Transcript

BUPATI KARANGANYAR

SAMBUTANAssalamu’alaikum Wr Wb

Dengan mengucapkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, sayamenyambut baik upaya penerbitan publikasi “ANALISA PRODUK DOMESTIKREGIONAL BRUTO TAHUN 2016” sebagai salah satu wujud penyediaan informasistatistik yang memuat data pendapatan regional tingkat Kabupaten.

Penerbitan buku ini dimaksudkan untuk memberikan informasiperkembangan perekonomian di Kabupaten Karanganyar, yang selanjutnya sebagairujukan Pemerintah Daerah dan masyarakat untuk meningkatkan kiprah, berinovasidan berinvestasi agar terwujud Kabupaten Karanganyar yang maju, demokratis danberdaya saing.

Pemerintah Daerah mengharapkan dukungan semua pihak agar penyusunan“ANALISA PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO TAHUN 2016” KabupatenKaranganyar ke depan lebih valid maka hendaknya data dan informasi yang disajikanreliable serta dapat dipertanggungjawabkan.

Demikian sambutan kami, semoga buku ini bermanfaat.Wassalamualaikum Wr.Wb.

Karanganyar , Agustus 2017

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Pada kesempatan yang baik ini marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan YME sehingga buku “ANALISA PRODUK DOMESTIKREGIONAL BRUTO 2016”, yang meliputi data pendapatan regional kabupatenmenurut lapangan usaha dapat diterbitkan.

Dalam rangka pembangunan Kabupaten Karanganyar diperlukanberbagai informasi/data yang akurat, dapat dipercaya, konsisten dan obyektifserta tepat waktu sehingga dapat digunakan sebagai dasar perencanaan ataukebijaksanaan pembangunan.

Dengan telah disusunnya buku ini, kami ucapkan terima kasih danpenghargaan yang sebesar-besarnya kepada berbagai pihak yang telahmembantu baik berupa informasi/data khususnya kepada BPS KabupatenKaranganyar yang telah melaksanakan kerja sama dengan baik hinggaterbitnya buku ini.

Akhirnya kami berharap agar buku ini bermanfaat bagi semua pihakyang memerlukan.Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Karanganyar, Agustus 2017

- -

iii

PENJELASAN TIM PENYUSUN

Upaya perbaikan yang mengarah pada kelengkapan/kesempurnaan publikasiini senantiasa dilakukan dengan tujuan agar hasil penghitungan PDRB dapatmenggambarkan keadaan perekonomian Kabupaten Karanganyar yangsesungguhnya.

Untuk mengetahui kondisi data yang disajikan, apakah data tersebutmerupakan angka tetap, angka perbaikan maupun angka sementara, maka padapublikasi ini digunakan tanda sbb:

Tahun tanpa tanda : Angka tetapTahun bertanda r : Angka perbaikanTahun bertanda * : Angka sementara

Diharapkan dengan adanya tanda-tanda tersebut, maka pemakai data tidakmerasa bingung seandainya terjadi perubahan angka PDRB pada suatu tahun dengantahun tertentu. Untuk itu kami mengharap pemakai data selalu memperhatikan tanda-tanda yang ada.

Akhirnya saran dan kritik yang bersifat membangun kami harapkan untukperbaikan publikasi yang akan datang.

Tim Penyusun

- -

iv

DAFTAR ISI

Sambutan Bupati Karanganyar i

Sambutan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Karanganyar ii

Penjelasan Tim Penyusun iii

Daftar Isi iv

I Pendahuluan 1

II Metode Penghitungan Pendapatan Regional Kabupaten 14

III Ulasan Ekonomi Kabupaten Karanganyar 2016 19

IV Lampiran 42

Tabel 1. PDRB SERI 2010 ATAS DASAR HARGA BERLAKU MENURUTLAPANGAN USAHA (JUTA RUPIAH)

43

Tabel 2. PDRB SERI 2010 ATAS DASAR HARGA KONSTAN MENURUTLAPANGAN USAHA (JUTA RUPIAH)

44

Tabel 3. DISTRIBUSI PERSENTASE PDRB ATAS DASAR HARGABERLAKU SERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

45

Tabel 4. DISTRIBUSI PERSENTASE PDRB ATAS DASAR HARGAKONSTAN SERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

46

Tabel 5. LAJU PERTUMBUHAN PDRB SERI 2010 MENURUT LAPANGANUSAHA

47

Tabel 6. INDEKS IMPLISIT PDRB SERI 2010 MENURUT LAPANGANUSAHA

48

Tabel 7. LAJU IMPLISIT PDRB SERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA 49

- -

v

Tabel 8. INDEKS PERKEMBANGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

50

Tabel 9. INDEKS PERKEMBANGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

51

Tabel 10. INDEKS BERANTAI PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

52

Tabel 11. INDEKS BERANTAI PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

53

Tabel 12. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUTAHUN 2012 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

54-55

Tabel 13. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUTAHUN 2013 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

56-57

Tabel 14. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUTAHUN 2014 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

58-59

Tabel 15. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUTAHUN 2015 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

60-61

Tabel 16. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUTAHUN 2016 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

62-63

Tabel 17. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANTAHUN 2012 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

64-65

- -

vi

Tabel 18. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANTAHUN 2013 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

66-67

Tabel 19. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANTAHUN 2014 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

68-69

Tabel 20. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANTAHUN 2015 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

70-71

Tabel 21. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANTAHUN 2016 MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENANSURAKARTA (JUTA RUPIAH)

72-73

Tabel 22. PERBANDINGAN KONTRIBUSI PDRB TAHUN 2016 MENURUTLAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA (PERSEN)

74-75

Tabel 23. PERBANDINGAN PERTUMBUHAN PDRB TAHUN 2016 MENURUTLAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA (PERSEN)

76-77

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 1

I. PENDAHULUAN

1.1. UmumPerencanaan pembangunan ekonomi suatu daerah,memerlukan bermacam - macam data statistik untuk dasarpenentuan strategi dan kebijaksanaan, agar sasaran pembangunandapat dicapai dengan tepat. Strategi dan kebijaksanaanpembangunan ekonomi yang telah diambil pada masa – masa yanglalu perlu dimonitor dan dilihat hasil – hasilnya. Berbagai datastatistik yang merupakan ukuran kuantitas mutlak diperlukanuntuk memberikan gambaran tentang keadaan pada masa yanglalu dan masa kini, serta sasaran – sasaran yang akan dicapai padamasa yang akan datang.Pada hakekatnya, pembangunan ekonomi adalahserangkaian usaha dan kebijaksanaan yang bertujuan untukmeningkatkan taraf hidup masyarakat, memperluas lapangankerja, memeratakan pembagian pendapatan masyarakat,meningkatkan hubungan ekonomi regional dan mengusahakanpergeseran kegiatan ekonomi dari sektor primer ke sektorsekunder dan tersier. Dengan perkataan lain arah daripembangunan ekonomi adalah mengusahakan agar pendapatanmasyarakat naik secara mantap, dan dengan tingkat pemerataanyang sebaik mungkin.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 2

Untuk mengetahui tingkat dan pertumbuhan pendapatanmasyarakat, perlu disajikan statistik pendapatan regional secaraberkala. PDRB digunakan sebagai bahan perencanaanpembangunan regional khususnya di bidang ekonomi. Angka –angka pendapatan regional dapat dipakai juga sebagai bahanevaluasi dari hasil pembangunan ekonomi yang telah dilaksanakanoleh berbagai pihak, baik pemerintah daerah, maupun swasta.Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) merupakan salahsatu ukuran statistik yang menjadi indikator penting dalammengukur tingkat perkembangan perekonomian di suatu daerah.Dengan adanya data PDRB tersebut dapat diketahui tingkatpertumbuhan ekonomi suatu daerah, struktur perekonomiandaerah dan juga tingkat kemakmuran penduduk. Selain itu, dataPDRB dapat dipergunakan sebagai bahan evaluasi dan analisa,bahan perencanaan yang selanjutnya bermanfaat bagi masyarakat.Penentuan sasaran pembangunan di masa mendatang juga dapatdilihat dari nilai PDRB (struktur perekonomian) oleh parapengambil keputusan sebelum menentukan kebijakan lebih lanjut.Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) KabupatenKaranganyar yang disajikan secara series memberikan gambarankinerja ekonomi makro dari waktu ke waktu sehingga arahperekonomian regional akan lebih jelas. Bagi pengguna data, akanlebih memberikan manfaat untuk berbagai kepentingan sepertiuntuk perencanaan, evaluasi maupun kajian.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 3

1.2. Pengertian Pendapatan RegionalSalah satu indikator penting untuk mengetahui kondisiekonomi suatu wilayah/regional dalam periode tertentuditunjukkan oleh data Produk Domestik Regional Bruto ( PDRB ),baik atas dasar harga berlaku (ADHB) maupun atas dasar hargakonstan (ADHK). PDRB didefinisikan sebagai jumlah nilai tambahyang dihasilkan oleh seluruh unit usaha dalam suatu wilayah ataumerupakan jumlah seluruh nilai barang dan jasa akhir yangdihasilkan oleh seluruh unit ekonomi di suatu wilayah dalamperiode waktu tertentu.PDRB atas dasar harga berlaku menggambarkan nilai tambahbarang dan jasa yang dihitung menggunakan harga pada setiaptahun, sedang PDRB atas dasar harga konstan menunjukkan nilaitambah barang dan jasa yang dihitung menggunakan harga padatahun tertentu sebagai dasar, dimana dalam perhitungan inidigunakan tahun dasar 2010. PDRB atas dasar harga berlakudigunakan untuk melihat pergeseran dan struktur ekonomi,sedangkan atas dasar harga konstan digunakan untuk mengetahuipertumbuhan ekonomi dari tahun ke tahun.1.3. Perubahan Tahun Dasar Produk Domestik Regional BrutoSelama sepuluh tahun terakhir, banyak perubahan yang terjadipada tatanan global dan lokal yang sangat berpengaruh terhadap

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 4

perekonomian nasional. Krisis finansial global yang terjadi padatahun 2008, penerapan perdagangan bebas antara China-ASEAN(CAFTA), perubahan sistem pencatatan perdagangan internasionaldan meluasnya jasa layanan pasar modal merupakan contohperubahan yang perlu diadaptasi dalam mekanisme pencatatanstatistik nasional.Salah satu bentuk adaptasi pencatatan statistik nasionaladalah melakukan perubahan tahun dasar PDB Indonesia daritahun 2000 ke 2010. Perubahan tahun dasar PDB dilakukan seiringdengan mengadopsi rekomendasi Perserikatan Bangsa-Bangsa(PBB) yang tertuang dalam System of National Accounts (SNA 2008)melalui penyusunan kerangka Supply and Use Tables (SUT).Perubahan tahun dasar PDB dilakukan secara bersamaandengan penghitungan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB)Provinsi untuk menjaga konsistensi hasil penghitungan.Apa Manfaat Perubahan Tahun Dasar?Manfaat perubahan tahun dasar PDRB antara lain : Menginformasikan perekonomian regional yang terkini sepertipergeseran struktur dan pertumbuhan ekonomi; Meningkatkan kualitas data PDRB; Menjadikan data PDRB dapat diperbandingkan secarainternasional.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 5

Apa Implikasi Perubahan Tahun Dasar?Pergeseran harga tahun dasar akan memberikan beberapa dampakantara lain: Meningkatkan nominal PDRB, yang pada gilirannya akanberdampak pada pergeseran kelompok pendapatan suatudaerah dari pendapatan rendah, menjadi menengah, atautinggi dan pergeseran struktur perekonomian; Akan merubah besaran indikator makro seperti rasio pajak,rasio hutang, rasio investasi dan saving, nilai neraca berjalan,struktur dan pertumbuhan ekonomi; Akan menyebabkan perubahan pada input data untuk

modeling dan forecasting.Mengapa Tahun 2010 sebagai tahun dasar ?Badan Pusat Statistik (BPS) telah melakukan perubahantahun dasar secara berkala sebanyak 5 (lima) kali yaitu pada tahun1960, 1973, 1983, 1993, dan 2000. Tahun 2010 dipilih sebagaitahun dasar baru menggantikan tahun dasar 2000 karena beberapaalasan berikut: Perekonomian Indonesia tahun 2010 relatif stabil; Telah terjadi perubahan struktur ekonomi selama 10(sepuluh) tahun terakhir terutama dibidang informasi danteknologi serta transportasi yang berpengaruh terhadap poladistribusi dan munculnya produk-produk baru;

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 6

Rekomendasi PBB tentang pergantian tahun dasar dilakukansetiap 5 (lima) atau 10 (sepuluh) tahun1; Adanya pembaharuan konsep, definisi, klasifikasi, cakupan,sumber data dan metodologi sesuai rekomendasi dalam SNA2008; Tersedianya sumber data baru untuk perbaikan PDRB sepertidata Sensus Penduduk 2010 (SP 2010) dan Indeks hargaprodusen (Producers Price Index /PPI); Tersedianya kerangka kerja SUT yang menggambarkankeseimbangan aliran produksi dan konsumsi (barang dan jasa)dan penciptaan pendapatan dari aktivitas produksi tersebut.

Perubahan Klasifikasi dari PDRB Tahun Dasar 2000 ke PDRBTahun Dasar 2010Klasifikasi PDRB menurut lapangan usaha tahun dasar 2000menggunakan Klasifikasi Lapangan Usaha Indonesia 1990 (KLUI1990) sedangkan pada PDRB tahun dasar 2010 menggunakan KBLI2009. Perbandingan keduanya pada tingkat paling agregat dapatdilihat pada tabel berikut :

1 SNA1993, para 16.76: “constant price series should not be allowed to run for more than five, orat the most, ten years without rebasing”

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 7

Perbandingan Perubahan Klasifikasi PDRBMenurut Lapangan Usaha Tahun Dasar 2000 dan 2010

Klasifikasi Kategori/Sub Kategori Lapangan UsahaPada penghitungan PDB/PDRB dengan tahun dasar 2010, kategorilapangan usaha dikelompokkan menjadi 21 kategori.Pengelompokan sektor secara rinci adalah sebagai berikut:

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 8

Lapangan UsahaKategori

A Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan1 Pertanian, Peternakan, Perburuan dan Jasa Pertanian

a. Tanaman Panganb. Tanaman Hortikultura Semusimc. Perkebunan Semusimd. Tanaman Hortikultura Tahunan dan Lainnyae. Perkebunan Tahunanf. Peternakang. Jasa Pertanian dan Perburuan

2 Kehutanan dan Penebangan Kayu3 Perikanan

B Pertambangan dan Penggalian1 Pertambangan Minyak, Gas dan Panas Bumi2 Pertambangan Batubara dan Lignit3 Pertambangan Bijih Logam4 Pertambangan dan Penggalian Lainnya

C Industri Pengolahan1 Industri Batubara dan Pengilangan Migas2 Industri Makanan dan Minuman3 Industri Pengolahan Tembakau4 Industri Tekstil dan Pakaian Jadi5 Industri Kulit, Barang dari Kulit dan Alas Kaki6 Industri Kayu, Barang dari Kayu dan Gabus dan Barang

Anyaman dari Bambu, Rotan dan Sejenisnya7 Industri Kertas dan Barang dari Kertas, Percetakan dan

Reproduksi Media Rekaman8 Industri Kimia, Farmasi dan Obat Tradisional9 Industri Karet, Barang dari Karet dan Plastik10 Industri Barang Galian bukan Logam11 Industri Logam Dasar12 Industri Barang Logam, Komputer, Barang Elektronik, Optik

dan Peralatan Listrik13 Industri Mesin dan Perlengkapan

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 9

14 Industri Alat Angkut15 Industri Furniture16 Industri Pengolahan Lainnya, Jasa Reparasi dan Pemasangan

Mesin dan PeralatanD Pengadaan Listrik dan Gas

1 Ketenagalistrikan2 Pengadaan Gas dan Produksi Es

E Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah dan Daur UlangF KonstruksiG Perdagangan Besar dan Eceran, Reparasi Mobil dan Sepeda Motor

1 Perdagangan Mobil, Sepeda Motor dan reparasinya2 Perdagangan Besar dan eceran, Bukan Mobil dan sepeda

MotorH Transportasi dan Pergudangan

1 Angkutan Rel2 Angkutan Darat3 Angkutan Laut4 Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan5 Angkutan Udara6 Pergudangan dan Jasa Penunjang Angkutan, Pos dan Kurir

I Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum1 Penyediaan Akomodasi2 Penyediaan Makan Minum

J Informasi dan KomunikasiK Jasa Keuangan dan Asuransi

1 Jasa Perantara Keuangan2 Asuransi dan Dana Pensiun3 Jasa Keuangan Lainnya4 Jasa Penunjang Keuangan

L Real EstateM, N Jasa Perusahaan

O Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial WajibP Jasa PendidikanQ Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial

R,S,T,U Jasa Lainnya

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 10

1.4. Kegunaan Statistik Pendapatan Regional.

Manfaat yang dapat diperoleh dari Statistik PendapatanRegional antara lain :1. PDRB atas dasar harga berlaku nominal menunjukkankemampuan sumber daya ekonomi yang dihasilkan oleh suatudaerah, nilai PDRB yang besar menunjukkan kemampuansumber daya ekonomi yang besar.2. PDRB atas dasar harga berlaku menunjukkan pendapatanyang memungkinkan dapat dinikmati oleh penduduk suatudaerah/region.3. PDRB atas dasar harga konstan dapat digunakan untukmenunjukkan laju pertumbuhan ekonomi secara keseluruhanmaupun setiap sektor ekonomi dari tahun ke tahun.4. Distribusi PDRB harga berlaku menurut kategori lapanganusaha menunjukkan besarnya struktur perekonomian danperanan kategori lapangan usaha dalam suatu wilayah.kategori lapangan usaha yang mempunyai peranan besarmenunjukkan basis perekonomian suatu wilayah.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 11

1.5. Penjelasan PenyajianAngka - angka yang disajikan dalam publikasi ini lazimnyadiwujudkan dalam bentuk agregat dan sektoral. Untuk mencukupiberbagai kebutuhan konsumen, agregat - agregat pendapatanregional seperti tersebut diatas disajikan secara series dalam duamacam penilaian, yaitu atas dasar harga berlaku dan atas dasarharga konstan yang masing - masing dapat dijelaskan sebagaiberikut:1.5.1. Atas Dasar Harga BerlakuPada penyajian atas dasar harga berlaku, semua agregatpendapatan dimulai atas dasar harga yang berlaku pada masing-masing tahunnya, baik pada saat menilai produksi dan biaya antaramaupun pada penilaian komponen nilai tambah dan komponennilai pengeluaran Produk Domestik Regional Bruto.1.5.2. Atas Dasar Harga KonstanPada penyajian atas dasar harga konstan suatu tahun dasar,semua agregat pendapatan dinilai atas dasar harga tetap yangterjadi pada tahun dasar. Karena menggunakan harga tetap, makaperkembangan agregat pendapatan dari tahun ke tahun semata-mata karena pendapatan riil dan bukan karena kenaikan harga.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 12

Agregat-agregat pendapatan juga disajikan dalam bentukangka indeks, yaitu indeks perkembangan, indeks berantai, danindeks implisit, yang masing-masing dapat dijelaskan sebagaiberikut: Indeks PerkembanganIndeks perkembangan diperoleh dengan membagi nilaitambah kategori/subkategori yang sama pada tahun dasardan dikalikan seratus. Indeks ini menunjukkan tingkatperkembangan agregat pendapatan kategori/subkategoripada tahun yang bersangkutan terhadap tahun dasar. Indeks BerantaiDiperoleh dengan membagi nilai tambah kategori /subkategori pada tahun bersangkutan dengan nilai tambahkategori / subkategori yang sama pada tahun sebelumnyadan dikalikan seratus. Indeks ini menunjukkan tingkatperkembangan agregat pendapatan kategori / subkategoritahun tertentu dibandingkan dengan tahun sebelumnya ataumenunjukkan tingkat perkembangan dari tahun ke tahun. Indeks ImplisitDiperoleh dengan membagi nilai tambah kategori /subkategori atas dasar harga berlaku terhadap nilai tambahkategori / subkategori yang terkait atas dasar harga konstanuntuk masing-masing tahun dikalikan seratus. Indeks ini

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 13

menunjukkan perkembangan harga dari agregat pendapatanterhadap harga pada tahun dasar. Selanjutnya, bila indeksimplisit ini dibuatkan indeks berantainya, maka akan terlihattingkat perkembangan harga dari tahun ke tahun berikutnya. Distribusi PendapatanDiperoleh dengan membagi nilai tambah bruto kategori /subkategori terhadap jumlah nilai tambah seluruh kategori /subkategori (PDRB) dan dikalikan seratus. Agregat inimenunjukkan besarnya kontribusi / peranan yang diberikanoleh suatu kategori / subkategori terhadap jumlah kategori /subkategori (PDRB), selain itu menunjukkan strukturperekonomian suatu daerah.

Untuk mempermudah pembaca / konsumen data, makasistematika penyajian buku ini disusun sebagai berikut :1. Pendahuluan.2. Metode Penghitungan Pendapatan Regional.3. Ulasan Ekonomi Kabupaten Karanganyar Tahun 2016.4. Tabel-tabel PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2013 - 2016.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 14

II. METODE PENGHITUNGAN PENDAPATAN REGIONALKABUPATEN KARANGANYAR

Di dalam penghitungan pendapatan regional, dikenalbeberapa metode pendekatan yang antara lain sebagai berikut :a. Pendekatan produksi (Production Approach).b. Pendekatan pendapatan (Income Approach).c. Pendekatan pengeluaran (Expenditure Approach).d. Pendekatan alokasi (Allocation Methode).2.1. Pendekatan Produksi (Production Approach).

Pendekatan dengan cara ini dimaksudkan untukmenghitung nilai produksi barang dan jasa yang diproduksi olehseluruh kategori selama setahun di suatu wilayah. Barang dan jasayang diproduksi dinilai menurut harga produsen yaitu harga yangbelum termasuk biaya transportasi dan pemasaran. Penggunaanharga produsen ini bertujuan untuk mengetahui nilai tambah yangbenar-benar diterima oleh produsen. Biaya transport danpemasaran tidak dimasukkan kedalam harga ini karena biayatransport akan dihitung sebagai nilai tambah pada kategoritransport, sedangkan biaya pemasaran akan dihitung sebagai nilaitambah pada kategori perdagangan.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 15

Nilai barang dan jasa pada harga produsen ini merupakannilai produksi bruto (output), sebab masih termasuk biaya barangdan jasa yang dipakai dan dibeli dari sektor lain. Karena itu untukmenghindari penghitungan dua kali(double accounting), maka biaya barang dan jasa yang dibeli darikategori lain dikeluarkan sehingga diperoleh nilai produksi netto.Nilai produksi netto ini yang disebut juga nilai tambah (value

added) terdiri dari : upah/gaji, bunga, sewa tanah, keuntungan danpajak tidak langsung netto.Apabila didalam nilai tambah masih tercakup komponenpenyusutan dan pajak tidak langsung netto, maka nilai tambahtersebut merupakan nilai tambah bruto atas dasar harga pasar.Kalau seluruh nilai tambah bruto atas dasar harga pasar darisemua kategori ekonomi dijumlahkan, maka hasilnya merupakanproduk domestik regional bruto atas dasar harga pasar dan bilapenyusutan serta pajak tidak langsung netto dikeluarkan, makaakan diperoleh produk domestik regional netto atas dasar biayafaktor (pendapatan regional).2.2. Pendekatan Pendapatan (Income Approach).

Pendekatan dilakukan dengan cara menjumlahkan balasjasa faktor produksi, yaitu upah dan gaji, bunga, sewa tanah dankeuntungan. Dengan menjumlahkan semua balas jasa faktor

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 16

produksi yang dibayarkan oleh unit-unit yang beroperasi di suatuwilayah, hasil yang diperoleh merupakan nilai tambah netto atasdasar biaya faktor. Apabila nilai tambah netto dari seluruh kategoriekonomi dijumlahkan, maka akan diperoleh produk domestikregional netto atas dasar biaya faktor dan bilamana diinginkansampai dengan konsep nilai tambah bruto atas dasar harga pasar,maka harus ditambahkan penyusutan dan pajak tidak langsungnetto.2.3. Pendekatan Pengeluaran (Expenditure Approach).

Pendekatan ini dimaksudkan untuk mendapatkan nilaibarang dan jasa yang digunakan oleh berbagai golonganmasyarakat untuk keperluan konsumsi, pembentukan modal danekspor. Barang-barang yang digunakan ini ada yang berasal dariproduksi daerah dan ada pula yang berasal dari luar daerah.Karena di dalam pendekatan ini yang dihitung hanya nilai barangdan jasa yang berasal dari produksi domestik saja, maka komponenseperti nilai konsumsi oleh rumah tangga, pemerintah, yayasan -yayasan sosial, pembentukan modal dan ekspor harus dikurangidengan barang dan jasa yang dihasilkan oleh luar daerah/wilayah.Dengan menghitung komponen - komponen ini dankemudian dijumlahkan, maka akan diperoleh produk domestikregional bruto atas dasar harga pasar.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 17

2.4. Metode Alokasi (Allocation Metodhe).

Kadang - kadang data yang tersedia/dikumpulkan tidakmemungkinkan untuk penghitungan pendapatan regional denganmenggunakan ketiga metode di atas, sehingga terpaksa dipakaimetode alokasi.Hal ini terjadi misalnya bila suatu unit produksi yangmempunyai kantor pusat dan kantor cabang, dimana kantor pusatberlokasi diwilayah lain sedangkan kantor cabang ini tidak dapatmengetahui nilai tambah yang diperolehnya karena memangpenghitungan neraca rugi/laba dikerjakan oleh pantor pusat.Jelasnya bahwa kantor cabang tidak bisa memberikan data secaralengkap.Untuk mengatasi hal yang demikian, makapenghitungannya terpaksa ditempuh dengan metode alokasi, yaitudengan cara menggunakan indikator - indikator yang dapatmenunjukkan peranan suatu cabang terhadap pusat. Indikatortersebut dapat berupa output, jumlah karyawan dan sebagainya.Metode alokasi ini lazimnya disebut pendekatan tidaklangsung, sedangkan ketiga metode yang telah diuraikansebelumnya merupakan metode langsung. Angka - angka yangdihasilkan oleh penghitungan dengan menggunakan metodelangsung akan lebih mendekati kenyataan bila dibandingkandengan angka - angka dari metode tidak langsung. Oleh karena itu,

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 18

sejauh mungkin agar supaya digunakan metode langsung. Bila halini tidak mungkin dilakukan, maka baru digunakan metode tidaklangsung (metode alokasi).

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 19

III. ULASAN EKONOMI KABUPATENKARANGANYAR TAHUN 2016

3.1. UmumSalah satu indikator ekonomi makro yang menggambarkanpertumbuhan produksi barang dan jasa dalam satu wilayahperekonomian dalam selang waktu tertentu adalah pertumbuhanekonomi. Pertumbuhan ekonomi juga merupakan salah satu tolakukur perbaikan ekonomi suatu wilayah.Laju pertumbuhan ekonomi di wilayah KabupatenKaranganyar selama kurun waktu 5 tahun terakhir berkisar diangka 5. Laju pertumbuhan ekonomi terakhir (tahun 2016)mencapai angka 5,37 persen. Pertumbuhan ekonomi tahun 2016lebih cepat dibandingkan tahun sebelumnya yang tumbuh 5,05persen, diharapkan angka pertumbuhan ini berpengaruh positifpada kondisi perekonomian secara khusus masyarakat KabupatenKaranganyar. Diharapkan pula tenaga kerja lebih banyak terserapdan kemampuan daya beli meningkat. Di samping itu, diharapkanpara penentu kebijakan bisa mempergunakan informasi kondisiperekonomian yang ada untuk memanfaatkan peluang danmenentukan kebijakan dengan tepat. Percepatan pertumbuhanekonomi pada tahun 2016 disebabkan pulihnya kondisi sektorindustri pengolahan yang menjadi penopang utama perekonomian

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 20

di Kabupaten Karanganyar. Hal tersebut dipengaruhi naiknya nilairupiah yang berdampak pada harga bahan baku yang digunakan.3.2. PDRB dan Perkembangannya

Seperti terlihat dalam tabel 3.1 PDRB KabupatenKaranganyar pada tahun 2016 atas dasar harga berlaku sebesar29.322.302,40 juta rupiah dan atas dasar harga konstan sebesar22.428.803,80 juta rupiah. Dari angka tersebut dapat dilihat bahwaselama kurun waktu 5 tahun ( tahun 2012 – tahun 2016 ) terjadipeningkatan 1,45 kali untuk PDRB atas dasar harga berlaku dan1,23 kali untuk PDRB atas dasar harga konstan.Keadaan tersebut merupakan salah satu indikasi bahwapembangunan perekonomian di Kabupaten Karanganyar secarapelan tapi pasti terus meningkat menuju ke arah yang lebih baik.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 21

Tabel 3.1. PDRB Atas Dasar Harga Berlaku dan Atas Dasar HargaKonstan Th. 2010 Kab. Karanganyar Th. 2011 – 2016

Tahun PDRB Adhb(Juta Rp)

PDRB Adhk (2010)

Jumlah(Juta Rp)

LajuPertumb.

(%)(1) (2) (3) (4)

2011 18.757.479,22 17.205.063,88 4,95

2012 20.269.679,71 18.219.456,66 5,90

2013 22.219.243,68 19.256.516,28 5,69

2014 24.635.058,52 20.262.444,42 5,22

2015 26.904.049,89 21.286.287,14 5,05

2016 29.322.302,40 22.428.803,80 5,37

Grafik 3.1. Laju Pertumbuhan PDRB ADHB dan ADHKTahun 2011 – 2016

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 22

3.3. Pertumbuhan Ekonomi Se Eks-Karesidenan SurakartaTahun 2011-2016

Perekonomian di wilayah eks-Karesidenan Surakartamemasuki Tahun 2016 di setiap Kabupaten/Kota cukup stabil, halini salah satunya ditunjukkan atas nilai PDRB atas dasar hargakonstan yang pada umumnya mengalami pertumbuhan positifselama 5 tahun terakhir.Tabel 3.2. Pertumbuhan PDRB ADHK Tahun Dasar 2010Se-eks Karesidenan Surakarta Tahun 2012 - 2016 ( % )

KabupatenLaju Pertumbuhan Riil PDRB ( ADHK )

2012 2013 2014 2015 2016(1) (2) (3) (4) (5) (6)

Boyolali 5,33 5,83 5,42 5,91 5,27

Klaten 5,71 5,96 5,84 5,30 5,14

Sukoharjo 5,90 5,78 5,40 5,69 5,67

Wonogiri 5,94 4,78 5,26 5,40 5,22

Karanganyar 5,90 5,69 5,22 5,05 5,37

Sragen 6,12 6,70 5,59 6,05 5,72

Surakarta 5,58 6,25 5,28 5,44 5,32

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 23

Dari tabel 3.2. terlihat bahwa tren pertumbuhan ekonomi se ekskaresidenan Surakarta mengalami perlambatan. Kabupaten yangmengalami percepatan pada perekonomiannya adalah KabupatenKaranganyar. Sementara wilayah yang lain mengalamiperlambatan.3.4. Struktur Ekonomi Kabupaten Karanganyar Tahun 2016

Secara umum sampai dengan tahun 2016, kategori industripengolahan masih memberikan kontribusi terbesar terhadappembentukan PDRB Kabupaten Karanganyar yaitu sebesar 45,78persen. Kontribusi ini lebih besar daripada tahun sebelumnyakarena adanya kenaikan kontribusi dari industri tekstil/pakaianjadi dan kenaikan pada industri kimia, farmasi dan obat tradisional.Kemudian disusul kategori pertanian, kehutanan dan perikanansebesar 14,31 persen. Kategori perdagangan besar dan eceran,reparasi mobil dan sepeda motor memberikan kontribusi sebesar11,06 persen. Secara lengkap dapat dilihat pada tabel 3.3.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 24

Tabel 3.3. Kontribusi Kategori Lapangan Usaha terhadapPembentukan PDRB di Kabupaten Karanganyar

Tahun 2012 - 2016 (Persen)

Kategori Lapangan UsahaTahun

2012 2013 2014 2015 2016(1) (2) (3) (4) (5) (6)

A. Pertanian, Kehutanan, danperikanan

14,53 14,83 14,52 14,89 14,31

B. Pertambangan dan Penggalian 1,15 1,13 1,19 1,26 1,24

C. Industri Pengolahan 46,38 45,06 45,63 45,21 45,78

D. Pengadaan Listrik dan Gas 0,15 0,15 0,15 0,14 0,15

E. Pengadaan Air, PengelolaanSampah, Limbah dan DaurUlang

0,08 0,08 0,07 0,07 0,07

F. Konstruksi 6,25 6,25 6,34 6,37 6,39

G. Perdagangan Besar dan Eceran,Reparasi Mobil dan Motor

11,77 11,65 11,14 11,10 11,06

H. Transportasi dan Pergudangan 2,45 2,45 2,53 2,55 2,48

I. Penyediaan Akomodasi danMakan Minum

3,27 3,16 3,24 3,27 3,33

J. Informasi dan Komunikasi 1,18 1,14 1,10 1,06 1,05

K. Jasa Keuangan dan Asuransi 3,53 3,48 3,37 3,41 3,47

L. Real Estate 1,71 1,69 1,72 1,74 1,71

M, N. Jasa Perusahaan 0,29 0,31 0,32 0,33 0,34

O. Adm Pemerintahan,Pertahanan dan Jaminan SosialWajib

2,34 2,28 2,15 2,10 2,08

P. Jasa Pendidikan 3,86 4,21 4,32 4,27 4,30

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 25

Q. Jasa Kesehatan dan KegiatanSosial

0,74 0,76 0,80 0,82 0,82

R, S, T, U. Jasa Lainnya 1,32 1,36 1,43 1,41 1,42

Jumlah 100,0 100,0 100,0 100,0 100,0

3.5. Rata-rata Pendapatan Perkapita Kabupaten KaranganyarTahun 2012 - 2016

Meski belum mencerminkan tingkat pemerataan,pendapatan perkapita dapat dijadikan salah satu indikator gunamelihat keberhasilan pembangunan perekonomian di suatuwilayah.Seperti terlihat pada tabel 3.4. pada tahun 2012 PDRBperkapita Atas Dasar Harga Berlaku Kabupaten Karanganyarsebesar Rp 24.365.787,96 dan pada tahun 2016 mencapai Rp.33.937.025,14 berarti mengalami peningkatan sebesar 39,28persen selama kurun waktu 5 tahun. Keadaan ini menunjukkanbahwa selama kurun waktu 5 tahun (2012-2016) kinerjaPemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar terus meningkatmenuju ke arah yang diharapkan semua pihak dengan indikasimeningkatnya pendapatan per kapita penduduk setiap tahun.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 26

Tabel 3.4. PDRB Perkapita Penduduk Kabupaten KaranganyarTahun 2011 – 2016

TahunPDRB per Kapita (Rp) Pertumbuhan (%)

ADHB ADHK ADHB ADHK

(1) (2) (3) (4) (5)

2011 22.777.448,30 20.892.330,37 13,21 3,84

2012 24.365.787,96 21.901.254,69 6,97 4,83

2013 26.445.215,57 22.918.994,52 8,53 4,65

2014 29.036.655,33 23.884.420,42 9,80 4,21

2015 31.422.696,49 24.861.407,22 8,22 4,09

2016 33.937.025,14 25.958.638,51 8,00 4,41

3.6. Ulasan Singkat PDRB menurut Kategori Lapangan Usaha

Seperti diketahui, pembentukan nilai PDRB suatu daerahterdiri dari 17 kategori. Kategori Lapangan Usaha tersebutdikelompokkan menjadi 3 kelompok yaitu primer, sekunder dantersier sehingga perubahan yang terjadi pada kategori/subkategori lapangan usaha akan berpengaruh secara signifikanterhadap nilai PDRB. Hal ini secara langsung akan berpengaruhterhadap pola kebijaksanaan pembangunan ekonomi di daerah.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 27

A. PERTANIAN, KEHUTANAN, DAN PERIKANANKategori ini mencakup subkategori usaha Pertanian,Kehutanan, dan Perikanan yang terdiri atas tanaman pangan,tanaman hortikultura (semusim dan tahunan), tanamanperkebunan, peternakan, jasa pertanian dan perburuan. Mencakupjuga subkategori usaha Kehutanan dan Penebangan Kayu, dansubkategori usaha Perikanan. Lapangan usaha ini masih menjaditumpuan dan harapan dalam penyerapan tenaga kerja levelmenengah ke bawah di Kabupaten Karanganyar.Pada tahun 2016 kategori Pertanian, Kehutanan, danPerikanan memberi kontribusi terhadap PDRB atas dasar hargaberlaku sebesar 14,31 persen. Relatif stabil sepanjang 5 tahunterakhir pada kisaran nilai 14 persen. Komoditi yang palingberpengaruh terhadap besaran nilai tambah pada kategori iniadalah tanaman pangan dan peternakan. Komoditi di dalamnyayang paling dominan adalah padi palawija dan ternak sapi.Laju pertumbuhan ekonomi kategori ini pada tahun 2016sebesar 2,72 persen. Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir (tahun2014 hingga 2016) pertumbuhan yang dicapai oleh lapangan usahapertanian, kehutanan, dan perikanan cukup berfluktuatif, dimanapada tahun 2014 pertumbuhannya hanya sebesar 1,92 persen,kemudian mengalami percepatan pertumbuhan hingga mencapai

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 28

5,84 persen pada tahun 2015, sedangkan pada tahun 2016pertumbuhan lapangan usaha ini mengalami perlambatan hinggamenjadi 2,72 persen karena adanya penurunan produksi pertanianterutama tanaman pangan, tanaman hortikultura tahunan dantanaman perkebunan semusim. Pada komoditi peternakan danperikanan mengalami percepatan pertumbuhan.B. PERTAMBANGAN DAN PENGGALIANPada Kategori Pertambangan dan Penggalian, kategori iniberkontribusi sebesar 1,24 persen pada tahun 2016, turun dari1,1926 persen di tahun 2015. Pergeseran ekonomi di kategoriterhadap kategori yang lain lebih tinggi dari tahun-tahunsebelumnya. Tahun 2012 hingga 2014 kontribusi kategori iniberkisar pada angka 1,13 hingga 1,19 persen sehingga kontribusiTahun 2015 adalah yang tertinggi selama 4 tahun terakhir.Kategori Pertambangan dan Penggalian pada tahun 2016menunjukkan laju pertumbuhan positif sebesar 3,41 persen. Lebihcepat bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pada 3 tahunsebelumnya berkisar antara 1 hingga 3 persen. Pertumbuhanekonomi tertinggi terjadi pada tahun 2013 mencapai 5,70 persen.Percepatan pertumbuhan ekonomi ini antara lain disebabkankarena kenaikan produksi penggalian di Kabupaten KaranganyarTahun 2016.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 29

C. INDUSTRI PENGOLAHAN

Kategori Industri Pengolahan ini mencakup 16 sub kategoriindustri pengolahan, yaitu sub kategori Industri Batubara danPengilangan Migas, Industri Makanan dan Minuman, Industripengolahan Tembakau, Industri Tektil dan Pakaian Jadi, IndustriKulit, Barang Dari Kulit dan Alas Kaki, Industri Kayu, Barang DariKayu dan Gabus dan Barang Anyaman dari Bambu, Rotan danSejenisnya, Industri Kertas dan Barang Dari Kertas, Percetakan danReproduksi Media Rekaman, Industri Kimia, Farmsi dan ObatTradisional, Industri Karet, Barang dari Karet dan Plastik, IndustriBarang Galian bukan Logam, Industri Logam Dasar, Industri BarangLogam, Komputer, Barang Elektronik, Optik, dan Peralatan Listrik,Industri Mesin dan Perlengkapan, Industri Alat Angkutan, IndustriFurnitur, dan Industri Pengolahan Lainnya, Jasa Reparasi danPemasangan Mesin dan Peralatan.Kategori Industri Pengolahan dalam PDRB KabupatenKaranganyar setiap tahunnya selalu memberikan kontribusiterbesar. Dalam 5 tahun terakhir, kategori industri pengolahantelah memberikan kontribusi diatas 45 persen. Sangatmendominasi perekonomian di Kabupaten Karanganyar. Tahun2016 memberikan kontribusi sebesar 45,78 persen. Penyumbang

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 30

terbesar dari kategori industri pengolahan adalah industri kimia,farmasi dan obat tradisional dan industri tekstil dan pakaian jadi.Laju pertumbuhan kategori industri pengolahan pada tahun2016 sebesar 5,50 persen lebih cepat bila dibandingkan dengantahun sebelumnya yang mencapai 4,50 persen. Selama 4 tahunterakhir, pertumbuhan ekonomi tertinggi pada tahun 2012mencapai 8,52 persen. Pertumbuhan ekonomi terendah terjadipada tahun 2015. Hal ini antara lain disebabkan oleh kenaikandollar yang sangat mempengaruhi industri besar maupun sedangyang melakukan impor barang untuk bahan bakunya.

D. PENGADAAN LISTRIK DAN GASKategori Pengadaan Listrik dan Gas berkontribusi sebesar0,15 persen terhadap perekonomian Kabupaten Karanganyar padatahun 2016. Relatif stabil bila dibandingkan dengan tahunsebelumnya. Besaran kategori ini memang kecil karena subsidipemerintah ikut diperhitungkan pada tahun dasar 2010. Padatahun dasar sebelumnya, subsidi pemerintah tidak diperhitungkan.Laju pertumbuhan ekonomi kategori ini pada tahun 2016sebesar 6,26 persen. Percepatan pertumbuhan disebabkan olehkenaikan jumlah pelanggan PLN baik pelanggan rumah tangga ataupelanggan bisnis. Banyaknya pembangunan perumahan

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 31

merupakan salah satu faktor penyebab kenaikan jumlah pelanggandan kenaikan pemakaian listrik di Kabupaten Karanganyar.E. PENGADAAN AIR, PENGELOLAAN SAMPAH, LIMBAH DAN

DAUR ULANGKategori ini mencakup kegiatan ekonomi pengumpulan,pengolahan dan pendistribusian air melalui berbagai saluran pipauntuk kebutuhan rumah tangga dan industri. Kategori inimencakup juga kegiatan pengumpulan, penjernihan danpengolahan air dari sungai, danau, mata air dan hujan.Pengoperasian peralatan irigasi untuk keperluan pertanian tidaktermasuk dalam kategori ini. Peranan kategori ini terhadapperekonomian di Kabupaten Karanganyar selama tahun 2015-2016 sebesar 0,07 persen. Sementara laju pertumbuhannya padatahun 2016 sebesar 3,62 persen. Lebih cepat bila dibandingkandengan tahun sebelumnya yang yang hanya sebesar 0,94 persen.F. KONSTRUKSIPada tahun 2016 kategori konstruksi menyumbang sebesar6,39 persen terhadap total perekonomian Kabupaten Karanganyar.Dengan penghitungan atas dasar harga konstan 2010, lajupertumbuhan konstruksi di Kabupaten Karanganyar mencapai7,74 persen . Pertumbuhan pada tahun 2016 lebih tinggi dibandingtahun sebelumnya yang hanya mencapai 5,63 persen. Kategori ini

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 32

mencakup pembangunan gedung tempat tinggal, non tempattinggal/kantor dan bangunan lainnya seperti gapura, pagar danlain-lain. Secara kasat mata, terlihat bahwa pembangunaninfrastruktur di Kabupaten Karanganyar mengalami peningkatandbanding tahun –tahun sebelumnya.G. PERDAGANGAN BESAR DAN ECERAN; REPARASI MOBIL

DAN SEPEDA MOTORSelama 5 tahun terakhir, Kategori Perdagangan Besar danEceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor menyumbangperekonomian Kabupaten Karanganyar di atas 11 persen. Padatahun 2016, kontribusi kategori ini terhadap total PDRB sebesar11,06 persen. Kontribusi ini lebih rendah dari tahun sebelumnya,bahkan tren kontribusi dari tahun 2010 hingga 2016 menunjukkantren menurun. Hal ini menunjukkan bahwa telah terjadipergeseran struktur ekonomi di Kabupaten Karanganyar antarkategori.Pada saat salah satu kategori mengalami penurunankonribusi, bisa dipastikan ada satu atau lebih kategori yang lainmengalami peningkatan kontribusi. Misalnya, ketika kontribusiperdagangan menurun Tahun 2016, kontribusi industripengolahan dan penyediaan akomodasi mengalami pengingkatan.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 33

Laju pertumbuhan ekonomi kategori perdagangan besardan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor pada tahun 2016mencapai 6,05 persen. Pertumbuhan ekonomi Tahun 2016 menjadipertumbuhan ekonomi yang paling tinggi untuk kategori ini selama5 tahun terakhir.H. TRANSPORTASI DAN PERGUDANGANKategori Transportasi dan Pergudangan terdiri dari 6lapangan usaha, yaitu Angkutan Rel, Angkutan Darat, AngkutanLaut, Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan, AngkutanUdara, serta Pergudangan dan Jasa Penunjang Angkutan. KategoriTransportasi dan Pergudangan dalam kurun waktu 6 tahunterakhir memberikan kontribusi sebesar 2 persen terhadap PDRBKabupaten Karanganyar. Pada tahun 2016 memberikan kontribusisebesar 2,48 persen.Kategori transportasi dan pergudangan termasuk kategoriyang mengalami pergeseran struktur secara positif atau meningkatdari tahun 2012 hingga 2015. Kontribusi kategori ini utamanyadari angkutan darat dan jasa penunjang angkutan. Lajupertumbuhan pada tahun 2016 mencapai 5,33 persen, lebih cepatbila dibandingkan dengan tahun 2015 yang mencapai 4,61 persen.Pertumbuhan ekonomi paling tinggi terjadi pada tahun 2013mencapai 8,98 persen.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 34

I. PENYEDIAAN AKOMODASI DAN MAKAN MINUMKategori ini mencakup penyediaan akomodasi berupa hotel(baik klasifikasi bintang maupun non bintang, pondok wisata,homestay, dll). Restoran, warung makan hingga kedai makan jugadicakup dalam kategori ini. Pada tahun 2016, kategori PenyediaanAkomodasi dan Makan Minum berkontribusi terhadap PDRBKabupaten Karanganyar sebesar 3,33 persen. Kontribusi tahun2016 lebih tinggi dibandingkan tahun 2016.Secara keseluruhan, kategori penyediaan akomodasi danmakan minum mencatatkan laju pertumbuhan positif sebesar 5,04persen pada tahun 2016. Laju pertumbuhan ini lebih lambat biladibandingkan dengan tahun 2015 yang mencapai 5,22 persen.J. INFORMASI DAN KOMUNIKASIKategori informasi dan komunikasi memiliki peranansebagai penunjang aktivitas di setiap bidang ekonomi. Dalam eraglobalisasi, peranan kategori ini sangat vital karena dapatmemperlancar komunikasi maupun pencarian informasi untukkelancaran proses bisnis.Peranan kategori ini terhadap perekonomian di KabupatenKaranganyar selama tahun 2014-2016 berturut-turut sebesar 1,10persen, 1,06 persen, dan 1,05 persen. Laju pertumbuhan kategoriini menunjukkan pertumbuhan selalu diatas 7,00 persen. Berturut-

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 35

turut sebesar 10,09 persen, 7,28 persen, dan 7,14 persen berturut-turut untuk tahun 2014-2016. Walaupun laju pertumbuhankategori ini berada diatas 7 persen, belum mampu menggerakkanpertumbuhan ekonomi total karena share terhadap PDRB hanyasekitar 1 persen.K. JASA KEUANGAN DAN ASURANSIUntuk kategori jasa keuangan dan asuransi tumbuh rata-rata 4,88 persen sepanjang kurun waktu 5 tahun terakhir.Pertumbuhan ekonomi tertinggi terjadi pada tahun 2016 yangmencapai 7,67 persen. Pendukung utama kenaikan pertumbuhanekonomi pada tahun 2016 adalah kegiatan jasa keuangan lainnya.Kontribusi jasa keuangan dan asuransi secara rata-ratamasih stabil, belum mengalami pergeseran yang signifikanmeskipun mengalami pertumbuhan ekonomi yang signifikan tahun2016. Kontribusi jasa keuangan dan asuransi rata-rata mencapai3,4 persen. Jika dilihat dari tahun ke tahun, kontribusi 3,4 persenini terjadi pada tahun 2014 dan 2016. Dari tahun ke tahun,kegiatannya masih didominasi oleh sektor perbankan.L. REAL ESTATEKategori real estat memberikan kontribusi yang relatifstabil bagi PDRB Kabupaten Karanganyar dengan peranan sekitar

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 36

1,7 persen. Berturut-turut sumbangan kategori real estat selamatahun 2014 - 2016 sebesar 1,72 persen, 1,74 persen, dan 1,71persen. Kategori ini mencakup berbagai kegiatan persewaan,penjualan maupun broker dalam penjualan atau pembelian realestate. Pengembang perumahan atau biasa disebut developermasuk dalam kategori ini.Laju pertumbuhan ekonomi kategori ini cukup stabildengan pertumbuhan selalu diatas 5 persen dalam kurun waktu 7tahun terakhir (2010 – 2016). Pertumbuhan ekonomi tertinggiterjadi pada tahun 2010 mencapai 7,89 persen. Pertumbuhanpaling lambat terjadi pada tahun 2015 (5,47 persen). Tahun 2016sendiri mengalami percepatan pertumbuhan ekonomi sebesar5,75 persen.M,N JASA PERUSAHAAN

Selama 4 tahun terakhir, Jasa perusahaan memberikankontribusi yang tidak terlalu besar untuk PDRB KabupatenKaranganyar. Rata-rata selama 4 tahun, kontribusinya mencapai0,3 persen. Pergeseran struktur ekonomi yang terjadi sangatlambat untuk kategori ini. Pada tahun 2016, kategori jasaperusahaan menyumbang 0,34 persen terhadap perekonomian diKabupaten Karanganyar. Kontribusi pada tahun 2016 ini adalahcapaian terbesar selama 4 tahun (2013 – 2016).

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 37

Laju pertumbuhan ekonomi selama tahun 2012 hingga2016 berada pada kisaran 6 hingga 12 persen. Pertumbuhanekonomi kategori jasa perusahaan tertinggi pada Tahun 2013mencapai 12,66 persen. Pada tahun terakhir (2016), pertumbuhanekonominya mengalami percepatan hingga mencapai 9,18 persen.Setelah tahun 2015 mengalami perlambatan mencapai 8,73 persen.Pertumbuhan yang signifikan pada tahun 2013 didukungmaraknya jasa hukum baik notaris maupun pengacara, berbagaipersewaan baik CD maupun kendaraan/bangunan, jasa fotografidan fotocopy di Kabupaten Karanganyar.O ADMINISTRASI PEMERINTAHAN, PERTAHANAN DAN JAMINAN

SOSIAL WAJIB

Kategori ini meliputi kegiatan yang sifatnya pemerintahan,yang umumnya dilakukan oleh administrasi pemerintahantermasuk juga perundang-undangan dan penterjemahan hukumyang berkaitan dengan pengadilan dan menurut peraturannya.Nilai tambah bruto kategori ini dibentuk dari penjumlahan seluruhbelanja pegawai baik administrasi maupun pertahanan.Selama tahun 2012-2016 peranan kategori ini terhadapPDRB Kabupaten Karanganyar relatif stabil. Apabila diamati daritahun 2012 hingga 2016, terjadi pergeseran struktur ekonomi yangsangat lambat dan menunjukkan tren yang menurun dari tahun ke

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 38

tahun. Hal tersebut menunjukkan bahwa kontribusi kategori inisemakin menurun dari tahun ke tahun. Tahun 2012 kontribusimencapai 2,34 persen terhadap PDRB, kemudian menurun hinggatahun 2016 mencapai 2,08 persen.Selama tahun 2012 hingga 2016, laju pertumbuhanekonomi kategori ini paling tinggi pada tahun 2015 mencapai 3,16persen. Pertumbuhan ekonomi terendah terjadi pada tahun 2012yaitu sebesar 0,11 persen. Hal tersebut dikarenakan kelanjutandari moratorium penerimaan pegawai negeri sipil yang masihberlaku di tahun 2012. Demikian pula pada tahun 2016pertumbuhan lapangan usaha ini mengalami perlambatan hinggamenjadi sebesar 2,04 persen. Hal ini disebabkan oleh adanyapenghematan anggaran yang dilakukan oleh pemerintah atashibauan dari Presiden.

P JASA PENDIDIKANPada tahun 2016 jasa pendidikan menyumbang sebesar4,30 persen terhadap total perekonomian Kabupaten Karanganyar.Kontribusi ini meningkat dibandingkan pada tahun sebelumnya(2015) yang mencapai 4,27 persen. Selama 5 tahun terakhir (2012hingga 2016) kontribusi tertinggi terjadi pada tahun 2014 yangmampu memberi kontribusi sebesar 4,32 persen. Kategori jasa

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 39

pendidikan memberikan kontribusi terendah pada tahun 2012yang hanya 3,86 persen.Dengan penghitungan PDRB atas dasar harga konstantahun 2010, laju pertumbuhan ekonomi NTB jasa pendidikanKabupaten Karanganyar mengalami pertumbuhan diatas 5 persenpada 5 tahun terakhir. Pertumbuhan ekonomi tertinggi dicapaipada tahun 2012 sebesar 17,27 persen. Pertumbuhan ekonomiterendah terjadi pada tahun 2015 mencapai 6,10 persen.Sedangkan tahun 2016 pertumbuhan ekonomi kategori pendidikanmengalami percepatan sebesar 6,35 persen. Dengan semakinmeningkatnya pertumbuhan ekonomi di kategori pendididkan,menunjukkan semakin tinggi kesadaran masyarakat untukbersekolah.Kategori pendidikan ini mencakup pendidikan tingkatTaman kanak-kanak, pendidikan anak usia dini (PAUD), sekolahdasar dasar baik negeri maupun swasta hingga perguruan tinggiatau yang sederajat. Pondok pesantren dan pendidikan non formallainnya juga termasuk disini.Q JASA KESEHATAN DAN KEGIATAN SOSIALKategori ini mencakup kegiatan penyediaan jasa kesehatandan kegiatan sosial yang cukup luas cakupannya. Kategori inimencakup rumah sakit maupun klinik, praktek tenagakesehatan/paramedis, dan pengobatan tradisional.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 40

Pada tahun 2016, kontribusinya terhadap perekonomianKabupaten Karanganyar sebesar 0,82 persen. Selama tahun 2012-2016 peranannya menunjukkan sedikit peningkatan, yaitu dengannilai kontribusi sebesar 0,74 persen, 0,76 persen, 0,82 persen dan0,82 persen.Dilihat dari laju pertumbuhannya, selama 4 tahun terakhirterjadi percepatan maupun perlambatan ekonomi. Perlambatanpertumbuhan ekonomi terjadi pada tahun 2013 yaitu melambatdari 8,58 persen (2012) menjadi 5,64 persen (2013). Tahun 2013menuju 2014 mengalami percepatan dari 5,64 persen menjadi11,17 persen. Tahun 2015 kembali mengalami perlambatan, dari11,17 persen (2014) menjadi 7,43 persen (2015). Sedangkan tahun2016 mengalami percepatan menjadi 7,96 persen dibandingkantahun 2015 yang hanya tumbuh 7,43 persen.R,S,T,U JASA LAINNYAKategori ini mencakup kegiatan ekonomi berupakesenian/hiburan, reparasi barang-barang rumah tangga, salon,laundry dan lain sebagainya. Kontribusi kategori jasa lainnyaterhadap perekonomian Kabupaten Karanganyar hanya berkisarantara 1,3 hingga 1,4 persen. Kontribusi nilai tambah kategori inipaling rendah terjadi pada tahun 2012 (1,32 persen). Kontribusitertinggi selama 5 tahun terakhir terjadi pada tahun 2014mencapai 1,43 persen. Kontribusinya terhadap perekonomian

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 41

Kabupaten Karanganyar tahun 2016 sebesar 1,42 persen relatifnaik dibandingkan tahun sebelumnya.Pertumbuhan ekonomi nilai tambah bruto kategori jasalainnya terhadap PDRB Kabupaten Karanganyar mengalamipertumbuhan tertinggi pada tahun 2013 dan 2014. Pertumbuhanekonomi pada tahun 2013 mencapai 8,05 persen, sedangkan tahun2014 lebih tinggi lagi mencapai 9,09 persen. Setelah tahun 2014,pertumbuhannya kembali melambat menjadi 4,02 persen di tahun2015, dan meningkat menjadi 5,34 persen di tahun 2016.

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 42

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 43

Tabel 1. PDRB SERI 2010 ATAS DASAR HARGA BERLAKU MENURUT LAPANGANUSAHA (JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 3.295.635,55 3.559.659,00 4.004.740,67 4.194.685,10

B Pertambangan danPenggalian 251.671,01 292.753,83 338.753,25 363.211,52

C Industri Pengolahan 10.011.114,04 11.241.257,13 12.169.873,85 13.424.883,79D Pengadaan Listrik dan

Gas 33.229,61 34.620,42 38.129,52 43.424,68

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

17.006,43 17.823,63 18.546,54 19.663,91

F Konstruksi 1.388.559,53 1.560.783,92 1.713.720,11 1.874.826,37G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.589.387,04 2.743.954,18 2.985.502,98 3.243.702,22

H Transportasi danPergudangan 545.051,03 622.579,67 686.830,04 728.575,84

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 703.123,61 812.260,18 880.122,00 976.571,88

J Informasi danKomunikasi 253.315,93 271.522,40 286.415,07 307.229,24

K Jasa Keuangan danAsuransi 773.870,74 830.789,64 918.608,72 1.017.618,15

L Real Estate 374.459,58 424.736,83 467.975,03 502.011,15M,N Jasa Perusahaan 68.889,38 77.648,25 88.676,05 100.323,16O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

507.633,53 529.338,06 566.328,58 609.019,09

P Jasa Pendidikan 935.665,72 1.064.114,95 1.148.730,96 1.260.687,21Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 168.138,30 196.681,35 219.392,87 239.132,80

R,S,T,U Jasa lainnya 302.492,64 352.026,23 378.703,65 416.766,31

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

22.219.243,68 24.632.549,67 26.904.049,89 29.322.302,40

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 44

Tabel 2. PDRB SERI 2010 ATAS DASAR HARGA KONSTAN MENURUTLAPANGAN USAHA (JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 2.730.072,24 2.782.234,71 2.944.821,36 3.024.862,36

B Pertambangan danPenggalian 231.903,56 234.794,14 237.259,48 245.350,03

C Industri Pengolahan 8.697.102,52 9.249.002,48 9.665.317,37 10.197.089,35D Pengadaan Listrik dan

Gas 34.555,47 35.700,48 36.928,39 39.238,59

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

16.451,01 16.811,12 16.969,48 17.583,77

F Konstruksi 1.207.316,75 1.254.346,70 1.324.937,03 1.427.437,70G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.320.458,91 2.403.684,68 2.537.865,35 2.691.372,68

H Transportasi danPergudangan 538.422,99 578.918,04 605.619,80 637.927,05

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 621.177,86 662.676,82 697.279,26 732.397,77

J Informasi danKomunikasi 267.136,14 294.101,84 315.512,46 338.040,05

K Jasa Keuangan danAsuransi 640.225,09 661.493,15 705.929,31 760.048,58

L Real Estate 362.298,14 382.272,84 403.183,16 426.366,19M,N Jasa Perusahaan 60.034,43 65.212,06 70.905,07 77.414,16O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

426.438,92 427.694,44 441.204,73 450.205,31

P Jasa Pendidikan 688.055,98 757.388,08 803.580,33 854.607,68Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 137.768,24 153.152,58 164.531,82 177.628,55

R,S,T,U Jasa lainnya 277.098,01 302.290,67 314.442,75 331.233,99

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

19.256.516,28 20.261.774,84 21.286.287,14 22.428.803,80

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 45

Tabel 3. DISTRIBUSI PERSENTASE PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 14,83 14,45 14,89 14,31

B Pertambangan danPenggalian 1,13 1,19 1,26 1,24

C Industri Pengolahan 45,06 45,64 45,21 45,78D Pengadaan Listrik dan Gas 0,15 0,14 0,14 0,15E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

0,08 0,07 0,07 0,07

F Konstruksi 6,25 6,34 6,37 6,39G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

11,65 11,14 11,10 11,06

H Transportasi danPergudangan 2,45 2,53 2,55 2,48

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 3,16 3,30 3,27 3,33

J Informasi dan Komunikasi 1,14 1,10 1,06 1,05K Jasa Keuangan dan

Asuransi 3,48 3,37 3,41 3,47

L Real Estate 1,69 1,72 1,74 1,71M,N Jasa Perusahaan 0,31 0,32 0,33 0,34O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

2,28 2,15 2,10 2,08

P Jasa Pendidikan 4,21 4,32 4,27 4,30Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 0,76 0,80 0,82 0,82

R,S,T,U Jasa lainnya 1,36 1,43 1,41 1,42

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

100,00 100,00 100,00 100,00

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 46

Tabel 4. DISTRIBUSI PERSENTASE PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 14,18 13,73 13,83 13,49

B Pertambangan danPenggalian 0,01 1,16 1,11 1,09

C Industri Pengolahan 44,66 45,65 45,41 45,46D Pengadaan Listrik dan Gas 0,18 0,18 0,17 0,17E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

0,09 0,08 0,08 0,08

F Konstruksi 6,27 6,19 6,22 6,36G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

12,05 11,86 11,92 12,00

H Transportasi danPergudangan 2,80 2,86 2,85 2,84

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 3,23 3,27 3,28 3,27

J Informasi dan Komunikasi 1,39 1,45 1,48 1,51K Jasa Keuangan dan

Asuransi 3,32 3,26 3,32 3,39

L Real Estate 1,88 1,89 1,89 1,90M,N Jasa Perusahaan 0,31 0,32 0,33 0,35O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

2,21 2,11 2,07 2,01

P Jasa Pendidikan 3,57 3,74 3,78 3,81Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 0,72 0,76 0,77 0,79

R,S,T,U Jasa lainnya 1,44 1,49 1,48 1,48

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

100,00 100,00 100,00 100,00

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 47

Tabel 5. LAJU PERTUMBUHAN PDRB SERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 3,31 1,91 5,84 2,72

B Pertambangan danPenggalian 5,70 1,25 1,05 3,41

C Industri Pengolahan 6,90 6,35 4,50 5,50D Pengadaan Listrik dan Gas 8,73 3,31 01 6,26E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

1,41 2,19 0,94 3,62

F Konstruksi 5,94 3,90 5,63 7,74G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

4,41 3,59 5,58 6,05

H Transportasi danPergudangan 8,98 7,52 4,61 5,33

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 1,25 6,68 5,22 5,04

J Informasi dan Komunikasi 8,32 10,09 7,28 7,14K Jasa Keuangan dan

Asuransi 3,09 3,32 6,72 7,67

L Real Estate 6,87 5,51 5,47 5,75M,N Jasa Perusahaan 12,66 8,62 8,73 9,18O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

1,82 0,29 3,16 2,04

P Jasa Pendidikan 7,81 10,08 6,10 6,35Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 5,64 11,17 7,43 7,96

R,S,T,U Jasa lainnya 8,05 9,09 4,02 5,34

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

5,69 5,22 5,05 5,37

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 48

Tabel 6. INDEKS IMPLISIT PDRB SERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 120,72 127,94 135,99 138,67

B Pertambangan danPenggalian 108,52 124,69 142,78 148,04

C Industri Pengolahan 115,11 121,54 125,84 131,65D Pengadaan Listrik dan Gas 96,16 96,97 103,25 110,67E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

103,38 106,02 109,29 111,66

F Konstruksi 115,01 124,43 129,34 131,34G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

111,59 114,16 117,64 120,52

H Transportasi danPergudangan 101,23 107,54 113,41 114,21

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 113,19 122,57 126,22 133,34

J Informasi dan Komunikasi 94,83 92,32 90,78 90,89K Jasa Keuangan dan

Asuransi 120,87 125,59 130,13 133,89

L Real Estate 103,36 111,11 116,07 117,74M,N Jasa Perusahaan 114,75 119,07 125,06 129,59O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

119,04 123,77 128,36 135,28

P Jasa Pendidikan 135,99 140,50 142,95 147,52Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 122,04 128,42 133,34 134,63

R,S,T,U Jasa lainnya 109,16 116,45 120,44 125,82

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

115,39 121,57 126,39 130,74

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 49

Tabel 7. LAJU IMPLISIT PDRB SERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 8,32 5,99 5,81 1,97

B Pertambangan danPenggalian 2,04 14,89 14,51 3,68

C Industri Pengolahan 1,83 5,59 3,54 4,62D Pengadaan Listrik dan Gas -4,31 0,84 4,49 7,18E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

2,71 2,56 3,08 2,16

F Konstruksi 3,40 8,19 3,95 1,55G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

3,99 2,30 3,05 2,45

H Transportasi danPergudangan 0,74 6,23 5,46 0,71

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 4,69 8,29 4,92 5,64

J Informasi dan Komunikasi -2,63 -2,64 -1,67 0,12K Jasa Keuangan dan

Asuransi 4,94 3,90 3,64 2,89

L Real Estate 0,80 7,50 4,47 1,44M,N Jasa Perusahaan 5,68 3,77 5,03 3,62O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

5,28 3,97 3,71 5,39

P Jasa Pendidikan 10,86 3,32 1,75 3,19Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 6,82 5,23 3,83 0,96

R,S,T,U Jasa lainnya 4,91 6,68 3,42 4,47

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

3,71 5,36 3,96 3,44

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 50

Tabel 8. INDEKS PERKEMBANGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKUSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 125,87 135,95 152,22 160,20

B Pertambangan danPenggalian 121,98 141,89 164,19 176,04

C Industri Pengolahan 140,80 158,11 171,07 188,82D Pengadaan Listrik dan Gas 123,17 128,32 141,33 160,96E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

106,17 111,27 115,78 122,57

F Konstruksi 130,34 146,51 160,87 175,99G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

129,39 137,11 149,18 162,08

H Transportasi danPergudangan 122,88 140,36 154,85 164,26

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 125,40 144,86 156,97 174,17

J Informasi dan Komunikasi 123,61 132,49 139,76 149,91K Jasa Keuangan dan

Asuransi 132,05 141,76 156,74 173,64

L Real Estate 124,74 141,49 155,89 167,23M,N Jasa Perusahaan 150,12 169,21 193,24 218,62O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

124,36 129,68 138,74 149,20

P Jasa Pendidikan 211,99 241,09 260,26 285,62Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 154,39 180,60 201,45 219,58

R,S,T,U Jasa lainnya 121,11 140,94 151,63 166,86

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

135,53 150,26 163,11 178,86

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 51

Tabel 9. INDEKS PERKEMBANGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTANSERI 2010 MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 104,27 106,26 112,47 115,52

B Pertambangan danPenggalian 112,40 113,80 115,00 118,92

C Industri Pengolahan 122,32 130,09 135,94 143,42D Pengadaan Listrik dan Gas 128,08 132,33 136,88 145,44E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

102,70 104,95 105,94 109,77

F Konstruksi 113,33 117,74 124,37 133,99G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

115,95 120,11 126,81 134,49

H Transportasi danPergudangan 121,39 130,52 136,54 143,82

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 110,78 118,18 124,36 130,62

J Informasi dan Komunikasi 130,35 143,51 153,95 164,95K Jasa Keuangan dan

Asuransi 109,24 112,87 120,45 129,69

L Real Estate 120,69 127,34 134,31 142,03M,N Jasa Perusahaan 130,82 142,11 154,51 168,70O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

104,47 104,78 108,09 110,30

P Jasa Pendidikan 155,89 171,60 182,06 193,62Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 126,50 140,63 151,08 163,10

R,S,T,U Jasa lainnya 110,94 121,03 125,90 132,62

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

117,46 123,59 129,84 136,81

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 52

Tabel 10. INDEKS BERANTAI PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKU SERI 2010MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 111,91 111,97 111,98 104,74

B Pertambangan danPenggalian 107,86 115,71 115,71 107,22

C Industri Pengolahan 108,85 108,26 108,20 110,38D Pengadaan Listrik dan Gas 104,04 104,36 106,60 113,89E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

104,16 104,06 104,06 105,86

F Konstruksi 109,53 109,80 109,80 109,40G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

108,57 108,80 108,80 108,65

H Transportasi danPergudangan 109,78 107,76 110,33 106,08

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 106,00 109,71 110,39 110,96

J Informasi dan Komunikasi 105,48 105,48 105,48 107,27K Jasa Keuangan dan

Asuransi 108,17 110,34 110,60 110,78

L Real Estate 107,73 110,18 110,18 107,27M,N Jasa Perusahaan 119,05 114,20 114,20 113,13O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

107,19 106,99 106,99 107,54

P Jasa Pendidikan 119,52 107,95 107,95 109,75Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 112,85 111,55 111,55 109,00

R,S,T,U Jasa lainnya 113,36 107,58 107,58 110,05

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

109,62 110,86 109,21 108,99

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 53

Tabel 11. INDEKS BERANTAI PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTAN SERI 2010MENURUT LAPANGAN USAHA

Kategori Uraian 2013 2014 2015 2016

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 103,31 101,91 105,84 102,72

B Pertambangan danPenggalian 105,70 101,25 101,05 103,41

C Industri Pengolahan 106,90 106,35 104,50 105,50D Pengadaan Listrik dan Gas 108,73 103,31 102,01 106,26E Pengadaan Air,

Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

101,41 102,19 100,94 103,62

F Konstruksi 105,94 103,90 105,63 107,74G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobil danSepeda Motor

104,41 103,59 105,58 106,05

H Transportasi danPergudangan 108,98 107,52 104,61 105,33

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 101,25 106,68 105,22 105,04

J Informasi dan Komunikasi 108,32 110,09 107,28 107,14K Jasa Keuangan dan

Asuransi 103,09 103,32 106,72 107,67

L Real Estate 106,87 105,51 105,47 105,75M,N Jasa Perusahaan 112,66 108,62 108,73 109,18O Administrasi Pemerintahan,

Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

101,82 100,29 103,16 102,04

P Jasa Pendidikan 107,81 110,08 106,10 106,35Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 105,64 111,17 107,43 107,96

R,S,T,U Jasa lainnya 108,05 109,09 104,02 105,34

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

105,69 105,22 105,05 105,37

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 54

Tabel 12. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKU TAHUN 2012MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 2.244.253,37 6.963.659,60 2.158.932,39 5.783.282,77

B Pertambangan danPenggalian 667.473,12 33.763,34 89.411,61 498.621,37

C Industri Pengolahan 4.531.996,46 10.828,33 7.906.513,88 2.326.856,51D Pengadaan Listrik dan

Gas 3.720,96 1.307.396,81 26.558,71 10.983,58

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

11.036,24 4.138.649,13 7.830,73 11.772,77

F Konstruksi 1.103.337,80 431.466,84 1.291.343,53 1.002.301,26G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.431.512,79 776.966,48 3.754.753,39 2.618.003,95

H Transportasi danPergudangan 723.448,07 752.212,33 583.876,43 884.502,34

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 452.677,28 723.974,35 709.326,69 366.930,13

J Informasi danKomunikasi 407.179,30 275.615,93 779.428,43 122.926,09

K Jasa Keuangan danAsuransi 397.638,98 56.290,58 783.696,88 470.192,05

L Real Estate 186.527,76 592.451,52 432.584,25 114.568,64M,N Jasa Perusahaan 51.162,25 1.311.706,32 66.150,68 52.856,06O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

508.351,00 220.042,92 514.673,75 496.954,11

P Jasa Pendidikan 851.002,48 331.734,12 718.441,62 866.867,91Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 145.367,60 275.615,93 168.271,37 135.170,39

R,S,T,U Jasa lainnya 270.422,48 56.290,58 256.926,06 261.278,15

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

16.987.107,95 21.348.291,96 20.248.720,41 16.024.068,09

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 55

Tabel 12. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 2.945.008,37 3.990.434,11 134.120,70

B Pertambangan danPenggalian 233.325,61 484.071,80 589,56

C Industri Pengolahan 9.197.472,57 6.150.225,19 2.184.220,23D Pengadaan Listrik dan

Gas 31.937,89 30.794,21 57.110,07

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

16.327,72 14.489,72 49.150,21

F Konstruksi 1.267.692,56 1.336.223,07 7.132.200,69G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.384.885,38 4.084.521,07 6.167.070,06

H Transportasi danPergudangan 496.472,00 477.118,66 639.607,23

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 663.326,01 566.482,84 1.416.920,94

J Informasi dan Komunikasi 240.162,72 230.192,09 2.968.644,77K Jasa Keuangan dan

Asuransi 715.389,33 554.946,68 980.309,86

L Real Estate 347.582,55 172.133,08 1.081.941,05M,N Jasa Perusahaan 57.863,62 72.753,39 181.151,78O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

473.567,49 500.514,73 1.630.094,69

P Jasa Pendidikan 782.829,92 771.582,94 1.286.013,89Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 148.990,76 146.295,97 265.871,64

R,S,T,U Jasa lainnya 266.845,23 304.785,44 250.255,67

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

20.269.679,71 19.887.564,98 26.425.273,02

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 56

Tabel 13. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKU TAHUN 2013MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 4.648.625,46 3.095.353,37 2.338.414,27 6.320.637,12

B Pertambangan danPenggalian 723.541,90 662.226,32 94.344,32 551.517,47

C Industri Pengolahan 5.079.906,39 7.693.350,45 8.624.414,94 2.539.161,46D Pengadaan Listrik dan

Gas 3.904,80 34.673,28 27.814,96 11.362,22

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

11.220,78 11.394,65 8.155,73 12.078,04

F Konstruksi 1.186.977,47 1.417.692,47 1.400.213,29 1.100.419,54G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.646.937,98 4.362.830,00 3.996.673,78 2.849.141,75

H Transportasi danPergudangan 881.620,85 483.145,12 647.697,56 968.261,34

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 478.902,97 803.221,78 777.394,78 400.881,05

J Informasi danKomunikasi 432.531,48 795.566,85 848.697,02 129.789,62

K Jasa Keuangan danAsuransi 431.879,00 801.037,09 839.120,60 520.230,13

L Real Estate 200.223,86 298.881,50 472.935,99 125.783,03M,N Jasa Perusahaan 60.678,21 71.050,05 78.469,92 62.746,79O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

547.268,79 626.029,07 550.175,42 542.299,82

P Jasa Pendidikan 1.003.955,66 1.548.658,63 863.950,95 1.053.508,35Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 163.511,19 262.302,13 188.141,60 156.450,62

R,S,T,U Jasa lainnya 304.609,18 377.737,09 292.188,47 296.722,15

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

18.806.295,97 23.345.149,84 22.048.803,61 17.640.990,52

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 57

Tabel 13. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 3.295.635,55 4.418.770,52 156.759,32

B Pertambangan danPenggalian 251.671,01 528.364,60 600,78

C Industri Pengolahan 10.011.114,04 6.824.308,21 2.440.165,97D Pengadaan Listrik dan

Gas 33.229,61 32.308,93 58.562,30

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

17.006,43 14.923,03 49.564,92

F Konstruksi 1.388.559,53 1.474.163,25 7.707.302,44G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.589.387,04 4.404.506,10 6.839.466,39

H Transportasi danPergudangan 545.051,03 527.231,19 713.390,43

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 703.123,61 599.717,71 1.614.045,03

J Informasi danKomunikasi 253.315,93 242.513,50 3.201.750,06

K Jasa Keuangan danAsuransi 773.870,74 597.275,23 1.065.842,54

L Real Estate 374.459,58 189.285,47 1.148.116,83M,N Jasa Perusahaan 68.889,38 83.034,42 208.386,73O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan danJaminan Sosial Wajib

507.633,53 532.741,70 1.772.641,71

P Jasa Pendidikan 935.665,72 893.607,87 1.534.635,46Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 168.138,30 161.879,81 296.594,32

R,S,T,U Jasa lainnya 302.492,64 346.169,45 273.487,25

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

22.219.243,68 21.870.800,98 29.081.312,47

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 58

Tabel 14. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKU TAHUN 2014MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 4.967.506,03 3.284.129,30 2.359.928,60 6.732.283,94

B Pertambangan danPenggalian 905.432,19 809.207,55 117.218,81 637.906,91

C Industri Pengolahan 5.891.072,10 9.116.653,82 9.745.454,20 2.992.863,89D Pengadaan Listrik dan

Gas 4.010,48 36.912,08 28.015,69 12.074,76

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

11.870,97 12.097,70 8.614,02 13.311,82

F Konstruksi 1.346.416,56 1.604.879,56 1.560.510,58 1.258.557,11G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.837.581,66 4.609.167,50 4.310.660,98 3.107.736,69

H Transportasi danPergudangan 1.047.637,69 557.513,38 755.298,98 1.148.078,95

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 544.687,93 878.161,00 884.398,18 445.559,13

J Informasi danKomunikasi 483.402,26 836.098,10 989.341,31 146.792,90

K Jasa Keuangan danAsuransi 470.593,46 888.874,29 895.856,19 584.851,34

L Real Estate 225.819,31 343.172,57 535.272,15 143.588,27M,N Jasa Perusahaan 68.090,91 79.657,41 87.511,82 72.275,04O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

585.366,14 668.437,00 584.381,73 598.746,09

P Jasa Pendidikan 1.179.736,87 1.805.978,48 982.734,87 1.241.626,95Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 192.606,48 303.146,41 223.053,03 183.675,56

R,S,T,U Jasa lainnya 355.584,19 436.804,15 339.437,67 348.307,26

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

21.117.415,24 26.270.890,31 24.407.488,81 19.668.236,61

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 59

Tabel 14. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 3.576.257,85 167.748,49 167.748,49

B Pertambangan danPenggalian 292.753,83 697,25 697,25

C Industri Pengolahan 11.241.257,13 2.789.563,68 2.789.563,68D Pengadaan Listrik dan

Gas 35.770,42 60.379,07 60.379,07

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

17.823,63 52.562,74 52.562,74

F Konstruksi 1.560.783,92 8.591.705,73 8.591.705,73G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.743.954,18 7.307.631,60 7.307.631,60

H Transportasi danPergudangan 622.579,67 831.699,95 828.699,95

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 797.260,18 1.826.367,28 1.826.367,28

J Informasi danKomunikasi 271.522,40 3.453.784,47 3.453.784,47

K Jasa Keuangan danAsuransi 830.589,64 1.173.873,01 1.173.873,01

L Real Estate 424.736,83 1.296.580,03 1.296.580,03M,N Jasa Perusahaan 77.648,25 235.080,88 235.080,88O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan danJaminan Sosial Wajib

529.338,06 1.888.650,12 1.888.650,12

P Jasa Pendidikan 1.064.114,95 1.734.114,99 1.734.114,99Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 196.681,35 346.392,98 346.392,98

R,S,T,U Jasa lainnya 352.026,23 305.614,62 305.614,62

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

24.635.058,52 24.569.005,63 32.062.446,90

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 60

Tabel 15. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKU TAHUN 2015MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 5.581.251,40 3.622.347,95 2.657.130,24 7.259.771,63

B Pertambangan danPenggalian 1.047.826,50 955.364,63 138.919,07 734.015,34

C Industri Pengolahan 6.621.200,60 10.178.503,39 10.368.908,70 3.341.910,75D Pengadaan Listrik dan

Gas 4.507,04 39.661,13 28.402,19 13.352,81

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

12.465,98 12.698,33 9.100,99 14.230,36

F Konstruksi 1.500.300,17 1.780.130,61 1.756.017,76 1.406.892,29G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

3.050.289,90 4.947.444,05 4.721.567,22 3.369.885,35

H Transportasi danPergudangan 1.200.597,00 614.745,60 859.521,48 1.290.692,24

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 615.651,19 974.845,99 996.537,57 493.976,24

J Informasi danKomunikasi 525.361,79 880.528,28 1.112.024,35 157.859,81

K Jasa Keuangan danAsuransi 529.737,65 985.803,41 1.019.692,91 650.712,72

L Real Estate 251.304,36 381.078,74 597.272,99 160.544,22M,N Jasa Perusahaan 78.773,44 90.459,78 100.274,18 82.448,38O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

639.551,14 730.951,96 639.113,44 660.471,04

P Jasa Pendidikan 1.292.428,07 1.984.205,50 1.086,759,37 1.354.563,38Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 217.702,18 339.329,96 256.071,41 206.955,50

R,S,T,U Jasa lainnya 381.874,73 470.679,24 364.232,93 374.193,56

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

23.550.823,14 28.988.778,55 26.711.546,80 21.572.475,62

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 61

Tabel 15. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 4.004.740,67 182.751,51 182.751,51

B Pertambangan danPenggalian 338.753,25 770,26 770,26

C Industri Pengolahan 12.162.873,85 3.002.990,09 3.002.990,09D Pengadaan Listrik dan

Gas 38.129,52 64.963,06 61.213,06

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

18.546,54 55.285,78 55.285,78

F Konstruksi 1.713.720,11 9.410.744,97 9.410.744,97G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.985.502,98 7.889.988,82 7.893.738,82

H Transportasi danPergudangan 686.830,04 936.398,98 932.398,98

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 880.122,00 2.015.814,83 2.015.814,83

J Informasi dan Komunikasi 286.415,07 3.715.658,93 3.715.658,93K Jasa Keuangan dan

Asuransi 918.608,72 1.322.074,81 1.326.074,81

L Real Estate 467.975,03 1.436.443,80 1.436.443,80M,N Jasa Perusahaan 88.676,05 272.952,59 272.952,59O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

566.328,58 2.086.163,83 2.086.163,83

P Jasa Pendidikan 1.148.730,96 1.877.495,85 1.877.495,85Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 219.392,87 385.675,46 385.675,46

R,S,T,U Jasa lainnya 378.703,65 326.200,52 326.200,52

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

26.904.049,89 27.309.123,08 34.982.374,09

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 62

Tabel 16. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA BERLAKU TAHUN 2016MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 6.052.564,77 3.807.648,99 2.705.591,27 7.649.332,97

B Pertambangan danPenggalian 1.902.196,07 1.013.913,84 146.352,17 772.118,87

C Industri Pengolahan 7.417.666,10 11.342.482,65 11.404.152,20 3.724.359,83D Pengadaan Listrik dan

Gas 5.015,42 45.832,98 32.497,00 15.770,89

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

13.071,15 13.246,78 10.720,18 14.845,00

F Konstruksi 1.668.819,34 1.914.709,83 1.928.351,95 1.522.220,86G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

3.292.089,55 5.290.031,30 5.099.276,15 3.629.970,13

H Transportasi danPergudangan 1.330.626,71 645.983,06 936.513,33 1.369.383,51

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 688.978,24 1.091.004,92 1.113.072,57 553.745,54

J Informasi danKomunikasi 576.990,77 948.513,65 1.217.805,12 171.647,14

K Jasa Keuangan danAsuransi 601.690,39 1.084.247,12 1.150.535,53 744.223,07

L Real Estate 279.027,24 409.138,03 651.004,97 173.751,45M,N Jasa Perusahaan 89.874,76 102.385,38 113.032,42 94.560,80O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

697.703,35 790.819,46 699.704,02 709.591,17

P Jasa Pendidikan 1.456.088,08 2.159.132,68 1.205.320,28 1.497.249,65Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 245.247,43 371.819,69 279.475,52 228.846,87

R,S,T,U Jasa lainnya 422.185,69 527.780,71 401.209,55 409.516,62

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

25.929.835,07 31.558.691,06 29.094.614,23 23.281.134,37

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 63

Tabel 16. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 4.194.685,10 4.892.535,90 195.392,73

B Pertambangan danPenggalian 363.211,52 863.452,78 779,11

C Industri Pengolahan 13.424.883,79 10.479.871,00 3.232.802,39D Pengadaan Listrik dan

Gas 43.424,68 42.389,45 74.052,94

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

19.633,91 17.542,87 57.524,26

F Konstruksi 1.874.826,37 1.987.227,31 10.191.821,93G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

3.243.702,22 5.571.055,46 8.486.444,94

H Transportasi danPergudangan 728.575,84 707.173,15 987.244,08

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 976.571,88 871.062,04 2.242.400,85

J Informasi dan Komunikasi 307.229,24 332.587,93 3.943.522,76K Jasa Keuangan dan

Asuransi 1.017.618,15 828.831,37 1.480.497,02

L Real Estate 502.011,15 260.701,34 1.554.663,91M,N Jasa Perusahaan 100.323,16 119.400,29 305.638,45O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

609.019,09 671.995,32 2.249.744,30

P Jasa Pendidikan 1.260.687,21 1.280.368,80 2.016.243,19Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 239.132,80 221.563,56 416.091,63

R,S,T,U Jasa lainnya 416.766,31 469.584,43 358.401,66

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

29.322.302,40 29.617.342,98 37.793.266,18

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 64

Tabel 17. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTAN TAHUN 2012MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 3.771.708,87 2.471.010,67 1.883.017,45 5.172.907,00

B Pertambangan danPenggalian 622.123,67 523.680,55 83.611,77 477.066,03

C Industri Pengolahan 4.065.227,71 5.991.221,12 6.999.475,84 2.060.559,89D Pengadaan Listrik dan

Gas 3.644,61 34.545,06 26.778,10 11.191,18

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

10.992,82 10.692,21 7.726,40 11.751,70

F Konstruksi 1.012.227,49 1.199.173,63 1.173.648,20 929.190,53G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.286.534,98 3.912.955,36 3.550.249,38 2.479.221,49

H Transportasi danPergudangan 651.088,06 424.248,41 580.988,86 882.101,38

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 433.997,42 733.824,99 679.240,81 355.066,85

J Informasi danKomunikasi 407.819,78 722.286,22 770.722,94 125.381,72

K Jasa Keuangan danAsuransi 344.283,28 637.716,58 678.587,37 413.914,50

L Real Estate 181.833,10 272.023,36 422.600,77 112.405,95M,N Jasa Perusahaan 46.627,25 50.940,86 59.552,58 48.612,77O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

453.012,32 530.808,20 455.377,93 441.793,01

P Jasa Pendidikan 689.655,18 1.085.188,87 580.089,30 712.604,45Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 125.358,98 182.774,69 143.771,37 118.290,70

R,S,T,U Jasa lainnya 263.838,82 319.311,93 246.808,22 253.029,07

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

15.369.974,36 19.102.402,71 18.342.247,26 14.605.088,22

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 65

Tabel 17. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 2.642.511,76 3.477.863,82 119.290,28

B Pertambangan danPenggalian 219.387,69 451.599,88 564,81

C Industri Pengolahan 8.136.083,92 5.359.097,22 1.874.945,81D Pengadaan Listrik dan

Gas 31.779,77 30.864,55 57.293,50

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

16.222,19 14.703,04 48.187,39

F Konstruksi 1.139.647,38 1.231.737,76 6.512.554,87G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.222.453,86 3.859.085,13 5.764.372,04

H Transportasi danPergudangan 494.057,47 472.892,29 630.022,97

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 613.493,97 541.932,22 1.218.509,72

J Informasi dan Komunikasi 246.608,43 236.515,46 2.959.428,76K Jasa Keuangan dan

Asuransi 621.062,77 480.577,21 842.704,78

L Real Estate 338.995,94 167.631,25 1.040.600,25M,N Jasa Perusahaan 53.287,92 67.756,37 162.516,32O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

418.808,98 446.245,65 1.450.191,36

P Jasa Pendidikan 638.196,72 643.898,75 982.167,18Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 130.410,03 125.891,45 220.699,59

R,S,T,U Jasa lainnya 256.447,88 293.812,81 239.731,95

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

18.219.456,66 17.902.104,86 24.123.781,59

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 66

Tabel 18. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTAN TAHUN 2013MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 3.846.251,45 2.583.620,33 1.913.143,34 5.226.841,80

B Pertambangan danPenggalian 656.805,67 557.451,35 86.061,57 520.605,34

C Industri Pengolahan 4.482.517,40 6.506.551,46 7.551.722,03 2.236.339,28D Pengadaan Listrik dan

Gas 3.955,09 37.301,57 29.594,91 12.234,66

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

10.942,52 11.062,16 7.823,79 11.626,98

F Konstruksi 1.049.622,24 1.254.970,42 1.225.425,50 982.382,44G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.384.567,31 4.000.471,06 3.661.153,97 2.601.481,18

H Transportasi danPergudangan 710.863,53 469.346,14 637.990,90 956.586,45

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 442.776,05 755.159,55 704.409,38 369.273,57

J Informasi danKomunikasi 443.148,45 749.129,31 841.635,41 137.583,25

K Jasa Keuangan danAsuransi 358.417,71 675.611,17 695.636,42 431.372,91

L Real Estate 193.860,95 290.530,05 456.596,02 121.216,25M,N Jasa Perusahaan 53.038,44 60.535,96 67.563,51 54.201,25O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

461.496,97 543.501,77 464.354,72 452.591,99

P Jasa Pendidikan 747.431,74 1.193.988,37 633.953,01 782.746,07Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 133.403,78 200.873,15 153.307,37 127.645,97

R,S,T,U Jasa lainnya 287.399,39 351.325,20 271.517,58 278.551,09

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

16.266.498,68 20.241.429,01 19.401.889,44 15.303.280,47

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 67

Tabel 18. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 2.730.072,24 3.623.915,52 125.292,13

B Pertambangan danPenggalian 231.903,56 483.472,46 562,50

C Industri Pengolahan 8.697.102,52 5.887.153,07 2.044.003,66D Pengadaan Listrik dan

Gas 34.555,47 34.213,03 61.821,35

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

16.451,01 14.681,14 47.384,05

F Konstruksi 1.207.316,75 1.312.563,84 6.767.584,32G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.320.458,91 4.055.277,98 6.193.415,14

H Transportasi danPergudangan 538.422,99 518.074,96 695.071,27

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 621.177,86 554.736,73 1.288.357,53

J Informasi dan Komunikasi 267.136,14 255.720,40 3.204.036,98K Jasa Keuangan dan

Asuransi 640.225,09 498.459,86 872.109,50

L Real Estate 362.298,14 182.874,50 1.094.700,86M,N Jasa Perusahaan 60.034,43 73.839,31 177.726,37O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

426.438,92 457.107,14 1.506.447,18

P Jasa Pendidikan 688.055,98 693.040,47 1.060.271,81Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 137.768,24 133.814,19 238.715,15

R,S,T,U Jasa lainnya 277.098,01 323.237,16 254.181,54

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

19.256.516,28 19.102.181,74 25.631.681,32

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 68

Tabel 19. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTAN TAHUN 2014MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 3.840.294,91 2.606.035,81 1.844.193,63 5.272.760,34

B Pertambangan danPenggalian 696.721,78 597.551,15 90.145,76 539.246,84

C Industri Pengolahan 4.858.264,22 7.093.268,56 8.045.937,72 2.417.145,83D Pengadaan Listrik dan

Gas 4.002,45 38.526,20 29.759,37 12.958,32

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

11.221,39 11.527,87 8.000,90 12.506,33

F Konstruksi 1.098.593,84 1.294.690,29 1.266.624,32 1.032.983,80G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.478.005,07 4.094.285,55 3.837.603,68 2.759.196,68

H Transportasi danPergudangan 777.723,36 515.457,41 694.754,01 1.060.921,98

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 477.495,14 792.087,87 750.312,10 387.735,95

J Informasi danKomunikasi 511.962,27 794.978,71 993.921,19 161.928,53

K Jasa Keuangan danAsuransi 371.893,01 718.614,58 700.844,29 461.299,13

L Real Estate 209.725,63 316.062,61 485.443,34 131.458,57M,N Jasa Perusahaan 57.387,04 65.626,24 72.763,13 60.544,11O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

460.751,38 546.822,57 462.221,12 467.190,41

P Jasa Pendidikan 833.670,81 1.333.544,38 696.701,80 880.282,85Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 150.298,12 224.011,39 174.464,49 143.650,76

R,S,T,U Jasa lainnya 310.640,35 381.431,17 295.319,00 305.984,73

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

17.148.350,76 21.424.522,36 20.449.009,84 16.107.795,17

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 69

Tabel 19. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 2.782.404,29 3.350.002,76 127.634,25

B Pertambangan danPenggalian 234.794,14 517.243,79 549,59

C Industri Pengolahan 9.249.002,48 6.568.123,09 2.184.105,67D Pengadaan Listrik dan

Gas 36.200,48 35.479,84 63.499,68

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

16.811,12 15.333,27 48.594,69

F Konstruksi 1.254.346,70 1.379.826,72 7.014.333,33G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.403.684,68 4.288.084,81 6.458.014,08

H Transportasi danPergudangan 578.918,04 572.182,44 753.350,60

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 662.676,82 600.498,51 1.377.875,81

J Informasi dan Komunikasi 294.101,84 302.066,91 3.490.330,91K Jasa Keuangan dan

Asuransi 661.493,15 533.471,17 907.659,83

L Real Estate 382.272,84 197.192,15 1.164.923,59M,N Jasa Perusahaan 65.212,06 80.471,36 189.915,26O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

427.694,44 460.947,56 1.524.921,96

P Jasa Pendidikan 757.388,08 770.542,01 1.144.903,75Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 153.388,08 147.408,75 268.758,62

R,S,T,U Jasa lainnya 302.290,67 350.949,66 264.987,02

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

20.262.444,42 20.169.824,79 26.984.358,61

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 70

Tabel 20. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTAN TAHUN 2015MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 4.053.719,79 2.732.275,47 1.976.391,80 5.477.066,91

B Pertambangan danPenggalian 710.934,91 617.439,64 91.863,36 546.741,08

C Industri Pengolahan 5.180.680,49 7.540.801,78 8.285.661,50 2.566.203,60D Pengadaan Listrik dan

Gas 4.289,29 39.160,62 28.674,57 13.581,15

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

11.339,21 11.793,17 8.158,02 12.779,05

F Konstruksi 1.167.365,81 1.356.317,55 1.366.476,56 1.106.675,20G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.567.851,22 4.209.074,39 4.052.539,94 2.906.583,06

H Transportasi danPergudangan 838.213,64 544.592,24 759.022,79 1.146.263,23

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 513.043,52 832.820,90 802.607,42 409.652,65

J Informasi danKomunikasi 564.540,79 844.708,79 1.137.810,26 177.158,33

K Jasa Keuangan danAsuransi 398.155,91 767.642,41 761.844,66 491.056,64

L Real Estate 228.433,15 339.893,73 523.664,75 142.017,99M,N Jasa Perusahaan 62.620,73 70.961,66 79.247,16 65.735,83O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

482.683,14 574.874,57 485.834,72 495.637,37

P Jasa Pendidikan 895.946,02 1.438.627,68 755.469,31 946.738,42Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 161.299,94 241.260,27 191.628,81 154.887,49

R,S,T,U Jasa lainnya 319.866,37 396.731,26 305.182,56 318.420,57

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

18.160.983,95 22.558.976,15 21.612.078,19 16.977.198,56

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 71

Tabel 20. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 2.944.821,36 3.473.400,66 129.926,80

B Pertambangan danPenggalian 237.259,48 539.656,58 535,17

C Industri Pengolahan 9.665.317,37 7.105.779,16 2.263.993,97D Pengadaan Listrik dan

Gas 36.928,39 37.322,57 65.092,81

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

16.969,48 15.703,73 49.454,24

F Konstruksi 1.324.937,03 1.461.724,91 7.390.395,31G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.537.865,35 4.482.570,74 6.723.422,13

H Transportasi danPergudangan 605.619,80 600.441,99 816.507,78

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 697.279,26 641.083,09 1.463.048,48

J Informasi dan Komunikasi 315.512,46 333.960,34 3.723.082,11K Jasa Keuangan dan

Asuransi 705.929,31 569.613,36 965.841,37

L Real Estate 403.183,16 211.374,38 1.249.065,08M,N Jasa Perusahaan 70.905,07 87.320,13 207.530,85O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

441.204,73 480.355,12 1.623.466,15

P Jasa Pendidikan 803.580,33 828.919,73 1.223.370,41Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 164.531,82 156.374,60 285.590,16

R,S,T,U Jasa lainnya 314.442,75 156.374,60 273.171,04

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

21.286.287,14 21.390.871,20 28.453.493,87

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 72

Tabel 21. PERBANDINGAN PDRB ATAS DASAR HARGA KONSTAN TAHUN 2016MENURUT LAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA(JUTA RUPIAH)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 4.224.693,29 2.814.072,17 1.952.353,31 5.655.476,43

B Pertambangan danPenggalian 706.598,20 635.253,28 93.645,51 555.171,05

C Industri Pengolahan 5.439.026,68 8.001.139,74 8.750.131,48 2.736.706,28D Pengadaan Listrik dan

Gas 4.550,66 41.588,12 30.275,56 14.749,42

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

11.543,24 12.047,34 8.782,29 13.027,50

F Konstruksi 1.254.484,23 1.435.985,49 1.472.913,25 1.184.081,08G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.677.639,02 4.358.461,18 4.273.490,37 3.061.915,93

H Transportasi danPergudangan 895.326,70 566.772,32 820.787,72 1.214.442,19

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 543.838,51 883.280,17 855.394,97 439.428,28

J Informasi danKomunikasi 617.982,52 908.151,37 1.244.404,28 192.409,29

K Jasa Keuangan danAsuransi 434.018,25 823.297,85 835.333,53 544.206,85

L Real Estate 247.968,23 360.869,45 564.996,15 151.668,19M,N Jasa Perusahaan 68.043,36 77.484,45 86.269,91 72.295,63O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

493.781,09 591.863,52 505.638,95 508.613,91

P Jasa Pendidikan 981.096,96 1.519.264,74 814.741,18 1.017.504,80Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 177.417,08 260.076,42 205.440,11 166.687,51

R,S,T,U Jasa lainnya 340.748,27 428.323,40 322.055,49 334.267,61

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

19.118.756,30 23.717.931,02 22.836.644,07 17.862.651,97

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 73

Tabel 21. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan, dan

Perikanan 3.024.862,36 3.530.496,94 131.448,34

B Pertambangan danPenggalian 245.350,03 567.544,98 532,82

C Industri Pengolahan 10.197.089,35 7.659.296,30 2.347.880,69D Pengadaan Listrik dan

Gas 39.238,59 39.053,54 69.156,76

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

17.583,77 16.121,64 50.640,12

F Konstruksi 1.427.437,70 1.553.782,69 7.865.547,96G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

2.691.372,68 4.693.555,96 7.029.200,29

H Transportasi danPergudangan 637.927,05 620.713,03 859.855,02

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 732.397,77 694.865,46 1.537.527,02

J Informasi dan Komunikasi 338.040,05 371.597,15 3.949.332,65K Jasa Keuangan dan

Asuransi 760.048,58 614.718,07 1.046.410,12

L Real Estate 426.366,19 225.620,58 1.328.972,87M,N Jasa Perusahaan 77.414,16 94.759,34 224.829,61O Administrasi

Pemerintahan, Pertahanandan Jaminan Sosial Wajib

450.205,31 490.085,91 1.661.471,93

P Jasa Pendidikan 854.607,68 892.310,32 1.269.374,34Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 177.628,55 167.445,33 305.638,62

R,S,T,U Jasa lainnya 331.233,99 382.654,40 288.553,84

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

22.428.803,80 22.614.621,66 29.966.373,01

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 74

Tabel 22. PERBANDINGAN KONTRIBUSI PDRB TAHUN 2016 MENURUT LAPANGANUSAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA (PERSEN)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 23,34 12,07 9,30 32,86

B Pertambangan danPenggalian 4,21 3,21 0,50 3,32

C Industri Pengolahan 28,61 35,94 39,20 16,00D Pengadaan Listrik dan

Gas 0,02 0,15 0,11 0,07

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

0,05 0,04 0,04 0,06

F Konstruksi 6,44 6,07 6,63 6,54G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

12,70 16,76 17,53 15,59

H Transportasi danPergudangan 5,13 2,05 3,22 5,88

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 2,66 3,46 3,83 2,38

J Informasi danKomunikasi 2,23 3,01 4,19 0,74

K Jasa Keuangan danAsuransi 2,32 3,44 3,95 3,20

L Real Estate 1,08 1,30 2,24 0,75M,N Jasa Perusahaan 0,35 0,32 0,39 0,41O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

2,69 2,51 2,40 3,05

P Jasa Pendidikan 5,62 6,84 4,014 6,43Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 0,95 1,18 0,96 0,98

R,S,T,U Jasa lainnya 1,63 1,67 1,38 1,76

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

100,00 100,00 100,00 100,00

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 75

Tabel 22. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 14,31 16,52 0,52

B Pertambangan danPenggalian 1,24 2,92 0,00

C Industri Pengolahan 45,78 35,38 8,55D Pengadaan Listrik dan

Gas 0,15 0,14 0,20

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

0,07 0,06 0,15

F Konstruksi 6,39 6,71 26,97G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

11,06 18,81 22,45

H Transportasi danPergudangan 2,48 2,39 2,61

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 3,33 2,94 5,93

J Informasi danKomunikasi 1,05 1,12 10,43

K Jasa Keuangan danAsuransi 3,47 2,80 3,92

L Real Estate 1,71 0,88 4,11M,N Jasa Perusahaan 0,34 0,40 0,81O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

2,08 2,27 5,95

P Jasa Pendidikan 4,30 4,32 5,33Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 0,82 0,75 1,10

R,S,T,U Jasa lainnya 1,42 1,59 0,95

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

100,00 100,00 100,00

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 76

Tabel 23. PERBANDINGAN PERTUMBUHAN PDRB TAHUN 2016 MENURUTLAPANGAN USAHA SE KARESIDENAN SURAKARTA (PERSEN)

Kategori Uraian Boyolali Klaten Sukoharjo Wonogiri

(1) (2) (3) (4) (5) (6)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 4,22 2,99 -1,22 3,26

B Pertambangan danPenggalian -0,61 2,89 1,94 1,54

C Industri Pengolahan 4,99 6,10 5,61 6,64D Pengadaan Listrik dan

Gas 6,09 6,20 5,58 8,60

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

1,80 2,16 7,65 1,94

F Konstruksi 7,46 5,87 7,79 6,99G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

4,28 3,55 5,45 5,34

H Transportasi danPergudangan 6,81 4,07 8,14 5,95

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 6,00 6,06 6,58 7,27

J Informasi danKomunikasi 9,47 7,51 9,37 8,61

K Jasa Keuangan danAsuransi 9,01 7,25 9,65 10,82

L Real Estate 8,55 6,17 7,89 6,80M,N Jasa Perusahaan 8,66 9,19 8,86 9,98O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

2,30 2,96 4,08 2,62

P Jasa Pendidikan 9,50 5,61 7,85 7,47Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 9,99 7,80 7,21 8,62

R,S,T,U Jasa lainnya 6,53 7,96 5,53 4,98

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

5,27 5,14 5,67 5,22

Analisa PDRB Kabupaten Karanganyar Tahun 2016 77

Tabel 23. Lanjutan

Kategori Uraian Karanganyar Sragen Surakarta

(1) (2) (7) (8) (9)A Pertanian, Kehutanan,

dan Perikanan 2,72 1,64 1,17

B Pertambangan danPenggalian 3,41 5,17 -0,44

C Industri Pengolahan 5,50 7,79 3,71D Pengadaan Listrik dan

Gas 6,26 4,64 6,24

E Pengadaan Air,Pengelolaan Sampah,Limbah dan Daur Ulang

3,62 2,66 2,40

F Konstruksi 7,74 6,30 6,43G Perdagangan Besar dan

Eceran; Reparasi Mobildan Sepeda Motor

6,05 4,71 4,55

H Transportasi danPergudangan 5,33 3,38 5,31

I Penyediaan Akomodasidan Makan Minum 5,04 8,39 5,09

J Informasi danKomunikasi 7,14 11,27 6,08

K Jasa Keuangan danAsuransi 7,67 7,92 8,34

L Real Estate 5,75 6,74 6,40M,N Jasa Perusahaan 9,18 8,52 8,34O Administrasi

Pemerintahan,Pertahanan dan JaminanSosial Wajib

2,04 2,03 2,34

P Jasa Pendidikan 6,35 7,65 3,76Q Jasa Kesehatan dan

Kegiatan Sosial 7,96 7,08 7,02

R,S,T,U Jasa lainnya 5,34 4,76 5,63

PRODUK DOMESTIK REGIONALBRUTO

5,37 5,72 5,32


Recommended