5
Analisis Pengelolaan Sampah disekitar Jalan Dewi Sartika Masalah sampah perkotaan merupakan masalah yang selalu hangat dibicarakan baik di Indonesia maupun kota kota di dunia karena hampir semua kota menghadapi masalah persampahan. Meningkatnya pembangunan kota, pertambahan penduduk, tingkat aktivitas dan tingkat sosial ekonomi masyarakat, diiringi dengan meningkatnya jumlah timbulan sampah dari hari ke hari serta sarana dan prasarana pemerintah yang terbatas akan menambah permasalahan sampah yang semakin kompleks. Permasalahan sampah di Indonesia tidak hanya berakibat buruk pada lingkungan tapi sudah merenggut korban jiwa. Peristiwa longsornya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Leuwigajah yang menewaskan 143 orang pada bulan Februari 2005 terulang kembali pada bulan September 2006 di TPA Bantargebang yang mengakibatkan tiga orang meninggal. Fakta empirik menunjukkan, jumlah 1

Analisis Pengelolaan Sampah Disekitar Jalan Dewi Sartika

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Analisis Pengelolaan Sampah Disekitar Jalan Dewi Sartika

Analisis Pengelolaan Sampah disekitar Jalan Dewi Sartika

Masalah sampah perkotaan merupakan masalah yang selalu hangat

dibicarakan baik di Indonesia maupun kota kota di dunia karena hampir semua

kota menghadapi masalah persampahan. Meningkatnya pembangunan kota,

pertambahan penduduk, tingkat aktivitas dan tingkat sosial ekonomi masyarakat,

diiringi dengan meningkatnya jumlah timbulan sampah dari hari ke hari serta

sarana dan prasarana pemerintah yang terbatas akan menambah permasalahan

sampah yang semakin kompleks.

Permasalahan sampah di Indonesia tidak hanya berakibat buruk pada

lingkungan tapi sudah merenggut korban jiwa. Peristiwa longsornya Tempat

Pembuangan Akhir (TPA) Leuwigajah yang menewaskan 143 orang pada bulan

Februari 2005 terulang kembali pada bulan September 2006 di TPA Bantargebang

yang mengakibatkan tiga orang meninggal. Fakta empirik menunjukkan, jumlah

penduduk yang terus meningkat akan meningkatkan konsumsi masyarakat dan hal

ini akan mengakibatkan semakin bertambahnya timbulan sampah. Sedangkan

pengelolaan sampah yang dilakukan saat ini, tidak lebih dari sekadar kumpul

angkut buang. Artinya, sampah dari satu tempat dikumpulkan, diangkut lalu

dibuang ke tempat lain.

Di Kota Palu salah satu pengelolaan sampah yang kurang baik adalah

didaerah sekitar Jalan Dewi Sartika. Produksi sampah yang ada di Jalan Dewi

Sartika berkaitan dengan aktivitas manusia. Kurangnya kesadaran penduduk yang

tinggal di kawasan Jalan Dewi Sartika menyebabkan volume sampah semakin

1

Page 2: Analisis Pengelolaan Sampah Disekitar Jalan Dewi Sartika

banyak dan menimbulkan bau yang kurang sedap. Kawasan jalan dewi sartika

masih termasuk daerah perkotaan. Sehingga sangat disayangkan jika sampah

bertumpuk di kawasan ini. Penanganan yang dilakukan terhadap sampah yang

ada, lazimnya adalah dengan penumpukan, pengumpulan, dan pengangkutan ke

Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Permasalahan yang sering timbul antara lain

adalah semakin terbatasnya lokasi tempat pembuangan akhir sampah tersebut

(Bahar, 1986). Volume sampah yang besar dan beranekaragam jenisnya jika

tidak,dikelola dengan baik dan benar sangat berpotensi menimbulkan berbagai

permasalahan lingkungan yang kompleks dan serius, antara lain: 1) pencemaran

air oleh “lindi” (leachate) yang keluar dari tumpukan sampah dan mengalir

menuju badan perairan ataupun meresap ke dalam tanah; 2) pencemaran udara

karena adanya gas metana (CH4). Masalah pelayanan sampah di perkotaan

tersebut akhir-akhir ini menjadi masalah yang cukup serius dirasakan mengingat

volumenya yang kian hari kian membengkak atau bertambah sementara

kemampuan aparat pemerintah dalam melayani sangat terbatas. Hal ini berkaitan

dengan laju pertumbuhan penduduk yang terus bertambah dari waktu ke waktu

beserta aktivitasnya menyebabkan meningkatnya sampah bukan hanya dalam

jumlah sampah tetapi juga dari variasi komposisi sampah.

Program kebersihan kota dan penanggulangan sampah pada umumnya

sudah dilaksanakan oleh hampir semua pemerintah daerah kota/kabupaten di

seluruh nusantara, termasuk Kota Palu sebagai sentra pembangunan, perdagangan,

pendidikan, kesehatan dan budaya, merupakan tempat berdomisilinya puluhan

ribu penduduk. Fenomena ini memberikan implikasi kepada segala bidang

2

Page 3: Analisis Pengelolaan Sampah Disekitar Jalan Dewi Sartika

kehidupan perkotaan dan salah satu diantaranya adalah implikasi terhadap

peningkatan terhadap produksi sampah. Dengan demikian apabila sampah

perkotaan tidak di kelola dengan baik, selain akan menimbulkan masalah

lingkungan, ekonomi, kesehatan, juga menimbulkan masalah terhadap keindahan

kota.

3

Page 4: Analisis Pengelolaan Sampah Disekitar Jalan Dewi Sartika

Dokumentasi Hasil Analisis Pengelolaan Sampah Di Jalan Dewi Sartika

4