21
Untuk video, manuskrip, dan bahan-bahan lainnya, silakan kunjungi Third Millennium Ministries di thirdmill.org. Ia Memberi Kita Alkitab: Fondasi Penafsiran Pedoman Studi © 2013 by Third Millennium Ministries www.thirdmill.org PELAJARA N SEMBILAN PENERAPAN MODERN & PERJANJIAN YANG BARU

He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

  • Upload
    others

  • View
    0

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Untuk video, manuskrip, dan bahan-bahan lainnya, silakan kunjungi Third Millennium Ministries di thirdmill.org.

Ia Memberi Kita Alkitab:

Fondasi Penafsiran Pedoman Studi

© 2013 by Third Millennium Ministrieswww.thirdmill.org

PELAJARAN SEMBILAN

PENERAPAN MODERN & PERJANJIAN YANG BARU

Page 2: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

2

PEDOMAN STUDI

DAFTAR ISI

Garis Besar.........................................................................................................................4

Catatan................................................................................................................................5

Pertanyaan Pendalaman ................................................................................................13

Pertanyaan Aplikasi........................................................................................................16

Cara Menggunakan Pelajaran dan Pedoman Studi ini

Sebelum Anda menonton video pelajaran ini, ada dua hal yang perlu Anda lakukan:

o Persiapan — Bacalah semua bacaan yang direkomendasikan.

o Jadwalkan waktu jeda — Pelajari garis besar dan petunjuk waktu yang ada untuk menentukan kapan Anda akan mulai menonton dan kapan Anda akan berhenti menonton. Pelajaran-pelajaran IIIM ini sarat informasi, sehingga Anda mungkin perlu menjadwalkan lamanya waktu belajar Anda. Waktu jeda perlu dijadwalkan pada bagian-bagian utama di dalam garis besar.

Sementara Anda menonton video pelajaran ini

o Buatlah Catatan — Gunakan bagian Catatan untuk mengikuti alur pelajaran ini serta membuat catatan-catatan tambahan. Banyak dari ide-ide utama yang ada sudah dirangkum di dalam catatan, tetapi lengkapi rangkuman ini dengan catatan Anda sendiri. Anda juga perlu menambahkan detail-detail pendukung yang bisa menolong Anda mengingat, menjelaskan, dan mempertahankan ide-ide utama itu.

o Pause/replay portions of the lesson — Mungkin akan lebih mudah jika Anda melakukan pause/replay video pada titik-titik tertentu agar Anda bisa menuliskan catatan tambahan Anda, mengulangi konsep-konsep yang sulit, ataupun mendiskusikan poin-poin yang menarik bagi Anda.

Setelah Anda menonton video pelajaran ini, jawablah

o Pertanyaan Pendalaman— Pertanyaan-pertanyaan tentang isi dasar dari pelajaran ini. Jawablah pertanyaan-pertanyaan pendalaman pada tempat yang telah disediakan. Pertanyaan-pertanyaan pendalaman sebaiknya dijawab secara perorangan, dan bukan dalam kelompok.

Ia Memberi Kita Alkitab: Fondasi PenafsiranPelajaran 9: Penerapan Modern & Perjanjian yang Baru© 2014 by Third Millennium Ministries www.thirdmill.org

Page 3: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

3

o Pertanyaan Aplikasi — Pertanyaan-pertanyaan yang mengaitkan isi pelajaran dengan kehidupan, teologi, dan pelayanan Kristen. Pertanyaan-pertanyaan aplikasi dapat digunakan untuk tugas-tugas tertulis atau sebagai topik diskusi kelompok. Jika digunakan untuk tugas tertulis, sebaiknya jawaban yang diberikan panjangnya tidak lebih dari satu halaman.

Ia Memberi Kita Alkitab: Fondasi PenafsiranPelajaran 9: Penerapan Modern & Perjanjian yang Baru© 2014 by Third Millennium Ministries www.thirdmill.org

Page 4: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Garis Besar

I. Introduksi (0:20)

II. Penggenapan (2:52)A. Perjanjian Lama (3:52)B. Masa Intertestamental (12:18)C. Perjanjian Baru (14:47)

III. Penerapan (24:49)A. Pedoman (27:35)

1. Perjanjian Lama (29:15)2. Perjanjian Baru (33:47)

B. Contoh (38:36)

IV. Kesimpulan (53:00)

Page 5: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

I. Introduksi

II. Penggenapan

Ketika perjanjian yang baru di dalam Kristus akhirnya tiba, ternyata hal itu tidak persis sama dengan apa yang telah dibayangkan oleh umat-Nya.

A. Perjanjian Lama

Pengharapan Perjanjian Lama akan perjanjian yang baru timbul dari perkataan yang Allah ucapkan melalui nabi Yeremia (Yeremia 31:31-34).

Kitab Pemulihan (Yeremia 30:1-31:40) menyebutkan beberapa deskripsi tentang pembuangan itu dan berkat-berkat yang akan mengikuti sesudah pembuangan.

Ia Memberi Kita Alkitab: Fondasi PenafsiranPelajaran 9: Penerapan Modern & Perjanjian yang Baru © 2014 by Third Millennium Ministries www.thirdmill.org

5

Page 6: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

Dari perspektif Perjanjian Lama, pemulihan Israel akan terjadi pada puncak sejarah pada “hari-hari yang kemudian” atau “hari-hari terakhir”.

Mereka yang kembali ke Tanah Perjanjian gagal melayani Allah, dan berkat-berkat yang luar biasa dari perjanjian yang baru itu ditunda (Daniel 9:24).

B. Masa Intertestamental

Masa intertestamental: masa di antara Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru

Mayoritas yang sangat besar dari para rabi berbicara tentang periode sejarah perjanjian yang baru dalam artian dua zaman yang agung di dalam sejarah:

“Zaman ini”: sejarah Israel yang sebelumnya dan keadaan pada saat itu selama masa intertestamental

"Zaman yang akan datang ": masa ketika rencana Allah bagi sejarah akan digenapi.

6

Page 7: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

Mayoritas yang sangat luas dari para rabi di Israel mengajarkan bahwa transisi dari zaman ini ke zaman yang akan datang akan terjadi dengan penampakan Mesias.

C. Perjanjian Baru

Yesus mengumumkan bahwa kerajaan Allah telah dimulai dengan pelayanan-Nya di bumi, dan akan bertumbuh dengan berjalannya waktu, dan mencapai puncaknya ketika Ia datang kembali dalam kemuliaan.

Paulus mengatakan bahwa misteri tentang hari-hari terakhir telah disembunyikan dari orang-orang di masa lalu, tetapi kini sedang dinyatakan dalam Kristus (Efesus 3:3-5).

Eskatologi yang sudah diinaugurasikan (“sekarang, tetapi belum”) berarti penggenapan dari zaman perjanjian yang baru harus terjadi dalam tiga tahapan:

Inaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2; Efesus 2:19-20).

7

Page 8: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

Kontinuitas: menjangkau sampai ke seluruh sejarah gereja saat Kristus menyebarkan gereja melalui injil (2 Timotius 3:1-5; Efesus 3:9-10).

Penyempurnaan: Akan terjadi ketika Kristus datang kembali dan menggenapi maksud Allah yang paling final bagi seluruh sejarah. (Yohanes 6:39; Efesus 1:9-10).

III. Penerapan

Dengan menyelidiki Alkitab dari berbagai perspektif, kita akan lebih diperlengkapi untuk menerapkan Alkitab bagi kehidupan kita.

Para pengikut Kristus harus menerapkan Alkitab kepada dunia modern dengan mempelajari Alkitab sambil mengingat tentang inaugurasi, kontinuitas, dan penyempurnaan.

8

Page 9: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

A. Pedoman

Setiap penerapan Alkitab mencakup menghubungkan secara tepat makna asali dengan pendengar kontemporer.

1. Perjanjian Lama

Perjanjian Lama merujuk kepada enam perjanjian utama, tetapi kitab-kitab Perjanjian Lama ditulis di dalam periode sejarah perjanjian Musa dan Daud.

Penting sekali untuk memahami bagaimana para penulis Perjanjian Baru menerapkan Perjanjian Lama kepada ketiga tahapan perjanjian yang baru.

9

Page 10: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

2. Perjanjian Baru

Kitab-kitab Perjanjian Baru awalnya ditulis untuk orang-orang yang hidup pada masa inaugurasi dari periode sejarah perjanjian yang baru, tetapi kitab-kitab itu memiliki banyak implikasi bagi kita di dalam kontinuitas dari zaman perjanjian yang baru.

Beberapa perbedaan antara masa kini dan masa Perjanjian Baru:

Orang dapat langsung meminta bimbingan pribadi dari para rasul dan para nabi.

Isu yang tersebar luas dapat diputuskan oleh interaksi di antara para pemimpin yang menjadi fondasi gereja (Kisah Para Rasul 15).

Perjanjian Baru mengandung banyak contoh tentang peristiwa mujizat dan supernatural.

Para penulis Perjanjian Baru menulis tentang isu-isu doktrinal dan praktis yang penting bagi inaugurasi perjanjian yang baru.

Jika kita mengingat makna asalinya, kita dapat menerapkannya di zaman kita dengan memperhitungkan perkembangan-perkembangan di dalam zaman perjanjian yang baru.

10

Page 11: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

B. Contoh

Hampir setiap kitab dalam Alkitab menyentuh tema peperangan melawan roh-roh jahat dan melawan bangsa-bangsa yang mengikuti mereka.

Untuk melihat bagaimana penerapan tema ini dalam kehidupan kita, kita harus melihatnya berdasarkan tiga tahapan periode sejarah perjanjian yang baru di dalam Kristus:

Inaugurasi: Beberapa aspek dari tema perang melawan kejahatan di dalam dunia telah digenapi secara unik dalam pelayanan Yesus di bumi.

Kontinuitas: Kristus telah memulai kekalahan final dari kejahatan, tetapi perang ini masih menjadi bagian dari pengalaman kita di sepanjang sejarah gereja.

Selama kontinuitas, kita berperang dengan Iblis dan roh-roh jahat lainnya, dan bukan berperang dengan manusia.

11

Page 12: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Catatan

Penyempurnaan: Yesus akan menuntaskan perang melawan kejahatan ketika Ia datang kembali dalam kemuliaan.

Ketika kekalahan final dari dosa dan maut telah terjadi, Kristus akan memerintah dan mengundang semua pengikut-Nya untuk memerintah bersama-Nya dalam kemenangan.

Untuk menerapkan tema Alkitab mana pun secara lebih menyeluruh, kita harus melihat bagaimana hal itu dilihat dalam kaitannya dengan ketiga tahapan dari zaman perjanjian yang baru di dalam Kristus.

IV. Kesimpulan

12

Page 13: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Pertanyaan Pendalaman

1. Menurut Daniel 9:24, mengapa Allah menunda janji dari perjanjian yang baru yang dinubuatkan di dalam Yeremia pasal 31?

2. Jelaskan dua zaman agung di dalam sejarah yang dirujuk oleh sebagian besar rabi Perjanjian Lama. Apakah yang diajarkan oleh para rabi tentang transisi dari zaman yang satu ke zaman yang berikutnya?

Ia Memberi Kita Alkitab: Fondasi PenafsiranPelajaran 9: Penerapan Modern & Perjanjian yang Baru © 2014 by Third Millennium Ministries www.thirdmill.org

13

Page 14: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Pertanyaan Pendalaman

3. Bagaimanakah Perjanjian Baru menjelaskan penggenapan dari pengharapan Yeremia akan suatu perjanjian yang baru?

4. Jelaskan apa yang dimaksud oleh para ahli Perjanjian Baru dengan frasa “eskatologi yang sudah diinaugurasikan” Sebutkan dan jelaskan tiga tahapan utama yang tercakup di dalam penggenapan zaman perjanjian yang baru.

14

Page 15: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Pertanyaan Pendalaman

5. Jelaskan beberapa pedoman umum untuk mengaitkan dengan tepat makna asali dari nas-nas Perjanjian Lama dengan pendengar kontemporer. Apa sajakah pedoman untuk nas-nas Perjanjian Baru?

6. Dengan menggunakan penekanan Alkitab pada peperangan, jelaskan pedoman umum yang harus kita gunakan dalam penerapan modern.

15

Page 16: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Pertanyaan Aplikasi

1. Apakah perspektif Perjanjian Lama tentang perjanjian yang baru seharusnya mempengaruhi pelayanan Anda saat ini? Jika ya, mengapa? Jika tidak, mengapa?

2. Apakah dampak dari pengharapan yang agung dari Allah bagi masa depan, yang ditemukan dalam Yeremia 31 terhadap panggilan dan tujuan pribadi Anda?

3. Pelajaran apakah yang dapat kita pelajari dari Israel ketika kita membaca keputusan Allah untuk menunda jangkauan penuh dari perjanjian yang baru dalam bagian-bagian seperti Daniel 9:24?

4. Bagaimanakah Anda hidup dengan antisipasi terhadap kedatangan Kristus kembali dan saat kemuliaan di masa depan? Berikan contoh-contoh spesifik.

5. Apakah pengetahuan tentang inaugurasi, kontinuitas, dan penyempurnaan dari perjanjian yang baru itu merupakan suatu sumber informasi yang bermanfaat di dalam penginjilan? Jelaskan jawaban Anda.

6. Bagaimanakah pedoman umum untuk menerapkan Alkitab membantu Anda di dalam pelayanan Anda yang sekarang atau bagi orang-orang yang berada di dalam jangkauan kepemimpinan Anda?

7. Ketika Anda menerapkan Alkitab pada masa kini, apakah yang menurut Anda merupakan aspek yang paling menantang dalam mengaitkan secara tepat antara makna asali dengan pendengar Anda?

8. Perjanjian Baru pada awalnya ditulis untuk orang-orang Kristen di dalam gereja mula-mula. Dengan pemahaman ini, bagaimanakah Anda dapat menghubungkan pengalaman-pengalaman Anda sendiri dengan pengalaman dari mereka yang ada di dalam gereja mula-mula?

9. Carilah sebuah tema yang menonjol di dalam Alkitab dan jelaskan tema itu melalui tahapan-tahapan dari perjanjian yang baru dengan menggunakan pedoman umum bagi penerapan.

Ia Memberi Kita Alkitab: Fondasi PenafsiranPelajaran 9: Penerapan Modern & Perjanjian yang Baru © 2014 by Third Millennium Ministries www.thirdmill.org

16

Page 17: He Gave Us Scripture: Foundations of Interpretation · Web viewInaugurasi: dimulai dalam kedatangan pertama Yesus dan dalam pelayanan para rasul dan para nabi-Nya. (Ibrani 1:1-2;

Pertanyaan Aplikasi

10. Hal apakah yang paling signifikan yang telah Anda pelajari dalam pelajaran ini?

17