuaskan kelompok sasaran ini.63

Target pasar dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang adalah semua orang-orang muslim, tidak ada beda

dalam memasarkan produknya dengan masyarakat menengah

ke bawah dan menengah ke atas, yang membedakan nya

63

Lilis Wahidatul Fajriyah, op. cit, h. 20.

Page 103: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

87

adalah fasilitas dan harga yang mereka pilih. PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang tidak menjual dengan harga murah

tetapi menjual kualitas layanan, sebagai mana yang di katakan

oleh bapak Samawi, sebagai berikut:

“tetapi kami tidak memasarkan PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang ini dengan harga yang murah tetapi

kami menjual kualitas layanan, jadi murah tapi

jamaahnya menderita akan lebih baik sedikit mahal

tetapi jamaah nya puas mendapatkan layanan yang

paripurna, mendapatkan tempat penginapan yang

nyaman, mendapatkan transportasi yang nyaman, itu

yang kami utamakan. Daripada mereka membayar

dengan harga murah tetapi mereka pulang dengan

keluh kesah”.64

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang juga menjual

dengan harga murah melainkan menjual kualitas layanan, PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang lebih baik menjual

dengan harga yang sedikit mahal dengan layanan yang bagus

dan nyaman untuk jamaah, dibandingkan menjual dengan

harga yang murah tapi jamaah tidak merasakan kenyaman, PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam hal ini sangat

mementingkan kenyamanan jamaah dalam beribadah agar

jamaah mendapatkan ibadah yang mabrur, apabila jamaah

64

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 104: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

88

merasakan kenyamanan maka hal ini akan berdampak positif

untuk perusahaan karena akan berkesinambungan untuk calon

jamaah yang lain, sebab jamaah yang sudah pernah

menunaikan ibadah umroh melalui PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang akan menceritakan pengalaman selama

beribadah di tanah suci melalui PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang hal ini juga salah satu pemasaran yang sangat baik

untuk perusahaan supaya masyarakat ingin menggunakan jasa

layanan dari PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang selain

memiliki orang-orang yang memasarkan produk dan memiliki

target pasar, perusahaan juga berusaha semaksimal mungkin

untuk meyakinkan masyarakat terhadap produk yang mereka

pasarkan supaya masyarakat ingin menggunakan jasa layanan

dari perusahaan, untuk meyakinkan masyarakat bukan sebuah

hal yang mudah karena masyarakat memiliki kebutuhan yang

berbeda-beda oleh sebab itu PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang dalam meyakinkan masyarakat tentu memiliki cara

tersendiri, seperti yang di katakan oleh bapak Samawi sebagai

berikut:

Page 105: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

89

“Tentu saja ini menyangkut dengan strategi bagaimana

kita meyakinkan jamaah agar bisa menggunakan jasa

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang saya katakan

tadi bahwa di Palembang ini ada puluhan travel umroh

yang menawarkan jasa terbaik mereka terutama ya

salah satu daya tarik nya adalah dengan biaya murah,

sekali lagi kita travel PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang ini adalah travel pemain baru yang ada di

kota Palembang dan sekitarnya, tetapi sebenarnya

untuk di daerah Bengkulu semua kabupaten kota di

daerah Bengkulu itu taunya mereka PT. Anugerah

Quba Mandiri, Lubuk Linggau, Curup itu taunya

mereka PT. Anugerah Quba Mandiri jadi kalau bicara

umroh mereka taunya PT. Anugerah Quba Mandiri”. 65

Banyaknya travel umroh di Palembang yang

menawarkan produk-produk terbaik mereka, hal ini menjadi

tantangan untuk PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

dalam meyakinkan jamaah, untuk menghadapi tantangan

tersebut PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

membutuhkan kerja keras dan strategi yang baik dari tim

marketing karena PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ini

adalah travel baru di Palembang dan sekitarnya, sedangkan di

semua kabupaten, kota di daerah Bengkulu, Lubuk Linggau,

dan Curup sudah sangat baik dan sudah dikenal oleh

masyarakat. Untuk meyakinkan jamaah perlu kerja keras dan

65

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 106: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

90

strategi, sebagaimana yang di katakan oleh bapak Samawi

sebagai beriku:

“Nah untuk di Palembang ini saya kira ini karena

pemain baru memang perlu kerja keras kami dari tim

marketing untuk meyakinkan masyarakat bahwa produk kami

adalah produk unggulan dan beberapa jamaah yang sudah

berangkat ini sebetul nya menjadi suatu bagian dari marketing

untuk kami gunakan sebagai pemasaran, jadi mereka

diharapakan memberikan berita baik, informasi baik tentang

produk-produk yang mereka rasakan selama mulai dari

persiapan keberangkatan, di tanah suci, selama di tanah suci,

sampai berangkat pulangnya mereka tidak merasakan keluhan

Itu sudah merupakan salah satu upaya kita untuk meyakinkan

jamaah kita untuk menggunakan fasilitas PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang”. 66

Salah satu strategi yang digunakan untuk meyakinkan

jamaah adalah perusahaan menjadikan jamaah yang sudah

menggunakan jasa PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

sebagai bagian dari tim marketing perusahaan, mereka juga

66

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 107: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

91

diharapkan untuk memberikan informasi dan berita baik

kepada seluruh masyarakat tentang layanan PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang mulai dari pendaftaran sampai

dengan kepulangan ketanah air. Pemasaran melalui media

sosial memang sangat mendukung tetapi pemasaran melalui

mulut ke mulut lebih kuat, sebagaimana yang di katakan oleh

bapak Samawi, sebagai berikut:

“Sebetulnya pemasaran dari mulut ke mulut kebih kuat,

dari media sosial memang mendukung, orang tahu ada

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang tentu saja dari

media sosial. Zaman sekarang tidak bisa dipungkiri

lagi bahwa media sosial itu sarana komunikasi dan

informasi yang baik, tetapi kadang-kadang orang tidak

begitu ngeh bagaimana bentuk layanan yang

sebenarnya, nah ketika mereka di follow up dengan

kunjungan secara langsung, mengobrol secara pribadi

mereka akan lebih nyaman dan memahami tentang

produk yang kita tawarkan ”. 67

Pemasaran dari mulut ke mulut sangat kuat

pengaruhnya terhadap minat jamaah untuk menggunakan jasa

layanan perusahaan, dibandingkan melalui media sosial,

pemasaran dari mulut ke mulut seseorang dapat lebih paham

tentang produk yang ditawarkan oleh perusahaan, sedangkan

67

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 108: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

92

melalui media sossial seseorang belum tentu mengerti secara

detail tentang produk yang di tawarkan.

Staretegi komunikasi pemasaran adalah istilah yang

digunakan untuk menerangkan arus informasi tentang sebuah

produk dari pemasaran sampai kepada konsumen. Pemasaran

dengan menggunakan, iklan publisitas, pemasaran langsung,

promosi penjualan, dan penjualan langsung untuk memberikan

informasi yang diharapkan dapat memberikan pengaruh

keputusan pembelian oleh konsumen. Sebaliknya, konsumen

menggunakan dalam suatu proses pembelian untuk

menghimpun organisasi tentang ciri serta manfaat produk.68

Media sosial sebuah media informasi dan komunikasi

yang baik, pemasaran melalui media sosial sudah dilakukan

tetapi, masyarakat kurang begitu memahami tentang layanan

perusahaan, Pemasaran yang lebih kuat dalam meningkatkan

daya tarik masyarakat adalah dengan cara pemasaran melalui

mulut ke mulut, dengan cara mengunjungi secara langsung

akan membuat masyarakat lebih merasa nyaman dan

memahami tentang produk-produk PT. Anugerah Quba

68

Lilis Wahidatul Fajriyah, op. cit, h. 21.

Page 109: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

93

Mandiri Palembang, Dengan seperti itu diharapkan

masyarakat yakin bahwa PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang adalah sebuah travel terpercaya sesuai dengan

harapan semua masyarakat dengan kualitas layanan yang

nyaman untuk jamaah dalam beribadah ke tanah suci.

Dalam menajalankan sebuah pemasaran untuk

meningkatkan daya tarik masyarakat tim PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang bekerja keras serta memiliki strategi

pemasaran tersendiri, di balik semua itu ada sebuah faktor

yang mendukung dan menghambat jalannya pemasaran,

seperti yang di katakan oleh bapak Samawi sebagai berikut:

“kalu faktor pendukung tentu saja PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang mempunyai visi yang jelas bahwa

mereka mendukung setiap kegiatan pemasaran,

kebutuhan jamaah sesuai dengan standar-standar

layanan yang ada, tentunya semuanya ada SOP nya

sesuai dengan standar yang ada di dalam layanan dari

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang itu faktor

yang mendukung, kemudian hal yang medukung

lainnya bahwa masyarakat muslimin ini kan cukup

dominan banyak sekali, tetapi barang kali mereka

belum mendapatkan informasi yang jelas tentang

layanan-layanan travel umroh dan haji sehingga ini

sebetulnya hal-hal yang di gali dan mendukung dari

proses-proses pemasaran nah yang menghambat

sebetulnya hampir dikatakan tidak ada tapi, di wilayah

Sumatera Selatan khusus untuk di Palembang ini saja

kan travel umroh ini kan begitu menjamur nah ini kan

menjadi bukan menghambat tetapi merupakan

Page 110: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

94

kompetiter yang perlu mendapatkan strategi-strategi

khusus bagaimana untuk menggait masyarakat

sehingga mereka yakin travel kita akan lebih nyaman

kan begitu, saya kira kalau penghambat apa nama nya

secara kasat mata sebetulnya tidak ada hanya barang

kali yang jelas itu ya ke arah jangkauan saja”.69

Faktor yang mendukung dalam pemasaran PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang adalah adanya dukungan

dari perusahaan dalam jalannya setiap proses pemasaran serta

semua kebutuhan jamaah didukung oleh perusahaan, sesuai

dengan SOP yang ada di dalam layanan perusahaan, dan hal

yang mendukung lainnya adalah banyaknya kaum muslimin

sehingga bisa menjadi faktor pendukung dalam

pemasarannya.

Banyaknya travel-travel haji dan umroh yang ada di

wilayah Sumatera Selatan khususnya di wilayah Palembang,

bukan lah hal yang menjadi salah satu faktor penghambat

melainkan untuk menjadi kompotiter dalam mencari strategi-

strategi khusus untuk menggait masyarakat sehingga,

masyarakat yakin bahwa travel PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang adalah travel yang nyaman dengan pelayanan

terbaik. Untuk memasarkan produk, tim marketing tentu

69

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 111: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

95

membutuhkan pengorbanan, sebagaimana yang di katakan

oleh bapak Samawi, sebagai berikut:

“jadi kita kan memasarkan produk ini kan tidak hanya

ke wilayah Palembang saja akan tetapi wilayah

sebetulnya wilayah-wilayah pelosok, wilayah

pinggiran, mereka itu kan sebetulnya sangat ingin

menunaikan ibadah haji ibadah umroh tetapi mereka

kurang informasi kurang pengetahuan bagaimana

menggunakan fasilitas ini, nah ini untuk menjangkau

mereka itu ke pinggiran-pinggiran itu tentunya

membutuhkan tenaga dan pengorbanan dari tim

marketing kan tim pemasaran kan itu saja yang

menantang, itu saja yang sedikit menghambat,

sebetulnya dikatakan mengahambat sebenarnya tidak

juga tetapi ini tantangan sebetulnya”.70

Dalam memasarkan produk PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang tim marketing tidak hanya memasarkan di

wilayah kota Palembang saja tapi juga memasarkan produk-

produk PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang kepada

masyarakat-masyarakat yang berada dipinggiran dan pelosok,

hal tersebut membutuhkan waktu, tenaga, dan pengorbanan,

tetapi hal ini mejadi sebuah hambatan sekaligus sebuah

tantangan untuk tim marketing dalam memasarkan produk PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang, supaya masyarakat bisa

70

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 112: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

96

mengenal dan yakin untuk menggunakan layanan dari PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang.

Dalam setiap proses pemasaran selalu ada faktor yang

mendukung dan menghambat jalannya pemasaran, ini yang harus

dihadapi oleh PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang, karena

keberhasilan sebuah pemasaran adalah kunci dari kesuksesan

perusahaan, dengan kerja keras dan kerja tim sangat dibutuhkan

untuk mewujudkan tujuan kesuksesan dari perusahaan, dalam

memasarkan produk-produk PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang banyak harapan dari setiap tim marketing, seperti

yang di katakan oleh bapak Samawi sebagai berikut:

“harapan kita kedepan bahwa PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang akan tetap menjadi pemain yang

terbaik dalam hal layanan travel umroh dan haji

khusus, jadi terbukti di Bengkulu dan sekitarnya travel

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang ini layanan

terbaik dan menjadi pilihan masyarakat di daerah

Bengkulu, Lubuk Linggau, Curup semua kesana, dan

kita harapkan di Palembang pun nanti ke depan PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang dengan

manajemen yang baik, dengan kantor yang kedepan

nya lebih representatif dan petugas-petugas yang lebih

professional In Syaa Allah saya tetap berpikiran positif

bahwa PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang bisa

bersaing dengan pemain-pemain yang ada di kota

Palembang”.71

71

Samawi, Bidang Pemasaran PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Palembang, Rumah Bapak Samawi, Jumat, Tanggal 13 Maret 2020.

Page 113: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

97

Harapan untuk PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang adalah akan menjadi travel yang terbaik dalam hal

layanan ibadah haji dan umroh, hal tersebut sudah dibuktikan

dengan suksesnya PT. Anugerah Quba Mandiri yang berada di

daerah Bengkulu, Curup, dan Lubuk Linggau, dan begitu juga

yang diharapkan kepada PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, harapan yang lainnya yaitu adanya manajemen

yang baik, dengan kantor yang lebih representatif dan petugas-

petugas yang lebih professional, hal tersebut dapat menjadikan

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang mampu bersaing

dengan travel-travel yang ada di Palembang dalam layanan

ibadah umroh dan haji, sehingga bisa menarik minat

masyarakat supaya menggunakan jasa layanan terbaik dari PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang

Dari berbagai macam penjelasan di atas PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang sudah melakukan bauran pemasaran

(marketing mix) Edmund Jerome McCarthy dalam buku

Manajemen Pemasaran Teori dan Aplikasi Pemasaran Era

Tradisional Sampai Era Modernisasi Global mengatakan

“campuran dari MP yaitu Product, Price, Promotion, dan

Page 114: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

98

Place” yaitu (produk, harga, promosi, penyalur atau

distribusi)72

a. Produk, yaitu barang yang nyata atau tidak nyata yang

bisa dijual kepada orang lain, aspek dari produk yang

di ciptakan dapat dispesifikasikan dengan benda atau

jasa. PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang sudah

memiliki berbagai macam produk yang ditawarkan

oleh perusahaan kepada konsumennya.

b. Harga, yaitu mengacu pada jumlah uang yang harus

dibayar oleh seorang pembeli supaya bisa mendapatkan

produk yang kita jual, begitu juga dengan PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang yang sudah

membuat produk yang sesuai dengan kebutuhan

konsumen mulai dari harga dan pelayanannya.

c. Promosi, yaitu sebuah aspek informasi sebuah produk

kepada konsumen, termasuk juga periklanan,

sponsorship, publisitas, promosi penjualan, yang tetap

mengacu kepada berbagai macam metode untuk

mempromosikan merek, produk, dan perusahaan,

72

Herman Malau, op. cit., h. 10.

Page 115: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

99

dalam perusahaan PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang sudah melakukan promosi yang baik

dengan mendatangi majlis-majlis ta‟lim, bekerjasama

dengan perusahaan-perusahaan swasta maupun

pemerintah, kesekolah-sekolah dan lain sebagainya.

d. Penyalur dan distribusi, yang mengacu kepada

penyaluran produk agar sampai ke pelanggan.

Perusahaan PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

dalam hal ini memiliki tim marketing yang sudah

memiliki keahlian serta mengikuti pelatihan dan di

percaya oleh perusahaan dalam menyampaikan produk

perusahaan.

2. Tanggapan Seorang Jamaah Tentang PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang adalah sebuah

perusahaan yang bergerak dalam biro travel haji dan umroh,

yang sudah berdiri kurang lebih dua tahun di kota Palembang,

sebagai biro travel haji dan umroh, PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang memberikan kualitas pelayanan yang

terbaik terhadap jamaahnya, dan pelayanan itu sudah banyak

Page 116: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

100

dirasakan oleh jamaah yang pernah menunaikan ibadah umroh

melalaui jasa pelayanan dari PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, dan tentu ada alasan tersendiri mengapa jamaah

menggunakan pelayanan PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, sebagaimana yang di katakan oleh bapak Ahmad

Muraji selaku jamaah PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, sebagai berikut:

“ PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang travel umroh

itu tepat waktu untuk jadwal keberangkatan sesuai dengan apa

yang telah di sepakati, selain tepat waktu PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang juga bisa berangkat dulu baru bayar (dana

talangan)”. 73

Menurut ibu Yus selaku jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang, sebagai berikut:

“senang dan ada sahabat kami yang bekerja disana,

saya tertarik dengan PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

karena sering mendengar dari orang-orang”74

73

Ahmad Muraji, Jamaah AQM, Palembang, Wawancara, Rumah Bapak

Ahmad Muraji, Jumat, Tanggal 16 Maret 2020. 74

Yus, Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Ibu Yus, Rabu,

Tanggal 29 April 2020.

Page 117: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

101

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang adalah sebuah

travel haji dan umroh keberangkatannya pasti sesuai dengan

jadwal yang disepakati antara jamaah dan pihak perusahaan,

dan jamaah bisa berangkat umroh terlebih dahulu tanpa harus

membayar atau bisa disebut juga dengan dana talangan, dana

talangan adalah dana yang disiapkan oleh perusahaan untuk

jamaah yang belum memiliki uang untuk beribadah umroh,

sistemnya adalah jamaah berangkat umroh terlebih dahulu

setelah, kembali ke tanah air, baru jamaah membayar dengan

cara mencicil, sesuai dengan kesepakatan sebelumnya antara

jamaah dan perushaan.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang selain

keberangkatannya pasti, PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang juga membuat jamaah nya merasa senang dan

tertarik karena jamaah sering mendengar dari sahabat dan

orang-orang yang sudah merasakan pelayanan dari PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang. Dengan pelayanan yang

diberikan kepada jamaah sesuai dengan harapan maka sangat

berpengaruh besar terhadap calon jamaah yang lain.

Page 118: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

102

Jamaah yang melaksanakan ibadah umroh mereka

sangat ingin beribadah dengan kenyaman yang mereka

harapkan, ketika mereka beribadah dengan kenyamanan yang

didapatkan berharap mendapatkan ibadah yang mabrur, PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang dalam hal pelayanan

sangat mengutamakan kenyamanan untuk jamaahnya

beribadah, seperti yang di katakan oleh bapak Ahmad Muraji

sebagi berikut:

“PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

pelayanannya bagus, kebutulan hotel yang kami

tempati itu dekat dengan masjid Nabawi dan Masjidil

Haram paling jaraknya sekitar 150 meter, pelayanan

nya bagus dimulai dari bandara Sultan Mahmud

Badaruddin II, bandara Soekarno-Hata, dan bandara

King Abdul Aziz, semua pelayanan nya bagus,

karyawan-karyawannya banyak sesuai dengan yang di

tawarkan”.75

Menurut ibu Yus selaku Jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang mengatakan, sebagi berikut:

“Pengalaman saya selama beribadah umroh melalui

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang banyak sekali

dan berbagai macam mulai dari rasa senang, petugas

nya baik-baik semua dan tidak ada kekurangan

sedikitpun, dan pelayanan yang diberikan lebih dari

sesuai dengan paket yang ditawarkan”76

75

Ahmad Muraji, Jamaah AQM, Palembang, Wawancara, Rumah Bapak

Ahamd Muraji, Jumat, Tanggal 16 Maret 2020. 76

Yus, Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Ibu Yus, Rabu,

Tanggal 29 April 2020.

Page 119: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

103

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang sebagai travel

haji dan umroh sudah memberikan pelayanan yang bagus

untuk jamaahnya mulai dari ke berangkatan sampai dengan ke

pulangan ke tanah air, pelayanan yang di berikan kepada

jamaah semuanya sama yang membedakannya adalah mulai

dari pesawat, hotel, dan lain sebagainya, sesuai dengan paket

yang dipilih oleh jamaah itu sendiri.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang dengan

memberikan pelayanan yang dirasa sangat baik oleh jamaah

nya maka jamaah sangat merasa bahagia bahkan jamaah

merasa tidak ada kekurangan sedikitpun dan jamaah merasa

lebih dari sesuai terhadap pelayanan yang diberikan kepada

jamaah, sehingga jamaah bisa beribadah dengan nyaman.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang selalu

mengutamakan kenyamanan untuk jamaah nya dalam

beribadah, di balik kenyamanan yang di berikan PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang ingin memberikan keistimewaan

untuk jamaah, mulai dari kenyamanan dalam beribadah,

pelayanan kepada jamaah, pembimbing jamaah, dan lain

Page 120: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

104

sebagai nya, sebagaimana yang di katakan oleh bapak Ahmad

Muraji, sebagai berikut:

“pembimbing pelaksanaan umroh, petugas nya itu

bagus, terdiri dari dua orang tiga orang ada yang di

depan dan di belakang, mereka juga kan merekrut

orang yang dari sana juga, selama menggunakan PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang saya tidak

mengalami masalah, kalu kami sebelum berangkat

melaksanakan manasik sampai tiga kali empat kali”.77

Menurut ibu Yus selaku Jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang mengatakan, sebagi berikut:

“PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang semuanya

istimewa mulai dengan sahabat-sahabat sesama

jamaah, petugas-petugas yang sangat baik-baik

semua”78

Keistimewaan yang dirasakan oleh seorang jamaah PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang adalah pembimbing umroh

dan petugas yang lain semuanya menjalankan tugas sesuai

dengan harapan jamaah, jamaah merasa sangat terbantu dengan

petugas-petugas umroh yang disediakan oleh perusahaan yang

sangat baik, sehingga sangat memudahkan jamaah dalam

77

Ahmad Muraji, Jamaah AQM, Palembang, Wawancara, Rumah Bapak

Ahmad Muraji, Jumat, Tanggal 16 Maret 2020. 78

Yus, Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Ibu Yus, Rabu,

Tanggal 29 April 2020.

Page 121: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

105

mengerjakan ibadah umroh, bahkan sebelum keberangkatan ke

tanah suci, supaya jamaahnya mengerti dan paham apa yang

harus dilakukan selama beribadah umroh, perusahaan

melaksanakan manasik sebanyak tiga sampai empat kali

manasik, dengan tujuan untuk memudahkan jamaah dalam

beribadah, selain itu PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

sangat memperhatikan secara detail setiap kebutuhan jamaah,

sehingga jamaah tidak merasakan ada masalah dalam beribadah

dan jamaah merasakan semua yang diberikan oleh PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang sangat istimewa.

Dibalik semua itu seorang jamaah memiliki sebuah

harapaan lebih untuk PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

sebagaimana yang di katakan oleh bapak Ahmad Muraji

sebagai berikut:

“semoga PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang lebih

maju, dan lebih banyak mendapatkan jamaah lagi”.79

Menurut ibu Yus selaku Jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang mengatakan, sebagi berikut:

79

Ahmad Muraji, Jamaah AQM, Palembang, Wawancara, Rumah Bapak

Ahamad Muraji, Jumat, Tanggal 16 Maret 2020.

Page 122: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

106

“ Tahun depan saya sangat ingin beribadah umroh lagi

melalui PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang,

harapan saya kedepannya pertahankan semuanya,

karena semuanya sudah sangat baik seratus persen”80

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang diharapkan

bisa lebih sukses dalam bidang travel haji dan umroh, sehingga

bisa mendapatkan jamaah yang lebih banyak, sehingga bisa

menjadi travel haji dan umroh nomor satu di Palembang, dan

pertahankan semuanya mulai dari pelayanan dan lain-lain

karena jamaah merasa sudah sangat bagus seratus persen.

3. Tanggapan Calon Jamaah Tentang PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang

Seorang jamaah tidak hanya melalui media sosial, dan

iklan, dapat mengetahui tentang PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, melainkan faktor yang lebih kuat dalam menarik

minat jamaahnya adalah melalui mulut ke mulut atau bisa juga

bertatap muka langsung, sebagaimana yang di katakan oleh

80

Yus, Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Ibu Yus, Rabu,

Tanggal 29 April 2020.

Page 123: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

107

bapak Muksin seorang calon jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang, sebagai berikut:

Tabel 4.6

Bahasa Indonesia Bahasa Daerah Sumatera

Selatan

“ saya awalnya cerita-cerita

dengan pak munawir itu kan,

nah kata beliau ada, dimana

kata saya, nah dibawany lah

kan, kebenaran juga beliau itu

termasuk anggota disana PT.

Anugerah Quba Mandiri

Palembang, jadi ya cerita-

cerita, nah rasa nya itulah

rasa pas dengan dia terus

mengikuti sana ya

kepercayaan itu kan ada

tempat nya, istilah nya tukan

ad yang bawak saya kesana

“ aku tu kan cerito-cerito

dengan pak munawir itu

kan, nah kato beliau ado,

dimano kato aku, nah di

ajak ny kan, kebenaran pulo

beliau itu termasuk anggota

di sano PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang, jadi yo

cerito-cerito, nah raso ny

itulah raso tepeci dengan dio

laju mengikuti sano yo

kepercayaan itu kan ado

tempat nyo, istilah nyo

tukan ado yang bawak aku

Page 124: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

108

tadi, benarlah pak kurniawi

tadi, kantor nya ada sehingga

saya kira lihat

perkembangannya seperti ini

nah bagus maka kemudian

tetarik dan juga selama ini

tidak ada masalah dari mulai

daftar sampai dengan

sekarang”.81

kesano tadi, jela pak

kurniawi tadi, kantor nyo

ado sehinggo aku kiro

jingok perkembangan nyo

macam ini nah bagus mako

laju tetarik dan jugo selamo

ini dak kate masalah dari

mulai daftar sampai dengan

sekarang”.

Menurut ibu Sutini, calon jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang, sebagai berikut:

“saya tahu PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

dari sahabat yang sudah berangkat melalui PT. Anugerah

Quba Mandiri”.82

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, daya tarik

adalah kebolehan untuk memikat hati orang lain. Jika

seseorang telah terpikat dengan suatu objek tertentu maka akan

timbul rasa tertarik dan berminat terhadap objek tersebut.

81

Muksin, Calon Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Bapak

Muksin, Rabu, Tanggal 1 April 2020. 82

Sutini, Calon Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Ibu Sutini,

Rabu, Tanggal 29 April 2020.

Page 125: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

109

Begitu hal nya dengan Seorang jamaah bisa tertarik

dengan PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang karena

pelayanan dari bidang pemasaran sudah cukup bagus mulai

dari dijelaskan secara detail, dan langsung dibawa ke kantor

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang, hal ini merupakan

sebuah strategi pemasaran yang dilakukan bidang pemasaran

dari PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang yang mampu

membuat masyarakat tertarik terhadap paket-paket umroh

yang ditawarkan, tidak hanya dari media sosial, melainkan dari

mulut ke mulut, dan didukung adanya kantor, penjelasan yang

secara detail, dan pelayanan yang bagus, maka calon jamaah

tidak merasakan ada masalah sedikitpun, sehingga dapat

membuat calon jamaah lebih percaya dengan PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang.

PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang bukan

sekedar mengutamakan pelayanan yang sempurna untuk

jamaah nya, tapi PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

menawarkan paket-paket umroh yang sesuai dengan

kebutuhan dari masyarakat, dan memberikan kemudahan

Page 126: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

110

dalam beribadah ke tanah suci, sebagaimana yang di katakan

oleh bapak Muksin sebagai berikut:

Tabel 4.7

Bahasa Indonesia Bahasa Daerah Sumatera

Selatan

“Ya memang tinggal kita pilih

kan ya paket nya tu apa yang

disitu kan Cuma ya kita kan

tidak sampai kesitu, yang

penting kan niat aku beribadah

ingin kesana, ya sudah jadi

kan aku dengan istri berangkat

semua, kata nya paket nya

paket ini, ya sudah, aku tidak

banyak ingin ngambil paket

ini paket itu, ya sudah aku

ngambil paket yang kata ny

tadi, dan juga aku setuju

dengan uang talangan, dan

“Namo nyo untuk

pelayanan ke masyarakat

kalu pacak lebeh di

tingkatkan lagi bukan

dalam artian menurun, itu

harapan kito, mendahulukan

kemudahan-kemudahan

sehingga masyarakat

percayo dengan PT.

Anugerah Quba Mandiri

Palembang”.

Page 127: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

111

juga pelayanan nya mulai dari

daftar sampai siap berangkat

Alhamdulillah bagus sesuai

dengan harapan”.83

Menurut ibu Sutini, calon jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang, sebagai berikut:

“ kalau paket yang ini sudah sesuai dengan kondisi

sekarang, karena kami mengambil yang dua belas hari, kalau

yang lain, seperti teman saya yang kemarin sesuai lah, sama

seperti yang saya ambil, saya kan pernah berangkat dari bogor

melalui travel lain, harga nya sama”.84

Dalam masyarakat ada beberapa kelas sosial yaitu,

kelas atas, kelas menengah, dan kelas bawah, yang memiliki

kemampuan berbeda-beda oleh sebab itu PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang berusaha untuk memberikan produk-

produk yang sesuai dengan kemampuan konsumen nya.

Produk yang ditawarkan sudah sesuai dengan

kemampuan masyarakat, dan jamaah juga setuju dengan

83

Muksin, Calon Jamaah AQM Palembang, Wawancara, Rumah Bapak

Muksin, Rabu, Tanggal 1 April 2020. 84

Sutini, Jamaah PT.Anugerah Quba Mandiri Palembang Palembang,

Wawancara, Rumah Ibu Sutini, Rabu, Tanggal 29 April 2020.

Page 128: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

112

adanya uang talangan, karena jika ada masyarakat yang belum

bisa membayar langsung untuk beribadah umroh, maka

perusahaan menyediakan uang talangan, tentunya sesuai

dengan kesepakatan antara ke dua belah pihak.

Ketika masyarakat sudah merasakan kualitas pelayanan

yang diberikan oleh pihak perusahaan mulai dari pendaftaran

sampai dengan ke pulangan ke tanah air tentunya masyarakat

sudah percaya dan yakin dengan PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang, dibalik pelayanan yang dirasakan oleh masyarakat

tentunya memiliki sebuah harapan yang besar untuk PT.

Anugerah Quba Mandiri Palembang, sebagaimana yang di

katakan oleh bapak Muksin sebagai berikut:

Tabel 4.8

Bahasa Indonesia Bahasa Daerah Sumatera

Selatan

“ Nama nya untuk pelayanan

ke masyarakat kalau bisa

lebih di tingkatkan lagi bukan

dalam artian menurun, itu

harapan kita, mendahulukan

“Namo nyo untuk pelayanan

ke masyarakat kalu pacak

lebeh di tingkatkan lagi

bukan dalam artian

menurun, itu harapan kito,

Page 129: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

113

kemudahan-kemudahan

sehingga masyarakat percaya

dengan PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang”.85

mendahulukan kemudahan -

kemudahan sehinggo

masyarakat percayo dengan

PT. Anugerah Quba Mandiri

Palembang”.

Menurut ibu Sutini, calon jamaah PT. Anugerah Quba

Mandiri Palembang, sebagai berikut:

“harapan saya kedepannya disetiap kabupaten dan kota

ada kantor cabang”86

Kualitas pelayanan sangat diutamakan dalam hal

melayani kepada masyaarakat, selalu mengutamakan

kemudahan-kemudahan supaya masyarakat bisa tertarik

dengan produk-produk yang di tawarkan oleh perusahaan,

minimal perusahaan mampu mempertahankan kualitas yang

diberikan kepada jamaah, dan harus bisa ditingkatkan supaya

masyarakat lebih yakin dan percaya kepada perusahaan, dan

harapan terakhir disetiap kabupaten dan kota ada kantor

cabang.

85

Muksin, Calon Jamaah PT.Anugerah Quba Mandiri Palembang,

Wawancara, Rumah Bapak Muksin, Rabu, Tanggal 1 April 2020. 86

Sutini, Jamaah PT.Anugerah Quba Mandiri Palembang, Wawancara,

Rumah Ibu Sutini, Rabu, Tanggal 29 April 2020.

Page 130: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

114

Page 131: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

115

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan dari hasil penyajian data, dapat disimpulkan

bahwa:

1. Strategi yang digunakan travel haji dan umroh PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang yaitu, mendatangi masyarakat secara

langsung ke lapangan melalui pengajian bapak-bapak maupun

ibu-ibu, mendatangi instansi pemerintahan maupun swasta,

mendatangi ke sekolah-sekolah, melalui media sosial, membuat

sebuah gebrakan silahturahmi kepada masyarakat-masyarakat

dalam rangka percepatan peningkatan ekonomi keluarga

(PPEK), menyediakan uang talangan, dan selalu mengutamakan

pelayanan.

2. Faktor pendukung dari PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang

dalam meningkatkan daya tarik masyarakat terhadap layanan

jasa haji dan umroh dan produk-produk haji dan umroh yaitu,

memiliki SOP untuk semua pegawai, memiliki kantor dan

fasilitas lengkap, memiliki tim marketing yang berpengalaman,

Page 132: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

116

mengadakan pertemuan setiap bulan bersama kantor pusat,

mengadakan pelatihan-pelatihan untuk semua pegawai, dan

memiliki produk-produk yang sesuai dengan kebutuhan

masyarakat. Sedangkan faktor penghambat dari PT. Anugerah

Quba Mandiri Palembang dalam meningkatkan daya tarik

masyarakat terhadap layanan jasa haji dan umroh dan produk-

produk haji dan umroh yaitu, jarak tempuh yang jauh dari

palembang ke kantor pusat di Bengkulu, jarak jangkauan dari

tim pemasaran engorbanan dalam memasarkan produk kepada

masyarakat yang berada di pelosok yang membutuhkan tenag,

dan banyaknya perusahaan yang bergerak dalam bidang yang

sama.

B. Saran

Adapun beberapa saran dari penelitian ini sebagai berikut:

1. Diharapkan kepada perusahaan PT. Anugerah Quba Manddiri

Palembang dapat mempertahankan dan meningkatkan

pelayanan yang diberikan kepada jamaah dan calon jamaah.

Page 133: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

117

2. Penelitian ini diharapkan menjadi sumbangan bermanfaat bagi

pengembangan dan pembendaharaan penelitian di bidang ilmu

manajemen dalam strategi manajemen pemasaran.

3. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat mengembangkan

variabel-variabel lain yang mana mungkin turut terdapat dalam

strategi manajemen pemasaran.

Page 134: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

118

DAFTAR PUSTAKA

Al-Qaradhawi Yusuf. 2007. Menjawab Masalah Haji Umrah &

Qurban. Jakarta. Mbun Publishing.

Ahmad Fahluroji Aceng. 2015. Strategi Pemasaran Program Umroh

Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Jamaah Pada Esq Tours

And Travels 165. Skripsi. Jakarta. UIN Syarif Hidayatullah.

Amirullah. 2015. Manajemen Strategi Teori-Konsep-Kinerja. Jakarta.

Mitra Wacana Media.

Basit Abdul. 2017. Filsafat Dakwah. Depok. PT. RajaGrapindo

Persada.

Brosur Umroh PT. Anugerah Quba Mandiri Palembang, tanggal 11

Maret 2020.

Budiyarti Yeti. 2011. Minat Belajar Siswa Terhadap Mata Pelajaran

Bahasa Indonesia. Skripsi Jakarta. UIN Syarif Hidayatullah.

Chairunnisa Nita. 2016. Perbedaan Persepsi Masyarakat Kelas

Menengah Dengan Kelas Bawah Terhadap Pendidikan Sebagai

Investasi Ekonomian Dan Investasi Sosial. Skripsi. Jakarta. UIN

Syarif Hidayatullah.

Depag, RI. 2003. Hikmah Ibadah Haji. Jakarta. Direktorat Jendral

Bimbingan Masyarakat Islam dan Penyelenggaraan Ibadah Haji.

Dewi Az-Zahra Maulida. 2019. Strategi PT. Bprs Alif Sukorejo Dalam

Meningkatkan Minat Masyarakat Mengambil Produk Tabungan

Haji, Skripsi. Semarang. UIN Walisongo.

Handayani Reski. Manajemen Pemasaran Biro Jasa Haji dan Umroh

di Pt. Medussa Multi Busines Center Kabupaten Jeneponto.

Skripsi. Makasar. UIN Alauddin.

https://Jurnal.Untan.ac.id diakses pada tanggal 15 Januari 2020.

Page 135: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

119

https://Osf.io diakses Pada Tanggal 15 Januari 2020.

https://Journal.Unj.ac.id diakses Pada Tanggal 23 Januari 2020.

https://journal.Unidagontor.ac.id diakses pada tanggal 4 Februari 2020.

Indrayanto. 2017. Metodologi Penelitian. Palembang, Cv. Amanah.

Itr Nuruddin. 2017. Tuntas Memahami Haji Dan Umrah, Jakarta. PT.

Serambi Semesta Distribusi.

Malau Herman. 2017. Manajemen Pemasaran Teori dan Aplikasi

Pemasaran Era Tradisional Sampai Era Modernisasi Global.

Bandung. Alfabeta.

Moenir H.A.S. 2015. Manajemen Pelayanan Umum, Jakarta, PT. Bumi

Aksara.

Muhajirin, Maya Panorama. 2017. Pendekatan Praktis Metode

Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. Yogyakarta. Ideas Press.

Mursid M. 20104. Manajemen Pemasaran. Jakarta. PT. Bumi Aksara.

Murdiati Eni. 2015. Antropologi Budaya. Palembang. Noer Fikri

Offset.

Reski Nur. 2017. Strategi Komunikasi Pemasaran Pt. Wahyu Abadi

Wisata Dalam Meningkatkan Jamaah Umrah Di Takalar.

Skripsi. Makasar. UIN Alauddin.

R. Terry Geroge, Leslie W Rue. 2014. Dasar-Dasar Manajemen.

Jakarta. PT. Bumi Aksara.

Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.

Bandung. Alfabeta.

Suharsimi, Arikunto. 2014. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan

Praktik. Jakarta. Rineka Cipta.

Page 136: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

120

Sukayat Tata. 2016. Manajemen Haji, Umrah, Dan Wisata Agama.

Bandung. Simbiosa Rekatama Media.

Susanto Arif Dwi. 2017. Strategi Bauran Pemasaran Produk Umroh

Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Jamaah Pada Pt.

Paramuda Travel Ciputat. Skripsi. Jakarta. UIN Syarif

Hidayatullah.

Tisnawati Sule Erni, Kurniawan Saefullah. 2017. Pengantar

Manajemen. Jakarta. PT. Fajar Interpratama Mandiri.

Winardi J. 2003. Entrepreneur dan Entrepreneurship. Jakarta. PT.

Fajar Interpratama Mandiri.

Wahidatul Fajriyah Lilis. 2018. Strategi Pemasaran Dalam

Meningkatkan Penjualan Tahu Baxo Ibu Pudji Unggaran

Dalam Perspektif Ekonomi Islam. Skripsi. Semarang. UIN

Walisongo.

www.aqmtourtravel.com diakses tanggal 27 Maret 2020.

Page 137: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

121

Page 138: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

122

Page 139: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

123

Page 140: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

124

Page 141: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

125

Page 142: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

126

Page 143: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

127

Page 144: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

128

Page 145: STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. …repository.radenfatah.ac.id/7341/1/SKRIPSI MENO PAJRA TAMA.pdf · STRATEGI PEMASARAN TRAVEL HAJI DAN UMROH PT. ANUGERAH QUBA MANDIRI

129

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Meno Pajra Tama Lahir di Desa Pulau Panggung

tepatnya tanggal 18 Januari 1999,

dari pasangan Bapak Syaiful Amri

dan Ibu Novi Yanti. Penulis adalah

Anak Pertama dari lima bersaudara.

Penulis menempuh tahap awal pendidikan di SD Negeri Pulau

Panggung pada tahun 2004 dan lulus pada tahun 2010. Kemudian

penulis melanjutkan pendidikan di SMP Negeri 03 Lubuk Linggau dan

lulus pada tahun 2013. Dan melanjutkan pendidikan di MA Negeri 01

Lubuk Linggau dan lulus pada tahun 2016. Kemudian penulis

melanjutkan pendidikan pada tahun 2016 di Universitas Islam Negeri

Raden Fatah Palembang pada Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Jurusan Manajemen Dakwah.