Dasar Teori Sensasi Indera

Embed Size (px)

DESCRIPTION

semoga materi ini bermanfaat

Citation preview

A. SENSASI INDERA DAN REFLEKS PADA MANUSIA B. DASAR TEORI Salah satu sifat makhluk hidup adalah iritabilitas, yaitu kemampuan- nya untuk merespon stimuli (yang biasanya merupakan suatu perubahan lingkungan). Pada hewan maupun manusia, respon terhadap stimuli melibatkan tiga proses : 1) menerima stimulus, 2) menghantarkan implus, dan 3) respon oleh efektor (Soewolo; 1999: 241). Agar terjadi sensasi diperlukan empat syarat: 1. Harus ada rangsang; 2. Organ pengindera harus menerima rangsang dan mengubahnya kedalam implus saraf; 3. Implus harus dihantarkan melalui sistem saraf dari sensori hingga ke otak atau sumsum tulang belakang; 4. Bagian otak yang menerima harus menerjemahkan implus menjadi sensasi. Sebuah reseptor sensori (indera)/ neuron mempunyai struktur sederhana yang berupa badan sel yaitu bagian sel saraf yang membesar dan mengandung inti, satu atau lebih tonjolan (cabang) yang keluar dari badan sel yang dibedakan menjadi dendrit (tonjolan yang membawa implus ke badan sel) dan akson (tonjolan yang membawa implus dari badan sel). Berdasarkan fungsinya sel saraf yang membawa implus dari reeseptor disebut sel saraf sensori; yang membawa implus ke efektor disebut sel saraf motoric; dan sel saraf yang menghubungkan sel saraf sensori dan sel saraf motor disebut sel saraf interneuron. Semua reseptor sensori berisi dendrit dari neuron sensori, menampilkan derajad eksitabilitas tinggi, dan memiliki stimulus threshold rendah. Sebagian besar implus sensori dihantarkan menuju area sensori dari korteks serebral, disinilah suatu stimulus menghasilkan sensasi. Kita melihat, mendengar, mencium bau adalah akibat korteks serebral yang menerjemahkan iimplus sensori yang dirangsang. Berdasar seederhana atau kompleksnya reseptor dan jalur saraf, reseptor sensori dikelompokkan menjadi: 1. Indera umum yang meliputi reseptor dan jalur saraf sederhana; sensasi taktil (sentuhan, tekanan, vibrasi), sensasi termoreseptif (panas dan dingin), sensasi sakit, sensasi proprioseptif (kesadaran atau aktifitas otot, tendon, sendi keseimbangan); 2. Indera khusus

yang meliputi sensasi olfaktori (pembau), sensasi gustatory (pengecap), sensasi visual (penglihatan), sensasi auditori (pendengaran), sensasi equilibrium (orientasi tubuh). Suatu refleks adalah setiap respon yang terjadi secara otomatis tanpa disadari terhadap perubahan lingkungan internal maupun lingkungan eksternal. Terdapat dua macam refleks: 1. Refleks sederhana atau refleks dasar yang menyatu tanpa dipelajari, misalnya refleks menutup mata bila ada benda yang menuju ke mata, 2. Refleks yang dipelajari, atau refleks yang dikondisikan(conditioned reflex), yang dihasilkan dari belajar. Rangkaian jalur saraf yang terlibat dalam aktivitas refleks disebut lengkung refleks, yang terdiri atas 5 komponen dasar: 1. Reseptor, 2. Saraf aferen, 3. Pusat saraf (otak atau sumsum tulang belakang), 4. Saraf aferen, 5. Efektor (Soewolo; 1999: 262). Sebagian besar refleks merupakan refleks yang rumit, melibatkan beberapa neuron penghubung antara neuron sensorik dan neuron motoric (refleks polisinap) sebagai contohnya refleks menarik tangan yang kena benda panas (withdrawal reflex). Hanya ada satu refleks yang lebih sederhana daripada withdrawal reflex, yaitu refleks regangan (stretch reflex). Refleks sederhana hanya melibatkan dua neuron, tanpa neuron penghubung (refleks monosinap), misalnya refleks patella. Karena penundaan atau penghambatan refleks dapat terjadi pada sinap-sinap, maka makin banyak sinap yang terlibat pada lengkung refleks makin banyak pula waktu yang diperlukan untuk menghasilkan suatu refleks. Berdasarkan atas system pengendaliannya, refleks digolongkan atas refleks somatic (yang dikendalikan oleh system saraf somatic) dan refleks otonom (yang dikendalikan oleh system saraf otonom). Kedua macam refleks tersebut dapat berupa refleks kranial atau refleks spinal. Refleks spinal dapat terjadi tanpa melihat otak, misalnya refleks fleksor. Meskipun demikian otak seringkali memberikan pertimbangan pada aktivitas refleks spinal, sehingga dapat menguatkan atau menghambat refleks tersebut.