4
Bisnis Syariah sebagai tonggak Ekonomi ala Muslim Berbicara tentang ekonomi syariah maka tak terbatas tentang bank, saham, asuransi, sukuk atau jasa keuangan syariah lainnya. Beberapa hal diatas merupakan bagian kecil dari konsep ekonomi yang spesifik pada aspek keuangan. Sedangkan jika secara umum ekonomi memiliki cakupan yang luas baik mikro ekonomi, makro ekonomi, ekonomi pertanian, ekonomi politik, bisnis dan bahasan lain yang tak kalah menariknya. Rasulullah SAW sejak berabad-abad silam telah mengajarkan konsep ekonomi terbaik yang menjadi rujukan bagi konsep ekonomi yang berkembang saat ini. Rasulullah SAW adalah sosok enterpreuner muda dengan prinsip kenabiannya yang jujur,amanah, tablig dan fatanah dalam mengemban amanah ‘dagangnya’. Itu pula yang diajarkan sang nabi kepada para sahabat. Hingga pada suatu kisah diriwayatkan bahwa Abdurahman bin Auf lebih memilih jalan menuju pasar untuk memenuhi

Bisnis Syariah Semakin Diminati Masyarakat

Embed Size (px)

DESCRIPTION

m

Citation preview

Page 1: Bisnis Syariah Semakin Diminati Masyarakat

Bisnis Syariah sebagai tonggak

Ekonomi ala Muslim

Berbicara tentang ekonomi syariah maka tak terbatas tentang bank, saham,

asuransi, sukuk atau jasa keuangan syariah lainnya. Beberapa hal diatas

merupakan bagian kecil dari konsep ekonomi yang spesifik pada aspek keuangan.

Sedangkan jika secara umum ekonomi memiliki cakupan yang luas baik mikro

ekonomi, makro ekonomi, ekonomi pertanian, ekonomi politik, bisnis dan

bahasan lain yang tak kalah menariknya.

Rasulullah SAW sejak berabad-abad silam telah mengajarkan konsep

ekonomi terbaik yang menjadi rujukan bagi konsep ekonomi yang berkembang

saat ini. Rasulullah SAW adalah sosok enterpreuner muda dengan prinsip

kenabiannya yang jujur,amanah, tablig dan fatanah dalam mengemban amanah

‘dagangnya’. Itu pula yang diajarkan sang nabi kepada para sahabat. Hingga pada

suatu kisah diriwayatkan bahwa Abdurahman bin Auf lebih memilih jalan menuju

pasar untuk memenuhi kebutuhan hidup dibandingkan dengan harta yang

diberikan secara Cuma-Cuma.

Pada era modern ini konsep enterpreunership seakan mengalami

reinkarnasi. Ia ada dan berkembang sejak dahulu. Kemudian mati seiring dengan

perbudakan ekonomi (penjajahan) yang didukung dengan perkembangan

teknologi. Hal yang timbul adalah mindset dari masyarakat untuk lebih memilih

menjadi pegawai dan penikmat teknologi. Menjadi consumer dibanding producer.

Alhasil mencari pekerjaan menjadi pilihan utama ketika gelar pendidikan tinggi

sudah diraih. Enterpreunership mulai booming pada beberapa tahun terakhir.

Pasalnya negera dengan konsep ekonomi yang menjunjung tinggi

enterpreunership/bisnis menjadi Negara dengan pertumbuhan ekonomi terbaik

didunia, yakni Negara china. Dunia bisnis dianggap sebagai faktor utama yang

melejitkan pertumbuhan ekonomi China dengan mayoritas penduduk negeri

Page 2: Bisnis Syariah Semakin Diminati Masyarakat

tersebut adalah non muslim. Lalu bagaimana peran seorang muslim untuk turut

mengaplikasikan konsep bisnis ala muslim ini?

Bisnis selayaknya menjadi pilihan utama bagi kaum muslimin sebagai

pondasi perbaikan ekonomi. Bisnis ala muslim atau yang biasa kita sebut bisnis

syariah tujuannya ialah menerapkan cara berekonomi ala Rasulullah. Konsep

berbisnis beretika yang dilandasi oleh syariah islam dalam muammalah.

Hermawan Kartajaya dan Syakir Sula mendefinisikan Bisnis syariah

adalah bisnis yang santun, bisnis yang penuh kebersamaan dan penghormatan atas

hak masing-masing (Syariah Marketing, hal. 45). Pengertian yang hari lalu

cenderung normatif dan terkesan jauh dari kenyataan bisnis kini dapat dilihat dan

dipraktikkan dan akan menjadi trend bisnis masa depan. Bisnis yang santun

merupakan bisnis yang menjunjung tinggi syariah islam. Patuh pada larangan riba,

gharar, maysir serta tidak mendukung pada jalan kemaksiyatan. Landasan

kebersamaan dan penghormatan artinya bisnis syariah harus dijiwai dengan

sensitivitas social yakni tolong menolong dan membayar kewajiban bagi yang

berhak menerimanya.

Bisnis syariah di Indonesia saat ini sudah mulai berkembang. Bisnis

syariah seakan menjadi lahan basah yang siap digarap oleh masyarakat. Bisnis ini

tidak hanya mencakup tentang sektor keuangan semata namun lebih kepada sektor

riil yang potensial dimasyarakat. Pada bisnis syariah ini terdapat konsep bisnis

pasar, pariwisata, pertanian, dan perumahan syariah. Penggunaan konsep syariah

bukan sekedar untuk mengislamisasikan sesuatu namun sebagai rule bahwa bisnis

tersebut memang harus dijalankan dengan tidak terdapat unsur penyimpangan

terhadap aturan islam didalamnya. Kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap

konsep bisnis syariah ini didukung pula oleh kharakteristik masyarakat Indonesia

yang notabene patuh dalam beragama.

Pada tataran aplikasi bisnis syariah ini baru mulai diterapkan sebagai unit

usaha oleh lembaga keuangan syariah tertentu. Sedangkan oleh masyarakat secara

umum belum diterapkan perihal aturan mengenai standar operasional prosedur

antara bisnis syariah dan bisnis biasa yang belum jelas. Rule ini perlu menjadi

kajian tersendiri bagi ulama, akademisi dan praktisi demi terbentuknya aturan

baku tentang bisnis syariah. Dengan peraturan hukum yang jelas maka

Page 3: Bisnis Syariah Semakin Diminati Masyarakat

masyarakat tidak akan ragu lagi untuk turut berperan aktif dalam mengembangkan

bisnis syariah.

IstikanahMahasiswi Universitas Negeri MalangDesa kanten RT 04/W O1 Kec. trucuk kab.BojonegoroAtauJalan Sumbersari Gang 5 No 449 Malang085785665830