2
BAB III KESIMPULAN Tonsil adalah massa jaringan limfoid yang terletak di fosa tonsil pada kedua sudut orofaring. Tonsilitis atau yang lebih sering dikenal dengan amandel adalah peradagan tonsil palatina yang merupakan bagian dari cincin Waldeyer. Tonsilitis akut merupakan suatu infeksi pada tonsil yang ditandai nyeri tenggorok, nyeri menelan, panas, dan malaise. Pemeriksaan fisik dapat ditemukan pembesaran tonsil, eritema dan eksudat pada permukaan tonsil, kadang ditemukan adanya limadenopati servikal. Tonsilitis kronis adalah peradangan tonsil yang menetap sebagai akibat infeksi akut atau subklinis yang berulang. Ukuran tonsil membesar akibat hiperplasia parenkim obstruksi kripta tonsil, namun dapat juga ditemukan tonsil yang relatif kecil akibat pembentukan sikatrik yang kronis. Tonsilitis rekuren merupakan peradangan pada tonsil yang ditandai gejala episode tonsilitis akut pada saat pasien datang dimana ada riwayat penyembuhan lengkap diantara episode akut tersebut. Tonsilitis akut maupun kronis merupakan permasalahan yang sering dijumpai pada praktek dokter maupun pelayanan kesehatan lainnya. Penyebab tonsillitis akibat infeksi. Adapun infeksi terbanyak

BAB III

  • Upload
    estilia

  • View
    213

  • Download
    1

Embed Size (px)

DESCRIPTION

bnu

Citation preview

Page 1: BAB III

BAB IIIKESIMPULAN

Tonsil adalah massa jaringan limfoid yang terletak di fosa tonsil pada

kedua sudut orofaring. Tonsilitis atau yang lebih sering dikenal dengan amandel

adalah peradagan tonsil palatina yang merupakan bagian dari cincin Waldeyer.

Tonsilitis akut merupakan suatu infeksi pada tonsil yang ditandai nyeri

tenggorok, nyeri menelan, panas, dan malaise. Pemeriksaan fisik dapat ditemukan

pembesaran tonsil, eritema dan eksudat pada permukaan tonsil, kadang ditemukan

adanya limadenopati servikal.

Tonsilitis kronis adalah peradangan tonsil yang menetap sebagai akibat

infeksi akut atau subklinis yang berulang. Ukuran tonsil membesar akibat

hiperplasia parenkim obstruksi kripta tonsil, namun dapat juga ditemukan tonsil

yang relatif kecil akibat pembentukan sikatrik yang kronis. Tonsilitis rekuren

merupakan peradangan pada tonsil yang ditandai gejala episode tonsilitis akut

pada saat pasien datang dimana ada riwayat penyembuhan lengkap diantara

episode akut tersebut.

Tonsilitis akut maupun kronis merupakan permasalahan yang sering

dijumpai pada praktek dokter maupun pelayanan kesehatan lainnya. Penyebab

tonsillitis akibat infeksi. Adapun infeksi terbanyak dari berbagai literatur

dikatakan bahwa Streptococcus β haemolyticus group A. Pemilihan antibiotik

dalam penatalaksanaan tonsillitis perlu memperhatikan bakteri  penyebab sesuai

dengan bukti empiris yang ada. Hal ini akan mengurangi resistensi bakteri

terhadap antibiotik. Kultur pada tonsillitis diambil dari swab permukaan tonsil dan

inti tonsil. Terdapat perbedaan hasil kultur  bakteri yang berasal dari permukaan

tonsil demgan inti tonsil.

Penatalaksanaan untuk tonsilitis terdiri atas terapi medikamentosa dan

operatif. Pada terapi medikamentosa diterapi sesuai dengan penyebabnya.

Tindakan operatif tonsilektomi dilakukan bila terjadi infeksi yang berulang atau

kronik, gejala sumbatan serta kecurigaan neoplasma.