34
ANALISIS TEKNIS DAN FINANSIAL MESIN PERONTOK PADI / POWER THRESER OLEH DETTY SUKARSIH 05111002027 FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA INDRALAYA 2014

Detty Sukarsih_05111002027

Embed Size (px)

DESCRIPTION

ALSIN PASCA

Citation preview

  • ANALISIS TEKNIS DAN FINANSIAL MESIN PERONTOK PADI /

    POWER THRESER

    OLEH

    DETTY SUKARSIH

    05111002027

    FAKULTAS PERTANIAN

    UNIVERSITAS SRIWIJAYA

    INDRALAYA

    2014

  • ANALISIS TEKNIS DAN FINANSIAL MESIN PERONTOK PADI / POWER

    THRESER

    Oleh

    DETTY SUKARSIH

    05111002027

    MAKALAH

    Sebagai salah satu syarat untuk lulus mata kuliah

    Alat dan Mesin Pasca Penen

    Pada

    PROGRAM STUDI TEKNIK PERTANIAN

    JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN

    FAKULTAS PERTANIAN

    UNIVERSITAS SRIWIJAYA

    INDRALAYA

    2014

  • KATA PENGANTAR

    Puji dan syukur penulis haturkan ke hadirat Allah SWT yang telah

    memberikan kenikmatan yang melimpah serta berkat rahmat dan karuniaNya

    sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah ini. Makalah ini merupakan salah

    satu syarat untuk lulus dari mata kuliah Alat dan Mesin Pasca Panen.

    Penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Prof.Dr.Ir.Amin

    Rejo, M.P sebagai Dosen mata kuliah alat dan mesin pasc apanen yang selalu

    memberi pengarahan. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

    Indralaya, Februari 2014

    Penulis

  • DAFTAR ISI

    Halaman

    KATA PENGANTAR .................................................................................iii

    DAFTAR ISI ............................................................................................... iv

    DAFTAR TABEL ...................................................................................... vii

    DAFTAR GAMBAR .................................................................................viii

    DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................ ix

    I. PENDAHULUAN .................................................................................... 1

    A. Latar Belakang ................................................................................... 1

    B. Tujuan ................................................................................................ 2

    II. TINJAUAN PUSTAKA .......................................................................... 3

    A. PascaPanen Padi ................................................................................ 3

    B. Perontokkan Padi .............................................................................. 3

    1. Perontokan padi dengan cara digebot .......................................... 4

    2. Power threser (diesel) .................................................................. 4

    3. Power threser menggunakan bahan bakar bensin ........................ 5

    C. Analisis Teknis ................................................................................... 5

    Kapasitas alat perontok padi

    a. Kapasitas kerja alat ....................................................................... 5

    b. Kapasitas efektif ............................................................................ 5

    c. Kehilangan gabah .......................................................................... 6

    D. Analisis Finansial ............................................................................... 6

  • 1. Biaya Tetap ........................................................................................ 6

    a. Biaya penyusutan ......................................................................... 7

    b. Biaya pemeliharaan dan perbaikan .............................................. 7

    c. Pajak ............................................................................................ 8

    2. Biaya Tidak Tetap .............................................................................. 8

    a. Biaya bahan bakar ........................................................................ 8

    b. Biaya tenaga kerja ........................................................................ 8

    c. Biaya transportasi ......................................................................... 9

    d. Biaya tak terduga ......................................................................... 9

    3. Biaya Total ......................................................................................... 9

    4. Net Present Value (NPV) ................................................................... 9

    5. Break Event Point (BEP) ................................................................. 10

    6. Benefit Cost Ratio (B/C ratio) .......................................................... 10

    III. PELAKSANAAN PENELITIAN ......................................................... 12

    A. Metode Penelitian ............................................................................. 12

    a. Cara Kerja ................................................................................... 12

    b. Pengumpulan Data ...................................................................... 12

    c. Analisis Data............................................................................... 12

    IV. HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................................. 13

    A. Analisis Teknis ................................................................................. 13

    B. Analisis Finansial ............................................................................ 14

    C. Analisis Sensitivitas .......................................................................... 15

    V. KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................. 16

  • A. Kesimpulan ....................................................................................... 16

    B. Saran ................................................................................................. 16

    DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 17

    LAMPIRAN ............................................................................................... 20

  • DAFTAR TABEL

    Halaman

    1. Penghasilan kena pajak ............................................................................. 8

  • DAFTAR GAMBAR

    Halaman

    1. Perontokan padi dengan cara gebot........................................................... 4

    2. Power threser menggunakan engine diesel ............................................... 4

    3. Power threser menggunakan bahan bakar bensin ..................................... 5

  • DAFTAR LAMPIRAN

    Halaman

    1. Perhitungan analisis teknis dan finansial power threser .......................... 20

  • I. PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang

    Padi merupakan salah satu tanaman budidaya terpenting dalam kehidupan

    dan sebagai kebutuhan pokok untuk menunjang keberlangsungan hidup manusia.

    Indonesia merupakan salah satu negara yang mayoritas penduduknya menjadikan

    beras sebagai bahan baku makanan pokok. Dalam pengembangan tanaman padi

    terdapat beberapa tahapan dalam pembudidayaan tanaman padi mencakup

    persemaian, pemindahan dan penanaman, pemeliharaan (termasuk pengairan,

    penyiangan, perlindungan tanaman, serta pemupukan), dan panen (Departemen

    Pertanian, 2008).

    Masalah utama dalam pascapanen padi adalah tingginya kehilangan hasil

    karena tercecer atau tidak terontok, terbuang bersama jerami, rusak dan rendahnya

    mutu gabah dan beras. Tingkat kehilangan hasil padi selama penangananan

    pascapanen mencapai 20-21%, yang terbesar terjadi pada pemanenan, yaitu sekitar

    9% dan pada perontokkan sekitar 5% (Ananto et al., 2003), disamping untuk

    menekan kehilangan hasil, faktor efisiensi pelaksanaan kegiatan di lapangan menjadi

    faktor utama dalam pemilihan jenis, sistem dan alat yang dapat mendukung kegiatan

    pasca panen padi tersebut.

    Salah satu tahapan kegiatan penanganan pascapanen padi yaitu perontokkan

    padi. Perontokkan padi pada umumnya dilakukan dengan dua cara yaitu cara manual

    dengan dibanting atau gebot dan cara mekanis dengan pedal threser atau power

    threser. Pada beberapa lokasi, penggunaan mesin perontok (power threser) sudah

  • berkembang. Perontokkan dengan pedal threser sudah mulai ditinggalkan karena

    kapasitas kerjanya rendah, hampir sama dengan cara dibanting atau gebot. Alasan

    penggunaan power threser umunya adalah karena lebih cepat dan gabah lebih bersih.

    Menurut Ananto et al. (2003), berkembangnya mesin perontok berkaitan dengan

    terbatasnya tenaga kerja dan kesempatan kerja yang baik di luar sektor pertanian,

    serta berkembangnya sistem tebasan dengan panen beregu. Sementara di lokasi

    dengan sistem panen bersama, power threser sulit berkembang, didalam pelaksanaan

    kegiatan perontokkan padi di lapangan, telah diteliti dan dianalisa beberapa faktor

    yang mempengaruhi dalam tahapan kegiatan tersebut.

    Makalah ini dilakukan untuk menganalisis secara teknis dan finansial pada

    alat perontok padi atau power threser.

    B. Tujuan

    Makalah ini bertujuan untuk mengetahui analisis teknis dan finansial alat

    perontok padi atau power threser yang digunakan.

  • II. TINJAUAN PUSTAKA

    A. Pascapanen Padi

    Tujuan dari penanganan pascapanen hasil pertanian yaitu untuk menekan

    tingkat kerusakan hasil panen komoditas pertanian dengan meningkatkan daya

    simpan dan daya guna komoditas pertanian agar dapat menunjang usaha penyediaan

    bahan baku industri dalam negeri, meningkatkan nilai tambah dan pendapatan,

    meningkatkan devisa negara dan perluasan kesempatan kerja serta melestarikan

    sumberdaya alam dan lingkungan hidup (Ningsih, 2007).

    Proses pascapanen hasil pertanian adalah tahapan kegiatan yang dimulai sejak

    pemungutan (pemanenan) hasil pertanian yang meliputi hasil tanam pangan,

    holtikultura, perkebunan, peternakan, dan perikanan sampai siap untuk dipasarkan

    (Anonim, 1986). Masalah utama dalam penanganan pascapanen padi yang dihadapi

    petani adalah masih tingginya kehilangan hasil selama penanganan pascapanen yang

    besarnya sekitar 21% (BPS, 1996) dan rendahnya mutu gabah dan beras yang

    dihasilkan. Kualitas gabah yang rendah disebabkab oleh tingginya kadar kotoran dan

    gabah hampa serta butir mengapur mengakibatkan rendahnya rendemen beras giling

    yang diperoleh (Setyono et al., 2000).

    B. Perontokkan Padi

    Perontokkan padi adalah salah satu proses pascapanen yang terpenting yang

    berguna untuk memisahkan antara padi dengan batang (malai). Ada tiga cara yang

    digunakan dalam perontokkan padi antara lain :

  • a. Perontokkan padi dengan cara di Gebot

    Gebot merupakan cara merontokkan padi dengan dipukul pukul diatas kayu

    yang tersusun dan dibawah kayu terdapat terpal untuk menampung hasil perontokkan

    padi, cara tradisional ini masih banyak digunakan. Cara perontokkan digebot sebagai

    berikut : malai padi diambil secukupnya lalu dipukulkan/ digebot pada meja rak

    perontok 5 kali dan hasil rontokkannya akan jatuh diterpal yang ada di bawah

    mejarak perontok kemudian hasil rontokkan berupa gabah dikumpulkan (Wahyudi,

    2012).

    Gambar 1. Perontokkan padi dengam cara di gebot

    b. Power Threser (Diesel)

    Power threser (diesel) merupakan mesin perontok yang menggunakan

    sumber tenaga penggerak engine diesel dan menggunakan bahan bakar solar.

    Kelebihan mesin perontok ini dibandingkan dengan alat perontok gebot adalah

    kapasitas kerja lebih besar dan efisiensi kerja lebih tinggi (Ananto et al., 2006).

    Gambar 2. Power threser menggunakan engine diesel

  • c. Power Threser (Bensin)

    Power threser (bensin) merupakan salah satu bentuk modifikasi petani agar

    perontokkan padi lebih maksimal dibanding menggunakan diesel. Kelebihan mesin

    perontok padi menggunakan bahan bakar bensin adalah kapasitas kerja lebih tinggi

    dibanding dengan power threser yang menggunakan bahan bakar diesel (Setiono,

    2006).

    Gambar 3. Power threser (bensin)

    C. Analisis Teknis

    Menurut Husnan dan Muhammad (2000), aspek teknis merupakan bagian

    yang berkenan dengan proses pembangunan proyek atau investasi secara teknis dan

    pengoperasiannya setelah proyek tersebut selesai dibangun. Adapun analisis teknis

    untuk perhitungan sistem perontok padi sebagai berikut :

    a.) Kapasitas kerja perontokan

    Kapasitas kerja alat adalah kapasitas maksimum sebuah alat perontok untuk

    merontokkan padi (Maheswari, 2008).

    b.) Kapasitas Efektif

    Kapasitas efektif adalah kapasitas yang diharapkan dapat dicapai oleh sebuah

    alat perontok padi dengan keterbatasan operasi yang dilakukan (Maheswari, 2008).

  • Kapasitas efektif alat perontok padi di perkirakan dapat diperoleh dengan

    menggunakan rumus yang dapat dilihat pada persamaan 1 (Santosa et al., 2011) :

    Kp =

    ....................................................................................................................(1)

    Keterangan :

    Kp = Kapasitas kerja perontokkan padi (kg/jam)

    Bb = Banyaknya padi yang akan dirontokkan (kg)

    t = Waktu yang diperlukan untuk perontokkan (jam)

    c.) Kehilangan Gabah

    Kehilangan =

    ......................(2)

    D.Analisis Finansial

    Menurut Soetriono (2011), analisis finansial adalah analisis kelayakan yang

    melihat dari sudut pandang petani sebagai pemilik. Analisis finansial diperhatikan di

    dalamnya adalah dari segi cash-flow yaitu perbandingan antara hasil penerimaan atau

    penjualan kotor (gross-sales) dengan jumlah biaya biaya (total cost) yang

    dinyatakan dalam nilai sekarang untuk mengetahui kriteria kelayakan atau

    keuntungan suatu proyek.

    Biaya mesin atau alat pertanian terdiri dari dua komponen yaitu biaya tetap

    dan biaya tidak tetap. Adapun biaya tetap dan biaya tidak tetap sebagai berikut :

    1. Biaya Tetap

    Biaya tetap adalah jenis biaya selama atau periode kerja dalam jumlah tetap,

    sehingga tidak tergantung pada jumlah produksi yang dihasilkan, meskipun

    digunakan pada waktu yang berbeda atau tidak digunakan. Adapun unsur unsur

  • biaya tetap adalah biayapembuatan alat, biaya penyusutan alat, biaya pemeliharaan

    alat, sewa bangunan dan pajak.

    a) Biaya penyusutan

    Biaya penyusutan alat tiap tahun dapat dihitung dengan persamaan 3

    menggunakan metode Sinking Fund (SF).

    SF = (P) (A/F, i%, n)......................................................................................(3)

    Keterangan :

    SF = Sinking Fund (Rp)

    P = Harga awal alat (Rp)

    A/F = Sinking Fund Factor

    I% = Tingkat bunga modal 14% (% per tahun)

    n = Umur ekonomi alat (tahun)

    b) Biaya pemeliharaan dan perbaikan

    Biaya pemeliharaan dan perbaikan diasumsikan sebesar 5% dari harga alat

    per tahun (Pramudya, 2008). Perhitungan yang digunakan untuk menghitung biaya

    tersebut ditunjukkan pada persamaan 4 (Santosa et al., 2011) :

    Bp = 0,05 P..............................................................................................(4)

    Keterangan :

    Bp = Biaya pemeliharaan dan perbaikan (Rp)

    P = Harga awal alat (Rp)

  • c) Pajak

    Biaya pajak per tahun dihitung berdasarkan undang undang pajak

    penghasilan Nomor 17 tahun 2010. Penghasilan kena pajak ditunjukkan pada Tabel 1

    sebagai berikut.

    Tabel 1. Penghasilan kena pajak

    Penghasilan kena pajak Tarif Pajak

    Sampai dengan Rp 50.000.000,00 5%

    Rp 50.000.000,00 Rp 250.000.000,00 15%

    Rp 250.000.000,00 Rp 500.000.000,00 25%

    Lebih dari Rp 500.000.000,00 30%

    Sumber : Direktorat Jenderal Pajak, 2011

    2. Biaya Tidak Tetap

    Biaya tidak tetap adalah biaya yang dikeluarkan pada saat alat atau mesin

    beroperasi dan jumlahnya tergantung pada jumlah jam kerja pemakaian (Pramudya,

    2008). Contoh biaya ini antara lain biaya bahan baku, biaya alat, biaya energi, biaya

    operator, biaya komunikasi, uang lembur dan lain lain. Biaya tidak tetap yang

    digunakan pada penelitian ini adalah :

    a) Biaya bahan bakar

    Pada penelitian ini menggunakan 2 bahan bakar yaitu bensin dan solar

    sebagai energi agar power threser dapat dihidupkan dan dioperasikan.

    b) Biaya tenaga kerja

    Biaya pekerja adalah biaya tidak tetap yang dikeluarkan untuk upah operator

    dalam melaksanakan kerja. Berdasarkan SK Gubernur Sumatera Selatan

  • No.635/KPTS/NAKER/2009 tentang penetapan Upah Minimum Propinsi dan Upah

    Minimum Sektoral Propinsi Sumatera Selatan untuk sektor pertanian, peternakan,

    perburuhan dan perikanan sebesar Rp. 840.000,00 per bulan dengan jam kerja efektif

    delapan jam per hari.

    c) Biaya transportasi

    Bahan yang dirontokkan diangkut ketempat penyimpanan menggunakan

    kendaraan sehingga diperlukan biaya transportasi untuk mengangkut alat tersebut.

    d) Biaya tidak terduga

    Biaya tidak terduga adalah biaya yang dikeluarkan untuk mengatasi apabila

    terdapat biaya selain biaya biaya yang ditentukan. Biaya tidak terduga diasumsikan

    sebesar 10% dari biaya tetap dan biaya tidak tetap.

    3. Biaya Total

    Biaya total merupakan biaya keseluruhan yaitu penjumlahan dari biaya tetap

    dan biaya tidak tetap (Kusmindari, 2011).

    B = BT + BTT........................................................................................(5)

    Keterangan :

    B = Biaya total (Rp/tahun)

    BT = Biaya Tetap (Rp/tahun)

    BTT = Biaya Tidak Tetap (Rp/tahun)

    4. Net Present Value (NPV)

    Menurut Novania (2011), Net Present Value didasarkan atas nilai sekarang

    bersih dari hasil perhitungan nilai sekarang aliran dana masuk (penerimaan) dengan

    nilai sekarang aliran dana keluar (pengeluaran) selama jangka waktu analisis dan

  • tingkat suku bunga tertentu. Suatu usaha layak dilaksanakan jika nilai NPV lebih

    besar atau sama dengan nol. Cara perhitungan NPV adalah sebagai berikut :

    NPV = PV benefit PV cost ....................................................................................(6)

    Keterangan :

    NPV = Net Present Value per tahun (Rp)

    PV benefit = Penerimaan sekarang (Rp)

    PV cost = Biaya atau pengeluaran sekarang (Rp)

    5. Break Event Point (BEP)

    BEP (Break Event Point) atau titik balik modal adalah suatu kondisi usaha

    yang tidak mengalami keuntungan maupun kerugian (Sumarsih, 2010).

    BEP untuk volume produksi

    (BEP =

    ) .........................................................................................(7)

    BEP untuk harga produksi

    (BEP =

    ) .........................................................................................(8)

    6. Benefit Cost Ratio (B/C ratio)

    Analisis Benefit Cost Ratio merupakan perbandingan antara nilai sekarang

    dari penerimaan atau pendapatan yang diperoleh dari kegiatan investasi dengan nilai

    sekarang dari pengeluaran (biaya) selama investasi tersebut berlangsung selama

    kurun waktu tertentu (Novania, 2011). Persamaan B/C ratio dapat dilihat pada

    persamaan 9 berikut.

    ( Net B/C =

    ).........................................................................................................(9)

  • Keterangan :

    PVb = nilai benefit (penerimaan) sekarang (Rp)

    PVc = nilai cost (biaya) sekarang (Rp)

  • III. METODELOGI PELAKSANAAN

    A. Metode Penelitian

    Makalah ini menggunakan metode deskripsi dengan cara menganalisis data

    teknis dan finansial dimulai dengan menelaah seluruh data yang tersedia dari

    berbagai sumber, yaitu literatur dan media sosial.

    B. Cara Kerja

    Cara kerja yang dilakukan pada makalah adalah :

    1. Pengumpulan Data

    Data yang digunakan pada makalah ini meliputi data primer dan data

    sekunder. Data primer diperoleh dengan menguji setiap alat perontok yang meliputi :

    1) kapasitas efektif, dan 2) efisiensi alat. Sedangkan data sekunder diperoleh dari

    literatur yaitu : 1) upah tenaga kerja per bulan, 2) suku bunga yang berlaku, 3) umur

    ekonomis alat, 4) biaya energi, 5) biaya bahan baku, 6) tarif pajak, 7) biaya

    penyusutan, dan 8) biaya produksi.

    2. Analisis Data

    Analisis data yang dilakukan pada makalah ini terdiri dari :

    1. Analisis Teknis

    a. Kapasitas Kerja Perontokkan : Kapasitas maksimum alat sebuah alat perontok

    untuk merontokkan padi (Rachmat et al., 2001).

    b. Kapasitas Efektif

    Kapasitas efektif dapat dihitung dengan persamaan 1.

  • c. Kehilangan

    Kehilangan dapat dihitung dengan persamaan 2.

    2. Analisis Finansial

    a. Net Present Value (NPV)

    NPV dapat dihitung dengan persamaan 6.

    b. Break Event Point (BEP)

    BEP volume Produksi

    Untuk BEP volume produksi dapat dihitung dengan persamaan 7.

    BEP Harga Produksi

    Untuk BEP harga produksi dapat dihitung dengan persamaan 8.

    c. Net Benefit Cost (Net B/C)

    Net B/C dapat dihitung dengan persamaan 9.

  • IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

    A. Analisis Teknis

    Analisis teknis pada penelitian ini mencakup perhitungan kapasitas dan

    pengujian alat sistem perontokkan padi. Tujuan melakukan analisis teknis pada

    makalah ini ditujukan untuk mengetahui kapasitas sistem perontok untuk

    merontokkan padi dan pengujian sistem perontokkan padi untuk mengetahui

    besarnya penyusutan padi dalam satu tahun.

    1. Kapasitas

    Kapasitas sistem perontok padi dibagi menjadi dua bagian yaitu kapasitas

    kerja alat dan kapasitas efektif. Hasil analisis teknis perontok padi yaitu pada

    kapasitas kerja perontok sekitar 2250 sedangkan pada kapasitas efektif sebesar

    1930,5.

    a. Kapasitas Efektif

    Kapasitas efektif untuk perontokkan padi yang dihasilkan dari makalah ini

    adalah kapasitas efektif power threser sebesar 1930,5 kg/jam. Hal ini disebabkan

    oleh keterampilan operator dalam menggunakan mesin perontok serta lama waktu

    pengoperasian mesin perontok.

    2. Kehilangan Perontokan Padi

    Kehilangan padi yang terjadi pada power threser dalam satu hari kerja sebesar

    0,78%.

  • 3. Pemakaian Bahan Bakar

    Pemakaian bahan bakar dalam satu jam kerja pada power threser sebesar 2

    liter. Nilai kehilangan pada power threser ini adalah sebesar 0,78 % dikarenakan

    sudah menggunakan motor penggerak.

    Analisis finansial pada makalah ini bertujuan untuk mengetahui analisis

    secara teknis dan finansial pada power threser. Analisis finansial yang dilakukan

    terdiri dari : 1) analisis biaya dan 2) analisis investasi.

    B. Analisis Finansial

    Makalah ini mencakup analisis finansial terhadap sistem perontok padi/

    power threser. Analisis finansial menyelidiki perbandingan antara pengeluaran dan

    penerimaan proyek. Hasil analisis finansial dapat menjadi penilaian apakah proyek

    tersebut dapat berkembang atau seberapa besar proyek tersebut menghasilkan

    keuntungan bagi penanam modal. Analisis ini dilakukan berdasarkan biaya yang

    dibutuhkan, penerimaan, dan tingkat keuntungan yang diterima.

    Analisis finansial yang dilakukan terdiri dari :

    1. Analisis Biaya

    Analisis biaya adalah bagian dari analisis finansial yang menghitung seluruh

    biaya yang dikeluarkan dalam suatu proyek. Biaya tersebut antara lain biaya

    investasi dan biaya operasional. Biaya untuk penyewaan power threser adalah Rp.

    1.408.000/tahun.

    Biaya operasional terdiri dari biaya tetap, biaya tidak tetap, dan biaya tak

    terduga. Jumlah biaya tetap rata rata tiap tahun untuk power threser adalah Rp.0

  • karena alat menyewa. Sedangkan rata rata biaya tidak tetap tiap tahun perontokan

    padi power threser adalah Rp.749.000/tahun. Rata rata biaya total tiap tahun setelah

    ditambah biaya tak terduga perontokan padi sistem power threser adalah Rp.

    1.944.140/tahun. Biaya penyusutan biaya pemeliharaan ditanggung oleh pemilik alat.

    Rencana produksi padi adalah sesuai dengan perhitungan umur ekonomis

    perontokan padi. Keuntungan yang diperoleh per tahun untuk perontokan padi sistem

    power threser adalah Rp. 35.108.000 dengan sewa alat Rp. 1.408.000/tahun dalam

    satu tahun.

    C. Analisis Investasi

    Perhitungan titik impas (BEP) menunjukkan bahwa BEP harga produksi

    sistem perontok padi power threser adalah Rp 405,9 kg dan BEP untuk volume

    produksi Rp 1.240,8 kg/tahun.

    Perhitungan NPV sistem perontok padi power threser adalah Rp.

    33.352.600/tahun. Perhitungan Net B/C pada sistem perontok power threser adalah

    7,8.

  • VI. KESIMPULAN DAN SARAN

    A. Kesimpulan

    1. Secara teknis, semua perontokan padi layak digunakan. Kehilangan padi pada

    power threser sebesar 0,78% . Hal ini dikarenakan faktor cuaca, faktor tenaga

    kerja dan faktor usia alat.

    2. Secara finansial, dalam jangka usia alat sistem perontokan padi mempunyai

    nilai NPV > 0 dan Net B/C > 1. Pada sistem power threser NPV dan Net B/C

    sebesar Rp. 34.452.567/tahun dan 7,8.

    B. Saran

    Sistem perontok padi power threser sudah baik karena tingkat kehilangan

    padi lebih kecil. Perlu dilakukan pemodifikasian alat perontok padi yang lebih baik

    dari power threser secara teknis dan finansial.

  • DAFTAR PUSTAKA

    Ananto, Guntur, dan Setiawan. Kehilangan Padi Dalam Perontokan. (Online).

    (http://www. Pustaka.litbang.deptan.go.id/bppi/lengkapa/bpp10250), diakses

    tanggal 2 November 2012.

    Andoko,2008. Penanganan Pascapanen Padi. (Online). (http://www. Penanganan

    pascapanen padi hibrida1.pdf) diakses tanggal 20 juni 2012.

    Anonim,1986. Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 47 Tahun 1986.

    Tentang Peningkatan Penanganan Pascapanen Hasil Pertanian. Jakarta.

    Anonim,1992. Undang Undang Republik Indoneisa Nomor 12 Tahun 1992. Tentang Sistem Budidaya Tanaman. Departemen Pertanian, Jakarta, Mei

    1992.

    Balai Benih Padi. 2009. Budidaya Padi Sawah. (online). (http://www.azisturindras blog.htm, diakses 4 februari 2011).

    Biro Pusat Statistik, 1996. Survei susut pascapanen MT. 1994/1995 Kerjasama BPS,

    Ditjen Tanaman Pangan, Badan Pengendali Bimas, Bulog, Bappenas, IPB,

    dan Badan Litbang Pertanian.

    Departemen Pertanian.2008. Pengelolaan Pascapanen Padi. (Online). (http://top-

    pdf.com/cara-panen-padi.html, diakes pada 28 Desember 2010).

    Direktorat Jenderal Pajak. 2011. Undang Undang Pajak Penghasilan No. 36 tahun 2011. www.pajak.go.id. Diakses pada 10 Juli 2012.

    Ekstensia.2003. Peran Kelembagaan Penyuluhan Pertanian dalam Pemberdayaan

    Petani di Daerah Otonomi Daerah Vol 16. Tahun 10. Yogyakarta.

    Fransiska,H. 2012. Pengaruh Antropometri Terhadap Sistem Perontokan Gebot.

    Universitas Pertanian Bogor.

    Hanafi, Sarifudin, dan Fadli. 2011. Perancangan Mesin Perontok Padi (combine

    Harvester). Universitas Islam Makasar.

    Husnan, S. Dan Muhammad. 2002. Studi Kelayakan Proyek. Lembaga Penelitian

    Fakultas Ekonomi. Universitas Indonesia. Jakarta.

  • Husein,S.2010. Reformasi Kebijakan Harga Produsen dan Dampaknya Terhadap

    Daya Saing Beras.(Online). ([email protected], diakses 29

    Desember 2010).

    Institut Pertanian Bogor. 2011. Analisis Sensitivitas. Departemen Agribisnis. Institut

    Pertanian Bogor.

    Kadariah, L.1999. Pengantar Evaluasi Proyek. Fakultas Ekonomi Universitas

    Indonesia. Jakarta.

    Kurniawan, A. 2011. Mesin Perontok Padi Rentek. (Online). (http://www.

    agus_kurniawan.blog.com). Diakses pada 27 desember 2012.

    Kusmindari,Ch.2011. Pengantar Teknik Industri. Blog.binadarma.ac.id/desi/.../PTI-

    08_Ekonomi-Teknik-Akunt-Biaya-...(Diakes 24 November 2011).

    Maheswari,R.2008. Perbandingan Kapasitas Desain dan Kapasitas Efektif Alat.

    Universitas Jambi. Jambi.

    Ningsih,P.S.2007. Penanganan Pascapanen padi Hibrida. (Online).

    (http://purnamaningsihmaspeke.weblog.ung.ac.id, diakses 07 Maret 2012).

    Novania,N.D.2011. Ekonomi Teknik. (http://nurul. diena. staff. mercubuana. ac.id/dl.

    php (diakses 06 November 2011).

    Pramudya,B.2008. Ekonomi Teknik. Pustaka. ut.ac.id /pustaka /bmp/ modul/

    PANG4321/ M2.pdf (diakses 14 November 2011).

    Purwaningsih, H. 2010. Pengkajian Penanganan Pascapanen Primer Padi, Jagung dan

    Kedelai. (Online). ([email protected], diakses 19 Februari

    2010).

    Saepudin. 2010. Pedoman Umum Penanganan Pascapanen Padi. (Online).

    (http://saepudin-keinginan untuk maju.blogspot.com/2010/01/i.html. diakses

    03 Agustus 2011.

    Santosa, Waluyo dan Suparwata. 2011. Teknologi Usaha Tani Padi. Balai Pengkajian

    Teknologi Pertanian (BPTP). Sumatera Selatan.

    Setyono A., dan A. Hasanuddin. 1997. Teknologi pascapanen padi. Makalah

    disampaikan Pada Pelatihan Pascapanen dan Pengolahan Hasil Tanaman

    Pangan di BPLPP Cibitung, tanggal 21 s/d 25 Juli 1995.

    Setyono, A., Sutrisno dan Sigit Nugraha. 2000. Pengujin Pemanenan Padi Sistem

    kelompok dengan memanfaatkan kelompok jas pemanen dan jasa perontok.

  • Disampaikan pada Apresiasi Seminar Hasil Penelitian Balipta, Sukamandi

    10-11 November 2000.

  • LAMPIRAN

  • Lampiran 1. Perhitungan analisis teknis dan finansial power threser

    Analisis teknis

    Kapasitas kerja alat = 2.250kg/jam (Agus, 2011)

    Kapasitas efektif

    KE =

    =

    = 1.930,5 kg/jam

    Kehilangan =

    =

    =

    = 0,0078 x 100%

    = 0,78%

    Analisis finansial

    Biaya penyewaan alat = Rp. 704.000/musim x 2 musim/tahun

    = Rp. 1.408.000/tahun

    Umur ekonomis alat (n) = 5 tahun

    Suku bunga modal = 15%

    Biaya tidak tetap

    1. Upah tenaga kerja = Rp. 100.000/hari x 6 orang

    = Rp. 600.000/hari x 2 musim/tahun

    = Rp. 1.200.000/tahun

  • 2. Biaya bahan bakar = 1 liter = Rp. 7.000

    = 1 liter = 8 hari

    = 8 liter x Rp. 7.000

    = Rp. 56.000/hari

    BBM/tahun = Rp. 56.000/hari x 2 musim/tahun

    = Rp. 112.000/tahun

    3. Biaya transportasi = Rp. 50.000/hari

    = Rp. 50.000/hari x 2 musim/tahun

    = Rp. 100.000/tahun

    Biaya tidak tetap = upah tenaga kerja + BBM/tahun + biaya transportasi

    = Rp. 1.200.000 + Rp.112.000 + Rp. 100.000

    = Rp. 1.412.000/tahun

    Biaya tidak terduga = (biaya penyewaan + biaya tidak tetap) x 100%

    = Rp. 1.408.000 + Rp. 1.412.000 x 0,1

    = Rp.282.000/tahun

    Total biaya/tahun = biaya penyewaan + biaya tidak tetap + biaya tak

    terduga

    = Rp. 1.408.000 + Rp. 1.412.000 + Rp. 282.000

    = Rp. 3.102.000/tahun

    Penerimaan per tahun

    Penerimaan/tahun = produksi total dan harga jual sebesar Rp. 2.500/kg

    = 7.642 kg x Rp. 2.500 x 2 musim/tahun

    = Rp. 38.210.000/tahun

  • Keuntungan sebelum PPH = penerimaan total biaya

    = Rp. 38.210.000 Rp. 3.102.000

    = Rp. 35.108.000/tahun

    Berdasarkan UU pajak penghasilan sampai dengan Rp.50.000.000 tarif pajak 5%

    PPH 5% = 0,05 x Rp. 35.108.000

    = Rp. 1.755.400/tahun

    BEP (Break Even Point)

    BEP untuk volume produksi

    BEP =

    =

    = 1.240,8 kg/tahun

    BEP untuk harga produksi

    BEP =

    =

    = Rp. 405,9 kg

    NPV (Net Present Value)

    NPV = Penerimaan Pengeluaran

    = Rp. 38.210.000 Rp. 4.857.400

    = Rp. 33.352.600/tahun

  • NET B/C

    NET B/C =

    =

    = 7,8