9
Pasien perempuan datang pada anda untuk meminta disuntikan vitamin c. Sebelumnya pasien belum pernah disuntik vitamin C. Tidak lama setelah disuntikan pasien terlihat pucat dan lemas kemudian tidak sadar. Saat anda periksa terdengar suara mendengkur dari pasien dan terlihat bentol berwarna kemerahan pada kulitnya. Tekanan darah 80/50 mmHg, Nadi teraba cepat dan lemah, akral dingin. 1. Apa yang terjadi pada pasien? a. Syok hipovolemik b. Syok anafilaktik c. Syok kardiogenik d. Syok neurogenik e. Syok septik 2. Apa hal yang pertama sekali harus anda lakukan pada pasien? a. Melakukan jaw thrust untuk membebaskan jalan nafas b. Memanggil bantuan tanpa menghentikan penyuntikan c. Menghentikan penyuntikan dan memanggil bantuan d. Melakukan pijat jantung e. Memposisikan tungkai lebih tinggi dari tubuhnya 3. Apa tindakan sederhana yang paling tepat dilakukan untuk mempertahankan jalan nafas bila pasien ingin dirujuk? a. Chin lift dan head tilt b. Jaw thrust c. Pemasangan oropharyngeal airway tube

CBT ChainurridH

Embed Size (px)

DESCRIPTION

soal cbt anastesi

Citation preview

Pasien perempuan datang pada anda untuk meminta disuntikan vitamin c.

Sebelumnya pasien belum pernah disuntik vitamin C. Tidak lama setelah

disuntikan pasien terlihat pucat dan lemas kemudian tidak sadar. Saat anda

periksa terdengar suara mendengkur dari pasien dan terlihat bentol berwarna

kemerahan pada kulitnya. Tekanan darah 80/50 mmHg, Nadi teraba cepat dan

lemah, akral dingin.

1. Apa yang terjadi pada pasien?

a. Syok hipovolemik

b. Syok anafilaktik

c. Syok kardiogenik

d. Syok neurogenik

e. Syok septik

2. Apa hal yang pertama sekali harus anda lakukan pada pasien?

a. Melakukan jaw thrust untuk membebaskan jalan nafas

b. Memanggil bantuan tanpa menghentikan penyuntikan

c. Menghentikan penyuntikan dan memanggil bantuan

d. Melakukan pijat jantung

e. Memposisikan tungkai lebih tinggi dari tubuhnya

3. Apa tindakan sederhana yang paling tepat dilakukan untuk mempertahankan

jalan nafas bila pasien ingin dirujuk?

a. Chin lift dan head tilt

b. Jaw thrust

c. Pemasangan oropharyngeal airway tube

d. Cricothyroidotomi

e. Head tilt

4. Setelah primary survey telah dilakukan, maka apa yang selanjutnya harus anda

lakukan?

a. Injeksi adrenalin 0,3 – 0,5 ml IM

b. Injeksi adrenalin 0,3 – 0,5 ml IV

c. Injeksi dopamin 3 mg/kgBB IM

d. Injeksi dopamin 3 mg/kgBB IV

e. Injeksi kortikosteroid 7 mg/kgBB IV

5. Setelah syok teratasi, untuk mencegah syok berulang apa yang dapat anda

berikan?

a. Injeksi kortikosteroid

b. Injeksi antihistamin

c. Injeksi adrenalin

d. Injeksi atropin

e. Injeksi diazepam

Seorang laki-laki berusia 20 tahun mengalami kecelakaan di jalan raya.

Kemudian sekitar satu jam dibawa ke IGD dengan kesadaran yang menurun.

Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD 90/50 mmHg, nadi 140 x/menit, RR

cepat, akral dingin dan pucat. Ditemukan keluar cairan dari hidung dan darah

dari mulut, pergeseran tulang wajah, serta fraktur terbuka pada femur kanan.

6. Kira-kira berapa prediksi Estimate Blood Loss?

a. 5%

b. 10%

c. 20%

d. 40%

e. 50%

7. Bila anda yang pertama menemukan pasien tergeletak di jalan raya, apa yang

harus anda lakukan?

a. Memastikan jalan nafas baik

b. Memberikan bantuan nafas

c. Melakukan pijat jantung

d. Memanggil orang-orang disekitar dan hubungi ambulance

e. Meminta bantuan orang disekitar untuk memindahkan pasien dari

jalan raya

8. Setelah 30 menit kemudian ambulance tiba, anda sudah melakukan primary

survey terhadap pasien dan terlihat adanya jejas pada leher pasien. Bagaimana

cara anda memindahkan pasien tersebut?

a. Memindahkan pasien langsung ke tandu ambulance tanpa memperdulikan

jejas di lehernya

b. Memindahkan pasien ke tandu ambulance dengan tetap

memperhatikan jalan nafas dan memasang collar neck sebelum

memindahkanya

c. Memindahkan pasien ke tandu ambulance sekaligus memberikan nafas

bantuan

d. Memasang infus terlebih dahulu kemudian memindahkan ke tandu

ambulance

e. Memeriksa anggota gerak tubuh apakah terdapat kelumpuhan

9. Saat pasien sudah tiba di IGD didapatkan pemeriksaan pasien seperti diatas.

Apakah kondisi yang memungkinkan terjadi pada pasien tersebut?

a. Syok hipovolemik

b. Syok neurologik

c. Syok kardiogenik

d. Syok septik

e. Syok anafilaktik

10. Di IGD dokter telah memberikan resusitasi cairan kristaloid sebanyak 3-4

liter tetapi tidak ada perbaikan. Apa terapi selanjutnya yang diberikan?

a. Pemberian adrenalin

b. Pemberian atropin

c. Pemberian natrium bikarbonat

d. Pemberian transfusi darah

e. Pemberian kortikosteroid

Seorang laki-laki, 25 tahun, mengalami kecelakaan lalu lintas dijalan raya.

Ketika penderita sudah dipindahkan ke tempat yang aman dan anda sudah

meminta bantuan, kemudian anda melakukan survey primer. Tidak ditemukan

hambatan pada jalan nafas namun nafasnya cepat sekali dan banyak udara

keluar. Setelah ambulance datang, penderita kemudian dibawa ke IGD. Saat

dilakukan pemeriksaan didapatkan tekanan darah 90/60 mmHg, Nadi 100

x/menit, RR 34 x/menit. Pada inspeksi, hemithorak kiri tertinggal, trakea

deviasi menjauhi sisi kiri. Terlihat jejas didada, intercostal space kiri tampak

melebar, krepitasi di iga 6-7, perkusi hemithoraks kiri hipersonor. Pada

pemeriksaan foto dada didapatkan midline shift bergeser ke kanan dan jantung

terdorong ke sisi kanan.

11. Pada saat melihat penderita di jalan raya sebelum ambulance tiba, apa yang

harus anda lakukan?

a. Beri ventilasi dan telepon RS untuk arahan medis

b. Berikan ventilasi dan lanjutkan survey primer

c. Berikan ventilasi dan segera load and go

d. Mulai resusitasi jantung paru (RJP)

e. Rujuk secepatnya

12. Setelah sampai di rumah sakit, tindakan apa yang seharusnya dilakukan

pertama kali?

a. Foto thoraks

b. Dekompresi jarum

c. Pemeriksaan laboratorium

d. Pemasangan IV line

e. Torakotomi

13. Apakah terapi definitif untuk pasien?

a. Thoracosintesis

b. Pemasangan WSD

c. Inhalasi agonis beta-2

d. Inhalasi derivat xantin

e. Pemberian furosemid

Seorang pria 42 tahun ketika sedang joging tiba-tiba tanganya memegang dada

sebelah kiri kemudian tidak sadarkan diri di depan anda. Kemudian anda

datang dan melihatnya sekaligus memindahkan penderita dari jogging track

dan memanggil bantuan. Setelah itu anda melakukan survey primer dan anda

curiga terjadi henti nafas dan henti jantung. Saat itu anda seorang diri disana.

14. Berapa perbandingan antara kompresi dada dengan bantuan pernafasan yang

tepat pada pasien?

a. 30 : 2

b. 15 : 2

c. 2 : 30

d. 2 : 15

e. 5 : 30

15. Setelah diantar ke rumah sakit dan dilakukan pemeriksaan EKG didapatkan

ventrikel fibrilasi. Apa tatalaksana yang harus dilakukan?

a. Airway-breathing-circulation

b. Airway-breathing-circulation-drug

c. Circulation-airway-breathing-drug

d. Drug-circulation-airway-breathing

e. Defibrilation-circulation-airway-breathing

Wanita datang dengan keluhan nyeri perut 3 hari, TD 120/70 mmHg, HR 88

x/menit, RR 24 x/menit, suhu 380C. Leukosit 15.000. Pasien kemudian

dioperasi emergensi. Setelah operasi pasien perdarahan hebat, tekanan darah

70/40 mmHg tidak membaik walau sudah diberikan resusitasi cairan adekuat.

16. Apa tatalaksana yang harus diberikan?

a. Injeksi epinefrin 0.3 mg

b. Injeksi dopamin 3 mg/kgBB

c. Injeksi dopamin 20 mg/kgBB

d. Injeksi dobutamin 5 mg/kgBB

e. Injeksi norepinefrin 3 mcg/kgBB

17. Setelah stabil dilakukan pemeriksaan analisis gas darah. Didapatkan hasil : pH

7,2; PaO2 40; PaCO2 60, BE +1. Keadaan apa yang paling tepat

menggambarkan kondisi pasien ini?

a. Syok sepsis

b. Distress pernafasan

c. Gagal nafas

d. Pneumonia

e. Syok hemoragik

Seorang laki-laki berusia 17 tahun diantar ke puskesmas karena kecelakaan lalu

lintas. Pasien mengalami patah tulang terbuka pada kedua tungkai dengan

darah mengalir deras. Di puskesmas penderita tenang, tertidur, dan

mengeluarkan suara mendengkur. Nadi A. Radialis cepat dan lemah serta ujung

jari dingin.

18. Tindakan apa yang harus dilakukan pertama kali?

a. Membebaskan jalan napas dan mengatur posisi kepala

b. Memberi napas bantuan dari mulut ke mulut

c. Mengangkat kedua tungkai, badan diberi alas papan keras

d. Pasang infus line cairan koloid dan vasopresor

e. Pasang bidai pada kedua tungkai

19. Saat anda melakukan primary survey, nadi karotis tidak teraba apa yang harus

anda lakukan?

a. Memberi nafas bantuan dari mulut ke mulut

b. Membebaskan jalan napas dan mengatur posisi kepala

c. Berikan infus cairan koloid dan vasopresor

d. Defibrilasi

e. Resusitasi jantung paru

Pasien laki-laki 22 tahun, datang dengan keluhan kuning dan lemas.

Sebelumnya pasien memiliki riwayat demam dan flu kemudian mengkonsumsi

obat demam dan flu di toko obat sekitar. Sebelum kerumah sakit pasien

memakan obat tersebut dalam jumlah yang banyak. Kemudian tiba-tiba pasien

mengalami mual-muntah disertai nyeri perut dan terlihat tubuh pasien

berwarna kuning. Riwayat minum obat TB (-), riwayat penyakit hati kronis (-).

20. Apakah yang menyebabkan keluhan pada kasus di atas?

a. Intoksikasi etanol

b. Intoksikasi metanol

c. Intoksikasi organofosfat

d. Intoksikasi amoniak

e. Intoksikasi acetaminofen

21. Apa antidotum pada kasus tersebut?

a. Natrium bikarbonat

b. Sulfas Atropin

c. N-acetyl sistein

d. Epinefrin

e. Kortikosteroid