174
TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA INGGRIS KE DALAM BAHASA INDONESIA DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS Untuk memenuhi persyaratan mencapai gelar sarjana Strata 2 Magister Linguistik MM. Rini Heriwati 13020213410016 FAKULTAS ILMU BUDAYA UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG 2018 www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

  • Upload
    vonhu

  • View
    251

  • Download
    2

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

TESIS

STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA

BAHASA INGGRIS KE DALAM BAHASA INDONESIA

DALAM NOVEL LIFE OF PI

TESIS

Untuk memenuhi persyaratan mencapai gelar sarjana Strata 2

Magister Linguistik

MM. Rini Heriwati

13020213410016

FAKULTAS ILMU BUDAYA

UNIVERSITAS DIPONEGORO

SEMARANG

2018

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 2: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

PERSETUJUAN TESIS

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 3: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

iii

PENGESAHAN TESIS

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 4: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

iv

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 5: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

v

PERNYATAAN

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 6: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

vi

MOTTO

Make it simple

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 7: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

vii

PRAKATA

Puji Syukur saya haturkan kepada Tuhan Yesus yang selalu memberkati, membimbing,

dan memberi kekuatan untuk menyelesaikan tesis saya. Saya juga mengucapkan banyak

terimakasih kepada semua pihak yang terlibat dalam proses penyelesaian tesis ini:

1. Dr. Deli Nirmala M.Hum selaku Ketua Program Studi Magister Linguistik atas

kebaikan dan dukungannya dalam menyelesaikan tesis.

2. Dr. Nurhayati, M.Hum selaku Sekretaris Program Studi Magister Linguistik yang

telah menelepon dan membesarkan hati saya untuk melanjutkan menyelesaikan tesis,

serta kritik dan saran yang memberikan wawasan dan ide bagi saya.

3. Dr. Issy Yuliasri M.Pd selaku dosen pembimbing, atas bimbingan dan motivasi yang

diberikan kepada penulis.

4. Antonius Suratno, suami tercinta atas kesabaran dan dukungan selama proses

penyelesaian tesis.

5. Patricia Mawar Puspitasari, terimakasih atas bantuan dan pengorbananmu membantu

mama berurusan dengan IT.

6. Bernadeta Sekar Ageng Citra Rini, terimakasih atas doamu untuk mama.

Semarang, 30 Mei 2018

MM. Rini Heriwati

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 8: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

viii

DAFTAR ISI

PERSETUJUAN TESIS .............................................................................................................................. ii

PENGESAHAN TESIS .............................................................................................................................. iii

PERNYATAAN .......................................................................................................................................... v

MOTTO ...................................................................................................................................................... vi

PRAKATA ................................................................................................................................................ vii

DAFTAR ISI ............................................................................................................................................ viii

DAFTAR SINGKATAN ............................................................................................................................ xi

DAFTAR TABEL ..................................................................................................................................... xii

DAFTAR GAMBAR ................................................................................................................................ xiii

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................................................. xiv

ABSTRACT .............................................................................................................................................. xv

INTISARI ................................................................................................................................................. xvi

BAB I – LATAR BELAKANG ................................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ............................................................................................................. 1

1.2 Rumusan Masalah....................................................................................................................... 4

1.3 Tujuan Penelitian ........................................................................................................................ 6

1.4 Manfaat Penelitian ...................................................................................................................... 6

1.5 Batasan Masalah ......................................................................................................................... 7

1.6 Metode dan Langkah Kerja Penelitian ........................................................................................ 7

1.7 Definisi Operasional ................................................................................................................... 8

1.8 Sistematika Penulisan ................................................................................................................. 9

BAB II – LANDASAN TEORI ................................................................................................................. 10

2.1 Penelitian Terdahulu ................................................................................................................. 10

2.2 Terjemahan ............................................................................................................................... 13

2.2.1 Definisi Terjemahan ...................................................................................................... 13

2.2.2 Proses Penerjemahan .................................................................................................... 16

2.2.3 Kesepadanan dalam Penerjemahan ............................................................................... 17

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 9: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

ix

2.3 Penerjemahan Karya Sastra ...................................................................................................... 20

2.4 Keunikan Penerjemahan Karya Sastra ...................................................................................... 21

2.5 Kekhasan Bahasa dalam Novel ................................................................................................ 29

2.6 Metafora ................................................................................................................................... 31

2.6.1 Definisi Metafora .......................................................................................................... 31

2.6.2 Teori Metafora .............................................................................................................. 36

2.6.3 Jenis-jenis Metafora ...................................................................................................... 37

2.6.4 Idiom ............................................................................................................................. 40

2.6.5 Identifikasi Metafora ..................................................................................................... 42

2.7 Novel ........................................................................................................................................ 43

2.7.1 Batasan Novel ............................................................................................................... 43

2.7.2 Novel Life of Pi ............................................................................................................. 46

BAB III – METODE PENELITIAN ......................................................................................................... 50

3.1 Pendekatan Penelitian ............................................................................................................... 50

3.2 Penyediaan Data ....................................................................................................................... 51

3.3 Metode Pengumpulan Data....................................................................................................... 51

3.4 Metode Analisis Data ............................................................................................................... 53

BAB IV – PEMBAHASAN ...................................................................................................................... 57

4.1 Identifikasi dan Pengelompokan Metafora ............................................................................... 58

4.2 Strategi Penerjemahan Metafora ............................................................................................... 61

4.3 Pergeseran Transposisi ............................................................................................................. 64

4.3.1 Pergeseran Unit ............................................................................................................ 65

4.3.4 Pergeseran Kategori ..................................................................................................... 69

4.4 Pergeseran Karena Perbedaan Budaya .................................................................................... 73

4.5 Analisis Data Berdasarkan Strategi Penerjemahan. .................................................................. 75

4.5.1 Menerjemahkan Metafora Menjadi Metafora ............................................................... 76

4.5.1.1 Menerjemahkan Metafora Menjadi Metafora dengan Citra yang Sama ............ 76

4.5.1.2 Menerjemahkan Metafora Menjadi Metafora Dengan Citra yang Berbeda Tetapi

Bermakna Sama ............................................................................................................. 87

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 10: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

x

4.5.2 Menerjemahkan Metafora Menjadi Simile .................................................................... 93

4.5.3 Menerjemahkan Metafora Menjadi Ungkapan Non-figuratif........................................ 98

BAB V – KESIMPULAN ........................................................................................................................ 114

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................................................. 118

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 11: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

DAFTAR SINGKATAN

Bsa : Bahasa sasaran

Bsu : Bahasa sumber

CALD : Cambridge Advanced Learner’s Dictionary

CDEL : Collins Dictionary of the English Language

KBBI : Kamus Besar Bahasa Indonesia

OERD : Oxford English Reference Dictionary

Tsa : Teks sasaran

Tsu : Teks sumber

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 12: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

DAFTAR TABEL

NO.

TABEL

JUDUL TABEL HALAMAN

1 Fungsi Karakteristik Tipe Teks dan Kaitannya Dengan

Metode Penerjemahan

27

2 Panduan Strategi Penerjemahan Metafora berdasarkan

Teori Larson

42

3 Bentuk Metafora 60

4 Bentuk Sistem Kerja Metafora 61

5 Jenis Metafora 61

6 Tema Metafora 62

7 Penggunaan Strategi Penerjemahan Metafora. 62

8 Contoh Pergeseran Kategori 70

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 13: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

DAFTAR GAMBAR

NO.

TABEL

JUDUL GAMBAR HALAMAN

1 Bagan Teknik Analisi 56

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 14: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

DAFTAR LAMPIRAN

1. Identifikasi dan Bentuk Metafora

2. Analisis Jenis Metafora

3. Analisis Pergeseran Transposisi, Modulasi, Kesepadanan, dan Strategi Penerjemahan.

4. Penerjemahan Metafora yang Tidak Sepadan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 15: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

ABSTRACT

The objective of this research is to analyze and to have a deeper

understanding of translation strategies in dealing with metaphor

equivalence between English and Indonesia. The data of metaphors

were collected through note taking of metaphs in Yann Mertel’s Life

of Pi novel, translated into Indonesian by Tanti Lesmana entitled 'Kisah

Pi'. The research method used in this research was content text analysis,

a type of qualitative descriptive method. 85 data of metaphors were

collected from the novel which were contrastively analysed by

comparing semantic or contextual meanings to reveal the strategy. The

data were further analysed using contrastive method by comparing

lexical or contextual meanings to reveal the equivalence. The results

show the following: the strategy most frequently used by the translator

is translating metaphors to non- figurative expression (40%), followed

by translating metaphor to different metaphor with the same meaning

(28,2%), preserving the same metaphore (28,2%), and the last,

translating metaphor to simile (3,6%). This reseach proved that

translator had overall managed to deal with text equivalence between

the source and target text by maximising transposition and modulation

techniques which helped create naturalness of the target text making it

sensically close to the source text.

Keywords: metaphor translation, translation strategy, equivalence

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 16: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

INTISARI

Tujuan utama tulisan ini adalah untuk menganalisis dan untuk

mendapatkan pemahaman yang mendalam tentang penerjemahan

metafora, kesepadanan antara teks sumber dan teks sasaran sertastrategi

penerjemahan. Data penelitian ini adalah metafora yang terdapat

dalam novel Life of Pi, ditulis oleh Yann Martel, tahun 2001. Novel ini

diterjemahkan oleh Tanti Le smana ke dalam bahasa Indonesia pada

tahun 2004, diberi judul: ‘Kisah Pi’. Metode penelitian yang digunakan

penulis dalam meneliti teks terjemahan adalah analisis teks dengan

metode deskriptif kualitatif. Ditemukan 85 data dalam pe

nelitian ini dengan menggunakan teknik simak catat. Kemudian data

dianalisis menggunakan metode kontrastif dengan membandingkan

makna semantis dan makna kontekstual untuk mengetahui strategi

penerjemahannya dan kesepadanan maknanya. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa strategi yang paling banyak digunakan adalah (1)

menerjemahkan metafora menjadi bentuk ekspresi non-figuratif (40%),

(2) metafora menjadi metafora yang dikenal dalam Bsa (28,2%), (3)

mempertahankan metafora yang sama (28,2%), dan (4) menerjemahkan

metafora menjadi simile (3,6%). Dilihat dari tingkat kesepadanan

penerjemahan Tsu ke Tsa, sudah tercapai kesepadanan dinamis, dengan

penerapan teknik transposisi dan modulasi untuk mendapatkan

kewajaran teks.

Kata kunci: penerjemahan metafora, strategi penerjemahan,

kesepadanan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 17: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Secara umum dipahami bahwa penerjemahan adalah proses mentransfer gagasan

dan informasi-informasi dari satu bahasa ke bahasa lainnya. Seorang penerjemah ketika

melakukan proses pengalihan diharapkan menghasilkan karya yang mudah dibaca,

mudah dipahami oleh pembaca bahasa sasaran. Oleh karena itu, penerjemah harus

menguasai bahasa sumber dengan baik, juga harus paham betul bahasa sasaran. Dia perlu

mempunyai kemampuan memahami gagasan dalam Tsu. Selain dari ketiga hal tersebut,

penguasaan budaya juga memiliki peran penting.

Keberhasilan dalam penerjemahan hingga kini masih banyak menjadi bahan

perdebatan. Namun demikian, pada masyarakat modern penerjemahan memegang

peranan penting dalam sejarah kehidupan manusia. Peran penting tersebut antara lain

sebagai alat untuk menyebarkan gagasan, kebudayaan, serta penemuan-penemuan baru

dalam ilmu pengetahuan. kerjasama dengan masyarakat lain. Tanpa penerjemahan,

komunikasi antar kelompok masyarakat pengguna bahasa yang berbeda tidak akan

terjadi.

Menurut Catford (1974:20) dalam bukunya A Linguistic Theory of Translation

penerjemahan didefinisikan: “ Translation is the replacement of the textual material in

one language by equivalence textual materall in other language.” Penerjemahan adalah

pengalihan yang sepadan materi tekstual dari satu bahasa ke dalam bahasa lain. Catford

menekankan kesepadanan dalam terjemahan. Padanan merupakan kata kunci dalam

terjemahan, karena dengan demikian diharapkan teks terjemahan dalam bahasa sasaran

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 18: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

2

dapat menyampaikan ide dan pesan seperti teks sumber. Definisi Catford ini lebih

menekankan pada padanan struktur antara bahasa sumber dan bahasa sasaran.

Sejalan dengan pendapat Catford adalah definisi Newmark (1981) yang

mengajukan definisi: “Translation is a craft consisting in the attempt to replace a written

massage and/or statement in one language by the same massage and/or statement in

another language”. Penerjemahan adalah usaha mengubah pesan tertulis atau pernyataan

dari satu bahasa sumber (Bsu) dengan pesan atau pernyataan yang sama ke dalam bahasa

lainnya (Bsa). Dengan demikian, pesan yang disampaikan ke dalam bahasa lain sesuai

maksud penulis teks sumber.

Proses penerjemahan karya sastra berbeda dengan penerjemahan jenis teks

lainnya. Dalam proses penerjemahan karya sastra prosa sebagai teks sumber dalam

penerjemahan, sebelum proses penerjemahan seorang penerjemah perlu membaca

dengan cermat teks sumber yang bertujuan untuk memahami cerita dalam novel dan

pesan yang hendak disampaikan. Langkah selanjutnya adalah melakukan analisis dari

sudut pandang penerjemah. Analisis ini untuk mempelajari tujuan dari teks – menurut

Newmark (1988), hal ini dimaksudkan untuk mempelajari aspek aspek bahasa dan

pengaruh budaya Bsu dan juga tujuan moral yang tersirat dalam cerita – dan juga perlu

menganalisis masalah linguistik dan stilistik yang digunakan.

Tujuan utama bagi para penerjemah karya sastra prosa, utamanya novel, adalah

mampu menciptakan efek yang sama bagi pembaca Tsa sebagaimana yang dirasakan

oleh pembaca Tsu. Nida menuliskan tujuan ini: "the relationship between receptor and

message should be substantially the same as that which existed between the original

receptors and the message" (1964: 159).

Metafora adalah salah satu bentuk dari bahasa figuratif yang banyak digunakan

di dalam teks prosa. Memahami dan menganalisa bahasa figuratif dalam sebuah teks,

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 19: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

3

sebagaimana yang disampaikan di atas, adalah salah satu proses yang sulit dalam

penerjemahan. Dalam proses pelaksanaan penerjemahan, penerjemahan metafora masih

dianggap sebagai ekspresi bahasa yang paling sulit ditransfer maknanya dari satu bahasa

ke dalam bahasa lainnya. Walaupun dalam kehidupan sehari-hari kita banyak

menggunakan metafora, namun penerjemahan metafora dianggap sebagai ekspresi

bahasa yang maknanya tidak mudah untuk dijelaskan, apalagi diterjemahkan. Newmark

(1998, h. 104) mengungkapkan bahwa salah satu bagian penerjemahan yang paling sulit

dilakukan adalah menerjemahkan metafora.

Struktur metafora yang memiliki berbagai macam variasi dibentuk dari unsur

pembangun yang komplek, kondisi inilah yang menyebabkan problem utama dalam

penerjemahan metafora. Para ahli mendeskripsikan bentuk metafora paling dasar, yaitu

menggunakan satu objek untuk mendeskripsikan objek yang lain dimana kedua objek itu

memiliki kesamaan atau kemiripan.

Menurut Hawkes (1972:1) kata metafor berasal dari bahasa Yunani metaphore dari

kata dasar meta yang berarti melampaui dan pherin yang berarti membawa. Kata itu

merujuk kepada proses linguistik yang menggunakan satu objek untuk mendiskripsikan

objek lainnya. Ada berbagai tipe metafora, dan objek yang digunakan juga banyak, tetapi

prosedur mentransfer ide atau pesan untuk mendiskripsikan satu objek dengan

menggunakan objek lainnya tetap sama. Dilihat dari elemen-elemennya, metafora

dibentuk dari elemen topik (vehicle), citra (tenor) dan titik kesamaan (ground). Dalam

metafora tertentu, terkadang hanya terdapat satu atau dua komponen yang disebutkan

secara eksplisit. Akibatnya, metafora semacam ini dapat dipahami hanya berdasarkan

ungkapan dalam konteks internal dan juga konteks situasional (eksternal) ungkapan.

Kadang-kadang, ekspresi metafora tidak dikenal dalam Bsa. Kondisi semacam ini

memaksa penerjemah mencari ekspresi lain yang sepadan dan dikenal dalam Bsa.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 20: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

4

Hambatan-hambatan dalam penerjemahan metafora menyebabkan munculnya dua

pandangan yang berbeda tentang translabilitas metafora. Dagut (1987) mengatakan

bahwa banyak ahli penerjemahan, seperti Nida(1982), Vinnay dan Dabelnet(1995),

menganggap metafora tidak dapat diterjemahkan. Akan tetapi ada beberapa ahli lain,

seperti Kloepfer dan Reiss yang menganggap metafora adalah ungkapan linguistik, maka

metafora dapat diterjemahkan.

Metafora terdapat dalam bahasa apapun dan dipengaruhi oleh budaya pengguna

bahasa tersebut. Untuk menterjemahkan metafora ke dalam bahasa lain diperlukan

analisis yang teliti berkaitan dengan budaya masyarakat pengguna bahasa tersebut.

Dalam proses penerjemahan,banyak penerjemah menghadapi kesulitan mentransfer

image dan sense sebuah metafora. Penerjemah juga menghadapi kesulitan dalam memilih

strategi yang tepat untuk memecahkan kesulitan ini. Namun kesulitan-kesulitan itu dapat

diatasi dengan menggunakan beberapa strategi penerjemahan metafora yang diajukan

oleh para ahli salah satunya diajukan oleh Newmark(1988) dan Larson (1974)

1.2 Rumusan Masalah

Metafora bukan hanya hiasan untuk menambah keindahan dalam karya susastra prosa.

dapat dikatakan bahwa metafora menjadi bagian penting dalam sebuah prosa untuk

mengekspresikan ide pengarang, karena tidak ada kata yang mampu mewakili atau

mendeskripsikan konsep dengan tepat sekaligus menonjolkan unsur estetika. Selain dari

itu metafora juga mampu membawa emosi pembaca prosa. Peran penting metafora sangat

dominan dalam prosa, khususnya dalam novel Life of Pi. Maka dari itu penerjemahan

metafora dalam sebuah novel harus sangat diperhatikan dengan saksama dan hati-hati.

Dalam penelitian ini penulis meneliti penggunaan metode penerjemahan metafora dalam

novel Life of Pi karya Yan Martel. Novel tersebut telah diterjemahkan oleh Tanti

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 21: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

5

Lesmana ke dalam bahasa Indonesia pada bulan April tahun 2004 diterbitkan oleh

Gramedia Pustaka Utama.

Argumen yang menjelaskan mengapa metafora secara umum masih dianggap

sulit untuk diterjemahkan yakni adanya fakta bahwa metafora mengekspresikan ide,

perasaan, deskripsi dan atmosfir cerita secara tidak langsung atau bersifat indirek. Sifat

indirek inilah yang justru menimbulkan kesulitan dalam penerjemahan. Penelitian-

penelitian metafora yang sudah dilakukan hasilnya sebelumnya menunjukkan tentang

dua hal penyebab kesulitan penerjemahan metafora yaitu: Pertama, dikarenakan struktur

metafora yang bervariasi dan unsur pembangunnya kompleks. Kondisi itu

mengakibatkan penerjemahan metafora memerlukan strategi khusus dalam menemukan

kesepadanan makna ungkapan-ungkapan linguistik lainnya. (Beck, 1981). Metafora

sarat dengan nilai-nilai budaya. Maka dari itu, sangat perlu bagi penerjemah memahami

latar belakang budaya yang berkaitan dengan metafora yang terdapat dalam Bsu tersebut

dan mendalami serta melakukan pemetaan konseptual supaya dapat menemukan padanan

kata yang berterima (Al-Hasnawi, 2007). Kesulitan itu masih belum banyak peneliti

melakukan penelitian sebagai usaha untuk memecahkan kesulitan tersebut. Salah satu

cara untuk memecahkan kesulitan itu adalah dengan pemilihan strategi penerjemahan

metafora.

Berdasarkan fenomena di atas, permasalahan yang dianalisis dalam penelitian ini

adalah sebagai berikut.

1. Strategi penerjemahan metafora dari novel Life of Pi berbahasa Inggris ke dalam novel

‘Kisah Pi’ berbahasa Indonesia?

2. Bagaimana penggunaan strategi penerjemahan metafora yang digunakan dalam novel

Life of Pi dan kesepadanan terjemahan dalam bahasa Indonesia?

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 22: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

6

1.3 Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan:

1. Mengetahui strategi penerjemahan metafora yang digunakan penerjemah.

2. Mendeskripsikan penggunaan strategi penerjemahan metafora dalam novel Life of

Pi dan kesepadanan terjemahannya dalam bahasa Indonesia.

1.4 Manfaat Penelitian

Sebagian besar orang di dunia sudah pernah membaca prosa, tetapi tidak banyak yang

menguasai bahasa asing, sehingga mereka harus mengandalkan prosa terjemahan. Oleh

sebab itu, penelitian tentang berbagai aspek penerjemahan prosa, khususnya dalam hal

menerjemahkan metafora, menjadi penting. Penerjemah profesional maupun penerjemah

pemula menghadapi kesulitan dalam menerjemahkan metafora dalam berbagai jenis teks.

Maka dari itu hasil penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebagai:

1. Masukan bagi pengajaran penerjemahan mengenai penerjemahan metafora.

2. Masukan bagi pengajaran bahasa asing, khususnya bahasa Inggris, utama dalam

pengajaran membaca (reading) dan menulis (writing).

3. Masukan bagi penerjemah pemula guna mengurangi terjadinya kesilapan yang umum

terjadi dalam penerjemahan metafora.

4. Masukan bagi penerjemah mengenai masalah metafora dalam penerjemahan teks

sumber sebuah novel ke dalam teks sasaran sebuah novel. Penerjemah dapat

memanfaatkan hasil penelitian ini untuk meningkatkan kualitas terjemahan susastra,

khususnya novel.

5. Rangsangan bagi para peneliti lain untuk melakukan penelitian sejenis.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 23: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

7

1.5 Batasan Masalah

Fokus penelitian ini adalah menemukan strategi yang digunakan penerjemah

untuk mencapai kesepadanan makna dan mendeskripsikan pemilihan metode terjemahan

metafora ke dalam teks sasaran dalam bahasa Indonesia, serta kemungkinan pergeseran

makna budaya pada Bsu.

1.6 Metode dan Langkah Kerja Penelitian

Jenis penelitian ini adalah studi pustaka. Data berasal dari novel berjudul Life Of PI karya

Yan Martel yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia oleh Tanti Lesmana

diterbitkan oleh PT Gramedia. Prosedur pengumpulan data adalah sebagai berikut:

a) Pengumpulan data dimulai dari membaca novel dalam bahasa sumber, kemudian

membaca terjemahan novel dalam bahasa Sasaran.

b) Mengumpulkan metafora yang terdapat dalam novel Life of PI dan terjemahannya.

c) Mengidentifikasi data metafora, lalu diidentifikasi dengan menggunakan kolokasi

dan teori New Mark.

d) Menganalisis makna metafora dalam Bsu dilanjutkan menganalisis makna metafora

dalam Bsa untuk mengetahui strategi penerjemahan yang digunakan dan

kesepadanan makna.

e) Menganalisis keberterimaan dan kesepadanan makna semantik terjemahan metafora.

f) Mengidentifikasi strategi penerjemahan metafora dalam novel Life of PI dengan

menggunakan teori Larson,

g) Mengelompokkan data berdasarkan strategi penerjemahan metafora dalam Bsa ke

dalam BSu berdasarkan teori Larson.

h) Menganalisis prosedur penerjemahan metafora.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 24: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

8

1.7 Definisi Operasional

Penelitian ini menggunakan beberapa kata kunci yang akan digunakan untuk

mencapai tujuan penelitian. Kata kunci itu adalah: figuratif, literal, metafora, strategi

penerjemahan, keberterimaan, Life of Pi, Kisah Pi.

Bahasa figuratif menurut Hawkes (1972: 2) adalah: “figurative language is a

language that does not mean what it says. Figurative language deliberately interferes

with the system of literal usage by its assumption that terms literally connected with one

object can be transferred to another object.” Bahasa dengan menggunakan kiasan atau

lambang.

Bahasa literal: “language which means (or intends to mean) what it says, and

which uses words in their ‘standard’ sense, derived from the common practice of

ordinary speakers of the language” (Hawkes, 1977: 2). Bahasa literal adalah “bahasa

yang memiliki arti seperti yang diungkapkan, yang menggunakan kata-kata seperti

dalam pengertian standard, diperoleh dari penggunaan sehari-hari pengguna bahasa

tersebut” (Hawkes, 1977: 2).

Metafora: Newmark (1988a: 284) mendefinisikan metafora sebagai “a word or

phrase applied to an object, action or quality which does not literally denote, in order to

describe it more accurately or vividly- a degree of resemblance is, therefore, implied.”

Sebuah kata atau frasa dengan bukan arti yang sebenarnya, menggunakan satu obyek atau

tindakan untuk mendeskripsikan sebuah konsep dengan sangat jelas.

Strategi penerjemahan metafora adalah cara yang digunakan penerjemah untuk

menghindari kemungkinan kesalahan penerjemahan seperti cara yang diajukan oleh

Newmark (1981: 88-91), mengajukan tujuh strategi menterjemahkan metafora, sebagai

berikut. Larson juga mengajukan 5 strategi penerjemahan metafora.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 25: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

9

Novel Life of Pi ditulis oleh Yan Martel pada tahun 2001. Novel ini bercerita tentang

keberanian PI dalam bertahan hidup di laut lepas dikarenakan kapal yang ditumpanginya

tenggelam. Novel ini merupakan gambaran fiktualitas problem kehadiran agama dalam

kehidupan di masyarakat.

1.8 Sistematika Penulisan

Pengorganisasian penulisan dalam penelitian ini dapat dideskripsikan sebagai

berikut:

Bab satu Pendahuluan, berisi tentang latar belakang penelitian, problem

penelitian, tujuan penelitian, manfaat penelitian, pembatasan masalah, kerangka teori dan

kerangka penulisan penelitian.

Bab dua berisi landasan teori yang meliputi penelitian sebelumnya dan landasan

teori yang digunakan dalam penelitian ini.

Bab tiga Metodologi penelitian yang meliputi jenis penelitian, data dan sumber

data, metode representasi data, metode analisa data.

Bab empat Pembahasan yang berisi analisis data kesilapan dan keberterimaannya.

Bab lima Kesimpulan dan saran yang berisi kesimpulan hasil penelitian dan saran

bagi pengembangan penelitian selanjutnya.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 26: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

10

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Penelitian Terdahulu

Ada beberapa penelitian yang berkaitan dengan permasalahan penerjemahan

metafora yang sejalan dengan gagasan bahwa metafora dapat diterjemahkan guna

mendukung penelitian ini. Pertama, penelitian yang dilakukan oleh Sudrama (2003) yang

meneliti struktur, tipe dan strategi penerjemahan metafora dalam penerjemahan novel

Master of the Game karya Sydney Sheldon ke dalam bahasa Indonesia yang menyajikan

pandangan mengenai metafora hidup dan metafora mati dalam novel tersebut. Penelitian

ini utamanya menggunakan landasan teori Larson. Hasil temuannya adalah penerjemah

mengalihkan metafora bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia dengan menerapkan

tiga strategi: mempertahankan bentuk metafora, mengalihkan metafora menjadi simile,

dan mengalihkan metafora dalam bahasa harfiah.

Suwardi (2005) juga meneliti metafora yang terdapat dalam novel The Wedding,

karya Danielle Steel ke dalam bahasa Indonesia. Dari hasil penelitian ini didapatkan 41

data metafora yang diterjemahkan menggunakan empat jenis strategi penerjemahan,

yaitu: (1) menerjemahkan metafora menjadi metafora yang sama, (2) menerjemahkan

metafora ke metafora lain yang bermakna sama, (3) menerjemahkan metafora menjadi

simile, dan (4) mengalihkan metafora menjadi bentuk non-figuratif. Hasil temuannya

nmenunjukkan sebagian besar penerjemahan sepadan.

Waluyo (2007) meneliti 100 metafora bahasa Indonesia dalam penerjemahan

Saman ke dalam bahasa Inggris dengan menggunakan strategi yang sama dengan yang

digunakan oleh Suwardi. Hasil temuan penelitiannya tentang strategi penerjemahan yang

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 27: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

11

digunakan meliputi: (1) metafora dialihkan menjadi metafora yang sama dan sepadan,

(2) metafora dialihkan ke metafora yang dikenal dalam Bsu dan sepadan, (3) metafora

dialihkan dengan diparafrase, dan (4) metafora dialihkan dalam bentuk non majas. Hasil

penelitian juga menunjukkan alasan-alasan mereka menggunakan strategi tersebut,

yakni: (1) kesulitan penerjemah menemukan metafora dalam bahasa Inggris, (2) usaha

penerjemah mempertahankan pesan sesuai konteks dan Tsu, dan (3) waktu yang dimiliki

oleh penerjemah sangat terbatas untuk mengalihkan metafora-metafora tersebut sehingga

mereka memutuskan untuk memperpendek proses penerjemahan metafora.

Rini Widiarti (2011) turut serta melakukan penelitian penerjemahan sebagaimana

dituliskan dalam tesisnya yang berjudul “Analisa Penerjemahan Metafora: Studi Kasus

Metafora Dalam Novel Yukigun Kawabata Yasunari dan Terjemahannya Daerah Salju

oleh Ajip Rosidi”. Data penelitian pada tesis ini adalah terjemahan metafora dari bahasa

Jepang ke dalam bahasa Indonesia dalam novel. Tujuan penelitian ini adalah

menerangkan prosedur penerjemahan yang digunakan untuk mendapatkan kesepadanan.

Data dianalisa dengan mengenali ketidakcocokan kolokasi karena acuan kata yang

digunakan tidak cocok dengan maknanya. Kemudian, data metafora Bsu dikelompokkan

menjadi metafora yang diterjemahkan dalam dua bentuk, yaitu dengan mempertahankan

ekspresi metafora dan non-metaforis. Penerjemahan dengan mengalihkan metafora

menjadi ekspresi non-metaforis dikelompokkan lagi menjadi simile dan non-figuratif.

Hasil temuan dari penelitian ini adalah: penerjemah menggunakan teknik modulasi,

utamanya ketika terjadi perubahan sudut pandang pada citra metafora dan kemudian

eksplisitasi dilakukan pada titik kemiripan. Untuk mendapatkan kewajaran, penerjemah

menerapkan prosedur transposisi. Penerjemah menggunakan pemadanan untuk

menjelaskan konsep kebudayaan Jepang. Penelitian yang dilakukan oleh Rini Widiati ini

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 28: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

12

memberikan ide bagi penulis untuk pengelompokkan data. Untuk mendapatkan

kesepadanan makna, penerjemah mempertahankan bentuk metafora atau non metafora.

Rudi Hartono (2011) dalam tesisnya berjudul: Penerjemahan Idiom dan Gaya

Bahasa (Metafora, Kiasan, Personifikasi, dan Aliterasi) dalam novel To Kill A

Mockingbird karya Harper Lee dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia, mendeskripsikan

hasil analisisnya dan memberikan solusi yang menurutnya paling tepat untuk

menerjemahkan novel kususnya untuk menerjemahkan gaya bahasa dari bahasa Inggris

ke dalam bahasa Indonesia. Pendekatan yang Rudi gunakan adalah kritik holistik.

Sementara itu, data yang digunakan mencakup data primer saja, yaitu tuturan-tuturan

yang mengandung idiom, metafora, kiasan, personifikasi, dan aliterasi yang terdapat

dalam novel. Hasil penelitiannya merekomendasikan baik idiom, metafora, kiasan,

personifikasi, dan aliterasi diterjemahkan dalam bentuk yang tetap sama.

Tesis Rudi Hartono ini utamanya penerjemahan tentang gaya bahasa dalam sebuah

novel. Banyak ahli mengatakan bahwa gaya bahasa metafora, kiasan, personifikasi, dan

aliterasi adalah bagian yang sulit dicari kesepadanannya dalam terjemahan. Namun

demikian, Rudi menyarankan bahwa gaya bahasa harus diterjemahkan dalam bentuk

gaya bahasa yang sama. Tampaknya dari penelitian Rudi ini yang perlu diperjelas adalah

mencari solusi menerjemahkan gaya bahasa dalam karya sastra sebagai pendukung cerita

novel terasa hidup sehingga pembaca tertarik dan menikmati membaca alur cerita,

penokohan dalam cerita, dan kebenaran gambaran sosial masyarakat yang hendak

disampaikan dalam novel.

Penelitian lain tentang metafora dilakukan oleh Mohd Nour Al Salem (2014) dalam

disertasinya yang berjudul The Translation of Metaphor from Arabic to English in

Selected Poems of Mahmud Darwish with Focus on Linguistic Issue. Berbeda dari

penelitian Rudi, data penelitian ini bersumber dari puisi. Dalam penelitian Rudi, Tsu

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 29: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

13

yang diteliti berbahasa Inggris dan Tsa berbahasa Indonesia, dengan Rudi sebagai

peneliti adalah penutur asli bahasa Indonesia. Di sisi lain, dalam penelitian Mohd Nour

al Salem ini data berasal dari penerjemahan bahasa Arab ke dalam bahasa Inggris, dengan

peneliti sebagai penutur asli bahasa Arab. Fokus dari penelitian ini adalah menganalisa

keakuratan penerjemahan metafora dalam puisi dan metode penerjemahan metafora yang

digunakan. Dalam hal ini, metode penerjemahan yang digunakan adalah

mengidentifikasi tipe-tipe metafora dalam Tsu dan Tsa untuk mengetahui strategi

penerjemahan yang digunakan. Kemudian, data dianalisa menggunakan teori Newmark

untuk mengetahui tipe-tipe metafora yang mudah dan sulit diterjemahkan. Penelitian ini

juga mengevaluasi mekanisme penerjemahan yang digunakan dan menemukan model

penerjemahan metafora. Bagi penulis, disertasi Mohd Noer Al Salem ini sangat

membantu memahami prosedur penelitian metafora.

2.2 Terjemahan

2.2.1 Definisi Terjemahan

Bermacam-macam definisi terjemahan diajukan oleh banyak ahli di bidang ini.

Mereka mengajukan definisi terjemahan dari berbagai sudut pandang dan dipengaruhi

oleh bidang ilmu yang ditekuni serta pengalaman yang mereka peroleh dalam dunia

penerjemahan. Berikut ini beberapa definisi terjemahan yang diajukan para ahli

berdasarkan sudut pandang masing-masing. Sudut pandang yang pertama memandang

terjemahan sebagai pengalihan arti dan pesan dari Bsu ke Bsa. Pandangan kedua melihat

terjemahan sebagai proses transfer budaya.

Catford (1965: 20) dalam bukunya A Linguistic Theory of Translation

mengajukan pendapatnya tentang penerjemahan sebagai berikut: “Translation is the

replacement of the textual material in one language by equivalence textual material in

another language.” Bila diterjemahkan, kutipan di atas menjadi: “Penerjemahan adalah

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 30: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

14

pengalihan materi tekstual dari satu bahasa ke dalam bahasa lain yang maknanya

sepadan”. Catford juga menekankan kesepadanan dalam terjemahan. Padanan

merupakan kata kunci dalam terjemahan karena dengan demikian diharapkan Tsa dapat

menyampaikan ide dan pesan seperti Tsu. Definisi Catford ini lebih menekankan pada

padanan struktur antara Bsu dan Bsa.

Sejalan dengan pendapat Catford adalah pendapat yang diajukan oleh Newmark

(1981) dengan definisinya mengenai penerjemahan: “Translation is a craft consisting in

the attempt to replace a written massage and/ or statement in one language by the same

massage and/ or statement in another language”. Definisi ini menggarisbawahi

penerjemahan sebagai usaha mengubah pesan tertulis atau pernyataan dari satu bahasa

ke pesan atau pernyataan yang sama dalam bahasa lain. Oleh karenanya, pesan yang

disampaikan ke dalam bahasa lain yang dimaksud dapat sesuai dengan maksud penulis

Tsu.

Sedikit berbeda dari pendapat Catford dan Newmark, Nida dan Taber (1969)

memberikan definisi penerjemahan dengan penekanan kesepadanan makna dan diikuti

style, mengajukan definisi sebagai berikut: “Translating consists of reproducing in the

receptor language massage, first in terms of meaning and secondly in terms of style.”

Dengan kata lain, terjemahan diartikan sebagai upaya menghasilkan padanan alamiah

terdekat pesan dari Bsu ke dalam Bsa baik dipandang dari sudut makna maupun gaya

bahasa. Menurut Nida dan Taber, dalam proses penerjemahan, jika memungkinkan

sebaiknya seorang penerjemah melakukan adaptasi gramatis dan leksikal. Tetapi, hal

yang terlebih penting dari itu adalah mencari padanan makna. Ditambah lagi, style adalah

masalah yang juga perlu diperhatikan setelah makna.

McGuire juga mengajukan definisi terjemahan yang sejalan dengan pendapat

Nida dan Tabir:

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 31: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

15

“Translation involves the rendering of Source Language (SL) text into the Target

Language (TL) so as to ensure that (1) the surface meaning of the two will be

approximately similar and (2) the structure of Source Language (SL) will be preserved

as closely as possible, but not so closely that the TL structure will be seriously distorted.”

Pernyataan McGuire di atas bila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia akan

menjadi: “Penerjemahan merupakan usaha mengubah Bsu ke Bsa dengan jaminan (1)

makna secara harafiah mendekati kesamaan dan (2) sedapat mungkin struktur Bsu

dipertahankan atau dicari yang paling mendekati, tanpa merusak struktur Bsa. Pendapat

ini sedikit berbeda dari pendapat Nida dan Tabir, karena bagi McGuire, makna yang

diperlukan hanya sebatas makna harafiah, sementara struktur kalimat Bsa adalah masalah

yang diutamakan.

Berbeda dari pendapat yang diajukan Nida dan Tabir juga McGuire, Savory

(1969:13) turut serta mengajukan definisi penerjemahan seperti berikut ini: “Translation

is made possible by an equivalence of thought that lies behind its different verbal

expressions.” Dalam artian, penerjemahan bisa dilakukan dengan cara mencari kesamaan

ide yang ada dibalik ungkapan verbal dari Bsu. Savory berpendapat kesepadanan yang

utama bukanlah dari segi struktur bahasa atau aturan linguistik lainnya, melainkan dari

kesepadanan ide ekspresi Bsu dan pengaruh budayanya ke dalam budaya Tsa yang

diekspresikan ke dalam Bsa.

Venuty (1998) memberikan definisi terjemahan yang memandang terjemahan

sebagai hasil karya baru. Venuty menyebutkan bahwa: “I see translation as the attempt

to produce a text so transparent that it does not seem to be translated.” Menurut Venuty,

terjemahan adalah usaha menghasilkan teks baru sehingga teks tersebut tidak kelihatan

sebagai teks terjemahan. Hal ini memang perlu dilakukan dalam proses penerjemahan

agar hasil terjemahan terkesan natural dan tidak kaku.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 32: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

16

Dari beberapa definisi di atas, terdapat kesamaan pandangan tentang terjemahan

yang baik. Banyak ahli menekankan bahwa terjemahan yang baik dapat menyampaikan

makna atau pesan pada Bsa yang sepadan dengan makna atau pesan pada Bsu. Sementara

itu, kepatuhan terjemahan terhadap struktur linguistik Bsu bukanlah hal yang dianggap

fundamental.

2.2.2 Proses Penerjemahan

Dalam melakukan proses penerjemahan Tsu ke dalam Tsa, seorang penerjemah

tidak hanya mengalihkan makna saja. Terdapat beberapa aspek yang harus dilalui dan

diperhatikan. Aspek-aspek itu meliputi aspek linguistik dan ekstra linguistik. Aspek

linguistik meliputi kata, frasa, kalimat, paragraf, dan teks. Sementara itu, aspek ekstra

linguistik meliputi hal-hal di luar linguistik: konteks sosial (register) dan konteks budaya

(genre).

Hal lain yang juga perlu diperhatikan oleh seorang penerjemah adalah proses

penerjemahan. Dalam proses penerjemahan, paling tidak terdapat dua kegiatan yang

harus dilakukan, yaitu memahami makna Bsu dan merekronstruksikannya dalam Bsa

yang sesuai konteks. Menurut Nida (1975), proses penerjemahan adalah langkah-langkah

yang dilaksanakan oleh penerjemah saat menerjemahkan. Nida membagi proses

penerjemahan menjadi tiga tahap utama: (1) analisa, (2) transfer, dan (3) restrukturisasi.

Secara ringkas, proses penerjemahan dapat dideskripsikan sebagai berikut:

1. Analisis bahasa dalam Tsu

Dalam proses analisis ini, pemahaman terhadap unsur linguistik Bsu dan unsur

ekstra linguistik yang berhubungan dengan sosial-budaya yang tak terpisahkan dari

Bsu memang diperlukan (Nababan, 2003). Proses analisis ini dilakukan dengan cara

membaca Tsu dan Tsa berulang-ulang. Tujuan dari membaca berulang-ulang ini

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 33: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

17

supaya penerjemah dapat memahami isi keseluruhan hal-hal yang berkaitan dengan

linguistik dan ekstra linguistik, baik dalam Tsu maupun Tsa.

2. Proses transfer

Pada proses transfer, seorang penerjemah harus bisa menemukan

kesepadanan kata, frasa, klausa, dan kalimat pada teks secara keseluruhan. Pada

dasarnya, ini adalah proses mental yang dikerjakan oleh seorang penerjemah. Hal ini

terjadi dalam pikiran penerjemah. Setelah penerjemah memahami isi atau konten

maknanya dan pesan dari Tsu, kemudian dia akan mendeskripsikannya ke dalam Bsa

.

3. Proses restrukturisasi

Proses restrukturisasi merupakan langkah terakhir dalam penerjemahan.

Dalam langkah ini, seorang penerjemah mengubah teks ke dalam bentuk yang sesuai

dengan target pembaca. Penerjemah akan sangat memperhatikan gaya bahasa.

Misalnya, apakah penggunaan bahasa formal atau informal, gaya bahasa keilmuan,

puisi, drama, novel, atau bentuk lain yang lebih sesuai. Selain itu, penerjemah juga

harus memperhatikan pilihan kata dengan target pembaca. Sebagai contoh, diksi

untuk teks yang target pembacanya anak-anak akan berbeda dengan diksi bagi target

pembaca dewasa. Setelah penerjemah menemukan kesepadanan dalam Bsa,

dituangkanlah gagasan tersebut dalam draft atau rencana terjemahan. Kemudian,

penerjemah menyusunnya sesuai dengan kaidah Bsa yang berterima.

2.2.3 Kesepadanan dalam Penerjemahan

Kesepadanan seperti yang disyaratkan dalam penerjemahan adalah sebuah proses

yang kompleks, bahkan untuk mendefinisikannya pun tidaklah mudah. Berikut ini

beberapa definisi kesepadanan penerjemahan. Definisi yang pertama diajukan oleh

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 34: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

18

Newmark (1988: 5) yang menyebutkan: “rendering the meaning of a text into another

language in the way that the author intended the text”. Penerjemahan makna dari sebuah

teks ke dalam bahasa lain seharusnya sesuai dengan maksud Tsu. Penekanan definisi

Newmark ini adalah kesamaan makna antara Tsa dan Tsu.

Secara lebih mendetail, Nida (1982: 12) memberikan definisi, reproducing in the

receptor language the closest natural equivalent of the source-language message, first

in terms of meaning and secondly in terms of style. Menurut Nida, kesepadanan tidak

hanya terbatas pada kesepadanan makna, tetapi juga dalam hal gaya bahasa. Selain kedua

hal tersebut, sebuah karya terjemahan juga harus bersifat alamiah sesuai Bsa. Menurut

Nida, terdapat beberapa tipe terjemahan berdasarkan tiga faktor utama. Faktor-faktor

tersebut adalah (1) sifat pesan dari Tsu, (2) tujuan-tujuan dari pengarang Tsu dan tujuan

dari penerjemah, dan (3) tipe pembaca. Kesimpulannya, menurut Nida bila seorang

penerjemah hendak mencari kesepadanan, dia haruslah mempelajari terlebih dahulu

ketiga hal tersebut. Sebuah teks karya susastra dan teks bidang ekonomi tentu memiliki

pesan dan tujuan serta pembaca yang berbeda. Karakter pembaca dalam menikmati hasil

terjemahan pun juga akan berbeda.

Banyak ahli menyadari betapa pentingnya mencari kesepadanan linguistik dalam

penerjemahan. Catford dalam Broek (1978) mengajukan definisi tentang kesepadanan

sebagai berikut: Translation equivalence occurs when an SL (Source Language) and TL

(Target Language) texts or items are related to (at least some of) the same relevant features

of situation substance. Ini berarti kesepadanan terjemahan tercapai ketika teks dalam Bsu

dan Bsa memiliki kesamaan karakteristik dalam konteks situasi tertentu. Sebagaimana

definisi yang diajukan oleh Halverson (1997), equivalence is the relationship existing

between two entities, and the relationship is described as one of similarities in terms of any

of a number of potential qualities. Dalam hal ini, Halverstone berpendapat bahwa

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 35: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

19

kesepadanan adalah hubungan yang terjadi antara Tsu dan Tsa karena memiliki kemiripan

kualitas. Sejalan dengan itu, menurut Vinay dan Darbelnet (1995: 342) kesepadanan lebih

menekankan pada pentingnya menyerupakan konteks asal sehingga akhirnya konteks

tersebut dapat teralihkan dengan menggunakan pemilihan kata yang sama sekali berbeda.

Tampak dari definisi kesepadanan terjemahan yang diajukan para ahli di atas,

konsep kesepadanan dalam terjemahan adalah tujuan dari proses penerjemahan itu

sendiri. Dasar dari proses penerjemahan adalah mencari kesepadanan makna dalam

berbagai jenis penerjemahan, misalnya kesepadanan dalam penerjemahan ilmu

pengetahuan, karya seni, dan sebagainya. Akan tetapi sebagai aktivitas bahasa, pada

prinsipnya penerjemahan adalah suatu proses komunikasi. Dalam sejarahnya,

penerjemahan selalu berfungsi sebagai jembatan bagi orang yang tidak mengerti bahasa

asing untuk memahami Tsu. Karena terjemahan adalah suatu bentuk komunikasi,

kesepadanan antara Tsu dan Tsa menjadi syarat utama. Hal ini dimaksudkan supaya

pesan ditransmisikan kepada pembaca atau penerima sesuai dengan dimaksudkan dalam

Tsu. Oleh sebab itu, penerjemah harus mencari kesepadanan makna yang terdekat dengan

yang dimaksudkan dalam Tsu sehingga pembaca Tsa dapat memahami pesan yang

disampaikan seperti yang terdapat dalam Tsu. Jika hal ini tidak tercapai, terjemahan dapat

dianggap gagal.

Sebagaimana kita ketahui, dalam prosesnya, pencarian kesepadanan total dalam

penerjemahan dari Bsu ke Bsa hampir tidak mungkin tercapai. Kesepadanan dalam

terjemahan hanya dapat dicapai hingga pada level tertentu saja. Keterbatasan dalam

pencapaian kesepadanan dikarenakan tidak adanya bahasa yang memiliki sistem yang

sama persis sehingga seringkali terdapat hambatan-hambatan dalam penerjemahan yang

berupa problematika penerjemahan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 36: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

20

2.3 Penerjemahan Karya Sastra

Sebuah masalah yang sejak lama membingungkan dalam penerjemahan adalah

pencarian tipe penerjemahan yang memuaskan. Ada banyak jawaban dari pencarian itu

dipandang dari berbagai teori dan bidang penerjemahan. Berdasarkan teori fungsional

yang diajukan Reis, penerjemahan yang baik adalah bervariasi berdasarkan jenis teks.

Reis memberikan penekanan pada kesepadanan komunikatif, karena fungsi terjemahan

adalah transmisi ide dari Tsu ke Tsa. Selain itu, Reis (1976: 20) juga mengajukan ide

kaitan antara fungsi bahasa dan jenis teks sebagai berikut:

a. Plain communication of facts: informasi, pengetahuan, opini, dan lain sebagainya.

Bahasa yang digunakan untuk menyampaikan informasi adalah bahasa yang logis

atau referensial, isi teks atau topik merupakan fokus dari komunikasi, dan jenis teks

informatif.

b. Creative composition: penulis menggunakan dimensi estetika bahasa. Dalam hal

ini, penulis menggunakan ekspresi bahasa tertentu untuk membentuk ide atau

pesan yang hendak disampaikan, teks jenis ini disebut expressive.

c. Inducing behavioral responses: tujuan dari fungsi teks ini adalah untuk membujuk

pembaca teks supaya berperilaku tertentu. Bentuk bahasa yang digunakan adalah

dialog, fokus dari teks ini adalah penamaan, dan Reiss menyebut teks jenis ini

operative.

d. Audiomedia teks, seperti teks dalam bentuk film, visual, dan iklan percakapan

dimana ketiga bentuk ini saling melengkapi dengan ditambahkan iringan musik.

Berdasarkan jenis teks yang diajukan, Reiss mengajukan pula strategi

penerjemahan dalam detil format berikut ini:

Tabel 1. Fungsi Karakteristik Tipe Teks dan Kaitannya dengan Metode

Penerjemahan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 37: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

21

Reiss, 1977, diadaptasikan oleh Munday, 2001:75

Dari tabel di atas, tampak bahwa pusat dari teori Reiss adalah metode

penerjemahan berdasarkan jenis teks. Teori Reiss ini dapat dijadikan pedoman

penerjemahan pada level makro, dengan memandang bahwa penerjemahan mempunyai

fungsi dan tujuan sebagai alat komunikasi dari Tsu ke pembaca Bsa. Dengan demikian,

seorang penerjemah mendapatkan pengetahuan tentang aturan umum penerjemahan.

Tetapi, Reis tidak menjelaskan secara detil cara menganalisis teks susastra. Oleh

karenanya, bagaimana mengadopsi perspektif pengarang dalam penerjemahan karya

susastra akan menjadi fokus dari penelitian ini.

2.4 Keunikan Penerjemahan Karya Sastra

Teks karya susastra sebagaimana diajukan oleh Reiss sebagai teks ekspresif,

memiliki ciri-ciri bentuk tertentu. Jones dalam Baker dan Saldanha (2009: 152)

merangkum beberapa pandangan para ahli, dari pandangan Stockwell (2002), Venuty

Tipe Teks Informatif Ekspresif Operatif

Fungsi bahasa Informasi

(merepresentasi

kan objek dan

fakta)

Ekspresif

(mengekspresikan

perilaku pengirim

pesan atau gagasan)

Penamaan

(membuat

bujukan terhadap

receiver)

Dimensi

bahasa

Logis Estetika Dialog

Fokus teks Fokusnya pada

isi teks

Fokus pada bentuk Fokus pada

penamaan

TT sebaiknya Menyampaikan

isi yang

dimaksud secara

referisial

Menyampaikan

pesan atau gagasan

dalam bentuk

estetika

Mendapatkan

respon sesuai

yang diinginkan

Metode

penerjemahan

“Plain prose”

eksplisit sesuai

yang

disyaratkan

Metode

“identifying”

dengan mengadopsi

perspektif

pengarang Tsu

Efek

Kesepadanan

“Adaptive”

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 38: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

22

(1996), Pilkington (2000), dan Berman (2000) tentang teks karya susastra sebagai

berikut:

They have a written base-form, though they may also be spoken; they enjoy

canonicity (high social prestige); they fulfil an affective/ aesthetic rather than

transactional or informational function, aiming to provoke emotions and/ or

entertain rather than influence or inform; they have no real-world truth-value– i.e.

they are judged as fictional, whether fact-based or not; they feature words, images,

etc., with ambiguous and/ or indeterminable meanings; they are characterized by

‘poetic’ language use (where language form is important in its own right, as with

word-play or rhyme) and heteroglossia (i.e. they contain more than one ‘voice’ –

as with, say, the many characters in the Chinese classic Shui Hu Zhuan / Water

Margins Epic); and they may draw on minoritized styles – styles outside the

dominant standard, for example slang or

archaism.

Teks karya susastra memiliki aturan-aturan dasar atau baku dalam penulisan, demikian

juga dengan karya sastra dalam bentuk lisan, teks-teks tersebut tetap mengalami proses

kanonisitas (mendapatkan prestis) untuk memenuhi kebutuhan estetika atau afektif. Teks

ini bertujuan untuk mengekspresikan emosi dan untuk menghibur, tidak nyata tetapi

memiliki nilai kebenaran. Teks ini dianggap fiksi, terlepas dari apakah teks ini

berdasarkan fakta atau murni imaginasi; teks ini menggunakan kata-kata dan imageri

yang ambigu dan bermakna implisit; ciri bahasanya puitis dengan gaya bahasa yang di

luar bahasa sehari-hari.

Dalam penerjemahan karya sastra, fitur khas Tsu tidak hanya perlu diperhatikan

tetapi juga harus diperhitungkan elemen-elemen yang mempengaruhi perspektif Tsa,

seperti perbedaan bahasa, budaya, dan pembaca hasil terjemahan. Dengan

memperhatikan Tsu dan Tsa serta keunikan penerjemahan karya susastra, tesis ini

utamanya akan fokus pada hal-hal sebagai berikut:

Pertama, teks karya sastra berbeda dari teks bukan karya sastra karena mengandung

nilai-nilai retorika dan estetika. Ciri-ciri ini merupakan inti yang diharapkan dapat

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 39: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

23

ditangkap dan diekspresikan dalam terjemahannya. Sebagai contoh, berbeda dari bahasa

standard, bahasa “poetic” mempunyai aturan dasar yang mencirikannya. Membaca dan

menuliskannya kembali dalam proses penerjemahan adalah sebuah proses kognitif

dengan menikmati estetika atau keindahannya. Karya susastra diciptakan dengan seni

dengan cara meningkatkan kesulitan dan memperpanjang beragam persepsi, yang

mengarah pada sensasi yang unik yang diciptakan karya sastra. Menghasilkan karya

terjemahan yang bernilai retorika dan mengandung estetika adalah salah satu tugas utama

penerjemah karya sastra.

Kedua, penerjemahan karya sastra perlu memperhatikan bentuk bahasa

sehubungan dengan isi teks; sedangkan dalam teks terjemahan non-sastra isi teks dapat

dipisahkan dari bentuk atau struktur. Tentang hal ini Landers (2001: 7) memberikan

pandangannya dalam sebuah analogi kereta api:”In technical translation the order of the

cars is inconsequential if all the cargo arrives intact. In literary translation, however,

the order of cars – which is to say the style – can make the difference.”Analogi Landers

ini mengatakan bahwa dalam teknik penerjemahan, urutan bentuk bahasa tidaklah

penting asalkan pesan tersampaikan. Sementara itu, dalam penerjemahan karya sastra,

urutan bentuk bahasa atau gaya bahasa yang berbeda akan membentuk makna yang

berbeda pula. Sebuah karya sastra yang berbentuk prosa, dengan bentuk linguistik atau

level tertentu juga mempunyai fungsi berbeda dalam teks. Contohnya, simile dalam novel

Life of Pi ini “the vastness hit me like a punch in the stomach”. Simile ini

mengekspresikan ketakutan yang menyakitkan.

Ketiga, pilihan kata para penerjemah karya sastra sangat tergantung pada Bsa dan

budayanya. Teks karya sastra secara kuat berakar pada Bsu dan budayanya, dikarenakan

adanya perbedaan linguistik bahasa dan budaya antara Tsu dan Tsa, ada kemungkinan

terjemahan karya sastra tidak berhasil mencapai keberterimaan. Bagaimana mengatasi

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 40: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

24

masalah perbedaan kedua hal itu menjadi pertanyaan sangat penting bagi penerjemah

karya sastra.

Keempat, mempertimbangkan target pembaca menjadi masalah penting juga dalam

penerjemahan karya sastra. Pembaca karya sastra selalu mempunyai pemikiran berbeda

dari penulisnya. Sebuah terjemahan karya sastra yang baik dari berbagai periode

seringkali hanya bagus menurut pembaca tertentu, dalam periode waktu tertentu, dan

tempat tertentu pula. Contohnya, penerjemahan judul novel Life of Pi menjadi Kisah Pi

dapat dianggap biasa saja oleh pembaca di kota-kota besar seperti Jakarta, Semarang, dan

Surabaya, tetapi bagi pembaca di kota kecil yang tidak banyak mendapatkan akses berita

atau pembahasan-pembahasan karya sastra, judul itu terasa istimewa karena

menggunakan kata ‘kisah’ yang sudah mereka kenal dalam karya sastra lokal.

Kelima, atau terakhir, terjemahan karya sastra merupakan hasil proses yang

kompleks dan oleh karena itu tidak ada terjemahan yang benar sepenuhnya. Memang ada

terjemahan yang dapat dianggap baik menurut kriteria tertentu dan dari perspektif

tertentu. Penelitian terjemahan yang menganalisa teks sastra dapat dilakukan dari

berbagai sisi, misalnya memilih meneliti pada bagian budayanya, linguistik, gaya bahasa,

koherensi, dan lain sebagainya. Seorang peneliti mungkin saja lebih tertarik meneliti

repetisinya, sedang peneliti lainnya memiliki ketertarikan pada penelitian mengenai

koherensi, dan keduanya sangat mungkin.

Satu hal yang penulis anggap penting, yaitu penerjemahan gaya bahasa, utamanya

bagaimana mengidentifikasi penerjemahan metafora dan mengidentifikasi kesalahan

dalam penerjemahan dipandang dari sudut linguistik dikarenakan perbedaan Bsu dan

Bsa. Hal tersebut dikarenakan sejauh ini metafora masih dianggap sebagai kendala dalam

penerjemahan karya sastra. Untuk mengatasi kesulitan dalam penerjemahan metafora

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 41: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

25

dan mendapatkan kesepadanan penerjemahan, beberapa ahli mengajukan teori tentang

strategi penerjemahan metafora yang akan dibahas pada sub bab berikut ini.

2.4.1 Strategi Penerjemahan Metafora

Menerjemahkan sebuah metafora tidak lepas dari menerjemahkan budaya yang

satu ke dalam budaya yang lainnya. Hal ini menyebabkan tidak mungkin dicari

kesepadanan dalam proses penerjemahannya (untranslatability). Berkaitan dengan

kesulitan penerjemahan budaya ini, Larson (1984:137) mengatakan bahwa salah satu

problem tersulit dalam penerjemahan adalah perbedaan kebudayaan. Kesulitan yang

dihadapi penerjemah dalam hubungannya dengan metafora dikarenakan biasanya

penerjemah tidak memperhatikan aspek dan konsep metafora. Metafora selalu menjadi

problem dalam penerjemahan karena tidak dapat diterjemahkan secara literal. Dalam

bukunya Meaning-Based of Translation, Larson (1984: 293) mengatakan jika metafora

diterjemahkan kata per kata, maka hasil terjemahannya akan mengandung banyak

kesalahan persepsi. Masalah utamanya dikarenakan konsep budaya yang terkandung

dalam metafora Bsu tidak sama dengan budaya Bsa. Lebih lanjut lagi, Larson (1984: 276)

mengatakan ada beberapa alasan metafora sulit diterjemahkan dan tidak dapat

diterjemahkan secara literal. Alasan-alasan itu dirinci sebagai berikut: (1) citra metafora

tidak dikenal oleh Bsa, (2) topik metafora tidak jelas, (3) titik kemiripan metafora bersifat

multitafsir, dan (4) frekuensi pemakaian dan penciptaan metafora berbeda-beda pada

masing-masing bahasa.

Tujuan penerjemahan adalah mengekspresikan atau menyampaikan kembali isi dan

pesan sesuai dengan makna dan gaya bahasa dari Tsu ke Tsa. Oleh karena itu,

pemahaman yang mendalam (fluency) akan BSu dan BSa dan juga pemahaman konteks

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 42: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

26

budaya dari kedua bahasa yang digunakan sangat dibutuhkan. Dalam proses

penerjemahan metafora, pertama-tama kemiripan dari BSu dan BSa perlu dilihat. Dalam

beberapa budaya, metafora bahasa Inggris ‘He is my litle monkey’ diterjemahkan secara

berbeda-beda. Dalam bahasa Inggris, kalimat itu bermakna ‘Dia adalah anak

kesayanganku’. Sementara itu, dalam bahasa Indonesia terdapat kemungkinan metafora

tersebut akan diterjemahkan menjadi: ‘Dia adalah monyet kecil piaraanku’ atau ‘Dia

adalah anak kecilku yang nakal’. Hal ini dikarenakan konotasi monkey atau monyet

dalam bahasa Indonesia adalah sesuatu yang negatif.

Untuk mendapatkan kesepadan dalam penerjemahan dan menghindari

kemungkinan kesalahan penerjemahan seperti contoh di atas, Newmark (1981: 88-91)

mengajukan tujuh cara menterjemahkan metafora sebagai berikut: (1) mengalihkan

metafora menjadi metafora yang sama, dengan menggunakan image atau citra yang

sama; (2) mengalihkan metafora menjadi metafora yang berbeda, yang dikenal dalam

Bsa, tetapi bermakna sama; (3) mengalihkan metafora menjadi simile dengan

menggunakan image yang sama; (4) mengalihkan metafora menjadi metafora dengan

menambahkan keterangan maknanya; (5) mengalihkan metafora ke dalam bahasa non-

figurattif; dan (6) menghilangkan atau tidak menterjemahkan metafora.

Sejalan dengan pendapat Newmark, Larson (1984: 276) memberikan idenya

bahwa ada lima cara atau strategi penerjemahan metafora sebagai berikut: (1) metafora

tetap dipertahankan dalam bentuk yang sama jika metafora maknanya sudah jelas dan

bisa diterima dengan wajar oleh pembaca; (2) metafora diterjemahkan menjadi simile

dengan menambahkan konjungsi seperti, bagaikan, seumpama, laksana, dan lain

sebagainya; (3) metafora dalam Bsu dialihkan ke metafora yang dikenal dalam Bsa; (4)

metafora tetap dipertahankan, tetapi diberi keterangan maknanya, topik atau keterangan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 43: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

27

titik kemiripannya; dan (5) metafora dialihkan dengan menggunakan bahasa literal,

dengan menjelaskan makna metafora.

Berdasarkan metode penerjemahan metafora yang diajukan Larson, berikut

panduan penerjemahan metafora:

Tabel 2 Panduan Strategi Penerjemahan Metafora berdasarkan Teori Larson

Bahasa Sumber Bahasa Sasaran

1. Metafora 1. Metafora

a. Jika metafora dalam bahasa Inggris sudah dikenal

masyarakat Indonesia, metafora tersebut cukup

diterjemahkan dengan bahasa literal.

b. Jika ada metafora yang sepadan dalam Bsa, metafora yang

sepadan dalam Bsa dapat digunakan.

2. Metafora 2. Simile

Dengan menambahkan kata ‘like’ atau dalam bahasa

Indonesia kata ‘seperti’ dan ‘bagaikan’

3. Metafora 3. Diterjemahkan berdasarkan makna yang sama atau sepadan

dalam budaya sasaran dengan cara memparafrase.

Teori-teori yang diajukan oleh Larson dan Newmark di atas mempermudah

penerjemah melakukan tugasnya ketika menerjemahkan metafora. Teori itu dapat

dijadikan pedoman memindahkan pesan dan makna sebuah teks metafora. Oleh sebab itu

dalam penelitian ini penulis menggunakan teori Larson sebagai sebagai dasar teori

penerjemahan metafora.

Selain menggunakan strategi penerjemahan, penerjemah metafora dapat

menggunakan prosedur lain dalam untuk mendapatkan kesepadanan seperti: transposisi,

modulasi, dan adaptasi.

2.4.2 Prosedur Penerjemahan Transposisi dan Modulasi

Kesepadanan makna dan kesepadanan efek adalah tujuan utama dari

penerjemahan. Demi tujuan tersebut, perubahan karena perbedaan sistem bahasa dan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 44: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

28

budaya dapat diterima. Jadi selain strategi penerjemahan menurut Molina dan Albir

(2002:510) dapat dilakukan teknik transposisi dan modulasi. Mereka mengatakan

transposition is change a gramatical category. Transposisi menurut mereka adalah

teknik penerjemahan yang mencoba mengubah sebuah kategori gramatikal.

Prosedur transposisi sebagimana dikemukakan oleh Catford (1965:77-79) dapat

dibagi menjadi dua jenis yaitu penggeseran tataran dan penggeseran kategori.

Penggeseran tataran terjadi bila transposisi menghasilkan unsur Bsa yang berbeda

tatarannya, yaitu fonologi, grafologi, gramatikal dan leksikal dengan unsur Bsu.

Penggeseran kategori terjadi bila transposisi menghasilkan unsur Bsa yang berbeda dari

segi struktur, kelas kata, unit, dan sistemnya. Pergeseran dalam penerjemahan terdiri dari

pergeseran unit, pergeseran struktur, pergeseran kategori, dan pergeseran intra-sistem.

Pergeseran unit merupakan pergeseran satuan terjemahan; misalnya, pergeseran dari kata

ke frasa. Kemudian, pergeseran struktur yaitu pergeseran yang terjadi dalam penyusunan

kalimat, klausa, atau frasa. Hal ini terjadi karena struktur Bsu dan Bsa berbeda.

Contohnya, frasa nomina bahasa Inggris sistemnya MD (menerangkan – diterangkan)

sedangkan dalam bahasa Indonesia sistemnya DM (diterangkan – menerangkan).

Pergeseran kategori merupakan pergeseran kelas kata. Pergeseran kategori bisa muncul

ketika padanan Bsu ke Bsa memiliki kategori yang berbeda. Pergeseran kelas kata bisa

berupa dari kata kerja menjadi kata benda. Selanjutnya, pergeseran intra-sistem yaitu

pergeseran yang terjadi secara internal; misalnya bahasa Inggris a pair of glasses

merupakan jamak, namun dalam bahasa Indonesia bermakna singular “sebuah

kacamata”.

Berbeda dengan teknik transposisi yang mengubah kategori gramatikalnya, teknik

modulasi merupakan teknik penerjemahan yang mengubah sudut pandang, fokus atau

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 45: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

29

kategori kognitif yang berkaitan dengan teks sumbernya. Dalam proses modulasi

penerjemahan, Hoed (2006) membagi pada dua kelompok yaitu penggeseran sudut

pandang dan penggeseran cakupan makna. Penggeseran sudut pandang terjadi apabila

unsur Bsu memperoleh padanan Bsa yang berbeda sudut pandangnya. Penggeseran

cakupan makna terjadi jika unsur cakupan Bsu memperoleh padanan Bsa yang berbeda

cakupan maknanya. Sementara padanan itu, Bsa Machali membagi modulasi menjadi

wajib dan bebas. Modulasi wajib dilakukan apabila suatu kata, frasa, atau struktur, tidak

ada padanannya dalam Bsa, sehingga perlu dimunculkan. Modulasi bebas adalah

prosedur penerjemahan yang dilakukan karena alasan nonlinguistik, misalnya untuk

memperjelas makna, menimbulkan kesetalian dalam Bsa, dan mencari pemadanan yang

terasa alami dalam Bsa.

2.5 Kekhasan Bahasa dalam Novel

Dalam sastra, bahasa berfungsi sebagai alat mengekspresikan ide dan atmosfir cerita

secara lebih jelas. Dengan kata lain, untuk tujuan mengekspresikan, bahasa puitis

menjadi dasar utama ungkapan melalui aturan-aturan bahasa standard, sementara bahasa

non sastra fokus pada fungsi pragmatik. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa dalam

teks karya sastra, hal yang paling mendasar adalah ekspresi.

Pentingnya nilai estetika dalam penilaian teks karya sastra disebabkan pandangan

bahwa sastra adalah sebuah karya seni. Seni menempatkan nilai keindahan menjadi

sentral dalam hasil karyanya. Berbeda dari karya yang bukan seni, unsur seni tidak

menjadi prioritas yang perlu diperhatikan. Pada umumnya, karya bukan seni cenderung

mengarahkan karyanya pada tujuan dari penciptaan sebuah karya. Menurut Shklovsky

(2000), karya seni diciptakan untuk mendapat pemahaman baru dan berbeda dari yang

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 46: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

30

sudah ada. Proses penciptaan seni berarti menghasilkan sesuatu yang baru dan disajikan

dalam bentuk yang artistik.

Tujuan karya seni adalah menghasilkan sensasi yang dirasakan dan bukan hanya

sekedar sensasi yang diketahui atau dikenal. Dalam menciptakan karya baru, teknik seni

digunakan untuk menghasilkan kerumitan tertentu untuk direnungkan dan persepsi

tertentu untuk diinterpretasikan. Hal itu dikarenakan proses persepsi adalah inti dari

estetika seni. Menurut Shklovsky, lambatnya persepsi adalah sebuah karakteristik dari

karya sastra. Dengan kata lain, karya seni sastra diciptakan dengan meningkatkan

kesulitan dan memperlambat persepsi. Efek dari teknik dan keterampilan di bidang ini

melibatkan proses kognitif. Contohnya, penggunaan metafora – sebuah ekspresi non-

literal dari berbagai pernyataan – seringkali memerlukan usaha lebih keras untuk

menginterpretasikannya. Namun, justru kesulitan menginterpretasikan ini meningkatkan

nilai keindahan atau estetika. Bahasa yang tidak biasa digunakan dalam bahasa standard

atau bahasa sehari-hari merupakan konsep bahasa sastra. Bahasa sastra memberikan

konsep baru, memperluas, dan menyegarkan persepsi tentang realitas serta menarik

pembaca.

Kompleksitas gaya bahasa dan lembutnya efek yang ditimbulkan menjadi

tantangan bagi penerjemah karya sastra. Bagi penerjemah karya sastra prosa khususnya,

tantangan itu menjadi lebih lagi ketika harus menginterpretasikan gaya bahasa dalam

Tsu. Banyak peneliti telah menekankan pentingnya pemahaman menyeluruh Tsu dari

sebuah karya susastra. Steiner (1975:5) berpendapat:

“Translation has an interpretive nature and indicate the importance of

understanding the source text in translating, claiming that the main task for the

translator as a “complete reader” is to “establish the full intentional quality” of

the source text”.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 47: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

31

Pendapat di atas dapat diartikan bahwa penerjemahan bersifat interpretatif dan

membutuhkan pemahaman Tsu. Oleh sebab itu, dapat dikatakan tugas utama penerjemah

adalah memahami Tsu secara komprehensif dan kemudian mengalihkannya ke dalam

Tsa dengan kualitas yang sama. Secara natural, penerjemahan juga adalah proses

menginterpretasi dan mengindikasikan pentingnya pemahaman Tsu. Oleh karenanya,

seorang penerjemah diwajibkan memahami secara utuh Tsu, supaya mampu

menerjemahkan ke dalam Bsa secara natural dan wajar.

2.6 Metafora

Pada umumnya, metafora dipandang hanya sebagai kumpulan kata, bukan sebagai

suatu proses berpikir. Dalam dunia susastra, metafora banyak dipandang sebagai alat

untuk menciptakan keindahan karya tulis yag maknanya dikontraskan dengan makna

literal. Lakoff & Johnson (1980) menyatakan bahwa banyak orang berpandangan

metafora hanya berfungsi sebagai alat untuk menciptakan imaginasi puitis dan rhetorical

flourish atau untuk memperindah karya susastra. Namun demikian, Lakoff selanjutnya

menjelaskan bahwa metafora sesungguhnya bukan hanya sebagai kumpulan kata-kata,

melainkan sebuah proses berpikir (Lakoff & Turner, 1989). Sistem konsep yang ada

dalam pemikiran manusia disusun secara metaforis. Dalam hal ini, metafora memegang

peranan penting dalam bahasa sehari-hari yang digunakan banyak orang.

2.6.1 Definisi Metafora

Dilihat dari asal kata metafora, kata metafora dibentuk dari perpaduan dua kata dalam

bahasa Yunanu meta (di atas) dan pherein (mengalihkan/ memindahkan). Menurut

bahasa Yunani modern, kata metafora juga bisa bermakna memindahkan atau transpor.

Maka, metafora dapat diartikan sebagai pengalihan citra, makna, atau kualitas sebuah

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 48: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

32

ungkapan lain (Classe, 2000: 941). Cara pengalihan makna dapat dilakukan dengan

mentransfer suatu konsep ke konsep lain yang memiliki kemiripan atau analogi kedua

konsep.

Metafora dapat dikatakan sebagai bahasa figuratif dengan cara membandingkan

dua hal atau objek melalui sebuah persamaan. Kedua objek itu dibandingkan secara

implisit tanpa mnenggunakan kata perbandingan seperti, bagaikan, laksana, dan lain

sebagainya. Gaya bahasa metafora biasanya banyak digunakan dalam karya sastra seperti

puisi, lagu, dan prosa. Dilihat dari unsurnya, Ulmann (1972) mengatakan bahwa metafora

diciptakan berdasarkan kemiripan antara dua hal, yaitu hal yang kita bicarakan atau

maksudkan dan hal yang kita bandingkan. Unsur metafora dibentuk dari komponen topik,

citra, dan titik kesamaam. Ketiga komponen itu tidak semuanya selalu disampaikan

secara eksplisit. Lebih lanjut, Ulmann menambahkan metafora dibentuk untuk

menciptakan faktor-faktor motivasi, menciptakan atau mengekspresikan emosi, untuk

mengatasi keterbatasan ekspresi kata, untuk menggambarkan konsep yang abstrak, dan

lain sebagainya.

Sutedi (2005) menyatakan bahwa metafora adalah gaya bahasa dengan

mengumpamakan sesuatu hal (misalnya, A) dengan hal lain (misalnya, B) karena

terdapat kemiripan atau kesamaan. Banyak orang berpandangan bahwa metafora

dibentuk dengan cara membandingkan satu kata dengan kata lainnya, seperti dalam

kalimat ‘dia adalah kuda liar’. Dalam Encyclopedia Britanica dikatakan: “metaphor [is

a] figure of speech that implies comparison between two unlike entities, as distinguished

from simile, an explicit comparison signalled by the word ‘like’ or ‘as.’ Penjelasan di

atas bila diartikan berarti, metafora adalah suatu bentuk percakapan yang menyiratkan

perbandingan antara dua entitas yang berbeda, berbeda dengan simile yang

membandingkan secara eksplisit dan ditandai dengan kata ‘seperti’ atau ‘sebagai’. Pada

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 49: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

33

contoh di atas, kata ‘kuda liar’ digunakan secara metaforis untuk mengekspresikan efek

artistik dan retorik dengan tujuan mendapatkan impresi dari orang lain dengan keindahan

atau untuk mengekspresikan perasaan yang dalam.

Definsi metafora yang lain ditawarkan oleh Knowles dan Moo (2006: 2) yang

menyatakan bahwa the use of language to refer to something other than what it was

originally applied to, or what it ‘literally’ means, in order to suggest some resemblance

or make a connection between the two things. Kesimpulannya, menurut Knowles dan

Moo, metafora adalah bahasa yang menunjuk pada makna yang berbeda dari makna

literal. Tujuan dari penggunaan metafora adalah untuk mencari kemiripan atau hubungan

antara dua hal. Metafora dapat dalam satu kata, frase atau dalam teks yang panjang. Dari

tiga pendapat tersebut dapat disimpulkan bahwa metafora adalah gaya bahasa yang

mengumpamakan sesuatu hal dengan hal lain melalui perbandingan atas dasar kemiripan

atau kesamaan.

Metafora bersifat meresap dalam bahasa, dan terdapat dua cara utama yang penting

untuk memahami konsep metafora yaitu: Pertama, hubungan kata perkata; di sini

metafora adalah proses dasar dari arti kata perkata. Konsep dan arti yang dileksikalkan,

atau terekspresi dalam kata melalui metafora.

Kedua, metafora penting karena berfungsi menjelaskan, mendeskripsikan,

mengekspresikan, mengevaluasi, dan menghibur. Ada banyak alasan mengapa kita

menggunakan metafora dalam percakapan maupun dalam tulisan. Seseorang

menggunakan metafora ketika tidak ada kata yang mampu mewakili atau

mendeskripsikan hal yang kita maksudkan. Tujuan menggunakan metafora adalah untuk

mengkomunikasikan apa yang dipikirkan atau yang dirasakan tentang sesuatu. Selain

dari itu, metafora juga digunakan untuk menyampaikan makna dalam bentuk yang lebih

menarik atau lebih kreatif. Secara signifikan, banyak hal yang kita ketahui atau kita

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 50: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

34

pahami dapat disampaikan dengan metafora, dan pemahaman itu sendiri dikondisikan

oleh metafora.

Metafora menjadi penghubung antara fungsi ekspresif dan fungsi estetika, melalui

citra yang menghubungkan lima panca indra; melalui ekspresi bau (bau bunga mawar

atau bau ikan), bunyi (bunyi burung atau bunyi lonceng), rabaan atau sentuhan (bulu atau

kulit), dan penglihatan (berbagai bentuk dan warna). Metafora menghubungkan realitas

ekstra-linguistik dengan pikiran kita melalui bahasa. Metafora dapat menjadi baik

komponen ekspresif maupun komponen estetika, yang mana hal ini harus tetap

dipertahankan dalam terjemahan.

Pandangan tradisional tentang metafora secara ringkas dapat digambarkan

sebagai berikut:

1. merupakan properti dari kata-kata, dan dianggap sebagai fenomena linguistik saja;

2. digunakan untuk tujuan artistik dan retorik;

3. didasarkan pada kemiripan antara dua entitas yang dibandingkan dan

diidentifikasikan;

4. merupakan penggunaan kata-kata secara sadar dan terencana dan hanya orang yang

berbakat yang mampu menggunakannya, seperti seorang pengarang; dan

5. kiasan yang dapat kita lakukan tanpa bertujuan menciptakan efek khusus, dan adalah

hal yang tak terelakan dalam komunikasi sehari-hari dalam penalaran.

Cara pandang baru yang diajukan oleh Lakoff dan Johnsen (2003: 4) yang dikenal

sebagai kognitif linguistik metafora adalah sebagai berikut:

Metaphor is for most people a device of the poetic imagination and the rhetorical

flourish—a matter of extraordinary rather than ordinary language. Moreover,

metaphor is typically viewed as a characteristic of language alone, a matter of

words rather than thought or action. For this reason, most people think they can

get along perfectly well without metaphor. We have found, on the contrary, that

metaphor is pervasive in everyday life, not just in language but in thought and

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 51: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

35

action. Our ordinary conceptual system, in terms of which we both think and act,

is fundamentally metaphorical in nature.

Lakoff mengatakan sebagian besar orang beranggapan bahwa metafora adalah

sebuah alat imaginasi puitis dan retoris, dan hanya orang berbakat saja yang mampu

menggunakannya. Tidak banyak orang berpikir bahwa metafora adalah bahasa yang

banyak juga kita gunakan dalam hidup sehari-hari. Bahkan lebih jauh lagi metafora hanya

dianggap sebagi karakteristik bahasa saja. Orang menganggap metafora hanya masalah

kata-kata, bukannya cara pikir atau tindakan. Untuk alasan ini, sebagian besar orang

berpikir mereka dapat menggunakan bahasa dengan baik tanpa metafora. Lakoff telah

menemukan, hal yang berlawanan dengan pandangan itu, bahwa metafora telah

merambah dalam kehidupan kita sehari-hari, tidak hanya dalam hal bahasa tetapi juga

dalam pikiran dan tindakan. Dalam sistem konsep sehari-hari, dalam pikiran dan

tindakan secara alamiah terdapat metafora di sana.

Konsep yang membangun cara berpikir kita hanyalah masalah intelek. Mereka juga

mengatur fungsi kita sehari-hari sampai ke hal yang paling detail. Struktur konsep kita

adalah apa yang kita rasakan, bagaimana kita memahami dunia, dan bagaimana kita

berhubungan satu dengan yang lainnya. Sistem konsep kita memegang peranan penting

dalam mendefinisikan atau memahami realitas kita sehari-hari. Lakoff mengajukan

pendapatnya tentang sistem konsep yang lebih luas mengenai metafora, menurutnya apa

yang kita lakukan dalam hidup sehari-hari dan apa yang kita pikirkan adalah metafora.

Berikut ini adalah gagasan Lakoff yang menyatakan:

1. metafora adalah properti konsep bukan kata-kata;

2. fungsi metafora untuk mendapatkan pemahaman tentang konsep tertentu dan bukan

hanya sekedar tujuan artistik dan retorik;

3. metafora sering berdasarkan kemiripan;

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 52: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

36

4. metafora digunakan dengan mudah sekali dalam kehidupan sehari-hari bagi orang

pada umumnya, bukan hanya mereka yang berbakat saja; dan

5. metafora bukanlah ornamen linguistik yang bertujuan menyenangkan, tetapi hal

yang tak terelakan dalam proses pemikiran dan penalaran.

Secara ringkas, menurut Lakoff, metafora dapat menembus pemikiran dan bahasa

yang kita gunakan sehari-hari. Pendapat Lakoff ini memberikan implikasi penting dalam

mendeskripsikan bahasa karena hal ini dapat menjelaskan secara sistematis fitur yang

arbitrer dari makna kata dan hubungan semantik.

2.6.2 Teori Metafora

Definisi, pengertian dan fungsi metafora, sebagaimana yang telah dipaparkan di

atas menjelaskan bahwa metafora merupakan salah satu topik kajian ilmu linguistik.

Terdapat beberapa teori tentang metafora. Berikut ini empat teori ditinjau dari persepektif

penerjemahan.

Punter (2007) mengatakan bahwa pada jaman Aristoteles, kajian metafora

terfokus pada usaha mencari perbedaan bahasa harfiah dan bahasa figuratif. Metafora

ketika itu dianggap sebagai bentuk bahasa yang membandingkan konsep dengan

menggunakan objek tertentu (topik) dengan objek lain yang berfungsi mendeskripsikan

(citra), dan diantara kedua objek tersebut memiliki titik kemiripan. Pemindahan konsep

dari citra ke topik tidak mengakibatkan perubahan yang mendasar.

Larson (1988) mengajukan teori perbandingan. Dia menyatakan bahwa metafora

adalah ungkapan bahasa figuratif berdasarkan perbandingan yang mirip dengan simile.

Dia juga menjelaskan bahwa baik metafora maupun simile memiliki bentuk gramatikal

yang mewakili dua proposisi dalam struktur semantik, yaitu proposisi topik dan

penjelasan dari topik. Dalam ungkapan ‘Engkau adalah jiwaku’, kata ‘Engkau’ adalah

topik, dan ‘belahan jiwaku’ adalah penjelasan. Hubungan antara topik dan citra adalah

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 53: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

37

hubungan perbandingan. Citra metafora tersebut mengungkapkan kemiripan antara

‘engkau’ dan ‘belahan jiwaku’, yang bermakna setengah dari hidupku dan sangat penting

bagiku.

Richard mengajukan teori interaksi. Menurut gagasannya seperti tertuang dalam

Stockwell (2002), metafora adalah proses kognitif memahami suatu gagasan baru

(vehicle) melalui interaksi dengan gagasan yang sudah dikenal (tenor). Interaksi dari

vehicle dan tenor disebut ground. Vehicle adalah topik, tenor adalah citra, dan ground

adalah titik kemiripan.

Teori pragmatik membantah baik teori perbandingan maupun teori interaksi. Searle

(1981: 76-103) berpendapat bahwa terdapat perbedaan makna harfiah dan makna

metaforis. Menurut Searle makna metaforis juga dibentuk oleh hubungan internal antara

elemen-elemen kontekstual.

Lakoff (1980) dalam bukunya Metaphors We Live By mengajukan teori kognitif

yang menyatakan bahwa metafora adalah perbandingan figuratif dimana sebuah ide atau

domain konsep dideskripsikan dengan menggunakan ekspresi lain. Menurut Kognitif

Linguistik, untuk memahami domain konsep sasaran (target domain) dapat kita peroleh

dari ekspresi metaforis dalam domain sumber (source domain). Seperti dalam metafora

jalan kehidupan, domain sumber jalan digunakan untuk menjelaskan atau

mendeskripsikan domain target kehidupan.

2.6.3 Jenis-jenis Metafora

Untuk mengklasifikasikan metafora berdasarkan unsur fungsi sintaksis, Wahab

(1995: 72) membagi metafora menjadi tiga kelompok, yaitu nominatif, predikatif, dan

kalimatif. Secara khusus, metafora nominatis adalah metafora yang makna kiasnya ada

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 54: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

38

pada nomina kalimat. Dalam hal ini, nomina bisa berposisi sebagai subjek dan objek

dalam kalimat.

1. Metafora Subjektif.

Contoh metafora subjektif terdapat dalam ungkapan “Pelita hatiku tak kunjung

datang”. Subjek “pelita hati” mengaitkan ‘pelita’ dengan sesuatu yang abstrak, yaitu

‘hati’. Metafora ini hendak mengungkap makna literal yaitu pencerahan,

kegembiraan, dan kebahagiaan. Dalam ungkapan “Penjelasan gurunya memberikan

penerangan”, kelompok kata ‘memberi penerangan’ berfungsi sebagai komplemen

dan untuk mengungkap makna kias dan berfungsi memberi penjelasanan.

2. Metafora Predikatif

Jika terdapat kalimat predikatif dalam metafora, maka metafora tersebut disebut

metafora predikatif. Sebagai contoh, dalam ungkapan “Gagasan yang tertuang

dalam tulisannya”, kata ‘tertuang’ merupakan predikat dalam kalimat tersebut.

Dalam konteks kalimat ini, gagasan-gagasan itu disampaikan atau diungkapkan

dalam tulisan.

3. Metafora Kalimatis

Dalam metafora kalimatis, seluruh lambang kias terdapat dalam seluruh komponen

kalimat, baik dalam subjek, objek, maupun predikat kalimat, seperti dalam “Tubir

dosa membawa kegelapan, mongoyak, dan mencabik-cabik surgaku.”

Larson mengemukakan dua jenis metafora yaitu: metafora mati (dead metaphor) dan

metafora hidup (live metaphor).

1. Ketika sebuah metafora mati digunakan, pembaca atau pendengar sudah langsung

memikirkan makna idiomatiknya. Sebagai contoh, ketika mendengar metafora

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 55: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

39

‘kepala dinas’, pembaca tidak perlu menghubungkan atau memperbandingkan antara

kata ‘kepala’ dan ‘dinas’. Bersama perkembangan bahasa, metafora jenis ini sudah

dianggap sebagai makna fungsional sederhana biasa, dan bukan dianggap sebagai

metafora lagi.

2. Sementara itu, pada metafora hidup, metafora ini dibentuk dengan cara memberi

penjelas metafora yang belum dikenal dibandingkan dengan yang sudah dipahami.

Tujuan penggunaan metafora hidup adalah untuk menarik minat pembaca atau

pendengar. Contoh penggunaan metafora hidup terdapat dalam kalimat ini, “Agama

dijadikan kendaraan politik”.

Newmark (1988) menggolongkan metafora menjadi enam jenis, yaitu: metafora

mati (dead metaphor), metafora klise (cliche metaphor), metafora standar (standard

metaphor), metafora kontemporer (recent metaphor), metafora orisinal (original

metaphor), dan metafora saduran (adapted metaphor).

1. Metafora mati biasanya menggunakan kata-kata universal yang sudah banyak

dikenal orang dari berbagai pengguna bahasa yang berbeda-beda, misalnya ‘perut

bumi’.

2. Metafora klise sudah tidak begitu dikenali sebagai metafora lagi karena sudah sering

digunakan. Metafora ini digunakan untuk ungkapan emosional. Contoh dari

metafora klise terdapat dalam kalimat berikut ini, ‘Kata-kata dalam sambutan Pak

Jokowi menggugah semangat pemuda’.

3. Metafora standar adalah metafora yang sudah sangat dikenal, mapan, dan sering

digunakan dalam komunikasi sehari-hari secara informal untuk mengekspresikan

situasi mental dan fisik. Metafora ini tidak mati walaupun sering digunakan. Tujuan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 56: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

40

penggunaannya adalah untuk menciptakan kehangatan emosional. Beberapa contoh

metafora standar adalah: ‘bujang lapuk’, ‘ringan tangan’, dan ‘besar hati’.

4. Metafora kontemporer adalah metafora berbentuk neologisme. Metafora ini

terbentuk dengan menggunakan kata lama yang dipakai dengan makna baru. Contoh

populer dari metafora ini adalah kata software yang berasal dari dua kata soft dan

ware dan diberi makna baru sebagai alat pemutar kaset.

5. Metafora orisinal merupakan metafora puitis yang diciptakan khusus untuk

menggambarkan sebuah peristiwa. Contohnya, ‘Gelombang kedatangan pengungsi

ke Eropa’ yang digunakan untuk menggambarkan peristiwa masuknya pengungsi

akibat perang di Timur Tengah ke Eropa dalam jumlah besar. Metafora orisinal lahir

dari kreatifitas, maka dari itu metafora ini dipahami berdasarkan konteksnya

6. Metafora saduran diciptakan dengan membuat perubahan atau diadaptasi (Dickins,

2005: 237). Selain itu, Newmark (1988: 108) juga memberikan contoh the ball is a

little in their court, diadaptasi dari idiom metaforis kontemporer the ball is in the

court.

2.6.4 Idiom

Secara umum, idiom diartikan sebagai pola-pola bahasa tertentu yang terdiri lebih

dari satu kata dan biasanya memiliki arti yang belum dapat dipahami hanya dengan

sekedar mengetahui makna masing-masing kata. Menurut Baker (1992: 67), jika

digambarkan dalam garis skala, idiom dan kolokasi terletak pada dua kutub yang

berseberangan. Terdapat perbedaan mendasar antara idiom dan kolokasi, yakni idiom

bermakna kias sedangkan kolokasi mengungkapkan makna sebenarnya. Baik idiom

maupun kolokasi memiliki pola-pola paten, dan oleh karenanya hampir tidak ada variasi

dalam susunan kata-katanya. Untuk memahaminya, biasanya idiom perlu ditangkap dari

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 57: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

41

konteks yang menyeluruh dan tidak dapat hanya diinterpretasikan berdasarkan makna

masing-masing kata.

Idioms adalah suatu ungkapan atau frasa yang memiliki arti berbeda dari makna

literal kata per kata yang terkandung dalam idiom tersebut. Bertolak belakang dengan hal

tersebut, metafora menggambarkan sebuah objek dengan membandingkannya pada objek

lain yang dapat diasosiasikan dengan mudah. Pada beberapa kasus, idiom dapat juga

digolongkan sebagai metafora. Contohnya adalah pada frasa carrot and stick yang

merujuk pada pemberian imbalan dan hukuman untuk membuat seekor kuda atau keledai

berjalan. Carrot digantungkan di depan keledai tersebut sebagai umpan, sementara itu

stick digunakan untuk memukul binatang tersebut agar bergerak maju. Tanpa

pemahaman tentang hubungan carrot and stick, frasa tersebut menjadi tidak dapat

dipahami. Penerjemah dapat mengenali saat sebuah idiom berlaku sebagai metafora

dengan melihat adanya titik kemiripan antara objek-objek yang diperbandingkan. Namun

demikian, ada kalanya penerjemah tidak dapat membedakan antara idiom dan metafora,

bahkan kesalahan dalam mengenali satu sama lain adalah kesalahan yang jamak

dilakukan.

Terlebih lagi, idiom dan peribahasa dalam bahasa Inggris memiliki karakteristik

dasar metaforis. Penerjemah dapat menemui kesulitan saat berusaha untuk membedakan

antara metafora dan idiom metaforis. Karena idiom juga memiliki kemiripan sifat dengan

metafora dan metonimi, penerjemah perlu memahami bahwa sementara sebagian besar

metafora bukanlah idiom (contohnya, she saved some time), banyak idiom yang bersifat

metaforis (contohnya, to skate on thin ice).

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 58: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

42

2.6.5 Identifikasi Metafora

Gaya bahasa yang sering digunakan dalam bahasa lisan maupun tulis kehidupan

sehari-hari adalah metafora. Bahkan, seorang anak kecil dapat dengan mudah memahami

metafora. Namun demikian, seringkali metafora dianggap seperti hantu bagi para ahli

linguistik karena metafora sulit dijelaskan maknanya. Linguistik memang dapat

menjelaskan makna literal tetapi sebuah metafora menyampaikan makna lain, yakni

makna figuratif.

Newmark (1988) mengajukan teori untuk mengidentifikasi metafora dalam

bukunya yang berjudul A Textbook of Translation. Dalam buku itu dikatakan bahwa

ketika kita menemukan kalimat yang secara gramatikal benar tetapi sepertinya tidak

masuk akal, maka kita harus mengujinya dengan elemen-elemen metafora untuk

menginterpretasi makna metafora yang terkandung di dalamnya. Biasanya, hanya kata-

kata yang umum kita kenal yang memiliki konotasi, tetapi bahkan suatu ungkapan kecil

pun bisa jadi adalah sebuah metafora dan maknanya harus diuji dengan cara

menghubungkan makna utamanya dengan makna linguistik, situasional, dan konteks

budayanya.

Group Pragglejaz mengajukan cara mengidentifikasi metafora yang disebut MIP,

sebuah metode untuk mengidentifikasi metafora yang digunakan dalam discourse.

Metode ini bertujuan untuk membantu para peneliti agar mudah menganalisis isi

metafora. Preosedur yang diajukan dalam MIP adalah: (1) membaca wacana secara

menyeluruh, (2) menentukan unit leksikal metafora, (3) a. mempelajari setiap unit

leksikal makna tekstualnya, baik dari sudut entitas, hubungan-hubungannya, situasi yang

diciptakannya, serta unit leksikal sebelum dan sesudahnya b. mempelajari apakah unit

leksikal tersebut memiliki makna kontemporer yang lebih mendasar dibanding makna

kontekstualnya. Makna dasar adalah makna kata yang paling sering muncul. c.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 59: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

43

membandingkan dan memeriksa makna kontemporer dan makna dalam teks (4) Jika

wacana tersebut bisa dimengerti maknanya, unit leksikal tersebut dapat disimpulkan

sebagai sebuah metafora.

2.7 Novel

Pada bagian ini, penulis akan mulai dengan batasan pengertian novel dan jenis teks

berdasarkan teori fungsional yang diajukan oleh Reis (1977/1989), yang menganalisa

fungsi bahasa dalam teks khusus untuk mendapatkan terjemahan yang maksimal dan

memuaskan. Selanjutnya, penulis akan membahas keunikan dari teks karya susastra

sebagai jenis teks yang ekspresif (Reiss, 1977/1989: 108-109). Kemudian, penulis akan

membahas penerjemahan karya susastra. Dalam bagian ini pula, tantangan dalam

penerjemahan karya susastra dan metode penerjemahan berdasar teori konotasi dan

denotasi, teori penerjemahan metafora, dan idiom akan dibahas.

2.7.1 Batasan Novel

Karya sastra, sebagai sebuah karya seni, seringkali merupakan hasil dari sensitifitas

penulis, proses internalisasi, dan proses pemberian makna oleh penulis terhadap berbagai

kejadian sosial yang saling kait mengkait di masa hidup penulis. Kemudian, penulis

mengekspresikannya ke dalam sebuah karya sastra dalam bentuk tulis dengan

menggunakan media bahasa. Pandangan ini sejalan dengan pandangan yang diajukan

oleh Guerin at. Al. (1922:18) yang meyakini bahwa sebagian dari karya sastra adalah

sebuah karya seni yang digunakan untuk menyebarkan ide penulis atau isu-isu di

masyarakat kepada orang lain.

Menurut Frederick (1998:4), karya sastra adalah sebuah media untuk

mengekspresikan hidup melalui bahasa. Maka dari itu, sebuah karya sastra merupakan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 60: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

44

catatan penting mengenai apa yang dialami manusia, apa yang dilihat, serta apa yang

mereka pikirkan dan rasakan dari berbagai aspek kejadian dalam kehidupan sosial. Yang

menarik dari pandangan Frederick ini adalah bahwa dia juga memberikan penekanan

pada penggunaan bahasa dalam karya sastra. Frederick hendak mengatakan bahwa

indahnya sebuah karya sastra dalam mengekspresikan hidup dapat dilihat dari problem

atau konflik dan alur cerita yang disajikan dan juga dilihat dari penggunaan bahasa.

Untuk membedakan karya sastra dan bukan sastra, Wellek dan Waren (Rene Wellek

dan Austin Warren, 1977: 11) mengajukan pendapat sebagai berikut: pembeda sebuah

karya sastra dari karya bukan sastra adalah unsur estetikanya. Patokan estetik inilah yang

biasanya digunakan sebagai dasar penilaian teks sastra.

Menurut filsuf Horatius, sebuah karya sastra harus indah, berguna, bermanfaat, dan

nikmat. Oleh karena itu, satra tidak bisa terlepas dari keindahan atau estetika. Selain

terletak pada isinya, fokus keindahan sastra juga pada terdapat pada keindahan bahasa

sebagai sarana mengekspresikan gagasan dan emosi. Bahasa sastra bersifat konotatif dan

referensial serta memiliki fungsi ekspresif untuk menunjukkan nada dan sikap

penulisnya. Kalimat yang terdapat dalam sastra seringkali bersifat abstrak, simbolis, dan

ambigu. Bahasa yang digunakan disusun berdasarkan permainan kata-kata yang

mewujudkan makna dan diekspresikan secara imajinatif. Permainan kata-kata untuk

mencapai makna tertentu dan mengekspresikan emosi yang diinginkan penulis inilah

yang dapat menciptakan estetika isi di dalam karya sastra.

Karya sastra dikelompokkan menjadi tiga jenis yaitu: puisi, prosa, dan drama;

dimana ketiga genre ini semuanya menggunakan medium bahasa. Salah satu bentuk

karya sastra prosa fiksi adalah novel. Menurut Klarer (1999), novel adalah cerita panjang

yang memiliki tema, tokoh cerita, alur, sudut pandang, latar waktu, dan tempat. Sejalan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 61: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

45

dengan pendapat Klarer adalah pendapat yang diajukan oleh Holman dan Harmon (1992)

dan Frye (1985). Menurut mereka, novel adalah suatu bentuk karya sastra yang berupa

desain cerita untuk mendeskripsikan moralitas serta karakter cerita.

Berdasarkan definisi tersebut, batasan novel adalah karya sastra fiksi, tetapi

mengangkat sudut pandang penulis tentang nilai-nilai, kejadian, dan permasalahan yang

terdapat dalam kehidupan masyarakat tertentu dalam kurun waktu tertentu pula, memiliki

karakter atau tokoh cerita dan alur cerita. Tujuan penulisan novel adalah untuk

menghibur dan untuk mengekspresikan pikiran, gagasan, dan perasaan penulis dalam

bentuk imajinasi yang dengan jujur mengungkapkan fakta yang ada di masyarakat.

Novel Life of Pi dapat dikategorikan sebagai karya sastra fiksi. Keindahan novel

ini melekat pada alur dan pilihan kata dalam mengekspresikan ide dan emosi. Novel ini

merupakan rekaman fakta di masyarakat yang diekspresikan secara indah dengan

menggunakan metafora oleh Yan Martel tentang keberanian hidup dan kegigihan

spiritual atau gambaran faktualitas keuntungan dan kerugian kehadiran agama dalam

kehidupan di masyarakat.

Diambil sebagai praktik pragmatisme, Life of Pi menyajikan pilihan tidak hanya

atas dasar bukti obyektif tetapi juga pertimbangan praktis nilai-nilai yang dipegang oleh

masing-masing individu. Selain itu, dapat dikatakan bahwa novel ini juga

menggambarkan ‘spiritual confusion’ atau kebingungan spiritual masyarakat Amerika

dan Kanada di mana Yan Martel hidup. Sebagaimana kita ketahui, masyarakat Amerika

dan Kanada sangat pesat dengan kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuannya. Di sisi

lain, sebagian masyarakat dihadapkan pada pilihan beragamnya religi yang berkembang

di masyarakat dengan berbagai dampak positif dan negatif bagi masyarakat itu sendiri.

Dalam novel ini, digambarkan kehadiran kehidupan beragama di masyarakat. Diambil

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 62: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

46

dari praktek pragmatisme beragama, novel ini menampilkan pilihan-pilihan beragama

dari fakta-fakta obyektif dan praktek-praktek pertimbangan individu.

2.7.2 Novel Life of Pi

Novel Life of Pi dibagi menjadi 3 bagian. Part 1 berkisah tentang masa kanak-kanak

Pi di India dan proses awal dia mempelajari agama. Bagian ini diakhiri dengan kisah

ketika Pi naik kapal di sebuah pelabuhan di India menuju Kanada. Cerita ini terdapat

pada halaman 3 sampai dengan 93.

Part 2 dimulai dari cerita ketika kapal yang ditumpangi Pi mulai tenggelam.

Selanjutnya adalah cerita tentang perjuangan Pi bertahan hidup di sekoci bersama

penumpang lain, yaitu binatang-binatang yang hendak dibawa ke Kanada. Konflik yang

diolah dalam cerita ini adalah perjuangan Pi menghadapi binatang buas, terutama Richard

Parker, seekor singa Bengali, keganasan alam di samudra, dan kondisi fisik dirinya. Part

2 diakhiri dengan kisah Pi ditemukan penduduk di pantai Meksico dalam keadaan tidak

sadarkan diri. Kemudian, dia dikirim ke Kanada dan melanjutkan belajar di University

of Toronto. Cerita ini terdapat pada halaman 97 sampai dengan 286 dalam novel.

Part 3 berkisah tentang masa dewasa Pi. Cerita dimulai dengan wawancara antara

petugas dari departemen kelautan Jepang yang menginvestigasi kasus tenggelamnya

kapal yang ditumpangi Pi. Hal ini dikarenakan kapal karam yang ditumpangi Pi adalah

kapal Jepang. Para petugas itu mencari keterangan untuk menemukan alasan logis dari

penyebab tenggelamnya kapal. Akan tetapi dari keterangan-keterangan yang didapat dari

Pi, para petugas itu tidak dapat menemukan alasan pasti dari tenggelamnya kapal. Novel

diakhiri pada Chapter 100, dengan sebuah laporan hasil investigasi yang menyatakan

tidak ada keterangan logis penyebab tenggelamnya kapal. Part 3 ini terdapat pada

halaman 289 sampai dengan halaman 319.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 63: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

47

Semua cerita pada dasarnya hendak mengatakan sesuatu tanpa harus

menyatakannya secara langsung. Novel ‘Life of Pi’ pada prinsipnya hendak mengatakan

tentang bagaimana kehidupan orang-orang yang percaya kepada Tuhan dalam dunia

modern ini.

Pada Part 1, Pi adalah simbol orang yang percaya pada Tuhan. Pi juga simbol

proses manusia mengenal Tuhan melalui agama-agama. Dalam kisahnya, Pi memahami

kekuasaan Tuhan yang dia temukan melalui agama-agama. Faktanya, dalam dunia

modern terjadi pertentangan antar agama untuk memperebutkan pemeluknya. Ini

disimbolkan ketika Pi dijadikan bahan perselisihan para pemuka agama karena Pi dengan

diam-diam mempraktikkan tiga agama dalam hidupnya.

Pada Part 2, cerita utamanya berkaitan dengan binatang sebagai simbol. Richard

Parker, singa Bengali, adalah simbol sifat liar dari Pi sendiri. Orang hutan adalah simbol

ibu Pi. Heyna adalah simbol sang juru masak, dan zebra adalah simbol pelaut. Dalam

cerita, terjadi proses pertarungan dan pembunuhan antar binatang dalam sekoci untuk

mempertahankan hidup. Pertarungan itu diakhiri dengan munculnya Richard Parker.

Kisah ini bukan hanya mengatakan personifikasi individu tetapi juga hendak

menyampaikan personifikasi tingkat emosi individu-individu yang dijumpai Pi.

Heyna merupakan simbol kekejaman dan keegoisan akibat keadaan lingkungan.

Zebra adalah simbol ketakutan dan keputusasaan. Orang hutan melambangkan cinta

keibuan dan kebutuhan kasih sayang. Sementara itu, Richard parker adalah simbol sisi

jahat yang terdapat dalam diri setiap orang. Pi membiarkan keributan antar binatang

terjadi sampai akhirnya kebenciannya memuncak karena Heyna membunuh ibunya.

Ketika kebenciannya dirasakannya, barulah Richard Parker muncul. Situasi ini menjadi

simbol bertemunya kebencian dan kejahatan. Kemudian, cerita berlanjut mengenai usaha

Pi mencari cara menaklukan Richard Parker dan bagaimana dia harus menghadapinya

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 64: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

48

supaya dia tidak menguasai dirinya dengan tujuan untuk bertahan hidup. Cara Pi

menghadapi Richard Parker merupakan simbol cara manusia mengatasi kebencian dalam

hidupnya. Terkadang, kebencian membantu manusia untuk bertahan dalam situasi

manusia hampir terpuruk. Tetapi, kebencian itu tidak pergi dari manusia, kebencian akan

tetap tinggal dalam diri manusia. Cerita dalam Part 2 ini menceritakan usaha Pi

menghadapi kebencian, kejahatan, dan kemarahan dalam dirinya untuk dapat membuat

dirinya tidak didominasi ketiga hal tersebut. Lebih lanjut, Pi berusaha melepaskan

kebencian, kejahatan, dan kemarahan dari dirinya. Ini disimbolkan ketika dia terdampar

di pantai Meksiko dan Pi melihat Richard Parker meninggalkan Pi, bahkan tanpa

menoleh pada dirinya. Kemudian, Richard Parker menghilang dari pantai dan pergi

masuk ke hutan.

Part 3, ketika Pi dewasa, Pi tidak terlihat seperti orang yang pernah melakukan

kanibalisme dan penderitaan yang panjang. Dia tampak sebagai pria yang bahagia dan

memiliki keluarga. Ini merupakan jawaban dari pertanyaan tentang bagaimana

kehidupan manusia di era modern ini yang percaya kepada Tuhan. Sisi lain cerita ini

hendak mengatakan kepada pembaca bahwa percaya kepada Tuhan bukan berarti tidak

ada hal buruk yang dapat terjadi padanya. Bahkan, suatu saat orang yang percaya pada

Tuhan tetap akan menjadi korban kejahatan dalam hidup. Akan tetapi, percaya pada

Tuhan mencegah orang untuk terjerat dalam kejahatan. Agama mencegah manusia

menjadi jahat.

Ide tersebut disimbolkan dalam cerita keraguan yang diajukan oleh petugas

departemen kelautan Jepang akan kisah Pi. Pertanyaan Pi, “Cerita manakah yang lebih

menarik bagi Anda? Cerita dengan versi binatang atau cerita tanpa binatang?”

sebenarnya ditulis oleh Yan Martel untuk mempertanyakan apakah penderitaan lebih

menarik daripada kejahatan, atau dapatkah manusia menaklukkan kejahatan dengan cara

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 65: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

49

tidak menjadi bagian dari kejahatan itu sendiri. Dengan jawaban Pi, “And so does it is

with God,” ini hendak mengatakan, “Itulah cara Tuhan dan bahwa Tuhan tidak

menciptakan kejahatan tetapi Tuhan memberi kekuatan pada manusia untuk menolak

kejahatan.” Inilah yang selalu dibutuhkan manusia yaitu kekuatan untuk menolak

kejahatan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 66: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

50

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Pendekatan Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang mendeskripsikan konsep

metafora yang ada dalam Tsu dan Tsa dari novel Life of Pi dan strategi penerjemahan

metafora, hasil terjemahan novel Life of Pi dalam bahasa Indonesia, pemilihan strategi

penerjemahan, dan dampaknya terhadap kesepadanan makna Tsu dan Tsa. Pengertian

metode kualitatif diajukan oleh Flick dan kawan-kawan (.2004:3) sebagai berikut:

Qualitative research claims to describe lifeworlds ‘from the inside out’, from the

point of view of the people who participate. By so, doing it seeks to contribute to a

better understanding of social realities and to draw attention to processes, meaning

patterns and structural features.

Pengertian tersebut menggarisbawahi hakikat penelitian kualitatif yang bertujuan

untuk mendeskripsikan kehidupan nyata justru dari sudut pandang orang-orang yang

terlibat dalam fenomena tertentu. Secara lebih mendetail, tujuan penelitian kualitatif

adalah untuk menyumbangkan pemahaman realitas sosial dan untuk memberikan

perhatian terhadap proses, makna dari pola-pola 50ocial, dan karakteristik strukturalnya.

Dalam hal ini, realitas atau fenomena yang diamati adalah bahasa dalam proses

penerjemahan novel.

Angka-angka dan persentase yang tercantum dalam penelitian ini digunakan untuk

mendeskripsikan jumlah data dan seberapa besar data-data tertendu berada dalam

totalitas jumlah data yang ditemukan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 67: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

51

3.2 Penyediaan Data

Data dalam penelitian ini adalah ungkapan metafora. Sumber data dalam penelitian ini

adalah:

1. Novel berjudul Life of Pi karya Yann Martel (2002), penerbit Canongate Book Ltd,

Edinburgh, Inggris, terdiri dari 319 halaman.

2. Novel versi terjemahan dalam bahasa Indonesia,dengan judul Life of Pi

diterjemahkan oleh Tanti Lesmana (2004) diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka

Utama Jakarta, berisi 446 halaman.

Jumlah data yang digunakan dalam penelitian sebanyak 85 data metafora.

3.3 Metode Pengumpulan Data

Penelitian ini menggunakan analisis dokumen (document analysis). Teknik analisis

dilakukan dengan menggunakan teknik simak catat. Dalam hal ini, peneliti harus

mengerti dan memahami makna yang tersirat dalam Tsu (Sutopo, 2006) kemudian

membandingkannya dengan Tsa. Metode pengumpulan simak catat ini dilakukan karena

sumber yang digunakan adalah sumber tertulis, kemudian data metafora diberi kode.

Salah satu tujuan dari penerjemahan metafora adalah menghasilkan ekspresi

metafora yang wajar. Suatu metafora dianggap wajar apabila sudah dikenal dan sering

dipakai. Pengukuran kewajaran metafora dalam penelitian ini dilakukan dengan cara

menelusur konsep metafora berdasarkan konteks dan makna leksikal metafora.

Pengumpulan data metafora dilakukan dengan cara memilah data metafora dari

yang bukan metafora dengan menggunakan teori Newmark. Data metafora, baik Tsu dan

Tsa, dianalisis berdasarkan ketidakcocokan kolokasi dan tipe perbandingan yang

membentuknya. Setiap data dari Tsu dan Tsa dibandingkan. Bagian pertama untuk Tsu

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 68: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

52

dalam bahasa Inggris. Bagian kedua digunakan untuk Tsa dalam bahasa Indonesia.

Newmark (1988) mengajukan teori untuk mengidentifikasi metafora dalam bukunya

berjudul A Textbook of Translation. Dalam buku itu dikatakan bahwa ketika kita

menemukan kalimat yang secara gramatikal benar tetapi sepertinya tidak masuk akal,

maka kita harus mengujinya dengan elemen-elemen metafora untuk menguji

kemungkinan makna metafora yang terkandung di dalamnya. Biasanya, hanya kata-kata

yang umum kita kenal yang memiliki konotasi, padahal bahkan suatu ungkapan kecil saja

merupakan sebuah metafora dan maknanya harus diuji dengan cara menghubungkan

antara makna utama dengan makna linguistik, situasional, dan konteks budayanya.

Metafora dalam Tsa akan disertakan dan citra dari tiap metafora juga dianalisis.

Kemudian, hasilnya dibandingkan dengan citra metafora dalam Tsu dan dianalisis titik

kemiripannya serta kesepadanan maknanya. Setelah itu, peneliti mengidentifikasi

ungkapan metafora dengan menggunakan sistem perbandingan untuk menentukan jenis

strategi penerjemahan metafora yang telah terkumpul dalam temuan penelitian ini.

Terakhir, terjemahan metafora tersebut dianalisis, baik yang sepadan maupun yang tidak

sepadan. Analisis ini meliputi kesamaan atau ketidaksamaan citra metafora Tsu dan Tsa.

Larson (1988) menyatakan bahwa tidak semua metafora dapat diterjemahkan

dengan mudah. Terdapat beberapa kendala ketika menerjemahkan metafora. Metafora

yang diterjemahkan secara harfiah sering menghasilkan penerjemahan makna yang salah,

nihil, dan taksa. Larson juga menambahkan pendapatnya tentang beberapa alasan

metafora sulit diterjemahkan secara harfiah, yaitu: (1) citra metafora tidak dikenal dalam

bahasa sasaran, (2) topik metafora tidak dapat diungkapkan dengan jelas, (3) titik

kemiripan dapat ditafsirkan berbeda dalam bahasa sasaran, dan (4) frekuensi penggunaan

metafora dan cara menciptakannya oleh berbagai bahasa juga berbeda-beda.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 69: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

53

Berdasarkan teori Larson (1998, h. 279-280) tentang strategi penerjemahan

metafora, teks Bsu dianalisa apakah teks tersebut diterjemahkan dengan

mempertahankan citra atau image metafora, metafora diterjemahkan ke dalam simile,

atau metafora diterjemahkan dengan menggunakan parafrase dalam bahasa Indonesia.

Fokus analisis dalam bab ini adalah strategi penerjemahan yang digunakan untuk

menerjemahkan metafora yang terdapat dalam Tsu.

Selanjutnya data metafora dianalisis berdasarkan strategi penerjemahan yang

digunakan. Data dianalisis dengan teori strategi penerjemahan metafora yang diajukan

oleh Larson. Analisis data dalam penelitian ini dibagi dalam dua tahap. Tahap pertama,

setiap data metafora dimasukkan ke dalam tabel. Tabel analisis untuk metafora terdiri

atas dua bagian, bagian pertama Tsu dalam bahasa Inggris dan bagian kedua Tsa dalam

bahasa Indonesia. Dari tabel tersebut, dapat diketahui apakah metode penerjemahan

metafora yang dipilih oleh penerjemah mempertahankan bentuk metafora atau lebih

memilih mempertahankan makna metafora.

Setelah diketahui metode penerjemahannya, selanjutnya data dikelompokkan

berdasarkan strategi penerjemahannya. Menurut teori Larson, pengelompokkan itu

menjadi dibagi menjadi metafora diterjemahkan menjadi metafora, metafora

diterjemahkan menjadi simile, dan metafora diterjemahkan dengan menggunakanbentuk

non-figuratif.

3.4 Metode Analisis Data

Metode yang digunakan untuk menganalisis data adalah Padan dengan

membandingkan komponen Tsu dan komponen Tsa. Komponen yang dibandingkan

berbentuk ungkapan metafora. Teknik yang dipakai untuk mempertajam analisis

metafora adalah hubung banding menyamakan yang pokok (HBSP). Metode ini oleh

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 70: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

54

Sudaryanto ((2015:32) dirinci ke dalam teknik hubungan banding menyamakan hal

pokok (HBSP). Alat yang digunakan dalam teknik ini adalah daya banding menyamakan,

daya banding membedakan, dan daya banding menyamakan hal pokok.

Dalam penelitian ini diterapkan dengan membandingkan Tsu dan Tsa, kemudian

dipelajari dan dianalisis strategi penerjemahan yang digunakan. Tsu berupa novel Life of

Pi dalam bahasa Inggris dan Tsa adalah novel ‘Kisah Pi’ dalam bahasa Indonesia. Kedua

teks dibaca terlebih dahulu kemudian dikumpulkan data ungkapan metafora yang

terdapat dalam novel. Selanjutnya, data diidentifikasi untuk memastikan bahwa data

yang dikumpulkan adalah ungkapan metafora. Setelah didapatkan data ungkapan

metafora dari hasil identifikasi kemudian dilakukan pengelompokan data sementara.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 71: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

55

Hasil Temuan

Gambar 1. Bagan Teknik Analisis

1. Strategi penerjemahan metafora pada novel Life of Pi dalam bahasa Inggris ke dalam

novel ‘Kisah Pi’ dalam bahasa Indonesia?

2. Bagaimana penggunaan strategi penerjemahan metafora yang digunakan dalam novel

Life of Pi dan kesepadanan terjemahannya dalam bahasa Indonesia?

Teori yang dijadikan landasan utama dalam penelitian ini adalah teori strategi

penerjemahan metafora yang diajukan oleh Larson (1998). Lima strategi itu terdiri

dari:

Metafora dalam Tsu Metafora dalam Tsa

Problem

1. Strategi penerjemahan metafora

2. Kesepadanan metafora dalam Tsu dan Tsa

Dasar Teori

Teori Larson tentang strategi

penerjemahan metafora dan

kesepadanan semantis.

Metode Kualitatif

dengan cara analisis

kontrastif.

Novel Life of Pi.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 72: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

56

1. metafora diterjemahkan dari Bsu ke metafora dalam Bsa, dan tetap menggunakan citra

yang sama;

2. metafora dalam Bsu dialihkan menjadi simile dalam Bsa, ini dilakukan apabila lebih

mudah memahami simile dibanding metafora;

3. metafora dari Bsu diterjemahkan menjadi metafora lain dalam Bsa yang memiliki

makna sama dengan metafora Bsu;

4. metafora dari Bsu diterjemahkan tetap dalam bentuk metafora, tetapi diberi tambahan

penjelasan; dan

5. metafora diterjemahkan menjadi ungkapan non-metaforis.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Berlandaskan pada

bagan, teknik analisis dan data metafora dalam terjemahan novel Life of Pi dapat

dijelaskan. Dalam pelaksanaannya, penelitian ini diawali dengan: (1) menelaah novel

dengan cara membaca novel dalam Tsu kemudian dilanjutkan dengan membaca Tsa, (2)

mengumpulkan metafora dalam Tsu, (3) mengidentifikasi data untuk memilah data

metafora dan bukan metafora berdasarkan kolokasinya dan elemen-elemen metafora

sesuai teori Newmark, (4) menetapkan strategi penerjemahan yang digunakan untuk

masing-masing data berdasarkan teori Larson, (5) menyeleksi dan memilah-milah data

sesuai teori Larson, (6) menentukan apa yang harus dilakukan pada data yang tidak dapat

dimasukan dalam pengelompokkan strategi penerjemahan yang diajukan oleh Larson

serta data yang tidak relevan, dan (7) menganalisis kesepadanan makna dan

pergeserannya

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 73: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

57

BAB IV

PEMBAHASAN

Data yang ditemukan dalam penelitian ini berjumlah 85 buah yang

dikelompokkan menjadi 4 strategi penerjemahan metafora yaitu (1) metafora yang

diterjemahkan menjadi metafora, (2) metafora yang diterjrmahkan menjadi simile, (3)

metafora yang diterjemahkan menajdi non figuratif dan (4) metafora yang

diterjemahkan menjadi ekspresi non figuratif. Untuk metafora yang diterjemahkan

menajdi metafora masih dibagi lagi menjadi 2 jenis strategi yaitu metafora yang

diterjermahkan menjadi metafora dengan citra yang sama dan metafora yang

diterjemahkan menjadi metafora dengan citra yang berbeda. Data-data yang ditemukan

kemudian dikaji dengan cara menganalisis ungkapan metafora yang terdapat dalam

novel Life of Pi ditinjau dari segi strategi penerjemahannya. Urutannya diawali dengan

mengidentifikasi ungkapan metafora, analisis makna metafora dalam Tsu, analisis

semantis untuk mengetahui kesepadanan Tsu dan Tsa, dan menganalisis strategi

penerjemahan metafora dalam novel Life of Pi ke dalam bahasa Indonesia.

Dari 85 buah data yang diperoleh kemudian dianalisis berdasarkan 2 kategori

yaitu analisis kesepadanan makna dan analisis strategi penerjemahan metafora. Analisis

strategi penerjemahan metafora menggunakan teori metafora yang dikemukan oleh

Larson (1984:272). Analisis diawali dengan identifikasi metafora dengan menjelaskan

elemen-elemen metafora yang bertujuan untuk menguji apakah data tersebut termasuk

ungkapan metafora atau bukan, kemudian dilakukan deskripsi tiap metafora

berdasarkan konteks metafora untuk mengetahui maknanya dan menganalisis kata yang

digunakan dalam metafora. Tipe atau jenis metafora dalam Tsu juga akan dianalisis

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 74: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

58

termasuk juga elemen-elemen metafora seperti sense atau makna, topik, citra, dan titik

kemiripannya secara rinci dengan mencari makna leksikalnya, makna denotasi dan

konotasi. Jenis-jenis metafora dianalisis mengunakan teori Newmark (1988) dan

Dickins (2005).

Dalam analisa strategi penerjemahan metafora diawali dengan pembahasan titik

kemiripan untuk menganalisa kesepadanan makna kemudian dilakukan analisis tentang

kewajaran terjemahan. Suatu metafora dianggap wajar apabila sudah dikenal dan sering

dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Untuk mengukur kewajaran metafora dalam

penelitian ini dilakukan dengan cara menelusuri konsep metafora berdasarkan konteks

dan makna leksikal metafora. Kesepadanan makna dan pesan antara Tsu dan Tsa adalah

salah satu tujuan dari penerjemahan. Khsusnya dalam penerjemahan karya sastra, bukan

hanya kesepadanan makna saja yang diharapkan, tetapi juga kesepadanan nilai estetika.

Dari penerapan strategi penerjemahan metafora yang merupakan upaya penerjemah

untuk mendapatkan kesepadanan tersebut ternyata mengakibatkan pergeseran-

pergeseran terhadap hasil penerjemahan. Pergeseran yang terdapat dalam data penelitian

ini adalah pergeseran transposisi dan pergeseran yang terjadi karena perbedaan budaya

Bsu dan Bsa.

4.1 Identifikasi dan Pengelompokan Metafora

Pada bagian ini disajikan identifikasi elemen-elemen metafora dalam Tsu yang sesuai

dengan teori Newmark. Berikut ini adalah contoh hasil identifikasi elemen-elemen

metafora: (1) The pulse of universe

Topik metafora : universe

Citra metafora : The pulse

Sense/makna : sistem kerja alam semesta

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 75: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

59

Bentuk metafora : Praesentia, Kongkrit ke abstrak

Jenis metafora (Dickins) : Leksikal

Dalam metafora ini citra pulse digunakan untuk mendeskripsikan proses atau cara kerja

alam semesta. Makna denotatif pulse menurut CALD adalah detak jantung yang

berulang-ulang. Makna konotatif detak jantung terjadi karena jantung bekerja

membentuk proses aliran darah dalam tubuh karena sistem kerja jantung membawa

kehidupan bagi manusia. Jantung mendorong terjadinya sirkulasi darah yang bepusat di

jantung itu sendiri kemudian melalui arteri menuju ke seluruh anggota bagian tubuh.

Metafora ini menggunakan proses detak jantung untuk mendeskripsikan proses kerja

alam semesta. Pada metafora ini jelas disebutkan topik dan citranya maka tergolong

dalam metafora presentia. Citra metafora pulse adalah kongkrit yang digunakan untuk

mendeskripsikan proses kerja yang abstrak. Dalam masyarakat pembaca Bsu, metafora

ini sudah sangat dikenal dan banyak digunakan serta ditemukan dalam kamus sehingga

dapat digolongkan dalam jenis metafora leksikal. Langkah-langkah yang dilakukan

seperti pada contoh metafora di atas diterapkan pada semua data metafora baik dalam

Tsu maupun dalam Tsa.

Berdasarkan identifikasi metafora dapat diperoleh hasil seperti yang tersaji

dalam tabel di bawah ini.

Tabel 3. Bentuk Metafora

Bentuk

Metafora

M -

MCS

M –

MCB

M

-S

M –

Non-

figuratif

Jumlah Persentase

Tsu Praesentia 12 16 2 26 56 43,1

In-absentia 8 6 1 14 29 22,3

Tsa Praesentia 14 17 0 2 33 25,4

In-absentia 6 5 0 1 12 9,2

Jumlah 40 44 3 43 130 100

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 76: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

60

Setelah proses identifikasi kemudian dilakukan pengelompokan berdasarkan cara kerja

metafora yang menghasilkan data seperti di bawah ini.

Tabel 4. Bentuk Sistem Kerja Metafora

Bentuk

Kongkrit/abstrak

M -

MCS

M -

MCB

M -S M –

Non-

figuratif

Jumlah Persentase

Tsu K – A 13 19 2 24 58 45

A – K 0 0 0 0 0 0

K – K 4 2 0 8 14 10,9

A – A 3 1 1 8 13 10

Tsa K – A 16 18 0 1 35 27,1

A – K 0 0 0 0 0 0

K – K 3 3 0 0 6 4,7

A – A 1 1 0 1 3 2,3

Jumlah 40 44 3 42 129 100

Analisis jenis metafora digunakan untuk memudahkan memahami makna metafora.

Berikut ini data hasil analisis jenis metafora berdasarkan teori Dickins.

Tabel 5. Jenis Metafora

Bentuk

Metafora

M -

MCS

M -

MCB

M -S M–Non-

figuratif

Jumla

h

Persentase

Tsu Leksikal 13 20 3 34 70 56

Non-leksikal 8 2 0 4 14 11,2

Tsa Leksikal 9 12 0 0 21 16,8

Non-leksikal 10 10 0 0 20 16

Jumlah 40 44 3 38 125 100

Dari hasil analisis seluruh data metafora berdasarkan makna metafora

menunjukkan beberapa tema pokok yang hendak disampaikan dalam novel Life of Pi

yang meliputi: hubungan hidup dan mati, Tuhan, manusia, agama, agnostik, nurani,

pikiran manusia dan kebenaran, penderitaan, kebahagiaan, dan marah. Berikut ini tabel

deskripsi tema metafora:

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 77: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

61

Tabel 6. Tema Metafora

No. Tema Metafora Jumlah Persentase

1. Pikiran manusia dan kebenaran 16 32,7

2. Agama 10 20,4

3. Hubungan hidup dan mati 6 12,2

4. Agnostik 4 8,2

5. Penderitaan 4 8,2

6. Kebahagiaan 3 6,1

7. Marah 2 4,1

8. Nurani 2 4,1

9. Tuhan 1 2

10. Manusia 1 2

Jumlah 49 100

4.2 Strategi Penerjemahan Metafora

Berdasarkan teori Larson (1998: 278-279) tentang strategi penerjemahan

metafora, dikumpulkan data metafora dari novel Life of Pi sebanyak 85. Hasil analisis

menunjukkan bahwa metafora-metafora tersebut diterjemahkan menggunakan empat

strategi yaitu: (1) Metafora diterjemahkan menjadi metafora dengan citra yang sama

metafora (M-MCS), (2) Metafora diterjemahkan menjadi metafora dengan citra berbeda

tetapi bermakna sama (M-MCB), (3) Metafora diterjemahkan menjadi simile (M -

simile), (4) Metafora diterjemahkan dengan ekspresi non-figuratif (M- non-figuratif).

Hasil penggunaan strategi penerjemahan ditampilkan pada tabel di bawah ini.

Tabel 7 Penggunaan Strategi Penerjemahan

No. Strategi

Penerjemahan

Jumlah % Jumlah

1. M – Non-

figuratif

34 40%

2. M—MCB 24 28,2%

3. M – MCS 24 28,2%

4. M – Similie 3 3,6%

Jumlah 85 100%

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 78: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

62

Tabel ini menunjukkan bahwa penerjemah sudah berusaha menciptakan hasil

terjemahan yang dapat dipahami pembaca Bsa. Penerjemahan metafora dianggap

sebagai ekspresi bahasa yang paling sulit diterjemahkan ke dalam bahasa lain karena

makna metafora sulit dipahami maka dianggap sebagai ekspresi misterius mengingat

tingkat kesulitannya untuk diterjemahkan. Menerjemahkan metafora menuntut

penerjemahnya mempunyai pemahaman terhadap struktur metafora yang bervariatif dan

unsur metafora yang terdiri dari atas komponen topik dan citra. Disamping itu karena

metafora adalah ungkapan bahasa yang sarat dengan nilai-nilai budaya maka

penerjemah juga dituntut untuk mempunyai pengetahuan yang baik tentang nilai-nilai

budaya Bsu maupun Bsa sehingga meminimalkan kesalahan dalam penerjemahan demi

mendapatkan terjemahan yang dapat dinikmati oleh masyarakat pembaca Bsa.

Dari hasil analisis yang dilakukan menunjukkan bahwa penerjemah telah

berusaha menerjemahkan metafora dengan menggunakan berbagai strategi

penerjemahan metafora. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat 24 data yang

menggunakan strategi pertama yaitu dengan mempertahankan metafora yang terdapat

dalam Tsu dengan citra yang sama berjumlah 24 buah. Terdapat 24 data yang

diterjemahkan menggunakan strategi kedua yaitu dengan menerjemahkan metafora ke

dalam metafora dengan citra berbeda yang sepadan yang lebih lazim dikenal dalam Bsa.

Strategi ketiga dengan menerjemahkan metafora dengan mengalihkannya menjadi

simile sebanyak 3 data, dan menerjemahkan metafora menjadi ekspresi non-figuratif

berjumlah 34 data. Setiap bentuk metafora ini mempunyai citra dengan titik kemiripan

dan kesepadanan berbeda. Metafora yang dialihkan menjadi simile semuanya dialihkan

dengan citra yang sama. Dilihat dari tingkat kesepadanan penerjemahannya antara Tsu

dan Tsa semuanya sepadan. Ketercapaian kesepadanan pengalihan metafora menjadi

simile ini dikarenakan citra dalam metafora adalah citra yang universal. Selain itu

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 79: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

63

diketahui juga bahwa ungkapan metafora tersebut dalam Bsu lebih dikenal dalam

ungkapan bentuk simile dengan citra yang sama.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pertama dengan mengalihkan

metafora kedalam metafora yang sama sebanyak 28,2% dan mengalihkan metafora

menjadi metafora lain yang dikenal dalam Bsu sebanyak 28,2%. Dari jumlah

penggunaan kedua strategi tersebut menunjukkan bahwa untuk mempertahankan nilai

estetika sebuah novel, penerjemahan metafora dalam novel ini berusaha

mempertahankan ekspresi metafora itu sendiri. Meskipun pengalihan metafora ke

bentuk simile jumlahnya hanya sekitar 3,6% tetapi jumlah ini mempertegas

pemertahanan ekspresi figuratif sebab dilihat dari fungsi simile itu sendiri yang

mempertegas perbandingan sehingga konsep yang hendak disampaikan menjadi lebih

mudah ditangkap oleh pembaca maka proses ini juga mempermudah penerjemah

melakukan tugasnya dalam mengalihkan pesan dan masih mempertahankan estetika

novel.

Tidak semua metafora dalam Bsu dapat diterjemahkan ke dalam metafora Bsa

sehingga sulit untuk menemukan kesepadanan terjemahan dan bahkan sering terjadi

kesalahan dalam penerjemahan. Oleh sebab itu strategi metode penerjemahan Larson

menganjurkan pengalihan metafora menjadi non-figuratif dengan penjelasan atau

dengan menggunakan bahasa sehari-hari. Frekuensi penggunaan metode ini

menunjukkan sejumlah 40% dan menempati urutan pertama dari segi jumlah strategi

penerjemahan metafora yang digunakan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 80: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

64

4.3 Pergeseran Transposisi

Terdapat beberapa alasan mengapa metafora sulit dipahami dan diterjemahkan

secara literal. Menurut Larson (1998: 275) hal tersebut dikarenakan oleh hal-hal berikut

ini: Citra metafora dalam Bsu kemungkinan dalam Bsa tidak dikenal, topik dalam

metafora tidak selalu dinyatakan secara implisit, juga titik kemiripan kadang

disampaikan hanya tersirat sehingga sulit untuk diidentifikasi atau menimbulkan

pemahaman yang berbeda dari satu budaya dengan budaya lainnya. Oleh sebab itu

dalam proses penerjemahan diperlukan strategi untuk mendapatkan kesepadanan

misalnya dengan menggunakan teknik transposisi.

Untuk memahami proses penerjemahan guna mendapatkan kesepadanan digunakan

teori yang diajukan oleh Nida dan Taber (1982: 22-24). Mereka menggolongkan

kesepadanan ke dalam dua jenis: (1) kesepadanan formal yang berorientasi pada

bahasa sumber dan (2) kesepadanan dinamis, kesepadanan ini lebih mengutamakan

upaya mendapatkan kesepadanan respon penerima. Selain itu, peneliti juga

menggunakan teori pergeseran yang dikemukakan oleh Catford (1965) yaitu tentang

pergeseran transposisi yang meliputi pergeseran unit, pergeseran struktur, pergeseran

kategori, dan intra-sistem. Yang dimaksud dengan pergeseran unit adalah pergeseran

satuan penerjemahan, sedangkan pergeseran struktur adalah pergeseran yang berkaitan

dengan proses penyusunan kalimat, klausa, dan frasa. Pergeseran kategori dalamhal ini

dalam hal tataran frasa, kelas kata dan yang terakhir adalah pergeseran internal.

Dalam proses penerapan strategi penerjemahan metafora, untuk mendapatkan

kesepadanan makna harus dilakukan teknik transposisi. Hasil penelitian menunjukkan

beberapa macam pergeseran kategori gramatikal terjadi dalam penerjemahan ini. Dari

jumlah penggunaan teknik transposisi menunjukkan bahwa pergeseran unit adalah

pergeseran yang paling sering terjadi diikuti oleh pergeseran struktur, kemudian

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 81: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

65

pergeseran kategori. Pergeseran tersebut dikarenakan oleh perbedaan linguistik bahasa

Indonesia dan bahasa Inggris. Penerapan teknik ini juga menunjukan usaha yang

dilakukan oleh penerjemah guna mendapatkan kesepadanan makna antara Tsu dan Tsa

supaya pembaca Bsa mempunyai kesan yang sama seperti halnya yang dirasakan oleh

pembaca Bsu. Dari penggunaan teknik transposisi pada strategi penerjemahan metafora

ke bentuk non-figuratif, dapat dilihat bahwa penerjemah berusaha untuk menunjukkan

pesan utama yang hendak disampaikan oleh metafora dengan menggeser citra metafora

menjadi kata yang berbeda tetapi menyampaikan langsung pesan metafora.

Sebagai usaha untuk mempertahankan estetika metafora, penerjemah nampak

berusaha mempertahankan ekspresi metafora dengan melakukan beberapa pergeseran

yakni: kategori objek menjadi subjek, verba menjadi nomina, dan menggeser kata

menjadi frasa atau klausa. Tetapi pada beberapa data, pergeseran yang dilakukan ini

juga mengakibatkan pergeseran makna.

4.3.1 Pergeseran Unit

Pergeseran frasa nominal menjadi nomina:

(2) Tsu : the rewards of religious study are not in mortal hands, we all know

that.

Tsa : kita semua tahu bahwa penghargaan atas kajian keagamaan tidak

berada di tangan manusia

Pergeseran frasa nominal menjadi nomina dalam data (2) di atas dikarenakan perbedaan

linguistik. Kata the pada the rewards tidak memiliki terjemahan dalam bahasa Indonesia

karena pada sistem bahasa Indonesia tidak mengenal adanya determiner “pewatas” yang

mempunyai fungsi yang sama dengan the dalam bahasa Inggris.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 82: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

66

Frasa verbal menjadi verba sebanyak 7 data:

(3) Tsu : My suffering left me sad and gloomy

Tsa : Penderitaan ini membuatku sedih dan muram

(4)Tsu : Gave me the evil eye

Tsa : Melotot marah padaku

Pergeseran frasa verbal left me dan gave me menjadi verba ‘membuatku’ dan ‘padaku’

terjadi karena faktor perbedaan linguistik kedua bahasa ini. Dalam bahasa Inggris,

pronomina (kata ganti) pada subjek dan objek diletakkan berbeda. Pronomina

kepemilikan maupun reflektif juga berbeda. Pada pergeseran dalam data (3) dan (4) di

atas, pronomina me berperan sebagai objek kalimat. Sementara dalam Bahasa

Indonesia, tidak ada perbedaan antara jenis-jenis pronomina seperti dalam bahasa

Inggris. Dalam bahasa Indonesia, pronomina tidak akan berubah meskipun fungsinya

berbeda-beda baik sebagai subjek, objek, pronomina kepemilikan, pronomina ajektiva,

maupun pronominal reflektif. Dalam bahasa Indonesia pronomina dapat disajikan dalam

bentuk ringkas ‘-ku’. Dalam kasus data metafora di atas jika diterjemahkan setiap kata,

atau secara literal, akan berbeda makna (meninggalkan aku).

Pada contoh kedua kalimat menjadi tidak bermakna jika dipertahankan bentuk

frasa dengan menerjemahkan kata per kata. Pergeseran transposisi frasa nominal

maupun frasa verbal ke dalam kata dalam data ini dilakukan untuk mempertahankan

makna dan mendapatkan hasil terjemahan yang natural.

Pergeseran nomina menjadi frasa nominal ditemukan 16 data:

(5) Tsu : The pulse of universe

Tsa : denyut nadi alam semesta

(6) Tsu : Memory is an ocean and he bobs on its surface.

Tsa : Ingatan manusia bagaikan samudera, dan dia timbul tenggelam naik-

turun di permukaannya.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 83: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

67

Dalam data (5) dan (6) di atas kemungkinan penerjemah hendak mempertahankan

estetika dengan menambahkan kata ‘akan’. Pergeseran ini juga menyebabkan

pergeseran makna metafora yakni fakta bergeser menjadi bentuk prediksi.

(7) Tsu : Turn this moat into a bridge

Tsa : "Parit" ini akan diubahnya menjadi jembatan

Pergeseran verba (stood dan doubt) menjadi frasa predikatif (berdiri menghadang dan

merasa ragu). Pergeseran menjadi frasa ini dilakukan dengan menambahkan keterangan

guna memperjelas makna yang hendak disampaikan.

(8) Tsu : My Roman soldier stood in the schoolyard

Tsa : Penyiksaku berdiri menghadang di pekarangan sekolah

(9) Tsu : If Christ played with doubt

Tsa : Kristus saja pernah merasa ragu

Pergeseran frasa nominal menjadi klausa bertujuan mempertahankan bentuk estetika

metafora dengan memperjelas deskripsi.

(10) Tsu : The passing shadow of a cloud

Tsa : awan gelap yang berlalu cepat

Pergeseran kalimat menjadi frasa

(11) Tsu : The deathbed leap of faith

Tsa : Lompatan iman menjelang ajal menjemput

Pergeseran kalimat menjadi frasa kata seperti pada contoh (11) di atas karena konsep

metafora di atas tidak terdapat dalam budaya Bsu. Ide utama dalam metafora Tsu di atas

adalah leap of faith maka penerjemahan metafora Tsa mengubahnya menjadi frasa

nominal dengan menambahkan keterangan dalam bentuk non-figuratif.

Berikut ini adalah pergeseran kata menjadi kumpulan kata (bentuk reduplikasi).

Pergeseran semacam ini terjadi karena perbedaan faktor lingistik antara bahasa Inggris

dan bahasa Indonesia. Menurut tata bahasa Inggris untuk membentuk kata benda jamak

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 84: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

68

dengan menambahkan s/es, noun + s/es (agnostics). Tata bahasa Indonesia memiliki

aturan bentuk jamak dengan cara melakukan pengulangan atau reduplikasi.

(12) Tsu : muddled agnostics who didn’t know which way was up

Tsa : Orang-orang Agnostik yang Serba bingung tidak tahu ......

(13) Tsu : He saw me and a flash of evil genius lit up his dull mind.

Tsa : Dia melihatku dan sekonyong-konyong sebuah gagasan jahat terlintas

di benaknya yang tumpul.

Ditemukan beberapa macam pergeseran kategori gramatikal yang disebabkan oleh

penggunaan teknik transposisi, antara lain yaitu: pergeseran struktural, pergeseran unit,

dan pergeseran kategori. Penyebab terjadinya pergeseran tersebut dikarenakan oleh

karena faktor perbedaan linguistik antara bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

Penerapan teknik ini juga dimaksudkan untuk mendapatkan makna yang sama antara

Bsu dan Bsa sehingga mampu mendapatkan respon yang sama pula dari pembaca.

Tujuan lain diterapkannya teknik ini adalah untuk menunjukkan pesan utama yang

hendak disampaikan.

4.3.2 Pergeseran Struktur Bahasa

Pergeseran struktur ini terjadi dalam hal pergeseran frasa nomina. Contoh

penerapan teknik pergeseran struktural terdapat pada data di bawah ini:

(14) Tsu : His stetoscopic mind.

Tsa : Pikirannya yang stetoskopis

(15) Tsu : I burned with greater indignation

Tsa : Aku terbakar oleh kemarahan yang lebih besar

Pergeseran bentuk frasa nomina yang muncul dalam data (14) dan (15) dikarenakan

terdapat perbedaan linguistik antara kedua bahasa. Tata bahasa Inggris menganut hukum

MD (Menerangkan-Diterangkan), sedangkan tata bahasa Indonesia mengikuti hukum

DM (Diterangkan-Menerangkan). Pembentukan frasa nomina bahasa Inggris

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 85: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

69

mempunyai pola ajektiva + nomina, sedangkan bahasa Indonesia memmpunyai struktur

nomina + ajektiva. Baik dalam Bsu maupun Bsa, ajektiva berfungsi menerangkan

nomina, tetapi posisi nomina di kedua bahasa tersebut berbeda.

4.3.4 Pergeseran Kategori

Nama lain dari pergeseran kategori adalah pergeseran kelas kata. Pergeseran yang

terjadi dalam data ini berupa: (1) pergeseran dari nomina menjadi adverbia, (2)

Pergeseran dari nomina menjadi verba, dan (3) kata keterangan milik menjadi kata

keterangan. Rincian pergeseran ini sebagai berikut:

Tabel 8 Pergeseran Kategori Bsu Bsa

(16) Water without a hippopotamus was so much

more manageable than water with one

(ajektiva)

Air tanpa kudanil jauh lebih mudah diurus

daripada air yang tidak ada kuda nilnya.

(verba)

(17) The key to their mind (kata keterangan

milik)

Kunci memahami mereka (objek)

(18) The deathbed leap of faith (verba) Lompatan iman menjelang ajal

menjemput (nomina)

(19) If Christ played with doubt (verba) Kristus saja pernah merasa ragu

(adverbia)

(20) He saw me and a flash of evil genius lit up

his dull mind. (objek nomina)

Dia melihatku dan sekonyong-konyong

sebuah gagasan jahat terlintas di benaknya

yang tumpul. (adverbia)

(21) Life leaps over oblivion lightly

(tanpa objek)

Kehidupan dengan mudahnya melompati

kematian. (ada objek)

(22) I was filled with a sense of piece (objek) Perasaan damai meliputi diriku (subjek)

(23) Reason is my prophet and it tells me that as

a watch stops, so we die. (subjek)

Aku Cuma percaya pada akal, dan akalku

mengatakan kita semua harus mati, seperti

jam suatu saat akan berhenti berdetak.

(objek)

(24) I owe to Hinduism the original landscape of

my religious imagination (objek

pelengkap)

Lanskap asal imajinasi religiusku berasal

dari Hinduisme. (subjek)

(25) Reason is my prophet and it tells me that as

a watch stops, so we die (objek)

Aku Cuma percaya pada akal, dan akalku

mengatakan kita semua harus mati, seperti

jam suatu saat akan berhenti berdetak.

(predikat)

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 86: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

70

Pergeseran dalam data (16) di atas terjadi karena ajektiva manageable ’dapat diatur’

menjadi verba ‘diurus’ dikarenakan dalam struktur tata bahasa Inggris sebuah kalimat

tanpa kata kerja bisa dibentuk dengan menambahkan to be. Dalam data (16) tidak

terdapat kata kerja, tetapi mempunyai to be ‘was’ dan kata sifat manageable. Sedangkan

dalam tata bahasa Indonesia, sebuah kalimat sekurang-kurangnya terdiri dari subjek +

predikat. Maka untuk mempertahankan makna metafora penerjemah mengalihkan

ajektif manageable menjadi verba pasif ‘diurus’.

Pergeseran pada data (17), pronomina their menjadi nomina ‘mereka’. Faktor

linguistik Bsu yang membedakan keterangan milik antara laki-laki, perempuan, dan

pihak ketiga plural. Pronomina objek untuk laki-laki adalah him, pronomina untuk

perempuan adalah her, dan untuk jamak their. Dalam Bsa tidak ada perbedaan

pembentukan pronomina objek seperti peraturan dalam tata bahasa Bsu. Dalam Bsa,

penunjuk orang ketiga tunggal adalah ‘dia’ dan orang ketiga jamak ‘mereka’. Untuk

mengatasi perbedaan ini, nampak penerjemah ingin menekankan makna utama seperti

dalam Tsu, kata their yang dimaksud dalam konteks adalah orang-orang Agnostik, maka

mengalihkan their menjadi ‘mereka’.

Data (18) adalah contoh pergeseran verba menjadi nomina. Pergeseran verba leap

dialihkan menjadi nomina ‘lompatan’. Teknik transposisi ini dilakukan supaya dapat

menyampaikan pesan yang sama seperti dalam Tsu. Penekanan makna utama yang

hendak disampaikan adalah leap of faith. Dalam tatabahasa Indonesia terdapat

pembentukan kata benda turunan dengan menambahkan akhiran -an, verba + an. Kata

dalam bahasa Indonesia yang memiiki makna terdekat dengan kata kerja leap adalah

kata ‘lompat’ sehingga pergeserannya menjadi nomina lompat + an.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 87: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

71

Sedangkan data (19) adalah contoh pergeseran verba played menjadi kata

keterangan ‘pernah merasa’. Pergeseran pada data (19) ini cukup kompleks karena

beberapa faktor secara bersamaan ikut mempengaruhinya. Faktor pertama, metafora

dalam Tsu sangat kental dengan pengaruh budaya Bsu yang berkaitan dengan agama

Nasrani. Sedangkan mayoritas pembaca Bsu tidak banyak yang mempunyai

pemahaman yang memadai tentang konteks tersebut. Kedua, citra metafora played dari

kata play, tidak dikenal dalam metafora Bsa, maka citra played tidak diterjemahkan.

Ketiga, faktor linguistik, Bsa tidak mengenal adanya kala waktu yang mensyaratkan

perubahan bentuk kata kerja. Ide dan pesan utama dalam Tsu adalah doubt (ragu) maka

untuk mengganti kata kerja played dengan menggunakan kata kerja yang berkolokasi

dengan kata sifat ‘ragu’, yaitu ‘merasa”. Untuk mempertahankan nilai estetika dan

mendapatkan kesepadanan dengan kala lampau, maka ditambahkan keterangan

‘pernah’.

Pergeseran objek nomina his dull mind pada data (20) menjadi kata keterangan

di benaknya yang tumpul karena data di Tsu, objek nomina his dull mind terletak

setelah verba transitif light. Oleh karena itu berdasarkan struktur bahasa,

memungkinkan kata lit langsung diikuti oleh objek nomina yang dalam data berbentuk

frasa his dull mind. Sedangkan Tsa, verba ‘terlintas’ adalah bentuk verba intransitif.

Verba intransitif tidak memungkinkan untuk diikuti langsung dengan nomina. Oleh

karena itu, dalam mengalihkan Tsu ke Tsa, penerjemah berusaha mengikuti sistem tata

bahasa dengan mengubah objek nomina menjadi adverbia tempat yang ditandai dengan

penggunaan preposisi ‘di’. Usaha ini dilakukan penerjemah untuk mempertahankan

frasa nomina pada Bsu menjadi ‘di benaknya yang tumpul’.

Data (21) menunjukkan adanya pergeseran dengan menambahkan objek. Verba

leaps adalah verba intransitif dan harus diikuti adverbia untuk memberikan penjelasan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 88: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

72

tambahan pada verba. Penggunaan kata over dengan ditambahkan oblivion berfungsi

sebagai adverbia yang menjelaskan proses kata kerja leaps ‘dilakukan’. Di sisi lain, pada

Tsa, kata yang dipilih oleh penerjemah adalah kata ‘melompati’ yang merupakan bentuk

transitif. Apabila penerjemah memilih menggunakan kata ‘melompat’, verba transitif

ini akan dipertahankan, maka kedekatan makna dengan Tsu lebih terbentuk.

Berdasarkan sistem tata bahasa Indonesia, akhiran –i memang dapat berfungsi

mengubah kata kerja intransitif menjadi transitif. Penerjemah memilih kata kerja

‘melompati’ maka objek harus eksplisit sebab metafora ini adalah hubungan antara

hidup dan mati, maka objek ‘kematian’ dimunculkan secara eksplisit.

Pergeseran subjek menjadi objek pada data (23) di atas, terjadi dari subjek reason

dialihkan menjadi objek ‘akal’. Strategi penerjemahan dengan mengubahnya menjadi

bentuk non-figuratif. Data Tsa, pada klausa pertama Reason is my prophet, kata benda

reason menjadi subjek dari klausa tersebut. Adanya subjek pada suatu kalimat atau

klausa menyebabkan premis atau pernyataan selanjutnya yang mengikutinya dapat

ditolak atau diterima. Oleh karenanya, kata reason menjadi bagian subtansial pada

klausa ini. Pada bagian ini kata reason disamakan dengan kata benda my prophet yang

menunjukkan hal yang diyakini oleh tokoh cerita. Namun begitu, pada Bsu tidak dikenal

adanya metafora yang sepadan maknanya dengan metafora pada klausa Reason is my

prophet. Oleh karenanya, penerjemah berusaha untuk mengalihkan metafora menjadi

bentuk non-figuratif. Dengan demikian kata ‘akal’ yang menerjemahkan kata reason

dipakai sebagai objek untuk mempermudah pembaca menangkap ide yang hendak

disampaikan tentang keyakinan tokoh kepada ‘akal’. Untuk memperjelas ilustrasi

inilah, kemudian ditambahkan subjek ‘aku’ dialihkan dari my sebagai kepemilikan

persona pertama.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 89: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

73

Pergeseran objek pelengkap the original landscape of my religious imagination

pada data (24) menjadi subjek Lanskap asal imajinasi religiusku karena ekspresi

seperti dalam Tsu data (24) tidak dikenal dalam Bsa sehingga penerjemah menekankan

pesan pada objeknya.

Pergeseran yang ditunjukkan data (25) adalah pergeseran nomina my prophet

dialihkan menjadi verba ‘percaya’. Pergeseran ini dilakukan dengan tujuan untuk

memperjelas pesan yang hendak ditekankan. Citra my prophet yang dimaksud adalah

‘percaya’. Penerapan ini sesuai dengan teori Larson tentang strategi penerjemahan yakni

jika tidak dapat ditemukan citra yang sepadan dalam Bsu dan Bsa maka dijelaskan

secara literal. Jika diterjemahkan kata per kata (akal adalah nabiku), maknanya akan

berbeda dari makna dalam Tsu karena dalam Bsu tidak mengenal citra ‘nabiku’ untuk

mengekspresikan pesan ‘percaya’. Jika ekspresi metafora tetap dipertahankan dengan

menggunakan citra yang sama (akal adalah nabiku), pembaca akan menangkap makna

yang berbeda dan terasa tidak natural.

4.4 Pergeseran Karena Perbedaan Budaya

Pada bagian akhir pembahasan ini adalah analisis perbedaan konsep yang

terdapat dalam budaya Tsu dan Tsa. Dari perbedaan ini dapat diketahui pergeseran

makna yang terdapat dalam Tsa. Pendapat Larson menekankan bahwa metafora sangat

erat hubungannya dengan budaya. Ini sejalan dengan pendapat Catford yang

menyatakan bahwa unsur budaya banyak menimbulkan permasalahan dalam

penerjemahan bahkan tidak dapat diterjemahkan, atau dalam bahasa Inggris disebut

cultural untranslability (1974).

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 90: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

74

Berkaitan dengan metafora yang sangat kental hubungannya dengan ide atau

konsep yang hendak disampaikan, fokus pengalihan adalah pada makna. Dari data

metafora yang muncul dan dari hasil terjemahannya menunjukkan pergeseran karena

perbedaan konsep budaya sebagai berikut:

1. Pandangan hubungan kehidupan dan kematian, dalam budaya Bsu dipandang

sebagai hubungan alamiah sebagaimana peristiwa alam biasa tetapi dalam budaya

Bsa dipandang sebagai masuk ke alam lain yang berbeda atau disebut alam

kematian, selain dari itu juga dipandang kematian adalah peristiwa sedih dan

menakutkan. Metafora Tsu menggambarkan hubungan kehidupan dan kematian

dengan menunjukkan pandangan bahwa kehidupan dan kematian sesatu yang tak

terpisahkan dan bersifat alamiah. Sedangkan Tsa menggambarkan hubungan

kehidupan dan kematian dengan menggunakan citra membuntuti. Ini

menunjukkan pandangan budaya Bsa terhadap kematian adalah sesuatu hal yang

menakutkan dan menghantui. Kematian dianggap mengancam kehidupan.

Kematian adalah antitesa kehidupan. Metafora Tsu mendeskripsikan pandangan

budaya Bsu tentang saat menjelang kematian seseorang tempat yang semestinya

yaitu di tempat tidur. Sedang dalam budaya Bsa kematian dikaitkan dengan takdir

Tuhan, maka tidak dikaitkan dengan tempat tetapi dikaitkan dengan waktu.

2. Kebiasaan menyampaikan pendapat, langsung dan tidak langsung.

Pada budaya Bsu, ekspresi menyampaikan pendapat disampaikan langsung

terhadap inti permasalahan atau langsung pada inti yang dimaksudkan. Pada

budaya Bsa terdapat kebiasaan menyampaikan pendapat yang tidak langsung, hal

ini ditunjukkan dengan penggunaan metafora ‘angin’.

3. Kebenaran, keyakinan kepastian akan kebenaran.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 91: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

75

Dalam budaya Bsu, kebenaran atau keyakinan akan sebuah kebenaran diperoleh

lewat ilmu pengetahuan tetapi dalam budaya Bsa kebenaran hanya milik Tuhan

semata. Kebenaran dalam budaya Bsu dapat dicapai berdasarkan kemampuan

logika akal pikir manusia, dan prosedur keilmuan. Mereka yakin bahwa kebenaran

berdasarkan logika dan tidak percaya dengan hal-hal di luar logika. Sedangkan

dalam budaya Bsa mereka memahami ada keterbatasan kemampuan akal pikir

manusia dalam mencari kebenaran untuk menyelesaikan masalah hidup, maka

dari itu ada keyakinan terdapat kebenaran di luar nalar manusia.

4. Deskripsi kemarahan dalam Bsu dideskripsikan dengan ekspresi wajah karena

emosi yang dalam, sedang dalam Bsa dengan simbol warna merah dan membara

yang artinya api. Pergeseran pada Tsu mendeskripsikan kemarahan atau tingkat

emosi yang dalam. Sedangkan dalam Tsa deskripsi merah membara

mendeskripsikan suatu kondisi yang bahaya yang mungkin bisa membakar dan

menyakiti orang-orang di sekitarnya.

5. Cara berpikir dalam budaya Bsu dalam banyak hal terukur dengan jelas. Maka

ukuran yang tepat dapat memberikan deskripsi yang gamblang bagi budaya Bsu.

Sedangkan dalam budaya Bsa ukuran biasa dengan menggunakan ukuran

generalisir bukan ukuran yang spesifik.

4.5 Analisis Data Berdasarkan Strategi Penerjemahan.

Berikut ini contoh analisis data yang dikelompokan berdasarkan strategi

penerjemahan yang digunakan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 92: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

76

4.5.1 Menerjemahkan Metafora Menjadi Metafora

4.5.1.1 Menerjemahkan Metafora Menjadi Metafora dengan Citra yang Sama

Metafora dapat tetap dipertahankan dalam bentuk ekspresi metafora jika terasa

wajar dan jelas maknanya bagi pembaca. Strategi ini tepat sekali jika digunakan untuk

menerjemahkan metafora yang memiliki citra universal. Hal ini sesuai dengan pendapat

Newmark (1988: 107) tentang citra universal yang menurutnya diungkapkan dengan

kata-kata universal tentang ruang, waktu, bagian tubuh, unsur ekologi dan aktivitas

manusia yang dikenal hampir semua orang. Kata-kata universal ini merupakan ciri

metafora mati. Mengalihkan metafora ke metafora yang sama dengan menggunakan

citra yang sama dalam bahasa sasaran. Sebagaimana terlihat dari data berikut ini:

(26) Tsu : (a)Life is so beautiful that (b)death has fallen in love with it, , (c) a

jealous, possessive love that grabs at what it can.

Tsa : (a)Kehidupan ini begitu indah, (b)sehingga mautpun jatuh cinta

kepadanya. (c) Cinta yang pencemburu dan posesif, yang

menyambar apapun yang bisa diambilnya.

Metafora dalam data (26) ini terdapat dalam chapter 1 yang merupakan ringkasan dari

seluruh bagian cerita perjuangan Pi dalam bertahan hidup di tengah samudra. Di

samudra, Pi banyak mengahadapi penderitaan dan tantangan yang membawanya pada

kematian. Ketika itu kapal yang ditumpangi Pi miring dan hendak tenggelam. Hanya

sedikit penumpang kapal yang selamat. Dalam proses cerita ini nampak bahwa setiap

bentuk tantangan yang dia hadapi di kapal kecil itu sebenarnya adalah bertarung

melawan kematian. Di setiap akhir pertarungan, Pi mendapatkan kemenangan. Konteks

cerita metafora adalah sebagai berikut;

You may not believe in life, but I don’t belive in death. Move on!” The skull snickers

and moves ever closer, but that doesn’t surprise me. The reason death sticks so

closely to life isn’t biological necessity-it’s envy. Life is so beautiful that death has

fallen in love with it, a jealous, possessive love that grabs at what it can. But life

leaps over oblivion lightly, losing only a thing or two of no importance, and gloom

is but the passing shadow of a cloud. (5-6)

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 93: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

77

Pada kalimat dalam contoh (26) terdapat tiga metafora dalam tiga klausa, yakni:

(a) Life is so beautiful

(b) death has fallen in love with it,

(c) a jealous, possessive love that grabs at what it can.

Ketiga kalusa pada contoh (26) di atas tidak berterima secara harfiah.

Ketidakberterimaan tersebut disebabkan oleh adanya ketidaksesuaian semantis antara

unsur penyusun kalimat yang membentuknya.

Identifikasi metafora:

26 (a) Life + is so beautiful : Kehidupan ini begitu indah. Ungkapan beautiful

merupakan kata sifat yang umumnya berkolokasi dengan manusia khususnya

perempuan. Misalnya Miss Univers 2018 is so beatiful atau ‘Pemenang Putri Indonesia

berwajah cantik’. Tetapi dalam metafora ini kata sifat digunakan untuk menjelaskan

life. Dengan demikian, klausa 26(a) ini tidak memiliki makna harfiah, tetapi makna

figuratif. Sebagai ungkapan kebahasaan yang mengandung makna figuratif, klausa pada

contoh 1(a) topik ide yang hendak disampaikan adalah life yang dideskripsikan dengan

citra beautiful sehingga dapat dikenali sebagai metafora karena klausa memperlihatkan

perbandingan yang implisit, life (abstrak) dibandingkan dengan perempuan (kongkrit)

yang merupakan esensi metafora. Metafora ini baik topik maupun citranya dinyatakan

secara eksplisit dalam metafora maka bentuknya adalah metafora eksplisit. Dilihat dari

jenisnya sudah sangat dikenal luas di masyarakat Bsu hingga dapat dikategorikan

sebagai metafora leksikal.

Prosedur Penerjemahan:

Data metafora Life is so beautiful adalah personifikasi untuk mengekspresikan

betapa hidup sangat berharga bagi Pi yang mendorongnya untuk terus

mempertahankannya. Titik kemiripan Life sebagai personifikasi adalah penampilan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 94: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

78

fisik yang jika dideskripsikan bisa berbagai macam. Salah satu penampilan fisik

manusia adalah menarik, cantik. Menurut kamus OERD, makna beautiful adalah very

attractive dan delighting aestetic.

Sementara itu, contoh 26(a) diterjemahkan menjadi metafora juga dengan citra

yang sama dengan Life is so beautiful menjadi ‘Hidup itu begitu indah’. Penerjemahan

Tsu menjadi metafora dengan citra beautiful direproduksi menjadi ‘indah’ yang menurut

KBBI bermakna ‘dalam keadaan enak dipandang, elok cantik’. Dalam hal ini terlihat

secara leksikal makna kata sifat beautiful dan cantik adalah sepadan. Oleh karenanya

dapat disimpulkan bahwa metafora tersebut diterjemahkan menjadi metafora dengan

citra dan tipe perbandingan yang sama dalam Tsa dan menghasilkan terjemahan yang

sepadan. Dengan kata lain pembaca dapat memahami pesan yang terdapat dalam

metafora tersebut sebagaimana pembaca Bsu memahami metafora aslinya dalam Tsu.

Kata beautiful jika dipetakan dalam unsur-unsur sifat yang menarik secara fisik,

menyenangkan, dan indah dilihat. Ketika orang menggunakan kata indah maka

mengasosiasikannya dengan penampilan fisik yang bersifat enak dipandang dan

menarik. Persamaan ini menunjukkan bahwa terjemahan dapat diterima ke dalam

bahasa sasaran. Dari pengalihan ini nampak penerjemah berusaha mempertahankan

menjadi metafora yang sama.

Pergeseran:

Pergeseran transposisi tidak terdapat dalam proses penerjemahan metafora ini,

nomina life sebagai subjek dialihkan menjadi nomina ‘kehidupan’ sebagai subjek pula

pada Tsa. Tetapi pergeseran yang terjadi dalam data ini adalah pergeseran makna.

Berdasarkan konteks makna life yang dimaksud dalam metafora sebagaimana dijelaslam

dalam CALD bermakna a period between birth and death, or the experience or state of

being alive, sedangkan makna kata ‘kehidupan’ menurut KBBI Daring adalah ‘cara

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 95: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

79

(keadaan, hal) hidup, dengan kata lain bermakna cara hidup. Pergeseran ini dapat

tersamarkan karena diikuti oleh metafora berikutnya contoh 1(b).

Identifikasi metafora 26(b):

Tsu: (b) death has fallen in love with it,

Tsa: (b) sehingga mautpun jatuh cinta kepadanya.

Pada data 26(b) ini tidak berterima secara harfiah. Ketidakberterimaan ini disebabkan

oleh adanya ketidaksesuaian semantis antara unsur-unsur penyusun kalimat tersebut

yaitu death + has fallen in love +it. Death ‘kematian’ bukanlah manusia yang bisa

memiliki rasa jatuh cinta. Dengan demikian kalimat pada data 26(b) tidak memiliki

makna harfiah melainkan mempunyai makna figuratif. Sebagai ungkapan kebahasaan

yang mengandung makna figuratif, klausa data 1(b) dapat dikenali sebagai metafora

karena klausa tersebut memperlihatkan perbandingan yang implisit yang merupakan

esensi dari sebuah metafora. Perbandingan tersebut dapat dijelaskan dengan

menguraikan elemen-elemen metafora penyusunnya. Topik metafora pada klausa 26(b)

secara implisit dinyatakan yaitu death dan life. Citra metafora secara eksplisit

dinyatakan adalah has fallen in love atau jatuh cinta. Sebagaimana diungkapkan

sebelumnya, yang bisa memiliki perasaan jatuh cinta adalah manusia, maka death dan

life (abstrak) dibandingkan dengan manusia (kongkrit). Maka perbandingannya adalah

dari abstrak ke kongkrit. Karena metafora ini belum banyak dikenal pengguna Bsu dan

dalam kamus juga tidak dibahas maka jenis metaforanya menurut Dickins adalah non-

leksikal atau bentukan baru.

Prosedur Penerjemahan:

26(b) Metafora death has fallen in love with it adalah personifikasi untuk

mengekspresikan hubungan cinta antara hidup dan mati. Objek it dalam metafora

tersebut berdasarkan konteks adalah life atau hidup. Frasa fallen in love berkolokasi

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 96: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

80

dengan manusia tetapi dalam metafora ini digunakan untuk mendeskripsikan life dan

death. Hidup dan mati digambarkan sebagai sepasang kekasih yang tidak bisa hidup

bersama. Maka dapat dikatakan topik pada metafora ini adalah death (kematian) dan life

(hidup) yang digambarkan dengan citra verba fallen in love. Menurut OERD makna

fallen in love adalah develop a great love. Perasaan jatuh cinta dapat mempengaruhi

perasaan atau emosi manusia karena ketertarikannya pada objek tertentu. Perasaan jatuh

cinta ini dapat menyebabkan hubungan kedua belah pihak menjadi tidak terkontrol.

Emosi dapat sangat mempengaruhi akal sehat manusia sehingga mampu mendorong

perilaku yang spontan ketika menjawab stimulus emosi yang berlebihan. Fallen in love

atau jatuh cinta jika dipetakan dalam unsur-unsur sebagai berikut: perasaan yang kuat,

emosi tak terkontrol, dan terdapat hubungan perasaan diantara kedua belah pihak. Maka

domain sasaran dalam metafora ini adalah deskripsi hubungan yang kompleks antara

kehidupan dan kematian.

Dalam teks sasaran, topik death dialihkan menjadi ‘mautpun’ dan it dialihkan menjadi

‘kepadanya’. Kata ‘mautpun’ berasal dari kata dasar maut + pun. Kata ‘maut’ menurut KBBI

daring adalah nomina bermakna ‘kematian (terutama tentang manusia). Sedangkan objek ‘nya’

mengacu pada topik metafora sebelumnya yaitu ‘kehidupan’. Citra verba fallen in love

dialihkan menjadi jatuh cinta. Dengan menggunakan verba jatuh cinta yang menurut

KBBI bermakna menaruh cinta kepada atau menaruh rasa dan emosi serta hubungan

rasa kepada seseorang, penerjemah mempertahankan bentuk metafora yang sama. Kedua kata

tersebut bermakna sama. Berdasarkan konteks, metafora dalam teks sumber dan teks sasaran

menyampaikan ide yang sama maka dapat dikatakan sepadan.

Dari segi prosedur penerjemahan, metafora tersebut mengalami transposisi berupa

modulasi dengan menambahkan akhiran ‘pun’ pada kata ‘ sehingga menjadi ‘maut +

pun’. Tujuan modulasi tersebut adalah memberi tekanan pada ide yang hendak

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 97: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

81

disampaikan sehingga jelas bagi pembaca dalam memahami teks. Selain bertujuan

menekankan makna, juga terdapat tujuan penciptaan estetika supaya emosi pembaca

lebih terbentuk. Transposisi lain yang terdapat dalam data 26(b) adalah pergeseran objek

nomina it menjadi kepada + nya, preposisi untuk menandai tujuan orang ‘kepada’ +

klitik pronomina persona ‘nya’.

Pada terjemahan data 26(b) ditemukan modulasi bebas berupa eksplisitasi pada

Tsa. Pada klausa death has fallen in love with it diterjemahkan menjadi ‘sehingga

mautpun jatuh cinta kepadanya’. Terdapat penambahan kata ‘sehingga’ dan kata depan

‘kepada’ dalam Tsa yang tidak tertulis dalam Tsu. Penambahan kata ‘sehingga’ dan

‘kepada’ secara eksplisit pada Tsa untuk memberikan penegasan dan ungkapan yang

wajar terhadap pembaca Tsa.

Selanjutnya adalah contoh metafora nomor 26(c)

Tsu : (c) a jealous, possessive love that grabs at what it can.

Tsa : (c) Cinta yang pencemburu dan posesif, yang menyambar apapun yang bisa

diambilnya.

Identifikasi metafora:

Klausa a jealous, possessive love that grabs at what it can pada contoh 26(c)

tidak berterima secara harfiah. Ketakberterimaan tersebut disebabkan oleh adanya

ketidak sesuaian semantis antara unsur penyusun kalimat yang membentuknya, yaitu a

jealous, possessive love + that grabs + at what it can : Cinta yang pencemburu dan

posesif, yang menyambar apapun yang bisa diambilnya. Nomina ‘cinta’ tidak bisa

menyambar sebagaimana halnya seorang manusia yang mengambil benda-benda

dengan penuh emosi. Dengan demikian klausa di atas tidak memiliki makna harfiah,

tetapi makna figuratif.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 98: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

82

Ketidakcocokan kolokasi yang terdapat pada contoh 26(c) baru dapat diketahui setelah

membandingkan metafora tersebut dengan konteksnya yaitu konsep hubungan antara

hidup dan mati. Metafora dengan ketidakcocokan kolokasi seperti ini dekenal dengan

ketidakcocokan kolokasi tersembunyi, karena pesan metafora baru dapat diketahui

setelah membandingkan dengan konteks kalimat yang lebih luas. Sebagai ungkapan

kebahasaan yang mengandung makna figuratif, klausa contoh 26(c) dapat dikenali

sebagai metafora karena klausa tersebut memperlihatkan perbandingan yang implisit

yang menjadi esensi sebuah metafora. Elemen-elemen pembangun metafora 26(c) yaitu,

topik metafora adalah frasa nomina a jealous, possessive love atau ‘cinta yang

pencemburu dan posesif’, sedangkan citra metafora adalah verba grabs atau

‘menyambar’. Perbandingan Implisit dalam metafora tersebut adalah antara ‘cinta’

dengan ‘manusia’, maka dapat dkatakan perbandingannya dari abstrak ke kongkrit.

Karena metafora 26(c) tersebut tidak banyak dikenal dalam Bsu maupun Bsa dan juga

tidak dapat dijumpai di kamus kedua bahasa tersebutmaka jenis metaforanya adalah

non-leksikal, atau masih baru dan ada kemungkinannya metafora tersebut adalah ciptaan

Yann Martel sendiri.

Prosedur Penerjemahan:

A jealous, possesive love that grabs at what it can diterjemahkan menjadi Cinta

yang pencemburu dan posesif, yang menyambar apapun yang bisa diambilnya. Kata

jealous menurut OERD bermakna Fiercely protective of one's rights or possessions.

Kata itu dialihkan ke dalam Bsa menjadi ‘pencemburu’ yang menurut KBBI bermakna

‘orang yang kurang percaya; curiga (karena iri hati)’, titik kemiripan makna kedua kata

ini adalah unsur iri hati maka topik metafora ini dapat dikatakan sepadan secara

leksikal. Citra metafora berbentuk verba grabs, menurut CALD bermakna to take hold

of something or someone suddenly and roughly (mengambil sesuatu atau menarik

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 99: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

83

seseorang dengan cepat dan kasar). Makna itu diterjemahkan ke dalam Bsu menjadi

‘menyambar’. Kata ‘menyambar’ menurut KBBI daring bermakna ‘menangkap dengan

cepat sambil terbang (lari dan sebagainya)’. Titik kemiripan citra verba ini adalah

mengambil sesuatu dengan cepat. Pada akhir kalimat Tsa diberi tambahan keterangan

objek ‘yang bisa diambilnya’. Meskipun terdapat pergeseran makna antara Tsu dan Tsa

maka penerjemahan metafora ini dapat dikatakan sepadan dan berusaha

mempertahankan bentuk metafora dengan citra yang sama.

Ditinjau dari prosedur penerjemahannya metafora tersebut mengalami modulasi

dan trasnposisi. Pada frasa at what it can diterjemahkan menjadi ‘apapun yang bisa

diambilnya’. Terdapat penambahan ‘diambilnya’ dalam Tsa yang tidak tertulis dalam

Tsu. Penambahan kata ‘diambilnya’ secara eksplisit pada Tsa untuk mendapatkan

ungkapan yang wajar dan memberikan penegasan sehingga lebih jelas ditangkap

pembaca Tsa.

Transposisi dalam penerjemahan metafora 26(c) berupa pergeseran struktur dari

DM (a jealous, possesive love) menjadi MD (Cinta yang pencemburu dan posesif) dan

pergeseran unit. Pergeseran struktur dilakukan karena tuntutan yang berlaku dalam

kaidah Bsa. Pada metafora 26(c) pada metafora Tsu, semula adalah klausa bergeser

menjadi kalimat dalam Tsa. Pergeseran ini karena metafora pada contoh nomor 26 ini

tergolong panjang dan kompleks idenya, maka agar mudah bagi pembaca pada contoh

26(c) dijadikan kalimat lepas.

Pergeseran:

Pergeseran makna dari grabs menjadi ‘menyambar’ terletak pada deskripsi

emosi dan sifat ‘cinta’ yang dimiliki oleh ‘kematian’ terhadap ‘hidup’. Kematian akan

mengambil dengan paksa tanpa kompromi bila tiba waktunya tidak dapat dideskripsikan

dalam Tsa. Metafora dalam Tsa dengan menggunakan citra ‘menyambar’ hanya

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 100: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

84

mendeskripsikan waktu peralihan antara hidup dan mati yang sangat cepat. Menurut

budaya Bsu kematian yang melekat pada kehidupan, hubungannya sangat dekat. Setelah

hidup, manusia pasti mati. Sesuai dengan konteks cerita dikatakan bahwa datangnya

kematian yang tiba-tiba mengambil hidup dengan cara memaksa. Manusia tidak punya

kesempatan menunda atau menawar waktu kematian. Sedangkan dalam budaya Bsa,

fokus hubungan mati dan hidup pada waktu kematian yang cepat memindahkan manusia

dari alam fana ke alam baka.

(27) Tsu : gloom is but the passing shadow of a cloud

Tsa : apalah kemuraman selain awan gelap yang berlalu cepat

Metafora gloom is but the passing shadow of a cloud ini berhubungan dengan metafora

tentang kehidupan dan kematian. Berdasarkan konteks cerita konsep yang hendak

disampaikan adalah meskipun hidup banyak mengalami penderitaan dan kesedihan,

terus dibayangi kematian, hidup harus tetap berlangsung karena gloom is just a passing

shadow of a cloud. Hidup harus berjalan terus karena penderitaan datang silih berganti.

Dalam novel Life of Pi, kematian telah menjadi sangat jelas dalam hidup Pi sebagai

individu. Seiring dengan perkembangan waktu, dia mulai memperlihatkan bahwa dia

menjalani hidup dengan cara kehidupan yang dihayatinya secara pribadi karena sering

mengalami penderitaan.

Pada awal paragraf dalam konteks cerita metafora ini pada halaman 5 dikatakan

oleh Pi (Martel, 2001.p.5):

I still smart a little at the slight. When you’ve sufferd a great deal in life, each

additional pain is both unberable and trifling.

Dikatakan oleh Pi bahwa dia merasa sudah semakin pintar menghadapi penderitaan

hidup seberat apapun. Selanjutnya pada halaman (27) dikatakan lebih lanjut oleh Pi

alasan adanya jarak antara hidup dan mati bukan hanya masalah biologis, tetapi di situ

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 101: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

85

juga terdapat sifat-sifat hubungan antara hidup dan mati, yaitu sifat cemburu. Dikatakan

bahwa hidup itu indah, justru karena keindahannya itu menyebabkan kematian jatuhnya

cinta dengan penuh rasa kecemburuan. Setelah mengekspresikan ide tentang

penderitaan hidup, Pi menyambungnya dengan ide hubungan antara hidup dan mati,

kemudian dilanjutkan dengan metafora nomor (27) tersebut. Jadi berdasarkan konteks

cerita, metafora nomor (27) hendak menyampaikan dalam hidup manusia pasti

menghadapi penderitaan. Menghadapi satu atau dua penderitan adalah hal biasa dalam

hidup, bahkan manusia mungkin menghadapi penderitaan secara beruntun atau terus

menerus. Dikatakannya bahwa penderitaan manusia silih berganti seperti awan yang

berlalu.

Identifikasi Metafora

Klausa gloom is but the passing shadow of a cloud tidak berterima secara

harfiah. Ketidakberterimaan tersebut disebabkan oleh adanya ketidaksesuaian semantis

antara unsur klausa pembentuknya, yaitu gloom+ is + but the passing shadow of a

cloud. Nomina gloom bermakna situasi yang remang-remang bukanlah bayang-bayang

dari mendung yang lewat. Tetapi mendung yang lewatlah yang dapat menyebabkan

situasi remang-remang. Dengan demikian klausa tersebut tidak memiliki makna harfiah

tetapi mempunyai makna figuratif.

Sebagai ungkapan kebahasaan yang mengandung makna figuratif, klausa data

(27) di atas dapat dikenali sebagai metafora karena klausa tersebut hendak

memperlihatkan perbandingan secara implisit antara gloom dengan the passing shadow

of a cloud. Perbandingan keduanya itulah yang menjadi esensi sebuah metafora. Topik

yang dideskripsikan dalam metafora tersebut adalah gloom, dan citra metaforanya

adalah the passing shadow of a cloud.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 102: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

86

Ketidakcocokan kolokasi menjadi lebih jelas setelah menghubungkan metafora

nomor 2 tersebut dengan dengan metafora sebelumnya dalam konteks sebagaimana

telah dijelaskan dalam keterangan konteks contoh nomor (27) di atas.

Prosedur Terjemahan:

Dari target domain penderitaan, gloom ‘penderitaan’ dapat berupa perasaan

depresi, sedih, dapat pula berupa perasaan sendu. Gloom yang digunakan untuk

mendeskripsikan perasaan menderita dapat diformulasikan menjadi sebuah metafora

tentang cahaya yang berkaitan dengan gelap terang. Gloom menurut CALD bermakna

denotatif without hope dan darkness. Di samping itu, menurut OERD, kata gloom dapat

bermakna referensial despondency yang berarti ‘kesedihan atau penderitaan’. Topik dari

metafora ini adalah penderitaan, deskripsi yang digunakan dengan menggunakan citra

metafora gloom.

Ditilik dari segi penerjemahan, kata gloom ditransfer menjadi ‘kemuraman’.

Berdasarkan makna referensial, ‘kemuraman’ dalam KKBI dari kata dasar ‘muram’

bermakna ‘tidak terang cahayanya, kurang bercahaya, tidak berseri, tidak kelihatan

gembira, dan sedih’. Perasaan sedih muncul ketika orang mengalami penderitaan.

Makna metafora dalam Bsa adalah penderitaan. Kemuraman digunakan untuk

mendeskripsikan perasaan sedih, maka topik metafora adalah penderitaan, sedang citra

adalah kemuraman. Metafora nomina objektif gloom yang diterjemahkan menjadi

‘kemuraman’ memiliki titik kemiripan makna dengan kata ‘kesedihan’, dan oleh

karenanya dapat dikatakan sepadan. Nomina objektif cloud diterjemahkan menjadi

‘awan hitam’. Cloud menurut Kamus OERD bermakna mass of visible floating water

vapour floating in the sky atau things that makes you feel sad or anxious. Makna ‘awan

hitam’ menurut daring KBBI adalah ‘awan yang mengandung hujan, dalam keadaan

langit yang agak gelap’. Pada konteks ini, citra nomina cloud diterjemahkan dengan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 103: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

87

menggunakan kata ‘awan hitam’ yang dalam Bsa disejajarkan dengan kesedihan atau

penderitaan. Berdasarkan uraian di atas, pengalihan topik dan citra disoroti dari titik

kemiripan makna antara Bsu dan Bsa, disimpulkan bahwa data metafora ini

diterjemahkan menjadi metafora dengan citra yang sama dan bermakna sepadan secara

leksikal dan bisa diterima kedalam Bsa.

Dilihat dari prosedur penerjemahan metafora tersebut mengalami modulasi bebas

berupa eksplisitasi dan transposisi. Pada Tsu: gloom is but the passing shadow of a

cloud diterjemahkan dalam Tsa menjadi ‘ apalah kemuraman selain awan gelap yang

berlalu cepat’. Ada penambahan kata ‘apalah’ dalam Tsa yang tidak tertulis dalam Tsu.

Penambahan kata ‘apalah’ ini bertujuan untuk memberikan penegasan makna dan

menciptakan ungkapan yang wajar dalam Bsa sehingga bisa diterima pembaca Tsa

dengan wajar pula.

Pergeseran transposisi dalam penerjemahan metafora nomor (27) berupa

pergeseran struktur dan unit. Pergeseran struktur dari DM (passing shadow of a cloud)

menjadi MD (awan gelap yang berlalu cepat). Pergeseran struktur ini harus dilakukan

karena adanya tuntutan yang berlaku dalam kaidah Bsa. Pada contoh (27) di atas, kata

benda cloud diterjemahkan menjadi frasa ‘awan gelap’. Pergeseran unit ini bertujuan

mempertahankan nilai estetika dalam terjemahan.

4.5.1.2 Menerjemahkan Metafora Menjadi Metafora Dengan Citra yang Berbeda

Tetapi Bermakna Sama

Dalam penelitian ini, yang dimaksud metafora lain bermakna sama yaitu mencari

padanan metafora yang dikenal dalam Bsu atau dengan cara mengubah citra metafora

dalam bahasa sumber menjadi citra yang sudah dikenal dalam bahasa sasaran dan

bermakna sama. Cara ini dilakukan sebagai usaha menjembatani perbedaan budaya Bsu

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 104: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

88

dan Bsa. Ditinjau dari akibat penerapan strategi ini, meskipun metafora dalam Bsu

berbeda dengan metafora dalam Bsa secara leksikal, kedua metafora ini memiliki makna

yang sama. Berikut ini contoh metafora yang dialihkan ke metafora lain yang bermakna

sama.

(28) Tsu : The reason death sticks so closely to life isn’t biological necessity–it’s

envy

Tsa : Bahwa kematian selalu membuntuti kehidupan dengan begitu dekat,

bukanlah karena keharusan biologis, melainkan karena rasa iri.

Metafora ini terdapat pada Chapter 1 yang digunakan sebagai pengantar seluruh ide atau

isi novel ini membahas tentang kekuatan, kuasa, dan campur tangan Tuhan dalam

kehidupan. Selain itu, Chapter 1 ini hendak menyampaikan sebuah konsep tentang

kehidupan dan kematian. Konteks metafora data nomor (28) sama dengan konteks data

nomor (26) dan (27). Metafora data nomor (28) ini terletak di awal kalimat dalam

paragraf.

Identifikasi Metafora:

Klausa death stick so closely to life tidak berterima secara harfiah. Ketidak

berterimaan tersebut disebabkan oleh ketidaksesuaian semantis di antara unsur-unsur

penyususn klausa tersebut, apalagi jika klausa itu dibandingkan dengan konteks

kalimatnya. Dilihat dari konteksnya, makna metafora ini adalah hubungan hidup dan

mati. Dengan demikian klausa data nomor (28) mengandung makna figuratif, bukan

harfiah. Kata stick biasanya berkolokasi dengan benda-benda, tetapi dalam metafora ini

digunakan untuk mendeskripsikan death dan life. Kata death dan life bukanlah benda,

jadi keduanya tidak bisa saling menempel selayaknya perangko menempel pada amplop,

atau seperti kotoran yang menempel pada baju. Dengan demikian jelas bahwa klausa

data nomor (28) tidak memiliki makna harfiah tetapi mengandung makna figuratif.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 105: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

89

Klausa data nomor (28) tersebut adalah sebuah metafora karena memperlihatkan

perbandingan death dan life yang bersifat abstrak dengan benda-benda yang bersifat

kongkrit. Perbandingan tersebut bersifat implisit, dari abstrak ke kongkrit, bentuk

metafora ini adalah praesentia karena topik metafora death dan life serta citra stick

disebut dengan jelas yang berjenis metafora non-leksikal karena tidak banyak dikenal

dalam Bsu dan tidak tercantum dalam kamus bahasa Inggris.

Sebagai unsur bahasa yang memiliki makna figuratif, klausa death stick so closely

to life diterjemahkan menjadi ‘kematian selalu membuntuti kehidupan’ adalah ungkapan

figuratif. Verba ‘membuntuti’ berasal dari kata dasar ‘buntut’ atau ‘ekor’ berkolokasi

dengan binatang. Kematian bukanlah binatang atau manusia yang tidak dapat

melakukan aktivitas membuntuti atau mengikuti sesuatu dari belakang. Data nomor (28)

dalam Tsa tidak berterima secara harfiah karena terdapat ketidaksesuaian semantis

antara unsur-unsur pembentuk klausa dalam Tsa. Kematian dalam hal ini dibandingkan

dengan manusia atau binatang maka Tsa dalam data nomor (28) tersebut adalah

metafora. Perbandingan yang dibentuk dari ‘kematian’ (abstrak) ke manusia atau

binatang (kongkrit). Topik metafora adalah ‘kematian’ dan ‘kehidupan’, citra yang

digunakan untuk mendeskripsikan jarak hubungan antara kedua topik adalah

‘membuntuti’. Topik maupun citranya disebutkan dengtan jelas maka metafora tersebut

adalah Praesentia dan jenis metafora dalam Bsa ini adalah non-leksikal sebab belum

dikenal dan tidak terdapat dalam kamus bahasa Indonesia.

Prosedur Penerjemahan:

Dilihat dari strukturnya verba stick digunakan untuk menghubungkan antara

death (kematian) dengan life (kehidupan). Verba stick yang bermakna ‘menempel’

secara leksikal berkolokasi dengan dua benda. Menurut Kamus Collin secara leksikal

kata stick to bermakna remain close to or fixed on or to, menggambarkan dua hal yang

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 106: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

90

jaraknya sangat dekat satu sama lain dan akan selalu dalam posisi itu. Dalam Tsa

diterjemahkan menjadi citra verba ‘membuntuti’ yang mendeskripsikan hubungan dari

topik kematian dan kehidupan. Menurut KBBI verba ‘membuntuti’ sama dengan

‘mengikuti’ yang bermakna menurutkan sesuatu yang telah ada di depan. Terlihat

bahwa secara leksikal makna verba stick dan membuntuti keduanya memiliki kemiripan.

Metafora verba stick (melekat) dalam Tsu tidak biasa digunakan dalam Bsa

untuk mendeskripsikan jarak dan posisi. Akan tetapi secara konteks metafora ini hendak

menyampaikan ide bahwa kematian selalu mengintai setiap sudut kehidupan dan

menanti saat yang tepat. Selain hal itu, metafora ini juga mengindikasikan betapa

kematian telah menjadi bagian dari eksistensi manusia. Ide yang hendak disampaikan

adalah bahwa hidup manusia pasti diakhiri dengan kematian yang dapat terjadi setiap

saat sehingga seolah-olah dirasakan kematian sangat dekat mengikuti kehidupan karena

tak terduga.

Makna stick dan ‘membuntuti’ mempunyai titik kemiripan makna yang

mendeskripsikan posisi dan letaknya jelas, maka dapat dikatakan sepadan. Dengan

mengalihkan verba stick menjadi ‘membuntuti’ maka strategi yang digunakan adalah

dengan mengganti metafora lain. dua kata tersebut mempunyai perbedaan yaitu tentang

posisi atau jarak Verba stick menggambarkan dua hal yang jaraknya sangat dekat satu

sama lain dan akan selalu dalam posisi yang sama. ‘Membuntuti’ pada posisi berjarak,

antara depan dan belakang. Selain mempertahankan makna metafora dengan

menambahkan adverbia ‘selalu’ yang memperkuat makna metafora, efek penggunaan

metafora dialihkan ke dalam teks sasaran. Persamaan deskripsi tentang posisi hubungan

itu menunjukkan bahwa pengalihan dapat diterima dalam bahasa sasaran.

Data nomor (28) terdapat modulasi berupa modulasi bebas dan transposisi

berupa pergeseran struktur. Dalam Tsa frasa The reason tidak diterjemahkan tetapi

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 107: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

91

diganti dengan ‘bahwa’. Pada Tsa terdapat eksplisitasi ‘selalu’ yang tidak terdapat

dalam Tsu dengan tujuan memberikan penegasan dalam BSa. Selain itu juga terdapat

eksplisitasi berbentuk frasa penghubung ‘melainkan karena’ yang tidak terdapat dalam

Tsu. Eksplisitasi ini juga bertujuan memperjelas hubungan hidup dan mati.

Pergeseran Makna Karena Perbedaan Kebudayaan:

Dipandang dari sudut kebudayaan, pengalihan metafora stick menjadi

‘membuntuti’ dapat menunjukkan perbedaan pandangan tentang hubungan hidup dan

mati pada budaya masing-masing. Dalam kebudayaan BSu, citra stick menunjukkan

pandangan bahwa kehidupan dan kematian adalah sesatu yang tak terpisahkan dan

bersifat alamiah. Hidup dan mati dipandang sebagai hubungan atau proses alam.

Budaya BSu menggambarkan hubungan kehidupan dan kematian dengan

menggunakan citra ‘membuntuti’. Ini menunjukkan pandangan bahwa kematian adalah

sesuatu hal yang menakutkan dan menghantui. Kematian dianggap mengancam

kehidupan karena membawa kesedihan sedangkan manusia tidak tahu kapan kematian

akan datang. Ada pandangan bahwa kematian adalah antitesa kehidupan.

Berikut adalah metafora yang mengekspresikan penderitan hidup. Strategi yang

digunakan dalam penerjemahan ini dengan mengalihkannya ke dalam bentuk metafora

lainnya yang bermakna sama.

(29) Tsu :. He will turn this moat into a bridge.

Tsa : "Parit" ini akan diubahnya menjadi jembatan

Makna metafora dalam data ini dalam konteks lapar dan haus. Manusia akan melakukan

apa saja yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhannya terutama saat menderita secara

fisik dikarenakan rasa lapar dan haus. Dia akan menerabas rintangan untuk menemukan

jalan keluar. Dia akan berusaha keras untuk merealisasikannya. Tak ada yang mampu

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 108: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

92

menghentikan usahanya untuk memenuhi kebutuhannya itu. Dalam hal ini memenuhi

kebutuhan mendapatkan makanan.

Konteks:

But crazed with thrist and hunger he will surmount his fear, and he will do what

ever is necessary to appease his need. He will turn this moat into a bridge. He

will swim as far as he has to, to catch the drifting raft and food upon it. (160)

Metafora He will turn this moat into a bridge menggambarkan usaha manusia untuk

memenuhi kebutuhan makan dan minum yang dideskripsikan sebagai turn this moat

into a bridge. Nomina moat menurut OERD bermakna A deep, wide ditch surrounding

a castle, fort, or town, typically filled with water and intended as a defence against

attack. Kata moat bersinonim dengan ditch yang dalam bahasa Indonesia bermakna

‘parit besar’. Parit yang mengelilingi kastil berfungsi sebagai penghalang agar musuh

tidak dapat masuk diubahnya menjadi bridge atau jembatan yang berfungsi sebagai jalan

masuk.

Verba turn into menurut CAL bermakna to change and become someone or

something different. Mengubah suatu objek benda atau orang menjadi benda atau orang

lain yang berbeda. Dalam metafora ini digunakan untuk mendeskrisikan usaha

mengubah moat atau parit menjadi bridge atau jembatan. Makna yang hendak

disampaikan dengan analogi ini adalah melakukan yang Nampak mustahil untuk

dilakukan karena mengubah moat menjadi bridge adalah usaha yang sangat sulit. Bagi

banyak orang akan berpendapat bahwa usaha itu bisa dikatakan hampir tidak mungkin

dilakukan.

Metafora kalimatis dalam data ini mempunyai topik dan citra yang bersifat

implisit karena disampaikan secara tidak langsung tersirat dalam subjek moat dan

bridge. Titik kemiripan terletak pada kata nomina bridge yang digunakan dalam

metafora ini mengekspresikan ide fungsi jembatan sebagai sarana penghalang. Nomina

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 109: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

93

moat yang dialihkan menjadi ‘parit’ dalam Tsa menunjukkan usaha penerjemah untuk

mempertahankan makna metafora dalam Tsu. Moat dan ‘parit’ memiliki kemiripan

fungsi yaitu sebagai saluran air, tetapi terdapat perbedaan dari dua kata tersebut yaitu

fungsinya dalam budaya Bsu dan Bsa. Sebagaimana disampaikan dalam OERD fungsi

moat adalah pelindung kastil agar musuh tidak dapat masuk ke dalam kastil sedangkan

fungsi parit adalah saluran air. Jaman dulu di Indonesia pernah mengalami dan

mempunyai parit besar yang digunakan untuk melindungi kota, sebagaimana ditulis

salah satu arti parit dalam KBBI daring, tetapi pada masa sekarang ini tidak dijumpai

lagi fungsi parit seperti itu maka sulit bagi pembaca Bsa mendapatkan deskripsi sama

seperti yang dimaksud dalam Tsu. Ketika orang menggunakan kata parit orang

mengasosiasikan dengan saluran air dan selokan. Meski terdapat perbedaan deskripsi,

keduanya mampu membawa pikiran pembaca untuk mengasosiasikannya dengan

saluran air yang memisahkan satu area dengan area lain. Pembaca juga dapat

mengasosiasikannya dengan kondisi kedua daerah yang terpisah itu dapat dihubungkan

dengan adanya jembatan. Persamaan dari pemetaan ini menunjukkan bahwa terjemahan

dapat diterima ke dalam Bsa tetapi terdapat pergeseran makna. Arti kata ‘parit’

sebenarnya lebih dekat dengan kata ditch dibanding dengan kata moat dalam Bahasa

Inggris. Pengalihan ini dilakukan karena tidak ada padanan yang sama persis, maka

dapat dikatakan strategi penerjemahan yang digunakan adalah mengalihkan metafora ke

dalam metafora lain.

4.5.2 Menerjemahkan Metafora Menjadi Simile

Seorang penerjemah dapat mengalihkan metafora menjadi simile. Dengan

demikian, metafora dapat dengan mudah diterjemahkan dan memperlancar proses

penerjemahan. Larson (1998) menjelaskan strategi ini dapat dilakukan dengan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 110: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

94

menggunakan konjungsi like ‘seperti’ dan as ‘bagaikan’ untuk mengekspresikan

perbandingan antara topik dan citra. Berikut ini adalah contoh data metafora yang

dialihkan menjadi simile ke dalam Tsa.

(30) Tsu : To me, it was paradise on earth.

Tsa : Bagiku kebun binatang itu seperti surga di bumi.

Kalimat ini diucapkan oleh Pi yang menggambarkan perasaannya ketika mengenang

kehidupan masa kecilnya di kebun binatang yang dikelola ayahnya sewaktu tinggal di

India. Imaginasi Pi ketika kecil, kebun binatang itu seperti taman bermain yang mewah

dan luas. Auman singa setiap pagi antara pukul 5 dan 6, baginya seperti alarm yang

membangunkannya di pagi hari. Sarapan paginya diiringi teriakan monyet-monyet dan

nyanyian burung kakatua dari Maluku. Ketika berangkat sekolah, dia dihantar oleh

lambaian tangan ibunya dan diikuti oleh burung-burung, Bison dari Amerika, dan juga

teriakan-teriakan orang hutan. Di dekat pintu gerbang keluar, dia akan berhenti lebih

dahulu untuk menyapa katak-katak yang mengkilap beraneka ragam warna. Kadang

juga burung-burung berwarna-warni di dekat gerbang. Kebun Binatang Pondicery

memberi banyak kenangan baginya.

Identifikasi Metafora

Klausa paradise on earth pada data (30) tidak berterima secara harfiah. Ketidak

berterimaan tersebut disebabkan oleh adanya ketidaksesuaian semantis jika klausa

tersebut dibandingkan dengan konteks kalimatnya. Dalam konteks kalimat tersebut

hendak menceritakan hidupnya Pi ketika masih kecil di sebuah kebun binatang di India.

Kata paradise atau surga tidak ada di bumi. Maka dapat disimpulkan bahwa kalimat

pada contoh data (30) mengandung makna figuratif yang membandingkan secara

eksplisit kehidupan Pi ketika masih kecil (abstrak) dengan paradise on earth (abstrak),

yang merupakan esensi dari sebuah metafora maka ungkapan pada data tersebut adalah

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 111: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

95

ungkapan metafora. Elemen-elemen metafora tersebut adalah topik metafora yang tidak

disebutkan secara eksplisit dalam kalimat, tetapi bisa dipahami dalam konteks, maka

bentuk metaforanya adalah inabsentia, dan jenis metafora adalah leksikal karena sudah

dikenal dan terdapat dalam kamus bahasa Inggris.

Prosedur Penerjemahan

Sebagai unsur bahasa yang memiliki makna figuratif, frasa paradise on earth :

’surga di bumi’ adalah citra metafora yang digunakan untuk mendeskripsikan topik

metafora tersebut. Kata paradise menurut CALD bermakna a place or condition of great

happiness where everyting is exactly as you would like it to be. Atau dengan kata lain

bisa diartikan sebagai kondisi tempat atau kondisi seperti yang diinginkan. Kehidupan

manusia kadang susah karena tidak seperti yang diinginkan, kadang bahagia karena

seperti yang diinginkan. Titik kemiripan ‘kehidupan’ dan paradise atau ‘surga’ adalah

kondisi seperti yang diinginkan.

Dilihat dari bentuk penerjemahan metafora pada contoh data (30) dialihkan

menjadi simile yang ditandai dengan pengeksplisitan perbandingan antara topik dan

citra melalui penggunaan konjungsi ‘seperti’. Citra yang sama yaitu ‘surga di bumi’

tetap digunakan dalam terjemahan. Tipe perbandingan simile dalam Tsa sama dengan

tipe perbandingan metafora Tsu yaitu tipe perbandingan dengan titik kemiripan yang

eksplisit.

Dari segi prosedur penerjemahannya, metafora tersebut di atas pada data nomor

(30) terdapat modulasi bebas dan transposisi. Modulasi bebas berupa eksplisitasi

perbandingan dengan menggunakan kata ‘seperti’ sekaligus mengubah bentuk metafora

menjadi simile. Subjek kalimat data nomor (30) tersebut ditemukan transposisi berupa

pergeseran unit, pronomina it dialihkan menjadi frasa ‘kebun binatang’. Pergeseran ini

bertujuan melakukan eksplisitasi untuk mempertegas makna dan mempermudah

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 112: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

96

pembaca memahami teks. Pergeseran penerjemahan tidak terjadi dalam pengalihan

metafora menjadi simile pada contoh data (30) tersebut karena citra metafora bersifat

universal.

(31) Tsu : Memory is an ocean and he bobs on its surface

Tsa : Ingatan manusia bagaikan samudera, dan dia timbul tenggelam

naik- turun di permukaan.

Kalimat data nomor (31) ini menggambarkan tentang ide Yann Martel yang seolah-olah

sedang bercakap-cakap dengan Richard Parker, salah satu tokoh dalam novel. Yann

seolah-olah sedang mendengarkan cerita dari Richard Parker. Paragraf berikutnya

menceritakan situasi hati Yann yang sedang mengalami kesulitan menuangkan ide

tentang Richard Parker. Ide ini kadang muncul kadang hilang, dan situasi ini sudah

dialaminya selama bertahun-tahun. Yann ketakutan jika ide ceritanya tentang Richard

Parker berhenti di sini. Di sisi lain, dia tetap ingin melanjutkan ceritanya karena cerita

itu terus berada di benaknya. Situasi itu membuat Yann tidak dapat merasakan makanan

yang masuk ke dalam mulutnya.

Identifikasi Metafora

Kalimat Memory is an ocean and he bobs on its surface pada data (31) tidak

berterima secara harfiah. Ketidakberterimaan tersebut disebabkan oleh adanya

ketidaksesuaian semantis di antara unsur-unsur penyusun kalimat tersebut, yaitu

memory dan ocean. Memory ‘ingatan’ jelas tidak dapat disepadankan dengan ocean

‘samudera’ dengan demikian klausa tersebut tidak memiliki makna harfiah, tetapi

makna figuratif. Makna figuratif tersebut nampak jelas jika kata itu dibandingkan

dengan konteks kalimat tersebut. Kata memory dibandingkan dengan ocean,

perbandingan ini menunjukkan esensi sebuah metafora.

Sebagai unsur bahasa yang mengandung makna figuratif, klausa memory is an

ocean diterjemahkan menjadi ‘ingatan manusia bagaikan samudera’, citra metafora

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 113: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

97

adalah ocean (kongkrit), sedangkan topik metafora adalah memory (abstrak). Karena

topik dan citra metafora pada data (31) disebut dengan jelas dalam kalimat maka dapat

digolongkan ke dalam metafora praesentia, dan berjenis metafora leksikal karena sudah

dikenal luas dalam Bsu.

Prosedur Penerjemahan:

Dengan menggunakan gaya bahasa figuratif, metafora ini hendak

mendeskripsikan topik memory atau pikiran manusia dengan menggunakan citra ocean

atau laut. Kata memory makna literalnya berkolokasi dengan kata sifat tetapi dalam

metafora ini dibandingkan dengan ocean atau laut. Makna metafora berdasarkan

konteksnya adalah pikiran manusia. Ocean digunakan untuk mendekripsikan ide

kemampuan pikiran manusia dapat diformulasikan menjadi metafora tentang

kemampuan ingatan manusia tentang kejadian yang sudah lalu. Kata ocean dapat

dipetakan ke dalam unsur-unsur luas, ombak laut yang timbul dan tenggelam. Selain

dari itu, gerakan gelombang air laut timbul tenggelam berbeda dari waktu ke waktu

tergantung kondisi alamnya. Ketika menggunakan kata ‘ingatan’ pembaca akan

mengasosiasikannya dengan fungsi kognisi yang melibatkan otak dalam pengambilan

informasi atau untuk mengingat kejadian masa lalu. Kemampuan manusia mengambil

informasi atau mengingat kejadian masa lalu kadang muncul dengan jelas, namun

kadang samar-samar karena sebagian sudah lupa. Titik kemiripan antara memori dan

gelombang laut adalah tentang kemunculannya yang kadang jelas atau timbul dan

kadang samar-samar atau tenggelam. Metafora dalam data ini dialihkan ke dalam Tsa

menjadi ingatan manusia bagaikan samudera. Pemilihan strategi penerjemahan jelas

ditandai dengan mengalihkan metafora menjadi simile dengan menggunakan konjungsi

‘bagaikan’ yang bermakna membandingkan ingatan manusia dengan samudera.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 114: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

98

Dalam TSa, bentuk simile ini mengalami pergeseran unit dari nomina memory

menjadi frasa ‘ingatan manusia’. Pergeseran ini dilakukan dalam usaha mendapatkan

kesepadanan makna, respon dan pesan yang sama dari Bsu ke Bsa. Tujuan lainnya

adalah untuk mempertahankan nilai estetika dan supaya berterima. Pergeseran verba

bobs menjadi klausa ‘dia timbul tenggelam naik-turun di permukaan’ dilakukan karena

tidak dapat ditemukan padanan katanya dalam bahasa Indonesia, maka diberikan

penjelasan supaya tercapai kesepadanan maknanya dan pesan. Jika penerjemahan

metafora ini tetap mempertahankan metafora maka akan menjadi ‘Ingatan manusia

adalah samudra yang timbul tenggelam naik-turun di permukaan’. Kedua bentuk ini

memiliki makna yang tetap sama. Penerjemah dapat mempertahankan bentuk metafora

tanpa mengubahnya menjadi simile dan hasil terjemahan masih nampak natural, tetapi

pemilihan strategi penerjemahan bergantung pada gaya penerjemah itu sendiri,

bergantung pada persepsinya tentang konteks cerita dan anggapannya tentang

kewajaran. Meskipun tidak ditemukan penggunaan simile inipembaca akan mampu

menangkap deskripsi yang hendak disampaikan dalam bahasa figuratif ini.

4.5.3 Menerjemahkan Metafora Menjadi Ungkapan Non-figuratif

Strategi penerjemahan metafora menjadi bentuk non-figuratif dapat digunakan

ketika citra terjemahan dalam Bsa dialihkan ke dalam metafora yang sama tetapi

maknanya sulit dipahami. Selain itu, strategi ini dapat juga diterapkan jika tidak

terdapat ungkapan metafora yang sepadan di dalam Bsa. Penerjemahan dengan

menggunakan strategi ini dapat dilakukan dengan mengalihkan citra metafora Bsu

menjadi ungkapan bahasa sehari-hari. Strategi penerjemahan ini sangat tepat digunakan

ketika menerjemahkan metafora mati atau metaforis idiom. Bahasa yang digunakan

untuk mengalihkan metafora jenis ini biasanya bahasa sehari-hari yang singkat,

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 115: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

99

sederhana, dan luwes, serta mudah dipahami oleh pembaca. Data di bawah ini

diterjemahkan menggunakan strategi penerjemahan dengan mengalihkan metafora ke

dalam ungkapan non-figuratif.

(32) Tsu : that fool’s gold for the bright

Tsa : sampai –sampai tidak bisa menerima apa-apa yang diluar akal

Dalam konteks cerita ini, metafora fool’s gold for the bright terdapat pada bagian ketika

Pi berinteraksi dengan masyarakat di kampus Universitas Toronto. Di sana, Pi belajar

dua bidang ilmu sekaligus yaitu Biologi dan Kajian Agama. Lebih tepatnya konteks

metafora ini mendeskripsikan teman-teman Pi, orang agnostik yang belajar mencari

kebenaran lewat cara-cara keilmuan yang diajarkan di universitas.

A number of my fellow religious-studies students– muddled agnostics who didn’t

know which way was up, who were in the thrall of reason, that fool’s gold for the

bright–reminded me of the three-toed sloth;(4)

Fool’s gold adalah sebuah idiom yang dalam Tsu digunakan untuk menggambarkan

golongan agnostik teman-teman kuliah Pi di Universitas Toronto yang mempercayai

kebenaran berdasarkan logika akal pikir belaka. Mereka tidak percaya hal-hal yang tidak

dapat diterima logika akal manusia.

Identifikasi Metafora

Data nomor (32) tidak berterima secara harfiah. Ketidakberterimaan tersebut

disebabkan oleh adanya ketidaksesuaian semantis antara unsur-unsur penyusun kalimat

tersebut yaitu agnostic dan fool’s gold for the bright. Idiom fool’s gold banyak

digunakan untuk mendeskripsikan hal yang dipercaya sangat berharga oleh pemiliknya,

tetapi faktanya tidak tidak ada nilainya sama sekali. Dengan demikian kalimat di atas

memiliki makna figuratif. Kalimat data nomor (32) adalah sebuah metafora karena

kalimat tersebut memperlihatkan perbandingan secara implisit yang merupakan esensi

dari sebuah metafora. Ditinjau dari elemen-elemennya, idiom fool’s gold for the bright

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 116: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

100

merupakan citra nomina dengan topik agnostik. Dalam konteks lebih jelas digambarkan

sifat orang agnostik sebagai mudeld atau bingung, yang maknanya orang agnostik belum

tahu cara mencari kebenaran. Perbandingan dalam metafora ini antara sifat orang

agnostik (abtrak) dengan orang yang menganggap mineral kekuningan menyerupai

emas sangat (abstrak) dan perbandingan citranya praesentia karena disebutkan dengan

jelas, sedangkan jenis metaforanya adalah leksikal sebab berbentuk idiom yang sudah

dikenal oleh orang-orang pengguna Bsu serta idiom ini sudah ditulis dalam kamus

sehingga makna jelas.

Prosedur Penerjemahan

Arti idiom ini menurut Kamus CALD adalah something that you think will be

very pleasant or succesful but not. Berdasarkan konteksnya idiom ini bermakna ‘cara

yang lucu atau bahkan konyol tetapi diyakini akan membawa kesuksesan’. Sesuai

dengan konteks, kesuksesan yang ingin dicapai oleh masyarakat kampus adalah

menemukan kebenaran. Cara yang mereka yakini untuk mendapatkan kebenaran adalah

berdasarkan kemampuan akal pikir manusia. Cara kerja akal pikir manusia untuk sampai

pada kebenaran dengan analisa menggunakan dasar-dasar logika keilmuan, cara ini yang

mereka yakini sebagai cara paling tepat untuk membawa kita pada kesuksesan

menemukan kebenaran.

Idiom ini dikaitkan dengan metafora lain the bright. Jadi idiom fool’s gold

digunakan untuk menjelaskan the bright. Menurut Kamus Collin kata bright bermakna

reflecting much light, shining, dan bermakna quick-witted atau pintar. Dari metafora ini

target domainnya adalah kebenaran akal pikir, bright. Bright yang digunakan untuk

mengekspresikan kebenaran dapat diformulasikan tingkatan terang tidaknya suatu

cahaya. Bright sebagai sebuah keyakinan akan kebenaran dapat dipetakan sebagai

sesuatu yang sangat diharapkan. Cara berpikir terang dilawankan dengan gelap, ketika

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 117: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

101

dalam keadaan gelap, kita tidak bisa melihat dan membedakan obyek satu dengan objek

lainnya di sekitar kita. Sinar terang membantu pandangan kita untuk mengetahui dan

membedakan berbagai objek di sekitar kita. Semakin terang suatu sinar maka dapat

menunjukkan berbagai fakta dengan benar. Citra yang hendak dibangun dalam metafora

ini adalah pemikiran atau cara berpikir orang agnostik yang sangat mempercayai

kekuatan akal dengan mengabaikan kelemahan-kelemahannya.

Dalam Tsu citra itu diterjemahkan dengan menggunakan kalimat sehari-hari

yang mengandung makna harfiah ‘tidak bisa menerima apa-apa yang diluar akal’,

nampak penerjemah berusaha mempertahankan makan metafora dalam Tsu. Karena

idiom fool’s gold adalah ungkapan khas sebuah budaya tertentu maka agar mendekati

makna dalam Tsu penerjemah menggunakan ungkapan harfiah atau non-figuratif. Untuk

mempertahankan nilai estetika dan untuk mencapai makna terdekat dengan

mengalihkannya menggunakan metafora ‘di luar akal’. Bright, cahaya terang sebagai

alat untuk mengetahui fakta dan kebenaran objektif memiliki kemiripan makna dengan

‘akal’ sebagai alat untuk mengetahui yang benar dan salah. Persamaan ini menunjukkan

bahwa terjemahan dapat diterima kedalam bahasa Sasaran.

Dalam prosedur penerjemahan metafora ini terdapat modulasi berupa pergeseran

sudut pandang, modulasi bebas dan transposisi. Pergeseran sudut pandang metafora

dibentuk dengan menghadirkan bentuk kalimat negatif (‘tidak bisa menerima’) yang

bertujuan mempertahankan makna. Data (32) Tsa ditambahi dengan keterangan tempat

‘di luar akal’ yang tidak terdapat dalam Tsu, untuk membentuk nilai estetika dengan

deskripsi wadah. Keterangan tambahan ‘sampai-sampai’ untuk menciptakan emosi

pembaca supaya mendekati Tsu.

(33) Tsu : How true is that necessity is the mother of invention, how very true.

Tsa : Benar sekali bahwa kita jadi kreatif kalau terdesak oleh kebutuhan,

amat sangat benar.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 118: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

102

Konteks metafora dalam data ini adalah ketika kapal sudah tenggelam dan Pi berada

dalam sekoci bersama beberapa binatang buas. Baginya, sekoci adalah suatu objek baru

yang belum pernah dia ketahui seluk beluknya. Dia mulai menjelajahi sekoci dan mulai

mengamati bagian-bagian dari sekoci karena baginya sekarang sekoci itulah harapannya

untuk dapat selamat. Pi mendapati betapa sekoci yang ditumpanginya telah dirancang

dengan baik untuk memenuhi kebutuhan keselamatan bahkan ada bagian-bagian yang

sudah dirancang untuk menyimpan makanan bila dalam keadaan darurat. Metafora ini

digunakan untuk mendeskripsikan sekoci yang dirancang dengan baik untuk

keselamatan, dan tentu saja keselamatan yang dimaksud adalah keselamatan dalam

keadaan darurat. Jika diperhatikan dengan seksama dalam Tsu, penekanannya terdapat

dalam penemuan baru sebagai dorongan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Dalam

konteks kalimat di mana metafora data ini berada adalah untuk memenuhi kebutuhan

hidup yaitu keselamatan maka sekoci dirancang nyaman dan aman. Konteks metafora

ini adalah sebagai berikut:

This lifeboat was no racing shell. It was a heavy, solid construction designed

for stolid floating, not for navigating, though I suppose that if we had been

thirty-two to row we could have made some headway.

I did not grasp all these details and many more right away. They came to

my notice with time and as a result of necessity. I would be in the direst of

dire straits, facing a bleak future, when some small thing, some detail, would

transform itself and appear in my mind in a new light. It would no longer be

the small thing it was before, but the most important thing in the world, the

thing that would save my life. This happened time and again. How true it is

that necessity is the mother of invention, how very true. (139)

Identifikasi metafora

Kalimat How true it is that necessity is the mother of invention, how very true

pada data nomor (33) di atas adalah idiom metaforis. Hal itu dapat dibuktikan dengan

cara melihat ketidakberterima maknanya secara harfiah. Ketidakberterimaan tersebut

disebabkan oleh adanya ketidaksesuaian semantis jika kalimat tersebut dibandingkan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 119: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

103

dengan konteksnya. Klausa necessity is the mother of invention merupakan ungkapan

kiasan yang sama sekali bukan menggambarkan makna sebenarnya yaitu ibu

biologisnya invention (penemuan baru) adalah necesity (kebutuhan). Dengan demikian

klausa necessity is the mother of invention tidak memiliki makna harfiah tetapi makna

figuratif. Dalam data nomor (8) necessity dibandingkan dengan mother, perbandingan

tersebut adalah ciri penting dalam sebuah metafora. Sebagai unsur bahasa dengan

makna figuratif, metafora tersebut dapat dijelaskan elemen-elemennya sebagai berikut:

frasa mother of invention (kongkrit) adalah citra metafora yang digunakan untuk

mendeskripsikan elemen topik metafora yaitu necessity (abstrak). Hubungan topik dan

citra merupakan sebuah perbandingan dua hal secara eksplisit. Lebih jelas lagi makna

itu jika dilihat dalam konteks yang menyatakan realitas kehidupan menunjukkan bahwa

terjadinya penemuan baru karena adanya kebutuhan hidup manusia. Data nomor (33)

ini adalah sebuah idiom metaforis karena sudah dikenal oleh masyarakat penutur Bsu

maka jenis metaforanya adalah leksikal. Titik kemiripan topik necessity dan citra mother

disebut dengan jelas dalam kalimat maka bentuk metafora ini adalah eksplisit.

Prosedur Penerjemahan

Berdasarkan konteksnya, makna metafora ini adalah bahwa dalam realitas

kehidupan terjadi penemuan baru karena ada kebutuhan manusia yang harus dipenuhi,

termasuk kebutuhan keselamatan. Nomina mother berkolokasi dengan manusia dan

binatang namun dalam metafora ini digunakan untuk menjelaskan necessity. Citra

metafora ini adalah the mother of invention yang digunakan untuk mendeskripsikan

topik metafora necessity. Identifikasi utama seorang ibu adalah melahirkan anak, atau

dengan kata lain melahirkan kehidupan baru. Titik kemiripan terletak pada melahirkan

sesuatu yang baru. Kebutuhan mendorong manusia untuk menemukan atau melahirkan

cara-cara baru atau penemuan-penemuan baru untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 120: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

104

Idiom necessity is the mother of invention menurut CALD bermakna if you

reallu need to do something, you will thing of a way of doing it, jika manusia dalam

situasi terdesak harus memenuhi kebutuhannya dengan melakukan sesuatu maka dia

akan mencari cara baru untuk dapat memenuhinya. Dari makna tersebut, idiom ini

dialihkan ke dalam Bsa menjadi ‘kita jadi kreatif kalau terdesak oleh kebutuhan’.

Menurut KBBI daring, kata sifat ‘kreatif’ bermakna ‘memiliki daya cipta; memiliki

kemampuan untuk menciptakan’. Oleh karena itu, dalam hal ini pengalihan idiom

menjadi kata sifat menggunakan metode penerjemahan metafora dialihkan menjadi non-

figuratif. Ditinjau dari maknanya secara leksikal, titik kemiripan pada kata ‘kreatif’ dan

frasa you will think of a way of doing it serta kata ‘terdesak’ bisa juga diartikan if you

really need to do something, maka dapat dikatakan pengalihan makna ini secara leksikal

sepadan.

Dilihat dari segi prosedur penerjemahannya, topik metafora mengalami

modulasi bebas berupa eksplisitasi dan transposisi berupa pergeseran kategori,

pergeseran kelas kata, unit dan reduksi. Modulasi bebas dalam data ini nampak terjadi

pada terjemahan dengan eksplsitasi objek kalimat dalam Tsa daa nomor (8) yaitu ‘kita’.

Modulasi juga terjadi dengan mengubah menjadi kalimat pengandaian dengan

menggunakan farasa ‘kalau terdesak’. Setelah membandingkan dengan Tsu, subjek

‘kita’ dan frasa pengandaian ‘kalau terdesak’ tidak disebutkan. Tujuan modulasi ini

untuk memperjelas makna kalimat sehingga dapat dipahami pembaca. Modulasi ini

terjadi dikarenakan ide yang terdapat dalam idion metaforis pada data (8) sangat kental

dengan nilai-nilai budaya Bsu dan merupakan ungkapan khas budaya Bsu yang tidak

terdapat dalam budaya maupun bahasa Bsa.

Transposisi terjadi pada struktur kalimat interjeksi (kalimat seru) yang

menggunakan ekspresi How true dialihkan menjadi kalimat pernyataan dengan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 121: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

105

menggunakan ekspresi ‘Benar sekali’. Teknik ini digunakan dengan tujuan untuk

menimbulkan makna yang mendekati sama dengan Tsa. Pergeseran lain yang muncul

yaitu pergeseran kategori atau pergeseran kelas kata. Dalam data ini terdapat pada

subjek necessity pada Tsu dialihkan ke dalam Tsa menjadi objek pelaku ‘kebutuhan’.

Hal ini dilakukan guna menunjukkan penekanan pesan yang ingin disampaikan.

Pergeseran unit sekaligus pergeseran kategori dalam kalimat data nomor (33) ditemukan

pada penerjemahan subjek nomina necessity menjadi klausa keterangan ‘terdesak oleh

kebutuhan’.

Selain pergeseran transposisi, data ini juga menunjukan teknik omission atau tidak

diterjemahkan sebagian. Citra metafora dalam Tsu, the mother of invention tidak

diterjemahkan tetapi diganti dengan memunculkan subjek ‘kami’ dan keterangan

tambahan ‘jadi kreatif kalau’. Tujuan dari teknik ini adalah melibatkan pembaca untuk

merasakan kesan dan efek emosi yang mendekati sama dengan Tsu.

(34) Tsu : Reason is my prophet and it tells me that as a watch stops, so we die.

Tsa : Aku Cuma percaya pada akal, dan akalku mengatakan kita semua

harus mati, seperti jam suatu saat akan berhenti berdetak.

Metafora tersebut adalah ucapan Mr. Kumar, guru Biologi Pi di sekolah. Secara rutin,

Mr. Kumar mengunjungi kebun binatang Pondicery yang dikelola ayah Pi. Pi juga

tinggal di sana. Pi sangat mengagumi Mr. Kumar sebagai guru Biologi yang cakap. Dia

sangat percaya pada hukum alam dan ilmu pengetahuan. Dia yakin sekali akan

kebenaran ilmiah, bahkan dia tidak percaya pada agama. Dia adalah seorang atheis

pertama yang dikenal oleh Pi.

Dalam chapter 7 ini diceritakan terjadi percakapan antara Pi dan Mr. Kumar

tentang agama. Bagi Pi, agama adalah penyelamat hidup. Berbeda dengan Mr. Kumar,

dia sangat menentang pandangan Pi karena dia seorang atheis. Dia menganggap agama

adalah kegelapan, sedang bagi Pi agama pembawa terang. Bagi Mr. Kumar, kehidupan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 122: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

106

adalah hukum alam belaka. Semuanya jelas dan bisa dipahami dengan akal manusia

melalui metode-metode yang diajukan oleh ilmu pengetahuan sebab Mr. Kumar tidak

percaya adanya Tuhan.

Identifikasi Metafora

Klausa Reason is my prophet yang terdapat pada data nomor (34) di atas tidak

berterima secara harfiah. Ketidakberterimaan tersebut disebabkan oleh adanya

ketidaksesuaian semantis di antara unsur-unsur yang menyusun kalimat tersebut. Unsur-

unsur pembentuknya Reason + is + my prophet. Kata reason pada klausa dalam data

nomor (34) mengacu pada hukum alam yang bisa dipahami lewat akal dengan metode-

metode ilmu pengetahuan. Kata reason jika dipahami secara harfiah tidak ada

hubungannya dengan prophet, reason juga bukan prophet.

Dengan demikian, klausa tersebut adalah ekspresi yang mengandung makna

figuratif, bukan harfiah. Sebagai ungkapan kebahasaan yang mengandung makna

figuratif, klausa tersebut mengandung perbandingan yang eksplisit sehingga klausa

tersebut dapat dikelompokkan sebagai metafora. Perbandingannya dapat dijelaskan

dengan menguraikan elemen-elemen penyusun metafora menjadi topik, citra, dan titik

kemiripan. Topik metafora reason is my prophet adalah reason (abstrak). Kata reason

mengacu pada hasil perdebatan antara Pi dan Mr. Kumar tentang agama dan hukum

alam. Pi yakin Tuhan akan menyelamatkan kehidupan, tetapi menurut Mr. Kumar

Tuhan tidak ada karena kehidupan adalah rangkaian sebab akibat hukum alam. Citra

metafora adalah my prophet (abstrak). Titik kemiripan antara topik dan citra tidak

disebutkan secara eksplisit. Akan tetapi dengan menelusuri konteksnya dapat diketahui

titik kemiripan antara topik dan citra adalah keyakinan Mr. Kumar bahwa kehidupan

adalah berjalan berdasarkan hukum alam bukan karena campur tangan Tuhan. Jenis

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 123: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

107

metafora pada klausa ini adalah non-leksikal karena masih baru dan tidak terdapat dalam

kamus bahasa Inggris.

Prosedur Penerjemahan

Kata reason sebagai topik metafora, menurut OERD bermakna The power of the

mind to think, understand, and form judgements logically dialihkan menjadi ‘akal’ yang

menurut KBBI bermakna ‘daya pikir’. Titik kemiripan makna kedua kata ini terletak

pada pikir atau akal maka dapat dikatakan sepadan meskipun terdapat pergeseran karena

tidak semua makna yang dimaksud dalam metafora mampu dialihkan.. Kata prophet

sebagai citra dalam metafora, menurut OERD bermakna A person regarded as an

inspired teacher or proclaimer of the will of God. Kata ini dialihkan menjadi ‘percaya’

yang menurut KBBI bermakna ‘mengakui atau yakin bahwa sesuatu memang benar atau

nyata’. Pada bagian ini nomina dialihkan menjadi verba tetapi kedua kata ini memiliki

titik kemiripan yaitu sebagai orang yang dipercaya sebagai pewarta kehendak Tuhan.

Penekanan maknanya terletak pada kata ‘percaya’ maka kedua kata ini dapat dikatakan

sepadan.

Dilihat dari prosedur penerjemahan metafora terdapat pergeseran transposisi

kategori dan pergeseran modulasi bebas. Pergeseran subjek menjadi objek di data (34)

di atas, dari subjek reason dialihkan menjadi objek ‘akal’. Strategi penerjemahan

dengan mengubahnya menjadi bentuk non-figuratif. Data Tsa, pada klausa pertama

Reason is my prophet, nomina reason menjadi subjek dari klausa tersebut. Adanya

subjek pada suatu kalimat atau klausa menyebabkan premis atau pernyataan selanjutnya

yang mengikutinya dapat ditolak atau diterima. Oleh karenanya, kata reason menjadi

bagian subtansial pada klausa ini. Pada bagian ini kata reason disamakan dengan kata

benda my prophet yang menunjukkan hal yang diyakini oleh tokoh cerita. Namun

begitu, pada Bsu tidak dikenal adanya metafora yang sepadan maknanya dengan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 124: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

108

metafora pada klausa Reason is my prophet. Oleh karenanya, penerjemah berusaha

untuk mengalihkan metafora menjadi bentuk non-figuratif. Dengan demikian modulasi

dengan menambahkan kata ‘akal’ yang digunakan untuk menerjemahkan kata reason

dipakai sebagai objek untuk mempermudah pembaca menangkap ide yang hendak

disampaikan tentang keyakinan tokoh kepada ‘akal’. Untuk memperjelas ilustrasi inilah,

kemudian ditambahkan subjek ‘aku’ dialihkan dari my sebagai kepemilikan persona

pertama.

Pergeseran kategori lainnya yang terdapat pada data nomor (34) adalah

pergeseran kata benda my prophet dialihkan menjadi kata kerja ‘percaya’. Pergeseran

ini dilakukan dengan tujuan untuk memperjelas pesan yang hendak ditekankan, citra my

prophet yang dimaksud adalah ‘percaya’. Penerapan ini sesuai dengan teori Larson

tentang strategi penerjemahan, jika tidak dapat ditemukan citra yang sepadan dalam Bsu

dan Bsa maka dijelaskan secara literal. Jika diterjemahkan kata perkata (akal adalah

nabiku) maknanya akan berbeda dari makna dalam Tsu karena dalam Bsu tidak

mengenal citra ‘nabiku’ untuk mengekspresikan pesan ‘percaya’. Jika ekspresi metafora

tetap dipertahankan dengan menggunakan citra yang sama (akal adalah nabiku),

pembaca akan menangkap makna yang berbeda dan terasa tidak natural.

Modulasi bebas yang terdapat pada Tsa data nomor (34) berupa eksplisitasi

makna dengan penggunaan kata ‘cuma’ yang tidak terdapat dalam Tsu. Tujuan modulasi

bebas ini adalah untuk membentuk emosi pembaca, mempertegas makna, dan

menciptakan ungkapan kalimat yang wajar.

4.6 Kesepadanan Penerjemahan

Dilihat dari tingkat kesepadanan penerjemahan ke dalam Tsa, ditemukan 72

buah metafora diterjemahkan sepadan dan 13 buah metafora tidak sepadan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 125: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

109

Kesepadanan penerjemahan dengan menggunakan strategi penerjemahan metafora ke

metafora yang dikenal dalam Bsa dikarenakan berbagai usaha penerjemah seperti

mengganti citra metafora dengan citra yang mirip dan disesuaikan dengan budaya serta

terdapat dalam Bsa. Usaha lain yang dilakukan penerjemah adalah dengan melakukan

berbagai macam modulasi dan transposisi untuk mendapatkan respon yang sama dan

untuk mempertahankan nilai estetika ungkapan metafora dalam Tsa. Contoh data

tersebut adalah

(35) Tsu : Turn this moat into a bridge dialihkan menjadi

Tsa : "Parit" ini akan diubahnya menjadi jembatan.

Pada contoh metafora ini citra turn dialihkan menjadi ’diubahnya’, dan topik

moat menjadi “parit”. Untuk mendapatkan kesepadanan dan kesan yang sama maka

dilakukan modulasi wajib dengan mengganti citra. Dengan pertimbangan masalah

ekologi seperti fungsi moat di dalam budaya Bsu, maka penerjemah mengalihkan citra

menjadi “parit” yang sesuai dengan kondisi di Indonesia. Selain modulasi wajib, juga

dilakukan modulasi sudut pandang dengan mengubah bentuk present tenses menjadi

future, dan kalimat positif dialihkan menjadi negatif. Selain itu modulasi bebas juga

dilakukan dengan menambahkan keterangan milik ‘nya’ pada citra ‘diubahnya’.

Adapun metafora yang dialihkan menjadi simile, semuanya dialihkan dengan

citra yang sama. Dilihat dari tingkat kesepadanan penerjemahannya antara Tsu dan Tsa

semuanya sepadan. Ketercapaian kesepadanan pengalihan metafora menjadi simile ini

dikarenakan citra dalam metafora adalah citra yang universal. Selain dari citra yang

universal, diketahui bahwa ungkapan metafora tersebut dalam Bsu lebih dikenal dalam

ungkapan bentuk simile dengan citra yang sama. Misalnya pada contoh Paradise on

earth dialihkan menjadi simile ‘Seperti surga di bumi’. Dalam Bsa sudah dikenal

metafora ‘Surga dunia’.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 126: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

110

Data menunjukkan bahwa strategi pengalihan paling banyak dilakukan dengan

mengalihkan metafora ke dalam bentuk non-figuratif. Kesepadanan penerjemahan

dengan menggunakan strategi ini dapat dicapai ketika penerjemah memahami makna

metafora dan makna berdasarkan konteks dalam Tsu. Selain itu penggunaan pilihan kata

yang tepat juga mempengaruhi ketercapaian kesepadanan penerjemahan. Berikut ini

contoh yang dapat menggambarkan pemahaman makna metafora dalam Tsu yang

diallihkan dengan bentuk non-figuratif, My Roman soldier stood in the schoolyard

dialihkan menjadi ‘Penyiksaku berdiri menghadang di pekarangan sekolah’. Konteks

metafora dalam kalimat maupun dalam cerita ini adalah ketika Pi hendak menghadap

Pastor atau pemimpin agama Katolik Roma, di sekolahnya yang hendak

menghukumnya dia. Karena dalam konteks ini Pi menganggap Pastor tersebut sebagai

penyiksa, maka tepat sekali diterjemahkan langsung menjadi ‘penyiksaku’.

Dari hasil analisis ditemukan 13 data yang tidak sepadan. Penulis menemukan

adanya beberapa kekeliruan dalam penerjemahan ekspresi metafora kedalam Bsa yang

tidak masuk akal atau tidak dapat dipahami. Meskipun ekspresi metafora dilihat dari

sudut gramatikal dan semantiknya benar, tetapi maknanya dalam Bsa tidak konsisten

atau tidak jelas. Hasil terjemahan yang tidak sepadan tersebut dikarenakan oleh

beberapa hal yaitu: (1) terjemahan kata perkata padahal citra metafora tidak dikenal

dalam Bsu, (2) Kesalahan memahami makna metafora, (3) menerjemahkan makna

figuratif dalam metafora diterjemahkan dengan makna literal

Contoh yang dipaparkan berikut ini mengilustrasikan penggunaan strategi

penerjemahan yang kurang tepat yang menyebabkan kesalahan dalam penerjemahan

ekspresi metafora bahasa Inggris ke dalam metafora bahasa Indonesia sehingga

menghasilkan terjemahan tidak sepadan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 127: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

111

Metafora yang diterjemahkan kata-perkata, meskipun sudah dilakukan prosedur

transposisi tetapi citra metafora tetap digunakan. Selain dari itu juga disebabkan oleh

perbedaan kebudayaan. Contohnya terdapat pada metafora:

(36) Tsu : dry, yeastless factuality and the better story

Tsa : ‘faktualitas yang kering dan tidak beragi dan cerita yang lebih bagus’.

Konteks cerita metafora (36) ini terdapat dalam Chapter 21. Pada dasarnya, konteks

metafora di atas bukan bagian dari alur cerita Pi, melainkan pandangan Yan Martel

sendiri tentang agnostik dan ajaran agama yang disejajarkannya dengan moral. Menurut

Yan, menegakkan kesadaran akan Tuhan dan sifat keilahian-Nya lebih penting dari pada

pemahaman intelektual akan kehidupan; setidaknya keduanya sama pentingnya.

Memahami fakta dengan hanya memusatkan perhatian pada fakta yang dapat ditangkap

indra dan nalar saja, kadang juga tidak jelas kebenarannya.

Topik metafora pada Tsu (36) adalah ‘factuality’ yang berasal dari kata dasar

‘factual’, dan menurut kamus Collin bermakna ‘concerning facts rather than opinion or

theories’. Beralih ke pembahasan mengenai citra, tentu sebuah metafora dibentuk

berdasarkan latar belakang budaya Bsu di mana masyarakatnya makan roti dalam

kehidupan sehari-hari. Hal ini nampak dari penggunaan citra pada metafora data ini

dengan menggunakan perbandingan ‘dry’ dan ‘yeastless’.

Menurut kamus Collin, ‘dry’ bermakna ‘describe something that has no water

or liquid in, describe bread when it is plain, without butter, jam, etc’. Biasanya dalam

kalimat literal kedua kata ini berkolokasi dengan bread. Makna ini digunakan untuk

mendeskripsikan fakta yang ‘plain’. Ditambah lagi, kata ‘yeastless’ berasal dari kata

‘yeast’.

Dalam Tsa, data ini diterjemahkan menjadi ‘faktualitas yang kering dan tidak

beragi’. Mengamati data dalam Tsa lebih lanjut, topik metafora ini dalam Tsa adalah

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 128: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

112

sama dengan topik metafora pada Tsu, yakni ‘faktualitas’. Kata ‘faktualitas’ berasal dari

kata dasar ‘faktual’ yang bermakna ‘berdasarkan kenyataan; mengandung kebenaran’.

Sementara itu, citra dalam Tsa adalah ‘kering’ dan ‘tak beragi’. Menurut KBBI, makna

‘kering’ adalah ‘tidak ada airnya lagi’. Di sisi lain, frasa ‘tak beragi’ berasal dari kata

‘ragi’ yang berarti ‘mengandung ragi’; yang beguna dalam proses fermentasi. Ditilik

dari makna leksikal dari Bsu dan Bsa, keduanya memiliki makna yang sama. Maka

dapat dikatakan strategi penerjemahan metafora ini adalah penerjemahan kata per kata

yang kemungkinan bertujuan untuk mempertahankan bentuk metafora.

Tetapi, karena latar belakang budaya yang berbeda antara Bsu dan Bsa, tidak

mudah bagi pembaca untuk menangkap pesan tersebut. Tidak banyak orang Indonesia

memahami fungsi ragi dalam kehidupan sehari-hari. Untuk menjadikan roti tawar

memiliki rasa dan tekstur yang bagus, hal paling utama dipengaruhi oleh penggunaan

ragi. Berlawanan dengan latar belakang budaya masyarakat yang mengkonsumsi roti

dalam kehidupan sehari-hari, dalam budaya Indonesia, sebagian besar makanan diolah

menggunakan berbagai macam bumbu atau rempah-rempah, gula, dan garam. Jadi, kata

ragi yang difungsikan sebagai citra dalam Tsa tidak mampu membawa pembaca sampai

pada deskripsi sebagaimana dalam Tsu dikarenakan faktor perbedaan budaya. Metafora

data ini dalam Bsu masih kurang wajar karena metafora ini baru hasil bentukan penulis

novel. Sedangkan data dalam Bsa dapat dikatakan tidak wajar karena tidak dikenal

dalam budaya Bsa. Oleh karenanya, maknanya tidak dapat ditangkap oleh pembaca.

Kesalahan dalam penerjemahan terjadi karena kurangnya pemahaman isi pesan dalam

Tsu dan pemahaman budaya dan perbedaannya.

Beralih dari pembahasan contoh metafora di atas, contoh metafora berikut

menegaskan adanya kurangnya pemahaman perbedaan budaya Bsu dan Bsa. Konsep

tentang hubungan mati dan hidup dalam Tsu tidak terdapat dalam Bsa.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 129: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

113

(37) Tsu : Life leaps over oblivion lightly

Tsa : Kehidupan dengan mudahnya melompati kematian

Metafora dalam Bsa dianggap tidak wajar karena dalam budaya masyarakat Indonesia

tidak dikenal citra melompati untuk mendeskripsikan kematian dan kehidupan.

Perbedaan kebudayaan ditunjukan oleh metafora dalam Tsu dan Tsa dalam data ini.

Dalam budaya barat terdapat pandangan bahwa setelah menjalani kehidupan, manusia

pasti akan mati. Peristiwa ini dianggap sebagai hal yang alamiah. Dalam budaya

Indonesia juga mengenal konsep dari kehidupan menuju alam kematian, akan tetapi

kematian lebih sebagai kesedihan dibanding peristiwa alamiah.

Selain contoh (37) di atas, berikut adalah contoh lain penerjemahan metafora

yang dtidak sepadan. Ketidak sepadanan itu karena salah memahami dalam konteks.

(38) Tsu : Nature was sinking I could feel a fatal weaknes creaping up on me. I

would be dead by the afternoon.

Tsa : ‘Dengan cepat hari berganti siang. Perasaan lemah lunglai yang fatal

merayapi tubuhku. Aku pasti mati tengah hari nanti’.

Terjemahan pada contoh (38) ini tidak sepadan karena makna dalam konteks adalah

menceritakan kondisi fisik Pi. Chapter 90 halaman 241 pada paragraf sebelumnya

dikatakan bahwa Pi mencoba bertahan hidup tetapi kondisi tubuhnya sangat lemah.

Penderitaan fisiknya bertambah berat karena sengatan sinar matahari. Diceritakan

kondisi bibirnya makin kaku dan pecah-pecah, kakinya bengkak, dan kelaparan. Dalam

kondisi seperti itu, dia sudah tidak takut lagi menghadapi kematian. Dia sudah

mengambil keputusan bahwa dia tidak bisa lagi merawat Richard Parker si singa

Bengali. Kemudian Pi mengucapkan Nature was sinking I could feel a fatal weaknes

creaping up on me. Setelah paragrap contoh, konteks masih menceritakan kondisi fisik

Pi. Maka dapat disimpulkan bahwa makna metafora Nature was sinking adalah kondisi

fisik Pi, bukan pergantian waktu dari pagi menuju siang. Maka terjemahan tersebut tidak

sepadan.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 130: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

114

BAB V

KESIMPULAN

Kesimpulan

Hasil analisis penelitian ini menunjukkan bahwa penerjemahan metafora dalam

novel Life of Pi dalam bahasa Indonesia sudah menunjukkan upaya penerjemah dalam

menciptakan hasil terjemahan yang dapat dipahami pembaca Bsa. Terlebih lagi,

penerjemah sudah menggunakan berbagai strategi penerjemahan.

Lebih lanjut, hasil penelitian menunjukkan berdasarkan urutan jumlah

perhitungan strategi penerjemahan metafora yang paling banyak digunakan oleh

penerjemah adalah mengalihkan metafora menjadi ekspresi non-figuratif. Strategi

kedua yang paling banyak digunakan adalah mengalihkan metafora menjadi metafora

dengan citra yang dikenal dalam Bsu. Selanjutnya dengan jumlah yang sama, adalah

menerjemahkan metafora dengan mengalihkan ke metafora yang citranya sama, dan

keempat mengalihkannya menjadi simile.

Jumlah penggunaan strategi penerjemahan metafora ke metafora yang dikenal

dalam Bsu dan metafora ke metafora yang citranya sama, menunjukkan penerjemah

berusaha untuk mempertahankan nilai estetika sebuah novel. Meskipun, pengalihan

metafora ke bentuk simile jumlahnya hanya sedikit, tetapi jumlah ini mempertegas

pemertahanan ekspresi figuratif. Dilihat dari fungsinya, simile mempertegas

perbandingan, sehingga konsep yang hendak disampaikan menjadi lebih mudah

ditangkap oleh pembaca. Bagi penerjemah, proses ini mempermudah penerjemah

melakukan tugasnya dalam mengalihkan pesan dan masih mempertahankan estetika

novel. Tidak semua metafora dalam Bsu dapat diterjemahkan ke dalam metafora Bsa,

untuk menemukan kesepadanan terjemahan juga sulit bahkan kadang menyebabkan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 131: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

115

kesalahan dalam penerjemahan. Untuk mengatasi kesulitan tersebut, metode

penerjemahan Larson menganjurkan pengalihan metafora menjadi non-figuratif dengan

penjelasan atau dengan menggunakan bahasa sehari-hari.

Dilihat dari tingkat kesepadanan penerjemahan Tsu ke Tsa, sudah tercapai

kesepadanan dinamis, yang dimaksud adalah penerjemah telah mengalihkan pesan dari

Tsu ke Tsa sesuai dengan maksud pengarang novel. Untuk dapat menyampaikan pesan

yang sama antara Tsu dan Tsa, Metafora harus dialihkan dengan berbagai strategi

penerjemahan. Konsekuensi dari penerapan strategi penerjemahan tersebut penerjemah

menerapkan berbagai teknik transposisi. Dari penerapan teknik transposisi, dari data

yang dikumpulkan ditemukan berbagai macam pergeseran gramatikal, diantaranya:

pergeseran unit, pergeseran kategori, dan pergeseran struktural. Modulasi yang paling

banyak dilakukan penerjemah adalah modulasi bebas diikuti modulasi perubahan sudut

pandang.

Latar belakang terjadinya pergeseran-pergeseran tersebut karena terdapat

perbedaan faktor linguistik antara Bsu (bahasa Inggris) dan Bsa (bahasa Indonesia).

Selain faktor linguistik yang berbeda, alasan lain yang mendasari terjadinya pergeseran

adalah usaha penerjemah untuk mencapai kesepadanan makna sehingga mendapatkan

respon yang sama pula dari pembaca. Karena yang diterjemahkan adalah sebuah karya

sastra prosa berbentuk novel, maka pergeseran yang dilakkukan juga bertujuan untuk

mempertahankan nilai estetika. Dari data yang ada menunjukkan bahwa penerjemahan

secara literal, atau mengalihkan metafora menjadi bentuk non-figuratif meskipun

mampu menyampaikan makna yang sama tetapi tidak memberikan efek wajar atau

natural dalam Bsa.

Selain dari itu juga terdapat pergeseran makna akibat perbedaan budaya. Dari data

yang muncul menunjukkan adanya perbedaan budaya yang meliputi konsep hubungan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 132: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

116

kehidupan dan kematian, waktu menjelang ajal, penderitaan, kebahagiaan, kemarahan,

agama, agnostik, cara berpikir, dan pencarian kebenaran. Sebagian metafora yang

maknanya tentang konsep khas budaya Bsu dan tidak terdapat dalam Bsa tidak dapat

diterjemahkan.

Terjemahan metafora yang tidak sepadan antara Tsu dan Tsa setidaknya

disebabkan oleh tiga faktor, yaitu (1) citra metafora tidak dikenal dalam Bsa, (2)

Kesalahan memahami makna metafora dalam Bsu maupun makna metafora dalam

konteks, (3) menerjemahkan makna figuratif dalam metafora diterjemahkan dengan

makna literal, (4) Perbedaan kebudayaan.

Secara keseluruhan, penerjemahan metafora Tsu ke dalam Tsa sudah mencapai

kesepadanan. Dengan kata lain sudah terdapat kesesuaian antara metode penerjemahan

dengan jenis teks yang diterjemahkan, yaitu metode penerjemahan semantis untuk

Saran

Karena penelitian ini hanya membatasi pada analisis metapora dari strategi

penerjemahan, ke depan penelitian dapat dikembangkan atau diperluas dengan

melakukan penelitian penerjemahan metafora dari aspek sintaksis, stilistik, pragmatik,

dan discourse. Kelemahan dari penelitian ini terletak pada pengukuran tingkat

kewajaran, maka bila dilakukan pengukuran kewajaran dengan menggunakan rater akan

memberikan akurasi yang mendalam mengenai strategi penerjemahan metafora.

Sebagaimana dikemukakan oleh beberapa ahli, bahwa metafora sangat dipengaruhi oleh

budaya, dan dari hasil analisis pula diketahui bahwa kelemahan mendasar dalam

penerjemahan metafora adalah pemahaman budaya Bsu.

Penerjemahan metafora sangat kental dipengaruhi oleh budaya, maka dari itu

penelitian yang mendalam hubungan penerjemahan metafora dan perbedaan budaya

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 133: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

117

menjadi sangat menarik dan penting. Karena luasnya ruang lingkup perbedaan budaya

dan penerjemahan metafora maka tidak mungkin bagi peneliti untuk melihat secara

keseluruhan secara detail. Untuk itulah fokus diskusi pergeseran karena perbedaan

budaya hanya pada perbedaan mental set. Ke depan peneliti metafora perlu hanya fokus

pada perbedaan budaya saja, sehingga bisa mencakup aspek budaya yang lebih luas.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 134: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

118

DAFTAR PUSTAKA

Al-Hasnawi. 2007. A cognitive approach to translating metaphors. Translation Journal,

1 (3). Diakses 30 Desember 2012 dari:

http://www.bokorlang.com/journal/41metaphor.html

Al Salem, M. N. 2014. The Translation of Metaphor From Arabic To English In Selected

Poems Of Mahmud Darwish With Focus On Linguistic Issues. Leeds: Leeds

University.

Baker, M. 1992. In Other Words. London: Routledge.

Bell, R. T. 1991. Translation & Translating: Theory and Practice. New York: Longman

Inc.

Brislin, R. W. 1976. Translation: Application, and Research. New York: Gardner, Inc.

Catford, C.J. 1974. A Linguistic Theory of Translation: an Essay in Applied Linguistic.

London: Oxford University Press.

---------------. 2013. Cambridge Advanced Learner’s Dictionary. Fourth Edition.

Cambridge: Cambridge University Press.

--------------. 2010. Collins Dictionary of the English Language. New York:

Harpercollins Publisher.

Chi, M. T. 1997. Quantifying qualitative analyses of verbal data: A practical guide. The

journal of the learning sciences, 6(3), 271-315.

Dagut, M. 1987. Can Metaphor be Translated. Babel : International Journal Of

Translation.

Davidson, D. "What Metaphors Mean," Critical Inquiry 5(1), 31-47. (Chicago: The

University of Chicago Press, 1978).

Departemen Pendidikan Nasional. Kamus bahasa Indonesia. (Jakarta: Pusat Bahasa,

2008).

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. (2011). Kamus Besar Bahasa Indonesia

(Dalam Jaringan) (Ed.3)”. http://pusatbahasa.diknas.go.id/kbbi

Dickins, J. “Two Models for Metaphor Translation”. Target, 17(2), 2005.

Gibbs Jr, R. W. (ed). 1996. Researching Metaphor. Researching and Applying

Metaphor. Cambridge: Cameron, Lynne/Low, Graham.

Gibbs Jr., & Steen. 1997. Metaphor in Cognitive Linguistics. Amsterdam: Benjamins

Publishing Company.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 135: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

119

Goatly, A. 1997. The Language of Metaphors. London: Routledge.

Hawkes, T. 1972. Metaphor. London: Methuen

Hippo (T., Trans.). (2012, August 30). Diakses 11 April 2018 dari

https://www.urbandictionary.com/define.php?term=hippo

Hoed, B. H. 2004. Ideology dalam Penerjemahan. JLB Vol. 2 No. 1 Tahun 2004. Hal

01-16. Surakarta: Program Studi Linguistik (S2) PPs Universitas Sebelas Maret.

Kloepfer, R. 1967. Die Theorie der literarischen Übersetzung. Romanisch-deutscher

Sprachbereich, Munich: W. Fink (Freiburger Schriften zur Romanischen

Philologie 12).

Kövecses, Z. 2000. Metaphor and Emotion: Language, Culture and Body in Human

Feeling, Cambridge: Cambridge University Press.

Lakoff, G., & Johnson, M. (ed) 2003. Metaphors we Live by. Chicago: University of

Chicago Press.

Lakoff, G., & Turner, M. 1989. More than Cool Reason: a Field Guide to Poetic

Metaphor. Chicago: University of Chicago Press.

Lakoff, G., & Johnson, M. 1980. “Conceptual Metaphor in Everyday Language”. The

Journal of Philosophy, Vol. 77, No. 8 (Aug., 1980), pp. 453-486,

http://www.jstor.org/stable/2025464 (diakses 20 Februari 2011)

Larson, M. L. 1998. Meaning-based translation: A guide to cross-language equivalence.

Lanham and London: University Press of America.

Larson, M. L. 1984. Meaning-Based Translation: A Guide to CrossLanguage

Equivalent. America: University Press of America.

Martel, Y. 2002. Life of PI. Edinburgh: Canongate Books Ltd.

Martel, Y. 2004. Kisah PI. Alih Bahasa: Tanti Lesmana. PT. Gramedia Pustaka Utama.

McGlynn, J. H. (ed. & trans.) 1990. On Foreign Shores: American Images in Indonesian

Poetry. Jakarta: The Lontar Foundation.

Moleong, L. J. 1991. Metodologi Penelitian. Bandung: Remaja.

Molina, L., & Albir, A. H. 2002. “Translation techniques revisited: A dynamic and

functionalist approach”. Meta, 47(7), 498-512.

Knowles, M., & Moon, R. 2006. Introducing Metaphor. London: Routledge 2 Park

Square.

Munday, J. 2001. Introducing translation studies. London and Newyork: Routledge.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 136: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

120

Nababan, M. R. 1997. Aspek Teori Penerjemahan dan Pengalihbahasaan. Surakarta.

Jakarta

Nababan, M. R. 2008. Equivalence in translation: Some problem-solving

strategies. Diakses 12 januari 2011 dari

http://www.proz.com/translationarticles/articles/2071/1/

Nida, E. A., & Taber, C. R. 1982. Theory and Practice of Translation. Leiden: B.J Brill

Nila, S. F. 2013. Teknik Penerjemahan Metafora , Simile, Dan Personifikasi Dalam

Novel The Kite Runner Dan Dampaknya Terhadap Terhadap Kualitas

Terjemahan. (Masters thesis) Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Newmark, P. 1981. Approches to Translation. Oxford: Pegamon Press.

Newmark, P. 1988. A textbook of translation. New York: Prentice-Hall International.

--------------. 2003. Oxford English Reference Dictionary. Oxford University Press.

Pardede, P. 2013. Strategi Penerjemahan Metafora Bahasa Indonesia ke dalam Bahasa

Inggris dalam Antologi Puisi on Foreign Shores: American Image in Indonesian

Poetry. Jakarta: Universitas Kristen Indonesia.

Pragglejaz Group. 2007. “MIP: A method for identifying metaphorically used

words in discourse”. Metaphor and symbol, 22(1) , 1–39. Lawrence

Erlbaum Associates, Inc.

Punter, D. 2007. Metaphor. New York: Routledge.

Searle, & John R. 1981. Expression and Meaning: Studies in the Theory of Speech Acts.

Cambridge: Cambridge University Press.

Steiner, G. 1975. After Babel: Aspects of Language and Translation. London: Oxford

University Press.

Stockwell, P. 2002. Cognitive Poetics: An introduction. New York: Routledge.

Sudaryanto. 2015. Metode dan Aneka Teknik Analisis: Pengantar Penelitian Wahana

Kebudayaan secara Linguistis. Yogyakarta: Sanata Dharma University Press.

Sudrama, K. 2003. Strategies for Translating into Indonesian English metaphors in

the novel “Master of the Game”: A case study. (Thesis) Denpasar: Udayana

University.

Sutedi, D. 2003. Pengenalan Pendekatan Linguistik Kognitif dalam Penelitian Bahasa.

, 5-9. www.bimbie.com diakses 26 Desember 2013.

Sutopo, H. B. 2006. Metodologi Penelitian Kualitatif. Surakarta: Universitas Sebelas

Maret.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 137: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

121

Suwardi, A. 2005. An analysis of the translation of metaphors in Danielle Steel’s

“The Wedding” into Indonesian in Ade Dina Sigarlaki’s ‘Pernikahan”.

(Magister Thesis). Yogyakarta: Sanata Dharma University).

Ullmann, S. 1972. Semantics: An Introduction of the Science of Meaning. Oxford: Basil

Blackwell.

Van den Broeck, R. 1981. The Limits of translatability exemplified by metaphor

translation”. Poetics Today, Vol. 2, No. 4. Diakses 15 Februari 2011 dari:

http://www. jstor.org/stable/1772487.

Venuti, L. 1998. The Scandals of Translation. Towards an Ethics of Difference. London/

New York: Routledge.

Vinay, J. P., & Darbelnet, J. (1958/1995). Comparative Stylistics of French and

English: A Methodology for Translation. (J. Sager, & M. Hamel, Trans.)

Amsterdam and Philadelphia: John benjamins.

Wahab, A. 1995. Isu Linguistik dan Pengajaran bahasa dan Sastra. Surabaya:

Airlangga University Press.

Waluyo, T. N. 2007. The translations strategies of Indonesian metaphors into English.

(Magister Thesis) Jakarta: Gunadarma University.

Widiarti, R. 2011. Analisis Penerjemahan Metafora: Studi Kasus Metafora Dalam

Novel Yukigumi Karya Kawabata Yasunari Dan Terjemahannya Daerah Salju

Oleh Ajip Rosidi. Jakarta: Universitas Darma Persada.

Wellek, R., & Warren, A. 1956. Theory of Literature, 3rd ed. New York: Harcourt,

Brace & World.

Yunita, W. 2012. The Strategy to Translate Metaphor. Surakarta: ABA Harapan Bangsa

Surakarta. Diakses 17 November 2017

https://www.researchgate.net/publication/319107077_The_Strategy_To_Transl

ate_Metaphor

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 138: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

122

LAMPIRAN

Lampiran 1 Identifikasi Metafora dan Bentuk Metafora

Metafora –metafora dengan Citra yang Sama

No Metafora

Elemen Bentuk

metafora

Perbandinga

n

Jenis

Metafora

(Dickins) Citra Topik Sense

Praesentia/

in-absentia

Konkrit

/abstrak

1. the rewards of religious study

are not in mortal hands, we

all know that).

not in mortal

hands

reward Tuhan yang

punya kekuasaan

dan wewenang

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

(kita semua tahu bahwa

penghargaan atas kajian

keagamaan tidak berada di

tangan manusia)

Bukan

ditangan

manusia

penghargaan Tuhan yang

punya kekuasaan

dan wewenang

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

2. Life is so beautiful that death

has fallen in love with it

Beautiful

fallen in love

Life and

death

Hubungan antara

kehidupan dan

kematian

In-absentia Abstrak ke

kongkrit

Leksikal

Non-leksikal

Kehidupan begitu indah,

sehingga mautpun jatuh cinta

kepadanya

Indah

jatuh cinta

Kehidupan

dan maut

Hubungan antara

kehidupan dan

kematian

In-absentia Abstrak ke

abstrak

3 Got the nod nod Mendapat

kesempatan

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Mendapat angin angin Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 139: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

123

4 Gloom is but the passing

shadow of a cloud

but the

passing

shadow of a

cloud

Gloom Penderitaan pasti

berlalu

In-absentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

Apalah kemuraman selain

awan gelap yang berlalu

cepat

awan gelap

yang berlalu

cepat

kemuraman Penderitaan pasti

berlalu

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

5. Water without a

hippopotamus was so much

more manageable than water

with one

Water

hippopotamu

s

Omong

besar/omong

kosong yang

berlangsung/men

galir

In-absentia Kongkrit ke

kongkrit

Non-leksikal

Air tanpa kudanil jauh lebih

mudah diurus daripada air

yang tidak ada kuda nilnya.

Air

kudanil

Obrolan.

Omong

kosong/besar

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

6 It’s my temple temple It’s Tempat yang

dianggap sakral

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

Tempat ini kuilku Tempat Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

7. The key to their mind The key mind Cara paling bagus

untuk memahami

pikiran

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Kunci memahami mereka Kunci

memahami

mereka Cara paling bagus

untuk memahami

pikiran

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 140: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

124

8. The pulse of universe The pulse universe sistem kerja alam

semesta

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

denyut nadi alam semesta denyut nadi alam semesta sistem kerja alam

semesta

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

9. His stetoscopic mind. stetoscopic mind. Cara berpikir

detail dan teliti

Praesentia Kongkritke

abstrak

Non-leksikal

Pikirannya yang stetoskopis stetoskopis Pikirannya Citra stetoskopik

untuk

mendeskripsikan

pikiran atau

pemikiran tidak

dikenal dalam

Bsa.

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

10. Religion is darkness. Religion

is light

Darkness

And

light

Religion agama bisa

menjadi pencerah

pemikiran

manusia tetapi

juga bisa menjadi

penghambat

pemahaman.

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Agama adalah kegelapan.

Agama justru cahaya.

Kegelapan

Dan

cahaya

Agama agama bisa

menjadi pencerah

pemikiran

manusia tetapi

juga bisa menjadi

penghambat

pemahaman.

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

11. To choose doubt as a

philosophy of life is akind to

Immobility as

a means of

philosophy of

life

Meragukan

keberadaan Tuhan

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 141: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

125

choosing immobility as a

means of transportation

transportatio

n

sama saja dengan

tidak percaya

Tuhan ada.

Memilih keraguan sebagai

falsafah hidup sama halnya

dengan memilih kemandegan

sebagai sarana transportasi

memilih

kemandegan

sebagai

sarana

transportasi

falsafah

hidup

Meragukan

keberadaan Tuhan

sama saja dengan

tidak percaya

Tuhan ada.

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

12. The most dangerous animal

in a zoo is Man

The most

dangerous

animal

Man Manusia lebih

berbahaya

dibanding

binatang.

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

"Binatang" paling berbahaya

di kebun binatang adalah

manusia

"Binatang"

paling

berbahaya

manusia Manusia lebih

berbahaya

dibanding

binatang.

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

13. I burned with greater

indignation

burned indignation sangat marah Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

Aku terbakar oleh

kemarahan yang lebih besar terbakar kemarahan sangat marah Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

14. Golden calf lovers Golden calf

lovers

Bangsa

Yahudi/Israel

In-absentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

Pemuja lembu emas Pemuja

lembu emas

Bangsa

Yahudi/Israel.

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Non-leksikal

15. Throw the first stone Throw the

first stone

menghakimi In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Orang pertama yang

melempar batu.

Orang

pertama yang

menghakimi Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 142: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

126

melempar

batu.

16. The universe makes sense to

me through Hindu eyes

through

Hindu eyes

makes sense

to me

Cara pandang

agama Hindu.

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Alam semesta ini bisa

kupahami melalui mata orang

Hindu

melalui mata

orang Hindu

bisa

kupahami

Cara pandang

orang beragama

Hindu.

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

17 Dry yeastless Dray

yeastless

factuality Kebenaran yang

kering

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

Faktualias yang kering dan

tak beragi

kering dan

tak beragi

Faktualias Kebenaran yang

kering

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

18 They do as far as the leg of

reason

as for as the

leg

reason Kebenaran

berdasarkan akal

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

Mereka melangkah sejauh

yang dimungkinkan akal

melangkah akal Kebenaran

berdasarkan akal

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

19 Ringing in my head Ringing Mengganggu

pikiran

In-absentia Kongkrit ke

abstra

Leksikal

Berdentang-dentang di

kepalaku

Berdentang-

dentang

In-absentia Kongkrit ke

abstra

Non-leksikal

20 I knelt a mortal, I rose an

immortal

Knelt

rose

I Hubungan hidup

dan mati

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Aku berlutut sebagai manusia

fana, bangkit sebagai

makhluk abadi

berlutut

bangkit

Aku Hubungan hidup

dan mati

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 143: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

127

Metafora ke metafora dengan Citra yang Berbeda yang Dikenal Dalam Bsa

No Metafora Elemen

Bentuk

Metafora

Perbandinga

n

Jenis

Metafora

(Dickins) Citra Topik

Sense Praesentia/

In-absentia

Kongkrit/

Abstrak

1 Pink Boy Pink Boy bencong Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Anak kulit putih Kulit putih Anak Anak dari ras

berkulit putih

Praesentia kongkrit ke

abstrak

Leksikal

2 Death stick so closely to life stick so closely Death and

life

Hubungan

antara

kehidupan dan

kematian

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Kematian selalu

membuntuti kehidupan.

selalu

membuntuti

Kematian dan

kehidupan

Hubungan

antara

kehidupan dan

kematian

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

3 Life leaps over oblivion

lightly

leaps over

oblivion lightly

Life setelah

manusia mati,

akan menuju

alam baka.

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Kehidupan dengan

mudahnya melompati

kematian

dengan

mudahnya

Kehidupan budaya

masyarakat

Indonesia tidak

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 144: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

128

melompati

kematian

mengenal citra

melompati

untuk

mendeskripsik

an kematian

4 A jealous, possesive love

that grabs at what it can

A jealous,

possesive grabs

love cinta yang

posesif

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

Cinta yang pencemburu dan

posesif, yang menyambar

apa saja

pencemburu dan

posesif

menyambar

Cinta cinta yang

posesif

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

5 Lit up, dul mind Lit up, dul mind mencerahkan

pikiran

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

Terlintas di benaknya yang

tumpul

Terlintas

tumpul

benak timbul

pemikiran

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

6 A clear intellect clear intellect kemampuan

berpikir

obyektif.

Praesentia Kongrit ke

abstrak

Leksikal

Otak kita yang jernih jernih Otak kemampuan

berpikir

obyektif.

Praesentia Kongrit ke

abstrak

Leksikal

7 Life goes on goes on Life Hidup

berlangsung

Praesentia Kongrit ke

abstrak

Leksikal

Kehidupan berjalan seperti

biasanya

Kehidupan berjalan Praesentia Kongrit ke

abstrak

Non-leksikal

8 A heaviness of the heart Heaviness of the

heart

tidak rela In-absentia Kongrit ke

abstrak

Leksikal

Urusan yang memberatkan

hati

memberatkan

hati

urusan mengganggu

perasaan batin

Praesentia Kongrit ke

abstrak

Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 145: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

129

9 A darkness of the

conscience

darkness conscience Tidak

bermoral

Praesentia Kongrit ke

abstrak

Leksikal

Persoalan yang menyangkut

nurani

Persoalan nurani Tidak

bermoral,

(meskipun

ekspresi

metafora tidak

dikenal)

Praesentia Kongrit ke

abstrak

Non-leksika

10 I'll stick to my Krishna Stick tetap memilih

agama Hindu.

In-absentia Kongrit ke

abstrak

Leksikal

Aku pilih Krishna-ku saja Krishna-ku tetap memilih

agama Hindu.

In-absentia Kongkrit ke

kongkrit

Non-leksikal

11 I couldn’t get Him out of my

head

couldn’t get Him

out of my head

Selalu

memikirkanny

a

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Aku tak bisa mengusir Dia

dari kepalaku

Mengusir Selalu

memikirkanny

a

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

12 The deathbed leap of faith The deathbed

leap

faith Iman orang

agnostik

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Lompatan iman menjelang

ajal menjemput

Lompatan iman Iman orang

agnostik

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

13 Whose face was more

inflamed

inflamed face marah praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

yang wajahnya lebih merah

membara

merah membara wajahnya marah praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

14 Rang in my mind Rang mind Muncul

pemikiran

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 146: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

130

Terlintas dalam pikiranku Terlintas pikiran Muncul

pemikiran

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

15 Disbelief gave way to pain

and grieve

gave way to Disbelief menyebabkan praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Rasa tak percaya merebak

menjadi rasa pedih dan duka

merebak Rasa tak

percaya

menjadi praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

16 When the sun slipped below

the horizon

slipped below

the horizon

sun Waktu malam In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Saat matahari menyelinap

ke bawah cakrawala

menyelinap ke

bawah

cakrawala

matahari Waktu malam In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

17 Turn this moat into a bridge Usaha yang

sungguh-

sungguh

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

"Parit" ini akan diubahnya

menjadi jembatan

Usaha yang

sungguh-

sungguh

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

18 Fool’s gold not for the

bright

Fool’s gold not

for the bright

In-absentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Sampai-sampai tidak bisa

menerima apa-apa yang di

luar akal

di luar akal In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

19 Nature was sinking I could

feel a fatal weaknes

creaping up on me. I would

be dead by the afternoon.

Nature was

sinking I could

feel a fatal

weaknes

creaping up on

me.

Kondisi fisik

yang makin

melemah

(sangat buruk)

dengan cepat

praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 147: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

131

Dengan cepat hari berganti

siang. Perasaan lemah

lunglai yang fatal merayapi

tubuhku. Aku pasti mati

tengah hari nanti.

merayapi

tubuhku

Perasaan Merasakan

lelah di seluruh

tubuh

praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

20 I was filled with a sense of

piece

Filled with

a sense of piece

perasaan praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Perasaan damai meliputi

diriku

meliputi Perasaan

damai

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

21 Three solid days solid days Tiga hari

berturut-turut

praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Tiga hari penuh penuh hari praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

22 Reason is my prophet and it

tells me that as a watch

stops, so we die

it Tells me Kebenaran

berdasarkan

akal

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

Aku Cuma percaya pada

akal, dan akalku

mengatakan kita semua

harus mati, seperti jam suatu

saat akan berhenti berdetak.

my prophet akal Kebenaran

berdasarkan

akal

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Non-leksikal

Metafora ke Simile

No. Metafora dan simile

Elemen Bentuk

metafora

Perbandinga

n

Jenis

Metafora Citra Topik Sense

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 148: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

132

(Dickins)

1 To me, it was paradise on

earth.(14)

Paradise on

earth

kebahagiaan In-absentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Bagiku kebun binatang itu

seperti surga di bumi.

surga di bumi kebahagiaan

2 I lived the life of a prince the life of a

prince

lived Hidup bahagia Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Aku hidup seperti pangeran Hidup bahagia

3 Memory is an ocean and he

bobs on its surface.

My suffering left me sad and

gloomy

ocean Memory Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Ingatan manusia bagaikan

samudera, dan dia timbul

tenggelam naik-turun di

permukaannya

samudera Ingatan

manusia

Pikiran manusia

Metafora ke non figuratif

No Metafora Elemen Bentuk

metafora

Perbanding

an

Jenis

Metafora

(Dickins)

Citra Topik Sense Praesentia/

in-absentia

Konkrit/

abstrak

1 Thrall of reason Thrall reason Mengagungkan

akal

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Mengagungkan akal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 149: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

133

2 My suffering left me sad and

gloomy

Sad and

gloomy

suffering penderitaan

menyebabkan

sedih

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Penderitaan ini membuatku

sedih dan muram

membuatku

sedih dan

muram

Penderitaan penderitaan

menyebabkan

sedih

Leksikal

3 “Fresh off the boat, are

you?”

Fresh off

the boat

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

Baru datang naik kapal?

4 Under his watchful eye watchful

eye

Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Di bawah pengawasan yang

ketat

5 Fed by artesian wells Fed by Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

Dilengkapi dengan sumur-

sumur artetis

6 muddled agnostics who didn’t

know which way was up

didn’t know

which way

up

agnostics Jalan menuju

kemajuan

in-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Orang-orang Agnostik yang

Serba bingung

7 Fool’s gold not for the bright Fool’s gold

not for the

bright

in-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Sampai-sampai tidak bisa

menerima apa-apa yang di

luar akal

di luar akal Praesentia Kongkrit ke

abstrak

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 150: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

134

8 It fits in my head Fits in my

head

It Kebun binatang

jadi nampak

kecil sekarang.

In-absentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Sekarang begitu kecil malah

bisa muat di kepalaku

Bisa muat

di kepalaku

Kebun

binatangnya

menjadi kecil,

dan bisa

dipasang

dikepala.

In-absentia Abstrak ke

abstrak

9 Ledru-Rollin and Butte-aux-

Cailles were bright, modern,

spacious pools fed by

artesian wells

fed by artesian wells Airnya dipasok

oleh

In-absentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

10 Run according to the most

modern, biologically sound

principles

biologically

sound

principles dikelola

berdasarkan

prinsip ilmu

biology yang

modern.

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Dikelola berdasarkan prinsip-

prinsip paling modern dan

mantap secara biologis

11 Better to picture it in your

head

Picture it in

your head

bayangkan Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Bayangkan sendiri

12 My Roman soldier stood in

the schoolyard

My Roman

soldier

Pastor katolik praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 151: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

135

Penyiksaku berdiri

menghadang di pekarangan

sekolah

13 He saw me and a flash of evil

genius lit up his dull mind.

a flash of

evil

lit up his

dull

Genius

mind

gagasan jahat

tiba-tiba muncul

dalam

pikirannya.

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Dia melihatku dan

sekonyong-konyong sebuah

gagasan jahat terlintas

dibenaknya yang tumpul.

14 Wearing my crown of thorn Wearing

thorn

my crown Menanggung

rasa malu yang

menyiksa

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Menanggung rasa malu yang

menyiksa

15 The words would waft across

the yard

waft across

the yard

words Gosip menyebar

cepat sekali

In-absentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Ejekan itu diteriakkan dari

pekarangan

16 Christians kneel before a

white man

Kneel

a white man

Christians Orang Kristen

menyembah

Yesus.

Praesentia Kongkrit ke

kongkrit

Leksikal

Orang-orang Kristen

menyembah orang kulit putih.

Menyembah

orang kulit

putih.

Orang-orang

Kristen

Praesentia

17 If Christ played with doubt played with

doubt

Christ Perasaan ragu-

ragu

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 152: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

136

Kristus saja pernah merasa

ragu

18 If Christ spent an anguished

night in prayer

spent an anguist

night

Berdoa

semalaman

dalam ketakutan

yang amat

sangat.

praesentia Kongkrit ke

kngkrit

Leksikal

Kristus pernah semalaman

berdoa dalam ketakutan

19 Gave me the evil eye Gave me the

evil eye

Melotot marah praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Melotot marah padaku

20 Run around and poke their

noses everywhere

poke their

noses

everywhere

Rasa ingin tahu

banyak hal

disekitarnya

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Lari ke mana-mana dan ingin

tahu segala sesuatu

21 Anthropomorphized the

animals till they speak fluent

English

Anthropomo

rphized the

animals till

they speak

fluent

English

Pelatiham dan

pendidikan

binatang

praesentia Kongkrit ke

kngkrit

Non-leksikal

Mengkhayal bahwa binatang-

binatang ini bisa berbicara

berkhayal

22 Gita, my bird my bird Gita Panggilan

sayang

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Gita, sayangku

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 153: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

137

23 The cold shoulder The cold

shoulder

Mebiarkan/men

diamkan

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Mendiamkan

24 The heart of the art and

science of zookeeping

The heart of the art and

science

Inti dari

kesenian dan

ilmu

pengetahuan

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Inti dari seni dan ilmu

perkebun-binatangan

25 First wonder goes deepest goes

deepest

First wonder Diawali dengan

rasa ingin tahu

yang dalam

praesentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

Rasa ingin tahu mula-mula,

menimbulkan penasaran

26 I owe to Hinduism the

original landscape of my

religious imagination

I owe to

Hinduism

the original

landscape

of my

religious

imagination

Dasar

pemahaman

tentang

religiositas

diperolah dari

hinduisme

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Lanskap asal imajinasi

religiusku berasal dari

Hinduisme

27 Jumped out of my skin Jumped out

of my skin

Sangat

terkejut/kaget

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Nyaris terlompat saking

kagetnya

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 154: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

138

28. All was kith and kin All was kith

and kin

Hubungan darah

atau keluarga.

praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Semua bersatu dan

bersaudara

29 He didn't have a religious

bone

bone religious tidak religius praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Dia sama sekali tidak religius

30 My nose buried in a book My nose

buried in a

book

membaca secara

intensif.

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Asyik membaca

31 The slave driver of the caste

system

slave driver Pemuja klas

sosial

In-absentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

Pendukung perbudakan yang

menganut system kasta

32 Necessity is the mother of

invention

Necessity is

the mother

of invention

necessity is the

main force

behind every

new invention

and discovery.

praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Kita jadi kreatif kalau

terdesak oleh kebutuhan

33 The plain truth plain truth Kebenaran

umum

Praesentia Abstrak ke

abstrak

Leksikal

Memang begitulah

kenyataannya

kenyataan

34 Reason is my prophet and it

tells me that as a watch stops,

so we die

reason My prophet Diyakini sebagai

pembawa

kebenaran

In-absentia Abstrak ke

abstrak

Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 155: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

139

Aku Cuma percaya pada

akal, dan akalku mengatakan

kita semua harus mati, seperti

jam suatu saat akan berhenti

berdetak.

35 Clung to life Clung life Bertahan hidup Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Berjuang untuk hidup Berjuang hidup

36 Touched by immortal glory Touched by

immortal

glory

Kejayaan yang

abadi

In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Besarnya senantiasa abadi

37 Lying at the bottom of

thousands of feet of water

Lying Misteri In-absentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Terkubur di dasar ribuan

meter air

38 I’ll stick to my Khrisna stick I Cara pandang Praesentia Kongkrit

nke abstrak

Leksikal

Aku pilih Krisnaku saja

38 Crowning (aquatic) glory Crowning aquatic Kebanggaan Praesentia Kongkrit ke

abstrak

Leksikal

Kebanggaan kota

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 156: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

140

Lampiran 2 Analisis Jenis Metafora

Metafora ke metafora dengan citra yang sama

No Metafora Sense Bentuk Jenis Metafora

(Dickins)

1. the rewards of religious study are not in mortal

hands, we all know that).

Tuhan yang punya kekuasaan

dan wewenang

Kongkrit ke abstrak Leksikal

kita semua tahu bahwa penghargaan atas kajian

keagamaan tidak berada di tangan manusia

Tuhan yang punya kekuasaan

dan wewenang

Kongkrit ke abstrak Leksikal

2. Life is so beautiful that death has fallen in love

with it Hubungan antara kehidupan

dan kematian

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Non-leksikal

Kehidupan begitu indah, sehingga mautpun jatuh

cinta kepadanya

Hubungan antara kehidupan dan

kematian

Kongkrit ke abstrak

3 Gloom is but the passing shadow of a cloud Penderitaan pasti berlalu Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

Apalah kemuraman selain awan gelap yang

berlalu cepat

Penderitaan pasti berlalu Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

4. Water without a hippopotamus was so much more

manageable than water with one

Omong besar/omong kosong

yang berlangsung

Kongkrit ke kongkrit Non-leksikal

Air tanpa kudanil jauh lebih mudah diurus

daripada air yang tidak ada kuda nilnya.

Non-leksikal

5. The key to their mind Cara paling baik untuk

memahami pikiran

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Kunci memahami mereka Cara paling bagus untuk

memahami pikiran

Kongkrit ke abstrak Leksikal

6. The pulse of universe sistem kerja alam semesta Kongkrit ke abstrak Leksikal

denyut nadi alam semesta sistem kerja alam semesta Kongkrit ke abstrak Leksikal

7. His stetoscopic mind. Cara berpikir detail dan teliti Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 157: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

141

Pikirannya yang stetoskopis Citra stetoskopik untuk

mendeskripsikan pikiran atau

pemikiran tidak dikenal dalam

Bsa.

Non-leksikal

8. Religion is darkness. Religion is light agama bisa menjadi pencerah

pemikiran manusia tetapi juga

bisa menjadi penghambat

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Agama adalah kegelapan. Agama justru cahaya. agama bisa menjadi pencerah

pemikiran manusia tetapi juga

bisa menjadi penghambat.

Kongkrit ke abstrak Leksikal

9. To choose doubt as a philosophy of life is akin to

choosing immobility as a means of transportation Meragukan keberadaan

Tuhan sama saja dengan tidak

percaya Tuhan ada.

Abstrak ke abstrak Non-leksikal

Memilih keraguan sebagai falsafah hidup sama

halnya dengan memilih kemandegan sebagai

sarana transportasi

Meragukan keberadaan Tuhan

sama saja dengan tidak percaya

Tuhan ada.

Abstrak ke abstrak Non-leksikal

10. The most dangerous animal in a zoo is Man Manusia lebih berbahaya

dibanding binatang.

Kongkrit ke kongkrit Leksikal

"Binatang" paling berbahaya di kebun binatang

adalah manusia

Manusia lebih berbahaya

dibanding binatang.

Kongkrit ke kongkrit Leksikal

11. I burned with greater indignation sangat marah Abstrak ke kongkrit Leksikal

Aku terbakar oleh kemarahan yang lebih besar sangat marah Abstrak ke kongkrit Leksikal

12. Golden calf lovers Bangsa Yahudi/Israel Abstrak ke kongkrit Leksikal

Pemuja lembu emas Bangsa Yahudi/Israel. Abstrak ke kongkrit Non-leksikal

13. Throw the first stone menghakimi Kongkrit ke abstrak Leksikal

Orang pertama yang melempar batu. menghakimi Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

14. The universe makes sense to me through Hindu

eyes

Cara pandang agama Hindu. Abstrak ke kongkrit Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 158: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

142

Alam semesta ini bisa kupahami melalui mata

orang Hindu

Cara pandang orang beragama

Hindu.

Abstrak ke kongkrit Leksikal

Metafora ke metafora dengan citra yang berbeda yang dikenal dalam Bsa

No Metafora Sense Kongkrit/ Abstrak Jenis Metafora

(Dickins)

1 Pink Boy bencong Kongkrit ke abstrak Leksikal

Anak kulit putih Anak dari ras berkulit putih kongkrit ke abstrak Leksikal

2 Death stick so closely to life Hubungan antara

kehidupan dan kematian

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Kematian selalu membuntuti kehidupan. Hubungan antara kehidupan

dan kematian

Kongkrit ke abstrak Leksikal

3 Got the nod Mendapat kesempatan Kongkrit ke kongkrit Leksikal

Mendapat angin Mendapat kesempatan Kongkrit ke kongkrit Leksikal

4 Life leaps over oblivion lightly (hubungan hidup dan

mati)

setelah manusia mati, akan

menuju alam baka.

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Kehidupan dengan mudahnya melompati

kematian

budaya masyarakat

Indonesia tidak mengenal

citra melompati untuk

mendeskripsikan kematian

Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

5 A jealous, possesive love that grabs at what it

can

cinta yang posesif

(hubungan hidup dan

mati)

Bastrak ke abstrak Non-leksikal

Cinta yang pencemburu dan posesif, yang

menyambar apa saja

cinta yang posesif Abstrak ke abstrak Non-leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 159: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

143

8 Lit up his dul mind mencerahkan pikiran Kongkrit ke kongkrit Leksikal

Terlintas di benaknya yang tumpul timbul pemikiran Kongkrit ke kongkrit Leksikal

9 A clear intellect kemampuan berpikir

obyektif.

Kongrit ke abstrak Leksikal

Otak kita yang jernih kemampuan berpikir

obyektif.

Kongrit ke abstrak Leksikal

10 A heaviness of the heart tidak rela Kongrit ke abstrak Leksikal

Urusan yang memberatkan hati mengganggu perasaan

batin

Kongrit ke abstrak Non-leksikal

11 A darkness of the conscience Tidak bermoral Kongrit ke abstrak Leksikal

Persoalan yang menyangkut nurani Masalah nurani Abstrak ke abstrak Non-leksika

12 I'll stick to my Krishna tetap memilih agama Hindu. Abstrak ke Kongrit Leksikal

Aku pilih Krishna-ku saja tetap memilih agama Hindu. Abstrak ke Kongrit Non-leksikal

13 I couldn’t get Him out of my head Selalu memikirkannya Kongkrit ke abstrak Leksikal

Aku tak bisa mengusir Dia dari kepalaku Selalu memikirkannya Kongkrit ke abstrak Leksikal

14 The deathbed leap of faith Iman orang agnostik Kongkrit ke abstrak Leksikal

Lompatan iman menjelang ajal menjemput Iman orang agnostik Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

15 Whose face was more inflamed marah Kongkrit ke abstrak Leksikal

yang wajahnya lebih merah membara marah Kongkrit ke abstrak Leksikal

16 Rang in my mind Muncul pemikiran Kongkrit ke abstrak Leksikal

Terlintas dalam pikiranku Muncul pemikiran Kongkrit ke abstrak Leksikal

17 When the sun slipped below the horizon Waktu malam Kongkrit ke abstrak Leksikal

Saat matahari menyelinap ke bawah cakrawala Waktu malam Kongkrit ke abstrak Leksikal

18 Turn this moat into a bridge Usaha yang sungguh-

sungguh

Kongkrit ke abstrak Leksikal

"Parit" ini akan diubahnya menjadi jembatan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 160: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

144

19 Nature was sinking I could feel a fatal weaknes

creaping up on me. I would be dead by the

afternoon.

Kondisi fisik yang makin

melemah (sangat buruk)

dengan cepat

Kongkrit ke kongkrit Leksikal

Dengan cepat hari berganti siang. Perasaan

lemah lunglai yang fatal merayapi tubuhku. Aku

pasti mati tengah hari nanti.

Merasakan lelah di seluruh

tubuh

Kongkrit ke kongkrit

20 I was filled with a sense of peace Perasaan damai Kongkrit ke abstrak Leksikal

Perasaan damai meliputi diriku Kongkrit ke abstrak

21 Three solid days Tiga hari berturut-turut Abstrak ke abstrak Leksikal

Tiga hari penuh Abstrak ke abstrak Leksikal

22 Reason is my prophet and it tells me that as a

watch stops, so we die

Kebenaran berdasarkan

akal pikir

Abstrak ke abstrak

Abstrak ke kongkrit

Non-leksikal

Aku Cuma percaya pada akal, dan akalku

mengatakan kita semua harus mati, seperti jam

suatu saat akan berhenti berdetak.

Non-leksikal

Metafora ke Simile

No. Metafora dan simile sense Perbandingan Jenis Metafora

(Lakof)

Jenis Metafora

(Dickens)

1 Paradise on earth kebahagiaan Abstrak ke

kongkrit

Ontologi

wadah

Leksikal

Seperti surga di bumi kebahagiaan

2 I lived the life of a prince Hidup bahagia Kongkrit ke

abstrak

Struktural Leksikal

Aku hidup seperti pangeran Hidup bahagia

3 Memory is an ocean and he bobs on its

surface. Pikiran manusia

Kongkrit ke

abstrak

Struktural

Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 161: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

145

No Metafora Sense Perbandingan Jenis metafora

(Dickens) Konkrit/ abstrak

1 My suffering left me sad and gloomy penderitaan menyebabkan sedih Abstrak ke abstrak Leksikal

Penderitaan ini membuatku sedih dan muram penderitaan menyebabkan sedih Leksikal

2 muddled agnostics who didn’t know which

way was up

Kongkrit ke abstrak Non-leksikal

Orang-orang Agnostik yang Serba bingung

tidak tahu ......

3 Fool’s gold not for the bright Abstrak ke kongkrit Leksikal

Sampai-sampai tidak bisa menerima apa-apa

yang di luar akal

Abstrak ke kongkrit

4 It fits in my head nampak kecil sekarang. Abstrak ke abstrak Leksikal

Sekarang begitu kecil malah bisa muat di

kepalaku

Kebun binatangnya menjadi kecil,

dan bisa dipasang dikepala.

Abstrak ke abstrak Leksikal

5 “Fresh off the boat, are you?” Turun Abstrak ke kongkrit Leksikal

Baru datang naik kapal dari kampung ya?.

6 Ledru-Rollin and Butte-aux-Cailles were

bright, modern, spacious pools fed by

artesian wells

Airnya dipasok oleh Abstrak ke kongkrit Leksikal

7 Run according to the most modern,

biologically sound principles

dikelola berdasarkan prinsip ilmu

biology yang modern.

Abstrak ke kongkrit Leksikal

Dikelola berdasarkan prinsip-prinsip paling

modern dan mantap secara biologis

8 Better to picture it in your head bayangkan Abstrak ke kongkrit Leksikal

Bayangkan sendiri

9 My Roman soldier stood in the schoolyard Pastor katolik Kongkrit ke kongkrit Non-leksikal

Penyiksaku berdiri menghadang di

pekarangan sekolah

10 He saw me and a flash of evil genius lit up his

dull mind.

gagasan jahat tiba-tiba muncul

dalam pikirannya.

Abstrak ke kongkrit Leksikal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 162: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

146

Dia melihatku dan sekonyong-konyong

sebuah gagasan jahat terlintas dibenaknya

yang tumpul.

11 Wearing my crown of thorn Menanggung rasa malu yang

menyiksa

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Menanggung rasa malu yang menyiksa

12 The words would waft across the yard Gosip menyebar cepat sekali Abstrak ke abstrak Leksikal

Ejekan itu diteriakkan dari pekarangan

13 Christians kneel before a white man menyembah Yesus. Kongkrit ke kongkrit Leksikal

Orang-orang Kristen menyembah orang kulit

putih.

14 If Christ played with doubt Perasaan ragu-ragu Kongkrit ke abstrak Leksikal

Kristus saja pernah merasa ragu

15 If Christ spent an anguist night in prayer ketakutan yang amat sangat. Kongkrit ke abstrak Leksikal

Kristus pernah semalaman berdoa dalam

ketakutan

16 Gave me the evil eye Melotot marah Abstrak ke abstrak Leksikal

Melotot marah padaku

17 Run around and poke their noses everywhere Rasa ingin tahu banyak hal Abstrak ke kongkrit Leksikal

Lari ke mana-mana dan ingin tahu segala

sesuatu

18 Anthropomorphized the animals till they

speak fluent English

Pelatiham dan pendidikan

binatang

Abstrak ke kongkrit Non-leksikal

Mengkhayal bahwa binatang-binatang ini bisa

berbicara

berkhayal

19 Gita, my bird Panggilan sayang Kongkrit ke abstrak Leksikal

Gita, sayangku

20 The cold shoulder Mebiarkan/mendiamkan Kongkrit ke abstrak Leksikal

Mendiamkan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 163: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

147

21 The heart of the art and science of zookeeping Inti Ilmu pengetahuan Kongkrit ke kongkrit Leksikal

Inti dari seni dan ilmu perkebun-binatangan

22 First wonder goes deepest Diawali dengan rasa ingin tahu

yang dalam

Abstrak ke kongkrit Non-leksikal

Rasa ingin tahu mula-mula, menimbulkan

penasaran

23 I owe to Hinduism the original landscape of

my religious imagination

Dasar pemahaman tentang

religiositas diperolah dari

hinduisme

Abstrak ke kongkrit Leksikal

Lanskap asal imajinasi religiusku berasal dari

Hinduisme

24 Jumped out of my skin Sangat terkejut/kaget Kongkrit ke abstrak Leksikal

Nyaris terlompat saking kagetnya

25 All was kith and kin Hubungan darah atau keluarga. Abstrak ke abstrak Leksikal

Semua bersatu dan bersaudara

26 He didn't have a religious bone tidak religius Kongkrit ke abstrak Leksikal

Dia sama sekali tidak religius

27 My nose buried in a book membaca secara intensif. Kongkrit ke abstrak Leksikal

Asyik membaca

28 Necessity is the mother of invention necessity is the main force behind

every new invention and

discovery.

Kongkrit ke abstrak Leksikal

Kita jadi kreatif kalau terdesak oleh

kebutuhan

29 The plain truth Kebenaran umum Abstrak ke abstrak Leksikal

Memang begitulah kenyataannya kenyataan

30 Clung to life Bertahan hidup Abstrak ke abstrak Leksikal

Berjuang untuk hidup

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 164: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

148

Ingatan manusia bagaikan samudera, dan

dia timbul tenggelam naik-turun di

permukaannya

Pikiran manusia

Metafora ke non figuratif

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 165: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

149

Lampiran 3 Analisis Transposisi, Modulasi, Kesepadanan, dan Strategi Penerjemahan.

Metafora ke metafora yang sama

No Metafora Transposisi Modulasi Kesepadanan

1. the rewards of religious study are not in

mortal hands, we all know that).

Unit:frasa-kata, the

rewards-penghargaan.

Keterangan:di belakang-di

depan

1. modulasi bebas: bahwa Sepadan

kita semua tahu bahwa penghargaan atas

kajian keagamaan tidak berada di tangan

manusia

2. Life is so beautiful that death has fallen in

love with it

Transposisi: 1. modulasi bebas: sehingga Sepadan

Kehidupan begitu indah, sehingga mautpun

jatuh cinta kepadanya

3 Gloom is but the passing shadow of a cloud 1. modulasi bebas:

Apalah

yang berlalu cepat

Sepadan

Apalah kemuraman selain awan gelap yang

berlalu cepat

4. Water without a hippopotamus was so much

more manageable than water with one

Terjemahan salah/ tidak

sepadan karena perbedaan

kebudayaan, metafora

tidak dikenal dalam Bsu.

Air tanpa kudanil jauh lebih mudah diurus

daripada air yang tidak ada kuda nilnya.

5. The key to their mind 1. unit: frasa-kata: The

key- Kunci

Sepadan

Kunci memahami mereka

6. The pulse of universe 1. unit: frasa-kata: The

pulse of- denyut nadi

2. Struktur: MD-DM

Sepadan

denyut nadi alam semesta

7. His stetoscopic mind. 1. MD-DM

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 166: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

150

Pikirannya yang stetoskopis Terjemahan salah/ tidak

sepadan karena perbedaan

semantis stetoskopis

8. Religion is darkness. Religion is light 1. modulasi bebas: justru Sepadan

Agama adalah kegelapan. Agama justru

cahaya.

9. To choose doubt as a philosophy of life is

akin to choosing immobility as a means of

transportation

Frasa-kata: To choose-

Memilih

Kata-frasa: akin- sama

halnya dengan

Sepadan

Memilih keraguan sebagai falsafah hidup

sama halnya dengan memilih kemandegan

sebagai sarana transportasi

10. The most dangerous animal in a zoo is Man Frasa-kata: zoo- kebun

binatang

Sepadan

"Binatang" paling berbahaya di kebun

binatang adalah manusia

11. I burned with greater indignation Modulasi wajib Perbedaan kebudayaan

Aku terbakar oleh kemarahan yang lebih

besar

12. Golden calf lovers Struktur: MD-DM Sepadan

Pemuja lembu emas

13. Throw the first stone Terjemahan salah/ tidak

sepadan. Orang pertama yang melempar batu.

14. The universe makes sense to me through

Hindu eyes

Kata-frasa: universe-alam

semesta

Modulasi

bebas:kewajaran:ini bisa

kupahami

Sepadan

Alam semesta ini bisa kupahami melalui

mata orang Hindu

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 167: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

151

Metafora ke metafora lain

No Metafora Transposisi Modulasi Kesepadanan

1 Pink Boy Terjemahan salah/ tidak

sepadan Anak kulit putih

2 Death stick so closely to life Modulasi wajib: stick so

closely –membuntuti

Modulasi bebas: selalu

Pergeseran budaya

Kematian selalu membuntuti kehidupan.

3 Got the nod Modulasi wajib: the nod-

the nod

Pergeseran budaya

Mendapat angin

4 Life leaps over oblivion lightly Kategori:intransitif-transitif:

oblivion- melompati

Modulasi bebas:eksplisitasi-

dengan mudahnya-

kematian.

Terjemahan salah/tidak

sepadan Kehidupan dengan mudahnya melompati

kematian

5 A jealous, possesive love that grabs at what it

can

Struktur: MD-DM Pergeseran budaya

Cinta yang pencemburu dan posesif, yang

menyambar apa saja

8 Lit up his dul mind Unit: frasa-kata: lit up-

terlintas

Pergeseran budaya

Terlintas di benaknya yang tumpul

9 A clear intellect Kategori:objek-subjek Modulasi:eksplisitasi

Otak kita yang jernih

10 A heaviness of the heart Terjemahan salah/tidak

sepadan Urusan yang memberatkan hati

11 A darkness of the conscience Terjemahan salah/tidak

sepadan Persoalan yang menyangkut nurani

12 I'll stick to my Krishna Modulasi: eksplsitasi Sepadan.

Pergeseran budaya Aku pilih Krishna-ku saja

13 I couldn’t get Him out of my head Modulasi: negatif-positif Sepadan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 168: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

152

Aku tak bisa mengusir Dia dari kepalaku

14 The deathbed leap of faith Kategori: verba-nomina

Struktur: MD_DM

Modulasi eksplisitasi Sepadan.

Pergeseran budaya Lompatan iman menjelang ajal menjemput

15 Whose face was more inflamed Unit: kata-frasa:inflamed-

merah membara

Sepadan.

Pergeseran budaya yang wajahnya lebih merah membara

16 Rang in my mind Unit: frasa-kata: my mind-

pikiranku

Sepadan.

Pergeseran budaya Terlintas dalam pikiranku

17 Turn this moat into a bridge Kategori: objek-subje:moat-

parit

Modulasi: present-future,

aktif-pasif

Pergeseran budaya

"Parit" ini akan diubahnya menjadi jembatan

18 Nature was sinking I could feel a fatal

weaknes creaping up on me. I would be dead

by the afternoon.

Modulasi:

Present countinous-simple

present. Kejadian yang

sedang berlangsung-fakta

prediksi-kepastian

Salah terjemahan/tidak

sepadan: berdasarkan

makna konteks

Dengan cepat hari berganti siang. Perasaan

lemah lunglai yang fatal merayapi tubuhku.

Aku pasti mati tengah hari nanti.

19 I was filled with a sense of peace Kategori:keterangan-objek

Unit: frasa-kata:

Modulasi: pasif-aktif

Perasaan damai meliputi diriku

20 Three solid days Struktur: MD - DM

Tiga hari penuh

21 Reason is my prophet and it tells me that as a

watch stops, so we die

Kategori: subjek – objek :

reason- akal

Modulasi bebas: Cuma

Eksplisitasi: it – akalku

Aku Cuma percaya pada akal, dan akalku

mengatakan kita semua harus mati, seperti

jam suatu saat akan berhenti berdetak.

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 169: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

153

Metafora ke Simile

No. Metafora dan simile sense Perbandingan Kesepadanan

1 Paradise on earth kebahagiaan Abstrak ke kongkrit Sepadan, karena citra

universal Seperti surga di bumi kebahagiaan

2 I lived the life of a prince Hidup bahagia Kongkrit ke abstrak Sepadan karena citra

universal Aku hidup seperti pangeran Hidup bahagia

3 Memory is an ocean and he bobs on its surface. Pikiran manusia

Kongkrit ke abstrak Sepadan karena citra

universal

Ingatan manusia bagaikan samudera, dan dia

timbul tenggelam naik-turun di permukaannya Pikiran manusia

Metafora ke non- figuratif

No Metafora Transposisi Modulasi Kesepadanan

1 My suffering left me sad and gloomy Unit: frasa kata: left me -

membuatku

Sepadan

Penderitaan ini membuatku sedih dan

muram

2 muddled agnostics who didn’t know which

way was up

Unit: kata-kumpulan

kata/reduplikasi: agnostics -

Orang-orang Agnostik.

Reduksi:

Sepadan

Orang-orang Agnostik yang Serba

bingung tidak tahu ......

3 Fool’s gold not for the bright Sepadan

Pergeseran budaya Sampai-sampai tidak bisa menerima apa-

apa yang di luar akal

4 It fits in my head Tidak sepadan

Sekarang begitu kecil malah bisa muat di

kepalaku

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 170: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

154

Tsu bermakna figuratif,

sedangkan Tsa bermakna

harfiah.

5 “Fresh off the boat, are you?” Sepadan, bergeser

estetika Baru datang naik kapal dari kampung ya?.

6 Ledru-Rollin and Butte-aux-Cailles were

bright, modern, spacious pools fed by

artesian wells

Tidak sepadan, semantis.

The Piscines Hebert, Ledru-Rollin and

Butte-aux-Cailles adalah kolam renang

yang tenang, modern, dan luas,

dilengkapi dengan sumur-sumur alam.

(30)

7 Run according to the most modern,

biologically sound principles

Sepsdan

Dikelola berdasarkan prinsip-prinsip

paling modern dan mantap secara biologis

8 Better to picture it in your head Sepadan

Bayangkan sendiri

9 My Roman soldier stood in the schoolyard Sepadan

Penyiksaku berdiri menghadang di

pekarangan sekolah

10 He saw me and a flash of evil genius lit up

his dull mind.

Sepadan

Dia melihatku dan sekonyong-konyong

sebuah gagasan jahat terlintas dibenaknya

yang tumpul.

11 Wearing my crown of thorn Sepadan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 171: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

155

Menanggung rasa malu yang menyiksa

12 The words would waft across the yard Tidak sepadan, makna

konteks dan metafor Ejekan itu diteriakkan dari pekarangan

13 Christians kneel before a white man Tidak sepadan,

Orang-orang Kristen menyembah orang

kulit putih.

14 If Christ played with doubt Sepadan, bergeser karena

perbedaan budaya Kristus saja pernah merasa ragu

15 If Christ spent an anguist night in prayer Sepadan, bergeser karena

perbedaan budaya Kristus pernah semalaman berdoa dalam

ketakutan

16 Gave me the evil eye Sepadan

Melotot marah padaku

17 Run around and poke their noses

everywhere

Sepadan

Lari ke mana-mana dan ingin tahu segala

sesuatu

18 Anthropomorphized the animals till they

speak fluent English

Sepadan

Mengkhayal bahwa binatang-binatang ini

bisa berbicara

19 Gita, my bird Sepadan, bergeser karena

budaya Gita, sayangku

20 The cold shoulder Sepadan

Mendiamkan

21 The heart of the art and science of

zookeeping

Sepadan

Inti dari seni dan ilmu perkebun-

binatangan

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 172: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

156

22 First wonder goes deepest Sepadan

Rasa ingin tahu mula-mula, menimbulkan

penasaran

23 I owe to Hinduism the original landscape

of my religious imagination

Tidak sepadan

Lanskap asal imajinasi religiusku berasal

dari Hinduisme

24 Jumped out of my skin Sepadan

Nyaris terlompat saking kagetnya

25 All was kith and kin Sepadan

Semua bersatu dan bersaudara

26 He didn't have a religious bone Sepadan

Dia sama sekali tidak religius

27 My nose buried in a book Sepadan

Asyik membaca

28 Necessity is the mother of invention Sepadan

Kita jadi kreatif kalau terdesak oleh

kebutuhan

29 The plain truth Sepadan

Memang begitulah kenyataannya

30 Clung to life Sepadan

Berjuang untuk hidup

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 173: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

157

Lampiran 4 Ketidaksepadanan Terjemahan:

Metafora ke metafora yang sama

No. Metafora Keterangan

1. Water without a hippopotamus was so

much more manageable than water with

one

Terjemahan salah/ tidak sepadan

karena perbedaan kebudayaan,

cita metafora tidak dikenal dalam

Bsu. Air tanpa kudanil jauh lebih mudah

diurus daripada air yang tidak ada kuda

nilnya.

2. His stetoscopic mind. Terjemahan salah/ tidak sepadan

karena perbedaan kebudayaan,

cita metafora tidak dikenal dalam

Bsu.semantis stetoskopis tidak

dikeal dalam Bsu.

Pikirannya yang stetoskopis

3. Throw the first stone Terjemahan salah/ tidak sepadan.

Tidak memahami makna

metafora Bsu.

Tsa bermakna menghakimi.

Orang pertama yang menghukum

Orang pertama yang melempar batu.

Metafora ke metafora yang dikenal dalam Bsu

No. Metafora Keterangan

1. Pink Boy Terjemahan salah/ tidak

sepadan.

Tidak memahami makna

metafora Bsu.

Tsu bermakna bencong

Tsa bermakna anak ras kulit

putih.

Anak kulit putih

2. Life leaps over oblivion lightly Terjemahan salah/tidak sepadan.

Konsep tidak dikenal dalam

Budaya Bsa. Kehidupan dengan mudahnya melompati

kematian

3. A heaviness of the heart Terjemahan salah/tidak sepadan

Konsep tidak dikenal dalam

Budaya Bsa. Urusan yang memberatkan hati

4. A darkness of the conscience Terjemahan salah/tidak sepadan

Konsep tidak dikenal dalam

Budaya Bsa. Persoalan yang menyangkut nurani

5. Nature was sinking I could feel a fatal

weaknes creaping up on me. I would be

dead by the afternoon.

Salah terjemahan/tidak sepadan:

berdasarkan makna konteks:

hendak mengandaikan kondisi

fisik yang menurun dengan alam.

Tsa bermakna pergantian waktu. Dengan cepat hari berganti siang.

Perasaan lemah lunglai yang fatal

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University

Page 174: TESIS STRATEGI PENERJEMAHAN METAFORA BAHASA …eprints.undip.ac.id/62720/1/Tesis_-_MM_Rini_Heriwati... · DALAM NOVEL LIFE OF PI TESIS ... sebagai alat untuk menyebarkan gagasan,

158

merayapi tubuhku. Aku pasti mati tengah

hari nanti.

Metafora ke non - figuratif

No. Metafora Keterangan

1. It fits in my head Tidak sepadan

Tsu bermakna figuratif,

sedangkan Tsa bermakna harfiah. Sekarang begitu kecil malah bisa muat di

kepalaku

2. Ledru-Rollin and Butte-aux-Cailles were

bright, modern, spacious pools fed by

artesian wells

Tidak sepadan,

Kesalahan makna semantis fed

by.

The Piscines Hebert, Ledru-Rollin and

Butte-aux-Cailles adalah kolam renang

yang tenang, modern, dan luas,

dilengkapi dengan sumur-sumur alam.

(30)

3. The words would waft across the yard Tidak sepadan, makna konteks

dan makna metafor Bsu. Ejekan itu diteriakkan dari pekarangan

4. Christians kneel before a white man Tidak sepadan, makna dalam

konteks. Orang-orang Kristen menyembah orang

kulit putih. 5. I owe to Hinduism the original landscape

of my religious imagination

Tidak sepadan

Tsu, makna figuratif imagination.

Tsa, makna literal imaginasi. Lanskap asal imajinasi religiusku berasal

dari Hinduisme

www.eprints.undip.ac.id © Master Program in Linguistics, Diponegoro University