24
Perayaan Ekaristi Sakramen Pernikahan Kudus Diberkati Oleh: Rm. Stefanus Setyo Kumoro Aji, SVD Sabtu, 22 Februari 2014 Pukul 09.30 WIB Gereja Katolik Paroki Arnoldus Janssen Jl. Ir. H. Juanda No. 164 - Bekasi

Tata Perayaan Perkawinan Rev

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Tata Perayaan Perkawinan Rev

Perayaan Ekaristi Sakramen Pernikahan Kudus

Diberkati Oleh:

Rm. Stefanus Setyo Kumoro Aji , SVD Sabtu, 22 Februari 2014

Pukul 09.30 WIB Gereja Katolik Paroki Arnoldus Janssen

Jl. Ir. H. Juanda No. 164 - Bekasi

Page 2: Tata Perayaan Perkawinan Rev

2 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

RITUS PEMBUKA UPACARA PENYAMBUTAN

(Kedua mempelai didampingi oleh orangtua, sanak saudara-saudari, dan dua saksi, telah

siap di depan pintu utama Gereja) Prolog: pembukaan oleh Lektor

Bapak/Ibu/Para Saksi/Saudara-saudari terkasih dalam Kristus, kami mengucapkan selamat datang di Gereja Sato Arnoldus Janssen Bekasi. Suatu anugerah yang indah, saat dua insan dipertemukan, didekatkan dan akhirnya dipersatukan dalam Pemberkatan Pernikahan Kudus. Sesaat lagi kedua mempelai akan memasuki Rumah Tuhan. Janji setia mereka dan cinta mereka dipersatukan oleh Allah. Marilah kita berdiri untuk menyambut kedua mempelai bersama keluarganya Imam: Selamat datang, Saudara-saudari yang dikasihi Tuhan. Kita

berhimpun di sini untuk mengawali perayaan perkawinan Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati Gereja menyambut Saudara-saudari dan ikut bergembira dalam perayaan kasih ini.

PENYERAHAN KEDUA MEMPELAI OLEH WALI (Orangtua dan kedua mempelai menghadap Pastor)

Wali: Romo yang terhormat, kami atas nama keluarga calon

mempelai, menyerahkan putra/putri kami Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati. Untuk memasuki hidup perkawinan. Kami mohon agar kiranya perkawinan mereka dikukuhkan dan diberkati sesuai dengan ajaran dan tata cara Gereja katolik.

Imam : Saya atas nama Gereja Katolik, menerima Herman Fany

Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati dengan senang hati serta memenuhi permohonan saudara-saudari untuk meresmikan dan meneguhkan pernikahan mereka menurut tata cara agama Katolik. Semoga Tuhan

Page 3: Tata Perayaan Perkawinan Rev

3 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

berkenan akan kehendak dan harapan kita semua. Sekarang, marilah bersama-sama kita berarak menuju ke depan Altar Tuhan.

(Pastor memerciki air suci kepada kedua mempelai dan seluruh umat yang hadir)

Imam : saya memerciki saudara-saudari dengan air suci ini, semoga kalian berdua dan seluruh umat yang hadir di sini diberkati dan dilindungi oleh Allah Yang Mahakuasa, diterangi dengan sinar-Nya dilimpahi rahmat kasih-Nya dan disucikan dalam Roh Kudus agar pantas menghadap-nya. Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus

Umat: Amin (Pastor, misdinar, kedua mempelai, kedua saksi, orangtua, dan keluarga menuju ke depan altar dengan diiringi lagu)

Lagu Pembukaan

Berkatilah

Bapa yang di Surga, kami berdua,

bersujud di depan-Mu, di altar mulia.

Saling mengucap kata, berserah setia,

Ingin hidup berdua, dengan penuh cinta.

Smoga Engkau berkati niat suci ini.

Padu menjadi satu di dalam tangan-Mu.

Bapa yang di Surga bimbinglah kami,

agar cinta yang suci ini kekal dan abadi.

Berkatilah mereka semoga bahagia.

Tiada hari tanpa kasih mesra.

Terima kasih Bapa atas kurnia-Mu,

Diahari indah ini kami bahagia,

Berkatilah mereka, berkatilah kami

Page 4: Tata Perayaan Perkawinan Rev

4 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Tanda Salib dan Salam Pembuka (umat berdiri)

Imam : () Dalam nama Bapa, Putra, dan Roh Kudus.

Umat : Amin.

Imam : Semoga rahmat Tuhan kita Yesus Kristus cinta kasih Allah dan persekutuan Roh Kudus, bersamamu.

Umat : Dan bersama rohmu.

Imam : Sdra/sdri terkasih dalam Yesus Kristus, saudara kita Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati datang ke sini dengan permohonan agar cinta kasih mereka dikuduskan oleh Tuhan di hadapan saudara-saudari. Sekarang marilah kita mempersiapkan diri agar kita layak untuk merayakan misteri perkawinan yang suci dan agung ini.

Marilah kita hening sejenak dan mempersiapkan batin kita, untuk memasuki perayaan cinta kasih yang agung ini, dan mohon ampun atas segala dosa dan kesalahan kita agar diampuni oleh-nya dan layak menghadap Tuhan.

----------------------------Hening Sejenak-------------------------- Iman : Saya mengaku........... Umat : Kepada Allah yang Mahakuasa dan kepada saudara sekalian

bahwa saya telah berdosa dengan pikiran dan perkataan, dengan perbuatan dan kelalaian, saya berdosa, saya berdosa, saya sungguh berdosa. Oleh sebab itu saya mohon kepada Santa Perawan Maria, kepada Para Malaikat dan orang kudus, dan kepada saudara sekalian, supaya mendoakan saya pada Allah Tuhan kita.

Iman : Semoga Allah yang Mahakuasa, mengasihi kita, mengampuni

dosa kita dan menghantar kita kepada kehidupan yang kekal. Umat : amin...

Page 5: Tata Perayaan Perkawinan Rev

5 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Kyrie J.A. Korman (Umat berlutut) Doa Pembuka (umat berdiri)

Imam : Marilah kita berdoa … Allah Bapa Yang Maha Setia, Engkau menguduskan cinta

kasih suami isteri dan mengangkat perkawinan menjadi lambang persatuan Kristus dengan Gereja. Semoga Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati yang akan mengungkapkan cinta kasih mereka dalam Sakramen Perkawinan ini akan semakin menyadari kesucian hidup berkeluarga dan berusaha menghayatinya dalam suka dan duka seumur hidup.

Demi Kristus Putra-Mu, Tuhan dan Pengantara kami yang bersatu dengan Dikau dan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, kini dan sepanjang masa.

Umat : Amin.

LITURGI SABDA

Bacaan Pertama (umat duduk)

Lektor : Pembacaan diambil dari 1 Kor. 13 : 1 – 8

Kasih Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing. Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan memiliki seluruh pengetahuan, dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna. Dan Sekalipun aku membagi-bagikan segala sesuatu yang ada padaku, bahkan menyerahkan tubuhku untuk dibakar, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, sedikitpun tidak ada faedahnya bagiku.

Page 6: Tata Perayaan Perkawinan Rev

6 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Kasih itu sabar, kasih itu murah hati, ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran. Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, dan sabar menanggung segala sesuatu. Kasih tidak berkesudahan, nubuat akan berakhir, bahasa roh akan berhenti, pengetahuan akan lenyap. Demikianlah Sabda Tuhan. Umat : Syukur kepada Allah Mazmur Tanggapan Mzm 128:1-2.3.4-5; Ul:1 Ulangan 841 do=g 2/4 5 5 1 2 / 3 1 / 01 2 3 / 4 3 2 1 / 2 1 // Berba-ha- gi - a - lah yang men-di-am - i ru-mah Tu-han. Ayat: oleh pemazmur Bait Pengantar Injil (Umat berdiri)

Alleluya 956 1 = f 2/4 5 5 5 / 5 6 5 4 / 3 . / 3 5 4 3 / 2 . / Al - le – lu - ya, al – le – lu - ya, al – le – lu - ya. 5 5 5 / 5 6 5 4 / 3 . / 2 3 4 2 / 1 . // Al – le – lu - ya, al – le - lu – ya, al – le - lu - ya. Ayat: oleh solis

Page 7: Tata Perayaan Perkawinan Rev

7 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Bacaan Injil (umat berdiri)

Imam : Tuhan sertamu

Umat : Dan sertamu juga

Imam : Inilah Injil Yesus menurut Yohanes

Umat : Dimuliakanlah Tuhan

PERINTAH SUPAYA SALING MENGASIHI (Yohanes 15 : 9-12)

Seperti Bapa telah mengasihi Aku, demikianlah juga Aku telah mengasihi kamu; tinggallah di dalam kasih-Ku itu. Jikalau kamu menuruti perintah-Ku, kamu akan tinggal didalam kasih-Ku, seperti Aku menuruti perintah Bapa-Ku dan tinggal di dalam kasih-Nya. Semuanya itu Kukatakan kepadamu, supaya sukacita-Ku ada di dalam kamu dan sukacitamu menjadi penuh. Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu. Imam : Berbahagialah orang yang mendengarkan Sabda Tuhan dan

tekun melaksanakannya.

Umat : Sabda-Mu adalah jalan dan kebenaran dan hidup kami. Homili (umat duduk) (Pastor menyampaikan homili)

Page 8: Tata Perayaan Perkawinan Rev

8 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

PEMBERKATAN PERNIKAHAN (Kedua mempelai dan seluruh umat berdiri menghadap Imam, para saksi mendampingi kedua mempelai)

Imam : Para mempelai yang berbahagia, kalian telah datang kesini

dengan maksud untuk meneguhkan perkawinan kalian di hadapan pejabat gereja dan disaksikan oleh umat beriman. Kristus akan memberkati dan mengukuhkan perkawinan kalian, agar kalian sanggup saling mengasihi dengan setia dan menunaikan tanggung jawab sebagai suami isetri. Maka sekarang saya minta supaya kalian menyatakan maksud dan isi hati dengan menjawab pertanyaan saya:

Pernyataan Mempelai Imam : Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati,

Sungguhkah kalian dengan hati bebas dan tulus ikhlas hendak meresmikan perkawinan ini?

Mempelai : Ya, Saya sungguh. Imam : Selama menjalani perkawinan nanti, bersediakah kalian

untuk saling mengasihi dan saling menghormati sepanjang hidup kalian?

Mempelai : Ya, Saya bersedia. Imam : Bersediakah kalian dengan penuh kasih sayang akan

menerima anak-anak yang telah dianugrahkan Allah kepada kalian dan mendidik mereka sesuai dengan hukum Kristus dan Gereja-nya ?

Mempelai : Ya, saya bersedia.

Page 9: Tata Perayaan Perkawinan Rev

9 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

KESEPAKATAN PERKAWINAN

Imam : Untuk Mengikrarkan Perkawinan Kudus ini, silahkan kalian berdua saling berjabat tangan kanan dan menyatakan kesepakatan kalian dihadapan Allah dan Gerejanya.

Janji Suami

Saya HERMAN FANY FANCO dengan ikhlas hati

dan niat yang suci menyatakan:

memilih dan menerima KRENSENSIANA ARIE SETIAWATI sebagai isteri saya, mulai sekarang sampai selama-lamanya dan saya berjanji untuk setia mengabdikan diri kepadamu

di kala suka maupun duka, di kala untung maupun malang, di kala sehat maupun sakit dan menerimamu dengan segala

kekurangan dan kelebihan. Dan saya berjanji untuk menjadi ayah yang baik bagi anak-anak yang telah dipercayakan Tuhan kepada kami kami dan

hidup rukun dalam kasih Tuhan. Demikian janji saya di hadapan Allah dan Injil Suci ini.

Janji Isteri

Saya KRENSENSIANA ARIE SETIAWATI dengan ikhlas hati

dan niat yang suci menyatakan:

memilih dan menerima HERMAN FANY FANCO sebagai suami saya, mulai sekarang sampai selama-

lamanya dan saya berjanji untuk setia mengabdikan diri kepadamu di kala suka maupun duka, di kala untung

maupun malang, di kala sehat maupun sakit dan menerimamu dengan segala kekurangan dan kelebihan.

Dan saya berjanji untuk menjadi ibu yang baik bagi anak-anak yang telah dipercayakan Tuhan kepada

kami dan hidup rukun dalam kasih Tuhan. Demikian janji saya di hadapan Allah dan Injil Suci ini.

Page 10: Tata Perayaan Perkawinan Rev

10 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Peneguhan Oleh Gereja

Imam: Atas nama Gereja Allah, dan di hadapan para saksi dan semua yang hadir di sini, saya menyatakan bahwa perkawinan Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati yang telah diresmikan ini adalah Perkawinan Katolik yang Sah. Semoga sakramen ini menjadi sumber kekuatan dan kebahagiaan bagi kalian berdua. Apa yang telah di persatukan oleh Allah, jangan diceraikan oleh manusia.

Umat : Amin

DOA BAGI MEMPELAI BERDUA (Para saksi kembali ke tempat semula. Kedua mempelai berlutut dan Imam menumpangkan tangan di atas kedua mempelai. Hening sejenak)

Imam: Bapa yang Maha Kuasa, Engkau menciptakan manusia, pria dan

wanita, menurut cinta-Mu. Melalui panggilan-Mu yang suci untuk hidup berkeluarga Engkau mengajarkan bahwa pernikahan yang Kudus ini tidak boleh diceraikan oleh manusia. Pandanglah dengan kasih mempelai wanita; Krensensiana Arie Setiawati , agar rahmat cinta dan damai tinggal di hatinya. Semoga dengan berkat-Mu ia menjadi istri yang setia dan ibu yang baik bagi anak-anaknya serta dapat menciptakan suasana yang harmonis. Kami berdoa pula bagi mempelai pria; Herman Fany Fanco semoga ia mampu melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya terhadap istri dan anak-anaknya, serta masyarakat disekitarnya. Berkatilah mereka berdua sebagai suami istri, berilah mereka rahmat-Mu agar selalu hidup dalam kesetiannya selamanya. Semoga mereka menjadi orang tua dan keluarga yang patut di contoh serta dengan kekuatan semangat janji-Mu mereka berani menjadi saksi Kristus dalam kehidupannya. Dan kelak dengan gembira turut mengambil bagian dalam perjamuan Surgawi. Demi Kristus, Tuhan dan juru selamat kami.

Umat: Amin

Page 11: Tata Perayaan Perkawinan Rev

11 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

PEMBERKATAN DAN PENGENAAN CINCIN (Kedua mempelai berdiri. Putra Altar mengambil air suci dan dari pihak keluarga

menyerahkan cicin kepada Imam untuk di berkati)

Lagu :

Cincin Kami

Cincin tanda cinta kasih sejati, tlah melingkar di jemari. Cincin tanda cinta kasih sejati, tlah mengikat dua hati.

Di hadapan altar yg suci ini, kita saling serah diri. Di hadapan altar yg suci ini, cinta kita kan abadi.

Badai serta taufan kan menghadang namun cinta kita takkan goyah.

Tuhan kan memberi jalan serta cahaya-Nya mengarungi samudera cinta.

Tuhan bimbinglah kami berdua, berlayar dalam bahtera. Tuhan bimbinglah kami berdua, hidup seturut sabdaMu.

Badai serta taufan kan menghadang namun cinta kita takkan goyah

Tuhan beri kami kasih cinta spanjang jalan hidup kami.

Imam : Ya Allah sumber kesetiaan, berkatilah () kedua cincin ini yang merupakan tanda kesetiaan dan cinta kasih kedua anak-Mu ini. Semoga cincin yang akan mereka kenakan ini mengingatkan akan kebulatan cinta kasih mereka yang tidak akan pernah berakhir sepanjang hidupnya.

Umat : Amin (Imam memerciki cincin dengan air suci. Kemudian menyerahkan cincin kepada kedua mempelai)

Page 12: Tata Perayaan Perkawinan Rev

12 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Imam : Herman Fany Fanco, kenakanlah cincin ini pada jari isterimu sebagai lambang cinta dan kesetiaan. Fanco : Krensensiana Arie Setiawati, terimalah cincin ini sebagai lambang cinta, kesetiaan dan kasihku padamu Imam : Krensensiana Arie Setiawati, kenakanlah cincin ini pada jari suamimu sebagai lambang cinta dan kesetiaan. Arie : Herman Fany Fanco, terimalah cincin ini sebagai lambang cinta, kesetiaan dan kasihku padamu. Imam : Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati, semoga ikatan cinta kalian berdua yang telah diresmikan dalam perayaan yang indah ini, menjadi sumber kebahagiaan sejati dalam hidup kalian Fanco&Arie : Amin

Pembukaan Kerudung

Imam: Sekarang saya persilahkan mempelai pria membuka selubung mempelai wanita

(mempelai pria membuka kerudung mempelai wanita)

Imam: Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati, mulai

saat ini hingga akhir hidup, kalian harus selalu saling setia satu sama lain, senantiasa mengusahakan kebahagian sebagai suami-isteri, tak pernah enggan untuk saling berkorban, berani bersikap jujur dan terbuka demi keutuhan keluarga, tidak lali untuk salingmenopang dalam menanggung beban, dan siap sedia untuk saling mencintai dan saling mengasihi. Sekarang kalian bukan lagi berdua melainkan satu. Hiduplah dalam terang, rahmat, cinta, dan kasih Allah.

Umat: Amin

Page 13: Tata Perayaan Perkawinan Rev

13 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

PEMBERKATAN DAN PENYERAHAN KITAB SUCI, SALIB, PATUNG BUNDA MARIA, DAN ROSARIO

Imam : Allah sumber berkat yang berlimpah, berkatilah Kitab Suci,

Salib, Patung Bunda Maria, dan Rosario ini agar selalu menjadi kehadiran-Mu dan kehadiran Bunda Maria di tengah keluarga baru ini serta memberikan dorongan untuk saling membahagiakan satu sama lain. Demi nama Bapa, Putra, dan Roh Kudus.

Umat : Amin. Penyerahan Kitab Suci, Salib, Patung Bunda Maria, dan Rosario (Imam memberikan benda-benda suci kepada orang tua mempelai)

Orang Tua : Anak-anakku yang terkasih terimalah Kitab Suci ini

sebagai lambang bahwa kami mewariskan harta yang tak ternilai sebagai bekal utama dalam perjalanan hidup membina keluarga bahagia, yakni Iman Kristiani akan kasih Tuhan Yesus yang mengorbankan dirinya untuk kita. Semoga Iman akan sabda Tuhan memberi penghiburan dan kekuatan di kala duka dan membangkitkan semangat di kala gersang. Semoga berkat Rosario yang kudus ini, kalian berdua selalu dekat dengan Bunda Maria, Ibu setiap keluarga Kristiani.

Mempelai : Papa dan mama, terima kasih atas cinta dan bimbingan

yang kami rasakan dan tak pernah akan kami lupakan. Semua amanat dan pesan Papa dan mama akan selalu kami ingat dan kami akan berusaha untuk melaksanakan dengan sebaik-baiknya..

Page 14: Tata Perayaan Perkawinan Rev

14 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Mohon Doa Restu orang Tua Imam: Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati, sekarang

saya persilahkan kalian berdua memohon restu kedua orang tuamu demi perjalanan hidup yang sudah kalian awali ini.

Lagu… Doa Seorang Anak

Didalam doamu kau sebut namaku Didalam harapmu kau sebut namaku Didalam segala hal namaku di hatimu

Tak dapat ku balas cintamu ayahku Tak kan kulupakan nasihatmu ibu

Hormati Orang tuamu agar lanjut umurmu di bumi

* Trima kasih ayah dan ibu, kasih sayangmu padaku Pengorbananmu, meneteskan peluh tuk Kebahagiaanku

Tuhan lindungi ayah ibuku dalam doaku berseru Tetes air matamu yang kau tabur dituai bahagia

Back to *

Doa Umat (umat berdiri) Imam : Sdr/Sdri terkasih, kedua mempelai telah mengikat janji

perkawinan di hadapan Allah dan disaksikan oleh saudara sekalian. Marilah kita mendoakan mereka agar senantiasa berbahagia dalam lindungan Tuhan.

Lektor : Untuk kedua mempelai, ya Bapa, semoga kedua mempelai

yang telah Engkau persatukan dalam ikatan cinta kasih yang kudus, selalu Kau lindungi dari godaan dan bahaya. Kau limpahkan dengan rahmat dan bimbingan-Mu, sehingga mereka dapat hidup dengan cinta kasih sejati dan mampu menjadi teladan hidup bagi anak-anak yang akan Kau percayakan kepada mereka. Marilah kita mohon …

Page 15: Tata Perayaan Perkawinan Rev

15 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Umat : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan Lektor : Untuk kedua orang tua mempelai, ya Tuhan, berkatilah orang

tua kedua mempelai yang telah mendidik dan mendampingi Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati, agar senantiasa sehat dan penuh berkat. Berlimpah akan kasih serta damai sejahtera di sepanjang hidupnya, sehingga kelak mereka akan dapat menyaksikan kebahagiaan putra/putri mereka. Marilah kita mohon …

Umat : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan. Lektor : Bagi kami semua yang berkumpul dalam perayaan ini, ya

Bapa, bimbinglah kami untuk senantiasa membina hidup dalam kasih yang sejati sesuai dengan ajaran kasih-Mu. Lindungilah dan berkatilah kami selalu.

Marilah kita mohon … Umat : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan. Lektor : Ya Tuhan, berkatilah sanak keluarga, handai taulan, dan

semua orang yang telah terlibat dan turut mendukung sejak persiapan hingga terlaksananya pemberkatan ini dan acara-acara selanjutnya nanti. Marilah kita mohon …

Umat : Kabulkanlah doa kami ya Tuhan. Imam : Demikianlah ya Bapa, doa-doa yang telah kami panjatkan

kepada-Mu. Semoga Engkau berkenan mengabulkannya. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami.

Umat : Amin.

Page 16: Tata Perayaan Perkawinan Rev

16 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

LITURGI EKARISTI Perarakan Persembahan (umat duduk) (persembahan diantar ke altar diiringi lagu persembahan)

Persembahan Hati

Allah Bapa sungguh besar kasih-Mu,

Engkau selalu hadir dalam setiap langkahku.

Sungguh indah ku menjadi anak-Mu,

hidup dalam kasih-Mu, kasih yang tak ternilai.

Tak sanggup aku membalas kasih-Mu,

hanya ini Bapa, yang ku bisa.

Bapa trimalah persembahan hatiku, nyanyian pujian kepada-Mu.

Ini diriku, jadikanlah alat-Mu, trimalah Bapa persembahan hati.

Persiapan Persembahan

Imam : Terpujilah Engkau ya Tuhan, Allah Semesta Alam, sebab dari

kemurahan-Mu kami menerima roti yang kami siapkan ini. Inilah hasil dari bumi dan usaha manusia yang bagi kami akan menjadi santapan rohani.

Umat : Terpujilah Allah selama-lamanya.

Imam : Terpujilah Engkau ya Tuhan, Allah Semesta Alam, sebab dari kemurahan-Mu kami menerima anggur yang kami siapkan ini. Inilah hasil dari pohon anggur dan dari usaha manusia yang bagi kami akan menjadi minuman rohani.

Umat : Terpujilah Allah selama-lamanya.

Page 17: Tata Perayaan Perkawinan Rev

17 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Doa Persiapan Persembahan (umat berdiri)

Imam : Berdoalah sdra/sdri yang terkasih dalam Yesus Kristus,

supaya persembahanku dan persembahanmu berkenan pada Allah, Bapa Yang Maha Kuasa.

Umat : Semoga persembahan ini diterima demi kemuliaan Tuhan

dan keselamatan kita serta seluruh umat Allah yang kudus. Imam : Bapa Yang Kudus, Putra-Mu telah mengorbankan diri bagi

keselamatan kami. Itulah lukisan cinta yang terbesar. Cinta yang berkorban, menjadi daya dan dasar hidup Kristiani. Buatlah agar cinta sejati itu juga meresapi kehidupan baru ini. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami

Umat : Amin.

Doa Syukur Agung Prefasi (umat berdiri) Imam : Tuhan bersamamu.

Umat : Dan bersama rohmu.

Imam : Marilah mengarahkan hati kepada Tuhan.

Umat : Sudah kami arahkan.

Imam : Marilah bersyukur kepada Tuhan Allah kita.

Umat : Sudah layak dan sepantasnya.

Iman : Sungguh layak dan pantas, ya Bapa Yang Kudus, Allah Yang Kekal

dan Kuasa, bahwa dimana pun juga, kami senantiasa bersyukur kepadamu. Sebab Engkau meneguhkan perjanjian nikah dengan

Page 18: Tata Perayaan Perkawinan Rev

18 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

ikatan cinta mesra yang membahagiakan dan dengan tali kesetiaan yang tak terputuskan. Engkau meng-kehendaki perkawinan murni dan subur, agar keluarga-Mu semakin berkembang. Secara mengagumkan Engkau mengatur dunia dengan kuasa-Mu dan membimbing Gereja dengan rahmat-Mu, sehingga ikatan pernikahan kudus kedua saudara kami, memperkembangkan Gereja demi Kristus, Pengantara kami. Maka bersama para malaikat dan orang kudus, kami lagukan madah pujian-Mu dengan tak henti-hentinya bernyanyi.

Lagu (umat berdiri)

Sanctus

Sanctus, sanctus, sanctus dominus sabaoth Plenisunt caeli et terra

Gloria, Gloria tua Hosana in excelsis, excelcis

Doa Syukur Agung II (umat berlutut) Imam : Sungguh kuduslah Engkau ya Bapa, sumber segala kekudusan.

Maka kami mohon: Kuduskanlah persembahan ini dengan pencurahan roh-Mu, agar bagi kami menjadi tubuh dan darah () Putra-Mu terkasih Tuhan kami Yesus Kristus.

Ketika akan diserahkan, untuk menanggung sengsara dengan

rela, Yesus mengambil roti, mengucap syukur kepada-Mu, lalu memecah-mecahkan roti itu dan memberikannyan kepada murid-murid-Nya seraya berkata: Terimalah dan makanlah! Inilah tubuh-Ku yang diserahkan bagimu.

Demikian pula sesudah perjamuan Ia mengambil piala. Sekali

lagi Ia mengucap syukur kepadamu, lalu memberikan piala itu kepada murid-murid-Nya seraya berkata: Terimalah dan minumlah! Inilah piala darah-Ku, darah perjanjian baru dan kekal, yang ditumpahkan bagimu dan bagi semua orang demi

Page 19: Tata Perayaan Perkawinan Rev

19 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

pengampunan dosa. Kenangkanlah Aku dengan merayakan peristiwa ini.

Imam : Agungkanlah iman kita. Umat : Tuhan, Engkau telah wafat. Tuhan, sekarang Kau hidup. Engkau Sang Juru Selamat. Datanglah, ya Yesus Tuhan. Imam : Sambil mengenangkan wafat dan kebangkitan Kristus, kami

mempersembahkan kepada-Mu, ya Bapa, Roti Kehidupan dan Piala Keselamatan.

Kami bersyukur, sebab kami Engkau anggap layak menghadap

Engkau dan berbakti kepada-Mu. Kami mohon, agar kami, yang menerima tubuh dan darah Kristus, dihimpun menjadi satu umat oleh Roh Kudus.

Bapa, berkatilah Gereja-Mu yang tersebar di seluruh bumi.

Sempurnakanlah umat-Mu dalam cinta kasih, dalam persatuan dengan Paus kami Paus Benediktus XVI dan Uskup kami Ignatius Suharyo serta para imam, diakon, dan semua pelayan Sabda-Mu.

Ingatlah akan sdra/sdri kami, kaum beriman, yang telah

meninggal dengan harapan akan bangkit, dan akan semua orang yang telah berpulang dalam kerahiman-Mu. Terimalah mereka dalam cahaya wajah-Mu.

Kasihanilah kami semua agar kami Engkau terima dalam

kebahagiaan abadi bersama St. Maria, Perawan dan Bunda Allah, bersama para rasul dan semua orang kudus dari masa ke masa, yang hidupnya berkenan di hati-Mu. Semoga kami pun Engkau perkenankan turut serta memuji dan memuliakan Dikau dengan perngantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu.

Page 20: Tata Perayaan Perkawinan Rev

20 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Dengan pengantaraan Kristus, bersama Dia dan dalam Dia, bagi-Mu Allah Bapa Yang Maha Kuasa dalam persekutuan Roh Kudus, segala hormat dan kemuliaan, sepanjang segala masa.

Umat : Amin. Bapa Kami (umat berdiri)

Imam : Atas petunjuk penyelamat kita dan menurut ajaran Ilahi maka beranilah kita bernyanyi.

Lagu : Bapa Kami Berkat Untuk Mempelai

Imam : Saudara-saudari terkasih, marilah kita berdoa dengan rendah

hati agar Tuhan berkenan melimpahkan anugerah berkatNya atas hamba-hambaNya ini yang sudah menikah dalam Kristus dan yang sudah diikat-Nya dengan janji suci serta dibuat-Nya sehati sejiwa dalam satu kasih.

Imam : Allah, Engkau menciptakan segala sesuatu dengan kekuatan

kuasa-Mu. Sejak awal mula Engkau menciptakan manusia menurut citra-Mu. Engkau menciptakan wanita dan pria, menghubungkan dan memberkatinya dalam perkawinan. Inilah berkat yang menandakan kehadiran-Mu.

Pandanglah kelembutan Krensensiana Arie Setiawati mempelai wanita ini, agar rahmat cinta dan damai tinggal di hatinya. Semoga ia menjadi isteri yang setia dan ibu yang bijaksana seperti wanita-wanita kudus yang dipuji dalam Kitab Suci.

Pandanglah pula Herman Fany Fanco mempelai pria ini, semoga ia selalu berusaha menunaikan tanggung jawabnya terhadap isteri, anak-anak, dan masyarakat.

Akhirnya ya Tuhan, semoga kedua mempelai ini tetap berpegang

pada iman, harapan, dan kasih-Mu bersatu sebagai suami istri terpandang, karena prikehidupan yang baik dan perhatian kepada sesamanya. Kuatkanlah mereka dengan semangat Injil

Page 21: Tata Perayaan Perkawinan Rev

21 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

sehingga mereka menjadi saksi Kristus bagi semua orang. Semoga mereka subur dan berketurunan, menjadi orang tua yang patut dicontoh dan berbahagia melihat anak cucunya. Semoga mereka mencapai usia lanjut dan akhirnya memasuki kehidupan bahagia dalam kerajaan Surga. Demi Kristus Tuhan kami.

Umat : Amin. Salam Damai

Imam : Saudara-saudari terkasih, Tuhan Yesus Kristus adalah pangkal

keselamatan kita, Ia bersabda “Damai Kutinggalkan bagimu, damai-Ku Kuberikan kepadamu“. Maka marilah kita mohon damai kepada-Nya: Tuhan Yesus Kristus, jangan memperhitungkan dosa kami, tetapi perhatikan iman gereja-Mu dan restuilah kami supaya hidup bersatu dengan rukun sesuai dengan kehendak-Mu. Sebab Engkaulah pengantara kami, kini dan sepanjang masa

Umat : Amin Imam : Damai Tuhan bersamamu. Umat : Dan bersama rohmu. (Lagu “Salam Damai“) Komuni

Imam : Inilah Anak Domba Allah yang menghapus dosa dunia. Berbahagialah kita yang diundang dalam perjamuan-Nya.

Umat : Ya Tuhan, saya tidak pantas Tuhan datang pada saya, tetapi bersabdalah saja maka saya akan sembuh.

Imam : Tubuh dan darah Kristus. Umat : Amin. Lektor : Yang diperbolehkan menyambut komuni adalah mereka yang

telah dibabtis secara Katholik dan telah menerima komuni pertama.

Page 22: Tata Perayaan Perkawinan Rev

22 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Lagu Komuni... From This Moment Doa Sesudah Komuni v (umat berdiri) Imam : Marilah berdoa … Allah, Bapa Yang Maha Kasih, Engkau telah mengumpulkan

kami di Gereja ini, sebagai saksi atas pernikahan Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati. Berkatilah dan lindungilah mereka dalam persatuan suci dengan-Mu. Semoga mereka senantiasa sehati dalam kasih setia kepada-Mu dan semangat dalam memberi kesaksian iman kepada sesama. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami.

Umat : Amin

RITUS PENUTUP Berkat Meriah (umat berdiri) Imam : Sdr/sdri terkasih, marilah kita mengakhiri perayaan ini,

dengan memohon berkat Tuhan, khususnya untuk kedua mempelai yang berbahagia.

Imam : Semoga Allah bapa Yang Kekal, memelihara kalian berdua dalam cinta kasih dan kerukunan, supaya Damai Kristus senantiasa tinggal dalam hati dan rumah tangga anda berdua.

Umat : Amin. Imam : Semoga kalian berdua diberkati dengan anugerah anak

dihibur oleh sahabat-sahabat dan bersaudara dengan semua orang.

Umat : Amin. Imam : Semoga saudara menaruh perhatian kepada kaum papa dan

miskin, supaya saudara kelak disambut oleh Bapa Yang Maha Pemurah.

Umat : Amin.

Page 23: Tata Perayaan Perkawinan Rev

23 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

Imam : Dan semoga saudara sekalian dilindungi, dibimbing, dan diberkati oleh Tuhan Yang Maha Kuasa () Dalam Nama

Bapa dan Putra dan Roh Kudus. Umat : Amin Pengutusan

Imam : Sdra/sdri sekalian, Perayaan Ekaristi dan Sakramen Pernikahan Herman Fany Fanco dan Krensensiana Arie Setiawati telah selesai.

Umat : Syukur kepada Allah.

Imam : Kita pun diutus mewartakan damai dan kasih Tuhan. Umat : Amin. Penghormatan kepada Bunda Maria

Lagu… Ave Maria Imam : Marilah sekarang kita iringi kedua mempelai untuk berdoa

bersama Maria di depan patung Bunda Maria Mempelai : St. Maria, Bunda Yesus dan Bunda kami yang tercinta, hari

ini kami berdua berbahagia. Kami telah berjanji satu sama lain. Dan kami mau menempuh perjalanan hidup selanjutnya sebagai suami isteri. Ya Bunda, kami mohon doa restumu, agar kami dapat mendirikan rumah tangga sejahtera dan membangun keluarga bahagia. Bunda Maria, dengan ini kami berdoa pula untuk orang tua kami yang telah mengasuh, mengasihi dan mempersiapkan kami agar selalu dilimpahi kasih dan rahmat Tuhan. Amin

Salam Maria penuh rahmat … (3x) Kemuliaan kepada Bapa, & Putra, & Roh Kudus … Terpujilah nama Yesus, Bunda Maria, & St. Yosef untuk

selama-lamanya. Amin Perarakan Keluar & Penandatanganan Surat Perkawinan

Lagu Penutup GIVE THANKS

Page 24: Tata Perayaan Perkawinan Rev

24 P e m b e r k a t a n P e r n i k a h a n F a n c o & A r i e

UCAPAN TERIMA KASIH

Dengan penuh syukur kepada Tuhan Yang Mahakuasa, kami mengucapkan terima kasih yang tulus kepada:

Rm. Stefanus Setyo Kumoro Aji , SVD

Para Saksi

Bpk. Hery Andrianto Bpk. Kletus

Para Petugas Liturgi Gereja

Koor

Serta seluruh keluarga, sanak saudara, sahabat dan segenap pihak yang telah berkenan hadir dan memberikan perhatian,

bantuan serta doa restu dari persiapan hingga pelaksanaan Sakramen Pernikahan kami ini.

Semoga Tuhan Yesus Memberkati

Kami yang berbahagia, Bekasi, 22 Februari 2014

Herman Fany Fanco

& Krensensiana Arie Setiawati

Kel. Stefanus Rudy Yohan Kel. Eduardus Esau Brau