Transcript
Page 1: BAB I Keamanan Komputer (PTI)

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Perkembangnya teknologi komputer dan komunikasi merupakan suatu model

komputer tunggal yang melayani seluruh tugas-tugas komputasi suatu organisasi kini

telah diganti dengan  sekumpulan komputer yang terpisah-pisah akan tetapi saling

berhubungan dalam melaksanakan tugasnya, sistem seperti ini disebut jaringan

komputer. Jaringan komputer dapat saling berhubungan dengan komputer lain dengan

cara menghubungkan protocol satu dengan protocol lain yang dibaca sebagai alamat oleh

system, pada suatu jaringan satu komputer dengan komputer lain dapat saling berbagi

dan bertukar informasi berupa gambar,text ataupun suara dengan cara melewati lalu

lintas jaringan yang menghubungkan komputer satu dan lainnya. 

Jaringan komputer selain memiliki banyak kelebihan yang dapat mempermudah

pekerjaan, juga memiliki ancaman yang dapat mengganggu jalannya arus data yang

menghubungkan satu komputer dengan komputer lain yang terhubung pada jaringan

tersebut.Ancaman yang dapat menyerang jaringan komputer bisa dari masalah internal

maupun external. Masalah internal dapat berupa gangguan system yang mendukung

jaringan komputer itu sendiri sedangkan masalah external yang dapat menjadi ancaman

atau gangguan pada jaringan komputer dapat berupa faktor alam,manusia,hewan dan

semacamnya.

Sering kali diabaikan oleh kita pentingnya keamanan jaringan guna melindungi data

yang kita punya. Oleh karena itu pada jaringan komputer kita juga memerlukan proteksi

guna melindungi data yang kita punya agar tidak terserang virus dan semacamnya.

B. Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang diangkat dalam pembuatan makalah ini adalah sebagai

berikut:

1. Apa sajakah aspek-aspek yang berperan dalam keamanan komputer?

Page 2: BAB I Keamanan Komputer (PTI)

2. Bagaimanakah konsep dari keamanan komputer?

3. Apa sajakah yang mencangkup dalam ancaman keamanan komputer?

C. Tujuan

Tujuan penulisan makalah ini adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui penjelasan aspek-aspek mengenai pengantar keamanan

komputer

2. Untuk mengetahui penjelasan mengenai konsep keamanan komputer

3. Untuk mengetahui hal-hal apa sajakah yang dapat menjadi ancaman bagi

keamanan komputer

D. Metode

Metode penulisan yang dipakai dalam pembuatan makalah ini adalah literatur review.

Dimana data dan informasi yang diperkukan diperoleh adalah dengan mengadakan

pengumpulan data teoritis dari buku-buku yang mendukung penyusunan tugas ini, serta

berbagai artikel yang diperoleh dari internet.