10
LAPORAN KEMAJUAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL PROGRAM STUDI PENGARUH PHOTOPERIODE TERHADAP TINGKAT KONSUMSI JUVENIL ABALON (H.ASININA) DI HATCHERY PKM-PENELITIAN Oleh : ANDI LELA PANCA WARDANI M. I1A3 11 008 2011 KARIMATUL FAJRIAH I1A3 12 009 2012 LA ODE ARHUM I1A3 12 041 2012 UNIVERSITAS HALUOLEO KENDARI 2013

Laporan Kemajuan Pkm-p

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Laporan Kemajuan Pkm-p

LAPORAN KEMAJUAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

STUDI PENGARUH PHOTOPERIODE TERHADAP TINGKAT KONSUMSI

JUVENIL ABALON (H.ASININA) DI HATCHERY

PKM-PENELITIAN

Oleh :

ANDI LELA PANCA WARDANI M. I1A3 11 008 2011

KARIMATUL FAJRIAH I1A3 12 009 2012

LA ODE ARHUM I1A3 12 041 2012

UNIVERSITAS HALUOLEO

KENDARI

2013

Page 2: Laporan Kemajuan Pkm-p

I. TARGET LUARAN

Luaran (Output) yang diharapkan dari kegiatan PKM-P ini adalah:

1. menjadi bahan informasi bagi pembudidaya abalon terutama di Hatchery. Mengenai

pengaruh photoperiode terhadap tingkat konsumsi juvenil abalon (H. asinina),

sehingga dapat memaksimalkan kegiatan produksi abalon di Hatchery.

2. mahasiswa dapat termotivasi untuk melakukan penelitian-penelitian selanjutnya

mengenai budidaya perikanan khususnya abalone. Mahasiswa diharapkan juga dapat

berperan sebagai mediator dalam melakukan sosialisasi tentang budidaya pada

masyarakat pesisir.

II. METODE

1. Waktu dan Tempat

Penelitian ini telah dilaksanakan selama 44 hari yang bertempat di Hatchery

Abalone Desa Tapulaga Kecamatan Soropia Kebupaten Konawe Sulawesi Tenggara.

2. Alat dan Bahan

Alat-alat yang digunakan dalam penelitian adalah Bak Fiber, Container,

Keranjang, Selang aerasi, Blower, pH meter, Thermometer, Pipa ½ inci, Filter bag,

Spatula plastic, Alat tulis menulis, Kamera digital, Timbangan digital, Caliper, Balon

lampu 18 watt, piring plastik, tissue, cover plastic, kabel. Bahan-bahan yang digunakan

dalam penelitian adalah abalone jenis Haliotis asinina, Gracillaria verucossa, air laut.

3. Rancangan Percobaan

Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL),

terdiri atas 4 perlakuan:

a) 24 jam gelap

b) 24 jam terang

c) 12 jam terang 12 jam gelap

d) 12 jam gelap 12 jam terang

Keseluruhan perlakuan dilaksanakan dengan pengulangan sebanyak tiga kali,

sehingga secara keseluruhan terdapat 12 unit percobaan.

Page 3: Laporan Kemajuan Pkm-p

4. Tahap Pelaksanaan

a. persiapan

Pada tahap ini dipersiapkan hewan uji yaitu abalone Haliotis asinina yang

diperoleh dari nelayan Desa Tapulaga Kab. Konawe, sementara pakan hewan uji yaitu

Gracillaria verucossa diperoleh dari Desa Torokeku Kab. Konawe Selatan. persiapan

wadah yaitu container 15 l sebanyak 12 buah masing-masing diberikan selang aerasi

dan dimasukkan 5 hewan uji masing-masing container. Sebanyak 60 abalon muda

kisaran ukuran panjang cangkang 22.4–39.3 mm. Abalon diberikan masa aklimasi

selama 1 minggu pada sistem sebelum dimulainya penelitian untuk mengamati kondisi

dan tingkah laku abalon pada masing-masing perlakuan.

b. Tahap pengukuran panjang berat

Sebanyak 60 ekor abalon diukur panjang cangkangnya menggunakan kaliper

dengan tingkat ketelitian 0.05 mm dan ditimbang beratnya menggunakan timbangan

digital dengan tingkat ketelitian 0.01 g.

c. Tahap Pemeliharaan

Pada tahap pemeliharaan ini air laut di masukkan ke dalam wadah pemeliharaan

yang telah diberi aerasi. Setiap wadah di isi dengan 5 hewan uji, sedangkan untuk

pergantian air dilakukan setiap pagi hari dengan mengeluarkan 100 % dari total volume

air dalam wadah pemeliharaan.

d. Tahap Pemberian Pakan

Pakan rumput laut jenis G. verucossa diberikan secara ad libitum setiap hari.

Saat pemberian pakan, perlu diperhatikan kebersihan dan kesegaran pakan. Hal ini

bertujuan untuk menghindari adanya predator-predator yang terbawa dan menghindari

pakan yang hampir/telah mati yang nantinya akan membusuk dan menimbulkan racun

bagi kerang abalone.

e. Photoperiode

Sumber cahaya yang digunakan pada penelitian ini adalah berasal dari sinar

balon lampu 18 Watt dengan intensitas pencahayaan 150 lux dengan jarak lampu ke

permukaan air 25 cm.

Page 4: Laporan Kemajuan Pkm-p

Tabel 1. Sistematika photoperiode berdasarkan masing-masing penelitian.

No Perlakuan 12 jam siang 12 jam malam

1 A (24 Jam Terang) √ √

2 B (24 Jam Gelap) - -

3

C (12 Jam Gelap 12 Jam

Terang) - √

4

D (12 Jam Terang 12 Jam

Gelap) √ -

Ket : 12 jam siang (07.00-19.00); 12 jam malam (19.00-07.00)

(√) lampu menyala/terang; (-) lampu dimatikan/gelap

5. Variabel yang Diamati

a. Konsumsi Pakan Harian

Konsumsi pakan harian tiap abalon dihitung dengan menggunakan rumus yang

direkomendasikan oleh Pereira et al. (2007) sebagai berikut :

FC = F1 – F2(g)

dimana :

F1 = Berat pakan awal (g)

F2 = Berat pakan akhir (g)

Perhitungan ini dilakukan untuk masing-masing wadah penelitian. Perhitungan

konsumsi pakan tiap abalon dilakukan dengan menggunakan rumus berikut :

Setelah nilai tersebut diperoleh, selanjutnya ditentukan rata-rata konsumsi pakan

pada masing-masing wadah penelitian.

b. Laju Pertumbuhan Mutlak

Pertumbuhan mutlak diukur dengan dua cara (Effendy, 1997) yaitu perhitungan

pertumbuhan berdasarkan perubahan cangkang dan perhitungan pertumbuhan

berdasarkan perubahan berat tubuh dengan menggunakan rumus :

a. Pertumbuhan mutlak berdasarkan perubahan panjang cangkang yaitu :

Li = Lt – Lo

dimana :

Li = pertumbuhan mutlak panjang rata-rata interval (mm)

Lt = panjang rata-rata pada waktu-t (mm)

Page 5: Laporan Kemajuan Pkm-p

Lo= panjang rata-rata pada awal penelitian (mm)

b. Pertumbuhan mutlak berdasarkan perubahan bobot tubuh yaitu :

Wi = Wt – Wo

dimana :

Wi = Pertumbuhan mutlak bobot tubuh rata-rata interval (g).

Wt = Bobot tubuh rata-rata pada waktu-t (g)

Wo = Berat tubuh rata-rata pada awal penelitian (g)

c. Sintasan

Sintasan abalon menurut Effendy (1997) dapat dihitung dengan menggunakan

rumus :

dimana :

SR = Sintasan (%)

Nt = Jumlah individu pada akhir penelitian

No = Jumlah individu pada awal penelitian

d. Kualitas Air

Parameter kualitas air yang diamati dapat dilihat pada Tabel 2.

Tabel 2. Parameter kualitas air

Parameter Waktu Pengamatan Alat/Metode

Suhu Tiap hari Thermometer

Salinitas Awal dan akhir penelitian Hand Refraktometer

pH Awal dan akhir penelitian pH meter

6. Analisis Data

Untuk mengetahui pengaruh photoperiode terhadap konsumsi pakan harian

abalon muda jenis H. asinina dilakukan analisis sidik ragam (ANOVA) dan bila

terdapat perbedaan antara perlakuan maka dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Terkecil

(BNT) pada taraf kepercayaan 95%.

III. KETERCAPAIAN TARGET LUARAN

Persentase pelaksanaan program hingga saat dibuatnya laporan ini telah mencapai

65% dan diperkirakan akhir Juli 2013 telah rampung 100%. Pencapaian target luaran

dapat dilihat pada tabel hasil penelitian.

8

Page 6: Laporan Kemajuan Pkm-p

- Kualitas Air

Parameter Kisaran

Temperatur (0C) 25-29

oC

pH 8

Salinitas 31-33 ppm

IV. PERMASALAHAN DAN PENYELESAIANNYA

No. Permasalahan Penyelesaian

a. Administratif

Tidak ada

b. Teknis

Tidak ada

c. Organisasi Pelaksana

Tidak ada

d. Keuangan

Tidak ada

V. PENGGUNAAN BIAYA

1. Alat yang dibutuhkan

No. Alat Jumlah Satuan harga (Rp) Total (Rp)

1 Container 12 buah 35.000 420.000

2 Keranjang 4 buah 15.000 60.000

3 Selang aerasi 12 buah 10.000 120.000

4 Blower 2 buah 200.000 400.000

5 pH meter 1 buah 250.000 250.000

6 Thermometer 4 buah 25.000 100.000

7 Pipa ½ inci 4 buah 20.000 80.000

8 Filter bag 2 buah 100.000 200.000

9 Spatula plastic 2 buah 15.000 15.000

10 Timbangan digital 1 buah 200.000 200.000

11 Kamera digital 1 buah 2.000.000 1.000.000

12 Caliper 1 buah 150.000 150.000

13 Balon lampu 3 buah 25.000 75.000

14 Piring plastic 12 buah 2.500 30.000

15 Tissue 1 pak 30.000 30.000

16 Cover plastic 6 meter 10.000 60.000

17 Kabel 20 meter 5.000 100.000

Jumlah 3.290.000

Page 7: Laporan Kemajuan Pkm-p

2. Bahan yang dibutuhkan

No. Bahan Jumlah Satuan harga (Rp) Total (Rp)

1 Abalon H.asinina 5 kg 70.000 350.000

2 Makroalga G.arcuata 10 kg 30.000 300.000

Jumlah 650.000

3. Akomodasi

No. Perihal Jumlah Satuan harga (Rp) Total (Rp)

1 Transportasi 44 hari 30.000 1.320.000

2 Konsumsi 44 hari 30.000 1.320.000

3 Sewa hatchery 44 hari 30.000 1.320.000

4 Listrik 44 hari 10.000 440.000

Jumlah 4.400.000

4. Lain-lain

No. Perihal jumlah Satuan harga (Rp) Total (Rp)

1. Penulisan Proposal dan

Penyusunan Laporan

Akhir

1 paket 500.000 500.000

2. Dokumentasi (foto) cuci

cetak

500.000 500.000

Jumlah 1.000.000

1+2+3+4 = Rp. 8.690.000,-

VI. DOKUMENTASI KEGIATAN

LAMPIRAN 1.

Biodata Tim Pelaksana PKM dan Dosen Pembimbing

1. Ketua Pelaksana dan Anggota

a. Nama Lengkap : Andi Lela Panca Wardani M.

b. NIM : I1A3 11 008

c. Tempat Tanggal lahir : Kendari, 06 Mei 1992

d. Fakultas/Program Studi : Perikanan dan Ilmu Kelautan

e. Perguruan Tinggi : Universitas Haluoleo

f. Waktu untuk Kegiatan PKM : 10 jam/minggu

No. Nama NIM

Fakultas/

Program

Studi

Perguruan

Tinggi

Waktu untuk

Kegiatan

PKM

1. Karimatul

Fajriah I1A3 12 009

Perikanan dan

Ilmu Kelautan UNHALU 10 jam

Page 8: Laporan Kemajuan Pkm-p

2. La Ode Arhum I1A3 12 041 Perikanan dan

Ilmu Kelautan UNHALU 10 jam

2. Biodata Dosen Pendamping

Nama : Kadir Sabilu, S.Pi, M.Si

Tempat Tanggal Lahir : Sumpuo, 28 Agustus 1978

NIP/NIDN : 19780828 200604 1 002/0028087806

Pekerjaan : Dosen Tetap Program Studi Budidaya Perairan

Jabatan : Ketua Program Studi Budidaya Perairan

Perguruan Tinggi : Universitas Haluoleo

Bidang Keahlian : Ilmu Akuakultur

Waktu untuk Kegiatan PKM : 5 jam/minggu

LAMPIRAN 2. Dokumentasi Kegiatan Penelitian

a. Pertemuan antara pembimbing dan tim peneliti

b. Persiapan penelitian

A B

Page 9: Laporan Kemajuan Pkm-p

Gambar (A) aklimatisasi terhadap lingkungan pada hewan Uji (B) pengisian water bath

pada bak fiber (C) pengisian air pada container (D) aklimatisasi terhadap treatment pada

hewan uji (E) pakan makroalga Gracillaria verucossa

c. Pengukuran

D C

E

B A

Page 10: Laporan Kemajuan Pkm-p

Gambar (A) pengukuran panjang cangkang abalone (B) pengukuran pH air (C)

pengukuran lux (D)pengukuran salinitas (E) pengukuran suhu.

d. Pemeliharaan

Gambar (A) penyaringan sisa pakan (B) pergantian air

D C

E

A B