37
i ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP ZAKAT TABUNGAN HAJI (Studi Kasus di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung) SKRIPSI Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi Syarat-Syarat Guna Mendapatkan Gelar Sarjana Hukum (S.H) Dalam Ilmu Syariah Oleh: DIANA LESTARI NPM.1721030168 Program Studi : Hukum Ekonomi Syariah ( Muamalah) FAKULTAS SYARI’AH UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG 1442 H/2021 M

ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP ZAKAT TABUNGAN HAJI …

  • Upload
    others

  • View
    8

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

i

ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP ZAKAT TABUNGAN HAJI

(Studi Kasus di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung)

SKRIPSI

Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi

Syarat-Syarat Guna Mendapatkan Gelar Sarjana Hukum (S.H)

Dalam Ilmu Syariah

Oleh:

DIANA LESTARI

NPM.1721030168

Program Studi : Hukum Ekonomi Syari’ah ( Muamalah)

FAKULTAS SYARI’AH

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

RADEN INTAN LAMPUNG

1442 H/2021 M

ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP ZAKAT TABUNGAN HAJI

(Studi Kasus di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung)

SKRIPSI

Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi

Syarat-Syarat Guna Mendapatkan Gelar Sarjana Hukum (S.H)

Dalam Ilmu Syariah

Oleh:

DIANA LESTARI

NPM : 1721030168

Program Studi : Hukum Ekonomi Syari’ah

(Muamalah)

Pembimbing I : Drs. Henry Iwansyah, M.A.

Pembimbing II : Muslim, S.H.I.,M.H.I

FAKULTAS SYARI’AH

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

RADEN INTAN LAMPUNG

1442 H/2021 M

ii

ABSTRAK

Muamalah merupakan suatu bentuk aturan yang diciptakan Allah SWT

guna mengatur hubungan manusia dengan makhluk yang lain dalam

kehidupan ini, demi memperoleh semua keperluan dan keinginan dengan cara

paling baik di antaranya yaitu membayar zakat tabungan haji di lembaga

keuangan maupun tidak dalam analisis hukum Islam. Hampir semua bank di

Indonesia melayani simpanan dalam bentuk tabungan haji, salah satunya yaitu

Bank Muamalat. Dimana tabungan yang masih milik nasabah diwajibkan untuk

dizakati. Tabungan ini untuk membiayai pelaksanaan ibadah haji dan

mempermudah seseorang untuk menunaikan ibadah haji.

Adapun permasalahan dalam penelitian ini ialah bagaimana Praktek Zakat

Tabungan Haji di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung, dan bagaimana

Praktek Zakat Tabungan Haji ditinjau dari hukum Islam.

Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui meneliti dan mengetahui lebih

jelas mengenai praktek zakat tabungan haji di Bank Muamalat Cabang Bandar

Lampung dalam hukum Islam. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan

(field Research), sifat penelitian ini adalah sifat deskriptif analisis ialah mengkaji

dan menganalisis dalam hukum Islam terhadap zakat tabungan haji di Bank

Muamalat Cabang Bandar Lampung, dengan menggunakan pengumpulan data

teknik wawancara dan dokumentasi, pengolahan data dilakukan melalui editing

dan sistemasi data, analisis data secara kualitatif dengan mengunakan metode

induktif.

Berdasarkan hasil penelitian dapat dikemukakan bahwa Praktek Zakat

Tabungan Haji Di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung dapat disimpulkan

bahwa ketentuan zakat tabungan haji merupakan bersifat tidak wajib, melainkan

sifatnya sukarela. Dalam artian, boleh dititipkan di bank tersebut atau

membagikan zakatnya sendiri, dan bank bersedia menyalurkannya. Uang yang

disetor oleh calon haji kepada bank, ialah ketika nasabah menabung di bank

dengan catatan dana masih menjadi milik nasabah dan sudah mencapai nishab dan

masa awal haul. dan Pandangan Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji di

Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung prinsipnya menggunakan akad

wadi‟ah. Tabungan haji diwajibkan untuk dizakati bagi nasabah yang

tabungannya sudah mencapai nishab dan tersimpan bertahun-tahun selama masa

penantian dipanggil menjadi calon jamaah haji apabila tabungan tersebut masih

milik nasabah belum mendapat nomor porsi. Zakatnya sebesar 2,5% dari total

saldo di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung, jika sudah memenuhi nishab

dan sudah berlalu haul (berlalu dalam satu tahun menurut tahun hijriyah).

Nishabnya menggunakan nishab perak (dirham), yaitu 200 dirham.

vi

MOTTO

“Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu

membersihkan dan mensucikan mereka dan mendoalah untuk mereka.

Sesungguhnya doa kamu itu (menjadi) ketenteraman jiwa bagi mereka. dan Allah

Maha mendengar lagi Maha Mengetahui”. ( Q.S At-Taubah : 103)

vii

PERSEMBAHAN

Puji syukur kehadirat Allah Subhanahu wata‟ala Yang telah memberikan

rahmat dan hidayah-Nya. Sebuah karya sederhana namun butuh perjuangan,

kupersembahkan skripsi ini kepada orang-orang yang telah memberikan arti dalam

perjalanan hidupku :

1. Orang tua tercinta, Bapak Syumin Rafik dan Ibu Asmanah yang telah

mendoakan, menyayangi, serta membimbingku, telah berkorban jiwa dan

raganya, dan selalu memberikan motivasi yang menjadi penguat setiap

langkahku. Ku ucapkan banyak terimakasih atas curahan kasih sayang yang selalu

diberikan untukku.

2. Untuk Kakak-kakak Sebelas (11) Bersaudara yang tiada hentinya memberikan

doa dan dukungan selama ini.

viii

RIWAYAT HIDUP

Nama : Diana Lestari

NPM : 1721030168

Fakultas : Hukum Ekonomi Syari’ah (Muamalah)

Jenis Kelamin : Perempuan

Tempat, Tanggal lahir : Kotabumi, 26 September 1998.

Agama : Islam

Alamat : Jl. Khi Mansur I no.81, Sindang Sari, Kotabumi,

Lampung Utara.

Pendidikan :

1. TK Aisyah, Sindang Sari, Kotabumi Lampung Utara.

2. SD Negeri 1 Sindang Sari, Kotabumi Lam pung Utara.

3. SMP Kemala Bhayangkari, Kotabumi Lampung Utara.

4. SMA Negeri 1, Kotabumi Lampung Utara.

5. Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung Program Studi (S1)

Fakultas Syari‟ah pada jurusan Muamalah.

Bandar Lampung, 1 Juni 2021

Diana Lestari

NPM. 1721030168

ix

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah Shalallahu‟alaihi wasallam atas segala

limpahan rahmat dan hidayah-Nya, sehinga penyusunan skripsi ini dapat

terselesaikan dengan baik yang berjudul “ Analisis Hukum Islam Terhadap

Zakat Tabungan Haji (Studi di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung)”.

Shalawat serta salam selalu tercurah kepada teladan baik yaitu Nabi

Muhammad Shalallahualaihi wasallam, beserta keluarga, para sahabat dan Insya

Allah kita sebagai umatnya akan mendapatkan syafaatnya dihari akhir kelak.

Penulisan skripsi ini dilaksanakan dalam rangka melengkapi tugas tugas dan

memenuhi syarat-syarat akademik untuk menyelesaikan studi di Muamalah

Fakultas Syari‟ah UIN Raden Intan Lampung, serta guna memperoleh

gelar Sarjana Hukum (SH).

Dengan segala daya dan upaya serta bantuan, bimbingan maupun

pengarahan dan hasil diskusi dari berbagai pihak dalam proses penulisan skripsi

ini, maka dengan segala kerendahan hati penulis menyampaikan ucapan

terimakasih yang tiada batas kepada :

1. Bapak Prof. Dr. H. Moh. Mukri. M.Ag selaku Rektor UIN Raden Intan

Lampung.

2. Bapak Dr. H. Khairuddin, M.H selaku Dekan Fakultas Syari‟ah UIN

Raden Intan Lampung.

3. Bapak Khoiruddin, M.S.I selaku ketua Jurusan Muamalah UIN Raden Intan

Lampung.

x

4. Ibu Juhrotul Khulwah, M.S.I selaku Sekretaris Jurusan Muamalah UIN

Raden Intan Lampung.

5. Bapak Drs. Henry Iwansyah, M.A. selaku pembimbing I dan Bapak Muslim,

S.H.I., M.H.I selaku dosen pembimbing II yang dengan penuh kesabaran

telah membimbing, mengarahkan, mendukung serta memberikan petunjuk

dalam penulisan skripsi ini sehingga dapat terselesaikan.

6. Bapak dan Ibu Dosen Fakultas Syari‟ah yang telah memberikan

ilmu pengetahuan kepada penulis dan juga seluruh Staf Kassubag yang

telah membantu untuk menyelesaikan skripsi ini

7. Para pegawai perpustakaan baik perpustakaan pusat UIN Raden Intan

maupun perpustakaan fakultas Syari‟ah UIN Raden Intan Lampung yang

telah memberikan kemudahan dalam menyediakan referensi yang dibutuhkan.

8. Orang-orang Tersayang Lorenza, Eis Syafitri S.H, Dzakira Imadina Sakina

Nisa S.H, Nur Anisa S.H, Monika Septi S.H, Rafida Eka Riskita Putri S.H,

Krisdayanti S.Pd, Terimakasih sudah berjuang bersama, saling membantu

memberikan semangat hingga sampai di titik ini, Semoga ilmu yang kita

dapat bermanfaat untuk umat, dan tetap menjadi sahabat terbaik di semasa

hidupku.

9. Kepada Sahabat Terkasih dan Tersayang Armi Sugitriyani, Destri Ramayanti,

Zonet Dwi Lembayung dan Shabilla Indra Suary atas segala do‟a, motivasi,

dukungan, canda dan tawa serta suka duka yang telah kita hadapi bersama

semoga bersahabat sampai ke Jannah.

xi

10. Kepada teman- teman KKN Kelompok 104, Serta PPS kelompok 15 yang

telah memberikan dukungan serta semangat kepada penulis dalam

menyelesaikan skripsi ini.

11. Kepada teman-teman seperjuangan kelas Muamalah F Angkatan 2017 yang

selalu membersamai hingga detik ini, yang sudah memberikan canda dan

tawa serta mewarnai hari-hari ketika diperkuliahan atau bahkan diluar

perkuliahan.

12. Almamater tercinta UIN Raden Intan Lampung. Semoga bantuan yang ikhlas

dan amal baik dari semua pihak mendapat pahala dan balasan yang melimpah

dari Allah Subhanahu wata‟ala. Akhir kata, saya memohon taufik dan

hidayah-Nya kepada Allah Subhanahu wata‟ala. Dan semoga skripsi ini

bermanfaat bagi diri sendiri khususnya dan bagi kita semua pada umumnya.

Bandar Lampung, 18 Mei 2021

Diana Lestari

Npm.1721030168

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ...................................................................................... i

ABSTRAK ...................................................................................................... ii

SURAT PERNYATAAN ............................................................................... iii

PERSETUJUAN PEMBIMBING................................................................. iv

PENGESAHAN .............................................................................................. v

MOTTO .......................................................................................................... vi

PERSEMBAHAN ........................................................................................... vii

RIWAYAT HIDUP ........................................................................................ viii

KATA PENGANTAR .................................................................................... ix

DAFTAR ISI ................................................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN

A. Penegasan Judul ................................................................................... 1

B. Latar Belakang Masalah ....................................................................... 2

C. Identifikasi Dan Batasan Masalah ........................................................ 5

D. Fokus Dan Sub-Fokus Penelitian ......................................................... 5

E. Rumusan Masalah ................................................................................ 6

F. Tujuan Penelitian ................................................................................. 6

G. Manfaat Penelitian ............................................................................... 6

H. Kajian Penelitian Terdahulu Yang Relevan ......................................... 7

I. Metode Penelitian................................................................................. 10

J. Sistematika Pembahasan ...................................................................... 17

BAB II LANDASAN TEORI

A. Wadi‟ah ................................................................................................ 18

1. Pengertian Wadi‟ah ........................................................................ 18

2. Dasar Hukum Wadi‟ah ................................................................... 19

3. Macam-macam Wadi‟ah ............................................................... 21

4. Rukun Dan Syarat Wadi‟ah ........................................................... 28

5. Zakat Titipan (Wadi‟ah) ................................................................. 29

B. Tabungan Haji ...................................................................................... 31

1. Pengertian Tabungan Haji .............................................................. 31

2. Ketentuan-ketentuan Hukum Tabungan ....................................... 33

BAB III DESKRIPSI OBJEK PENELITIAN

A. Gambaran Umum Objek Penelitian ..................................................... 36

1. Sejarah Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung ....................... 36

2. Visi dan Misi Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung ............. 41

3. Struktur Organisasi Bank Muamalat Cabang Bandar

Lampung ........................................................................................ 41

4. Tujuan Peran dan Fungsi Bank Muamalat Cabang Bandar

Lampung ........................................................................................ 43

5. Produk Produk dan Layanan Syariah dari Bank Muamalat

Cabang Bandar Lampung ............................................................... 46

xiii

B. Praktek Zakat Tabungan Haji Di Bank Muamalat Cabang Bandar

Lampung .............................................................................................. 46

BAB IV ANALISIS PENELITIAN

A. Zakat Tabungan Haji Bagi Penyimpan Dana di Bank Muamalat

Cabang Bandar Lampung ..................................................................... 53

B. Pandangan Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji di

Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung .......................................... 55

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan .......................................................................................... 59

B. Rekomendasi ........................................................................................ 59

DAFTAR RUJUKAN

LAMPIRAN

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Penegasan Judul

Sebagai kerangka awal guna mendapatkan gambaran yang jelas dan

memudahkan untuk mendapatkan penjelasan dalam memahami skripsi ini,

maka perlu adanya uraian penegasan arti dan makna dari beberapa istilah

yang terkait dengan judul skripsi. Dengan adanya penegasan tersebut

diharapkan tidak terjadi kesalah pahaman terhadap makna judul yang

digunakan, langkah ini merupakan proses penekanan terhadap pokok

permasalahan yang akan dibahas.

Adapun skripsi ini berjudul “Analisis Hukum Islam Terhadap Zakat

Tabungan Haji (Studi Kasus di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung)”

Selanjutnya ada beberapa istilah yang dapat didefinisikan dari judul tersebut

sebagai berikut:

1. Analisis dapat diartikan sebagai : Penguraian suatu pokok atas berbagai

bagiannya dan penelaahan bagian itu sendiri serta hubungan antar bagian

untuk memperoleh pengertian yang tepat dan pemahaman arti

keseluruhan.1

2. Hukum Islam adalah: Seperangkat peraturan berdasarkan wahyu Allah

dan Sunnah Rasul tentang tingkah laku manusia mukallaf yang diakui

dan yakini mengikat untuk semua yang beragama Islam.2

1 Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI, diakses pada 06 Agustus 2020 pukul 21.00 WIB

dari https://kbbi.web.id/analisis 2 Amir Syarifuddin, Ushul Fiqh Jilid I, (Jakarta: Kencana Pranada Media Group, 2009),

6.

2

3. Zakat Tabungan Haji adalah : Jumlah harta tertentu dalam tabungan

untuk pelaksanaan ibadah haji yang wajib dikeluarkan oleh orang yang

beragama Islam dan diberikan kepada golongan yang berhak

menerimanya (fakir miskin dan sebagainya) menurut ketentuan yang

telah ditetapkan oleh syarak. 3

Berdasarkan penjelasan beberapa istilah di atas, dapat dipahami bahwa

yang dimaksud dalam judul skipsi ini adalah suatu kajian tentang praktek

pembayaran zakat terhadap tabungan haji dalam hukum Islam di Bank

Muamalat Cabang Bandar Lampung.

B. Latar Belakang Masalah

Islam merupakan agama yang sempurna (komprehensif) yang mengatur

aspek kehidupan manusia baik akidah, ibadah, akhlak, maupun muamalah.

Muamalah merupakan suatu bentuk aturan yang diciptakan Allah SWT

guna mengatur hubungan manusia dengan makhluk yang lain dalam

kehidupan ini, demi memperoleh semua keperluan dan keinginan dengan

cara paling baik di antaranya yaitu membayar zakat tabungan haji dalam

analisis hukum Islam.4

Zakat memiliki beberapa arti, antara lain “pengembangan”. Harta yang

diserahkan zakatnya, memberi berkah terhadap sisa harta. Zakat juga berarti

penyucian dengan pengertian harta yang dikeluarkan menjadi suci dari hak

orang lain yang oleh Al-Qur‟an dilarang memakannya. Sebagai bagian

3 Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI, diakses pada 09 agustus 2020 pukul 20.00 WIB

dari https://kbbi.web.id/zakat. 4 Hendi Suhendi, Fiqh Muamalah (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2010), 2.

3

tertentu dari harta kekayaan yang diwajibkan Allah untuk sejumlah orang

yang berhak menerimanya.5

Sedangkan Tabungan Haji hampir mirip dengan tabungan pendidikan

atau tabungan rencana, yang membedakan hanya tujuan dan manfaat dari

tabungannya. Seiring dengan perkembangan zaman yang berdampak pula

pada kemajuan dan perkembangan ekonomi khususnya ekonomi Islam

mendorong para praktisi ekonomi Islam menjadikan wadi‟ah yang dahulu

hanya sebagai titipan barang yang biasa terjadi di tengah masyarakat kini

mendapat peran penting dalam dunia perbankan Islam. Hampir semua bank

di Indonesia melayani simpanan dalam bentuk tabungan haji, salah satunya

yaitu Bank Muamalat. Bank Muamalat ialah Bank Syariah yang dikhususkan

untuk pembiayaan keberangkatan haji. Produk ini memiliki nama Tabungan

iB Hijrah Haji yang prinsipnya menggunakan akad wadi‟ah, dalam

persaingan mengambil kepercayaan para nasabah Bank Muamalat tidak mau

kalah dalam persaingan tersebut dengan menciptakan produk tabungan haji

dengan akad wadi‟ah.

Sesuai dengan namanya, tentunya tabungan ini bertujuan untuk

mempersiapkan Ongkos Naik Haji (ONH) di masa depan. Untuk

mempersiapkan dana haji ini, nasabah diwajibkan menyetorkan uang bulanan

sampai jangka waktu tertentu. Manfaat lain dari tabungan haji antara lain

nasabah bisa terdaftar sebagai peserta haji. Biasanya tabungan haji tidak dapat

5 Khoirul Abror, Fiqh Ibadah (Yogyakarta: Ladang Kata, 2017), 235.

4

diambil atau ditarik seperti tabungan biasa, karena tabungan haji hanya dapat

dicairkan saat mendekati keberangkatan ibadah haji saja.6

Tabungan ini untuk membiayai pelaksanaan ibadah haji dan

mempermudah seseorang untuk menunaikan ibadah haji. Bahkan sebagai

setoran pokok (biaya pengambilan nomor porsi) yang nilainya sekitar Rp

25.000.000,00. Apabila penabungnya meninggal dunia, tabungan ini bisa

dipindahtangankan ke ahli warisnya, namun tidak bisa dinominalkan,

melainkan jadi hak mendapatkan nomor porsi calon haji. Karena itu tabungan

haji atau barang/harta titipan diwajibkan untuk dizakati bagi nasabah yang

tabungannya sudah mencapai nishab dan tersimpan bertahun-tahun selama

masa penantian dipanggil menjadi calon jamaah haji dan ada juga tabungan

haji tidak memenuhi salah satu syarat wajib dizakati, sehingga hakikatnya

untuk membeli jasa, bukan penyimpan dana tunai, namun jika ingin berhaji

tetap wajib membayar zakat harta dikarenakan orang yang berhaji dikatakan

mampu dan hartanya sudah mencapai nishab.7

Dari munculnya permasalahan ini maka penulis tertarik untuk meneliti

bagaimana analisis dalam hukum Islam mengenai zakat tabungan haji yang

diselenggarakan di Bank Muamalat bagi nasabah tabungan haji dengan judul

penelitian “ Analisis Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji” (Studi

Kasus Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung).

6 Ash Shiddieqy, Teungku Muhammad Hasbi, Pedoman Haji (Semarang : PT.Pustaka

Rizki Putra , 1998), 87. 7 Pengusaha Muslim.com, diakses pada 07 februari 2021 pukul 19.07 WIB dari

https://pengusahamuslim.com/5866-aturan-zakat-tabungan.html

5

C. Identifikasi Dan Batasan Masalah

1. Identifikasi

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dijabarkan, maka dapat

didentifikasikan permasalahan sebagai berikut:

a. Banyaknya minat anggota (nasabah) tabungan haji di Bank Muamalat,

namun masih banyak yang belum mengetahui bahwa tabungan haji itu

termasuk harta yang wajib dizakati.

b. Tabungan Haji ini bertujuan untuk mempersiapkan Ongkos Naik Haji

(ONH) di masa depan.

2. Batasan Masalah

Agar penelitan ini lebih terarah, terfokus dan tidak meluas, penulis

hanya membahas seputar tentang zakat tabungan haji yang di

selenggarakan di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung Dalam

Tinjauan Hukum Islam.

D. Fokus Dan Sub-Fokus Penelitian

Dalam penelitian ini memiliki titik fokus terhadap penelitian zakat

tabungan haji yang merupakan bagian dari muamalah yang ruang lingkupnya

sangat luas, maka dalam penelitan ini perlu dibatasi masalahnya yaitu dengan

menganalisis pembayaran zakat dalam tabungan haji ditinjau dari hukum

Islam.

6

E. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian dan latar belakang di atas, maka perlu dirumuskan

fokus permasalahan yang akan dibahas nanti, adapun yang menjadi pokok

permasalahan yaitu:

1. Bagaimana Praktek Zakat Tabungan Haji Ditinjau Dari Hukum Islam?

2. Bagaimana Praktek Zakat Tabungan Haji di Bank Muamalat Cabang

Bandar Lampung?

F. Tujuan Penelitian

Berdasarkan latar belakang dan pokok permasalahan yang telah

diuraikan, maka penelitian ini mempunyai tujuan yang akan dicapai, antara

lain:

1. Untuk Meneliti dan Mengetahui Praktek Zakat Tabungan Haji Ditijau Dari

Hukum Islam.

2. Untuk Mengetahui Praktek Zakat Tabungan Haji di Bank Muamalat

Cabang Bandar Lampung.

G. Manfaat Penelitian

1. Secara Teoritis penelitian ini dimaksudkan memberikan pemahaman

kepada masyarakat mengenai zakat pada tabungan haji dalam tinjauan

hukum Islam, yang sampai saat ini masih banyak masyarakat yang tidak

mengetahuinya serta memperkaya khazanah pemikiran keIslaman.

2. Secara Praktis penelitian ini dimaksudkan sebagai suatu syarat memenuhi

tugas akhir guna memperoleh gelar S.H (Sarjana Hukum) pada Fakultas

Syari‟ah UIN Raden Intan Lampung.

7

H. Kajian Penelitian Terdahulu Yang Relevan

Dalam penelitian ini penulis menggali informasi-informasi dari penelitian

yang sebelumnya yang relevan untuk membandingkan kelebihan dan

kekurangan yang ada. Penulis juga menggali informasi dari buku-buku

maupun skripsi untuk mendapatkan informasi sebelumnya untuk

mendapatkan teori-teori yang berkaitan dengan judul :

1. Fadlah Susianto (2020) dengan judul “Analisis Produk Tabungan Haji Dan

Umroh Dengan Akad Wadi‟ah” Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1)

Untuk mengetahui bagaimana prosedur produk tabungan haji dan umrah

dengan akad wadi‟ah di PT. Bank Sumut Syariah Cabang Pembantu

Marelan Raya 2) Untuk mengetahui kesesuaian prosedur produk tabungan

haji dan umrah dengan akad wadi‟ah di PT. Bank Sumut Syariah Cabang

Pembantu Marelan Raya. Metode penelitian yang digunakan dalam

menyelesaikan Tugas Akhir ini adalah metode deskriptif kualiatif.

Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara wawancara kapada para

karyawan PT. Bank Sumut Syariah Cabang Pembantu Marelan Raya yang

mengurusi produk ini, dan observasi secara langsung maupun tidak

langsung terhadap obyek yang berkaitan dengan yang diteliti. Hasil

penelitian ini adalah produk tabungan haji dan umroh di PT.Bank Sumut

Syariah Cabang Pembantu Marelan Raya sudah sesuai dengan dengan

fiqh, fatwa DSN-MUINo.2.DSN-MUI/IV/2000 dan Peraturan Bank

Indonesia serta nasabah diberikan kebebasan untuk memilih pembiayaan

8

seteroan tabungan haji dan umroh. Dan pelaksanaannya sudah

menggunakan akad wadi‟ah.8

Perbedaan:

a. Penelitian terdahulu menganalisis tentang Produk Tabungan Haji Dan

Umroh Dengan Akad Wadi‟ah, sedangkan penelitian ini menganalisis

tentang Zakat pada Tabungan Haji.

b. Penelitian terdahulu memilih tempat di PT. Bank Sumut Syariah

Cabang Pembantu Marelan Raya, sedangkan penelitian ini memilih

tempat di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung.

2. Penelitian Hana Meinda (2019) dengan judul “Analisis Faktor-Faktor

Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Dalam Memilih Tabungan Haji”

Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya persaingan yang ketat

antara lembaga keuangan syariah yang dirasa perlu untuk mengembangkan

strategi pemasaran yang kompetitif khususnya produk tabungan haji.

Pemasar perlu mengetahui faktor apa yang menyebabkan mereka

menyukai produk tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui

perilaku konsumen dan faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan

nasabah dalam memilih tabungan haji di Bank Syariah Mandiri

Tulungagung, yaitu : (1) Faktor Sosial, (2) Faktor Budaya, (3) Faktor

Pribadi, (4) Faktor Psikologis.9

8 Fadlah Susianto “Analisis Produk Tabungan Haji Dan Umroh Dengan Akad Wadi‟ah

(Studi Di PT. Bank Sumut Syariah Cabang Pembantu Marelan Raya)”. (Skripsi Program Sarjana

Jurusan Perbankan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Potensi Utama Medan, 2020)”. 9 Hana Meinda “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Dalam

Memilih Tabungan Haji (Studi Di Bank Syariah Mandiri Kantor Cabang Pembantu

9

Perbedaan:

a. Penelitian terdahulu menganalisis tentang Faktor-faktor memilih

Tabungan Haji, sedangkan penelitian ini menganalisis tentang Zakat

pada Tabungan Haji.

b. Penelitian terdahulu memilih tempat di Bank Syariah Mandiri Kantor

Cabang Pembantu Tulungagung, sedangkan penelitian ini memilih

tempat di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung.

3. Penelitian Ulfathmi (2016) dengan judul “Mekanisme Pemotongan Zakat

Bagi Hasil Tabungan Dan Deposito Ditinjau menurut Hukum Islam” hasil

penelitian dan analisis penulis dapat diketahui bahwa, pemotongan

zakat tabungan dan deposito tersebut merupakan zakat perniagaan,

karena uang yang dimiliki nasabah baik dalam tabungan maupun

deposito dikelola oleh bank, uang tersebut terus berputar, tidak tertimbun.

Ditinjau menurut pandangan hukum Islam, pemotongan zakat bagi

hasil tabungan dan deposito pada PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk

Cabang Banda Aceh sudah sesuai dengan tinjauan hukum Islam,

walaupun menggunakan pendapat yang lemah, pemotongan zakat

diambil dari keuntungan saja, tidak dari seluruh aset.10

Tulungagung)”. (Skripsi Program Sarjana Jurusan Perbankan Syariah fakultas Ekonomi Dan

Bisnis Islam institut Agama Islam Negeri Tulungagung, 2019)”. 10

Ulfathmi “Mekanisme Pemotongan Zakat Bagi Hasil Tabungan Dan Deposito Ditinjau

Menurut Hukum Islam (Studi Di Pt. Bank Muamalat Indonesia, Tbk Cabang Banda Aceh)”.

(Skripsi Program Sarjana Hukum di Fakultas Syari‟ah Dan Hukum Universitas Islam Negeri Ar-

Raniry Darussalam Banda Aceh, 2017)”.

10

Perbedaan:

a. Penelitian terdahulu membahas tentang pemotongan bagi hasil

tabungan untuk bayar zakat, sedangkan penelitian ini tidak membahas

tentang itu tetapi membahas tentang bagaimana kedudukan harta

simpanan atau tabungan haji bisa dikenai zakat atau tidak.

b. Penelitian terdahulu memilih tempat di Pt. Bank Muamalat Indonesia,

Tbk Cabang Banda Aceh, sedangkan penelitian ini memilih tempat di

Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung.

I. Metode Penelitian

Metode penelitian adalah suatu kegiatan ilmiah yang dilakukan secara

bertahap dimulai dengan penentuan topik, pengumpulan data dan

menganalisa data, sehingga nantinya diperoleh suatu pemahaman dan

pengertian atas topik, gejala, atau isu tertentu. Metode penelitian yang

digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif.

1. Jenis Dan Sifat Penelitian

a. Jenis Penelitian

Jenis penelian ini menggunakan penelitian lapangan (Field

Research), yaitu suatu penelitian yang dilakukan dengan mengangkat

data yang ada di lapangan dengan kejadian yang sebenarnya.11

Penelitian ini berhubungan dengan pembayaran zakat pada tabungan

haji di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung.

11

M.Iqbal Hasan, Metode penelitian dan Aplikasinya, (Jakarta : Ghalia Indonesia, 2002),

11.

11

b. Sifat Penelitian

Menurut sifatnya, penelitian ini bersifat Analisis, yaitu suatu

penelitian yang bertujuan untuk menganalisis apa-apa yang saat ini

berlaku. Didalamnya terdapat upaya menganalisis, mencatat dan

menginterpretasikan kondisi-kondisi yang sekarang ini terjadi atau

ada. Dalam penelitian ini menganalisis tentang hukum Islam terhadap

zakat tabungan haji.

2. Jenis dan Sumber Data

a. Jenis Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini:

1) Data Primer

Data Primer adalah data yang diperoleh langsung dari

sumbernya baik melalui wawancara, maupun laporan yang

kemudian diolah oleh peneliti untuk menarik sebuah kesimpulan.12

Sumber data primer dalam penelitian ini diperoleh dari hasil

interview dan hasil dokumentasi dengan beberapa pihak Bank

Muamalat Cabang Bandar Lampung.

2) Data Sekunder

Data Sekunder adalah sumber data suatu penelitian yang

di peroleh peneliti secara tidak langsung melalui media perantara,

bahan data yang berisikan tentang informasi yang menjelaskan dan

membahas yang berkaitan dengan data primer.

12

Amirudin dan Zainal Asikin, Pengantar Metode dan Penelitian Hukum, (Jakarta: PT

Raja Grafindo Persada, 2003), 30.

12

Diperoleh dari beberapa sumber data yang relevan antara lain:

Al-Qur‟an, hadits, buku, buku fiqh muamalah, fiqh zakat, buku

pedoman haji, hasil penelitian literatur-literatur lainnya yang

mengandung dokumen-dokumen resmi, buku-buku ilmiah, hasil

penelitian dan karya ilmiah yang berhubungan dengan objek

penelitian.13

3) Data Tersier

Data Tersier adalah data pendukung antara data primer dan

data sekunder. Adapun data tersier dalam penelitian ini adalah

kamus besar Bahasa Indonesia dan Ensiklopedi Islam.

b. Sumber Data

Sumber hukum data yang digunakan sebagai berikut :

1) Sumber Hukum Primer

Sumber hukum primer merupakan sumber hukum yang

langsung maupun tidak langsung, data primer terdiri dari Al-

Qur‟an, hadist, tafsir, dan syara‟.

2) Sumber Hukum Sekunder

Sumber hukum sekunder merupakan sumber hukum yang

memiliki keterkaitan dengan sumber hukum primer. Data sekunder

terdiri dari buku, fiqh muamalah, fiqh zakat, pedoman haji dan

lainnya.

13

Zainudin Ali, Metode Penelitian Hukum, Cet-III, (Jakarta: Grafik Grafika, 2011), 107.

13

3) Sumber Hukum Tresier

Sumber hukum tresier merupakan sumber hukum yang

memiliki atau tidak memiliki keterkaitan secara konsep, dan

sumber hukum tresier terdiri dari jurnal, artikel, blog, dan lainnya.

3. Populasi Dan Sampel

a. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau

subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulan.14

Populasi yang akan diteliti yaitu nasabah Tabungan

Haji di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung berjumlah 350

nasabah yang mengikuti tabungan haji setiap bulannya, jadi populasi

pada penelitian ini berjumlah 350 orang.

b. Sample

Sampel yang dimaksud adalah sebagian populasi atau seluruh

populasi yang diselidiki. Bila populasi besar, dan peneliti tidak

mungkin mempelajari semua yang ada dipopulasi, misalnya karena

keterbatasan waktu, dana, tenaga, dan karena sample ini bersifat

homogen maka penulis menggunakan purposive sampling. Skripsi ini

dalam menetapkan sampelnya menggunakan purposive sampling

artinya pengambilan sampel secara sengaja sesuai dengan persyaratan

14

Ibid, 33.

14

sampel yang diperlukan.15

Pengambilan sampel dalam penelitian ini

ialah yang memenuhi karakteristik seperti nasabah yang tabungannya

sudah mencapai nishab, nasabah yang tidak memiliki hutang piutang

yang besar, dan seseorang yang menjadi nasabah Bank Muamalat

Cabang Bandar Lampung. Karena sample ini bersifat homogen maka

penulis menggunakan purposive sampling yaitu berjumlah 24 orang,

terdiri dari 8 orang pegawai dan 16 orang nasabah.

4. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data merupakan langkah yang strategis dalam

penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah untuk

mendapatkan data:16

a. Wawancara (Interview)

Wawancara adalah suatu proses tanya jawab dalam penelitian

yang berlangsung secara lisan di mana dua orang atau lebih bertatap

muka mendengarkan secara langsung informasi-informasi atau

keterangan-keterangan.17

Dalam wawancara ini akan dipersiapkan

terlebih dahulu pertanyaan-pertanyaan untuk diajukan langsung

kepada pihak bank dan juga kepada nasabah Bank Muamalat Cabang

Bandar Lampung.

15

Susaidi, Metode Penelitian (LP2M Institut Agama Islam Negri Raden Intan Lampung,:

2015), 44. 16

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R & D, (Bandung:

Alfabeta, 2008), 224. 17

Cholid Narbuko, Abu Achmadi, Metode Penelitian, (Jakarta: Bumi Aksara, 2015), 83.

15

b. Dokumentasi

Dokumentasi adalah teknik pengumpulan data yang tidak

langsung ditunjuk pada subjek peneliti, namun melalui dokumen.

Dalam penelitian ini dokumen yang diperlukan mengenai letak

wilayah, kondisi masyarakat yang berhubungan dengan objek

penelitian.

5. Metode Pengelola Data

Pengolahan data adalah suatu proses dalam memperoleh data atau angka

ringkasan dengan menggunakan cara-cara atau rumus-rumus tertentu.

Menimbang dan menyaring data, benar-benar memilih secara hati-hati

data yang relevan dan tepat serta berkaitan dengan masalah yang diteliti

sementara mengatur dan mengklarifikasi dilakukan dengan

menggolongkan, menyusun menurut aturan tertentu.18

Langkah-langkah

pengolahan data yang dilakukan adalah sebagai berikut :

a. Tahap Pemeriksaan Data

Pemeriksaan data atau editing adalah memeriksa daftar

pertanyaan yang telah diserahkan oleh para pengumpul data.

Tujuannya yaitu untuk mengurangi kesalahan atau kekurangan yang

ada didalam daftar pertanyaan yang sudah diselesaikan sampai sejauh

mungkin.19

18

Moh Prabundu Tika, Metodologi Riset Bisnis, (Jakarta: Bmi Aksara,2006), 75. 19

Cholid Narbuko, Abu Achmadi, Metode Penelitian, 153.

16

b. Tahap Sistematika Data

Sistematika data bertujuan menetapkan data menurut

kerangka sistematika bahasan berdasarkan urutan masalah, dengan

cara melakukan pengelompokkan data yang telah diedit dan kemudian

diberi tanda menurut kategori-kategori dan urutan masalah.

6. Analisis Data

Setelah semua data terkumpul melalui instrument pengumpulan data,

maka langkah selanjutnya data tersebut akan dianalisis. Analisis data

adalah proses mencari dan menyusun secara sistematika data yang

diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan dan dokumentasi,

dengan cara menyusun pola memilih mana yang penting yang harus

dipelajari, membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami diisi sendiri

dan orang lain.20

Sedangkan metode analisa yang digunakan pada penelitian ini

disesuaikan dengan kajian penelitian. Kemudian setelah data dianalisa

maka hasilnya akan disajikan secara deskriptif dengan analisa kualitatif

yang disusun secara bertahap dan berlapis, yaitu suatu penjelasan dan

penginterprestasian secara logis, sistematis, dan kemudian akan diambil

kesimpulan sebagai jawaban atas permasalahan yang dibahas dalam

penelitian ini dengan cara berfikir induktif.21

20

Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik (Jakarta: PT. Rineka

Cipta, 2010), 145. 21

Burhan Ashofa, Metode Penelitian Hukum, (Jakarta : Rineka Cipta, 2005), 74.

17

J. Sistematika Pembahasan

Agar lebih mudah dalam memahami proses dan alur pemikiran

dalam penelitian ini maka penulis perlu menjelaskan sistematika penulisan

yaitu pada bab pertama berisi pendahuluan mengenai latar belakang

masalah, rumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, penelitian

terdahulu, penegasan istilah, metode pengumpulan data, dan sistematika

penulisan.

BAB I Pendahuluan, Bab ini menjelaskan tentang Penegasan Judul, Latar

Belakang Masalah, Fokus Dan Sub-fokus Penelitian, Rumusan Masalah,

Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian, Kajian Penelitian Terdahulu yang

Relevan, Metode penelitian dan Sistematika Pembahasan.

BAB II Landasan Teori, Bab ini menjelaskan tentang teori-teori yang akan

dibahas dalam penelitian ini, untuk menghantarkan pada permasalahan Analisis

Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji.

BAB III Deskripsi Objek Penelitian, Bab ini berisi tentang Gambaran Umum

objek Penelitian, 1) Sejarah Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung, 2) Visi-

Misi Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung, 3) Struktur Organisasi, 4)

Tujuan Peran dan Fungsi, 5) Produk-produk dan Layanan Syariah Dari Bank

Muamalat, serta Praktek Zakat Tabungan Haji Di Bank Muamalat Cabang

Bandar Lampung.

BAB IV Analisis Penelitian, Bab ini berisi tentang Zakat Tabungan Haji Bagi

Penyimpan Dana di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung dan Pandangan

18

Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji di Bank Muamalat Cabang

Bandar Lampung.

BAB V Penutup, Bab terakhir berisi kesimpulan dan rekomendasi.

Kesimpulan menyajikan secara ringkas seluruh penemuan penelitian yang ada

hubungannya dengan masalah penelitian. Rekomendasi dirumuskan

berdasarkan hasil penelitian, berisi uraian mengenai langkah-langkah apa saja

yang perlu diambil oleh pihak-pihak terkait dengan hasil penelitian yang

bersangkutan.

59

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan analisis penulis dalam Analisis

Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji (Studi Kasus di Bank Muamalat

Cabang Bandar Lampung), dapat penulis tarik kesimpulan sebagai berikut :

1. Pandangan Hukum Islam Terhadap Zakat Tabungan Haji di Bank

Muamalat Cabang Bandar Lampung dikenai wajib zakat apabila sudah

mencapai nishab yakni sudah 1 haul. Bahwa zakat dalam simpanan harta

dibenarkan menurut Islam, karena telah cukup kadarnya. Ketentuan zakat

yang dikeluarkan yakni sebesar 2.5%

2. Praktek Zakat Tabungan Haji Di Bank Muamalat Cabang Bandar

Lampung dapat disimpulkan bahwa ketentuan zakat tabungan haji

merupakan ketentuan yang bersifat tidak wajib, melainkan sifatnya

sukarela. Dalam artian, boleh dititipkan di bank tersebut atau membagikan

zakat nya sendiri, dan bank bersedia menyalurkannya.

B. Rekomendasi

1. Sebaiknya lebih di sosialisasikan kembali terkait prosedur zakat tabungan

haji kepada masyarat khususnya nasabah yang hendak melakukan

tabungan haji.

2. Sebaiknya diberikan perhitungan yang jelas berapa persen yang harus di

bayar wajib zakat tabungan haji.

3. Sebaiknya pihak bank harus memberikan arahan kepada nasabah yang

hendak menabung.

60

DAFTAR PUSTAKA

BUKU :

Abdul Al-Hamid Mahmud Al-Ba‟ly,Ekonomi Zakat : Sebuah Kajian

Moneter dan Keuangan Syariah (Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada,

2006)

Abror Khoirul, Fiqh Ibadah (Yogyakarta: Ladang Kata, 2017)

Achmadi Abu, Cholid Narbuko, Metode Penelitian (Jakarta: Bumi Aksara, 2015)

Ali Zainudin, Metode Penelitian Hukum, Cet-III (Jakarta: Grafik Grafika, 2011)

Antonio M.Syafi‟I, Bank Syari‟ah Dari Teori Ke Praktek (Jakarta: Tazkia

Cendekia, 2002)

Arifin Zaenul, Dasar-dasar Menejemen Bank Syariah ( Jakarta: Anggota IKAPI,

2020)

Arikunto Suharsimi, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik (Jakarta: PT.

Rineka Cipta, 2010)

Ascarya, Akad Dan Produk Bank Syari‟ah (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2007)

Ashofa Burhan, Metode Penelitian Hukum (Jakarta : Rineka Cipta, 2005)

Asikin Zainal, Amirudin, Pengantar Metode dan Penelitian Hukum, (Jakarta: PT

Raja Grafindo Persada, 2003)

Aunullah Indi, Ensiklopedi Fikih untuk Remaja (Yogyakarta: Pustaka Insan

Madani, 2008)

Azhim Abdul dkk, Al-Wajiz Fi Fiqhis Sunnah Wal Kitabil Aziz (Jakarta : Pustaka

as-Sunnah, 2006)

Fadlah Susianto “Analisis Produk Tabungan Haji Dan Umroh Dengan Akad

Wadi‟ah (Studi Di PT. Bank Sumut Syariah Cabang Pembantu Marelan

Raya)”. (Skripsi Program Sarjana Jurusan Perbankan Fakultas Ekonomi

dan Bisnis Universitas Potensi Utama Medan, 2020)”.

Hana Meinda “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah

Dalam Memilih Tabungan Haji (Studi Di Bank Syariah Mandiri Kantor

Cabang Pembantu Tulungagung)”. (Skripsi Program Sarjana Jurusan

Perbankan Syariah fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam institut Agama Islam

Negeri Tulungagung, 2019)”.

Hasan M.iqbal, Metode penelitian dan Aplikasinya (Jakarta : Ghalia Indonesia,

2002)

61

Hasan Ali, Berbagai Macam TransaksI Dalam Islam (Jakarta: Raja Grafindo

Persada,2003)

Hasbi Teungku Muhammad, Ash Shiddieqy, Pedoman Haji (Semarang

PT.Pustaka Rizki Putra , 1998)

Inayah Gazi, Teori Komprehensif tentang Zakat dan Pajak (Tiara Wacana

Yogya, 2003)

Masud Ibnu, Fiqhi Madzhab Syafi‟I (Bandung: CV Pustaka Setia, 2007)

Rizal Yahya dkk, Akutansi Perbankan Syariah (Jakarta : Salemba Empat , 2014)

Sabiq Sayyid, Fiqh As-Sunnah (Libanon: Darul Fikri, 1983)

Sabiq Sayyid, Fiqh Sunnah (Bandung: Al-Ma‟arif, 1997)

Shiddieqy Ash, Teungku Muhammad Hasbi, Pedoman Haji (Semarang:

PT.Pustaka Rizki Putra , 1998)

Sjahdeini Remi Sutan, Perbankan Syariah Produk-produk dan Aspek-aspek

Hukumnya (Jakarta: Pranamedia Group,2002).

Subianto Achmad, Menata Kembali Manajemen Haji Indonesia ( Jakarta :

YAKAMUS dan Gibon Books, 2016) .

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R & D (Bandung:

Alfabeta, 2008)

Suhendi Hendi, Fiqh Muamalah (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2010)

Susaidi, Metode Penelitian (LP2M Institut Agama Islam Negri Raden Intan

Lampung, 2015)

Syarifuddin Amir, Garis-garis Besar Fiqh (Bogor: Kencana, 2003)

Syarifuddin Amir, Ushul Fiqh Jilid I (Jakarta: Kencana Pranada Media Group,

2009)

Tika Moh Prabundu, Metodologi Riset Bisnis (Jakarta: Bmi Aksara,2006)

Ulfathmi “Mekanisme Pemotongan Zakat Bagi Hasil Tabungan Dan Deposito

Ditinjau Menurut Hukum Islam (Studi Di Pt. Bank Muamalat

Indonesia, Tbk Cabang Banda Aceh)”. (Skripsi Program Sarjana

Hukum di Fakultas Syari‟ah Dan Hukum Universitas Islam Negeri Ar-

Raniry Darussalam Banda Aceh, 2017)”.

Usman Suparman, Hukum Islam (Asas-Asas dan Pengantar Studi Hukum Islam

dalam data HukumIndonesia),(Jakarta : Gaya Media Pratama, 2001).

62

JURNAL :

Siti Aminah Chaniago, “Pemberdayaan Zakat Dalam Mengentaskan

Kemiskinan”. Jurnal Hukum Islam (JHI), Vol.13 No.1 (Juni 2015)

ONLINE :

Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI, diakses pada 06 agustus 2020 pukul 21.00

WIB dari https://kbbi.web.id/analisis

Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI, diakses pada 09 agustus 2020 pukul 20.00

WIB dari https://kbbi.web.id/zakat.

Pengusaha Muslim.com, diakses pada 07 februari 2021 pukul 19.07 WIB dari

https://pengusahamuslim.com/5866-aturan-zakat-tabungan.html.

Fatwa Tabungan Haji, diakses pada 30 Maret 2021 pukul 20.00 WIB dari

http://www.dsnmui.or.id/index.php?mact=News,cntnt01,detail,0&cnt

nt01articleid=3&cntnt01origid=59&cntnt01detailtemplate=Fatwa&cn

tnt01returnid=61

Sejarah Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung, diakses pada 23 April 2021

pukul 21.30 WIB dari https://www.bankmuamalat.co.id/profil-bank-

muamalat/ .

WAWANCARA :

Abdi Satrio, Hasanuddin, Gunawan dan Ani, wawancara penulis dengan Nasabah

Tabungan Haji di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung pada tanggal

18 mei 2021..

Ali, Wiwin, dan Joko, wawancara penulis dengan Nasabah Tabungan Haji di

Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung pada tanggal 28 April 2021.

Citra Adistamara (Pegawai di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung),

wawancara pada tanggal 20 April 2021.

Reni Anggraini (Pegawai di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung),

wawancara pada tanggal 20 April 2021.

Selvi Anggraini (Pegawai di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung),

wawancara pada tanggal 20 April 2021

63

Sita, Syarif, Indah, Safitri, Asih, dan Arwani, wawancara penulis dengan Nasabah

Tabungan Haji di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung pada tanggal

29 April 2021.

Veronika, Surya, dan Mefi Novia (Costumer Service), wawancara pada tanggal

18 Mei 2021..

Wati, Syarifuddin, dan Julhanah, wawancara penulis dengan Nasabah Tabungan

Haji di Bank Muamalat Cabang Bandar Lampung pada tanggal 15 Mei

2021.

Yogi Jaka, dan Retno Setiawan, wawancara penulis pada Pegawai Bank

Muamalat Cabang Bandar Lampung pada tanggal 03 Mei 2021.