3
Argumentasi KAP FID2M untuk pernyataan debat “Pengesahan dan penerapan RUU Akuntan Publik di Indonesia justru menghambat perkembangan profesi akuntan di Indonesia” Pro: 1. Pasal 8 tentang perpanjangan izin → RUU AP pasal 8 mengatakan bahwa Akuntan Publik harus mengajukan permohonan perpanjangan izin paling lambat 180 hari setelah izin Akuntan Publik tidak berlaku (ayat 3). Lalu bagaimana apabila akuntan public sudah mengajukan permohonan izin tetapi dalam waktu 180 hari izinnya belum dikeluarkan? Apakah ia harus menunggu 5 tahun lagi baru bisa mengajukan permohonan perpanjangan izin kembali? Hal ini akan menjadikan profesi akuntan public semakin rumit dan lama. 2. Pasal 38 tentang tanggung jawab akuntan public → Akuntan public merupakan profesi yang berdiri sendiri, jadi pemerintah tidak perlu terlalu banyak ikut campur tangan 3. Pasal 34,35,36 tentang pembinaan → Dikatakan bahwa Menteri yang berwenang untuk membuat peraturan tentang akuntan public, menetapkan beberapa kebijakan mengenai standard akuntan, menyelenggarakan ujian profesi akuntan public, dll. Padahal Menteri belum tentu mengerti akuntansi secara mendalam, sehingga dikhawatirkan ketetapan yang dibuat tidak sesuai. Selain itu IAPI seperti merupakan perpanjangan tangan dari Menteri. Jadi apabila tidak sesuai dengan ketetapan Menteri, kewenangan IAPI dapat dicabut. 4. Pasal 63 yang mengatur tentang pengenaan sanksi pidana

Argumentasi Pro Dan Kontra

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Argumentasi Pro Dan Kontra

Argumentasi KAP FID2M untuk pernyataan debat “Pengesahan dan penerapan RUU Akuntan Publik di Indonesia justru menghambat perkembangan profesi akuntan di Indonesia”

Pro:

1. Pasal 8 tentang perpanjangan izin→ RUU AP pasal 8 mengatakan bahwa Akuntan Publik harus mengajukan permohonan perpanjangan izin paling lambat 180 hari setelah izin Akuntan Publik tidak berlaku (ayat 3). Lalu bagaimana apabila akuntan public sudah mengajukan permohonan izin tetapi dalam waktu 180 hari izinnya belum dikeluarkan? Apakah ia harus menunggu 5 tahun lagi baru bisa mengajukan permohonan perpanjangan izin kembali? Hal ini akan menjadikan profesi akuntan public semakin rumit dan lama.

2. Pasal 38 tentang tanggung jawab akuntan public→ Akuntan public merupakan profesi yang berdiri sendiri, jadi pemerintah tidak perlu terlalu banyak ikut campur tangan

3. Pasal 34,35,36 tentang pembinaan→ Dikatakan bahwa Menteri yang berwenang untuk membuat peraturan tentang akuntan public, menetapkan beberapa kebijakan mengenai standard akuntan, menyelenggarakan ujian profesi akuntan public, dll. Padahal Menteri belum tentu mengerti akuntansi secara mendalam, sehingga dikhawatirkan ketetapan yang dibuat tidak sesuai. Selain itu IAPI seperti merupakan perpanjangan tangan dari Menteri. Jadi apabila tidak sesuai dengan ketetapan Menteri, kewenangan IAPI dapat dicabut.

4. Pasal 63 yang mengatur tentang pengenaan sanksi pidana→ Dalam pasal ini disebutkan bahwa ada ketentuan pidana bagi akuntan public yang melakukan atau terlibat atau memberikan keterangan palsu, dokumen palsu, manipulasi data. Padahal perbuatan-perbuatan tersebut telah diatur dalam KUHP, sehingga akan berdampak munculnya duplikasi aturan, tumpang tindih, dan berpotensi menimbulkan perbedaan interpretasi atas suatu permasalahan sehingga menimbulkan ketidakpastian.

5. Pasal 7 dan 13 ayat 4 tentang pengaturan akuntan public asing→ Pengaturan ini lebih bersifat untuk mengakomodir kepentingan untukmemenuhi kesepakatan WTO dan kesepakatan liberalisasi jasa akuntansi dikawasan ASEAN 2015 sebagaimana telah ditandatanganinya “ASEAN MRAFramework on Accountancy Services” oleh Negara-negara ASEAN tahun 2008,daripada untuk memberikan perlindungan terhadap akuntan publik local. Jika semakin banyak akuntan asing yang masuk di Indonesia maka dikhawatirkan rahasia negara dapat

Page 2: Argumentasi Pro Dan Kontra

tersebar dan tidak terjaga kerahasiaannya. Selain itu, RUU Akuntan Publik tidak mengatur mengenai sanksi yang dikenakan untuk akuntan public asing.

6. Dalam RUU Akuntan Publik ada 28 pasal yang memberikan kewenangan lebih lanjut

bagi pemerintah. Penarikan kewenangan sertifikasi profesi, pendidikan profesi

berkelanjutan (PPL), penyusunan standar profesi termasuk kode etik dan reviu

mutu/pemeriksaan yang selama ini telah dilaksanakan oleh profesi akuntan publik

melalui IAPI ditarik menjadi wewenang pemerintah sepenuhnya. Kondisi tersebut tidak

memberdayakan IAPI dalam meningkatkan kompetensi dan profesionalitas Akuntan

Publik.

7. Pasal 45 tentang pengawasan

→ Menteri melakukan pengawasan terhadap akuntan public, kantor akuntan public, dan

cabang kantor akuntan public. Selain itu Menteri dapat menunjuk pihak lain dan atas

nama Menteri untuk melakukan pengawasan. Pihak yang melakukan pemeriksaan tidak

jelas kualifikasinya. Bisa saja penilaiannya subjektif, kurang sesuai, dan dipengaruhi oleh

pihak lain untuk kepentingan pribadi

8. RUU tidak mengatur mekanisme pembuktian, keberatan, banding Akuntan Publik yang

dinyatakan bersalah

9. Dalam RUU ada 15 pasal yang mengatur tentang sanksi, sehingga RUU ini terkesan

sebagai RUU yang hanya berisi sanksi.