3
  KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA MARKAS BESAR KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA Nomor: Kep/ 245 /III/2015 tentang PERUBAHAN ATAS SEBAGIAN ISI S URAT KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA NO. POL.: SKEP/702 /IX/2005 TANGGAL 30 SEPTEMBER 2005 TENTANG SEBUTAN, PENGGUNAAN PAKAIAN DINAS SERAGAM POLRI DAN PNS POLRI KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA Menimbang : bahwa dalam rangka pemakaian jilbab bagi Polisi Wanita maka secara khusus untuk ketertiban administrasi dipandang perlu menetapkan keputusan. Mengingat : . Undang-Undan g Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2002 Nomor 2, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4168); 2. Peraturan Presiden Nomor 52 Tahun 2010 ten tang Susun an Organisasi dan Tata Kerja Kep olisian Negara Re publik Indonesia ; . Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Satuan Organisasi pada Tingkat Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia; 4. Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja pada Tingkat Kepolisian Daerah; . Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja pada Tingkat Kepolisian Resort dan Kepolisian Sektor; 6. Surat Keputusan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia No. Pol.: Skep/702/IX/2005 tanggal 30 September 2005 tentang Sebutan, Penggunaan Pakai an Dinas Seragam Polri dan PNS Polri. Memperhatikan: saran Sta f Mabes Polri. MEMUTUSKAN Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA TENTANG PERUBAHAN ATAS SEBAGIAN ISI SURAT KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA NO. POL.: SKEP/702/IX/2005 TANGGAL 30 SEPTEMBER 2005 TENTANG SEBUTAN, PENGGUNAAN PAKAIAN DINAS SERAGAM POLRI DAN PNS POLRI. 1. perubahan…..  

kep polwan berjilbab 10 feb 2015.pdf

Embed Size (px)

Citation preview

  • KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

    MARKAS BESAR

    KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA Nomor: Kep/ 245 /III/2015

    tentang

    PERUBAHAN ATAS SEBAGIAN ISI SURAT KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA NO. POL.: SKEP/702/IX/2005 TANGGAL 30 SEPTEMBER 2005

    TENTANG SEBUTAN, PENGGUNAAN PAKAIAN DINAS SERAGAM POLRI DAN PNS POLRI

    KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

    Menimbang : bahwa dalam rangka pemakaian jilbab bagi Polisi Wanita maka secara khusus untuk ketertiban administrasi dipandang perlu menetapkan keputusan.

    Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2002 Nomor 2, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4168);

    2. Peraturan Presiden Nomor 52 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Kepolisian Negara Republik Indonesia;

    3. Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Satuan Organisasi pada Tingkat Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia;

    4. Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja pada Tingkat Kepolisian Daerah;

    5. Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja pada Tingkat Kepolisian Resort dan Kepolisian Sektor;

    6. Surat Keputusan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia No. Pol.: Skep/702/IX/2005 tanggal 30 September 2005 tentang Sebutan, Penggunaan Pakaian Dinas Seragam Polri dan PNS Polri.

    Memperhatikan: saran Staf Mabes Polri.

    MEMUTUSKAN

    Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA TENTANG PERUBAHAN ATAS SEBAGIAN ISI SURAT KEPUTUSAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA NO. POL.: SKEP/702/IX/2005 TANGGAL 30 SEPTEMBER 2005 TENTANG SEBUTAN, PENGGUNAAN PAKAIAN DINAS SERAGAM POLRI DAN PNS POLRI.

    1. perubahan..

  • KEPUTUSAN KAPOLRI NOMOR : KEP/ /III/2015 TANGGAL: MARET 2015

    1. perubahan atas sebagian isi Surat Keputusan Kepala Kepolisian

    Negara Republik Indonesia No. Pol.: Skep/702/IX/2005 tanggal 30 September 2005 tentang Sebutan, Penggunaan Pakaian Dinas Seragam Polri dan PNS Polri, khususnya pemakaian Jilbab bagi Polwan:

    a. pengguna semula tertulis: Polwan khusus Aceh menggunakan Jilbab;

    diubah menjadi: bagi Polwan Polda Aceh tetap menggunakan Jilbab dan bagi Polwan Muslimah lainnya yang berkeinginan memakai Jilbab dapat menggunakan Jilbab sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

    b. tutup kepala semula tertulis: Jilbab warna cokelat tua;

    diubah menjadi: 1) Jilbab model Tunggal polos atau tanpa emblem; 2) Jilbab warna cokelat tua polisi digunakan pada pakaian

    dinas warna cokelat dan PDL-II Loreng Brimob; 3) Jilbab warna abu-abu digunakan pada PD Musik Gabungan; 4) Jilbab warna hitam polos digunakan pada pakaian dinas

    selain angka 2) dan 3) di atas; 5) Jilbab pada pakaian olahraga disesuaikan dengan warna

    celana trainning; dan 6) Bagi staf Reskrim, Intelkam dan Paminal untuk warna Jilbab

    disesuaikan dengan warna celana.

    c. tutup badan semula tertulis: Polwan khusus Aceh menggunakan rok panjang;

    diubah menjadi: Polwan berjilbab menggunakan celana panjang;

    d. tutup kaki semula tertulis: Polwan khusus Aceh menggunakan sepatu dinas harian warna hitam;

    diubah menjadi: bagi Polwan berjilbab menggunakan: 1) sepatu dinas ankleboots warna hitam dengan kaus kaki

    warna hitam digunakan pada pakaian dinas Polwan; 2) sepatu dinas ankleboots warna putih dengan kaus kaki warna

    putih digunakan pada PD Musik Gabungan; 3) sepatu dinas lapangan warna hitam dengan kaus kaki hitam

    digunakan pada PDP Danup-I, PDL-II Two Tone, PDL-II Loreng Brimob, PDL-II Hitam Brimob, PD CRT dan PD Misi PBB;

    2

    4) sepatu.

  • KEPUTUSAN KAPOLRI NOMOR : KEP/ 245 /III/2015 TANGGAL: 25 MARET 2015

    4) sepatu dinas tunggang digunakan pada PDL-II Patwal Roda Dua dan PD Joki;

    5) sepatu dinas safety shoes digunakan pada PD Nautika dan PD Teknika;

    2. dengan demikian Surat Keputusan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia No. Pol.: Skep/702/IX/2005 tanggal 30 September 2005 tentang Sebutan, Penggunaan Pakaian Dinas Seragam Polri dan PNS Polri telah diadakan perubahan;

    3. keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

    Ditetapkan di: Jakarta pada tanggal: 25 Maret 2015

    a.n. KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA WAKA

    Drs. BADRODIN HAITI KOMISARIS JENDERAL POLISI

    Paraf:

    1. Konseptor/Kapusjarah Polri :.

    2. Kasetum Polri :.

    Kepada Yth.:

    Distribusi A, B, C dan D Mabes Polri.

    3