45
Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 1 A. LATAR BELAKANG Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban sebagaimana diamanahkan dalam Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah, Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, serta Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah. Penyusunan laporan kinerja ini merupakan bagian dari implementasi transparansi dan akuntabilitas kinerja dalam kerangka good governance di KBRI Bratislava. Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 menyajikan capaian kinerja sesuai target-target yang tercantum dalam dalam Perjanjian Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016. Laporan kinerja ini disusun mengacu pada indikator-indikator yang telah ditetapkan dalam Renstra Tahun 20152019, serta berdasarkan prinsip transparansi dan akuntabilitas, agar masyarakat dan berbagai pihak yang berkepentingan dapat memperoleh gambaran tentang kinerja KBRI Bratislava. Penyusunan LKj KBRI Bratislava Tahun 2016 diharapkan dapat memberikan informasi mengenai capaian, evaluasi dan analisis pencapaian kinerja sasaran KBRI Bratislava selama tahun 2016, khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral Indonesia Slowakia sehingga dapat digunakan sebagai bahan perbaikan perencanaan kinerja secara berkelanjutan dan menjadi tolok ukur bagi upaya peningkatan kinerja KBRI Bratislava di masa mendatang. B. TUGAS DAN FUNGSI Berdasarkan Keputusan Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Nomor SK.06/OT/VI/2004/01 Tahun 2004 tanggal 1 Juni 2004 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perwakilan Republik Indonesia di Luar Negeri pada Lampiran 1, Perwakilan RI yang berkedudukan di Bratislava adalah Perwakilan Diplomatik RI dengan wilayah akreditasi Republik Slowakia, memiliki indeksasi perwakilan 2,14 dan dipimpin oleh seorang Kepala Perwakilan yang memiliki tugas pokok mewakili, merundingkan, mempromosikan, melindungi kepentingan nasional (Pemerintah dan Warga Negara Republik Indonesia) di Negara Penerima dan/ atau Organisasi Internasional di Wilayah Kerjanya. Berdasarkan tugas pokok tersebut Perwakilan RI Bratislava menjalankan fungsi sebagai berikut: 1. Peningkatan dan pengembangan kerja sama politik dan keamanan, ekonomi, sosial dan budaya dengan negara penerima dan atau organisasi internasional; 2. Peningkatan persatuan dan kesatuan, serta kerukunan antar sesama WNI di luar negeri; 3. Pengayoman, pelayanan, perlindungan dan pemberian bantuan hukum dan fisik kepada WNI dan Badan Hukum Indonesia dalam hal terjadi ancaman dan/atau masalah hukum di negara penerima, sesuai dengan peraturan perundang-undangan nasional, hukum internasional, dan kebiasaan internasional; 4. Pengamatan, penilaian dan pelaporan mengenai situasi dan kondisi negara penerima; 5. Konsuler dan protokol; BAB I PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

  • Upload
    others

  • View
    7

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

1

A. LATAR BELAKANG Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban sebagaimana diamanahkan dalam Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah, Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, serta Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah. Penyusunan laporan kinerja ini merupakan bagian dari implementasi transparansi dan akuntabilitas kinerja dalam kerangka good governance di KBRI Bratislava. Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 menyajikan capaian kinerja sesuai target-target yang tercantum dalam dalam Perjanjian Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016. Laporan kinerja ini disusun mengacu pada indikator-indikator yang telah ditetapkan dalam Renstra Tahun 2015–2019, serta berdasarkan prinsip transparansi dan akuntabilitas, agar masyarakat dan berbagai pihak yang berkepentingan dapat memperoleh gambaran tentang kinerja KBRI Bratislava. Penyusunan LKj KBRI Bratislava Tahun 2016 diharapkan dapat memberikan informasi mengenai capaian, evaluasi dan analisis pencapaian kinerja sasaran KBRI Bratislava selama tahun 2016, khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral Indonesia – Slowakia sehingga dapat digunakan sebagai bahan perbaikan perencanaan kinerja secara berkelanjutan dan menjadi tolok ukur bagi upaya peningkatan kinerja KBRI Bratislava di masa mendatang. B. TUGAS DAN FUNGSI Berdasarkan Keputusan Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Nomor SK.06/OT/VI/2004/01 Tahun 2004 tanggal 1 Juni 2004 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perwakilan Republik Indonesia di Luar Negeri pada Lampiran 1, Perwakilan RI yang berkedudukan di Bratislava adalah Perwakilan Diplomatik RI dengan wilayah akreditasi Republik Slowakia, memiliki indeksasi perwakilan 2,14 dan dipimpin oleh seorang Kepala Perwakilan yang memiliki tugas pokok mewakili, merundingkan, mempromosikan, melindungi kepentingan nasional (Pemerintah dan Warga Negara Republik Indonesia) di Negara Penerima dan/ atau Organisasi Internasional di Wilayah Kerjanya. Berdasarkan tugas pokok tersebut Perwakilan RI Bratislava menjalankan fungsi sebagai berikut: 1. Peningkatan dan pengembangan kerja sama politik dan keamanan, ekonomi, sosial dan

budaya dengan negara penerima dan atau organisasi internasional; 2. Peningkatan persatuan dan kesatuan, serta kerukunan antar sesama WNI di luar negeri; 3. Pengayoman, pelayanan, perlindungan dan pemberian bantuan hukum dan fisik kepada

WNI dan Badan Hukum Indonesia dalam hal terjadi ancaman dan/atau masalah hukum di negara penerima, sesuai dengan peraturan perundang-undangan nasional, hukum internasional, dan kebiasaan internasional;

4. Pengamatan, penilaian dan pelaporan mengenai situasi dan kondisi negara penerima; 5. Konsuler dan protokol;

BAB I PENDAHULUAN

Page 2: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

2

6. Perbuatan hukum untuk dan atas nama Negara dan Pemerintah Republik Indonesia dengan negara penerima;

7. Penyelenggaraan manajemen kepegawaian, keuangan, perlengkapan, pengamanan internal perwakilan, komunikasi dan persandian;

8. Fungsi-fungsi lain sesuai dengan hukum dan praktik internasional.

C. STRUKTUR ORGANISASI Berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 108 Tahun 2003 tanggal 31 Desember 2003 tentang Organisasi Perwakilan Republik Indonesia di Luar Negeri Bab IV Pasal 8 dan Pasal 9 mengenai Susunan Organisasi Perwakilan, maka ditetapkan bahwa KBRI Bratislava sebagai Perwakilan Diplomatik terdiri dari: 1. Unsur Pimpinan, yaitu Duta Besar LBBP RI sebagai Kepala Perwakilan. 2. Unsur Pelaksana, yaitu Pejabat Diplomatik dan Konsuler. 3. Unsur Penunjang, yaitu Penyelenggara Administrasi dan Kerumahtanggaan Perwakilan

Diplomatik. Selanjutnya, berdasarkan Keputusan Perwakilan RI Nomor SK.334/SK/DB/IX/2016 Tahun 2016 tanggal 26 Oktober 2016, ditetapkan bahwa Susunan Organisasi KBRI di Bratislava terdiri dari:

Page 3: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

3

D. ASPEK STRATEGIS ORGANISASI KBRI Bratislava sebagai wakil Pemerintah, Negara dan Bangsa Republik Indonesia dan sebagai salah satu ujung tombak pelaksanaan politik luar negeri dan penyelenggara hubungan luar negeri Indonesia di Slowakia secara konsisten selalu berupaya untuk melaksanakan seluruh tugas, kinerja dan fungsinya demi mewakili dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kepentingan nasional. Dalam menyikapi tantangan dan dinamika terkini, KBRI Bratislava juga terus memikirkan dan menjalankan inisiatif baru dalam pengembangan dan perluasan kerja sama, dengan tetap berkoordinasi dengan Pusat mengingat peningkatan hubungan bilateral antara Indonesia dan Slowakia tersebut perlu dikelola dan dikembangkan secara intensif sesuai dengan kebijakan luar negeri Indonesia. Sepanjang tahun 2016, peran strategis Slowakia bagi Indonesia semakin meningkat baik dari segi politik, perdagangan, investasi, pariwisata, pendidikan, sosial budaya serta hubungan antar masyarakat. Salah satu contoh peran strategis Slowakia pada tahun 2016 adalah keketuaan Slowakia pada Dewan Uni Eropa (Juni – Desember 2016). Contoh lain dari meningkatnya peran strategis Slowakia adalah di bidang ekonomi. Jika dibandingkan dengan negara-negara anggota Uni Eropa lainnya, perekonomian Slowakia pada tahun 2016 dapat menjaga momentum pertumbuhan positif ditengah situasi perekonomian global yang kurang kondusif. Sepanjang tahun 2016, perekonomian Slowakia tetap tumbuh karena mendapat dukungan dari pertumbuhan konsumsi domestik yang terus meningkat. Meningkatnya peran strategis Slowakia pada tahun 2016 tersebut telah dimanfaatkan oleh KBRI Bratislava untuk kepentingan diplomasi politik, ekonomi, sosial-budaya maupun peningkatan kerja sama pada beberapa bidang lain yang menjadi prioritas seperti bidang pertanian dan ketahanan pangan, energi terbarukan, perdagangan dan investasi serta pendidikan tinggi.

Page 4: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

4

A. RENCANA STRATEGIS Perencanaan Kinerja KBRI Bratislava sesuai dengan sasaran strategis yang telah ditetapkan dalam Rencana Strategis (RENSTRA) tahun 2015-2019 yang mencakup visi, misi, tujuan, dan sasaran strategis sebagai berikut: 1. Pernyataan Visi Visi KBRI Bratislava dalam memperjuangkan kepentingan nasional Indonesia di Slowakia adalah "Menjadi ujung tombak dalam mewujudkan wibawa diplomasi Indonesia di Slowakia" 2. Pernyataan Misi Dalam rangka menerjemahkan visi tersebut di atas, misi KBRI Bratislava akan diarahkan kepada upaya untuk:

1. Memperkuat peran KBRI Bratislava dalam memajukan kepentingan nasional melalui kerja sama dengan Slowakia; Memperkuat adalah menjadikan lebih kuat (memperkukuh, memperteguh, mempererat). Peran KBRI Bratislava adalah keikutsertaan dan partisipasi aktif yang diharapkan dimiliki oleh KBRI Bratislava. Kepentingan nasional ialah amanat yang tertera pada UUD 1945 yang pada periode 2014 – 2019 ditekankan pada terwujudnya Indonesia yang sejahtera, demokratis dan berkeadilan.

2. Meningkatkan kapasitas KBRI Bratislava yang mumpuni dalam mendukung misi diplomasi di Slowakia. Meningkatkan merupakan upaya menaikkan (derajat, taraf, dsb); mempertinggi; memperhebat (kinerja dsb). Kapasitas adalah tingkat kemampuan berproduksi secara optimal dari sebuah fasilitas biasanya dinyatakan sebagai jumlah output pada satu periode waktu tertentu. Mumpuni ialah mampu melaksanakan tugas dengan baik (tanpa bantuan orang lain); menguasai keahlian (kecakapan, keterampilan) tinggi. Misi diplomasi adalah perutusan yang dikirimkan oleh negara ke negara lain untuk melakukan tugas khusus di bidang diplomasi.

3. Tujuan dan Sasaran Strategis Memperhatikan hal tersebut dan dalam rangka visi dan misi KBRI Bratislava, maka ditetapkan tujuan strategis sebagai berikut:

1. Kepemimpinan dan peran KBRI Bratislava dalam kerja sama internasional dengan Slowakia; Kepemimpinan dan peran adalah kemampuan untuk mempengaruhi suatu kelompok untuk mencapai tujuan dan ikut serta serta berpartisipasi aktif. Kerjasama internasional merupakan bentuk hubungan yang dilakukan oleh suatu negara dengan negara lain yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan rakyat

2. Nilai manfaat ekonomi, keuangan, dan pembangunan yang optimal melalui hubungan dengan Slowakia. Nilai manfaat ekonomi ialah jumlah nominal manfaat secara ekonomi, keuangan dan pembangunan yang diraih dari berbagai kerjasama dan hubungan perdagangan, investasi dan pariwisata antar negara.

BAB II PERENCANAAN KINERJA

Page 5: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

5

Untuk mencapai tujuan tersebut di atas, maka ditetapkan sasaran strategis sebagai berikut: 1. Sasaran Strategis 1:

Meningkatnya dukungan negara Slowakia terhadap kedaulatan NKRI/Pembangunan infrastruktur kemaritiman/kerjasama bilateral dan isu-isu global;

2. Sasaran Strategis 2: Peningkatan peran KBRI Bratislava dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di negara akreditasi;

3. Sasaran Strategis 3: Peningkatan peran KBRI Bratislava dalam menciptakan nilai manfaat ekonomi, dan pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia;

4. Sasaran Strategis 4: Menguatnya peran soft power diplomasi yang dilakukan oleh KBRI Bratislava di Slowakia;

5. Sasaran Strategis 5: Meningkatnya pelayanan dan perlindungan WNI/BHI di Slowakia;

Dalam rangka menilai dan mengukur pencapaian sasaran-sasaran dimaksud, KBRI Bratislava menetapkan indikator kinerja utama sebagai berikut: 1. Persentase rekomendasi hasil kajian komprehensif KBRI Bratislava yang ditindaklanjuti

stakeholders; 2. Persentase realisasi rencana aksi/inisiatif yang dimplementasikan; 3. Persentase peningkatan trade, tourism, and investment (TTI); 4. Persentase publik di negara akreditasi yang berpandangan positif terhadap Indonesia; 5.1 Presentasi perwasalahan WNI dan BHI di luar negeri yang diselesaikan; dan 5.2 Persentase responden atau pengguna jasa yang menyatakan puas atas pelayanan

kekonsuleran. B. PENETAPAN KINERJA TAHUN 2016 Penetapan Kinerja dalam bentuk Pernyataan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 yang telah ditandatangani oleh Duta Besar RI dan Menteri Luar Negeri RI adalah sebagai berikut:

No. SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1 Menguatnya peran Perwakilan RI dalam mendukung diplomasi maritim dan perbatasan/pengembangan infrastruktur poros maritim Indonesia/kerjasama bilateral dan isu-isu global

Persentase rekomendasi hasil kajian komprehensif Perwakilan RI yang ditindaklanjuti stakeholders

55%

2 Peningkatan peran Perwakilan RI dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di negara akreditasi

Persentase realisasi rencana aksi/inisiatif yang diimplementasikan

55%

3 Peningkatan peran Perwakilan RI menciptakan nilai manfaat ekonomi, dan pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia

Persentase peningkatan trade, tourism, and investment (TTI)

3%

Page 6: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

6

4 Menguatnya peran soft power diplomasi yang dilakukan oleh Perwakilan RI di negara akreditasi

Persentase publik di negara akreditasi yang berpandangan positif terhadap Indonesia

55%

5 Meningkatnya pelayanan dan perlindungan WNI/BHI serta pemberdayaan diaspora di Bratislava

Presentasi permasalahan WNI dan BHI di luar negeri yang diselesaikan

100%

Presentasi responden atau pengguna jasa yang menyatakan puas atas pelayanan kekonsuleran

80%

6 Meningkatnya penerapan manajemen kinerja dan anggaran yang akuntabel

Nilai hasil evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) Perwakilan yang dilakukan Itjen dan BPO

66 (B)

Presentasi Realiasi Anggaran (SP2D) terhadap Alokasi DIPA Perwakilan

95%

Dalam Penetapan Kinerja Tahun 2016 yang ditandatangani pada tangal 29 Januari 2016, sebagaimana disampaikan di atas, terdapat 6 (enam) Sasaran Strategis yang ditetapkan untuk mencapai Tujuan, Misi dan Visi Perwakilan RI. Sasaran Strategis dimaksud adalah: 1. Sasaran Strategis 1: Menguatnya peran Perwakilan RI dalam mendukung

diplomasi maritim dan perbatasan/pengembangan infrastruktur poros maritim Indonesia/kerjasama bilateral dan isu-isu global.

2. Sasaran Strategis 2: Peningkatan peran Perwakilan RI dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di negara akreditasi.

3. Sasaran Strategis 3: Peningkatan peran Perwakilan RI menciptakan nilai manfaat ekonomi, dan pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia

4. Sasaran Strategis 4: Menguatnya peran soft power diplomasi yang dilakukan oleh Perwakilan RI di negara akreditasi

5. Sasaran Strategis 5: Meningkatnya pelayanan dan perlindungan WNI/BHI serta pemberdayaan diaspora di Bratislava.

6. Sasaran Strategis 6: Meningkatnya penerapan manajemen kinerja dan anggaran yang akuntabel

Meskipun demikian pada tahun 2016, sasaran strategis yang perlu dianggap penting diungkapkan pencapaiannya adalah 5 sasaran strategis (sasaran strategis 1 s.d. 5). Masing-masing Sasaran Strategis telah ditetapkan IKU (Indikator Kinerja Utama). Pemilihan IKU didasarkan antara lain pada pertimbangan kemudahan dalam metode, alat, dan sumber data yang dipergunakan untuk mengukur kinerja masing-masing. Penetapan target juga diupayakan serealistis mungkin tanpa menutup kemungkinan untuk ditinjau kembali setiap tahunnya apabila target yang ditetapkan jauh dari batas toleransi yang bisa diterima.

Page 7: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

7

A. Gambaran Umum Akuntabilitas Kinerja Tahun 2016 Sasaran strategis KBRI Bratislava diukur dengan beberapa IKU yang disusun dengan orientasi kepada hasil (outcome) dan tidak pada kegiatan. IKU tersebut dilengkapi dengan manual IKU yang mencakup juga definisi beserta formulasi perhitungan, sehingga perhitungan capaian lebih terukur. Walaupun capaian terlihat lebih kecil dari yang sebelumnya, tetapi capaian tersebut sesuai dengan formulasi perhitungan dalam manual IKU dan mengungkapkan kinerja KBRI Bratislava secara lebih akuntabel melalui hasil-hasil yang dicapai sebagaimana ditunjukan oleh pencapaian Sasaran Strategis berdasarkan IKU yang ditetapkan. Secara keseluruhan, tingkat capaian kinerja KBRI Bratislava pada tahun 2016 adalah sebesar 133,32%. Secara umum dapat disampaikan garis besar pencapaian dimaksud sebagai berikut:

Sasaran Strategis I: KBRI Bratislava sepanjang tahun 2016 telah mengupayakan serangkaian pendekatan kepada pemangku kepentingan (stakeholders) di negara akreditasi terkait dengan dukungan negara Slowakia baik terhadap kedaulatan NKRI maupun kerjasama bilateral dan isu-isu global. Pada tahun 2016, tercatat 2 (dua) dari 3 (tiga) rekomendasi dan hasil kajian yang ditindaklanjuti terkait upaya peningkatan kerja sama bilateral di berbagai bidang yang dilakukan oleh KBRI. Pertama, Rekomendasi peningkatan kejasama bilateral Indonesia - Slowakia yang ditindaklanjuti dalam bentuk kehadiran pembicara dari Indonesia pada acara Globlec, pertemuan dengan Kepala Kepolisian Slowakia, pendekatan untuk memperoleh dukungan pemberian bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia untuk memasuki wilayah Uni Eropa dan dukungan pencabutan larangan terbang ke Eropa untuk maskapai penerbangan Indonesia, dan; Kedua, kajian peluang pengembangan hubungan perdagangan bilateral Indonesia - Slowakia yang ditindaklanjuti dalam bentuk keikutsertaan perwakilan industri peralatan militer dari Slowakia pada Indo Defence 2016 dan kunjungan pengusaha furnitur Indonesia ke Slowakia serta keterlibatan perusahaan Slowakia dalam proyek water management di Indonesia.

Sasaran Strategis 2: Peningkatan peran KBRI Bratislava dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di negara akreditasi diimplementasikan dalam bentuk rencana aksi dari perjanjian ataupun kesepakatan yang telah dicapai antara kedua negara. Pada tahun 2016 terdapat 2 (dua) dari 3 (tiga) rencana aksi sebagai implementasi dari perjanjian ataupun kesepakatan yang berhasil dilaksanakan. Kedua rencana aksi tersebut antara lain: Pertama, tindak lanjut dari MoU pengembangan gandum tropis antara Indonesia dengan Slowakia yang diimplementasikan dalam bentuk pertemuan antara Duta Besar RI dengan Minister of Agriculture and Rural Development Slowakia; dan Kedua peningkatan kerja sama di bidang politik khususnya terkait dukungan Slowakia terhadap pencalonan wakil Indonesia di berbagai badan/lembaga internasional.

Sasaran Strategis 3: Dalam rangka mencapai sasaran peningkatan peran KBRI Bratislava menciptakan nilai manfaat ekonomi, dan pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia, pada tahun 2016 KBRI telah melaksanakan serangkaian pendekatan, pertemuan/forum bisnis, promosi dagang, investasi dan pariwisata yang melibatkan pemangku kepentingan di negara akreditasi dan Indonesia. Hasil kongkrit dari upaya-upaya untuk menciptakan nilai manfaat

BAB III AKUNTABILITAS KINERJA

Page 8: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

8

ekonomi yang telah dilaksanakan KBRI pada tahun 2016 tersebut secara langsung maupun tidak langsung tercermin dari semakin membaiknya hubungan ekonomi bilateral antara kedua negara pada tahun 2016. Di bidang perdagangan, pertumbuhan volume perdagangan antara Indonesia dengan Slowakia pada tahun 2016 menunjukan adanya peningkatan yang cukup signifikan jika dibandingkan dengan tahun 2015 yang banyak dipengaruhi oleh kondisi perekonomian baik di tingkat regional dan global yang membawa dampak signifikan terhadap performa perkenomian masing-masing negara. Apabila dilihat dari hubungan perdagangan maka Indonesia selalu berada pada posisi yang diuntungkan dimana surplus perdagangan selalu berada di pihak Indonesia. KBRI senantiasa melakukan upaya-upaya dan terobosan baru untuk dapat meningkatkan volume perdagangan antara kedua negara. Di bidang investasi, sebagai negara yang sangat bergantung kepada investasi, Slowakia sulit diharapkan menjadi sumber investasi asing bagi Indonesia. Beberapa proyek investasi di sektor energi seperti pembangunan pembangkit tenaga listrik telah dijajaki di beberapa wilayah di Indonesia, namun sejauh ini belum terealisasi karena masih terkendala dengan masalah pendanaan proyek khususnya dari pihak mitranya di Indonesia. Data realisasi investasi yang dimuat di website BKPM juga menunjukan adanya beberapa proyek investasi Slowakia yang belum terealisasi. Perhitungan pencapaian kinerja KBRI Bratislava di sektor pariwisata dihitung dari rata-rata jumlah wisatawan Slowakia yang berkunjung ke Indonesia pada 2014 – 2015 (baseline) untuk melihat pertumbuhan jumlah wisatawan asing asal Slowakia yang berkunjung ke Indonesia pada periode Januari – Agustus 2016 secara lebih riil.

Sasaran Strategis 4: Dalam rangka mencapai sasaran memperkuat peran soft power diplomasi, KBRI Bratislava pada tahun 2016 telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan pandangan positif masyarakat Slowakia terhadap Indonesia melalui sejumlah program baik berupa pembinaan kelompok seni (gamelan, tari dan Angklung), partisipasi Indonesia pada berbagai festival dan kompetisi internasional, kuliah umum dan seminar mengenai Indonesia, maupun dalam bentuk dukungan/fasilitasi untuk kegiatan-kegiatan promosi Indonesia oleh Friends of Indonesia dan pada sejumlah program budaya dan pariwisata di Slowakia, terutama pada berbagai kegiatan besar yang menjadi pusat atraksi dan interaksi baik masyarakat lokal maupun internasional. Kegiatan-kegiatan promosi terpadu mengenai Indonesia memperoleh apresiasi tinggi dari para mitra KBRI dan masyarakat setempat. Kegiatan-kegiatan promosi tersebut juga telah berhasil melibatkan banyak warga setempat dan internasional di samping menggerakkan diaspora Indonesia, yang mana telah memperkaya dan mengoptimalkan promosi di negara akreditasi.

Sasaran Strategis 5: Dalam rangka meningkatkan pelayanan dan perlindungan WNI/BHI serta pemberdayaan diaspora di Bratislava, KBRI telah melakukan terobosan baru pada tahun 2016 seperti mengupayakan pembayaran jasa konsuler melalui transfer bank dan penyeragaman tarif kekonsuleran dalam mata uang Euro dengan perwakilan lain di Eropa. Selain itu untuk meningkatkan pelayanan, perlindungan serta pembinaan WNI di negara akreditasi, KBRI juga melakukan kunjungan/sosialisasi kekonsuleran ke kantong-kantong WNI di Slowakia. Dalam rangka meningkatkan jejaring khususnya dengan pemangku kebijakan terkait di negara akreditasi, KBRI telah mengupayakan pendekatan dan koordinasi dengan instansi terkait di Slowakia dalam rangka meningkatkan perlindungan dan pelayanan kepada WNI di wilayah kerja.

Page 9: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

9

B. Capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) KBRI Bratislava Capaian IKU diperoleh dengan membandingkan realisasi kinerja dengan target kinerja yang telah ditetapkan dalam Renstra KBRI Bratislava Tahun 2015-2019 dan PK tahun 2016. Secara keseluruhan, capaian tersebut dirangkum dalam tabel berikut.

Capaian Indikator Kinerja Utama KBRI Bratislava

No Sasaran IKU Target Capaian Informasi Kinerja Jumlah Realisasi Data Dukung

1 Menguatnya peran Perwakilan RI dalam mendukung diplomasi maritim dan perbatasan/pengembangan infrastruktur poros maritim Indonesia/kerjasama bilateral dan isu-isu global

Persentase rekomendasi hasil kajian komprehensif KBRI Bratislava yang ditindaklanjuti stakeholder

55% 121,20% Rekomendasi peningkatan kerjasama bilateral Indonesia – Slowakia bidang politik antara lain kehadiran pembicara Indonesia pada Globsec, inisiatif kerjasama antara Kepolisian RI dengan Slowakia, dan pendekatan terkait dukungan bagi pemberian bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia ke wilayah Uni Eropa dan dukungan pencabutan larangan terbang ke Eropa untuk maskapai penerbangan Indonesia

1

66,66% Brafaks penyampaian daftar rencana kegiatan/seminar/konferensi yang terkait bidang tugas alat kelengkapan Dewan/Komisi, Badan, Mahkamah Kehormatan Dewan TA 2016, Brafaks laporan KBRI Bratislava pertemuan dengan Kepala Kepolisian Slowakia, Brafaks laporan Market Intelligence KBRI Bratislava, Brafaks laporan KBRI Bratislava re kunjungan misi dagang produk mebel Indonesia ke Slowakia, Brafaks laporan KBRI Bratislava re penjajakan kerjasama perusahaan pengelola sumber daya air Slowakia dengan Indonesia

Rekomendasi pengembangan hubungan perdagangan bilateral Indonesia – Slowakia, khususnya tindak lanjut kajian potensi pasar furnitur Slowakia, kehadiran perwakilan industri militer Slowakia pada Indo Defence 2016 dan keterlibatan perusahaan Slowakia dalam proyek water management di Indonesia

1

2 Peningkatan peran Perwakilan RI dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di negara akreditasi

Presentase realisasi rencana aksi sebagai implementasi dari perjanjian/kesepakatan

55% 121,20% Implementasi MoU Kerjasama Pengembangan Gandum Tropis

1

66,66% Brafaks laporan KBRI Bratislava Pertemuan dengan Ministrer of Agriculture & Rural Development Slovakia, Brafkas laporan KBRI Bratislava Saling dukung pencalonan Indonesia dan Slowakia

Kerja sama di bidang politik khususnya terkait dukungan Slowakia terhadap pencalonan wakil Indonesia di berbagai badan/lembaga internasional.

1

3 Peningkatan peran Perwakilan RI menciptakan nilai manfaat ekonomi, dan pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia

Persentase peningkatan trade, tourism & Investment

3%

185,33%

Rata-rata nilai perdagangan Indonesia-Slowakia 2013-2014

US$ 144.260.000

13,40% Data Statistik Yang Dikeluarkan Slovak Statistical Office Nilai perdagangan

Indonesia – Slowakia 2015

US$ 146.014.000

Rata-rata jumlah wisatawan Slowakia ke Indonesia pada tahun dasar (2013-2014)

3.798 3,28% Data Statistik Dinas Pariwisata Bali

Jumlah wisatawan Slowakia ke Indonesia Tahun 2015*

4.048

Realisasi Investasi Slowakia di Indonesia 2015

0 0% Data BKPM

Realisasi Investasi Slowakia di Indonesia tahun 2016

0

4 Menguatnya peran soft power diplomasi yang dilakukan oleh Perwakilan RI di negara akreditasi

Persentase publik di Bratislava yang berpandangan positif terhadap Indonesia

55% 147,18 Penyelenggaraan promosi wisata dan budaya Indonesia di Slowakia

6 80.95% Brafaks laporak KBRI Bratislava, data Fungsi Sosbud

Jumlah diaspora yang digalang

4

Jumlah publikasi positif tentang Indonesia

2

Page 10: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

10

Jumlah anggota kelompok kesenian yang dibina

14

Penyelenggaraan misi kesenian /kebudayaan Indonesia di Slowakia

2

Penyelenggaraan kompetisi menulis tengan Indonesia untuk pelajar SLTA di Slowakia

5

5 Meningkatnya pelayanan dan perlindungan WNI/BHI serta pemberdayaan diaspora di Bratislava

Presentasi permasalahan WNI dan BHI di luar negeri yang diselesaikan

100% 100% Jumlah kasus/sengketa WNI yang ditangani

4 100% Data Fungsi Konsuler

Jumlah kasus/sengketa WNI yang diselesaikan

4

Persentase responden atau pengguna jasa yang menyatakan puas atas pelayanan kekonsuleran

80% 125% Jumlah dokumen kekonsuleran yang dikeluarkan dengan tepat waktu

20 100% Rekapitulasi data Fungsi Konsuler

Total Capaian

799,91/6= 133,32%

C. Analisis Pencapaian Sasaran Pengukuran kinerja pencapaian Sasaran Strategis melalui IKU setidaknya dapat mengambarkan tingkat keberhasilan KBRI Bratislava dalam pencapaian sasaran yang ditetapkan pada tahun 2016.

Sasaran Strategis 1: Menguatnya peran Perwakilan RI dalam mendukung diplomasi maritim dan perbatasan/pengembangan infrastruktur poros maritim Indonesia/kerjasama bilateral dan isu-isu global

Untuk mengukur pencapaian sasaran ini, telah ditetapkan Indikator Kinerja Utama (IKU) dengan ukuran persentase rekomendasi hasil kajian komprehensif KBRI Bratislava yang ditindaklanjuti stakeholders. Dalam kaitan ini, KBRI telah melakukan serangkaian kegiatan mendukung pencapaian kinerja ini. Salah satu capaian dari rekomendasi KBRI adalah terkait peningkatan kerjasama bilateral Indonesia – Slowakia bidang politik yang antara lain berupa (1) kehadiran pembicara Indonesia pada GLOBSEC 2016, (2) inisiatif kerjasama antara Kepolisian RI dengan Slowakia, dan (3) pendekatan terkait dukungan pemberian bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia untuk memasuki wilayah Uni Eropa dan dukungan pencabutan larangan terbang ke Eropa untuk maskapai penerbangan Indonesia.

Kehadiran pembicara Indonesia pada GLOBSEC 2016 Bratislava Global Security Forum atau disingkat GLOBSEC merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh the Slovak Atlantic Commission (SAC), sebuah organisasi independent, non-pratisan dan bukan organisasi pemerintah yang aktif bergerak pada permasalahan keamanan internasional dan agenda kebijakan. Pada pelaksanaannya, SAC bekerjasama dengan Kementerian Luar Negeri Slowakia. Forum GLOBSEC merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan pada semester pertama (April – Mei) dan mengundang sejumlah kepala pemerintahan dari Eropa, para menteri (Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan dari Eropa dan Amerika Serikat) serta pemerhati masalah internasional dari negara-negara tertentu. Mengingat forum GLOBSEC merupakan salah satu forum yang mempunyai peran dan pengaruh signifikan dalam perumusan kebijakan maupun rekomendasi terhadap isu-isu keamanan internasional dan regional, maka pada tahun 2016 KBRI telah melakukan kajian khususnya terkait penguatan peran dan keterlibatan Indonesia pada pembahasan isu-isu kemanan internasional dan regional di forum tersebut yang diharapkan dapat memberikan

Page 11: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

11

kontribusi bagi peningkatan pengaruh Indonesia baik di level internasional maupun regional, khsusunya di kawasan Eropa Tengah. Kajian penguatan peran dan keterlibatan Indonesia pada forum GLOBSEC tersebut diimplementasikan dalam bentuk kehadiran pembicara dari Indonesia baik dari kalangan pemerintah maupun pengamat, akademisi, peneliti dan pihak terkait lainnya pada forum tersebut. Untuk merealisasikan inisiatif tersebut, KBRI Bratislava telah melakukan pendekatan baik kepada pihak penyelenggara (GLOBSEC Project Director dan Project Coordinator), dalam hal ini pihak SAC maupun kepada Kementerian Luar Negeri Slowakia sebagai mitra penyelenggara forum GLOBSEC. Sebagai hasil nyata dari pendekatan yang dilakukan oleh KBRI Bratislava, pada forum GLOBSEC 2016 Duta Besar RI telah diundang sebagai salah satu peserta dan turut diundang juga sejumlah pakar dari Indonesia yang salah satunya diundang sebagai pembicara pada forum tersebut.

Inisiatif kerjasama antara Kepolisian RI dengan Slowakia Sebagai tindak lanjut dari kunjungan personil Puslabfor Polri ke Slowakia pada tahun 2016 yang berkunjung ke laboratorium forensik kepolisian Slowakia yang dikoordinir oleh pihak ketiga (perusahaan swasta) Slowakia yang menyediakan peralatan dan perlengkapan bagi keperluan laboratorium forensik, KBRI Bratislava berinisiatif untuk mengadakan pertemuan atara Duta Besar RI dengan Kepala Kepolisian Slowakia dalam rangka meningkatkan persahabatan dengan kepolisian Slowakia dan penjajakan kerjasama antara pihak kepolisian Slowakia dengan Polri.

Kunjungan personil Puslabfor Polri ke Slowakia, 3 Mei 2016

Pertemuan Duta Besar RI dengan President of the Police Corps of the Slovak Republic (Kepala Kepolisian Slowakia) berlangsung pada tanggal 6 Oktober 2016. Pada kunjungan tersebut, Duta Besar RI diterima oleh Kepala Kepolisian Slowakia, Gen. PaedDr. Tibor Gaspar dan Dr. Jaroslav Pal’ov, Director of International Police Cooperation Bureau. Pokok-pokok pembicaraan yang disampaikan Duta Besar RI pada pertemuan dengan Kepala Kepolisian Slowakia adalah sebagai berikut:

Kerjasama penanggulangan bahaya/ancaman terorisme antara BNPT dengan lembaga sejenis yang berada dibawah naungan kepolisian Slowakia, dalam hal upaya pencegahan tindak serangan terorisme, perlindungan terhadap tindak terorisme, deradikalisasi pelaku pihak terorisme, dan perlindungan secara nasional dari serangan terorisme. Hal ini dilakukan melalui upaya pertukaran informasi, data dan pelatihan personil kepolisian;

Menawarkan kesempatan mengikuti pelatihan dan pendidikan khusus Jakarta Centre for Law Enforcement Cooperation (JCLEC) Semarang dan menawarkan pertukaran

Page 12: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

12

pengiriman instruktur polisi di bidang pelatihan dalam upaya memerangi/menanggulangi kejahatan yang bersifat transnasional dengan fokus utamanya dalam upaya counter-terrorism, serta mengikuti sejumlah pelatihan termasuk seminar dan workshops;

Menjajaki kerjasama forensik pihak kepolisian Slowakia dengan Polri, sebagai tindak lanjut kunjungan personil Puslabfor Polri berkunjung ke laboratorium forensik kepolisian Slowakia;

Upaya menjalin kerjasama untuk penanggulangan kejahatan dunia maya (cyber crime) sebagai antisipasi timbulnya kejahatan di bidang tersebut;

Saling pengakuan bagi SIM yang dikeluarkan oleh Korlantas Polri untuk dapat dipergunakan di Slowakia dan SIM yang diterbitkan oleh kepolisian Slowakia guna dipakai di Indonesia.

Pihak kepolisian Slowakia menyambut baik usulan bidang kerjasama diatas mengingat kepolisian Slowakia juga menghadapi bahaya/ancaman tindak terorisme, selain juga sudah munculnya kejahatan dunia maya di Slowakia. Pihak kepolisian Slowakia juga menyampaikan kesediaannya untuk bertemu dengan delegasi Polri pada konferensi Interpol di Bali, 7-10 November 2016 untuk penjajakan kerjasama.

Pendekatan terkait pemberian bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia untuk memasuki wilayah Uni Eropa dan dukungan pencabutan larangan terbang ke Eropa untuk maskapai penerbangan Indonesia

Sebagai tanggapan atas permintaan pusat untuk memberikan rekomendasi terkait pemberian bebas visa ke Slowakia dan kelangsungan penerbangan Indonesia ke Uni Eropa, KBRI Bratislava melakukan berbagai pendekatan ke pihak-pihak terkait di Slowakia seperti Kementerian Transportasi, Konstruksi dan Pembangunan Wilayah Republik Slowakia dan juga ke Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa Slowakia dalam rangka memberikan informasi terkini mengenai langkah-langkah yang telah dilakukan oleh pihak terkait di Indonesia dalam upayanya memperbaiki tingkat keselamatan penerbangan/corrective actions dan termasuk upaya pembenahan/penataan keselamatan di bandaranya. Pada pertemuan antara Duta Besar RI dan Utusan Khusus Menteri Perhubungan RI dengan Director General for Europe and Foreign Affairs, Ministry of Transport, Construction and Regional Development pada tanggal 10 Agustus 2016, disampaikan sejumlah langkah kongkrit terkait aspek keselamatan penerbangan baik armada pesawat maupun bandara, sehingga di tahun 2016 terdapat sejumlah maskapai penerbangan Indonesia yang dapat terbang ke Eropa berdasarkan keputusan EASA dan maskapai Garuda Indonesia mendapatkan sertifikasi penerbangan kategori pertama dari FAA sehingga dapat terbang kembali ke Amerika Serikat. Dalam tanggapannya, pihak Slowakia menyambut baik kemajuan yang telah dicapai oleh Indonesia di bidang transportasi khususnya transportasi udara dan mengindikasikan siap memberikan dukungan untuk membantu Indonesia (sejumlah maskapai penerbangan Indonesia) keluar dari daftar “black list” dengan catatan sejumlah maskapai penerbangan Indonesia yang terkena “black list” harus terlebih dahulu memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh ICAO dan EASA. Sementara itu, terkait permintaan dukungan dari Slowakia bagi diberikannya fasilitas bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia untuk memasuki wilayah Uni Eropa, Duta Besar RI pada tanggal 5 September 2016 telah melakukan pertemuan dengan Direktur Jenderal Politik, Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa. Pada pertemuan tersebut Duta Besar RI menjelaskan kepada Direktur Jenderal Politik, Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa mengenai perlunya diberikan fasilitas bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia untuk memasuki wilayah Uni Eropa. Direktur Jenderal Politik, Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa dalam balasannya menyampaikan bahwa Slowakia akan menanggapi positif

Page 13: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

13

permintaan dari Indonesia terkait bebas visa Schengen setelah dilakukan koordinasi antara Kemlu Slowakia dengan Kementerian Dalam Negeri Slowakia. Capaian dari rekomendasi hasil kajian komprehensif KBRI Bratislava pada tahun 2016 lainnya adalah terkait rekomendasi pengembangan hubungan perdagangan bilateral Indonesia – Slowakia, khususnya tindak lanjut (1) kajian potensi pasar furniture Slowakia, (2) kehadiran perwakilan industri militer Slowakia pada Indo Defence 2016 dan (3) keterlibatan perusahaan Slowakia dalam proyek water management di Indonesia.

Tindak lanjut kajian potensi pasar furniture Slowakia Produk furnitur merupakan salah satu komoditi ekspor Indonesia ke Slowakia. Saat ini produk-produk furnitur Indonesia sudah ada dan diperjualbelikan di Slowakia meskipun belum begitu banyak kuantitasnya mengingat Slowakia juga merupakan negara yang sektor industri furnitur mampu memenuhi kebutuhan pasar domestik dan juga ekspor. Umumnya produk-produk furnitur Indonesia yang diperjualbelikan di Slowakia adalah produk furnitur yang berbahan baku dari kayu jati (teak wood) seperti meja dan kursi untuk dining room dan living room. Menyadari peluang yang ditawarkan oleh pasar furnitur Slowakia masih terbuka cukup besar bagi produk furnitur Indonesia, maka pada tahun 2016 KBRI Bratislava telah menyusun kajian potensi pasar furnitur Slowakia bagi produk furnitur Indonesia. Kajian tersebut telah disampaikan KBRI kepada para pemangku kebijakan terkait di Indonesia untuk dapat digunakan sebagai bahan referensi dan juga bahan masukan untuk penentrasi pasar ataupun peningkatan ekspor produk-produk furnitur Indonesia ke pasar Slowakia. Sebagai tindak lanjut dari hasil kajian potensi pasar furnitur Slowakia bagi produk furnitur Indonesa yang disusun oleh KBRI Bratislava, Direktorat Eropa Tengah dan Timur Kementerian Luar Negeri berkerjasama dengan KBRI Bratislava telah menyelenggarakan kegiatan misi dagang produk furnitur Indonesia ke Slowakia yang dilaksanakan pada tanggal 26 September 2016. KBRI Bratislava telah menyusun program kunjungan misi dagang produk furnitur Indonesia selama kunjungan ke Slowakia dengan fokus utama adalah untuk meningkatkan kerjasama business to business antara pengusaha Indonesia dengan mitranya di Slowakia. Kegiatan yang akan diselenggarakan adalah sebagai berikut: a. Business meeting dengan mitra bisnis di Slowakia. Tujuan dari business meeting adalah untuk mendorong pelaku usaha Indonesia untuk

menjajaki peluang bisnis dengan mitranya di Slowakia, mendorong pengembangan pasar

melalui kontak langsung antara para pengusaha dan meningkatkan pemahaman para

pelaku bisnis di Slowakia mengenai potensi dan keunggulan produk furnitur Indonesia.

Beberapa hal pokok kegiatan business meeting, antara lain:

Kegiatan business meeting dibuka secara resmi oleh Duta Besar RI untuk Slowakia, dan dihadiri oleh Slovakia-Indonesia Chambers of Commerce, pengusaha furnitur Indonesia dan buyer/distributor produk furnitur di Slowakia. Para pelaku usaha Slowakia mengakui bahwa Indonesia memiliki kualitas produk furnitur yang sangat baik dan memiliki daya saing tinggi diantara produk furnitur dari negara lain.

Potensi kerjasama dan transaksi bisnis antara pengusaha produk furnitur kedua negara dijajaki dalam kegiatan business meeting yang diselenggarakan oleh KBRI.

Sejumlah pelaku usaha Slowakia menyampaikan akan menindaklanjuti hasil pertemuan tersebut dengan melakukan kunjungan langsung ke tempat produksi dan penjualan produk furnitur Indonesia pada awal tahun 2017.

Page 14: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

14

Business meeting pengusaha furnitur Indonesia dan Slowakia, 26 September 2016

Para pengusaha kedua negara memberikan apresiasi dan tanggapan antusias terhadap

penyelenggaraan kegiatan business meeting tersebut. Bagi pengusaha Slowakia, kegiatan

tersebut memberikan kesempatan untuk mendapatkan produk langsung dari pengrajin

dengan kualitas yang baik dan harga yang berdaya saing. Sementara bagi pengusaha

Indonesia, kegiatan tersebut memberikan dorongan positif untuk semakin meningkatkan

kualitas produk furnitur Indonesia dan memberikan kesempatan untuk mempromosikan

produk unggulan nasional di Slowakia.

b. Kunjungan ke perusahaan furnitur di Bratislava, Slowakia. Kunjungan ke perusahaan furnitur di Bratislava diharapkan dapat memberikan gambaran kongkrit kepada para pengusaha Indonesia mengenai peluang bisnis dan juga informasi pasar furnitur di Slowakia. Memanfaatkan momentum kunjungan ke Slowakia, pengusaha furnitur Indonesia berkunjung ke sentra penjualan produk furnitur “Jawa Furniture” dan “Sconto Nabytok” di Slowakia. Jawa Furniture merupakan sentra penjualan berbagai produk furnitur asal Indonesia, sementara Sconto Nabytok merupakan sentra penjualan produk furnitur dari beberapa negara produsen furnitur, termasuk Slowakia dan Polandia.

Kunjungan tersebut didampingi langsung oleh Dubes RI Slowakia dan bertujuan untuk menunjukkan produk-produk furnitur yang dijual di Slowakia serta pengetahuan tambahan melalui pengamatan langsung tentang daya saing produk Indonesia terhadap produk sejenis dari negara lain di Slowakia.

Kehadiran perwakilan industri militer Slowakia pada Indo Defence 2016 Peningkatan intensitas kunjungan pengusaha antara kedua negara merupakan salah satu indikator dan juga barometer peningkatan hubungan ekonomi antara Indonesia dan Slowakia. Menyadari pentingnya peningkatan kunjungan pengusaha antara kedua negara tersebut, KBRI Bratislava senantiasa mendorong dan juga memfasilitasi para pengusaha/perusahaan baik dari Indonesia dan juga Slowakia yang berencana/berminat untuk meningkatkan hubungan kerjasama bisnis dengan melakukan penjajakan ke Slowakia maupun ke Indonesia. Sebagai tanggapan atas permintaan pusat untuk menarik sebanyak mungkin pengusaha/perusahaan di negara aktreditasi untuk menghadiri berbagai kegiatan/eksebisi yang dilaksanakan di Indonesia seperti Indo Defence 2016, maka KBRI Bratislava dalam berbagai kesempatan telah melakukan pertemuan dan pendekatan kepada

Page 15: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

15

pengusaha/perusahaan potensial di Slowakia yang memiliki minat untuk mengembangkan kerjasama dengan mitranya di Indonesia. Sebagai informasi, industri peralatan militer merupakan salah satu industri unggulan Slowakia dan telah mempunyai reputasi yang sudah diakui dunia. Keunggulan dari segi teknis, keahlian dan sumber daya manusia telah berkontribusi terhadap kemajuan industri peralatan militer Slowakia selama ini. Sejumlah kerjasama antara perusahaan Slowakia dengan mitranya di Indonesia dalam hal pengadaan peralatan militer telah dilakukan dalam beberapa tahun belakangan ini. Kecenderungan peningkatan hubungan kerjasama tersebut telah berkontribusi pada peningkatan minat perusahaan-perusahaan peralatan militer Slowakia untuk menjajaki pasar Indonesia dan juga pembentukan kerjasama dengan perusahaan-perusahaan di Indonesia. Salah satu hasil kongkrit dari upaya pendekatan yang dilakukan oleh KBRI Bratislava adalah dengan hadirnya perwakilan perusahaan Kerametal s.r.o dari Slowakia pada Indo Defense 2016 di Jakarta. Selain itu, hadir juga pengusaha Slowakia yang mewakili kepentingan dari perusahaan Konstrukta Defence a.s yang pada tahun 2016 telah bertemu dengan KBRI dan menyampaikan minatnya untuk melakukan penjajakan pasar Indonesia untuk produk peralatan militer, kerjasama bisnis dengan mitranya di Indonesia dan berencana untuk melakukan kunjungan bisnis ke Indonesia.

Keterlibatan perusahaan Slowakia dalam proyek water management di Indonesia Sebagai bagian dari upaya mendukung kebijakan pemerintah dalam mengembangkan infrastruktur di Indonesia, KBRI Bratislava senantiasa berinisiatif maupun melakukan kajian yang dapat mendukung kebijakan pemerintah tersebut. Selain melalui inisiatif ataupun kajian, KBRI juga aktif melakukan penjajajakan dengan pihak-pihak terkait di Slowakia yang menawarkan keahlian dan teknologi bagi pengembangan infrastruktur di Indonesia. Salah satu contoh kongkrit penjajakan yang dilakukan oleh KBRI Bratislava adalah pertemuan KBRI dengan perusahaan Progroupe Sediment Removal pada tanggal 12 April 2016. Progroupe Sediment Removal merupakan perusahaan Slowakia yang bergerak di bidang sediment treatment dan water solution. Pada pertemuan tersebut, CEO perusahaan Progroupe Sediment Removal berkesempatan mempresentasikan perusahaannya dan menginformasikan mengenai aktifitas perusahaan Progroupe di Indonesia serta minat perusahaan Progroupe untuk berpartisipasi pada proyek-proyek terkait water management di Indonesia.

CEO Progroupe menjelaskan bahwa Progroupe yang didirikan pada tahun 2012 merupakan perusahaan yang secara khusus bergerak di bidang water management seperti pengerukan lumpur dengan menggunakan teknik dan teknologi yang lebih maju yang dapat diterapkan baik untuk pengerukan lumpur di danau, sungai maupun waduk untuk pembangkit listrik tenaga air. Dengan didukung oleh tenaga ahli, teknologi tinggi dan keahlian yang sudah teruji, Progroupe ingin melakukan ekspansi usahanya ke kawasan lain selain di kawasan Eropa.

Dalam rangka mengembangkan usahanya di kawasan Asia Tenggara, Perwakilan perusahaan Progroupe telah melakukan penjajakan ke Indonesia. Disampaikan oleh CEO Progroupe bahwa yang bersangkutan didampingi oleh Duta Besar Slowakia untuk Indonesia telah bertemu dengan Menteri PU dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono dan dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama pada bulan Maret 2016.

Page 16: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

16

Pada pertemuan dengan Menteri PU dan Perumahan Rakyat, perusahaan Progroupe menawarkan penerapan Dewatering Sediment Technology (DESET) pada proyek-proyek di Indonesia. Sedangkan pada pertemuan dengan Gubernur DKI, dibahas kemungkinan kerja sama dalam bidang water management. Pada kesempatan pertemuan tersebut, Gubernur DKI mengundang Duta Besar Slovakia untuk Indonesia dan perwakilan perusahaan Progroupe untuk meninjau waduk Pluit untuk mengetahui apakah mesin produk perusahaan Progroupe dapat beroperasi di waduk Pluit dan menghasilkan air bersih bagi warga rumah susun Muara Baru.

Ditegaskan oleh CEO Progroupe bahwa langkah-langkah yang ditempuh oleh persahaannya tersebut merupakan bukti kongkrit dari minat perusahaan Progroupe untuk masuk ke pasar Indonesia.

Duta Besar RI menyambut baik upaya yang telah dilakukan oleh perusahan Progroupe untuk menjajaki keterlibatan pada proyek-proyek terkait water management di Indonesia mengingat bidang water management merupakan salah satu unggulan dari Slowakia yang dapat ditawarkan kepada Indonesia. Disampaikan oleh Duta Besar RI bahwa Karakteristik geografis Indonesia yang banyak berhubungan dengan wilayah perairan dipandang sebagai pasar potensial bagi produk, teknologi dan keahlian yang dimiliki oleh perusahaan Progroupe.

Duta Besar RI juga mengharapkan kiranya keterlibatan perusahaan Progroupe pada proyek-proyek terkait water management di Indonesia tidak hanya dilihat dari skala yang lebih kecil yakni terselesaikannya proyek-proyek tersebut sesuai dengan rencana tetapi juga dilihat dari skala yang lebih luas yakni mendorong transfer pengetahuan, keahlian dan juga teknologi yang bermanfaat bagi Indonesia di masa yang akan datang. Selain rekomendasi/kajian yang telah tercapai pada tahun 2016, terdapat satu rekomendasi/kajian KBRI yang sudah ditanggapi tetapi dalam pelaksanaannya tidak dapat terealisasi karena adanya kendala teknis yang dihadapi baik oleh pihak Slowakia maupun pihak Indonesia. Rekomendasi/kajian tersebut adalah terkait dengan kunjungan anggota Parlemen Indonesia (DPR RI) ke Slowakia. Sebagai upaya untuk meningkatan kerjasama antar parlemen antara kedua negara, KBRI Bratislava pada tahun 2016 telah melakukan berbagai pendekatan, pertemuan dan koordinasi dengan instansi terkait di negara akreditasi dalam rangka meningkatkan hubungan kedua negara pada level yang lebih tinggi. Pendekatan, pertemuan dan koordinasi tersebut antara lain sebagai berikut: Sebagai tindak lanjut dari rencana kunjungan delegasi grup kerjasama bilateral DPR RI – Parlemen Slowakia pada tahun 2016, KBRI Bratislava telah melakukan koordinasi dengan National Council Slovak Republic untuk menyampaikan rencana kunjungan delegasi grup kerjasama bilateral DPR RI ke Slowakia. Dari hasil dari koordinasi dan komunikasi tersebut diperoleh informasi bahwa pihak Sekretariat Parlemen Slowakia akan berupaya menjadwalkan pertemuan antara delegasi grup kerjasama bilateral DPR RI dengan Parlemen Slowakia pada bulan April 2016. Pertimbangan pemilihan waktu kunjungan pada bulan April 2016 adalah bahwa pemilu legislatif/angggota parlemen Slowakia akan dilaksanakan pada 5 Maret 2016 dan diperkirakan dari tanggal pemilihan ini sampai dengan proses pelantikan anggota parlemen Slowakia memakan waktu sekitar satu bulan. KBRI Bratislava telah menyampaikan usulan waktu pertemuan tersebut kepada Sekretariat DPR RI.

Page 17: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

17

Pendekatan juga dilakukan oleh KBRI Bratislava kepada Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa untuk membahas lanjutan persiapan rencana kunjungan delegasi grup kerjasama bilateral DPR RI ke Slowakia. Dari hasil pertemuan dengan pihak Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa diperoleh masukan bahwa akan lebih baik apabila Komite Hubungan Luar Negeri Parlemen Slowakia telah terbentuk maka Sekretariat Jenderal DPR RI mengirimkan surat ucapan selamat dan menyampaikan keinginan berkunjung ke Slowakia dengan perkiraan waktu kunjungannya. Perkembangan terakhir yang diperoleh KBRI Bratislava terkait rencana kunjungan delegasi group kerjasama bilateral DPR RI ke Slowakia adalah bahwa renana kunjungan tersebut ditunda untuk sementara mengingat adanya ketidaksesuai waktu kunjungan. Penundaan rencana kunjungan delegasi grup kerjasama bilateral DPR RI ke Slowakia telah disampaikan Duta Besar RI kepada Wakil Ketua Parlemen Slowakia pada saat kunjungan kehormatan Duta Besar RI ke Wakil Ketua Parlemen Slowakia tanggal 29 September 2016.

IKU 1 Bidang Rekomendasi/kajian yang disampaikan

Rekomendasi/kajian yang

ditindaklanjuti

Rekomemdasi/kajian yang

tidak terlaksana

Nilai

Persentase rekomendasi hasil kajian komprehensif KBRI Bratislava yang ditindak-lanjuti stake-holders

Rekomendasi peningkatan kerjasama bilateral Indonesia – Slowakia bidang politik antara lain kehadiran pembicara Indonesia pada GLOBSEC, inisiatif kerjasama antara Kepolisian RI dengan Slowakia, dan pendekatan terkait dukungan bagi pemberian bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia ke wilayah Uni Eropa dan dukungan pencabutan larangan terbang ke Eropa untuk maskapai penerbangan Indonesia

1

1

Kajian kunjungan DPR RI ke Slowakia

1 1

Rekomendasi pengembangan hubungan perdagangan bilateral Indonesia – Slowakia, khususnya tindak lanjut kajian potensi pasar furniture Slowakia, kehadiran perwakilan industri militer Slowakia pada Indo Defence 2016 dan keterlibatan perusahaan Slowakia dalam proyek water management di Indonesia

1 1

Jumlah 3 2 1

Yang Diterima (%) 66,66%

Jumlah Rekomendasi dan Prakarsa yang disampaikan: 3

Jumlah Rekomendasi dan Prakarsa yang diterima: 2

Realisasi IKU 1 (%): 66,66%

Capaian (%) dari target 55%: 121,20%

Page 18: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

18

Sasaran Strategis 2: Peningkatan peran Perwakilan RI dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di negara akreditasi

Upaya peningkatan peran KBRI Bratislava dalam mendukung peningkatan pengaruh Indonesia di Slowakia dilaksanakan melalui sejumlah kegiatan yang mendukung terealisasinya rencana aksi yang telah ditetapkan KBRI Bratislava pada tahun 2016 antara lain sebagai berikut: Salah satu rencana aksi KBRI Bratislava tahun 2016 yang terlaksana adalah implementasi dari MoU Kerjasama Pengembangan Gandum Tropis Indonesia – Slowakia. Sesuai dengan MoU kerja sama antara OSIVO a.s, Universitas Andalas serta Universitas Pertanian Slowakia (SUA) di Nitra tentang kerja sama pengembangan gandum di Indonesia, kerja sama riset pengembangan gandum tropis RI – Slowakia tersebut terdiri dari 3 (tiga) tahap. Tahap pertama telah selesai dengan diluncurkannya Surat Keputusan Menteri Pertanian Nomor: 1163/K.pts/SR.120/11/2014 tentang pelepasan galur gandum SO-3 sebagai varietas unggul dengan nama Guri 6 Unand. Sedangkan tahap kedua yakni memasukan program pengembangan gandum tropis kedalam kebijakan pangan nasional sedang dalam proses pembahasan. Dalam rangka mempersiapkan tahap ketiga kerja sama pengembangan gandum tropis yakni komersialisasi dari benih gandum tropis yang akan melibatkan pihak swasta, tim riset gandum tropis Universitas Andalas melakukan kunjungan kerja ke Slowakia dari tanggal 6 sampai 11 Mei 2015 untuk mendalami proses pengolahan, pengeringan, penyimpanan dan packaging benih gandum milik OSIVO as (mitra Universitas Andalas) dan membahas license agreement. Pembahasan finalisasi license agreement mencakup: Pembentukan joint venture antara perusahaan Indonesia dengan OSIVO Status/kedudukan Universitas Andalas dan Istropol sebagai breeder; Universitas Andalas mengusulkan kerjasama pengembangan benih gandum hybrid; Dicapai juga kesepakatan bahwa draft revisi license agreement yang telah dibahas dalam

pertemuan akan menjadi dasar bagi pembahasan lebih lanjut mengenai komersialisasi benih gandum tropis antara semua pihak yang terlibat.

Pada tahun 2016, upaya konsolidasi dengan instansi terkait di Indonesia juga telah dilakukan oleh KBRI Bratislava dengan atase teknis Kementerian Pertanian di Roma dalam rangka implementasi dari MoU Kerjasama Pengembangan Gandum Tropis Indonesia – Slowakia. Diharapan dengan terbinanya komunikasi dan koordinasi dengan instansi terkait di Indonesia maka program kerjasama pengembangan gandum tropis Indonesia – Slowakia akan tetap menjadi fokus perhatian seluruh stakeholder di Indonesia dan dapat berkontribusi bagi terciptanya hasil-hasil kongkrit dari kerjasama tersebut. Selain membina komunikasi dan koordinasi dengan pusat, KBRI Bratislava juga terus membina hubungan dengan pihak-pihak terkait di Slowakia, khususnya dengan perusahaan OSIVO dan Istropol Solary yang merupakan dua perusahaan breeder benih gandum di Slowakia yang terlibat langsung dalam proyek pengembangan gandum tropis Indonesia – Slowakia bekerjasama dengan Universitas Andalas. Dalam rangka meningkatkan kerjasama pengembangan gandum tropis Indonesia – Slowakia ke level yang lebih tinggi, Duta Besar RI pada tahun 2016 telah melakukan kunjungan kehormatan kepada Minister of Agriculture and Rural Development Slowakia. Tujuan pertemuan tersebut adalah untuk membicarakan dukungan bagi kelanjutan riset pengembangan gandum tropis antara Indonesia – Slowakia yang telah berlangsung sejak

Page 19: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

19

tahun 2011. Petemuan tersebut dihadiri oleh Gyula Zalabai, Direktur Istropol Solary, perusahaan pengembang benih gandum di Slowakia dan Lucia Povodova, Foreign Coordinator Department Ministry of Agriculture and Rural Development Slowakia. Pada pertemuan tersebut, Duta Besar RI menyampaikan upaya-upaya yang telah ditempuh

Indonesia di bidang ketahanan pangan, khususnya perkembangan kerjasama riset

pengembangan gandum tropis yang merupakan prioritas dalam hubungan bilateral antara

kedua negara. Kerjasama riset pengembangan gandum tropis yang telah dimulai sejak

tahun 2011, saat ini telah memasuki transisi dari tahapan adaptasi lanjutan menuju tahap

komersialisasi dan untuk itu dibutuhkan dukungan politik/kebijakan yang terukur.

Pertemuan Duta Besar RI dengan Minister of Agriculture & Rural Development Slowakia

Dalam hal ini KBRI Bratislava senantiasa memberikan perhatian khusus bagi kelanjutan

program pengembangan gandum tropis tersebut termasuk melakukan penjajakan dukungan

dana dari berbagai sumber di negara akreditasi maupun berkoordinasi dengan Perwakilan

RI lainnya untuk menjajaki pendanaan dari organisasi internasional. Dukungan pendanaan

atas proyek pengembangan gandum tropis sangat penting mengingat tanpa adanya

dukungan tersebut maka hasil riset maupun kelanjutan dari proyek pengembangan gandum

tropis hanya akan berjalan ditempat dan tidak akan memberikan kontribusi kongkrit bagi

upaya diversifikasi pangan maupun program ketahanan pangan Indonesia.

Ditegaskan oleh Duta Besar RI bahwa Slowakia mempunyai peran yang penting dalam

penanganan isu ketahanan pangan mengingat Slowakia mempunyai keunggulan baik dari

segi teknologi maupun pengetahuan dalam bidang tersebut. Kontribusi Slowakia dalam

kerjasama riset pengembangan gandum tropis yang telah berjalan selama ini menjadi

contoh bagi negara-negara lain yang mempunyai keunggulan di bidang tertentu untuk

berbagi pengetahuan dan keahlian bagi kepentingan bersama. Duta Besar RI

mengaharapkan kiranya Pemerintah Slowakia melalui Kementerian Pertanian dapat

meningkatkan kontribusinya baik dengan memfasilitasi maupun mendukung program-

program kerjasama riset bidang ketahanan pangan antara kedua negara.

Pada kesempatan tersebut, Dubes RI dan Minister of Agriculture and Rural Development

berkesempatan mendapatkan penjelasan dari Direktur Istropol Solary, Mr. Gyula Zalabai

yang merupakan salah satu pihak dari Slowakia yang terlibat langsung dalam kerjasama

pengembangan gandum tropis dengan Universitas Andalas dari Indonesia. Mr. Zalabai

menjelaskan bahwa program pengembangan gandum tropis sejauh ini menunjukkan hasil

yang positif. Dalam rangka mempersiapkan tahap komersialisasi dari benih gandum tropis

yang akan melibatkan pihak swasta, saat ini sedang dibahas license agreement untuk

Page 20: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

20

menyepakati skema kerja sama mengingat Universitas Andalas sebagai suatu lembaga

pendidikan tidak bisa terlibat dalam kegiatan profitable.

Menanggapi penjelasan Dubes RI terkait perkembangan kerjasama gandum tropis antara

Indonesia - Slowakia, Mrs. Matečná menyampaikan ketertarikannya untuk menjajaki

peningkatan kerjasama pengembangan gandum tropis ke level yang lebih tinggi dan

mengidentifikasi common concern di sektor pertanian antara kedua negara. Ditegaskan

bahwa Ministry of of Agriculture and Rural Development Slowakia siap untuk melakukan

komunikasi dan koordinasi dengan counterpart-nya di Indonesia dalam mendukung

keberlangsungan program pengembangan gandum tropis dan juga program kerjasama di

bidang pertanian yang lebih luas lagi dengan Indonesia.

Dubes RI menyambut baik inisiatif dari Minister of Agriculture and Rural Development

Slowakia tersebut dan menegaskan bahwa KBRI akan membantu memfasilitasi komunikasi

dan koordinasi antara Ministry of of Agriculture and Rural Development Slowakia dengan

Kementerian Pertanian Indonesia.

Rencana aksi KBRI Bratislava lainnya yang terlaksana pada tahun 2016 adalah peningkatan kerja sama di bidang politik khususnya terkait dukungan Slowakia terhadap pencalonan wakil Indonesia di berbagai badan/lembaga internasional. Terkait dengan dukungan pencalonan wakil Indonesia di badan/lembaga internasional, pada tahun 2016 telah berhasil menindaklanjuti rencana saling mendukung pencalonan Indonesia pada Council of Administration (CA) dan di Postal Operations Council (POC) dari Universal Postal Union (UPU) pada sidang ke-26 UPU di Istabul, Turki tanggal 19 September sampai dengan 7 Oktober 2016. Dukungan Slowakia lainnya juga diterima KBRI Bratislava terhadap pencalonan Indonesia di badan/lembaga internasional, khususnya pencalonan Indonesia sebagai anggota tidak tetap di Dewan Keamanan PBB untuk periode 2019 – 2020. Terkait dengan dukungan tersebut, KBRI Bratislava telah menerima nota diplomatik dari Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa Slowakia yang menyatakan bahwa Slowakia akan memberikan dukungan terhadap pencalonan Indonesia sebagai anggota tidak tetap di Dewan Keamanan PBB untuk periode 2019 – 2020 dan sebagai timbal balik Indonesia diharapkan dapat memberikan dukungan bagi pencalonan Slowakia Indonesia sebagai anggota tidak tetap di Dewan Keamanan PBB untuk periode 2028 – 2029. Terkait dengan pemberian dukungan Slowakia tersebut, KBRI Bratislava telah menyampaikannya ke pusat. Sementara itu, dalam rangka menggalang dukungan untuk Indonesia sebagai anggota Dewan ICAO kategori tiga, Utusan Khusus Menteri Pehubungan RI, Duta Besar Emeria Siregar didampingi oleh Duta Besar RI Bratislava telah bertemu dengan Director General for European and Foreign Affairs, Ministry of Transportation, Construction and Regional Development of the Slovak Republic pada tanggal 10 Agustus 2016. Pada pertemuan tersebut, pihak Ministry of Transportation, Construction and Regional Development of the Slovak Republic menyampaikan bahwa terkait permintaan dukungan Slowakia atas pencalonan Indonesia sebagai anggota Dewan ICAO kategori tiga, pihaknya akan membahas terlebih dahulu dengan pihak-pihak terkait dan keputusan akhirnya akan disampaikan melalui Kementerian Luar Negeri dan Urusan Eropa Slowakia.

Page 21: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

21

Disamping rencana aksi – rencana aksi yang telah dapat dilaksanakan sebagaimana dijelaskan di atas, terdapat satu rencana aksi yang tidak terlaksana pada tahun 2016 yakni terkait kehadiran narasumber dari Indonesia pada seminar internasional di Slowakia yakni pada International Scientific Days: The Agri-Food Value Chain: Challenges for Natural Resources Management and Society di Nitra, 19-20 Mei 2016. Sebagai salah satu mitra KBRI Bratislava di Slowakia, Slovak University of Agriculture Nitra telah mengajukan permohonan kepada KBRI Bratislava untuk merekomendasikan narasumber ahli dari Indonesia di bidang sustainable development sebagai keynote speaker pada seminar International Scientific Days: The Agri-Food Value Chain: Challenges for Natural Resources Management and Society yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 sampai dengan 20 Mei 2016. Konferensi tersebut akan dihadiri oleh sekitar 300 akademisi, kalangan industri, pemerintah dan institusi-institusi lain yagn tekait dari 20 negara di dunia. Tujuan dari penyelenggaraan konferesi tersebut adalah untuk memberikan wadah diskusi isu-isu terkini dan bertukar pikiran ide-ide dan solusi inovatif terkait tema dimaksud. Konferensi tersebut juga mendorong transfer of knowledge antara kalangan akademisi dan industri. Mengingat Indonesia merupakan salah satu negara produsen kelapa sawit terbesar di dunia dan maraknya kampanye negatif yang berkembang belakangan ini khususnya di wilayah Eropa terkait dengan dampak kesehatan dan lingkungan dari industri kelapa sawit, maka KBRI Bratislava berpandangan bahwa momentum konferensi internsional tersebut perlu dimanfaatkan untuk memberikan informasi aktual kepada para peserta dan meng-counter kampanye negatif terhadap kelapa sawit Indonesia. Untuk itu, KBRI Bratislava telah mengundang Bapak Bayu Krisnamurti, Direktur Utama Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) Sawit untuk menjadi pembicara pada konferensi internasional dimaksud. Sebagai tanggapan, BPDP Sawit telah menyampaikan surat balasan kepada KBRI yang pada intinya menyampaikan kesediaan Direktur Utama BPDP Sawit untuk menjadi keynote speaker pada acara International Scientific Days: The Agri-Food Value Chain: Challenges for Natural Resources Management and Society di Nitra, Slowakia. Koordinasi dan komunikasi dalam rangka persiapan partisipasi pembicara Indonesia pada konferensi internasional di Nitra tersebut terus dilakukan KBRI baik melalui korespondensi melalui email maupun per telepon. Sekitar 1 minggu menjelang pelaksanaan konferensi, KBRI Bratislava menerima informasi dari BPDP bahwa Direktur Utama BPDP berhalangan hadir di Slowakia dan telah menugaskan pengganti dari Universitas Gajah Mada sebagai pembicara yang akan didampingi oleh perwakilan dari Dewan Minyak Sawit Indonesia. Dalam perkembangan selanjutnya, KBRI Bratislava kembali memperoleh informasi dari

Page 22: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

22

BPDP per telepon bahwa pembicara pengganti dari Universitas Gajah Mada tidak dapat hadir di acara konferensi di Slowakia karena alasan teknis.

IKU 2 Bidang Rencana aksi yang

terlaksana

Rencana aksi yang tidak terlaksana

Nilai

Presentase realisasi rencana aksi sebagai implementasi dari perjanjian/kesepakatan

Implementasi dari MoU Kerjasama Pengembangan Gandum Tropis Indonesia - Slowakia

1

kehadiran narasumber dari Indonesia pada seminar internasional di Slowakia

1

Kerja sama di bidang politik khususnya terkait dukungan Slowakia terhadap pencalonan wakil Indonesia di berbagai badan/lembaga internasional

1

Jumlah 2 1

Yang terlaksana (%) 66,66%

Jumlah Rencana Aksi yang ditetapkan: 3

Jumlah Rencana Aksi yang terealisasi: 2

Realisasi IKU 2 %: 66,66%

Capaian (%) dari target 55%: 121,20%

Sasaran Strategis 3: Peningkatan peran Perwakilan RI menciptakan nilai manfaat ekonomi, dan pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Indonesia

Untuk mengukur pencapaian sasaran ini, telah ditetapkan 3 (tiga) Indikator Kinerja Utama (IKU) dengan ukuran: Persentase Peningkatan Perdagangan, Persentase Peningkatan Pariwisata dan Persentase Peningkatan Investasi. Perdagangan

Dalam rangka peningkatan perdagangan Indonesia ke Slowakia, pada tahun 2016 KBRI Bratislava telah melakukan serangkaian pendekatan kepada sejumlah instansi/pihak terkait upaya peningkatan perdagangan, wisatawan dan investasi. Dalam upaya promosi TTI telah dilakukan pendekatan kepada sejumlah pejabat/pengusaha setempat antara lain dengan pejabat dari Ministry of Economy of the Slovak Republic, Chairman Bratislava Regional Chamber of SCCI, Senior Consultant Department of Foreign Relations Bratislava Regional Chamber, Head of Department Foreign Trade Department SARIO, Manajemen Victorian Energy, Commersial Manager Konstrukta Defence, Commercial Director Kerametal, Manajemen Progroup, Manejemen Rokosan, Managing Director Ecco Slovakia, Manager Nurictech, Chairman Linema s.r.o, dan Marketing Director LET Aircraft Industry. Pertemuan juga dilakukan dengan potensial buyer Slowakia untuk Trade Expo Indonesia 2016 antara lain dengan CEO Divine Spices, CEO Monoco Ltd, Chairman Bratislava Chamber of Commerce (SCCI) dan Slovak-Indonesia Chamber of Commerce (SIOK). Dibidang pariwisata, KBRI Bratislava pada tahun 2016 juga telah melakukan pertemuan dengan sejumlah tour operator seperti dengan CK Victoria Travel, Bella Tour, travel agency Aveo, Internet travel agency dan travel agency Go to Indonesia. Selain dengan tour operator, KBRI Bratislava juga melakukan pembinaan hubungan dengan sejumlah penyelenggara kegiatan/eksebisi wisata di Slowakia seperti dengan penyelenggara acara Cestou Necestou yang merupakan partner event KBRI pada acara tersebut.

Page 23: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

23

Selama tahun 2016, KBRI Bratislava telah melaksanakan berbagai program dan kegiatan dalam rangka pelaksanaan diplomasi ekonomi di Slowakia khususnya dalam mempromosikan perdagangan, pariwisata dan investasi. Program dan kegiatan tersebut dapat dikategorikan dalam empat aspek yakni promosi, seminar/presentasi, fasilitasi kunjungan pengusaha kedua negara, dan penyusunan kajian dan market intelligence. Kegiatan Promosi Trade, Tourism and Investment (TTI) Pada tahun 2016, KBRI Bratislava telah berpartisipasi dan menjadi event partner pada beberapa kegiatan TTI di Slowakia seperti Bonsai, Suiseki & Tea Exhibition di Nitra, Cestou Necestou Festival, Coffee fest/Standart Festival Slovakia dan Kava, Caj, Cokolada Festival. Pada keempat kegiatan TTI tahunan di Slowakia tersebut, KBRI Bratislava merupakan event partner dan bahkan pada Coffeefest dan Kava, Caj, Cokolada Festival dipandang sebagai pioneer mengingat pada tahun sebelumnya pihak panitia tidak melibatkan pihak perwakilan negara asing di Slowakia. Sebagai bagian dari rangkaian promosi kopi dan produk-produk ekspor unggulan Indonesia lainnya di Slowakia pada tahun 2016, KBRI Bratislava telah berpartisipasi pada tiga acara yakni Standart Festival 2016, Whiskey Festival Bratislava 2016, Kava, Caj, Cokolada Festival Kosice dan Kava, Caj, Cokolada Festival Bratislava.

Sejumlah hal kongkrit telah dirasakan dari partisipasi pada kegiatan tersebut antara lain mulai meningkatnya image specialty coffee Indonesia di Slowakia sebagai salah satu kopi premium di dunia, semakin populernya berbagai jenis specialty coffee Indonesia di kalangan penikmat kopi, cafe, restaurant, roaster dan trader kopi di Slowakia dan meningkatnya permintaan roaster dan trader di Slowakia untuk mengimpor specialty coffee Indonesia.

Page 24: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

24

Setidaknya ada tiga target yang ingin dicapai KBRI pada partisipasi di acara promosi kopi, teh dan coklat tersebut yakni meningkatkan pengetahuan dan informasi mengenai produk-produk kopi, teh dan coklat Indonesia kepada masyarakat setempat, memperoleh feedback terhadap produk-produk kopi, teh dan coklat Indonesia dan menjaring perusahaan/pengusaha kopi, teh dan coklat di Slowakia untuk membeli ataupun melakukan transaksi bisnis dengan perusaaan kopi, teh dan coklat Indonesia. Selama penyelenggaraan acara, kami melihat ketiga target tersebut di atas telah tercapai yang antara lain ditunjukan oleh tingginya antusiasme masyarakat setempat yang berkunjung ke stand Indonesia untuk memperoleh informasi lebih jauh mengenai produk-produk yang ditawarkan, respon positif terhadap produk kopi, teh dan coklat Indonesia yang disajikan dan juga terjaringnya beberapa komitmen dari perusahaan/pengusaha lokal yang ingin melakukan bisnis dengan perusahaan kopi, teh dan coklat Indonesia. KBRI telah mencatat beberapa komitmen dan minat dari perusahaan/pengusaha Slowakia yang datang dan berkunjung ke stand Indonesia pada acara tersebut yang ingin melakukan bisnis dengan perusahaan kopi, teh dan coklat Indonesia yang telah diteruskan KBRI ke pihak-pihak terkait di Indonesia untuk dapat ditindaklanjuti. Salah satu catatan penting yang dipandang perlu untuk digarisbawahi adalah semakin solidnya kerjasama antara KBRI Bratislava dengan mitra-mitra promosi KBRI di Slowakia seperti dengan pihak Standart. Kerjasama dengan pihak Standart merupakan salah satu upaya KBRI dalam menjangkau target komunitas kopi dan juga kalangan generasi muda Slowakia mengingat Standart tidak hanya mewakili komunitas kopi Slowakia yang menaruh perhatian besar kepada perkembangan coffee culture tetapi juga mewakili generasi muda Slowakia yang inovatif, kreatif dan juga memiliki idealisme yang tinggi serta merupakan salah satu segmen konsumen kopi terbesar di Slowakia. Melalui kerjasama tersebut, KBRI telah banyak mendapat manfaat dan juga kontribusi terhadap promosi specialty coffee Indonesia di Slowakia baik dalam hal pengembangan jejaring dengan roaster lokal, barista dan juga pemilik-pemilik café. Selain itu, KBRI juga terbantu dalam hal promosi kopi melalui jaringan media sosial mengingat media tersebut banyak menjangkau dan digunakan oleh kalangan generasi muda Slowakia. Tujuan akhir dari promosi specialty coffee Indonesia yang terus digalakan oleh KBRI Bratislava adalah membentuk image specialty coffee Indonesia di Slowakia sebagai salah satu kopi premium di dunia, meningkatkan popularitas berbagai jenis specialty coffee Indonesia di kalangan penikmat kopi, cafe, restoran, roaster dan trader kopi di Slowakia serta meningkatnya permintaan roaster dan trader di Slowakia untuk mengimpor specialty coffee Indonesia. Catatan penting lainnya terkiat promosi kopi Indonesia di Slowakia adalah terkait keterlibatan perusahaan dari diaspora Indonesia di Slowakia dan perusahaan lokal yang menjual produk Indonesia. Keterlibatan perusahaan dari diaspora Indonesia di Slowakia pada kegiatan promosi yang dilakukan oleh KBRI adalah bagian dari upaya KBRI dalam membina dan sekaligus mendorong perusahaan-perusahaan tersebut untuk terlibat langsung dalam kegiatan promosi produk Indonesia di Slowakia. Bentuk lain dari rangkaian kegiatan promosi produk-produk ekspor unggulan Indonesia di Slowakia untuk tahun 2016, KBRI Bratislava telah melaksanakan dua kegiatan tasting session produk unggulan Indonesia yakni produk coklat olahan dan kopi. Kedua acara tersebut terselenggara bekerjasama dengan pengusaha Indonesia dan juga mitra promosi KBRI di Slowakia.

Page 25: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

25

Tujuan dari penyelenggaraan tasting Session tersebut adalah untuk mempromosikan Indonesia sebagai salah satu produsen coklat dan kopi di dunia, memperkenalkan produk-produk coklat olahan dan kopi Indonesia dan perusahaan coklat dan kopi asal Indonesia kepada perusahaan-perusahaan di Slowakia dan kepada media setempat sehingga dapat dicapai pemahaman, pengetahuan dan peningkatan ketertarikan terhadap produk coklat dan kopi Indonesia yang pada akhirnya dapat meningkatkan volume ekspor kedua produk ekspor unggulan Indonesia ke Slowakia. Seminar/Presentasi TTI Indonesia Upaya promosi dan peningkatan perdagangan Indonesia ke Slowakia yang dilakukan oleh KBRI tidak hanya sebatas partisipasi pada berbagai acara/kegiatan eksebisi tetapi juga melalui diseminasi informasi kepada berbagai kalangan. Atas undangan dari University of Economics in Bratislava, Duta Besar RI pada bulan Oktober 2016 telah menyampaikan presentasi mengenai Indonesian Update.

Fasilitasi Kunjungan Pengusaha Kedua Negara Pada tahun 2016, KBRI Bratislava telah memfasilitasi berapa kunjungan pengusaha dari Indonesia ke Slowakia seperti kunjungan pengusaha coklat olahan, pengusaha kopi, pengusaha furnitur, kunjungan delegasi KADIN Indonesia Komite Eropa Tengah, kunjungan delegasi PT. Republik Defesindo dan kunjungan delegasi PT. Tria Talang Mas. Dalam rangka memanfaatkan momentum kunjungan pengusaha Indonesia ke Slowakia tersebut, KBRI Bratislava telah menyelenggarakan kegiatan business meeting dengan mitra perusahaan Indonesia tersebut di Slowakia dan juga mengatur pertemuan dengan institusi terkait di Slowakia.

Page 26: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

26

Business meeting pengusaha coklat dan kopi Indonesia dengan mitranya di Slowakia

Business meeting KADIN Komite Eropa Tengah dan pengusaha furnitur Indonesia

Selain terdapat kunjungan dari pengusaha Indonesia ke Slowakia, pada tahun 2016 juga tercatat sejumlah pengusaha/perusahaan dari Slowakia yang berkunjung ke Indonesia baik untuk urusan bisnis maupun untuk berkunjung ke beberapa kegiatan pameran/eksebisi yang dilaksanakan di Indonesia seperti TEI 2016 dan juga Indo Defense 2016. Pada tahun 2016 tercatat 20 pengusaha yang berkunjung ke Indonesia untuk pertemuan bisnis dengan mitranya di Indonesia, 1 perusahaan menghadiri TEI 2016 dan 2 perusahaan industri peralatan militer yang berkunjung ke acara Indo Defence 2016. Penyusunan Kajian dan Market Intelligence

Sebagai bagian dari program diplomasi ekonomi, KBRI Bratislava pada tahun 2016 telah

menyusun kajian dan market intelligence untuk beberapa produk ekspor unggulan Indonesia

ke Slowakia antara lain sebagai berikut:

1. Potensi pasar Slowakia untuk produk furnitur Indonesia:

2. Potensi pasar Slowakia untuk produk coklat Indonesia; dan

3. Potensi sektor information and communication technology (ICT) di Slowakia.

Kajian dan market intelligence tersebut telah disampaikan kepada para pemangku kebijakan terkait di Indonesia untuk dapat digunakan sebagai bahan referensi dan juga bahan masukan untuk penentrasi pasar ataupun peningkatan ekspor produk-produk ekspor tersebut ke pasar Slowakia. Untuk mengetahui pencapaian IKU peningkatan perdagangan antara Slowakia dan Indonesia, KBRI mengutip statistik yang diterbitkan oleh Slovak Statistical Office.

Page 27: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

27

Perkembangan Hubungan Perdagangan Indonesia - Slowakia Periode Januari - September 2016

Uraian Januari – September

2015

Januari – September

2016

Perubahan (%)

Januari – September 2015 - Januari – September 2016

Total Perdagangan 93.421.470 105.943.169 13,40%

Ekspor 77.308.775 101.256.429 30,97%

Impor 16.112.695 4.686.740 -70,91%

Neraca Perdagangan +61.196.080 +96.569.689 57,80%

Sumber: diolah dari data Slovak Statistical Office (nilai dalam Euro)

Berdasarkan data statistik dari Slovak Statistical Office, total nilai perdagangan antara

Indonesia – Slowakia pada periode Januari – September tahun 2016 mencapai 105.943.169

Euro atau naik sebesar 12.521.699 Euro (13,40%) jika dibandingkan dengan periode yang

sama pada tahun 2015 yang hanya sebesar 93.421.470 Euro. Dari total nilai perdagangan

tersebut, total nilai ekspor Indonesia ke Slowakia pada periode Januari - September tahun

2016 mencapai 101.256.429 Euro dan impor Indonesia dari Slowakia mencapai 4.686.740

Euro. Pada periode Januari – September tahun 2016, Indonesia masih memperoleh surplus

perdagangan sebesar 96.569.689 Euro atau naik sebesar 35.373.609 Euro (57,80%) dari

periode yang sama pada tahun 2015 yang hanya mencapai 61.196.080 Euro.

Terdapatnya lonjakan nilai perdagangan Indonesia – Slowakia pada tahun 2016 dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti perkembangan ekonomi di tingkat regional dan global. Berdasarkan catatan Kementerian Keuangan Slowakia, mesin penggerak perekonomian Slowakia pada tahun 2016 tidak hanya bertumpu pada performa ekspor namun juga ditunjang oleh konsumsi domestik yang tumbuh semakin cepat. Dapat dikatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Slowakia pada tahun 2016 berada pada posisi yang seimbang dimana sektor ekspor dan konsumsi domestik saling berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi. Sepuluh besar produk ekspor (HS 4 digit) Indonesia ke Slowakia periode Januari – September 2016 berdasarkan nilai:

No HS Code Keterangan Nilai

1. 8521 Video recording or reproducing apparatus 22.413.179

2. 4001 Natural rubber,balata,gutta-percha etc 17.318.688

3. 6404 Footwear with outer soles of rubber, plastics, leather or composition leather and uppers of textile materials

5.931.790

4. 8504 Electric transformer, static converter (for example rectifiers) and inductors; parts thereof

5.837.775

5. 6406 Parts of footwear (including uppers whether or not attached to soles other than outer soles); removable insoles, heel cushions and similar articles; gaiters, leggings and similar articles, and parts thereof:

5.627.399

6. 8708 Parts and accessories of the motor vehicles of headings 8701 to 87 4.980.837

Page 28: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

28

7. 8516 Electric heating/drying water, space, soil, hair, hand & domestic appliances; electric heating resistors hair dryers, curlers, curling tongs, microwave ovens, cooking stoves, ovens, coffee/tea makers

4.832.450

8. 6403 Footwear with outer soles of rubber, plastics, leather or composition leather and uppers of leather

3.784.328

9. 6402 Other footwear with outer soles and uppers of rubber or plastics 2.258.612

10. 8543 Electrical machines and apparatus, having individual functions, not specified or included elsewhere in this chapter; parts thereof

1.711.287

Sumber: Slovak Statistical Office (nilai dalam Euro)

Komposisi Ekspor Indonesia ke Slowakia Periode Januari – September 2016

Berdasarkan Section HS Code

Sumber: diolah dari data Slovak Statistical Office

Keterangan: Section HS XVI : machinery and mechanical appliances; electrical equipment; parts

thereof; sound recorders and reproducers, television image and sound recorders and reproducers, and parts and accessories of such articles (HS 84 s/d 85)

Section HS VII : plastics and articles thereof; rubber and articles thereof (HS 39 s/d 40)

Section HS XII : footwear, headgear, umbrellas, sun umbrellas, walking-sticks, seat-sticks, whips, riding-crops and parts thereof; prepared feathers and articles made therewith; artificial flowers; articles of human hair (HS 64 s/d 67)

Section HS XVII : vehicles, aircraft, vessels and associated transport equipment (HS 86 s/d 89)

Memperhatikan komposisi komoditi ekspor Indonesia ke Slowakia pada tahun 2016, tampak terjadi pergeseran dari tahun sebelumnya dimana komoditi ekspor unggulan Indonesia yang tadinya didominasi oleh komoditi berbasis sumber daya alam seperti natural rubber berubah menjadi didominasi oleh produk manufaktur seperti ditunjukan oleh produk-produk komponen elektronik, alas kaki dan produk tekstil. Diharapkan kedepannya struktur ekspor

Page 29: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

29

Indonesia ke Slowakia akan tetap didominasi produk-produk industri yang bernilai tambah tinggi sehingga dapat meningkatkan daya saing Indonesia di pasar Slowakia. Perkembangan Perdagangan Indonesia – Slowakia 2015 – 2016 (Januari – September)

Tahun Ekspor Impor Nilai Perdagangan Petumbuhan

2015 77.308.775 16.112.695 93.421.470 12.521.699

93.421.470

2016 101.256.429 4.686.740 105.943.169 = 13,40%

Dengan perhitungan dimaksud maka capaian pertumbuhan perdagangan antara Indonesia – Slowakia untuk periode Januari - September 2016 adalah sebesar 13,40%. Pariwisata Dalam mempromosikan pariwisata Indonesia di Slowakia, KBRI Bratislava juga secara aktif berpartisipasi pada berbagai kegiatan/acara/eksebisi yang ada di Slowakia. Untuk promosi pariwisata Indonesia di Slowakia, KBRI telah banyak dibantu oleh friends of Indonesia di Slowakia yang pada umumnya merupakan mantan peserta program Darmasiswa. Selain menulis di berbagai media mengenai budaya dan daya tarik wisata Indonesia, para friends of Indonesia tersebut juga aktif mempromosikan Indonesia dalam berbagai forum wisata dengan bertindak sebagai pembicara seperti pada kegiatan tahunan Cestou Necestou festival. Pada tahun 2016 KBRI Bratislava telah berpartisipasi pada dua acara terkait wisata yakni pada International Tea and Bonsai Expo 2016 yang diselenggarakan salah satu kota terbesar di Slowakia yakni Nitra dan pada acara Cestou Necestou Festival 2016 di Bratislava. Sebagaiama pada tahun-tahun sebelumnya, KBRI Bratislava memperoleh paviliun untuk 4 hari penyelenggaraan acara. Pada tahun 2016, partisipasi KBRI Bratislava pada acara International Tea and Bonsai Expo 2016 bekerjasama dengan travel agent lokal yakni Go to Indonesia yang menghadirkan paket-paket perjalanan wisata ke Bali untuk traveller dan masyarakat Slowakia. Selain menyajikan informasi pariwisata Indonesia, KBRI juga menampilkan keanekaragaman budaya Indonesia melalui suguhan tarian tradisional Indonesia.

Partisipasi KBRI Bratislava pada International Tea and Bonsai Expo 2016

Sebagai ajang festival yang memfokuskan kegiatannya pada sharing experience para travelers, adventurers, explorers ke berbagai pelosok dunia, Cestou Necestou Festival merupakan kegiatan diluar mainstream yang dimanfaatkan oleh KBRI dalam mempromosikan pariwisata dan pemahaman tentang budaya dan adat istiadat Indonesia kepada masyarakat umum Slowakia. Keterlibatan para pelaku perjalanan dalam acara

Page 30: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

30

Cestou Necestou Festival telah memberikan nuansa tersendiri dan memberikan alternatif bagi masyarakat umum di Slowakia untuk memperoleh informasi tentang pariwisata selain melalui kegiatan eksebisi dan pameran yang diselenggarakan oleh tour operator dan penyedia jasa wisata lainnya.

Cestou Necestou Festival 2016

Luasnya jangkauan kegiatan Cestou Necestou Festival yang diselenggarakan hampir di setiap kota besar di Slowakia menjadikan kegiatan tersebut sebegai media efektif bagi Indonesia untuk mempromosikan destinasi wisata maupun pemahaman mengenai budaya dan keanekaragaman adat istiadat yang terdapat di Indonesia melalui narasumber lokal yang tentunya lebih dapat diterima oleh masyarakat setempat khususnya dari segi perspektif, pendekatan dan bahasa yang dipakai. Selama tiga tahun partisipasi KBRI Bratislava pada acara Cestou Necestou Festival, KBRI menyaksikan masih tingginya minat masyarakat Slowakia untuk mengenal lebih jauh mengenai Indonesia. Hal ini tentu saja dapat dipakai sebagai barometer bagi KBRI dalam mengukur sejauh mana potensi ketertarikan masyarakat setempat terhadap Indonesia dan informasi mengenai destinasi wisata di bebagai pelosok Indonesia yang diminati oleh orang-orang Slowakia. KBRI juga menyaksikan bahwa kegiatan Cestou Necestou Festival telah menjadi forum bagi para mantan peserta Darmasiswa dan Familiarization Trip untuk berbagi informasi pengalaman mereka berpetualang (non-mainstream/off beaten track destination) di Indonesia. Hal ini setidaknya telah memenuhi target yang diharapkan oleh pemerintah Indonesia dengan melaksanakan kedua kegiatan tersebut yakni agar para peserta kedua kegiatan tersebut tidak hanya dapat meningkatkan minat, pengetahuan dan pemahanan mengenai Indonesia untuk masing-masing individu tetapi juga dapat bertindak sebagai agen-agen promosi Indonesia di negara masing-masing. Promosi pariwisata Indonesia di Slowakia pada tahun 2016 juga dilakukan melalui kegiatan promosi terpadu dalam bentuk familirization trip (famtrip) tour operator Slowakia ke Indonesia yang diselenggarakakan bekerjasama dengan KBRI Warsawa. Pada tahun 2016, KBRI Bratislava turut berpartisipasi pada dua kegiatan famtrip dengan mengikutsertakan 3 tour operator Slowakia pada famtrip gelombang pertama dan satu tour operator Slowakia pada famtrip gelombang kedua. Mengamati kesuksesan program serupa pada tahun sebelumnya, KBRI Bratislava melihat bahwa kegiatan famtrip bagi tour operator di negara akreditasi sangat bermanfaat dalam mendukung promosi pariwisata Indonesia di Slowakia mengingat para pelaku bisnis pariwisata lokal sangat mengenal selera dan minat masyarakat lokal sehingga cara mempromosikan dan menjual paket-paket wisata di Indonesia kami nilai sangat efektif dan efisien dalam menjaring calon wisatawan-wisatawan lokal.

Page 31: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

31

Untuk mengukur pencapaian IKU persentase peningkatan pariwisata, dipergunakan data rata-rata pertumbuhan jumlah kunjungan wisatawan asing asal Slowakia ke Indonesia pada tahun 2014-2015 sebagai tahun dasar (baseline). Alasan yang mendasari penggunaan data rata-rata pertumbuhan jumlah kunjungan wisatawan asing asal Slowakia ke Indonesia pada tahun 2014-2016 adalah melihat pertumbuhan jumlah kunjungan wisatawan asing asal Slowakia ke Indonesia pada tahun 2016 secara lebih riil.

Pertumbuhan wisatawan dari Slowakia ke Indonesia dapat dikatakan belum mendekati jumlah yang ideal mengingat wisatawan Slowakia masih menempatkan tujuan wisata di negara-negara Eropa lainnya sebagai tujuan utama wisatanya. Selain itu kedekatan geografis dan juga biaya yang harus dikeluarkan masih menjadi faktor penentu bagi wisatawan asal Slowakia dalam melakukan kunjungan wisata ke luar negeri.

Bali masih menjadi tujuan wisata utama di Indonesia bagi wisatawan asal Slowakia. Dalam kaitan ini, KBRI Bratislava dalam setiap kegiatan promosi pariwisata Indonesia di Slowakia baik yang dilakukan secara mandiri maupun dalam kerangka partisipasi pada kegiatan festival lokal maupun internasional selalu mempromosikan daerah tujuan wisata lainnya di Indonesia dengan tujuan untuk menarik lebih banyak lagi wisatawan asal Slowakia yang berkunjung ke Indonesia. Berdasarkan data sementara dari Dinas Pariwisata Bali, pada periode Januari – Agustus 2016 jumlah wisatawan asing asal Slowakia yang berkunjung ke Bali mencapai 2.987 orang wisatawan. Masuknya Slowakia ke dalam daftar negara yang memperoleh pembebasan visa kunjungan wisata untuk waktu 30 hari, yang mulai berlaku sejak bulan September 2015 diharapkan dapat mendorong peningkatan jumlah kunjungan wisatawan asal Slowakia ke Indonesia pada tahun-tahun selanjutnya.

Perkembangan Jumlah Kunjungan Wisatawan Slowakia ke Indonesia

Sumber: diolah dari data Dinas Pariwisata Bali

Apabila melihat tabel di atas, realisasi peningkatan jumlah wisatawan pada tahun 2016 adalah sebesar 3,28% sebagaimana terlihat dalam tabel berikut:

Tahun Jumlah

Wisatawan Presentasi

Peningkatan

2014 1.985

(2.987-2.892)

2.892

2015 3.799

Nilai rata-rata pertumbuhan wisatawan Slowakia ke

Indonesia (base line) 5784/2= 2.892

Januari – Agustus 2016 2.987 =3,28%

Page 32: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

32

Investasi Promosi investasi dilakukan oleh KBRI paralel dengan promosi perdagangan dan pariwisata. Selain melalui kegiatan promosi, KBRI juga melakukan pendekatan kepada sejumlah perusahaan yang dipandang mempunyai potensi untuk melakukan investasi di Indonesia. Pendekatan kepada instansi terkait di Slowakia seperti Chambers of Commerce dan juga Slovak Investment and Trade Development Agency (SARIO) juga terus dilakukan untuk menjajaki kerjasama peningkatan investasi Slowakia di Indonesia. Pada tahun 2016 KBRI mencatat setidaknya tiga komitmen kerjasama dan pengembangan investasi dari perusahaan Slowakia yang antara lain berada di bidang aviation ground support equipment, pupuk organik dan pembahasan lanjutan kontrak proyek pembangunan pembangkit listrik 2 X 60 MW di Batam. Sebagaimana diketahui bahwa sektor yang menjadi target investasi dari Slowakia di Indonesia adalah di sektor energi mengingat pada sektor ini Slowakia mempunyai keahlian dan juga kemampuan yang cukup baik. Beberapa proyek investasi di sektor energi seperti pembangunan pembangkit tenaga listrik telah dijajaki dibeberapa wilayah di Indonesia. KBRI senantiasa melakukan monitoring terhadap setiap perkembangan proyek-proyek starategis yang menjadi prioritas dalam kerangka kerjasama Indonesia – Slowakia yakni proyek Power Plant 2X60 MW di Batam yang juga sudah masuk dalam tahap tindak lanjut penandatangan kontrak pelaksanaan proyek. Pada tanggal 19-20 Desember 2016, delegasi PT. Tria Talang Mas berkunjung ke Slowakia dan melakukan pertemuan dengan Victorian Energy a.s untuk melakukan penandatanganan kontrak proyek pembangunan pembangkit listrik 2 X 60 MW di Batam. Pada kesempatan kunjungan ke Slowakia tersebut, delegasi PT. Tria Talang Mas dan Management Victorian Energy a.s telah bertemu dengan Duta Besar RI untuk menjelaskan perkembangan kelanjutan proyek pembangunan pembangkit listrik di Batam. Sampai tahun 2016, sejumlah proyek investasi Slowakia di Indonesia, khususnya di sektor energi, belum terealisasi sehingga hal tersebut kiranya dapat menjelaskan mengapa data dari BKPM menunjukan belum adanya realisasi proyek investasi Slowakia di Indonesia. Sebagai catatan, data terakhir yang diperoleh KBRI dari website BKPM adalah data statistik triwulan III tahun 2016 sebagamana terlihat di bawah ini:

Perkembangan Realisasi Investasi Pma Berdasarkan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) Menurut Negara Triwulan IV Tahun 2015 – Triwulan III Tahun 2016

Sumber: diolah dari data BKPM Catatan: 1. Diluar Investasi Sektor Minyak & Gas Bumi, Perbankan, Lembaga Keuangan Non Bank, Asuransi, Sewa Guna Usaha,

Investasi yang perizinannya dikeluarkan oleh instansi teknis/sektor, Investasi Porto Folio (Pasar Modal) dan Investasi Rumah.

2. P : Jumlah Proyek 3. I : Nilai Investasi dalam US$. Juta

N E G A R A / Country

2015 2016

P I P I

SLOVAKIA / Slovakia

2 - 2 -

Page 33: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

33

IKU 3 Target Capaian Informasi Kinerja Jumlah Realisasi Data Dukung

Persentase peningkatan trade, tourism & Investment

3%

185,33% Nilai perdagangan Indonesia-Slowakia Januari – September 2015

93.421.470 13,40% Data Statistik Yang Dikeluarkan Slovak Statistical Office

Nilai perdagangan Indonesia – Slowakia Januari – September 2016

105.943.169

Rata-rata jumlah wisatawan Slowakia ke Indonesia (Bali) pada tahun dasar (2014-2015)

2.892 3,28% Data Statistik Yang Dikeluarkan Dinas Pariwisata Bali

Jumlah wisatawan Slowakia ke Indonesia (Bali) Tahun 2016*

2.987

Realisasi Investasi Slowakia di Indonesia tahun 2015

0 0% Data BKPM

Realisasi Investasi Slowakia di Indonesia tahun 2016

0

Total relisasi peningkatan TTI (%): 16,68/3 = 5,56%

Capaian (%) dari target peningkatan 3% 185,33% *(Januari – Agustus)

Sasaran Strategis 4: Menguatnya peran soft power diplomasi yang dilakukan oleh Perwakilan RI di negara akreditasi

Upaya peningkatan persepsi positif publik Slowakia atas Indonesia pada tahun 2016 dilaksanakan melalui sejumlah kegiatan yang antara lain meliputi penyelenggaraan kegiatan promosi dan budaya Indonesia, penggalangan diaspora Indonesia di Slowakia, penggalangan media di Slowakia, dukungan misi kesenian/kebudayaan Indonesia di Slowakia, pembinaan kelompok kesenian trandisional Indonesia di Slowakia dan penyelenggaraan kompetisi menulis tentang Indonesia untuk pelajar SLTA di Slowakia. Kesemua kegiatan yang dilaksanakan oleh KBRI Bratislava tersebut adalah dalam rangka mencapai penguatan soft power diplomasi Indonesia di Slowakia sehingga berkontribusi terhadap peningkatan persepsi positif publik Slowakia terhadap Indonesia. Kegiatan Promosi Pariwisata dan Budaya Indonesia di Slowakia Sepanjang 2016, KBRI telah menyelenggarakan/berpartisipasi pada 6 kegiatan promosi pariwisata dan budaya Indonesia di Slowakia sebagai berikut:

Atas undangan Cambridge International School (CIS) untuk ketiga kalinya KBRI Bratislava telah berpartisipasi pada pada kegiatan International Day yang diselenggarakan pada tanggal 18 Mei 2016. Kegiatan International Day merupakan kegiatan rutin tahunan dimana murid-murid CIS yang berjumlah sekitar 180 orang dan orang tua murid diberikan kesempatan untuk berinteraksi dan dikenalkan dengan keanekaragaman budaya di dunia.

Pada kesempatan tersebut, KBRI Bratislava berpartisipasi melalui penyelenggaraan workshop Tari Rampak untuk anak-anak dan booth promosi budaya Indonesia yang menampilkan kostum tradisional Sumatera Barat, seragam sekolah dasar di Indonesia, pajangan wayang, kerajinan tangan khas Indonesia lainnya, serta CD/brosur wisata di Indonesia. KBRI juga menyajikan makanan kecil kuliner khas Indonesia (lumpia) kepada pengunjung booth Indonesia.

Page 34: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

34

Workshop Tari Rampak mendapat sambutan yang sangat baik dari para murid dan guru sekolah. Sekitar 50 anak secara total telah berpartisipasi secara bergiliran untuk mempelajari dasar-dasar gerakan tari tersebut. Pada kesempatan tersebut, KBRI juga telah mempromosikan dibukanya kelas Tari Rampak khusus untuk anak-anak yang akan diselenggarakan pada bulan Juli-Agustus 2016 di KBRI. Booth Indonesia juga memperoleh sambutan yang sangat baik, dilihat dari minat para murid untuk bertanya mengenai barang-barang yang dipamerkan dan mengenai Indonesia secara keseluruhan.

Salah satu mitra KBRI Bratislava yaitu Academic Alliance (AA) yang beranggotakan 3 universitas di Ceko dan Slowakia yaitu Pan European University (Slowakia), University of Business and Law Praha, Ostrave dan Brn0 (Ceko) dan University of Business Praha (Ceko) telah berpartisipasi pada Festival Pohoda, 7-9 Juli 2016, di Trencin Slowakia. Selama tiga hari festival, AA telah menyelenggarakan serangkaian kegiatan diskusi dan seminar dengan tujuan merekrut calon mahasiswa potensial untuk melanjutkan kuliah di universitas-univesitas anggota AA. Sebagai informasi, Festival Pohoda merupakan festival musik seni tahunan terbesar di Slowakia yang diselenggarakan setiap akhir minggu pertama bulan Juli. Festival diselenggarakan di badara Trencin yang mampu mengakomodasi hingga 35.000 pengunjung. Festival Pohoda memperoleh posisi dalam 10 festival teratas di dunia. Pada tahun 2016, beberapa musisi/kelompok band terkenal di dunia turut berpartisipasi pada festival tersebut.

Atas undangan AA, KBRI Bratislava turut mendukung stand AA melalui promosi kopi Indonesia untuk disajikan di tenda AA selama tiga hari festival serta mempromosikan pendidikan/beasiswa Indonesia dan tujuan-tujuan wisata Indonesia. KBRI berpandangan bahwa hadirnya Indonesia di festival internasional setaraf Festival Pohoda tersebut merupakan suatu promosi yang sangat efisien dan efektif karena bukan hanya di

Page 35: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

35

hadapan masyarakat Slowakia namun juga di hadapan para pengunjung lainnya yang datang dari negara-negara sekitar seperti Austria, Ceko, Hungaria dan sebagainya. Kegiatan tersebut akan sangat mendukung upaya promosi yang gencar dilakukan Pemerintah Indonesia untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia serta mempromosikan komiditi kopi Indonesia.

Dalam upaya semakin mendekatkan Indonesia kepada masyarakat di kawasan Eropa Tengah dan Timur, KBRI senantiasa mengedepankan keikutsertaan Indonesia pada sejumlah program budaya dan pariwisata di Slowakia, terutama pada berbagai kegiatan besar yang menjadi pusat atraksi dan interaksi baik masyarakat lokal maupun internasional. Partisipasi KBRI Bratislava tersebut umumnya dikemas dalam suatu pertunjukan seni dan budaya seperti yang dilaksankan pada Bratislava Summer Festival di Old Town Bratislava tahun 2016.

Festival tersebut selalu diikuti oleh sejumlah negara dari berbagai kawasan dan beragam kelompok dan komunitas seni lokal dan internasional, dan dihadiri oleh baik para penduduk dan masyarakat Slowakia maupun oleh para turis dari negara sekitar dan dari seluruh dunia. Partisipasi Indonesia dilakukan melalui penyelenggaraan Panggung Budaya Indonesia bertajuk "Exotic Indonesia: Color Culture West Java" pada tanggal 25 Agustus 2016.

Pada Bratislava Summer Festival Bratislava tahun 2016, KBRI menampilkan kelompok Manikam Khatulistiwa dari Bandung, Jawa Barat dan kelompok tari binaan KBRI, Smara Gita Art Community. Selain panggung budaya, KBRI juga bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung mendirikan booth dengan tema “Litte Bandung” yang memamerkan produk wisata dan ekonomi kreatif kerajinan tangan seperti tas, baju batik serta jajanan tradisional khas Bandung.

Sebagai bentuk partisipasi Indonesia pada Upprising Reggae Festival Bratislava 2016, KBRI Bratislava telah mendukung penampilan Duta Reggae Indonesia, Ras Muhamad yang tampil pada festival dimaksud.

Page 36: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

36

Sebanyak 600 pengunjung memadati panggung festival selama Ras Muhamad tampil. Sebagai bentuk dukungan moril dan kebanggaan atas masuknya WNI dalam festival musik bertafar internasional, KBRI telah mendorong kehadiran warga Indonesia di Slowakia untuk ikut menghadiri dan meramaikan festival tersebut. KBRI juga mengadakan meet and greet with Ras Muhamad yang dihadiri oleh masyarakat Indonesia di Bratislava, friends of Indonesia dan sejumlah wartawan lokal.

Sebagai bentuk partisipasi Indonesia pada Fine Art Festival yang diselengarakan pada 11-25 September 2016, KBRI Bratislava telah menghadirkan salah satu pelukis Indonesia, Zul M.S. yang merupakan satu-satunya wakil dari Asia dari sekitar 55 negara yang ikut berpartisipasi pada festival tersebut. Karya-karya Zul M.S mendapat apresiasi yang tinggi dari pihak penyelenggara, dalam hal ini ASG, sehingga pihak ASG kemudian menyelenggarakan pameran tunggal karya Zul M.S. dengan judul “short stories of the Indonesian folklore” di Bratislava pada tanggal 30 September 2016.

KBRI Bratislava telah berpartisipasi pada Imperial Festival di Mojmirovce Castle pada tanggal 12 Oktober 2016. Festival tersebut diselenggarakan oleh Luxury Magazine On yang merupakan majalah pioneer high-end di Slowakia.

Rangkaian kegiatan yang diikuti oleh KBRI antara lain photo exhibition bekerjasama dengan fotografer professional Buce Buwantoro, fashion show bekerjasama dengan Alleira Batik, performance arts dengan menampilkan tarian yang dibawakan oleh penari binaan KBRI dan Indonesia Lounge yang menampilkan nuansa Indonesia, aneka makanan kecil khas Indonesia serta kopi Indonesia.

Page 37: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

37

Penggalangan Diaspora Indonesia di Slowakia Keberadaan diaspora Indonesia di negara akreditasi yang memiliki keahlian dan expertise di bidang-bidang tertentu merupakan aset bagi KBRI khususnya sebagai mitra dalam berbagai kegiatan promosi sosial, budaya, ekonomi, dan pariwisata Indonesia di Slowakia. Apabila dilihat dari konteks yang lebih luas, kerjasama antara KBRI dengan diaspora Indonesia tersebut merupakan bagian dari upaya pembinaan masyarakat Indonesia di Slowakia melalui pengembangan potensi, optimalisasi sumber daya manusia dan juga peningkatan partisipasi masyarakat Indonesia terhadap pencapaian kepentingan nasional Indonesia di negara akreditasi. Di Slowakia, diaspora Indonesia masih terhitung sedikit. Namun demikian, KBRI telah mengoptimalkan kerjasama dengan diaspora Indonesia yang ada untuk membantu mempromosikan produk, budaya dan parawisata Indonesia di Slowakia. Pada tahun 2016, KBRI telah melakukan penggalangan terhadap 4 orang diaspora Indonesia di Slowakia yang saat ini sedang dan telah menjajaki bisnis di Slowakia antara lain sebagai berikut: 1. Sdr. Andy Willian dan Sdr. Andri Kurnia yang sedang dalam tahap persiapan untuk

membukan satu-satunya restoran Indonesia yang akan menyajikan makanan dan kuliner otentik Indonesia di Slowakia. KBRI Bratislava aktif berkoordinasi dengan Sdr. Andy dan Sdr. Andri dalam proses persiapan pembukaan restoran Indonesia dimaksud. KBRI juga turut membantu memfasilitasi pertemuan dengan calon mitra bisnis potensial di Slowakia serta koordinasi dengan ITPC Budhapest.

2. Dalam rangka membantu pengembangan potensi diaspora di Slowakia dan pengenalan produk-produk makanan Indonesia kepada masyarakat Slowakia, KBRI Bratislava telah mendukung pembukaan Asian Groceries yang dimiliki oleh dispora Indonesia, Sdr. Kristina Sianipar yang menjual aneka produk makanan Indonesia di kota Komarno, Slowakia.

3. Bentuk lain dari dukungan dan juga pembinaan dispora Indonesia di Slowakia adalah dalam bentuk pelibatan para diaspora tersebut dalam kegiatan promosi Indonesia di Slowakia. Dalam hal ini, pada tahun 2016 KBRI telah bekerjasama dengan salah satu chef Indonesia di Slowakia, Sdr. Muhammad Yusuf pada kegiatan promosi kuliner Indonesia di Slowakia yang diselenggarakan bekerjasama dengan School of Gastronomi and Hotel Services pada tanggal 27 Oktober 2016.

Penggalangan Media di Slowakia Sepanjang tahun 2016, penggalangan terhadap media dilakukan melalui beberapa hal/kegiatan sebagai berikut:

Mengundang media-media setempat ke setiap acara promosi terpadu dan seminar-seminar yang dilaksanakan oleh KBRI

Mengirimkan press release acara-acara KBRI

Menerima permintaan-permintaan wawancara dari media (termasuk di sela-sela acara pertunjukan budaya Indonesia)

Publikasi artikel tentang Indonesia oleh dua media elektronik yakni rtvs dan cestujni webnoviny.

Dukungan Misi Kesenian/Kebudayaan Indonesia di Slowakia KBRI mendorong partisipasi Indonesia pada berbagai festival internasional yang diselenggarakan di Slowakia, antara lain International Festival of Theater Schools Istropolitana Project dan International Youth Music Fesival. Pada tahun 2016, partisipasi Indonesia yang difasilitasi oleh KBRI adalah sebagai berikut:

Pada tanggal 10-16 Juni 2016, Sena Didi Mime (SDM), sebuah grup teater pantomime dari Jakarta, telah berpartisipasi pada International Festival of Theater Schools Istropolitana Project yang diselenggarakan oleh Bratislava Academy of Performance Art. Pada kesempatan tersebut, kelompok SDM berhasil meraih penghargaan ”the crazies production”.

Page 38: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

38

Pada tanggal 24-27 Juli 2016, Keluarga Paduan Angklung SMA 3 (KPA 3) Bandung telah berpartisipasi pada festival dan kompetisi International Youth Music Fesival di Bratislava. KPA 3 berpartisipasi pada dua kategori kompetisi yakni kategori Folk Instrumental or Vocal Instrumental Ensemble up to 35 Years dan kategori Ensemble with Free Instrumentation up to 35 Years. Pada festival dan kompetisi tersebut, KPA 3 berhasil memperoleh penghargaan Gold Band pada kedua kategori yang diikuti.

Pembinaan kelompok kesenian trandisional Indonesia di Slowakia KBRI juga senantiasa membina beberapa kelompok seni yang kerap melakukan pertunjukan di berbagai acara promosi terpadu yang diselenggarakan/diikuti oleh Indonesia, yaitu kelompok Gamelan Bali (rindik) Merak Jagad, Kelompok Tari Smara Gita Art Community dan Kelompok Angklung: Kelompok Gamelan Bali (rindik) Merak Jagad berlatih setiap hari Senin dan Kamis, 18.30-

20.00; Kelompok Tari Smara Gita Art Community dilatih oleh pegawai setempat KBRI Dian

Palupi Respatiningdyah setiap hari Rabu dan Jumat, 18.30-20.00. Anggota kelompok tari berasal dari berbagai latar belakang dan bangsa dan sepanjang tahun 2016 telah mempelajari berbagai tari tradisional/kreasi baru seperti Bajidor Kahot, Lenggang Nyai dan Sekar Jagad;

Penyelenggaraan Kompetisi Menulis Tentang Indonesia Untuk Pelajar SLTA di Slowakia Pada tahun 2016, KBRI Bratislava bekerjasama dengan Pan European University (PEU) Bratislava telah melaksanakan promosi Indonesia di sekolah-sekolah menengah umum di Slowakia melalui kompetisi menulis tentang Indonesia. Para pelajar sekolah menengah umum di Slowakia diminta untuk menulis tentang Indonesia dalam bahasa Slowakia dengan topik “what do Indonesia dan Slovakia have in common?”.

Kompetisi tersebut ditutup pada tanggal 31 Maret 2016 dan pihak juri memutuskan bahwa 1 dari 5 tulisan yang diterima layak memperoleh hadiah kompetisi tersebut. Penyerahan

Page 39: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

39

hadiah kompetisi dilakukan pada tanggal 25 April 2016 di KBRI Bratislava oleh Duta Besar RI dan dihadiri oleh Director Marketing and Sales PEU Bratislava. Selain memperoleh hadiah kompetisi dari KBRI Bratislava, tulisan pemenang kompetisi juga ditampilkan di majalah LIKE terbitan PEU edisi akhir April 2016, kesempatan melakukan private tour di PEU guna melihat fasilitas perkuliahan dan sertifikat kompetisi.

IKU-4 Informasi Kinerja Jumlah

Persentase publik di Bratislava yang berpandangan positif terhadap Indonesia

Penyelenggaraan promosi wisata dan budaya Indonesia di Slowakia

6

Jumlah diaspora yang digalang

4

Jumlah publikasi positif tentang Indonesia

2

Jumlah anggota kelompok kesenian yang dibina

14

Penyelenggaraan 2 misi kesenian /kebudayaan Indonesia di Slowakia

2

Penyelenggaraan kompetisi menulis tengan Indonesia untuk pelajar SLTA di Slowakia

5

Realisasi IKU-4 (%): 80,95%

Capaian (%) dari target 55%:

80,95 x 100 = 147,18%

55

Sasaran Strategis 5: Meningkatnya pelayanan dan perlindungan WNI/BHI serta pemberdayaan diaspora di Bratislava

Untuk mengukur pencapaian sasaran strategis 5, telah ditetapkan 2 Indikator Kinerja Utama (IKU) sebagai berikut: Presentasi permasalahan WNI dan BHI di luar negeri yang diselesaikan dan Persentase responden atau pengguna jasa yang menyatakan puas. 1. Presentasi permasalahan WNI dan BHI di luar negeri yang diselesaikan

Mengadakan kunjungan/sosialisasi ke kantong-kantong WNI Daram rangka jemput bola dan upaya proaktif, KBRI Bratislava pada tahun 2016 telah melaksanakan kunjungan dan sosialisasi kekonsuleran ke kantor-kantong WNI di wilayah akreditasi yang tersebar di berbagai kota di Slowakia. Di Slowakia, kantong-kantong WNI tersebar di beberapa kota yakni di Bratislava, Hurbonovo dan Dunanska Streda selain kota-kota tersebut penyebaran WNI juga terdapat dibeberapa kota lainnya, tetapi jumlahnya tidak sebanyak sebagaimana di ketiga kota di atas. Apabila dilihat dari segi jumlah, maka kota Hurbonovo merupakan tempat yang banyak ditinggali oleh WNI yang utamanya adalah para tenaga kerja terampil yang bekerja pada perusahaan Nuritech SK s.r.o, sebuah perusahaan asal Korea Selatan yang memproduksi komponen elektronik untuk perangkat audio dan visual. Kota kedua yang banyak ditinggali oleh WNI adalah Bratislava, ibu kota Slowakia. Para WNI yang tinggal di Bratislava utamanya adalah keluarga lokal staf KBRI, WNI yang menikah dengan warga negara Slowakia dan juga para pelajar Indonesia yang sedang menempuh pendidikan dibeberapa universtas di Bratislava. Sedangkan di Dunanska Streda utamanya

Page 40: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

40

adalah para WNI yang bekerja sebagai therapist di hotel dan spa setempat. Pada tahun 2016, total jumlah WNI yang tinggal di Slowakia mencapai Dalam rangka upaya perlindungan WNI dan BHI dari hulu ke hilir melalui upaya pencegahan dan deteksi dini, keberpihakan kepada WNI serta peningkatan kapasitas pelayanan WNI KBRI Bratislava, maka pada tahun 2016 KBRI telah melaksanakan kunjungan dan sosialisasi kekonsuleran antara lain di Hurbonovo pada bulan Juni dan November 2016 serta ke Dunanska Streda pada bulan Desember 2016.

KBRI Bratislava juga telah secara aktif dan rutin melakukan kunjungan ke perusahaan-

perusahaan tempat para TKI bekerja yang utamanya ditujukan untuk melihat secara

langsung kondisi mereka, melobi para pimpinan perusahaan untuk memberikan perhatian

dan perlindungan akan keberadaan TKI, serta “menjemput bola” dengan mendata para TKI

di tempat mereka bekerja.

Dalam rangka peningkatan pelayanan publik, KBRI Bratislava telah menyediakan nomor telepon yang dapat dihubungi setiap saat (hotline) langsung kepada pelaksana fungsi konsuler yang ada di KBRI Bratislava. Dengan adanya hotline tersebut terbukti KBRI Bratislava dapat menangani permasalahan yang dihadapi oleh para TKI secara cepat dan efektif.

Membantu mediasi kasus/permasalahan WNI di negara akreditasi; Pada tahun 2016, permasalahan WNI yang muncul, berhasil ditangani dengan baik, melalui bantuan mediasi dan fasilitasi yang dilakukan KBRI. Rincian dari penanganan permasalahan WNI oleh KBRI Bratislava adalah sebagai berikut: a. Perpanjangan Ijin Tinggal bagi Masyarakat dan Pelajar Indonesia

i. Ijin tinggal dua pelajar Indonesia peserta pertukaran pelajar dalam kerangka Erasmus Plus, sdr. Anita Verona dan sdr. Kim Ham, habis pada tanggal 10 Desember 2016. Meskipun keduanya telah mengurus perpanjangan ijin tinggal sejak November 2016, namun keduanya tidak mendapatkan kepastian sampai

Page 41: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

41

pertengahan Desember 2016. KBRI membantu memfasilitasi dengan menghubungi kantor Alien Police. Pada minggu ketiga Desember 2016, kedua pelajar tersebut mendapatkan perpanjangan ijin tinggalnya. ii. Sdr. Ida Ayu Komang merencanakan pindah kerja dari salah satu spa therapist di

Bratislava ke salah satu spa therapist di kota Dunajska Streda. Selain membantu mengurus paspor baru, KBRI mendampingi sdr. Komang dalam pengurusan perpanjangan ijin tinggal ke Kepolisian setempat.

b. Pendampingan bagi WNI yang mengalami musibah pencurian. Pada bulan Agustus dan Oktober tahun 2016, terdapat dua WNI yang mengalami musibah pencurian di Bratislava. KBRI membantu kedua WNI tersebut dalam menerbitkan paspor yang baru, maupun pendampingan saat keduanya melakukan pengurusan ke Kepolisian setempat.

Sepanjang tahun 2016, tidak ada kejadian/ peristiwa pemulangan TKI bermasalah ataupun kejadian/ peristiwa TKI yang ditahan di penjara Slowakia.

Melakukan pertemuan dengan pejabat terkait perlindungan/ pencegahan munculnya permasalahan terkait WNI

Untuk peningkatan pelayanan kekonsuleran bagi WNI (termasuk perlindungan), telah dilakukan kunjungan ke beberapa instansi setempat terkait, diantaranya: - Tanggal 26 September 2016, pertemuan fungsi politik, fungsi konsuler, dan staf dengan

Polisi Keimigrasian Slowakia.

- Tanggal 4 Oktober 2016, pertemuan fungsi konsuler dan staf dengan pejabat Konsuler

Kemlu Slowakia.

Pada kedua pertemuan di atas, KBRI dan Pemerintah Slowakia saling menyampaikan perkembangan terkini WNI di Slowakia. Dari hasil kedua pertemuan, KBRI mendapatkan informasi bahwa Pemerintah Slowakia tidak memiliki cataran mengenai WNI dan pelajar Indonesia yang memiliki masalah/kasus di Slowakia.

Mengadakan upacara kenegaraan dan upacara hari nasional lainnya di KBRI.

Page 42: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

42

IKU-5 Bidang Jumlah Nilai

Presentasi permasalahan WNI dan BHI di luar negeri yang diselesaikan

Jumlah kasus/sengketa WNI yang

ditangani

4 100%

Jumlah kasus/sengketa WNI yang

diselesaikan

4

Realisasi IKU 5 %: 105%

Capaian (%) dari target 100%: 100%

2. Persentase responden atau pengguna jasa yang menyatakan puas atas pelayanan

kekonsuleran:

Memberikan pelayanan dokumen kekonsuleran bagi WNI dan WNA dengan tepat waktu.

KBRI Bratislava juga senantisa meningkatkan kecepatan dalam pelayanan fungsi-fungsi

kekonsuleran. Proses pembuatan paspor, surat-surat keterangan maupun pelayanan

kekonsuleran lainnya bagi WNI diselesaikan dalam waktu 1 (satu) hari, dan bahkan dapat

ditunggu.

Dengan masuknya Slowakia sebagai salah satu negara yang diberikan fasilitas kunjungan bebas visa sejak September 2015, maka jumlah penerbitan visa berkurang dari yang awalnya rata-rata per bulan berjumlah 20 buah menjadi hanya 18 buah. Di antaranya bahwa dokumen visa ini diberikan mengingat mereka berkunjung ke Indonesia lebih dari 30 hari masa tinggalnya.

JENIS PELAYANAN KEKONSULERAN

Tahun Legalisasi Dokumen

Pengesahan PK

Lapor Diri

Terjemahan

Pengeluaran Visa

Pengeluaran Paspor

Pengeluaran SPLP

Lainnya

Total

2016 23 - 24 - 216 13 1 - 277

Faktor-faktor yang dapat dianggap sebagai penghambat adalah: kondisi peralatan penunjang (agar ada komputer dan printer yang lebih memadai). Terkait dengan perbaikan ke depan, tengah dijajaki pengembangan sistem aplikasi online bekerjasama dengan Ditjen Imigrasi.

Terhitung tanggal 18 Januari 2016, pembayaran jasa pelayanan keimigrasian dan kekonsuleran KBRI Bratislava dilakukan melalui fasilitas perbankan dan dalam mata uang Euro. Teknis pembayarannya adalah, pemohon bisa datang terlebih dahulu ke KBRI Bratislava untuk melihat Tarif Pelayanan Keimigrasian dan Kekonsuleran dan berkonsultasi dengan

Page 43: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

43

Bagian Protkons, atau bisa melihat tarif dimaksud pada laman KBRI Bratislava. Setelah mengetahui besaran Tarif Pelayanan Keimigrasian dan Kekonsuleran yang dikehendaki, pemohon dapat melakukan pembayaran kepada bank dan membawa bukti pembayarannya kepada Bagian Protkons, KBRI Bratislava. Pihak Unicredit Bank akan mengirimkan SMS kepada Bagian Protkons dan Bagian Administrasi KBRI Bratislava, setiap kali ada transaksi pembayaran rekening penerimaan negara bukan pajak (PNBP) untuk pembayaran jasa keimigrasian dan kekonsuleran. Besaran tariff jasa Pelayanan keimigrasian dan kekonsuleran KBRI Bratislava, relatif sama dengan yang diberlakukan pada sejumlah KBRI di wilayah Eropa. Terkait pelayanan kekonsuleran, bagian/ fungsi protkons terus berupaya memberikan perbaikan Pelayanan. Di antaranya dengan (berdasarkan masukan Duta Besar) memasang peta wisata interaktif di layar komputer yang setiap pemohon kekonsuleran dapat meng klik daerah tujuan wisata di Indonesia, peraturan keimigrasian yang berlaku (bersumber dari Ditjen Imigrasi) dan jenis-jenis pameran dagang yang akan berlangsung di Indonesia (bersumber dari Asperapi). Selain juga tetap memberikan Pelayanan yang ramah dan ringkas kepada pemohon Pelayanan kekonsuleran.

IKU-5 Bidang Jumlah Nilai

Persentase responden atau pengguna jasa yang menyatakan puas atas pelayanan kekonsuleran

Jumlah dokumen kekonsuleran yang dikeluarkan dengan tepat waktu 20 100%

Realisasi IKU 5 %: 100%

Capaian (%) dari target 80%: 125%

Page 44: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

44

A. KESIMPULAN

Laporan Kinerja (LKj) KBRI Bratislava tahun 2016 ini diharapkan dapat mengungkapkan kinerja Perwakilan RI selama tahun 2016 melalui pengukuran Indikator Kinerja Utama (IKU) serta target yang telah disepakati dalam Penetapan Kinerja (PK) Tahun 2016. IKU dan target yang disepakati telah berupaya mengaktualisasikan pencapain Sasaran Stategis yang terdapat dalam Rencana Strategis KBRI Bratislava Tahun 2015-2019. IKU yang ditetapkan dalam dokumen perencanaan KBRI Bratislava pada tahun 2016 telah diupayakan menggambarkan pencapaian dari sisi outcome. Capaian kinerja yang dicapai KBRI Bratislava selama tahun 2016 sangat dipengaruhi oleh perkembangan kondisi dalam negeri Indonesia, kondisi dalam negeri negara akreditasi dan kondisi di tingkat global. Capaian kinerja KBRI Bratislava selama tahun 2016 juga tidak lepas dari peran serta semua pihak yang terlibat didalamnya. Secara keseluruhan capaian kinerja yang dicapai KBRI Bratislava selama tahun 2016 sudah mendekati IKU dan target yang telah ditetapkan. Namun demikian disadari bahwa masih banyak perbaikan ataupun peningkatan yang harus dilakukan oleh KBRI sehingga kinerja KBRI Bratislava dapat lebih akuntabel, efektif dan efisien dalam mengimplementasikan kebijakan nasional Indonesia dan memenuhi kebijakan Kementerian Luar Negeri RI.

B. PERMASALAHAN

Meskipun capaian kinerja Sasaran Strategis melalui pengukuran IKU menghasilkan indikasi yang baik, namun dalam upaya pencapaian kinerja KBRI Bratislava menghadapi beberapa kendala dalam mencapai sasaran strategis 1 sampai dengan 5, antara lain sebagai berikut:

Lambatnya proses birokrasi untuk memperoleh informasi dan konfirmasi terhadap informasi yang diperlukan dari negara akreditasi.

Penundaan dan pembatalan beberapa kegiatan yang seharusnya dilaksanakan tahun 2016, baik atas permintaan negara mitra maupun dari instansi Pemerintah RI.

Para pelaku usaha dan bisnis di Indonesia masih belum memberikan perhatian besar untuk mengembangkan ataupun melakukan penetrasi pasar ke Slowakia karena masih terfokus pada pasar tradisional dan domestik serta belum menempatkan Slowakia sebagai pintu masuk ke pasar kawasan Eropa.

Ekspor produk manufaktur Indonesia ke Slowakia masih didominasi sektor berbasis sumber daya alam (SDA) yakni produk setengah jadi dan berteknologi rendah seperti produk TPT (tekstil dan produk tekstil), alas kaki dan komponen elektronik yang dibuat atau dirakit untuk produk prinsipal global.

Kecenderungan kegiatan promosi Indonesia di Slowakia masih bersifat sektoral dan belum bersifat terpadu baik dari instansi pusat maupun dari pemerintah daerah.

Tujuan strategis Pemerintah Slowakia adalah untuk menjadikan Slowakia sebagai negara tujuan investasi khususnya di sektor ilmu pengetahuan dan riset terapan serta industri dengan teknologi tinggi. Oleh karena itu dalam waktu dekat ini Slowakia sulit diharapkan sebagai sumber investasi asing bagi Indonesia.

Negara-negara Eropa lainnya masih menjadi tujuan utama wisatawan asal Slowakia karena kedekatan geografis dan juga biaya yang harus dikeluarkan masih menjadi faktor penentu bagi wisatawan asal Slowakia.

BAB IV PENUTUP

Page 45: BAB I PENDAHULUAN - indonesia.sk 2016 FINAL.pdf · Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016 disusun dalam rangka memenuhi kewajiban ... khususnya dalam meningkatkan hubungan bilateral

Laporan Kinerja KBRI Bratislava Tahun 2016

45

Terbatasnya bahan promosi dan terbatasnya sponsor dari Indonesia, serta terbatasnya biaya yang diterima perwakilan guna menunjang kegiatan promosi.

Kurangnya waktu yang dimiliki oleh WNI di Slowakia untuk mendukung kegiatan-kegiatan KBRI mengingat sebagian besar dari mereka bekerja/kuliah/tinggal jauh dari Bratislava.

Prosedur birokrasi dan kelengkapan berkas/ dokumen dari TKI terkait

C. LANGKAH PERBAIKAN KE DEPAN

Perlunya membangun hubungan kerja yang lebih baik (hubungan informal) sehingga upaya pendekatan dapat berjalan lebih cepat.

Pendekatan terhadap sektor swasta di dalam negeri guna menjajaki kemungkinan dukungan kegiatan-kegiatan di negara akreditas.

Peningkatan intensitas pertemuan asosiasi/kamar dagang dan industri kedua negara untuk membangun kerja sama yang lebih erat.

Promosi terpadu yang melibatkan seluruh pengusaha/eskportir potensial Indonesia. Diversifikasi produk ekspor Indonesia, khususnya produk ekspor yang mempunyai

nilai tambah tinggi. Mempromosikan produk ekspor yang memiliki nilai tambah dan memetakan produk-

produk ekspor unggulan Indonesia yang memiliki competitive advantage di pasar Slowakia.

Peningkatan pendekatan kepada media dan penjajakan kesepatan-kesepatan dengan media, seperti tawaran partisipasi dalam Famtrip untuk staf media sebagai imbalan biaya promosi Indonesia di media tsb

Mengupayakan agar TKI yang akan bekerja di Slowakia melengkapi dengan dokumen yang lengkap dan mengetahui peraturan setempat secara benar.