21
NAMA TUHAN YANG KUDUS Matius 6:9 Pdt. Daniel Yosafat GSJA Betlehem

Nama tuhan yang kudus

Embed Size (px)

Citation preview

NAMA TUHAN YANG KUDUS

Matius 6:9Pdt. Daniel Yosafat

GSJA Betlehem

Karena itu berdoalah demikian:

Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah nama-Mu,

(Matius 6:9)

BAGIAN I:DIKUDUSKANLAH

1. Benar, tidak bercela, tidak bercacat atau sempurna, murni, bebas dari dosa.

Dikuduskanlah – Definisi Kekudusan

2. Diceraikan atau dipisahkan dari sesuatu untuk sesuatu atau orang yang lain. Dipisahkan atau didedikasikan untuk tujuan tertentu, atau untuk digunakan oleh sesuatu atau seseorang

Dikuduskanlah – Definisi Kekudusan

Dengan demikian, menguduskan Tuhan bukan hanya berarti memandang Tuhan sebagai Allah yang sempurna, suci, dan bebas dari dosa

Menguduskan Tuhan juga berarti memisahkan Tuhan dan menaruhnya di tempat yang spesial di hati kita

Tuhan akan berada di tempat yang spesial di dalam hati kita ketika kita memiliki momen/story yang indah bersama dengan DIA

BAGIAN II:NAMAMU

Nama Tuhan menggambarkan siapa Tuhan, kepribadian-Nya, seperti apa Tuhan dan perbuatan apa yang telah Tuhan lakukan

Nama-MU – Pribadi Allah

Ketika Musa bertanya kepada Tuhan tentang nama-Nya, Musa sebenarnya tidak bertanya tentang sebutan untuk Tuhan saja tapi dia sebenarnya bertanya tentang siapa Tuhan, seperti apa Tuhan, dan apa yang Tuhan sudah perbuat

Tuhan memahami pertanyaan ini dengan menjawab bahwa Dia adalah Allah yang kekal, bahwa Dia adalah Allah nenek moyang bangsa Israel, dan Dia datang untuk membebaskan orang Israel dari belenggu perbudakan

Nama-MU – Pribadi Allah

Karena nama Tuhan menggambarkan pribadi Tuhan, orang Israel mempelakukan nama tersebut dengan hormat

Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan (Kel 20:7)

Nama-MU – Menghormati Allah

dan umat-Ku, yang atasnya nama-Ku disebut, merendahkan diri, berdoa dan mencari wajah-Ku, lalu berbalik dari jalan-jalannya yang jahat, maka Aku akan mendengar dari sorga dan mengampuni dosa mereka, serta memulihkan negeri mereka.

(2 Tawarikh 7:14)

Nama-MU – Menghormati Allah

Seperti ada tertulis: "Sebab oleh karena kamulah nama Allah dihujat di antara bangsa-bangsa lain.

(Roma 2:24)

Nama-MU – Menghormati Allah

Kita membawa Nama Allah kemana pun kita pergi. Oleh karena itu, jadikanlah hidup kita sebagai bentuk penghormatan terhadap Tuhan

Nama-MU – Menghormati Allah

Nama Tuhan diberikan oleh orang yang memiliki pengalaman tertentu bersama dengan Tuhan

Nama-MU – Pemberian nama

Cara pemberian anak Israel berdasarkan

pengalaman yang dialami Maka setahun kemudian mengandunglah Hana dan

melahirkan seorang anak laki-laki. Ia menamai anak itu Samuel, sebab katanya: "Aku telah memintanya dari pada TUHAN.“ (1 Samuel 1:20)

Atau peristiwa yang dialami: Ketika ia hampir mati, berkatalah perempuan-perempuan

yang berdiri di dekatnya: "Janganlah takut, sebab engkau telah melahirkan seorang anak laki-laki." Tetapi ia tidak menjawab dan tidak memperhatikannya.Ia menamai anak itu Ikabod, katanya: "Telah lenyap kemuliaan dari Israel" -- karena tabut Allah sudah dirampas dan karena mertuanya dan suaminya.

(1 Samuel 4:20)

Nama-MU – Pemberian nama

Cara memberi nama Tuhan berdasarkan pengalaman atau peristiwa yang dialami:

Kemudian Hagar menamakan TUHAN yang telah berfirman kepadanya itu dengan sebutan: "Engkaulah El-Roi." Sebab katanya: "Bukankah di sini kulihat Dia yang telah melihat aku?"

Kejadian 16:13

Nama-MU – Pengalaman bersama Tuhan

Dan Abraham menamai tempat itu: "TUHAN menyediakan“ (Yehovah Jireh) ; sebab itu sampai sekarang dikatakan orang: "Di atas gunung TUHAN, akan disediakan."

Kejadian 22:14

Lalu Gideon mendirikan mezbah di sana bagi TUHAN dan menamainya: TUHAN itu keselamatan (Yehovah Shalom). Mezbah itu masih ada sampai sekarang di Ofra, kota orang Abiezer.

Hakim-Hakim 6:24

Nama-MU – Pengalaman bersama Tuhan

Pengalaman apa yang kita punya?

Nama apa yang kita berikan?

Pengalaman yang unik bersama dengan Tuhan?

Nama-MU – Pengalaman bersama Tuhan

Tuhan memperkenalkan diri-Nya sendiri dengan nama itu

firman-Nya: "Jika kamu sungguh-sungguh mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan apa yang benar di mata-Nya, dan memasang telingamu kepada perintah-perintah-Nya dan tetap mengikuti segala ketetapan-Nya, maka Aku tidak akan menimpakan kepadamu penyakit mana pun, yang telah Kutimpakan kepada orang Mesir; sebab Aku TUHANlah yang menyembuhkan engkau.“ (Yehovah Rapha)

(Keluaran 15:26)

Nama-MU – Tuhan memperkenalkan diri-Nya

Tuhan memberikan kepastian kepada kita tentang siapa Dia, dan apa yang mampu Dia lakukan

Nama-MU – Tuhan memperkenalkan diri-Nya